Tugas KULIT 5lmbr

download Tugas KULIT 5lmbr

of 4

description

KULIT

Transcript of Tugas KULIT 5lmbr

1. Mengapa terapi pitiriasis versikolor diberikan ketoconazole selama 10 hari?

Jawab:

Karena pemberian satu kali ketoconazole dapat bertahan selama 3 hari di kelenjar sebacea, dimana jamur penyebab pitiriasis versikolor (M.furfur) merupakan jamur lipofilik yang memerlukan lemak untuk pertumbuhannya sehingga pemakaian ketoconazole 10 hari sama dengan pemakaian 30 hari. Lesi Pitiriasis versikolor sangat superficial tidak sampai melebihi stratum corneum oleh karena itu pemberian obat selama 10 hari dianggap sudah cukup.

2. Sebutkan penyakit kulit eritropapuloskuamosa!

Jawab:

i. Psoriasis

ii. Parapsoriasis

iii. Pityriasis rosea Gibert

iv. Pityriasis rubra pilaris

v. Erythroderma

vi. Seborrheic Dermatitis

vii. Lichen planus

viii. Lichen nitidus

ix. Lichen striatus

3. Jelaskan terapi urethritis gonore?

Jawab:

Terapi urethritis gonore berdasarkan CDC:

a. Terapi yang direkomendasikan

Ceftriaxone 250 mg, IM, dosis tunggal

Ditambah

Azithromycin 1 g, PO, dosis tunggal ,

atau

doxycycline 2x100mg, PO, selama 7 hari.

b. Terapi alternatif

Jika ceftriaxone tidak tersedia:

Cefixime 400 mg, PO, dosis tunggal

ditambah

Azithromycin 1g, PO, dosis tunggal ,

atau

doxycycline 2x100mg, PO, selama 7 hari.

Jika pasien alergi terhadap golongan sefalosporin

Azithromycin 2 g, PO, dosis tunggal

4. Jelaskan pemeriksaan penunjang urethritis gonore?

Jawab:

a. Sediaan langsung dengan pengecatan gram

Bahan: duh tubuh (pria: dari daerah fossa navikularis; wanita: dari urethra, serviks,rectum)

Hasil: diplococcus gram negative intraseluler dan ekstraseluler

b. Kultur

1. Media transport :

- Media stuart (perlu ditanam kembali pada media pertumbuhan)

- Media transgrow (selektif dan nutritif untuk N.gonorrhoeae dan N.meningitidis; modifikasi dari Thayer Martin)

2. Media pertumbuhan :

- Mc. Leods chocolate agar

- Media Thayer Martin ( selektif untuk mengisolasi gonococcus. Mengandung : vankomisin untuk menekan pertumbuhan kuman gram positif; kolestimetat untuk menekan pertumbuhan bakteri gram negative, dan nystatin untuk menekan pertumbuhan jamur).

- Modified Thayer Martin agar (ditambah trimetropim untuk mencegah pertumbuhan kuman Proteus sp)

5. Sebutkan dan jelaskan stadium sifilis!

Jawab:

a. Sifilis akuisita

Coitus Suspectus (CS)

Sifilis primer (S I) : - 2 s.d 4 minggu

Kelainan kulit: ulkus durum (ulkus bulat, solitary, dasar granulasi merah dan bersih, tidak nyeri, perabaan seperti tulang rawan)

Ulkus durum sembuh antara 3 s.d 10 minggu.

Sifilis sekunder (S II) :- 6 s.d 8 minggu setelah S I

Sindroma seperti flu

Limfadenitis generalisata

Kelainan kulit menyerupai berbagai penyakit kulit the great imitator Erupsi lokalisata

Kulit (roseola sifilitika,kondiloma lata, sifilis psoriasiformis)

Mukosa (angina sifilitika eritematosa, mucous patch)

Sifilis laten dini : gejala (-), tes serologis sifilis (+), tes LCS (-).

Stadium rekuren : - kelainan kulit mirip S II

Pada sifilis yang tidak diobati atau pengobatan tidak cukup.

Sifilis laten lanjut : - >2 tahun

Pemeriksaan LCS untuk menyingkirkan neurosifilis asimtomatik; sinar-X aorta untuk melihat aorititis.

Sifilis tersier : - 3 s.d 10 tahun setelah S I

Guma sifilitika (infiltrate sirkumskrip, kronis, biasanya melunak dan destruktif)

b. Sifilis kongenital

Sifilis kongenital dini (prekoks) : - pemfigus sifilitika (bula bergerombol, simetris pada telapak tangan dan kaki.

The little old man( anak mata melotot, berat badan turun, kepala besar, kulit berkeriput)

Onikia sifilitika (kuku dapat terlepas karena papul dibawahnya).

frogs belli (perut membesar seperti katak hepatomegaly)

Sifilis kongenital lanjut:- antara umur 7 s.d 15 tahun

Keratitis interstisial

Tuli N.VIII bilateral

Pembengkakan dan nyeri pada kedua sendi lutut (Cluttons joint)

Neurosifilis berbentuk paralisis generalisata atau tabes dorsalis.

Stigmata sifilitika: a. Stigmata pada lesi dini

- saddle nose (akibat rhinitis parah dan terus menerus, terjadi gangguan pada pertumbuhan septum nasi dan cavum nasi)

Gigi Hutchinson

Onikia

b. Stigmata pada lesi lanjut

Keratitis interstisial

Sikatriks gumatosa

Sabre tibia

Trias Hutchinson : keratitis interstisialis; gigi Hutchinson; ketulian N.VIII

6. Sebutkan terapi ulkus mole!

Jawab:

Azithromycin 1 gram PO , dosis tunggal, atau

Ceftriaxone 250 mg IM, dosis tunggal, atau

Ciprofloxacin 2x500 mg PO selama 3 hari, atau

Erythromycin base 4x500 mg PO, selama 7 hari.

7. Sebutkan jenis-jenis penyakit menular seksual!

Jawab:

I. IMS Mayor

a.Gonorrhoeb.Sifilisc. Ulkus moled. Lymphogranuloma Venerume. Granuloma Inguinale

II. IMS Minor

1. Herpes genitalis

2. Non Spesifik Uretritis

3. Trikomoniasis vaginalis

4. Kandidosis vaginalis

5. Bakterial vaginosis

6. Kondiloma akuminata

7. Moluskum kontagiosum

8. Hepatitis A,B,C

9. AIDS

10. Skabies

11. Pedikulosis pubis

12 . Tinea kruris