- Rang Padang Sehat, Negara Kuat · PDF fileBab ini menyajikan uraian tentang letak geografis,...

download - Rang Padang Sehat, Negara Kuat · PDF fileBab ini menyajikan uraian tentang letak geografis, ... Bab ini berisi uraian tugas dan fungsi Dinas Kesehatan, ... Bidan Praktek Swasta

If you can't read please download the document

Transcript of - Rang Padang Sehat, Negara Kuat · PDF fileBab ini menyajikan uraian tentang letak geografis,...

  • PROFIL KESEHATAN 2009 EDISI TERBIT 2010 1

    DINAS KESEHATAN KOTA PADANG

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1. Latar Belakang.

    Kesehatan sebagai hak asasi manusia secara tegas di amanatkan oleh Undang-

    undang Dasar 1945, di mana dinyatakan bahwa setiap orang berhak hidup sejahtera lahir

    dan batin, bertempat tinggal, dan mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat

    serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan. Di dunia internasional, konstitusi

    Organisasi Kesehatan Sedunia (WHO) tahun 1948 juga menyatakan bahwa Health is a

    fundamental right , yang mengandung suatu kewajiban untuk menyehatkan yang sakit

    dan mempertahankan serta meningkatkan yang sehat. Hal ini melandasi pemikiran

    bahwa sehat sebagai hak asasi manusia dan sehat sebagai investasi.

    Pembangunan kesehatan Kota Padang secara umum bertujuan untuk

    meningkatkan derajat kesehatan masyarakatnya dengan indikator meningkatnya sumber

    daya manusia, meningkatnya kualitas hidup masyarakat, memperpanjang umur harapan

    hidup, meningkatnya kesejahteraan keluarga dan meningkatnya kesadaran masyarakat

    untuk hidup sehat.

    Visi Indonesia sehat 2010 sebagai visi pembangunan kesehatan yang kemudian

    ditindaklanjuti di tingkat Propinsi dan tingkat kabupaten kota telah menetapkan

    paradigma sehat sebagai salah satu strategi disamping profesionalisme, jaminan

    kesehatan masyarakat ( JKM ) dan Desentralisasi.

    Profil Kesehatan Kota Padang merupakan salah satu media informasi

    Pembangunan Kesehatan di Kota Padang yang memberikan informasi secara luas kondisi

    kesehatan di seluruh wilayah Kota Padang.

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

  • PROFIL KESEHATAN 2009 EDISI TERBIT 2010 2

    DINAS KESEHATAN KOTA PADANG

    1.2. Tujuan

    1.2.1. Tujuan Umum :

    Untuk memantau dan mengevaluasi pencapaian upaya kesehatan dalam hal kinerja

    penyelenggaraan pelayanan kesehatan menuju Padang Sehat 2010 dan juga sejalan

    dengan standar pelayanan minimal ( SPM ) dan Indonesia Sehat ( IS ) 2010 serta untuk

    menyediakan data dan informasi Pembangunan Kesehatan di Kota Padang.

    1.2.2. Tujuan Khusus :

    1. Diperolehnya data dan informasi analisa situasi secara umum di Kota Padang yang

    meliputi kondisi geografi, topografi dan sosial ekonomi pada tahun 2009.

    2. Diperolehnya data dan informasi Program dan kegiatan prioritas yang sudah

    dilaksanakan Dinas Kesehatan Kota Padang pada tahun 2009.

    3. Diperolehnya data dan informasi derajat kesehatan Kota Padang tahun 2009.

    4. Diperolehnya data dan informasi cakupan program dan kegiatan Dinas Kesehatan Kota

    Padang pada tahun 2009.

    5. Diperolehnya data dan informasi analisa epidemiologi penyakit di Kota Padang.

    1.3. Sistematika Penulisan.

    Buku Profil Kesehatan Kota Padang Tahun 2009 ini disusun dengan sistematika

    penulisan sebagai berikut :

    BAB I. PENDAHULUAN.

    BAB ini berisi penjelasan tentang dasar penilaian atau indikator yang digunakan dan

    tujuan penyusunan serta sistematika penulisan buku profil kesehatan Kota Padang

    Tahun 2009.

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

  • PROFIL KESEHATAN 2009 EDISI TERBIT 2010 3

    DINAS KESEHATAN KOTA PADANG

    BAB II. GAMBARAN UMUM.

    Bab ini menyajikan uraian tentang letak geografis, administrasi, jumlah sarana dan

    prasarana serta informasi umum lainnya, serta faktor-faktor yang berpengaruh

    terhadap upaya kesehatan seperti kependudukan.

    BAB III. TUPOKSI DAN PROGRAM KESEHATAN KOTA PADANG

    Bab ini berisi uraian tugas dan fungsi Dinas Kesehatan, Program dan Kegiatan yang

    dilaksanakan selama tahun 2009 dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan

    masyarakat.

    BAB IV. PENCAPAIAN PROGRAM KESEHATAN.

    Bab ini menggambarkan hasil-hasil capaian upaya kesehatan yang telah dilaksanakan

    pada tahun 2009 dengan membandingkan cakupan tahun sebelumnya dan cakupan

    program yang direncanakan tahun ke depan. Dengan mempedomani indikator SPM dan

    indikator Indonesia Sehat 2010.

