Studi iptv 2007

231
i LAPORAN AKHIR STUDI TENTANG PENGEMBANGAN LAYANAN INTERNET PROTOCOL TELEVISION (IPTV) Menuju Masyarakat Informasi Indonesia PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN POS DAN TELEKOMUNIKASI BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN SDM DEPARTEMEN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA Medan Merdeka Barat 9, Jakarta 10110

description

 

Transcript of Studi iptv 2007

Page 1: Studi iptv 2007

i

LAPORAN AKHIR

STUDI TENTANG PENGEMBANGAN LAYANAN

INTERNET PROTOCOL TELEVISION (IPTV)

Menuju Masyarakat Informasi Indonesia

PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN POS DAN

TELEKOMUNIKASI

BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN SDM

DEPARTEMEN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Medan Merdeka Barat 9, Jakarta 10110

Page 2: Studi iptv 2007

ii

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan

rahmad dan hidayah-Nya kepada kita semua sehingga pada kesempatan ini

kami dapat menyajikan laporan akhir Studi tentang Pengembangan Layanan

Internet Protocol Television (IPTV) yang dilaksanakan oleh Pusat Penelitian

dan Pengembangan POS dan Telekomunikasi, Badan Penelitian dan

Pengembangan SDM, Departemen Komunikasi dan Informatika.

Dokumen laporan akhir Pengembangan Layanan Internet Protocol Television

(IPTV) ini dimaksudkan untuk memberikan paparan mengenai laporan akhir

kegiatan yang sudah dilaksanakan. Dalam laporan akhir ini akan dipaparkan

konsep kebijakan layanan IPTV di Indonesia berdasarkan analisis yang sudah

dilaksanakan.

Demikian paparan kami, kritik dan saran yang membangun akan kami terima

dengan tangan terbuka agar hasil dari kegiatan ini dapat mencapai output yang

maksimal, terarah dan berguna. Semoga dengan adanya studi tentang

Pengembangan Layanan IPTV maka penyelenggaraan layanan IPTV akan sesuai

dengan kepentingan berbagai pihak.

Page 3: Studi iptv 2007

iii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................... ii

DAFTAR ISI ............................................................................................ iii

DAFTAR GAMBAR ................................................................................. viii

DAFTAR TABEL ........................................................................................ x

DAFTAR ISTILAH .................................................................................. xiii

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................ 1

I. 1 Latar Belakang ................................................................................... 1

I. 2 Rumusan Masalah............................................................................... 2

I. 3 Tujuan dan Sasaran ............................................................................ 4

I. 4 Ruang Lingkup ................................................................................... 5

I. 5 Penjelasan Judul ................................................................................. 6

I. 6 Sistematika Pelaporan ......................................................................... 7

BAB II GAMBARAN UMUM ...................................................................... 9

II. 1 Tinjauan Umum Layanan IPTV ............................................................. 9

II. 1. 1 Pengertian dan Model Bisnis Layanan IPTV ................................... 9

II. 1. 2 Layanan IPTV........................................................................... 11

II. 1. 3 IPTV dilihat dari Perspektif Konsumer ...................................... 13

II.1. 3. 1 Peralatan yang dibutuhkan konsumen ...................................... 13

II.1. 3. 2 Perkembangan Cakupan Layanan ........................................... 14

II.1. 3. 3 Paket dan Harga Layanan ...................................................... 15

II.1. 3. 4 IPTV dibandingkan dengan TV digital...................................... 17

II. 1. 4 IPTV dilihat dari Perspektif Teknologi........................................ 19

II. 1. 4. 1 Sistem Produksi IPTV ......................................................... 19

II. 1. 4. 2 Perbandingan Arsitektur IPTV dan TV kabel ...................... 21

II. 1. 4. 3 Perkembangan Standarisasi .............................................. 22

II. 1. 4. 4 Persyaratan IPTV untuk Jaringan Broadband ...................... 24

II. 1. 4. 4. 1 Persyaratan kapasitas ................................................ 24

II. 1. 4. 4. 2 Persyaratan Untuk Channel Distribusi .......................... 26

II. 1. 5 IPTV dilihat dari Perspektif Bisnis ............................................. 28

II. 2 Kondisi Saat ini ................................................................................. 30

II. 2. 1 Pasar IPTV di Dunia .................................................................. 30

II. 2. 2 IPTV di Beberapa Negara di Dunia............................................. 32

II. 2. 3 Kondisi Indonesia Saat ini ......................................................... 34

II. 2. 3. 1 Penyelenggara Layanan IPTV di Indonesia ........................ 34

Page 4: Studi iptv 2007

iv

II. 2. 3. 2 Regulasi Eksisting di Indonesia .......................................... 35

II. 3 Potensi dan Prediksi Layanan IPTV ke Depan ...................................... 37

II. 3. 1 Potensi dan Prediksi IPTV di Dunia ............................................ 37

II. 3. 2 Kondisi Indonesia ke Depan ...................................................... 39

II. 3. 2. 1 Pasar Layanan IPTV .......................................................... 39

II. 3. 2. 2 Jaringan ............................................................................ 40

II. 3. 2. 3 Regulasi ke Depan ........................................................... 41

BAB III METODOLOGI .......................................................................... 48

III. 1 Pendahuluan .................................................................................. 48

III. 2 Metodologi ..................................................................................... 48

III. 2. 1 Pendekatan Penelitian ............................................................. 49

III. 2. 2 Teknik Penelitian ..................................................................... 49

III. 2. 2. 1 Populasi dan Sampel ....................................................... 49

D. Lokasi Penelitian ......................................................................... 51

III. 2. 2. 3 Metode Benchmarking ...................................................... 53

III. 2. 3 Analisis ................................................................................... 53

III. 3 Pola dan Alur Pikir ............................................................................ 54

III. 3. 1 Pola Pikir ................................................................................. 54

III. 3. 2 Alur Pikir .................................................................................. 55

BAB IV PENGUMPULAN DAN ANALISIS DATA ..................................... 57

IV. 1 Data Primer (Data Survei) ................................................................ 57

IV. 1. 1 Pengguna ............................................................................... 57

IV. 1. 1. 1 Gambaran Umum Responden ............................................ 57

IV. 1. 1. 2 Kecenderungan Minat ...................................................... 70

IV. 1. 2 Penyedia Konten....................................................................... 91

IV. 1. 2. 1 Profile Perusahaan ................................................................ 91

IV. 1. 2. 2 Konten ................................................................................ 91

IV. 1. 2. 3 Permasalahan ...................................................................... 92

IV. 1. 2. 4 Layanan IPTV ...................................................................... 92

IV. 1. 3 Penyedia Layanan ..................................................................... 93

IV. 1. 3. 1 Profile Perusahaan ................................................................ 93

IV. 1. 3. 2 Layanan .............................................................................. 94

IV. 1. 3. 3 Layanan IPTV ....................................................................... 94

IV. 1. 4 Penyedia Jaringan ................................................................... 95

IV. 1. 4. 1 Profile Perusahaan ................................................................ 95

IV. 1. 4. 2 Layanan .............................................................................. 95

Page 5: Studi iptv 2007

v

IV. 1. 4. 3 Layanan IPTV ...................................................................... 96

IV. 1. 5 Penyedia Perangkat .................................................................. 97

IV. 1. 5. 1 Profile Perusahaan ................................................................ 97

IV. 1. 5. 2 Poduk yang Mendukung Layanan IPTV................................. 97

IV. 2 Kondisi Eksisting Indonesia .............................................................. 98

IV. 2. 1 Pendahuluan ........................................................................ 98

IV. 2. 2 Sektor Telekomunikasi ....................................................... 100

IV. 2. 2. 1 Pasar ........................................................................ 100

IV. 2. 2. 2 Infrastruktur Eksisting ................................................ 101

IV. 2. 2. 3 Kondisi Industri ......................................................... 106

IV. 2. 2. 4 Kondisi Regulasi Eksisting ........................................... 107

IV. 2. 3 Sektor Penyiaran ............................................................... 109

IV. 2. 3. 1 Pasar ........................................................................ 109

IV. 2. 3. 2 Penyelenggara Jasa Penyiaran (FTA) .......................... 110

IV. 2. 3. 3 TV Berbayar .............................................................. 112

IV. 2. 3. 4 Penyiaran TV Digital................................................... 113

IV. 2. 3. 5 Regulasi Eksisting ...................................................... 117

IV. 2. 4 Layanan IPTV ................................................................... 119

IV. 2. 5 Industri Manufaktur ........................................................... 119

IV. 2. 5. 1 Sejarah Perkembangan ............................................. 119

IV. 2. 5. 2 Industri Manufaktur Telekomunikasi Pada Saat ini ....... 120

IV. 2. 5. 3 Produk Dalam Negeri ................................................. 121

IV. 2. 6 Industri Konten ................................................................ 123

IV. 3 Layanan IPTV di Negara Lain .......................................................... 123

IV. 3. 1 Korea Selatan ....................................................................... 123

IV. 3. 1. 1 Pendahuluan ................................................................. 123

IV. 3. 1. 2 Pasar ............................................................................ 124

IV. 3. 1. 3 Layanan IPTV ................................................................ 128

IV. 3. 1. 4 Kemampuan Industri TIK ............................................... 131

IV. 3. 1. 5 Kebijakan ...................................................................... 132

IV. 3. 1. 5. 1 Kebijakan Broadband ............................................. 132

IV. 3. 1. 5. 2 Kebijakan Konvergensi dan Layanan IPTV .............. 134

IV. 3. 2 Jepang .................................................................................. 137

IV. 3. 2. 1 Pendahuluan .................................................................. 137

IV. 3. 2. 2 Pasar TV Digital Di Jepang ............................................ 138

IV. 3. 2. 2. 1 Broadband TV ......................................................... 139

Page 6: Studi iptv 2007

vi

IV. 3. 2 .2. 2 CATV ................................................................... 142

IV. 3. 2. 2. 3 Regulasi ................................................................. 144

IV. 3. 3 China .................................................................................... 146

IV. 3. 3. 1 Pengantar ...................................................................... 146

IV. 3. 3. 2 Model Triple-Play ........................................................... 146

IV. 3. 3. 2 Broadband TV ............................................................... 148

IV. 3. 3. 3. 1 IPTV ...................................................................... 148

IV. 3. 3. 3 .2 IPTV over Fixed Lines............................................. 149

IV. 3. 3. 3. 3 IDV-Global Media-on-Demand ................................. 149

IV. 3. 3. 3. 4 IPTV Forecast ........................................................ 149

IV. 3. 3. 4 Kabel TV ....................................................................... 150

IV. 3. 3. 4. 1 Pasar Kabel TV ....................................................... 150

IV. 3. 3. 5 Regulasi ........................................................................ 152

IV. 3. 3. 5. 1 Poliferasi Sistem Kabel ............................................ 154

IV. 3. 3. 5. 2 Penggabungan Jaringan kabel ................................ 154

IV. 3. 3. 5. 3 Investasi Asing ...................................................... 155

IV. 3. 3. 5. 4 Hukum Kepemilikan Asing .......................................... 156

IV. 4. 4 Amerika Serikat ..................................................................... 156

IV. 4. 4. 1 Pendahuluan .................................................................. 156

IV. 4. 4. 2 Pasar ............................................................................. 157

IV. 4. 4. 3 Layanan IPTV ................................................................ 160

IV. 4. 4. 4 Regulasi ......................................................................... 162

BAB V PROYEKSI, DAMPAK, DAN KESIAPAN ..................................... 166

V. 1 Proyeksi Pengguna IPTV ................................................................. 166

V. 2 Dampak ......................................................................................... 170

V. 2. 1 Masyarakat ............................................................................. 170

V. 2. 2 Industri Penyelenggara Layanan IPTV ...................................... 172

V. 2. 2. 1 Industri perfilman ............................................................ 172

V. 2. 2. 2 Stasiun TV Lokal ............................................................. 172

V. 2. 2. 3 Penyedia Jaringan (operator) dan Penyedia Layanan ......... 172

V. 2. 2. 4 Investasi ......................................................................... 172

V. 2. 3 Industri Perangkat ................................................................... 174

V. 2. 4 Pemerintah ............................................................................. 175

V. 3 Kesiapan ....................................................................................... 175

BAB VI KONSEP DAN STRATEGI KEBIJAKAN LAYANAN IPTV ............. 178

VI. 1 Kebijakan Umum ............................................................................ 178

Page 7: Studi iptv 2007

vii

VI. 1. 1 Meningkatkan Pemahaman Masyarakat (Awareness building) .... 178

VI. 1. 2 Upaya Kolaborasi antar Stakeholder ........................................ 179

VI. 1. 3 Menentukan Model Bisnis ....................................................... 180

VI. 1. 4 Menjaga Iklim Kompetisi yang Sehat....................................... 181

VI. 1. 5 Penyesuaian Lembaga dan Struktur Perijinan .......................... 182

VI. 1. 6 Mendorong Inovasi dan Tumbuh Kembangnya Industri Dalam Negeri ................................................................................ 184

VI. 1. 7 Perlindungan Konsumen ........................................................ 186

VI. 2 Kebijakan Teknis ........................................................................... 186

VI. 2. 1 Jaminan Quality of Service (QoS) ............................................. 186

VI. 2. 2 Keamanan ............................................................................. 187

VI.2.2.1 Ancaman-ancaman dan Resiko untuk Layanan IPTV ............ 187

VI.2.2.2 IPTV security requirements................................................ 189

A. Sasaran Keamanan IPTV ................................................................. 190

VI. 2. 3 Proteksi Konten dan Kepemilikan Hak Cipta .............................. 194

VI. 2. 4 Standarisasi............................................................................ 195

VI. 3 Strategi Kebijakan Layanan IPTV ..................................................... 197

BAB VII PENUTUP ............................................................................... 201

VII. 1 Kesimpulan ................................................................................... 201

VII. 2 Saran .......................................................................................... 203

Daftar Pustaka .................................................................................... 205

Lampiran ............................................................................................. 207

Page 8: Studi iptv 2007

viii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Model Bisnis Penyelenggaraan Layanan IPTV ............................. 10 Gambar 2. Skenario IPTV pada layanan video on demand ........................... 12

Gambar 3. Peralatan untuk mengakses layanan IPTV .................................. 13 Gambar 4. Arsitektur IPTV [6] ................................................................... 20

Gambar 5. Perbandingan arsitektur IPTV dengan TV kabel [6] .................... 22 Gambar 6. Perkembangan standarisasi IPTV [6] ......................................... 24

Gambar 7. Perbandingan persyaratan kapasitas jaringan antara teknologi

kompresi MPEG2 dengan MPEG 4 [6] ........................................ 26 Gambar 8. Sistem Multicast ....................................................................... 26

Gambar 9. Persyaratas kapasitas jaringan backbone untuk IPTV [6] ............ 27 Gambar 10. Persyaratas kapasitas jaringan backbone untuk layanan video-on-

demand [6] ............................................................................. 28

Gambar 11. Penetrasi Broadband dunia ..................................................... 31 Gambar 12. IPTV Market Attractiveness Framework .................................... 33

Gambar 13. Rantai Nilai (Value Chain) Layanan IPTV .................................. 35 Gambar 14. Prediksi Pengguna IPTV di Asia Pasific sampai tahun 2011 ........ 37

Gambar 15. Global IPTV Subscriber Forecast 2007 to 2011 ......................... 38

Gambar 16. Global IPTV Service Revenue Forecast 2007 to 2011 ................ 39 Gambar 17. Teknologi Jaringan Akses dan Konvergensi Layanan ................. 41

Gambar 18. Gambaran Umum Teknologi & Model Bisnis IPTV ..................... 44 Gambar 19. Metodologi ............................................................................. 48

Gambar 20. Multi-stage area sampling ....................................................... 53 Gambar 21. Pola Pikir ............................................................................... 54

Gambar 22. Alur Pikir ................................................................................ 56

Gambar 23. Pertumbuhan GDP .................................................................. 98 Gambar 24. Indikator utama ekonomi makro ............................................. 99

Gambar 25. Pengeluaran Rumah Tangga Perbulan ..................................... 99 Gambar 26. Hirarki Jaringan Telekomunikasi Nasional ............................... 102

Gambar 27. Struktur Perizinan Industri Telekomunikasi Nasional ............... 108

Gambar 28. Grafik Jumlah Pengguna Intenet di Korea Selatan .................. 124 Gambar 29. Penggunaan Layanan Internet Broadband di Korea Selatan .... 125

Gambar 30. Pertumbuhan Penetrasi Broadband ........................................ 126 Gambar 31. Pangsa Pasar Layanan Broadband ......................................... 128

Gambar 32. Prospek Pelanggan dan Pendapatan IPTV .............................. 130 Gambar 33. Outline Hukum tentang Broadcast on Telecommunications Service

............................................................................................ 145

Gambar 34. Market Share Berdasarkan Teknologi Sambungan Internet Kecepatan Tinggi Untuk Rumah dan Bisnis Skala Kecil ............. 159

Gambar 35. Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna broadband... 168 Gambar 36. Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna TV Kabel ..... 169

Gambar 37. Prediksi pengguna IPTV Total ............................................... 170

Gambar 38. Kolaborasi Stakeholder ......................................................... 179

Page 9: Studi iptv 2007

ix

Gambar 39. Rantai nilai IPTV................................................................... 180 Gambar 40. IPTV Settlements ................................................................. 181

Gambar 41. Arsitektur keamanan IPTV [3] ............................................... 190

Gambar 42. Transisi Menuju Layanan Konvergensi (IPTV) ......................... 197

Page 10: Studi iptv 2007

x

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Perbandingan biaya antara beberapa teknologi distribusi [6] ............ 17

Tabel 2 Perbandingan kebutuhan bandwith per-channel untuk berbagai format dan teknologi kompresi[6] ........................................................... 25

Tabel 3 Jumlah Penduduk di Kota-kota yang disurvey .................................. 50 Tabel 4 Jumlah Sampel Penelitian ............................................................... 51

Tabel 5 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ............................. 57 Tabel 6 Distribusi Responden Berdasarkan Kelompok Umur .......................... 57

Tabel 7 Distribusi Responden Berdasarkan Kota .......................................... 57

Tabel 8 Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir .................... 58 Tabel 9 Distribusi Responden Berdasarkan Jumlah Anggota Rumah Tangga .. 58

Tabel 10 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan ........................ 59 Tabel 11 Distribusi Responden Berdasarkan Rata2 Pengeluaran ................... 59

Tabel 12 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Komputer .............. 59

Tabel 13 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Pesawat Televisi .... 60 Tabel 14 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan HP/PDA ................. 60

Tabel 15 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Kamera Digital ....... 60 Tabel 16 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Kamera Video ........ 60

Tabel 17 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan VCD/DVD Player .... 60

Tabel 18 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Perangkat Lainnya . 61 Tabel 19 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan PSTN ..................... 61

Tabel 20 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Broadband ............. 61 Tabel 21 Distribusi Responden Berdasarkan Penggunaan Internet ................ 62

Tabel 22 Distribusi Responden Berdasarkan Frekuensi Penggunaan Internet . 62 Tabel 23 Distribusi Responden Berdasarkan Tempat Menggunakan Internet . 62

Tabel 24 Distribusi Responden Berdasarkan Biaya Penggunaan Internet ....... 63

Tabel 25 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Lamany Nonton TV 63 Tabel 26 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Acara TV yang Biasa Ditonton

................................................................................................. 63 Tabel 27 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Terhadap

Kecenderungan Acara TV ............................................................ 64

Tabel 28 Distribusi Responden Berdasarkan Berlangganan atau Tidaknya TV Kabel ......................................................................................... 64

Tabel 29 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Tentang Kualitas TV Kabel ......................................................................................... 64

Tabel 30 Distribusi Responden Berdasarkan Kepuasan Terhadap TV Kabel .... 65 Tabel 31 Distribusi Responden Berdasarkan Biaya untuk TV Kabel ................ 65

Tabel 32 Distribusi Responden Berdasarkan Kenal atau Tidaknya Terhadap IPTV

................................................................................................. 66 Tabel 33 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Perlunya

Kualitas Gambar/Suara ............................................................... 66 Tabel 34 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Pentingnya

Isi Siaran ................................................................................... 66

Page 11: Studi iptv 2007

xi

Tabel 35 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Perlunya Fasilitas Tambahan ..................................................................... 66

Tabel 36 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Perlunya

Fasilitas Lainnya ......................................................................... 67 Tabel 37 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Dipesan ... 67

Tabel 38 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Dipause ... 67 Tabel 39 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Direkam .. 67

Tabel 40 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Internet ... 68 Tabel 41 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Telpon ..... 68

Tabel 42 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Game ...... 68

Tabel 43 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Gambar & Suara Jernih ........................................................................................ 68

Tabel 44 Disribusi Responden IPTV Berdasarkan Kesanggupan Biaya untuk Membayar .................................................................................. 69

Tabel 45 Hubungan Antara Jenis Kelamin dan Fasilitas Yang Diinginkan ........ 70

Tabel 46 Hubungan Antara Kota responden dan fasilitas yang diinginkan ...... 70 Tabel 47 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Tingkat Pendidikan Terakhir ........................................... 73 Tabel 48 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Pekerjaan ..................................................................... 74 Tabel 49 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Rata-Rata Pengeluaran Sebulan ..................................... 76

Tabel 50 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Pemilik PSTN ................................................................. 78

Tabel 51 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Pemilik Broadband ......................................................... 79

Tabel 52 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Kategori Pengguna Internet ........................................... 80 Tabel 53 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Biaya Penggunaan Internet ............................................ 81 Tabel 54 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Kategori Pelanggan TV Kabel ......................................... 82

Tabel 55 Distribusi Persentase Responden Pelanggan TV Kabel Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Biaya Langganan TV Kabel ............... 83

Tabel 56 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Tingkat Pengetahuan terhadap IPTV .............................. 85

Tabel 57 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Fasilitas yang Penting .................................................... 86

Tabel 58 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Kesanggupan Biaya IPTV ............................................... 87 Tabel 59 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV

Menurut Banyaknya Anggota Rumahtangga ................................. 89 Tabel 60 Indikator Utama Telekomunikasi ................................................. 101

Tabel 61 Kondisi Eksisting Serat Optik Bawah Laut PT. TELKOM 2005 ......... 103

Tabel 62 Submarine Cable Netwok PT. Indosat 2005 ................................. 103

Page 12: Studi iptv 2007

xii

Tabel 63 Kondisi Eksisting Serat Optik Bawah Laut PT. Excelcomindo Pratama ............................................................................................... 104

Tabel 64 Penggunaan satelit di Indonesia ................................................. 105

Tabel 65 Pertumbuhan Sektor Penyiaran ................................................... 110 Tabel 66 Stasiun Televisi di Indonesia ....................................................... 111

Tabel 67 Jangkaun Siaran ........................................................................ 112 Tabel 68 Pelanggan TV Berbayar .............................................................. 113

Tabel 69 Kondisi Industri Konten Indonesia ............................................... 123 Tabel 70 Pangsa Pasar Layanan Broadband ............................................... 127

Tabel 71 Pendapatan Industri TIK Korea ................................................... 132

Tabel 72 Regulasi Penyiaran dan Telekomunikasi di Korea Selatan ............. 134 Tabel 73 Tipe konvergensi telekomunikasi ................................................. 137

Tabel 74 Softbank dan operator besar IPTV di dunia - 2006 ....................... 140 Tabel 75 Daftar perusahaan penyedia layanan IPTV di Jepang ................... 141

Tabel 76 Pelanggan Kabel TV 2002 - 2007 ................................................ 143

Tabel 77 Operator TV Kabel 1998-2007 ................................................... 143 Tabel 78 Pasar Kabel TV (2006) ............................................................... 151

Tabel 79 Pertumbuhan Kabel TV Rumah Tangga 1996 -2006 .................... 151 Tabel 80 Statistik Nasional Amerika Serikat ............................................... 157

Tabel 81 jumlah penduduk dan Pengguna Internet .................................... 158 Tabel 82 Perbandingan Penetrasi Broadband oleh perusahaan Telekomunikasi

dan TV kabel di Amerika Serikat yang berada pada peringkat empat

teratas. .................................................................................... 160 Tabel 83 Perubahan paradigma ................................................................ 166

Tabel 84 Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna broadband ........ 167 Tabel 85 Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna TV Kabel ........... 169

Tabel 86 Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna broadband dan TV

Kabel ....................................................................................... 169 Tabel 87 Perkiraan Biaya Investasi............................................................ 173

Tabel 88 Kesiapan Stakeholder ................................................................. 175 Tabel 89 Program Kerja Penyelenggaraan Layanan IPTV ............................ 199

Page 13: Studi iptv 2007

xiii

DAFTAR ISTILAH

1080i HDTV resolusi 1920x1080

720p HSTV resolusi 1280×720

AAA Authentication, Authorization and Accounting

ADSL Asymmetric Digital Subscriber Line

ASP Active Server Pages

ATM Asynchronous Transfer Mode

BcN Broadband Convergence Network

BWA Broadband Wireless Access

CATV Cable Television

CDMA Code Division Multiple Access

CRM Customer Relationship Management

DAB Digital Audio Broadcasting

DMB Digital Multimedia Broadcasting

DRM Digital Right Management

DSL Digital subscriber line

DTV Digital Television

DVB-C Digital Video Broadcast-Cable

DVB-H Digital Video Broadcast-Handheld

DVB-S Digital Video Broadcast-Satellite

DVB-T Digital Video Broadcast-Terresterial

EDGE Enhanced Data Rates for GSM Evolution

EPG Electronic Program Guide

ETSI European Telecommunications Standards Institute

FCC Federal Communications Commission

FM-IBOC Frequency Modulation in-Band on-Channel

FTA Free To Air

FTTH Fiber to the Home

FWA Fixed Wireless Access

GPRS General Packet Radio Service

GSM Global System for Mobile communications

HDTV High definition TV

HFC Hybrid Fiber Coaxial

ICT Information and Communication Technology

IDC Internet Data Center

IGMP Internet Group Management Protocol

IP Internet Protocol

IPTV Internet Protocol Television

ISDB-T Integrated Services Digital Broadcasting Terresterial

Page 14: Studi iptv 2007

xiv

ISMA Internet Streaming Media Alliance

ISP Internet Service Provider

ITU International Telecommunication Union

LEC Local Exchange Carrier

LFA Local franchise authority

Mbps Megabit per second

MHP Multimedia Home Platform

MPEG-1 Video coding standard for Video CD issued by Moving Picture Experts Group

MPEG-4 Video coding standard for web, audio distribution, conversation and broadcast, issued by Moving

Picture Experts Group

PDA Portable Digital Assistance

PSTN Public Switching Telephone Network

QAM Quadrature Amplitude Modulation

QoE Quality of Experience

QoS Quality of Service

RTSP Realtime Streaming Protocol

SDTV Standard definition TV

STB Set-top Box

UHF Ultra High Frequency

VDSL Very High Speed Digital Subscriber Line

VoD Video on Demand

VoIP Voice over IP

VPN Virtual private network

Page 15: Studi iptv 2007

1

BAB I PENDAHULUAN

I. 1 Latar Belakang

Digital TV (DTV) merupakan masa depan TV dengan kapabilitas yang jauh

melampaui kemampuan TV masa kini. Dengan jumlah pixel yang tinggi maka

kualitas gambar DTV menjadi lebih baik. Teknologi DTV juga didukung oleh

perkembangan kompresi video sehingga dengan penggunaan bandwidth

menjadi lebih efisien. Kemampuan lain DTV adalah signal DTV dapat

disebarluaskan melalui jaringan Internet. Dengan menggunakan jaringan IP,

layanan DTV dapat ditingkatkan dengan menyediakan layanan interaktif.

Melihat perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang

mengarah kepada jaringan yang berbasis IP dan pita lebar maka layanan DTV

tersebut sangat dimungkinkan melalui jaringan IP yang disebut dengan layanan

IPTV. Layanan IPTV ini merupakan konvergensi antara teknologi

telekomunikasi dan penyiaran (broadcast).

Selain perkembangan TIK, konvergensi jaringan juga didorong oleh kebutuhan

pengguna yang semakin membutuhkan layanan telekomunikasi yang bervariasi.

Pengguna tidak cukup dengan layanan suara saja tetapi juga data dan video.

Dengan adanya jaringan IP pita lebar yang mampu mengirim konten video

dengan kualitas minimal SDTV maka kebutuhan pegguna akan layanan

penyiaran akan dilewatkan melalui jaringan telekomunikasi berbasis IP.

Di beberapa negara, layanan IPTV sudah mulai dimplementasikan. Negara-

negara yang sudah mengimplentasikan layanan IPTV tersebut antara lain :

Jepang, Korea, China, Italia, Perancis, Amerika Serikat, dan lain-lain.

Penyelenggaraan layanan IPTV dinegara-negara tersebut mendapat respon

Page 16: Studi iptv 2007

2

yang positif baik dari industri maupun masyarakat. Hal ini dikarenakan layanan

IPTV mempunyai kemampuan layanan triple-play.

Di Indonesia, layanan IPTV masih merupakan tahap awal dan masih

membutuhkan peran dari berbagai pihak untuk dapat menyelenggarakan

layanan IPTV dalam kondisi yang diharapkan. Pihak yang berperan dalam

penyelenggaraan layanan IPTV ini meliputi penyedia layanan, penyedia

jaringan, penyedia konten, penyedia perangkat (vendor), pemerintah dan

masyarakat. Peran mereka dalam penyelenggaraan layanan IPTV ini diharapkan

berkontribusi dalam menciptakan kesinambungan dan kemakmuran NKRI. Oleh

karena itu, penyelenggaraan layanan IPTV ini perlu dikaji dan dibuat kerangka

kebijakannya.

Dalam rangka merumuskan kerangka kebijakan layanan IPTV ini perlu

dilakukan studi mengenai pengembangan layanan IPTV di Indonesia. Studi ini

diharapkan memberi gambaran mengenai perkembangan teknologi dan layanan

IPTV dan gambaran kondisi eksisting Indonesia. Berdasarkan gambaran ini,

akan dirumuskan konsep kebijakan dalam pengembangan layanan IPTV di

Indonesia ke depan.

I. 2 Rumusan Masalah

Penelitian ini ditujukan untuk menjawab permasalahan penelitian terkait dalam

pengembangan layanan IPTV di Indonesia. Rumusan permasalahan tersebut

meliputi :

1. Sejauhmana kemampuan jaringan dan perangkat serta ketersediaan konten

dalam menyelenggarakan layanan IPTV.

Berdasarkan rumusan masalah ini, maka dalam studi ini perlu adanya

gambaran kondisi eksisting kemampuan jaringan dan perangkat yang

dimiliki oleh penyedia jaringan telekomunikasi dalam menyelenggarakan

Page 17: Studi iptv 2007

3

layanan IPTV. Selain itu, juga perlu gambaran mengenai ketersedian konten

yang disediakan oleh penyedia konten.

2. Sejauhmanakah kesiapan industri TIK dalam implementasi layanan IPTV.

Industri TIK yang meliputi penyedia jaringan, penyedia layanan, penyedia

konten dan perangkat perlu diketahui gambaran kondisi eksisting dan

rencana ke depan terkait dengan implementasi layanan IPTV. Gambaran

kesiapan industri TIK diperoleh dengan survey mengenai profil perusahaan,

model bisnis, layanan dan jangkauan layanan. Pada studi ini akan dilakukan

survey ke beberapa industri TIK tersebut.

3. Sejauhmana kesiapan masyarakat menggunakan layanan IPTV pada saat

ini.

Masyarakat sebagai pihak yang akan menggunakan layanan IPTV ini perlu

diketahui kesiapannya. Gambaran kesiapan masyarakat ini dapat diperoleh

dengan melakukan survey mengenai demografi, minat dan demand, daya

beli dan perilaku masyarakat. Survey ke masyarakat ini akan dilakukan

dibeberapa daerah.

4. Sejauhmanakah jaringan dan perangkat TIK yang dimiliki industri saat ini

dapat berkonvergensi untuk mengembangkan layanan IPTV.

Rumusan masalah ini terkait dengan rumusan masalah pertama diatas.

Studi ini selain memperoleh gambaran kemampuan jaringan dan perangkat

dari industri TIK, juga perlu diperoleh gambaran mengenai kemampuan

konvergensi jaringan dan perangkat. Gambaran kemampuan konvergensi

jaringan dan perangkat meliputi standarisasi, QoS, interoperability, security

dan lain-lain.

5. Sejauhmana kesiapan regulasi dalam penyelengaraan layanan IPTV.

Kesiapan regulasi sangat penting dalam penyelenggaraan layanan IPTV.

Regulasi ini akan berperan dalam mendorong dan sekaligus sebagai

prasyarat dan antisipasif terhadap penyelenggaraan layanan IPTV.

Gambaran kesiapan regulasi layana IPTV ini akan meliputi institusi

pengatur, perijinan, standarasi, hak cipta, dan lain-lain. Pada studi ini akan

Page 18: Studi iptv 2007

4

dilakukan survei ke institusi pemerintah terkait penyelenggaraan layanan

IPTV.

I. 3 Tujuan dan Sasaran

Tujuan dari studi pengembangan layanan IPTV di Indonesia secara umum

adalah untuk mendapatkan deskripsi tentang pengembangan layanan IPTV di

Indonesia. Tujuan umum ini akan meliputi :

Mendapatkan gambaran tentang teknologi dan model bisnis layanan

IPTV

Mendapatkan gambaran kondisi eksisting implementasi layanan IPTV di

negara lain

Mendapat gambaran kondisi eksisting di Indonesia

Memberi masukan konsep Kebijakan Penyelenggaraan layanan IPTV di

Indonesia

Sasaran yang akan dicapai dari studi ini meliputi :

1. Laporan hasil studi ilmiah, terdiri dari :

a. Laporan Pendahuluan (Inception Report)

Pada laporan pendahuluan ini diuraikan mengenai penjabaran

kerangka acuan, meliputi penjabaran latar belakang,

metodologi dan pendekatan teori serta rencana kerja dan

persiapan kegiatan, daftar pertanyaan untuk survei dan

penyusunan laporan-laporan.

b. Laporan Antara (Interim Report)

Pada tahap laporan ini disampaikan kompilasi data dan

informasi yang telah ditabulasi dari hasil pengumpulan data

baik primer maupun sekunder

c. Rancangan Laporan Akhir (Draft of Final Report)

Page 19: Studi iptv 2007

5

Pada rancangan laporan akhir ini telah dihasilkan kesimpulan

dan rekomendasi, konsep pengembangan IPTV di Indonesia

dan konsep strategi pengembangan IPTV di Indonesia

berdasarkan hasil analisis dan evaluasi data pada laporan

sebelumnya.

d. Laporan Akhir (Final Report)

Laporan akhir merupakan hasil penyempurnaan dari rancangan

laporan akhir setelah pembahasan dan laporan akhir disertai

abstraksi studi.

2. Ringkasan Eksekutif (Executive Summary)

Merupakan ringkasan dari laporan akhir studi

3. Konsep pengembangan layanan IPTV di Indonesia

4. Konsep strategi pengembangan layanan IPTV di Indonesia

5. Naskah/buku hasil penelitian yang siap dipublikasikan

I. 4 Ruang Lingkup

Ruang lingkup dari studi pengembangan layanan IPTV adalah sebagai berikut :

Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif dan deskriptif

analitis;

Studi dilakukan terhadap semua pihak yang akan terlibat pada layanan

IPTV, mulai dari penyedia layanan, penyedia jaringan, penyedia konten,

vendor, pengguna dan regulator;

Mencakup benchmarking masalah layanan, model bisnis, dan regulasi

dilakukan terhadap negara yang telah mengimplementasikan layanan

IPTV;

Obyek penelitian meliputi kesiapan infrastruktur jaringan, konten,

regulasi dan minat masyarakat di Indonesia;

Jangkauan penelitian mencakup seluruh wilayah Indonesia.

Page 20: Studi iptv 2007

6

I. 5 Penjelasan Judul

Pengertian judul dari studi tentang pengembangan layanan internet protocol

television (IPTV) adalah sebagai berikut :

1. Pengembangan

Dalam Bahasa Indonesia kata kembang berarti terbuka, bertambah maju, atau

bertambah besar , kemudian mendapatkan imbuhan pe-an. Imbuhan pe-an

menjadikan kata kembang bermakna baru, yaitu hal, cara atau hasil kerja

mengembangkan. Yakni sebuah pemahaman menjadikan sesuatu menjadi

membuka, memajukan atau menjadikan lebih baik. Pengembangan menurut

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) ialah proses, cara, perbuatan

pengembangan.

2. Internet Protocol (IP)

Satu set protokol standar yang digunakan untuk menghubungkan jaringan

komputer dan mengalamati lalu lintas dalam jaringan.

3. Television (TV)

Kata television berasal dari kata tele dan vision; yang mempunyai arti masing-

masing jauh (tele) dan tampak (vision). Jadi televisi berarti tampak atau dapat

melihat dari jarak jauh.

4. Layanan IPTV

Berdasarkan International Telecommunication Union (ITU) Focus Group on IPTV

definisi dari layanan IPTV adalah layanan konvergensi dari telekomunikasi dan

penyiaran melalui jaminan QoS yang terkontrol pada konvergensi jaringan IP

pita lebar meliputi jaringan kabel dan nirkabel untuk mengirim sejumlah konten

multimedia meliputi Video, Audio, data dan aplikasi dengan platform ke

kustomer melalui Televisi, PDA, seluler dan terminal Mobile TV dengan modul

Set-Top Box(STB) atau peralatan sejenis.

Page 21: Studi iptv 2007

7

I. 6 Sistematika Pelaporan

Secara ringkas, sistematika pelaporan antara akan dijelaskan sebagai berikut:

BAB I. PENDAHULUAN

Bab ini berisi mengenai latar belakang, rumusan masalah, tujuan dan sasaran,

ruang lingkup, pengertian judul dan sistematika pelaporan

BAB II. GAMBARAN UMUM

Bab ini berisi tentang pengertian dan jenis layanan IPTV serta teknologi yang

mendukungnya. Selain itu, bab ini memberikan gambaran kondisi layanan IPTV

saat ini dan prediksi ke depan baik di dunia maupun di Indonesia.

BAB III. METODOLOGI

Bab ini berisi tentang analisa permasalahan, metodologi penelitian yang terdiri

dari model pendekatan, teknik pengumpulan dan analisis data. Selain itu, bab

ini memberikan gambaran pola pikir dan alur pikir.

BAB IV. PENGUMPULAN DATA

Bab ini berisi berisi data primer dan sekunder. Data primer terdiri dari data-data

hasil survei dalam bentuk statistik disertai dengan deskripsi dari data-data

tersebut. Data skunder berisi data-data yang sudah ada, diperoleh dari laporan

yang ada yang melputi kondisi eksisting Indonesia dan negara-negara yang

sudah menyelenggarakan layanan IPTV.

BAB V. ANALISIS PROYEKSI, DAMPAK DAN KESIAPAN

Bab ini berisi berisi mengenai proyeki pengguna layanan IPTV sampai dengan 5

tahun yang akan datang. Kemudian dari proyeksi tersebut maka perlu disiapkan

dampak yang akan terjadi dalam penyelenggaraan layanan IPTV. Kemudian

dengan dampak yang akan terjadi maka perlu kesiapan semua pihak dalam

penyelenggaraan layanan IPTV.

Page 22: Studi iptv 2007

8

BAB VI. KONSEP KEBIJAKAN LAYANAN IPTV DI INDONESIA

Bab ini berisi berisi tentang konsep kebijakan layanan IPTV berdasarkan analisis

yang sudah dilakukan. Konsep kebjakan ini berisi kebijakan umum yang

diperlukan dalam rangka untuk mendorong layanan IPTV dan kebijakan teknis

yang diperlukan sebagai prasyarat dan sekaligus antisipasif dengan hadirnya

layanan IPTV.

BAB VII. PENUTUP

Bab ini berisi kesimpulan dan saran berdasarkan pada hasil studi yang telah

dilakukan.

Page 23: Studi iptv 2007

9

BAB II GAMBARAN UMUM

II. 1 Tinjauan Umum Layanan IPTV

Ada beberapa definisi mengenai IPTV yang berkembang di kalangan industri

dan masyarakat. Namun, terlepas dari definisi-definisi yang berkembang

tersebut, layanan IPTV bukan sekedar masalah layanan saja, tetapi juga

masalah teknologi. Bagian ini akan memaparkan definisi layanan dan teknologi

yang mendukung IPTV.

II. 1. 1 Pengertian dan Model Bisnis Layanan IPTV

Pengertian dan definisi mengenai layanan IPTV pada saat ini masih beragam.

Hal ini tergantung pada sudut pandang, tujuan dan skenario layanan IPTV.

Berdasarkan International Telecommunication Union (ITU) Focus Group on IPTV

definisi dari layanan IPTV adalah layanan konvergensi dari telekomunikasi dan

penyiaran melalui jaminan QoS yang terkontrol pada konvergensi jaringan IP

pita lebar meliputi jaringan kabel dan nirkabel untuk mengirim sejumlah konten

multimedia meliputi Video, Audio, data dan aplikasi dengan paltform ke

kustomer melalui Televisi, PDA, seluler dan terminal Mobile TV dengan module

STB atau peralatan sejenis.

Berdasarkan pengertian diatas maka dalam penyelenggaraan layanan IPTV

akan memerlukan aturan model bisnis sebagai berikut :

Page 24: Studi iptv 2007

10

Sumber: ITU

Gambar 1. Model Bisnis Penyelenggaraan Layanan IPTV

Ada empat komponen Utama dalam model bisnis penyelenggaraan layanan

IPTV yaitu :

1. Penyedia Konten (Content Provider)

Pihak yang memiliki program acara.

2. Penyedia Layanan (Service Provider)

Pihak yang menyediakan layanan program acara untuk IPTV, termasuk

proses Authorization ,Authentication dan Accounting (AAA).

3. Penyedia Jaringan (Network Provider)

Pihak yang menyediakan layanan jaringan untuk mengirim paket data

IPTV.

4. Pelanggan (Customer)

Pihak yang mengakses layanan IPTV dengan set top box (decoder)

untuk mendapatkan akses layanan IPTV.

Page 25: Studi iptv 2007

11

II. 1. 2 Layanan IPTV

Secara umum ada dua layanan video pada layanan IPTV, yaitu :

1. Video On Demand (VoD)

VoD merupakan siaran TV dimana customer dapat memilih program acara yang

diinginkan. Server VoD serupa dengan server web, pengguna dapat memilih

konten yang mereka inginkan,dan kemudian sever akan mengirim data yang

dipilih kepada pengguna, bedanya pada server VoD dituntut untuk mampu

mengalirkan data video yang memiliki bandwith dalam jumlah besar dan relatif

konstan.

Setiap pengguna memiliki sebuah koneksi unicast dengan server, sehingga

semakin banyak kustomer yang mengakses server maka beban server dan

beban jaringan semakin tinggi. Jika beban server tidak dapat ditangani oleh

server tunggal, maka digunakan server paralel , sehingga beban server dapat

dibagi ke server-server yang ada.

