kirim WEBSITE.cdr - Paroki Roh Kudus Surabaya

8
HARI MINGGU PRAPASKAH III No. 11 / Thn. XIII / 2020 - 15 Maret SARANA INFORMASI DAN SOSIALISASI MINGGUAN Hari ini adalah hari minggu prapaskah III. Bacaan pertama mengisahkan bangsa Israel yang berjalan di padang gurun mengalami kehausan dan mendambakan air. Tuhan telah memberi mereka air dari gunung batu. Bacaan kedua mengingatkan kita akan kasih Allah yang telah dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Kudus. Injil Yohanes mengisahkan pertemuan Yesus dengan perempuan Samaria. Perempuan yang tadinya terhalang berbagai macam hal (permusuhan orang Samaria terhadap orang Yahudi, kehidupan pribadi perempuan itu sendiri) pada akhirnya berhasil menyadari bahwa orang yang di hadapannya adalah Mesias dan sumber air abadi. Air merupakan sumber kehidupan bagi semua makhluk hidup. Tanaman yang tidak mendapat air akan menjadi kering, layu dan pada akhirnya mati. Demikianpun dengan manusia yang tidak dapat hidup tanpa air. Perjanjian lama mengisahkan Musa memimpin umat Israel untuk keluar dari negeri perbudakan menuju tanah terjanji. Mereka harus melewati padang gurun yang tandus. Kehidupan di padang gurun yang sulit membuat mereka tidak percaya lagi pada Yang Ilahi. Ketika mereka kehabisan air, marahlah mereka kepada Musa. Kemudian Tuhan meminta Musa naik ke atas gunung batu dan memerintahkannya, "Haruslah kaupukul gunung batu itu dan dari dalamnya akan keluar air, sehingga bangsa itu dapat minum". Masa prapaskah ini memberi kesempatan kepada kita secara khusus untuk merenungkan karya penebusan Kristus melalui penderitaanNya. Yesus Sang Gunung Batu harus dipukul dan disiksa untuk menjadi sumber air kehidupan. Dari penderitaanNyalah mengalir berkat berlimpah yang diberikan kepada kita manusia. Yesus telah menjadi sumber mata air hidup yang kekal yang akan terus memancar tidak pernah kering. Sebagaimana gunung batu yang dipukul telah menjadi sumber berkat UNTUK DIBAWA PULANG Penasehat: Pastor Paroki Penanggung jawab: Dewan Pastoral Paroki Penerbit: Sekretariat Gereja Jl. I Gusti Ngurah Rai 97 Perum. Puri Mas - Gunung Anyar - Surabaya 60294 Telp./Whatsapp: 031-8792426 Email: [email protected] Website: www.parokirohkudus.or.id WARTA PAROKI GEREJA KATOLIK ROH KUDUS Penerbit : Sekretariat Gereja Kel 17:3-7 ; Rm 5:1-2,5-8 ; Yoh 4:5-15,19b-26,39a,40-42 Yesus Sang Gunung Batu Romo Korinus Budaya, SVD

Transcript of kirim WEBSITE.cdr - Paroki Roh Kudus Surabaya

HARI MINGGU PRAPASKAH III No. 11 / Thn. XIII / 2020 - 15 Maret

SARANA INFORMASI DAN SOSIALISASI MINGGUAN

Hari ini adalah hari minggu prapaskah III. Bacaan pertama mengisahkan bangsa Israel yang berjalan di padang gurun mengalami kehausan dan mendambakan air. Tuhan telah memberi mereka air dari gunung batu. Bacaan kedua mengingatkan kita akan kasih Allah yang telah dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Kudus. Injil Yohanes mengisahkan pertemuan Yesus dengan perempuan Samaria. Perempuan yang tadinya terhalang berbagai macam hal (permusuhan orang Samaria terhadap orang Yahudi, kehidupan pribadi perempuan itu sendiri) pada akhirnya berhasil menyadari bahwa orang yang di hadapannya adalah Mesias dan sumber air abadi.

