SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk...

236
MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010/2011 SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Oleh: MELITINA HALAWA NIM: 071134081 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR JURUSAN ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2010 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Transcript of SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk...

Page 1: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK

BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS

SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010/2011

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Oleh:

MELITINA HALAWA

NIM: 071134081

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

JURUSAN ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

2010

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

i

MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK

BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS

SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010/2011

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Oleh:

MELITINA HALAWA

NIM: 071134081

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

JURUSAN ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

2010

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

ii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

iii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

iv

PERSEMBAHAN

Karyaku ini kupersembahkan Kepada Hati Kudus Yesus dan Hati Maria

Para dosen Pembimbingku Kedua orangtua dan sanak keluarga saya

Seluruh persaudaraan FCJM & Untuk Almamaterku:Universitas Sanata Dharma

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

v

MOTTO

Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa.

(Roma 12:12)

Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri

(Amsal 3:5)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

vi

Pernyataan Keaslian Karya

Saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang saya tulis ini

tidak memuat karya atau bagian karya orang lain, kecuali yang disebutkan dalam

kutipan dan daftar pustaka, sebagaimana layaknya karya ilmiah.

Yogyakarta, 03 Desember 2010

Peneliti

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

vii

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN

PUBLIKASI KARYA IMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Yang bertanda tangan di bawah ini, saya mahasiswa Universitas Sanata Dharma

Nama : Melitina Halawa

Nomor Mahasiswa : 071134081

Demi pengembangan ilmu pengetahuan, saya memberikan kepada Perpustakaan

Universitas Sanata Dharma karya ilmiah saya yang berjudul :

Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar Dalam Pembelajaran

Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan Dengan Menggunakan Alat

Peraga Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta Tahun

Pelajaran 2010/2011

Beserta perangkat yang diperlukan. Dengan demikian saya memberikan kepada

Perpustakaan Universitas Sanata Dharma hak untuk menyimpan, mengalihkan

dalam bentuk media lain, mengelolanya dalam bentuk pangkalan data,

mendistribusikan secara terbatas, dan mempublikasikannya di Internet atau media

lain untuk kepentingan akademis tanpa perlu meminta izin dari saya, maupun

memberikan royalty kepada saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai

peneliti.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.

Dibuat di Yogyakarta

Pada tanggal : 03 Desember 2010

Yang menyatakan

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

viii

ABSTRAK

MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK

BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS

SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010-2011

Melitina Halawa

Universitas Sanata Dharma 2010

Penelitian ini, bertujuan untuk mengetahui minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan tahun pelajaran 2010/2011.

Peneliti menggunakan metode pembelajaran tematik dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit. Subyeknya adalah siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan tahun pelajaran 2010/2011, yang berjumlah 28 orang siswa. Instrumen –instrument yang digunakan peneliti adalah teknik nontes yaitu siswa mengisi kuesioner untuk menyimpulkan minat siswa dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan selama proses pembelajaran berlangsung, dan teknik tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan.

Berdasarkan hasil yang diperoleh siswa pada akhir siklus kedua, peneliti menyimpulkan dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit dapat meningkatkan minat serta prestasi belajar siswa. Alat peraga ini digunakan dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan. Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan tahun pelajaran 2010/2011. Kata kunci : Minat dan prestasi, alat peraga berupa benda konkrit.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

ix

ABSTRACT

TO IMPROVE INTEREST AND ACHIEVEMENT IN THE MATHEMATIC LEARNING PROCESS

ESPECIALLY ADDITIONAL TOPIC WIT USING VISUAL AIDS TO THE ELEMENTARY STUDENTS SECOND GRADE

OF CANISIUS SOROWAJAN YOGYAKARTA YEAR OF ACADEMIC 2010/2011

Melitina Halawa

Sanata Dharma University 2010

The main purpose of this thesis is to show the interests and the achieve-

ments in the Mathematic learning process especially additional topic to the stu-dents of Canisius Sorowajan Second grade year of academic 2010/2011.

Researcher uses learning method such as concrete objects. The subject is student second grade of Canisius Sorowajan years academic 2010/2011, total 28 students. The instruments used is test note-technical where the students fill the quizioner to make a conclude student’s interest in Mathematic topic additional during the class, and test technical by answer questions aim to conclude students achievement in the Mathematic learning process topic additional.

According to the result from the final second cycle, researcher conclude that with using visual aids such as concrete objects can improve interest and achievement of to students. It used in Mathematic learning process especially ad-ditional topic. This research is implemented in Sorowajan Canisius Elementary School. Key Words : Interest and achievement, visual aids such as concreate object.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

x

Kata Pengantar

Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Baik yang selalu melindungi, menyer-

tai saya, menerangi hati dan pikiran serta memberikan kesehatan kepada peneliti

selama menyelesaikan karya ilmiah ini. Karya ilmiah ini diberi judul

Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar Dalam Pembelajaran

Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan Dengan Menggunakan Alat

Peraga Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta Tahun

Pelajaran 2010/2011.

Peneliti merasakan bahwa karya ilmiah ini selesai berkat cinta kasih dari

banyak pihak. Untuk itu, peneliti menyampaikan limpah terima kasih kepada yang

disebutkan berikut ini.

1. Drs. T. Sarkim, M. Ed, Ph. D. selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

2. Bapak Drs. Puji Purnomo, M. Si. selaku ketua prodi PGSD Sanata Dharma

Yogyakarta.

3. Bapak Drs. A. Sardjana, M. Pd. selaku Dosen Pembimbing I yang dengan

sabar dan tulus membimbing peneliti selama proses menyusun karya ilmiah

ini.

4. Bapak Drs. J. Sumedi selaku dosen pembimbing II yang dengan sabar, teliti,

dan rela membimbing peneliti selama proses menyusun karya ilmiah ini.

5. Bapak B. Suwardi, S. Pd. selaku kepala sekolah SD Kanisius Sorowajan

Yogyakarta yang telah memberi izin kepada peneliti untuk melakukan

penelitian.

6. Ibu Katarina Siwi P. S. Pd. Selaku guru kelas IIA SD Kanisius Sorowajan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xi

7. Segenap staf guru dan karyawan serta siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan

Yogyakarta yang telah membantu pelaksanaan penelitian.

8. Bapak dan Ibu Dosen PGSD yang telah membimbing dan mengajari peneliti

selama belajar di PGSD.

9. Kepada Orangtua dan saudara-saudariku yang selalu memberikan dorongan

kepada peneliti untuk tetap setia menjalani tugas perutusan di meja studi.

10. Seluruh persaudaraan FCJM, secara khusus pada suster FCJM komunitas

“Laverna” Yogyakarta yang dengan cinta memberi dukungan kepada peneliti.

11. Saudariku Sr. Rafaela, SCMM, sebagai sahabat untuk berbagi suka duka dan

yang selalu bersedia membantu.

12. Kepada semua teman-teman PGSD angkatan 2007/2008 terimakasih atas

semua kebaikan.

13. Kepada semua pihak yang tidak sempat saya sebutkan, yang telah memberikan

bantuan dan dukungan kepada peneliti.

Peneliti menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam karya tulis ini,

meskipun demikian peneliti berharap semoga karya tulis ini bermanfaat.

Yogyakarta, 03 Desember 2010

Peneliti

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xii

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ................................................................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ....................................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN ..................................................................................................... iii

HALAMAN PERSEMBAHAN ................................................................................................ iv

MOTTO ....................................................................................................................................... v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA .................................................................................... vi

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA

ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS ................................................................ vii

ABSTRAK ................................................................................................................................... viii

ABSTRACT ................................................................................................................................ ix

KATA PENGANTAR ................................................................................................................ x

DAFTAR ISI ............................................................................................................................... xii

DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................................................. ix

DAFTAR TABEL ........................................................................................................................ xvii

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................. xix

BAB I. PENDAHULUAN ........................................................................................ 1

A. Latar Belakang ......................................................................................... 1

B. Identifikasi Masalah ................................................................................. 3

C. Pembatasan Masalah ................................................................................ 4

D. Rumusan Masalah .................................................................................... 4

E. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 4

F. Manfaat Penelitian .................................................................................... 5

G. Batasan Pengertian .................................................................................... 6

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xiii

BAB II. KAJIAN PUSTAKA .................................................................................... 7

A. Pengertian Minat Belajar ............................................................................ 7

1. Definisi Minat ........................................................................................ 7

2. Ciri-ciri Minat ......................................................................................... 10

3. Cara Menumbuhkan Minat dan Motivasi .............................................. 12

4. Definisi Belajar ...................................................................................... 14

5. Fungsi Minat dalam Belajar ................................................................... 17

B. Teori Pembelajaran Matematika ............................................................... 18

1. Definisi Pembelajaran Matematika ........................................................ 18

2. Fungsi dan Tujuan Pelajaran Matematika .............................................. 21

3. Pengertian Minat Belajar Matematika ................................................... 22

4. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar Siswa dalam

Belajar Matematika ............................................................................... 22

C. Pembelajaran Tematik ............................................................................... 23

1. Definisi Pembelajaran Tematik ............................................................... 23

2. Tujuan Pembelajaran Tematik ................................................................ 24

3. Karakteristik Pembelajaran Tematik ....................................................... 24

4. Rambu-Rambu Pembelajaran Tematik ................................................... 25

5. Prinsip-prinsip Pembelajaran Tematik .................................................... 26

6. Kelebihan dan Kelemahan Pembelajaran Tematik ................................. 26

7. Perencanaan Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, dan Indikator .... 27

D. Definisi Penjumlahan ................................................................................ 29

E. Alat Peraga ................................................................................................ 33

1. Definisi Alat Peraga .............................................................................. 33

2. Peranan Alat Peraga untuk Pendidikan Sekolah ................................... 34

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xiv

3. Syarat dan Ciri Media Alat Peraga ........................................................ 36

4. Tujuan, Fungsi dan Nilai Alat Peraga ................................................... 37

5. Prinsip-prinsip dan Langkah-langkah Penggunaan Alat Peraga ........... 39

6. Keuntungan dan Hambatan Penggunaan Alat Peraga ........................... 40

H. Kerangka Berpikir ..................................................................................... 41

I. Hipotesis Tindakan .................................................................................... 41

BAB III.METODE PENELITIAN ............................................................................ 42

A. Setting Penelitian ...................................................................................... 42

B. Desain Penelitian ....................................................................................... 44

C. Rencana Tindakan ..................................................................................... 46

D. Penyusunan Instrumen .............................................................................. 60

E. Teknik Pengumpulan Data ........................................................................ 65

F. Teknik Analisis Data ................................................................................. 65

BAB IV.HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ........................................... 71

A. Deskripsi Data ........................................................................................... 71

B. Analisis Data ............................................................................................. 89

C. Pembahasan ............................................................................................... 101

BAB V.PENUTUP ....................................................................................................... 117

A. Kesimpulan ............................................................................................... 117

B. Implikasi .................................................................................................... 118

C. Saran .......................................................................................................... 118

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................. 120 LAMPIRAN ................................................................................................................. 122

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Silabus ....................................................................................................... 123

Lampiran 2 RPP ............................................................................................................ 129

1. RPP 1 ........................................................................................................... 129

2. RPP 2 .......................................................................................................... 134

3. RPP 3 ........................................................................................................... 139

4. RPP 4 ........................................................................................................... 144

Lampiran 3 LKS ........................................................................................................... 148

1. LKS Siklus I ................................................................................................. 148

2. LKS Siklus II ............................................................................................... 152

Lampiran 4 Soal Tes Awal dan Ulangan ..................................................................... 157

1. Tes Awal ...................................................................................................... 157

2. Soal Ulangan Siklus I ................................................................................... 161

3. Soal Ulangan Siklus II ................................................................................. 164

Lampiran 5 Kunci Jawaban LKS ................................................................................... 167

1. Siklus I .......................................................................................................... 167

2. Siklus II ......................................................................................................... 169

Lampiran 6 Kunci Jawaban Tes Awal dan Ulangan ..................................................... 172

1. Tes Awal ....................................................................................................... 172

2. Siklus I .......................................................................................................... 175

3. Siklus II ......................................................................................................... 177

Lampiran 7 Lembar Observasi Siswa ........................................................................... 180

1. Silus I ............................................................................................................. 180

2. Siklus II ......................................................................................................... 181

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xvi

Lampiran 8 Lembar Observasi Peneliti ........................................................................ 182

1. Siklus I .......................................................................................................... 182

2. Siklus II ......................................................................................................... 183

Lampiran 9 Pengujian Validitas .................................................................................... 184

1. Test-retest 1 ................................................................................................... 184

2. Test-retest 2 ................................................................................................... 187

Lampiran 10 Kesimpulan Pengolahan Data Validitas .................................................. 190

1. Test-retest 1 .................................................................................................... 190

2. Test-retest 2 ................................................................................................... 192

Lampiran 11 Tabel r ...................................................................................................... 194

Lampiran 12 Reliabilitas ............................................................................................... 195

1. Tanpa Teknik Menyimpan ............................................................................ 195

2. Teknik Menyimpan ........................................................................................ 297

3. Bentuk Cerita. ................................................................................................ 199

Lampiran 13 Foto Dokumentasi Penelitian .................................................................. 201

Lampiran 14 Surat Izin dan Surat Keterangan .............................................................. 214

1. Surat Izin ........................................................................................................ 214

2. Surat Keterangan ............................................................................................ 215

Lampiran 15 Biodata ..................................................................................................... 216

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xvii

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Waktu Penelitian .............................................................................................. 43

Tabel 2 Lembaran Kuesioner ....................................................................................... 62

Tabel 3 Kisi-kisi Tes Awal, dan Siklus II ..................................................................... 63

Tabel 4 Kisi-kisi Soal Siklus I ...................................................................................... 64

Table 5 Pedoman Persentase Rata-rata Kelas dalam Persen ......................................... 66

Tabel 6 Kualifikasi Koefisien Korelasi Pada Pengujian Validitas ................................ 67

Table 7 Kualifikasi Koefisien Korelasi Pada Pengujian Reliabilitas ............................ 69

Tabel 8 Hasil Minat Siswa Pada Tes Awal ................................................................... 73

Tabel 9 Jumlah Siswa yang Tertarik dengan Penjumlahan Pada Tes Awal ................. 74

Tabel 10 Hasil Tes Awal ............................................................................................... 75

Tabel 11 Hasil Lembaran Kuesioner Pada Siklus I ...................................................... 79

Tabel 12 Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada Siklus I ................ 80

Tabel 13 Hasil Ulangan Siklus I ................................................................................... 81

Tabel 14 Hasil Lembaran Kuesioner Pada Siklus II ..................................................... 86

Tabel 15 Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada Siklus II ............... 87

Tabel 16 Hasil Ulangan Pada Siklus II ......................................................................... 88

Tabel 17 Perbandingan Minat Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ......................... 95

Tabel 18 Ringkasan Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada Tes Awal,

Siklus I, dan Siklus II ......................................................................................... 96

Tabel 19 Perbandingan Hasil Ulangan Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ........... 97

Tabel 20 Perbandingan Minat, Prestasi Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ........... 98

Tabel 21 Ketuntasan Serta Persentase Ketuntasan Minat Siswa .................................. 99

Tabel 22 Ketuntasan Serta Persentase Ketuntasan Prestasi Siswa ................................. 99

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xviii

Tabel 23 Ringkasan Minat Siswa Sebelum dan Sesudah Tindakan ............................. 113

Tabel 24 Ringkasan Prestasi Siswa Sebelum dan Sesudah Tindakan ........................... 114

Tabel 25 Perbandingan Minat Serta Prestasi Siswa Pada Tes Awal, Siklus I,

dan Siklus II ......................................................................................................... 115

Tabel 26 Perbandingan Minat Siswa Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ............... 116

Tabel 27 Silabus ............................................................................................................ 123

Tabel 28 Lembar Observasi Siswa Siklus I .................................................................. 180

Tabel 29 Lembar Observasi Siswa Siklus II ................................................................. 181

Tabel 30 Lembar Observasi Peneliti Siklus I ................................................................ 182

Tabel 31 Lembar Observasi Peneliti Siklus II .............................................................. 183

Tabel 32 Pengujian Validitas Kegiatan 1 Pada Test-retest 1 ........................................ 184

Tabel 33 Pengujian Validitas Kegiatan 2 Pada Tes-retest 1 ......................................... 185

Tabel 34 Pengujian Validitas Kegiatan 3 Pada Test-retest 1 ........................................ 186

Tabel 35 Pengujian Validitas Kegiatan 1 Pada Test-retest 2 ........................................ 187

Tabel 36 Pengujian Validitas Kegiatan 2 Pada Test-retest 2 ........................................ 188

Tabel 37 Pengujian Validitas Kegiatan 3 Pada Test-retest 2 ........................................ 189

Tabel 38 Kesimpulan Hasil Validitas Test-retest 1 ....................................................... 190

Tabel 39 Kesimpulan Hasil Validitas Test-retest 2 ....................................................... 192

Tabel 40 Tabel r ............................................................................................................ 194

Tabel 41 Daftar Reliabilitas Penjumlahan Tanpa Teknik Menyimpan ......................... 195

Tabel 42 Reliabilitas dengan Teknik Menyimpan ........................................................ 197

Tabel 43 Reliabilitas Penjumlahan dalam Bentuk Cerita ............................................. 199

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

xix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Jaring-jaring/Laba-laba Tematik .................................................................. 28

Gambar 2 Alat Peraga ................................................................................................... 35

Gambar 3 Alur Pelaksanaan dalam Penelitian .............................................................. 45

Gambar 4 Grafik Rata-rata Minat serta Prestasi ........................................................... 99

Gambar 5 Grafik Ketuntasan dan Grafik Persentase Ketuntasan Minat ....................... 100

Gambar 6 Grafik Ketuntasan dan Grafik Persentase Ketuntasan Prestasi .................... 100

Gambar 7 Dokumentasi Pelaksanaan Penelitian di Kelas II SD Kanisius Sorowajan .. 211

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menurut Einstein (2008: V) Matematika adalah pelajaran yang

sederhana, lucu bahkan hanya seperti permainan. Namun, kenyataannya

dilapangan bahwa mata pelajaran Matematika merupakan mata pelajaran yang

ditanggapi oleh sebagian besar siswa, sebagai mata pelajaran yang sulit,

membingungkan, terlalu abstrak untuk dipelajari.

Hal ini, sudah dialami oleh siswa dimana kesalahan tersebut tidak hanya

terletak dipihak siswa namun kemungkinan disebabkan oleh gaya guru yang

kurang melibatkan siswa dalam menyelesaikan suatu masalah dengan

menggunakan metode yang sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan

anak didik.

Tugas sebagai seorang guru adalah membimbing, mengajar dan melatih

anak didik. Dalam hal membimbing: guru memberi bantuan berupa arahan,

motivasi, nesehat dan lain-lain. Mengajar dalam hal ini: guru menjalin interaksi

yang menarik minat siswa dalam belajar. Sedangkan guru sebagai pelatih:

mengembangkan keterampilan tertentu.

Peneliti sadar akan tugas tersebut maka peneliti berusaha meningkatkan

minat serta prestasi belajar siswa dalam pembelajaran Matematika pada pokok

bahasan penjumlahan dengan menggunakan metode yang tepat, yaitu metode

yang relevan dengan tingkat pertumbuhan dan perkembangan siswa sejak dini

mungkin. Dengan metode-metode yang relevan dengan tingkat pertumbuhan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

2

dan perkembangan siswa, diharapkan mata pelajaran Matematika menjadi mata

pelajaran yang disenangi oleh siswa dari tingkat SD.

Jean Piaget (Muchtar A. Karim dkk, 1996: 19-22) ada empat tahap teori

belajar. Pertama, tahap sensori motor (0-2 tahun) anak mengembangkan

konsep dasar melalui interaksi dengan dunia fisik. Kedua, tahap praoperasional

(2-7 tahun) anak sudah mulai menggunakan simbol. Ketiga, tahap operasi

konkrit (7-12 tahun) anak mengembangkan konsep dengan menggunakan

benda-benda konkrit. Keempat tahap operasi formal (12 tahun-dewasa) anak

sudah mulai mampu berpikir abstrak.

Peneliti melakukan penelitian ini pada siswa kelas dua SD, dan

menggunakan alat peraga berupa benda konkrit (karet gelang, sedotan, gambar

serta kartu bilangan yang sesuai dengan bahan ajar dan benda-benda lain yang

ada di alam sekitar), dengan menggunakan metode pembelajaran tematik,

maka mengkaitkan antara beberapa mata pelajaran yaitu mata pelajaran

Matematika, mata pelajaran Bahasa Indonesia, serta mata pelajaran Seni

Budaya dan Keterampilan sehingga dapat memberikan pengalaman bermakna

kepada siswa yang disebut dengan pembelajaran tematik. Dimana,

pembelajaran tematik lebih menekankan pada keterlibatan siswa dalam belajar

secara aktif dalam proses pembelajaran, akhirnya siswa memperoleh

pengalaman langsung dan terlatih untuk dapat menemukan sendiri berbagai

pengetahuan yang dipelajarinya.

SD Kanisius Sorowajan merupakan salah satu lembaga pendidikan

formal. Ketika peneliti mengikuti Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

3

di SD Kanisius Sorowajan, peneliti menemukan para siswa, mengalami

kesulitan dalam pembelajaran Matematika. Para siswa mengalami kebosanan

dalam pembelajaran Matematika secara khusus pada pokok bahasan

penjumlahan tersusun pendek ke bawah. Dalam wawancara dengan wali kelas

kelas II SD Kanisius Sorowajan terungkap bahwa ini terjadi bukan hanya dari

pihak guru saja. Namun, juga dari pihak siswa. Dimana, dari pihak guru:

kurang menanamkan konsep melalui penggunaan alat peraga dalam

menyampaikan pembelajaran sedangkan dari pihak siswa: cepat bosan, malas

mengulang kembali materi yang sudah diterima serta sering lupa pada apa yang

sudah dipelajarai.

Berdasarkan uraian di atas peneliti tertarik untuk memecahkan masalah

tersebut. Peneliti memilih judul Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar

dalam Pembelajaran Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan dengan

Menggunakan Alat Peraga Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan

Yogyakarta Tahun Pelajaran 2010/2011.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukan maka diperoleh

beberapa permasalahan yang dapat diidentifikasikan yaitu:

1. Siswa tidak dibiasakan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit

dalam menyelesaikan suatu masalah.

2. Kurang tepatnya metode yang digunakan guru kelas rendah di dalam

menyampaikan pembelajaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

4

C. Pembatasan Masalah

Dalam penelitian ini, peneliti membatasi permasalahan pada

meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika

pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga pada siswa

kelas dua SD Kanisius Sorowajan.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang, identifikasi masalah dan batasan masalah

tersebut di atas, maka rumusan permasalahan yang diajukan dalam penelitian

ini adalah sebagai berikut. Apakah dengan menggunakan alat peraga berupa

benda konkrit dapat meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam

pembelajaran Matematika pada pokok bahasan penjumlahan pada siswa kelas

II SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta tahun pelajaran 2010/2011?.

E. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana

meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika

pada pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga berupa

benda konkrit pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

5

F. Manfaat Penelitian

1. Bagi Sekolah

Memberi masukan bagi sekolah dalam meningkatkan minat serta

prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan

penjumlahan dengan menggunakan alat peraga pada siswa kelas dua SD

Kanisius Sorowajan Yogyakarta.

2. Bagi Guru

a. Menambah wawasan dan kreativitas guru dalam menyampaikan suatu

materi penjumlahan pada siswa kelas dua SD dengan menggunakan alat

peraga berupa benda konkrit.

b. Menambah pengetahuan guru dalam meningkatkan minat serta prestasi

belajar dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan

penjumlahan dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit

pada siswa kelas dua SD.

3. Bagi siswa kelas II SD

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai masukan bagi

siswa kelas II SD untuk membantu meningkatkan minat serta prestasi

belajar pokok bahasan penjumlahan dengan bantuan alat peraga berupa

benda konkrit.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

6

G. Batasan Pengertian

1. Minat

Minat belajar adalah kehendak hati seseorang untuk terlibat pada

suatu objek, perasaan senang atau tidak senang, dan tertarik atau tidak

tertarik terhadap mata pelajaran tertentu yang mempengaruhi prestasi belajar

siswa.

2. Pembelajaran Matematika

Pembelajaran Matematika adalah proses interaksi antara guru dan

siswa dalam belajar tentang konsep-konsep, dan struktur-struktur

Matematika yang terdapat didalam materi yang dipelajari sebagai alat pikir,

alat berkomunikasi, dan alat untuk memecahkan berbagai masalah.

3. Pembelajaran Tematik

Pembelajaran Tematik adalah pembelajaran yang menggunakan tema

dan mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan suatu

pengalaman khusus dan bermakna kepada siswa.

4. Penjumlahan

Penjumlahan adalah operasi Matematika yang melibatkan beberapa

bilangan sehingga mendapatkan bilangan lain.

5. Alat Peraga atau Benda Konkrit

Alat peraga atau benda konkrit adalah segala sesuatu yang dapat

digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim kepada penerima pesan

yang dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan siswa

sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar pada siswa.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

7

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Pengertian Minat Belajar

1. Definisi Minat

Banyak orang tidak mengerti arti sebenarnya istilah “minat” akibatnya

mereka sering mengacaukannya dengan apa yang tepatnya dapat disebut

suatu “kesenangan”. Minat merupakan sumber motivasi yang mendorong

orang untuk melakukan apa yang mereka inginkan bila mereka bebas

memilih. Bila mereka melihat bahwa sesuatu akan menguntungkan, mereka

merasa berminat. Ini kemudian mendatangkan kepuasan. Bila kepuasan

berkurang minat pun berkurang (Elizabeth B. Hurlock, 1989).

Sardiman A. M. (1988: 76) berpendapat bahwa minat adalah “sebagai

suatu kondisi yang terjadi apabila seseorang melihat ciri-ciri atau arti

sementara situasi yang dihubungkan dengan keinginan-keinginan atau

kebutuhan-kebutuhan sendiri”. Sedangkan I. L. Pasaribu dan Simanjuntak

mengartikan minat adalah “sebagai suatu motif yang menyebabkan individu

berhubungan secara aktif dengan sesuatu yang menariknya”.

Slameto (2003: 180) minat adalah suatu rasa lebih suka dan rasa

keterikatan pada suatu hal atau aktivitas tanpa ada yang menyuruh. Minat

pada dasarnya adalah penerimaan akan suatu hubungan antara diri sendiri

dengan sesuatu di luar diri. Semakin kuat atau dekat hubungan tersebut,

semakin besar minat.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

8

Jersild dan Tasch (Wayan Nurkancana dan P.P.N. Sunartana, 1983:

224) minat atau intrest menyangkut aktivitas yang dipilih secara bebas oleh

individu. Sedangkan Doyles Fryer (Wayan Nurkancana dan P.P.N.

Sunartana, 1983: 224) minat atau intrest adalah gejala psikis yang berkaitan

dengan obyek atau aktivitas yang menstimulir perasaan senang pada

individu. Arden Frandsen dari Moentoyah (1993: 7) minat merupakan salah

satu tanda kematangan dan kesiapan seseorang untuk giat dalam kegiatan

belajar.

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat menyimpulkan

minat adalah kehendak hati seseorang untuk terlibat pada suatu objek,

perasaan senang atau tidak senang dan tertarik atau tidak tertarik terhadap

mata pelajaran tertentu yang mempengaruhi prestasi belajar siswa. Perasaan

tidak senang menghambat dalam belajar, karena tidak melahirkan sikap

positif dan tidak menunjang minat belajar.

Jadi, minat adalah sangat penting dalam pendidikan. Suatu minat

dapat diekspresikan melalui suatu pernyataan yang menunjukkan bahwa

siswa lebih menyukai suatu hal daripada hal lainnya, dapat pula

dimanifestasikan melalui partisipasi dalam suatu aktivitas. Siswa yang

memiliki minat terhadap subyek tertentu cenderung untuk memberikan

perhatian yang lebih besar terhadap subjek tersebut.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

9

Hurlock (1995: 177) minat mempunyai dua aspek yakni:

a. Aspek kognitif.

Aspek kognitif didasarkan atas konsep yang dikembangkan

mengenai bidang yang berkaitan dengan minat. Misalnya, aspek kognitif

dari minat anak terhadap sekolah. Bila mereka menganggap sekolah

sebagai tempat mereka dapat belajar tentang hal-hal yang telah

menimbulkan rasa ingin tahu sehingga mereka mendapat kesempatan

untuk bergaul dengan teman sebaya yang tidak didapat pada masa

prasekolah. Minat mereka terhadap sekolah sangat berbeda dibandingkan

bila minat itu didasarkan atas konsep sekolah yang menekankan

peraturan sekolah dan kerja keras untuk menghafal pelajaran.

b. Aspek afektif

Aspek afektif yang membangun aspek kognitif minat dinyatakan

dalam sikap terhadap kegiatan yang ditimbulkan minat. Seperti halnya

aspek kognitif, aspek afektif berkembang dari pengalaman pribadi, dari

sikap orang yang penting yaitu orang tua, guru, dan teman sebaya

terhadap kegiatan yang berkaitan dengan minat tersebut, dan dari sikap

yang dinyatakan atau tersirat dalam berbagai bentuk media massa

terhadap kegiatan itu.

Dari kedua aspek di atas yang lebih penting perananya adalah

aspek afektif daripada aspek kognitif dengan alasan:

1) Aspek afektif mempunyai peran yang besar dalam memotivasi

tindakan daripada aspek kognitif. Suatu bobot emosianal positif dari

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

10

minat memperkuat minat itu dalam tindakan, suatu bobot emosional

yang tidak menyenangkan mempunyai pengaruh sebaliknya. Bobot itu

mengakibatkan kebosanan disertai pengaruh yang memperlemah

motivasi.

2) Aspek afektif minat, sekali terbentuk, cenderung lebih tahan terhadap

perubahan dibandingkan dengan aspek kognitif. Informasi yang tidak

tepat tentang pekerjaan-aspek kognitif dari minat pada pekerjaan dapat

diperbaiki secara relatif mudah tatkalah anak bertambah besar dan

lebih mengenal berbagai pekerjaan, dan di sekolah mendapat

bimbingan mengenai berbagai lapangan pekerjaan. Mengubah aspek

afektif minat anak sangatlah sulit.

2. Ciri-ciri Minat

Untuk mengerti peran minat yang penting dalam kehidupan anak perlu

diketahui ciri-ciri minat anak (Elizabeth B.Hurlock, 1989) antara lain:

a. Minat tumbuh bersamaan dengan perkembangan fisik dan mental.

Minat disemua bidang berubah selama terjadi perubahan fisik dan

mental, pada waktu pertumbuhan terlambat dan kematangan dicapai.

