Tugas Besar Pemodelan Sistem

5
TUGAS PEMODELAN SISTEM “KERUPUK SAHABAT” Disusun Oleh : PUNGKI SUSANTI 121.02.1025 JURUSAN TEKNIK INDUSTRI FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI INSTITUT SAINS & TEKNOLOGI AKPRIND YOGYAKARTA 2015

description

beler

Transcript of Tugas Besar Pemodelan Sistem

Page 1: Tugas Besar Pemodelan Sistem

TUGAS PEMODELAN SISTEM “KERUPUK SAHABAT”

Disusun Oleh :

PUNGKI SUSANTI121.02.1025

JURUSAN TEKNIK INDUSTRI

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI

INSTITUT SAINS & TEKNOLOGI AKPRIND

YOGYAKARTA

2015

Page 2: Tugas Besar Pemodelan Sistem

A. Deskripsi Perusahaan

Perusahaan Kerupuk sahabat berdiri pada tahun 1992 yang berlokasi di Komp.

Bojongsoang, Cikoneng No. 68 RT 03 RW 12 40288. Berawal dari keinginan untuk mandiri

maka didirikanlah pabrik kerupuk sahabat yang sebelumnya si pemilik menjadi pedagang

kerupuk. Perusahaan kerupuk sahabat termasuk UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan

Menengah) yang memiliki omzet maksimal Rp 300.000.000. Perusahaan kerupuk sahabat

memiliki 75 karyawan untuk membantu proses produksi. Tepung tapioka sebagai bahan

utama dalam membuat kerupuk.

B. Deskripsi Permasalahan

Untuk mencapai tujuan perusahaan yaitu, memberikan pelayanan    terbaik, cita rasa,

higenis, dan tanpa cacat perusahaan harus  memiliki kemampuan kuat untuk mencapai hal

tersebut. Perusahaan harus mampu mempertahankan bentuk kerupuk dan  tanpa cacat.

Namun terdapat beberapa masalah yang menyebabkan ukuran  dan kondisi kerupuk yang

tidak sesuai standar. Ukuran kerupuk  yang tidak sesuai standar ini tidak diikuti dengan

turunnya harga  per buah, dikarenakan harga bahan baku yang naik.

C. Rich picture diagram

Checkland (1993) mengusulkan Rich Picture Diagram yaitu gambar-gambar yang

menggambarkan rangkuman dari segala sesuatu yang pengamat ketahui tentang suatu situasi

dalam sebuah gambar- gambar. Gambar yang digunakan dapat berupa gambar simpel,

asalkan gambar tersebut mampu menjelaskan interaksi antar satu elemen dengan elemen lain

di dalam suatu sistem. Selain gambar, di dalam diagram ini juga terdapat kotak, awan dan

panah yang menunjukkan hubungan atau urutan waktu.

Dalam penelitian ini perlu menggunakan rich picture, karena rich picture

menggambarkan keseluruhan sistem yang rumit sehingga mudah dibaca dari berbagai sudut

pandang dengan segala aspek yang terkandung saat itu guna mencari referensi secara instan.

Ada tiga elemen utama yang direpresentasikan dalam rich picture diagram, yaitu:

Page 3: Tugas Besar Pemodelan Sistem

a) Struktur

Seluruh aspek dari situasi yang stabil, yang merupakan seluruh aspek fisik seperti

struktur fisik, gedung dan peralatan, dan produk yang bersangkutan, juga aspek

struktur yang logis dan fungsional, alternatif yang memungkinkan, kelebihan dan

kekurangan, pembagian departemen, informasi dan data, peraturan yang

bersangkutan.

b) Proses

Seluruh aspek yang dinamis dan mengalami perubahan, seperti aktivitas yang

bergerak di dalam struktur, arah dan proses material atau informasi, dan pengambilan

keputusan yang terjadi.

c) Interaksi

Seluruh hubungan antara struktur dan proses dan antar proses.

Contoh rich picture diagram :

F. Influence Diagram

Proses mendeskripsikan suatu sistem membutuhkan pemahaman inti dan konsep yang

digunakan dalam pendekatan sistem (system approach). Permasalahan dalam dunia nyata,

biasanya sangat kompleks. Tidak semua fitur dunia nyata relevan sebagai solusi, sehingga

penjelasan secara parsial biasa digunakan. Penjelasan secara parsial biasanya disebut sebagai

karakterisasi sistem.

Karakterisasi sistem dapat digambarkan dalam influence diagram. Influence diagram

sering digunakan untuk menggambarkan suatu pendekatan proses. Influence diagram adalah

suatu diagram yang menggambarkan hubungan sebab-dan-akibat dari berbagai aspek, entitas

atau variabel suatu sistem. Dari kata influence, dapat terlihat bahwa diagram ini menjelaskan

Page 4: Tugas Besar Pemodelan Sistem

ketergantungan suatu variabel terhadap variabel lainnya. Diagram ini menggambarkan proses

transformasi dari suatu sistem.

Alasan kami menggunakan influence diagram adalah karena diagram ini secara jelas

mengidentifikasi beberapa elemen yang terlibat seperti input yang terkendali (control inputs),

input yang tidak terkendali (uncontrollable inputs), output, dan komponen sistem.

Komponen-komponen sistem direpresentasikan dengan atribut-atributnya, karena hal

ini berpengaruh atau berubah dengan adanya influence relationships. Masing-masing atribut

ditunjukkan secara terpisah dan dapat dilihat pada variabel-variabel sistem.

Elemen-elemen yang terkandung dalam Influence Diagram :

G. Model Matematis

Total Biaya Pegawai (Rp) : Biaya Pegawai (Rp)

Penjualan (Rp) : Jumlah Terjual (Unit) x Harga Jual (Rp/unit)

Jumlah Bahan (Kg) : Kebutuhan Bahan (Kg/unit) xDemand(Unit)

Total Biaya Bahan (Rp) : Jumlah Bahan (Kg) x Harga Bahan (Rp)

Maksimasi Keuntungan (Rp) : Penjualan (Rp) – T. Biaya Bahan (Rp) – T. Biaya Pegawai

(Rp)

Page 5: Tugas Besar Pemodelan Sistem