Indonesian-Guidefor Travellers-KBYGBrochure

24
ketahuilah peraturan sebelum anda berangkat PANDUAN BAGI PELANCONG

Transcript of Indonesian-Guidefor Travellers-KBYGBrochure

i

ketahuilah peraturan sebelum anda berangkat

PANDUAN BAGI PELANCONG

ii 1

IsiPengantar - Pergi ke luar negeri? 1

Sebelum anda berangkat 2

Meninggalkan Australia 3

Keamanan di pesawat udara 3

Berangkat lewat laut 4

Berangkat dengan kapal layar kecil (yacht) atau kapal pesiar 4

Tiba di Australia 5

Tiba dari perjalanan di laut 7

Tiba dengan kapal layar kecil (yacht) atau kapal pesiar 8

Barang-barang yang terlarang atau dibatasi 9

Apa yang harus saya laporkan kepada Customs and Border Protection? 10

Konsesi bebas bea (duty-free) 15

Tourist Refund Scheme (TRS) 17

Dari mana saya dapat memperoleh keterangan lebih lanjut? 19

Pengaduan dan Pujian 21

ii 1

Pengantar – Pergi ke luar negeri?Apakah anda salah satu dari 29 juta orang yang bepergian yang sedang bersiap untuk melewati pelabuhan udara atau pelabuhan laut internasional di Australia tahun ini?

Jika ya, panduan ini akan membantu anda mempersiapkan perjalanan anda dan memberi tahu apa yang akan anda temui ketika anda melewati Customs and Border Protection (penjagaan pabean dan perbatasan) di pelabuhan udara atau pelabuhan laut internasional. Para pegawai Customs and Border Protection memainkan peran penting dalam melindungi tapal batas Australia dari masuknya barang-barang yang tidak sah dan berbahaya dan orang-orang yang tidak mempunyai izin masuk.

Mereka:

• memeriksa paspor ketika anda tiba dan meninggalkan Australia

• memeriksa dokumen-dokumen orang-orang yang datang dan pergi

• menanyai dan memeriksa pelancong yang tiba serta bagasinya kalau-kalau ada barang-barang yang terlarang atau dibatasi

• memeriksa pesawat udara kalau-kalau ada barang-barang yang terlarang atau dibatasi

• menyita barang-barang yang terlarang atau dibatasi

• melakukan patroli di lapangan udara dan bagian penanganan bagasi untuk mendeteksi dan menghalangi kegiatan kejahatan

• menggunakan anjing Labrador pelacak untuk memeriksa bagasi penumpang kalau-kalau ada narkoba dan barang-barang yang terlarang atau dibatasi lainnya

• menarik bea dan pajak atas barang-barang yang diimpor.

Customs and Border Protection menggunakan sejumlah teknologi dan tehnik untuk mendeteksi kegiatan terlarang dengan cara yang berdampak sangat sedikit atas para penumpang di pelabuhan udara dan pelabuhan laut, termasuk televisi sirkuit tertutup (closed circuit television) dan pemantauan pengamatan.

Department of Agriculture, Fisheries and Forestry (DAFF Biosecurity), Departemen Pertanian, Perikanan dan Kehutanan bagian keamanan hayati), juga bekerja di bandara dan pelabuhan laut. Anda perlu dinyatakan boleh lewat oleh pegawai-pegawai DAFF Biosecurity ketika anda tiba di Australia. Pegawai-pegawai DAFF Biosecurity juga bekerja di bandara dan pelabuhan laut untuk memastikan anda tidak membawa barang-barang yang membahayakan keamanan hayati yang dapat menimbulkan risiko bagi industri pertanian dan bagi lingkungan alam Australia.

2 3

Sebelum anda berangkat

1. Pastikan anda mengunjungi www.smartraveller.gov.au sebelum anda bepergian. Situs ini memberi saran-saran untuk memudahkan perjalanan anda ke luar negeri.

2. Bacalah panduan ini untuk memastikan anda tidak membawa barang-barang yang terlarang atau dibatasi.

3. Jika anda akan membawa obat-obatan untuk keperluan sendiri, bacalah halaman 12 dari brosur panduan ini.

4. Tanyakan kepada dokter anda apakah anda perlu mendapat sertifikat vaksinasi Yellow Fever (Demam Kuning) sebelum memasuki Australia.