Dengan layanan VoD, pengguna dapat dengan mudah menonton video yang

mereka inginkan hanya dengan memilih konten yang diinginkan pada electronic

program guide (EPG) , sedangkan penyedia dengan layanan VoD dapat lebih

mudah untuk memasarkan kontennya sehingga dapat dinikmati oleh banyak

orang namun hak akses konten tersebut tetap terjaga (sulit dibajak).

Pada skenario layanan VoD, untuk mengakses layanan IPTV seorang pengguna

harus memiliki set top box. Gambar 2 mendeskripsikan skenario IPTV pada

layanan VoD. Proses yang terjadi ketika seorang pengguna hendak

menyaksikan sebuah acara :

1. Mengakses electronic program guide (EPG) dari STB yang ditampilkan

pada TV atau layar monitor.

2. Memilih acara, request dikirimkan ke server AAA.

Page 26: Studi iptv 2007

12

3. Server AAA mengecek hak akses dari pengguna, server AAA

menyampaikan request acara dari pengguna dan diteruskan kepada

video streaming server, tetapi jika pengguna tidak memiliki hak akses

proses selanjutnya tidak bisa dilakukan.

4. Video streaming server melakukan pengecekan ke server jaringan

apakah tersedia bandwith (dengan QoS tertentu) untuk mengirim

konten yang terkompresi dan terenkripsi. Jika bandwith tidak tersedia

proses pengiriman ditunda. Pada skenario ini diasumsikan konten dari

penyedia konten sudah berada di video streaming server dan siap

untuk didistribusikan.

5. Video streaming server mengirimkan konten ke router.

6. Router mendistribusikan konten ke STB pengguna.

7. STB melakukan deenkripsi dan melakukan decompress konten untuk

kemudian ditampilkan ke layar televisi atau layar monitor.

CUSTOMERNETWORK

PROVIDER

SERVICE

PROVIDER

CONTENT

PROVIDER

Network server

Display monitor

Set Top Box

Video

streaming server

AAA server

RouterContent

3

5

4

6

7

2

1

Gambar 2. Skenario IPTV pada layanan video on demand

2. Siaran Video (Video Broadcast)

Siaran video pada layanan IPTV, pada prinsipnya sama dengan siaran TV

konvensional baik melalui udara maupun kabel. Perbedaannya yaitu siaran

video pada IPTV didistribusikan dalam bentuk digital dan melalui jaringan IP

sedangkan siaran TV konvensional dalam bentuk analog. Siaran video

Page 27: Studi iptv 2007

13

didistribusikan secara multicast, sehingga beban jaringan dan beban streaming

server tidak tergantung dari jumlah pengguna yang menyaksikan sebuah

program siaran, namun tergantung dari jumlah program siaran yang disiarkan.

Skenario siaran video, pada prinsipnya serupa dengan layanan VoD hanya

bedanya pada langkah keempat, pada siaran video ketika seorang pengguna

hendak menyaksikan sebuah program siaran maka video streaming server

menambahkan nomor IP pengguna tersebut pada group program siaran yang

diipilih, sehingga STB kemudian akan menerima konten untuk program siaran

tersebut.

II. 1. 3 IPTV dilihat dari Perspektif Konsumer

II.1. 3. 1 Peralatan yang dibutuhkan konsumen

Untuk mendapatkan layanan IPTV, konsumen membutuhkan koneksi

broadband dan modem. Koneksi data broadband yang dibutuhkan untuk IPTV

membutuhkan minimal kecepatan download 8 Mbps, memungkinkan konsumen

untuk melihat TV bersamaan dengan menggunakan koneksi internet.

Gambar 3. Peralatan untuk mengakses layanan IPTV

Page 28: Studi iptv 2007

14

Modem broadband dihubungkan ke IP STB dengan kabel ethernet atau wireless

etehernet, IP STB ini mampu menerima layanan siaran televisi digital yang

terkompresi dan terenkripsi melalui IP Network. IP STB tidak memerlukan

televisi set khusus, namun untuk menikmati siaran HDTV sebaiknya

menggunakan TV HDTV, meskipun dapat dihubungkan dengan televisi biasa

dan stereo set biasa. Untuk menggunakan layanan Internet dan VoIP ,

konsumen menghubungkan komputernya atau VoIP device dengan broadband

modem.

IPTV STB dikontrol dengan menggunakan remote control atau wireless

keyboard, yang telah termasuk pada saat pembelian. Layanan TV berbayar

pada IPTV , contentnya dikirim dalam bentuk terenkripsi sehingga hanya

konsumen yang membayar saja yang dapat menikmati layanan tersebut. Di

finlandia, pay channel digital dienkripsi menggunakan sistem Conax. Untuk

men-decrypt konten yang terenkripsi tersebutm konsumen harus membayar

sebuah kartu televisi dari service provider. Layanan IPTV juga menggunakan

DRM software-based, sehingga tidak dibutuhkan kartu khusus untuk

mengenkripsi.

II.1. 3. 2 Perkembangan Cakupan Layanan

Dalam skala global, perusahaan-perusahaan IPTV berada pada tahap yang

berbeda pada perkembangan layanan cakupan IPTV, dan mengambil

pendekatan yang berbeda untuk IPTV. Sebagian besar perusahaan telah

memulai dengan sebuah layanan dasar IPTB yang mencakup layanan TV digital

pada umumnya : televisi gratis dan radio, televisi berbayar dan Electronic

Program Guide(EPG).

Layanan dasar mencakup sebuah portal televisi yang menawarkan fitur

tambahan dibandingkan dengan TV tradisional, memungkinkan untuk memesan

layanan tambahan seperti komunikasi (VoIP) dan sebagainya. IPTV

Page 29: Studi iptv 2007

15

menggunakan sebuah koneksi broadband, IP STB dilengkapi oleh sebuah

browser internet, yang berarti IPTV memungkinkan layanan Internet yang

ditampilkan pada layar televisi. IPTV juga memungkinkan program layanan TV

yang membutuhkan layanan interaktif.

Resolusi TV standar terlalu rendah untuk melihat halaman Internet, karena

memang didesain untuk dilihat dengan menggunakan display komputer yang

memiliki resolusi yang lebih tinggi. Dengan TV resolusi HD, TV dapat digunakan

untuk browsing internet dengan nyaman.

Perkembangan layanan dari IPTV pada tahap lanjut bergantung kepada service

provider, salah satu faktornya adalah besarnya bandwith jaringan. Layanan on-

demand, khususnya Layanan video-on-demand, dimana user dapat memilih dan

melihat film kapanpun, ini merupakan layanan IPTV yang paling esensial tidak

dapat disamai dengan layanan TV kabel. Contoh lain layanan on-demand

termasuk game, video klip musik dan iklan interaktif. Layanan komunikasi

break-through yang akan dirasakan konsumen adalah video-call dengan kualitas

gambar yang tinggi.

II.1. 3. 3 Paket dan Harga Layanan

Tiga pilihan yang diterapkan untuk pricing dan packaging layanan IPTV :

1. Layanan TV

2. Layanan TV dan internet

3. Layanan TV, internet dan VoIP.

Salah satu service provider yang menerapkan pricing dan packaging ini adalah

Swedish Telia. Untuk mendapatkan layanan IPTV, yang dikenai biaya bulanan

sebesar 14 EURO hingga 39 EURO, konsumen membayar biaya pendaftaran,

membeli IP STB dan kartu TV seharga 270, dan membayar biaya lain untuk

koneksi broadband dan layanan IPTV tambahan (misalnya video-on-demand).

Page 30: Studi iptv 2007

16

Solusi yang menjadi tren global dalam pasar broadband merupakan triple play,

yang menawarkan VoIP, layanan televisi dan koneksi broadband sebagai

sebuah paket. Ide dasar dari triple play adalah memberikan paket layanan

dengan harga yang lebih murah kepada konsumen, jika dibandingkan dengan

membeli layanan secara terpisah.

Sebagai contoh paket Triple Play, Maxinettin, yang beroperasi di daerah

Helsinki. Menjual dua tipe paket yang termasuk koneksi broadband, IPTV dan

VoIP dengan uang bulanan EURO 45 hingga EURO 75. Biaya bulanan termasuk

sebuah IP STB dan channel berbayar untuk layanan TV. Jika menggunakan

operator lain, dengan biaya yang sama konsumen hanya mendapatkan koneksi

broadband dengan kecepatan yang sama ditawarkan dengan Maxinetti.

Page 31: Studi iptv 2007

17

II.1. 3. 4 IPTV dibandingkan dengan TV digital

Tabel 1 Perbandingan biaya antara beberapa teknologi distribusi [6]

IPTV DVB-C DVB-T DVB-S

Basic TV channel

Ok Ok Ok Ok

Pay TV channel

40-90 50-90 4 50-60

Kemampuan Interaktif

Cepat, menggunakan channel yang sama.

Channel untuk interaktif terpisah.

Channel untuk interaktif terpisan.

Channel untuk interaktif terpisah.

Biaya awal IP STB

Biaya koneksi Lain-lain

EURO 298

EURO 0

EURO 109

EURO 197-652

EURO 79

EURO 0

EURO 79

EURO 50-130

Receiver parabola satelit EURO 75

Biaya operasi

Biaya channel dan konten, kartu TV berbayar.

Biaya sewa IP STB, EURO 10-15 per bulan.

Biaya koneksi broadband EURO 40-75 per bulan.

Biaya channel dan konten, kartu TV berbayar.

Biaya sewa IP STB, EURO 10-15 per bulan.

Biaya koneksi sekitar EURO 5 per bulan.

Biaya channel dan konten, kartu TV berbayar.

Biaya channel dan konten, kartu TV berbayar.

Lain-lain Paket triple pay hemat biaya.

Instalasi dan maintenance receiver parabola satelit

Page 32: Studi iptv 2007

18

Tidak ada perbedaan signifikan dalam hal metoda transmisi untuk basic

television channel. Meskipun ratusan channel TV tersedia dengan transmisi

satelit DVB-S, untuk menangkap channel tersebut memerlukan rceiver parabola

satelit khusus dan sebagian besar channelnya tidak memiliki teks dalam bahasa

finlandia. IPTV menyediakan sebuah jumlah signifikan untuk channel tambahan

pay TV, jumlah channel yang tersedia ini kurang lebih sama dengan jumlah

untuk satelit dan TV kabel.

IPTV memungkinkan interaktifitas tinggi melalui koneksi broadband, dan

memungkinkan browsing internet dengan menggunakan TV. Layanan interaktif

tersedia pada layanan TV lain (DVB-C,DVB,T,DVB-S) dengan menggunakan

pesan SMS atau saluran telepon, dan sebuah grup layanan MHP (contoh : super

teletext, game, chat). IPTV merupakan potensi terbaik untuk masa depan

diantara semua jenis channel transmisi dipandang dari sudut pandang

interaktifitas. Untuk mencapai level interaktifitas seperti layaknya IPTV, channel

transmisi lain memerlukan channel yang berbeda (contoh: koneksi DSL) dan

disebut juga STB hibrid (DVB-C/T/S digital STB dengan koneksi Ethernet).

Membandingkan biaya dari sudut pandang konsumen untuk metoda distribusi

yang berbeda tidak dapat dilakukan secara langsung. Karena layanan, pricing

dan paket yang ditawarkan cukup bervariasi diantara service provider. Pada

saat ini harga STB IPTV relatif cukup mahal dibandingkan dengan yang lain,

oleh karena itu konsumen disarankan untuk menyewa IP STB untuk menekan

biaya awal yang tinggi.

Dibandingkan dengan DVB-S atau DVB-T, IPTV merupakan solusi yang paling

mudah karena tidak perlu mengeluarkan biaya untuk memasang dan merawat

antena.

Page 33: Studi iptv 2007

19

Untuk DVB-S, pemasangan receiver parabola satelit umumnya membutuhkan

teknisi profesional. Untuk saat ini provider satelit Viasat dan Canal +

menyediakan sebuah STB satelit, receiver parabola satelit dan instalasi untuk

paket langganan 12 bulan. Hal ini membuat biaya awal yang ditanggung

konsumen untuk mendapatkan layanan televisi satelit cukup rendah. Di sisi lain,

transmisi kabel harus membayar biaya awal hingga lebih dari EURO 600.

Untuk biaya bulanan, IPTV merupakan pilihan yang paling mahal, karena

konsumen harus membayar biaya bulanan untuk koneksi broadband kecepatan

tinggi, namun untuk kasus IPTV biaya bulanan dapat ditekan dengan paket

tripley play IPTV.

Dibandingkan dengan channel distribusi lain dapat disimpulkan IPTV memiliki

nilai tambah yang paling tinggi kerena memiliki cakupan luas untuk layanan

interaktif dan mencakup semua fitur yang dimiliki oleh channel distribusi lain.

II. 1. 4 IPTV dilihat dari Perspektif Teknologi

Dari segi penggunaan komersial secara luas, IPTV masih sangat muda. Pada

bab ini dibahas mengenai perkembangan teknis IPTV dari sisi elemen dasar

yang diperlukan untuk menyediakan layanan.

II. 1. 4. 1 Sistem Produksi IPTV

Gambar di bawah mengilustrasikan komponen yang diperlukan untuk

implementasi layanan IPTV, komponen utama adalah reception, transmission

centre, background systems, broadband networks dan sebuah IP STB di rumah

konsumen.

Page 34: Studi iptv 2007

20

Gambar 4. Arsitektur IPTV [6]

.

Operator IPTV menerima channel sinyal digital dengan antena satelit dan

layanan terresterial digital dengan antena UHF. Channel ditransmisikan menuju

peralatan pengkonversi data video di transmission centre , yang mengubah data

video menjadi format yang compatible dengan IP network dan mentransmisikan

ke rumah-rumah melalui operator broadband backbone dan access network. Di

tempat konsumen layanan IPTV diterima oleh sebuah IP STB yang softwarenya

dapat dikelola oleh configuration server di transmission centre.

Komponen sistem IPTV yang sangat mendasar adalah software yang

memungkinkan layanan dan manajemen user di tranmission

centre(middleware) dimana mengintegrasi berbagai elemen yang berbeda ke

dalam sebuah entitas tunggal sistem IPTV. Software mengarahkan traffic antara

transmission centre dan IP STB, dan berfungsi sebagai user interface untuk

konsumen, menyediakan electronic program guide dan sebuah sistem billing

Page 35: Studi iptv 2007

21

untuk layanan tambahan. Layanan tambahan IPTV dilayani oleh server

distribusi yang berbeda, yang dapat terdistribusi diantara operator broadband

network jika lokasi geografis cukup besar dan jumlah pertumbuhan konsumen

tinggi. Solusi enkripsi juga dibutuhkan untuk mengamankan konten dan

membuat hak pakai konsumen untuk konten.

Sistem IPTV berkomunikasi dengan sistem background melalui middleware.

Sistem bankground memungkinkan invoicing dan hal-hal lainnya. Operator

dapat menyediakan layanan akses internet untuk pelanggan IPTV melalui

broadband network melalui router dan layanan VoIP unuk akses ke PSTN

melalui gateway.

II. 1. 4. 2 Perbandingan Arsitektur IPTV dan TV kabel

Gambar di bawah mengilustrasikan struktur implementasi IPTV dengan DSL dan

arsitektur transmisi TV kabel, yang pada prinsipnya serupa. Dalam arsitektur,

transmission centre untuk TV kabel dan IPTV dapat sama , namun untuk IPTV

diperlukan peralatan yang mengkonversi format sinyal yang kompatibel untuk

transmisi dalam format IP. Operator TV kabel dapat menggunakan infrastruktur

transmisi yang ada untuk mengimplementasi layanan IPTV.

Page 36: Studi iptv 2007

22

Gambar 5. Perbandingan arsitektur IPTV dengan TV kabel [6]

Jaringan TV kabel saat ini dibangun dengan jaringan Hybrid Fiber Coaxial(HFC)

. Jaringan terbagi menjadi bagian jaringan backhaul yang terhubung dengan

headend, dan last mile yang menghubungkan jaringan dengan kabel coaxial

ke rumah-rumah. Serupa halnya dengan jaringan IPTV, yang pada sisi last mile

menggunakan kabel tembaga dan diagregasikan melalui fiber. Pada masa

depan kabel fiber akan semakin dekat dengan rumah bahkan menggunakan

fiber hingga di titik konsumen untuk meningkatkan kapasitas koneksi.

II. 1. 4. 3 Perkembangan Standarisasi

Pada saat ini tidak ada standar yang mencakup keseluruhan rantai trasmisi

IPTV, sehingga implementasi IPTV disesuaikan khusus dengan kebutuhan

operator IPTV. Ini telah menimbulkan masalah ketidakcocokan peralatan IPTV,

yang membatasi kompetisi dalam hal pemilihan vendor dan memperlambat

penurunan harga peralatan. Ini juga berarti biaya pengembangan, integrasi dan

waktu untuk meluncurkan layanan IPTV semakin lama karena belum adanya

sebuah standar dalam sistem produksi IPTV.

Page 37: Studi iptv 2007

23

Mahalnya biaya untuk peluncuran layanan IPTV terlihat jelas di sisi harga

konsumen. Konsumen tidak cukup hanya dengan membeli IP STB namun

mereka harus menyesuaikan dengan sistem yang digunakan provider IPTV. Dari

perspektif sektor bisnis, adanya sebuah standar akan menguntungkan.

Beberapa pihak (contoh: ETSI, Nordig, ISMA) sedang membuat standar IPTV,

dan spesifikasi versi pertama sudah harus siap pada tahun 2007. Masalah pada

spesifikasi saat ini tidak mendefinisikan keseluruhan rantai distribusi IPTV

(contoh: tidak adanya definisi enkripsi). Divergensi sistem televisi digital yang

terjadi diantar negara dan benua merupakan halangan untuk perkembangan

sebuah standar yang dipakai bersama.

Pada titik ini tidak ada kepastian mengenai proses standarisasi yang ada .

Gambar di bawah mengilustrasikan sebuah kemungkinan roadmap yang diambil

dalam perkembangan standarisasi IPTV. Pada tahap pertama akan mencakup

definisi dari standar untuk teknologi yang memungkinkan layanan dasar IPTV

(channel televisi digital, EPG, deskripsi konten, dan format penyimpanan).

Tahap kedua akan mencakup standarisasi dari teknologi yang memungkinkan

layanan tambahan IPTV.

Page 38: Studi iptv 2007

24

Gambar 6. Perkembangan standarisasi IPTV [6]

Utamanya dibituhkan solusi yang memungkinkan untuk mencapai kompetisi

bebas. Dengan adanya hal ini , operator IPTV dapat mengimplementasi layanan

mereka dengan biaya sistem dan pengembangan yang semakin rendah, dan hal

ini akan mempengaruhi biaya di sisi konsumen. Dengan situasi ini konsumen

akan dapat dengan bebas memilih IP STB dari pengecer, diharapkan akan

terjadi kompetisi diantara produsen IP STB yang menyebabkan penurunan

harga.

II. 1. 4. 4 Persyaratan IPTV untuk Jaringan Broadband

II. 1. 4. 4. 1 Persyaratan kapasitas

Sebuah layanan IPTV dapat dibagi ke dalam beberapa layanan dari beberapa

level. Pada tabel berikut ini dibandingkan beberapa layanan IPTV dan

persayaratan yang dibutuhkan untuk jaringan, bergantung kepada metoda

teknologi kompresi video koding yang digunakan.

Page 39: Studi iptv 2007

25

Tabel 2 Perbandingan kebutuhan bandwith per-channel untuk berbagai format

dan teknologi kompresi[6]

Layanan Pengkodean Persyaratan

kapasitas (Mbps) Catatan

HDTV MPEG2 20 1080i

HDTV MPEG2 16 720p

SDTV MPEG2 5

VoD MPEG2 5

HDTV MPEG4 AVC 8 1080i

HDTV MPEG4 AVC 6 720p

SDTV MPEG4 AVC 2

VoD MPEG4 AVC 2

Persyaratan tertinggi jika menggunakan HDTV, yang memerlukan kapasitas

minimal 16 Mbps dengan koding MPEG2, dibandingkan dengan persyaratan

untuk transmisi SDTV dan Video on demand membutuhkan kapasits minimum 5

Mbps. Dengan teknologi koding yang lebih baik dapat menurunkan persyaratan

kapasitas hingga 8 Mbps dan persyaratan kapasitas untuk SDTV dan VoD

hingga 2 Mbps.

Pengaruh perkembangan teknologi kompresi pada persyaratan kapasitas

bandwith diilustrasikan pada gambar di bawah ini. Perpindahan dari SDTV ke

HDTV membutuhkan teknologi kompresi yang lebih efisien yang memungkinkan

transfer data yang lebih banyak menggunakan sumber daya jaringan yang

sama.

Page 40: Studi iptv 2007

26

Gambar 7. Perbandingan persyaratan kapasitas jaringan antara teknologi

kompresi MPEG2 dengan MPEG 4 [6]

II. 1. 4. 4. 2 Persyaratan Untuk Channel Distribusi

Pengguna layanan dapat memilih channel yang diinginkan, sehingga operator

harus dapat secara simultan mendistribusikan puluhan bahkan ratusan channel

melalui jaringan backbone mereka. Karena persyaratan kapasitas sebuah

channel berkisar antara 2Mbps hingga 20 Mbps, bergantung kepada layanan

dan teknologi kompresi yang digunakan, kebutuhan kapasitas total sangat

besar. Karena seluruh stream program ditransmisikan pada waktu yang telah

ditentukan, operator dapat menghemat kapasitas jaringan backbone dengan

menggunakan multicast.

Gambar 8. Sistem Multicast

Dengan multicast, satu program hanya membutuhkan satu stream untuk

ditransmisikan melalui jaringan backbone, sehingga persyaratan jaringan

Page 41: Studi iptv 2007

27

backbone adalah jumlah channel dikalikan dengan bandwith tiap channel.

Dengan multicast untuk kasus layanan broadcast jumlah konsumen tidak

berpengaruh terhadap persyaratan kapasitas jaringan backbone.

Gambar 9. Persyaratas kapasitas jaringan backbone untuk IPTV [6]

Layanan video-on-demand membutuhkan sebuah stream individual untuk tiap

pengguna. Untuk kasus ini fitur multicast tidak dapat digunakan, sehingga

persyaratan kapasitas jaringan backbone ditentukan secara langsung dari

jumlah user yang menggunakan layanan video-on-demand secara simultan.

Pada gambar di bawah sumbu X merepresentasikan jumlah total pelanggan,

diasumsikan ada 5 persen pengguna dari kapasitas total jaringan yang

menggunakan layanan video-on-demand secara simultan.

Page 42: Studi iptv 2007

28

Gambar 10. Persyaratas kapasitas jaringan backbone untuk layanan video-on-

demand [6]

Selain tingginya kapasitas bandwith yang dibutuhkan, sebuah layanan IPTV

juga membutuhkan sebuah layanan berkualitas tinggi. Sebagai contoh,

menunggu beberapa detik tidak akan terlalu diperhatikan ketika membuka

halaman web, namun dalam sebuah layanan IPTV hal ini merupakan sebuah

kesalahan serius dalam sistem.

II. 1. 5 IPTV dilihat dari Perspektif Bisnis

Dari perspektif operator broadband, IPTV merupakan komponen esensial dalam

konsep Triple Play, dimana operator menyediakan sebuah koneksi broadband,

distribusi video dan layanan VoIP sebagai sebuah paket produk tunggal,

Dengan konsep tripley play, operator mengejar loyalitas konsumen yang lebih

besar, dan sebuah pembagian dari lapisan layanan added value. Sebagai

contoh, sistem bagi hasil dari pendapatan pada distribusi video.

Dari perspektif operator TV kabel, IPTV merupakan kesempatan untuk

mengekspansikan layanan TV kabel ke jaringan broadband, ke rumah-rumah

diluar jangkauan jaringan TV kabel. Pada implementasi IPTV operator TV kabel

dapat menggunakan teknologi transmisi yang sudah ada, CRM dan sistem

pembayaran

Page 43: Studi iptv 2007

29

Dari perspektif stasiun televisi, IPTV menawarkan sebuah channel distribusi

baru dimana dapat digunakan untuk menyediakan sebuah layanan TV tanpa

dibatasi oleh cakupan jaringan transmisi terresterial. Selain itu juga

dimungkinkan untuk menyediakan cakupan jenis layanan yang lebih luas,

dimana dapat digunakan untuk menyediakan layanan yang lebih baik untuk

group pangsa pasar yang lebih spesifik. Fakta bahwa group pangsa pasar

terkadang sangat kecil, seringkali membatasi untuk membatasi pemberian

layanan untuk pangsa pasar tersebut.

Hak cipta, yang dapat membatasi distribusi ulang dari konten kepada media

lain, merupakan salah satu faktor penghambat kemajuan dalam IPTV, serupa

halnya dengan metoda distribusi baru lainnya.

Tantangan untuk stasiun televisi adalah untuk menemukan sebuah model bisnis

baru, dan pembagian tugas yang tepat dengan operator, sebagai contoh, CRM,

sistem bagi hasil dan sebagainya. Operator juga membutuhkan konten

berkualitas tinggi untuk dipasarkan dengan konsep triple play.

IPTV juga membuka kesempatan bagi konten agregator dan broker

internasional sehingga memiliki kesempatan untuk memasuki pasar dengan

mendapatkan hak siar konten dan menggabungkan paket berkualiats tinggi.

Dengan mengafiliasikan dengan operator jaringan mereka mendapatkan

kesempatan untuk membuat channel distribusi program baru, yang utamanya

berkompetisi dengan channel satelit.

Pada masa depan, diferensiasi antara IPTV dan channel distribusi lainnya tidak

akan menjadi rumit jika operator memulai untuk menggunakan model distribusi

hibrid (distribusi IP dikombinasikan dengan terresterial, satelit atau distribusi

kabel). Selain itu sebuah framwork yang fleksibel harus didefinisikan untuk

Page 44: Studi iptv 2007

30

regulasi IPTV, hal ini perlu menkonvergensikan sektor telekomunikasi dan

penyiaran.

TV mobil merupakan bentuk khusus dari IPTV, di Finlandia telah dipilih

menggunakan DVB-H berbasi protokol IP. Jaringan TV mobil sangat serupa

dengan jaringan broadband IPTV dan TV kabel. TV mobil memiliki regulasi yang

ketat, karena membutuhkan juga sebuah lisensi konten dari operator.

II. 2 Kondisi Saat ini

II. 2. 1 Pasar IPTV di Dunia

TV Internet global diproyeksi akan menggaet 63 juta pelanggan,Industri televisi

IPTV diproyeksikan akan tumbuh 26 kali lipat dalam empat tahun

kedepan.hingga tahun 2010, 63 juta pelanggan diprediksi akan tergaet.

Gambaran itu diungkapkan oleh perusahaan riset iSuppli,seperti dikutip oleh

detikINET. Dari Vnunet,Senin (7/8/2006).

Perusahaan tersebut memperkirakan ,teknologi yang menggunakan sinyal TV

digital dan condong dihantarkan melalui jaringan pita lebar berkecepatan tinggi

(high – Speed Broadband), ketimbang satelit, terestial atau kabel. Hal tersebut

akan mengalami lompatan terbesar pada tahun depan.

Meledaknya popularitas industri ini ditandai dengan maraknya perusahaan

telekomunikasi asal amerika Verizon dan AT&T, serta BT Vision dari inggris. Di

Indonesia sendiri, Telkom sudah menyatakan akan merilis layanan tersebut

paling cepat akhir 2007.

Perkiraan nilai bisnis dari industri IPTV sendiri diharapkan tumbuh hingga US$

27 miliar (sekitar Rp245 triliun) dari nilai saat ini yang masih dibawah US$ 2

miliar (sekitar Rp 18 triliun). Layanan Video, termasuk yang berisi konten sesuai

permintaan pelanggan, diprediksi akan memberikan kontribusi pendapatan

Page 45: Studi iptv 2007

31

sebesar 87 persen pada bisnis itu. Nantinya operator diprediksi akan

menawarkan layanan seperti game on – demand, music dan manajemen untuk

jaringan rumahan.

IPTV yang mempunyai keunggulan dalam jalur respon balik permintaan

pelanggan, mempermudah pemesanan konten dan penggunaan fungsi interaktif

seperti voting elektronik dan program belanja via TV. Kemampaun interaktif itu

sendiri relatif terbatas bila menggunakan teknologi satelit digital dan teresterial

digital.

Perkembangan IPTV tidak terlepas dari perkembangan teknologi broadband

dunia. Penetrasi broadband beberapa Negara di dunia menunjukan angka yang

cukup signifikan. Berikut ini adalah data 20 penetrasi broadband tertinggi di

dunia.

Korea (Rep)

HK, China

Netherlands

Denmark

Canada

Switzerland

Taiwan, China

Belgium

Iceland

Sweden

Norway

Israel

Japan

Finland

Singapore

USA

France

UK

Austria

Portugal

24,9

20,9

19,4

19,3

17,6

17,0

16,3

16,0

15,5

15,1

15,0

14,3

14,1

12,8

11,6

11,4

11,2

10,3

10,1

8,5

Penetrasi Broadband Tertinggi di 20 Negara di

Dunia, 1 Januari 2005

DSL

Kabel Modem dan Lainnya

Sumber : ITU

Gambar 11. Penetrasi Broadband dunia

Page 46: Studi iptv 2007

32

II. 2. 2 IPTV di Beberapa Negara di Dunia

IPTV berhubungan dengan teknologi yang mengirim program Televisi

menggunakan koneksi broadband melalui Internet. Ada beberapa teknologi

baru baik berupa software dan hardware yang sedang dikembangkan. IPTV

menjanjikan fleksibilitas dan skalabilitas teknologi IP untuk mentransformasi

pengalaman Televisi dengan menyediakan akses ke lebih banyak konten

dengan kualitas yang sangat baik dan lebih bersifat personal dan interaktif

daripada penyiaran Tv tradisional.

Sebagai teknologi baru, kesuksesan IPTV tergantung pada faktor ketersediaan

dan permintaan, dengan melihat tingkat dan intensitas kompetisi regulasi dan

tumbuhnya permintaan pasar.

Untuk menjawab pertanyaan mengenai teknologi yang digunakan dan

regulasinya apakah perlu banyak aturan atau campur tangan pemerintah atau

sedikit regulasi (light-touch). Untuk itu perlu adanya kerangka dasar yang

menyediakan indikasi umum dari potensi pasar layanan IPTV. Kerangka dasar

ini berdasarkan pada dua indikator :

Penetrasi broadband (prasyarat IPTV), hal ini untuk menggambarkan

potensi pasar pengguna layanan broadband yang akan menggunakan

layanan IPTV.

Penetrasi layanan TV berbayar untuk rumah tangga, hal ini untuk

menggambarkan kematangan pengguna TV berbayar dan potensi

penggunanya yang akan beralih ke layanan IPTV

Page 47: Studi iptv 2007

33

Sumber : Pyramid Research

Gambar 12. IPTV Market Attractiveness Framework

Indikator tersebut diatas dapat digunakan untuk mengkategorikan pasar IPTV

sebagai berikut :

Pasar IPTV Sweet-spot : kategori ini diindikasikan dengan pasar yang

berpengalaman dengan pertumbuhan broadband yang tinggi, tetapi penetrasi

TV berbayar relatif kecil dibawah 50%. Contoh pasar ini meliputi Perancis, Itali,

Spanyol, Austria dan Jepang. Untuk Indikasi ini, penetrasi pasar mobile secara

umum cukup tinggi lebih dari 80%. Penetrasi TV berbayar yang rendah

mendorong pasar TV berbayar relatif dapat terpengaruh, memungkinkan untuk

menggunakan platform alternatif. Sehingga IPTV akan membantu penetrasi

pasar TV berbayar. Berdasarkan kajian pada saat ini pengembangan layanan

Page 48: Studi iptv 2007

34

IPTV paling sukses pada kategori. Pangsa pasar pada kategori ini mencapai

sekitar 80%-90% dari total pelanggan IPTV pada tahun 2006.

Pasar IPTV high-risk : Pasar IPTV ini dikarakterisasi oleh pasar TV berbayar

yang sudah jenuh, dengan kuatnya penetrasi TV berbayar dan jumlah pelaku

industri yang kuat. Dalam kenyataan pasar sudah terbuka untuk layanan TV

berbayar dan siap membayarnya. Resiko yang ada untuk layanan IPTV adalah

harus mampu berkompetisi dengan layanan TV berbayar. Penyelenggaraan

layanan IPTV oleh perusahaan telekomunikasi masih beresiko untuk

berhadapan dengan perushaan TV berbayar. Untuk Perusahaan telekomunikasi,

model bisnis untuk memperoleh pangsa pasar adalah dengan kerjasama dari

pemain yang ada daripada melakukan ekspansi pasar TV berbayar. Negara

yang masuk kategori ini meliputi Amerika Serikat, Taiwan dan Belgia.

Pasar IPTV wildcard : Kategori ini dikarakteristikkan dengan pasar yang

mempunyai penetrasi TV berbayar dan broadband yang masih rendah. Potensi

pasar yang masuk kategori ini meliputi Brasil, Mexico, China, Saudi Arabia,

Afrika Selatan dan Rusia. Pada kaegori ini, keberadaan broadband masih

terbatas atau belum sukses. Broadband masih mahal, kondisi sosial budaya

masyarakatnya masih jarang menggunakan fasilitas internet, pendidikan masih

rendah atau masih ada buta huruf, konten lokal masih terbatas.

II. 2. 3 Kondisi Indonesia Saat ini

II. 2. 3. 1 Penyelenggara Layanan IPTV di Indonesia

Pada saat ini belum ada operator yang menawarkan layanan IPTV di Indonesia.

Pemerintah belum memutuskan teknologi yang akan diadopsi. Telkomvision

sedang meneliti kemungkinan menggunakan jaringan tulang punggung IP PT

Telkom untuk menyediakan TV kabel ke rumah.

Page 49: Studi iptv 2007

35

II. 2. 3. 2 Regulasi Eksisting di Indonesia

Regulasi, yang mengatur seluruh domain implementasi layanan IPTV di

Indonesia dalam satu peraturan yang menyeluruh dan memadai (dari sisi

penyusunan kebijakan), secara eksplisit belum ada. Jika dilihat dari rentang

cakupan layanan IPTV, peraturan / regulasi yang ada saat ini masih bersifat

parsial.

Gambaran rantai-nilai (value chain) industri layanan IPTV di Indonesia serta

regulasi yang bersesuaian dimaksud, ditunjukkan pada gambar berikut ini.

Gambar 13. Rantai Nilai (Value Chain) Layanan IPTV

Pengaturan terkait yang ada saat ini, mengatur dari aspek-aspek tersebut

diatas adalah :

UU 8/1992 tentang Perfilman,

UU 40/1999 tentang Pers,

UU 19/2002 tentang Hak Cipta

UU 32/2002 tentang Penyiaran (Broadcast),

Page 50: Studi iptv 2007

36

UU 36/1999 tentang Telekomunikasi,

UU 5/1999 tentang Praktek Monopoli dan Pelarangan Persaingan Tidak

Sehat, serta

UU 32/2004 tentang Pemerintahan Daerah, yang berdasarkan otonomi

bersama KPI Daerah mengatur penyiaran di daerah.

UU 8/1999 tentang Perlindungan Konsumen,

UU 39/1999 tentang Hak Asasi Manusia, dan

UU 23/2002 tentang Perlindungan Anak, melindungi hak dan

kepentingan user/konsumen.

Seperti diketahui, UU 8/1992 tentang Perfilman, UU 40/1999 tentang Pers, dan

UU 19/2002 tentang Hak Cipta adalah regulasi-regulasi yang mengatur tentang

content, yang merupakan salah satu issue terpenting dari bisnis layanan IPTV.

Sementara itu, aturan “membawa” content tersebut telah diatur oleh UU

32/2002 tentang Penyiaran (Broadcast), UU 36/1999 tentang Telekomunikasi,

UU 5/1999 tentang Prktek Monopoli dan Pelarangan Persaingan Tidak Sehat,

serta UU 32/2004 tentang Pemerintahan Daerah, yang berdasarkan otonomi

bersama KPI Daerah mengatur penyiaran di daerah.

Di sisi konsumen, UU 8/1999 tentang Perlindungan Konsumen, UU 39/1999

tentang Hak Asasi Manusia, dan UU 23/2002 tentang Perlindungan Anak,

melindungi hak dan kepentingan user/konsumen.

Dengan demikian, setidaknya ada 10 peraturan setingkat Undang-Undang yang

berlaku saat ini, beserta peraturan-peraturan pelaksanaan dibawahnya, yang

memerlukan sinkronisasi atau penyesuaian, penyempurnaan, dan atau

penambahan, jika layanan IPTV hendak digulirkan di Indonesia.

Page 51: Studi iptv 2007

37

II. 3 Potensi dan Prediksi Layanan IPTV ke Depan

II. 3. 1 Potensi dan Prediksi IPTV di Dunia

Berbagai kalangan sudah memprediksi bahwa layanan IPTV ke depan akan

terus meningkat. Prediksi perkembangan ini tidak terlepas dari perkembangan

teknologi akses broadband.

Berdasarkan sumber dari in-state pada Maret 2006, menunjukan prediksi

peningkatan pengguna IPTV di wilayah Asia Pasific.

Subscriber IPTV di Asia Pasific

1.440,0 2.765,0 5.135,010.815,3

18.805,1

31.094,8

38.997,0

-

10.000,0

20.000,0

30.000,0

40.000,0

50.000,0

2005 2006 2007 2008 2009 2010 2011

Tahun

Su

bscri

ber

('000)

Subscriber

Sumber: in-state 3/06

Gambar 14. Prediksi Pengguna IPTV di Asia Pasific sampai tahun 2011

Menurut Multimedia Research Group, Inc, jumlah pelanggan IPTV akan tumbuh

dari 14,3 juta pada tahun 2007 menjadi 63,6 juta pada tahun 2011, sehingga

pertumbuhan rata-rata pertahun sebesar 45 persen. Berdasarkan prediksi global

yang dibuat dari tahun 2007 sampai dengan 2011, kunci pertumbuhan industri

IPTV meliputi :

Page 52: Studi iptv 2007

38

Eropa akan terus menjadi pasar yang paling besar untuk IPTV, dimana Perancis

akan menjadi pertumbuhan utama melalui pembebasan operator IPTV, Orange

France Telecom dan Neuf Cetegel. Selain itu ada beberapa Negara mempunyai

pertumbuhan pasar IPTV yang cepat yaitu Belgia, Spanyol dan Italia. Di Asia,

pertumbuhan pasar IPTV terjadi di China, Jepang dan Hongkong. Di Amerika

Selatan, pertumbuhan signifikan terjadi di Kanada dan Amerika Serikat.

Sumber : Multimedia Research Group, Inc, 2007

Gambar 15. Global IPTV Subscriber Forecast 2007 to 2011

Sedangkan pendapatan dari penyelenggaraan layanan IPTV di Dunia adalah

sebagai berikut :

Page 53: Studi iptv 2007

39

Sumber : Multimedia Research Group, Inc, 2007

Gambar 16. Global IPTV Service Revenue Forecast 2007 to 2011

II. 3. 2 Kondisi Indonesia ke Depan

II. 3. 2. 1 Pasar Layanan IPTV

Pada saat ini, salah satu operator telekomunikasi PT. Telkom telah melakukan

uji laboratoriun pengembangan televisi berbasis internet protocol atau IPTV. Uji

laboratorium itu dilakukan untuk menguji kehandalan layanan dan akan

dilanjutkan dengan uji pasar. Produk IPTV ini diharapkan bisa dipasarkan awal

tahun 2008.

Produk IPTV yang dikembangkan oleh PT. Telkom ini, bukan sekadar televisi

yang hanya menyiarkan tayangan-tayangan televisi, melainkan menyediakan

pula fasilitas layanan interaktif. Layanan itu berbentuk personal video recording

hingga mengakses internet dan layanan data sesuai kebutuhan konsumen

Akses IPTV ini bisa dilakukan dengan jaringan yang memiliki kecepatan minimal

2 megabyte per detik. Bahkan, tayangan yang ingin ditampilkan bisa dipesan

oleh pelanggan.

Page 54: Studi iptv 2007

40

Jaringan IPTV itu yang dikembangkan PT. Telkom akan memanfaatkan 8,7 juta

kabel jaringan telepon tetap (fix telephone) di seluruh Indonesia. Setidaknya,

tersedia 5 juta kabel untuk digunakan sebagai jaringan IPTV, yang selama ini

disiapkan untuk jaringan internet Speedy.

Peluang pasar layanan IPTV cukup besar, sebab di Indonesia pada saat ini

terdapat sekitar 28 juta rumah tangga yang memiliki TV, 95.000 di antaranya

sudah memanfaatkan layanan broadband Speedy. Sementara itu, masih

terdapat sekitar 10 juta rumah tangga di kota-kota besar yang sudah memiliki

TV yang merupakan target pasar IPTV. Target pertama pada saat peluncuran

layanan IPTV adalah 20% dari pengguna speedy

II. 3. 2. 2 Jaringan

Tantangan ke depan dalam penyelenggaraan layanan IPTV adalah ketersediaan

jaringan kecepatan tinggi yang mampu menhantar layanan IPTV baik pada level

jaringan akses maupun jaringan tulang punggung. Pada jaringan akses akan

berkembang beberapa teknologi seperti FTTH, DSL, kabel dan wireless.

Teknologi DSL, kabel dan wireless pada saat ini sudah digunakan oleh operator

jaringan ke pengguna untuk memberikan layanan yang berbeda-beda.

Sedangkan FTTH pada saat sedang dikembangkan oleh beberapa operator

sampai ke pengguna, akan tetapi masih terbatas pada daerah tertentu. Hal ini

disebabkan penggunakan teknologi FTTH masih mahal.

Teknologi jaringan tersebut ke depan harus mampu melayani konvergensi

layanan yang mengarah pada layanan multimedia (triple play), yang meliputi

layanan suara, internet (data) dan TV (video).

Page 55: Studi iptv 2007

41

TV

INTERNET

TELEPON

TV

INTERNET

TELEPON

TV

INTERNET

TELEPON

TV

INTERNET

TELEPON

FTTH

DSL

KABEL

WIRELESS

Single Play Dual Play Triple Play

Gambar 17. Teknologi Jaringan Akses dan Konvergensi Layanan

II. 3. 2. 3 Regulasi ke Depan

Regulasi ke depan terkait dengan penyelenggaraan layanan IPTV harus mampu

mengatasi berbagai permasalahan dan isu-isu pada saat ini. Selain itu, regulasi

ke depan juga harus efektif sehingga dapat mencapai tujuan dari regulasi itu

sendiri. Beberapa isu regulasi IPTV meliputi :

Konvergensi, Untuk mengembangkan layanan IPTV perlu dirumuskan

institusi dan peraturan yang mengaturnya karena layanan IPTV

merupakan konvergensi bidang telekomunikasi dan penyiaran;

Standarisasi dan interoperability. Sejumlah standard telah

dikembangkan untuk layanan IPTV. Hal ini menjadi tantangan regulasi

untuk menciptakan open standard dan sekaligus mampu menciptakan

interoperability dari masing-masing standard;

Hak Cipta, regulasi mengenai hak cipta menjadi sangat penting pada

saat konten dilewatkan melalui jaringan berbasis IP;

Page 56: Studi iptv 2007

42

Quality of Services (QoS), Regulasi harus mampu merumuskan

parameter QoS yang mampu dijamin pada jaringan IP sehingga mampu

memberi layanan IPTV sesuai dengan standar.