Anak yang berkembang lebih cepat atau lebih lambat daripada teman

sebayanya. Mereka yang lambat matang, menghadapi masalah sosial

karena minat mereka disamakan dengan minat yang lebih dewasa.

b. Minat bergantung pada kesiapan belajar.

Anak-anak tidak dapat mempunyai minat sebelum mereka siap

secara fisik dan mental.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

11

c. Minat bergantung pada kesempatan belajar.

Kesempatan untuk belajar bergantung pada lingkungan dan minat,

baik anak-anak maupun dewasa yang menjadi lingkungan anak. Karena

lingkungan anak kecil terbatas pada lingkungan rumah, minat mereka

tumbuh dari rumah. Dengan bertambah luasnya lingkup sosial, mereka

menjadi tertarik pada minat orang di luar rumah yang mulai mereka

kenal.

d. Perkembangan minat mungkin terbatas.

Ketidak mampuan fisik dan mental serta pengalaman sosial yang

terbatas membatasi minat anak.

e. Minat dipengaruhi pengaruh budaya.

Anak-anak mendapat kesempatan dari orangtua, guru, dan orang

dewasa lain untuk belajar mengenai apa saja yang oleh kelompok budaya

mereka dianggap minat yang sesuai dan mereka tidak diberi kesempatan

untuk menekuni minat yang dianggap tidak sesuai bagi mereka oleh

kelompok budaya mereka.

f. Minat berbobot emosional.

Bobot emosional aspek afektif dari minat menentukan

kekuatannya. Bobot emosional yang tidak menyenangkan melemahkan

minat, dan bobot emosional yang menyenangkan memperkuat minat

tersebut.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

12

g. Minat itu egosentris

Laki-laki pada mata pelajaran Matematika sering berlandaskan

keyakinan bahwa kepandaian dibidang Matematika di sekolah akan

merupakan langkah penting menuju kedudukan yang menguntungkan

dan bergengsi di dunia usaha.

3. Cara Menumbuhkan Minat dan Motivasi

Sardiman A.M. (2010: 95) minat dapat dibangkitkan dengan cara-cara

sebagai berikut:

a. Membangkitkan adanya suatu kebutuhan.

b. Menghubungkan dengan persoalan pengajaran yang lampau.

c. Memberi kesempatan untuk mendapatkan hasil yang baik.

d. Menggunakan berbagai macam bentuk mengajar.

Syaiful Bahri Djamarah (1995: 149-157) ada beberapa bentuk

motivasi yang dapat guru gunakan untuk mempertahankan minat anak didik

terhadap bahan pelajaran yang diberikan. Bentuk-bentuk motivasi dimaksud

adalah:

a. Memberi angka.

Angka adalah sebagai simbol atau nilai dari hasil aktivitas belajar

siswa, serta sebagai alat motivasi yang cukup memberikan rangsangan

kepada siswa untuk meningkatkan prestasi belajar mereka.

b. Hadiah

Hadiah adalah sesutu yang diberikan kepada orang lain sebagai

penghargaan atau kenang-kenangan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

13

c. Pujian

Pujian adalah alat motivasi yang positif melalui suatu kata

misalnya ”bagus”.

d. Gerakan tubuh

Gerakan tubuh merupakan penguatan yang dapat membangkitkan

gairah belajar siswa.

e. Memberi tugas

Tugas adalah suatu pekerjaan yang menuntut pelaksanaan untuk

diselesaikan.

f. Memberi ulangan

Ulangan adalah salah satu strategi yang penting dalam pengajaran.

Ulangan mempunyai fungsi sebagai evaluasi proses dan evaluasi produk,

kepentingan lainya adalah untuk mendapatkan umpan balik dari anak

didik.

g. Mengetahui hasil

Ingin mengetahui adalah suatu sifat yang sudah melekat di dalam

diri setiap orang. Jadi, setiap orang selalu ingin mengetahui sesuatu yang

belum diketahuinya. Dorongan ingin mengetahui membuat seseorang

berusaha dengan apa pun agar keinginannya itu menjadi kenyataan.

h. Hukuman

Hukuman dimaksud disini adalah hukuman yang bersifat

mendidik.

Dari beberapa cara yang dipakai oleh para ahli di atas, peneliti dapat

menyimpulkan untuk membangkitkan minat serta prestasi belajar siswa

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

14

dalam belajar adalah menggunakan metode yang sesuai dengan

pertumbuhan dan perkembangan anak didik, menghubungkan dengan

persoalan pengajaran yang lampau, memberi kesempatan untuk

mendapatkan hasil yang baik, memberi angka, memberi pujian, memberi

tugas, memberi ulangan serta memberi hukuman yang bersifat mendidik.

4. Definisi Belajar

Henry E. Garret (H. Syariful Sagala, 2005: 13) belajar merupakan

“proses yang berlangsung dalam jangka waktu lama melalui latihan maupun

pengalaman yang membawa kepada perubahan diri dan perubahan cara

mereaksi terhadap suatu perangsang tertentu”.

Gagne (H. Syaiful Sagala, 2005: 17) belajar adalah perubahan yang

terjadi dalam kemampuan manusia yang terjadi setelah belajar secara terus

menerus, bukan hanya disebabkan oleh proses pertumbuhan saja. Belajar

terjadi apabila suatu situasi stimulus bersama dengan isi ingatan

mempengaruhi siswa sedemikian rupa sehingga perbuatannya berubah dari

waktu sebelum ia mengalami situasi itu ke waktu setelah ia mengalami

situasi tadi.

William Brownell (Muchtar A.Karim dkk, 1996: 18-19) teori belajar

didasarkan atas keyakinan bahwa anak-anak pasti memahami apa yang

sedang mereka pelajari jika belajar secara terus-menerus. Salah satu contoh

yang digunakan untuk anak-anak dalam mengembangkan pemahaman

tentang Matematika adalah dengan menggunakan benda-benda konkrit.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

15

Zoltan P. Dienes (Muchtar A. Karim dkk, 1996: 19) meyakini bahwa

dengan menggunakan berbagai sajian tentang suatu konsep Matematika,

anak-anak akan dapat memahami secara penuh konsep tersebut jika

dibandingkan dengan hanya menggunakan satu macam sajian saja. Sebagai

contoh pada saat guru akan mengenalkan konsep bilangan tiga kepada

siswa, guru disarankan menggunakan tiga mangga, tiga kelereng, tiga balon,

tiga pensil, dan tiga benda konkrit lain.

Jean Piaget (Muchtar A. Karim dkk, 1996: 19-22) ada empat tahap

teori belajar yaitu:

a. Tahap Sensori Motor (0-2 tahun)

Pada tahap ini anak mengembangkan konsep dasar melalui

interaksi dengan dunia fisik.

b. Tahap Praoperasional (2-7 tahun)

Pada tahap ini anak mulai menggunakan bahasa, untuk menyatakan

suatu ide, tetapi ide tersebut masih tergantung pada persepsi. Selain itu,

anak sudah mulai menggunakan simbol, dan belajar untuk membedakan

antara kata atau istilah dengan obyek yang diwakili oleh kata atau obyek

tersebut.

c. Tahap Operasi Konkrit (7-12 tahun)

Pada tahapan ini anak mengembangkan konsep dengan

menggunakan benda-benda konkrit untuk menyelidiki hubungan dan

model-model ide abstrak, sudah berpikir logis sebagai akibat dari

kegiatan anak memanipulasi benda-benda konkrit.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

16

d. Tahap Operasi Formal (12 tahun-dewasa)

Pada tahap ini anak sudah mulai mampu berpikir secara abstrak,

anak dapat menyusun hipotesis dari hal-hal yang abstrak menjadi dunia

riel, dan tidak terlalu tergantung pada benda-benda konkrit.

Jerome S. Bruner (Muchtar A. Karim dkk, 1996: 24-26) dalam

mempelajari Matematika seorang anak perlu secara langsung

mengggunakan bahan-bahan manipulatif artinya benda-benda konkrit yang

dirancang khusus dan dapat diotak-atik oleh siswa dalam berusaha untuk

memahami konsep Matematika. Dalam kaitannya dengan pengalaman fisik

ini, Jerome S. Bruner mengemukakan tiga tahap sajian benda yaitu:

a. Tahap Enactive

Dalam tahap ini siswa secara langsung terlibat dalam hal

memanipulasi benda-benda konkrit dalam belajar.

b. Tahap Iconic

Dalam tahap kegiatan ini siswa berhubungan dengan mental yang

merupakan gambaran dari benda-benda konkrit yang dimanipulasinya.

c. Tahap Simbolic

Dalam tahap ini siswa memanipulasi lambang-lambang atau

simbol-simbol dari benda-benda konkrit tertentu.

Dari beberapa pendapat pada ahli di atas, peneliti dapat

menyimpulkan bahwa belajar merupakan proses yang berlangsung dalam

jangka waktu lama melalui usaha yang dilakukan oleh individu untuk

memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

17

sebagai hasil pengalaman individu itu dalam interaksi dengan guru, teman-

teman, dan lingkungan, yang mempunyai beberapa tahap yaitu tahap sensori

motor, tahap praoperasional, tahap operasi konkrit, tahap operasi formal dan

mempunyai tiga sajian yaitu tahap enactive, tahap iconic, dan tahap

symbolic.

5. Fungsi Minat dalam Belajar

Elisabet B. Hurlock menulis tentang fungsi minat bagi kehidupan anak

sebagaimana yang dituliskan oleh Abdul Wahid (1998: 109-110) sebagai

berikut:

a. Minat mempengaruhi bentuk intensitas cita-cita

Sebagai contoh anak yang berminat pada olah raga maka cita-

citanya adalah menjadi olahragawan yang berprestasi, sedang anak yang

berminat pada kesehatan fisiknya maka cita-citanya menjadi dokter.

b. Minat sebagai tenaga pendorong yang kuat

Minat anak untuk menguasai pelajaran bisa mendorongnya untuk

belajar kelompok di tempat temannya meskipun suasana sedang hujan.

c. Prestasi selalu dipengaruhi oleh jenis dan intensitas

Minat seseorang meskipun diajar oleh guru yang sama dan diberi

pelajaran tapi antara satu anak dan yang lain mendapatkan jumlah

pengetahuan yang berbeda. Hal ini terjadi karena berbedanya daya serap

mereka dan daya serap ini dipengaruhi oleh intensitas minat mereka.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

18

d. Minat yang terbentuk sejak kecil/masa kanak-kanak sering terbawa

seumur hidup karena minat membawa kepuasan

Minat menjadi guru yang telah membentuk sejak kecil sebagai

misalkan terus terbawa sampai hal ini menjadi guru tidak akan dirasakan

karena semua tugas dikerjakan dengan penuh sukarela.

B. Teori Pembelajaran Matematika

1. Definisi Pembelajaran Matematika

H.Syaiful Sagala (2005: 61) pembelajaran merupakan “proses

komunikasi dua arah, mengajar dilakukan oleh pihak guru sebagai pendidik,

sedangkan belajar dilakukan oleh peserta didik atau murid”.

Konsep pembelajaran menurut Corey (H. Syaiful Sagala, 2005: 61)

adalah “suatu proses di mana lingkungan seseorang secara disengaja

dikelola untuk memungkinkan ia turut serta dalam tingkah laku tertentu

dalam kondisi-kondisi khusus atau menghasilkan respon terhadap situasi

tertentu”. Sedangkan Dimyati dan Mudjiono (H. Syaiful Sagala, 2005: 62)

pembelajaran adalah “kegiatan guru secara terprogram dalam desain

intruksional, untuk membuat siswa belajar secara aktif, yang menekankan

pada penyediaan sumber belajar”.

Puji Purnomo (2006: 1) mengartikan pembelajaran sebagai berikut:

a. Peristiwa pembelajaran terjadi, apabila siswa secara aktif berinteraksi dengan lingkungan belajar yang diatur oleh guru.

b. Proses pembelajaran yang efektif memerlukan strategis dan media pendidikan yang tepat.

c. Program pembelajaran yang dirancang perlu memperoleh perhatian seimbang di dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

19

d. Proses dan produk pembelajaran perlu memperoleh perhatian seimbang di dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran.

e. Pembentukan kompetensi memerlukan pengintegrasian fungsional antara teori dan praktek serta materi dan metodologi penyampaiannya.

Selanjutanya, H. Syaiful Sagala (2005: 63) pembelajaran mempunyai

dua karakteristik yaitu:

a. Dalam proses pembelajaran melibatkan proses mental siswa secara

maksimal, bukan hanya menuntut siswa sekedar mendengar, mencatat,

akan tetapi menghendaki aktivitas siswa dalam proses berfikir.

b. Dalam pembelajaran membangun suasana dialogis dan proses tanya

jawab terus menerus yang diarahkan untuk memperbaiki dan

meningkatkan kemampuan berfikir siswa, yang pada gilirannya

kemampuan berfikir itu dapat membantu siswa untuk memperoleh

pengetahuan yang mereka konstruksi sendiri.

Jerome Brunner (Herman Hudoyo, 1988: 56) mengatakan bahwa

belajar Matematika adalah “belajar tentang konsep-konsep dan struktur-

struktur Matematika yang terdapat dalam materi yang dipelajari serta

menjalankan hubungan antara konsep-konsep dan struktur-struktur itu”.

E.T. Russefendi (1988) Matematika selain sebagai “ilmu deduktif

juga merupakan sebagai suatu cara manusia berpikir, bahasa simbol,

internasional, dan sangat padat, ilmu pengetahuan mengenai struktur yang

terorganisasi dengan baik, telaahan atau ilmu tentang pola dan hubungan,

seni, serta Matematika itu sebagai alat bantu”. Sedangkan Anjar, M. &

Sembiring, R.K. (2000) Matematika dikenal sebagai ilmu pengetahuan yang

dapat menstrukturkan pola berpikir sistematis, logis, kritis, cermat, dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

20

konsisten. Somardyono (2004: 5) mengartikan Matematika adalah “produk

dari pemikiran manusia”.

H.W. Fowler (Masnur Muslich, 2007: 224) Matematika adalah “ilmu

yang mempelajari tentang bilangan dan ruang yang bersifat abstrak”.

Sehingga untuk menunjang kelancaran pembelajaran disamping memilih

metode yang tepat juga perlu digunakan suatu media pembelajaran yang

sangat berperan dalam membimbing abstraksi siswa (Masnur Muslich 2007:

224).

Hudoyo 1990: 48) belajar Matematika ialah belajar konsep-konsep

dan struktur-struktur Matematika yang terdapat di dalam materi yang

dipelajari serta mencari hubungan-hubungan antara konsep-konsep dan

struktur-struktur Matematika.

Hamjah B. Uno. (2007: 130) berpendapat bahwa hakekat belajar

Matematika adalah “suatu aktivitas mental untuk memahami arti dan

hubunga-hubungan serta simbol-simbol, kemudian diterapkannya pada

situasi nyata”. Schoenfeld (Hamjah B.Uno, 2007: 130) mendefinisikan

bahwa belajar Matematika “berkaitan dengan apa dan bagaimana

menggunakannya dalam membuat keputusan untuk memecahkan masalah.

Matematika melibatkan pengamatan, penyelidikan, dan keterkaitannya

dengan fenomena fisik dan sosial”.

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat menyimpulkan

bahwa pembelajaran Matematika merupakan proses interaksi antara guru

dan siswa dalam belajar tentang konsep-konsep, dan struktur-struktur

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

21

Matematika yang terdapat didalam materi yang dipelajari sebagai alat pikir,

alat berkomunikasi, dan alat untuk memecahkan berbagai masalah.

2. Fungsi dan Tujuan Pelajaran Matematika

a. Fungsi Pelajaran Matematika (Sumardyono, 2004: 6)

Matematika berfungsi mengembangkan kemampuan mengkomunikasi

gagasan dengan bahasa melalui model Matematika yang dapat berupa

kalimat dan persamaan Matematika, diagram, grafik atau tabel.

b. Tujuan Pelajaran Matematika (Sumardyono, 2004: 6)

1) Melatih cara berpikir dan bernalar dalam menarik kesimpulan, misalnya

melalui kegiatan penyelidikan, eksplorasi, eksperimen, menunjukkan

kesamaan, perbedaan, konsisten dan inkonsistensi.

2) Mengembangkan aktivitas kreatif yang melibatkan imajinasi, intuisi, dan

penemuan dengan mengembangkan pemikiran divergen, serta mencoba-

coba.

3) Mengembangkan kemampuan menyampaikan informasi atau

mengkomunikasikan gagasan antara lain melalui pembicaraan lisan,

catatan, grafik, peta, diagram, dalam menjelaskan gagasan.

Heruman (2008: 2) bahwa tujuan akhir pembelajaran Matematika di

SD yaitu agar siswa terampil dalam meggunakan berbagai konsep

Matematika dalam kehidupan sehari-hari.

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat menyimpulkan

bahwa pembelajaran Matematika merupakan interaksi antara guru dengan

siswa dalam mengelola suatu bahan ajar sebagai suatu cara manusia yang

dapat menstrukturkan pola berpikir sistematis, logis, kritis, cermat, dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

22

konsisten dengan tujuan untuk terampil menggunakan berbagai konsep

Matematika dalam kehidupan sehari-hari.

3. Pengertian Minat belajar Matematika

Minat belajar dapat diartikan sebagai suatu keterlibatan siswa yang

disertai dengan seluruh pikiran, perasaan, dan perhatian untuk melakukan

kegiatan atau aktivitas belajar. Sedangkan minat belajar Matematika adalah

sebagai keterlibatan diri secara penuh dalam melakukan aktivitas belajar

Matematika baik di rumah, di sekolah, dan di masyarakat.

4. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar Siswa dalam Mata

Pelajaran Matematika

Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa, secara

garis besar dapat diklasifikasikan sebagai berikut:

a. Faktor Intern

Faktor intern adalah faktor yang berasal dari diri sendiri misalnya:

kondisi fisik atau jasmani siswa saat mengikuti pelajaran, pengalaman

belajar Matematika di jenjang pendidikan sebelumnya

b. Faktor Ekstern

Faktor ekstern adalah faktor dari luar diri misalnya metode dan

gaya mengajar guru Matematika, tersedianya fasilitas dan alat penunjang

pelajaran Matematika (alat yang digunakan bersama-sama dengan siswa,

alat yang dimiliki masing-masing siswa dan guru, alat peraga yang

berfungsi untuk memperjelas atau memberi gambaran yang lebih jelas

tentang hal-hal yang diajarkan), situasi dan kondisi lingkungan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

23

C. Pembelajaran Tematik

1. Pengertian Pembelajaran Tematik

Peneliti melakukan penelitian ini di kelas dua SD, maka menggunakan

pembelalajaran tematik. Kunandar (2007: 334) pembelajaran tematik adalah

“pembelajaran terpadu yang menggunakan tema sebagai pemersatu materi

dalam beberapa mata pelajaran sekaligus dalam satu kali tatap muka”.

Sementara Masnur Muslich (2007: 146) mengartikan pembelajaran tematik

merupakan “pembelajaran yang menggunakan tema dalam mengaitkan

beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan pengalaman bermakna

kepada siswa”.

Puji Purnomo (2006: 4) pembelajaran tematik atau terpadu merupakan

“kegiatan pembelajaran yang menekankan pada keterpaduan baik dalam

perencanaan maupun pelaksanaanya. Agar kegiatan lebih bermakna

keterpaduan tersebut diikat dengan tema”.

Tim pengembang PGSD dalam pembelajaran terpadu D-II PGSD

(Kunandar, 2007: 334) menyebutkan bahwa pengertian pembelajaran

terpadu dapat diartikan sebagai berikut:

a. Pembelajaran yang berangkat dari suatu tema tertentu sebagai pusat perhatian yang digunakan untuk memahami gejala-gejala dan kosep-konsep, baik yang berasal dari bidang studi lainnya.

b. Suatu pendekatan pembelajaran yang menghubungkan berbagai bidang studi atau mata pelajarann yang mencerminkan dunia riil di sekeliling dan dalam rentang kemampuan dan perkembangan anak.

c. Suatu cara untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan anak secara simultan.

d. Menggabungkan suatu konsep dalam beberapa bidang studi atau mata pelajaran yang berbeda dengan harapan anak akan belajar lebih baik dan bermakna.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

24

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat

menyimpulkan bahwa pembelajaran tematik adalah pembelajaran yang

menggunakan tema dan mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat

memberikan suatu pengalaman khusus dan bermakna kepada siswa.

2. Tujuan Pembelajaran Tematik

Pembelajaran tematik pada kelas awal sekolah dasar bertujuan:

a. Melibatkan siswa dalam proses belajar secara aktif dalam proses pembelajaran, sehingga siswa dapat memperoleh pengalaman langsung dan terlatih untuk dapat menemukan sendiri berbagai pengetahuan yang dipelajarinya.

b. Membantu siswa memahami konsep-konsep yang mereka pelajari dan menghubungkannya dengan konsep lain yang telah mereka pahami.

c. Menerapkan konsep belajar sambil melakukan sesuatu (learning by doing). d. Membantu belajar siswa yang masih melihat segala sesuatu sebagai satu

kesatuan. e. Dengan menggabungkan beberapa kompetenti dasar dan indikator serta isi

mata pelajaran akan terjadi penghematan, karena tumpang tindih materi dapat dikurangi bahkan dihilangkan.

3. Karakteristik Pembelajaran Tematik

Kunandar (2007: 335-336) sebagai suatu model pembelajaran di

sekolah dasar, pembelajaran tematik memiliki-karakteristik sebagai berikut:

a. Berpusat pada siswa. Maksudnya, sebagai subyek dalam belajar adalah

siswa itu sendiri, dan yang menjadi fasilitatornya adalah guru.

b. Memberikan pengalaman langsung. Maksudnya, siswa diharapakan pada

sesuatu yang nyata, sebagai dasar untuk memahami hal-hal yang lebih

abstrak.

c. Pemisahan mata pelajaran tidak begitu jelas. Dalam pembelajaran

tematik pemisahan antar mata pelajaran menjadi tidak begitu jelas. Fokus

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

25

pembelajaran diarahkan kepada pembahasan tema-tema yang paling

dekat berkaitan dengan kehidupan siswa.

d. Menyajikan konsep dari berbagai mata pelajaran. Pembelajaran tematik

penyajian konsep-konsep dari berbagai mata pelajaran dalam suatu

proses pembelajaran. Dengan demikian, siswa mampu memahami

konsep-konsep tersebut secara utuh.

e. Bersifat fleksibel. Pembelajaran tematik bersifat lues dimana guru dapat

mengaitkan bahan ajar dari satu mata pelajaran dengan mata pelajaran

lainnya, bahkan mengaitkannya dengan kehidupan siswa dan keadaan

lingkungan tempat sekolah dan siswa berada.

f. Hasil pembelajaran sesuai dengan minat dan kebutuhan siswa. Siswa

diberi kesempatan untuk mengoptimalkan potensi yang dimilikinya

sesuai dengan minat dan kebutuhannya.

g. Menggunakan prinsip belajar sambil bermain dan menyenangkan.

Maksudnya dalam belajar itu tidak hanya sekedar bermain namun, tahu

tujuan dari bermain itu yang disesuaikan dengan apa yang mau dicapai

oleh siswa.

4. Rambu-rambu Pembelajaran Tematik

Selain pengertian, tujuan, karakteristik pembelajaran tematik,

pembelajaran tematik mempunyai rambu-rambu (Kunandar, 2007: 336)

sebagai berikut:

a. Tidak semua mata pelajaran harus dipadukan. b. Dimungkinkan terjadi penggabungan kompetensi dasar lintas semester. c. Kompetensi dasar yang tidak dapat dipadukan, jangan dipaksakan untuk

dipadukan. Kompetensi dasar yang tidak diintegrasikan dibelajarkan secara tersendiri.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

26

d. Kegiatan pembelajaran ditekankan pada kemampuan membaca, menulis, dan berhitung serta penanaman nilai-nilai moral.

e. Tema-tema yang dipilih disesuaikan dengan karakteristik siswa, lingkungan, dan daerah setempat.

5. Prinsip-prinsip Pembelajaran Tematik

Kunandar (2007: 337) dalam pembelajaran tematik juga ditekankan

pemilihan tema yang hendaknya memperhatikan prinsip-prinsip sebagai

berikut:

a. Kedekatan

Kedekatan adalah tema hendaknya dipilih mulai dari tema yang

terdekat dengan kehidupan anak kepada tema yang semakin jauh dari

kehidupan anak.

b. Kesederhanaan,

Kesederhanaan adalah tema hendaknya dipilih mulai dari tema-

tema yang sederhana ke tema-tema yang lebih rumit bagi siswa.

c. Kemenarikan,

Kemenarikan adalah tema dipilih mulai dari tema-tema yang

menarik minat anak kepada tema-tema yang kurang menarik minat anak.

d. Keinsidentalan,

Keinsidentalan adalah peristiwa atau kejadian di sekitar siswa yang

terjadi pada saat pembelajaran berlangsung sesuai dengan tema yang

dipilih pada hari itu.

6. Kelebihan dan Kelemahan Pembelajaran Tematik

Kelebihan dan kelemahan pembelajaran tematik. Kunandar (2007:

337-338) pembelajaran tematik memiliki kelebihan yaitu:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

27

a. Menyenangkan karena berangkat dari minat dan kebutuhan peserta didik. b. Memberikan pengalaman dan kegiatan belajar mangajar yang relevan

dengan tingkat perkembangan dan kebutuhan peserta didik. c. Hasil belajar dapat bertahan lama karena lebih berkesan dan bermakna. d. Mengembangkan keterampilan berpikir peserta didik sesuai dengan

persoalan yang dihadapi. e. Menumbuhkan keterampilan sosial melalui kerja sama. f. Memiliki sikap toleransi, komunikasi, dan tanggap terhadap gagasan orang

lain. g. Menyajikan kegiatan yang bersifat nyata sesuai dengan persoalan yang

dihadapi dalam lingkungan peserta didik.

Selain memiliki kelebihan pembelajaran tematik juga memiliki

kelemahan. Kelemahan pembelajaran tematik terjadi jika dilakukan oleh

guru tunggal, misalnya seorang guru kelas kurang menguasai secara

mendalam penjabaran tema sehingga pembelajaran tematik akan merasa

sulit untuk mengaitkan tema dengan materi pokok setiap mata pelajaran.

Peneliti menggunakan pembelajaran tematik untuk itu dengan

menggunakan model jaring laba-laba atau model terjala. Pada model

pembelajaran ini peneliti menyajikan pembelajaran dengan tema dan sub

tema yang sehubungan antar mata pelajaran. Untuk itu peneliti mengaitkan

antara tiga mata pelajaran yaitu mata pelajaran Matematika, Bahasa

Indonesia serta Seni Budaya dan Keterampilan dengan tema kegiatan.

7. Perencanaan Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar dan Indikator

a. Matematika

Standar Kompetensi

1.Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

Kompetensi Dasar

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

28

b. Bahasa Indonesia

Standar Kompetensi

2. Menulis kegiatan melalui kegiatan melengkapi cerita.

Kompetensi Dasar

2.3. Melengkapi cerita sederhana dengan kata atau kalimat yang tepat.

c. SBK

Standar Kompetensi

4. Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik

Kompetensi Dasar

4.3 Menyanyikan lagu wajib dan lagu anak dengan atau tanpa iringan

sederhana.

Dari ketiga mata pelajaran (Matematika, Bahasa Indonesia, serta Seni

Budaya dan Keterampilan) disampaikan dalam bentuk sebagai berikut:

Jaring Laba-laba atau Model Terjala Tematik

Matematika • Siswa dapat menjumlahkan

dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dengan hasil paling besar 500.

• Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan dengan hasil paling besar 500.

Bahasa Indonesia • Siswa dapat

memecahkan soal cerita dengan teknik menyimpan dan teknik tidak meyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

Seni Budaya dan Keterampilan • Siswa dapat

menyanyikan lagu anak.

KEGIATAN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

29

D. Definisi Penjumlahan

Penjumlahan merupakan operasi Matematika yang melibatkan beberapa

bilangan sehingga mendapatkan bilangan lain.

1. Penjumlahan tanpa teknik menyimpan

Penjumlahan tanpa teknik menyimpan bukanlah termasuk topik yang

sangat sulit akan tetapi, dalam hal ini guru diharuskan menggunakan media

pembelajaran dengan alat peraga yang benar, dengan tujuan supaya siswa

dapat membangun dan menemukan sendiri teknik penyelesaiannya.

Heruman (2008: 7-9) ada tiga langkah pemberian konsep Matematika

pada siswa yang benar yaitu:

a. Penanaman Konsep

1) Media yang diperlukan

a) Beberapa kantong plastik transparan sebagai satu penyimpan

yang dilekatkan pada selembar kain.

b) Sedotan

2) Kegiatan pembelajaran

Andaikan akan dicari hasil penjumlahan berikut 34

23 +

.....

3) Langkah-langkah peragaan

a) Masukkan sedotan sesuai dengan nilai tempatnya. Puluhan pada

tempat puluhan, satuan pada tempat satuan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

30

b) Siswa kemudian membaca bilangan yang ditunjukkan oleh

sejumlah sedotan.

c) Sebagai implementasi dari operasi penjumlahan, gabungkan

sedotan tersebut, satuan dengan satuan dan puluhan dengan

puluhan.

d) Hitung jumlah sedotan pada saku hasil.

e) Siswa kemudian menuliskan hasil yang diperoleh pada jawaban.

f) Sebaliknya, kegiatan ini diulangi beberapa kali dengan bilangan

yang berbeda, agar siswa benar-benar memahaminya.

b. Pemahaman Konsep

Untuk mengetahui apakah siswa sudah mengerti materi melalui

peragaan pada kegiatan penanaman konsep dapat disajikan beberapa soal.

Kerjakanlah soal penjumlahan di bawah ini!

1. 2 6 2. 1 4 3. 3 7

2 2 + 4 5 + 4 1 +

…. …. ….

c. Pembinaan Keterampilan

Untuk memantapkan pemahaman siswa dalam topik penjumlahan

maka mereka perlu diberikan latihan soal nonrutin, seperti pada contoh

berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

31

Lengkapilah titik-titik di bawah ini dengan angka yang benar!

1. 3… 2. …5 3. 3… 4. …3

…5 + 5… + ....4 + 4… +

4 6 8 9 4 7 8 8

2. Penjumlahan dengan Teknik Menyimpan (Heruman 2008: 12-13)

Dalam mengajarkan penjumlahan dengan teknik menyimpan tidak

semudah mengajarkan penjumlahan tanpa teknik menyimpan. Bagi seorang

guru dalam menyampaikan materi penjumlahan dengan teknik menyimpan

diharapkan dapat menanamkan konsep terlebih dahulu.

a. Penanaman Konsep

1) Media yang diperlukan

Beberapa kantong plastik transpran sebagai saku penyimpan yang

didekatkan pada selembar kain dan sedotan.

