Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta...

28
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan salah satu program wajib yang dilaksanakan oleh Universitas Mahasaraswati Denpasar. Kegiatan ini sebagai syarat untuk mengikuti ujian skripsi di akhir perkuliahan. Seluruh mahasiswa UNMAS Denpasar diwajibkan untuk mengikuti kegiatan KKL ini dan kembali diadakan di Pulau Jawa yang berlokasi di Jakarta, Bandung dan Yogyakarta. KKL yang diadakan di Universitas Mahasaraswati ini bertujuan untuk mengembangkan materi dan kemampuan serta menambah wawasan dan pengetahuan yang didapatkan sebagai pelengkap materi kegiatan perkuliahan. Dalam kegiatan KKL ini, kami berkesempatan untuk mengunjungi dan mengikuti study banding di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung dan di P4TK Matematika Yogyakarta. Setelah kegiatan KKL dilaksanakan perlu adanya laporan KKL yang merupakan tugas mahasiswa yang harus dilengkapi dan merupakan salah satu syarat kelulusan, karena KKL salah satu program pelaksanaan program kerja lapangan 1

Transcript of Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta...

Page 1: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan salah

satu program wajib yang dilaksanakan oleh Universitas Mahasaraswati

Denpasar. Kegiatan ini sebagai syarat untuk mengikuti ujian skripsi di akhir

perkuliahan. Seluruh mahasiswa UNMAS Denpasar diwajibkan untuk

mengikuti kegiatan KKL ini dan kembali diadakan di Pulau Jawa yang

berlokasi di Jakarta, Bandung dan Yogyakarta.

KKL yang diadakan di Universitas Mahasaraswati ini bertujuan untuk

mengembangkan materi dan kemampuan serta menambah wawasan dan

pengetahuan yang didapatkan sebagai pelengkap materi kegiatan perkuliahan.

Dalam kegiatan KKL ini, kami berkesempatan untuk mengunjungi dan

mengikuti study banding di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung

dan di P4TK Matematika Yogyakarta. Setelah kegiatan KKL dilaksanakan

perlu adanya laporan KKL yang merupakan tugas mahasiswa yang harus

dilengkapi dan merupakan salah satu syarat kelulusan, karena KKL salah satu

program pelaksanaan program kerja lapangan yang harus diikuti oleh seluruh

mahasiswa UNMAS Denpasar.

1.2 Tujuan

Pulau Jawa merupakan daerah tujuan wisata sekaligus pendidikan.

Pelaksanaan KKL ini diharapkan para mahasiswa UNMAS Denpasar dapat

mengambil manfaat yang diperoleh selama enam hari tersebut. KKL

merupakan salah satu pengalaman belajar bagi para mahasiswa terutama dalam

mengenal dunia luar selain daerahnya sendiri. KKL ini bertujuan untuk

mengembangkan materi dan kemampuan serta menambah wawasan dan

pengetahuan bagi para mahasiswa yang setelah lulus akan menghadapi kedunia

1

Page 2: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

kerja yaitu jadi seorang guru, berkenaan dengan konsep dan teori yang

didapatkan dari kegiatan KKL ini kita dapat mengetahui gambaran tentang

kegiatan pembelajaran dilapangan. Adapun tujuan KKL lainnya, yaitu:

1.2.1 Tujuan Umum

a) Kegiatan ini bertujuan untuk membantu pelaksanaan Program

Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan dan Pengajaran,

Penelitian dan Pengembangan, dan Pengabdian kepada masyarakat.

b) Tujuan umum penulisan laporan ini adalah untuk memberikan

informasi bagi pembaca mengenai kampus FPMIPA UPI Program

Studi Pendidikann Matematika, dan P4TK Matematika

1.2.2 Tujuan Khusus

a) Mahasiswa dapat membuat study banding antara ilmu pengetahuan

secara teoritis dengan kenyataan yang ada di lapangan.

b) Mahasiswa diharapkan dapat menerapkan ilmu pengetahuan dan

dapat menarik kesimpulan sebagai bekal pengetahuan dimasa yang

akan datang.

1.3 Metode

1.3.1 Metode Penemuan Data

Untuk membuat laporan ini dipergunakan beberapa metode

penulisan laporan yaitu: metode wawancara, metode observasi, dan metode

dokumentasi.

A. Metode Wawancara

Metode ini merupakan suatu cara memperoleh keterangan-

keterangan atau pendapat-pendapat secara lisan dari beberapa responden.

