SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

download SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

of 6

Transcript of SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

  • 7/24/2019 SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

    1/6

    KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA

    REPUBLIK INDONESIA

    KANTOR WILAYAH JAWA BARAT

    KEPUTUSAN

    KEPALA KANTOR WILAYAH

    KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA JAWA BARAT

    NOMOR W11-676.OT.01.01 TAHUN 2015

    TENTANG

    TIM SEARCH AND RESCUEUNIT WILAYAH JAWA BARAT

    KEPALA KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN

    HAK ASASI MANUSIA JAWA BARAT,

    Menimbang : a. bahwa aksi kegiatan pertolongan dan pencarian pada

    musibah bencana baik yang disebabkan oleh faktor

    alam, faktor nonalam maupun faktor manusia

    diperlukan tindakan cepat dan tepat serta

    terorganisir dengan baik dan efisien;

    b. bahwa untuk mengefektifkan dan menjamin

    pelaksanaan kegiatan pertolongan dan pencarian

    secara tertib, terarah, dan bertanggung jawab di

    Jawa Barat yang memiliki kondisi geografis, geologis,

    dan demografis yang memungkinkan terjadinya

    bencana perlu dibentuk tim search andrescue;

    c. bahwa pejabat yang ditunjuk dan ditetapkan

    sebagaimana tersebut dalam keputusan ini dianggap

    cakap dan mampu untuk melakukan tugas dalam

    tim search andrescue berdasarkan sasanti imigrasi,

    trifungsi imigrasi, dan panca bhakti imigrasi secara

    terpadu;

    d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana

    dimaksud dalam huruf a, huruf b, dan huruf c perlu

    menetapkan Keputusan Kepala Kantor Wilayah

    Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa

    Barat tentang Tim Search And Rescue Unit Wilayah

    Jawa Barat;

    Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang

    Penanggulangan Bencana (Lembaran Negara

    Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 66,

    Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia

    Nomor 4723);

    2.

    Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentangKeimigrasian (Lembaran Negara Republik Indonesia

    Tahun 2011 Nomor 52, Tambahan Lembaran Negara

    Republik Indonesia Nomor 5216);

    3. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang

    Aparatur Sipil Negara (Lembaran Negara Republik

    Indonesia Tahun 2014 Nomor 6, Tambahan

    Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5494);

  • 7/24/2019 SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

    2/6

    4. Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004

    tentang Pembinaan Jiwa Korps Dan Kode Etik

    Pegawai Negeri Sipil (Lembaran Negara Republik

    Indonesia Tahun 2004 Nomor 142, Tambahan

    Lembaran Negara Nomor 4450);

    5. Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2008

    tentang Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana

    (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008

    Nomor 42, Tambahan Lembaran Negara Nomor

    4828);

    6. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 31

    Tahun 2013 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-

    Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian

    (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2013

    Nomor 68, Tambahan Lembaran Negara Nomor

    5409);

    7. Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia

    Republik Indonesia Nomor M.HH-02.KP.05.02 Tahun

    2010 tentang Kode Etik Pegawai Imigrasi (Berita

    Negara Republik Indonesia tahun 2010 Nomor 531);

    8. Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia

    Republik Indonesia Nomor M.HH-07.KP.05.02 Tahun

    2012 tentang Kode Etik Pegawai Negeri Sipil di

    Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi

    Manusia (Berita Negara Republik Indonesia tahun

    2012 Nomor 271);

    9. Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia

    Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2014 tentangOrganisasi dan Tata Kerja Kantor Wilayah

    Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Berita

    Negara Republik Indonesia tahun 2014 Nomor 1698);

    MEMUTUSKAN:

    Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN

    HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA JAWA BARAT

    TENTANG TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH

    PROVINSI JAWA BARAT.

    KESATU : Membentuk Tim Search And Rescue Unit Wilayah

    Provinsi Jawa Barat yang selanjutnya disebut Tim SAR

    Jabar dengan susunan personalia sebagaimana

    tercantum dalam Lampiran yang merupakan bagian

    tidak terpisahkan dari Keputusan ini.