5. Pahamilah konsesi-konsesi bebas bea untuk barang-barang keperluan sendiri yang dapat anda peroleh di Australia dan tempat tujuan anda di luar negeri. Untuk keterangan lebih lanjut, lihatlah halaman 15.

6. Ada baiknya anda mengunci kopor yang dijinjing dan yang disimpan di bagasi.

2 3

Meninggalkan AustraliaKetika meninggalkan Australia anda perlu menunjukkan paspor, Kartu Keberangkatan (Outgoing Passenger Card) yang sudah diisi dan kartu pas naik (boarding pass) kepada pegawai Customs and Border Protection. Anda juga perlu melalui tempat pemeriksaan keamanan bandara.

Keamanan di pesawat udara Ada pembatasan-pembatasan mengenai keamanan di pesawat udara tentang barang-barang yang boleh anda bawa di tas yang anda jinjing (carry-on luggage) ketika anda masuk dan ke luar Australia. Yang dibatasi termasuk senjata, bahan-bahan peledak, barang-barang dan alat-alat tajam, beberapa macam barang olah raga serta produk-produk berupa cairan, erosol dan jel (liquids, aerosols and gels atau LAGs). Untuk keterangan lebih lanjut mengenai pembatasan atas senjata, LAG atau barang-barang terlarang lainnya, kunjungilah www.travelsecure.infrastructure.gov.au.

Tips (saran-saran) Datanglah ke bandara cukup dini agar ada waktu untuk melapor pada perusahaan penerbangan anda, mengisi formulir-formulir yang perlu, melewati Customs and Border Protection dan bagian keamanan dan memproses permintaan Tourist Refund Scheme (TRS) (program pengembalian bea bagi pelancong) jika ada.

Jika anda membawa barang-barang pribadi yang mahal seperti komputer atau kamera yang:

1. ingin anda bawa pulang kembali ke Australia

2. anda tidak meminta pengembalian bea dari TRS, dan

3. bukan barang-barang bebas bea, maka anda dapat mendaftarkannya sebagai barang-barang yang dibawa keluar pada formulir ’Goods Exported in Passenger Baggage’ (barang-barang yang dibawa keluar dalam bagasi penumpang).

Barang-barang itu harus diperiksa di kantor pegawai Customs and Border Protection pada tempat keberangkatan.

Formulirnya (B263) dapat diperoleh di situs web kami www.customs.gov.au/site/page4288.asp atau dari setiap kantor Customs and Border Protection. Jika sudah didaftarkan, ada tidak perlu lagi melaporkan barang-barang ini kepada Customs and Border Protection ketika anda kembali. Simpanlah formulir yang telah diisi itu di tempat yang mudah dicari untuk ditunjukkan kepada Customs and Border Protection ketika anda kembali di Australia.

4 5

Berangkat lewat laut Jika anda meninggalkan Australia melalui laut, anda akan diperiksa di pelabuhan sebelum anda naik ke kapal. Anda perlu menunjukkan paspor dan Kartu Keberangkatan (Outgoing Passenger Card) kepada Customs and Border Protection untuk diizinkan ke luar pada tempat dan waktu yang diberitahukan oleh kapal.

Berangkat dengan kapal layar (yacht) atau kapal pesiar Ada persyaratan-persyaratan khusus jika meninggalkan Australia dengan kapal layar kecil (yacht) atau kapal pesiar. Untuk keterangan lebih lanjut, kunjungilah www.customs.gov.au/site/page4260.asp.

Kartu Keberangkatan anda adalah sebuah dokumen hukum. Ada hukuman jika anda tidak mengisi Kartu Keberangkatan dengan benar dan jika anda melakukan pernyataan yang tidak benar.

INGAT – JIKA RAGU-RAGU, LAPORKANLAH BARANG ANDA

4 5

Tiba di AustraliaSemua penumpang yang tiba harus mengisi Kartu Kedatangan (Incoming Passenger Card).