2

Page 3: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

B. Metode Observasi

Metode observasi ini merupakan metode pengumpulan data yang

menggunakan pengamatan terhadap obyek penelitian. Observasi dapat

dilakukan secara langsung maupun secara tidak langsung. Dalam hal ini

penulis menggunakan observasi langsung dan mengamati secara langsung ke

tempat lokasi gedung kampus FPMIPA UPI Program Studi Pendidikan

Matematika dan P4TK Matematika.

C. Metode Study Dokumen

Metode ini adalah metode pengumpulan data maupun dokumen

dalam bentuk tulisan, gambar dan karangan seperti: buku-buku mengenai

peninggalan sejarah diatas, serta beberapa foto-foto yang kami ambil pada saat

observasi ketempat obyek.

1.3.2 Metode Analisis Data

Metode yang digunakan dalam penyusunan laporan KKL ini

adalah Metode Kualitatif. Dimana metode kualitatif ini merupakan metode

yang digunakan menggambarkan keadaan yang sebenarnya berdasarkan atas

data yang diperoleh, sehingga dengan metode ini akan diperoleh gambaran

secara umum mengenai kejadian atau peristiwa yang menjadi objek penelitian.

1.4 Manfaat

Kegiatan KKL Jurusan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program

Studi Matematika Universitas Mahasaraswati Denpasar angkatan 2010

memberikan beberapa manfaat, antara lain :

1. Menambah wawasan mengenai media-media pembelajaran dan alat-alat

peraga serta program-program pembelajaran yang dapat digunakan dalam

program studi matematika.

3

Page 4: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

2. Mengetahui cara dan metode pembelajaran yang sesuai dengan standar

kurikulum yang ada dengan menggunakan media objek-objek wisata yang

ada.

3. Mengetahui dan mengenal secara langsung kampus Universitas

Pendidikan Indonesia(UPI) Bandung dan P4TK Matematika Yogyakarta.

4. Memperoleh pengalaman yang berharga selama perjalanan Jakarta-

Bandung-Yogyakarta.

5. Mengetahui keadaan daerah lain secara langsung

6. Meningkatkan rasa kebersamaan antar mahasiswa dan mahasiswa serta

antar dosen dan mahasiswa.

4

Page 5: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Lab-Pembelajaran UPI

Mahasiswa Universitas Mahasaraswati Program Studi Pendidikan

Matematika Denpasar, Bali mengadakan kunjungan serta study banding ke

Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang bertempat di Bandung pada tanggal

23 Oktober 2012. Sesampainya di kampus UPI, mahasiswa UNMAS Denpasar,

pertama-tama langsung dihantarkan ke Laboratorium Komputer. Tetapi disini,

saya terlebih dahulu akan menjelaskan beberapa informasi yang saya dapatkan

dan saya terima dari Laboratorium Pembelajaran Matematika di UPI ataupun yang

saya dapatkan dan saya terima dari website matematika.upi.edu .

Lab-Pembelajaran Matematika UPI mempunyai Visi dan Misi, yang

dimana Visi dari Lab-Pembelajaran Matematika UPI adalah memfasilitasi

pembelajaran matematika yang mendukung kompetensi guru metematika yang

professional. Dan mempunyai beberapa Misi dari Lab-Pembelajaran Matematika

UPI adalah memudahkan kebermaknaan belajar matematika, meningkatkan

motivasi belajar matematika, menciptakan pembelajaran berbasis hands-on

activity, menumbuhkembangkan kemampuan kreativitas matematika mahasiswa,

dan menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan.

Di Lab-Pembelajaran Matematika UPI mempunyai kepengurusan, yaitu :

1. Penanggung jawab : Kaprodi Pendidikan Matematika

2. Ketua : Dra. Nurjanah, M.Pd

3. Anggota : 1) Dra. Hj. Ade Rohayati, M.Pd

2) Drs. H. Erman Suherman, M.Pd

3) Tia Purniati, S.Pd M.Pd

5

Page 6: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Di Lab-Pembelajaraan Matematika UPI mempunyai beberapa produk-

produk alat peraga yang telah di buat seperti alat peraga tentang pangkat akar

lima, alat peraga tentang menara Hanoi, dan beberapa alat-alat peraga yang

lainnya. Dengan adanya alat-alat peraga yang dibuat oleh mahasiswa UPI, maka

mahasiswa Universitas Mahasaraswati Denpasar, bisa mengetahui lebih banyak

lagi tentang alat-alat peraga, karena alat-alat peraga di kampus UPI lumayan

lengkap dan setiap alat peraga terdapat langkah-langkah dalam menggunakan alat-

alat peraga tersebut. Alat peraga yang sangat menarik di UPI menurut saya adalah

alat peraga pangkat akar lima, karena dalam penggunaannya sangat mudah dan

alat peraga tersebut dibuat dengan unik sehingga dapat memahami pangkat akar

lima dengan mudah.

