keputusan bupati tulang bawang

9
KEPUTUSAN BUPATI TULANG BAWANG NOMOR : B/ /VI.I/HK/TB/2020 T E N T A N G PEMBENTUKAN KELOMPOK KERJA PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN TULANG BAWANG BUPATI TULANG BAWANG, Menimbang : a. bahwa dalam rangka pelaksanaan penanganan perumahan dan kawasan permukiman di Kabupaten Tulang Bawang, perlu dilakukan koordinasi antar lintas sektor dan lintas pemangku kepentingan secara terpadu dan berkesinambungan; b. bahwa sebagai tindak lanjut ketentuan Pasal 32 ayat (7) Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 12 Tahun 2020 tentang Peran Masyarakat Dalam Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman, perlu dibentuk Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang; c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Keputusan Bupati tentang Pembentukan Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang. Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1997 tentang Pembentukan Kabupaten Daerah Tingkat II Tulang Bawang dan Kabupaten Daerah Tingkat II Tanggamus (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1997 Nomor 2, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3667); 2. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 7, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5188); 3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas UndangUndang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679);

Transcript of keputusan bupati tulang bawang

KEPUTUSAN BUPATI TULANG BAWANG

NOMOR : B/ /VI.I/HK/TB/2020

T E N T A N G

PEMBENTUKAN KELOMPOK KERJA PERUMAHAN DAN KAWASAN

PERMUKIMAN KABUPATEN TULANG BAWANG

BUPATI TULANG BAWANG,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka pelaksanaan penanganan

perumahan dan kawasan permukiman di Kabupaten Tulang Bawang, perlu dilakukan koordinasi antar

lintas sektor dan lintas pemangku kepentingan secara terpadu dan berkesinambungan;

b. bahwa sebagai tindak lanjut ketentuan Pasal 32 ayat

(7) Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 12 Tahun 2020 tentang

Peran Masyarakat Dalam Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman, perlu dibentuk Kelompok

Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana

dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Keputusan Bupati tentang Pembentukan

Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1997 tentang Pembentukan Kabupaten Daerah Tingkat II Tulang Bawang dan Kabupaten Daerah Tingkat II Tanggamus

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1997 Nomor 2, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 3667);

2. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2011 tentang

Perumahan dan Kawasan Permukiman (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 7, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia

Nomor 5188);

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang

Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir

dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas UndangUndang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 5679);

4. Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2016

tentang Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman (Lembaran Negara Republik Indonesia

Tahun 2016 Nomor 101, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5883);

5. Peraturan Presiden Nomor 185 Tahun 2014 tentang Percepatan Penyediaan Air Minum dan Sanitasi

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 389);

6. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor

15/PRT/M/2011 tentang pedoman pelaksanaan kegiatan kementerian pekerjaan umum yang

merupakan kewenangan pemerintah dan dilaksanakan melalui dekonsentrasi dan tugas

pembantuan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 33/PRT/M/2015;

7. Peraturan Menteri Perumahan Rakyat Nomor 12 Tahun 2014 tentang Pedoman Penyusunan Rencana

Pembangunan dan Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman Daerah Provinsi dan

Kabupaten/Kota;

8. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 14/PRT/M/2018 tentang Peningkatan

Kualitas terhadap Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh;

9. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 12 Tahun 2020 tentang Peran

Masyarakat dalam Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 511)

10. Peraturan Daerah Kabupaten Tulang Bawang Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan

Perangat Daerah Kabupaten Tulang Bawang (Lembaran Daerah Kabupaten Tulang Bawang Tahun

2016 Nomor 12, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Tulang Bawang Nomor 12).

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN BUPATI TENTANG PEMBENTUKAN

KELOMPOK KERJA PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN TULANG BAWANG.

KESATU : Membentuk Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang dengan susunan dan personalia sebagaimana tersebut dalam Lampiran I yang

merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Bupati ini;

KEDUA : Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman

Kabupaten Tulang Bawang sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU memiliki tugas:

a. melaksanakan koordinasi dan sinkronisasi kegiatan perencanaan, pembangunan, pemanfaatan, dan

pengendalian pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah

Provinsi Lampung, Pemerintah Daerah Kabupaten Tulang Bawang dan pelaku lainnya;

b. melaksanakan koordinasi dan sinkronisasi kebijakan,

strategi, program nasional, dan program Pemerintah Daerah Provinsi Lampung di wilayah Kabupaten

Tulang Bawang;

c. mendukung pengarusutamaan pengembangan

Perumahan dan Kawasan Permukiman dalam agenda pembangunan daerah di Kabupaten Tulang Bawang; dan

d. memfasilitasi pembentukan dan penyelenggaraan Forum Perumahan dan Kawasan Permukiman di Kabupaten

Tulang Bawang.

KETIGA : Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU selain memiliki tugas sebagaimana

dimaksud dalam Diktum KEDUA, juga memiliki tugas dengan rincian sebagaimana tersebut dalam Lampiran II

yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Bupati ini.

KEEMPAT : Dalam melaksanakan tugasnya, Kelompok Kerja Perumahan

dan Kawasan Permukiman sebagaimana dimaksud dalam

Diktum KESATU bertanggung jawab kepada Bupati Tu;ang Bawang.