Air merupakan sumber kehidupan bagi semua makhluk hidup. Tanaman yang tidak mendapat air akan menjadi kering, layu dan pada akhirnya mati. Demikianpun dengan manusia yang tidak dapat hidup tanpa air. Perjanjian lama mengisahkan Musa memimpin umat Israel untuk keluar dari negeri perbudakan menuju tanah terjanji. Mereka harus melewati padang gurun yang tandus. Kehidupan di padang gurun yang sulit membuat mereka tidak percaya lagi pada Yang Ilahi. Ketika mereka kehabisan air, marahlah mereka kepada Musa. Kemudian Tuhan meminta Musa naik ke atas gunung batu dan memerintahkannya, "Haruslah kaupukul gunung batu itu dan dari dalamnya akan keluar air, sehingga bangsa itu dapat minum".

Masa prapaskah ini memberi kesempatan kepada kita secara khusus untuk merenungkan karya penebusan Kristus melalui penderitaanNya. Yesus Sang Gunung Batu harus dipukul dan disiksa untuk menjadi sumber air kehidupan. Dari penderitaanNyalah mengalir berkat berlimpah yang diberikan kepada kita manusia. Yesus telah menjadi sumber mata air hidup yang kekal yang akan terus memancar tidak pernah kering. Sebagaimana gunung batu yang dipukul telah menjadi sumber berkat

UNTUK DIBAWA PULANG

Penasehat: Pastor Paroki Penanggung jawab: Dewan Pastoral Paroki

Penerbit: Sekretariat GerejaJl. I Gusti Ngurah Rai 97 Perum. Puri Mas - Gunung Anyar - Surabaya 60294Telp./Whatsapp: 031-8792426 Email: [email protected] Website: www.parokirohkudus.or.id

WARTA PAROKI GEREJA KATOLIK ROH KUDUS

Penerbit : Sekretariat Gereja

Kel 17:3-7 ; Rm 5:1-2,5-8 ; Yoh 4:5-15,19b-26,39a,40-42

Yesus Sang Gunung Batu

Romo Korinus Budaya, SVD

bagi bangsa Israel, Kristus telah menjadi sumber rahmat bagi gereja.

Injil Yohanes mengajak kita untuk menyadari bahwa Tuhan tetap mendatangi manusia, meskipun mata hati kita sering kabur sehingga tidak dapat mampu melihatnya dengan jelas. Tuhan sering menyapa dan berusaha menyadarkan kita lewat berbagai peristiwa hidup. Dari berbagai peristiwa hidup itu kita baru menyadari bahwa ada kekuatan dari Allah yang mendekati dan senantiasa menolong. Kita juga diajak untuk menyadari bahwa halangan sosial dan sisi gelap yang dimiliki seseorang tidak boleh membatasi dan menghalangi kita untuk berjumpa dengan Tuhan.

Setiap manusia tidak terlepas dari kesalahan dan sisi gelap dalam kehidupan. Yang terpenting bagi kita adalah membuka hati untuk menerima aliran rahmat dari Tuhan melalui karya Roh Kudus. Dengan rendah hati kita harus bertobat, menyadari segala dosa dan kesalahan. Gereja Katolik memberi kesempatan umatnya untuk menerima rahmat Tuhan melalui sakramen tobat atau pengakuan dosa. Dalam semangat pertobatan, kita perlu datang kepada Tuhan untuk “mengakui” Allah yang berbelas kasih. Kita juga datang untuk “mengakui” dosa dan kelemahan kita.

Kita perlu bertanya, apakah semangat pertobatan itu sudah ada pada diri kita? Ataukah kita masih berkeras hati merasa diri paling benar? Marilah kita mempersiapkan diri menyambut paskah dengan semangat pertobatan, sehingga kita lebih pantas untuk menerima air hidup yang Tuhan janjikan, yaitu Roh yang Kudus. KehadiranNya membuat kita tidak akan haus lagi dan selalu disegarkan. Yesus Sang Gunung Batu, menjadi sumber air abadi, memberi kehidupan kekal bagi semua orang yang menyandarkan hidup kepada-Nya.