Pengadaan Alat dan Bahan di dalam Lab-Pembelajaran Matematika UPI,

yaitu : Ketua laboratorium pembelajaran matematika membuat daftar alat dan

bahan yang diperlukan untuk pembuatan alat peraga, Ajukan alat dan bahan yang

diperlukan tersebut ke Kaprodi Pendidikan Matematika untuk keperluan per

tahun, Jika ada bahan yang diperlukan oleh mahasiswa dalam pembuatan alat

peraga pada mata kuliah Media Pembelajaran Matematika dan belum tersedia,

maka keperluan tersebut didata kemudian diajukan ke Kaprodi Pendidikan

Matematika. Pengadaan Alat dan Bahan yang sudah jadi di dalam Lab-

Pembelajaran Matematika UPI, yaitu : Ketua laboratorium pembelajaran

matematika membuat daftar alat peraga yang perlu dibeli sesuai dengan

kebutuhan, Ajukan keperluan tersebut ke Kaprodi Pendidikan Matematika.

Prosedur yang harus diperhatikan dan ditempuh dalam pembuatan alat

peraga, yaitu :

1) Mahasiswa peserta mata kuliah Media Pembelajaran Matematika

mengajukan bahan yang diperlukan untuk membuat alat peraga baik jenis

maupun ukurannya melalui dosen yang mengajar mata kuliah tersebut di

kelasnya.

2) Untuk membuat alat peraga dilakukan di workshop yang telah tersedia

dengan jadwal yang disepakati terlebih dahulu.

6

Page 7: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

3) Sebagai altenatif, para mahasiswa diperkenankan membuat alat peraga

tersebut di rumahnya masing-masing.

4) Apabila alat yang diperlukan tidak tersedia di workshop seperti alat untuk

mengelas, maka pekerjaan pengelasan dapat dilakukan diluar.

2.2 Lab-Komputer UPI

Mahasiswa Universitas Mahasaraswati Program Studi Pendidikan

Matematika Denpasar, Bali mengadakan kunjungan serta study banding ke

Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang bertempat di Bandung pada tanggal

23 Oktober 2012. Sesampainya di kampus UPI, mahasiswa UNMAS Denpasar,

pertama-tama langsung dihantarkan ke Laboratorium Komputer. Setelah saya

menjelaskan tentang Lab-Pembelajaran saya akan melanjutkan dengan

menjelaskan beberapa informasi yang saya dapatkan dan saya terima dari

Laboratorium Komputer Matematika di UPI ataupun yang saya dapatkan dan saya

terima dari website matematika.upi.edu .

Banyaknya komputer yang ada pada lab-komputer UPI, sehingga lab-

komputer dibagi menjadi 2(dua) ruangan, satu ruangan hanya memuat ± 24

mahasiswa. Pada lab-komputer UPI terdapat beberapa meja panjang, yang dimana

setiap 1(satu) meja panjang masing-masing terdapat 2(dua) buah komputer,

2(buah) buku yang dimana buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-

langkah dalam pembuatan suatu program dengan menggunakan software-software

yang sudah ditentukan dan 1(satu) komputer dipakai oleh 2(dua) orang

mahasiswa. Selain terdapat meja panjang dan komputer, di lab-komputer UPI juga

terdapat LCD yang digunakan pada saat dosen menjelaskan tentang media

pembelajaran dan sebagainya. Terdapat juga CCTV yang dapat digunakan untuk

saling melihat situasi antara ruangan satu dengan ruangan dua. Dan juga terdapat

Handycam yang digunakan untuk merekam suatu proses belajar dalam lab-

komputer tersebut.

