BAB I

Post on 11-Aug-2015

44 views 2 download

description

laporan kerja praktek pt.pertamina

Transcript of BAB I

Kerja Praktek PT Pertamina (Persero) RU V Balikpapan Laporan Umum Februari—April 2011

Laporan UmumBAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Kerja Praktek

Dunia kerja merupakan suatu tempat yang akan dirasakan sebagian besar lulusan

perguruan tinggi. Khususnya bagi lulusan teknik kimia yang akan terjun ke dunia industri. Di

dunia industri, tidak hanya diperlukan ilmu yang telah didapat di perguruan tinggi, namun juga

pengalaman kerja yang meningkatkan keterampilan dalam bekerja. Oleh karena itulah diperlukan

suatu mata kuliah agar lulusan perguruan tinggi memiliki pengalaman di dunia kerja.

Kerja Praktek (KP) merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ada di Program Studi

Teknik Kimia Universitas Lambung Mangkurat yang mana tugas kurikuler tersebut berbobot 2

SKS dan materi untuk mahasiswa serta diselenggarakan di suatu perusahaan. Dalam rangka

mewujudkan cita-cita Perguruan Tinggi yang berorientasi pada penciptaan sarjana yang

berkualitas, baik secara moral maupun praktik di lapangan, maka perlu adanya kegiatan tertentu

yang dapat menunjang terciptanya tujuan itu. Kegiatan tersebut dapat diaplikasikan dalam bentuk

survei, penelitian atau kerja praktek baik di perusahaan swasta maupun instansi pemerintah.

Kerja praktek merupakan salah satu sarana latihan untuk mengembangkan dan menerapkan

ilmu pengetahuan yang diperoleh di bangku kuliah. Selain itu dengan adanya kerja praktek

dapat memberikan gambaran yang jelas tentang berbagai hal yang berkaitan dengan berbagai

masalah, khususnya masalah pengaturan sistem di tempat kerja praktek tersebut.

Secara umum, pelaksanaan kerja praktek ini merupakan modal awal dari mahasiswa untuk

mengenal serta mendapatkan pengalaman kerja pada perusahaan yang terkait dan juga dapat

memberikan sedikit masukan untuk kemajuan perusahaan.

Program Studi Teknik Kimia-Fakultas Teknik Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru I - 1

Kerja Praktek PT Pertamina (Persero) RU V Balikpapan Laporan Umum Februari—April 2011

Laporan Umum1.2. Tujuan Kerja Praktek

Pelaksanaan program kerja praktek bagi mahasiswa ini bertujuan untuk:

1. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk melihat dan menganalisa serta

menerapkan pengetahuan yang diperoleh di bangku kuliah dengan aplikasi keaadan

yang sebenarnya pada suatu kegiatan industri.

2. Mahasiswa dapat memperoleh media sebagai pengalaman awal, melatih keterampilan,

sikap, pola bertindak di dalam masyarakat industri atau sistem di dalamnya.

3. Membentuk karakter mahasiswa yang peduli akan peningkatan ilmu pengetahuan dan

teknologi khususnya dalam hal pola pikir yang efektif, inovatif dan efisien.

4. Memahami materi kuliah melalui pengamatan langsung di lapangan sekaligus

mengimplementasikan ilmu-ilmu yang telah di dapat di bangku kuliah.

5. Mengenal dunia industri yang akan dihadapi sehingga dapat melakukan persiapan

sebelum terjun langsung ke dalamnya.

6. Memperoleh pengalaman dalam hal engineering praktis, kemampuan berkomunikasi

serta bersosialisasi dalam dunia industri.

7. Memahami input proses, sistem proses, sistem pemroses, serta output proses baik yang

berupa produk utama, produk samping, maupun limbah yang dihasilkan dari tempat

pelaksanaan kerja praktek.

8. Mendapatkan gambaran nyata tentang organisasi kerja dalam suatu industri kimia,

termasuk tentang peraturan keselamatan kerja dalam suatu industri dengan rekan kerja

dalam suatu industri kimia.

Program Studi Teknik Kimia-Fakultas Teknik Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru I - 2