2

HARI TGL KEGIATAN TEMPAT JAM

Pertemuan Panitia Rekoleksi Biak Balai Lt.2 19:00 - 21:00

Pertemuan Misdinar Kevik Surabaya Selatan R.Seksi 2 19:00 - 21:00

Penitipan Anak Pastoran 08:00 - 09:30

Rapat Misdinar Gereja 10:00 - 13:00

Latihan Koor BIAK Pastoran 10:00 - 11:30

Rapat Koordinator PSE R.Seksi 1 10:00 - 12:00

Kegiatan CU "Cahaya Kasih" R.Seksi 2 10:00 - 13:00

Kelompok briyen/knitting R.Seksi 2 14:00 - 15:00

Pelatihan Lektor Balai Lt.1 10:00 - 12:00

Pertemuan Orangtua Penerima Bantuan Pendidikan Anak Balai Lt.2 10:00 - 12:00

SABTU 14

MINGGU 15

3

Bapak, ibu dan saudara/ i yang terkasih.

Untuk mengisi masa Retret Agung Pra-paskah tahun 2020 ini, Gereja

Keuskupan Surabaya mengajak seluruh umat untuk mewujudkan pertobatannya

dengan ikut ambil bagian dalam Aksi Puasa Pembangunan (APP) Minggu ketiga Pra-

SOSIALISASI REKSA PASTORAL: “Sebaiknya anda pun tahu.....”

KATEKESE LITURGI PRAMISA / PRA-IBADATMINGGU KETIGA PRA-PASKAH

“PENGGEMBALAAN UMAT LINGKUNGAN”

4

Paskah dengan sub-tema “Penggembalaan umat Lingkungan”.

Melalui sub-tema ini dimaksudkan agar seluruh umat di lingkungan dan

stasi semakin memahami dan menyadari kembali 'hakekat, fungsi dan tugas umum

pengurus lingkungan'.

Pada hakekatnya, sebuah lingkungan atau stasi itu tidak hanya memiliki

warga lingkungan, tetapi diantara murid-murid Kristus ada yang diberi kepercayaan

membantu imam dalam penggembalaan umat sebagai fungsionaris lingkungan.

Menurut Pedoman pastoral Pengurus Lingkungan ditegaskan bahwa para

fungsionaris lingkungan itu adalah murid-murid Kristus yang diusulkan warga, dipilih

dan diangkat oleh pastor paroki. Hal ini jelas mengungkapkan bahwa fungsionaris

lingkungan dan stasi itu diberi kepercayaan oleh warganya dan pastor parokinya,

untuk membantu penggembalaan umat melalui 5 (lima) aspek hidup menggereja,

yakni : pewartaan, persekutuan, peribadatan, pelayanan masyarakat dan kesaksian.

Agar isi Pedoman Pastoral Pengurus Lingkungan ini semakin dipahami,

maka sangat dianjurkan kepada seluruh umat ikut ambil bagian dalam pendalaman

iman sebagai bagian dari wujud pertobatan, terlibat menjadi bagian dari gerakan

kembali ke lingkungan. Sehingga tidak ada seorang warga lingkungan pun yang

tertinggal oleh derap maju langkah pastoral yang dicanangkan Keuskupan Surabaya

melalui MUPAS II.

Gereja Keuskupan Surabaya sungguh menyadari begitu besar peran para

fungsionaris lingkungan dan stasi untuk ikut ambil bagian dalam penggembalaan

Kristus di lingkungan masing-masing. Hidup mereka dikuduskan dalam pengorbanan

hidupnya bagi Gereja.