Pada lab-komputer UPI, mahasiswa UNMAS Denpasar diperkenalkan

dengan contoh-contoh beberapa media pembelajaran yang digunakan di UPI dan

7

Page 8: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

beberapa program-program yang digunakannya, seperti program visual basic. Di

lab-komputer UPI, kami juga diperkenalkan dengan Ketua BEM UPI program

studi Matematika, dan beberapa mahasiswa program studi matematika. Sesudah

memperkenalkan diri, maka terjadilah beberapa diskusi antara kami.

Lab-komputer matematika di UPI juga sudah memproduksi beberapa CD

Media dan Software Pembelajaran Matematika dan bagi mahasiswa ataupun tamu

yang ingin mendapatkan CD tersebut, setiap CD dijual dengan harga Rp 30.000,-

per CD. Beberapa CD Media dan Software Pembelajaran Matematika yang dijual,

diantaranya :

1. CD Media Pembelajaran Matematika SMA, dengan menggunakan

jenis media : Compact Disc.

- CD ini berisi tentang kumpulan media pembelajaran Matematika

SMA. Bapak/Ibu Guru dapat menggunakan CD ini ketika

mengenalkan konsep Matematika pada siswa SMA.

2. CD Media Pembelajran Matematika SMP, dengan menggunakan

jenis media : Compact Disc.

- CD ini berisi tentang kumpulan media pembelajaran Matematika

SMP. Bapak/Ibu Guru dapat menggunakan CD ini ketika

mengenalkan konsep Matematika pada siswa SMP.

3. CD Media Statistika Kelas XI, dengan menggunakan jenis media :

Compact Disc.

- CD ini berisi tentang software pembelajaran matematika unteraktif

dengan materi tentang STATISTIKA. Pada software ini, materi

statistika disampaikan secara teoritis dan visual sehingga dapat

membantu menguatkan pemahaman konsep statistika. Dilengkapi

juga dengan iringan music dan animasi yang menarik agar siswa

dapat mempelajari materi ini dengan lebih baik.

4. CD Media Video Alat Peraga Matematika, dengan menggunakan

jenis media : Digital Versatile Disc (DVD).

8

Page 9: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

- DVD ini berisi kumpulan video alat-alat peraga Matematika yang

dapat membantu pemahaman siswa dalam mengaplikasikan materi

yang dipelajari.

2.3 Lab-Alat Peraga Pembelajaran Matematika P4TK

Mahasiswa Universitas Mahasaraswati Program Studi Pendidikan

Matematika Denpasar, Bali mengadakan kunjungan serta study banding ke P4TK

Matematika yang bertempat di Yogyakarta pada tanggal 25 Oktober 2012.

Sesampainya di P4TK Matematika, mahasiswa UNMAS Denpasar, pertama-tama

langsung dihantarkan ke ruang bimbingan teknis dan disana terdapat beberapa alat

peraga pembelajaran matematika. Disini saya akan menjelaskan beberapa

informasi yang saya dapatkan dan saya terima dari P4TK Matematika ataupun

yang saya dapatkan dan saya terima dari website p4tkmatematika.org .

P4TK adalah singkatan dari Pusat pengembangan Pemberdayaan

Pendidik dan Tenaga Kependidikan, merupakan sebuah lembaga di bawah

Departemen Pendidikan Nasional yang bertugas melaksanakan pengembangan

dan pemberdayaan pendidik dan tenaga kependidikan Matematika. Di P4TK

Matematika, kami juga di berikan beberapa info tentang P4TK Matematika, yang

dimana P4TK Matematika mempunyai fungsi, visi dan misi, yaitu :

Fungsi

Penyusunan program pengembangan dan pemberdayaan PTK

matematika

Pengelolaan data dan informasi peningkatan kompetensi PTK

matematika

Fasilitasi dan pelaksanaan peningkatan kompetensi PTK matematika

Evaluasi program dan fasilitasi peningkatan kompetensi PTK

matematika

Pelaksanaan urusan administrasi Pusat Pengembangan dan

Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Matematika

9

Page 10: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Visi

Terwujudnya PPPPTK Matematika yang professional, unggul, dan

berwawasan global.

Misi

Optimalisasi tenaga kependidikan melalui pemberdayaan

KKG/MGMP dalam rangka meningkatkan pembelajaran matematika.

Melaksanakan pemetaan kompetensi tenaga kependidikan

matematika.

Melaksanakan percepatan dan perluasan diklat jenjang dasar dan

jenjang lanjut sesuai kebutuhan daerah.