Jika anda pemegang ePassport Australia atau Selandia Baru dan berumur 16 tahun atau lebih, anda berhak memakai SmartGate (gerbang cepat) ketika tiba di bandara di Australia. SmartGate memungkinkan anda melakukan pemrosesan sendiri melalui pengendalian paspor menggunakan data dari ePassport dan teknologi pengenalan wajah.

Semua penumpang lain harus menunjukkan paspor mereka dan mengisi Kartu Kedatangan kepada pegawai Customs and Border Protection ketika tiba, sebelum mengambil bagasi mereka.

Semua penumpang kemudian harus menuju tempat pemeriksaan Customs and Border Protection dan DAFF Biosecurity dan mengikuti petunjuk dari pegawai Customs and Border Protection atau DAFF Biosecurity.

Bagasi anda mungkin di x-ray (dipotret dengan sinar tembus) atau diperiksa oleh pegawai-pegawai Customs and Border Protection atau DAFF Biosecurity yang bekerja bersama untuk mendeteksi barang-barang yang terlarang, dibatasi atau harus dipajak dan barang-barang yang berisiko seperti bahan-bahan yang berasal dari binatang atau tumbuh-tumbuhan. Anda mungkin akan ditanyai oleh pegawai-pegawai itu dan tas-tas anda diperiksa.

Dalam ruang penumpang anda mungkin melihat Customs and Border Protection dan DAFF Biosecurity menggunakan anjing pelacak untuk mencari narkoba dan barang-barang lainnya yang terlarang atau dibatasi.

6 7

Jika anda ketahuan membawa barang-barang yang tidak dilaporkan, terlarang atau dibatasi, anda dapat didenda atau dituntut.

Untuk keterangan lebih lanjut mengenai kedatangan anda di Australia, kunjungilah www.customs.gov.au/site/page4351.asp

Tips (saran-saran) Isilah Kartu Kedatangan ketika anda sedang di pesawat udara – ini akan menghemat waktu ketika anda mendarat.

Sediakanlah paspor dan Kartu Kedatangan yang telah diisi untuk diberikan kepada pegawai Customs and Border Protection setiap waktu diminta.

Laporkanlah dalam Kartu Kedatangan anda semua obat-obatan/narkoba, steroid dan obat-obat beresep yang menyebabkan ketergantungan tinggi yang mungkin dapat disalah-gunakan, makanan, produk-produk berasal dari tumbuh-tumbuhan dan binatang atau barang-barang lain yang terdaftar dalam bagian barang-barang yang dibatasi dalam brosur panduan ini.

Pastikan bahwa anda tahu konsesi-konsesi bebas bea dari Customs and Border Protection sebelum anda pergi berbelanja. Lihat halaman 15 untuk keterangan lebih lanjut.

6 7

Tiba dari perjalanan laut Ketika anda mencapai pelabuhan yang dituju di Australia, anda perlu menunjukkan paspor dan Kartu Kedatangan yang sudah diisi kepada pegawai Customs and Border Protection. Ketika meninggalkan kapal untuk seterusnya, di pelabuhan yang pertama atau berikutnya, anda perlu menunjukkan bagasi dan Kartu Kedatangan kepada Customs and Border Protection untuk diluluskan. Anda juga perlu diluluskan oleh DAFF Biosecurity untuk memastikan anda tidak membawa barang apa pun yang dapat mengganggu keamanan hayati.

Dalam beberapa hal pegawai Customs and Border Protection mungkin memeriksa paspor dan Kartu Kedatangan anda di atas kapal sebelum anda tiba di pelabuhan di Australia.

8 9

Tiba dengan kapal layar atau kapal pesiar Ada persyaratan-persyaratan pabean khusus jika tiba di Australia dengan kapal layar kecil (yacht) atau kapal pesiar lain. Untuk keterangan lebih lanjut, kunjungilah www.customs.gov.au/site/page4260.asp

Kartu Kedatangan anda adalah sebuah dokumen hukum. Ada hukuman jika anda tidak mengisi Kartu Kedatangan anda dengan benar dan jika anda melakukan pernyataan yang tidak benar.