Konten, isu mengenai perilaku pengguna, bahasa dan industri dalam

negeri harus mampu ditangani oleh regulasi.

A. Perlunya Pengaturan

Pengaturan layanan IPTV selain dengan melakukan sinkronisasi,

penyempurnaan, dan atau penambahan subyek atas beberapa UU / regulasi

eksisting, perlu dikenali aspek teknologi yang akan menjadi pertimbangan

penting dalam membuat regulasinya.

IPTV, menurut definisi dari ITU adalah “IPTV is defined as multimedia services

such as television/video/ audio/text/graphics/data delivered over IP based

networks managed to provide the required level of QoS/QoE, security,

interactivity and reliability.”

Berdasarkan pengertian tersebut setidaknya ada dua isu utama dalam konteks

IPTV sebagai layanan multimedia, yakni teknologi dan rantai nilai layanan, yang

meyakinkan adanya kebutuhan pengaturan (regulasi).

Dari sisi teknologi, layanan tersebut saat ini memanfaatkan teknologi penyiaran

(broadcasting) dan teknologi telekomunikasi yang semakin menuju

konvergensinya. Sejalan dengan perkembangan teknologi, sumberdaya terbatas

seperti frekuensi radio semakin memerlukan pengelolaan yang akurat dan

terintegrasi, disamping persoalan platform modus transmisinya dengan

penggunaan protokol internet (IP) yang semakin meluas. Persoalan teknologi

tersebut tampak jelas jika digambarkan melalui model bisnis yang ada pada

saat ini (lihat gambar ).

Page 57: Studi iptv 2007

43

Persoalan teknologi ini perlu dipertimbangkan secara lebih bijak untuk tidak

mengulangi preseden permasalahan hukum Voice over IP yang menguras

energi pelaku dan regulator kominfo cukup besar.

Dengan demikian, didalam pengaturannya, dapat dipilah dari pengelompokan

komponen utama berikut :

IPTV Systems Coding Media Servers Auxiliary Systems Standardisation

IPTV Networks Broadband Development Types of infrastructures Managed Platforms vs. Internet

Set-top Box Decoding Representation Interactivity

(a) aspek teknologi yang perlu diperhatikan dalam regulasi

Page 58: Studi iptv 2007

44

(b) model bisnis yang perlu diperhatikan dalam regulasi

Gambar 18. Gambaran Umum Teknologi & Model Bisnis IPTV

Salah satu problem penting dari teknologi yang terlibat dalam domain IPTV ini

adalah masalah standarisasi. Persoalan standarisasi, dalam banyak hal adalah

persoalan pasar teknologi karena supply (oleh dunia riset dan industri)

merespond demand (dari pasar layanan) dari perspektif yang berbeda.

Jelas disebutkan pada bagian sebelumnya, sisi rantai nilai layanan (services

value chain) meyakinkan perlunya pengaturan, dengan banyaknya perangkat

Undang-Undang dari hulu ke hilir yang mengatur bisnis content, middleware,

media, network manajemen & delivery, serta kepentingan konsumen dalam era

konvergensi ini.

Pentingnya sinkronisasi, penyempurnaan, dan atau integrasi perangkat UU (dan

peraturan pelaksanaan dibawahnya) semakin terasa, sebab IPTV juga bisa

dipandang dari definisi (Reza Tadayoni, M.Sc.E.E., Ph.D , CICT, Danmarks

Tekniske Universitet (DTU), 2006) berikut ini :

Page 59: Studi iptv 2007

45

“IPTV is a disruptive technology, which is a perfect example of

materialisation of convergence with huge implications for the regulatory

framework. IPTV is a broad concept which includes the following service:

- IPTV over managed networks (IPTV): IPTV provided over managed

networks

Linear/Nonlinear, live TV/on demand

Mostly professional made but room for User Generated Content

Same or even better quality than traditional TV

- Internet TV: IPTV provided over the Internet

Mostly nonlinear and on demand.

Increasingly User Generated Content, but also professional made

content

Reduced quality

- Mobile TV: IPTV provided over mobile or broadcast networks

Linear/Nonlinear, live TV/on demand

Mostly professional made but room for User Generated Content

Can be a version of IPTV: like DVB-H IPDC or DAB-IP. Other

standards: DMB and MediaFLO

Reduced quality but mobile consumption

Dengan demikian, fokus utama regulasi atau pengaturan penyelenggaraan IPTV

adalah integrasi UU Penyiaran dan Telekomunikasi, berserta peraturan

pelaksanaannya, serta sinkronisasi serta penyisipan substansi Undang-Undang

lain yang terkait menyangkut content maupun perlindungan konsumen.

Seperti telah disebutkan, pengaturan atau regulasi ini perlu segera diantisipasi

untuk tidak mengulangi preseden “kekosongan peraturan” VoIP di Indonesia

yang sempat membawa dampak ketidak-nyamanan dalam iklim bisnis infokom

di Indonesia.

B. Regulasi Efektif

Page 60: Studi iptv 2007

46

Pengaturan atau regulasi IPTV yang akan ditetapkan harus efektif dalam arti

seluas-luasnya, mempertimbangkan aspek-aspek teknologi (trend, availability,

standarisasi), ekonomi (pasar, industri), sosial-budaya (konten). Regulasi yang

dibuat juga harus merupakan penyempurnaan dari regulasi terkait yang ada,

dan dapat dipertanggungjawabkan kepada publik berdasarkan criteria : (i) ada

kebutuhan nyata mengatur (to regulate), dan (ii) pemilihan alternatif

pengaturan yang paling efisien berdasarkan tujuan pengaturan yang ditetapkan

(InfoDev-WorldBank, 2000).

Beberapa tujuan umum regulasi yang perlu dipertimbangkan dalam penyusunan

regulasi antara lain :

Memacu akses universal atas layanan telekomunikasi dasar

Mengkondisikan pasar yang kompetitif untuk memacu :

- penyediaan layanan telekomunikasi secara efisien

- mutu layanan bagus (QoS),

- kemajuan pengembangan layanan,

- harga dan tariff efisien

Mencegah terjadinya monopoli dan atau penyalahgunaan posisi

dominant.

Memelihara kepercayaan publik dengan proses regulasi dan lisensi yang

transparan,

Menciptakan iklim yang kondusif untuk menarik investasi dalam rangka

ekspansi jaringan telekomunikasi nasional.

Melindungi hak-hak konsumen, termasuk hak privasi.

Memacu konektivitas telekomunikasi melalui system interkoneksi yang

efisien,

Pemanfaatan secara optimal atas sumberdaya yang terbatas seperti

spectrum radio, penomoran, dan lintasan infrastruktur (right-of-way).

Page 61: Studi iptv 2007

47

Dengan demikian, penyempurnaan dan integrasi regulasi harusmerupakan

sintesa atas apek-aspek yang memenuhi kriteria-kriteria dicapainya tujuan-

umum tersebut. Metodologi yang dipakai telah dipaparkan di bagian depan,

antara lain dengan memperhatikan input environmental berupa benchmark atau

studi komparasi terhadap pengalaman Negara lain mengatur penyelenggaraan

IPTV.

Page 62: Studi iptv 2007

48

BAB III METODOLOGI

III. 1 Pendahuluan

Pendekatan dalam melaksanakan studi pengembangan layanan IPTV ini

dengan menggunakan penelitian deskriptif didukung dengan data kuantitatif.

Pendekatan studi ini dilakukan dengan melakukan studi literatur, survey dan

benchmarking dengan negara lain.

III. 2 Metodologi

Berdasarkan pada tujuan, pola pikir dan alur pikir diatas maka metodologi yang

akan dilakukan pada kegiatan studi pengembangan layanan IPTV ini mengacu

pada metode penelitian deskriptif. Keseluruhan kegiatan tersebut dapat

dimodelkan sebagai berikut:

Studi

Literatur

Benchmarking

dengan Negara

Lain

Analisis

Industri Penyedia

Layanan, Konten,

Jaringan dan Perangkat

Regulasi

Konsep Kebijakan

Pengembangan

Layanan IPTV di

Indonesia

Kondisi Eksisting

Pengumpulan

Data (survei)

Gambar 19. Metodologi

Page 63: Studi iptv 2007

49

III. 2. 1 Pendekatan Penelitian

Studi pengembangan layanan IPTV ini menggunakan metode penelitian

deskriptif analitis dengan pendekatan kuantitatif. Pendekatan kuantitatif

mengandaikan objek penelitian sebagai entitas pasif yang bisa diukur secara

empiris dan objektif dengan instrumen tertentu. Pendekatan kuantitatif juga

memungkinkan dilakukannya generalisasi temuan penelitian.

III. 2. 2 Teknik Penelitian

Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan teknik penelitian survey (sample

survey), studi literatur dan benchmarking. Survey dilakukan untuk

mengumpulkan data-data primer, sementara studi literatur dan benchmarking

dilakukan untuk mengumpulkan data-data sekunder.

III. 2. 2. 1 Populasi dan Sampel

A. Populasi

Populasi adalah keseluruhan obyek penelitian. Dalam penelitian ini obyeknya

adalah seluruh pelaku industri TIK dengan unit analisis penyelenggara jaringan,

dan penyelenggara jasa, vendor, penyedia konten, dan masyarakat. Untuk

masyarakat, yang dijadikan populasi adalah masyarakat di 18 kota besar di

Indonesia. Pengalaman di beberapa negara yang telah menyelenggarakan

layanan IPTV menunjukkan kecenderungan pengguna layanan IPTV lebih

banyak berasal dari mereka yang sebelumnya pengguna broadband daripada

mereka yang sebelumnya non-pengguna broadband. Dan penetrasi broadband

tersebut lebih banyak di kota besar.

Page 64: Studi iptv 2007

50

B. Sampel

Pengambilan sampel dari tiap populasi dilakukan dengan teknik yang berbeda.

Untuk populasi penyelenggara jaringan dan jasa eksisting, diambil keseluruhan

anggota populasi sebagai sampel (total sampling). Untuk populasi vendor,

content provider, dan regulator, dipilih teknik purposive sampling, yakni sampel

dipilih sesuai dengan relevansi penelitian. Sementara untuk pengguna,

dilakukan teknik stratified random sampling, dimana populasi terlebih dahulu

dikelompokan ke dalam 3 strata (sangat maju, maju, dan berkembang),

kemudian dipilih jumlah sampel secara proporsional berdasarkan jumlah

penduduk. Pembagian strata tersebut didasarkan pada perbedaan karakteristik

setiap kota tersebut terkait dengan kesiapan menggunakan IPTV.

Setiap anggota populasi mempunyai peluang yang sama untuk dipilih menjadi

sampel.

Tabel 3 Jumlah Penduduk di Kota-kota yang disurvey

Kota Jumlah Penduduk

Jakarta 7.512.323

Bandung 2.500.000

Semarang 1.433.699

Jogja 521.499

Tangerang 1.500.000

makasar 1.193.434

manado 417.700

Pontianak 530.000

Balikpapan 542.263

Batam 710.621

Bengkulu 300.000

Palembang 1.369.239

Medan 2.063.504

Banjarmasin 600.000

Denpasar 488.017

Surabaya 2.701.312

Kupang 450.000

Pekanbaru 754.467

Jumlah 25.588.078

Page 65: Studi iptv 2007

51

C. Ukuran Sampel

Agar sampel yang diambil dalam penelitian ini dapat mewakili populasi maka

dapat ditentukan jumlah sampel yang dihitung dengan menggunakan rumus

(Eryanto, Rosdakarya 1999) sebagai berikut :

2

2

).(E

Zqpn

Dimana:

n = Besar sampel

(p x q) = Variasi populasi (heterogenitas)

Z = Ukuran tingkat kepercayaan.

E = Margin of error

Dengan menggunakan asumsi tingkat kepercayaan 95%, tingkat heterogenitas

50x50, dan margin of error sebesar 3 %, maka jumlah sampel nasional diambil

sebanyak 1080 sampel. Selanjutnya jumlah sampel setiap kota ditentukan

secara proporsional.

D. Lokasi Penelitian

Penelitian dilakukan terhadap 18 kota besar di Indonesia. Berdasarkan data

penduduk pada Tabel 3, dengan perhitungan proporsional, didapat jumlah

sampel untuk setiap kota seperti tercantum dalam Tabel 4 di bawah ini.

Tabel 4 Jumlah Sampel Penelitian

Kota Jumlah

SAMPEL

Kota Jumlah

SAMPEL

Medan 88 Yogyakarta 22

Page 66: Studi iptv 2007

52

Pekanbaru 32 Surabaya 115

Palembang 58 Banjarmasin 26

Bengkulu 13 Pontianak 23

Batam 30 Balikpapan 23

Jakarta 319 Denpasar 21

Bandung 106 Makasar 51

Banten 64 Manado 18

Semarang 61 Kupang 12

Jumlah

Nasional 1082

Selanjutnya pengambilan sampel untuk setiap kota dilakukan dengan multi-

stage area sampling, yakni pengambilan sampel secara bertingkat dimulai dari

kota lokasi survey. Multi-stage area sampling ini bisa digambarkan sebagai

berikut:

Page 67: Studi iptv 2007

53

KOTAKOTA

KECAMATANKECAMATAN

Kota yang dijadikan wlayah survey

terdiri dari 18 Kota besar di Indonesia.

Setiap kota menyumbangkan sampel

secara proporsional

Kota yang dijadikan wlayah survey

terdiri dari 18 Kota besar di Indonesia.

Setiap kota menyumbangkan sampel

secara proporsional

Dari setiap kota dipilih 2 lokasi

kecamatan secara acak, setiap

kecamatan mendapat jatah yang

sama.

Dari setiap kota dipilih 2 lokasi

kecamatan secara acak, setiap

kecamatan mendapat jatah yang

sama.

Diantara sampel yang diambil ada

sampel pengguna broadband dan

sampel non pengguna broadband (TV

kabel dan umum)

Diantara sampel yang diambil ada

sampel pengguna broadband dan

sampel non pengguna broadband (TV

kabel dan umum)

Kec1Kec1 Kec2

Kec2

KK1KK1

KKnKKn. . . . . .. . . . . .

Gambar 20. Multi-stage area sampling

III. 2. 2. 2 Studi Literatur

Studi literatur atau kepustakaan dilakukan untuk memperkaya kajian (analisis)

pengembangan IPTV dengan menggunakan bahan pustaka seperti buku, jurnal

atau pun laporan-laporan penelitian yang relevan. Kajian pustaka difokuskan

pada sisi konsep maupun praktis IPTV.

III. 2. 2. 3 Metode Benchmarking

Benchmarking dilakukan terhadap beberapa negara yang telah

menyelenggarakan layanan IPTV yaitu Jepang, Korea Selatan, China dan

Amerika Serkat. Benchmark mencakup aspek pasar, layanan, model bisnis, dan

regulasi. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan kualitatif.

III. 2. 3 Analisis

Ada beberapa analisis yang akan dilakukan untuk menyusun konsep

pengembangan layanan IPTV yaitu :

a. Analisis statistik deskriptif

Data-data hasil survey akan diolah dan akan dianalisis menggunakan analisis

deskriptif. Hasil analisis ini akan menggambarkan kondisi eksisting dan

Page 68: Studi iptv 2007

54

keterkaitannya dalam pengembangan layanan IPTV di Indonesia. Sebelumnya

dilakukan pengolahan data hasil survey secara statistik.

b. Gap Analysis

Analisis ini digunakan untuk menggambarkan perbedaan kondisi eksisting

Indonesia dengan kondisi yang diharapkan dalam pengembangan layanan

IPTV.

III. 3 Pola dan Alur Pikir

III. 3. 1 Pola Pikir

Untuk melakukan kegiatan studi pengembangan layanan IPTV di Indonesia

maka pendekatan pola pikirnya adalah sebagai berikut :

SUBYEK

Pemerintah

Masyarakat

Industri Jasa, Penyiaran dan vendor

OBYEK Teknologi IPTV Minat dan

demand masyarakat

Kesiapan industri Kesiapan

infrastruktur Implementasi

METODE

Studi Literatur

Analisis Deskriptif

Gap Analysis

KONDISI SAAT INI

Potensi penduduk Indonesia yang lebih dari 250 juta

Meningkatnya jumlah pengguna broadband access baik fix line maupun wireless

Teknologi jaringan telekomunikasi yang broadband dan berbasis IP

Regulasi Pemerintah

Kesiapan operator, Industri konten dan industri penyiaran

PERMASALAHAN

Belum diketahui kemampuan dan demand masyarakat terhadap layanan IPTV

Belum diketahui kemampuan dan kesiapan infrastruktur untuk penyelenggaraan layanan IPTV

Belum diketahui model bisnis yang tepat untuk layanan IPTV

Belum diketahui kesiapan industri dalam penyelenggaraan layanan IPTV

Kebijakan yang mendorong terlenggaranya layanan IPTV

Terselenggaranya Layanan IPTV yang kondusif

INSTRUMENTAL INPUT

UUD 1945 UU No. 36 Tahun 1999

Telekomunikasi UU No. 32 tahun 2002

Penyiaran

ENVIROMENTAL INPUT Infrastruktur TIK Perkembangan Teknologi Layanan

IPTV

RekomendasiKonsep

Pengembangan Layanan

IPTV di Indonesia

Gambar 21. Pola Pikir

Pada diagram Pola Pikir diatas menggambarkan bahwa studi pengembangan

layanan IPTV ditujukan agar penyelenggaraaan layanan IPTV dapat kondusif

dan memenuhi kepentingan berbagai pihak (stakeholder). Oleh karena itu,

Page 69: Studi iptv 2007

55

perlu dibuat konsep pengembangan layanan IPTV di Indonesia terutama dalam

hal kebijakan pemerintah.

Konsep pengembangan layanan IPTV disusun berdasarkan pada kondisi dan

permasalahan yang ada pada saat ini. Kemudian dari permasalahan tersebut

maka perlu dibuat metode penyelesaian masalah dengan menentukan subyek

dan obyek serta metode yang diperlukan. Subyek dari pengembangan layanan

IPTV adalah stakeholder yang terdiri dari industri jasa, operator, penyiaran,

pemerintah dan masyarakat. Sedangkan obyek dari penelitian pengembangan

layanan IPTV meliputi teknologi IPTV, minat dan demand masyarakat terhadap

layanan IPTV, kesiapan infrastruktur jaringan, kesiapan konten dan kesiapan

regulasi itu sendiri. Metode yang digunakan pada kegiatan ini meliputi studi

literatur, analisis deskriptif berdasarkan hasil survey, gap analysis berdasarkan

pada hasil bechmarking dengan Negara lain yang sudah mengimplementasikan

layanan IPTV. Dalam melakukan analisis perlu di perhatikan aspek instrumental

input yaitu berupa perudangan dan peratuaran yang berlaku pada saat ini serta

environmental input mengenai perkembangan infrastruktur dan teknologi yang

mendukung layanan IPTV.

Berdasarkan dari hasil analisis tersebut, maka dibuat rekomendasi untuk konsep

pengembangan layanan IPTV di Indonesia. Hasil rekomendasi ini diharapkan

mampu memberikan gambaran mengenai langkah-langkah pengembangan

layanan IPTV serta regulasi yang diperlukan sebagai antisipasi terhadap

pengembangan layanan IPTV.

III. 3. 2 Alur Pikir

Pada diagram Alur Pikir dibawah ini menggambarkan bahwa studi

pengembangan layanan IPTV ditujukan agar penyelenggaraaan layanan IPTV

dapat kondusif dan memenuhi kepentingan berbagai pihak (stakeholder). Oleh

Page 70: Studi iptv 2007

56

karena itu, perlu dibuat konsep pengembangan layanan IPTV di Indonesia

terutama dalam hal kebijakan pemerintah.

Dalam menyusun konsep pengembangan layanan IPTV di Indonesia didasarkan

pada kondisi dan permasalahan saat ini serta kondisi yang diharapkan pada

saat implementasi layanan IPTV. Dengan adanya permasalahan dan kondisi

yang diharapkan maka perlu adanya gambaran mengenai

pengembangan/penyelenggaraan layanan IPTV itu sendiri. Berdasarkan pada

permasalahan, gambaran layanan IPTV dan kondisi yang diharapkan maka

perlu disusun konsep pengembangan layanan IPTV. Dalam menggambarkan

penyelenggaraan layanan IPTV perlu di perhatikan aspek instrumental input

yaitu berupa perudangan dan peratuaran yang berlaku pada saat ini serta

environmental input mengenai perkembangan infrastruktur dan teknologi yang

mendukung layanan IPTV.

Teknologi dan Konten yang

Tepat

Meningkatkan Peran Industri TIK

Terpenuhinya kebutuhan masyarakat

KONDISI YANG DIHARAPKAN

P E

R M

A S

A L

A H

A N

INSTRUMENTAL INPUT

UUD 1945 UU No. 36 Tahun 1999

Telekomunikasi UU No. 32 tahun 2002

Penyiaran

KONDISI SAAT INI

Potensi penduduk Indonesia yang lebih dari 250 juta

Meningkatnya jumlah pengguna broadband access baik fix line maupun wireless

Teknologi jaringan telekomunikasi yang broadband dan berbasis IP

Regulasi Pemerintah

Kesiapan operator, Industri konten dan industri penyiaran

PERMASALAHAN

Belum diketahui kemampuan dan demand masyarakat terhadap layanan IPTV

Belum diketahui kemampuan dan kesiapan infrastruktur untuk penyelenggaraan layanan IPTV

Belum diketahui model bisnis yang tepat untuk layanan IPTV

Belum diketahui kesiapan industri dalam penyelenggaraan layanan IPTV

Kebijakan yang mendorong terlenggaranya layanan IPTV

Terselenggaranya Layanan IPTV yang kondusif

Gambaran

penyelenggaraan

layanan IPTV

ENVIROMENTAL INPUT Infrastruktur TIK Perkembangan Teknologi Layanan

IPTV

Rekomendasi Konsep

Pengembangan Layanan IPTV di

Indonesia

Gambar 22. Alur Pikir

Page 71: Studi iptv 2007

57

BAB IV PENGUMPULAN DAN ANALISIS DATA

IV. 1 Data Primer (Data Survei)

IV. 1. 1 Pengguna

IV. 1. 1. 1 Gambaran Umum Responden

Sampai laporan ini diturunkan, semua kuisioner sudah masuk, yaitu sebanyak

1082 buah. Berikut ini adalah data-data hasil survey terhadap pengguna,

disertai dengan ulasan terhadap setiap kelompok data.

Tabel 5 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Laki-Laki 738 68,2 68,2 68,2

Perempuan 344 31,8 31,8 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 6 Distribusi Responden Berdasarkan Kelompok Umur

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid < 20 146 13,5 13,5 13,5

21 - 30 477 44,1 44,1 57,6

31 - 40 267 24,7 24,7 82,3

41 - 50 122 11,3 11,3 93,5

51 - 60 56 5,2 5,2 98,7

61+ 14 1,3 1,3 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 7 Distribusi Responden Berdasarkan Kota

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Medan 88 8,1 8,1 8,1

Bandung 106 9,8 9,8 17,9

Pekanbaru 32 3,0 3,0 20,9

Surabaya 115 10,6 10,6 31,5

Page 72: Studi iptv 2007

58

Semarang 61 5,6 5,6 37,2

Yogyakarta 22 2,0 2,0 39,2

Denpasar 21 1,9 1,9 41,1

Palembang 58 5,4 5,4 46,5

Bengkulu 13 1,2 1,2 47,7

Kupang 12 1,1 1,1 48,8

Pontianak 23 2,1 2,1 50,9

Banjarmasin 26 2,4 2,4 53,3

Makasar 51 4,7 4,7 58,0

Manado 18 1,7 1,7 59,7

Batam 30 2,8 2,8 62,5

Balikpapan 23 2,1 2,1 64,6

Banten 64 5,9 5,9 70,5

DKI Jakarta 319 29,5 29,5 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 8 Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid SD 5 ,5 ,5 ,5

SMP 32 3,0 3,0 3,4

SMA 381 35,2 35,2 38,6

D3 144 13,3 13,3 51,9

DIV 15 1,4 1,4 53,3

S1 447 41,3 41,3 94,6

S2 53 4,9 4,9 99,5

S3 5 ,5 ,5 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 9 Distribusi Responden Berdasarkan Jumlah Anggota Rumah Tangga

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 1 4,0 4,0 4,0 43

2 6,7 6,7 10,7 73

3 - 6 78,0 78,0 88,7 844

7+ 11,3 11,3 100,0 122

Total 100,0 100,0 1082

Page 73: Studi iptv 2007

59

Tabel 10 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid PNS/TNI/POLRI 86 7,9 7,9 7,9

BUMN/BUMD 65 6,0 6,0 14,0

Karyawan Swasta 458 42,3 42,3 56,3

Wiraswasta 232 21,4 21,4 77,7

Buruh 13 1,2 1,2 78,9

Petani 2 ,2 ,2 79,1

Pengangguran 13 1,2 1,2 80,3

Lainnya 213 19,7 19,7 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 11 Distribusi Responden Berdasarkan Rata2 Pengeluaran

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid < 1jt 345 31,9 31,9 31,9

1jt-2,5jt 374 34,6 34,6 66,5

2.5jt-5jt 246 22,7 22,7 89,2

5jt-10jt 93 8,6 8,6 97,8

>10jt 24 2,2 2,2 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Penyebaran responden tidak merata pada daerah terpilih, karena responden

diambil secara proporsional dari jumlah penduduk di tiap daerah. Perbedaan

proporsi pada kategori jenis kelamin, tingkat pendidikan, jenis pekerjaan, dan

besar pengeluaran, terjadi secara alamiah sesuai dengan responden terpilih.

Artinya, tidak ada perlakuan khusus untuk mengatur proporsi pada kategorisasi

tersebut. Mayoritas responden memiliki pekerjaan sebagai karyawan swasta

(42,3%). Pengeluaran rata-rata tiap bulan mayoritas pada kisaran 1-2,5 juta

(34,6%), di bawah 1 juta (31,9%) dan antara 2,5-5 juta (22,7%). Mayoritas

berpendidikan terakhir sarjana (41,3%). Profil responden ini menggambarkan

mayoritas mereka berasal dari kelas menengah.

Tabel 12 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Komputer

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 819 75,7 75,7 75,7

Page 74: Studi iptv 2007

60

Tidak 263 24,3 24,3 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 13 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Pesawat Televisi

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 1041 96,2 96,2 96,2

Tidak 41 3,8 3,8 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 14 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan HP/PDA

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 865 79,9 79,9 79,9

Tidak 217 20,1 20,1 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 15 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Kamera Digital

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 477 44,1 44,1 44,1

Tidak 605 55,9 55,9 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 16 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Kamera Video

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 277 25,6 25,6 25,6

Tidak 805 74,4 74,4 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 17 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan VCD/DVD Player

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 849 78,5 78,5 78,5

Tidak 233 21,5 21,5 100,0

Page 75: Studi iptv 2007

61

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 18 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Perangkat Lainnya

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 108 10,0 10,0 10,0

Tidak 974 90,0 90,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Responden, secara umum, sudah lekat dengan berbagai perangkat elektronik,

seperti komputer (dengan kepemilikan 75,7% responden), televisi (96,2%),

HP/PDA (79,9%), kamera digital (44,1%), kamera video (25,6%), dan

VCD/DVD palyer (78,5%). Kepemilikan perangkat elektronik ini sekaligus

menggambarkan jasa layanan telekomunikasi dan informasi yang selama ini

mereka pakai. Jelas tergambar, hampir semua responden menikmati jasa

layanan televisi, atau juga sebagian besar menikmati dunia hiburan digital

melalui VCD/DVD. Dengan kata lain, mayoritas responden adalah mereka yang

biasa menikmati jasa siaran televisi, biasa menggunakan perangkat digital

sarana telekomunikasi.

Tabel 19 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan PSTN

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Punya 801 74,0 74,0 74,0

Tidak 281 26,0 26,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Mayoritas responden adalah pelanggan jaringan telepon rumah (PSTN), yakni

74%. Ini adalah catatan penting, karena jaringan PSTN adalah salah satu

infrastruktur yang bisa dipakai untuk layanan broadband yang menjadi

prasyarat bagi terselenggaranya jasa layanan IPTV.

Tabel 20 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Broadband

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Page 76: Studi iptv 2007

62

Valid Punya 306 28,3 28,3 28,3

Tidak 776 71,7 71,7 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Sebanyak 28,3% responden adalah pengguna jasa layanan broadband. Bagi

pengguna broadband, selangkah lagi jasa layanan IPTV bisa dinikmati, karena

IPTV memang mensyaratkan tersedianya saluran broadband.

Tabel 21 Distribusi Responden Berdasarkan Penggunaan Internet

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 823 76,1 76,1 76,1

Tidak 259 23,9 23,9 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 22 Distribusi Responden Berdasarkan Frekuensi Penggunaan Internet

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 0 259 23,9 23,9 23,9

Setiap Hari 386 35,7 35,7 59,6

Beberapa kali sepekan 309 28,6 28,6 88,2

Beberapa kali sebulan 128 11,8 11,8 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 23 Distribusi Responden Berdasarkan Tempat Menggunakan Internet

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 0 259 23,9 23,9 23,9

Rumah 304 28,1 28,1 52,0

Kantor 291 26,9 26,9 78,9

Warnet 196 18,1 18,1 97,0

Lainnya 32 3,0 3,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Page 77: Studi iptv 2007

63

Tabel 24 Distribusi Responden Berdasarkan Biaya Penggunaan Internet

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 0 259 23,9 23,9 23,9

<100 rb 408 37,7 37,7 61,6

100 rb - 250 rb 272 25,1 25,1 86,8

250 rb - 500 rb 96 8,9 8,9 95,7

500 rb – 1 jt 32 3,0 3,0 98,6

>1 jt 15 1,4 1,4 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Porsi pengguna internet yang cukup signifikan (76,1%) juga relevan dengan

kesiapan untuk menerima IPTV. Karena, dalam praktiknya, IPTV dijual secara

bundling dengan menyertakan fasilitas internet. Bagi pengguna internet, IPTV

tentu bernilai lebih, karena tak hanya menyediakan jasa siaran televisi tetapi

juga fasilitas internet, terlebih mayoritas pengguna internet ternyata lebih

banyak memakai internet di rumah (28,1%). Besarnya pengeluaran internet

rata-rata tiap bulan bisa menjadi pertimbangan kebijakan penentuan harga

(pricing) layanan IPTV, khususnya yang di-bundling dengan fasilitas internet.

Tabel 25 Distribusi Responden Berdasarkan Kepemilikan Lamany Nonton TV

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid <1 jam 195 18,0 18,0 18,0

1 s.d. 3 jam 563 52,0 52,0 70,1

>3 jam 324 29,9 29,9 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Waktu menonton televisi di atas 3 jam perhari (heavy viewer) jumlahnya cukup

signifikan (29,4% responden). Hal ini menggambarkan bahwa kebutuhan

layanan televisi cukup tinggi.

Tabel 26 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Acara TV yang Biasa Ditonton

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Page 78: Studi iptv 2007

64

Valid Pendidikan 101 9,3 9,3 9,3

Olahraga 216 20,0 20,0 29,3

Hiburan 448 41,4 41,4 70,7

Berita 267 24,7 24,7 95,4

Ekonomi 31 2,9 2,9 98,2

Lainnya 19 1,8 1,8 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 27 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Terhadap Kecenderungan Acara TV

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Menarik Tapi Kurang Bermoral 491 45,4 45,4 45,4

Tidak Menarik tetapi Bermoral 72 6,7 6,7 52,0

Tidak Mendidik 371 34,3 34,3 86,3

Mendidik 46 4,3 4,3 90,6

Menarik dan Bermoral 102 9,4 9,4 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Porsi acara yang ditonton mayoritas responden adalah acara hiburan (41,4%).

Hal ini bisa menjadi pertimbangan dalam strategi penyusunan program

(programming) siaran IPTV. Dan sebagai catatan, mayoritas responden acara

televisi di Indonesia pada umumnya menarik, tetapi kurang bermoral (45,4%).

Jadi, aspek moralitas harus diperhatikan secara khusus oleh para pengelola

IPTV nantinya.

Tabel 28 Distribusi Responden Berdasarkan Berlangganan atau Tidaknya TV Kabel

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Berlangganan 263 24,3 24,3 24,3

Tidak 819 75,7 75,7 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 29 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Tentang Kualitas TV Kabel

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 0 819 75,7 75,7 75,7

Page 79: Studi iptv 2007

65

Buruk 11 1,0 1,0 76,7

Biasa Saja 149 13,8 13,8 90,5

Baik 103 9,5 9,5 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 30 Distribusi Responden Berdasarkan Kepuasan Terhadap TV Kabel

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 0 819 75,7 75,7 75,7

Tidak Puas 15 1,4 1,4 77,1

Biasa Saja 172 15,9 15,9 93,0

Puas 76 7,0 7,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tingkat kepuasan menggunakan TV kabel cukup tinggi. Hanya 7 persen dari

pengguna TV kabel yang menyatakan ketidakpuasan mereka terhadap layanan

TV kabel selama ini. Data ini penting, mengingat orang akan cenderung enggan

meninggalkan TV kabel dan beralih ke IPTV jika IPTV tidak memberikan

pelayanan yang lebih baik.

Tabel 31 Distribusi Responden Berdasarkan Biaya untuk TV Kabel

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 0 819 75,7 75,7 75,7

< 100 rb 63 5,8 5,8 81,5

100 rb - 250 rb 141 13,0 13,0 94,5

250 rb - 500 rb 51 4,7 4,7 99,3

500 rb - 1 jt 5 ,5 ,5 99,7

> 1jt 3 ,3 ,3 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Mayoritas mereka yang berlangganan televisi kabel mengeluarkan biaya dalam

kisaran 100rb – 250 rb. Angka ini bisa menjadi patokan untuk menentukan

harga pasar IPTV nantinya.

Page 80: Studi iptv 2007

66

Tabel 32 Distribusi Responden Berdasarkan Kenal atau Tidaknya Terhadap IPTV

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Tidak 746 68,9 68,9 68,9

Tahu Sedikit 268 24,8 24,8 93,7

Ya 68 6,3 6,3 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Hanya 6,3% dari responden yang mengaku tahu tentang IPTV. IPTV memang

barang baru, bahkan di Indonesia juga belum dipasarkan, sehingga wajar kalau

mayoritas responden mengaku tidak kenal jasa saluran televisi berlangganan ini

(68,9%).

Tabel 33 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Perlunya Kualitas Gambar/Suara

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 805 74,4 74,4 74,4

Tidak 277 25,6 25,6 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 34 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Pentingnya Isi

Siaran

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 851 78,7 78,7 78,7

Tidak 231 21,3 21,3 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 35 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Perlunya Fasilitas Tambahan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 368 34,0 34,0 34,0

Tidak 714 66,0 66,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Page 81: Studi iptv 2007

67

Tabel 36 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapatnya Mengenai Perlunya Fasilitas

Lainnya

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 74 6,8 6,8 6,8

Tidak 1008 93,2 93,2 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Mayoritas responden lebih menilai penting atas kualitas gambar/suara (74,4%)

dan isi siaran (78,7%) dibanding dengan fasilitas-fasilitas tambahan (34,0%).

Ini menggambarkan tipe penonton konservatif.

Sementara itu, rata-rata responden menginginkan fitur-fitur layanan IPTV.

Berikut ini adalah tabel-tabel minat terhadap fitur IPTV.

Tabel 37 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Dipesan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 943 87,2 87,2 87,2

Tidak 139 12,8 12,8 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 38 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Dipause

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 872 80,6 80,6 80,6

Tidak 210 19,4 19,4 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 39 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Direkam

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 902 83,4 83,4 83,4

Tidak 180 16,6 16,6 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Page 82: Studi iptv 2007

68

Tabel 40 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Internet

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 915 84,6 84,6 84,6

Tidak 167 15,4 15,4 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 41 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Telpon

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 833 77,0 77,0 77,0

Tidak 249 23,0 23,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 42 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Bisa Game

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 811 75,0 75,0 75,0

Tidak 271 25,0 25,0 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Tabel 43 Jumlah Responden Peminat IPTV Berdasarkan Fitur Gambar & Suara

Jernih

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Ya 1041 96,2 96,2 96,2

Tidak 41 3,8 3,8 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Secara umum, responden menyatakan ketertarikannya pada berbagai fasilitas

yang akan ditawarkan IPTV. Rincian fasilitas IPTV ini memang secara khusus

ditanyakan, karena diasumsikan mayoritas responden belum mengetahui ihwal

IPTV.

Dari fitur layanan tersebut, ternyata kesanggupan membayar setiap pelanggan

cukup bervariasi.

Page 83: Studi iptv 2007

69

Tabel 44 Disribusi Responden IPTV Berdasarkan Kesanggupan Biaya untuk

Membayar

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid < 100 rb 555 51,3 51,3 51,3

100 rb - 250 rb 406 37,5 37,5 88,8

250 rb - 500 rb 101 9,3 9,3 98,2

500 rb - 1 jt 18 1,7 1,7 99,8

> 1jt 2 ,2 ,2 100,0

Total 1082 100,0 100,0

Mayoritas responden (51,3%) menyatakan sanggup membayar kurang dari Rp

100 ribu. Kecenderungan untuk membayar pada level minimal ini bisa

dimengerti, karena responden belum mengetahui seperti apakah IPTV. Dengan

kata lain, mereka menyatakan, “kita lihat dulu seperti apa IPTV, baru kita bisa

bilang bayar berapa”.

Page 84: Studi iptv 2007

70

IV. 1. 1. 2 Kecenderungan Minat

Pada kuisioner ini tidak ditanyakan secara langsung minat terhadap IPTV, karena seperti dugaan awal sebagian responden

tidak mengenal IPTV. Data-data hasil survey dipetakan ke minat terhadap fitur-fitur IPTV. Berikut ini beberapa tabel

pemetaan dan grafiknya.

Tabel 45 Hubungan Antara Jenis Kelamin dan Fasilitas Yang Diinginkan

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Row N

% Row N

% Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Jenis Kelamin

Laki-Laki 86,3 13,7 79,4 20,6 82,9 17,1 84,7 15,3 76,7 23,3 75,2 24,8 96,1 3,9

Perempuan 89,0 11,0 83,1 16,9 84,3 15,7 84,3 15,7 77,6 22,4 74,4 25,6 96,5 3,5

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Dilihat dari jenis kelamin, antara laki-laki dan perempuan, kecenderungan minat mereka terhadap fitur-fitur layanan IPTV

hampir sama.

Tabel 46 Hubungan Antara Kota responden dan fasilitas yang diinginkan

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Page 85: Studi iptv 2007

71

Row N

% Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Kota Medan 89,8 10,2 80,7 19,3 84,1 15,9 89,8 10,2 83,0 17,0 84,1 15,9 94,3 5,7

Bandung 93,4 6,6 84,9 15,1 88,7 11,3 89,6 10,4 74,5 25,5 66,0 34,0 98,1 1,9

Pekanbaru

84,4 15,6 75,0 25,0 81,3 18,8 81,3 18,8 81,3 18,8 81,3 18,8 100,0 ,0

Surabaya 71,3 28,7 64,3 35,7 73,0 27,0 76,5 23,5 50,4 49,6 62,6 37,4 97,4 2,6

Semarang 90,2 9,8 83,6 16,4 80,3 19,7 78,7 21,3 75,4 24,6 82,0 18,0 95,1 4,9

Yogyakarta

72,7 27,3 36,4 63,6 59,1 40,9 45,5 54,5 22,7 77,3 22,7 77,3 100,0 ,0

Denpasar 76,2 23,8 76,2 23,8 90,5 9,5 76,2 23,8 81,0 19,0 76,2 23,8 100,0 ,0

Palembang

72,4 27,6 63,8 36,2 67,2 32,8 75,9 24,1 58,6 41,4 55,2 44,8 81,0 19,0

Bengkulu 84,6 15,4 61,5 38,5 69,2 30,8 84,6 15,4 76,9 23,1 76,9 23,1 100,0 ,0

Kupang 75,0 25,0 91,7 8,3 91,7 8,3 91,7 8,3 91,7 8,3 100,0 ,0 100,0 ,0

Pontianak 91,3 8,7 95,7 4,3 82,6 17,4 73,9 26,1 87,0 13,0 69,6 30,4 100,0 ,0

Banjarmasin

73,1 26,9 61,5 38,5 73,1 26,9 88,5 11,5 80,8 19,2 88,5 11,5 88,5 11,5

Makasar 86,3 13,7 78,4 21,6 80,4 19,6 90,2 9,8 76,5 23,5 72,5 27,5 94,1 5,9

Manado 88,9 11,1 72,2 27,8 66,7 33,3 72,2 27,8 66,7 33,3 61,1 38,9 94,4 5,6

Batam 83,3 16,7 66,7 33,3 80,0 20,0 80,0 20,0 86,7 13,3 80,0 20,0 86,7 13,3

Balikpapan

95,7 4,3 87,0 13,0 91,3 8,7 82,6 17,4 78,3 21,7 87,0 13,0 95,7 4,3

Banten 92,2 7,8 90,6 9,4 87,5 12,5 84,4 15,6 76,6 23,4 75,0 25,0 98,4 1,6

DKI Jakarta

94,4 5,6 91,8 8,2 91,5 8,5 91,2 8,8 90,6 9,4 83,1 16,9 98,7 1,3

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Page 86: Studi iptv 2007

72

89,8 93,4 84,4 71,3 90,2 72,7 76,2 72,4 84,6 75,0 91,3 73,1 86,3 88,9 83,3 95,7 92,2 94,4

80,7 84,975,0

64,3

83,6

36,476,2 63,8 61,5 91,7

95,7

61,578,4 72,2 66,7

87,0 90,6 91,8

84,1 88,781,3

73,0

80,3

59,1

90,5

67,2 69,2

91,782,6

73,1

80,4 66,7 80,0

91,3 87,5 91,5

89,889,6

81,3

76,5

78,7

45,5

76,2

75,984,6

91,7 73,9

88,5

90,2

72,2 80,0

82,6 84,4 91,2

83,0 74,5

81,3

50,4

75,4

22,7

81,0

58,6

76,9

91,7 87,0

80,8

76,5

66,786,7

78,3 76,690,6

84,1 66,081,3

62,6

82,0

22,7

76,2

55,2

76,9

100,0

69,6

88,5

72,5

61,1

80,0

87,0 75,0

83,1

94,398,1

100,0

97,4

95,1

100,0

100,0

81,0

100,0

100,0

100,0

88,594,1

94,4

86,7

95,798,4

98,7

0,0

100,0

200,0

300,0

400,0

500,0

600,0

Medan Bandung Pekanbaru Surabaya Semarang Yogyakarta Denpasar Palembang Bengkulu Kupang Pontianak Banjarmasin Makasar Manado Batam Balikpapan Banten DKI Jakarta

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Tidak ada kota yang berbeda secara signifikan, semua responden di setiap kota menunjukan ketertarikannya terhadap fitur

layanan IPTV.

