filsafat- kebidanan.ppt

Post on 25-Jan-2016

1.117 views 145 download

description

KEBIDANAN

Transcript of filsafat- kebidanan.ppt

PERANAN FILSAFAT ILMU BAGI ILMU KEBIDANAN

Oleh :Asri Noviyanti 1420332009

SUB POKOK BAHASAN

Pengertian Filsafat Ilmu

Aspek Filsafat Ilmu

Ciri Filsafat Ilmu

Pengertian Ilmu Pengetahuan

Karakteristik Ilmu Pengetahuan

Ciri Ilmu Pengetahuan

Syarat Ilmu Pengetahuan

Cakupan Telaah Filsafat Ilmu

Manfaat Filsafat Ilmu

Peranan Filsafat Ilmu bagi Kebidanan

FILSAFAT ILMU

Filsafat ilmu adalah segenap pemikiran reflektif terhadap persoalan-persoalan mengenai segala hal yang menyangkut landasan ilmu maupun hubungan ilmu dengan segala segi dari kehidupan manusia. (The Liang Gie, 1999)

Filsafat ilmu mengarahkan pandangannya pada strategi pengembangan ilmu yang menyangkut etik dan heuristik (Koento Wibisono dkk., 1997).

Lanjutan ...

Conny Semiawan at al (1998 : 45) menyatakan bahwa filsafat ilmu pada dasarnya adalah ilmu yang berbicara tentang ilmu pengetahuan (science of sciences) yang kedudukannya di atas ilmu lainnya

ASPEK FILSAFAT ILMU

CIRI – CIRI FILSAFAT ILMU

ILMU PENGETAHUAN...

Harold H. Titus mendefinisikan “Ilmu (Science) diartikan sebagai common science yang diatur dan diorganisasikan, mengadakan pendekatan terhadap benda-benda atau peristiwa-peristiwa dengan menggunakan metode-metode observasi yang teliti dan kritis). 

Dr. Mohammad Hatta mendefinisikan “Tiap-tiap ilmu pengetahuan yang teratur tentang pekerjaan kausal dalam satu golongan masalah yang sama tabiatnya, baik menurut kedudukannya tampak dari luar maupun menurut bangunannya dari dalam.” 

LANJUTAN...J. Habarer  mendefinisikan “ Suatu hasil aktivitas

manusia yang merupakan kumpulan teori, metode dan praktek dan menjadi pranata dalam masyarakat.”

Louis Leahy mendefinisikan “Pengetahuan merupakan suatu kekayaan dan kesempurnaan. Seseorang yang tahu lebih banyak adalah lebih baik kalau dibanding dengan yang tidak tahu apa-apa

The Liang Gie mendefinisikan “Ilmu sebagai pengetahuan, artinya ilmu adalah sesuatu kumpulan yang sistematis, atau sebagai kelompok pengetahuan teratur mengenai pokok soal atau subject matter. Dengan kata lain bahwa pengetahuan menunjuk pada sesuatu yang merupakan isi substantif yang terkandung dalam ilmu.

KARAKTERISTIK ILMU PENGETAHUAN

CIRI-CIRI ILMU PENGETAHUAN (ISMAUN, 2001)

Obyektif : ilmu berdasarkan hal-hal yang obyektif, dapat diamati dan tidak berdasarkan pada emosional subyektif,

Koheren : pernyataan/susunan ilmu tidak kontradiksi dengan kenyataan;

Reliable :produk dan cara-cara memperoleh ilmu dilakukan melalui alat ukur dengan tingkat keterandalan (reabilitas) tinggi,

Valid : produk dan cara-cara memperoleh ilmu dilakukan melalui alat ukur dengan tingkat keabsahan (validitas) yang tinggi, baik secara internal maupun eksternal

Lanjutan...

Memiliki generalisasi : suatu kesimpulan dalam ilmu dapat berlaku umum,

Akurat : penarikan kesimpulan memiliki keakuratan (akurasi) yang tinggi, dan

Dapat melakukan prediksi : ilmu dapat memberikan daya prediksi atas kemungkinan-kemungkinan suatu hal.