KELIMA : Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya

Keputusan Bupati ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Kabupaten Tulang Bawang dan sumber lain yang sah dan tidak mengikat berdasarkan

ketentuan perundang-undangan.

KEENAM : Hal-hal yang belum diatur dalam Keputusan ini sepanjang mengenai teknis pelaksanaannya akan diatur lebih lanjut

oleh Ketua Kelompok Kerja dengan berpedoman pada peraturan perundang-undangan yang berlaku;

KETUJUH : Pada saat Keputusan Bupati ini mulai berlaku, maka Keputusan Bupati Tulang Bawang Nomor :

B/100.A/VI.1/HK/TB/2020 tentang Kelompok Kerja Perumahan, Permukiman, Air Minum dan Sanitasi (POKJA

PPAS) Kabupaten Tulang Bawang dicabut dan dinyatakan tidak berlaku;

KEDELAPAN : Keputusan Bupati ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan,

dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini, maka akan diadakan

perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Menggala pada tanggal Desember 2020

BUPATI TULANG BAWANG,

ttd

WINARTI

: 22 JULI 2018

SUSUNAN DAN PERSONALIA

NO JABATAN DALAM

KELOMPOK KERJA JABATAN DALAM DINAS

(1) (2) (3)

A. Tim Pengarah

1. Pembina Bupati Tulang Bawang

2. Ketua Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang

3. Wakil Ketua Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setdakab. Tulang Bawang

4. Sekretaris Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah,

Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Tulang Bawang

5. Wakil Sekretaris Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan

Permukiman Kabupaten Tulang Bawang;

6. Anggota 1. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan

Ruang Kabupaten Tulang Bawang

2. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang

3. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Tulang Bawang

4. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung/Kelurahan Kabupaten Tulang

Bawang;

5. Kepala Kantor Wilayah Agraria dan Tata Ruang,

Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Tulang Bawang;

6. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah

kabupaten Tulang Bawang;

7. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tulang Bawang;

8. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika

Kabupaten Tulang Bawang;

B. Tim Pelaksana

1. Bidang Kebijakan dan Strategi

Koordinator Kepala Bidang Infrastruktur dan Pengembangan

Wilayah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Tulang

Bawang

Anggota 1. Kepala Bidang Tata Ruang dan Bina Konstruksi

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Tulang

Bawang;

2. Kepala Seksi Perencanaan Teknis dan Evaluasi Cipta Karya, Dinas PU dan Penataan Ruang

Kabupaten Tulang Bawang;

LAMPIRAN I : KEPUTUSAN BUPATI TULANG BAWANG

NOMOR : B/ /VI.I/HK/TB/2020

TANGGAL

3. Kepala Bagian Hukum Setdakab. Tulang

Bawang

4. Kepala Seksi Pertanahan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten

Tulang Bawang;

5. Kepala Seksi Hubungan Pertanahan Kantor Pertanahan Kabupaten Tulang Bawang;

6. Kepala Sub. Bidang Tata Ruang dan

Pengembangan Wilayah Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan;

7. Kepala Seksi Kajian Dampak Lingkungan Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Tulang Bawang.

2. Bidang Teknis Perumahan dan Kawasan Permukiman

Koordinator Kepala Bidang Perumahan Dinas Perumahan Rakyat

dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang

Anggota 1. Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Tulang

Bawang;

2. Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang;

3. Kepala Seksi Perumahan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten

Tulang Bawang;

4. Kepala Seksi Sanitasi dan Penyediaan Air Bersih Lingkungan Perumahan dan Pemukiman Dinas

Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang;

5. Kepala Seksi Jalan, Jembatan dan Drainase

Lingkungan Perumahan dan Pemukiman Dinas

Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tulang Bawang;

6. Kepala Seksi Air Minum dan Penyehatan

lingkungan, Dinas PU dan Penataan Ruang Kabupaten Tulang Bawang;

7. Kepala Sub. Bidang Sumber Daya Alam dan

Permukiman Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan.

3. Bidang Kelembagaan, Kemitraan dan Informasi

Koordinator Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setdakab. Tulang Bawang

Anggota 1. Kepala Bidang Pengembangan dan

Pembangunan Kampung/Kelurahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung/

Kelurahan Kabupaten Tulang Bawang;

2. Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas

Pendidikan Kabupaten Tulang Bawang;

3. Kepala Bidang Pengelolaan Media Informasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten

Tulang Bawang;

4. Kepala Sub Bidang Data, Informasi dan

Pelaporan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan

Kabupaten Tulang Bawang;

5. Kepala Seksi Pembangunan Kampung/ Kelurahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat

dan Kampung/ Kelurahan Kabupaten Tulang Bawang;

6. Kepala Seksi Pendidik, Tenaga Kependidikan

Dikdas Dinas Pendidikan Kabupaten Tulang

Bawang;

7. Kepala Seksi Kemitraan Media Informasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tulang

Bawang.

