TUGAS KWN

14
TUGAS HUKUM KEWARGANEGARAAN Di Susun Oleh : Nama : Listari Nim : D1A012260 FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS MATARAM

description

sumber google

Transcript of TUGAS KWN

TUGAS HUKUM KEWARGANEGARAAN

Di Susun Oleh : Nama : Listari Nim : D1A012260

FAKULTAS HUKUMUNIVERSITAS MATARAM2014/2015

HAK PENDUDUK, HAK WARGA NEGARA DAN HAK ASASI MANUSIA

1. Hak Penduduk Penduduk adalah warga negara Indonesia dan orang asing yang bertempat tinggal di Indoneisa (pasal 26 ayat 2 Undang undang dasar 1945). Dalam Undang Undang nomor 52 tahun 2009 pasal 5 tentang perkembangan kependudukan dan pembangunan keluaraga, hak para penduduk adalah 1. Membentuk keluarga dan melanjutkan keturunan melalui perkawinan yang sah yang artinya adalah setiap penduduk suatu negara memiliki hak dan berhak untuk membangun keluarga yang harmonis dan memiliki keturunan dari suatu perkawinan yang sah berdasarkan Undang Undang yang berlaku. 2. Memenuhi kebutuhan dasar agar tumbuh dan berkembang serta mendapat perlindungan bagi pengembangan pribadinya untuk memperoleh pendidikan, mencerdaskan dirinya, dan meningkatkan kualitas hidupnya3. Mendapatkan informasi, perlindungan, dan bantuan untuk mewujudkan hak hak reproduksi sesuai dengan etika sosial dan norma agama artinya setiap penduduk memiliki hak untuk mendapatakan informasi apapun dari pemerintah, mendapatkan perlindungan dari pemerintah dan bantuan dari pemerintah untuk memenuhi hak hak untuk memiliki keturunan berdasarkan norma norma yang hidup dalam masyarakat dan norma keagamaan 4. Berkomunikasi dan memperoleh informasi kependudukan dan keluarga yang diperlukan untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialna artinya setiap penduduk suatu negara memiliki hak unttuk berkomunikasi dengan siapapun, menadapat informasi atau keterbukaan informasi publik dari pemerintah dan memiliki keluarga untuk pengembangan diri yang akan berdampak pula bagi lingkungan sosial tempat tinggalnya5. Mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan, mengolah, dan menyampaikan informasi perkembangan kependudukan dan pembangunan keluarga dengan menggunakan sarana yang tersedia;6. Mengembangkan dan memperoleh manfaat ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan budaya tentang perkembangan kependudukan dan pembangunan keluarga7. Bebas bergerak, berpindah dan bertempat tinggal dalam wilayah negara Republik Indonesia8. Mendapatkan perlindungan, untuk mempertahankan keutuhan, ketahanan, dan kesejahteraan keluarga9. Menetapkan keluarga ideal secara bertanggung jawab mengenai jumlah anak, jarak kelahiran, dan umur melahirkan10. Membesarkan, memelihara, merawat, mendidik, mengarahkan dan membimbing kehidupan anaknya termasuk kehidupan berkeluarga sampai dengan dewasa11. Mengangkat anak sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan12. Mewujudkan hak reproduksinya dan semua hal yang berkenaan dengan kehidupan perkawinannya13. Hidup di dalam tatanan masyarakat yang aman dan tenteram, yang menghormati, melindungi dan melaksanakan sepenuhnya hak asasi manusia14. Mempertahankan dan mengembangkan nilai-nilai adat yang hidup dalam masyarakat15. Memperjuangkan pengembangan dirinya baik secara pribadi maupun kelompok untuk membangun bangsa dan negara16. Memperoleh dan mempertahankan ruang hidupnya17. Mendapatkan identitas kewarganegaraan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan18. Memiliki, memperoleh, mengganti, atau mempertahankan status kewarganegaraannya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang undangan 19. Diperhitungkan dalam penyusunan, pelaksanaan, evaluasi perkembangan kependudukan dan pembangunan keluarga dan 20. Memperoleh kebutuhan pangan, tempat tinggal, pelayanan kesehatan, pendidikan, keterampilan dan bantuan khusus atas biaya negara bagi penduduk rentanSedangkan kewajiban penduduk dalam pasal 6 Undang Undang nomor 52 tahun 2009 adalah 1. Menghormati hak-hakpenduduklain dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara2. Berperan serta dalam pembangunan kependudukan3. Membantu mewujudkan perbandingan yang ideal antara perkembangan kependudukan dan kualitas lingkungan, sosial dan ekonomi4. Mengembangkan kualitas diri melalui peningkatan kesehatan, pendidikan, ketahanan dan kesejahteraan keluargadan5. Memberikan data dan informasi kependudukan dan keluarga yang diminta oleh Pemerintah dan Pemerintah Daerah untuk pembangunan kependudukan sepanjang tidak melanggar hak-hakpenduduk

