Web viewpadahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya...

6
ZAT-ZAT GIZI YANG DIBUTUHKAN TUBUH Makanan yang dikonsumsi oleh manusia mengandung berbagai unsur. Unsur tersebut ada yang bermanfaat dan ada pula yang tidak membawa manfaat bagi kesehatan manusia. Berbagai zat tersebut dapat berupa enzim, gizi, maupun toksit (racun). Zat gizi merupakan unsur yang terkandung dalam makanan yang memberikan manfaat bagi kesehatan manusia. Masing-masing bahan makanan yang dikonsumsi memiliki kandungan gizi yang berbeda. Zat gizi yang terkandung dalam makanan tersebut berbeda-beda antara makanan yang satu dengan yang lainnya. Perbedaan tersebut dapat berupa jenis zat gizi yang terkandung dalam makanan, maupun jumlah dari masing-masing zat gizi. Satu janis zat gizi tertentu kemungkinan terkadung/ terdapat pada jenis bahan pangan, namun bisa dimungkinkan zat gizi tersebut tidak terdapat pada bahan pangan yang lain. Untuk satu jenis zat gizi tertentu, mungkin saja banyak terkandung pada satu jenis makanan , namun bisa saja tidak terdapat sama sekali pada makanan yang lainnya. Selain itu jumlah zat gizi tertentu terdapat dalam jumlah yang banyak pada salah satu jenis makanan, namun bisa saja hanya terdapat dalam jumlah yang sangat sedikit pada makanan yang lainnya. Oleh karena itu agar tubuh tidak kekurangan salah satu zat gizi, maka manusia tidak boleh tergantung pada satu jenis pangan saja, tapi harus mengkonsumsi makanan yang beragamjenisnya. Zat gizi dikelompokkan berdasarkan beberapa hal, yaitu berdasarkan fungsi, berdasarkan jumlah yang dibutuhkan tubuh dan berdasarkan sumbernya: 1. Berdasarkan fungsi Setiap zat gizi memiliki fungsi yang spesifik. Masing-masing zat gizi tidak dapat berdiri sendiri dalam membangun tubuh dan

Transcript of Web viewpadahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya...

Page 1: Web viewpadahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya adalah sama-sama bahan bakar minyak. Agar suatu mobil dapat

ZAT-ZAT GIZI YANG DIBUTUHKAN TUBUH

Makanan yang dikonsumsi oleh manusia mengandung berbagai unsur. Unsur tersebut ada yang bermanfaat dan ada pula yang tidak membawa manfaat bagi kesehatan manusia. Berbagai zat tersebut dapat berupa enzim, gizi, maupun toksit (racun).

Zat gizi merupakan unsur yang terkandung dalam makanan yang memberikan manfaat bagi kesehatan manusia. Masing-masing bahan makanan yang dikonsumsi memiliki kandungan gizi yang berbeda. Zat gizi yang terkandung dalam makanan tersebut berbeda-beda antara makanan yang satu dengan yang lainnya. Perbedaan tersebut dapat berupa jenis zat gizi yang terkandung dalam makanan, maupun jumlah dari masing-masing zat gizi.

Satu janis zat gizi tertentu kemungkinan terkadung/ terdapat pada jenis bahan pangan, namun bisa dimungkinkan zat gizi tersebut tidak terdapat pada bahan pangan yang lain.

Untuk satu jenis zat gizi tertentu, mungkin saja banyak terkandung pada satu jenis makanan, namun bisa saja tidak terdapat sama sekali pada makanan yang lainnya. Selain itu jumlah zat gizi tertentu terdapat dalam jumlah yang banyak pada salah satu jenis makanan, namun bisa saja hanya terdapat dalam jumlah yang sangat sedikit pada makanan yang lainnya. Oleh karena itu agar tubuh tidak kekurangan salah satu zat gizi, maka manusia tidak boleh tergantung pada satu jenis pangan saja, tapi harus mengkonsumsi makanan yang beragamjenisnya.

Zat gizi dikelompokkan berdasarkan beberapa hal, yaitu

berdasarkan fungsi, berdasarkan jumlah yang dibutuhkan tubuh

dan berdasarkan sumbernya:

1. Berdasarkan fungsi

Setiap zat gizi memiliki fungsi yang spesifik. Masing-masing zat gizi tidak dapat berdiri sendiri dalam membangun tubuh dan menjalankan proses metabolisme. Namun zat gizi tersebut memiliki berbagai fungsi yang berbeda.

a. Zat gizi sebagai sumber energi

Sebagai sumber energi zat gizi bermanfaat untuk menggerakkan tubuh dan proses metabolisme di dalam tubuh.

Zat gizi yang tergolong kepada zat yang berfungsi memberikan energi adalah karbohidrat , lemak dan protein. Bahan pangan yang berfungsi sebagai sumber energi antara lain : nasi, jagung, talas merupakan sumber karbohidrat; margarine dan mentega merupakan sumber lemak; ikan, daging, telur dan sebagainya merupakan sumber protein.