2) Kegiatan pembelajaran

Andaikan akan dicari hasil penjumlahan dua buah bilangan jika ditulis

secara ke bawah 2 6

3 7 +

…...

3) Langkah-langkah peragaan

a) Masukkan sedotan pada kantong plastik sesuai dengan bilangan

yang dikehendaki, yaitu 2 puluhan dan 6 satuan untuk bilangan 26.

b) Masukkan 3 puluhan dan 7 satuan untuk bilangan 37.

c) Siswa diperintahkan untuk menyebutkan bilangan yang

ditunjukkan oleh sejumlah sedotan pada saku-saku kain.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

32

d) Siswa kemudian menggabungkan sedotan sesuai dengan nilai

tempatnya. Gabungan satuan dengan satuan terlebih dahulu,

sehingga akan diperoleh sedotan sebanyak yang diikat sebagai 1

puluhan, yang kemudian disimpan pada saku penyimpanan

puluhan. Sisanya, masukkan pada saku hasil satuan.

e) Untuk hasil puluhan, gabungkan sedotan pada saku penyimpanan

dan pada dua saku puluhan, kemudian simpan pada saku hasil

puluhan di bawah.

f) Hitunglah jumlah sedotan pada saku hasil.

g) Siswa kemudian menuliskan hasil yang diperoleh pada jawaban.

h) Agar siswa benar-benar paham, kegiatan ini sebaiknya diulangi

beberapa kali dengan bilangan yang berbeda.

i) Untuk tahapan selanjutnya, siswa diberi contoh soal tanpa

menggunakan media peraga, tetapi dapat dibantu dengan kotak

penyimpanan

b. Pemahaman Konsep

Untuk mengetahui apakah siswa sudah mengerti materi melalui

peragaan pada kegiatan penanaman konsep dapat disajikan beberapa soal.

Kerjakanlah soal penjumlahan di bawah ini!

1. 3 6 2. 1 8 3. 3 6

2 5 + 3 5 + 4 6 +

.... …. ….

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

33

c. Pembinaan Keterampilan

Untuk memantapkan pemahaman siswa dalam topik penjumlahan

maka mereka perlu diberikan latihan soal nonrutin, seperti pada contoh

berikut:

Lengkapilah titik-titik di bawah ini dengan angka yang benar!

1. 3… 2. …8 3. 3… 4. …9

…9 + 5… + …6 + 6… +

6 4 7 5 8 5 9 8

E. Alat Peraga

1. Definisi Alat Peraga

Untuk menunjang keberhasilan pembelajaran perlu digunakan alat

peraga atau media pengajaran dengan menggunakan benda konkrit yang

sesuai dan tepat. Karena alat peraga dan media pengajaran itu merupakan

pengantara.

Arief S. Sadiman dkk (1984: 6) media adalah “perantara atau

pengantar pesan dari pengirim kepenerima pesan”. Sementara Soekidjo

Notoatmodjo (1992: 68) alat bantu pendidikan adalah “alat-alat yang

digunakan oleh pendidik dalam menyampaikan bahan pendidikan atau

pengajaran”. Alat bantu ini lebih sering disebut “alat peraga”, karena

berfungsi untuk membantu dan meragakan sesuatu dalam proses pendidikan

atau pengajaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

34

Nasution (1985: 100) alat peraga adalah “alat pembantu dalam

mengajar agar efektif”. Alat peraga merupakan salah satu dari media

pendidikan adalah alat untuk membantu proses belajar mengajar agar proses

komunikasi dapat berhasil dengan baik dan efektif. Hal ini sesuai dengan

pendapat Amir Hamzah (1981: 11) bahwa “media pendidikan adalah alat-

alat yang dapat dilihat dan didengar untuk membuat cara berkomunikasi

menjadi efektif”.

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat menyimpulkan

bahwa alat peraga merupakan segala sesuatu yang dapat digunakan untuk

menyalurkan pesan dari pengirim kepada penerima pesan yang dapat

merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan siswa sehingga dapat

mendorong terjadinya proses belajar pada siswa serta meningkatkan minat

serta prestasi belajar.

2. Peranan Alat Peraga untuk Pendidikan Sekolah

Kurikulum (Anonim, 1991: 26) peranan alat peraga disebutkan

sebagai berikut:

a. Alat peraga dapat membuat pendidikan lebih efektif dengan jalan meningkatkan semangat belajar siswa.

b. Alat peraga memungkinkan lebih sesuai dengan perorangan, dimana para siswa belajar dengan banyak kemungkinan sehingga belajar berlangsung sangat menyenangkan bagi masing-masing individu.

c. Alat peraga memungkinkan belajar lebih cepat segera bersesuaian antara kelas dan di luar kelas.

d. Alat peraga memungkinkan mengajar lebih sistematis dan teratur.

Teori lain yang mengatakan bahwa alat peraga dalam pengajaran

dapat bermanfaat sebagai berikut: meletakkan dasar-dasar yang kuat untuk

berpikir sehingga mengurangi verbalisme, dapat memperbesar perhatian

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

35

siswa, meletakkan dasar-dasar yang penting untuk perkembangan belajar,

sehingga belajar akan lebih mantap (Hamalik, 1997: 40).

Dengan melihat peranan alat peraga dalam pengajaran maka pelajaran

Matematika merupakan pelajaran yang paling membutuhkan alat peraga,

karena pada pelajaran ini siswa berangkat dari yang abstrak yang akan

diterjemahkan kesesuatu yang konkrit.

Dalam penelitian tindakan kelas ini peneliti menggunakan alat peraga

berupa benda konkrit yaitu:

a. Papan Flanel.

Papan planel adalah media grafis yang bertujuan menyajikan

pesan-pesan tertentu kepada siswa. Papan berlapis kain flanel ini dapat

dilihat sehingga praktis. Benda-benda atau gambar-gambar, angka-angka

yang akan disajikan dapat dipasang dan dicopot sehingga dapat dipakai

berkali-kali.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

36

b. Benda Konkrit

Benda konkrit yang digunakan adalah karet gelang, sedotan, gambar,

kartu bilangan dan juga benda-benda yang terdapat pada alam sekitar.

3. Syarat dan Ciri Media Alat Peraga

E.T Rusefendi (1988) beberapa persyaratan alat peraga antara lain:

a. Tahan lama. b. Bentuk dan warnanya menarik. c. Sederhaha dan mudah dikelola. d. Ukurannya sesuai. e. Dapat menyajikan konsep Matematika baik dalam bentuk real,

gambar, atau diagram. f. Sesuai dengan konsep Matematika. g. Dapat memperjelas konsep Matematika badan bukan sebaliknya. h. Peragaan itu supaya menjadi dasar bagi tumbuhnya konsep berpikir

abstrak bagi siswa. i. Menjadikan siswa belajar aktif dan mandiri dengan memanipulasi alat

peraga. j. Bila mungkin alat peraga tersebut bisa berfaedah lipat (banyak).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

37

Soekidjo Notoatmodjo (1992: 71-72) ciri media alat peraga yaitu:

a. Mudah dibuat

b. Bahan-bahanya dapat diperoleh dari bahan-bahan lokal.

c. Mencerminkan kebiasaan, kehidupan dan kepercayaan setempat.

d. Ditulis atau digambar dengan sederhana.

e. Bahasa setempat dan mudah dimengerti oleh masyarakat.

4. Tujuan, Fungsi dan Nilai Alat Peraga.

Soekidjo Notoatmodjo (1992: 73) tujuan penggunakan alat peraga

yaitu:

a. Sebagai alat bantu dalam latihan atau pendidikan.

b. Untuk menimbulkan perhatian terhadap sesuatu masalah.

c. Untuk mengingatkan sesuatu pesan atau informasi.

d. Untuk menjelaskan fakta-fakta, prosedur, dan tindakan.

Anwar Jasin dkk (1971: 1-3) kita harus menggunakan alat-alat peraga

pendidikan dalam mengajar karena alat-alat peraga itu:

a. Membantu murid belajar lebih banyak.

b. Membantu ia mengingatkan lebih lama.

c. Memperlengkapi rangsangan yang efektif untuk belajar.

d. Menjadikan belajar yang lebih konkrit

e. Membawa dunia ke dalam kelas.

f. Memberikan pendekatan bayangan yang bermacam-macam dari satu

subjek yang sama.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

38

Nana Sudjana (1989: 99-100) ada enam fungsi pokok alat peraga

dalam proses belajar-mengajar. Keenam fungsi tersebut yaitu:

a. Penggunaan alat peraga dalam proses belajar-mengajar bukan merupakan fungsi tambahan tetapi mempunyai fungsi tersendiri sebagai alat bantu untuk mewujudkan situasi belajar-mengajar yang efektif.

b. Penggunaan alat peraga merupakan bagian yang integral dari keseluruhan situasi mengajar. Ini berarti bahwa alat peraga merupakan salah satu unsur yang harus dikembangkan guru.

c. Alat peraga dalam pengajaran penggunaanya integral dengan tujuan isi pelajaran. Fungsi ini mengandung pengertian bahwa penggunaan alat peraga harus melihat kepada tujuan dan bahan pelajaran.

d. Penggunaan alat peraga dalam pengajaran bukan semata-mata alat hiburan, dalam arti digunakan hanya sekedar melengkapi proses belajar supaya lebih menarik perhatian siswa.

e. Penggunaan alat peraga dalam pengajaran lebih diutamakan untuk mempercepat proses belajar-mengajar dan membantu siswa dalam menangkap pengertian yang diberikan guru.

f. Penggunaan alat peraga dalam pengajaran diutamakan untuk mempertinggi mutu belajar-mengajar. Dengan perkataan lain menggunakan alat peraga, hasil belajar yang dicapai akan tahan lama diingat siswa, sehingga pelajaran mempunyai nilai tinggi. Disamping enam fungsi di atas penggunaan alat peraga dalam proses

belajar-mengajar mempunyai nilai-nilai yaitu:

a. Dengan peragaan dapat meletakkan dasar-dasar yang nyata untuk berpikir, oleh karena itu dapat mengurangi terjadinya verbalisme.

b. Dengan peragaan dapat memperbesar minat dan perhatian siswa untuk belajar.

c. Dengan peragaan dapat meletakkan dasar untuk perkembangan belajar sehingga hasil belajar bertambah mantap.

d. Memberikan pengalaman yang nyata dan dapat menumbuhkan kegiatan berusaha sendiri pada setiap siswa.

e. Menumbuhkan pemikiran yang teratur dan berkesinambungan. f. Membantu tumbuhnya pemikiran dan membantu berkembangnya

kemampuan berbahasa. g. Memberi pengalaman yang tak mudah diperoleh dengan cara lain serta

membantu berkembangnya efesiensi dan pengalaman belajar yang lebih sempurna.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

39

5. Prinsip dan Langkah Penggunaan Alat Peraga (Nana Sudjana, 1989: 104-

106)

Dalam penggunaan alat peraga hendaknya guru memperhatikan

sejumlah prinsip tertentu agar pengguaan alat peraga tersebut dapat

mencapai hasil yang baik. Prinsip-prinsip ini sebagai berikut:

a. Menentukan jenis alat peraga dengan tepat, artinya guru memilih terlebih

dahulu alat peraga manakah yang sesuai dengan tujuan dan bahan

pelajaran yang hendak diajarkan.

b. Menetapkan atau memperhatikan apakah penggunaan alat peraga itu

sesuai dengan tingkat kematangan atau kemampuan anak didik.

c. Menyajikan alat peraga dengan tepat, artinya teknik dan metode

penggunaan alat peraga disesuaikan dengan tujuan, bahan, metode,

waktu, dan sarana yang ada.

d. Menempatkan atau memperlihatkan alat peraga pada waktu, tempat, dan

situasi yang tepat. Artinya, kapan dan dalam situasi mana pada waktu

mengajar alat peraga digunakan.

Selain prinsip-prinsip penggunaan alat peraga, di bawah ini

menampilkan enam langkah yang bisa ditempuh guru pada waktu mengajar

dengan menggunakan alat peraga. Langkah-langkah itu sebagai berikut:

a. Menetapkan tujuan mengajar dengan menggunakan alat peraga, artinya

guru merumuskan tujuan yang akan dicapai oleh siswa.

b. Persiapan guru, artinya guru menetapkan serta memilih alat peraga yang

digunakan sekiranya tepat untuk mencapai tujuan yang akan dicapai.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

40

c. Persiapan kelas, artinya persiapan siswa sebelum menerima bahan

pengajaran, guru memotivasi siswa untuk menghayati pelajaran dengan

alat peraganya.

d. Langkah penyajian pelajaran dan peragaan, artinya bahwa perhatian

utama yaitu pencapaian tujuan mengajar dengan baik, sementara alat

peraga sekedar alat membantu.

e. Langkah kegiatan belajar, artinya siswa mengadakan kegiata belajar bisa

di dalam kelas atau di luar kelas.

f. Langkah evaluasi pelajaran dan keperagaan. Artinya diadakan evaluasi

untuk mengetahui sejauh mana tujuan tercapai dan sejauh mana pengaruh

alat peraga sebagai alat pembantu menunjang keberhasilan proses belajar.

6. Keuntungan dan Hambatan Penggunaan Alat Peraga

a. Keuntungan

1) Mengatasi keterbatasan guru.

2) Kerumitan bahan yang disampaikan kepada siswa dapat

disederhanakan.

3) Siswa lebih mudah mencerna materi yang disampaikan.

4) Membuat siswa aktif dalam belajar.

b. Hambatan

1) Guru beralasan saya tidak pandai membuat alat peraga.

2) Alasan guru "Begini saja 'kan cukup ... mau apa lagi.

3) Keterbatasan dana.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

41

F. Kerangka Berpikir

Alat peraga berupa benda konkrit sangat berperan dalam penyampaian

materi kepada siswa untuk mempercepat siswa menangkap isi dari materi yang

diajarkan, dan menjadi suatu jembatan untuk berpikir abstrak sehingga

mempertinggi minat dan prestasi belajar siswa.

G. Hipotesis Tindakan

Dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit dapat

meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika

pokok bahasan penjumlahan pada siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan

Yogyakarta tahun pelajaran 2010/2011.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

42

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Setting Penelitian

1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan peneliti dalam skripsi adalah

Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Kasbolah (2001: 9) mendefenisikan

penelitian tindakan kelas adalah salah satu upaya peneliti atau praktis dalam

berbagai kegiatan yang dilakukan untuk memperbaiki keadaan yang tidak

atau kurang memuaskan atau untuk memperbaiki mutu pelajaran di kelas.

Sejalan dengan pendapat tersebut maka tujuan dari penelitian tindakan kelas

yang dirumuskan peneliti, adalah untuk meningkatkan minat serta prestasi

belajar dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan pada

siswa kelasa dua SD, serta memberikan kesempatan kepada peneliti untuk

melakukan pembelajaran dengan menggunakan alat peraga berupa benda

konkrit.

2. Waktu Penelitian

Waktu pelaksanaan penelitiaan ini, diperkirakan berlangsung ± tiga

minggu yaitu mulai bulan Agustus s.d September 2010.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

43

Tabel 1 Waktu Penelitian

No Keterangan Bulan

7 8 9 10 11 12

1 Penyusuanan proposal

penelitian √

2 Meminta ijin kepada sekolah

yang akan diteliti

3 Penelitian √ √

4 Pengolahan data √ √

5 Pembahasan √ √

6 Ujian √

3. Tempat Penelitian

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilaksanakan di SD Kanisius

Soroyajan. Jl. Sorowajan No. 111 Banguntapan, Bantul. Desa/Kelurahan

Banguntapan, Kecamatan/Kota Bantul, Propinsi daerah Istimewa

Yogyakarta.

4. Subyek Penelitian

Subyek penelitian adalah siswa kelas II A SD Kanisius Soroyajan

Yogyakarta yang berjumlah 28 orang.

5. Obyek Penelitian

Obyek penelitian ini adalah penjumlahan tersusun pendek ke bawah.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

44

B. Desain Penelitian

1. Model Penelitian

Penelitian merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang

dilaksanakan dalam dua siklus. Dimana masing-masing siklus dilaksanakan

dalam 4 tahap, yakni perencanaa, pelaksanaan tindakan, observasi dan yang

terakhir adalah tahap refleksi.

Prosedur kerja tersebut secara garis besar dapat dijelaskan pada

gambar berikut ini (Kasihani Kasbola E.S. 2001: 39).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

45

Siklus Penelitian Tindakan Kelas

Siklus I

Siklus II

Keterangan: Kegiatan awal

Kegiatan ulang

Dikutip dari: Kasihani Kasbola E.S.

Rencana Tindakan

Pelaksaanan Tindakan Observasi

Refleksi

Rencana Tindakan

Pelaksanaan Tindakan Observasi

Refleksi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

46

2. Rencana Banyaknya Siklus

Penelitian ini akan dilaksanakan dengan 2 siklus (siklus pertama

terdiri dari 3x pertemuan dan siklus kedua terdiri dari 3x pertemuan). Setiap

pertemuan 2 Jp, dan setiap jam pertemuan 40 menit.

C. Rencana Tindakan

1. Persiapan

a. Peneliti menentukan Standar Kompetensi (SK), Kompetensi Dasar (KD)

sesuai materi pembelajaran.

b. Peneliti menyusun silabus.

c. Peneliti menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).

d. Peneliti menyusun Lembaran Kerja Siswa (LKS).

e. Peneliti menyiapkan media atau alat peraga yaitu benda konkrit (papan

fanel, karet gelang, sedotan, gambar dan kartu bilangan) untuk

pembelajaran.

f. Peneliti menyiapkan soal-soal latihan dan ulangan.

g. Peneliti menyiapkan lembar kuesioner dan lembar observasi.

2. Rencana tindakan tiap siklus

a Persiapan setiap siklus

1) Rencana tindakan

2) Pelaksanaan tindakan

3) Observasi

4) Refleksi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

47

b. Kondisi Awal

1) Rencana Tindakan

a) Merencanakan pelaksanaan tes awal.

b) Menentukan jumlah dan bentuk soal.

c) Menentukan skor soal.

d) Menyiapkan lembar kuesioner.

e) Menyiapkan dan menggandakan soal dan lembar kuesioner.

2) Pelaksanaan Tindakan

a) Menyiapkan siswa untuk mengikuti tes awal.

b) Membagikan soal.

c) Memberikan petunjuk mengerjakan soal.

d) Mengumpulkan hasil pekerjaan siswa untuk dikoreksi.

e) Mengumpulkan lembaran kuesioner.

3) Pengamatan

Melakukan pengamatan dengan memperhatikan siswa selama

mengerjakan tes awal.

4) Refleks

a) Menganalisis soal serta lembaran kuesioner yang dikerjakan siswa.

b) Membuat kesimpulan tentang minat serta prestasi belajar siswa

dalam melakukan penjumlahan.

c) Merencanakan pelaksanaan siklus pertama.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

48

c. Siklus I Pertemuan Pertama

1) Rencana Tindakan

a) Kegiatan Awal

(1) Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

(2) Peneliti mengabsen siswa.

(3) Peneliti menyiapkan soal latihan.

(4) Peneliti menyiapkan lembar observasi untuk siswa dan untuk

peneliti.

(5) Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

(6) Apersepsi dengan bernyanyi.

Lagu: Satu Tambah Satu

Syair: satu tambah satu sama dengan dua

dua tambah dua sama dengan empat

empat tambah empat sama dengan delapan

delapan tambah delapan sama dengan enam belas

b) Kegiatan Inti

(1) Peneliti menunjukkan satu persatu alat peraga kepada siswa.

(2) Siswa menyebutkan secara bersama-sama nama benda yang

ditunjukkan oleh peneliti.

(3) Peneliti menunjukkan sedotan, karet mulai dari kelompok

satuan, puluhan dan ratusan.

(4) Peneliti menunjukkan kartu bilangan mulai dari bilangan 10

sampai bilangan 200.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

49

(5) Peneliti menggantungkan papan flanel di papan tulis.

(6) Peneliti menerangkan materi penjumlahan tersusun pendek ke

bawah dengan menggunakan papan flanel, karet gelang,

sedotan, gambar, kartu bilangan serta benda-benda konkrit

yang ada di dalam ruangan kelas.

(7) Siswa diberi kesempatan untuk bertanya.

(8) Peneliti membacakan/menuliskan soal di papan tulis.

(9) Siswa diberi kesempatan untuk diskusi dengan teman satu

meja dengan menyelesaikan soal yang telah dituliskan oleh

peneliti di papan tulis dan kedua siswa tersebut saling

mengajari.

(10) Peneliti berkeliling mengamati siswa.

(11) Salah satu utusan dari satu meja maju untuk menyelesaikan

satu soal dan kelompok lain memperhatikan temannya yang

maju. Kemudian, peneliti membimbing siswa untuk membahas

bersama. Jika, ada kesalahan teman satu meja membantu untuk

memperbaikinya. Kelompok tersebut memilih satu kelompok

yang paling tenang untuk maju meyelesaikan satu contoh

demikian selanjutnya.

c) Kegiatan Penutup

(1) Peneliti bersama siswa merangkum kesimpulan. Rangkuman

dikemas dalam sebuah lagu sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

50

Lagu : Ceca Row-Row

Syair : hati senang-hati senang-hati senang

belajar Matematika

karna guruku mengajari aku dengan baik

dengan menggunakan alat peraga

alat peraga yang sederhana

meningkatkan minatku belajar Matematika

secara khusus pada penjumlahan

hati senang prestasi belajarku meningkat

(2) Siswa menyalin lagu yang sudah ditempelkan di papan flanel.

(3) Peneliti bersama siswa bernyanyi.

(4) Peneliti memberi PR.

(5) Doa dan salam.

2) Pelaksanaan

Pembelajaran dilaksanakan sesuai dengan rencana tindakan.

3) Observasi

Melakukan observasi selama pembelajaran berlangsung.

4) Refleksi

a) Mengidentifikasi kesulitan, yang dialami siswa.

b) Merencanakan kegiatan selanjutnya.

d. Siklus I Pertemuan Kedua

1) Rencana Tindakan

a) Kegiatan Awal

(1) Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

51

(2) Peneliti mengabsen siswa.

(3) Peneliti menyiapkan LKS.

(4) Peneliti menyiapkan lembar kuesioner, lembar observasi untuk

siswa dan lembar observasi untuk peneliti.

(5) Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

(6) Apersepsi dengan bernyanyi.

Lagu : Sepuluh Tambah Sepuluh

Simbol:10 + 10 = 20

20 + 20 = 40

40 + 40 = 80

80 + 80 = 160

Syair :sepuluh tambah sepuluh sama dengan dua puluh,

dua puluh tambah dua puluh sama dengan empat

puluh,

empat puluh tambah empat puluh sama dengan delapan

puluh,

delapan puluh tambah delapan puluh sama dengan

seratus emam puluh.

b) Kegiatan Inti

(1) Peneliti mengulang kembali materi penjumlahan dengan

menekankan penjumlahan dimulai dari satuan, puluhan,

ratusan dengan bantuan alat peraga dan siswa menjawab

pertanyaan-pertanyaan peneliti misalnya sedotan ini

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

52

termasuk satuan, puluhan atau ratusan? Dan sedotan ini

kita masukkan ke kotak satuan, puluhan atau ratusan?

(2) Peneliti menunjukkan kartu bilangan mulai dari bilangan

200 sampai bilangan 500.

(3) Peneliti membaca atau menulis beberapa contoh cerita dan

menjelaskan cara penyelesaiannya.

(4) Siswa diberi kesempatan untuk bertanya.

(5) Siswa mengerjakan LKS.

(6) Peneliti berkeliling mengamati siswa dalam mengerjakan

soal-soal latihan.

(7) Siswa mengumpulkan LKS.

c) Kegiatan Penutup

(1) Siswa bersama peneliti merangkum kesimpulan.

Penjumlahan adalah operasi Matematika yang melibatkan

beberapa bilangan sehingga menghasilkan bilangan lain.

(2) Siswa menyalin ringkasan di buku catatan.

(3) Peneliti memberi PR.

(4) Peneliti bersama siswa bernyanyi “hati senang” (5) Salam dan doa.

2) Pelaksanaan

Pembelajaran dilaksanakan sesuai dengan rencana tindakan.

3) Observasi

Melakukan observasi selama pembelajaran berlangsung.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

53

4) Refleksi

a) Mengidentifikasi kesulitan, yang dialami siswa.

b) Merencanakan ulangan.

e. Siklus I Pertemuan Ketiga

1) Rencana Tindakan

a) Merencanakan pelaksanaan ulangan.

b) Menentukan jumlah dan bentuk soal.

c) Menentukan skor setiap soal.

d) Menyiapkan dan menggandakan soal.

e) Menyiapkan dan mmenggandakan lembar kuesioner, lembar

observasi untuk siswa dan lembar observasi untuk peneliti.

2) Pelaksanaan Tindakan

a) Menyiapkan siswa untuk mengikuti ulangan.

b) Membagikan teks soal kepada setiap siswa

c) Memberikan petunjuk mengerjakan soal.

d) Mengumpulkan hasil pekerjaan siswa untuk dikoreksi.

e) Membagikan lembar kuesioner kepada siswa.

3) Pengamatan

Melakukan observasi dengan memperhatikan siswa selama

mengikuti ulangan.

4) Refleksi

a) Menganalisis soal yang dikerjakan siswa.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

54

b) Membuat kesimpulan tentang minat serta prestasi siswa pada

pokok bahasan penjumlahan.

c) Merencanakan pelaksanaan siklus kedua.

f. Siklus II Pertemua Pertama

1) Rencana Tindakan

a) Kegiatan Awal

(1) Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

(2) Peneliti mengabsen siswa.

(3) Peneliti menyiapkan alat peraga.

(4) Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

(5) Apersepsi dengan “tanya jawab tentang materi lalu”.

Bernyanyi tentang “penjumlahan”.

b) Kegiatan Inti

(1) Membahas kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh siswa

dalam siklus pertama.

(2) Peneliti memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya.

(3) Siswa maju sembilan orang untuk menjelaskan satuan,

puluhan, dan ratusan.

(4) Peneliti memberikan sedotan kepada setiap siswa yang maju di

depan kelas yang di urutkan dari satuan, puluhan, dan ratusan.

(5) Siswa dibimbing oleh peneliti untuk menyebutkan mulai satu

satuan, dua satuan sampai sembilan satuan. Dilanjutkan, satu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

55

puluhan, dua puluhan sampai sembilan puluhan. Kemudian,

satu ratusan, dua ratusan sampai sembilan ratusan.

(6) Tanya jawab misanya puluhan berapa nolnya? Ratusan berapa

nolnya?

(7) Peneliti menggangtungkan papan flanel di papan tulis.

(8) Peneliti menyediakan kartu bilangan.

(9) Siswa maju ke depan kelas untuk mengambil kartu bilangan

dan bilangan yang ada di kartu, siswa menuliskan di papan.

Kemudian, kartu bilangan itu ditempel di papan flanel serta

mengerjakan soal tersebut dengan bantuan sedotan. Sedangkan

siswa yang tinggal dibangku menyalin soal yang dituliskan

oleh siswa yang maju dan mengerjakan di buku catatan.

Setelah selesai, peneliti bersama siswa membahasnya. Jika, ada

kesalahan diperbaiki sendiri oleh siswa yang maju. Kemudian,

peneliti membimbing untuk memberi penguatan kepada siswa

yang sudah mengerjakan soal di papan tulis. Siswa yang maju

menunjuk salah satu siswa yang paling tenang untuk

melakukan hal yang sama sampai habis kartu dan siswa semua

diharapkan dapat kena bagian untuk maju mengerjakan satu

soal tentang penjumlahan.

(10). Peneliti membacakan atau menuliskan beberapa contoh cerita

di papan tulis serta diberikan kesempatan kepada siswa yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

56

belum maju untuk mengerjakan soal tersebut. Kemudian,

membahas secara bersama.

c) Kegiatan Penutup

(1) Peneliti bersama siswa merangkum kesimpulan. Rangkuman

dikemas dalam sebuah lagu sebagai berikut:

Lagu: Are You Sleeping

Syair: Penjumlahan-penjumlahan adalah-adalah

operasi Matematika-operasi Matematika

yang melibatkan-yang melibatkan beberapa bilangan

sehingga menghasilkan bilangan lain.

Contoh soal-contoh soal

seratus dua puluh tambah seratus emam belas

ayo cari kawan-ayo cari kawan hasilnya-hasilnya

yang duluan kita jumlah satuan-satuan

lalu puluhan-lalu puluhan terus ratusan keribuan

(2) Siswa menyalin lagu tentang ”penjumlahan”

(3) Peneliti bersama siswa bernyanyi.

(4) Peneliti memberikan PR.

(5) Salam dan doa.

2) Pelaksanan

Pembelajaran dilaksanakan sesuai dengan rencana tindakan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

57

3) Observasi

Melakukan observasi selama pembelajaran berlangsung dan

selama siswa mengerjakan soal-soal latihan di papan tulis.

4) Refleksi

a) Mengidentifikasi soal-soal yang mudah dan yang sulit dikerjakan

siswa.

b) Merencanakan kegiatan selanjutnya.

g. Siklus II Pertemua kedua

1) Rencana Tindakan

a) Kegiatan Awal

(1) Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

(2) Peneliti mengabsen siswa.

(3) Peneliti menyiapkan alat peraga.

(4) Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

(5) Peneliti menggandakan lembar observasi untuk siswa dan

lembar observasi untuk peneliti.

(6) Apersepsi dengan “tanya jawab tentang materi lalu” serta

bernyanyi lagu tentang “penjumlahan”.

b) Kegiatan Inti

(1) Peneliti mengulang kembali materi penjumlahan dengan

menekankan penjumlahan dimulai dari satuan, puluhan,

ratusan dengan bantuan alat peraga.

(2) Peneliti membaca/menulis beberapa contoh di papan tulis.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

58

(3) Siswa satu meja sama-sama mengerjakan soal tersebut, siapa

yang sudah selesai hunjuk tangan dan maju untuk mengerjakan

di papan tulis.

(4) Siswa diberi kesempatan untuk bertanya.

(5) Siswa mengerjakan LKS.

(7) Peneliti berkeliling mengamati siswa dalam mengerjakan LKS

(8) Siswa mengumpulkan LKS.

c) Kegiatan Penutup

(1) Peneliti bersama siswa merangkum kesimpulan. Rangkuman

dikemas dalam sebuah lagu sebagai berikut.

Lagu: Are You Sleeping

Syair: Penjumlahan-penjumlahan adalah-adalah

operasi matematika-operasi matematika

yang melibatkan-yang melibatkan beberapa bilangan

sehingga menghasilkan bilangan lain.

Contoh soal-contoh soal

seratus dua puluh tambah seratus emam belas

ayo cari kawan-ayo cari kawan hasilnya-hasilnya

yang duluan kita jumlah satuan-satuan

lalu puluhan-lalu puluhan terus ratusan keribuan

(2) Peneliti bersama siswa bernyanyi.