    BAB V. KESIMPULAN

    Bab ini merupakan rangkuman dari buku profil ini yang berisi sajian penting tentang

    hal-hal yang perlu diperhatikan dan diperbaiki untuk penyusunan rencana kerja

    kesehatan kota padang tahun 2010. Selain keberhasilan bab ini juga mengemukakan

    hal-hal yang dianggap masih kurang dan perlu perhatian untuk tahun yang akan datang

    dalam rangka menuju Padang Sehat 2010.

    BAB VI. PENUTUP

    LAMPIRAN

    Lampiran ini berisi tabel hasil pencapaian upaya kesehatan yang telah ditetapkan.

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

  • PROFIL KESEHATAN 2009 EDISI TERBIT 2010 4

    DINAS KESEHATAN KOTA PADANG

    BAB II

    GAMBARAN UMUM

    2.1. Geografi

    Letak Kota Padang secara geografis pada bagian pantai Barat Sumatera pada

    posisi 000 44 00 - 01 08 35 Lintang Selatan dan 1000 08 35 100 34 09 Bujur

    Timur dengan luas keseluruhan 694,96 Km2.. Secara geogafis Kota Padang merupakan

    perpaduan dataran rendah dan perbukitan serta aliran sungai dan pulau pulau,

    dengan uraian 21 buah sungai dan 19 buah pulau yang tersebar di beberapa

    kecamatan dengan pemanfaatan lahan produktif 180 km2 sedangkan panjang pantai

    68.126 Km. Curah hujan rata rata adalah 384,88 mm perbulan. Temperatur 22C

    31,7C dengan kelembaban udara berkisar 70 84% ( BPS Kota Padang, 2008 ).

    Secara administrasi Pemerintah Kota Padang terdiri dari 11 Kecamatan dan 104

    Kelurahan. Kota Padang ini sebelah utara berbatas dengan Kabupaten Padang

    Pariaman, sebelah Selatan berbatas dengan Kabupaten Pesisir Selatan, sebelah timur

    berbatas dengan Kabupaten Solok, sebelah barat berbatas dengan Samudra Indonesia

    ( BPS Kota Padang, 2008).

    2.2. Demografi.

    Berdasarkan Badan Pusat Statistik Kota Padang tahun 2008, tercatat jumlah

    penduduk kota Padang sebanyak 856.815 jiwa yang terdiri dari 423.039 jiwa laki-laki

    dan 433.776 jiwa perempuan dengan ratio 97,52 dimana laju pertumbuhan penduduk

    2,31 % per tahun. Kecamatan yang paling tinggi laju pertumbuhan penduduknya

    adalah Kecamatan Koto Tangah (4,27%). Kelompok umur terbanyak terdapat pada

    kelompok umur 20-24 tahun sebanyak 105.587 jiwa ( BPS Kota Padang, 2008 ).

    Untuk tahun 2009 terdapat 29661 Rumah Tangga Miskin ( RTM ) dengan

    jumlah jiwa 118.644 jiwa. Adapun kecamatan yang banyak keluarga miskinnya adalah

    Kecamatan Koto Tangah, Kuranji dan Lubuk Begalung ( BAPPEDA Kota Padang, 2009 ).

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

    http:/

    /www

    .Smart

    PDFC

    reator

    .com

  • PROFIL KESEHATAN 2009 EDISI TERBIT 2010 5

    DINAS KESEHATAN KOTA PADANG

    Derajat kesehatan juga sangat dipengaruhi oleh faktor pendidikan, di Kota

    Padang berdasarkan tingkat pendidikan jumlah terbanyak adalah pada tingkat SMU

    yaitu 12.847 jiwa ( BPS Kota Padang 2008 ).

    Dari segi sosial ekonomi dapat dilihat perkembangan yang sangat bervariasi

    dari tahun ke tahun. Menurut Badan Pusat Statistik, persentase penduduk berumur 10

    tahun keatas yang termasuk dalam angkatan kerja sebanyak 44,28%. Angkatan kerja

    ini di bagi dalam 2 bahagian yaitu bekerja (42,35 %) dan mencari pekerjaan (21,93%).

    Sebagian besar penduduk bekerja di sektor jasa-jasa yaitu 29,29% dan disusul bidang

    perdagangan, hotel dan restoran sebanyak 27,23 % ( BPS Kota Padang, 2008 ).

    2.3. SARANA KESEHATAN

    Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kualitas dan

    pemerataan jangkauan pelayanan kesehatan. Dalam upaya mencapai tujuan tersebut

    penyediaan sarana dan prasarana kesehatan yang bermutu merupakan hal yang

    penting. Adapun sarana kesehatan yang terdapat di Kota Padang adalah :

    1. Puskesmas

    Pada tingkat pelayanan dasar, saat ini terdapat 20 buah puskesmas yang terletak pada

    11 kecamatan di Kota Padang dan diantaranya terdapat 5 buah puskesmas perawatan

    dan 2 puskesmas perawatan PONED.

    2. Puskesmas Pembantu

    Puskesmas Pembantu didirikan untuk meningkatkan aksesibilitas pelayanan kesehatan

    sampai ke daerah yang sulit dijangkau dan juga memenuhi tuntutan dan kebutuhan

    masyarakat akan pelayanan kesehatan sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan.

    Sampai tahun 2009 ini Puskesmas Pembantu yang ada berjumlah 61 unit yang

    letaknya tersebar di masing- masing puskesmas i