Sebagaimana pesan Santo Petrus: “Gembalakanlah dengan sukarela sesuai

dengan kehendak Allah”. Ada DUA hal yang ingin ditegaskan : pertama, bahwa

kepercayaan yang diberikan kepada para fungsionaris lingkungan dan stasi untuk

menggembalakan adalah KEHENDAK ALLAH; kedua, umat yang dipercayakan itu

adalah Umat Allah. Jadi begitu bernilainya peran penggembalaan para fungsionaris

lingkungan dan stasi itu di hadapan Allah. Karena ketulusan dan perjuangan yang

dipersembahkan dalam keikutsertaan dalam penggembalaan umat di lingkungan dan

stasi akan membuahkan kemuliaan surgawi.

5

6

P E N G U M U M A N P A R O K I

Gebrak OMK

Akan diadakan misa Hari Raya Kabar Sukacita pada hari Rabu, 25 Maret pukul 18.00 di Gereja. Mohon perhatian umat.

Misa Hari Raya Kabar Sukacita

Baptis anak usia balita akan kembali dilaksanakan pada hari Sabtu, 28 Maret pukul 16.00 di Gereja. Pengarahan bagi orangtua dan wali baptis dilaksanakan pada hari Jumat, 27 Maret pukul 16.00 di Balai Paroki Lt.1. Pendaftaran dapat melalui Sekretariat Gereja paling lambat tanggal 26 Maret dengan membawa surat pengantar dari Ketua Lingkungan.

Telah dibuka pendaftaran Rekoleksi BIAK 2020 untuk adik-adik kls 4-6 SD. Rekoleksi akan diadakan tgl 25 & 26 Juni 2020 di Gereja Roh Kudus dengan biaya Rp 150.000,-. Caranya mudah, klik dan isi langsung web ini: bit.ly/RBRK2020. Info lebih lanjut dapat menghubungi Lia 081703325109 / Lisa 081252393936. Buruan daftar sebelum 31 Maret 2020 atau sampai kuota terpenuhi.

Pengumuman Panitia Paskah - Pada perayaan Minggu Palma 04-05 April 2020, umat wajib untuk membawa daun

Palma sendiri

Pendaftaran Krisma

Akan diadakan misa Hari Raya St. Yusuf, Suami St. Perawan Maria pada hari Kamis, 19 Maret pukul 18.00 di Gereja. Mohon perhatian umat.

Telah dibuka pendaftaran kegiatan khusus bagi OMK Paroki Roh Kudus yaitu acara Gathering OMK / Gebrak OMK pada hari Jumat-Minggu tanggal 20-22 Maret 2020 di Wisma Betlehem, Pohsarang. Biaya Pendaftaran Rp.100.000,-. Pendaftaran dan Form dapat diminta ke Ketua Wilayah masing-masing. Untuk info lengkap dapat menghubungi Contact Person : Halim - 081703845597.

Akan diadakan Misa Rekonsiliasi dan Pengakuan dosa untuk umum pada tanggal 23 dan 24 Maret pukul 18.00 sampai dengan 20.45. Mohon perhatian umat.

Misa Hari Raya St. Yusuf Suami SP Maria

Jadwal selikuran di Taman Maria Sponsa pada hari Sabtu, 21 Maret dilaksanakan oleh wilayah Simon. Dimohon kehadiran wilayah yang bertugas pada tanggal tersebut serta dimohon wilayah memakai speaker wireless yang telah dibagikan paroki kepada masing-masing wilayah.

Doa Selikuran Bulan Maret

Baptis Anak Usia Balita

Rekoleksi Biak 2020

Misa Rekonsiliasi dan Pengakuan Dosa

- Kolekte Jumat Agung dimasukkan ke kotak warna ungu saat hadir digereja yang disediakan di pintu masuk. Kolekte Jumat Agung digunakan untuk Tanah Suci mendukung orang Kristen Timur Tengah.