4. Bidang Pemantauan dan Evaluasi

Koordinator Kepala Bidang Pengendalian dan Evaluasi Badan

Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Tulang Bawang

Anggota 1. Kepala Bidang Penaatan Lingkungan

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tulang Bawang;

2. Kepala Bidang Penyehatan Lingkungan

Perumahan dan Permukiman Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten

Tulang Baawang;

3. Kepala Sub Bidang Monitoring dan Evaluasi

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan;

4. Kepala Seksi Gedung dan Bangunan

Dinas PU dan Penataan Ruang Kabupaten Tulang Bawang;

5. Kepala Seksi Pengendalian dan Pengawasan

Tata Ruang Dinas PU dan Penataan Ruang

Kabupaten Tulang Bawang;

6. Kepala Seksi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja dan Kesehatan Olahraga Dinas Kesehatan

Kabupaten Tulang Bawang;

7. Kepala Seksi Penanganan Masalah dan Pengendalian Pertanahan Kantor Pertanahan

Kabupaten Tulang Bawang.

BUPATI TULANG BAWANG,

ttd

WINARTI

LAMPIRAN II : KEPUTUSAN BUPATI TULANG BAWANG

NOMOR : B/ /VI.I/HK/TB/2020

TANGGAL :

RINCIAN TUGAS KELOMPOK KERJA

PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN TULANG BAWANG

NO NAMA JABATAN DALAM

KELOMPOK KERJA TUGAS

(1) (2) (3)

A. Tim Pengarah

Pembina 1. memberikan arahan dan pembinaan kepada

Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman; dan

2. menerima laporan kegiatan Kelompok Kerja

Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Ketua 1. mengkoordinasikan dan mensinkronisasikan program pelaksanaan pembangunan perumahan

dan kawasan permukiman dengan kebijakan

daerah;

2. melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada Pembina Kelompok Kerja Perumahan dan

Kawasan Permukiman;

3. melakukan advokasi program Perumahan dan Kawasan Permukiman;

4. melaksanakan koordinasi dengan seluruh

stakeholder; dan

5. membangun kemitraan dengan berbagai pihak

dalam pembangunan Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Wakil Ketua 1. membantu ketua untuk mengkoordinasikan

anggota kelompok kerja perumahan dan kawasan permukiman dalam hal perencanaan,

pelaksanaan, pengawasan, monitoring dan

evaluasi penyelenggaraan pelaksanaan pembangunan perumahan dan kawasan

permukiman; dan

2. melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada ketua kelompok kerja perumahan dan kawasan

perukiman.

Sekretaris 1. mempersiapkan bahan/materi untuk rapat

koordinasi penyusunan perencanaan pelaksanaan, pengawasan, monitoring dan

evaluasi penyelenggaraan pelaksanaan pembangunan Perumahan dan Kawasan

Permukiman; dan

2. melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada Ketua Kelompok Kerja Kelompok Kerja

Perumahan dan Kawasan Permukiman

Wakil Sekretaris 1. membantu sekretaris dalam hal mempersiapkan

bahan/materi untuk rapat koordinasi penyusunan perencanaan pelaksanaan,

pengawasan, monitoring dan evaluasi penyelenggaraan pelaksanaan pembangunan

Perumahan dan Kawasan Permukiman; dan

2. melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada Sekretaris Kelompok Kerja Perumahan dan

Kawasan Permukiman.

Anggota 1. menyusun rencana kerja pengembangan kawasan

permukiman sesuai dengan peraturan terkait

2. memberikan advokasi dalam rangka perencanaan pengembangan kawasan permukiman

3. melakukan koordinasi dengan semua pihak

terkait dalam rangka perencanaan pengembangan kawasan permukiman; dan

4. menyusun laporan kegiatan Pokja Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kabupaten Tulang

Bawang

B. Tim Pelaksana

Bidang Kebijakan dan Strategi

Melakukan koordinasi aspek-aspek penyusunan dan keterpaduan atau sinkronisasi peraturan, serta

pengembangan kebijakan dan strategi untuk mendukung penyelenggaraan Perumahan dan

Kawasan Permukiman

Bidang Teknis Perumahan

dan Kawasan Permukiman

Koordinasi aspek-aspek teknis, meliputi: pertanahan,

perizinan, desain, dan kelayakan teknis serta keterpaduan Prasarana, Sarana dan Utilitas

Perumahan dan Kawasan Permukiman

Bidang Kelembagaan, Kemitraan dan Informasi

Koordinasi terhadap aspek-aspek kelembagaan, meliputi: koordinasi, penyusunan kebijakan,

penguatan kapasitas kelembagaan, serta membangun kemitraan dengan pihak lain termasuk masyarakat

dalam bentuk pemberdayaan dan kerja sama serta

mengembangkan basis data dan informasi Perumahan dan Kawasan Permukiman

Bidang Pemantuan dan

Evaluasi

Koordinasi dan pengembangan sistem pemantauan

dan evaluasi penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman, meliputi pengukuran kinerja

dan penentuan parameter standar Perumahan dan Kawasan Permukiman

BUPATI TULANG BAWANG,

ttd

WINARTI