Page 87: Studi iptv 2007

73

Tabel 47 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Tingkat Pendidikan Terakhir

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Pendidikan Terakhir

SD 100,0

,0 100,0 ,0 100,0 ,0 100,0 ,0 100,0 ,0 80,0 20,0 100,0 ,0

SMP 81,3 18,8 75,0 25,0 78,1 21,9 90,6 9,4 81,3 18,8 75,0 25,0 96,9 3,1

SMA 85,0 15,0 76,9 23,1 79,3 20,7 78,5 21,5 71,4 28,6 74,8 25,2 94,0 6,0

D3 91,0 9,0 79,9 20,1 86,8 13,2 84,7 15,3 81,9 18,1 74,3 25,7 96,5 3,5

DIV 93,3 6,7 80,0 20,0 86,7 13,3 93,3 6,7 93,3 6,7 73,3 26,7 100,0 ,0

S1 87,2 12,8 83,4 16,6 84,8 15,2 88,4 11,6 78,5 21,5 75,6 24,4 97,3 2,7

S2 92,5 7,5 88,7 11,3 92,5 7,5 86,8 13,2 83,0 17,0 73,6 26,4 100,0 ,0

S3 80,0 20,0 60,0 40,0 80,0 20,0 100,0 ,0 60,0 40,0 60,0 40,0 100,0 ,0

Total

87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

100,0 81,3 85,0 91,0 93,3 87,2 92,5 80,0

100,0

75,0 76,9 79,9 80,0 83,4 88,760,0

100,0

78,1 79,386,8 86,7 84,8

92,5

80,0

100,0

90,6 78,584,7 93,3 88,4

86,8

100,0

100,0

81,371,4

81,993,3

78,583,0

60,0

80,0

75,074,8

74,373,3

75,673,6

60,0

100,0

96,994,0

96,5100,0

97,3100,0

100,0

0,0

100,0

200,0

300,0

400,0

500,0

600,0

700,0

SD SMP SMA D3 DIV S1 S2 S3

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Page 88: Studi iptv 2007

74

Tabel 48 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Pekerjaan

Bisa Dipesan Bisa

Dipause Bisa

Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N

% Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Jenis Pekerjaan

PNS/TNI/POLRI 90,7 9,3 80,2 19,8 88,4 11,6 90,7 9,3 79,1 20,9 68,6 31,4 100,0 ,0

BUMN/BUMD 86,2 13,8 76,9 23,1 86,2 13,8 86,2 13,8 80,0 20,0 81,5 18,5 96,9 3,1

Karyawan Swasta

87,6 12,4 79,5 20,5 82,8 17,2 86,5 13,5 80,3 19,7 77,7 22,3 95,0 5,0

Wiraswasta 86,6 13,4 81,9 18,1 81,0 19,0 86,6 13,4 79,7 20,3 74,1 25,9 97,0 3,0

Buruh 100,0 ,0 100,0 ,0 100,0 ,0 100,0 ,0 92,3 7,7 92,3 7,7 92,3 7,7

Petani 50,0 50,0 100,0 ,0 100,0 ,0 50,0 50,0 50,0 50,0 50,0 50,0 100,0 ,0

Pengangguran 84,6 15,4 76,9 23,1 84,6 15,4 84,6 15,4 38,5 61,5 61,5 38,5 92,3 7,7

Lainnya 85,4 14,6 81,7 18,3 83,1 16,9 74,6 25,4 66,7 33,3 70,4 29,6 96,7 3,3

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Page 89: Studi iptv 2007

75

90,7

86,2

87,6

86,6

100,0

50,0

84,6

85,4

80,2

76,9

79,5

81,9

100,0

100,0

76,9

81,7

88,4

86,2

82,8

81,0

100,0

100,0

84,6

83,1

90,7

86,2

86,5

86,6

100,0

50,0

84,6

74,6

79,1

80,0

80,3

79,7

92,3

50,0

38,5

66,7

68,6

81,5

77,7

74,1

92,3

50,0

61,5

70,4

100,0

96,9

95,0

97,0

92,3

100,0

92,3

96,7

0,0 100,0 200,0 300,0 400,0 500,0 600,0 700,0

PNS/TNI/POLRI

BUMN/BUMD

Karyawan Swasta

Wiraswasta

Buruh

Petani

Pengangguran

Lainnya

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Page 90: Studi iptv 2007

76

Tabel 49 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Rata-Rata Pengeluaran Sebulan

Bisa

Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tida

k Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Rata2 Pengeluaran

< 1jt 85,2 14,8 76,8 23,2 81,2 18,8 79,4 20,6 69,3 30,7 75,4 24,6 94,8 5,2

1jt-2,5jt

88,0 12,0 82,1 17,9 83,4 16,6 83,2 16,8 76,7 23,3 70,6 29,4 96,8 3,2

2.5jt-5jt

89,0 11,0 82,5 17,5 85,4 14,6 89,0 11,0 83,3 16,7 76,8 23,2 96,3 3,7

5jt-10jt 83,9 16,1 79,6 20,4 83,9 16,1 93,5 6,5 86,0 14,0 82,8 17,2 98,9 1,1

>10jt 95,8 4,2 95,8 4,2 91,7 8,3 100,0 ,0 91,7 8,3 87,5 12,5 95,8 4,2

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Page 91: Studi iptv 2007

77

85,2

76,8

81,279,4

69,3

75,4

94,8

88,0

82,183,4 83,2

76,7

70,6

96,8

89,0

82,5

85,4

89,0

83,3

76,8

96,3

83,9

79,6

83,9

93,5

86,0

82,8

98,9

95,8 95,8

91,7

100,0

91,7

87,5

95,8

65,0

70,0

75,0

80,0

85,0

90,0

95,0

100,0

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

< 1jt 1jt-2,5jt 2.5jt-5jt 5jt-10jt >10jt

Page 92: Studi iptv 2007

78

Tabel 50 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Pemilik PSTN

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

PSTN

Punya

86,0 14,0 79,2 20,8 83,0 17,0 84,4 15,6 76,3 23,7 73,9 26,1 96,5 3,5

Tidak

90,4 9,6 84,7 15,3 84,3 15,7 85,1 14,9 79,0 21,0 77,9 22,1 95,4 4,6

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

86,0

79,2

83,084,4

76,3

73,9

96,5

90,4

84,7 84,3 85,1

79,077,9

95,4

70,0

75,0

80,0

85,0

90,0

95,0

100,0

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara

Jernih

Memiliki Tidak Memiliki

Page 93: Studi iptv 2007

79

Tabel 51 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Pemilik Broadband

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N

% Row N

% Row N

% Row N

% Row N

% Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Broadband

Punya

88,2 11,8 80,4 19,6 85,0 15,0 86,3 13,7 78,4 21,6 77,8 22,2 97,1 2,9

Tidak 86,7 13,3 80,7 19,3 82,7 17,3 83,9 16,1 76,4 23,6 73,8 26,2 95,9 4,1

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

88,2

80,4

85,086,3

78,4 77,8

97,1

86,7

80,782,7 83,9

76,473,8

95,9

70,0

75,0

80,0

85,0

90,0

95,0

100,0

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara

Jernih1 Memiliki 2 Tidak Memiliki

Page 94: Studi iptv 2007

80

Tabel 52 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Kategori Pengguna Internet

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Menggunakan Internet

Ya 86,9 13,1 79,3 20,7 83,8 16,2 85,8 14,2 75,5 24,5 73,5 26,5 95,9 4,1

Tidak

88,0 12,0 84,6 15,4 81,9 18,1 80,7 19,3 81,9 18,1 79,5 20,5 97,3 2,7

Total

87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

86,9

79,3

83,8

85,8

75,5

73,5

95,9

88,0

84,6

81,980,7

81,9

79,5

97,3

70,0

75,0

80,0

85,0

90,0

95,0

100,0

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara

JernihPengguna Bukan Pengguna

Page 95: Studi iptv 2007

81

Tabel 53 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Biaya Penggunaan Internet

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa

Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Biaya Internet

0 88,0 12,0 84,6 15,4 81,9 18,1 80,7 19,3 81,9 18,1 79,5 20,5 97,3 2,7

<100 rb 88,0 12,0 83,1 16,9 84,6 15,4 86,0 14,0 74,5 25,5 72,5 27,5 96,6 3,4

100 rb - 250 rb

84,9 15,1 74,6 25,4 84,6 15,4 82,7 17,3 74,6 25,4 72,4 27,6 96,0 4,0

250 rb - 500 rb

87,5 12,5 76,0 24,0 79,2 20,8 90,6 9,4 77,1 22,9 75,0 25,0 91,7 8,3

500 rb - 1 jt 84,4 15,6 84,4 15,6 78,1 21,9 90,6 9,4 87,5 12,5 87,5 12,5

100,0

,0

>1 jt 93,3 6,7 73,3 26,7 93,3 6,7 93,3 6,7 80,0 20,0 80,0 20,0 93,3 6,7

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Page 96: Studi iptv 2007

82

88,0

84,9

87,5

84,4

93,3

83,1

74,6

76,0

84,4

73,3

84,6

84,6

79,2

78,1

93,3

86,0

82,7

90,6

90,6

93,3

74,5

74,6

77,1

87,5

80,0

72,5

72,4

75,0

87,5

80,0

96,6

96,0

91,7

100,0

93,3

0,0 100,0 200,0 300,0 400,0 500,0 600,0

<100 rb

100 rb - 250 rb

250 rb - 500 rb

500 rb - 1 jt

>1 jt

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Tabel 54 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Kategori Pelanggan TV Kabel

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa

Internet Bisa Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Langganan TV Kabel

Berlangganan 87,8 12,2 79,5 20,5 85,6 14,4 85,2 14,8 76,0 24,0 75,7 24,3 94,7 5,3

Tidak 86,9 13,1 81,0 19,0 82,7 17,3 84,4 15,6 77,3 22,7 74,7 25,3 96,7 3,3

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Page 97: Studi iptv 2007

83

87,8

79,5

85,6 85,2

76,0 75,7

94,7

86,9

81,082,7

84,4

77,3

74,7

96,7

70,0

75,0

80,0

85,0

90,0

95,0

100,0

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara

JernihPelanggan Bukan Pelanggan

Tabel 55 Distribusi Persentase Responden Pelanggan TV Kabel Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Biaya

Langganan TV Kabel

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa

Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tidak

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Biaya TV

0 86,9 13,1 81,0 19,0 82,7 17,3 84,4 15,6 77,3 22,7 74,7 25,3 96,7 3,3

Page 98: Studi iptv 2007

84

Kabel < 100 rb 76,2 23,8 71,4 28,6 74,6 25,4 85,7 14,3 81,0 19,0 81,0 19,0 92,1 7,9

100 rb - 250 rb

92,2 7,8 83,0 17,0 90,8 9,2 83,0 17,0 73,8 26,2 73,0 27,0 93,6 6,4

250 rb - 500 rb

90,2 9,8 82,4 17,6 88,2 11,8 88,2 11,8 80,4 19,6 74,5 25,5 100,0 ,0

500 rb - 1 jt 80,0 20,0 80,0 20,0 80,0 20,0 100,0 ,0 60,0 40,0 80,0 20,0 100,0 ,0

> 1jt 100,0 ,0 33,3 66,7 33,3 66,7 100,0 ,0 33,3 66,7

100,0

,0 100,0 ,0

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

76,2

92,2

90,2

80,0

100,0

71,4

83,0

82,4

80,0

33,3

74,6

90,8

88,2

80,0

33,3

85,7

83,0

88,2

100,0

100,0

81,0

73,8

80,4

60,0

33,3

81,0

73,0

74,5

80,0

100,0

92,1

93,6

100,0

100,0

100,0

0,0 100,0 200,0 300,0 400,0 500,0 600,0

<100 rb

100 rb - 250 rb

250 rb - 500 rb

500 rb - 1 jt

>1 jt

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Page 99: Studi iptv 2007

85

Tabel 56 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Tingkat Pengetahuan terhadap IPTV

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Kenal IPTV

Tidak 85,8 14,2 81,0 19,0 83,9 16,1 83,6 16,4 76,8 23,2 76,7 23,3 96,4 3,6

Tahu Sedikit 92,2 7,8 82,1 17,9 84,0 16,0 87,3 12,7 78,0 22,0 72,0 28,0 96,6 3,4

Ya 82,4 17,6 70,6 29,4 75,0 25,0 83,8 16,2 75,0 25,0 67,6 32,4 92,6 7,4

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

85,8

81,0

83,9 83,6

76,8 76,7

96,4

92,2

82,184,0

87,3

78,0

72,0

96,6

82,4

70,6

75,0

83,8

75,0

67,6

92,6

65,0

70,0

75,0

80,0

85,0

90,0

95,0

100,0

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara

JernihTidak Tahu Sedikit Tahu

Page 100: Studi iptv 2007

86

Tabel 57 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Fasilitas yang Penting

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar &

Suara Jernih

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Kualitas Gambar Ya 87,2 12,8 80,7 19,3 84,3 15,7 85,6 14,4 78,1 21,9 75,3 24,7 95,9 4,1

Tidak

87,0 13,0 80,1 19,9 80,5 19,5 81,6 18,4 73,6 26,4 74,0 26,0 97,1 2,9

Isi Siaran Ya 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Tidak

87,0 13,0 80,4 19,6 83,4 16,6 85,0 15,0 76,5 23,5 73,4 26,6 97,1 2,9

Fasilitas Tambahan

Ya 87,9 12,1 81,4 18,6 83,1 16,9 83,1 16,9 78,8 21,2 80,5 19,5 93,1 6,9

Tidak

87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Fasilitas Lainnya Ya 91,6 8,4 87,0 13,0 90,5 9,5 90,8 9,2 86,4 13,6 81,5 18,5 95,9 4,1

Tidak

84,9 15,1 77,3 22,7 79,7 20,3 81,4 18,6 72,1 27,9 71,6 28,4 96,4 3,6

87,2

87,0

91,6

90,5

80,7

80,4

87,0

91,9

84,3

83,4

90,5

86,5

85,6

85,0

90,8

85,1

78,1

76,5

86,4

85,1

75,3

73,4

81,5

81,1

95,9

97,1

95,9

95,9

0,0 100,0 200,0 300,0 400,0 500,0 600,0

Kualitas Gambar

Isi Siaran

Fasilitas Tambahan

Fasilitas Lainnya

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Page 101: Studi iptv 2007

87

Tabel 58 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Kesanggupan Biaya IPTV

Bisa Dipesan Bisa

Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa

Telpon Bisa Game

Gambar & Suara Jernih

Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tidak Ya Tidak Ya Tida

k Ya Tida

k Ya Tida

k

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Row N %

Keanggupan Biaya

< 100 rb 85,6 14,4 80,2 19,8 80,5 19,5 80,9 19,1 76,2 23,8 76,2 23,8 95,3 4,7

100 rb - 250 rb

88,9 11,1 81,5 18,5 87,2 12,8 88,2 11,8 80,0 20,0 74,6 25,4 97,0 3,0

250 rb - 500 rb

90,1 9,9 79,2 20,8 82,2 17,8 88,1 11,9 71,3 28,7 68,3 31,7 98,0 2,0

500 rb - 1 jt 77,8 22,2 83,3 16,7 88,9 11,1 94,4 5,6 66,7 33,3 77,8 22,2 94,4 5,6

> 1jt 100,0 ,0 50,0 50,0 100,0 ,0 100,0 ,0 50,0 50,0

100,0

,0 100,

0 ,0

Total 87,2 12,8 80,6 19,4 83,4 16,6 84,6 15,4 77,0 23,0 75,0 25,0 96,2 3,8

Page 102: Studi iptv 2007

88

85,6

88,9

90,1

77,8

100,0

80,2

81,5

79,2

83,3

50,0

80,5

87,2

82,2

88,9

100,0

80,9

88,2

88,1

94,4

100,0

76,2

80,0

71,3

66,7

50,0

76,2

74,6

68,3

77,8

100,0

95,3

97,0

98,0

94,4

100,0

0,0 100,0 200,0 300,0 400,0 500,0 600,0

<100 rb

100 rb - 250 rb

250 rb - 500 rb

500 rb - 1 jt

>1 jt

Bisa Dipesan Bisa Dipause Bisa Direkam Bisa Internet Bisa Telpon Bisa Game Gambar & Suara Jernih

Secara umum, tidak ada perbedaan yang berarti di antara berbagai kategori terhadap kecenderurungan minat pada berbagai

fasiolitas IPTV. Berbagai fasilitas yang ditawarkan memang menarik, sehingga wajar kalau orang pada umumnya akan

berminat, terutama untuk fasilitas jaminan gambar dan suara yang bagus. Untuk fasilitas lain, seperti telepon, internet,

game memang cenderung dipilih lebih sedikit. Bahkan di Yogyakarta, yang menginginkan fasilitas TV yang sekaligus bisa

untuk telepon hanya 22,7 persen. Hal ini bisa dimengerti, karena orang saat ini tidak lagi kesulitan mengakses sarana

telekomunikasi seperti telepon. Selain jaringan telepon rumah (fixed maupun wireless) semakin banyak, jaringan telepon

selular pun semakin memasyarakat.

Pertanyaan tentang fasilitas IPTV adalah pertanyaan tentang kondisi ideal, sehingga jawabannya pun cenderung ideal.

Page 103: Studi iptv 2007

89

Tabel 59 Distribusi Persentase Responden Yang Berminat Akan Layanan IPTV Menurut Banyaknya Anggota Rumahtangga

Kenal IPTV

Tidak Tahu

Sedikit Ya

Row N % Row N % Row N %

Broadband Punya 59,2 31,7 9,2

Tidak 72,8 22,0 5,2

Menggunakan Internet

Ya 62,8 29,2 8,0

Tidak 88,4 10,8 ,8

Langganan TV Kabel

Berlangganan 60,1 28,9 11,0

Tidak 71,8 23,4 4,8

Page 104: Studi iptv 2007

90

Mempunyai Broadband

59,2

31,7

9,2

TIDAK TAHU SEDIKIT TAHU

Tidak Mempunyai Broadband

72,8

22,0

5,2

TIDAK TAHU SEDIKIT TAHU

Pengguna broadband sedikit lebih banyak tahu tentang IPTV (9,2%) dibanding non pengguna broadband (5,2%). Pengguna

broadband cenderung menggunakan fasilitas internet lebih banyak, sehingga pengetahuannya seputar dunia ICT juga lebih

banyak.

Page 105: Studi iptv 2007

91

IV. 1. 2 Penyedia Konten

Untuk memperoleh gambaran mengenai kondisi penyedia konten dalam negeri

dan kesiapannya dalam penyelenggaraan layanan IPTV, telah dilakukan survey

dan wawancara dengan beberapa stasiun TV Nasional yang memiliki program

acara.

IV. 1. 2. 1 Profile Perusahaan

1. Jumlah Kantor Perwakilan/Stasiun Transmisi

Jumlah kantor perwakilan/stasiun transmisi yang dimiliki oleh penyedia konten

pada saat ini sekitar 21 – 40 yang tersebar disetiap kota propinsi dan sebagian

di kota kabupaten.

2. Jumlah Karyawan

Jumlah karyawan yang dimiliki oleh penyedia konten cukup besar yaitu berkisar

antara 1300 – 2000 orang.

3. Wilayah Kerja

Cakupan wilayah kerja dari penyedia konten atau stasiun televisi ini adalah

nasional yang sudah mempunyai hubungan kerjasama antar propinsi di

Indonesia.

IV. 1. 2. 2 Konten

1. Jenis Konten

Konten yang disediakan/dihasilkan sangat beragam yaitu meliputi hiburan,

berita, olah raga, pendidikan, keagamaan dan bisnis. Hiburan merupakan jenis

konten yang paling banyak disediakan kemudian diikuti dengan berita, olah

raga, keagamaan, pendidikan dan bisnis.

Page 106: Studi iptv 2007

92

2. Kandungan Konten

Kandungan konten lokal adalah sekitar 60% - 80%. Ini menunjukkan bahwa

kandungan lokal cukup tinggi.

3. Perlindungan Konten

Perusahaan menyatakan bahwa pada saat ini, perlindungan konten aman dari

pembajakan karena media transmisi ke pengguna masih satu arah.

4. Perangkat perlindungan konten

Untuk melindungi konten yang disiarkan/didistribusikan sampai ke pengguna

maka perlu ada perangkat perlindungan konten yang meliputi kebijakan dan

aturan pemerintah, teknologi distribusi dan pembuktian hak cipta. Dari hasil

survey maka perangkat perlindungan konten masih lemah dari perangkat

aturan yang ada, kemudian teknologi cukup menjamin selama menggunakan

media transmisi penyiaran dan teknologi perlindungan hak cipta belum

menjamin untuk melindungi konten dari pembajakan.

IV. 1. 2. 3 Permasalahan

Kendala yang dihadapi oleh penyedia konten selama ini adalah persoalan

regulasi dan teknologi Kemudian dari ongkos produksi, pada saat ini sudah

dapat ditutupi dengan pendapatan yang diperoleh dari pelanggan.

IV. 1. 2. 4 Layanan IPTV

1. Pemahaman terhadap layanan IPTV

Sebagian besar perusahaan sudah mengenal layanan IPTV yaitu 75% mengenal

layanan IPTV dan 25% belum mengenal layanan IPTV

2. Kerjasama dalam Penyelenggaraan Layanan IPTV

Page 107: Studi iptv 2007

93

Dari perusahaan yang mengenal layanan IPTV maka 66% akan bekerjasama

dengan industri telekomunikasi, 66% dengan Internet Service Provider (ISP)

dan 33% dengan Penyedia layanan TV kabel

3. Model Bisnis

66% perusahaan yakin bahwa model bisnis layanan IPTV dengan perusahaan

lain sudah dapat dilakukan dengan perangkat aturan yang ada, sedangkan 33%

tidak yakin bahwa model bisnis dapat dijalankan dengan perangkat aturan yang

ada.

4. Bundling Layanan IPTV

Semua perusahaan setuju apabila penyediaan layanan IPTV ke pengguna dapat

dilakukan secara bundling asal sudah aturan yang jelas mengenai model bisnis

antara penyedia konten, penyedia jaringan dan penyedia layanan.

IV. 1. 3 Penyedia Layanan

IV. 1. 3. 1 Profile Perusahaan

1. Jumlah Kantor Cabang

Jumlah kantor cabang yang dimiliki oleh penyedia layanan ini cukup beragam

dan hanya ada di kota-kota besar. Jumlah kantor cabang sekitar 4 -20 kantor.

2. Jumlah Karyawan

Jumlah karyawan yang dimiliki mencapai 150 sampai dengan 400 karyawan

3. Wilayah Kerja

Wilayah kerja perusahaan penyedia layanan ini meliputi antar propinsi. Dimana

perusahaan sudah menyediakan layananannya dikota-kota besar yang

merupakan ibu kota propinsi.

Page 108: Studi iptv 2007

94

IV. 1. 3. 2 Layanan

1. Jenis layanan

Perusahaan penyedia service pada saat ini menyediakan 40% menyediakan

layanan TV Kabel, 40% menyediakan layanan internet dan multimedia dan 20%

menyediakan layanan TV kabel dan internet.

2. Kondisi dan Kepemilikan Jaringan

Semua perusahaan sudah memiliki jaringan sendiri untuk mendistribusikan

layanannya sampai ke pelanggan. Jaringan yang dimiliki oleh penyedia layanan

ini semuanya sudah mendukung Internet Protocol (IP) dengan basis Multiple

Packet Label Switching (MPLS). Kecepatan akses jaringan sampai ke pelanggan

sebagian besar masih dibawah 384 kbps, walaupun ada yang sudah sampai 2

Mbps.

Untuk menunjang kecepatan akses sampai ke pengguna maka dibutuhkan

jaringan metro (backhaul) dan jaringan tulang punggung (backbone). Jaringan

metro yang dimiliki perusahaan penyedia layanan sebagian besar sudah

mencapai diatas 100 mbps, sedangkan untuk jaringan tulangpunggung

mencapai diatas 1 gbps.

IV. 1. 3. 3 Layanan IPTV

1. Pemahaman

Sebagian besar penyedia layanan sudah mengenal layanan IPTV.

2. Keterlibatan

Penyedia layanan yang sudah mengenal layanan IPTV menyatakan akan terlibat

untuk menjadi penyedia layanan IPTV. Sedangkan yang belum mengenal

layanan IPTV belum mempunyai rencana untuk terlibat dalam

penyelenggaraaan layanan IPTV.

3. Model Bisnis

Page 109: Studi iptv 2007

95

Penyedia layanan yang akan menyediakan layanan IPTV akan melibatkan

industri konten dan jaringan termasuk dengan industri penyiaran yang sudah

ada saat ini.

IV. 1. 4 Penyedia Jaringan

IV. 1. 4. 1 Profile Perusahaan

1. Jumlah Kantor Cabang

Jumlah kantor cabang perusahaan ini sangat besar yaitu lebih dari 60 kantor

cabang. Hal ini karena perusahaan ini mempunyai layanan yang tersebar

diseluruh propinsi di Indonesia.

2. Jumlah Karyawan

Dengan jumlah kantor cabang yang besar, perusahaan ini mempunyai jumlah

karyawan yang besar yaitu berkisar 6000 – 15000 karyawan.

3. Wilayah Kerja

Wilayah kerja dari perusahaan ini adalah antar Negara. Semua penyedia

jaringan sudah dapat melakukan kerjasama dengan operator yang ada didunia.

3. Jangkaun

Jangkaun layanan ini sudah ada hampir disetiap kecamatan. Bahkan untuk

wilayah tertentu sudah mencapai disetiap desa.

IV. 1. 4. 2 Layanan

1. Jenis layanan

Perusahaan ini menyediakan berbagai macam layanan yaitu seluler, ISP, Fixed

Wireless Access (FWA) dan telepon tetap kabel.

Page 110: Studi iptv 2007

96

2. Kondisi Jaringan

Jaringan yang dimiliki oleh perusahaan penyedia jaringan sudah mendukung

Internet Protocol (IP). Jaringan IP ini sebagian besar ada dilevel metro dan

tulang punggung. Sedangkan untuk jaringan akses ke pengguna hanya

sebagian saja yang sudah didukung IP.

Kecepatan akses untuk sampai ke pengguna tergantung media yang

digunakan, untuk media kabel jaringan yang diberikan masih sekitar 512 kbps

sedangkan untuk wireless sudah mencapai 2 Mbps.

Jaringan metro yang dimiliki oleh perusahaan ini mencapai lebih dari 1 Gbps

dan pada tulanggung sudah mencapai diatas 10 Gbps.

IV. 1. 4. 3 Layanan IPTV

1. Pemahaman

Sebagian besar penyedia jaringan sudah mengenal layanan IPTV.

2. Keterlibatan

Perusahaan yang sudah mengenal layanan IPTV menyatakan akan terlibat

untuk menjadi penyedia jaringan layanan IPTV.

3. Model Bisnis

Penyedia jaringan akan melibatkan industri konten dan penyedia layanan

dalam penyelenggaraan layanan IPTV. Layanan yang akan diberikan ke

pengguna adalah dengan sistem bundling.

Page 111: Studi iptv 2007

97

IV. 1. 5 Penyedia Perangkat

IV. 1. 5. 1 Profile Perusahaan

1. Bidang Usaha

Bidang usaha perusahaan adalah penyedia perangkat telekomunikasi. Sebagian

besar produk yang dihasilkan adalah untuk perusahaan telekomunikasi dan

hanya sebagian kecil yang digunakan untuk pengguna.

2. Kantor Perwakilan

Perusahaan ini mempunyai perwakilan dibeberapa daerah, akan tetapi sebagian

besar merupakan mitra perusahaan.

3. Jumlah Karyawan

Karyawan yang dimiliki oleh perusahaan ini berkisar antara 30 – 500 orang

tergantung pada besar dan jangkaun perusahaan.

IV. 1. 5. 2 Poduk yang Mendukung Layanan IPTV

Pada saat ini, belum ada vendor dalam negeri yang sudah mampu

menghasilkan perangkat IPTV seperti set-top box, Server, Billing, dan lain-lain.

Akan tetapi, sudah ada perusahaan yang menyatakan sedang mengembangkan

perangkat set-top box IPTV dan sudah siap diproduksi dengan bekerjasama

dengan Pabrik di luar negeri.

Dari survei dan wawancara juga diketahui bahwa perusahaan ini berminat dan

menyatakan akan terlibat dalam penyediakan perangkat IPTV. Akan tetapi

permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan adalah masalah pemasaran dan

persaingan dengan produk luar negeri.

Page 112: Studi iptv 2007

98

IV. 2 Kondisi Eksisting Indonesia

IV. 2. 1 Pendahuluan

Indonesia merupakan Negara dengan jumlah penduduk yang besar di Dunia.

Pada tahun 2005, jumlah penduduk Indonesia mencapai sekitar 291 juta. Dari

total penduduk 291 juta, penduduk yang tinggal di wilayah perkotaan mencapai

48 juta. Hal ini menunjukkan bahwa penduduk Amerika Serikat sebagian besar

tinggal didaerah pedesaan.

Pada bidang ekonomi, Indonesia mempunyai pendapatan perkapita (PDB 2005)

mencapai $1280. Dibanding dengan negara Asia Pasifik, PDB Indonesia masih

dibawah rata-rata.

Sumber : economic Intelligence Unit

Gambar 23. Pertumbuhan GDP

Pertumbuhan ekonomi secara umum dalam beberapa tahun terakhir

menunjukkan tren yang membaik, meski belum bisa sebaik sebelum krisis 1998.

Pada periode 2000-2006, pertumbuhan terendah terjadi pada 2001, 3,83

persen. Hal ini antara lain disebabkan oleh kombinasi laju inflasi yang tinggi

(11,50 persen) dan suku bunga yang tinggi (17,62 persen). Faktor lain yang

15.7

11.811.211.110.510.17.6 7.2 6.4

13.1

0

3

6

9

12

15

18

China

Indo

nesia

India

Philip

pine

s

Kor

ea

Thaila

nd

Malay

sia

Singa

pore

Hon

g Kon

g

Taiw

an

(%)

Page 113: Studi iptv 2007

99

menyebabkan melemahnya kinerja tersebut adalah kondisi politik dan

keamanan dalam negeri yang tidak kondusif.

Sumber : Bank Indonesia, 2006

Gambar 24. Indikator utama ekonomi makro

Kondisi makro ekonomi Indonesia akan mempengaruhi perkembangan pasar

sektor telekomunikasi dan penyiaran. Hal ini dikarenakan kondisi makro

ekonomi akan mempengaruhi daya beli mayarakat Indonesia. Daya beli

masyarakat ini dapat dilihat dari pengeluaran oleh masyarakat Indonesia.

Dimana pengeluaran rata-rata masyarakat Indonesia adalah USD 77 – 164

perbulan.

Gambar 25. Pengeluaran Rumah Tangga Perbulan

Page 114: Studi iptv 2007

100

Kemampuna daya beli masyarakat akan mempengaruhi pada sektor layanan

telekomunikasi dan penyiaran. Dengan pertumbuhan GDP dan kemampuan

daya beli masyarakat tersebut diatas maka potensi pasar layanan

telekomunikasi dan penyiaran akan meningkat dan berpotensi terus mengalami

pertumbuhan. Potensi seluler diperkirakan meningkat menjadi 64 juta

pelanggan di awal tahun 2007, penetrasi dari pengguna seluler mencapai 28%

yang mengindikasikan masih ada peluang untuk mengalami pertumbuhan.

Jumlah pelanggan seluler diperkirakan akan mencapai 76 sampai 80 juta pada

akhir 2007. Perilaku pasar diharapkan berubah dengan bertambahnya operator

baru yang bekerjasama dari luar negeri seperti Singapore Telecommunications

Limited (SingTel), Singapore Technologies Telemedia (STT), Telecom Malaysia,

Maxis dan Hutchinson. Tiga operator seluler- Telkomsel, Indosat dan

Excecomindo memperkenalkan Third Generation (3G) pada akhir 2006.

Industri penyiaran televisi di Indonesia telah tumbuh secara signifikan dalam

sepuluh tahun terakhir ini sampai akhir 2005, dengan jumlah stasiun televise

bertambah manjadi 86 di lebih dari 50 kota dan hampir semua propinsi di

Indonesia. Jumlah tersebut akan bertambah dengan diterapkannya ijin/lisensi

untuk 218 stasiun TV, Stasiun TV Indonesia memerlukan keterlibatan investor

asing untuk dukungan finansial dan ahli di Industri ini.

IV. 2. 2 Sektor Telekomunikasi

IV. 2. 2. 1 Pasar

Operator seluler di Indonesia sedang merencanakan untuk berinvestasi lebih

dari $3 sampai $4 miliar pada tahun 2007 untuk ekpansi jaringan mereka

untuk merespon permintaan yang ada. Tiga industri paling besar PT

Telekomunikasi Selular (Telkomsel), PT Indonesia Satelite Corporation Tbk.

(Indosat) dan Excelcomindo Pratama Tbk (XL) direncanakan berinvestasi untuk

membangun dan mengupgrade infrastruktur mereka. Telkomsel, Indosat dan

Page 115: Studi iptv 2007

101

Excelcomindo merencanakan untuk mengalokasikan $1,5 miliar, $1 miliar dan

$700 juta.

Di dorong oleh pasar yang bergairah untuk telekomunikasi dan teknologi

informasi, Indonesia telah membangun beberapa tipe jaringan kabel

telekomunikasi. Layanan jaringan ini mempunyai peran penting dalam

mengembangkan aktifitas bisnis dan aktifitas sosial lainnya untuk masyarakat

Indonesia. Jasa telekomunkasi yang tersedia di Indonesia meliputi :

1. Wire line: ADSL (Asymmetric Digital Subscriber Line), ATM (Asynchronous

Transfer Mode), broadband, frame relay, HFC (Hybrid Fiber Coax), ISDN

(Integrated Services Digital Network), VOIP (Voice Over Internet Protocol) and

VPN (Virtual Private Network).

2. Wireless: GPRS (General Packet Radio Service) and EDGE (Enhance Data for

Global Evolution).

PT. Telkom menguasai lebih dari 90 persen sambungan kabel (PSTN) di

Indonesia. Akan tetapi, ada beberapa perusahaan lokal meliputi AT&T Global,

CBN, Centrin, Lintas Arta, Radnet yang menyediakan layanan sejenis dengan

menggunakan fasilitas jaringan PT. Telkom.

Tabel 60 Indikator Utama Telekomunikasi

PSTN FWA

(2G)

FWA & Seluler

(3 G)

Seluler

(2G)

Dial-up ADSL IP-TV PAY-

TV

9 jt 7,9 jt 3 jt 69,7 jt 2,5 jt 0,2 jt 0 0,45 jt

Sumber : worldbank

IV. 2. 2. 2 Infrastruktur Eksisting

Page 116: Studi iptv 2007

102

Infrastruktur jaringan sangat penting dalam mengimplementasikan layanan

IPTV. Layanan IPTV akan membutuhkan jaringan IP pita lebar sampai ke

penggunanya. Dengan adanya kebutuhan ini maka dibutuhkan layanan pita

lebar untuk pengguna. Agar layanan pita lebar ini terjaga kualitasnya maka

dibutuhkan jaringan tulang punggung yang besar.

Sumber : Postel Gambar 26. Hirarki Jaringan Telekomunikasi Nasional

A. Jaringan Tulang Punggung

Jaringan tulang punggung merupakan jaringan yang menghubungkan antar

pulau dan propinsi di seluruh Indonesia termasuk juga menghubungkan dengan

sambungan luar negeri. Salah satu jaringan tulang punggung nasional adalah

serat optik. Jaringan punggung nasional serat optik nasional sebagian besar

dibangun oleh operator dominan yaitu PT. Telkom, PT. Indosat dan PT.

Excelcomindo Pratama.

PT Telkom merupakan pemilik jaringan terrestrial serat optik kabel laut terbesar

diantara operator-operator lainnya di Indonesia. Sistem transmisi terrestrial

Page 117: Studi iptv 2007

103

yang dimiliki PT Telkom terdiri dari SKSO (Sistem Komunikasi Serat Optik), SKKL

(Sistem komunikasi kabel laut) dan GMD (Gelombang Mikro Digital).

Panjang jaringan tulang punggung nasional serat optik kabel laut tahun 2005

adalah 7.500 km dengan kapasitas 14.000 E1 yang diestimasikan akan

meningkat hampir 340 % pada lima tahun mendatang dengan panjang jaringan

tulang punggung nasional serat optik kabel laut sebesar 16.000 km dan

kapasitas tulang punggung nasional menjadi 48.000 E1. Wilayah cakupan

meliputi Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, dll.

Tabel 61 Kondisi Eksisting Serat Optik Bawah Laut PT. TELKOM 2005

No Trans Terrain Kapasitas

- GDM Backbone 320 Hop 3666 E1

- SKSO Backbone 3600 km 8498 E1

- SKKL Backbone 2000 km 1562 E1

- SKSO Interlink 1750 km 3811 E1

- Internasional Link - 300 E1

- Satelite ( 60 Xpdr) 2 unit 1320 E1

- Switching 524 STO 10 juta

- CDMA 800 BTS 2 juta

- Mobile GSM 5700 BTS 17 juta

(sumber : PT. Telkom)

Jaringan serat optik kabel laut PT Indosat tersebar di seluruh wilayah Indonesia

antara lain Pulau Jawa, Sumatra, dan Kalimantan, Selain itu juga untuk

interkoneksi Internasional yang meliputi asia-pasifik, Afrika utara dan Eropa.

Tabel 62 Submarine Cable Netwok PT. Indosat 2005

Submarine Cable Network

Geographic Coverage

Capacity (Mbps)

APCN

Australia, Hong Kong, Japan, Malaysia, Philippines, Singapore, South Korea, Taiwan and Thailand

1,301.376

APCN-2

China, Japan, Malaysia, Philippines, Singapore, South

Korea, Taiwan

288.00

SEA-ME-WE 3

Australia, Brunei, China, Egypt, France, Germany, Greece, Hong Kong, India, Italy, Japan, Macau,

Malaysia, Myanmar, Netherlands, Oman, Pakistan,

1,599.744

Page 118: Studi iptv 2007

104

Saudi Arabia, Singapore, South Korea, Sri Lanka,

Taiwan, Turkey, United Arab Emirates and United Kingdom

SEA-ME-WE 2

China, France, India, Italy, Japan, Netherlands, Saudi

Arabia, Singapore, Switzerland and United Kingdom

84.48

TPC-5 Japan, United States 118.00

SEA-ME-WE 3

Australia, France, Germany, Hong Kong, India, Japan,

Malaysia, Philippines, Saudi Arabia, Singapore, Taiwan, Thailand and United

Kingdom

33.216

APCN and JS Australia, Hong Kong, Malaysia, Philippines and Singapore

37.696

SEA-ME-WE 3 and JS China, Japan, Malaysia and Saudi Arabia 11.2

Total 3,473,712

(sumber : PT. Indosat )

Tabel 63 Kondisi Eksisting Serat Optik Bawah Laut PT. Excelcomindo Pratama

No Panjang Backbone (km) Kapasitas backbone

1 Radio 9386 E1

2 Serat optic (Inland) 4000 km 3271 E1

3 Kabel Laut 2300 km 293 E1

(sumber : PT. Excelcomindo Pratama )

Pada saat ini pemerintah sedang merencanakan pembangunan Palapa O2 Ring

yang diharapkan mampu menghubungkan seluruh daerah diwilayah Nusantara

termasuk kawasan yang dianggap tertinggal. Pembangunan Palapa O2 Ring ini

diharapkan mampu meningkatkan teledensitas layanan telekomunikasi

khususnya didaerah tertinggal.

Jaringan tulang punggung nasional selain berbasis serat optik adalah

menggunakan satelit. Dengan melihat kondisi geografis Indonesia, penggunaan

teknologi satelit sangat berperan dalam penyebaran informasi ke seluruh tanah

air. Sehingga satelit akan mempunyai dampak bisnis dan kedaulatan NKRI.

Penggunaan satelit di Indonesia dimulai pada tahun 1976 ketika pererintah

membeli satelit palapa A1 yang operasinya berakhir pada tahun 1983.

Page 119: Studi iptv 2007

105

Pembelian satelit palapa ini memberi dampak keuntungan yang cukup panjang

dan mendorong perubahan di berbagai sektor. Selain palapa A1, pemerintah

telah membeli beberapa satelit yaitu :

Tabel 64 Penggunaan satelit di Indonesia

No Masa Orbit Nama Satelit

1 1976 - 1983 Palapa A1

2 1977 – 1987 Palapa A2

3 1983 – 1990 Palapa B1

4 1984 Palapa B2 (Gagal mengorbit)

5 1987 – 1996 Satelit B2P

6 1990 – 2000 Palapa B2R

7 1992 – 2005 Palapa B4

8. Feb 1996 Palapa C1

9. Mei 1996 - 2009 Palapa C2

9 1999 – 2016 Telkom-1

10 2005 Telkom-2

Page 120: Studi iptv 2007

106

B. Jaringan Akses

Pada saat ini ada beberapa jaringan akses yang dapat digunakan sebagai

jaringan akses layanan IPTV seperti FTTH, xDSL dan Broadband Wireless

Access (BWA).

IV. 2. 2. 3 Kondisi Industri

Pada saat ini ada tiga operator dominan yang memiliki produk dan layanan

sebagai berikut :

PT. Telkom

a. Telepon : SLI, SLJJ, Lokal (PSTN & Flexi)

b. Telepon Bergerak Selular (PT. TELKOMSEL) : Simpati, As, Hallo, 3G

c. Layanan Internet dan Broadband : telkomnet instan, speedy

PT. Indosat

a. Telepon / Fax : SLI, SLJJ, Lokal (StarOne)

b. Telepon Bergerak Selular : Mentari, IM3, Matrix, 3G

c. Layanan Internet : IM2

PT. Excelcomindo Pratama

a. Telepon Bergerak Sellular : Xplor (pasca bayar), Bebas (pra bayar), Jempol

(pra bayar), 3G

b. Internet dan komunikasi data : Kanal sewa, VOIP, IP-VPN MPLS, ISP

c. VAS : Colocation, Disaster Recovery Center, Hosted Aplication

Selain 3 operator dominan diatas masih ada beberapa operator penyelenggara

telekomunikasi seperti Mobile 8 dengan produk friend, Bakrie Telecom dengan

produk esia.

Page 121: Studi iptv 2007

107

IV. 2. 2. 4 Kondisi Regulasi Eksisting

Sektor telekomunikasi dalam beberapa tahun yang lalu telah melakukan

restrukturisasi regulator. Sebelumnya operator dominan PT. Telkom yang

mendapat hak ekslusif, mulai membuka dengan masuknya Indosat dan

Telkom mulai mempunyai bisnis telepon internasional. Pada saat ini Indonesia

mempunyai 9 juta jaringan telepon yang merepresentasikan hanya 4

sambungan telepon untuk setiap 100 orang. Untuk membangkitkan

pengembangan laju teledensitas, PT Telkom, PT Indosat dan Bakrie Telecom

membangun layanan CDMA fixed-wireless.