Pendaftaran penerimaan Sakramen Krisma tahun 2020 telah dibuka. Syarat : minimal kelas 2 SMP, sudah menerima Sakramen Baptis dan Komuni. Pendaftaran paling lambat tanggal 31 Mei 2020. Formulir pendaftaran dapat diambil di Sekretariat Gereja atau download melalui website www.parokirohkudus.or.id

7

P E N G U M U M A N L A I N

Perayaan HUP Bulan Maret Bagi pasutri yang berhari ulang tahun pernikahan di Bulan Maret diundang untuk hadir

bersama keluarga pada misa HUP dan pembaruan janji nikah, yang akan diadakan pada hari Minggu, 19 April pukul 16.30. Diharapkan hadir maksimal 15 menit sebelum misa. Setelahnya, akan diadakan foto bersama. Dimohon kehadiran pasutri, setelah mendaftar di Sie keluarga wilayah atau lingkungan.

Pendaftaran Katekumen Desember 2020 Pendaftaran Katekumen dewasa dan remaja periode Desember 2020 telah dibuka. Mohon

umat mengarahkan para calon katekumen ke pengurus lingkungan atau ke Gereja melalui Sekretariat Paroki.

Sumbangan Pakaian Bekas Layak Pakai Bagi umat yang ingin menyumbangkan pakaian bekas layak pakai untuk bazar paskah,

umat dapat mengumpulkan di sekretariat gereja pada hari dan jam kerja.

Arahan Lalulintas Gereja Diumumkan bagi umat yang hendak pulang setelah misa hari Sabtu pukul 17.30 dan hari

Minggu pukul 08.00 dapat melalui pintu keluar Perumahan Purimas depan Masjid Assalam menuju Jalan Merr.

Pendampingan / Konsultasi Keluarga

Pendaftaran Anggota Kulintang

Team Kerja Pendamping Keluarga Katolik Paroki membuka kesempatan Bapak/Ibu umat paroki Roh Kudus yang membutuhkan pendampingan keluarga, untuk hadir di “Rumah Kita” Jalan Tampak Siring D2 No. 18, Jadwal konsultasi dapat dilihat di papan pengumuman gereja. Bagi umat yang membutuhkan pelayanan, dapat menghubungi langsung sesuai dengan bidangnya, atau melalui sub sie TKPKKP, telp : 0811345893 atau 08563062843.

Pengambilan Surat Baptis

Himbauan Untuk Umat

Kelompok Kulintang St. Sesilia membuka pendaftaran baru untuk kelompok II bagi seluruh Umat paroki Roh Kudus usia Rekat sampai dengan Senior. Latihan rutin setiap hari Senin pukul 16.00 s/d 18.00 di balai lt 1. Bagi yang berminat bisa menghubungi 0896-9787-4536 (Ibu Yunita / Bapak Petrus Gosal).

Bagi umat yang ingin mengajukan ujud doa di dalam misa, dihimbau agar umat memasukkan ujud doa di sekretariat gereja paling lambat 1 hari sebelum misa. Mohon pengertian umat.

Bapak/ibu/saudara-saudari yang membaptiskan anaknya (Baptis Usia Balita) di Paroki Roh Kudus dimohon kesediaannya untuk mengambil surat baptis di Sekretariat Gereja, Pengambilan dapat dilayani setiap hari Senin - Sabtu pukul 07.30 - 15.00, serta hari Minggu ke 2 dan 4 pukul 10.00 - 14.00.

Info Kegiatan KKIT Mengundang umat menghadiri kegiatan Kerabat Kerja Ibu Teresa Surabaya: 1. Adorasi :

tiap Selasa Pertama di Kapel Soverdi; 2. Pelayanan Kasih : tiap Minggu ke-2 & 4 pukul

09.30 di Liponsos Jl. Keputih Surabaya; 3. Love In Action- Info: Januar 081-6544-7977/ Yuni

081-134-3600/Sita 081-2326-0495.

