Download - LO Anatomi Teling Luar

Transcript
Page 1: LO Anatomi Teling Luar

Telinga Luar

Telinga luar atau pinna (aurikula= daun telinga) merupakan gabungan dari tulang rawan yang diliputi kulit. Bentuk rawan ini unik dan dalam merawat trauma telinga luar, harus diusahakan untuk mempertahankan bangunan ini. Kulit dapat terlepas dari rawan di bawahnya oleh hematom atau pus, dan rawan yang nekrosis dapat menimbulkan deformitas kosmetik pada pinna (telinga kembang kol).

Liang telinga memiliki tulang rawan pada bagian lateral namun bertulang kompakta di sebelah medial. Seringkali ada penyempitan liang telinga pada perbatasan tulang dan rawan ini. Sendi temporomandibularis dan kelenjar parotis terletak di depan terhadap liang telinga sementara prosesus mastoideus terletak di belakangnya. Saraf fasialis meninggalkan foramen stilomastoideus dan berjalan ke lateral menuju prosesus stiloideus di posteroinferior liang telinga, dan kemudian berjalan di bawah liang telinga untuk memasuki kelenjar parotis. Rawan liang telinga merupakan salah satu patokkan pembedahan yang digunakan untuk mencari saraf fasialis; patokan lainnya adalah sutura timpanomastoideus (Boies, 2007).

Page 2: LO Anatomi Teling Luar

Sobotta, 2012

Page 3: LO Anatomi Teling Luar

Boies, Adams. 2007. Buku Ajar Penyakit THT. Jakarta: EGC