(3) Peneliti memberikan PR.

(4) Salam dan doa penutup.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

59

2) Pelaksanaan

Pembelajaran dilaksanakan sesuai dengan rencana tindakan.

3) Observasi

Melakukan observasi selama pembelajaran berlangsung dan selama

siswa mengerjakan Lembaran Kerja Siswa (LKS).

4) Refleksi

a) Menganalisis soal yang dikerjakan siswa.

b) Merencanakan kegiatan selanjutnya

b. Siklus II pertemua ketiga

1) Rencana Tindakan

a) Merencanakan pelaksanaan ulangan.

b) Menentukan jumlah dan bentuk soal.

c) Menentukan skor setiap soal.

d) Menyiapkan lembar kuesioner serta lembar observasi untuk siswa

dan peneliti.

e) Menyiapkan dan menggandakan soal ulangan, lembar kuesioner,

lembar observasi untuk siswa dan peneliti.

2) Pelaksanaan Tindakan

a) Menyiapkan siswa untuk mengikuti ulangan.

b) Membagikan soal kepada setiap siswa.

c) Memberikan petunjuk mengerjakan soal.

d) Mengumpulkan hasil pekerjaan siswa untuk dikoreksi.

e) Siswa mengisi lembar kuesioner.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

60

3) Observasi

Melakukan observasi dengan memperhatikan siswa selama

mengikuti ulangan.

4) Refleksi

a) Menganalisis soal yang dikerjakan siswa.

b) Membuat kesimpulan tentang minat serta prestasi hasil belajar

siswa dengan bantuan alat peraga dengan menggunakan benda

konkrit.

D. Penyusunan Instrumen

Instrumen yang digunakan peneliti untuk memperoleh data dalam

penelitian ini adalah teknik nontes dan teknik tes tertulis yang berkaitan dengan

penjumlahan.

1. Teknik Tes

Sri Wardhani dkk, (2010: 15) teknik tes merupakan teknik yang

digunakan dalam melaksanakan tes berupa pertanyaan yang harus dijawab,

ditanggapi atau tugas yang harus dilaksanakan oleh orang yang di tes.

Sementara menurut H Sarwiji Suwandi (2010: 39) tes merupakan suatu

bentuk pemberian tugas atau pertanyaan yang harus dikerjakan oleh siswa

yang sedang dites.

Nurkancana dan Sumartana (H. Sarwiji Suwandi, 2010: 39) tes adalah

suatu cara untuk melakukan penilaian yang berbentuk tugas-tugas yang

harus dikerjakan siswa untuk mendapatkan data tentang nilai dan prestasi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

61

siswa tersebut yang dapat dibandingkan dengan yang dicapai kawan-

kawannya atau nilai standar yang ditetapkan.

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat menyimpulkan

bahwa teknik tes adalah teknik yang digunakan dalam melaksanakan tes

berupa pertanyaan yang harus dijawab oleh orang yang dites untuk

mendapatkan data tentang nilai siswa tersebut yang dapat dibandingkan

dengan nilai standar yang ditetapkan.

2. Teknik Nontes

Sri Wardhani dkk, (2010: 21) teknik nontes merupakan teknik

penilaian untuk memperoleh gambaran terutama mengenai karakteristik,

sikap, atau kepribadian. Untuk mengetahui minat siswa pada pembelajaran

Matematika pokok bahasan penjumlahan peneliti menggunakan lembaran

kuesioner yang diisi sendiri oleh siswa yang menyangkut tertarik-tidak

tertarik pada suatu obyek.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

62

Tabel 2 Minat Siswa Pada Penjumlahan

Berilah tanda centang (√) di bawah gambar , pada tiap pernyataan berikut ini sesuai dengan keadaan atau pendapat Anda! Keterangan:

= Tertarik (1) = Tidak tertarik (0) Saya tertarik belajar Matematika di dalam kelas

No

Pernyataan

1 Saya selalu memperhatikan guru saat proses

belajar-mengajar

2 Saya tertarik belajar Matematika tentang

penjumlahan

3 Saya tertarik dengan alat peraga yang

digunakan oleh guru saat mengajar

Matematika tentang penjumlahan.

4 Saya tertarik dengan alat peraga yang

ditunjukkan guru di kelas

5 Saya selalu aktif dalam proses belajar

mengajar dengan menggunakan alat peraga

6 Saya selalu menggunakan alat peraga untuk

menyelesaikan LKS

7 Saya tertarik belajar Matematika di dalam

kelas

8 Saya tertarik kalau diajari oleh guru dan

teman dengan menggunakan alat peraga

9 Saya selalu mempelajari kembali bahan

pelajaran penjumlahan

10 Saya tertarik membuat alat peraga sendiri di

rumah dalam menyelesaikan PR Matematika

tentang penjumlahan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

63

a. Proses Penyusunan Instrume

Instrumen yang digunakan untuk memperoleh data dalam

penelitian adalah teknik tes tertulis (isian, dan uraian) serta teknik nontes

(kuesioner).

b. Kisi-Kisi Soal Tes awal, Siklus I, dan Siklus I

Tabel 3 Kisi-Kisi Tes Awal, dan Siklus II

Indikator Soal Skor nilai Jumlah skor

Bobat

1.Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua angka dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dengan hasil paling besar 500.

2.Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan dengan hasil paling besar 500.

3.Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik menyimpan dan teknik tidak menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

No soal 1-10

No soal 11-20

No soal 21-30

Tiap soal skor 1

Tiap soal

skor 2

Tiap soal

skor 3

10

20

30

Mudah

Sedang

Sukar

Jumlah 30 60

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

64

Tabel 4 Kisi-kisi Tes Siklus I

Indikator Soal Skor nilai Jumlah

Skor Bobat

1.Siswa dapat menjumlahkan

dua bilangan dengan simbol

yang terdiri dari dua angka

dan tiga angka secara

tersusun pendek ke bawah

dengan teknik tanpa

menyimpan dengan hasil

paling besar 500.

2.Siswa dapat menjumlahkan

bilangan dengan simbol

yang terdiri dari dua dan

tiga angka secara tersusun

pendek ke bawah dengan

teknik menyimpan dengan

hasil paling besar 500

3.Siswa dapat memecahkan

soal cerita dengan teknik

menyimpan dan teknik

tidak menyimpan yang

mengandung penjumlahan

paling besar 500.

No soal 1-4

No soal 5-9

No soal 10-16

Tiap soal

skor 1

Tiap soal

skor 2

Tiap soal

skor 3

4

10

21

Mudah

Sedang

Sukar

Jumlah 16 35

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

65

E. Teknik Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data peneliti memerlukan data, yaitu skor tes

awal, skor evaluasi setiap akhir siklus dan lembaran kuesioner. Langkah-

langkah pengumpulan data sebagai berikut:

1. Peneliti mengkonsultasikan instrumen yang berupa soal beserta kriteria

penilaian kepada dosen pembimbing dan kepada guru kelas II SD Kanisius

Sorowajan.

2. Peneliti melakukan pengambilan data.

3. Peneliti mengumpulkan hasil tes dan kuesioner untuk dianalisis.

F. Teknik Analisis Data

1. Kriteria Keberhasilan

Kriteria keberhasilan siswa dalam pokok bahasan penjumlahan secara

tersusun pendek ke bawah adalah sebagai berikut:

Indikator Kondisi awal

Akhir Siklus I

Akhir Siklus II

Rata-rata nilai minat 65 70 75 Rata-rata nilai prestasi belajar 63 65 70

2. Analisis Data

a. Menentukan skor setiap siswa dalam %

%100maxXXi

Keterangan : Xi = skor setiap siswa

Xmak = skor maksimal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 86: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

66

b. Menentukan nilai rata-rata kelas dalam %

(%)(%).....2(%)1=

+=

NXXX

Keterangan : =X rata- rata kelas

∑X = jumlah nilai seluruh siswa

N = jumlah seluruh siswa

Untuk mengetahui tingkat minat serta prestasi siswa pada pokok

bahasan penjumlahan, peneliti menggunakan pedoman persentase rata-

rata kelas dalam persen (Nurgiyanto, 1995: 394) yang terdapat dalam

tabel di bawah ini.

Tabel 5 Pedoman Persentase Rata-rata Kelas dalam Persen

Tingakat Pemahaman %

Skor Ubahan

Skala (100) Keterangan

96% - 100% 100 Sempurna

86%-95% 90 Sangat baik

76%-85% 80 Baik

66%-75% 70 Cukup

56%-65% 60 Sedang

46%-55% 50 Hampir sedang

36%-45% 40 Kurang

26%-35% 30 Kurang sekali

16%-25% 20 Buruk

05% - 15% 10 Buruk sekali

Sumber : Nurgiyanto, 1995: 394

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 87: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

67

c. Teknik Pengujian Instrumen Penelitian

1) Pengujian Validitas

Masidjo (1995: 242) validitas adalah taraf sampai dimana suatu

tes mampu mengukur apa yang seharusnya diukur. Suatu tes dikatakan

valid selain dilihat langsung dari keadaan dirinya juga dapat dilihat

setelah memperbandingkan dengan suatu tes lain yang telah valid.

Apabila setelah diperbandingkan menunjukkan kesesuaian mengenai

hal atau apa yang mau diukur, dikatakan tes tersebut memiliki taraf

validitas tertentu.

S.Eko Putro Widoyoko (2009: 128) instrumen dikatakan valid

apabila instrumen tersebut dapat dengan tepat mengukur apa yang

hendak diukur.

Dari beberapa pendapat di atas, peneliti dapat menyimpulkan

bahwa validitas adalah berhubungan dengan ketepatan mengukur apa

yang hendak diukur.

Tabel 6 Kualifikasi Koefisien Korelasi

Koefisien Korelasi Kualifikasi

± 0,91 - ± 1,00 Sangat Tinggi

± 0,71 - ± 0,90 Tinggi

± 0,41 - ± 0,70 Cukup

± 0,21 - ± 0,40 Rendah

± 0 - ± 0,20 Sangat Rendah

Sumber: Masidjo, 1995: 209

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 88: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

68

Pengukuran validitas analisis butir item menggunakan rumus

CORREL pada Microsoft excel. Misalkan variabel yang hendak diuji

validitasnya adalah butir item test-retest 1 siswa kelas IIB tentang

penjumlahan, dengan 35 butir item instrumen, dan 33 orang siswa.

Untuk menguji validitas dapat menguji korelasi skor-skor setiap butir

item dengan skor total variabelnya. Kriterianya: suatu item instrumen

valid jika nilai korelasinya adalah lebih besar atau sama dengan r

tabel.

Sebelum peneliti melakukan pretes dan ulangan setiap akhir

siklus pada siswa kelas II A, terlebih dahulu diujikan kepada kelas IIB

dengan tujuan untuk mengetahui valid-tidak validnya setiap butir

item. Pada test-retest 1 ada 35 butir item. Hasil analisis butir item

test-retest 1 ada 30 butir item yang valid dan 5 butir item tidak valid.

Pada test-retest 2 ada 30 butir item yang valid dan 5 butir item tidak

valid. Butir item yang memenuhi kriteria validitas adalah soal yang

akan digunakan untuk melakukan penelitian pada siswa kelas II A.

2) Pengujian Reliabilitas

Masidjo (1995: 209) reliabilitas adalah taraf sampai dimana

suatu tes mampu menunjukkan konsistensi hasil pengukurannya yang

diperlihatkan dalam taraf ketetapan dan ketelitian hasil. Suatu tes yang

reliabel akan menunjukkan ketetapan dan ketelitian hasil dalam satu

atau berbagai pengukuran. Oleh karena itu, taraf reliabilitas suatu tes

dinyatakan dalam suatu koefisien korelasi antara ± 0 sampai dengan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 89: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

69

±1,00. Untuk memberi arti terhadap koefisien reliabilitas yang

diperoleh dipakai besar koefisien korelasi dalam tabel statistik atas

dasar taraf signifikan 1% dan 5%. Sedangkan S.Eko Putro Widoyoko

(2009: 128) mengartikan reliabilitas berhubungan ketetapan atau

keajekan.

Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat

menyimpulkan bahwa reliabilitas adalah kesesuaian hasil pengukuran

yang tampak pada ketetapan hasil. Pengujian reliabilitas diujikan di

kelas II B, dan untuk mencari korelasi digunakan skor test-retest 1 dan

skor test-retest 2.

Tabel 7 Kualifikasi Koefisien Korelasi

Koefisien Korelasi Kualifikasi

± 0,91 - ± 1,00 Sangat Tinggi

± 0,71 - ± 0,90 Tinggi

± 0,41 - ± 0,70 Cukup

± 0,21 - ± 0,40 Rendah

± 0 - ± 0,20 Sangat Rendah

Sumber: Masidjo, 1995: 209

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 90: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

70

Pengukuran reliabilitas menggunakan teknik korelasi Product-

Moment dari Pearson dengan rumus angka kasar yaitu:

Keterangan: xyr = koefisien reliabilitas N = jumlah seluruh siswa

X = skor test-retest 1 siswa kelas II B

Y = skor test-retest 2 siswa kelas II B

d. Membandingkan nilai rata-rata kelas (%) dengan kondisi awal, siklus I,

dan siklus akhir untuk menarik kesimpulan apakah terjadi peningkatan

minat serta prestasi siswa. Jika tidak terjadi peningkatan maka diteruskan

dengan siklus seterusnya sampai ada peningkatan.

( )( )( ){ } ( ){ }2222 ∑∑∑∑

∑ ∑∑−−

−=

YYNXXN

YXXYNr xy

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 91: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

71

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

Data yang diperoleh pada penelitian ini merupakan data kuantitatif. Data

kuantitatif tersebut diperoleh dari hasil lembar kuesioner dan hasil tes awal

yang berkaitan dengan pokok bahasan penjumlahan. Kuesioner dan tes awal

tersebut dikerjakan oleh siswa kelas IIA SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta

tahun pelajaran 2010/2011. Skor yang diperoleh diubah menjadi nilai.

1. Hasil Penelitian Tes Awal

a. Rencana Kegiatan Tes Awal

Pada rencana yang dilakukan oleh peneliti pada kondisi awal yaitu

menyiapkan lembar kuesioner, soal-soal tes awal yang akan diujikan.

b. Pelaksanaan Tindakan

Tes awal dilaksanakan pada 23 Agustus, 2010 di kelas IIA SD

Kanisius Sorowajan Yogyakarta dengan jumlah 28 orang siswa. Bentuk

soal yaitu nontes (kuesioner) dan tes tertulis (isian dan uraian). Lembar

kuesioner dengan tujuan untuk mengetahui tingkat minat sedangkan tes

tertulis untuk mengetahui prestasi siswa sebelum dan sesudah tindakan

dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit.

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan oleh peneliti. Pelaksanaan pengamatan

dilaksanakan selama siswa mengerjakan tes awal.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 92: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

72

Adapun hal yang dijumpai oleh peneliti dalam pengamatan selama

siswa mengerjakan tes awal adalah masih banyak siswa yang belum

dapat mengerjakan soal. Dimana, banyak siswa dalam mencari hasil

penjumlahan dimulai dari ratusan, kepuluhan lalu kesatuan. Selain itu,

masih banyak siswa yang mengerjakan soal teknik menyimpan langsung

menulis jawaban di bawah satuan dengan tidak melakukan teknik

menyimpan. Situasi siswa yang tidak tenang mengerjakan soal tes awal,

dan sering bertanya kepada peneliti. Situasi tersebut disebabkan karena

siswa belum memahami dengan benar penjumlahan yang tepat dan

peneliti belum melaksanakan tindakan pembelajaran. Di bawah ini

dipaparkan hasil lembar kuesioner yang diperoleh siswa pada tes awal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 93: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

73

Tabel 8 Minat Siswa Pada Tes Awal

No Urut Nomor Induk Nilai 1 3369 40 2 3407 70 3 3498 40 4 3409 40 5 3410 50 6 3411 50 7 3412 70 8 3414 70 9 3415 50 10 3417 60 11 3418 70 12 3419 70 13 3420 40 14 3421 50 15 3422 40 16 3423 70 17 3424 50 18 3425 40 19 3426 40 20 3427 50 21 3429 40 22 3430 40 23 3431 40 24 3432 40 25 3433 60 26 3435 50 27 3436 40 28 3467 70

Jumlah 1440 Rata-rata Kelas 51

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 94: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

74

Tabel 9 Jumlah Siswa yang Tertarik dengan Penjumlahan Pada Tes

Awal

No

Pernyataan

Jumlah

Tertarik

Tidak

tertarik

1 Saya selalu memperhatikan guru saat

proses belajar-mengajar

10 18

2 Saya tertarik belajar Matematika tentang

penjumlahan

17 11

3 Saya tertarik dengan alat peraga yang

digunakan oleh guru saat mengajar

Matematika tentang penjumlahan

18 10

4 Saya tertarik dengan alat peraga yang

ditunjukkan guru di kelas

14 14

5 Saya selalu aktif dalam proses belajar

mengajar dengan menggunakan alat

peraga

10 18

6 Saya selalu menggunakan alat peraga

untuk menyelesaikan LKS

25 3

7 Saya tertarik belajar Matematika di

dalam kelas

12 16

8 Saya tertarik kalau diajari oleh guru dan

teman dengan menggunakan alat peraga

9 19

9 Saya selalu mempelajari kembali bahan

pelajaran penjumlahan

10 18

10 Saya tertarik membuat alat peraga sendiri

di rumah dalam menyelesaikan PR

Matematika tentang penjumlahan

19 9

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 95: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

75

Tabel 10 Nilai Ulangan Siswa Pada Tes Awal

No Urut Nomor Induk Nilai 1 3369 22 2 3407 80 3 3498 42 4 3409 35 5 3410 60 6 3411 40 7 3412 75 8 3414 67 9 3415 60 10 3417 50 11 3418 78 12 3419 63 13 3420 45 14 3421 25 15 3422 33 16 3423 80 17 3424 42 18 3425 18 19 3426 35 20 3427 48 21 3429 60 22 3430 37 23 3431 32 24 3432 30 25 3433 45 26 3435 42 27 3436 37 28 3467 95

Jumlah 1376 Rata-rata Kelas 49

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 96: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

76

b. Refleksi

1) Kesulitan siswa pada tes awal adalah masih banyak siswa yang belum

bisa mengerjakan soal dan banyak siswa yang selalu bertanya kepada

peneliti selama mengerjakan soal tes awal.

2) Kebanyakan siswa mengerjakan soal dimulai dari ratusan sehingga

hasilnya salah dan hal ini sangat tertera ketika mengerjakan teknik

menyimpan.

3) Kebanyakan siswa yang tidak melakukan teknik menyimpan, namun

siswa langsung menulis hasil jawabannya di bawah satuan.

4) Ada beberapa orang yang bisa melakukan cara teknik menyimpan,

namun tidak dihitung sehingga hasilnya salah.

5) Dalam mengerjakan soal cerita siswa hanya menuliskan jawaban.

Padahal, peneliti mengharapkan untuk menuliskan dengan bahasa

Matematika dengan cara tersusun pendek ke bawah serta membuat

kesimpulan dari cerita tersebut.

2. Siklus I

Siklus pertama ini, terdiri dari tiga kali pertemuan, setiap pertemuan

terdiri dari empat bagian yaitu rancana kegiatan, tindakan pelaksanaan,

pengamatan dan refleksi.

a. Rencana kegiatan

Pada rencana yang dilakukan oleh peneliti pada siklus pertama

yaitu menyiapkan silabus, RPP, LKS, alat peraga serta soal-soal yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 97: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

77

akan diujikan serta lembar kuesioner yang diisi sendiri oleh setiap siswa

dan lembar observasi untuk siswa dan peneliti.

b. Pelaksanan Pembelajaran

Penelitian pada siklus pertama dilaksanakan dalam 3 kali

pertemuan yaitu pada tanggal 24 Agustus, 25 Agustus, dan 28 Agustus

2010 di kelas IIA SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta dengan jumlah 28

orang siswa. Pembelajaran berlangsung dengan menggunakan alat peraga

berupa benda konkrit, dan dengan berpedoman pada rencana pelaksanan

pembelajaran yang telah dibuat oleh peneliti. Pada pertemuan ketiga pada

akhir siklus pertama ada ulangan dengan bentuk soal isian dan uraian,

dengan tujuan untuk mengetahui tingkat prestasi siswa setelah menerima

pembelajaran dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit.

Selain itu, peneliti membagikan lembar kuesioner kepada setiap siswa

untuk mengetahui minat siswa pada pembelajaran Matematika.

c. Pengamatan

Selama pelaksanaan tindakan serta selama siswa mengerjakan

ulangan, peneliti sekaligus mengadakan pengamatan. Selain itu,

pengamatan dilakukan oleh peneliti dengan bantuan guru pamong. Tugas

yang dilakukan oleh guru pamong adalah memantau apakah peneliti telah

melaksanakan pembelajaran sesuai dengan rencana pelaksanaan

pembelajaran atau tidak. Pengamatan ini dilakukan sebagai bahan

refleksi dalam pelaksanaan selanjutnya.

Kelebihan selama pengamatan pada siklus pertama adalah siswa

memperhatikan peneliti selama menyampaikan materi dengan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 98: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

78

menggunakan alat peraga. Siswa berlomba untuk diam, karna ingin maju

ke depan kelas untuk mengerjakan latihan. Sebab perintah sebelumnya

dari peneliti adalah siapa yang paling diam akan disuruh maju ke depan

kelas untuk mengerjakan latihan dengan menggunakan alat peraga. Siswa

terbantu melalui pembelajaran dengan menggunakan alat peraga. Peneliti

membantu beberapa siswa yang bertanya tentang penjumlahan tersusun

pendek ke bawah serta soal yang berbentuk cerita.

Sedangkan kekurangan selama peneliti mengadakan pengamatan

baik dari pihak siswa maupun dari pihak peneliti. Dari pihak siswa:

masih ada beberapa orang siswa dalam mencari hasil penjumlahan

dimulai dari ratusan serta tidak mengikuti perintah misalya dalam

mengerjakan soal cerita siswa hanya menuliskan hasilnya. Sementara

peneliti mengharapakan untuk menuliskan dalam bentuk kalimat

Matematika serta membuat kesimpulan dari hasil cerita tersebut. Selain

itu, masih ada siswa yang bertanya kepada teman satu meja dalam

mengerjakan ulangan. Sedangkan dari pihak peneliti: pelaksanaan

pembelajaran melebihi waktu yang telah ditentukan dalam rencana

pelaksanaan pembelajaran (RPP). Selain itu, alat peraga yang digunakan

peneliti kurang banyak. Hasil lembar kuesioner serta hasil ulangan siswa

pada siklus pertama dijelaskan pada tabel di bawah ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 99: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

79

Tabel 11 Minat Siswa Pada Siklus I

No Urut Nomor Induk Nilai

1 3369 50 2 3407 70 3 3498 50 4 3409 50 5 3410 70 6 3411 60 7 3412 70 8 3414 70 9 3415 60 10 3417 70 11 3418 70 12 3419 70 13 3420 50 14 3421 70 15 3422 50 16 3423 70 17 3424 70 18 3425 70 19 3426 50 20 3427 60 21 3429 70 22 3430 50 23 3431 60 24 3432 70 25 3433 70 26 3435 70 27 3436 70 28 3467 80

Jumlah 1790 Rata-rata Kelas 64

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 100: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

80

Tabel 12 Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada

Siklus I

No

Pernyataan

Jumlah

Tertarik

Tidak

tertarik

1 Saya selalu memperhatikan guru saat proses

belajar-mengajar

20 8

2 Saya tertarik belajar Matematika tentang

penjumlahan

21 7

3 Saya tertarik dengan alat peraga yang

digunakan oleh guru saat mengajar

Matematika tentang penjumlahan

20 8

4 Saya tertarik dengan alat peraga yang

ditunjukkan guru di kelas

20 8

5 Saya selau aktif dalam proses belajar mengajar

dengan menggunakan alat peraga

17 11

6 Saya selalu menggunakan alat peraga untuk

menyelesaikan LKS

25 3

7 Saya tertarik belajar Matematika di dalam

kelas

13 15

8 Saya tertarik kalau diajari oleh guru dan teman

dengan menggunakan alat peraga

11 17

9 Saya selalu mempelajari kembali bahan

pelajaran penjumlahan

11 17

10

Saya tertarik membuat alat peraga sendiri di

rumah dalam menyelesaikan PR Matematika

tentang penjumlahan

20 8

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 101: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

81

Tabel 13 Hasil Ulangan Pada Siklus I

No Urut Nomor Induk Nilai 1 3369 34 2 3407 91 3 3498 46 4 3409 40 5 3410 86 6 3411 49 7 3412 89 8 3414 77 9 3415 63 10 3417 57 11 3418 86 12 3419 71 13 3420 60 14 3421 77 15 3422 37 16 3423 80 17 3424 74 18 3425 57 19 3426 54 20 3427 51 21 3429 71 22 3430 40 23 3431 40 24 3432 80 25 3433 57 26 3435 80 27 3436 54 28 3467 97 

Total 1798 Rata-rata Kelas 64

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 102: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

82

d. Refleksi

Refleksi dilakukan melihat hasil tes sesudah siklus pertama, peneliti

menyimpulkan bahwa ada peningkatan minat dan prestasi siswa.

Dimana, dapat dilihat dari nilai rata-rata pada tes awal dan nilai rata-rata

ulangan sesudah siklus pertama, ada peningkatan.

Adapun kesulitan yang dialami siswa yaitu dalam mengerjakan

soal teknik menyimpan dan bentuk cerita. Selain itu, masih ada siswa

belum maksimal mengerjakan LKS, dan soal ulangan. Artinya masih ada

siswa yang tidak melakukan teknik menyimpan dan bentuk cerita dengan

benar. Dalam mengerjakan tes ulangan masih dijumpai beberapa orang

siswa yang bertanya kepada teman satu meja.

Dari kekurangan yang ditemukan pada siklus pertama peneliti

berusaha untuk memperbaikinya agar pembelajaran pada siklus kedua

lebih maksimal. Usaha yang dilakukan peneliti yaitu:

1) Menambah jumlah alat peraga.

2) Peneliti lebih mengaktifkan siswa dengan menggunakan alat peraga,

menyediakan kartu bilangan dan peneliti berusaha supaya semua

siswa bisa maju ke depan kelas untuk mengerjakan soal latihan dan

siswa yang tinggal di kursi mengerjakan sendiri di buku catatannya.

Setelah itu, peneliti membimbing siswa untuk sama-sama membahas

pekerjaan siswa yang maju. Jika, ada kesalahan diperbaiki sendiri

oleh siswa yang maju tersebut dan siswa yang tinggal dikursi

membetulkan pada catatannya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 103: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

83

3) Peneliti mengajari bernyanyi sebagai ringkasan dari materi

penjumlahan.

4) Dalam melaksanakan ulangan, peneliti membagi dua kelompok

siswa. Kelompok laki-laki berada di dalam kelas sedangkan

kelompok perempuan di luar kelas. Setiap meja terdiri satu orang

siswa. Saat mengerjakan ulangan siswa pada tenang dan bahkan ada

beberapa siswa yang cepat selesai. Namun, peneliti selalu

mengingatkan untuk diteliti kembali. .

3. Siklus II

a. Rencana Kegiatan

Pada rencana yang dilakukan oleh peneliti pada siklus II yaitu

menyiapkan silabus, RPP, LKS, alat peraga serta soal-soal yang akan

diujikan pada siklus kedua serta lembar kuesioner yang diisi sendiri oleh

setiap siswa pada saat selesai ulangan, lembar observasi untuk siswa dan

peneliti.

b. Pelaksanan Pembelajaran

Penelitian pada siklus kedua dilaksanakan dalam 3 kali pertemuan

yaitu pada tanggal 31 Agustus, 01 September, dan 04 September 2010 di

kelas IIA SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta dengan jumlah 28 orang

siswa. Pembelajaran berlangsung dengan menggunakan alat peraga

berupa benda konkrit dan berpedoman pada rencana pelaksanan

pembelajaran yang telah dibuat oleh peneliti. Pada pertemuan ketiga pada

akhir siklus kedua ada ulangan dengan bentuk soal isian dan uraian,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 104: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

84

dengan tujuan untuk mengetahui tingkat prestasi siswa setelah menerima

pembelajaran dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit

serta peneliti membagikan lembar kuesioner kepada siswa untuk

mengetahui minat siswa pada pembelajaran Matematika.

c. Pengamatan

Selama pelaksanaan tindakan serta selama siswa mengerjakan

ulangan, peneliti sekaligus mengadakan pengamatan. Selain itu,

pengamatan dilakukan oleh peneliti dengan bantuan guru pamong. Tugas

yang dilakukan oleh guru pamong adalah memantau apakah peneliti telah

melaksanakan pembelajaran sesuai dengan rencana pelaksanaan

pembelajaran atau tidak. Pengamatan ini dilakukan sebagai bahan

refleksi dalam pelaksanaan selanjutnya.

Kelebihan selama pengamatan pada siklus kedua adalah siswa aktif

menggunakan alat peraga salama pelaksanaan tindakan. Menyelesaikan

LKS serta mengerjakan ulangan dengan tenang dan siswa sudah

menghafal lagu tentang penjumlahan.

Sedangkan kekurangan selama peneliti mengadakan pengamatan

masih ada beberapa orang siswa dalam mencari hasil penjumlahan dimulai

dari ratusan.

Pada siklus kedua kesulitan siswa sudah berkurang, siswa sudah

bisa mengerjakan soal penjumlahan karena sudah memperbanyak alat

peraga serta banyak melibatkan siswa dalam menyelesaikan soal-soal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 105: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

85

latihan dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit dan

menyuruh siswa menghafalkan lagu tentang penjumlahan.