SYARAT ILMU PENGETAHUAN

CAKUPAN TELAAH FILSAFAT ILMU

• Filsafat ilmu adalah telaah kritis terhadap metode yang digunakan oleh ilmu tertentu

• Filsafat ilmu adalah upaya untuk mencari kejelasan mengenai dasar-dasar konsep, sangka wacana dan postulat mengenai ilmu dan upaya untuk membuka tabir dasar-dasar keempirisan, kerasionalan dan kepragmatisan.

• Filsafat ilmu adalah studi gabungan yang terdiri atas beberapa studi yang beraneka macam yang ditujukan untuk menetapkan batas yang tegas mengenai ilmu tertentu.

Manfaat Filsafat secara umum

Lanjutan...

MANFAAT FILSAFAT ILMU SECARA KHUSUS

Lanjutan ....

Manfaat filsafat ilmu Menurut Agraha Suhandi (1989)

1. Filsafat ilmu bermanfaat untuk menjelaskan keberadaan manusia di dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang merupakan alat untuk membuat hidup menjadi lebih baik

2. Filsafat ilmu bermanfaat untuk membangun diri kita sendiri dengan berpikir secara radikal (berpikir sampai ke akar-akarnya)

3. Filsafat ilmu memberikan kebiasaan dan kebijaksanaan untuk memandang dan memecahkan persoalan-persoalan dalam kehidupan sehari-hari.

Lanjutan ..

• Filsafat ilmu memberikan pandangan yang luas

• Filsafat ilmu mengajak untuk berpikir secara radikal, holistik dan sistematis

• Filsafat ilmu memberikan dasar-dasar, baik untuk hidup kita sendiri (terutama dalam etika) maupun untuk ilmu-ilmu pengetahuan dan lainnya

• Filsafat ilmu bermanfaat sebagai pembebas dari mistis dan dogma

• Filsafat ilmu membantu agar seseorang mampu membedakan persoalan yang ilmiah dengan yang tidak ilmiah.

Lanjutan ...

• Filsafat ilmu memberikan landasan historis-filosofis bagi setiap kajian disiplin ilmu yang ditekuni

• Filsafat ilmu memberikan nilai dan orientasi yang jelas bagi setiap disiplin ilmu

• Filsafat ilmu memberikan petunjuk dengan metode pemikiran reflektif dan penelitian penalaran

• Filsafat ilmu memberikan pendasaran logis terhadap metode keilmuan.

PERANAN FILSAFAT BAGI KEBIDANAN

Dapat memecahkan suatu permasalahan meliputi dampak teknologi, sosial budaya, kepercayaan spritual dan masih banyak yang lainnya mengenai seluk beluk lingkup profesi kebidanan

Menghindari dan meminimalisasi kesalahpahaman dan konflik dalam pencarian kebenaran tentang ilmu kebidanan

Sebagai dasar dalam penyelesaian masalah dan pengambilan keputusan untuk bertindak melalui pengalaman-pengalaman empiris

Lanjutan...

Mendapatkan kebenaran tentang hal-hal yang dianggap belum pasti terutama yang berkaitan dengan ilmu kebidanan

Dengan filsafat seorang bidan dapat menggunakan kebijaksanaan yang dia peroleh dari filsafat sehingga bidan tersebut dapat lebih berfikir positif (positif thinking) menjalankan tugasnya dengan baik

DAFTAR PUSTAKA

Maksum, Ali. 2011. Pengantar Filsafat, Yogyakarta: Ar-Ruzz Media

Verhaak & Haryono. 1995. Filsafat Ilmu Pengetahuan. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama

Mustansyir & Munir. 2003. Filsafat Ilmu. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Thoyibi. 1994. Filsafat Ilmu dan Perkembangan. Muhammadiyah Univerrsity Press

Wibisono, K. 1997. Filsafat Ilmu Sebagai Dasar Pengembangan Ilmu Pengetahuan. Klaten : Intan Pariwara

TERIMA KASIH