Saat ini lisensi telekomunikasi menganut pola vertikal dimana lisensi dibagi atas

tiga kelompok yaitu jasa, jaringan dan telekomunikasi khusus. Jasa meliputi

jasa dasar, multimedia, serta nilai tambah. Sedangkan lisensi jaringan meliputi

jaringan tetap dan bergerak, dan telekomunikasi khusus mencakup penyiaran,

hankam, serta telekomunikasi sendiri.

Page 122: Studi iptv 2007

108

HINGGA 2003 SEJAK 2004

SIRKIT TELKOM - I'SAT TERBUKA

PAKET

TELKOM - I'SAT TERBUKA

TELKOM - I'SAT TERBUKA

PERSAINGAN

PERIZINAN

TELSUS

SEGMEN

DLL

AMATIR RADIO

ISP

NAP

ITKP

TERBUKA

TERBUKA

TERBUKA

JASA

JARINGAN

LOKAL

WAP

PERSAINGAN

PERSAINGAN

STRUKTUR

SELEKSI

TELKOM - I'SAT TERBUKA

PENYELENGGARAAAN

PERSAINGAN

PERSAINGAN

(EKSKLUSIVITAS)

PERSAINGAN

(EKSKLUSIVITAS)

SELEKSI

EVALUASI

TERTUTUP

PERSAINGAN

EVALUASI

EVALUASI

TERBUKA

TERBUKA

-

TERBUKA

-

TERBUKA

EVALUASI

KPI

-

KEPERLUAN

SENDIRI

PENYIARAN

HANKAM

PEMERINTAH

DINAS KHUSUS

BADAN HUKUM

RADIO SIARAN

TERTUTUP

PERSAINGAN

PERALATAN

TELEVISI SIARAN

TNI

POLRI

CPE

NON-CPE

T

E

L

E

K

O

M

U

N

I

K

A

S

I

STORE & FORWARD

CALL CENTER

NILAI TAMBAH

TELEPONI

SISKOMDAT

PANGGILAN PREMIUM

KARTU PANGGIL

TELEPON MAYA

RTUU

MULTIMEDIA

TELEPONI

DASAR

TELEPON

TELEX

TELEGRAPH

FAKSIMILI

TERESTRIAL

SELULER

SATELIT

BERGERAK

TETAP JARAK JAUH

INTERNASIONAL

TERTUTUP

Sumber: Pos dan Telekomunikasi

Gambar 27. Struktur Perizinan Industri Telekomunikasi Nasional

Aturan spektrum mulai diperjelas sebagai pengganti kebijakan masa lalu yang

kurang jelas dan lebih ditekankan pertimbangan administratif semata. Valuasi

spektrum belum mendorong optimalisasi.

Spektrum frekuensi diberikan berdasarkan siapa yang mengajukan terlebih

dahulu (first come first serve), tanpa melihat cadangan spektrum bagi

keperluan masa depan dan jangka panjang. Sementara untuk 3G, dilakukan

lelang terhadap spektrum frekuensi.

Biaya hak penggunaan frekuensi didasarkan pada ISR (izin siaran radio) dan

masih ada kesenjangan. Di satu sisi ada yang memperoleh frekuensi secara

gratis dan terlalu murah, di sisi lain ada yang harus membayar jauh lebih

mahal.

Page 123: Studi iptv 2007

109

Peraturan tarif interkoneksi masih didasarkan pada waktu dan jarak. Aturan

interkoneksi yang belum transparan membuat adanya tarif di atas biaya di satu

sisi serta penetapan tarif di bawah biaya produksi pada sisi yang lain.

Konsumen belum mendapat perlindungan yang memadai dari regulasi. Kualitas

layanan belum memadai dan kebebasan pelanggan belum tersedia. Pelanggan

tidak bisa menguji sejauh mana validitas tagihan yang mereka terima dari

penyelenggara jasa.

Pelanggan juga tidak bisa berganti layanan dengan mempertahankan nomor

yang pernah dimilikinya, serta tidak tahu harus berbuat apa ketika jaringan dari

penyedia layanan mengalami ganguan atau kerusakan. Belum tersedia

perlindungan yang memadai bagi konsumen terhadap gangguan spam.

Alokasi penomoran masih didominasi oleh pemain kuat (incumbent) serta belum

tersedia penomoran untuk jaringan berbasis IP. Alokasi penomoran yang belum

merata ini terutama terjadi pada jaringan telepon saluran tetap baik kabel

maupun nirkabel.

Kode area telepon masih terlalu banyak dan kompleks sehingga kurang efisien.

Belum tersedia alokasi penomoran untuk Intenet.

IV. 2. 3 Sektor Penyiaran

IV. 2. 3. 1 Pasar

Dengan jumlah rumah tangga yang mencapai lebih dari 34 juta (60%) yang

menggunakan siaran televisi regular, maka televisi mempunyai pengaruh yang

besar pada gaya hidup masyarakat. Dengan adanya operator televisi swasta,

banyak channel dan layanan yang ditawarkan ke seluruh pelosok tanah air.

Perluasan jangkauan FTA dilengkapi dengan layanan tV kabel dan satelit

walapun jumlah pelanggannya masih sedikit.

Page 124: Studi iptv 2007

110

Sekitar 40 channel TV domistik dan regional dengan berbagai bahasa tersedia

untuk ditonton. Ini meliputi siaran TV komersial (FTA) yang dibiayai oleh iklan,

30 cahnnel siaran TV berbayar dan berbagai channel FTA satelit.

Pada tahun 2007, Indonesia merupakan Negara kedua terbesar yang memiliki

jumlah stasiun radio dan televisi setelah China. Indonesia memiliki stasiun TV

pemerintah nasional, 10 stasiun TV swasta nasional, 70 operator TV swasta

lokal, TV kabel dan TV satelit.

Tabel 65 Pertumbuhan Sektor Penyiaran

Year TV Households Home satellite antennas

1997 25.000.000 3.300.000

1998 26.000.000 3.500.000

1999 27.000.000 3.700.000

2000 28.000.000 3.900.000

2001 29.000.000 4.000.000

2002 30.000.000 4.200.000

2003 31.000.000 4.300.000

2004 32.000.000 4.400.000

2005 (e) 33.000.000 5.000.000

2006 (e) 34.000.000 5.500.000

Sumber : BuddeComm

IV. 2. 3. 2 Penyelenggara Jasa Penyiaran (FTA)

Sejumlah penyelenggara jasa penyiaran di Indonesia sedang menarik pemain

asing untuk memperkuat bisnis dasar mereka. Terakhir, jaringan TV swasta

Cakrawala Andalas Televisi (ANTV) yang berpartner dengan operator kabel dan

satelit TV yang berbasis di Hongkong yaitu Star TV. Kerjasama tersebut,

ditandatangani di Jakarta pada September 2005, diharapkan untuk memperkuat

posisi ANTV dalam industri penyiaran di Indonesia.

Berdasarkan Nielsen Media Research, biaya iklan televisi, surat kabar dan

majalah pada tahun 2005 mencapai $2,3 miliar, bertambah 5% dibanding

2004. Televisi adalah media yang paling banyak menyerap iklan dengan pasar

Page 125: Studi iptv 2007

111

70% dengan nilai $1,6 miliar, sedangkan surat kabar dan majalah mempunyai

pangsa pasar 26% ($600 juta) dan 5% ($100 juta).

Pada saat ini ada satu stasiun TV milik pemerintah (TVRI) dan 10 stasiun TV

swasta. TVRI merupakan stasiun televisi pertama yang didirikan pada tahun

1962. Sedangkan untuk stasiun TV swasta dimulai dengan RCTI yang dimulai

pada tahun 1988, kemudian diikuti oleh SCTV (1990), TPI (1991) dan

seterusnya.

Tabel 66 Stasiun Televisi di Indonesia

Company Ownership Launched

TVRI Government 1962

RCTI Commercial 1988

Indosiar Commercial 1991

SCTV Commercial 1990

ANTV Commercial 1993

TPI Commercial 1991

TransTV Commercial 2001

Trans7 Commercial 2001

GlobalTV Commercial 2001

Lativi Commercial 2001

MetroTV Commercial 2001

Sumber : BuddeComm

Setelah itu muncul beberapa TV swasta baru pada awal tahun 2000 dan TV

lokal. Munculnya TV swasta baru ini telah menimbukan persaingan dalam

mendapatkan rating tertinggi yang berdampak pada pendapatan mereka.

Persaingan ini akan memunculkan berbagai inovasi program siaran yang dapat

menarik pemirsanya. Selain itu, ada beberapa stasiun TV yang mempunyai

segmen pasar tersendiri dengan fokus pada program siaran tertentu.

Page 126: Studi iptv 2007

112

Dalam hal jangkaun siaran, TVRI merupakan stasiun televisi yang mempunyai

jangkaun hampir diseluruh pelosok nusantara yang mampu menjangkau 195,2

juta penduduk diseluruh nusantara. Kemudian diikuti oleh Indosiar dan RCTI.

Tabel 67 Jangkaun Siaran

TV STATION

REACH

Province Towns Population (million)

TVRI 30 389 195.2

Indosiar 22 176 170.0

RCTI 33 390 169.9

SCTV 25 260 167.8

ANTV 17 126 147.9

Trans TV 16 141 138.8

TPI 19 138 129.7

Metro TV 24 279 118.0

Global TV 18 148 110.4

TV7 15 97 101.9

Lativi 9 84 94.9

Sumber : US Commercial Service

IV. 2. 3. 3 TV Berbayar

Pasar TV berbayar di Indonesia adalah masih sedikit dibanding dengan pemirsa

Televisi (Free to Air TV). Penetrasi TV berbayar hanya mencapai sekitar 1%

dari total TV rumah tangga. Pada saat ini pasar TV berbayar didominasi oleh

Indovision, Kabelvision, Astro dan Telkomvision dengan menguasai pasar lebih

dari 95%.

Page 127: Studi iptv 2007

113

Tabel 68 Pelanggan TV Berbayar

Year Cable Satellite Total

2001 70.000 60.000 130.000

2002 80.000 59.000 139.000

2003 105.000 51.000 156.000

2004 130.000 85.000 215.000

2005(e) 164.000 190.000 354.000

2006(e) 190.000 300.000 490.000

Sumber : BuddeComm

IV. 2. 3. 4 Penyiaran TV Digital

Pemerintah Indonesia telah melaksanakan uji coba untuk menentukan standar

penyiaran TV digital. Depkominfo telah membentuk tim nasional migrasi

penyiaran analog ke digital yang telah bekerja sejak tahun 2005 s/d

pertengahan tahun 2007. Tim nasional migrasi analog penyiaran ke digital

terdiri dari sejumlah instansi pemerintah terkait, asosiasi industri penyiaran,

telekomunikasi, manufaktur, vendor, lembaga konsumen, dsb. Tim tersebut

melakukan beberapa kajian teknis regulasi. ekonomi maupun potensi industri

nasional terhadap sejumlah potensi standar penyiaran digital, termasuk ,

maupun melaksanakan sejumlah uji coba terhadap sejumlah standar penyiaran

digital seperti DVB-T, DVB-H, DAB serta FM-IBOC. Terdapat beberapa

rekomendasi dari tim nasional tersebut termasuk pemilihan standar TV Digital

untuk penerima tetap.

Pada bulan Maret 2007, Depkominfo sesuai Peraturan Menteri Komunikasi dan

Informatika No. 07 Tahun 2007 Standar Penyiaran Digital Terestrial Untuk

Televisi Tidak Bergerak di Indonesia telah menetapkan standar DVB-T sebagai

standar penyiaran digital free-to-air untuk pesawat penerima tetap (Fixed

Digital TV). Sedangkan untuk standar penyiaran digital lainnya tidak ditetapkan

melalui ketentuan tersendiri.

Page 128: Studi iptv 2007

114

Penggunaan frekuensi penyiaran digital akan sangat menghemat frekuensi

dengan memberikan jumlah program / konten yang jauh lebih banyak daripada

penggunaan frekuensi penyiaran analog. Sebagai contoh, penyiaran digital

DVB-T akan memberikan efisiensi sekitar 18 kali lipat daripada penyiaran

analog. 1 kanal RF DVB-T 8 MHz bisa memberikan 4-6 program, dan bisa

menggunakan adjacent channel, sedangkan 1 kanal TV analog hanya bisa

memberikan 1 program, dan tidak bisa digunakan frekuensi yang bersebelahan

(adjacent channels) di suatu luas wilayah tertentu.

Demikian pula misalnya 1 kanal RF DAB (7 MHz) bisa memberikan sekurang-

kurangnya 28 program siaran, dan bila diberikan 4 kanal DAB (4 x 7 = 28 MHz)

bisa memberikan 112 program radio siaran digital di suatu wilayah layanan

(bisa di reuse di wilayah layanan yang bersebelahan). Dengan perkembangan

teknologi kompresi yang semakin canggih seperti MP4, AAC, dsb maka jumlah

program radio siaran digital akan jauh lebih banyak lagi.Bila dibandingkan

dengan Radio Siaran FM yang maksimal di suatu wilayah layanan hanya bisa

dialokasikan sekitar 48 program siaran pada seluruh pita (87.6 – 108 MHz = 32

MHz), dengan asumsi spasi 400 kHz dan tidak didistribusikan di wilayah di

sekitarnya.

Permasalahan utama adalah di sisi pesawat penerima penyiaran digital yang

relatif jauh lebih mahal daripada pesawat penerima penyiaran analog biasa.

Untuk TV siaran digital, bila ingin tetap menggunakan pesawat TV analog

eksisting, diperlukan set top box (dekoder) DVB-T, yang harganya di pasaran

sekitar Rp. 250.000. Karena frekuensi yang digunakan TV analog dan TV digital

adalah sama di pita frekuensi UHF, maka strategi migrasi penyiaran digital ini

sangat penting, dan harus memberikan rangsangan kepada masyarakat untuk

merasa perlu membeli set-top-box. Seperti dengan memberikan jumlah

program/konten lebih banyak dan bermutu, kualitas penerimaan yang lebih

Page 129: Studi iptv 2007

115

baik, serta skema pembelian set top box / dekoder yang fleksibel, seperti kredit

pembelian dekoder dengan bunga sangat rendah, misalnya atau bentuk-bentuk

bantuan lainnya.

Sedangkan untuk Radio Siaran Digital (DAB), harganya masih sekitar Rp.

350.000, dengan potensi semakin menurun sepanjang waktu. Akan tetapi masih

sangat jauh lebih mahal dibandingkan pesawat penerima radio siaran FM dan

AM. Oleh karena itu penyiaran analog FM dan AM akan tetap ada tidak

digantikan oleh DAB. DAB merupakan komplementari dari penyiaran radio

siaran analog yang ada saat ini.

Berdasarkan panduan dari Tim Nasional tersebut di atas dan penentuan standar

penyiaran digital, Ditjen Postel telah menyiapkan perencanaan frekuensi

penyiaran digital di pita VHF dan UHF sebagai berikut:

1) Pita VHF (174 – 230 MHz).

a. Saat ini beberapa kanal frekuensi digunakan di sejumlah lokasi

di Indonesia untuk TV VHF Analog terutama oleh TVRI dan

sedikit TV swasta.

b. Potensi penyiaran digital di pita VHF adalah standar DAB

(Digital Audio Broadcasting) dan DMB (Digital Multimedia

Broadcasting). DAB adalah standar radio siaran digital yang

dikembangkan negara-negara Eropa, sedangkan DMB adalah

standar penyiaran TV bergerak (mobile TV) yang

dikembangkan Korea.

c. Mengingat kebutuhan kanal program Radio Siaran (terutama

FM) di sejumlah lokasi melebihi ketersediaan kanal frekuensi

Radio Siaran Analog (AM/FM), maka DAB merupakan alternatif

potensial untuk pemecahan masalah tersebut.

Page 130: Studi iptv 2007

116

d. Pita VHF Band III untuk penyiaran terdiri dari 12 kanal (kanal 5

s/d kanal 13), yang dapat dibagi dua, sebagian untuk DAB free-

to-air, sebagian disiapkan untuk penyiaran multimedia bergerak

(mobile TV) seperti DMB.

e. Perencanaan pemetaan dan distribusi frekuensi VHF tersebut di

atas akan memperhatikan kondisi eksisting penyiaran TV VHF

analog agar sedapat mungkin tidak menimbulkan interferensi.

Walaupun demikian, perlu kiranya waktu transisi agar

penyiaran TV VHF analog dapat dihentikan (digital switchover).

2) Pita Frekunsi UHF (470 – 806 MHz)

a. Saat ini beberapa kanal frekuensi digunakan di sejumlah lokasi

di Indonesia untuk TV UHF Analog oleh TVRI dan TV swasta,

termasuk sejumlah TV swasta lokal baru yang diberi izin oleh

Pemerintah Daerah.

b. Potensi penyiaran digital di pita UHF adalah standar DVB-T

(Digital Video Broadcasting-Terrestrial), DVB-H (DVB-

Handheld), Media Flo, dsb. DVB-T adalah standar TV siaran

digital tetap, DVB-H standar TV siaran digital bergerak (mobile-

TV), yang dikembangkan negara-negara Eropa. Sedangkan

Media Flo adalah standar penyiaran TV bergerak (mobile TV)

yang dikembangkan Qualcomm dari Amerika Serikat.

c. Mengingat kebutuhan kanal program TV Siaran free-to-air di

sejumlah lokasi melebihi ketersediaan kanal frekuensi TV Siaran

Analog (AM/FM), maka DVB-T merupakan satu-satunya solusi

pemecahan masalah.

d. Pita UHF Band IV/V untuk penyiaran terdiri dari 42 kanal (kanal

22 s/d kanal 62). Akan tetapi pada band UHF ini juga

berdasarkan Radio Regulation ITU dialokasikan juga untuk

servis lain seperti Fixed, Mobile. Bahkan di WRC-2007 lalu

dialokasikan sebagian pita frekuensi UHF ini untuk IMT

Page 131: Studi iptv 2007

117

(internatonal mobile telecommunication). Trend di sejumlah

negara di dunia untuk mengalokasikan sebagian pita UHF

setelah switch off analogue, untuk sejumlah layanan seperti

mobile multimedia baik mobile TV, ataupun mobile BWA, IMT,

dsb. Selain itu sebagian pita UHF bawah seperti Ch.22 s/d 24

(470 s/d 494 MHz), di banyak negara digunakan untuk Land

Mobile Services untuk two way radio, radio trunking, dsb.

e. Berdasarkan hal tersebut, maka Ditjen Postel merencanakan

distribusi pita frekuensi UHF sebagai berikut:

i. Ch. 22 s/d 24 akan dialokasikan untuk Land Mobile

Services

ii. Ch. 25 s/d 42 untuk DVB-T free-to-air

iii. Ch. 42 s/d 62 untuk Mobile Multimedia

f. Perencanaan pemetaan dan distribusi frekuensi UHF tersebut di

atas akan memperhatikan kondisi eksisting penyiaran TV UHF

analog agar sedapat mungkin tidak menimbulkan interferensi.

Walaupun demikian, perlu kiranya waktu transisi agar

penyiaran TV UHF analog dapat dihentikan (digital switchover).

Ditargetkan, sesuai trend di sejumlah negara di dunia yang

diidentifikasi oleh ITU, waktu penghentian transmisi analog

(analogu switchoff/digital switchover) adalah pada tahun 2015.

IV. 2. 3. 5 Regulasi Eksisting

A. Latar belakang

Pemerintah Indonesia telah membuat Undang-undang No. 24 tahun 1997 untuk

mengatur sektor penyiaran. Undang-undang ini pernah dikemukakan pertama

kali sebagi rancangan undang-undang (RUU) oleh presiden pada tahun 1966.

RUU ditujukan untuk menata kejelasan regulasi dari radio dan televisi.

80% total siaran merupakan program yang dibuat lokal

Page 132: Studi iptv 2007

118

Mengakhiri 30 tahun monopoli oleh TVRI atas siaran berita dengan

mengijinkan operator swasta untuk memproduksi siaran berita sendiri

dengan terlebih dahulu melalui sensor pemerintah

Pembatasan jumlah stasiun Televisi

Memperpanjang ijin jaringan swasta dari lima tahun menjadi 10 tahun

Pemerintah mengeluarkan ijin baru penyelenggara FTA pada oktober 1999

untuk Perusahaan penyiaran TV swasta :

TransTV

TV7

Global TV

Lativi

MetroTV

Pada oktober 2001 kelima stasiun televisi baru tersebut telah melakukan

komersialisasi siaran

B. Undang-undang No. 32 tahun 2002

Pada akhir 2000, Dewan Perwakila Rakyat (DPR) mulai mempertimbangkan

sebuah rancangan baru Undang-undang penyiaran.Isi usulan dalam rancangan

undang-undang akan menggeser pengaturan dari pemerintah dengan

mendirikan regulator yang independen yaitu Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

Undang-undang baru penyiaran disetujui ada bulan desember 2002 dan

menurut undang-undang ini maka KPI pertama kali dibentuk dengan jumlah

anggota komisi 9 orang yang disusun pada bulan Desember 2003. KPI sebagai

regulator independen memerlukan perundangan untuk menyusun panduan

penyiaran, menyediakan ijin penyiaran, mengatur implementasi regulasi

penyiaran dan memberi sangsi untuk industri penyiaran Indonesia.

Page 133: Studi iptv 2007

119

Dibawah undang-undang ini konten dimonitor oleh KPI, tetapi bagaimana

kewenangan yang akan diatur sumber lain masih dalam perdebatan sengit.

C. Amandemen UU No. 32 Tahun 2002 (2006)

Pada Februari 2006, Pemerintah menetapkan perundangan bahwa menarik

kembali dari KPI dan menugaskan departemen komunikasi dan informatika hak

:

Memberi perijinan untuk perusahaan radio dan televisi

Memutuskan siapa yang mungkin dan tidak mungkin menjadi direktur

perusahaan

Membatasi kepemilikan penyiaran

Membatasi kepemilikan media

Melarang penyiaran asing

IV. 2. 4 Layanan IPTV

Pada saat ini belum ada operator yang menawarkan layanan IPTV di Indonesia.

Pemerintah belum memutuskan teknologi yang akan diadopsi. Telkomvision

sedang meneliti kemungkinan menggunakan jaringan tulang punggung IP PT

Telkom untuk menyediakan TV kabel ke rumah.

IV. 2. 5 Industri Manufaktur

IV. 2. 5. 1 Sejarah Perkembangan

Secara garis sejarah perkembangan industri manufaktur telekomunikasi

nasional adalah sebagai berikut :

Era tahun 1970-an, Kebijaksanaan industri nasional adalah melaksanakan

substitusi impor tanpa keharusan mutlak menuju penguasaan teknologi,

Era tahun 1980-an, Pemerintah membuat kosep yaitu proses alih

teknologi. Konsep ini diterapkan pada sejumlah industri strategis pada

waktu itu. Industri strategis pada waktu itu diharapkan mampu

Page 134: Studi iptv 2007

120

menghasilkan produk-produk yang dapat diekspor. Pada tahun ini juga

pemerintah membuat kebijaksanaan keharusan penggunaan produk

manufaktur dalam negeri untuk proyek pemerintah dan BUMN. Ini

merupakan bentuk dukungan pemerintah terhadap industri dalam negeri

dalam bentuk proteksi.

Era Tahun 90-an , Era kompetisi mulai dibuka dengan adanya

kecenderungan penurunan “import tax barriers”, baik karena tekanan global

maupun regional. Selain itu juga terjadi kesepakatan-kesepakatan global

baik dalam bidang jasa (services - WTO) termasuk telekomunikasi maupun

dalam produk manufaktur. Industri nasional pada saat itu belum siap

menghadapi era kompetisi, sehingga tidak mampu bersaing dengan produk

luar negeri. Pada akhir tahun ini krisis ekonomi yang melanda Indonesia

membawa dampak yang cukup besar terhadap sektor industri manufaktur

telekomunikasi. Akibatnya banyak industri nasional yang tidak mampu

bersaing dan cenderung menurun produk yang dihasilkan.

Era tahun 2000-an, Dampak dari krisis ekonomi pada akhir tahun 1990

masih dirasakan hingga saat ini. Peranan industri lokal dalam memenuhi

pasar perangkat telekomunikasi dalam negeri semakin tertekan terhadap

produk asing. Hal ini juga disebabkan adanya kebangkitan industri asing

dibeberapa negara asia dan eropa sehingga keberadaan industri lokal kita

semakin tertekan. Memang ada beberapa industri manufaktur nasional yang

mulai bangkit pada tahun ini, akan tetapi penguasaan pasarnya tidak terlalu

besar. Dari jumlah belanja perangkat perangkat telekomunikasi nasional,

hampir 98% merupakan produk luar negeri.

IV. 2. 5. 2 Industri Manufaktur Telekomunikasi Pada Saat ini

Perkembangan industri manufaktur telekomunikasi pada saat ini belum mampu

bersaing dengan industri asing untuk memenuhi kebutuhan perangkat

telekomunikasi nasional. Akan tetapi pada saat ini masih ada industri

pendukung telekomunikasi yang masih bertahan. Keberadaan industri ini

Page 135: Studi iptv 2007

121

seharusnya mampu ditingkatkan atau dikembangkan sehingga lebih mampu

berperan dalam pembangunan telekomunikasi nasional. Berikut adalah

beberapa Industri manufaktur telekomunikasi yang ada ada saat ini :

• Pengguna

Quasar : PABX, Wartel, GSM dan CDMA

INTI PISMA : Nexia (CDMA Phone)

Sentosa :Terminal telepon analog dan terminal fix CDMA

• Operator

HARIFF : Power, Multiplexing, Converter, Network

Management System

LEN : Power, Transmitter radio & TV siaran analog

COMMUNICATION CABLE SYSTEM : Serat Optik

CMI : Perangkat Microwave

INTI : BTS, Network management system

Nurrizka : Microwave, VSAT, dll

TKD : Softswitch

Selain itu masih ada beberapa perusahaan manufaktur lainnya yang

keberadaannya belum banyak diketahui.

IV. 2. 5. 3 Produk Dalam Negeri

Berdasarkan data yang diperoleh dari direktorat standarisasi Ditjen Postel, pada

tahun 2004 jumlah perangkat hasil industri dalam negeri adalah sebagai berikut

:

• Berbasis Kabel berjumlah : 32 Jenis

o Adaptive Differential Pulse Code

o Modulation (ADPCM) o Anti Paralel Telepon Kartu

o Point Box Langganan

o Digital Timer Announcer o Multiplexer PCM 30 Kanal

o Voice Processing System o Pesawat Telepon Umum

Koin o Pelanggan

o Caller ID

o Pesawat Telepon Umum Kartu Smart

Page 136: Studi iptv 2007

122

o PDPT

o Pesawat Telepon o Pesawat Telepon Analog

o Pesawat Telepon Umum Multi Koin

o Sentral Telepon Digital o Smart Card Phone

o Voice Respond System

o Digital Loop Carrier o Fax Link

o MultiPlexer SDH o PTUMC Indoor

o Saluran Pengaman Faximil

o Anti Pemakai Ilegal

Saluran Telepon o Umum

o Telepon Umum Kartu Chip o Comm Builder LC

o Lokal Phone Billing System

o PABX

o Pesawat Telepon SMS o Signaling Gateway

o Soft Switch o Trunk Gateway

o TV SMS

o STLO

• Berbasis Radio berjumlah : 15 Jenis o Radio Digital

o Radio VHF/UHF Analog

o Advance Rural Telephone System (ARTS)

o Radio Panggil o Telepon Seluler GSM

o Telepon Tanpa Kabel Untuk Pribadi

o Wireless Local Loop

o Radio Transceiver Land Mobile

o Cordless Phone

o AceS Fix Satellite Terminal

o Interface GSM o Fix Wireless Terminal

CDMA o Radio Transceiver

o Radio Transceiver Handheld

o Radio Transceiver HF All

Band

• Berbasis Sarana Pendukung berjumlah : 25 Jenis

o Berdasarkan perusahaan berbasis industri perangkat telekomunikasi

dalam negeri berjumlah : 106 perusahaan

o Berdasarkan data sampai dengan Tahun 2004 telah dikeluarkan

2.343 sertifikat perangkat telekomunikasi

o Perbandingan perangkat telekomunikasi dalam negeri terhadap

sertifikat yang telah dikeluarkan adalah 3%

Page 137: Studi iptv 2007

123

IV. 2. 6 Industri Konten

Pada saat ini, industri konten indonesia berjumlah sekitar 500 perusahaan

dengan menghasilkan konten yang berbeda-beda. Jumlah perusahaan yang

menghasilkan konten seluler adalah paling banyak dan terus mengalami

pertumbuhan yang paling pesat seiring dengan pertumbuhan pengguna seluler

yang terus meningkat. Akan tetapi pasar konten yang paling besar adalah di

bidang penyiaran (FTA) yang mencapai 1500 Milyar Rupiah.

Tabel 69 Kondisi Industri Konten Indonesia

No. Jenis Konten Pasar (Biaya

Konten)

Penyedia

Konten

Pertumbuhan

Industri

Perusahaan

Pengguna

1

Konten Seluler (Ring

back tone, SMS, Streaming)

Rp. 400 Milyar

per tahun

250

Perusahaan

8% - 15%

pertahun 6 (Seluler)

2 Konten Penyiaran (FTA)

Rp. 1500 Milyar per tahun

200 Perusahaan

8 – 10 % pertahun

11 (STJ) 40 (L)

3 Konten Pay TV Rp. 600 Milyar

Per tahun

50

Perusahaan

5 – 10 %

pertahun 5

Sumber : MNC Group, diolah dari berbagai sumber

IV. 3 Layanan IPTV di Negara Lain

IV. 3. 1 Korea Selatan

IV. 3. 1. 1 Pendahuluan

Korea Selatan mempunyai luas wilayah 98,477 km2 dan jumlah penduduk

(2006) sekitar 48,846,823. Sehingga kepadatan penduduk korea selatan (2006)

adalah 496 / km2. Korea mempunyai tingkat pertumbuhan penduduk 0,46%

pertahun. Penduduk Korea Selatan merupakan salah satu penduduk yang

homogen secara etnis dan bahasa di dunia. Dengan jumlah penduduk 48,85

Page 138: Studi iptv 2007

124

juta, Korea Selatan merupakan salah satu Negara yang mempunyai kepadatan

penduduk tertinggi di dunia.

Pada saat ini Korea Selatan merupakan salah satu Negara maju di Dunia. Hal ini

dapat dilihat pada indikator ekonomi yang cukup tinggi. GDP Korea Selatan

pada tahun 2005 mencapai USD 787,5 miliar dan 2006 mencapai USD 897,4

miliar. Pertumbuhan rata-rata GDP tahun 2005 mencapai 4,7% dan 2006

mencapai 4%. Pendapatan perkapita tahun 2005 mencapai USD 16,291.

IV. 3. 1. 2 Pasar

Kemajuan di bidang ekonomi tentu akan memberi dampak pada sektor lain.

Pada sektor telekomunikasi Korea Selatan termasuk mempunyai penetrasi

telepon yang tinggi dan jumlah pengguna internet hampir mencapai 90%.

Sumber : MIC

Gambar 28. Grafik Jumlah Pengguna Intenet di Korea Selatan

Dalam hal penggunaan layanan broadband, pengguna di Korea Selatan lebih

banyak untuk mencari informasi kemudian di ikuti dengan game. Online game

Page 139: Studi iptv 2007

125

mempunyai peran penting dalam dalam mempopulerkan internet broadband.

Berikut ini adalah penggunaan internet broadband di Korea Selatan.

Sumber : MIC

Gambar 29. Penggunaan Layanan Internet Broadband di Korea Selatan

Layanan internet di Korea Selatan di komersialisasikan pada tahun 1994.

Sedangkan layanan broadband dimulai pada bulan Juli 1998 oleh Thrunet

Telecom menggunakan Kabel Modem. Jumlah pengguna internet lebih dari 30

juta pada tahun 2004 dengan penetrasi 68%, kemudian laju pertumbuhan

cenderung menurun menjadi 5% seiring dengan pasar yang semakin jenuh.

Pertumbuhan yang cepat pengguna internet pada tahun 1998 sampai dengan

2000 didorong oleh pertumbuhan yang cepat pelanggan broadband internet

pada periode yang sama.

Page 140: Studi iptv 2007

126

Sumber : MIC

Gambar 30. Pertumbuhan Penetrasi Broadband

Jumlah pelanggan pada tahun 1998 hanya 5.000 pelanggan, kemudian menjadi

168.000 pada tahun 1999 dan mencapai pertumbuhan dengan cepat pada

tahun 2000 sehingga mencapai 3.870.000. Kemudian trend pertumbuhan masih

berlangsung sampai saat ini walaupun pertumbuhan rata-rata cenderung turun

seiring dengan pasar yang hampir jenuh.

Dengan pasar yang hampir mendekati titik jenuh maka operator broadband

akan berusaha untuk mencegah pelanggannya pindah ke operator lain. Hal ini

dapat dilakukan dengan meningkatkan kualitas layanannya. Sebagai contoh

melakukan peningkatan layanan dari ADSL menjadi VDSL tanpa dipungut biaya.

Operator akan fokus pada kecepatan akses yang ditawarkan untuk untuk

mencegah pelanggan pindah ke operator lain. Pada kenyataan, Hanaro

kehilangan 200,000 pelanggan ADSL ke layanan VDSL Korea Telecom (KT).

Page 141: Studi iptv 2007

127

Tabel 70 Pangsa Pasar Layanan Broadband

xDSL Cable

Modem APT LAN

Satellite

Total Share

KT 5.230.342 0 353.880 4.836 5.589.058 50.0%

Hanaro 1.093.261 1.290.150 342.152 0 2.725.563 24.4%

Thrunet 0 1.287.502 5.862 0 1.293.364 11.6%

Onse 0 419.293 3.769 0 423.062 3.8%

Dremline 56.178 89.546 3.874 0 149.598 1.3%

Dacom 0 135.884 65.820 0 201.704 1.8%

Others 56.174 605.791 134.185 0 796.150 7.1%

Total 6.435.955 3.828.166 909.542 4.836 11.178.499 100%

Share 57.6% 34.2% 8.1% 0.1% 100%

Sumber : MIC, Desember 2003

Pada saat ini layanan koneksi internet broadband disediakan oleh 6 penyedia

layanan jaringan, TV kabel dan beberapa penyedia jasa nilai tambah seperti

ISP. Penyedia jasa jaringan mempunyai fasilitas jaringan sendiri dan

memerlukan sebuah ijin dari pemerintah. Kabel TV menggunakan fasilitas yang

lain dan memerlukan registrasi dari pemerintah sedangkan penyedia jasa nilai

tambah hanya memberitahukan kepada pemerintah. Diantara penyedia jasa

broadband KT, Hanaro dan Thrunet mendominasi pangsa pasar yang mencapai

86% dari total pasar. KT merupakan penyedia jaringan terbesar dalam industri

telekomunikasi di Korea Selatan. Pengalaman bisnisnya meliputi telepon kabel

tetap, layanan internet (Megapass, KORNET), aplikasi internet (IDC, ASP, dan

sebagainya), layanan data, layanan mobile dan satelit. Hanaro adalah penyedia

jasa layanan broadband ke dua berdasarkan pada pangsa pasar. Hanaro

memiliki infrastruktur layanan DSL sendiri dengan menambah jaringan fiber

optik. Pengalaman bisnis hanaro meliputi intenet, telepon kabel tetap dan

leased line (termasuk TV kabel).

Page 142: Studi iptv 2007

128

Untuk Pelanggan broadband KT, 93,6% adalah pengguna xDSL di Korea

Selatan. Sedangkan pelanggan Hanaro 40.1% menggunakan xDSL dan 47,3%

menggunakan kabel modem. Sedangkan Thrunet 99.5%

Sumber : MIC Gambar 31. Pangsa Pasar Layanan Broadband

Pangsa pasar sangat didominasi oleh KT yang menggambarkan 81,3% pangsa

pasar. Di APT LAN, KT dan Hanaro mempunyai pangsa pasar yang sama. Di

kabel modem, Hanaro dan Thrunet hamper sama pangsa pasarnya.

IV. 3. 1. 3 Layanan IPTV

Operator telepon tetap memimpin dalam menyiapkan layanan IPTV di Korea

seperti negara lain, akan tetapi belum adanya kerangka kerja institusi dan

kontroversi atas regulasi yang fair antara operator TV kabel dan penyedia

layanan IPTV, pembukaan layanan secara komersial telah ditunda. Sejak

layanan IPTV Korea ditujukan untuk menjadi penyedia berdasarkan pada

jaringan kecepatan tinggi, 100Mbps FTTh dan Pemerintah membentuk

Broadband Convergence Network (BcN), layanan IPTV sepertinya mempunyai

Page 143: Studi iptv 2007

129

sebuah kekuatan pasar yang besar di Korea. Perusahaan Telekomunikasi seperti

Korea Telecom (KT), Hanaro Telecom dan Dacom sedang menyiapkan layanan

IPTV sebagai model bisnis dari proyek BcN dan mereka siap mulai uji coba

layanan pada pertengahan 2005.

KT adalah pemain paling aktif dalam memulai layanan IPTV untuk pasar

domistik. KT sedang menyiapkan layanan IPTV sebagai sebuah aplikasi strategi

dari bisnis home network, untuk mengatasi penyediaan layanan penyiaran.

Untuk membuka layanan IPTV, KT menerapkan tiga strategi IPTV yaitu Home

Network service, TV Portal dan IP media.

Komersialiasi IPTV dimulai 2006 di Korea, dan diproyeksikan bahwa jumlah

pelanggan akan mencapai 570.000 dan terus tumbuh mencapai sekitar 3 juta

pada tahun 2012. Dari target proyeksi tersebut maka penjualan akan mencapai

160 miliar KRW pada tahun 2006 dan terus bertambah mencapai 770 miliar

KRW pada tahun 2012.

Page 144: Studi iptv 2007

130

Sumber : ROA Group

Gambar 32. Prospek Pelanggan dan Pendapatan IPTV

IPTV diharapkan membawa dampak pada industri telekomunikasi dan

penyiaran. Dampak terbesar adalah bahwa IPTV membawa sebuah perubahan

pada struktur industri. IPTV akan ditrasformasikan dari layanan non-realtime

seperti informasi dan VOD menjadi layanan dua arah melalui transmisi realtime

dari konten penyiaran. Bisa dikatakan, batas-batas antara industri

telekomunikasi dan penyiaran akan menghilang oleh konvergensi platform yang

disebut IPTV.

Konvergensi layanan telekomunikasi tetap dan penyiaran yang

direpresentasikan oleh IPTV dan konvergensi layanan telekomunikasi bergerak

dan penyiaran yang direpresentasikan oleh Digital Multimedia Broadcasting

(DMB) akan mempimpin layanan telekomunikasi dan penyiaran di Korea ke

depan.

Page 145: Studi iptv 2007

131

Sejauh ini, tidak hanya layanan video tetapi juga layanan home-networking

seperti layanan home automation dan home-security diharapkan dapat

direalisasikan dan disebar secara luas melalui IPTV. Dengan fitur dua arah,

karakteristik utama layanan telekomunikasi akan ditambahkan pada tersebut,

bermacam-macam layanan nilai tambah seperti video phone, e-learning dan

portal TV akan dikembangkan. Pengembangan dari berbagai layanan nilai

tambah tersebut akan mendorong ekspansi pasar aplikasi untuk pengguna

rumahan. Dalam hal untuk merealisasikan layanan tersebut, set-top box (STB)

IPTV akan dihubungkan dengan jaringan internet kecepatan tinggi dengan

kemampuan layanan TV. Jika fungsi VoIP ditambahkan maka STB akan

dikembangkan sebagai layanan Triple-Play yang menyediakan layanan telepon,

internet kecepatan tinggi dan penyiaran pada waktu yang bersamaan.

IV. 3. 1. 4 Kemampuan Industri TIK

Industri TIK Korea dibagi menjadi Industri perangkat TIK, jasa telekomunikasi

dan industri software. Seberti terlihat pada tabel, perangkat TIK adalah paling

signifikan dalam hal produksinya, terhitung lebih dari dua pertiga dari industri

TIK keseluruhan. Berdasarkan produksi yang dihasilkan, industri TIK Korea

mencapai USD 181,6 miliar pada tahun 2003. Perangkat TIK sebesar 69%

(USD 126,8 miliar), jasa telekomunikasi 20,7 % (USD 37,6 miliar) dan software

(USD 17,2 miliar).

Page 146: Studi iptv 2007

132

Tabel 71 Pendapatan Industri TIK Korea

Sumber : Korea Information Strategy Development Institute

Industri ICT korea menyumbang 25,1 % dari GDP korea, merupakan kontribusi

terbesar diantara negara anggota OECD. Ekspor ICT mencapai 28% dari total

ekspor Korea. Korea masuk peringkat empat di dunia dalam produksi peralatan

ICT.

IV. 3. 1. 5 Kebijakan

IV. 3. 1. 5. 1 Kebijakan Broadband

Dalam rangka mendorong peningkatan peningkatan penetrasi layanan

broadband pemerintah Korea Selatan telah membuat serangkaian kebijakan

sebagai berikut :

Tahun 1999 – 2000 memberi pinjaman sekitar 71 Miliar Euro dengan

bunga rendah yang ditawarkan kepada operator

Tahun 1999 memperkenalkan program sertifikasi untuk pembuatan

peralatan broadband

Tahun 2000 memperkenalkan tiga sistem untuk evaluasi kualitas

broadband

Page 147: Studi iptv 2007

133

Tahun 2002 Memperkenalkan Service Level Agreement (SLA) untuk

broadband

Tahun 2002 Local Loop Unbundling (LLU) diperkenalkan

Tahun 2003 Standard LLU dirubah untuk membuat kebijakan yang

lebih efektif

Tahun 2004 Layanan broadband direncanakan dimasukkan dalam

layanan infrastruktur komunikasi.

Selain itu, Pemerintah Korea Selatan juga melakukan kegiatan untuk

mendukung tercapainya penetrasi layanan broadband yang tinggi. Beberapa

kegiatan untuk mendukung tersebut antara lain ;

Pemerintah melakukan promosi mengenai kompetisi. Hal ini dilakukan

agar operator dapat memberi kulitas layanan yang terbaik dengan

harga yang murah

Sekolah, perguruan tinggi, organisasi dan institusi penelitian mendapat

layanan internet melalui jaringan nasional dengan tanpa biaya atau

mendapatkan discount.

Pemerintah daerah menawarkan program pendidikan gratis untuk

setiap warga yang bersedia memberi pengajaran mengenai

penggunaan PC dan internet.

Pemerintah memberi isentif dan subsidi bagi perusahaan swasta yang

akan membangun jaringan broadband.