Pada akhir siklus kedua diadakan ulangan serta membagikan

lembar kuesioner dengan tujuan untuk mengetahui tingkat prestasi serta

minat siswa setelah menerima pembelajaran. Hasil dari ulangan serta

hasil lembar kuesiner pada siklus kedua dijelaskan pada tabel di bawah

ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 106: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

86

Tabel 14 Minat Siswa Pada Siklus II

No

Urut Nomor Induk Nilai 1 3369 70 2 3407 100 3 3498 80 4 3409 80 5 3410 90 6 3411 90 7 3412 100 8 3414 90 9 3415 100 10 3417 100 11 3418 80 12 3419 90 13 3420 100 14 3421 100 15 3422 100 16 3423 90 17 3424 90 18 3425 80 19 3426 90 20 3427 90 21 3429 90 22 3430 90 23 3431 90 24 3432 90 25 3433 90 26 3435 90 27 3436 90 28 3467 100

Jumlah 2540 Rata-rata Kelas 91

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 107: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

87

Tabel 15 Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada

Siklus II

No

Pernyataan

Jumlah

Tertarik

Tidak

tertarik

1 Saya selalu memperhatikan guru saat proses

belajar-mengajar

28 -

2 Saya tertarik belajar Matematika tentang

penjumlahan

28 -

3 Saya tertarik dengan alat peraga yang digunakan

oleh guru saat mengajar Matematika tentang

penjumlahan

28 -

4 Saya tertarik dengan alat peraga yang ditunjukkan

guru di kelas

28 -

5 Saya selalu aktif dalam proses belajar mengajar

dengan menggunakan alat peraga

28 -

6 Saya selalu menggunakan alat peraga untuk

menyelesaikan LKS

28 -

7 Saya tertarik belajar Matematika di dalam kelas 27 1

8 Saya tertarik kalau diajari oleh guru dan teman

dengan menggunakan alat peraga

22 5

9 Saya selalu mempelajari kembali bahan pelajaran

penjumlahan

13 15

10 Saya tertarik membuat alat peraga sendiri di

rumah dalam menyelesaikan PR Matematika

tentang penjumlahan

25 3

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 108: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

88

Tabel 16 Nilai Ulangan Siswa Pada Siklus II

No Urut Nomor Induk Nilai 1 3369 70 2 3407 100 3 3498 53 4 3409 55 5 3410 88 6 3411 87 7 3412 100 8 3414 87 9 3415 93 10 3417 77 11 3418 100 12 3419 85 13 3420 93 14 3421 95 15 3422 80 16 3423 100 17 3424 93 18 3425 63 19 3426 80 20 3427 97 21 3429 82 22 3430 47 23 3431 53 24 3432 90 25 3433 100 26 3435 95 27 3436 88 28 3467 100

Jumlah 2351 Rata-Rata Kelas 84

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 109: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

89

d. Refleksi

Kesulitan siswa pada siklus II sudah berkurang, siswa

menggunakan alat peraga dengan senang hati dalam mengerjakan soal-

soal latihan. Dalam kelompok kecil siswa dapat saling mengajari. Hasil

lembaran kuesioner dan hasil ulangan siswa pada akhir siklus kedua

dalam mengerjakan soal-soal penjumlahan dengan menggunakan alat

peraga meningkat. Hal ini, dapat dilihat dari nilai rata-rata siklus kedua.

Sebagai penyebab meningkat minat serta prestasi siswa secara

maksimal adalah karena jumlah alat peraga, dan lebih mengaktifkan

siswa dengan menggunakan alat peraga serta membangun rasa tertarik

siswa melalui bernyanyi yang berhubungan dengan penjumlahan.

B. Analisis Data

1. Tes Awal

Perhitungan rata-rata minat atau prestasi dilakukan dengan

menggunakan rumus berikut:

(%)(%).....2(%)1=

+=

NXXX

Keterangan : =X rata- rata minat atau prestasi kelas

∑X = jumlah skor seluruh siswa

N = jumlah seluruh siswa

Rata-rata minat kelas = 1440 x100 28

= 51

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 110: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

90

Persentase ketuntasan = 7 x 100 28 = 25 %

Rata-rata prestasi kelas = 1376 x100 28

= 49 Persentase ketuntasan = 7 x 100 28 = 25 %

Jadi, nilai rata-rata minat pada pembelajaran Matematika pokok

bahasan penjumlahan siswa kelas IIA SD Kanisius Sorowajan pada tes awal

adalah 51. Jika hasil pada tes awal ini dibandingkan dengan KKM minat

yaitu 65 maka, dapat diketahui ketuntasan minat belajar siswa pada tes awal.

Demikian, juga nilai rata-rata prestasi belajar siswa kelas IIA SD

Kanisius Sorowajan dalam melakukan penjumlahan pada tes awal adalah

49. Jika hasil pada tes awal ini dibandingkan dengan KKM yaitu 63 maka,

dapat diketahui ketuntasan belajar siswa pada tes awal.

Dari data nilai rata-rata minat dan nilai rata-rata prestasi pada tes awal,

maka jumlah siswa yang mencapai KKM ada 7 (tujuh) orang (25%) dari 28

orang siswa. Sedangkan yang nilainya di bawah KKM adalah 21 orang

siswa (75%).

Berdasarkan hasil yang diperoleh pada tes awal ini, peneliti

memutuskan untuk melaksanakan tindakan pada siklus pertama. Hal ini,

disebabkan karena hasil yang dicapai belum memenuhi target.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 111: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

91

2. Siklus I

Perhitungan rata-rata dilakukan dengan menggunakan rumus berikut:

(%)(%).....2(%)1=

+=

NXXX

Keterangan : =X rata- rata minat atau prestasi kelas

∑X = jumlah skor seluruh siswa

N = jumlah seluruh siswa

Rata-rata minat kelas = 1790 x100 28

= 64 Persentase ketuntasan = 17 x 100 28 = 61 %

Rata-rata prestasi kelas = 1798 x100 28

= 64 Persentase ketuntasan = 13 x 100 28

= 46 %

Jadi, nilai rata-rata minat pada pembelajaran Matematika siswa kelas

IIA SD Kanisius Sorowajan pada tes awal adalah 51. Setelah melakukan

tindakan berupa kegiatan belajar mengajar dan menerapkan pembelajaran

dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit pada siklus pertama

maka, nilai rata-rata minat siswa adalah 64, sehingga terjadi peningkatan

minat 13.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 112: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

92

Sedangkan nilai rata-rata prestasi siswa kelas IIA SD Kanisius

Sorowajan pada siklus pertama adalah 64. Jika dibandingkan dengan nilai

rata-rata pada tes awal 49, setelah melakukan tindakan berupa kegiatan

belajar mengajar dan menerapkan pembelajaran dengan menggunakan alat

peraga berupa benda konkrit pada siklus pertama terjadi peningkatan

prestasi siswa sebanyak 15.

Dengan nilai tersebut dapat diketahui ketuntasan minat belajar siswa.

Jumlah yang mencapai KKM adalah 17 orang siswa (61%) dari 28 orang

siswa. Sedangkan nilai di bawah KKM adalah 11 orang siswa (39%).

Sedangkan ketuntasan prestasi belajar siswa. Jumlah yang mencapai KKM

adalah 13 orang siswa (46%) dari 28 orang siswa. Sedangkan nilai di bawah

KKM adalah 15 orang siswa (54%).

Berdasarkan hasil yang diperoleh pada siklus pertama ini, peneliti

memutuskan untuk melanjutkan pelaksanan tindakan pada siklus kedua. Hal

ini disebabkan karena hasil yang dicapai belum memenuhi target.

3. Siklus II

Perhitungan rata-rata dilakukan dengan menggunakan rumus berikut:

(%)(%).....2(%)1=

+=

NXXX

Keterangan : =X rata- rata minat atau prestasi kelas

∑X = jumlah skor seluruh siswa

N = jumlah seluruh siswa

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 113: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

93

Rata-rata minat kelas = 2540 x100

28

= 91

Persentase ketuntasan = 27 x 100

28

= 96 %

Rata-rata prestasi kelas = 2351 x100 28

= 84 Persentase ketuntasan = 23 x 100 28

= 82 %

Jadi, rata-rata minat siswa pada siklus kedua 91. Setelah melakukan

pembelajaran dan menerapkan pembelajaran dengan menggunakan alat

peraga berupa benda konkrit, serta memperbanyak dan mengaktifkan siswa

dalam mengerjakan soal-soal latihan, maka peningkatan minat siswa dari

siklus pertama ke siklus kedua adalah 27.

Sedangkan rata-rata prestasi siswa kelas IIA SD Kanisius Sorowajan

pada siklus kedua adalah 84. Setelah melakukan pembelajaran dan

menerapkan pembelajaran dengan menggunakan alat peraga berupa benda

konkrit, serta memperbanyak dan mengaktifkan siswa dalam mengerjakan

soal-soal latihan, maka peningkatan prestasi siswa dari siklus pertama ke

siklus kedua adalah 20.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 114: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

94

Dengan nilai tersebut dapat diketahui ketuntasan minat belajar siswa.

Jumlah yang mencapai KKM adalah 27 orang siswa (96%). Nilai di bawah

KKM adalah 1 orang siswa (4%). Sedangkan ketuntasan prestasi yang

mencapai KKM adalah 23 orang siswa (82%). Nilai di bawah KKM adalah

5 orang siswa (17%).

Berdasarkan hasil yang diperoleh pada siklus kedua ini, peneliti

memutuskan untuk menghentikan pelaksanaan tindakan, karena hasil yang

dicapai sudah memenuhi target.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 115: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

95

Tabel 17 Perbandingan Minat Pada Tes Awal,

Siklus I, dan Siklus II

Nomor Urut Nomor Induk

Sebelum Tindakan Sesudah Tindakan

Minat Pada Tes Awal

Minat Pada Siklus I

Minat Pada Siklus II

1 3369 40 50 70 2 3407 70 70 100 3 3498 40 50 80 4 3409 40 50 80 5 3410 50 70 90 6 3411 50 60 90 7 3412 70 70 100 8 3414 70 70 90 9 3415 50 60 100 10 3417 60 70 100 11 3418 70 70 80 12 3419 70 70 90 13 3420 40 50 100 14 3421 50 70 100 15 3422 40 50 100 16 3423 70 70 90 17 3424 50 70 90 18 3425 40 70 80 19 3426 40 50 90 20 3427 50 60 90 21 3429 40 70 90 22 3430 40 50 90 23 3431 40 60 90 24 3432 40 70 90 25 3433 60 70 90 26 3435 50 70 90 27 3436 40 70 90 28 3467 70 80 100

Jumlah 1440 1790 2540 Rata-rata Kelas 51 64 91

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 116: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

96

Tabel 18 Ringkasan Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada

Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II

No

Jumlah

Tes Awal Siklus I Siklus II

Tertarik

Tidak

tertarik

Tertarik Tidak

tertarik

Tertarik Tidak

tertarik

1 10 18 20 8 28 -

2 17 11 21 7 28 -

3 18 10 20 8 28 -

4 14 14 20 8 28 -

5 10 18 17 11 28 -

6 25 3 25 3 28 -

7 12 16 13 15 27 1

8 9 19 11 17 22 5

9 10 18 11 17 13 15

10 19 9 20 8 25 3

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 117: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

97

Tabel 19 Perbandingan Hasil Ulangan Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II

No No. Induk

Sebelum Tindakan Sesudah Tindakan

Nilai Pada Tes Awal

Nilai Pada Siklus I

Nilai Pada Siklus II

1 3369 22 34 70 2 3407 80 91 100 3 3498 42 46 53 4 3409 35 40 55 5 3410 60 86 88 6 3411 40 49 87 7 3412 75 89 100 8 3414 67 77 87 9 3415 60 63 93 10 3417 50 57 77 11 3418 78 86 100 12 3419 63 71 85 13 3420 45 60 93 14 3421 25 77 95 15 3422 33 37 80 16 3423 80 80 100 17 3424 42 74 93 18 3425 18 57 63 19 3426 35 54 80 20 3427 48 51 97 21 3429 60 71 82 22 3430 37 40 47 23 3431 32 40 53 24 3432 30 80 90 25 3433 45 57 100 26 3435 42 80 95 27 3436 37 54 88 28 3467 95 97 100

Jumlah 1376  1798  2351 Rata-rata Kelas 49  64  84 

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 118: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

98

Tabel 20 Perbandingan Minat, Prestasi Pada Tes Awal, Siklus I,

dan Siklus II

Nilai Nilai Nilai No urut Tes Awal Siklus I Siklus II

   Minat Prestasi Minat Prestasi Minat Prestasi

1 40 22  50 34  70 70 2 70 80 70 91 100 100 3 40 42  50 46  80 53 4 40 35  50 40  80 55 5 50 60  70 86  90 88 6 50 40 60 49 90 87 7 70 75  70 89  100 100 8 70 67  70 77  90 87 9 50 60  60 63  100 93 10 60 50  70 57  100 77 11 70 78  70 86  80 100 12 70 63  70 71  90 85 13 40 45  50 60  100 93 14 50 25 70 77 100 95 15 40 33  50 37  100 80 16 70 80  70 80  90 100 17 50 42  70 74  90 93 18 40 18 70 57 80 63 19 40 35  50 54  90 80 20 50 48  60 51  90 97 21 40 60  70 71  90 82 22 40 37  50 40  90 47 23 40 32  60 40  90 53 24 40 30  70 80  90 90 25 60 45  70 57  90 100 26 50 42 70 80 90 95 27 40 37  70 54  90 88 28 70 95  80 97  100 100

Jumlah 1440 1376  1790 1798  2540 2351 Rata-rata Kelas 51 49 64 64  91 84

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 119: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

99

Tabel 21 Ketuntasan serta Persentase Ketuntasan Minat Siswa

Waktu

Tuntas Persentase Tuntas

Belum Tuntas

Persentase Belum Tuntas

Tes Awal   7 orang   25%  21 orang  75% 

Akhir Siklus I  17 orang  61%  11 orang  39% 

Akhir Siklus II  27 orang  96%  1 orang  4% 

Tabel 22 Ketuntasan serta Persentase Ketuntasan Prestasi Siswa

Waktu

Tuntas Persentase Tuntas

Belum Tuntas

Persentase Belum Tuntas

Tes Awal   7 orang   25%  21 orang  75% 

Akhir Siklus I  13 orang 46%  15 orang  54% 

Akhir Siklus II  23 orang  82%  5 orang  18% 

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 120: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

100

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 121: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

101

C. Pembahasan

1. Tes Awal

Tes awal telah dilaksanakan pada 23 Agustus 2010 di SD Kanisius

Sorowajan Yogyakarta. Tes awal dibagikan oleh peneliti pada setiap siswa

dan diharapkan dikerjakan sendiri oleh siswa. Soal berbentuk isian dan

uraian serta mengisi lembaran kuesioner yang telah disediakan oleh peneliti.

Pada pelaksanaan tes awal siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan sebanyak

28 orang semua hadir. Berdasarkan hasil penelitian terhadap 28 orang siswa

kelas IIA dapat dipaparkan peningkatan minat serta prestasi siswa pada

penjumlahan.

Minat siswa pada tes awal, 7 (tujuh) orang siswa mendapat nilai 70, 2

(dua) orang siswa yang nilainya 60, 7 (tujuh) orang siswa yang nilainya 50,

12 (dua belas) orang siswa yang nilainya 40. Sedangkan rata-rata minat

pada pembelajaran Matematika siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan pada

tes awal adalah 51. Jika hasil pada tes awal ini dibandingkan dengan KKM

yaitu 65 maka, dapat diketehui ketuntasan belajar siswa pada tes awal.

Jumlah siswa yang mencapai KKM pada tes awal 7 (tujuh) orang dari 28

orang siswa (25%). Nilai di bawah KKM adalah 21 orang siswa (75%).

Berdasarkan lembaran kuesioner siswa pada tes awal diperoleh hal-hal

sebagai berikut:

1. Ada 10 (sepuluh) orang siswa yang selalu memperhatikan guru saat

proses belajar-mengajar (35%), dan 18 (delapan belas) orang siswa yang

tidak memperhatikan guru saat proses belajar-mengajar (65%).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 122: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

102

2. Ada 17 (tujuh belas) orang siswa yang tertarik belajar Matematika

tentang penjumlahan (60%), dan 11 (sebelas) orang siswa yang tidak

tertarik belajar Matematika tentang penjumlahan (40%).

3. Ada 18 (delapan belas) orang siswa yang tertarik dengan alat peraga yang

digunakan oleh guru saat mengajar Matematika tentang penjumlahan

(65%), dan 10 (sepuluh) orang siswa yang tidak tertarik dengan alat

peraga yang digunakan oleh guru saat mengajar Matematika tentang

penjumlahan (35%).

4. Ada 14 (empat belas) orang siswa yang tertarik dengan alat peraga yang

ditunjukkan guru di kelas (50%) dan 14 (empat belas) orang siswa yang

tidak tertarik dengan alat peraga yang ditunjukkan guru di kelas (50%).

5. Ada 10 (sepuluh) orang siswa yang selalu aktif dalam proses belajar

mengajar dengan menggunakan alat peraga (35%), dan 18 (delapan

belas) orang siswa yang tidak aktif dalam proses belajar mengajar dengan

menggunakan alat peraga (65%).

6. Ada 25 (dua puluh lima) orang siswa yang selalu menggunakan alat

peraga untuk menyelesaikan LKS (90%) dan 3 (tiga) orang siswa yang

tidak selalu menggunakan alat peraga untuk menyelesaikan LKS (10%).

7. Ada 12 (dua belas) orang siswa yang tertarik belajar Matematika di

dalam kelas (43%), dan 16 (enam belas) orang siswa yang tidak tertarik

belajar Matematika di dalam kelas (57%).

8. Ada 9 (sembilan) orang siswa yang tertarik kalau diajari oleh guru dan

teman dengan menggunakan alat peraga (32%) dan 19 (sembilan belas)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 123: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

103

orang siswa yang tidak tertarik kalau diajari oleh guru dan teman dengan

menggunakan alat peraga (68%).

9. Ada 10 (sepuluh) orang siswa yang selalu mempelajari kembali bahan

pelajaran penjumlahan (36%) dan 18 (delapan belas) orang siswa yang

tidak selalu mempelajari kembali bahan pelajaran penjumlahan (64%).

10.Ada 19 (sembilan belas) orang siswa yang tertarik membuat alat peraga

sendiri di rumah dalam menyelesaikan PR Matematika tentang

penjumlahan (68%) dan 9 (sembilan) orang siswa yang tidak tertarik

membuat alat peraga sendiri di rumah dalam menyelesaikan PR

Matematika tentang penjumlahan (32%).

Demikian, hasil ulangan siswa pada tes awal, 1 (satu) orang siswa

mendapat nilai 95, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 80, 1 (satu) orang

siswa mendapat nilai 78, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 75, 1 (satu)

orang siswa mendapat nilai 67, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 63, 3

(tiga) orang siswa mendapat nilai 60, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai

50, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 48, 2 (dua) orang siswa mendapat

nilai 45, 3 (tiga) orang siswa mendapat nilai 42, 1 (satu) orang siswa

mendapat nilai 40, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 37, 2 (dua) orang

siswa mendapat nilai 35, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 33, 1 (satu)

orang siswa mendapat nilai 32, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 25, 1

(satu) orang siswa mendapat nilai 22, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai

18. Sedangkan rata-rata prestasi pada pembelajaran Matematika siswa kelas

II SD Kanisius Sorowajan pada tes awal adalah 49. Jika hasil pada tes awal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 124: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

104

ini dibandingkan dengan KKM yaitu 63 maka, dapat diketehui ketuntasan

belajar siswa pada tes awal. Jumlah siswa yang mencapai KKM pada tes

awal 7 (tujuh) orang dari 28 orang siswa (25%). Sedangkan yang nilainya di

bawah KKM adalah 21 orang siswa (75%).

Minat serta prestasi siswa dalam penjumlahan pada tes awal belum

mencapai target. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata yang dicapai. Rata-

rata minat siswa pada tes awal 51. Sedangkan rata-rata prestasi siswa dalam

penjumlahan pada tes awal 49. Nilai rata-rata tersebut jika

ditransformasikan kedalam persentase skala seratus (Nurgiyanto, 1995: 394)

terletak pada interval tingkat 46%-55%. Jadi, tingkat minat serta prestasi

siswa hampir sedang.

Pencapaian ini belum memenuhi target. Ketidak tuntasan dapat

disebabkan oleh siswa kurang memahami tentang penjumlahan secara

tersusun pendek ke bawah. Siswa sering melakukan penjumlahan dimulai

dari ratusan kepuluhan lalu kesatuan baik teknik menyimpan maupun teknik

tanpa menyimpan. Hal ini, tertera ketika peneliti mengamati saat siswa

mengerjakan tes awal. Lalu dalam teknik menyimpan siswa menjumlahkan

dimulai dari ratusan, puluhan, satuan dan hasil dari satuan langsung

dituliskan oleh siswa di bawah satuan dan ada beberapa siswa yang tahu

cara menyimpan. Namun, tidak menjumlahkan simpanan tersebut, dan

dalam bentuk cerita siswa hanya menuliskan jawaban tanpa menuliskan

jalannya dalam bentuk Matematika serta tidak menuliskan kesimpulannya

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 125: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

105

kendati sudah dijelasakan oleh peneliti. Selain itu, peneliti belum

melaksanakan tindakan pembelajaran dengan menggunakan alat peraga.

2. Siklus I

Pada siklus pertama peneliti telah melaksanakan pembelajaran

dengan menggunakan alat peraga (papan flanel, karet gelang, sedotan,

gambar, dan kartu bilangan) serta menyanyikan lagu anak. Pada lembaran

kuesioner siklus pertama, 1 (satu) orang siswa yang nilainya 80, 16 (enam

belas) orang siswa yang nilainya 70, 4 (empat) orang siswa yang nilainya

60, 7 (tujuh) orang siswa yang nilainya 50. Sedangkan rata-rata minat pada

pembelajaran Matematika siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan pada siklus

I adalah 64. Jika hasil pada tes awal ini dibandingkan dengan KKM yaitu 70

maka, dapat diketehui ketuntasan minat siswa pada siklus I. Jumlah siswa

yang mencapai KKM pada siklus I adalah 17 (tujuh belas) orang dari 28

orang siswa (61%). Sedangkan yang nilainya di bawah KKM adalah 11

orang siswa (39%).

Minat siswa pada siklus pertama, rata-rata kelas yang diperoleh

mencapai 64. Hal ini, menunjukkan bahwa siklus pertama belum mencapai

indikator keberhasilan akhir siklus pertama, maka peneliti memutuskan

bahwa penelitian ini dilanjutkan pada siklus kedua.

Berdasarkan lembar Kuesioner siswa pada siklus pertama diperoleh

hal-hal sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 126: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

106

1. Ada 20 (dua puluh) orang siswa selalu memperhatikan guru saat proses

belajar-mengajar (71%), dan 8 (delapan) orang yang tidak selalu

memperhatikan guru saat proses belajar-mengajar (29%).

2. Ada 21 (dua puluh satu) orang siswa yang tertarik belajar Matematika

tentang penjumlahan (75%), dan 7 (tujuh) orang siswa yang tidak tertarik

belajar Matematika tentang penjumlahan (25%).

3. Ada 20 (dua puluh) orang siswa yang tertarik dengan alat peraga yang

digunakan oleh guru saat mengajar Matematika tentang penjumlahan

(71%), dan 10 (sepuluh) orang siswa yang tidak tertarik dengan alat

peraga yang digunakan oleh guru saat mengajar Matematika tentang

penjumlahan (29%).

4. Ada 20 (dua puluh) orang siswa yang tertarik dengan alat peraga yang

ditunjukkan guru di kelas (71%) dan 8 (delapan) orang siswa yang tidak

tertarik dengan alat peraga yang ditunjukkan guru di kelas (29%).

5. Ada 17 (tujuh belas) orang siswa yang selalu aktif dalam proses belajar

mengajar dengan menggunakan alat peraga (61%), dan 11 (sebelas)

orang siswa yang tidak selalu aktif dalam proses belajar mengajar dengan

menggunakan alat peraga (39%).

6. Ada 25 (dua puluh lima) orang siswa yang selalu menggunakan alat

peraga untuk menyelesaikan LKS (89%) dan 3 (tiga) orang siswa yang

tidak selalu menggunakan alat peraga untuk menyelesaikan LKS (11%).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 127: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

107

7. Ada 13 (tiga belas) orang siswa yang tertarik belajar Matematika di

dalam kelas (46%), dan 15 (lima belas) orang siswa yang tidak tertarik

belajar Matematika di dalam kelas (54%).

8. Ada 11 (sebelas) orang siswa yang tertarik kalau diajari oleh guru dan

teman dengan menggunakan alat peraga (39%) dan 17 (tujuh belas)

orang siswa yang tidak tertarik kalau diajari oleh guru dan teman dengan

menggunakan alat peraga (61%).

9. Ada 11 (sebelas) orang siswa yang selalu mempelajari kembali bahan

pelajaran penjumlahan (39%) dan 17 (tujuh belas) orang siswa yang tidak

selalu mempelajari kembali bahan pelajaran penjumlahan (61%).

10.Ada 20 (dua puluh) orang siswa yang tertarik membuat alat peraga

sendiri di rumah dalam menyelesaikan PR Matematika tentang

penjumlahan (71%) dan 8 (delapan) orang siswa yang tidak tertarik

membuat alat peraga sendiri di rumah dalam menyelesaikan PR

Matematika tentang penjumlahan (29%).

Demikian, hasil ulangan siklus pertama, 1 (satu) orang siswa

mendapat nilai 97, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 91, 1 (satu) orang

siswa mendapat nilai 89, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 86, 3 (tiga)

orang siswa mendapat nilai 80, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 77, 1

(satu) orang siswa mendapat nilai 74, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai

71, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 63, 1 (satu) orang siswa

mendapat nilai 60, 3 (tiga) orang siswa mendapat nilai 57, 2 (dua) orang

siswa mendapat nilai 54, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 51, 1 (satu)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 128: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

108

orang siswa mendapat nilai 49, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 46, 3

(tiga) orang siswa mendapat nilai 40, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai

37, dan 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 34.

Dari data siklus pertama jumlah yang tuntas ada 13 (tiga belas)

orang siswa (47%) dari 28 orang siswa. Siswa yang belum tuntas ada 15

(lima belas) orang (53%).

Ketidak tuntasan dapat disebabakan oleh beberapa orang siswa

yang belum paham tentang penjumlahan baik itu tanpa teknik

menyimpan, dengan teknik menyimpan maupun soal bentuk cerita. Siswa

sering melakukan penjumlahan dimulai dari ratusan kepuluhan lalu

kesatuan. Pada teknik menyimpan hal ini sangat tertera dan jumlah alat

peraga yang terbatas serta peneliti kurang mengaktifkan siswa dalam

proses pembelajaran.

Pada siklus pertama peneliti telah melaksanakan pembelajaran

dengan menggunakan alat peraga (papan flanel, karet gelang, sedotan,

gambar, kartu bilangan serta benda-benda yang ada di sekitar kelas).

Hasil ulangan pada siklus pertama, nilai rata-rata kelas yang

diperoleh mencapai 64. Hal tersebut menunjukkan bahwa siklus pertama

belum mencapai indikator keberhasilan akhir siklus pertama, maka

peneliti memutuskan penelitian ini dilanjutkan pada siklus kedua.

Minat serta prestasi siswa dalam penjumlahan pada siklus pertama

belum mencapai target. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata yang

dicapai. Rata-rata minat siswa pada siklus pertama 64. Sedangkan rata-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 129: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

109

rata prestasi siswa dalam penjumlahan pada siklus pertama 64. Nilai

tersebut jika ditrasformasikan kedalam persentase skala seratus

(Nurgiyanto, 1995: 394) terletak pada interval tingkat 56%-55%. Jadi,

tingkat minat serta prestasi sedang.

3. Siklus II

Pada lembar kuesioner siklus kedua, 8 (delapan) orang siswa yang

nilainya 100, 15 (lima belas) orang siswa yang nilainya 90, 4 (empat) orang

siswa yang nilainya 80, 1 (satu) orang siswa yang nilainya 70.

Hasil lembar kuesioner pada siklus kedua rata-rata kelas yang

diperoleh mencapai 91 hal tersebut menunjukkan bahwa siklus kedua sudah

mencapai indikator keberhasilan akhir siklus kedua, maka peneliti berani

menghentikan tindakan pada siklus kedua karena sudah mencapai target.

Dari data kuesioner siklus kedua di atas, jumlah siswa yang tuntas 27

(dua puluh tujuh) orang siswa (96%) dari 28 (dua puluh delapan) orang

siswa, yang belum tuntas ada 1 (satu) orang siswa (4%).

Berdasarkan lembar kuesioner pada akhir siklus kedua diperoleh hal-

hal sebagai berikut:

1. Ada 28 (dua puluh delapan) orang siswa yang selalu memperhatikan guru

saat proses belajar-mengajar (100%).

2. Ada 28 (dua puluh delapan) orang siswa yang tertarik belajar Matematika

tentang penjumlahan (100%).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 130: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

110

3. Ada 28 (dua puluh delapan) orang siswa yang tertarik dengan alat peraga

yang digunakan oleh guru saat mengajar Matematika tentang

penjumlahan (100%).

4. Ada 28 (dua puluh delapan) orang siswa yang tertarik dengan alat peraga

yang ditunjukkan guru di kelas (100%).

5. Ada 28 (dua puluh delapan) orang siswa yang selau aktif dalam proses

belajar mengajar dengan menggunakan alat peraga (100%).

6. Ada 28 (dua puluh delapan) orang siswa yang selalu menggunakan alat

peraga untuk menyelesaikan LKS (100%).

7. Ada 27 (dua puluh tujuh) orang siswa yang tertarik belajar Matematika di

dalam kelas (96%) dan 1 (satu) orang siswa yang tidak tertarik belajar

Matematika di dalam kelas (3%).

8. Ada 22 (dua puluh dua) orang siswa yang tertarik kalau diajari oleh guru

dan teman dengan menggunakan alat peraga (78%) dan 6 (enam) orang

siswa tidak tertarik kalau diajari oleh guru dan teman dengan

menggunakan alat peraga (21%).

9. Ada 13 (tiga belas) orang siswa yang selalu mempelajari kembali bahan

pelajaran penjumlahan (48%) dan 15 (lima belas) orang siswa yang tidak

selalu mempelajari kembali bahan pelajaran penjumlahan (53%).

10.Ada 25 (dua puluh lima) orang siswa yang tertarik membuat alat peraga

sendiri di rumah dalam menyelesaikan PR Matematika tentang

penjumlahan (90%) dan 3 (tiga) orang siswa yang tidak tertarik membuat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 131: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

111

alat peraga sendiri di rumah dalam menyelesaikan PR Matematika

tentang penjumlahan (10%).

Pada ulangan siklus kedua, 6 (enam) orang siswa mendapat nilai 100,

1 (satu) orang siswa mendapat nilai 97, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai

95, 3 (tiga) orang siswa mendapat nilai 93, 1 (satu) orang siswa mendapat

nilai 90, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 88, 2 (dua) orang siswa

mendapat nilai 87, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 85, 1 (satu) orang

siswa mendapat nilai 82, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 80, 1 (satu)

orang siswa mendapat nilai 77, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai 70, 1

(satu) orang siswa mendapat nilai 63, 1 (satu) orang siswa mendapat nilai

55, 2 (dua) orang siswa mendapat nilai 53, dan 1 (satu) orang siswa

mendapat nilai 47.

Hasil ulangan pada siklus kedua rata-rata kelas yang diperoleh

mencapai 84 hal tersebut menunjukkan bahwa siklus kedua sudah mencapai

indikator keberhasilan akhir siklus kedua, maka peneliti berani

menghentikan tindakan pada siklus kedua karena sudah mencapai target.