Ketiga zat gizi ini memberikan sumbangan energi bagi tubuh. Zat-zat gizi tersebut merupakan penghasil energi yang dapat dimanfaatkan untuk gerak dan aktifitas fisik serta aktifitas

Page 2: Web viewpadahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya adalah sama-sama bahan bakar minyak. Agar suatu mobil dapat

metabolisme di dalam tubuh. Namun penyumbang energi terbesar dari ketiga unsur zat gizi tersebut adalah lemak.

b. Zat gizi untuk pertumbuhan dan mempertahankan jaringan tubuh

Zat gizi ini memiliki fungsi sebgai pembentuk sel-sel pada jaringan tubuh manusia. Jika kekurangan mengkonsumsi zat gizi ini maka pertumbuhan dan perkembangan manusia akan terhambat. Selain itu zat gizi ini juga berfungsi untuk menggantikan sel-sel tubuh yang rusak dan mempertahankan fungsi organ tubuh.

Zat gizi yang termasuk dalam kelompok ini adalah protein, lemak, mineral dan vitamin. Namun zat gizi yang memiliki sumber dominan dalam proses pertumbuhan adalah protein.

c. Zat gizi sebagai pengatur/ regulasi proses di dalam tubuh

Proses metabolisme di dalam tubuh perlu pengaturan agar terjadi keseimbangan. Untuk itu diperlukan sejumlah zat gizi untuk mengatur berlangsungnya metabolisme di dalam tubuh.

Tubuh perlu keseimbangan, untuk itu proses metabolisme yang terjadi di dalam tubuh perlu di atur dengan baik.

Zat gizi yang berfungsi untuk mengatur proses metabolisme di dalam tubuh adalah mineral, vitamin air dan protein. Namun yang memiliki fungsi utama sebagia zat pengatur adalah mineral dan vitamin.

2. Berdasarkan jumlah

Berdasarkan jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh zat gizi terbagai atas dua, yaitu:

a. Zat gizi makro

Zat gizi Makro adalah zat gizi yang dibutuhkan dalam jumlah besar dengan satuan gram. Zat gizi yang termasuk kelompok zat gizi makro adalah karbohidrat, lemak dan protein.

b. Zat gizi mikro

Zat gizi mikro adalah zat gizi yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah kecil atau sedikit tapi ada dalam makanan. Zat gizi yang termasuk kelompok zat gizi mikro adalah mineral dan vitamin. Zat gizi mikro menggunakan satuan mg untuk sebagian besar mineral dan vitamin.

3. Berdasarkan Sumber

Berdasarkan sumbernya zat gizi terbagi dua, yaitu nabati dan hewani

Page 3: Web viewpadahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya adalah sama-sama bahan bakar minyak. Agar suatu mobil dapat

Tentunya tidak ada orang yang berpikiran sehat akan dengan sengaja mengisi tangki mobilnya dengan solar apalagi minyak tanah,

padahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya adalah sama-sama bahan bakar minyak. Agar suatu mobil dapat berjalan dengan mulus dan tahan lama, maka mobil tersebut harus diisi dengan bahan bakar yang tepat baginya.Saya yakin dengan sepenuhnya bahwa semua pemilik mobil akan selalu berhati-hati dalam memilih bahan bakar yang akan dia isi ke dalam tangki mobilnya. Tapi sangat disayangkan bahwa tidak sedikit orang yang kurang hati-hati dalam memilih makanan yang akan dimasukkan ke dalam tubuhnya. Sehingga tubuh mereka tidak dapat berfungsi secara prima.Kalau begitu, makanan yang bagaimanakah yang tepat bagi tubuh? Jawabnya adalah: “Makanan yang lengkap”. Bagaimanakah yang lengkap itu?” Makanan yang lengkap adalah makanan yang mengandung seluruh zat gizi yang penting bagi pertumbuhan, kekuatan dan kesehatan dalam proporsi jumlah yang tepat.Zat gizi adalah zat yang terkandung dalam makanan, yang dibutuhkan oleh tubuh supaya dapat berfungsi dengan sempurna. Tubuh membutuhkan sekitar 50 jenis zat gizi ini. Tubuh yang sehat sempurna dapat membentuk 25 dari ke 50 zat gizi itu.Zat-zat gizi ini dapat digolongkan ke dalam 6 golongan yaitu karbohidrat, lemak, protein, mineral, vitamin dan air. Semua zat gizi di atas dapat juga digolongkan ke dalam tiga golongan fungsi yaitu: pertama, zat gizi yang memberikan energi untuk pergerakan tubuh maupun untuk reaksi-reraksi kimiawi dalam tubuh. Dengan demikian, yang memakannya akan “Bertenaga”. Yang termasuk golongan (pertama) ini adalah karbohidrat, lemak, dan protein. Karbohidrat adalah pilihan utama tubuh sebagai sumber energi, sedangkan lemak adalah pilihan selanjutnya dan protein adalah pilihan yang terakhir.Yang menjadi sumber karbohidrat adalah gula, tepung, atau pati yang terdapat pada umbi-umbian, biji-bijian, polong-polongan, buah-buahan, susu dan sebagainya. Sedangkan lemak dapat diperoleh dari mentega, minyak kelapa, daging, kacang-kacangan, keju, susu, pindekas, es krim, dan sebagainya. Protein dapat diperoleh dari daging, ikan, telur, susu, kacang-kacangan, polong-polongan, dan biji-bijian.Golongan kedua adalah zat gizi yang membangun dan memperbaiki tubuh. Zat-zat inilah yang merupakan “bahan bangunan” tubuh, sehingga tubuh dapat “Bertumbuh”. Yang termasuk dalam golongan ini adalah air, protein, lemak, karbohidrat dan mineral. Dari semua ini, airlah yang terbanyak dalam tubuh yang membentuk sekitar 63% dari berat tubuh. Protein membentuk hampir 18% dari berat tubuh sedangkan karbohidrat berjumlah sekitar 0,8% saja. Vitamin tidak dianggap sebagai zat pembangun sebab jumlah keseluruhannya dalam tubuh dewasa sama sekali tidak mencapai 30gram.Umumnya, makanan hewani adalah sumber yang baik bagi protein. Akan tetapi makanan nabati pun tidak kalah keunggulannya. Protein hewani dapat diperoleh dari daging, ikan, telur, susu, dan keju. Protein nabati dapat diperoleh dari polong-polongan dan kacang-kacangan serta biji-bijian. Sekarang ini telah tersedia sumber protein yang lain yaitu protein sel-tunggal yang berasal dari ganggang, bakteri, ragi, dan cendawan.Golongan ketiga adalah zat-zat gizi yang berfungsi sebagai pelumas berbagai reaksi kimia maupun reaksi fisik dalam tubuh. Keenam golongan zat gizi yang disinggung di atas termasuk dalam fungsi yang ketiga ini. Akan tetapi yang paling utama adalah vitamin dan mineral. Zat-zat gizi inilah yang membuat seseorang tampak “Berseri”.Di samping sebagai pembangun dan sebagai tulang punggung berbagai zat penting dalam tubuh,

Page 4: Web viewpadahal dia tahu bahwa seharusnya dia mengisinya dengan bensin. Sebenarnya ketiga-tiganya adalah sama-sama bahan bakar minyak. Agar suatu mobil dapat

mineral atau unsur juga berfungsi sebagai “pelumas” berbagai reaksi kimia dalam tubuh. Ada 17 mineral yang penting dalam tubuh. Beberapa di antaranya adalah kalsium, fosfor, mangan, kalium, sulfur, klor, magnesium, yodium, flor, dan sebagainya. Zat gizi ini dapat diperoleh dari pelbagai makanan hewani maupun nabati.Ada banyak jenis vitamin yang telah diketahui dibutuhkan oleh tubuh. Kesemuanya digolongkan ke dalam dua golongan yaitu larut dalam lemak, yakni vitamin A, D, E, K dan larut dalam air yaitu vitamin B1, B2, B6, niacin, asam pantotenat, B12, asam pteroglutamat, dan biotin serta vitamin C. Umumnya vitamin yang dapat larut dalam lemak terdapat pada makanan yang berlemak seperti makanan hewani dan kacang-kacangan, biji-bijian serta sayur-sayuran.Di samping beberapa faktor kesehatan lainnya, makanan yang tepat dapat membuat kita bertenaga, bertumbuh dan berseri. Kata bertumbuh bukan hanya berarti bertambah tinggi, tetapi juga berarti tetap awet karena bagian-bagian tubuh yang rusak dapat diganti dengan yang baru. Rumus makanan lengkap adalah cukup sederhana yaitu: “Variasikan menu makanan sehari-hari dengan keenam zat gizi di atas, yaitu protein, lemak, karbohidrat, mineral, vitamin, dan air”.Beberapa tahun yang lalu sewaktu saya masih berstatus mahasiswa, seorang teman saya satu apartemen dengan gembira sekali mengabarkan kepada saya bahwa akhirnya dia tidak perlu pusing soal menu makanannya. Sebab dia telah mendapat sebuah buku yang berisikan 164 variasi masakan instant noodle seperti supermie, dan sebagainya. Tentunya Anda tahu bahwa variasi yang saya maksudkan bukanlah variasi yang seperti di atas, yaitu satu jenis makanan dengan berbagai jenis cara memasaknya, melainkan variasi yang terdiri dari biji-bijian, kacang-kacangan, sayur-sayuran, dan makanan hewani secukupnya jikalau memang perlu.