Download - Kue Renyah Isi Daging

Transcript
Page 1: Kue Renyah Isi Daging

KUE RENYAH ISI DAGING

Bahan750 gr tepung terigu6 butir telur¼ sdt garam150 gr margarine6 sdm air dingin400 gr korsvet1 butir telur, kocok lepas untuk mengoles

Isi2 sdm margarine untuk menumis1 sdm bumbu kari400 gr daging giling1 sdt garam½ sdt gula pasir200 cc santan

Cara Membuat1. Buat isi : tumis bumbu kari hingga harum, masukkan daging giling, garam, dan gula pasir.

Aduk rata sampai matang. Masukkan santan, masak santan hingga santan terserap. Angkat, sisihkan.

2. Buat kulit : campur terigu, telur, garam, dan margarine. Aduk dengan dua pisau hingga berbutir-butir. Tuangi air sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai tercampur. Tutup adonan, diamkan selama 30 menit.

3. Gilas adonan setebal ½ cm, lalu masukkan ¼ bagian korsvet di tengah lembaran, lipat bagian kiri dan kanan ke tengah. Lakukan hal yang sama sampai seluruh korsvet habis.

4. Buat lembaran menjadi ukuran 8x20 cm, masukkan adonan isi di tengahnya. Lipat adonan menjadi dua bagian, potong-potong ukuran 3 cm. Olesi dengan telur. Panggang sampai kuning kecoklatan/matang.