Dari data siklus kedua di atas jumlah siswa yang tuntas 23 (dua puluh

tiga) orang siswa (82%) dari 28 (dua puluh delapan) orang siswa, yang

belum tuntas ada 5 (lima) orang siswa (18%).

Minat serta prestasi belajar siswa dalam penjumlahan pada siklus

kedua sudah mencapai target. Hal ini, dapat dilihat dari nilai rata-rata yang

dicapai. Rata-rata minat siswa pada siklus kedua 91. Sedangkan rata-rata

prestasi siswa pada siklus kedua 84. Nilai tersebut jika ditransformasikan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 132: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

112

kedalam persentase skala seratus (Nurgiyanto, 1995: 394) terletak pada

interval tingkat 86%-95%. Jadi, tingkat minat sangat baik. Sedangkan

tingkat prestasi baik karena terletak pada interval 76%-85%.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 133: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

113

Tabel 23 Ringkasan Minat Sebelum dan Sesudah Tindakan

No

No

Induk

Sebelum Tindakan Sesudah Tindakan

Tes Awal Siklus I Siklus II

Minat

Ketuntasan

Minat

Ketuntasan

Minat

Ketuntasan

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

1 3369 40 - √ 50 - √ 70 - √

2 3407 70 √ - 70 √ - 100 √ -

3 3498 40 - √ 50 - √ 80 √ -

4 3409 40 - √ 50 - √ 80 √ -

5 3410 50 - √ 70 √ - 90 √ -

6 3411 50 - √ 60 - √ 90 √ -

7 3412 70 √ - 70 √ - 100 √ -

8 3414 70 √ - 70 √ - 90 √ -

9 3415 50 - √ 60 - √ 100 √ -

10 3417 60 √ 70 √ - 100 √ -

11 3418 70 √ - 70 √ - 80 √ -

12 3419 70 √ - 70 √ - 90 √ -

13 3420 40 - √ 50 - √ 100 √ -

14 3421 50 - √ 70 √ - 100 √ -

15 3422 40 - √ 50 - √ 100 √ -

16 3423 70 √ - 70 √ - 90 √ -

17 3424 50 - √ 70 √ - 90 √ -

18 3425 40 - √ 70 √ - 80 √ -

19 3426 40 - √ 50 - √ 90 √ -

20 3427 50 - √ 60 √ 90 √ -

21 3429 40 - √ 70 √ - 90 √ -

22 3430 40 - √ 50 - √ 90 √ -

23 3431 40 - √ 60 - √ 90 √ -

24 3432 40 - √ 70 √ - 90 √ -

25 3433 60 - √ 70 √ - 90 √ -

26 3435 50 - √ 70 √ - 90 √ -

27 3436 40 - √ 70 √ - 90 √ -

28 3467 70 √ - 80 √ - 100 √ -

Jumlah 1440 7 21 1790 17 11 2540 23 1

Rata-rata Kelas 51 25% 75% 64 61% 39% 91 96% 4%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 134: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

114

Tabel 24 Ringkasan Prestasi Siswa Sebelum dan Sesudah Tindakan

No No

Induk

Sebelum Tindakan Sesudah Tindakan Tes Awal Siklus I Siklus II

Nilai

Ketuntasan

Nilai

Ketuntasan

Nilai

Ketuntasan Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

1 3369 22  - √

34 - √

70 √ -

2 3407 80 √ -

91 √ -

100 √ -

3 3498 42 - √

46 - √

53 - √

4 3409 35 - √

40 - √

55 - √

5 3410 60 - √

86 √ -

88 √ -

6 3411 40 - √

49  - √

87 √ -

7 3412 75 √ -

89 √ -

100 √ -

8 3414 67 √ -

77 √ -

87 √ -

9 3415 60 - √

63 - √

93 √ -

10 3417 50  √

57  - -

77 √ -

11 3418 78 √ -

86 √ -

100 √ -

12 3419 63 √ -

71 √ -

85 √ -

13 3420 45 - √

60  - √

93 √ -

14 3421 25 - √

77 √ -

95 √ -

15 3422 33 - √

37 - √

80√ -

16 3423 80 √ -

80- -

100√ -

17 3424 42 - √

74√ -

93√ -

18 3425 18 - √

57 - √

63 √

19 3426 35 - √

54- √

80√ -

20 3427 48 - √

51 √

97√ -

21 3429 60 - √

71√ -

82√ -

22 3430 37 - √

40- √

47- √

23 3431 32 - √

40- √

53- √

24 3432 30 - √

80√ -

90√ -

25 3433 45 - √

57- √

100√ -

26 3435 42 - √

80√ -

95√ -

27 3436 37 - √

54- √

88√ -

28 3467 95 √ -

97√ -

100√ -

Jumlah 1376  7 21 1798  13 15 2351  23 5 Rata- rata

Kelas 49 25% 75

% 64 46 %

54 % 84

82 %

18 %

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 135: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

115

Tabel 25 Perbandingan Minat serta Prestasi Siswa Pada Tes Awal, Siklus I,

dan Siklus II

No

Nilai Nilai Nilai Tes Awal Siklus I Siklus II

Minat Prestasi Minat Prestasi Minat Prestasi1 40 21 50 34 70 70 2 70 81 70 90 100 100 3 40 41 50 45 80 53 4 40 36 50 40 80 55 5 50 60 70 85 90 88 6 50 40 60 48 90 86 7 70 75 70 88 100 100 8 70 66 70 77 90 86 9 50 60 60 62 100 93 10 60 50 70 55 100 78 11 70 78 70 85 80 100 12 70 63 70 70 90 85 13 40 45 50 60 100 93 14 50 25 70 77 100 95 15 40 33 50 37 100 80 16 70 81 70 80 90 100 17 50 41 70 74 90 93 18 40 18 70 55 80 63 19 40 35 50 54 90 80 20 50 46 60 51 90 96 21 40 40 70 70 90 82 22 40 36 50 40 90 46 23 40 31 60 40 90 53 24 40 31 70 80 90 90 25 60 45 70 57 90 100 26 50 41 70 80 90 96 27 40 50 70 54 90 88 28 70 95 80 97 100 100

Jumlah 1440 1364 1790 1785 2540 2349 Rata-rata Kelas 51 49 64 64 91 84

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 136: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

116

Tabel 26 Perbandingan Minat Siswa Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II

Hasil penelitian ini juga sesuai dengan hasil penelitian yang dilakukan

oleh Sulistyowati tentang “Meningkatkan pemahaman konsep tentang pokok

bahasan penjumlahan dan pengurangan pecahan melalui pemanfaatan alat peraga

dan lembar kerja pada siswa kelas IV SD Wonosari 02 Semarang tahun ajaran

2006/2007” berdasarkan hasil tes siklus I diperoleh rata-rata hasil belajar adalah

73,6. Nilai terendah 20 dan tertinggi 100. Sebanyak 31 siswa (67%) memperoleh

nilai sekurang-kurangnya 70. Hasil tes siklus II diperoleh rata-rata hasil belajar

adalah 89,7. Nilai terendah 40 dan tertinggi 100. Sebanyak 40 siswa (85%)

memperoleh nilai sekurang-kurangnya 70.

Sulistyowati. 2006/2007. Meningkatkan pemahaman konsep tentang pokok

bahasan penjumlahan dan pengurangan pecahan melalui pemanfaatan alat

peraga dan lembar kerja pada siswa kelas IV SD Wonosari 02 Semarang

(http://digilib.unnes.ac.id/gsdl/collect/skripsi/index/assoc/HSH01c7/…../doc

.pdf tanggal 06 Juli 2010, pukul 07.00 WIB

No

Jumlah Tes Awal Siklus I Siklus II

Ya

Tidak Ya Tidak Ya Tidak

1 10 18 20 8 28 - 2 17 11 21 7 28 - 3 18 10 20 8 28 - 4 14 14 20 8 28 - 5 10 18 17 11 28 - 6 25 3 25 3 28 - 7 12 16 13 15 27 1 8 9 19 11 17 22 5 9 10 18 11 17 13 15 10 19 9 20 8 25 3

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 137: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

117

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang peneliti laksanakan

pada bulan Agustus dan September 2010 dapat disimpulkan sebagai berikut:

Rata-rata minat siswa pada tes awal 51 pada akhir siklus pertama 64

sehingga terjadi peningkatan minat dari tes awal kesiklus pertama 13.

Sedangkan nilai rata-rata minat siklus pertama 64 pada akhir siklus kedua 91,

sehingga terjadi peningkatan minat dari siklus pertama kesiklus kedua 27.

Sementara rata-rata prestasi siswa pada tes awal 49 pada akhir siklus pertama

64 sehingga terjadi peningkatan prestasi dari tes awal ke siklus pertama sebesar

15. Sedangkan nilai rata-rata prestasi pada siklus pertama 64 pada akhir siklus

kedua 84 sehingga terjadi peningkatan prestasi 20.

Pembelajaran dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit

dapat meningkatkan minat serta prestasi belajar siswa terhadap pokok bahasan

penjumlahan pada siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta tahun

pelajaran 2010/2011.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 138: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

118

B. Implikasi Hasil Penelitian

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat serta prestasi siswa pada

pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga berupa benda

konkrit berhasil dengan baik yang tampak pada meningkatnya minat serta

prestasi siswa pada akhir siklus kedua.

Selama proses belajar mengajar berlangsung siswa dan peneliti merasa

senang. Siswa senang karena sungguh dilibatkan dalam proses pembelajaran

serta jumlah alat peraga yang banyak dan deselingi dengan menyanyikan lagu

anak-anak yang berkaitan dengan penjumlahan. Peneliti merasa senang karena

dapat melaksanakan perencanan yang telah dibuat selama proses belajar

mengajar berlangsung. Selain itu, disebabkan oleh keaktifan siswa selama

proses belajar mengajar.

C. Saran

1. Guru Kelas Rendah

Guru yang mengajarkan Matematika di kelas rendah hendaknya

menggunakan pembelajaran tematik dengan menggunkana alat peraga

berupa benda konkrit dalam menyampaikan pembelajaran agar siswa merasa

senang dalam belajar dan dapat meningkatkan minat serta prestasi siswa.

Diharapkan juga dalam menyampaikan mata pelajaran lain agar guru

menyampaikan pembelajaran tematik dan menggunakan alat peraga berupa

benda konkrit.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 139: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

119

2. Pihak Sekolah

Pihak sekolah hendaknya menghimbau kepada setiap guru kelas

untuk menyampaikan pembelajaran dengan menggunakan alat peraga

berupa benda konkrit dengan tujuan untuk membuat siswa senang serta

memaksimalkan pembelajaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 140: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

120

DAFTAR PUSTAKA

Abdul Wahid. 1998. Menumbuhkan Minat dan Bakat Anak. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Anjar M. & Sembiring, R.K. 2000. Hakikat Pembelajaran Matematika di

Perguruan Tinggi. Jakarta: Dikti – Diknas. Anwar Jasin, dkk. 1971. Pedoman Pembuatan dan Pemakaian Alat-alat Peraga

Pendidikan di Sekolah Dasar. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Arief S Sadiman. dkk. 1984. Media Pendidikan, Pengertian Pengembangan dan

Pemanfaatannya. Jakarta: Pustekkom Dikbud dan PT Raja Grafindo Persada.

Elizabeth B. Hurlock. 1989. Perkembangan Anak. Jakarta: Erlangga. Hamjah B. Uno. 2007. Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar

Mengajar yang Kreatif dan Efektif. Gorontala: Bumi Aksara. Herman Hodoyono 1988. Mengajar Belajar Matematika. Jakarta: Departemen

Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Proyek Pengembangan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan.

Heruman. 2007. Model Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar. Bandung:

PT Remaja Rosdakarya. Kasihani Kasbolah E S. 2001. Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Malang:

Universitas Negeri Malang. Kunandar. 2007. Guru Profesional Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan

Pendidikan (KTSP) dan Sukses Dalam Sertifikasi Guru. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). 2006. Standar Kompetensi dan

Kompetensi Dasar Tingkat SD, MI, dan SDLB. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Masidjo, Ign. 1995. Penilaian Pencapaian Hasil Belajar Siswa di Sekolah. Yogykarta: Kanisius. Masnur Muslich. 2007. KTSP Pembelajaran Berbasis Kompetensi dan

Kontekstual. Malang: Bumi Aksara.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 141: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

121

Masykur Ali. 2007. Matematika Kelas 2 Sekolah Dasar. Bogor: Yudhistira. Moentoyah. 1993. “Aspek-aspek Psikologi dalam Kesulitan Belajar pada Anak

dan Remaja”. Makalah Seminar Kesehatan Jiwa Semarang. Muchtar A Karim, dkk. 1996. Pendidikan Matematika I. Malang: Departemen

Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dan Proyek Pengembangan Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

Nana Sudjana. 1989. Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar

Baru. Nurgiyantoro, Burhan. 1995. Penilaian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra.

Yogyakarta. BPFE. Pasaribu I. L. & Simanjuntak. 1983. Proses Belajar Mengajar. Bandung: Tarsito. Puji Purnomo. 2006. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Yogyakarta Universitas

Sanata Dharma. Russefendi E.T. 1988. Dasar-dasar Matematika Modern dan Komputer Untuk

guru. Bandung: Tarsito. Sardiman A. M. 1986. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: CV.

Rajawali. Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta:

Rineka Cipta. Soekidjo Notoatmodjo. 1991. Pengembangan Sumber Daya Manusia. Jalarta:

Rineka Cipta. Sri Hartono, dkk. 2006. Ayo Belajar Matematika. Yogyakarta: Kanisius. Sugiyono. 1999. Metode penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta. Sumardyono. 2004. Karakteristik Matematika dan Implikasinya Terhadap

Pembelajaran Matematika. Yogyakarta: Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal pendidikan Dasar dan Menengah.

Suripto, dkk. 2007. Terampil Berhitung Matematika Untuk SD Kelas II. Jakarta:

Erlangga.

Sutan Surya. 2008. Matemaytika Einstein Cara Berhitung dan Memahami Rumus Secepat Kilat.Yogyakarta: Eimatera Publishing.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 142: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

122

Syaiful Bahri Djamarah, dkk. 1995. Strategi Belajar Mengajar. Banjarmasin: PT Rineka Cipta.

Syaiful Sagala H. 2005. Konsep dan Makna Pembelajaran Untuk Membantu

Memecahkan Problematika Belajar dan Mengajar. Bandung: CV Alfabeta. Wayan Nurkancana, dan P. P. N. Sunartana. 1983. Evaluasi Pendidikan.

Surabaya: Usaha Nasional.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 143: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

123

Tabel 27 Silabus

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Agustus dan September

Kelas/Semester : II/1

Mata Pelajaran terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Waktu : 6 x 40 menit

Standar Kompetensi Dasar 1.Matematika 4. Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500. 2. Bahasa Indonesia 2. Menulis kegitan melalui kegiatan melengkapi cerita.

3. SBK 4. Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik.

Mata Pelajaran

Kompetensi Dasar

Materi Pokok

Pengalaman Belajar Indikator Penilaian Sumber Belajar

Matematika

4. Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

Penjumlahan bilangan sampai 500.

Pertemuan 1 - Menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua angka secara tersusun

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari

Tetulis (terlampir)

Sumber: 1.Masykur Ali.

2007. Matematika Kelas 2 Sekolah Dasar. Bogor:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 144: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

124

Bahasa Indonesia SBK Matematika

2.Menulis kegiatan melalui kegiatan melengkapi cerita

4.Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik.

pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dan dengan teknik menyimpan dengan hasil paling besar 200.

- Menyelesaikan soal cerita

-Menyanyi ”satu tambah satu” dan ”hati senang”

dua angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dengan hasil paling besar 200.

2. Siswa dapat menyelesaikan soal cerita.

3.Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

Yudhistira.

2.Suripto, dkk. 2007. Terampil Berhitung Matematika Untuk SD kelas II. Jakarta: Erlangga

3.Sri Hartono. 2006. Ayo Belajar Matematika. Yogyakarta: Kanisius.

4. Alat: papan flanel, paku, plastik, sedotan, karet gelang, gambar, dan kartu bilangan

Pertemuan 2 - Menjumlahkan dua

4. Siswa dapat menjumlahkan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 145: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

125

Bahasa Indonesia SBK

bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dan dengan teknil menyimpan dengan hasil paling besar 500.

- Menyelesaikan soal cerita.

- Menyanyi lagu anak tentang ”penjumlahan”

bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan dengan hasil paling besar 500.

5. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

6. Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 146: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

126

Matematika

Pertemuan 3 - Evaluasi

7. Siswa dapat menyelesaikan soal-soal penjumlahan secata tersusun pendek ke bawah dengan hasil paling besar 500.

8. Siswa dapat menyelesaikan soal cerita

Pertemuan 4 - Menjumlahkan dua

bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dan dengan teknik menyimpan dengan hasil paling besar 500.

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan dan teknik menyimpan dengan hasil

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 147: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

127

Bahasa Indonesia SBK Matematika Bahasa Indonesia

- Menyelesaikan soal cerita.

- Menyanyi lagu tentang ”penjumlahan”. Pertemuan 5

- Menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan tiga angka secara terseusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimapan dan dengan teknil menyimpan dengan hasil paling besar 500.

- Menyelesaikan soal cerita.

paling besar 500.

2. Siswa dapat menyelesaikan soal cerita

3.Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

4. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan dengan hasil paling besar 500.

5. Siswa dapat menyelesaikan soal cerita

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 148: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

128

SBK

- Menyanyi lagu anak tentang penjumlahan. Pertemuan 6 - Evaluasi

dengan teknik tanpa menyimpan dan dengan teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

6. Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

7. Siswa dapat menyelesaikan soal-soal penjumlahan secara tersusun pendek ke bawah dengan hasil paling besar 500.

8. Siswa dapat menyelesaikan soal cerita.

Peneliti

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 149: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

129

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Tematik (1)

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Selasa 24 Agustus 2010

Kelas/Semester : II/1

Mata Pelajaran Terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (2 Jp)

I. Standar Kompetensi

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2. Menulis kegitan melalui kegiatan melengkapi cerita

3. SBK

4. Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik

II. Kompetensi dasar

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500

2. Bahasa Indonesia

2.3 Melengkapi cerita sederhana dengan kata atau kalimat yang tepat

3. SBK

4.3 Menyanyikan lagu wajib dan lagu anak dengan atau tanpa iringan

sederhana.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 150: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

130

III.Indikator

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua

angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan

dengan hasil paling besar 200.

2. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan

tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan

dengan hasil paling besar 200.

3. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan

teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 200.

4. Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

IV.Materi Pokok

Penjumlahan

V. Alat/Sumber Belajar

Sumber:

1. Masykur Ali. 2007. Matematika Kelas 2 Sekolah Dasar. Bogor:

Yudhistira.

2. Suripto, dkk. 2007. Terampil Berhitung Matematika Untuk SD Kelas II.

Jakarta: Erlangga.

3. Sri Hartono, dkk. 2006. Ayo Belajar Matematika. Yogyakarta: Kanisius.

Alat:

1. Papan Flanel

2. Paku

3. Plastik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 151: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

131

4. Karet gelang

5. Sedotan

6. Gambar

7. Kartu bilangan

VI. Penilaian

Tertulis

VII. Langkah-Langkah Pembelajaran

A. Kegiatan Awal

1. Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

2. Peneliti mengabsen siswa.

3. Peneliti menyiapkan soal latihan.

4. Peneliti menyiapkan lembar observasi untuk siswa dan untuk peneliti.

5. Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

6. Apersepsi dengan bernyanyi.

Lagu: Satu Tambah Satu

Syair: satu tambah satu sama dengan dua

dua tambah dua sama dengan empat

empat tambah empat sama dengan delapan

delapan tambah delapan sama dengan enam belas

B. Kegiatan Inti

1. Peneliti menunjukkan satu persatu alat peraga kepada siswa.

2. Siswa menyebut secara bersama nama benda yang ditunjukkan oleh

peneliti.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 152: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

132

3. Peneliti menunjukkan kartu bilangan mulai dari bilangan 10 sampai

bilangan 200.

4. Peneliti menunjukkan sedotan, karet mulai dari kelompok satuan,

puluhan dan ratusan.

5. Peneliti menggantungkan papan flanel di papan tulis.

6. Peneliti menerangkan materi penjumlahan tersusun pendek ke bawah

dengan menggunakan papan flanel, karet gelang, sedotan gambar serta

benda-benda konkrit yang ada di dalam ruangan kelas.

7. Siswa diberi kesempatan untuk bertanya.

8. Peneliti membacakan/menuliskan soal di papan tulis.

9. Siswa diberi kesempatan untuk diskusi dengan teman satu meja dengan

menyelesaikan soal yang telah dituliskan oleh peneliti di papan tulis dan

kedua siswa tersebut saling mengajari.

10.Peneliti berkeliling mengamati siswa.

11.Salah satu utusan dari satu meja maju untuk menyelesaikan satu soal

dan kelompok lain memperhatikan temannya yang maju. Kemudian,

peneliti membimbing siswa untuk membahas bersama jika salah teman

satu meja membantu untuk memperbaikinya. Kelompok tersebut

memilih satu kelompok yang paling tenang untuk maju meyelesaikan

satu contoh demikian selanjutnya.

C. Kegiatan Penutup

1. Peneliti bersama siswa merangkum kesimpulan. Rangkuman dikemas

dalam sebuah lagu sebagai berikut.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 153: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

133

Lagu : Ceca Row-row

Syair : hati senang-hati senang-hati senang

belajar Matematika

karna guruku mengajari aku dengan baik

dengan menggunakan alat peraga

alat peraga yang sederhana

meningkatkan minatku belajar Matematika

secara khusus pada penjumlahan

hati senang prestasi belajarku meningkat

2. Siswa menyalin lagu yang sudah ditempelkan di papan flanel.

3. Peneliti bersama siswa bernyanyi.

4. Peneliti memberi PR

5. Doa dan salam penutup.

Peneliti

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 154: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

134

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Tematik (2)

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Rabu 25 Agustus 2010

Kelas/Semester : II/1

Mata Pelajaran Terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (2 Jp)

I. Standar Kompetensi

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2. Menulis kegitan melalui kegiatan melengkapi cerita.

3. SBK

4. Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik.

II. Kompetensi Dasar

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2.3 Melengkapi cerita sederhana dengan kata atau kalimat yang tepat.

3. SBK

4.3 Menyanyikan lagu wajib dan lagu anak dengan atau tanpa iringan

sederhana.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 155: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

135

III.Indikator

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua

angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

2. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan

tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

3. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan

teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

4. Siswa dapat menyanyikan lagu anak .

IV.Materi Pokok

Penjumlahan

V. Alat/Sumber Belajar

Sumber:

2. Masykur Ali. 2007. Matematika Kelas 2 Sekolah Dasar. Bogor:

Yudhistira.

3. Suripto, dkk. 2007. Terampil Berhitung Matematika Untuk SD Kelas II.

Jakarta: Erlangga.

4. Sri Hartono, dkk. 2006. Ayo Belajar Matematika. Yogyakarta: Kanisius.

Alat:

1. Papan Flanel

2. Paku

3. Plastik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 156: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

136

4. Karet gelang

5. Sedotan

6. Gambar

VI. Penilaian

Tertulis

VII.Langkah Pembelajaran

A. Kegiatan Awal

1. Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

2. Peneliti mengabsen siswa.

3. Peneliti menyiapkan LKS.

4. Peneliti menyiapkan lembar skala sikap, lembar observasi untuk siswa

dan lembar observasi untuk peneliti.

5. Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran

6. Apersepsi dengan bernyanyi

Lagu : Sepuluh tambah sepuluh

Simbol:10 + 10 = 20

20 + 20 = 40

40 + 40 = 80

80 + 80 = 160

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 157: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

137

Syair : Sepuluh tambah sepuluh sama dengan dua puluh

dua puluh tambah dua puluh sama dengan empat puluh

empat pulus tambah empat puluh sama dengan delapan puluh

delapan puluh tambah delapan puluh sama dengan seratus emam

puluh

B. Kegiatan Inti

1. Peneliti mengulang kembali materi penjumlahan dengan menekankan

penjumlahan dimulai dari satuan, puluhan, ratusan dengan bantuan alat

peraga dan siswa menjawab pertanyaan-pertanyaan peneliti misalnya

sedotan ini termasuk satuan, puluhan atau ratusan? Dan sedotan ini kita

masukkan ke kotak satuan, puluhan atau ratusan?

2. Peneliti menunjukkan kartu bilangan mulai dari bilangan 200 sampai

bilangan 500.

3. Peneliti membaca/menulis beberapa contoh cerita dan menjelasakan

cara penyelesaiannya.

4. Siswa diberi kesempatan untuk bertanya.

5. Siswa mengerjakan LKS.

6. Peneliti berkeliling mengamati siswa dalam mengerjakan soal-soal

latihan.

7. Siswa mengumpulkan LKS.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 158: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

138

C. Kegiatan Penutup

1. Siswa bersama peneliti merangkum kesimpulan.

Penjumlahan adalah operasi Matematika yang melibatkan beberapa

bilangan sehingga menghasilkan bilangan lain.

2. Siswa menyalin ringkasan di buku catatan.

3. Peneliti memberi PR. 4. Peneliti bersama siswa bernyanyi tentang “hati senang”. 5. Doa dan salam penutup

Peneliti (Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 159: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

139

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Tematik (3)

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Selasa 31 Agustus 2010

Kelas/Semester : II/1

Mata Pelajaran Terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (2 Jp)

I. Standar Kompetensi

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2. Menulis kegitan melalui kegiatan melengkapi cerita.

3. SBK

4. Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik.

II. Kompetensi Dasar

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2.3 Melengkapi cerita sederhana dengan kata atau kalimat yang tepat.

3. SBK

4.3 Menyanyikan lagu wajib dan lagu anak dengan atau tanpa iringan

sederhana.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 160: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

140

III.Indikator

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua

angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

2. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan

tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

3. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan

teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

4. Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

IV.Materi Pokok

Penjumlahan

V. Alat/Sumber Belajar

Sumber:

1. Masykur Ali. 2007. Matematika Kelas 2 Sekolah Dasar. Bogor:

Yudhistira.

2. Suripto, dkk. 2007. Terampil Berhitung Matematika Untuk SD Kelas II.

Jakarta: Erlangga.

3. Sri Hartono, dkk. 2007. Ayo Belajar Matematika. Yogyakarta: Kanisius.

Alat:

1. Papan Flanel

2. Paku

3. Plastik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 161: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

141

4. Karet gelang

5. Sedotan

6. Gambar

7. Kartu bilangan

VI. Penilaian

Tertulis

VII. Langkah-Langkah Pembelajaran

A. Kegiatan Awal

1. Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

2. Peneliti mengabsen siswa.

3. Peneliti menyiapkan alat peraga.

4. Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

5. Apersepsi dengan “tanya jawab tentang materi lalu” menyanyikan lagu

“penjumlahan”.

B. Kegiatan Inti

1. Membahas kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh siswa dalam siklus

pertama.

2. Peneliti memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya.

3. Siswa maju sembilan orang untuk menjelaskan satuan, puluhann, dan

ratusan.

4. Peneliti memberikan sedotan kepada setiap siswa yang maju di depan

kelas yang di mulai dari satuan, puluhan, dan ratusan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 162: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

142

5. Siswa dibimbing oleh peneliti untuk menyebutkan mulai satu satuan, dua

satuan sampai sembilan satuan. Dilanjutkan satu puluhan, dua puluhan

sampai sembilan puluhan. Kemudian, satu ratusan, dua ratusan sampai

sembilan ratusan.

6. Tanya jawab misanya puluhan berapa nolnya? Ratusan berapa nolnya?

7. Peneliti menggangtungkan papan flanel di papan tulis.

8. Peneliti menyediakan kartu bilangan.

9. Siswa maju ke depan kelas untuk mengambil kartu bilangan dan

bilangan yang ada di kartu, siswa menuliskan di papan tulis. Kemudian,

kartu bilangan itu ditempelkan di papan flanel serta mengerjakan soal

tersebut dengan bantuan sedotan. Sedangkan siswa yang tinggal

dibangku menyalin soal yang dituliskan oleh siswa yang maju dan

mengerjakan di buku catatan. Setelah selesai peneliti bersama siswa

membahasnya. Jika, ada kesalahan diperbaiki sendiri oleh siswa yang

maju. Kemudian, peneliti membimbing untuk memberi penguatan

kepada siswa yang sudah mengerjakan soal di papan tulis. Siswa yang

maju menunjuk salah satu siswa yang paling tenang untuk melakukan

hal yang sama sampai habis kartu dan siswa semua diharapkan dapat

giliran untuk maju.

10.Peneliti membaca/menuliskan beberapa contoh cerita di papan tulis

serta diberikan kesempatan kepada siswa yang belum maju untuk

mengerjakan soal tersebut. Kemudian, membahas bersama.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 163: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

143

C. Kegiatan Penutup

1. Peneliti bersama siswa merangkum kesimpulan. Rangkuman dikemas

dalam sebuah lagu sebagai berikut.

Lagu: Are you sleeping

syair: Penjumlahan-penjumlahan adalah-adalah

operasi Matematika-operasi Matematika

yang melibatkan-yang melibatkan beberapa bilangan

sehingga menghasilkan bilangan lain.

Contoh soal-contoh soal

seratus dua puluh tambah seratus emam belas

ayo cari kawan-ayo cari kawan hasilnya-hasilnya

yang duluan kita jumlah satuan-satuan

lalu puluhan-lalu puluhan terus ratusan keribuan

2. Siswa menyalin lagu tentang ”penjumlahan”

3. Peneliti bersama siswa bernyanyi.

4. Peneliti member PR. 5. Doa dan salam penutup.

Peneliti

(Melitina Halaw)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 164: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

144

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Tematik (4)

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Rabu 01 September 2010

Kelas/Semester : II/1

Mata Pelajaran Terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema :4/ Kegiatan

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (2 Jp)

I. Standar Kompetensi

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2. Menulis kegitan melalui kegiatan melengkapi cerita.

3. SBK

4. Mengekspresikan diri melalui karya seni suara atau musik.

II. Kompetensi dasar

1. Matematika

1.4 Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 500.

2. Bahasa Indonesia

2.3 Melengkapi cerita sederhana dengan kata atau kalimat yang tepat.

3. SBK

4.3 Menyanyikan lagu wajib dan lagu anak dengan atau tanpa iringan

sederhana.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 165: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

145

III.Indikator

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua

angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

2. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan

tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

3. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan

teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

4. Siswa dapat menyanyikan lagu anak.

IV.Materi Pokok

Penjumlahan

V. Alat/Sumber Belajar

Sumber:

1. Masykur Ali. 2007. Matematika Kelas 2 Sekolah Dasar. Bogor: Yudhistira.

2. Suripto, dkk. 2007. Terampil Berhitung Matematika Untuk SD Kelas II.

Jakarta: Erlangga.