Dalam hal kompetisi yang dipromosikan oleh pemerintah adalah sebagai berikut

:

1. Intenet broadband tidak diklasifikan sebagai bisnis infrastruktur, ini

berarti bahwa peraturan yang ada akan mengurangi pembatasan dan

beban keuangan pada operator. Jika diklasifikan sebagai bisnis

infrastruktur, setiap perubahan harga layanan dari operator harus

dilaporkan dan disetujui oleh pemerintah. Selain itu, operator dalam

Page 148: Studi iptv 2007

134

bisnis infrastruktur harus membayar jumlah tertentu sebagai kontribusi

pedapatan ke pemerintah dimana hal ini merupakan beban keuangan

bagi operator. Kontribusi pendapatan berkisar antara 0,5% dan 0,75%

dari pendapatan operator.

2. Pemerintah mencoba untuk memfasilitasi kompetisi dengan meletakkan

batasan-batasan tertentu pada operator dominan.

3. Pemerintah memperkenalkan ukuran mengenai operator dominan.

Korea Telecom (KT) membuka jaringan tulangpunggung mereka ke

operator yang lebih kecil untuk memperkenalkan lingkungan kompetisi

yang fair. Pemerintah juga secara tertutup mengawasi kebijakan harga

KT dalam menyewakan jaringannya ke operator dan penyedia layanan

yang lain.

IV. 3. 1. 5. 2 Kebijakan Konvergensi dan Layanan IPTV

Isu utama terkait dengan layanan konvergensi adalah merombak institusi

regulator dan merombak regulasi di Korea Selatan, Regulasi di Korea Selatan

pada saat ini adalah vertikal yang berarti bahwa institusi regulator untuk

penyiaran dan telekomunikasi terpisah. Korean Broadcasting Commision (KBC)

menangani regulasi yang berhubungan dengan industri penyiaran dan Ministry

of Information Communication (MIC) dilibatkan dalam regulasi industri

telekomunikasi. Dalam hal untuk mengoperasikan bisnis terrestrial atau satellite

broadcasting, penyelenggara harus memperoleh lisensi dari MIC sesuai dengan

ketentuan Radio Waves Act. Prosedur yang sama juga dilakukan untuk

mengoperasikan bisnis layanan cable broadcasting.

Tabel 72 Regulasi Penyiaran dan Telekomunikasi di Korea Selatan

Regulation Industry Suppot Policy

Regulatory Institution

Function Administration

Function

Br

oa

dc

as ti n g The Korean

Broadcasting Policy of Broadcasting,

Ministry of Culture and

The support of Audio-visual service

Page 149: Studi iptv 2007

135

Commission Regulation of Content

Tourism industry promotion

The Ministry of Information and Communication

The allocation of spectrum, A License for a radio station

The Korean Broadcasting Commission

Economic Regulation

The Korean Broadcasting Commission

Through the conference and agreement with the Ministry of Culture and Tourism (Article 27 of Broadcasting Act)

Tele

co

mm

un

icati

on

The Ministry of Information and Communication

Policy of

Telecommunication

The Ministry of Information and Communication

The support of telecommunication industry promotion

Information Communication Ethics committee

Regulation of Telecommunication Content

Korea Communications commission

Economic Regulation

Sumber : Kim(2003)

Selama institusi regulator dari penyiaran dan telekomunikasi dipisah,

pengaturan sebuah layanan baru akan menjadi sulit. Dasar-dasar penyatuan

institusi regulator sedang dipertimbangkan pada saat ini. Meskipun kebutuhan

mengenai penyatuan institusi regulator dan regulasi baru sudah dibicarakan

pada pertengahan tahun 1990. Akan tetapi kenyataannya baru dimulai tahun

2002. Sementara itu, penyiaran dan telekomunikasi di dalam undang-undang

didefinisikan sebagai berikut :

Penyiaran adalah pengiriman dari program penyiaran yang direncanakan,

diproduksi dan dijadwalkan untuk umum dengan menggunakan fasilitas

telekomunikasi melalui kabel, satelit dan gelombang radio terrestrial

(broadcasting Act). Sedangkan definisi telekomunikasi adalah pengiriman atau

penerimaan dari kode, kata-kata, suara atau gambar melalui kabel, wireles,

optic dan perlatan elektro magnetik lainnya ( Telecommunication Basic Act).

Page 150: Studi iptv 2007

136

Dengan kata lain, penyiaran berarti adalah sebuah pengirim khusus yang

mengirim informasi yang terjadwal untuk umum, sedangkan telekomunikasi

berarti informasi yang dikirim dan diterima dalam dua arah dengan metode

elektronik. Hal ini menjadi sulit untuk mengkategorikan layanan IPTV didalam

undang-undang yang ada sekarang. Hal ini dikarenakan layanan IPTV dapat

melakukan beberapa hal berikut yaitu pengirim tertentu akan mengirim

informasi terjadwal ke publik, pengirim tertentu mengirim hanya kepada

pengguna tertentu dan pengirim tertentu dapat mengirim dan menerima

informasi ke individu tertentu.

KBC dan MIC mempunyai pendapat bertentangan mengenai layanan

konvergensi, apakah diatur sebagai penyiaran atau telekomunikasi. KBC

mengklaim dengan mengenalkan konsep “layanan penyiaran kategori khusus”

kedalam Broadcasting Act dan mengatur penyelenggara jasa konvergensi

sebagai perusahaan penyiaran. Komisi meminta dengan tegas bahwa layanan

konvergensi seharusnya menjadi konsep penyiaran didasarkan pada

keterbukaan pasar telekomunikasi dan kompetisi IPTV dengan TV kabel. Sejak

Korea mengijinkan asing untuk berinvestasi pada layanan telekomunikasi

kecuali pada layanan penyiaran dan telekomunikasi dasar melalui WTO. Jika

IPTV dimasukkan kedalam konsep “ Jasa jaringan nilai tambah”, pemerintah

Korea tidak dapat mencegah masuknya permintaan pembukaan pasar dari

Negara lain. KBC mengingatkan bahwa jika perusahaan telekomunikasi masuk

kedalam pasar penyiaran dengan menawarkan layanan IPTV, ini akan

memungkinkan bangkrutnya industri kabel TV.

Berbeda dengan MIC yang mengusulkan untuk menetapkan sebuah undang-

undang baru, yang disebut undang-undang bisnis layanan konvergensi

penyiaran dan telekomunikasi dan MIC meminta dengan tegas pada pengaturan

bahwa penyedia jasa konvergensi adalah perusahaan bisnis jaringan, MIC

mengkalim bahwa IPTV seharusnya disediakan sebagai layanan jaringan nilai

Page 151: Studi iptv 2007

137

tambah berdasarkan pada dua alasan yaitu : kematangan teknis dimana

layanan IPTV disiapkan dan keterlambatan penawaran layanan konvergensi

menyebabkan pengabaian kompetisi nasional dalam pasar telekomunikasi

internasional. Pada saat KBC menegaskan bahwa mendirikan sebuah institusi

regulator dan kerangka kerja regulator seharusnya menjadi pertimbangan

pertama dan layanan diselenggarakan kemudian, Maka MIC menyatakan bahwa

layanan IPTV seharusnya dimulai dulu dan regulasi akan direformasi kemudian.

IV. 3. 2 Jepang

IV. 3. 2. 1 Pendahuluan

Konvergensi dapat dilihat sebagai irisan aktivitas dari tipe-tipe bisnis yang

berbeda, seperti konvergensi teknologi broadband dengan telephony (VoIP).

„Triple play‟ adalah istilah spesifik dari konvergensi yang menggambarkan

perpaduan dari TV/video, telepon dan layanan internet. Dalam rangka

menyelenggarakan layanan „triple play‟, perusahaan media berusaha merger

satu sama lain.

Tabel 73 Tipe konvergensi telekomunikasi

Voice and Data Voice and data convergence (VoIP, voice as an application)

Fixed and mobile Access technology convergence (fixed, wireless, mobile)

Telecom and media Convergence of telecom and broadcast media and content servives

Telecom and IT IP/IT network convergence (Next Generation Network Architecture)

Device Device convergence (consumer electronics converging with traditional telecom)

Sumber : BuddeComm

Page 152: Studi iptv 2007

138

Jepang dan Korea adalah adopter awal dari model triple play, dan mereka telah

melakukan progress yang signifikan yang kemudian merambah pada pasar Asia

Tenggara, Hongkong dan Taiwan. Tipe konvergensi telekomunikasi yang ada

dapat dilihat pada table berikut.

Karena lemahnya penetrasi CATV, para operator kabel di Jepang telah

melakukan lobi untuk menawarkan berbagai layanan telekomunikasi selama

beberapa tahun. Pada tahun 1993, Menteri Pos dan Telekomunikasi (MPT)

mengijinkan para cable operator untuk interkoneksi dengan jaringan

telekomunikasi dan sejumlah layanan telekomunikasi.

NTT kerjasama dengan pemerintah mengembangkan Fibre-to-the-Home (FttH)

sebagai layanan “satu untuk semua”, dimana suara, data dan video dapat

ditransmisikan melalui kabel fiber optic yang sama.

IV. 3. 2. 2 Pasar TV Digital Di Jepang

ISDB-T adalah standar broadcasting digital di Jepang. Di Jepang, sekitar 63 juta

rumah diharapkan dapat membeli digital tuner atau TV tuner pada tahun 2010.

Menteri Dalam Negeri dan Komunikasi berencana menciptakan receiver tunggal

untuk transmisi digital dari satelit broadcast, satelit komunikasi dan sumber-

sumber terrestrial. Harapannya, Jepang dapat memimpin Asia pada

pertumbuhan Direct Broadcasting Services (DBS), dan negara tersebut

diprediksikan memiliki 15 juta subscriber pada akhir 2009. Berdasarkan MIC,

pasar TV Jepang akan bernilai sebesar 35 triliun yen (US$330 juta) pada tahun

2010, yang pada tahun 1998 hanya 3 triliun yen.

Page 153: Studi iptv 2007

139

IV. 3. 2. 2. 1 Broadband TV

IPTV

NTT, KDDI , Softbank dan beberapa perusahaan sangat tertarik pada IPTV.

Pada bulan Oktober 2003, KDDI memulai layanan video Hikari Plus Net TV

dengan penyiaran melalui fiber secara langsung ke unit-unit lain, dengan

menawarkan 25 saluran TV, layanan karaoke, dan perpustakaan VoD yang

menyediakan sekitar 2000 film.

ISP seperti Nifty dan Biglobe juga memasuki broadband broadcasting, dengan

menyelenggarakan video-over-DSL menggunakan jaringan cooper milik NTT di

tahun 2003.

Softbank beralih pada broadcasting dengan layanan TV-over-DSLnya yang

dioperasikan oleh Perusahaan BB Cable melalui 100% kepemilikan Softbank

Broadmedia. BB Cable menjadi perusahaan pertama untuk menerima lisensi

broadbacast video pada bulan July 2002, kemudian bulan Maret 2003

meluncurkan layanan Softbank BB‟s ADSL di 23 rumah sakit di Tokyo, melalui

14 saluran TV dan 400 film pilihan. Softbank menamai layanannya dengan

sebutan „BBTV‟.

Pada bulan Oktober 2005, Softbank memiliki 5 juta pelanggan tetapi hanya

100.000 subscriber saja yang tertarik pada IPTV. Layanan ini digunakan dengan

set-top box sehingga orang dapat menonton di ruang tamunya. Tetapi STB

membutuhkan kabel untuk berhubungan dengan ADSL, sehingga hal ini

membuat tidak nyaman, karena lokasi ADSL tidaklah dekat dengan televisi.

Pada bulan Maret 2006, Softbank memiliki 4,8 juta subscriber dan sekitar

166.000 subscriber IPTV saja. Saat ini perusahaan meningkatkan bisnis hingga

18.000 subscriber setiap bulan.

Page 154: Studi iptv 2007

140

Tabel 74 Softbank dan operator besar IPTV di dunia - 2006

Sumber : BuddeComm based on industry data, * Estimasi

Satu alasan utama keberhasilan broadband adalah kompetisi dimana telcos

diterima dari perusahaan CATV.

Selama 2-3 tahun, negara di Eropa dan Amerika Utara memiliki subscriber

dengan basis CATV daripada broadband berbasis DSL, sampai kemudian telcos

mengambil alih.

Setelah telcos menurun, banyak yang pindah ke TV broadband. Berbagai

layanan komersial tersedia di Jepang, dimana Broadmedia/Softbank mulai

menawarkan 14 stasiun TV dan NTT memiliki 18 stasiun TV melalui DSL.

Kemudian layanan KDDI, TV-over-FttH, di luncurkan pada Desember 2004.Di

bawah ini adalah daftar Penyedia layanan IPTV di Jepang.

Page 155: Studi iptv 2007

141

Tabel 75 Daftar perusahaan penyedia layanan IPTV di Jepang

Company Service System of

Transmission Day of

Registration

BB Cable corporation BBTV IP 24 July 2002

KDDI Corporation Hikari Plus TV IP 3 Oktober 2003

K-cat Cable Television Corporation

Eo T.V. QAM 18 November 2003

Opticast Corporation HIKARI Perfect TV QAM 25 February 2004

On-line TV Co.,Ltd. 4th MEDIA IP 30 June 2004

I-Cast On Demand TV IP 25 May 2006

Sumber : The Ministry of International Affairs and Communications

VoD

Melalui lisensi persetujuan MDI, di tahun 2003, cinema memasuki pasar Jepang.

Salah satu kesepakatannya adalah bahwa film harus disebarkan oleh NTT-

DATA, provider broadband yang berbasis di Jepang.

Agustus 2003, unit ISP dari NTT memulai layanan broadcast dengan Fujitsu dan

NEC melalui jaringan broadband NTT. Layanan tersebut termasuk VoD sebaik

multi channel TV broadcast. Layanan broadcasting yang melalui ADSL atau

jaringan fiber optic dioperasikan oleh Softbank.

NTT West dan Sharp bergabung untuk sebuah layanan berbasis broadband

yang memudahkan pengguna untuk mendownload film. Layanan tersebut

menghubungkan server pribadi Sharp Galileo melalui layanan akses internet

NTT West untuk mendownload film yang disediakan oleh NTT Solmare.

Tahun 2005, broadcaster lebih agresif bersaing melawan telcos melalui VoD.

July 2005, Fuji TV mulai meluncurkan layanan terhadap tuntutan pasar melalui

siaran pertandingan voli wanita.

Page 156: Studi iptv 2007

142

Oktober 2005, NTT Corp memulai layanan VoD dengan target 1 juta subscriber

dengan 180.000 judul video yang memuat program berita dan olah raga.

IV. 3. 2 .2. 2 CATV

Tinjauan Pasar CATV

Pasar Jepang tertarik pada CATV, meski ada banyak layanan internet

broadband dan telephon. Memasuki tahun 2005, operator CATV Jepang, seperti

J-COM sangat aktif mendorong layanan triple-play yang meliputi TV, voice

telephone dan akses internet broadband. Pada industri CATV Jepang, banyak

operator kecil dan menengah telah „ditelan‟ oleh operator besar.

CATV di Jepang diluncurkan sebagai media tambahan, fungsi utamanya adalah

mengulangi program yang telah tersiar pada TV terrestrial.

Pasar CATV Jepang terus tumbuh. Maret 2001, ada 44 juta rumah yang

terpasang kabel dan lebih dari 18 juta rumah di Jepang yang berlangganann

CATV (sekitar 40% dari keseluruhan rumah). Tahun 2002, subcribernya

meningkat hingga 23 juta.

Akhir tahun 2002, operator kabel menawarkan bundle ganda dan triple play

dengan akses internet dan telepon sesuai dstribusi standar dan layanan multi

channel.

Pasar CATV Jepang masih berpotensi tumbuh dibandingkan AS, dimana 90%

rumah menggunakan kabel dan satelit.

Page 157: Studi iptv 2007

143

Tabel 76 Pelanggan Kabel TV 2002 - 2007

Year (March) Subscriber Household penetration

2002 13.000.000 26,8%

2003 15.140.000 31,1%

2004 16.540.000 33,2%

2005 17.880.000 35,4%

2006 19.130.000 38,0%

2007 20.610.000 40,3%

Sumber : BuddeComm

Sementara jumlah operator TV Kabel berubah setiap tahunnya.

Tabel 77 Operator TV Kabel 1998-2007

Year (March)*

Number of operators

1998 513

1999 524

2000 526

2001 512

2002 517

2003 528

2004 571

2005 547

2006 530

2007 528

Sumber : BuddeComm based on MIC Data

Ada beberapa pemain utama TV kabel di Jepang, yaitu: J-COM Broadband, Sky

Perfect, Sony, Japan Cablenet, Mediatti, TOKAI, dan Chuku Cable Network.

Page 158: Studi iptv 2007

144

IV. 3. 2. 2. 3 Regulasi

Isu regulasi pada jaringan broadcasting over broadband

Dengan adanya perbaikan jaringan dan kualitas layanan, maka permintaan

program broadcasting via jaringan broadband semakin besar. Aturan

broadcasting muncul di tahun 2002 dengan tujuan dapat menjawab permintaan

ini. Aturan memfungsikan operator telkom yang telah mendapat lisensi

beroperasi sebagai stasiun broadcast dengan menggunakan jaringan

telekomunikasi kabel. Pada kasus tersebut, telcom operator tidak mendapatkan

lisensi broadcasting, ia hanya dapat meluncurkan layanan broadcastingnya

dengan „meminjam‟ jaringan. Perusahaan yang memfungsikan peraturan ini

adalah BB cable, cabang dari Softbank BB, yang menawarkan layanan akses

ADSL Yahoo!BB. Lisensi tersebut didapat pada bulan July 2002 dan percobaan

layanan dimulai pada bulan Desember.

Isu Regulasi CATV

Tahun 1993, perusahaan CATV diizinkan untuk beroperasi secara nasional;

perusahaan kabel dibatasi hingga 20% untuk kepemilikan asing, bahkan hingga

33%.

Rekomendasi lembaga telekomunikasi adalah keharusan untuk meng-upgrade

seluruh system CATV ke jaringan fibre optic untuk memfasilitasi layanan high-

speed internet.

Legislasi dan Institusi Regulasi

Ministry of Internal Affairs and Communications adalah suatu sistem nasional

yang mencover administrasi dan peraturan penyiaran dan telekomunikasi di

Jepang. Oleh karena sistem yang terintegrasi seperti itu, Ministry of Internal

Page 159: Studi iptv 2007

145

Affairs and Communications bisa bereaksi terhadap lingkungan konvergen

dengan cepat.

Pemisahan antara pembawa (carriage) dan konten di Jepang terhambat dari

Hukum Bisnis Telekomunikasi tahun 1985 dan amandement Hukum penyiaran

dan Hukum Radio tahun 1989. Penyelenggaraan Hukum Bisnis Telekomunikasi

menyebabkan privatisasi dari Nippon Telegraph & Telephone Public Corporation

dan pengenalan kompetisi pada industri telekomunikasi. Dalam penyiaran

satelit, perkembangan dari Hukum Penyiaran dan Hukum Radio membawa

suatu penggolongan dari "facility-supplying broadcaster," yang mempunyai

peralatan untuk penyiaran, dan "program-supplying broadcaster," yang

menyediakan konten. Maka, pemisahan carriage dan content (isi) telah direalisir

untuk pertama kali di Jepang.

Facility-supply

broadcaster

(broadcasting

facility)

[license of radio

station]

Program-

supply

broadcaster

(authorization)

Telecom

municati

on

facility

Use of

telecom

municati

on

Telecommunication line facility

(it is only applied by the

telecommunication business law)

Broadcasting on tele-

communication service

(Registration)

Use of

telecom

municati

on

Lic

en

se

wh

ich

is

ap

plie

d

do

ub

ly

Cable television

broadcasting

[license of

facility]

Providing of

telecommunicat

ion service

(sharing and

appropriation is

possible)

New regulation

ca

rria

ge

(CS Broadcasting)

CS

appropriation appropriation

co

nte

nt

Facility of telecommunication carrier

(telecommunication satellite, EFTTH, etc)

Cable television

Sumber: Ministry of Internal Affairs and Communications - Jepang

Gambar 33. Outline Hukum tentang Broadcast on Telecommunications

Service

Page 160: Studi iptv 2007

146

IV. 3. 3 China

IV. 3. 3. 1 Pengantar

Cable-TV memainkan peran penting dalam lingkungan media konvergensi di

China, seperti layanan Triple-Play - yang meliput penyedian layanan televisi,

telephony, dan akses internet pita lebar melalui jaringan tunggal – mulai

disalurkan melalui infrastruktur TV kabel.

China memiliki jaringan TV-kabel terbesar di dunia. Kebanyakan penyelenggara

ICT mulai membangun jaringan Ethernet dan DSL, dan bahkan pemerintah

China telah mencanangkan rencana ambisius untuk menghubungkan banyak

jaringan TV-kabel dalam negeri kedalam satu jaringan tunggal pita-lebar serat

optik.

IV. 3. 3. 2 Model Triple-Play

Triple-Play meliputi penyediaan terintegrasi layanan TV/video, telephony dan

internet. Pemerintah telah mulai mempertimbangkan kebijakan menawarkan

TV-kabel melalui jaringan kabel.

Sementara sekitar 90% sistem kabel-TV yang ada masih bersifat satu-arah,

sejumlah jaringan kabel-TV meningkatkan (jaringan) ke struktur HFC (Hybrid-

Fiber Coax) dan mengubahnya menjadi dua-arah.

Beberapa milestone yang dicatatkan oleh pelaku industri antara lain :

1998 Terkait dengan Hunan PTA, Motorola menggelar jarigan jaringan

kabel telephony untuk penyaluran layanan telephony dasar, akses

data dan video, melalui jaringan HFC dua-arah.

2000 Shanghai Cable Network Co. diijinkan menyalurkan teleponi, internet

, dan kabel TV melalui satu saluran, dan membangun jaringan TV

Page 161: Studi iptv 2007

147

kabel pitalebar interaktif terbesar di dunia, ke sekitar 1 juta rumah-

tangga.

Zhenzhou Cable TV di Propinsi Henan membangun jaringan pita-

lebar terintegrasi untuk layanan multi-service.

1999 Beijing Cable TV mengkonversi jaringan kabel TV satu-arah menjadi

dua-arah, dengan target 2 juta pelanggan dalam 3 tahun. Pekerjaan

dilaksanakan oleh Gehua Co. dengan pengawasan ARFT Beijing dan

pemerintah kota Beijing.

2001 Guangdong Cable TV memisahkan bisnis TV dengan Cable-nya. Akhir

2001 meluncurkan Internet kecepatan tinggi (100 Mbps) melalui

jaringan kabelnya, bersaing head-to-head dengan ISP-nya telco.

2005 China Telecom dan China Netcom menandatangani agreement

dengan Media Group untuk test-run IPTV di kota-kota pilot.

2005 China merencanakan melaksanakan kebijakan triple-play resmi,

menyatukan jaringan internet, telekomunikasi, dan penyiaran seluruh

negeri pada tahun 2010.

2006 February, China Telecom menandatangani kontrak dengan Alcatel

Shanghai Bell untuk meng-upgrade jarngan akses broadband-nya di

seluruh 26 propinsi untuk menyiapkan penyaluran layanan

triple-play.

2006 July, China Netcom memilih solusi IP dari Alcatel untuk memperluas

layanan triple-play di Propinsi Shandong dan Shanxi.

Page 162: Studi iptv 2007

148

IV. 3. 3. 2 Broadband TV

IV. 3. 3. 3. 1 IPTV

2004 Tiantian Online (JVC antara China Netcom dengan International

Data Group / IDG) mendapat ijin menyiarkan film (movie), opera

sabun, dan pertunjuka live melalui portal broad-bandnya.

2005 April, Shnghai Media Group (SMG) mendapatkan lisensi resmi

IPTV pertama di China.

2005 China Telecom meluncurkan layana IPTV skala besar di banyak kota.

January 2006, Divisi Jiangsu (China Telecom) bekerjasama dg Xinhua

untuk content-nya.

In-Stat (market research) memperkirakan ada 240,000 pelanggan

IPTV di akhir 2005, dan melampaui 500,000 pada tahun 2007.

2006 Orbit E-Commerce (OECI) dalam kaitannya dengan pemegang saham

mayoritasnya (Purenet.TV) menandatangani JVC agreement dengan

United Wireless untuk menggelar IPTV bagi pelanggan United Wireless

(sekitar 15,000 pelanggan, 3,000 corporate customer)

2007 January, Chia Telecom kontrak dengan UTSTarcom untuk

menggelar solusi IPTV RollingStream untuk jaringan IPTV

komersial di Propinsi Shanxi.

2007 February, KylinTV, layanan IPTV khusus untuk komunitas China

yang tinggal di Amerika Utara dibentuk.

2007 April, ST Microelectronics, mendukung standarisasi Audio Video

Standard (AVS) China. AVS part 2 sudah disahkan oleh Badan

Page 163: Studi iptv 2007

149

Standarisai China. Pelanggan di akhir 2007 diperkirakan 1 juta (UT

Starcom).

Berbeda dengan fakta umum di negara lain, telco di China memiliki lebih

banyak dana, infrastruktur lebih baik dari operator TV-kabel, sehingga

memungkinkan streamin video lebih baik, dengan harga lebih kompetitif.

IV. 3. 3. 3 .2 IPTV over Fixed Lines

Telco fixed di China memandang IPTV sebagai sumber revenue potensial di

masa depan., sehigga China Netcom dan China Telecom melakukan investasi di

IPTV untuk antisipasi penurunan revenue fixed lines / telephony, tetapi belum

satupun diberi lisensi IPTV resmi oleh pemerintah.

Per April 2007, 4 perusahaan yang menyandang lisensi resmi IPTV adalah:

Shanghai Media Group (SMG), China Central Television International, Southern

Media Corporatio, dan China Radio.

Peran China Telecom dan China Netcom saat ini adalah menyalurkan layanan

IPTV SMG berdasarkan kerjasama yang disepakati untuk kota-kota pilot.

Sepanjang 2005-2007, China Telecom dan China Netcom bekerjasama dengan

UTStarcom (US based) untuk menggelar jaringan IPTV komersial masing-

masing.

IV. 3. 3. 3. 3 IDV-Global Media-on-Demand

IDV-GMOD ini adalah alternatif global untuk menyalurkan program televisi

melalui internet.

IV. 3. 3. 3. 4 IPTV Forecast

Beberapa forecast lembaga riset antara lain :

Heavy Reading : pelanggan IPTV di China tumbuh dari kurang dari 50,000

(2004) menjadi 5 juta (2010).

Page 164: Studi iptv 2007

150

Pyramid : Jumlah pelanggan IPTV di China diperkirakan 100 juta (2012),

dengan estimasi pendapatan US$ 700 juta .

ABI Research : Jumlah pelanggan IPTV di China mencapai 23 juta (2012).

In-Stat : Jumlah pelanggan IPTV di China diperkirakan 6.3 juta (2010), dari

240,00 (2005). Pendapatan berlangganan mencapai US$ 888 juta (2010).

Analysis International : Jumlah pelanggan IPTV di China diperkirakan 17

juta (2009).

IDC : Jumlah pelanggan IPTV di China diperkirakan 10 juta (2008), dan 23

juta (2010).

IV. 3. 3. 4 Kabel TV

IV. 3. 3. 4. 1 Pasar Kabel TV

Dirintis tahun 1980an untuk memperbaiki kualitas sinyal video terestrial, sektor

TV-kabel tumbuh mantap. Jaringan kabel negara yang dioperasikan oleh

pemerintah daerah sampai ke sebagian besar kota-kota, dan pembangunan di

daerah pedesaan diteruskan. Cable-TV sudah beroperasi di seluruh propinsi

China (31 prop).

Cable Operator menyediakan serangkaian saluran, khususnya termasuk juga

beberapa saluran CCTV, saluran propinsi, saluran kota, dan saluran stasiun.

Program asing dilarang kecuali Guangdong Cable (di Guangdong) yang diijinkan

menyalurkan empat saluran terestrial di Hongkong.

Hotel yang diidentifikasi cocok untuk turis internasional, diijinkan

mengoperasikan antena parabola untuk menerima seluruh saluran dan acara

TV.

Dimulai pada tahun 2000, China adalah pasar terbesar TV berlangganan di

dunia, dengan sekitar 100,000 pelanggan. Hampir 99% berlangganan untuk

Page 165: Studi iptv 2007

151

kabel. Dengn angka pertumbuhan 30% setiap tahunnya, masih banyak ruang

untuk tumbuh.

Tiga besar negara dengan jumlah pelanggan TV-kabel terbanyak adalah China,

US, dan India.

Tabel 78 Pasar Kabel TV (2006)

Layanan Units

Cable-TV Household 108 juta

Cable-TV Station 5,000

Cable TV Household penetration 29%

Sumber : BuddeCom based on Individu, c.q. Asia.

Tabel 79 Pertumbuhan Kabel TV Rumah Tangga 1996 -2006

Tahun Rumah tangga

1996 45,000,000

1997 50,000,000

1998 55,000,000

1999 80.000.000

2000 90.000.000

2001 94.000.000

2002 96.000.000

2003 (e) 98.000.000

2004 (e) 100.000.000

2005 (e) 105.000.000

2006 (s) 108.000.000

Catatan : Statistik kabel mutakhir hanya sampai tahun 2002

Page 166: Studi iptv 2007

152

IV. 3. 3. 5 Regulasi

SARFT dan Kementerian Pos dan Telekomunikasi (MPT) sebelumnya adalah dua

badan pemerintah yang terpisah sama sekali. Era konvergensi jaringan yang

menyebabkan digabungkannya kedua lembaga tersebut menjadi satu atap,

yaitu Minsitry of Information Industry (MII). Kenyataannya, tujuan penyatuan

ini tidak juga tercapai karena masing-2 masih mempertahankan masing-2

pasarnya. Untuk meredakan ketegangan, Dewan Negara mengelurakan

Dokumen nomor 82 / 1999, melarang lembaga penyiaran dan operator telekom

dari “menjalankan bisnis masing-masing kompetitor”.

Menggarisbawahi arahan November 1999, Saran bagi Penguatan

Keadministrasian pembangunan Wired Broadcast dan Kabel-TV, meliputi :

Cable-TV : Tidak ada lagi saluran transmisi jarak-jauh yang baru

untuk TV-kabel . SARFT bertugas merencanakan dan

mengeluarkan persetujuan untuk pembangunan jaringan kabel-TV

(non-trunk).

Divisi Ketenagakerjaan : MII tidak melibatkan diri dalam Radio

dan Televisi, SARFT tidak melibatkan diri dalam telekomunikasi.

Untuk saat ini, “pembagian kerja” telekomunikasi versus radio dan

TV tetap terpisah.

Pencatatan di Pasar Modal : pengusaha layanan TV dan Radio,

ternasuk perusahaan periklanan, tidak diijinkan go public saat ini.

Secara resmi, larangan tersebut lebih untuk menghentikan duplikasi

pembangunan infrastruktur, daripada sekedar mencegah perusahaan TV-kabel

menawarkan akses internet via jaringan kabel-TV.

Maret 2000, MII menambahkan kebijakan bahwa pengoperasian Kabel-TV dan

Internet tidak boleh digabung serta mengindikasikan bahwa partisipasi investor

Page 167: Studi iptv 2007

153

asing dalam operasi layanan dan jaringan telekomunikasi masih akan terus

dibatasi.

Sebulan kemudian, SARFT mendeklarasikan bahwa pemerintah harus

memperlakukan kabel dan telekomunikasi setara / adil, karena konvergensi

penyiaran, telekom, dan internet tidak dapat dihindari. Desember 2000, SARFT

dikutip menyatakan bahwa investasi asing masih akan dibatasi, bahkan juga

setelah China masuk WTO.

Pembangunan Lima Tahun kesepuluh China menyerukan “mempromosikan

konvergensi jaringan telekom, televisi, dan komputer”. Kebijakan tersebut

menganulir edaran yang pernah dikeluarkan Dewan Negara tahun 1998 yang

melarang operator telekom dan kabel-TV saling berpacu, buah dari pertikaian

birokrasi yang dahsyat yang sempat menyebabkan kericuhan di sebuah propinsi

dengan satu korban jiwa. Penguasa tampak menerima kenyataan konvergensi

yang tak terelakkan, dimana suara, data, dan video bergerak dengan cara yang

sama melalui jaringan telepon atau televisi, dengan perbedaan kecil antara

keduanya.

July 2001, dalam sebuah pernyataan kebijakan penting, MII memberikan lampu

hijau untuk bisnis konvergensi antara internet dan kabel. Akan tetapi, SARFT

tetap resisten terhadap ide tersebut. Menjadi taruhan bahwa perusahaan-

perusahaan seperti Chian Telecom, China Unicom, China Netcom, dan China

Railcom (semuanya besar), operator eksisting ataupun masa depan, akan

diijinkan mennawarkan TV-kabel melalui jaringan broadband mereka. Juga atas

issue bahwa sejumlah perusahaan kabel-TV yang dimiliki SARFT akan bisa juga

mendeliver layanan internet dan suara melalui jaringan kabel-TVnya yang diatur

oleh SARFT.

Analis industri menyatakan bahwa perselisihan tersebut akan tetap ada, sampai

diselesaikan / dipecahkan oleh badan pemerintah yang lebih tinggi. Sementara

SARFT ingin mengulur-ulur perubahan selama mugkin, akhirnya konvergensi

Page 168: Studi iptv 2007

154

menjadi kesimpulan yang sudah terjadi, ditulis dalam outline Pembangunan

Lima Tahun 2001-2005.

Sektor telekom akhirnya sedikit terbuka untuk investor asing, sementara kabel-

TV tidak mengakomodasi kepentingan investor asing (secara langsung).

Dengan demikian, investor asing melihat konvergensi sebagai salah satu pintu

masuk ke pasar kabel-TV.

IV. 3. 3. 5. 1 Poliferasi Sistem Kabel

Kebijakan “satu-kota satu-sistem” pada tahun 1993 menyebabkan persaingan

pada level-level tertentu. Ada kerjasama antar kota / perusahaan, tetapi tidak

sedikit perselisihan di banyak bidang seperti :

Software, seprti hak untuk membuat produk kreatif dan acara yang

kontroversial. „

Hak untuk membeli dan menyiarkan program dan tontonan

internasional.

Kebebasan akses terbuka ke FTA berbasis asing dan saluran TV

berbayar asing.

Pemerintah propinsi juga mengadministrasikan TV-kabel. Dengan demikian

banyak dibutuhkan sinergi antar pelaku usaha dan pelaku industri yang

sumberdayanya terbatas.

Dengan banyaknya sistem kabel yang dihasilkan kebijakan tersebut diatas,

akhirnya pemerintah merencanakan penggabungan sistem kabel berorientasi

lokal yang sudah ada kedalam satu jaringan nasional sehingga industrinya bisa

disatukan dan lebih mudah diatur. Penggabungan tersebut akan secara drastis

memangkas jumlah stasiun kabel kecil di China.

IV. 3. 3. 5. 2 Penggabungan Jaringan kabel

Page 169: Studi iptv 2007

155

Dalam upaya mengurangi berkeping-kepingnya pasar kabel, perusahaan TV-

kabel seluruh China akan di-regroup menjadi 32 operator berbasis propinsi,

sementara SARFT merancang standar industri untuk akses internet melalui

jaringan kabel-TV.

Pemerintah mendorong dengan konsolidasi jaringan radion dan televisi China.

Dengan tujuan tersebut, dibentuk media nasional yang besar, disebut China

Radio, Film, and Television Group (CRFTG), dengan tujuan menyatukan stasiun

TV-wireless dengan stasiun TV-kabel, memperkuat jaringan kabel-TV lokal,

mengubah fungsi stasiun TV lokal. Penggabungan ini melibatkan China Central

Television (CCTV), China Radio (CNR), China Radio International (CRI). Hal ini

menunjukkan langkah besar China dalam menghadapi persaingan asing saat

China masuk WTO.

SARFT membentuk Broadcast TV Cable Network Group yang akhirnya

mengambil alih seluruh asset jaringan kabel SARFT dan mengakuisisi seluruh

jaringan propinsi.

IV. 3. 3. 5. 3 Investasi Asing

Pada dasarnya investasi asing diperlukan untuk : (i) alih teknologi, khususnya

content, program bermutu, dan infrastruktur, serta (ii) kapital.

Sementara itu, bagi sebagian investor, ketertarikan pada pasar China karena

jumlah penduduknya yang besar, potensi pertumbuhan ekonominya besar,

walaupun harus menghadapi sensor dan kontrol yang ketat.

Pada awal membuka kesempatan investasi asing, kepada 5 perusahaan TV

asing diberikan 5 lisensi tahunan pada Oktober 2000 : TVB, Phoenix Satellite

Television Holding (untuk saluran international and cantonese), Sun Television

CyberNetwork, CNN, dan subah perusahaan TV berbasis di Macau.

Page 170: Studi iptv 2007

156

IV. 3. 3. 5. 4 Hukum Kepemilikan Asing

Sekitar 55 peraturan larangan kepemilikan asing atas stasiun TV dan radio

diterbitkan tahun 1990an. Perusahaan asing yang ingin mendistribusikan

programnya, harus berjuang keras untuk dapat menembus stasiun TV

pemerintah.

Kesempatan asing sedikit membaik dengan janji akan membuka sektor

telekomunikasi bagi asing sampai kepemilikan 49%, saat China sedang

meyakinkan menjelang bergabung ke WTO. Kesempatan ini melemah lagi

setelah adanya kembali larangan kepemilikan asing di sektor telekomunikasi

pada September 1999, serta larangan di sektor TV-kabel pada Desember 2000.

Di tengah larangan tersebut, regulator mempertimbangkan untuk mengijinkan

asing masuk dalam perusahaan TV-kabel yang menyediakan layanan nilai

tambah telekomunikasi.

IV. 4. 4 Amerika Serikat

IV. 4. 4. 1 Pendahuluan

Amerika Serrikat mempunyai luas wilayah 9,158,000 km2 dan jumlah

penduduk (2004) sekitar 294 juta. Sehingga kepadatan penduduk korea selatan

(2004) adalah 32,1 / km2. Dari total penduduk 294 juta, penduduk yang tinggal

di wilayah perkotaan mencapai 230 juta. Hal ini menunjukkan bahwa penduduk

Amerika Serikat sebagian besar tinggal didaerah perkotaan. Hal ini juga yang

menjadikan Amerika Serikat merupakan Negara paling maju di Dunia.

Page 171: Studi iptv 2007

157

Tabel 80 Statistik Nasional Amerika Serikat

U.S. National Statistics 2004

Populasi 294 juta

Luas tanah 9,158,000 km²

Kepadatan populasi 32.1/km²

Households 106 juta

Populasi perkotaan 230 juta

Sumber : www.usa.gov

Pada bidang ekonomi, Amerika serikat merupakan negara yang mempunyai

kekuatan ekonomi paling besar di dunia, dimana pendapatan perkapita pada

tahun 2003 telah mencapai USD 37.160 dan untuk tahun 2005 mencapai USD

43.740. Sedangkan GDP juga mengalami peningkatan sekitar 2,9% pertahun

dan untuk GDP perkapita meningkat 2% pertahun untuk tahun 2003. Pada

tahun 2005 GDP akan meningkat menjadi 3,5 % sehingga mencapai USD 12,5

Triliun.

IV. 4. 4. 2 Pasar

Amerika serikat sebagai negara yang kekuatan ekonominya nomor satu di dunia

merupakan negara yang paling maju teknologi telekomunikasinya. Hal ini dapat

dilihat dari pengguna telepon baik tetap maupun bergerak dan pengguna

internet yang besar dan telendensitas untuk telepon sudah mencapai 100%.

Sejak tahun 2001, jumlah pengguna telepon tetap Amerika Serikat terus

mengalami penurunan. Hal ini karena adanya telepon bergerak yang lebih

menawarkan kemudahan dalam penggunaannya sehingga telepon bergerak

terus mengalami peningkatan tiap tahunnya.

Pengguna internet di Amerika Serikat pada tahun 2007 mencapai 212.

080.135 pengguna dengan penetrasi mencapai 70,2%. Ini menunjukkan

Page 172: Studi iptv 2007

158

bahwa Amerika Serikat merupakan negara yang paling tinggi dalam hal jumlah

pengguna intenet di Dunia.

Tabel 81 jumlah penduduk dan Pengguna Internet

Tahun Populasi Pengguna % Pop. Sumber Data

2000 281,421,906 124,000,000 44.1 % ITU

2001 285,317,559 142,823,008 50.0 % ITU

2002 288,368,698 167,196,688 58.0 % ITU

2003 290,809,777 172,250,000 59.2 % ITU

2004 293,271,500 201,661,159 68.8 % Nielsen//NetRatings

2005 299,093,237 203,824,428 68.1 % Nielsen//NetRatings

2007 301,967,681 212,080,135 70.2 % Nielsen//NetRatings

Sumber : www.internetworldstats.com

Tingginya jumlah pengguna ini didorong oleh adanya penetrasi sambungan

internet kecepatan tinggi (broadband) yang digunakan baik di perumahan

maupun bisnis. Mengutip dari Federal Communication Comission (FCC) Jumlah

pelangggan layanan internet broadband kecepatan tinggi melonjak 32,3%

hingga 42,9 juta sambungan per Juni 2005.Ini merupakan peningkatan sebesar

10,4 juta selama periode 12 bulan, dengan tambahan 5 juta pada semester

kedua periode tersebut. Menurut Organization for Economic Cooperation and

Development, U.S menempati rangking ke 12 untuk jumlah pelanggan

broadband. Salah satu alasan rendahnya jumlah pelanggan broadband di U.S

adalah negara lain memberikan subsidi untuk layanan broadband dan

populasinya tersebar di daerah yang lebih mudah untuk mendapatkan layanan.

Page 173: Studi iptv 2007

159

2001 2002 2003 2004

Jumlah satuan sambungan

11,005,396 17,356,912 25,976,850 35,266,281

Sumber: FCC, 2005. Available: Broadband Reality Check, August 2005 Gambar 34. Market Share Berdasarkan Teknologi Sambungan Internet

Kecepatan Tinggi Untuk Rumah dan Bisnis Skala Kecil

Koneksi internet keceatan tinggi menggunakan ADSL, Coaxial Cable (TV kabel),

Fiber optik, wireless dan satelit. Akan tetapi koneksi tersebut didominasi

menggunakan ADSL dan coaxial cable.Penggunaan koneksi Coaxial cable

merupakan paling tinggi, dikarenakan pada saat ini penetrasi pengguna TV

kabel di Amerika Serikat cukup tinggi. Sehingga untuk akses internet broadband

pengguna tinggal menambahkan kabel modem dengan memanfaatkan jaringan

TV kabel yang dimiliki. Berdasarkan data FCC, 61% layanan broadband di U.S

adalah layanan ,kabel modem yang ditawarkan oleh perusahaan seperti

Comcast Corp. /Lebih dari 37% layanan adalah DSL yang ditawarkan oleh

perusahaan telekomunikasi seperti ,AT&T.