INGAT – JIKA RAGU-RAGU, LAPORKANLAH BARANG ANDA

Telepon sel (HP), kamera, kamera video dan alat perekam tidak boleh dipergunakan. Di tempat-tempat yang diawasi oleh Customs and Border Protection di bandara udara dan pelabuhan laut. Jika anda menelepon, anda akan diminta memutuskan percakapan telepon sampai anda diluluskan dari Customs and Border Protection. Pegawai Customs and Border Protection dapat, dan akan meminta anda menghapus setiap foto atau film yang direkam jika anda kedapatan mengambil foto atau merekam di ruangan-ruangan yang diawasi oleh Customs and Border Protection.

8 9

Barang-barang yang terlarang atau dibatasi Adalah terlarang membawa narkoba termasuk ganja, heroin, kokain (cocaine) dan amfetamin ke dalam dan ke luar Australia.

Barang-barang lain mungkin dibatasi. Anda akan memerlukan surat izin untuk membawa barang-barang ini ke dalam dan ke luar Australia.

Lihatlah halaman 14 untuk ringkasan dari apa yang anda boleh dan tidak boleh bawa dan apa yang perlu anda laporkan dalam Kartu Kedatangan dan Kartu Keberangkatan anda. Ada hukumannya jika anda tidak melaporkan barang-barang yang terlarang atau dibatasi dan jika membuat pernyataan yang tidak benar dalam Kartu Kedatangan dan Kartu Keberangkatan anda.

Hubungilah Pelayanan Australian Customs and Border Protection atau kedutaan, perwakilan tinggi (high commission) atau konsulat dari negara-negara yang akan anda kunjungi sebelum anda bepergian untuk mendapat nasihat lebih lanjut mengenai membawa masuk atau membawa ke luar barang-barang yang terlarang atau dibatasi.

Barang-barang Palsu dan Barang-barang Bajakan (DVD, Musik, Tas Tangan, Baju dan Pakaian dsb.) Membeli barang-barang palsu atau bajakan membantu perdagangan gelap yang dapat menyangkut kegiatan kejahatan berat. Barang-barang ini dapat disita oleh Customs and Border Protection dan anda mungkin dapat dituntut secara perdata atau pidana.

Telepon sel (HP), kamera, kamera video dan alat perekam tidak boleh dipergunakan. Di tempat-tempat yang diawasi oleh Customs and Border Protection di bandara udara dan pelabuhan laut. Jika anda menelepon, anda akan diminta memutuskan percakapan telepon sampai anda diluluskan dari Customs and Border Protection. Pegawai Customs and Border Protection dapat, dan akan meminta anda menghapus setiap foto atau film yang direkam jika anda kedapatan mengambil foto atau merekam di ruangan-ruangan yang diawasi oleh Customs and Border Protection.

10 11

Apa yang harus saya laporkan kepada Customs and Border Protection? Senjata api, senjata dan amunisiAnda harus melaporkan semua senjata, senjata api dan amunisi dan komponen-komponennya, termasuk senjata api imitasi dan senjata api soft air (BB) yang mengeluarkan pelet (peluru) plastik dari udara yang dipadatkan yang biasanya dibeli sebagai ‘senjata api mainan’. Senjata-senjata lain seperti paintball markers, sumpitan (blowpipes), segala macam pisau, nunchaku, katapel (slingshot), panah mendatar (crossbow), alat-alat pengejut listrik, penunjuk laser, tameng pelindung tubuh (body armour), tongkat pemukul (baton), penyemprot lada (pepper spray), knuckle duster serta suku cadang dan perlengkapan yang digunakan dengan senjata api dan senjata lain juga harus dilaporkan. Sebagian dari barang-barang ini mungkin memerlukan izin untuk dibawa masuk, dan mungkin dikenai persyaratan import seperti nomor seri yang unik dan pengujian keselamatan.

Harap catat: Hukuman maksimum kalau membawa senjata api, senjata dan barang-barang sejenisnya tanpa persetujuan import adalah hukuman setinggi-tingginya $275.000, kurungan selama 10 tahun, atau kedua-duanya.