3. Sri Hartono, dkk. 2006. Ayo Belajar Matematika. Yogyakarta: Kanisius

Alat:

1. Papan Flanel

2. Paku

3. Plastik

4. Karet gelang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 166: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

146

5. Sedotan

6. Gambar

7. Kartu bilangan

VI. Penilaian

Tertulis

VII. Langkah Pembelajaran

A. Kegiatan Awal

1. Peneliti membuka pelajaran dengan doa dan salam.

2. Peneliti mengabsen siswa.

3. Peneliti menyiapkan alat peraga.

4. Peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran.

5. Peneliti menggandakan lembar observasi untuk siswa dan untuk

peneliti.

6. Apersepsi dengan “tanya jawab tentang materi lalu” serta bernyanyi

tentang “penjumlahan”.

B. Kegiatan Inti

1. Peneliti mengulang kembali materi penjumlahan dengan menekankan

penjumlahan dimulai dari satuan, puluhan, ratusan dengan bantuan alat

peraga.

2. Peneliti membaca/menulis beberapa contoh di papan tulis.

3. Siswa satu meja sama-sama mengerjakan soal tersebut, siapa yang

sudah selesai hunjuk tangan dan maju untuk mengerjakan di depan

kelas.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 167: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

147

4. Siswa diberi kesempatan untuk bertanya.

5. Siswa mengerjakan LKS.

7. Peneliti berkeliling mengamati siswa dalam mengerjakan LKS.

8. Siswa mengumpulkan LKS.

C. Kegiatan Penutup

1. Peneliti bersama siswa merangkum kesimpulan. Rangkuman dikemas

dalam sebuah lagu sebagai berikut.

Lagu: Are You Sleeping

Syair: Penjumlahan-penjumlahan adalah-adalah

operasi Matematika-operasi Matematika

yang melibatkan-yang melibatkan beberapa bilangan

sehingga menghasilkan bilangan lain.

Contoh soal-contoh soal

seratus dua puluh tambah seratus emam belas

ayo cari kawan-ayo cari kawan hasilnya-hasilnya

yang duluan kita jumlah satuan-satuan

lalu puluhan-lalu puluhan terus ratusan keribuan.

2. Peneliti bersama siswa bernyanyi.

3. Peneliti member PR.

4. Doa dan salam penutup.

Peneliti (Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 168: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

148

Lembaran Kerja Siswa (I)

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Rabu 25 Agustus 2010

Kelas/Semester : II/I

Mata Pelajaran Terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (2 Jp)

I. Indikator

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari

dua angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa

menyimpan dengan hasil paling besar 200.

2. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua

dan tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan

dengan hasil paling besar 200

3. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan

teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 200.

4. Menyanyikan lagu anak

II.Petunjuk (untuk siswa)

Kerjakan kegiatan belajar di bawah ini sesuai dengan perintah!

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 169: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

149

III.Kegiatan Belajar

A. Kegiatan Belajar 1

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan bantuan alat peraga!

1. 6 7 2. 5 5

3 2 + 3 2 +

.... ....

B. Kegiatan Belajar 2

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan cara teknik menyimpan!

3. ...9 4. 4… 5. 5 5 6. 6… 7. …9

5… + 3 8 + …6 + …9 + 7… +

9 7 …5 9… 8 6 9 6

C. Kegiatan Belajar 2

Selesaikanlah soal cerita di bawah ini dengan menuliskan penyelesaiannya

dengan cara tersusun pendek ke bawah serta menuliskan kesimpulannya!

8. Bagus mengumpulkan 145 kelereng. Kemudian, Bagus mendapatkan lagi

154 kelereng. Berapa jumlah kelereng yang telah dikumpulkan Bagus?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………...

9. Amanda pergi ke pasar Bringharjo. Amanda membeli 153 buah mangga.

Kemudian, Amanda pergi lagi ke pasar Demangan membeli 345 buah

mangga. Berapa jumlah mangga yang dibeli Amanda di pasar Bringharjo,

dan pasar Demangan?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 170: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

150

Jawab:

Jadi…………………………………………………………………….......

10.Rio senang belajar Matematika. Maka Rio membeli alat peraga yaitu lidi.

Pertama Rio membeli 255 lidi. Kemudian, Rio jalan sekitar 3 meter Rio

bertemu dengan seorang nenek yang membawa lidi. Rio membeli lagi

157 lidi. Berapa jumlah lidi yang dibeli Rio dari pasar?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………..

11.Ketika Hari Raya Paskah 2010. Kelas II A mengadakan kegiatan

menghias telur Paskah. Pertama kelas II A menghias 268 telur.

Kemudian menghias lagi 156 telur. Berapa jumlah telur yang telah dihias

oleh kelas II A pada hari Paskah 2010?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………...

12.Pada hari minggu siswa perempuan kelas II A ramai-ramai pergi ke Toko

Jadi Jaya di Pasar Bringharjo. Pertama mereka beli 235 karet gelang

merah. Kemudian mereka beli lagi 255 karet gelang kuning. Berapa

jumlah karet gelang yang dibeli oleh perempuan kelas II A?

Jawab:

Jadi…………………………………………………………………….......

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 171: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

151

13.Kelas II A pergi piknik ke pantai Parangtritis. Makanan mereka bawa

masing-masing. Lalu yang mereka beli bersama adalah snek. Pertama

mereka beli 155 wafer. Ada usul dari ibu guru wali kelas supaya dibeli

lagi 345 wafer . Berapa jumlah wafer yang dibeli oleh siswa kelas IIA?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………....

IV. Refleksi

1. Bagaimana perasaanmu setelah mempelajari tema ini?

2. Kesulitan apa yang masih kamu alami?

3. Bagaimana tindak lanjutnya?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 172: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

152

Lembaran Kerja Siswa (II)

Satuan Pendidikan : SD Kanisius Sorowajan

Hari/Tanggal : Rabu 01 September 2010

Kelas/Semester : II/1

Mata Pelajaran Terkait : Matematika, Bahasa Indonesia, SBK

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (2 Jp)

I. Indikator

1. Siswa dapat menjumlahkan dua bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua

angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik tanpa menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

2. Siswa dapat menjumlahkan bilangan dengan simbol yang terdiri dari dua dan

tiga angka secara tersusun pendek ke bawah dengan teknik menyimpan

dengan hasil paling besar 500.

3. Siswa dapat memecahkan soal cerita dengan teknik tanpa menyimpan dan

teknik menyimpan yang mengandung penjumlahan paling besar 500.

4. Menyanyikan lagu anak.

II. Petunjuk

Kerjakan kegiatan belajar di bawah ini sesuai dengan perintah!

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 173: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

153

III.Kegiatan Belajar

A. Kegiatan Belajar 1

Kerjakanlah penjumlahan di bawah ini dengan benar!

1. 2… 2. …2 3. 3 9 4. …4 5. 243

…3 + 3… + 4… + 12… + 35 +

5 9 9 7 …8 179 ….

5. 56 7. 251 8. 113 9. 317 10. 214

123 + 120 + 270 + 112 + 262 +

….. .…. ….. ….. …..

B. Kegiatan Belajar 2

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan cara teknik menyimpan!

11. 45 12. 46 13. 26 14. 148 15. 217

75 + 65 + 88 + 48 + 92 +

….. ….. ….. ….. ..…

16. 79 17. 149 18. 227 19. 285 20. 327

150 + 225 + 174 + 174 + 136 +

….. ….. ..… ….. …..

C. Kegiatan Belajar 3

Selesaikanlah soal cerita di bawah ini dengan cara tersusun pendek ke

bawah serta menuliskan kesimpulannya!

21. Alan mempunyai 176 butir pingpong. Rio mempunyai 201 butir

pingpong. Berapa jumlah pingpong mereka berdua?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 174: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

154

Jawab:

Jadi: ...........................................................................................................

22. Bagas mempunyai 192 batang pensil warna. Dibelikan lagi oleh nenek

107 batang pensil warna. Berapa pensil warna milik Bagas sekarang?

Jawab:

Jadi.............................................................................................................

23. Pada tanggal 09 September 2010 Jeremi merayakan Hari Ulang Tahun

yang ke 9. Ibu Jeremi membeli 133 balon. Kemudian teman-teman satu

kelas Jeremi memberi 266 balon. Berapa jumlah balon Jeremi semua?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………….

24. Pada tanggal 17 Agustus SD Kanisius Sorowajan membeli 445 bendera

kecil. Kemudian, TK Kanisius Sorowajan membeli 44 bendera kecil.

Berapa jumlah bendera yang dibeli siswa SD dan siswa TK Kanisius

Sorowajan?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………….

25. Pada hari Senin pagi Theo memetik 224 jambu air. Kemudian, sore hari

Theo memetik 275 jambu air. Berapa jumlah jambu yang dipetik oleh

Theo?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 175: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

155

Jawab:

Jadi…………………………………………………………………….....

26. Caroline mengalami kesulitan ketika mengerjakan PR Matematika

tentang penjumlahan. Lalu Caroline membeli 219 sedoatan. Kemudian,

Caroline membeli lagi 218 sedotan. Berapa jumlah sedotan Caroline?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………

27. Selama liburan kebun binatang ramai pengunjung. Pada hari Sabtu

dikunjungi 287 orang. Pada hari Minggu dikunjungi 77 orang. Berapa

pengunjung kebun binatang selama dua hari tersebut?

Jawab:

Jadi…………………………………………………………………….....

28. Kakek menanam 238 batang singkong di kebun belakang. Lalu

menanam lagi 218 batang singkong di kebun samping. Berapa batang

singkong yang telah ditanam kakek?

Jawab:

Jadi…………………………………………………………………….....

29. Sebuah Kantor pos menjual 419 amplop dalam sehari. Hari berikutnya

menjual 81 amplop. Berapa jumlah amplop yang telah dijual oleh

kantor pos?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 176: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

156

Jawab:

Jadi…………………………………………………………………….....

30. Seorang penjahit menerima pesanan 467 celana. Kemudian, pesanan

bertambah 28. Berapa banyak celana pesanan?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………

IV. Refleksi

1. Bagaimana perasaanmu setelah mempelajari tema ini?

2. Kesulitan apa yang masih kamu alami?

3. Bagaimana tindak lanjutnya?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 177: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

157

Tes Awal

I. Petunjuk

1. Tulislah nama lengkap, kelas di sudut kanan atas pada lembar kerja Anda!

2. Kerjakanlah kegitan 1 dengan cara teknik tanpa menyimpan, kegiatan 2

dengan teknik menyimpan dan kegiatan 3 dengan teknik tanpa menyimpan

dan teknik menyimpan dengan menuliskan cara penyelesaianya!

3. Tulislah jawaban dengan jelas!

II. Kegiatan Belajar

A. Kegiatan Belajar 1

Lengkapilah titik-titik di bawah ini dengan angka benar!

1. 2 5 2. 1… 3. 2 3 4. 1… 5. 2 3

2 4 + …3 + 5 4 + …4 + 7 6 +

…. 4 5 …. 7 7 .…

6. 4 9 7. 2 1 8. 2... 9. 4… 10. 8 1

4 0 + 6 7 + …2 + …1 + 1 7 +

…. ….. 9 4 9 5 ….

B. Kegiatan Belajar 2

Lengkapilah titik-titik di bawah ini dengan angka benar!

11. 1... 12. 3 8 13. 2… 14. 2 8 15. 4…

…8 + 2 9 + …9 + 3 8 + ...5 +

3 5 …. 5 7 …. 7 4

Nama…………………… Kelas…………………

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 178: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

158

16. 2 7 17. 6 8 18. 4… 19. …5 20. 2 9

4 9 + 1 8 + ...9 + 4… + 6 9 +

…. …. 8 5 9 3 ….

C. Kegiatan Belajar 3

Selesaikan soal cerita penjumlahan di bawah ini dengan cara tersusun

pendek ke bawah serta menuliskan cara menyelesaiannya!

22. Isa mempunyai 127 kelerang biru dan 232 kelereng merah. Berapa

banyak kelerang Isa semuanya?

Jawab:

Jadi ………………………………………………………………….........

23. Bonar memetik 131 mentimun, kemudian Bonar memetik lagi 264

mentimun. Berapa jumlah mentimun yang dipetik Bonar?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………..

24. Tia memiliki 251 karet merah. Nana mempunyai 225 karet hijau.

Berapa jumlah karet mereka berdua?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………..

25. Ridwan mempunyai 210 lembar perangko. Rudi mempunyai 229 lembar

perangkok. Berapa lembar jumlah perangkok mereka berdua?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 179: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

159

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………….

26. Pada hari Paskah 2010 SD kelas II Kanisis Sorowajan menghias telur.

Siswa kelas IIA menghias telur sebanyak 245. Siswa kelas IIB menghias

telur sebanyak 254. Berapa jumlah telur yang dihias oleh siswa kelas II

SD Kanisius Sorowajan pada hari Paskah?

Jawab:

Jadi.............................................................................................................

27. Doni membeli permen rasa buah durian 237 buah. Kemudian Doni

membeli lagi permen rasa buah durian 245 buah. Berapa jumlah permen

rasa buah durian yang dibeli Doni?

Jawab:

Jadi…………………………………………………………......................

28. Di gedung A terdapat 129 kursi. Di gedung B terdapat 275 kursi. Berapa

jumlah kursi yang terdapat di gedung A dan gedung B?

Jawab:

Jadi………………………………………………………………………..

29. Anna pergi ke pasar. Ketika Anna bertemu dengan seorang penjual

bunga mawar. Anna membeli bunga mawar berwarna merah sebanyak

349 tangkai. Kemudian Anna membeli lagi bunga mawar berwarna

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 180: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

160

kuning sebanyak 149 tangkai. Berapa jumlah tangkai bunga mawar

Anna semua?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………......

30. Mawar pergi ke pasar. Mawar membeli 245 butir telur. Kemudian

Mawar membeli lagi 249 butir telur. Berapa jumlah telur yang dibeli

Mawar?

Jawab:

Jadi ……………………………………………………………………….

31. Yasinta senang dengan boneka, maka Yasinta membeli 345 buah

boneka. Kemudiaan Yasinta membeli lagi 145 buah boneka. Berapa

jumlah boneka Yasinta sekarang?

Jawab:

Jadi ……………………………………………………………………….

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 181: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

161

Soal Ulangan Siklus I

Nomor urut / Nama: …… / ………. KKM: 63

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan bantuan alat peraga!

1. 4 9 2. 2 1 3. 2 3 4. 4 7

4 0 + 6 7 + 5 6+ 3 1 +

.…. ….. ….. …..

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan cara teknik menyimpan!

5. 4... 6. …7 7. 4… 8. …8 9. 6…

…6 + 4… + 4 6 + 5 8 + …8 +

7 5 6 5 …4 7… 8 7

Selesaikanlah soal cerita di bawah ini dengan menuliskan cara penyelesaiannya

dengan cara tersusun pendek ke bawah serta menuliskan kesimpulannya!

10. Dwi mempunyai 157 kelerang biru dan 32 kelereng merah. Berapa jumlah

kelerang Dwi?

Jawab:

Jadi …………………………………………………………………………….

11. Adis memetik 131 mentimun, kemudian Adis memetik lagi 65 mentimun.

Berapa jumlah mentimun yang dipetik Adis?

Jawab:

Jadi ………………………………………………………………………….....

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 182: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

162

12. Alan membeli 247 permen rasa buah mangga. Kemudian ia membeli lagi 265

permen rasa buah mangga. Berapa jumlah permen rasa buah mangga yang

dibeli Alan?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………………...

13. Di gedung A terdapat 28 kursi. Di gedung B terdapat 165 kursi. Berapa

jumlah kursi yang terdapat di gedung A dan gedung B?

Jawab:

Jadi:.……………………………………………………………………………

14. Valma pergi ke pasar. Ketika Valma bertemu dengan seorang penjual bunga

mawar. Valma membeli bunga mawar berwarna merah sebanyak 159 tangkai.

Kemudian Valma membeli lagi bunga mawar berwarna kuning sebanyak 248

tangkai. Berapa jumlah tangkai bunga mawar Valma?

Jawab:

Jadi ………………………………………………………………………..........

15. Ephin pergi ke pasar. Ephin membeli 245 butir telur. Kemudian Ephin

membeli lagi 49 butir telur. Berapa jumlah telur yang dibeli Ephin?

Jawab:

Jadi …………………………………………………………………………….

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 183: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

163

16. Fransiska senang dengan boneka, maka Fransisika membeli 245 buah boneka.

Kemudiaan Fransiska membeli lagi 245 buah boneka. Berapa jumlah boneka

Fransiska?

Jawab:

Jadi ………………………………………………………………………….....

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 184: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

164

Soal Ulangan Siklus II

No / Nama: …… / ………. KKM: 63

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan benar!

1. 14 2. 21 3. 143 4. 26 5. 203

24 + 25 + 23 + 123 + 45 +

…. …. …. …. ….

6. 206 7. 124 8. 206 9. 145 10. 192

92 + 225 + 102 + 214 + 207 +

….. ….. ….. ….. …..

Selesaikanlah penjumlahan di bawah ini dengan cara teknik menyimpan!

11. 48 12. 44 13. 27 14. 34 15. 54

46 + 38 + 66 + 39 + 29 +

….. ….. ….. ….. …..

16. 228 17. 387 18. 267 19. 145 20. 108

19 + 91 + 125 + 129 + 257 +

…. ….. ….. ….. …..

Selesaikanlah soal cerita di bawah ini dengan cara tersusun pendek ke bawah serta

tulislah kesimpulannya!

21. Dicki mempunyai 176 butir pingpong. Dito mempunyai 201 butir pingpong.

Berapa jumlah pingpong mereka berdua?

Jawab:

Jadi......................................................................................................................

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 185: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

165

22. Aldo mempunyai 245 batang pensil warna. Dibelikan lagi oleh nenek 200

batang pensil warna. Berapa pensil warna milik Aldo sekarang?

Jawab:

Jadi......................................................................................................................

23. 09 September 2010 Jeremi merayakan Hari Ulang Tahun yang ke 9. Ibu

Jeremi membeli 142 balon. Kemudian teman-teman satu kelas Jeremi

memberi 336 balon. Berapa jumlah balon Jeremi semua?

Jawab:

Jadi ....…………………………………………………………………………

24. Pada tanggal 17 Agustus SD Kanisius Sorowajan membeli 367 bendera kecil.

Kemudian, TK Kanisius Sorowajan membeli 131 bendera kecil. Berapa

jumlah bendera yang dibeli siswa SD dan siswa TK Kanisius Sorowajan?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………………..

25. Pada hari Senin pagi Zeva memetik 337 jambu air. Kemudian, sore hari Zeva

memetik 153 jambu air. Berapa jumlah jambu yang dipetik oleh Zeva?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………………...

26. Bita mengalami kesulitan ketika mengerjakan PR Matematika tentang

penjumlahan. Lalu Bita membeli 259 sedoatan. Kemudian, Bita membeli lagi

241 sedotan. Berapa jumlah sedotan Bita?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………………..

27. Selama liburan kebun binatang ramai pengunjung. Pada hari Sabtu dikunjungi

175 orang. Pada hari Minggu dikunjungi 228 orang. Berapa pengunjung

kebun binatang selama dua hari tersebut?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 186: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

166

Jawab:

Jadi …………………………………………………………………………….

28. Kakek menanam 254 batang singkong di kebun belakang. Lalu menanam lagi

219 batang singkong di kebun samping. Berapa batang singkong yang telah

ditanam kakek?

Jawab:

Jadi……………………………………………………………………………..

29. Sebuah kantor pos menjual 209 amplop dalam sehari. Hari berikutnya

menjual 219 amplop. Berapa jumlah amplop yang telah dijual?

Jawab:

Jadi .……………………………………………………………………………

30. Seorang penjahit menerima pesanan 265 celana. Kemudian, pesanan

bertambah 225. Berapa banyak celana pesanan?

Jawab:

Jadi: ……………………………………………………………………………

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 187: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

167

Kunci Jawaban Latihan Siklus I

1. 6 7 2. 5 5 3. 3 9 4. 4 7 5. 5 5

3 2 + 3 2 + 5 8 + 3 8 + 3 6 +

9 9 8 7 9 7 9 5 9 1

6. 6 7 7. 1 9

1 9 + 7 7 +

8 6 9 6

8. Jawab: 145

154 +

299

Jadi jumlah kelereng yang telah dikumpulkan Bagus ada 299

9. Jawab: 153

345 +

498

Jadi jumlah mangga yang dibeli Amanda di pasar Bringharjo, dan pasar

Demangan ada 498.

10.Jawab: 255

157 +

412

Jadi jumlah lidi yang dibeli Rio dari pasar ada 412

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 188: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

168

11.Jawab: 268

156 +

424

Jadi jumlah telur yang telah dihias oleh kelas II A pada hari Paskah 2010 ada

424.

12.Jawab: 235

255 +

490

Jadi jumlah karet gelang yang dibeli oleh wanita kelas II A ada 490.

13.Jawab: 155

345 +

500

Jadi jumlah wafer yang dibeli oleh siswa kelas IIA ada 500.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 189: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

169

Kunci Jawaban Latihan Siklus II

1. 2 9 2. 6 2 3. 3 9 4. 54 5. 243

3 3 + 3 5 + 4 9 + 125 + 35 +

5 9 9 7 8 8 179 278

6. 56 7. 251 8. 113 9. 317 10. 214

123 + 120 + 270 + 112 + 262 +

179 371 383 429 476

11. 45 12. 46 13. 26 14. 148 15. 217

75 + 65 + 88 + 48 + 92 +

120 111 114 196 309

16. 79 17. 149 18. 227 19. 285 20. 327

150 + 225 + 174 + 174 + 136 +

229 374 401 459 463

21. Jawab: 176

201 +

377

Jadi jumlah pingpong mereka berdua ada 377.

22. Jawab: 192

107 +

299

Jadi pensil warna milik Bagas sekarang ada 299.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 190: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

170

23. Jawab: 133

266 +

399

Jadi jumlah balon Jeremi semua ada 399.

24. Jawab: 445

44 +

489

Jadi jumlah bendera yang dibeli siswa SD dan siswa TK Kanisius Sorowajan

ada 489.

25. Jawab: 224

275 +

499

Jadi jumlah jambu yang dipetik oleh Theo ada 499.

26. Jawab: 219

218 +

427

Jadi jumlah sedotan Caroline ada 427. 27. Jawab: 287

77 +

364

Jadi pengunjung kebun binatang selama dua hari tersebut ada 364 orang.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 191: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

171

28. Jawab: 238

218 +

456

Jadi batang singkong yang telah ditanam kakek ada 456.

29. Jawab: 419

81 +

500

Jadi jumlah amplop yang telah dijual ada 500.

30. Jawab: 467

28 +

495

Jadi banyak celana pesanan ada 495.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 192: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

172

Kunci Jawaban Tes Awal

1. 2 5 2. 1 2 3. 2 3 4. 1 3 5. 2 3

2 4 + 3 3 + 5 4 + 6 4 + 7 6 +

4 9 4 5 7 7 7 7 9 9

6. 4 9 7. 2 1 8. 2 2 9. 4 3 10. 8 1

4 0 + 6 7 + 7 2 + 5 1 + 1 7 +

8 9 8 8 9 4 9 5 9 8

11.1 7 12. 3 8 13. 2 8 14. 2 8 5. 4 9

1 8 + 2 9 + 2 9 + 3 8 + 2 5 +

3 5 6 7 5 7 6 6 7 4

16. 2 7 17. 6 8 18. 4 6 19. 4 5 20. 2 9

4 9 + 1 8 + 3 9 + 4 8 + 6 9 +

7 6 8 6 8 5 9 3 9 8

21. Jawab: 127

232 +

359

Jadi jumlah kelerang Isa semuanya ada 359.

22. Jawab: 131

264 +

395

1 1 1 1 1

1 1 1 1 1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 193: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

173

Jadi jumlah mentimun yang dipetik Bonar ada 395.

17. Jawab: 251

225 +

476

Jadi jumlah karet mereka berdua ada 476.

18. Jawab: 210

229 +

439

Jadi jumlah perangkok mereka berdua ada 439.

19. Jawab: 245

254 +

499

Jadi jumlah telur yang dihias oleh siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan

pada hari Paskah ada 499 orang.

20. Jawab: 237

245 +

482

Jadi jumlah permen rasa buah durian yang dibeli Doni ada 482.

21. Jawab: 129

275 +

404

Jadi jumlah kursi yang terdapat di gedung A dan gedung B ada 404.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 194: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

174

22. Jawab: 349

149 +

498

Jadi jumlah tangkai bunga mawar Anna semua ada 498.

23. Jawab: 245

249 +

494

Jadi jumlah telur yang dibeli Mawar ada 494.

24. Jawab: 345

145 +

490

Jadi jumlah boneka Yasinta sekarang ada 490.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 195: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

175

Kunci Jawaban Ulangan Siklus I

1. 4 9 2. 2 1 3. 2 3 4. 4 7

4 0 + 6 7 + 5 6+ 3 1 +

8 9 8 8 7 9 7 8

5. 4 9 6. 1 7 7. 4 8 8. 1 8 9. 6 9

2 6 + 4 8 + 4 6 + 5 8 + 1 8 +

7 5 6 5 9 4 7 6 8 7

10. Jawab: 157

32 +

189

Jadi jumlah kelereng Dwi ada189.

11. Jawab: 131

65 +

196

Jadi jumlah mentimun yang dipetik Adis ada 196. 12. Jawab: 247 265 +

512

Jadi jumlah permen rasa buah mangga yang dibeli Alan ada 512.

11 1 11

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 196: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

176

13. Jawab: 28

165 +

193

Jadi jumlah kursi yang terdapat di gedung A dan gedung B ada 193.

14. Jawab: 159

248 +

407

Jadi jumlah tangkai bunga mawar Valma ada 407.

15. Jawab: 245

49 +

294

Jadi jumlah telur yang dibeli Mawar dan Ephin ada 294.

16. Jawab: 245

245 +

490

Jadi jumlah boneka Fransiska ada 490.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 197: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

177

Kunci Jawaban Ulangan Siklus II

1. 14 2. 21 3. 143 4. 26 5. 203

24 + 25 + 23 + 123 + 45 +

38 46 166 149 248

6. 206 7. 124 8. 206 9. 145 10. 192

92 + 225 + 102 + 214 + 207 +

298 349 308 359 399

11. 48 12. 44 13. 27 14. 34 15. 54

46 + 38 + 66 + 39 + 29 +

94 82 93 73 83

16. 228 17. 387 18. 267 19. 145 20. 108

19 + 91 + 125 + 129 + 257 +

247 478 392 174 365

21. Jawab: 176

201 +

377

Jadi jumlah pingpong mereka berdua ada 377.

22. Jawab: 245

200 +

445

Jadi pensil warna milik Aldo sekarang ada 445.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 198: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

178

23. Jawab: 142

336 +

478

Jadi jumlah balon Jeremi semua ada 478.

24. Jawab: 367

131 +

498

Jadi jumlah bendera yang dibeli siswa SD dan siswa TK Kanisius Sorowajan

ada 498.

25. Jawab: 337

153 +

490

Jadi jumlah jambu yang dipetik oleh Zeva ada 490.

26. Jawab: 259

241 +

500

Jadi jumlah sedotan Bita ada 500.

27. Jawab: 175

228 +

403

Jadi pengunjung kebun binatang selama dua hari tersebut ada 403.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 199: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

179

28. Jawab: 254

219 +

473

Jadi: batang singkong yang telah ditanam kakek ada 473.

29. Jawab: 209

219 +

428

Jadi jumlah amplop yang telah dijual oleh kantor pos ada 428.