Layanan DSL secara umum lebih murah daripada layanan internet kabel, namun

kecepatan downloadnya lebih rendah. Sebagian besar pelangan internet kabel

mendapatan kecepatan download antara 2,5 Mbps dan 10 Mbps, sedangkan

Page 174: Studi iptv 2007

160

sebagian besar pelanggan DSL mendapatkan kecepatan download antara 200

kbps dan 2,5 Mbps.

Tabel 82 Perbandingan Penetrasi Broadband oleh perusahaan Telekomunikasi

dan TV kabel di Amerika Serikat yang berada pada peringkat empat teratas.

Telekomunikasi Pelanggan layanan

jaringan/video (juta)

Pelanggan

broadband (juta)

% Penetrasi

Bell South 21.22 2.35 11.07%

SBC 51.90 5.60 10.79%

Verizon 52.00 3.90 7.50%

Qwest 15.34 1.10 6.50%

Subtotal 140.46 12.95 9.22%

TV Kabel

Cox 8.80 2.75 31.23%

Time Warner Cable 15.80 4.12 26.09%

Comcast 30.38 7.41 24.38%

Charter 8.68 1.98 22.30

Subtotal 63.66 16.26 25.54%

TOTAL 204.12 29.21 14.31%

Sumber :Rider Research www.riderresearch.com

IV. 4. 4. 3 Layanan IPTV

Meskipun operator internet TV kabel dan telekomunikasi dahulu berada pada

domain industri yang berbeda, dua industri ini sekarang berkompetisi secara

langsung. Perusahaan telekomunikasi meluncurkan layanan TV, pada pasar

tertentu sudah IP based, yang bersaing dengan layanan TV satelit. Di sisi lain

industri internet kabel sudah sukses dengan layanan Internet, sekarang

meluncurkan layanan telepon (Voice Over IP).

Pada sisi hukum, perusahaan kabel TV melobi sehingga perusahaan

telekomunikasi dapat memiliki posisi hukum yang sama dengan TV kabel.

Page 175: Studi iptv 2007

161

Sedangkan perusahaan telekomunikasi sedang melobi untuk dapat melewati

federal & state legislation untuk biaya lisensi dan melonggarkan beberapa

peraturan, dengan argumen bahwa hal tersebut akan menurunkan harga

sehigga lebih kompetitif. Perusahaan TV kabel menolak usulan perusahaan

telekomunikasi tersebut, mengklaim bahwa perusahaan telekomunikasi sedang

mencari perlakuan khusus yang tidak diperoleh oleh perusahaan TV kabel.

Jika TV kabel telah mendapatkan sebuah keuntungan pada langkah pertama,

bagaimana teknologi & inovasi akan berevolusi pada masa depan yang akan

menjadi kunci penentu untuk mendapatkan mayoritas pasar. Saat ini

perusahaan TV kabel telah mendapatkan sebuah keuntungan dengan

meluncurkan layanan triple play kepada pelanggan yang sebelumnya telah

berlangganan TV kabel dan secara sukses memasarkan layanan video on

demand, dengan publikasi Comcast yang mengumumkan kesuksesan dari

peluncuran layanan triple play, dimana tidak diharapkan sebelumnya.

Perusahaan telekomunikasi pada sisi lain meskipun sedang mengimplementasi

jaringan fiber mereka dimana memungkinkan untuk memberikan layanan IPTV

berskala nasional.

TV merupakan bagian kunci yang hilang dari telekomunikasi, seperti halnya

VoIP merupakan bagian kunci yang hilang dari perusahaan TV kabel.

Bagaimanapun juga cara masing-masing pihak untuk dapat mengatasi bagian

yang hilang terebut merupakan penentu utama untuk mendapatkan pasar

strategis. Dua industri ini sekarang berhadapan satu sama lain, dan pada

pertarungan ini tampak makin kritis hari demi hari. Dimulai tahun 2006, kedua

perusahaan telekomunikasi utama AT&T dan Verizon, mengumumkan rencana

untuk mempercepat implementasi fiber mereka. Sementara itu perusahaan TV

kabel telah mengintesifikasikan pemasaran triple play mereka dan telah

terbukti sangat sukses. TV kabel berargumen mereka dapat meningkatkan

reputasi mereka yang berujung pada pangsa pasar mereka berdasarkan fakta

Page 176: Studi iptv 2007

162

bahwa mereka adalah "entertainment provider". Sedangkan telekomunikasi

mendapatkan reputasi dari kemampuan mereka untuk memberikan layanan

padat teknologi, dengan customer support yang cukup baik, termasuk instalasi

pada sisi customer dan billing.

IV. 4. 4. 4 Regulasi

Pada bahasan diatas telah disebutkan bahwa telah terjadi persaingan antara TV

kabel dan Telekomunikasi dalam penyelenggaraan layanan IPTV. Dimana

perusahaan telekomunikasi telah melakukan langkah-langkah meng-upgrade

infrastructur dengan fiber dan menawarkan layanan "Triple Play", internet

kecepatan tiggi, IPTV dan suara. Sedangkan perusahaan TV kabel telah

menawarkan layanan ”Triple Play” melalui VoIP dan Cable Modem,

menghendaki agar peratuan dijalankan secara adil. Untuk mengatasi

permasalahan persaingan antar dua perusahaan ini maka pemerintah melalui

lembaga yang berwenang telah melakukan tindakan. Local Franchising

Authorities (LFA), menginginkan penyelenggara mendapatkan otorisasi lokal

dan bayaran lisensi seperti halnya TV kabel. Kemudian FCC mencoba mencari

formula agar pertumbuhan IPTV berkembang secara kompetitif . Sedangkan

Konggres mempetimbangkan hukum untuk merevisi secara keseluruhan

mengenai daerah franchising dan menghapuskan keharusan untuk otorisasi

secara lokal.

Layanan TV kabel pada saat in diatur oleh agen di daerah atau di kota yang

(Lokal franchising authority atau LFA ) yang menegoisasikan sebuah kontrak

dengan perusahaan TV kabel. LFA mengijinkan perusahaan TV kabel

menggunakan tempat dan fasilitas publik untuk menggelar jalur kabel dan TV

kabel membayar sebagai bayaran franchise dan menyediakan layanan lainnya

untuk kota tersebut.

Page 177: Studi iptv 2007

163

Selama negoisasi kontrak antara LFA dan perusahaan TV kabel, dapat

dimungkinkan untuk melakukan beberapa ketetapan di dalam kontrak seperti

penyediaan channel akses komunitas, menyediakan pendanaan untuk studio,

staf dan peralatan untuk membantu warga membuat media sendiri dan

menawarkan akses teknologi ke sekolah, perpustakaan dan agen lokal. Akan

tetapi, banyak local franchishing yang gagal untuk mendapatkan ketetapan

yang baik bagi media komunitas didalam kontrak, ini merupakan hilangnya

sebuah peluang yang penting bagi media komunitas.

Adanya proses untuk memperoleh franchise dari LFA yang dilakukan oleh

perusahaan TV kabel atau penyedia layanan video pada saat ini membuat

pertumbuhan layanan IPTV di Amerika Serikat menjadi lambat. Hal ini

disebabkan untuk mendapatkan franchise dari LFA dibutuhkan proses rumit

dan cukup memakan waktu karena banyaknya jumlah LFA dengan perbedaan

kebutuhan dan persyaratan prosedur untuk tiap LFA. Sampai saat ini jumlah

LFA mencapai ribuan yang tersebar diseluruh negara bagian Amerika Serikat.

Pada peraturan yang berlaku telah memberikan hak kepada LFA untuk

menerapkan persyaratan yang tegas terhadap penyedia layanan video eksisting

yang meliputi penyedia layanan harus menyediakan kapasitas yang cukup untuk

kebutuhan publik, pendidikan dan pemerintahan. Kemudian setiap penyedia

layanan dikenakan biaya franchise sebesar 5% dari pendapatan kotor pertahun.

Dengan kondisi peraturan diatas haruskah IPTV diperlakukan seperti halnya TV

kabel ?.

Menyikapi hal tersebut maka beberapa operator yang akan menggelar layanan

IPTV mempunyai tanggapan yang berbeda-beda. Verizon tampak yakin

peraturan LFA akan diterapkan untuk IPTV, dan mulai memproses otoritas

franchise lokal , hal ini dikarenakan karena teknologinya sangat mirip dengan

kabel TV analog, meskipun menggunakan protokol IP untuk

delivery).SBC/AT&T, di sisi lain mengklaim bahwa otorisasi LFA tidak dibutuhkan

untuk layanan IPTV, karena layanan IPTV berupa layanan informasi dan bukan

sebuah layanan kabel.SBC/AT&T mengatakan berencana akan menawarkan

Page 178: Studi iptv 2007

164

layanan tanpa sistem franchise, ketentuan hukum akan dilawan jika diperlukan

dan hanya akan berhenti jika diperintah oleh pengadilan.Verizon dan SBC/AT&T

keduanya bertarung untuk merunah ketentuan huum yang berlaku, masih

belum jelas siapakah yang akhirnya akan memperoleh posisi yang kuat.

Perusahaan Telekomunikasi telah menyebutkan kepada FCC bahwa “hambatan

tunggal terbesar untuk memasuki kompetisi pada pasar layanan video adalah

syarat yang mewajibkan provider mendapatkan sebuah frachise lokal di tiap

area yang bermaksud untuk memberikan layanan”, dengan alasan sebagai

berikut:

memaksa pemain baru untuk mengungkapkan rencana

deployment kepada eksisting kompetitor, hal ini dapat

membuat kompetitor untuk memperlama proses untuk

mendapatkan franchise.

Memakan waktu karena prosedur aplikasi yang

panjang,birokrasi dan ketidakresponsifan pada tingkat LFA.

Triggers “level playing field” laws mensyaratkan pemain baru

untuk membuat dan memberikan layanan di dalam sebuah

expedited basis atau sama dengan semua konsesi yang

sebelumnya dimiliki oleh eksisting kompetitor.

Keterlibatan dibutuhkan oleh beberapa LFA untuk hal yang

tidak berhubungan dengan layanan video atau kepada “the

rationales” untuk mendapatkan franchise.

Proses rumit karena Local Exchange Companies (LEC) yang ada

pada area lokal tidak selalu overlap dengan LFA pada lokal

area.

Untuk menindaklanjuti penyelenggaraan layanan IPTV maka para calon pemain

IPTV yang potensial telah mengusulkan kepada legislatif di negara bagian, FCC

dan Kongres untuk mereformasi proses otorisasi untuk mempermudah

memasuki pasar.

Page 179: Studi iptv 2007

165

Pemerintah telah melakukan tindakan untuk mempermudah pasar layanan

video. Beberapa negara bagian telah mempelajari hukum yang dikeluarkan

untuk membatasi kemampuan “municipality” untuk mempengaruhi proses

perizinan,khususnya konsep franchise “State-wide”. Salah satu contoh jelas

adalah hukum yang dikeluarkan oleh negara bagian Texas pada September

2005 yang memungkinkan pendaftar IPTV mendapatkan franchise “State-wide”

dan membutuhkan Texas Public Utility Comission untuk memberikan respon

dalam tempo 17 hari kerja. Akan tetapi, hal ini ditentang oleh LFA, yang

ketakutan akan berpengaruh terhadap penurunan pendapatan dari lisensi

franchise yang mrupakan sebuah arus pendapatan penting untuk pemerintahan

local. Ada sesuatu yang menarik, meskipun SBC telah mengklaim tidak

membutuhkan otoritas LFA untuk menyediakan layanan IPTV, namun telah

mendaftarkan otorisasi untuk menyediakan layanan video kepada 21

municipality di negara bagian Texas. Industri TV kabel menanggapi kebijakan

tersebut dengan mengajukan tuntutan kepada hukum, mengungkapkan

kemarahan mereka atas ketimpangan yang dikeluarkan oleh Communication Act

dan menciptakan ketidak-adilan dalam Industri ini untuk perusahan yang

memiliki posisi yang sama.

Pada bulan Desember 2005, negara bagian New Jersey memperkenalkan

aturan hukum untuk lisensi layanan video berskala statewide. Aturan ini

mensyaratkan provider IPTV untuk mendeploy layanan untuk segment tertentu

dalam sebuah periode tertentu. Peningkatan franchise fee dari 2% menjadi 4%.

Aturan hukum mengenai franchise layanan video untuk skala state-wide diikuti

oleh beberapa negara bagian lainnya yaitu pemerintah Indiana, Misouri.

Sedangkan negara bagian yang menolak diantaranya adalah Nevada, Virgiana

dan Louisiana.

Page 180: Studi iptv 2007

166

BAB V PROYEKSI, DAMPAK, DAN KESIAPAN

V. 1 Proyeksi Pengguna IPTV

Perkembangan TIK yang kian pesat dan mengarah kepada konvergensi

teknologi berdampak pada perubahan paradigma dalam telekomunikasi.

Perubahan paradigma ini menyangkut pergeseran teknologi, perubahan struktur

dan pola bisnis, serta pengaruhnya terhadap kehidupan bermasyarakat.

Secara singkat, perubahan paradigma itu dapat dirangkum dalam tabel di

bawah ini:

Tabel 83 Perubahan paradigma

Paradigma lama Paradigma baru

Pasar monopolistik Pasar kompetetif

Regulasi sangat ketat Light touch regulation

Infrastrukur telekomunikasi Infrastruktur informasi

Jasa dasar dan non-dasar Jaringan, jasa dan konten

Informasi dengan format terpisah untuk suara, data, teks, gambar

Informasi dalam format multimedia (konvergensi)

Hybrid analog dan digital Seluruhnya digital

Circuit-switched IP (packet-switched)

Jaringan akses didominasi saluran kabel

Dominasi nirkabel dan bergerak

Pentaripan berdasarkan waktu dan

jarak

Pentaripan berdasarkan volume

(byte)

Industrial economy Knowledge based economy

Indonesia saat ini belum menyelenggarakan layanan IPTV secara masif. Hal ini

disebabkan belum adanya dukungan regulasi yang memungkinkan layanan

IPTV terselenggara dengan baik. Namun demikian, berdasarkan data yang

Page 181: Studi iptv 2007

167

diperoleh dari survey dan data pertumbuhan broadband yang ada, dapat

dilakukan prediksi pertumbuhan IPTV 5 tahun ke depan.

Berdasarkan roadmap TIK Dirjen Postel, pengguna broadband ditargetkan

dapat tumbuh menjadi 123% per tahun sepanjang 2007 hingga 2011.

Sementara dari hasil survey, diperoleh data-data sebagai berikut:

jumlah peminat layanan IPTV sekitar 84,7% dari pengguna broadband,

jumlah responden yang paham terhadap IPTV sebesar 9,2% dari

jumlah pengguna broadband yang minat layanan IPTV,

jumlah responden pengguna broadband yang minat dan paham layanan

IPTV, hanya berjumlah 38,4% yang mampu membayar di atas Rp.

250.000.

Asumsi yang dapat diambil adalah:

tingkat pemahaman masyarakat terhadap IPTV akan meningkat setiap

tahun hampir dua kali lipat dari prosentase pertumbuhan sebelumnya

dengan adanya sosialisasi dari pemerintah (awareness building), dan

jumlah masyarakat yang mampu membayar di atas Rp. 250 ribu

meningkat sekitar 10% setiap tahun.

Dari data dan asumsi tersebut, maka dapat diprediksi pertumbuhan IPTV di

Indonesia dari kalangan pengguna broadband sebagai berikut.

Tabel 84 Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna broadband

Tahun Broadband IPTV

2008 553.500 16.562

2009 680.805 23.187

2010 837.390 36.768

2011 1.029.990 79.466

2012 1.266.888

Page 182: Studi iptv 2007

168

265.629

Prediksi Pengguna IPTV dari Kalangan Pengguna

Broadband

-

500.000

1.000.000

1.500.000

2008 2009 2010 2011 2012

Tahun

Ju

mla

h

jumlah pengguna broadband Pengguna IPTV

Gambar 35. Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna broadband

Sementara itu, dari hasil survey juga menunjukan data-data sebagai berikut:

jumlah peminat layanan IPTV sekitar 83,5 persen dari pengguna TV

Kabel.

jumlah responden yang paham terhadap IPTV sebesar 11% dari jumlah

pengguna TV Kabel yang minat layanan IPTV,

jumlah responden pengguna TV Kabel yang minat dan paham layanan

IPTV, hanya berjumlah 31% yang mampu membayar di atas Rp.

250.000

Asumsi yang dapat diambil adalah:

tingkat pemahaman masyarakat terhadap IPTV akan meningkat setiap

tahun hampir dua kali lipat dari prosentase pertumbuhan sebelumnya

dengan adanya sosialisasi dari pemerintah (awareness building) sampai

pertumbuhannya mengalami jenuh, dan

jumlah masyarakat yang mampu membayar di atas Rp. 250 ribu

meningkat sekitar 10% setiap tahun.

Page 183: Studi iptv 2007

169

Tabel 85 Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna TV Kabel

Tahun TV Kabel IPTV

2008 645.000 18.365

2009 693.375 25.712

2010 745.378 40.771

2011 801.281 88.117

2012 861.378 193.700

Prediksi Pengguna IPTV dari kalangan Pengguna

TV Kabel

-

200.000

400.000

600.000

800.000

1.000.000

2008 2009 2010 2011 2012

Tahun

Ju

mla

h

Pengguna TV Kabel Pengguna IPTV

Gambar 36. Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna TV Kabel

Jika digabungkan, maka prediksi calon pengguna IPTV adalah sebagai berikut :

Tabel 86 Prediksi pengguna IPTV dari kalangan pengguna broadband dan TV

Kabel

Tahun Broadband TV Kabel Total

2008 553.500

645.000

34.928

2009 680.805

Page 184: Studi iptv 2007

170

693.375 48.899

2010 837.390

745.378

77.539

2011 1.029.990 801.281

167.583

2012 1.266.888

861.378

459.329

Prediksi Pengguna IPTV

-

200.000

400.000

600.000

2008 2009 2010 2011 2012

Tahun

Ju

mla

h

Capel IPTV dari pengguna broadband

Capel IPTV dari pengguna TV Kabel

Capel IPTV Total

Gambar 37. Prediksi pengguna IPTV Total

V. 2 Dampak

V. 2. 1 Masyarakat

Pada saat ini secara umum masyarakat Indonesia sudah mengalami

ketergantungan yang mulai tinggi terhadap telepon bergerak. Koneksi online

mulai populer baik untuk pengguna pribadi, keperluan bisnis maupun

pendidikan. Sebagian besar konten masih disediakan secara offline dalam

Page 185: Studi iptv 2007

171

bentuk CD-ROM (VCD/DVD), majalah dan buku, sementara contact lists ada

pada aplikasi dan perangkat.

Kedepan, tempat utama mencari konten adalah online. Koneksi dengan pita

lebar sudah umum baik fixed maupun bergerak. Sedangkan e-commerce, e-

transaction menjadi hal yang utama. Layanan IPTV merupakan salah satu

layanan penyedaan konten secara online. Layanan IPTV akan mempermudah

akses konten oleh masyarakat secara online. Diharapkan layanan IPTV akan

memberi dampak positif terhadap masyarakat dengan adanya kemudahan

akses informasi dan mempermudah pemahaman terhadap konten. Layanan

IPTV yang mempunyai kualitas layanan yang lebih baik, lebih personal dan

dapat dipesan kontennya akan memberi kebebasan kepada masyarakat dalam

memiih konten yang diinginkan. Dengan fitur-fitur ini maka layanan IPTV akan

bermanfaat bagi masyarakat dalam hal-hal berikut ini :

- Meningkat kualitas pembelajaran . Dengan IPTV masyarakat dapat

melakukan memperoleh pembelajaran jarak jauh dengan kuliatas yang baik

dan kemudahan dalam pemahaman konten/informasi.

- Memperoleh informasi sesuai dengan keinginan/kebutuhan. Masyarakat

akan memperoleh informasi sesuai dengan umur, hobi, bidang bisnis dan

lain-lain.

- Kemudahan dan fleksibelitas dalam memilih layanan dan konten.

Akan tetapi layanan IPTV juga dapat berdampak negatif terhadap masyarakat

karena informasi yang mudah didapat tanpa adanya kontrol dari setiap individu

yang menggunakannya tentu akan dapat mempengaruhi perilaku tidak baik.

Oleh karena itu, perlu adanya perangkat untuk melindungi kepentingan

masyarakat terhadap konten yang tidak diinginkan.

Page 186: Studi iptv 2007

172

V. 2. 2 Industri Penyelenggara Layanan IPTV

V. 2. 2. 1 Industri perfilman

Dengan IPTV dimungkinkan untuk meningkatkan pendapatan bagi industri

perfilman nasional, terutama pada layanan video on demand, mempermudah

masyarakat untuk mendapatkan konten film. Namun tentu saja hal ini harus

diimbangi dengan upaya pemerintah untuk menghapus pembajakan film,

khususnya film produksi nasional.

V. 2. 2. 2 Stasiun TV Lokal

Terbatasnya jumlah channel free to air membuat aspirasi untuk membangun

stasiun TV baru tidak dapat tersalurkan, terlebih lagi untuk siaran TV komunitas

yang memiliki segmentasi khusus. IPTV memungkinkan jumlah channel yang

cukup banyak, bahkan untuk kepentingan komunitas tertentu yang segmennya

sangat terbatas.

V. 2. 2. 3 Penyedia Jaringan (operator) dan Penyedia Layanan

Infrastruktur jaringan dan teknologi perlu ditingkatkan sebagai langkah

antispasi terhadap penyelenggaraan layanan IPTV. Layanan IPTV yang

membutuhkan kapasitas bandwitdh yang besar harus didukung jaringan

backbone dan jaringan backhaul (metro) dengan kapasitas bandwitdh yang

besar.

Selain itu, dari sisi bisnis maka akan terjadi persaingan antara industri

telekomunikasi dan TV kabel yang berpotensi sebagai penyedia layanan. Oleh

karena itu, perlu adanya langkah-langkah antisipasif agar kedua industri ini

dapat bersinergi dengan membuat model bisnis yang tepat.

V. 2. 2. 4 Investasi

Biaya investasi di sisi operator yang diperlukan mencakup port ADSL, jaringan

backbone, konstruksi jaringan backbone fiber di eksisting kantor pusat,

Page 187: Studi iptv 2007

173

multicast & software, konstruksi kantor pusat baru. Selain itu juga ada baiya

investasi port ADSL disisi user.

Di bawah ini dibahas contoh kasus pembangungan infrastruktur IPTV di daerah

jabotabek, diasumsikan ada 500 ribu pelanggan yang akan menggunakan

layanan IPTV.Selain upgrade bandwith jaringan untuk meningkatkan koneksi

broadband di existing kantor pusat, berkurangnya panjang kabel last-mile

membutuhkan konstruksi kantor pusat baru dan koneksi bakcbone.

Implementasi pada Kantor pusat mulai dari solusi remote DSLAM hingga

teknologi yang benar-benar baru, investasi juga bergantung kepada metoda

implementasi dan topologi jaringan yang ada. Diperkirakan sebanyak 70%

kantor pusat DSL yang ada harus dibagi lagi agar panjang kabel last mile lebih

pendek, investasi yang diperlukan untuk mengupgrade eksisting kantor pusat

dan pembangungan kantor pusat baru termasuk koneksi backbone diestimasi

sekitar 130 juta euro.

Sebagai tambahan dari koneksi jaringan pada sisi kantor pusar, sebuah device

terminal network-compatible sibutuhkan. Peralatan termial ADSL untuk 500

ribu pelanggan diperkirakan sekitar 25 juta dollar. Investasi total untuk jaringan

yang dibutuhkan untuk membuat sebuah daerah menjadi pada tingkat DSL

yang cukup untuk IPTV berkisar sekitar 155 juta. Biaya terbesar karena harus

membangun centralizer baru dan jaringan backbone.

Tabel 87 Perkiraan Biaya Investasi

Item Harga satuan Jumlah USD juta

Port ADSL USD 50 500 ribu 25

Jaringan

backbone

USD 10 juta

dollar

1 paket 10

Konstruksi jaringan

backbone fiber di eksisting kantor

USD 1 juta 20 20

Page 188: Studi iptv 2007

174

pusat

Multicast dan software

USD 30 juta 1 paket 30

Konstruksi kantor

pusat baru

USD 2 juta 10 20

Konstruksi jaringan

backbone fiber di kantor pusat

baru

USD 2,5 juta 10 25

Total investasi jaringan

130

Terminal device

/CPE

USD 50 500 ribu 25

Total Investasi 155

V. 2. 3 Industri Perangkat

Adanya penyelenggaraan layanan IPTV maka dapat dijadikan sebagai peluang

bagi industri dalam negeri untuk membuat produk yang dibutuhkan dalam

penyelenggaraan layanan IPTV. Secara umum ada dua produk yang diperlukan

yaitu pada bagian terminal yang berupa set-top box dan pada bagian

penyelenggara layanan yang dapat berupa IPTV server, billing dan accounting,

DRM, dan lain-lain.

Kelayakan untuk memproduksi perangkat memang tergantung pada jumlah

produk yang dapat diserap oleh pasar. Untuk jumlah set-top box yang

diperlukan, akan tergantung pada jumlah pelanggan layanan IPTV ke depan.

Berdasarkan pada proyeksi diatas setidaknya pada lima tahun ke depan

permintaan set-top box IPTV sudah cukup bagi industri dalam negeri untuk

memproduksi sendiri. Keterbatasan jumlah produk ini bisa disiasati dengan cara

memproduksi hanya pada level tertentu missal pada level integrasi atau

assembly dimana kebutuhan akan komponen bisa didatangkan dari luar negeri.

Industri dalam negeri paling tidak berperan sampai dengan produk jadi dengan

Page 189: Studi iptv 2007

175

merk dagang perusahaan lokal. Dengan demikian maka dampak layanan IPTV

akan dapat berperan dalam meningkatkan konten lokal industri dalam negeri.

V. 2. 4 Pemerintah

Perkembangan teknologi dan layanan IPTV diperkirakan memiliki dampak yang

cukup signifikan bagi masyarakat dan bangsa Indonesia, antara lain di bidang

politik, ekonomi, sosial-budaya, serta pertahanan dan keamanan.

Pemerintah, sebagai bagian dari tugasnya, dituntut untuk mengelola dampak-

dampak tersebut melalui kewenangannya sebagai pemegang kekuasaan

eksekutif, melalui pengaturan atau regulasi. Dalam konteks IPTV, pemerintah

harus mempersiapkan:

i) Kajian terhadap peraturan eksisting, yang mengatur

penyelenggaraan layanan IPTV beserta kaitan sosial ekonominya.

ii) Perencanaan pengaturan baik pada tingkat Undang-Undang,

bersama-sama dengan DPR (legislasi), maupun peraturan

pelaksanaan dibawah Undang-Undang.

iii) Pelaksanaan peraturan, pembentukan badan-badan dan organ yang

diamanatkan Undang Undang, dan implementasi kebijakannya.

Termasuk dalam tahapan ini adalah Law Enforcement, bersama-

sama dengan badan yudikatif untuk meyakinkan dilaksanakannya

amanat Undang Undang dan peraturan dibawahnya.

V. 3 Kesiapan

Berdasarkan pada hasil identifikasi baik lewat survei, wawancara dan data

skunder maka status kesiapan dari pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan

layanan IPTV adalah sebagai berikut :

Tabel 88 Kesiapan Stakeholder

Pelaku Indikator Status

Masyarakat Daya Beli Rendah (Rp 100.000)

Page 190: Studi iptv 2007

176

Pemahaman Rendah (20%)

Minat Tinggi

Penyedia Layanan Teknologi Sudah ada (siap)

Infrastruktur Sedang dibangun

Bisnis Model Bundling

Kompetisi Menggunakan aturan kompetisi yang ada

Sumber Daya Manusia Sudah siap

Investasi Sudah ada

Penyedia Jaringan Infrastruktur Jaringan Tulangpunggung

Sudah siap untuk jumlah tertentu

Infrastruktur Jaringan Akses

Masih terbatas dan akan ditingkatkan

Bisnis Model Blundling

Kompetisi Sudah siap

Sumber Daya Manusia Sudah siap

Investasi Belum, dalam tahap

pembuatan bisnis plan

Penyedia Konten Ketersediaan konten Sudah ada

Kompetisi Sudah siap

Bisnis Model Sudah ada

Investasi Tidak ada investasi khusus

Perlindungan Hak Cipta Sudah siap

Teknologi Menggunakan yang ada

Penyedia Perangkat Ketersediaan Perangkat Terminal

Sudah ada buatan dalam negeri

Ketersediaan Perangkat BackEnd

Sudah ada buatan dalam negeri

Kandungan Lokal

Masih rendah, masih

assembly modul dari luar.

Infrastruktur

Belum memadai untuk produksi/Pabrikasi di

dalam negeri

Teknologi Belum memadai

Kompetisi Dapat bersaing dengan perangkat dari luar

Investasi Sudah ada

Regulator Kelembagaan yang mengatur perijinan

Belum ada

Perijinan Belum diada/ditentukan

Page 191: Studi iptv 2007

177

Perlindungan Hak Cipta Menggunakan aturan

yang ada

QoS Belum ada

Standarisasi Belum ada

Keamanan Belum ada

Tarif Belum ada

Perlindungan Konsumen Belum ada

Isi Konten (sensor,dll) Belum ada

Page 192: Studi iptv 2007

178

BAB VI KONSEP DAN STRATEGI KEBIJAKAN LAYANAN IPTV Dalam penyusunan kebijakan ini maka dibuat kebijakan umum dan kebijakan

teknis. Kebijakan umum merupakan kebijakan yang bersifat mendorong

implementasi dan pertumbuhan layanan IPTV. Kebijakan teknis akan berisi

mengenai kebijakan teknis yang diperlukan sebagai prasyarat dan langkah

antisipasif terhadap penyelenggaraan layanan IPTV.

VI. 1 Kebijakan Umum

VI. 1. 1 Meningkatkan Pemahaman Masyarakat (Awareness building)

Layanan IPTV merupakan layanan baru yang pada saat ini belum

diimplementasikan di Indonesia dan hanya beberapa negara maju yang sudah

mengimplementasikannya. Hal ini menyebabkan gambaran mengenai layanan

IPTV belum dapat dipahami oleh masyarakat luas. Selama ini, gambaran

layanan IPTV dipahami sebagai layanan TV lewat internet atau layanan TV

seperti pada TV kabel. Pemahaman mengenai IPTV ini masih terbatas pada

masyarakat tertentu seperti kalangan akademisi, profesional dibidang IT

/Telekomunikasi dan kalangan industri.

Berdasarkan analisis terhadap data yang diperoleh dari survey maupun

benchmark pada Bab IV dan prediksi serta kesiapan pada Bab V, untuk

mendorong penyelenggaraan layanan IPTV maka perlu adanya langkah

sosialisasi kepada masyarakat dalam rangka meningkatkan pemahaman

terhadap layanan IPTV. Langkah-langkah sosialisasi ini dapat ditempuh dengan

beberapa cara sebagai berikut :

1. Melakukan seminar, workshop dan pameran layanan IPTV dengan

kerjasama penyedia layanan

Page 193: Studi iptv 2007

179

2. Menyediakan pusat pembelajaran layanan IPTV kerjasama dengan

akademisi dan industri

3. Melakukan sosialisasi melalui internet, media masa dan sebagainya

4. Membuat proyek percobaan layanan IPTV untuk masyarakat di

kawasan tertentu

VI. 1. 2 Upaya Kolaborasi antar Stakeholder

Sebagaimana yang telah disebutkan pada Bab IV Pengumpulan dan Analisis

Data, semua pihak menyatakan perlunya hubungan antara pihak-pihak yang

terlibat dalam penyelenggaraan IPTV, maka diperlukan adanya upaya

kolaborasi antar semua pihak (stakeholder) yang terlibat.

Upaya kolabaorasi antar stakeholder diperlukan dalam rangka :

Menentukan standarisasi layanan IPTV

Menentukan waktu yang tepat dalam implementasi layanan IPTV

Menentukan regulasi yang sesuai dan memenuhi kepentingan berbagai

pihak

Gambar 38. Kolaborasi Stakeholder

Page 194: Studi iptv 2007

180

VI. 1. 3 Menentukan Model Bisnis

Dalam bisnis IPTV, ada beberapa pihak yang terlibat, yaitu content provider,

service provider, network provider, dan consumer. Berikut ini adalah rantai nilai

IPTV.

Gambar 39. Rantai nilai IPTV

Ada beberapa isu penting model bisnis layanan IPTV yang bisa menjadi opsi

bagi regulator dalam meregulasi penyelenggaraan layanan IPTV, terutama

terkait dengan masalah perijinan.

– Perusahaan telekomunikasi diberi ijin menyelenggarakan penyiaran

(broadcasting), dan Perusahaan TV Kabel diberi ijin layanan telepon (voice),

tetapi kemungkinan besar bisa berdampak pada tergusurnya perusahaan

TV Kabel.

– Dibiarkan seperti biasa, sehingga penyelenggaraan layanan IPTV dilakukan

oleh perusahaan TV Kabel, sementara perusahaan telekomunikasi tetap di

jalur penyelenggaraan jasa jaringan. Perusahaan TV kabel bisa men-deliver

Page 195: Studi iptv 2007

181

layanan melalui jaringannya sendiri atau menyewa jaringan pada

perusahaan telekomunikasi sebagai network provider untuk men-deliver

layanan IPTV. Akan tetapi, opsi ini berdampak pada tidak sehatnya

kompetisi.

Gambar 40. IPTV Settlements

VI. 1. 4 Menjaga Iklim Kompetisi yang Sehat

Penyelenggaraan IPTV yang akan melibatkan pemain lama di industri

telkomunikasi dan penyiaran serta munculnya pemain baru yang khusus

menyediakan layanan IPTV tentunya akan terjadi persaingan dalam perebutan

pasar. Oleh karena itu, pemerintah harus membuat perangkat kebijakan yang

memungkinkan iklim kompetisi yang sehat. Kompetisi yang sehat ditandai

dengan tumbuh kembangnya industri yang terlibat dalam layanan IPTV , tidak

ada industri dominan yang menjadi Significant Market Power (SMP) sehingga

dapat menghambat pemain baru serta tidak adanya praktek monopoli.

Kebijakan yang diambil dalam menjaga iklim kompetisi yang sehat ini antara

lain :

Page 196: Studi iptv 2007

182

Mengawasi dan mengatur terhadap industri yang berpotensi sebagai

SMP. Bentuk pengawasan yang dapat dilakukan antara lain dengan

melihat sistem layanan dan tarif yang diberikan ke pengguna, sistem

interkoneksi, tarif serta QoS yang diberikan kepada industri lain.

Kemudian juga diperlukan aturan-aturan yang dapat memungkinkan

pemberian sangsi jika terjadi pelanggaran.

Memberi kemudahan masuknya pemain baru (new entrant). Melihat

pasar layanan IPTV ke depan akan tumbuh maka memungkinkan

banyak pemain baru yang berminat untuk menyelenggarakan layanan

IPTV. Oleh karena itu, pemerintah perlu memberikan kemudahan bagi

pemain baru dengan cara-cara antara lain : kemudahan perijinan,

pemberian insentif , perlakuan tarif khusus selama masa tertentu, dan

lain-lain.

VI. 1. 5 Penyesuaian Lembaga dan Struktur Perijinan

Berdasarkan amanat Undang Undang, pada saat ini ada 2 badan yang

mengelola perijinan dan regulasi di Indonesia, yaitu Badan Regulasi

Telekomunikasi Indonesia (BRTI) untuk bidang telekomunikasi, sesuai dengan

UU 36/1999, dan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) untuk bidang penyiaran /

broadcasting. Kondisi ini serupa dengan di beberapa negara lain, antara lain

China.

Dengan demikian, perlu tidaknya restrukturisasi lembaga perijinan sangat

tergantung pada kebijakan perundang-undangan yang ditetapkan pemerintah

bersama dengan DPR.

Belajar dari pengalaman negara lain, apabila diperlukan restrukturisasi, maka

ada 2 opsi yang bisa ditempuh pemerintah, yaitu :

Page 197: Studi iptv 2007

183

– mempertahankan keberadaan 2 lembaga berbeda untuk masing-masing

bidang telekomunikasi dan penyiaran, serta

– melebur dua lembaga telekomunikasi dan penyiaran tersebut menjadi

satu lembaga, seperti yang dimiliki Jepang.

Masing-masing pilihan tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya, yang harus

dipertimbangkan dalam konteks Indonesia.

Mempertahankan keberadaan 2 lembaga yang ada memiliki keuntungan antara

lain tidak perlu restrukturisasi yang signifikan, sehingga secara sistem hanya

meneruskan yang ada.

Sementara itu, kelemahannya antara lain resiko kegagalan mengantisipasi

konvergensi teknologi. Resiko ini antara lain perebutan superioritas kedua

lembaga seperti yang terjadi di China.

Apabila kedua lembaga dilebur menjadi satu, maka keuntungannya antara lain :

– Keluwesan mengantisipasi konvergensi teknologi dan layanan beserta

segala dampaknya.

– Menyederhanakan birokrasi, termasuk penghematan anggaran

pelaksanaan regulasi.

Selain aspek kelembagaan, struktur perijinan yang selama ini terpisah antara

penyiaran dan telekomunikasi perlu adanya penyesuaian dalam rangka

memperoleh keluwesan dan kemudahan perijinan. Pemberian ijin memang

dapat didekati dengan aturan penyiaran dimana layanan IPTV dapat

menggunakan ijin layanan TV kabel atau menggunakan ijin layanan

telekomunikasi dimana layanan IPTV merupakan layanna multimedia (triple-

play). Akan tetapi, perlakuan aturan ditelekomunikasi dan penyiaran sangat

berbeda sehingga dapat menimbulkan ketimpangan dalam penyelenggaraan

layanan IPTV seperti aspek kompetisi, konten, harga dan sebagainya.

Page 198: Studi iptv 2007

184

VI. 1. 6 Mendorong Inovasi dan Tumbuh Kembangnya Industri Dalam

Negeri

Penyelenggaran layanan IPTV merupakan peluang bagi industri dalam negeri

untuk dapat menyediakan perangkat yang dibutuhkan. Teknologi IPTV sendiri

merupakan teknologi baru dan terus berkembang. Untuk dapat berkompetisi

dengan produk dari luar negeri sangat ditentukan oleh percepatan

pengembangan dan inovasi produk. Oleh karena itu, pemerintah perlu

mendorong upaya peningkatan kegiatan penelitian dan pengembangan serta

inovasi dikalangan industri, lembaga penelitian dan perguruan tinggi.

A. Mekanisme pendanaan penelitian dan pengembangan teknologi yang

mendukung layanan IPTV

Kegiatan penelitian dan pengembangan teknologi IPTV di Indonesia perlu

ditingkatkan. Hal ini terlihat minimnya hasil-hasil inovasi dari industri,lembaga

riset dan perguruan tinggi. Lemahnya kegiatan penelitaian dan pengembangan

ini disebabkan salah satunya adalah secara umum pendanaan penelitian dan

pengembangan masih kecil. Pendanaan penelitian dan pengembangan di

Indonesia masih sekitar 0,09% dari GDP. Padahal berdasarkan Negara-negara

yang tergabung dalam OECD, anggaran penelitian dan pengembangan ideal

adalah sekitar 2% dari GDP. Oleh karena itu dalam rangka meningkatkan

pendanaan dibidang riset dan pengembangan teknologi IPTV, perlu adanya

mekanisme pendanaan yang melibatkan pemerintah dan industri

telekomunikasi nasional sertu industri asing. Mekanisme pendanaan untuk

kegiatan penelitian pengembangan teknologi telekomunikasi adalah sebagai

berikut :

Perlunya adanya lembaga yang mengkoordinasi kegiatan dan pendanaan

penelitian dibidang teknologi IPTV. Misalnya melakukan riset Top-Down

untuk layanan IPTV.

Kemudahan masuknya industri asing dengan syarat mereka memberikan

investasi penelitian dan pengembangan

Page 199: Studi iptv 2007

185

Kemudahan peminjaman modal untuk industri yang mengutamakan inovasi

teknologi

Melakukan kerjasama internasional dalam pendanaan penelitian dan

pengembangan teknologi IPTV

B. Perlunya badan yang mengkoordinasi penelitian dan pengembangan layanan

IPTV nasional

Pelaksanaan penelitian dan pengembangan perlu dikoordinasi melalui badan

yang memiliki kewenangan untuk mengontrol terhadap hasil-hasil penelitian.

Hasil-hasil penelitian akan diwujudkan dalam pengembangan produk melalui

mitra industri yang mempunyai kemampuan untuk mengembangkan produk.

Selain itu lembaga ini juga mempunyai peran untu melakukan inkubasi untuk

industri baru sehingga dapat tumbuh dan berkembang.

C. Pembentukan dan sinergi pusat-pusat Inovasi dan R &D

Dalam rangka meningkatkan kemampuan riset dan inovasi perlu adanya

pengembangan pusat inovasi dan R&D. Pusat inovasi dan R&D diperlukan

sebagai tempat melakukan koordinasi dan menunjang kegiatan inovasi dan

R&D. Pusat inovasi dan R&D ini dapat ditempatkan diperguruan tinggi, lembaga

penelitian dan industri.

Dalam menjalankan kegiatannya pusat inovasi dan R&D ini perlu melakukan

koordinasi dengan lembaga R&D pusat sehingga penelitian yang dilakukan

dapat sinergi dengan kegiatan penelitian yang lain dan sesuai dengan

kebutuhan konsumen.

D. Pengembangan pusat test bed layanan IPTV

Hasil-hasil penelitian perlu ditest kehandalannya sehingga pada saat diproduksi

dan dijual ke pasar tidak mengalami permasalaan. Oleh karena, itu perlu ada

tempat yang dijadikan sebagai play ground untuk menguji produk IPTV yang

Page 200: Studi iptv 2007

186

dihasilkan. Pengembangan pusat test bed dapat dilakukan dengan kerjasama

industri, perguruan tinggi, lembaga penelitian dan pemerintah.

VI. 1. 7 Perlindungan Konsumen

Layanan IPTV dalam satu sisi memberi kemudahan bagi pengguna untuk

memperoleh informasi seluas-luasnya dengan banyaknya konten dan kualitas

yang lebih baik. Akan tetapi, pada sisi lain ada aspek-aspek lain yang perlu

dijaga dalam rangka melindungi konsumen dari hal-hal yang negatif. Isi konten

yang mudah didapat perlu diperhatikan kesesuaian penggunaannya. Apakah

untuk konsumsi orang dewasa atau anak-anak. Kemudian layanan IPTV yang

menawarkan layanan yang lebih privasi, memungkinkan terjadinya gangguan

keamanan seperti penyadapan, penyisipan informasi yang tidak diinginkan dan

lain-lain. Oleh kerena itu, perlu adanya mekanisme perlindungan konsumen

dengan membuat aturan kebijakan yang dilengkapi dengan perangkat teknologi

yang memungkinkan untuk memonitor/mensensor isi konten serta dapat

merekam aktifitas gangguan keamanan.