10 11

Obat-obatan yang mempertinggi performa dan mempertinggi imajiSemua obat-obatan untuk mempertinggi performa dan imaji (harus dilaporkan waktu tiba. Ini termasuk hormon pertumbuhan berasal dari manusia (human growth hormones), DHEA, dan semua steroid anabolik (anabolic steroid) dan steroid androgenik (androgenic steroid). Barang-barang ini tidak dapat dimasukkan ke Australia tanpa surat izin.

Mata uang Tidak ada batas banyaknya uang yang dapat anda bawa masuk atau ke luar Australia. Tetapi, anda harus melaporkan jika yang dibawa itu uang Australia bernilai A$10.000 atau lebih, atau mata uang asing yang sama nilainya. Anda juga harus memperlihatkan surat kesanggupan membayar (promissory notes), cek pelancong (traveller’s cheques), cek pribadi (personal cheques), poswesel (money orders, postal orders) atau instrumen pembayaran lainnya, berapa pun nilainya, jika diminta oleh pegawai Customs and Border Protection atau oleh anggota polisi.

Pornografi tidak sah Pornografi yang tidak sah (illegal) diawasi jika dibawa masuk atau ke luar. Ini termasuk publikasi dan media apa pun yang menggambarkan pornografi anak-anak, hubungan kelamin dengan binatang, dan kekerasan seks yang nyata.

12 13

Obat-obatan Anda perlu melaporkan obat-obatan dan bahan-bahan yang dapat disalah-gunakan, dipakai berlebihan atau yang menyebabkan ketergantungan, misalnya steroid, penangkal sakit yang mengandung candu (opioid analgesics), ganja atau obat-obatan yang berdasar narkotika. Produk-produk ini mungkin dibatasi atau memerlukan surat izin agar dapat dibawa masuk.

Beberapa obat-obatan tradisional mungkin mengandung produk dari tumbuh-tumbuhan atau binatang yang terancam punah dan ini harus dilaporkan kepada Customs and Border Protection.

Tidak perlu dilaporkan Jika anda membawa obat-obatan seperti aspirin, paracetamol, obat yang dibeli tanpa resep di Australia, anda tidak perlu melaporkan barang-barang ini kepada Customs and Border Protection ketika anda tiba di Australia.

Jika anda membawa obat-obatan yang beresep, anda tidak perlu melaporkannya asal saja anda tidak membawa lebih dari persediaan untuk tiga bulan. Ada baiknya anda membawa surat resep dari dokter anda dalam bahasa Inggris yang menjelaskan penyakit anda.

Meninggalkan Australia Banyak obat-obatan beresep mendapat subsidi dari Pemerintah Australia di bawah program Pharmaceutical Benefits Scheme (PBS, program peringanan harga obat-obatan). Anda hanya boleh membawa ke luar Australia jumlah obat-obatan yang anda perlukan. Ada baiknya anda membawa surat dari dokter dan/atau dokter gigi anda dan mengisi PBS Medicine Export Declaration (pernyataan membawa ke luar obat PBS) yang dapat diperoleh dari Medicare Australia.

12 13

Catatan penting: Jika anda tinggal atau berkunjung ke Australia selama tiga bulan atau lebih lama dan memerlukan obat terus-menerus, ada baiknya anda pergi ke seorang dokter di Australia untuk mendapat resep obat anda. Jika anda bermaksud mengirimkan obat-obatan anda melalui pos atau dengan kurir, izin impor perlu diperoleh sebelum mengimpor obat-obat itu. Dianjurkan agar anda menanyakan prosedur-prosedur impor itu sebelum anda tiba di Australia.

Satwa liar yang dilindungi Undang-undang Australia yang ketat mengendalikan dibawa masuknya dan ke luarnya tumbuh-tumbuhan dan binatang yang dilindungi dan produk-produk yang sehubungan dengannya. Ini dapat termasuk produk-produk yang diatur seperti obat-obatan tradisional, gading, kulit ular atau kulit reptil, bunga anggrek, kulit penyu, caviar (telur ikan) dan berbagai tanda kenang-kenangan dari berburu.

Barang-barang yang terdaftar sebagai warisan budaya Anda perlu meminta surat izin mengimpor atau mengekspor barang-barang yang terdaftar sebagai warisan budaya termasuk benda-benda seni, perangko, mata uang logam, obyek-obyek arkeologi (purbakala), mineral dan contoh-contoh (specimen).

Produk-produk kimia untuk pertanian dan kehewananLaporkanlah semua bahan kimia untuk pertanian dan obat-obat untuk hewan. Ini termasuk produk-produk yang terlarang tanpa izin dan dapat termasuk penghalau nyamuk untuk keperluan sendiri.

Barang-barang pertahanan dan strategis Diperlukan izin untuk mengimpor atau mengekspor barang-barang pertahanan dan strategis. Untuk mendapat keterangan lebih banyak barang-barang apa yang masuk dalam kategori ini, lihatlah lembar fakta pengendalian ekspor untuk barang-barang pertahanan dan strategis dari Customs and Border Protection di www.customs.gov.au

Jika anda tidak pasti, anda sebaiknya memeriksa persyaratan impor ke Australia sebelum anda membelinya. Untuk keterangan lebih lanjut, kunjungilah www.customs.gov.au atau teleponlah 1300 363 263.

14 15

Melaporkan barang-barang yang dibatasi

Barang Laporkan waktu tiba

Laporkan waktu berangkat

Untuk keterangan lebih lanjut, hubungi

Senjata api, senjata dan amunisi Ya Ya Customs and

Border Protection

Pornografi tidak sah Ya Ya Customs and Border Protection

Obat-obatan yang mempertinggi performa dan mempertinggi imaji

Ya Ya

Australian Sports Anti-Doping Authority Therapeutic Goods Administration

Uang A$10.000 dan lebih Ya Ya AUSTRAC

Obat-obatan dan bahan-bahan yang mungkin dapat disalah-gunakan, dipakai berlebihan atau menyebabkan ketergantungan

Ya YaMedicare Australia Therapeutic Goods Administration

Makanan, tumbuh-tumbuhan, binatang dan barang-barang hayati

Ya Tidak DAFF Biosecurity

Satwa liar yang dilindungi dan produk-produknya

Ya Ya

Department of Sustainability, Environment, Water, Population and Communities

Barang-barang yang terdaftar sebagai warisan budaya

Ya Ya

Department of Regional Australia, Local Government, Arts and Sport

Bahan-bahan kimia untuk pertanian dan kehewanan

Ya YaAustralian Pesticides and Veterinary Medicines Authority

Barang-barang pertahanan dan strategis

Ya Ya Customs and Border Protection

Nama dan alamat organisasi-organisasi yang relevan terdaftar di belakang panduan ini.

Memiliki dan memperdagangkan narkoba adalah kejahatan sangat berat. Di banyak negara anda dapat menghadapi hukuman mati atau penjara seumur hidup

JANGAN MEMBAWA OBAT TERLARANG – KAPAN SAJA, DI MANA SAJA.

14 15

Konsesi bebas bea (duty-free concessions) Konsesi bebas bea (duty-free concessions) di Australia berbeda dari konsesi di negara-negara lain. Kebanyakan barang pribadi seperti baju baru, sepatu baru, barang-barang untuk kebersihan diri dan berhias (kecuali baju bulu dan parfum konsentrat), boleh dibawa ke Australia di dalam bagasi yang menyertai anda, bebas dari bea dan pajak.

Barang-barang pribadi bebas dari bea dan pajak jika:

• dimilikidandipakaiandasendiridiluarnegeriselama12 bulan atau lebih

• dibawamasuksecarasementara(suatujaminanmungkindiperlukan oleh Customs and Border Protection)

Untuk barang-barang lain, ada batasnya. Ini termasuk barang-barang yang dibeli di luar negeri dan barang-barang yang dibeli di Australia bebas bea atau bebas pajak (yang telah dibawa keluar sebelumnya), atau dari toko bebas-bea di bagian kedatangan ketika tiba di Australia. Juga termasuk di sini barang-barang yang untuknya telah dimintakan pengembalian bea melalui program Tourist Refund Scheme. Konsesi bebas bea tidak berlaku bagi barang-barang komersial (untuk diperdagangkan).

Barang-barang umum Jika anda berumur 18 tahun atau lebih, anda dapat membawa barang-barang umum ke dalam Australia sampai senilai A$900 tanpa bea. Jika anda berumur di bawah 18 tahun, ada batas A$450. Barang-barang umum termasuk hadiah, tanda mata/barang kenang-kenangan, kamera, alat-alat elektronik, barang-barang dari kulit, parfum konsentrat, perhiasan, jam tangan dan alat-alat olah raga.

Minuman keras Peraturan-peraturan keamanan di udara dapat membatasi banyaknya cairan yang dapat anda bawa ke Australia. Sebagai alternatif, minuman keras/alkohol bebas bea dapat dibeli di toko bebas bea di bandara setiba anda di Australia.

Jika anda berumur 18 tahun atau lebih, anda dapat membawa 2,25 liter alkohol bebas bea ke Australia. Semua minuman keras di bagasi yang anda bawa dimasukkan ke dalam kategori ini, tidak penting di mana atau bagaimana dibelinya.

16 17

TembakauSampai 31 Agustus 2012, jika anda berumur 18 tahun atau lebih, anda dapat membawa 250 batang rokok atau 250 gram cerutu atau produk tembakau bebas bea ke Australia. Semua produk tembakau dalam bagasi yang anda bawa dimasukkan ke dalam kategori ini, tidak penting di mana atau bagaimana dibelinya.

Dari 1 September 2012, konsesi tembakau bagi pelancong berkurang. Jika anda berumur 18 tahun atau lebih, anda dapat membawa 50 batang rokok atau 50 gram cerutu atau produk tembakau bebas bea ke Australia. Semua produk tembakau dalam bagasi yang anda bawa dimasukkan ke dalam kategori ini, tidak penting di mana atau bagaimana dibelinya.

Keluarga yang bepergian bersama dapat menggabungkan konsesi bebas bea mereka. Arti keluarga adalah:

• suami dan isteri, serta anak-anak mereka yang berumur di bawah 18 tahun; atau

• seseorang dan pasangan hidupnya (termasuk pasangan sama jenis) dan anak-anak mereka yang berumur di bawah 18 tahun.

Ketahuilah bahwa jika anda melebihi batas konsesi bebas bea di Australia, anda akan dikenai bea dan pajak atas semua barang dari jenis itu (barang-barang umum, minuman keras atau tembakau), bukan hanya barang-barang yang melebihi batas saja.

Tip (saran) Bawalah bukti kepemilikan dalam bentuk tanda terima, karena ini dapat membantu dalam menghitung nilai dari barang-barang umum.

16 17

Tourist Refund Scheme (TRS) Ketika berangkat anda mungkin dapat meminta kembali GST (Goods and Services Tax atau pajak barang dan jasa) dan Wine Equalisation Tax (WET, pajak penyetaraan anggur) di bawah TRS (program pengembalian pajak bagi pelancong) jika anda:

• penumpang,bukanawakyangbekerjadikapaludaraatau kapal laut

• membelipalingsedikitsenilai$300barang-barang(termasuk GST) dari penjual yang sama

• membelibarang-barangdalamjangkawaktu30harisebelum meninggalkan Australia

• memilikisatutandaterimayangmenunjukkanbesarnyapajak bagi barang-barang itu

• Memakaiataumembawabarang-barangitusebagaibagasi jinjing ke pesawat terbang atau kapal. Ada syarat-syarat khusus bagi barang-barang yang sangat besar (oversized) (seperti alat main golf dan papan selancar air) dan barang-barang yang tidak dapat dibawa ke pesawat sebagai barang jinjingan karena alasan-alasan keamanan (misalnya parfum dan anggur). Hubungilah Customs and Border Protection untuk keterangan lebih lanjut.

• Tunjukkanlahtandaterimayangasli,barang-barang,paspor dan pas naik internasional kepada kantor TRS ketika meninggalkan Australia.

Customs and Border Protection berhak untuk melihat semua barang-barang. Jika anda tidak dapat menunjukkan barang-barang anda kepada Customs and Border Protection ketika diminta, atau memberikan bukti bahwa Customs and Border Protection telah melihat barang-barang anda pada pelabuhan keberangkatan anda dari Australia, permintaan anda akan ditolak.

18

Jika anda mempertimbangkan untuk membawa barang-barang kembali ke Australia yang TRS-nya telah dimintakan untuknya, harap ketahui bahwa mereka dapat dikenai bea dan pajak.

Jika nilai barang-barang ini bersama dengan barang-barang yang dibeli di luar negeri dan barang-barang yang dibeli bebas bea atau bebas pajak di Australia melebihi batas dari konsesi bebas bea, barang-barang ini harus dilaporkan kepada pegawai Customs and Border Protection setibanya anda di Australia. Ada hukuman yang dapat dijatuhkan jika tidak melaporkan barang-barang yang berpajak.

Sisihkanlah cukup banyak waktu agar permintaan anda mendapat TRS dapat diproses sebelum waktu berangkatnya pesawat terbang/kapal laut.

Permintaan di lapangan terbang hanya dapat dilakukan sampai 30 menit sebelum waktu keberangkatan yang dijadwalkan bagi pesawat anda.

Permintaan di pelabuhan laut dapat dilakukan tidak lebih dulu sebelum 4 jam dan tidak lebih lambat dari 1 jam sebelum keberangkatan yang dijadwalkan bagi kapal anda.

Untuk keterangan lebih lanjut mengenai TRS kunjungilah www.customs.gov.au/site/page4646.asp

Dari mana saya dapat memperoleh keterangan lebih lanjut? Australian Customs and Border Protection1300 363 263 www.customs.gov.au

Department of Agriculture, Fisheries and Forestry (DAFF Biosecurity)1800 020 504 + 61 2 6272 3933 (tel.) www.daff.gov.au

Australian Sports Anti-Doping Authority1800 020 506 + 61 2 6206 0200 (tel.) www.asada.gov.au

Australian Pesticides and Veterinary Medicines Authority+ 61 2 6210 4701 (tel.) [email protected] www.apvma.gov.au

AUSTRAC1800 021 037 + 61 2 9950 0055 (tel.) www.austrac.gov.au

19

20 21

Department of Foreign Affairs and Trade (DFAT)1300 139 281 www.smartraveller.gov.au

Department of Regional Australia, Local Government, Arts and Sport+ 61 2 6274 1810 (tel.) www.arts.gov.au

Department of Sustainability, Environment, Water, Population and Communities+ 61 2 6274 1900 (tel.) www.environment.gov.au

Department of Infrastructure and Transport+ 61 2 6274 7111 (tel.) www.infrastructure.gov.au

Medicare Australia1800 500 147 www.medicareaustralia.gov.au

Therapeutic Goods Administration1800 020 653 + 61 2 6232 8791 (tel.) + 61 2 6232 8605 (faks) www.tga.gov.au

21

Pengaduan dan Pujian Untuk mengajukan komentar atas aspek apa saja dari pelayanan Customs and Border Protection, anda dapat mengisi brosur Complaints and Compliments (Pengaduan dan Pujian) yang dapat diperoleh dari setiap kantor Customs and Border Protection, telepon 1800 228 227 (di Australia) atau mengemail [email protected]

22

Jika anda melihat atau mendengar sesuatu yang mencurigakan yang dapat membahayakan perbatasan Australia, teleponlah ‘Customs Watch’ (Pengawasan Pabean) segera pada 1800 06 1800 (bebas biaya) atau laporkan online www.customs.gov.au/customswatch. Jika anda berada di luar negari, teleponlah +61 26246 1325 (ada biaya telepon seperti biasa). Jika anda memperhatikan ada kegiatan yang mencurigakan di dalam pelabuhan udara atau pelabuhan laut internasional di Australia, harap beritahukan seorang pegawai Australian Customs and Border Protection. Informasi dari anda mungkin merupakan mata rantai yang belum ditemukan dalam menghentikan kegiatan kejahatan.

Untuk keterangan mengenai hal apa saja tentang Customs and Border Protection, hubungilah Customs Information and Support Centre (Pusat Informasi dan Bantuan Pabean) pada 1300 363 263 atau email [email protected] atau kunjungilah situs webnya di www.customs.gov.au Informasi yang terdapat dalam brosur ini benar pada saat brosur ini dicetak.

Juni 2012