K A L E N D E R L I T U R G I M I N G G U I N I

8

HARI/TGL JAMPADUAN SUARA

PERSEMBAHANKOLEKTAN

TATA TERTIB

LEKTORMISDINAR

PETUGASPARKIRPEMAZMUR

Kamis

19 Maret18.00

Wilayah

Simon

Wilayah

Lukas

Monic Wilayah

YohanesStefanie M

Jumat

20 Maret18.00

Wilayah

Yakobus

Wilayah

AndreasVina

Wil: Petrus, Yakobus,

Yohanes

Wilayah

Simon

Sabtu

21 Maret17.30

Wilayah

MatiusWKRI

Nita

NandaDelon, Johan, Dicto, Helena,

Alyn, Novi, Rangga, Aron,

F Nathan, Sisco

Wilayah

LukasAlfonza

Minggu

22 Maret

05.30Sugeng Wilayah

Paulus

Prio

LiaJeje, Fani, Glenys, Vendra,

Valiant, Kevin D,

Dian, L Nando

Wilayah

FilipusAnggi Stefani C

08.00Wilayah

Petrus

Wilayah

Tomas

Evelin

NitinMarcel, Joy, Kinan, Rafael,

Disa, Dicta, Bayu, Irene,

Irvin, Patrick

Wilayah

AndreasNikita

16.30Wilayah

Bartolomeus

Wilayah

Fransiskus

Chandra

NinaCecil, Ervina, Dio, Kristi,

Albert, Abel, Feli, Steven,

Betho, Audrey

Wilayah

MatiusPaula

18.45Wilayah

Yohanes

Wilayah

Ignatius

Tyas

JoeAreta, Valiant, Ailynn, Athalia,

Kenneth, Santana, Christian,

Betrans, Keanu, Rey

Wilayah

MatiasJoeharta

Kelompok Merangkai BungaTgl 21-22 Maret : -

Penitipan Anak tgl 22 Maret :Wilayah Fransiskus

HARI/TGL BACAAN I MAZMUR TANGGAPAN / HARI RAYA - PESTA - PERINGATAN INJIL

SENIN16-03-2019

2Raja-raja5:1-15a

Mzm 42:2,3;43:3,4Lukas4:24-30Reff. Jiwaku haus akan Allah, akan Allah yang hidup. Bilakah aku boleh dating

melihat Allah?

SELASA17-03-2019

Daniel3:25,34-43

Mzm 25:4bc-5ab,6-7bc,8-9 Matius18:21-35Reff. Ingatlah segala rahmat dan kasih setiaMu, ya Tuhan.

RABU18-03-2019

Ulangan4:1,5-9

Mzm 147:12-13,15-16,19-20 Matius5:17-19Reff. Megahkanlah Tuhan, hai Yerusalem!

KAMIS19-03-2019

2Samuel7:4-5a,12-14a,16

Mzm 89:2-3,4-5,27,29 Bacaan II : Rm. 4:13,16-18,22Matius1:16,18-21,24a

Reff. Anak cucunya akan lestari untuk selama-lamanya.

Hari Raya S. Yusuf, Suami SP Maria (P).

JUMAT20-03-2019

Hosea14:2-10

Mzm 81:6c-8a,8bc-9,10-11ab,14,17 Markus12:28b-34Reff. Akulah Tuhan, AllahMu, dengarkanlah suaraKu.

SABTU21-03-2019

Hosea6:1-6

Mzm 51:3-4,18-19,20-21ab Lukas18:9-14Reff. Aku menyukai kasih setia, dan bukan kurban sembelihan.

MINGGU22-03-2019

1Samuel16:1b,6-7,10-13

Mzm 23:1-3a,3,-44,5,6; Ul:lh.1; PS.849 Bacaan II : Ef 5:8-14 Yohanes9:1,6-9,13-17,34-38

Reff. Tuhanlah gembalaku, tak’kan kekurangan aku.

Hari Minggu Prapaskah Keempat (U).