VI. 2 Kebijakan Teknis

VI. 2. 1 Jaminan Quality of Service (QoS)

Penentuan jaminan QoS diperlukan dalam rangka untuk melindungi

kepentingan masyarakat dan demi kelangsungan sinergi antar stakeholder.

Untuk menjamin QoS ini langkah-langkah kebijakan yang perlu dilakukan adalah

sebagai berikut :

Menentukan Service Level Agrement (SLA) pada setiap layer antar

stakeholder. Dengan adanya SLA ini maka masyarakat dapat melakukan

komplain/melapor jika SLA tidak terpenuhi. Mekanisme

komplain/pelaporan ditentukan oleh lembaga yang berwenang.

Page 201: Studi iptv 2007

187

Melakukan audit secara berkala terhadap penyelenggara layanan,

penyedia jaringan dan penyedia konten. Audit ini diperlukan dalam

rangka untuk menjamin QoS yang diberikan sesuai dengan keinginan.

Membuat peraturan yang menjamin pelanggan agar mendapat layanan

sesuai dengan biaya yang dikeluarkan. Jika terjadi pelanggaran maka

penyedia layanan dapat dikenai sangsi tertentu.

VI. 2. 2 Keamanan

Berdasarkan gambar 39 di atas, bagi setiap calon penyelenggara layanan IPTV,

regulator harus menetapkan standar pengamanan terhadap aset-aset dalam

layanan IPTV, yaitu:[2]

Content Source: Konten media asli dimiliki oleh content providers, seperti

program-program TV, movies, musik, dan lain-lain.

Service Integration & Operation: Platform layanan IPTV (peralatan fisik,

sistem dan perangkat lunak aplikasi), program-program, informasi operasi

(seperti service log, billing information), dan informasi subscribers (login,

subscriber's privacy).

Content Transport: peralatan jaringan umum (seperti routers, switches),

bandwidth jaringan, pemindahan paket melalui jaringan, layanan multicast,

CDN (seperti server, database) dan lain-lain.

Content Consumption: peralatan terminal (seperti STB) atau home

networking (hardware dan software).

VI.2.2.1 Ancaman-ancaman dan Resiko untuk Layanan IPTV

Berdasarkan asset-aset layanan IPTV yang dilindungi tersebut di atas, ada

berbagai tipe ancaman yang bisa terjadi. Ancaman untuk masing-masing aset

layanan tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut ini.

Page 202: Studi iptv 2007

188

- Content source

Yang menjadi masalah kunci disini adalah bagaimana memastikan bahwa

konten memenuhi aturan dan persyaratan bisnis. Sistem perlindungan

manajemen dan teknis yang ada saat ini dapat digunakan semaksimal mungkin

untuk melindungi konten.

- Service integration & Operation

Beberapa ancaman terkait dengan operasi dan integrasi layanan adalah: [2]

Ancaman tidak disengaja yang menghasilkan gangguan layanan: ancaman

tanpa maksud jahat, seperti gangguan daya, lonjakan teknis dari peralatan,

dan lain sebagainya.

Ancaman yang sengaja ditujukan terhadap platform layanan: serangan

dengan tujuan jahat (seperti denial of service attack, akses tidak sah)

terhadap platform layanan IPTV atau infeksi virus.

Pelanggaran hak cipta layanan IPTV yang disediakan untuk subscribers.

Me-nguping informasi penting milik subscriber (seperti ID login dan

password).

Mengoleksi, menyebarkan atau menjual informasi rahasia milik subscriber

tanpa izin.

- Content Transport

Beberapa ancaman terkait dengan pengiriman konten adalah: [2]

Ancaman tak sengaja yang dapat menghasilkan kegagalan peralatan

jaringan atau gangguan pengiriman: suatu ancaman yang tidak disertai

niat jahat, seperti gangguan daya, lonjakan teknis dari peralatan, dan lain

sebagainya.

Ancaman yang disengaja yang ditujukan pada peralatan jaringan atau

sumber daya (bandwidth): serangan jahat (seperti denial of service attack,

akses tidak sah) terhadap jaringan transport.

Page 203: Studi iptv 2007

189

Tindakan pelanggan yang sah yang merusak sumberdaya jaringan layanan,

dan menghasilkan informasi sampah yang berbahaya bagi jaringan.

Penghapusan, penyisipan, modifikasi, dan pemesanan ulang secara tidak

sah.

Transmisi data tidak sah (misalnya data datang dari sumber program IPTV

yang ilegal).

Ancaman keamanan terhadap CDN.

- Content consumption

Beberapa ancaman terkait dengan konsumsi/pemakaian konten adalah:

Kegagalan peralatan terminal (hardware dan software) disebabkan oleh

virus atau kode-kode jahat dari jaringan.

Pencurian dari jarak jauh terhadap informasi penting milik subscriber

(seperti login ID dan password) oleh program jahat seperti Trojan horse.

Penggandaan dan distribusi ulang secara tidak sah atau ancaman lain

terhadap hak cipta program-program yang diterima dari jaringan.

VI.2.2.2 IPTV security requirements

Requirements keamanan IPTV dalam perspektif vertikal terdiri dari [3]:

transport, service, dan content. Requirements keamanan untuk setiap layer

akan berhubungan dengan entitas yang berbeda dalam aliran layanan IPTV,

perhatikan gambar 42 berikut ini.

Page 204: Studi iptv 2007

190

Gambar 41. Arsitektur keamanan IPTV [3]

A. Sasaran Keamanan IPTV

Sasaran utama keamanan layanan IPTV adalah: [3]

Layanan IPTV seharusnya memiliki ketersediaan dan stabilitas yang tinggi.

Hanya pelaku yang sah yang dapat mengakses dan mengoperasikan asset

layanan IPTV setelah mendapatkan autorisasi.

Tindakan penyalahgunaan oleh pengguna yang sah seharusnya dapat

dikendalikan untuk mengurangi data sampah.

Layanan IPTV seharusnya dilindungi dari modifikasi, penyisipan, dan

penghapusan tidak sah, atau dari serangan yang berulang.

Program-program layanan IPTV seharusnya dilindungi dengan hak cipta

B. Security Requirements untuk IPTV

Requirements untuk Keamanan IPTV dapat ditinjau dari perspektif tiga layer

seperti gambar 41 di atas.

Security Requirements untuk Lapisan Transport IPTV

Page 205: Studi iptv 2007

191

Security Requirements untuk Lapisan Transport IPTV dapat kita bagi menjadi

dua bagian: untuk network operator dan untuk subscribers.

Security requirements untuk network operator

- Access control dan authentication: Hal ini seharusnya

diimplementasikan pada jaringan akses untuk mencegah akses dan

pemanfaatan sumber daya (resources) tidak sah. Ada dua macam

sumber daya yang harus dikendalikan dalam akses, yaitu: jaringan

dan layanan pada jaringan tersebut. Pada akses jaringan,

subscriber/subscriber terminal harus dikenali dan diautentikasi

(dibuktikan keasliannya).

- Authenticity of network entities: Jaringan IPTV harus mempunyai

kemampuan untuk memverifikasi identitas dari tiap entitas jaringan

yang mengambil bagian pada layanan IPTV, untuk membuat

hubungan saling percaya di antara entitas jaringan.

- Protection of data integrity and availability: Jaringan carrier IPTV

harus menjamin integritas dan ketersediaan data yang disimpan

dan yang dikirim melalui jaringan.

- Accountability of data packets: Pencegahan semua perilaku yang

tidak baik adalah sesuatu yang tidak mungkin (infeasible). Suatu

pendekatan alternative untuk mengatasinya adalah dengan cara

memberikan penghargaan bagi lingkungan yang baik dan hukuman

bagi lingkungan yang buruk.

- Multicast security protection: IP multicast atau application layer

multicast seharusnya memenuhi requirements berikut ini:

ketersediaan perlengkapan kunci (seperti multicast source),

verifikasi identitas sumber multicast, pengendalian anggota grup

multicast, dan lain-lain.

- Security requirements about CDN: Ada dua aspek yang perlu

dipertimbangkan, yaitu: perlindungan node CDN dan perlindungan

arus distribusi pada jaringan CDN.

Page 206: Studi iptv 2007

192

Security requirements untuk subscribers

Authenticity of subscribers‟ devices: Dimungkinkan ada lebih dari satu

peralatan yang sharing dengan satu account milik subscriber. Dalam hal ini,

subscriber perlu mempunyai kemampuan untuk memverifikasi keaslian dari

alat rumah. Otorisasi dan akuntabilitas juga sangat diperlukan.

Security requirements untuk lapisan Service IPTV

Security requirements untuk service provider

- Controlled access and authorization of IPTV service: Layanan IPTV

harus mempunyai kapabilitas untuk mengidentifikasi subscribers

guna mencegah akses ilegal. Prosedur autentikasi yang kuat dan

otorisasi yang tegas diperlukan untuk mencegah pengaksesan

service network dan servers oleh subscriber ilegal. Autentikasi yang

kuat termasuk didalamnya adalah penggunaan digital certificate,

token, smartcard, fingerprint dan banyak faktor autentikasi lainnya.

Layanan IPTV juga perlu membatasi kemampuan akses subscriber

yang sah (legitimate) dengan pengendalian kebijakan akses yang

tegas (sebagai contoh, membatasi waktu akses untuk pemakai,

mencegah upload dan download data yang tidak diizinkan), dalam

rangka mencegah dari penyalahgunaan sumber daya (resources)

jaringan.

- Availability of IPTV service: Konsumen biasanya sangat sensitif

terhadap kegagalan layanan IPTV. Layanan IPTV harus mengurangi

kemungkinan serangan dan memperkecil pelanggaran potensial.

Sebagai contoh, Sistem Layanan IPTV harus mempunyai

kemampuan untuk memonitor status layanan, dan memberikan

tanda ketika beberapa masalah keamanan terdeteksi. Sistem

Layanan IPTV harus mempunyai beberapa skema recovery

darurat.

Page 207: Studi iptv 2007

193

Security requirements untuk subscriber

- Authenticity (Reliability) of IPTV service providers: Disamping

service provider harus meng-autentikasi subscriber, layanan IPTV

seharusnya menyediakan kemampuan yang mendukung subscribers

untuk memverifikasi identitas yang diklaim server-server IPTV atau

entitas lainnya. Beberapa metode autentikasi mendukung proses

autentikasi dua arah, seperti EAP-TLS, DCE/Kerberos, dan lain-lain.

- Protection of subscriber‟s information confidentiality: Jaringan

layanan IPTV harus mempunyai kemampuan (seperti

cryptography) untuk melindungi informasi milik subscriber dari

pencurian atau pe-ngupingan.

- Protection of subscribes‟ right to privacy: IPTV service provider

harus melindungi informasi pribadi milik subscriber, seperti data

lokasi, identitas, nomor telepon, alamat jaringan atau call-

accounting data.

Security requirements untuk lapisan Content IPTV

Security requirements untuk konten IPTV terbagi dalam 3 entitas: content

provider, service provider dan consumer. Untuk tujuan yang berbeda, teknologi

DRM dapat digunakan oleh content provider atau service provider, secara

terpisah atau bersama-sama.

Security requirements untuk content provider

- Copyrights protection for contents: IPTV content provider seharusnya

menggunakan teknologi digital watermark untuk melindungi hak cipta

konten milik mereka atau dari penduplikasian tidak sah atau beberapa

ancaman lainnya.

Security requirements untuk service provider

- Copyrights protection for contents: Service provider seharusnya

menggunakan beberapa teknologi DRM untuk mencegah program

dicopy dan didistribusikan ulang secara ilegal.

Page 208: Studi iptv 2007

194

- Protection for legality of contents: IPTV service providers harus

memastikan bahwa penyebaran media content melalui jaringan

mereka harus sesuai dengan aturan yang dikeluarkan oleh lembaga

yang berwenang setempat atau lembaga berwenang nasional,

seperti menyangkut masalah nilai moral konten atau masalah

perlindungan anak.

Security requirements untuk subscriber

Copyrights protection for contents: Peralatan milik subscriber‟s harus

memiliki modul fungsi DRM yang bekerjasama dengan sistem DRM di sisi

server untuk melindungi hak cipta konten.

VI. 2. 3 Proteksi Konten dan Kepemilikan Hak Cipta

Untuk mencegah terjadi pencurian konten dan penyalahgunaan hak cipta, maka

perlu diterapkan mekanisme pembuktian dan diterapkannya standar teknologi

yang digunakan pembuktian tersebut. Untuk melakukan proteksi konten dan

pembuktian kepemilikan hak cipta ada beberapa sistem yang bisa digunaka

yaitu :

Conditional Access . Sistem ini digunakan untuk menjamin bahwa hanya

pelanggan yang berhak yang mempunyai akses ke konten dan mencegah

terjadinya pencurian konten dan layanan

Content Protection Systems. Sistem ini digunakan untuk menjamin bahwa

konten yang dikirim melalui jaringan dalam bentuk enkripsi (diacak) yang

tidak dapat diinterpresikan informasinya. Sistem inijuga mencegah konten

dari pencurian.

Digital Right Managment Systems. Sistem ini digunakan untuk mengelola

konten seperti berapa kali dan beapa lama konten dijalankan dan menjamin

hanya orang yang berwenang yang dapat menggunakan konten tersebut.

Page 209: Studi iptv 2007

195

VI. 2. 4 Standarisasi

Pada saat ini, standarisasi mengenai layanan IPTV masih dalam tahap

pembahasan baik pada penyedia konten, layanan maupun penyedia jaringan.

Hasilnya belum ada standar yang disepakati dan dalam implementasi yang

sudah digunakan pada pembangunan layanan IPTV, masih menggunakan

standar yang berbeda. Pembangunan layanan IPTV selama ini menggunakan

standar yang bersifat tertutup (proprietary). Hal ini telah diidentifikasi pada

sejumlah inkubator yang membangun dan mengadopsi layanan IPTV. Hal ini

tentunya akan memberi dampak yang negatif terhadap segmentasi pasar dan

masalah interoperabilitas sistem. Para pemain besar yang mempunyai bidang

yang berbeda dalam mata rantai layanan IPTV melakukan kerjasama untuk

menghasilkan solusi. Salah satu platform yang menjajikan adalah Microsoft

IPTV, dimana Microsoft sebagai penyedia server dan middleware telah

bekerjasama dengan Alcatel yang merupakan penyedia infrastruktur dominan.

Permasalahan implementasi dan keterlambatan yang berulang-ulang di dalam

Microsoft IPTV platform sendiri merupakan peringatan besar terhadap masalah

standarisasi IPTV.

Elemen kunci dalam mendorong pembangunan layanan IPTV adalah bahwa

perlu adanya standar tertentu diadopsi secara global, sebagai contoh standar

MPEG4, H.264. Dengan standar yang digunakan akan menentukan infrastruktur

dasar dari layanan IPTV sehingga dapat melakukan interoperbilty antar

jaringan dan layanan.

Standar dapat diadopsi dan dikembangkan dengan beberapa skenario yaitu :

• Government enforced atau de jure standard, dimana standar dibuat

wajib oleh public bodies. Untuk sektor telekomunikasi inisiatif biasanya

berasal dari ITU dan regulator nasional. Pengembangan standar mungkin

tidak harus dilakukan oleh puclic bodies tetapi diadopsi pada tahap

selanjutnya, diatur dan kemudian dibuat wajib oleh pemerintah. Standar

Page 210: Studi iptv 2007

196

tersebut kadang-kadang ditujukan sebagai ”Goverment driven open

standards”.

• Standar muncul dari dari industri, dimana daya tarik komersial

mendorong pemain industri untuk berkolaborasi. Kategori dapat

ditujukan sebagai ”industry driven open standard”.

• Standar de facto, dimana standar muncul melalui adopsi pasar dan

masyarakat yang kritis. Untuk produk dan layanan baru, interoperability

dan compatibility degan standar de facto tidak dapat dicegah. Tipe

standar ini disebut sebagai “Market driven standards”. Sebagai contoh

standar penting di NGN di dalam lingkungan pembuatan layanan adalah

standar protocol dan Application Programming Interface (API).

Pemerintah sebagai penentu standar layanan IPTV maka perlu membuat

standar dengan mengikuti perkembangan standarisasi IPTV didunia dan sesuai

dengan kondisi industri dalam negeri di Indonesia. Salah satu standar IPTV

adalah yang dikembangkan oleh ITU. Standar IPTV menurut ITU akan terdiri

dari :

• IP-TV service definition as relevant services (e.g. supplementary and/or

additional services such as SMS over IP-TV, VoIP over IP-TV etc.) : SG2

and SG16

• Overall architecture of IP-TV and network capabilities : SG13 and SG19

(SG 9 from IPcable point of view)

• Signaling and Network control : SG11

• Transport capabilities and network aspects : SG15

• Media processing, codec and service control : SG16

• Security on IP-TV : SG17

• QoS and Network Performance : SG12 and SG13

• OAM and Management : SG4 and SG13

Page 211: Studi iptv 2007

197

• Traffic Control and NNAR : SG2

• Accounting and Charging: SG3

Kemudian dalam hal menjaga kemudahan interoperabilitas antar jaringan dan

layanan IPTV maka pemerintah harus mengupayakan agar industri tidak

memakai standar proprietary (tertutup). Interoperabilitas sangat penting untuk

memperluas layanan dan menjaga kompetisi antar penyedia jaringan dan

layanan IPTV.

VI. 3 Strategi Kebijakan Layanan IPTV

Layanan IPTV merupakan layanan yang masih baru dan masih banyak

perangkat aturan yang perlu disiapkan. Selama dalam masa persiapan

perangkat aturan yang diperlukan dalam penyelenggaraan layanan IPTV ini,

maka perlu dilakukan proses transisi dari sistem lama menuju sistem layanan

konvergensi. Selama proses transisi ini, perlu dilakukan langkah-langkah

strategi dalam rangka mendorong implementasi dan berkembangnya layanan

IPTV.

Gambar 42. Transisi Menuju Layanan Konvergensi (IPTV)

Page 212: Studi iptv 2007

198

Salah satu strategi kebijakan penyelenggaraan layanan IPTV di Indonesia

adalah dengan menentukan waktu transisi dan waktu implementasi penuh.

Selama masa transisi ini pemerintah dapat membuat kebijakan

penyelenggarakan layanan IPTV menggunakan peraturan yang ada sesuai

dengan kebutuhan industri penyelenggara. Dengan adanya masa transisi

pemerintah diharapkan menjamin legalitas penyelenggaraan layanan ini,

sehingga industri penyelenggara merasa aman dan mempunyai kepastian dalam

bisnis layanan ini. Diharapkan mulai tahun 2008 layanan IPTV sudah dapat

diselenggarakan secara komersial.

Strategi diatas tentunya akan mempunyai dampak sehubungan dengan belum

adanya peraturan mengenai layanan konvergensi. Dampak-dampak tersebut

antara lain :

Tidak adanya peraturan kompetisi menyebabkan pemain inkumben dapat

menguasai pasar secara dominan.

Terjadi superioritas antar lembaga perijinan selama masa trasnsisi karena

layanan yang sama ijinnya dapat diperoleh melalui lembaga perijinan yang

berbeda

Belum adanya standarisasi layanan menyebabkan konsumen belum dapat

memperoleh jaminan kualitas layanan. Selain itu, antar penyelenggara

layanan belum dapat melakukan interoperabilitas layanan.

Strategi lain adalah implementasi layanan IPTV menunggu kesiapan regulasi

layanan konvergensi dan IPTV. Strategi ini tentunya akan mengurangi dampak-

dampak diatas. Akan tetapi, strategi ini akan menghambat atau menunda

implementasi layanan iPTV di Indonsia. Sebagaimana kita ketahui bahwa untuk

menetapkan regulasi, apalagi harus merubah Undang-undang akan dibutuhkan

waktu yang lama. Sebaimana telah dibahas diatas bahwa teknologi dan industri

layanan IPTV secara umum pada saat ini sudah siap untuk menyelenggarakan

layanan IPTV. Bahkan masyarakat mempunyai kecenderungan minat yng tinggi

Page 213: Studi iptv 2007

199

terhadap layanan ini. Penundaan terhadap implementasi layanan ini akan

menyebabkan pertumbuhan layanan IPTV tidak dapat berjalan dengan baik.

Berdasarkan pada skenario strategi kebijakan diatas maka strategi dengan

membuat waktu transisi, lebih layak untuk dilakukan. Dengan pertimbangan

penyelenggaraan layanan IPTV tidak perlu ditunda. Walaupun ada beberapa

dampak yang akan terjadi akan tetapi dapat dikurangi dengan membuat

kebijakan yang sesuai.

Untuk melaksanakan strategi kebijakan diatas maka perlu dibuat agenda

program kerja pemerintah dalam rangka mempersiapkan kehadiran layanan

IPTV di Indonesia.

Tabel 89. Program Kerja Penyelenggaraan Layanan IPTV

PROGRAM KERJA 2008 2009 2010 2011 2012

1. Awarness Building

Seminar dan Workshop

Pembuatan proyek percontohan layanan IPTV

Sosialaisasi melalui media elektronik

2. Kolaborasi Stakeholder

Seminar dan Pembentukan Fokus Grup atau Kelompok Kerja IPTV

Pembahasan Standar Teknologi dan Layanan IPTV

Pembahasan Model Bisnis

Uji coba layanan IPTV

3. Perumusan Regulasi Teknis

Penentuan standar layanan (definisi dan kebutuhan)

Penentuan arsitektur teknologi dan layanan

QoS dan kehandalan jaringan

Keamanan

Codec dan media processing

OAM dan Manajemen

Tarif

Page 214: Studi iptv 2007

200

4. Program Dukungan Industri Dalam Negeri

Pendanaan Penelitian

Kebijakan penggunaan local content

5. Penyesuaian Lembaga dan Struktur Perijinan

Menetapkan peraturan yang sesuai dengan layanan konvergensi (IPTV) dengan pendekatan UU No. 32 dan UU. No. 36 (Selama Masa Transisi)

Pembahasan revisi UU No. 32 dan No. 36 yang sesuai untuk industri yang konvergen

Penetapan peraturan dan lembaga yang sesuai dengan industri yang konvergen

Page 215: Studi iptv 2007

201

BAB VII PENUTUP

VII. 1 Kesimpulan

Perkembangan layanan, teknologi, potensi pasar, dan perkembangan di

banyak negara di dunia, mengindikasikan bahwa layanan IPTV

mempunyai prospek dan akan menjadi kebutuhan bagi masyarakat.

Minat akan layanan IPTV di Indonesia cukup tinggi yaitu 83%. Akan

tetapi, pemahaman dan daya beli masyarakat masih rendah. Layanan

IPTV masih sangat asing di masyarakat, hanya 6,3 persen dari total

responden, 9,2 persen dari pengguna broadband, dan 5,2 persen dari

non pengguna broadband yang menyatakan sudah mengenal IPTV.

Mayoritas responden (51,3%) menyatakan sanggup membayar kurang

dari Rp 100 ribu. Kecenderungan untuk membayar pada level minimal

ini bisa dimengerti, karena responden belum mengetahui seperti

apakah IPTV. Dengan kata lain, mereka menyatakan, “kita lihat dulu

seperti apa IPTV, baru kita bisa bilang bayar berapa”.

Pada saat ini, belum ada vendor dalam negeri yang sudah mampu

menghasilkan perangkat IPTV seperti set-top box, Server, Billing, dan

lain-lain. Akan tetapi, sudah ada perusahaan yang menyatakan sedang

mengembangkan perangkat set-top box IPTV dan sudah siap diproduksi

dengan bekerjasama dengan Pabrik di luar negeri.

Ketersediaan jaringan yang mendukung layanan IPTV masih rendah

baik di akses maupun tulangpunggung. Layanan IPTV membutuhkan

jaringan akses dengan kecepatan 2 – 8 Mbps sedangkan kemampuan

jaringan broadband berbasis ADSL pada saat ini hanya 512 Mbps,

Page 216: Studi iptv 2007

202

sedangkan yang berbasis Fiber Optik masih rendah penetrasinya dan

hanya didaerah tertentu. Walapun demikian, sudah ada beberapa

industri yang menyatakan akan meningkatkan kemampuan jaringan

mereka apabila sudah ada regulasi yang jelas.

Konvergensi infrastruktur TIK pada saat ini tidak dapat dilakukan

karena perangkat dan aturan teknis yang ada belum memungkinkan.

Layanan IPTV yang merupakan konvergensi telekomunikasi dan

penyiaran membutuhkan konvergensi infrastruktur keduanya. Untuk

dapat melakukan konvergensi dibutuhkan perangkat teknologi jaringan

berbasis IP dan aturan teknis yang memungkinkan mempunyai

kemampuan interoperabilitas.

Beberapa industri sudah menyatakan siap akan menyelenggarakan

layanan IPTV. Serangkaian uji coba sudah dilakukan dibeberapa tempat

dan tahun 2008 direncanakan akan diluncurkan layanan IPTV di daerah

tertentu.

Terdapat dua model bisnis IPTV di luar negeri, yaitu dengan tetap

memisahkan broadcasting dengan telekomunikasi seperti di Korea, dan

menyatukan di bawah satu lembaga pengaturan seperti di Jepang.

Tetapi keduanya secara tegas menjamin terselenggaranya layanan IPTV

dengan aman.

Dibeberapa negara yang sudah mengimplementasikan layanan IPTV,

secara umum penyiapan regulasi mengenai IPTV membutuhkan waktu

lama dan terjadi banyak perdebatan dari lembaga telekomunikasi dan

penyiaran karena perbedaan sudut pandang. Akan tetapi, pemerintah

secara umum mendukung penyelenggaraan layanan IPTV dengan

penyesuaian peraturan yang ada selama proses transisi.

Page 217: Studi iptv 2007

203

Regulasi di Indonesia yang ada pada saat ini, belum cukup untuk

menjawab isu-isu regulasi layanan IPTV. Belum ada kejelasan lembaga

yang mengatur perijinan, model bisnis, QoS, standarisasi dan

sebagainya. Selain itu, pemerintah juga belum mempunyai ketentuan

waktu atau program kerja untuk membuat regulasi mengenai IPTV.

VII. 2 Saran

Perlu adanya kegiatan awareness building untuk mensosialisasikan IPTV

ke masyarakat. Kegiatan bisa melalui seminar, workshop dan pameran

layanan IPTV dengan kerjasama penyedia layanan, menyediakan pusat

pembelajaran layanan IPTV kerjasama dengan akademisi dan industri,

melakukan sosialisasi melalui internet, media masa dan sebagainya,

serta membuat proyek percobaan layanan IPTV untuk masyarakat di

kawasan tertentu.

Perlu mendorong upaya yang dapat mempercepat implementasi

layanan IPTV. Kebijakan pemerintah yang sudah saat ini seperti

pembangunan palapa ring dan migrasi menuju penyiaran digital perlu

didorong. Kebijakan pembangunan palapa ring diharapkan akan

meningkatkan penetrasi broadband di Indonesia. Penetrasi broadband

merupakan prasyarat untuk layanan IPTV. Migrasi menuju penyiaran

digital akan membantu proses digitalisasi penyiaran yang dibutuhkan

dalam layanan IPTV.

Kolaborasi dari stakeholder terkait diperlukan dalam penyusunan

regulasi layanan IPTV. Regulasi layanan IPTV merupakan bagian dari

regulasi konvergensi TIK, dimana akan melibatkan lembaga dan

industri telekomunikasi dan penyiaran. Kolaborasi ini diperlukan dalam

rangka untuk menyamakan sudut pandang mengenai layanan IPTV

Page 218: Studi iptv 2007

204

Pemerintah perlu membuat kerangka waktu kurun waktu lima tahun

kedepan untuk menyusun regulasi layanan IPTV. Selama proses transisi

dari regulasi eksisting menuju regulasi yang disesuaikan maka

penyelenggaraan layanan IPTV dapat menggunakan peraturan yang

ada. Pemerintah Jepang, Amerika Serikat, China telah mendorong

industri untuk menyelenggarakan layanan IPTV walapun regulasi

mengenai IPTV masih dalam pembahasan dan perdebatan.

.

Page 219: Studi iptv 2007

205

Daftar Pustaka

[1]. Austerberry, David,The technology of video and audio streaming, Focal

Press, 2005

[2]. CATR, Threats and risks for IPTV service, http://www.itu.int/ITU-

T/IPTV/events/072006/docs/ID/FGIPTV-ID-0050e.doc

[3]. CATR, IPTV security requirements, http://www.itu.int/ITU-

T/IPTV/events/072006/docs/ID/FGIPTV-ID-0051e.doc

[4]. Eryanto, Metodologi Polling, Rosdakarya 1999

[5]. Focus Group on IPTV, Overall definition and description of IPTV in the

business role model, ITU, Geneva, Juli 2006

[6]. Jyri Puumalainen, Oy Omnitele Ab, Ari Ojaniemi, Oy Omnitele Ab, Matti

Kotisaari, Markab Oy, Internet Protocol Television (IPTV) Current status

and development in the near future, Finland, April 2006

[7]. Milim Kim, Minoru Sugaya, IPTV in Korea and Japan, Keio University,

Jepang, 2006

[8]. Miika Nevalainen, Veijo Iivonen, Fixed Broadband in the USA, November

2005

[9]. Patrick S. Campbell, IPTV Regulation in the U.S, Honolulu Hawai, Januari

2006

[10]. Paul Budde, China-Convergence-TriplePlay& Digital TV, Paul Budde

Communication, Australia, September 2007

[11]. Paul Budde, South Korea-Convergence-TriplePlay& Digital TV, Paul Budde

Communication, Australia, September 2007

[12]. Paul Budde, Japan-Convergence-TriplePlay& Digital TV, Paul Budde

Communication, Australia, September 2007

[13]. Paul Budde, Indonesia-Broadcasting, Paul Budde Communication,

Australia, Oktober 2007

[14]. Tadayoni, Reza, IPTV-Technology and Regulation, Denmark, Desember

2006

Page 220: Studi iptv 2007

206

[15]. __________, Draft Roadmap Konvergensi Teknologi Informasi dan

Komunikasi, Dirjen Postel Depkominfo, 2007

[16]. __________, Where Will IPTV Succeed?, Pyramid Research, Maret 2007

Page 221: Studi iptv 2007

207

Lampiran

TABEL 1. JUMLAH RESPONDEN MENURUT TINGKAT PENDIDIKAN

NO KOTA

TINGKAT PENDIDIKAN YANG

DITAMATKAN JUMLAH

SD/SMP SMA D3 DIV/S1 S2/S3

1 Medan 3 33 13 37 2 88

2 Bandung 1 20 20 44 21 106

3 Pekanbaru 0 10 2 19 1 32

4 Surabaya 0 60 4 47 4 115

5 Semarang 1 16 8 27 9 61

6 Yogyakarta 1 12 3 4 2 22

7 Denpasar 0 5 2 12 2 21

8 Palembang 6 21 11 18 2 58

9 Bengkulu 2 5 1 5 0 13

10 Kupang 1 7 2 1 1 12

11 Pontianak 0 7 5 11 0 23

12 Banjarmasin 1 12 4 9 0 26

13 Makasar 1 18 9 20 3 51

14 Manado 0 4 3 11 0 18

15 Batam 1 14 5 9 1 30

16 Balikpapan 2 6 7 7 1 23

17 Banten 0 32 6 24 2 64

18 DKI Jakarta 17 99 39 157 7 319

TOTAL 37 381 144 462 58 1,082

TABEL 2. JUMLAH RESPONDEN MENURUT KELOMPOK UMUR

NO KOTA KELOMPOK UMUR

JUMLAH <20 21-30 31-40 41-50 51-60

Page 222: Studi iptv 2007

208

1 Medan 11 33 24 18 2 88

2 Bandung 3 51 33 14 5 106

3 Pekanbaru 1 14 11 6 0 32

4 Surabaya 40 47 9 12 7 115

5 Semarang 8 35 11 6 1 61

6 Yogyakarta 3 9 6 3 1 22

7 Denpasar 1 7 12 1 0 21

8 Palembang 15 30 10 3 0 58

9 Bengkulu 1 6 3 3 0 13

10 Kupang 2 2 6 2 0 12

11 Pontianak 3 16 3 1 0 23

12 Banjarmasin 3 11 7 4 1 26

13 Makasar 7 22 12 6 4 51

14 Manado 1 8 7 1 1 18

15 Batam 2 13 13 1 1 30

16 Balikpapan 1 11 9 0 2 23

17 Banten 18 27 15 2 2 64

18 DKI Jakarta 26 135 76 39 43 319

TOTAL 146 477 267 122 70 1,082

TABEL 3. JUMLAH RESPONDEN MENURUT JENIS KELAMIN

NO KOTA

JENIS KELAMIN JUMLAH

LAKI-

LAKI PEREMPUAN

1 Medan 70 18 88

2 Bandung 68 38 106

3 Pekanbaru 25 7 32

4 Surabaya 92 23 115

5 Semarang 41 20 61

6 Yogyakarta 11 11 22

Page 223: Studi iptv 2007

209

7 Denpasar 16 5 21

8 Palembang 42 16 58

9 Bengkulu 12 1 13

10 Kupang 9 3 12

11 Pontianak 10 13 23

12 Banjarmasin 17 9 26

13 Makasar 32 19 51

14 Manado 10 8 18

15 Batam 29 1 30

16 Balikpapan 12 11 23

17 Banten 39 25 64

18 DKI Jakarta 203 116 319

TOTAL 738 344 1,082

Page 224: Studi iptv 2007

210

TABEL 4. JUMLAH RESPONDEN MENURUT RATA-RATA PENGELUARAN

PER BULAN

NO KOTA RATA-RATA PENGELUARAN PER BULAN

JUMLAH < 1jt 1jt-2,5jt 2.5jt-5jt 5jt+

1 Medan 22 32 23 11 88

2 Bandung 33 38 28 7 106

3 Pekanbaru 10 12 8 2 32

4 Surabaya 56 30 13 16 115

5 Semarang 22 22 12 5 61

6 Yogyakarta 8 9 5 0 22

7 Denpasar 7 9 4 1 21

8 Palembang 25 25 4 4 58

9 Bengkulu 3 5 4 1 13

10 Kupang 7 4 1 0 12

11 Pontianak 13 6 3 1 23

12 Banjarmasin 6 11 7 2 26

13 Makasar 17 18 11 5 51

14 Manado 5 7 3 3 18

15 Batam 6 9 10 5 30

16 Balikpapan 8 5 8 2 23

17 Banten 17 27 16 4 64

18 DKI Jakarta 80 105 86 48 319

TOTAL 345 374 246 117 1,082

TABEL 5. JUMLAH RESPONDEN MENURUT JUMLAH ANGGOTA

RUMAHTANGGA

NO KOTA

JUMLAH ANGGOTA

RUMAHTANGGA JUMLAH

1 2 3 - 6 7+

1 Medan 4 3 74 7 88

2 Bandung 5 8 76 17 106

3 Pekanbaru 2 2 21 7 32

Page 225: Studi iptv 2007

211

4 Surabaya 3 9 92 11 115

5 Semarang 2 2 55 2 61

6 Yogyakarta 1 1 18 2 22

7 Denpasar 0 0 20 1 21

8 Palembang 1 2 44 11 58

9 Bengkulu 0 2 11 0 13

10 Kupang 0 0 10 2 12

11 Pontianak 0 3 18 2 23

12 Banjarmasin 0 1 21 4 26

13 Makasar 3 4 39 5 51

14 Manado 2 1 15 0 18

15 Batam 0 4 23 3 30

16 Balikpapan 0 3 15 5 23

17 Banten 2 7 50 5 64

18 DKI Jakarta 18 21 242 38 319

TOTAL 43 73 844 122 1,082

TABEL 6. JUMLAH RESPONDEN MENURUT KEPEMILIKAN KOMPUTER

NO KOTA KEPEMILIKAN KOMPUTER

JUMLAH PUNYA TIDAK

1 Medan 80 8 88

2 Bandung 88 18 106

3 Pekanbaru 27 5 32

4 Surabaya 97 18 115

5 Semarang 44 17 61

6 Yogyakarta 11 11 22

7 Denpasar 21 0 21

8 Palembang 45 13 58

9 Bengkulu 11 2 13

10 Kupang 7 5 12

11 Pontianak 18 5 23

12 Banjarmasin 24 2 26

13 Makasar 39 12 51

14 Manado 15 3 18

Page 226: Studi iptv 2007

212

15 Batam 22 8 30

16 Balikpapan 16 7 23

17 Banten 41 23 64

18 DKI Jakarta 213 106 319

TOTAL 819 263 1,082

TABEL 7. JUMLAH RESPONDEN MENURUT KEPEMILIKAN

JARINGAN PSTN

NO KOTA KEPEMILIKAN PSTN JUMLAH

PUNYA TIDAK

1 Medan 73 15 88

2 Bandung 74 32 106

3 Pekanbaru 27 5 32

4 Surabaya 93 22 115

5 Semarang 48 13 61

6 Yogyakarta 15 7 22

7 Denpasar 20 1 21

8 Palembang 43 15 58

9 Bengkulu 7 6 13

10 Kupang 11 1 12

11 Pontianak 12 11 23

12 Banjarmasin 23 3 26

13 Makasar 40 11 51

14 Manado 15 3 18

15 Batam 20 10 30

16 Balikpapan 17 6 23

17 Banten 43 21 64

18 DKI Jakarta 220 99 319

TOTAL 801 281 1,082

Page 227: Studi iptv 2007

213

TABEL 8. JUMLAH RESPONDEN MENURUT KEPEMILIKAN

JARINGAN BROADBAND

NO KOTA KEPEMILIKAN BROADBAND

JUMLAH PUNYA TIDAK

1 Medan 45 43 88

2 Bandung 20 86 106

3 Pekanbaru 15 17 32

4 Surabaya 30 85 115

5 Semarang 24 37 61

6 Yogyakarta 5 17 22

7 Denpasar 15 6 21

8 Palembang 18 40 58

9 Bengkulu 5 8 13

10 Kupang 0 12 12

11 Pontianak 4 19 23

12 Banjarmasin 5 21 26

13 Makasar 10 41 51

14 Manado 7 11 18

15 Batam 11 19 30

16 Balikpapan 3 20 23

17 Banten 13 51 64

18 DKI Jakarta 76 243 319

TOTAL 306 776 1082

TABEL 9. JUMLAH RESPONDEN MENURUT PENGGUNAAN INTERNET

NO KOTA PENGGUNAAN INTERNET

JUMLAH YA TIDAK

1 Medan 75 13 88

2 Bandung 90 16 106

3 Pekanbaru 28 4 32

Page 228: Studi iptv 2007

214

4 Surabaya 103 12 115

5 Semarang 54 7 61

6 Yogyakarta 13 9 22

7 Denpasar 21 0 21

8 Palembang 49 9 58

9 Bengkulu 9 4 13

10 Kupang 11 1 12

11 Pontianak 17 6 23

12 Banjarmasin 18 8 26

13 Makasar 42 9 51

14 Manado 14 4 18

15 Batam 23 7 30

16 Balikpapan 14 9 23

17 Banten 42 22 64

18 DKI Jakarta 200 119 319

TOTAL 823 259 1082

TABEL 10. JUMLAH RESPONDEN MENURUT BIAYA PENGGUNAAN

INTERNET

NO KOTA

BIAYA PENGGUNAAN INTERNET*)

JUMLAH <100rb

100rb-

250rb

250rb-

500rb 500rb+

1 Medan 12 33 19 11 75

2 Bandung 64 16 7 3 90

3 Pekanbaru 9 17 1 1 28

4 Surabaya 54 37 7 5 103

5 Semarang 26 23 5 0 54

6 Yogyakarta 8 4 1 0 13

Page 229: Studi iptv 2007

215

7 Denpasar 2 17 1 1 21

8 Palembang 26 15 5 3 49

9 Bengkulu 2 4 3 0 9

10 Kupang 5 2 4 0 11

11 Pontianak 12 5 0 0 17

12 Banjarmasin 8 7 0 3 18

13 Makasar 21 11 8 2 42

14 Manado 4 9 1 0 14

15 Batam 4 14 3 2 23

16 Balikpapan 6 5 2 1 14

17 Banten 30 7 3 2 42

18 DKI Jakarta 115 46 26 13 200

TOTAL 408 272 96 47 823

*) RATA-RATA BIAYA PENGGUNAAN INTERNET PER BULAN

TABEL 11. JUMLAH RESPONDEN MENURUT LANGGANAN TV KABEL

NO KOTA LANGGANAN TV KABEL

JUMLAH BERLANGGANAN TIDAK

1 Medan 21 67 88

2 Bandung 10 96 106

3 Pekanbaru 12 20 32

4 Surabaya 31 84 115

5 Semarang 29 32 61

6 Yogyakarta 4 18 22

7 Denpasar 5 16 21

8 Palembang 14 44 58

9 Bengkulu 5 8 13

10 Kupang 1 11 12

11 Pontianak 5 18 23

12 Banjarmasin 12 14 26

13 Makasar 8 43 51

14 Manado 14 4 18

15 Batam 13 17 30

16 Balikpapan 11 12 23

Page 230: Studi iptv 2007

216

17 Banten 11 53 64

18 DKI Jakarta 57 262 319

TOTAL 263 819 1082

TABEL 12. JUMLAH RESPONDEN MENURUT TINGKAT KEPUASAN

LAYANAN TV KABEL

NO KOTA

TINGKAT KEPUASAN LAYANAN TV

KABEL JUMLAH

Tidak Puas Biasa Saja Puas

1 Medan 3 15 3 21

2 Bandung 0 8 2 10

3 Pekanbaru 0 11 1 12

4 Surabaya 1 18 12 31

5 Semarang 3 17 9 29

6 Yogyakarta 0 3 1 4

7 Denpasar 0 5 0 5

8 Palembang 1 9 4 14

9 Bengkulu 0 4 1 5

10 Kupang 1 0 0 1

11 Pontianak 0 4 1 5

12 Banjarmasin 0 9 3 12

13 Makasar 0 4 4 8

14 Manado 0 11 3 14

15 Batam 1 5 7 13

16 Balikpapan 1 9 1 11

17 Banten 0 8 3 11

18 DKI Jakarta 4 32 21 57

TOTAL 15 172 76 263

Page 231: Studi iptv 2007

217

TABEL 13. JUMLAH RESPONDEN MENURUT

BIAYA LANGGANAN TV KABEL

NO KOTA

BIAYA LANGGANAN TV KABEL

SEBULAN JUMLAH

< 100

rb 100rb-250rb 250 rb+

1 Medan 2 9 10 21

2 Bandung 1 5 4 10

3 Pekanbaru 6 5 1 12

4 Surabaya 1 22 8 31

5 Semarang 3 20 6 29

6 Yogyakarta 0 3 1 4

7 Denpasar 0 4 1 5

8 Palembang 6 5 3 14

9 Bengkulu 2 1 2 5

10 Kupang 1 0 0 1

11 Pontianak 1 4 0 5

12 Banjarmasin 10 2 0 12

13 Makasar 2 5 1 8

14 Manado 5 6 3 14

15 Batam 9 2 2 13

16 Balikpapan 8 2 1 11

17 Banten 0 5 6 11

18 DKI Jakarta 6 41 10 57

TOTAL 63 141 59 263