Mengembangkan media pembelajaran dan pola pengajaran yang dapat

menumbuhkan citra matematika sebagai mata pelajaran yang

menyenangkan.

Melakukan pengkajian dan pengembangan teknis dan media

pembelajaran matematika.

meningkatkan hubungan kerjasama dengan lembaga pendidikan

nasional dan internasional dalam rangka peningkatan kompetensi dan

kualifikasi PTK Matematika.

meningkatkan kualitas dan kuantitas SDM serta sumber daya lainnya

sesuai tuntutan zaman.

Di P4TK Matematika terdapat Unit Media Alat Peraga Matematika

(MAPM) yang merupakan salah satu unit pendukung kegiatan akademis di P4TK

Matematika. Tugas pokok unit MAPM adalah mengembangkan rancangan

prototipe alat peraga matematika, mengembangkan dan membuat alat peraga

matematika, mengembangkan dan menyusun manual serta petunjuk penggunaan

alat peraga dalam pembelajaran matematika, mengembangan model pembelajaran

dengan menggunakan alat peraga matematika. Unit MAPM juga memberikan

layanan akademik berupa konsultasi pembuatan, penggunaan, atau pemanfaatan

10

Page 11: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

alat peraga matematika dalam pembelajaran, layanan peminjaman alat peraga

untuk keperluan diklat dan kegiatan

Untuk mendukung terlaksananya tugas tersebut, unit MAPM dilengkapi

dengan fasilitas ruang kelas sebagai model laboratorium matematika yang dapat

menampung hingga 100 orang dan dilengkapi dengan LCD projector. Ruang

pameran dan penyimpanan alat peraga. Ruang bengkel untuk pembuatan alat

peraga.

Unit MAPM memiliki koleksi alat peraga kurang lebih 200 macam alat

peraga yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran matematika di SD, SMP,

atau SMA/SMK, dan alat peraga permainan matematika.

Berikut ini beberapa alat peraga yang dikembangkan oleh Unit MAPM

PPPPTK Matematika:

A. Alat Peraga Konsep

1. AEM (Algebraic Experience Material)

2. Bangun datar luasan dan rangka

3. Bangun ruang masif, transparan dan rangka

4. (a-b)2=a2-2ab+b2

5. (a+b)2=a2+2ab+b2

6. (a+b)(a-b)= a2-b2

7. (a+b)3=a3+3ab2+3a2b+b3

8. Bukti Pythagoras

9. Irisan Bola dan irisan tabung

10. Jumlah bilangan asli dan jumlah bilangan ganjil

11. Jumlah sudut segitiga dan jumlah sudut segiempat

12. Klinometer

13. Kuadrat Lengkap Al Khwarizmi

14. Macam-macam peraga limit deret geometri

15. Dekak-dekak

16. Model Peraga Luas daerah (jajargenjang, segitiga, lingkaran)

11

Page 12: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

17. Papan berpaku, papan berpetak, dan papan flanel

18. Rumus Volum (bola, kerucut, limas, balok dan kubus)

19. Peluang putaran, peluang bangun, dan sesatan hexagon

20. Peraga satuan, kumpulan dan perkalian

21. Timbangan Bilangan

22. Tomahawk

23. Simetri Putar

24. Peraga jam model 1 dan 2

25. Batang Napier

B. Alat Peraga Keterampilan, Penalaran dan Problem Solving

1. Menara Hanoi

2. Loncat katak

3. Permainan sepakbola

4. Macam –macam kartu domino untuk ketrampilan matematika

5. Aneka tangram

6. Pola Sudut

7. Permainan bilangan (segitiga ajaib, persegi ajaib, lingkaran ajaib, bintang

lima ajaib, bintang enam ajaib)

2.4 Lab-Media Pembelajaran Matematika P4TK

Mahasiswa Universitas Mahasaraswati Program Studi Pendidikan

Matematika Denpasar, Bali mengadakan kunjungan serta study banding ke P4TK

Matematika yang bertempat di Yogyakarta pada tanggal 25 Oktober 2012.

Sesampainya di P4TK Matematika, mahasiswa UNMAS Denpasar, pertama-tama

langsung dihantarkan ke ruang bimbingan teknis dan disana terdapat beberapa alat

peraga pembelajaran matematika. Setelah saya menjelaskan tentang alat peraga

pembelajaran matematika yang ada di P4TK Matematika, saya akan menjelaskan

beberapa informasi yang saya dapatkan dan saya terima dari Lab Media

Pembelajaran P4TK Matematika ataupun yang saya dapatkan dan saya terima dari

website p4tkmatematika.org .

12

Page 13: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Pada Lab Media Pembelajaran Matematika P4TK, kami dsana

diperlihatkan dengan berbagai macam media pembelajaran dari yang sederhana

sampai dengan yang rumit. Media yang tersedia ada yang berupa poster, alat

peraga, peta dan lain-lain. Disana kami juga dijelaskan tentang bagaimana cara

menggunakan media-media yang tersedia disana. Selain dijelaskan, kami juga bisa

melihat sendiri cara-cara penggunaan media pembelajaran itu sendiri, karena di

setiapa media pembelajaran tersebut sudah terdapat dan sudah tertulis tentang

bagaimana cara menggunakannya. Di Lab Media Pembelajaran Matematika

P4TK, kami juga banyak sekali mendapatkan wawasan tentang berbagai macam

media pembelajaran yang digunakan dalam bidang matematika, dan kami juga

dapat mengambil foto-foto dari media pembelajaran tersebut.

13

Page 14: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

BAB III

PENUTUP

3.1 Simpulan

Sesuai dengan Latar Belakang, Tujuan, dan Manfaat kegiatan, bahwa

Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan salah satu kegiatan dalam rangka

mengumpulkan data di lapangan yang dimaksudkan untuk membantu pelaksanaan

Program Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan dan pengajaran,

penelitian dan pengembangan, dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan KKL

juga merupakan salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat bagi para mahasiswa

karena dengan kegiatan ini para mahasiswa mengetahui secara langsung

bagaimana keadaan daerah diluar pulau Bali.

Berdasarkan hasil kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di Jakarta,

Bandung, dan Yogyakarta, maka dapat diambil kesimpulan bahwa dalam

pembelajaran tidak harus dilakukan di ruang kelas melainkan perlu adanya

pembelajaran di tempat-tempat wisata sehingga kita tidak merasakan kejenuhan

dalam belajar. Banyak pengalaman yang berharga dan menarik yang dapat dipetik

oleh para mahasiswa selama perjalan KKL kali ini dan penuh rasa keindahan jelas

tersaji sepanjang perjalanan Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta serta kunjungan

kami ke Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung dan P4TK Matematika

Yogyakarta, walaupun akhirnya kita diselimuti oleh rasa lelah.

3.2 Saran

Pelaksanaan kegiatan KKL kali ini sudah berjalan dengan baik walaupun

sebenarnya penulis merasa waktu berjalan begitu cepat selama perjalanan.

Sehingga penulis menyarankan kepada para panitia pelaksana KKL yang

berikutnya dapat mengadakan kegiatan KKL dengan memberikan waktu yang

lebih panjang supaya para mahasiswa mendapatkan pengalaman yang lebih

menarik lagi dalam mengikuti kegiatan KKL.

14

Page 15: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

BAB IV

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Gambar IV.1 Gedung

Kampus FPMIPA UPI

Bandung

Gambar 4.2 Lambang

UPI Bandung

4.1 Foto terkait

dengan Lab-Pembelajaran UPI

Alat Peraga Perkalian Tulang

Napier

15

Page 16: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Alat Peraga Penarikan Akar

Pangkat Tiga

16

Page 17: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Beberapa contoh alat-alat yang digunakan untuk membuat sebuah alat

peraga

4.2 Foto Terkait dengan Lab-Komputer UPI

Organigram dan Tata

Pamong Jurusan

17

Page 18: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Salah satu contoh Media

Pembelajaran

18

Page 19: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Lab-Komputer UPI

4.3 Foto terkait dengan Lab Alat Peraga Pembelajaran

Matematika P4TK

Pembuatan Alat Peraga di

Ruang Bengkel

 

Salah satu slide yang dijelaskan

dalam bimbingan teknis di

P4TK

19

Page 20: Web viewPEMBAHASAN. 2.1. Lab-Pembelajaran UPI ... buku itu terdapat soal-soal praktikum serta langkah-langkah dalam ... Media dan Software Pembelajaran Matematika dan

Salah satu contoh hasil

pembuatan alat peraga yang

belum jadi

4.4 Foto terkait dengan Lab Media Pembelajaran Matematika P4TK

Beberapa contoh media pembelajaran yang digunakan di P4TK Matematika

20