30. Jawab: 265

225 +

490

Jadi jumlah celana pesanan ada 490.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 200: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

180

Tabel 28 Lembar Observasi Siswa Siklus I

Sub Pokok Bahasan : Penjumlahan

Kelas/Semester : II/1

No

Aktivitas yang Diamati Skala Nilai K (2)

C (3)

B (4)

AB(5)

1 Kehadiran siswa dalam mengikuti pelajaran √ 2 Keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran

selama peneliti menjelaskan √

3 Kerja sama dengan teman semeja √ 4 Siswa yang aktif mempergunaka alat peraga √ 5 Siswa yang berani bertanya ketika mengalami

kesulitan √

6 Siswa yang berani maju untuk menyelesaikan satu soal latihan

7 Siswa yang mengerjakan latihan soal dengan benar di papan tulis dengan bantuan alat peraga

8 Siswa yang aktif menyanyikan lagu yang sudah diajarkan

9 Siswa yang sudah memahami pokok bahasan penjumlahan

10 Siswa yang bisa menerapkan langkah pengerjaan soal cerita

Jumlah 15 8 15 Rata-rata 38:10 = 3,8

Yogyakarta, 24,25,31 Agustus 2010

Peneliti

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 201: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

181

Tabel 29 Lembar Observasi Siswa Siklus II

Sub Pokok Bahasan : Penjumlahan

Kelas/Semester : II/1

No

Aktivitas yang Diamati Skala Nilai K (2)

C (3)

B (4)

AB(5)

1 Kehadiran siswa dalam mengikuti pelajaran √ 2 Keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran

selama peneliti menjelaskan √

3 Kerja sama dengan teman semeja √ 4 Siswa yang aktif mempergunaka alat peraga √ 5 Siswa yang berani bertanya ketika mengalami

kesulitan √

6 Siswa yang berani maju untuk menyelesaikan satu soal latihan

7 Siswa yang mengerjakan latihan soal dengan benar di papan tulis dengan bantuan alat peraga

8 Siswa yang aktif menyanyikan lagu yang sudah diajarkan

9 Siswa yang sudah memahami pokok bahasan penjumlahan

10 Siswa yang bisa menerapkan langkah pengerjaan soal cerita

Jumlah 20 25 Rata-rata 45:10 = 4,5

Yogyakarta, 01,04,08 September 2010 Peneliti

(Melitina Halawa)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 202: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

182

Lembar 30 Observasi Peneliti Siklus I

Nama Peneliti : Melitina Halawa

Sekolah : SD Kanisius Sorowajan

Kelas/Semester : II/1

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Waktu : 2 jam pelajaran (1 x pertemuan)

No Aspek yang Diamati Skala Peneliti K (2)

C (3)

B (4)

AB(5)

Pendahuluan 1. Persiapan mengajar 2. Pengadaan alat peraga 3. Apersepsi 4. Motivasi

√ √ √ √

Pengembangan 5. Penguasaan materi 6. Penggunaan pembelajaran tematik 7. Kesesuaian peraga dengan materi 8. Pemanfaatan alat peraga 9. Pemerataan bimbingan 10.Terampil menjelasakan 11.Terampil memberikan pertanyaan 12.Terampil merespon pertanyaan siswa 13.Terampil mengaktifkan siswa 14.Terampil memberika penguatan

√ √

√ √

√ √ √ √

Penerapan 15.Pengadaan alat evaluasi 16.Kesesuaian alat evaluasi

Penutup 17.Rangkuman 18.Pemberian PR

Jumlah 3 44 30 Rata-rata 77:18 = 4,3

Yogyakarta, 25 Agustus 2010 Guru Pamong

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 203: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

183

Lembar 31 Observasi Peneliti Siklus II

Nama Peneliti : Melitina Halawa

Sekolah : SD Kanisius Sorowajan

Kelas/Semester : II/1

Unit/Tema : 4/Kegiatan

Waktu : 2 jam pelajaran (1 x pertemuan)

No Aspek yang Diamati Skala Peneliti K (2)

C (3)

B (4)

AB(5)

Pendahuluan 1. Persiapan mengajar 2. Pengadaan alat peraga 3. Apersepsi 4. Motivasi

√ √ √

Pengembangan 5. Penguasaan materi 6. Penggunaan pembelajaran tematik 7. Kesesuaian peraga dengan materi 8. Pemanfaatan alat peraga 9. Pemerataan bimbingan 10. Terampil menjelasakan 11.Terampil memberikan pertanyaan 12.Terampil merespon pertanyaan siswa 13.Terampil mengaktifkan siswa 14.Terampil memberikan penguatan

√ √ √ √ √ √ √ √ √

Penerapan 15.Pengadaan alat evaluasi 16.Kesesuaian alat evaluasi

Penutup 17.Rangkuman 18.Pemberian PR

Jumlah 16 70 Rata-rata 86:18 = 4,8

Yogyakarta, 01September 2010

Guru Pamong

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 204: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

184

Tabel 32 Pengujian Validitas Butir Item Tentang Penjumlahan Tanpa

Teknik Menyimpan Pada Test-retest 1

NO

Pengujian Validitas Kegiatan 1

Total

Jawaban Pertanyaan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 0 0 0 0 1 1 1 0 0 0 1 1 5

2 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 11

3 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 11

4 0 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 0 8

5 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

6 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 11

7 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 11

8 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11

9 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

10 1 0 1 0 1 1 1 1 0 0 1 1 8

11 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 1 10

12 0 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 0 8

13 1 1 1 0 0 1 1 0 1 1 1 1 9

14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

15 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

16 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

17 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11

18 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 10

19 1 0 1 0 1 1 1 0 0 1 0 0 6

20 0 1 1 1 0 1 0 1 1 1 0 1 8

21 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 10

22 0 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 0 8

23 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 10

24 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11

25 1 1 1 0 1 0 1 0 1 1 1 1 9

26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

27 0 1 0 0 0 1 1 0 0 1 0 0 4

28 1 0 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 10

29 1 1 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 6

30 1 0 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 8

31 0 1 1 1 0 0 1 1 1 1 0 1 8

32 1 1 0 0 1 1 1 0 1 1 1 0 8

33 0 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 8

N=33 0,462 0,395 0,562 0,583 0,475 0,156 0,243 0,523 0,652 0,345 0,37 0,47

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 205: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

185

Tabel 33 Pengujian Validitas Butir Item Tentang Penjumlahan dengan Teknik Menyimpan Pada Test-retest 1

No

Pengujian Validitas Kegiatan 2

Total

Jawaban pertanyaan

13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23

1 1 1 1 1 2 0 1 2 0 1 1 11

2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 1 1 17

3 2 0 2 0 0 2 0 0 2 2 1 11

4 1 2 2 1 0 2 1 2 1 2 1 15

5 2 2 1 2 2 2 2 1 2 1 2 19

6 0 0 1 1 0 0 1 1 0 1 2 7

7 2 2 2 1 2 1 0 2 1 1 1 15

8 2 2 2 2 1 2 2 2 1 1 1 18

9 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 1 19

10 1 1 2 2 1 2 2 1 1 2 2 17

11 2 2 2 2 2 0 1 1 2 2 0 16

12 2 1 1 1 2 1 1 1 0 1 1 12

13 1 0 1 0 2 0 2 0 2 0 2 10

14 2 1 2 2 0 0 0 0 2 0 2 11

15 2 2 1 2 2 2 2 0 1 2 1 17

16 1 2 1 2 0 2 2 2 2 2 2 18

17 1 2 1 2 0 2 2 1 2 1 2 16

18 2 0 1 2 0 1 0 0 1 2 0 9

19 2 2 0 2 0 2 0 1 1 0 1 11

20 1 2 2 0 2 2 2 2 2 2 1 18

21 1 2 1 1 1 2 1 2 0 1 1 13

22 1 1 2 0 2 0 2 1 0 0 2 11

23 2 2 1 2 1 2 2 1 1 2 1 17

24 0 1 1 1 1 1 0 1 2 1 2 11

25 1 2 2 1 1 2 2 1 2 1 2 17

26 1 1 2 1 2 1 2 2 1 2 2 17

27 0 2 0 0 1 1 1 2 1 2 1 11

28 0 2 2 1 1 2 1 2 1 2 1 15

29 2 1 2 1 1 1 2 1 2 1 2 16

30 2 2 2 ` 1 1 1 2 1 2 1 15

31 1 2 1 2 2 2 1 2 1 1 2 17

32 0 1 0 1 1 1 1 1 0 1 2 9

33 1 1 2 0 1 2 1 1 0 2 1 12

N=33 0,359 0,674 0,389 0,359 0,351 0,602 0,626 0,374 0,47 0,375 0,013

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 206: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

186

Tabel 34 Pengujian Validitas Butir Item Tentang Penjumlahan dalam

Bentuk Cerita Pada Test-retest 1

No

Pengujian Validitas Kegiatan 3

Total

Jawaban Pertanyaan 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35

1 2 2 0 1 1 2 0 1 3 1 1 1 15

2 3 2 2 3 3 3 1 0 1 2 1 2 23

3 3 3 2 3 2 1 1 2 2 1 1 2 23

4 3 3 2 3 2 2 1 2 2 2 2 2 26

5 3 3 2 2 2 3 1 1 0 1 1 1 20

6 2 3 2 3 2 1 1 1 1 2 3 1 22

7 3 2 3 2 2 1 1 2 1 2 2 2 23

8 3 1 3 1 2 2 2 1 0 1 1 2 19

9 2 3 2 3 3 3 2 2 0 2 2 2 26

10 3 2 0 2 2 2 1 2 0 1 1 1 17

11 3 3 2 2 3 2 1 2 1 2 2 2 25

12 3 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 23

13 3 2 2 3 0 2 1 1 1 0 1 0 16

14 2 2 1 2 2 0 0 2 1 0 1 2 15

15 3 2 3 2 2 2 1 2 3 3 1 2 26

16 3 3 1 3 2 3 2 2 1 1 0 3 24

17 2 2 2 3 2 3 0 2 3 0 0 0 19

18 1 1 3 1 3 1 0 2 2 1 0 0 15

19 2 3 2 2 2 3 1 3 1 1 2 1 23

20 3 1 3 2 2 1 1 3 2 1 2 3 24

21 2 3 3 2 3 1 3 1 1 1 2 3 25

22 3 2 2 2 2 1 2 1 1 1 2 2 21

23 1 3 1 3 1 1 3 1 2 0 2 0 18

24 2 1 2 2 3 3 0 0 2 3 2 0 20

25 2 2 2 2 2 3 1 3 2 3 2 0 24

26 3 2 2 2 3 1 3 1 2 3 2 1 25

27 2 1 2 2 3 1 1 1 3 1 1 1 19

28 3 3 2 3 2 3 1 1 2 0 1 3 24

29 1 3 2 2 3 2 3 3 2 2 1 1 25

30 2 1 1 2 1 1 2 0 0 2 1 3 16

31 1 3 2 1 2 0 2 1 1 1 3 0 17

32 3 2 1 2 3 1 1 0 2 1 1 3 20

33 3 3 2 3 2 3 2 2 2 1 1 2 26

N=33 0,376 0,457 0,434 0,415 0,422 0,376 0,363 0,375 0,094 0,485 0,276 0,414

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 207: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

187

Tabel 35 Pengujian Validitas Butir Item Tentang Penjumlahan Tanpa

Teknik Menyimpan Pada Test-retest 2

NO

Pengujian Validitas Kegiatan 1

Total

Jawaban Pertanyaan

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 0 1 1 0 1 1 1 0 1 0 1 1 8

2 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 11

3 1 1 1 1 2 1 1 1 1 1 1 1 13

4 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 10

5 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

6 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11

7 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 11

8 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10

9 0 0 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9

10 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 1 10

11 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 1 1 10

12 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 0 10

13 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 11

14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

15 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

16 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12

17 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11

18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 11

19 1 0 1 0 1 1 1 0 0 1 0 0 6

20 0 1 1 1 0 1 0 1 1 1 0 1 8

21 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 10

22 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 9

23 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 10

24 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11

25 1 1 1 0 1 0 1 0 1 1 1 1 9

26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 11

27 0 0 0 0 0 1 1 1 0 0 0 0 3

28 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 11

29 1 1 0 0 1 1 0 0 1 1 1 1 8

30 0 0 1 0 1 1 1 1 1 0 1 1 8

31 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 11

32 1 0 0 0 1 1 1 0 0 1 0 0 5

33 0 0 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1 7

N=33 0,35 0,7 0,5 0,65 0,48 -0,04 0,16 0,42 0,74 0,42 0,49 0,49

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 208: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

188

Tabel 36 Pengujian Validitas Butir Item Tentang Penjumlahan dengan Teknik Menyimpan Pada Test-retest 2

No

Pengujian Validitas Kegiatan 2

Total

Jawaban Pertanyaan

13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23

1 1 2 2 1 2 0 1 1 0 1 1 12

2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 1 1 18

3 2 0 2 0 0 2 0 0 2 2 1 11

4 1 2 2 1 0 2 1 2 1 2 1 15

5 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 21

6 2 0 2 1 0 0 1 1 0 1 2 10

7 2 2 2 1 2 1 2 2 1 1 1 17

8 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 20

9 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 21

10 2 1 2 2 1 2 2 1 1 2 2 18

11 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 0 18

12 1 1 1 1 2 2 1 1 1 1 1 13

13 1 0 1 0 2 0 2 2 2 0 2 12

14 2 1 2 2 2 1 0 0 2 0 2 14

15 2 2 2 2 2 2 2 0 1 1 2 18

16 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 20

17 1 2 2 2 0 2 2 1 2 1 2 17

18 1 0 2 2 0 1 0 1 1 2 0 10

19 2 2 0 2 0 2 0 1 1 2 1 13

20 1 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 19

21 1 2 1 1 1 2 1 2 2 1 1 15

22 1 1 2 2 2 0 2 1 0 0 2 13

23 1 2 1 2 1 2 2 1 2 2 2 18

24 1 1 1 1 1 1 0 1 2 1 2 12

25 1 2 2 1 1 2 2 2 2 2 1 18

26 2 1 2 1 2 1 2 2 1 2 1 17

27 1 2 0 0 1 1 1 1 1 2 1 11

28 1 2 2 1 1 2 2 1 1 2 1 16

29 2 2 2 1 1 1 2 1 1 2 2 17

30 1 1 2 1 1 2 2 1 1 1 2 15

31 2 2 2 1 1 2 1 2 2 1 2 18

32 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 2 10

33 1 1 1 0 1 2 1 1 1 1 2 12

N=33 0,358 0,63 0,388 0,522 0,412 0,579 0,644 0,415 0,552 0,39 0,069

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 209: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

189

Tabel 37 Pengujian Validitas Butir Item Tentang Penjumlahan dalam Bentuk Cerita Pada Test-retest 2

No

Pengujian Validitas Kegiatan 3

Total

Jawaban Pertanyaan 24 256 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35

1 2 2 0 1 1 2 0 1 3 1 1 2 16

2 3 2 2 3 3 3 1 1 1 2 1 2 24

3 3 3 2 3 2 1 2 2 2 1 1 2 24

4 3 3 2 3 2 2 1 2 3 2 2 2 27

5 3 3 2 2 2 3 1 1 0 2 1 1 21

6 3 3 2 3 2 1 2 1 1 2 3 1 24

7 3 2 3 2 2 1 3 2 1 2 2 2 25

8 3 1 3 1 2 2 2 1 2 1 1 2 21

9 2 3 2 3 3 3 2 2 2 2 2 2 28

10 3 2 0 2 2 2 2 2 0 1 1 1 18

11 3 3 2 3 3 2 1 2 1 2 2 2 26

12 3 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 24

13 3 2 2 3 0 2 1 1 1 1 1 0 17

14 2 2 1 2 2 0 1 2 1 0 1 2 16

15 3 2 3 2 2 2 2 2 3 3 1 2 27

16 3 3 2 3 2 3 2 2 1 1 0 3 25

17 2 2 2 3 2 3 1 2 3 0 0 0 20

18 1 1 3 1 3 1 1 2 2 1 1 0 17

19 2 3 2 2 2 3 2 3 1 1 2 1 24

20 3 2 3 2 2 1 1 3 2 1 2 3 25

21 2 3 3 2 3 1 3 1 2 1 2 3 26

22 3 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 22

23 3 3 1 3 1 1 3 1 2 0 2 0 20

24 2 1 2 2 3 3 3 0 2 3 2 3 26

25 2 2 2 2 2 3 2 3 2 3 2 1 26

26 3 2 2 2 3 1 3 2 2 3 2 1 26

27 2 2 2 2 3 1 1 1 3 2 1 1 21

28 3 3 2 3 2 3 1 1 2 0 2 1 23

29 2 0 2 2 3 2 3 3 2 2 1 1 23

30 2 1 2 2 1 1 2 0 0 2 1 3 17

31 1 0 2 1 2 0 2 1 1 2 3 1 16

32 3 2 2 2 3 1 1 0 2 1 1 3 21

33 3 3 2 3 2 3 2 2 2 2 1 2 27

N=33 0,391 0,45 0,44 0,442 0,453 0,417 0,383 0,346 0,256 0,495 0,269 0,363

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 210: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

190

Tabel 38 Kesimpulan Validitas Test-retest 1

No Item Nilai

Korelasi (r) Nilai r tabel

(n=33,α=5%) Keterangan KesimpulanNo Item 1 dengan total 0,462

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 2 dengan total 0,395

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 3 dengan total 0,562

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 4 dengan total 0,583 0,344

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 5 dengan total 0,475

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 6 dengan total 0,156

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 7 dengan total 0,243

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 8 dengan total 0,523

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 9 dengan total 0,652

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 10 dengan total 0,345

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 11 dengan total 0,37

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 12 dengan total 0,47

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 13 dengan total 0,359

r Positif,rhitung>rtabel Valid

No Item 14 dengan total 0,674

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 15 dengan total 0,389

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 16 dengan total 0,359

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 17 dengan total 0,351

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 18 dengan total 0,602

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 19 dengan total 0,626

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 20 dengan total 0,374

r Positif, rhitung>rtabel Valid

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 211: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

191

No Item 21 dengan total 0,47

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 22 dengan total 0,375

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 23 dengan total 0,013

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 24 dengan total 0,376

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 25 dengan total 0,457

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 26 dengan total 0,434

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 27 denga total 0,415

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 28 dengan total 0,422

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 29 dengan total 0,376

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 30 dengan total 0,363

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 31 dengan total 0,375

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 32 dengan total 0,094

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 33 dengan total 0,485

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 34 dengan total 0,276

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 35 dengan total 0,414

r Positif, rhitung>rtabel Valid

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 212: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

192

Tabel 39 Kesimpulan Validitas Test-retest 2

No Item Nilai

Korelasi (r) Nilai r tabel

(n=33,α=5%) Keterangan KesimpulanNo Item 1 dengan total 0,35

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 2 dengan total 0,7

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 3 dengan total 0,5

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 4 dengan total 0,65 0,344

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 5 dengan total 0,48

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 6 dengan total -0,04

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 7 dengan total 0,16

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 8 dengan total 0,42

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 9 dengan total 0,74

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 10 dengan total 0,42

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 11 dengan total 0,49

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 12 dengan total 0,49

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 13 dengan total 0,358

r Positif,rhitung>rtabel Valid

No Item 14 dengan total 0,63

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 15 dengan total 0,388

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 16 dengan total 0,522

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 17 dengan total 0,412

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 18 dengan total 0,579

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 19 dengan total 0,644

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 20 dengan total 0,415

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 21 0,552 r Positif, Valid

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 213: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

193

dengan total rhitung>rtabel No Item 22 dengan total 0,39

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 23 dengan total 0,069

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 24 dengan total 0,391

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 25 dengan total 0,45

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 26 dengan total 0,44

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 27 denga total 0,442

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 28 dengan total 0,453

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 29 dengan total 0,417

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 30 dengan total 0,383

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 31 dengan total 0,346

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 32 dengan total 0,256

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 33 dengan total 0,459

r Positif, rhitung>rtabel Valid

No Item 34 dengan total 0,269

r negatif, rhitung<rtabel Tidak Valid

No Item 35 dengan total 0,363

r Positif, rhitung>rtabel Valid

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 214: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

194

Tabel 40 Tabel r

N Taraf Signif

N Taraf Signif

N Taraf Signif

5% 1% 5% 1% 5% 1% 3 4 5 6 7 8 9 8

11 12 13 14 15

16 17 18 19 20

21 22 23 24 25 26

0.997 0.950 0.878

0.811 0.754 0.707 0.688 0.632

0.602 0.576 0.553 0.532 0.514

0.497 0.482 0.488 0.456 0.444

0.433 0.423 0.413 0.404 0.396 0.388

0.999 0.990 0.959

0.917 0.874 0.834 0.798 0.765

0.735 0.708 0.684 0.661 0.541

0.623 0.606 0.590 0.575 0.581

0.549 0.537 0.526 0.115 0.505 0.496

27 28 29

30 31 32 33 34

35 36 37 38 39

40 41 42 43 44

45 46 47 48 49 50

0.381 0.374 0.387

0.361 0.355 0.349 0.344 0.339

0.334 0.328 0.325 0.320 0.318

0.312 0.308 0.304 0.301 0.297

0.294 0.291 0.288 0.284 0.281 0.279

0.487 0.478 0.470

0.483 0.456 0.449 0.442 0.436

0.430 0.424 0.418 0.413 0.408

0.403 0.398 0.393 0.389 0.384

0.380 0.378 0.372 0.368 0.364 0.351

55 60 65

70 75 80 85 90

95 100 125 150 175

200 300 400 500 600

700 800 900 1000

0.266 0.254 0.244

0.235 0.227 0.220 0.213 0.207

0.202 0.195 0.176 0.159 0.148

0.138 0.113 0.098 0.088 0.080

0.074 0.070 0.065 0.062

0.345 0.330 0.317

0.306 0.296 0.288 0.278 0.270

0.263 0.256 0.230 0.210 0.294

0.181 0.148 0.128 0.155 0.105

0.097 0.091 0.086 0.081

Sumber: Sugiyono (1999). Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 215: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

195

Tabel 41 Reliabilitas dari Soal Tentang Penjumlahan Tanpa Teknik

Menyimpan

No  X Y X² Y² XY 1  5 8 25  64  40 

2  11 11 121  121  121 

3  11 13 121  169  143 

4  8 10 64  100  80 

5  12 12 144  144  144 

6  11 11 121  121  121 

7  11 11 121  121  121 

8  11 10 121  100  110 

9  12 9 144  81  108 

10  8 10 64  100  80 

11  10 10 100  100  100 

12  8 10 64  100  80 

13  9 11 81  121  99 

14  12 12 144  144  144 

15  12 12 144  144  144 

16  12 12 144  144  144 

17  11 11 121  121  121 

18  10 11 100  121  110 

19  6 6 36  36  36 

20  8 8 64  64  64 

21  10 10 100  100  100 

22  8 9 64  144  72 

23  10 10 100  100  100 

24  11 11 121  121  121 

25  9 9 81  144  81 

26  12 11 144  121  132 

27  4 3 16  9  12 

28  10 11 100  121  110 

29  6 8 36  64  48 

30  8 8 64  64  64 

31  8 11 64  121  88 

32  8 5 64  25  40 

33  8 7 64  49  56 

N=33  ∑X = 310  ∑Y = 321  ∑ X² = 3062  ∑ Y² = 3399  XY = 3134 

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 216: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

196

Keterangan:

N = jumlah siswa

∑X = skor keseluruhan penjumlahan tanpa teknik menyimpan pada test-retest 1

siswa kelas IIB

∑Y = skor keseluruhan penjumlahan tanpa teknik menyimpan pada test-retest 2

siswa kelas IIB

∑ X² = skor keseluruhan dari hasil kuadrat pada test-retest 1 siswa kelas IIB

∑ Y² = skor keseluruhan dari hasil kuadrat pada test-retest 2 siswa kelas IIB

∑XY = skor keseluruhan yang dikalikan skor test-retest 1 dengan skor test-retest

2 siswa kelas IIB

Jadi tahap reliabilitas soal tentang penjumlahan tanpa teknik menyimpan

dan dengan teknik menyimpan ternyata signifikan pada taraf signifikan 5%

(rµ=0,582>0.344) dan tergolong kategori cukup (± 0,41- ± 0,70)

( )( )( ){ } ( ){ }2222 ∑∑∑∑

∑ ∑∑−−

−=

YYNXXN

YXXYNrxy

{ }{ }22 )321(339933)310(306233)321)(310(313433−−

−=

xxXrxy

)103041112167)(9610010104699510103422

−−−

=r xy

912649463912

xrxy =

451371963912

=r xy

67184221363912

=rxy

582,0=r xy

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 217: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

197

Tabel 42 Reliabilitas dari Soal Tentang Penjumlahan dengan Teknik Menyimpan

No  X Y X² Y² XY 1  11 12 121  144  132 

2  17 18 289  324  306 

3  11 11 121  121  121 

4  15 15 225  225  225 

5  19 21 361  441  399 

6  7 10 49  100  70 

7  15 17 225  289  255 

8  18 20 324  400  360 

9  19 21 361  441  399 

10  17 18 289  324  306 

11  16 18 256  324  288 

12  12 13 144  169  156 

13  10 12 100  144  120 

14  11 14 121  196  154 

15  17 18 289  324  306 

16  18 20 324  400  360 

17  16 17 256  289  272 

18  9 10 81  100  90 

19  11 13 121  169  143 

20  18 19 324  361  342 

21  13 15 169  225  195 

22  11 13 121  169  143 

23  17 18 289  324  306 

24  11 12 121  144  132 

25  17 18 289  324  306 

26  17 17 289  289  289 

27  11 11 121  121  121 

28  15 16 225  256  240 

29  16 17 256  289  272 

30  15 15 225  225  225 

31  17 18 289  324  306 

32  9 10 81  100  90 

33  12 12 144  144  144 

N=33  ∑X = 468 ∑Y = 509 ∑ X² = 7000 ∑ Y² = 8219  XY = 7573 

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 218: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

198

Keterangan:

N = jumlah siswa

∑X = skor keseluruhan penjumlahan teknik menyimpan pada test-retest 1 siswa

kelas IIB

∑Y = skor keseluruhan penjumlahan teknik menyimpan pada test-retest 2 siswa

kelas IIB

∑ X² = skor keseluruhan dari hasil kuadrat pada test-retest 1 siswa kelas IIB

∑ Y² = skor keseluruhan dari hasil kuadrat pada test-retest 2 siswa kelas IIB

∑XY = skor keseluruhan yang dikalikan skor test-retest 1 dengan skor test-retest

2 siswa kelas IIB

Jadi tahap reliabilitas soal tentang penjumlahan tanpa teknik menyimpan

dan dengan teknik menyimpan ternyata signifikan pada taraf signifikan 5%

(rµ=0,969>0.344) dan tergolong kategori sangat tinggi (± 0,91- ± 1,00).

{ }{ }22 )509(821933)468(700033)509)(468(757333−−

−=

xxXrxy

)259081271227)(219024231000(238212249909

−−−

=rxy

14546049611697

=rxy

120607004811697

=rxy

969,0=r xy

121461197611697

xrxy =

( )( )( ){ } ( ){ }2222 ∑∑∑∑

∑ ∑∑−−

−=

YYNXXN

YXXYNrxy

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 219: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

199

Tabel 43 Reliabilitas dari Soal Tentang Penjumlahan Tanpa Teknik

Menyimpan, dengan Teknik Menyimpan dalam Bentuk Cerita

No  X Y X² Y² XY 1  15 16 225  256  240 

2  23 24 529  576  552 

3  23 24 529  576  552 

4  26 27 678  729  702 

5  20 21 400  441  420 

6  22 24 484  576  528 

7  23 25 529  625  575 

8  19 21 361  441  399 

9  26 28 676  784  729 

10  17 18 289  324  306 

11  25 26 625  678  650 

12  23 24 529  578  552 

13  16 17 225  289  272 

14  15 16 225  256  240 

15  26 27 678  729  702 

16  24 25 576  625  600 

17  19 20 361  400  380 

18  15 17 225  289  255 

19  23 24 529  576  552 

20  24 25 576  625  600 

21  25 26 625  678  650 

22  21 22 441  484  462 

23  18 20 324  400  360 

24  20 26 400  678  520 

25  24 26 576  678  624 

26  25 26 625  678  650 

27  19 21 361  441  399 

28  24 23 576  529  552 

29  25 23 625  529  575 

30  16 17 225  289  272 

31  17 16 289  256  272 

32  20 21 400  441  420 

33  26 27 678  729  701 N = 33  ∑X =704  ∑Y =743  ∑ X² = 15394  ∑ Y² = 17183  XY=16263 

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 220: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

200

Keterangan:

N = jumlah siswa

∑X = skor keseluruhan penjumlahan bentuk cerita pada test-retest 1 siswa kelas

IIB

∑Y = skor keseluruhan penjumlahan bentuk cerita pada test-retest 2 siswa kelas

IIB

∑ X² = skor keseluruhan dari hasil kuadrat pada test-retest 1 siswa kelas IIB

∑ Y² = skor keseluruhan dari hasil kuadrat pada test-retest 2 siswa kelas IIB

∑XY = skor keseluruhan yang dikalikan skor test-retest 1 dengan skor test-retest

2 siswa kelas IIB

Jadi tahap reliabilitas soal tentang penjumlahan tanpa teknik menyimpan

dan dengan teknik menyimpan ternyata signifikan pada taraf signifikan 5%

(rµ=0,999>0.344) dan tergolong kategori sangat tinggi (± 0,91- ± 1,00).

{ }{ }22 )173(1718333)704(1539433)743)(704(1626333−−

−=

xxXrxy

)552049567039)(495616508002(523072536679

−−−

=rxy

149901238613607

xrxy =

13625936313607

=r xy

999,0=rxy

18566614013607

=r xy

( )( )( ){ } ( ){ }2222 ∑∑∑∑

∑ ∑∑−−

−=

YYNXXN

YXXYNrxy

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 221: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

201

Gambar 7 : Dokumentasi Kegiatan Selama Pelaksanaan Penelitian di Kelas

II SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta Tahun Pelajaran 2010/2011

Lokasi SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 222: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

202

Alat Peraga yang Digunakan Peneliti

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 223: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

203

Peneliti Memperkenalkan Puluhan Kepada Siswa dengan Menggunakan

Karet Gelang

1 2 3 4

5 6

7

8

9

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 224: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

204

Peneliti Memperkenalkan Puluhan Kepada Siswa dengan Menggunakan

Karet Gelang

10 20 30 40

50 60

70

80

90

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 225: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

205

Memperkenalkan Ratusan Kepada Siswa dengan Menggunakan Karet

Gelang

100 200 300 400

500 600

700 800

900

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 226: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

206

Memperkenalkan Satuan Kepada Siswa dengan Menggunakan Sedotan

1 2 3 4

5 6 7

8 9

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 227: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

207

Memperkenalkan Puluhan Kepada Siswa dengan Menggunakan Sedotan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 228: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

208

Memperkenalkan Ratusan Kepada Siswa dengan Menggunakan Sedotan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 229: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

209

Situasi Siswa Pada Kondisi Awal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 230: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

210

Peneliti Menjelaskan Materi

Peneliti Memperbaiki Kesalaha-kesalahan Siswa

Peneliti Memberi Penguatan Peneliti Bercerita

Peneliti Membimbing Siswa untuk Bernyanyi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 231: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

211

Siswa Bernyanyi Berkelompok

Siswa Mendengarkan Penjelasan dari Peneliti

Siswa Mengerjakan Latihan di Papan Tulis

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 232: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

212

Peneliti Membimbing Siswa

Siswa Asyik dengan Menggunakan Sedotan

Situasi Siswa dalam Mengerjakan LKS

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 233: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

213

Peneliti Memberi Arahan Kepada Siswa dalam Mengikuti Ulangan

Siswa Mengikuti Ulangan di Dalam Kelas

Siswa Mengikuti Ulangan di Luar Kelas

Peneliti Mengamati Siswa dalam Mengerjakan Ulangan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 234: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

214

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 235: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

215

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 236: SKRIPSI - core.ac.uk · tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika

216

BIODATA

Melitina Halawa, dilahirkan di Togizita Pulau Nias tanggal 04

April 1977. Anak keenam dari delapan bersaudara ini mengakhiri

pendidikan formalnya pada tahun 1992 di SDN Togizita, Pulau

Nias. Pada tahun 1991 ia melanjutkan pendidikan di SMP Swasta

Bunga Mawar Gunung Siotoli dan pada pertengahan kelas dua SMP pindah ke

SMP Swasta Soliga. Pada tahun 1997, ia melanjutkan pendidikan di SMU Swasta

Bintang Timur 2 Balige. Berkat panggilan Tuhan ia memulai hidup membiara

dengan masuk di kongregasi FCJM pada tahun 2000 dengan memulai masa

aspiran dan postulan, 2001 memulai masa nofisiat, tahun 2003 mengikrarkan kaul

profesi pertama dan bertugas membantu di rumah tangga di komunitas Seipadang

Medan, tahun 2004 membantu di Panti Pius Sinaksa Pematangsiantar. Pada tahun

2005, ia memulai pendidikan di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta dengan

mengambil Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Pada tahun 2007

menyelesaikan study D-2, 2007 melanjutkan program S-1, 2008 cuti untuk

persiapan kaul kekal dan tahun 2009 mengikararkan kaul kekal di propinsialat

FCJM ”Monteluco” Pematangsiantar, setelah itu meneruskan studi S-1 untuk

semester berikutnya di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Untuk memperoleh gelar sarjana pendidikan, ia menulis skripsi dengan

judul “Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar Dalam Pembelajaran

Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan Dengan Menggunakan Alat Peraga

Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan Tahun Pelajaran 2010/2011.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI