HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL DENGAN PERSEPSI TENTANG SECTIO CAESARIA DI...

19
PENELITIAN HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL DENGAN PERSEPSI TENTANG SECTIO CAESARIA DI PUSKESMAS KRIAN SIDOARJO Oleh : YULIA PUSPITASARI, SST NIK. 182 801 021 AKADEMI KEBIDANAN MITRA SEHAT SIDOARJO 2011

Transcript of HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL DENGAN PERSEPSI TENTANG SECTIO CAESARIA DI...

PENELITIAN

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL

DENGAN PERSEPSI TENTANG SECTIO CAESARIA

DI PUSKESMAS KRIAN SIDOARJO

Oleh :

YULIA PUSPITASARI, SST

NIK. 182 801 021

AKADEMI KEBIDANAN MITRA SEHAT

SIDOARJO

2011

RINGKASAN

Beberapa tahun lalu, melahirkan dengan sectio caesaria menjadi hal yang

menakutkan karena berisiko kematian. Kini sectio caesaria menjadi alternatif

persalinan tanpa pertimbangan medis. Bahkan bagi sekelompok orang, sectio

caesaria dianggap sebagai alternatif persalinan yang mudah dan nyaman.

Anggapan ini membuat mereka memilih persalinan secara sectio caesaria

daripada persalinan alamiah, meskipun tanpa indikasi medis (Kasdu, 2003).

Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan peneliti pada tanggal 16 Mei 2011

pada 20 ibu hamil dengan 13 pernyataan. Sedangkan dari tingkat pengetahuan

tentang resiko sectio caesaria, didapat pengetahuan baik 6 (30%) dengan persepsi

positif 5 (25%) dan persepsi negatif 1 (5%) pengetahuan cukup 4 (20%) dengan

persepsi positif 2 (10%) persepsi negatif 2 (10%) dan pengetahuan yang kurang

10 (50%) dengan persepsi negatif seluruhnya. Peneliti menganggap masih

kurangnya pengetahuan ibu hamil primigravida tentang persepsi persalinan

khususnya sectio caesaria.

Penelitian ini merupakan desain penelitian analitik secara cross sectional.

Populasinya adalah semua ibu hamil yang periksa di Puskesmas Krian Sidoarjo

yang berjumlah 50 ibu hamil, sedangkan sampelnya adalah semua ibu hamil yang

periksa di Puskesmas Krian Sidoarjo yang berjumlah 104 responden dengan

menggunakan teknik sampling non probability sampling secara total populasi.

Pengambilan data dengan menggunakan kuesioner.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 104 responden, sebagian besar

(53,85%) berpengetahuan kurang dan berpersepsi negatif yaitu sebanyak 36

responden.

Pada analisis hasil penelitian dengan menggunakan uji Chi Square dengan

tingkat kemaknaan α = 0,05. Dan didapatkan hasil 2 hitung >

2 tabel yaitu 7,37

> 5,991 maka H0 ditolak HI diterima berarti ada hubungan antara tingkat

pengetahuan ibu hamil dengan persepsi tentang sectio caesaria di Puskesmas

Krian Sidoarjo tahun 2011.

Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa pengetahuan

mempengaruhi persepsi ibu hamil tentang sectio caesaria. Untuk itu diperlukan

dukungan wawasan dan pengetahuan yang memadai dari ibu hamil dan dalam hal

ini bidan sebagai petugas berkewajiban untuk memberikan informasi sejelas-

jelasnya tentang persalinan khususnya sectio caesaria.

Kata kunci : Pengetahuan, Persepsi, Sectio Caesarea

ABSTRACT

Several years ago, gave birth to the sectio Caesaria be a scary thing because

of the risk of death. Now sectio Caesaria into labor without consideration of

alternative medicine. Even for a group of people, sectio Caesaria considered as an

alternative and convenient delivery. This assumption makes them choose

childbirth natural childbirth than sectio Caesaria, even without a medical

indication (Kasdu, 2003). Based on preliminary studies conducted by researchers

at the date of May 16, 2011 at 20 pregnant women with 13 statements. While the

level of knowledge about the risk of sectio Caesarea, the knowledge obtained

either six (30%) with positive perceptions of five (25%) and negative perceptions

of 1 (5%) sufficient knowledge of four (20%) with positive perceptions of 2

(10%) negative perceptions 2 (10%) and the knowledge that less than 10 (50%)

with negative perceptions entirely. Researchers believe is still a lack of knowledge

about the perception of primigravida pregnant women in particular labor sectio

Caesaria.

This study is the design of a cross sectional analytic study. Population is all

pregnant women at health centers check Krian Sidoarjo which account for 50

pregnant women, while the sample is a check of all pregnant women in health

centers in Sidoarjo Krian totaling 104 respondents using non probability sampling

techniques sampling the total population. Retrieval of data by using

questionnaires.

The results showed that of 104 respondents, almost all (53,85%) are less

knowledgeable and negative berpersepsi as many as 36 respondents.

In the analysis results using Chi Square test with significance level α = 0.05.

And the obtained results calculated 2 >

2 table is 7.37 > 5.991 then HO is

rejected HI acceptable means there is a relationship between the level of

knowledge about the perception of pregnant women with health center sectio

Caesaria in Sidoarjo Krian 2011.

Based on these results we can conclude that knowledge affects the

perception of pregnant women about the sectio Caesaria. This requires the support

of sufficient insight and knowledge of pregnant women and midwives in this case

as the officer is obliged to provide information as clearly as possible on labor,

especially sectio Caesaria.

Key words: Knowledge, Perceptions, Sectio Caesarea

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ..................................................................................... i

LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................. ii

RINGKASAN ................................................................................................... iii

ABSTRACK ..................................................................................................... iv

DAFTAR ISI ..................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ............................................................................................ ix

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................ x

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... xi

DAFTAR ARTI LAMBANG DAN SINGKATAN ....................................... xii

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ............................................................................... 1

1.2 Rumusan dan Batasan Masalah .................................................... 5

1.3 Tujuan Penelitian .......................................................................... 5

1.4 Manfaat Penelitian ........................................................................ 6

1.4.1 Bagi peneliti ......................................................................... 6

1.4.2 Bagi Tempat Peneliti ............................................................ 6

1.4.3 Bagi Institusi Pendidikan ...................................................... 6

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Konsep Dasar Pengetahuan .......................................................... 7

2.1.1 Definisi Pengetahuan ........................................................... 7

2.1.2 Tingkatan Pengetahuan ....................................................... 7

2.1.3 Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Pengetahuan ........... 9

2.1.4 Pengukuran Pengetahuan ................................................... 11

2.2 Konsep Dasar Persepsi .................................................................. 12

2.2.1 Definisi Persepsi................................................................... 12

2.2.2 Aspek – Aspek Yang Mempengaruhi Persepsi .................... 13

2.2.3 Bentuk – Bentuk Persepsi .................................................... 13

2.2.4 Faktor – Faktor Persepsi ...................................................... 14

2.2.5 Komponen – Komponen Persepsi ....................................... 15

2.2.6 Pengukuran Persepsi ........................................................... 16

2.3 Konsep Dasar Persalinan .............................................................. 17

2.3.1 Definisi Persalinan ............................................................... 17

2.4 Konsep Dasar Sectio Caesarea ...................................................... 19

2.4.1 Definisi Sectio Caesarea ...................................................... 19

2.4.2 Istilah Dalam Sectio Caesarea .............................................. 19

2.4.3 Jenis Sectio Caesarea ........................................................... 20

2.4.4 Indikasi Sectio Caesarea ...................................................... 22

2.4.5 Kontra Indikasi Sectio Caesarea .......................................... 23

2.4.6 Komplikasi Sectio Caesarea ................................................. 24

2.5 Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Dengan

Persepsi Tentang Sectio Caesarea ................................................ 25

2.6 Kerangka Konseptual .................................................................... 26

2.7 Hipotesis ........................................................................................ 26

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Desain Penelitian .......................................................................... 28

3.2 Populasi, Sampel, dan Teknik Sampling ....................................... 29

3.2.1 Populasi ............................................................................... 29

3.2.2 Sampel ................................................................................. 29

3.2.3 Teknik Sampling ................................................................... 29

3.3 Identifikasi Variabel dan Definisi Operasional .............................. 29

3.3.1 Identifikasi Variabel ............................................................. 29

3.3.2 Definisi Operasional ............................................................. 30

3.4 Kerangka Kerja .............................................................................. 31

3.5 Teknik Pengumpulan Data ............................................................ 32

3.5.1 Instrumen Penelitian ........................................................... 32

3.5.2 Lokasi dan Waktu Penelitian ............................................... 32

3.5.3 Prosedur Penelitian ............................................................. 33

3.6 Pengolahan Data dan Analisis Data .............................................. 33

3.6.1 Teknik Pengolahan Data ...................................................... 33

3.6.2 Analisis Data ........................................................................ 35

3.7 Etika Penelitian ............................................................................. 38

3.8 Keterbatasan ................................................................................. 39

BAB 4 HASIL PENELITIAN

4.1 Deskripsi Daerah Penelitian .......................................................... 40

4.1.1 Wilayah Penelitian ............................................................... 40

4.1.2 Luas Wilayah ........................................................................ 40

4.1.3 Batas Wilayah ...................................................................... 40

4.2 Hasil ............................................................................................... 40

4.2.1 Data Umum ......................................................................... 41

4.2.2 Data Khusus ......................................................................... 43

BAB 5 PEMBAHASAN

5.1 Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Sectio Caesaria ............ 45

5.2 Persepsi Ibu Hamil Tentang Sectio Caesaria ................................. 47

5.3 Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Dengan

Persepsi Tentang Sectio Caesaria ................................................. 48

BAB 6 SIMPULAN DAN SARAN

6.1 Simpulan ....................................................................................... 51

6.2 Saran ............................................................................................. 51

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Pengukuran Skala Persepsi Dengan Skala Likert ..........................

16

Tabel 3.1 Definisi Operasional Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Ibu

Hamil Dengan Persepsi Tentang Sectio Caesaria Di Puskesmas

Krian Sidoarjo Tahun 2011 ...........................................................

30

Tabel 3.2 Kisi-kisi Instrumen Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Tentang

Sectio Caesaria Di Puskesmas Krian Sidoarjo Tahun 2011 .........

32

Tabel 3.3 Kisi-kisi Instrumen Persepsi Ibu Hamil Tentang Sectio Caesaria

Di Puskesmas Krian Sidoarjo Tahun 2011 ....................

32

Tabel 3.3 Cara Pemberian Skor Kuesioner Persepsi Ibu Hamil Tentang

Sectio Caesaria .............................................................................

35

Tabel 4.1 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan usia di

Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011 ..........................................

41

Tabel 4.2 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan

pendidikan di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011 ...................

42

Tabel 4.3 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan

pekerjaan di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011 .....................

42

Tabel 4.4 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan pernah

tidaknya mendapat informasi tentang Sectio Caesaria di

Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011 ..........................................

42

Tabel 4.5 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan

sumber informasi di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011

.....................

43

Tabel 4.6 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan

Pengetahuan di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011 ................

43

Tabel 4.7 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan

persepsi di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011 ......................

44

Tabel 4.8 Distribusi Frekuensi hubungan antara tingkat pengetahuan ibu

hamil dengan persepsi tentang sectio caesaria di Puskesmas

Krian Sidoarjo tahun 2011 ............................................................

44

DAFTAR GAMBAR

Tabel 2.1 Kerangka Konseptual Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan

Ibu Hamil Dengan Persepsi Tentang Sectio Caesaria Di

Puskesmas Krian Sidoarjo Tahun 2011 .........................................

26

Tabel 3.1 Desain Penelitian Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Ibu

Hamil Dengan Persepsi Tentang Sectio Caesaria Di Puskesmas

Krian Sidoarjo Tahun 2011 ...........................................................

28

Tabel 3.2 Kerangka Kerja Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil

Tentang Anemia Berdasarkan Status Ekonomi Di Puskesmas

Krian Sidoarjo Tahun 2011 ...........................................................

31

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat Ijin Pencarian Data

Lampiran 2 Surat Balasan dari Tempat Penelitian

Lampiran 3 Permohonan Menjadi Responden

Lampiran 4 Pernyataan Persetujuan Menjadi Responden

Lampiran 5 Lembar Kuesioner

Lampiran 6 Kunci Jawaban

Lampiran 7 Tabulasi Data Umum

Lampiran 8 Tabulasi Data Khusus Tingkat Pengetahuan

Lampiran 9 Tabulasi Data Khusus Persepsi

Lampiran 10 Perhitungan Uji Koreksi Yates

Lampiran 11 Jadwal Kegiatan

Lampiran 12 Lembar Konsultasi

DAFTAR ARTI LAMBANG DAN SINGKATAN

Daftar Arti Lambang

< = Kurang dari

> = Lebih dari

≤ = Kurang dari sama dengan

≥ = Lebih dari sama dengan

% = Prosentase

- = Sampai dengan

/ = Per, atau

, = Koma

. = Titik

“ = Tanda petik

: = Titik dua

( = Buka kurung

) = Tutup kurung

+ = Plus

ºC = Derajat Celcius

± = Kurang lebih

Σ = Jumlah

= Diteliti

= Tidak diteliti

= Mempengaruhi

Daftar Singkatan

AMd. Keb = Ahli Madya Kebidanan

ANC = Antenatal Care

DepKes = Departemen Kesehatan

IPTEK = Ilmu Pengetahuan Teknologi

SC = Sectio Caesaria

SD = Sekolah Dasar

SDKI = Survey Demografi dan Kesehatan Indonesia

SMA = Sekolah Menengah Atas

SMK = Sekolah Menengah Kejuruan

SMP = Sekolah Menengah Pertama

SST = Sarjana Sains Terapan

UU = Undang-Undang

WHO = World Health Organization

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang

Persalinan merupakan klimaks dari serangkaian proses kehamilan. Oleh

karena itu, banyak wanita hamil merasa khawatir, cemas dan gelisah menanti

saat kelahiran tiba. Setiap wanita menginginkan persalinannya berjalan lancar

dan dapat melahirkan bayi yang sempurna. Seperti yang telah diketahui, ada

dua cara persalinan yaitu persalinan pervaginam yang lebih dikenal dengan

persalinan normal atau alami dan persalinan dengan operasi Caesar dapat

disebut juga dengan bedah sesar atau sectio caesaria, yaitu bayi yang

dikeluarkan lewat pembedahan perut (Kasdu, 2003).

Beberapa tahun lalu, melahirkan dengan sectio caesaria menjadi hal

yang menakutkan karena berisiko kematian. Oleh karena itu, pembedahan

hanya dilakukan jika persalinan normal dapat membahayakan ibu dan

janinnya. Seiring dengan berjalannya waktu serta berkembangnya

kecanggihan bidang ilmu kedokteran kebidanan, pandangan tersebut

kemudian bergeser. Kini sectio caesaria kadang menjadi alternatif persalinan

tanpa pertimbangan medis. Bahkan bagi sekelompok orang, sectio caesaria

dianggap sebagai alternatif persalinan yang mudah dan nyaman. Anggapan

ini membuat mereka memilih persalinan secara sectio caesaria daripada

persalinan alamiah, meskipun tanpa indikasi medis (Kasdu, 2003).

Pengetahuan merupakan faktor yang sangat berpengaruh terhadap

pengambilan keputusan. Seseorang yang memiliki pengetahuan yang baik

tentang sesuatu hal, maka ia akan cenderung mengambil keputusan yang lebih

tepat berkaitan dengan masalah tersebut dibandingkan dengan mereka yang

pengetahuannya rendah (Permata, 2002). Ibu hamil dalam merencanakan

proses persalinannya memerlukan suatu informasi yang benar, sehingga ibu

mempunyai gambaran tentang kehamilan serta proses persalinan. Dari

informasi dan gambaran tersebut, diharapkan ibu lebih siap dalam

menghadapi proses persalinan manapun. Pengetahuan ibu tentang keadaan

kehamilan dan persalinan yang akan dilakukan, memungkinkan untuk

mempersiapkan fisik dan mental, sehingga ibu dapat memilih proses

persalinan yang tepat dan aman.

Persepsi merupakan tanggapan (penerimaan) langsung dari suatu

serapan atau proses seseorang mengetahui beberapa hal melalui panca indra

(Kamus Bahasa Indonesia), yang mana dalam tanggapan ibu hamil tentang

sectio caesaria dapat digolongkan menjadi dua macam tanggapan utama,

yaitu persepsi negatif dan persepsi positif. Adapun faktor – faktor yang

mempengaruhi persepsi adalah pengetahuan keluarga, lingkungan dan

pengalaman ( Sheldon H. cherry, 2004 : 41).

Dampak dan risiko kesehatan pasca sectio caesaria ini cukup berarti

seperti infeksi, perdarahan, luka pada organ, komplikasi dari obat bius dan

kematian (www.humanmedicine.com). Lebih dari 85 % sectio caesaria

disebabkan karena adanya riwayat sectio caesaria sebelumnya, distosia

persalinan, gawat janin dan presentasi bokong. Angka mortalitas ibu pada

sectio caesaria elektif adalah 2,8 % sedak sectio caesaria emergensi

mencapai 30 % (Pangastuti, 2003).

Saat ini persalinan sectio caesarea bukan tergolong baru, bagi ibu dan

golongan ekonomi menengah ke atas. Hal ini terbukti angka persalinan sectio

caesarea, di Indonesia dari 5% menjadi 20% dalam 20 tahun terakhir.

Tercatat 17.665 kelahiran terdapat 35,7% - 55,3% ibu hamil melahirkan

dengan sectio caesarea (Kasdu, 2003).

Peningkatan persalinan sectio caesarea disebabkan karena

berhubungan dengan kedokteran, kecilnya resiko dan morbilitas pada sectio

caesarea yang dilakukan dengan teknik operasi, anastesiserta antibiotik

(Mochtar, 1998).

Dari peneliti terdahulu di VK RS Bunda Surabaya Januari – Juni 2009,

didapatkan angka persalinan 540 orang, tindakan sectio caesarea 298 (55%),

dengan kategori SC / KPD 80 (26%), tanpa indikasi 30 (10%), sisanya

emergensi dan kelainan posisi (www.infobunda.com).

Menurut Bensons dan Pernolls Cit. Adjie (2005) angka kematian secara

sectio caesaria adalah 40-80 tiap 100.000 kelahiran hidup. Angka ini

menunjukkan resiko 25 kali lebih besar dibanding persalinan pervaginam.

Malahan untuk kasus karena infeksi mempunyai angka 80 kali lebih tinggi

dibandingkan persalinan pervaginam. Komplikasi tindakan anestesi sekitar 10

% dari seluruh angka kematian ibu. Frigeletto 1980 melaporkan, di Boston

Hospital for women angka kematian ibu nol pada 10.231 kasus. Tetapi

mereka juga mengemukakan bahwa angka kesakitan dan kematian lebih

tinggi pada persalinan dengan sectio caesaria dibandingkan persalinan

pervaginam, karena ada peningkatan resiko yang berhubungan dengan proses

persalinan sampai pada keputusan dilakukan sectio caesaria

(www.infoibu.com).

Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan peneliti pada tanggal 16

Mei 2011 pada 20 ibu hamil dengan 13 pernyataan. Sedangkan dari tingkat

pengetahuan tentang resiko sectio caesaria, didapat pengetahuan baik 6

(30%) dengan persepsi positif 5 (25%) dan persepsi negatif 1 (5%)

pengetahuan cukup 4 (20%) dengan persepsi positif 2 (10%) persepsi negatif

2 (10%) dan pengetahuan yang kurang 10 (50%) dengan persepsi negatif

seluruhnya. Peneliti menganggap masih kurangnya pengetahuan ibu hamil

primigravida tentang persepsi persalinan khususnya sectio caesaria.

Adanya fenomena di daerah, bahwa persalinan melalui sectio caesaria

dianggap lebih praktis perlu diluruskan. Faktor yang mempengaruhi adalah

tingkat pengetahuan dan kurangnya informasi tentang sectio caesaria beserta

resikonya.

Untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat pada umumnya dan

calon ibu pada khususnya, bisa dilakukan penyuluhan pada generasi muda

,misal saat pembinaan kesehatan reproduksi pada siswa SLTA di sekolahan.

Untuk ibu hamil dengan memberikan pengertian sedikit demi sedikit tentang

proses persalinan normal dan ataupun sectio, saat pasien ANC. Menanamkan

keyakinan bahwa persalinan normal adalah suatu anugerah terindah dengan

segala keunikan dan kebahagiaan yang dirasakan saat itu (bagian dari

hipnobirting) membuat para ibu muda akan lebih mudah memahami tentang

persalinan dengan atau tanpa sectio caesaria.

Oleh karena itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan

judul “hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil dengan persepsi

tentang sectio caesaria di Puskesmas Krian Sidoarjo Tahun 2011”.

1.2 Rumusan Masalah dan Batasan Masalah

1.2.1 Rumusan Masalah

Berdasar latar belakang di atas peneliti merumuskan masalah sebagai

berikut ”Apakah ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil

dengan persepsi tentang sectio caesaria di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun

2011 ?”.

1.2.2 Batasan Masalah

Dari rumusan masalah di atas peneliti hanya membatasi pada

“hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil pada tingkat tahu dengan

persepsi tentang sectio caesaria di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011”.

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan Umum

Mengetahui “hubungan tingkat pengetahuan ibu hamil dengan

persepsi tentang sectio caesaria di Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011”.

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Mengidentifikasi tingkat pengetahuan ibu hamil di puskesmas krian

Sidoarjo tahun 2011.

2. Mengidentifikasi persepsi tentang sectio caesaria di Puskesmas Krian

Sidoarjo tahun 2011.

3. Menganalisa hubungan pengetahuan ibu hamil tentang sectio caesaria di

Puskesmas Krian Sidoarjo tahun 2011.

1.4 Manfaat penelitian

1.4.1 Bagi peneliti

Penelitian ini sangat berguna untuk menambah pengalaman serta

wawasan sebagai bahan untuk menerapkan ilmu yang telah didapat tentang

jenis persalinan

1.4.2 Bagi Instansi penelitian

Hasil penelitian ini dapat sebagai masukan bagi tempat pelayanan

kesehatan dan petugas kesehatan dalam meningkatkan kualitas pelayanan

kesehatan bagi ibu hamil pemahaman tentang persalinan.

1.4.3 Bagi Lembaga Pendidikan

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kusus

dalam memperbanyak referensi tentang pengetahuan ibu hamil primigravida

dalam menentukan jenis persalinan, dan juga sebagai referensi peneliti

berikutnya.