2. Hak dan Kewajiban Warga Negara Hak dan Kewajiban Warga Negara Indonesia tercantum dalam pasal 27 sampai dengan pasal 34 UUD 1945. Hak warga negara terdiri dari a. Pasal 27 ayat 2 Tiap warga negara berhak ataspekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan yang artinya adalah setiap warga negara memiliki hak atas pekerjaan atau untuk memiliki pekerjaan sesuai keahliannya masing masing dan kehidupan yang layak atau kehidupan yang sesuai dengan taraf hidupb. Pasal 27 ayat 3 Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara yang artinya adalah setiap warga negara Indonesia mempunyai hak sama dan berkewajiban untuk memepertahankan dan membela negara kesatuan republik indonesia. c. Pasal 30 ayat 1 Tiap tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara yang artinya adalah setiap warga negara memiliki hak untuk menjaga keamanan dan ketertiban negara secara langsung ataupun secara tidak langsung. d. Pasal 31 ayat 1 Setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan yang artinya setiap warga negara Indonesia berhak untuk melanjutkan sekolah atau untuk menunutut ilmu tanpa kendala apapun e. Pasal 31 ayat 2 Setiap warga negara wajib mengikuti pendidikan dasar dan pemerintah wajib membiayainya artinya adalah setiap warga negara berkewajiban untuk melakasanakan pendidikan pada tingkat pertama dan pemerintah berkewajiban untuk membiayai biaya pendidikan tersebut bagi warga negara yang tidak memiliki biaya untuk bersekolah.f. Pasal 34 ayat 1 Fakir miskin dan anak anak terlantar di pelihara oleh negara yang artinya adalah bagi warga negara yang kurang mampu atau miskin atau tidak mempunyai biaya untuk hidup dan bagi anak anak yang tidak memiliki orang tua dan lain lain akan dipelihara dan di biayai hidupnya oleh negara.

