Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

download Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

of 4

Transcript of Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

  • 7/27/2019 Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

    1/4

    UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA

    FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

    HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN MANAJEMEN

    PANITIA PELAKSANA RAMAH TAMAH JURUSAN (RATAM) TAHUN 2013

    Sekretariat : Jalan Udayana (Kampus Tengah) Singaraja-Bali, Telp : (0362) 23884

    TATA TERTIB PESERTA RAMAH TAMAH JURUSAN MANAJEMEN

    TAHUN 2013

    1. UMUM

    a. Peserta RATAM Tahun 2013 adalah mahasiswa baru yang telah dinyatakan

    tercatat aktif sebagai mahasiwa UNDIKSHA yang memiliki Nomor Induk

    Mahasiswa (NIM).

    b. Peserta RATAM berkewajiban menaati segala aturan yang ditetapkan bersama

    oleh panitia pelaksana RATAM Tahun 2013.

    c. Segala bentuk pembiayaan yang ditimbulkan oleh pelaksanaan aturan ini akan

    dibebankan kepada peserta RATAM Tahun 2013.

    d. Tata tertib bersifat mengikat dan kewenangan untuk mengubah sebagian atau

    keseluruhan isi dari tata tertib ini ada di pihak panitia pelaksana RATAM Tahun

    2013 dengan pertimbangan tertentu.

    e. Tata tertib ini berlaku sejak ditetapkan hingga berakhirnya pelaksanaan RATAM

    Tahun 2013.

    2. KEHADIRAN

    a. Peserta RATAM Tahun 2013 wajib hadir paling lambat 15 menit sebelum waktu

    kegiatan dimulai.

    b. Peserta RATAM Tahun 2013 wajib menghadiri dan mengikuti kegiatan RATAM

    dengan tertib dan bersungguh-sungguh.

    c. Peserta RATAM Tahun 2013 yang kehadirannya kurang dari 75% dari total

    pelaksanaan kegiatan RATAM, dinyatakan tidak lulus dalam mengikuti RATAM

    Tahun 2013.

    d. Presensi kehadiran peserta RATAM Tahun 2013 dilakukan setiap kegiatan sesuai

    daftar hadir yang disediakan oleh panitia.

  • 7/27/2019 Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

    2/4

    e. Peserta RATAM Tahun 2013 wajib membawa kertas presensi berbentuk

    lingkaran dengan diameter 8 cm (warna kelompok) pada setiap kegiatan dengan

    format sebagai berikut: nama, nim, kelompok, jurusan, fakultas.

    f. Kertas presensi ditulis tangan dengan jelas dan menggunakan huruf kapital.

    g. Setiap pengisian identitas peserta, tidak diperkenankan untuk disingkat.

    3. PAKAIAN

    a. Selama kegiatan RATAM Tahun 2013, peserta wajib menggunakan pakaian.

    a.1 Putra

    Pakaian Formal: menggunakan kemeja lengan panjang atau lengan pendek

    berwarna putih polos, celana panjang kain hitam standar yang tidak

    dimodifikasi, sepatu hitam, kaos kaki putih, kaos dalam (singlet) warna putih

    dan ikat pinggang hitam dengan gasper standar.

    Pakaian Olahraga: menggunakan kaos OKK Tahun 2013, celana training

    standar yang tidak dimodifikasi dan berwarna dasar hitam, kaos dalam

    (singlet) warna putih, kaos kaki, sepatu olahraga, dan topi yang telah

    ditetapkan oleh panitia pelaksana RATAM Tahun 2013.

    a.2 Putri

    Pakaian Formal: menggunakan kemeja lengan panjang atau lengan pendek

    berwarna putih polos yang tidak dimodifikasi, rok kain hitam standar

    minimal 10 cm dibawah lutut yang tidak dimodifikasi, sepatu hitam, kaos

    kaki putih, kaos dalam (singlet) warna putih, menggunakan straight warna

    hitam dan ikat pinggang hitam dengan gasper standar.

    Pakaian Olahraga: menggunakan kaos OKK Tahun 2013, celana training

    standar yang tidak dimodifikasi dan berwarna dasar hitam, kaos dalam

    (singlet) warna putih, kaos kaki, sepatu olahraga, dan topi yang telah

    ditetapkan oleh panitia pelaksana RATAM Tahun 2013.

    b. Ketentuan lebih lanjut mengenai penggunaan pakaian akan disesuaikan dengan

    kegiatan yang berlangsung.

    c. Pakaian wajib bersih, rapi, beretika dan sopan.

    d. Dilarang menggunakan pakaian berbahan dasar jeans.

  • 7/27/2019 Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

    3/4

  • 7/27/2019 Tata Tertib Peserta Ramah Tamah Jurusan Manajemen Tahun 2013

    4/4

    a. Peserta RATAM Tahun 2013 yang melanggar TATA TERTIB RATAM akan

    diberikan sanksi oleh panitia pelaksana RATAM Tahun 2013.

    b. Jenis dan tingkat sanksi, bergantung pada berat-ringannya pelanggaran yang

    dilakukan oleh peserta RATAM Tahun 2013.

    c. Pelanggaran akan dibedakan menjadi pelanggaran ringan, sedang dan berat yang

    ditetapkan oleh panitia berdasarkan petunjuk teknis pelaksanaan RATAM Tahun

    2013.

    d. Sanksi atas pelanggaran ringan dapat berupa teguran yang diberikan langsung

    oleh panitia pelaksana RATAM Tahun 2013.

    e. Sanksi atas pelanggaran sedang dapat berupa skorsing yang berakibat tidak

    terpenuhinya 75% kehadiran atau tugas-tugas tambahan, sehingga mahasiswa

    bersangkutan dapat dianggap tidak lulus dalam mengikuti RATAM Tahun 2013.

    f. Sanksi atas pelanggaran berat dapat berupa dicabutnya status mahasiswa dari

    UNDIKSHA, sanksi ini diberikan oleh panitia atas persetujuan Rektor

    UNDIKSHA.

    g. Pelanggaran ringan yang diulang tiga kali dikategorikan sebagai pelanggaran

    sedang, sedangkan pelanggaran sedang yang diulang tiga kali dikategorikan

    sebagai pelanggaran berat.

    7. LAIN-LAIN

    a. Peserta RATAM Tahun 2013 wajib menaati TATA TERTIB RATAM selama

    kegiatan RATAM berlangsung.

    b. Bagi peserta RATAM Tahun 2013 yang memiliki penyakit tertentu dan

    memerlukan perlakuan khusus diharapkan melapor kepada panitia dengan

    membawa surat keterangan dokter dan membawa obat pribadi.

    c. Segala bentuk kehilangan dalam dalam kegiatan RATAM Tahun 2013 di luar

    tanggung jawab panitia pelaksana.

    d. Hal-hal yang belum diatur dalam tata tertib akan diatur kemudian berdasarkan

    pertimbangan dan kesepakatan panitia yang disetujui oleh penanggung jawab

    kegiatan.