3. Hak asasi manusia dalam Undang Undang dasar 1945 1. Pasal 28ASetiap orang berhak untuk hidup serta berhak mempertahankan hidup dan kehidupannya yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk hidup serta memperjuangkan hidupnya masing masing. 2. Pasal 28B ayat 1Setiap orang berhak membentuk keluarga dan melanjutkan keturunan melalui perkawinan yang sah yang artinya adalah masing masing orang atau setiap orang mempunyai hak untuk membangun keluarga yang harmonis dan memiliki anak berdasarkan perkawinan atau pernikahan yang sah menurut agamanya masing masing 3. Pasal 28B ayat 2 Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh, dan berkembang serta berhak atas perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi yang artinya adalah setiap anak yang dilahirkan dari perkawinan yang asah ataupun tidak memiliki hak untuk hidup, tumbuh, dan berkembang serta memiliki hak untuk di lindungi dari semua bentuk kekerasan dan segala bentuk diskriminasi atas anak4. Pasal 28C ayat 1 Setiap orang berhak mengembangkan diri melalui pemenuhan kebutuhan dasarnya, berhak mendapatkan pendidikan dan memperoleh manfaat dari ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan budaya, dan meningkatkan hidupnya dan demi kesejahteraan umat manusia yang artinya adalah setiap masing masing orang mempunyai hak untuk menyalurkan bakat yang mereka miliki berdasarkan kemampuannya melalui pendidikan yang layak untuk mensejahterakan kehidupannya. 5. Pasal 28C ayat 2 Setiap orang berhak untuk memajukan dirinya dalam memperjuangkan haknya secara kolektif untuk membangun masyarakat, bangsa dan negaranya yang artinya adalah setiap orang mempunyai hak untuk meningkatkan kemampuan diri untuk memperjuangkan haknya secara kelompok dalam membangun kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. 6. Pasal 28D ayat 1 Setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan, perlindungan dan kepastian hukum yang adil serta perlakuan yang sama di hadapan hukum artinya adalah setiap orang mempunyai hak atas pengakuan dari orang lain, jaminan atas kehidupan yang lebih baik dari pemerintah, dilindungi dan mendapatkan kepastian hukum yang tidak memihak. 7. Pasal 28D ayat 2 Setiap orang berhak untuk bekerja serta mendapatkan imbalan dan perlakuan yang adil dan layak dalam hubungan kerja yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk melakukan pekerjaan yang mereka miliki dan mendapatkan gaji yang sesuai dengan beban pekerjaannya serta mendapatkan perlakuan yang sama dengan yang lain8. Pasal 28E ayat 1 Setiap orang berhak memeluk agama dan beribadah menurut agamanya, memilih pendidikan dan pengajaran, memilih pekerjaan, memilih kewarganegaraan, memilih tempat tinngal di wilayah negara dan meninggalkannnya serta berhak kembali yang artinya adalah setiap orang meiliki hak untuk memilih agamanya masing masing sesuai dengan keyakinan masing masing tidak ada pemaksaan dari pemerintah, beribadah sesuai agamanya masing masing, memilih untuk bersekolah atau menintut ilmu dimanapun, memilih pekerjaan yang sesuai dengan bakatnya dan kemampuannya masing masing, memilih untuk menjadi warga negara manapun, bertempat tinggal dimanapun serta memiliki hak untuk meningggalkan suatu negara atau kembali lagi 9. Pasal 28E ayat 2 Setiap orang berhak atas kebebasan meyakini kepercayaan, menyatakan pikiran dan sikap sesuai dengan hti nuraninya yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk bebas meyakini agamanya dengan kepercayaan penuh, mengeluarkan ppendapat dan menunjukkan sikap sesuai dengan apa yang ada di dalam hati nuraninya masing masing. 10. Pasal 28E ayat 3 Setiap orang berhak atas kebebasan berserikat, berkumpul dan mengeluarkan pendapat yang artinya adalah setiap orang mempunyai hak untuk membentuk kelompok kelompok masyarakat dan mengeluarkan pendapat atau opini masing masing orang 11. Pasal 28F Setiap orang berhak untuk berkomunikasi dan memeperoleh informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialnya, serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan, mengolah dan menyampaikan informasi dengan menggunakan segala jenis saluran yang tersedia yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk melakukan komunikasi, mendapatkan informasi dari manapun atau keterbukaan informasi publik, mengembangkan diri beserta lingkungan tempat tinggalnya, serta mendapatkan segala bentuk informasi melalui media cetak atau media elektronik dan lain lain 12. Pasal 28G ayat 1 Setiap orang berhak atas perlindungan diri pribadi, keluarga, kehormatan, martabat, dan harta benda yang di bawah kekuasaannya serta berhak atas rasa aman dan perlindungan dari ancaman ketakutan untuk berbuat tau tidak berbuat sesuatu yang merupakan hak asasi yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk dilindungi atas dirinya sendiri oleh pemerintah, perlingan atas keluarganya, kehormatannya dan martabatnya sebagai mahluk Tuhan yang Maha Esa serta harta kekayaan yang dimilikinya dan keamanan dari segala bentuk ancaman 13. Pasal 28G ayat 2 Setiap orang berhak untuk bebas dari penyiksaan atau perlakuan yang merendahkan derajat, martabat manusia dan berhak memperoleh suaka politik dari negara lain yang artinya adalah setiap orang mempunyai hak untuk bebas dari segala bentuk penyiksaan dari siapapun, bebas dari penghinaan dari siapapun serta memiliki hak untuk mendapatkan peran dalam bidang politik 14. Pasal 28H ayat 1 Setiap orang berhak untuk hidup sejahtera lahir dan batin, bertempat tinggal, mendapatkan lingkungan hidup yang baik, dan sehat serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan yang artinya adalah setiap orang mempunyi hak untuk hidup bahagia secara lahir maupun batin, mempunyai rumah yang layak dan sehat serta memiliki hak untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang memadai dan cukup 15. Pasal 28H ayat 2 Setiap orang berhak mendapatkan kemudahan dan perlakuan khusus untuk memperoleh kesempatan dan mafaat yang sama guna mencapai persamaan dan keadilan yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk mendapatkan kesempatan dan manfaat yang sama satu dengan yang lainnya untuk mencapai rasa keadilan dan persamaan bagi semua orang 16. Pasal 28H ayat 3 Setiap orang berhak atas jaminan sosial yang memungkinkan pengembangan dirinya secara utuh sebagai manusia yang bermatabat yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk mendapatkan jaminan atas kebutuhan hidup dan penghidupan yang layak dari negara yang akan menjadi tolak ukur manusia yang bermartabat 17. Pasal 28H ayat 4 Setiap orang berhak mempunyai hak milik pribadi dan hak milik tersebut tidak boleh diambil alih secara sewenang wenang oleh siapapun yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk memiliki sesuatu atau tidak memiliki sesuatu yang tidak boleh diambil alih oleh siapapun 18. Pasal 28I ayat 1 Hak untuk hidup, hak untuk tidak di siksa, hak untuk kemerdekaan pikiran dan hati nurani, hak beragama, hak untuk tidak diperbudak, hak untuk diakui sebagai pribadi di hadapan hukum, dan hak untuk tidak dituntut atas dasar hukum yang berlaku surut adalah hak asasi manusia yang tidak dapat dikurangi dalam keadaan apapun yang artinya adalah semua hak hak dasar yang dimiliki seseorang tidak boleh dikurangi atau diambil oleh siapapun baik itu negara atau siapapun itu.19. Pasal 28I ayat 2 Setiap orang bebas dari perlakuan yang bersifat diskriminatif atas adsar apapun dan berhak mendapatkan perlindungan terhadap perlakuan yang bbersifat diskriminatif itu yang artinya adalah setiap orang memiliki hak untuk di perlakukan sama tidak ada perbedaan anatar yang satu dengan yang lainnya. 20. Pasal 28J ayat 1 Setiap orang wajib menghormati hak asasi manusia orang lain dalam tertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang artinya adalah setiap orang harus menghormati hak asasi yang dimiliki orang lain untuk menjalani kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara

Sumber : Undang Undang Dasar Tahun 1945http://kminoz.wordpress.com/2010/10/18/pancasila-2/ diakses tanggal 29 September 2014