    KEDUA : Tim SAR Jabar sebagaimana dimaksud pada Diktum

    Kesatu bertugas:

    1. melakukan upaya pencegahan terjadinya bencana

    sosial maupun bencana alam;2. memberikan pertolongan/bantuan tenaga personil

    SAR dalam penyelamatan dan evakuasi;

    3. menerima dan menyalurkan bahan kebutuhan

    hidup dari berbagai pihak baik internal dari

    kalangan pegawai imigrasi maupun dari pihak

    eksternal;

  • 7/24/2019 SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

    3/6

    4. memberikan bantuan rehabilitasi dan rekonstruksi

    pasca bencana kepada masyarakat/komunitas yang

    tertimpa bencana;

    5. melakukan koordinasi dengan instansi terkait yang

    bergerak di bidang pertolongan sosial dan

    kemanusiaan guna menjamin sinergitas dan

    kesinambungan pelaksanaan kegiatan SAR; dan

    6. melakukan evaluasi dan pelaporan secara periodik

    kepada Direktorat Jenderal Imigrasi melalui Kepala

    Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi

    Manusia Jawa Barat terkait pelaksanaan setiap

    kegiatan SAR di Jawa Barat.

    KETIGA : Sekretariat Tim SAR Jabar sebagaimana dimaksud pada

    Diktum Kesatu berada di Kantor Wilayah Kementerian

    Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat.

    KEEMPAT : Segala biaya yang ditimbulkan dan diakibatkan darikegiatan Tim SAR Jabar dibebankan kepada Daftar Isian

    Pelaksanaan Anggaran Direktorat Jenderal Imigrasi,

    Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi

    Manusia Jawa Barat, dan Kantor Imigrasi se Jawa Barat.

    KELIMA : Keputusan Kepala Kantor Wilayah ini mulai berlaku pada

    tanggal ditetapkan.

    Ditetapkan di Bandung

    pada tanggal 10 Februari 2015

    KEPALA KANTOR WILAYAH,

    DANAN PURNOMO

    NIP. 19610513 198203 1 001

  • 7/24/2019 SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

    4/6

    LAMPIRAN

    KEPUTUSAN KEPALA KANTOR WILAYAH

    KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI

    MANUSIA JAWA BARAT

    NOMOR W11-676.OT.01.01 TAHUN 2015

    TENTANG

    TIM SEARCH AND RESCUEUNIT WILAYAH JAWA

    BARAT

    SUSUNAN PERSONALIA

    TIM SEARCH AND RESCUEUNIT WILAYAH JAWA BARAT

    Pembina : Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan

    Hak Asasi Manusia Jawa Barat.

    Penanggungjawab : Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah

    Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia

    Jawa Barat.

    Ketua Pelaksana : Kepala Bidang Lalu Lintas dan Izin TinggalKeimigrasian Kantor Wilayah KementerianHukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat.

    Wakil Ketua Pelaksana : 1. Kepala Bidang Intelijen, Penindakan,

    Informasi dan Sarana Komunikasi

    Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian

    Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat.

    2. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Bandung.

    3.

    Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Bogor.4. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Cirebon.

    5. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Depok.

    6. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Karawang.

    7. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Sukabumi.

    8. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II

    Tasikmalaya.

    9. Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi.

    Sekretaris : Kepala Subbidang Lalu Lintas KeimigrasianKantor Wilayah Kementerian Hukum dan HakAsasi Manusia Jawa Barat.

    Bendahara : Kepala Subbidang Izin Tinggal dan StatusKeimigrasian Kantor Wilayah KementerianHukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat.

    Koordinator Komunikasi,Publikasi, danDokumentasi

    : Kepala Subbidang Informasi dan SaranaKomunikasi Keimigrasian Kantor WilayahKementerian Hukum dan Hak Asasi ManusiaJawa Barat.

    Koordinator Pengumpulandan Penyaluran Bantuan

    : Kepala Subbidang Intelijen dan PenindakanKeimigrasian Kantor Wilayah KementerianHukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat.

    Seksi Rekruitmen Anggota : Staf Subbidang Informasi dan SaranaKomunikasi Keimigrasian Kantor WilayahKementerian Hukum dan Hak Asasi ManusiaJawa Barat

  • 7/24/2019 SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

    5/6

    Seksi Publikasi danDokumentasi

    : Staf Subbidang Informasi dan SaranaKomunikasi Keimigrasian Kantor WilayahKementerian Hukum dan Hak Asasi ManusiaJawa Barat

    Seksi Komunikasi : Staf Subbidang Informasi dan SaranaKomunikasi Keimigrasian Kantor WilayahKementerian Hukum dan Hak Asasi ManusiaJawa Barat

    Seksi PembekalanAnggota

    : Staf Subbidang Intelijen dan PenindakanKeimigrasian Kantor Wilayah KementerianHukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat

    Seksi PengumpulanBantuan

    : Staf Subbidang Intelijen dan PenindakanKeimigrasian Kantor Wilayah KementerianHukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat

    Seksi PenyaluranBantuan

    : Staf Subbidang Intelijen dan PenindakanKeimigrasian Kantor Wilayah KementerianHukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat

    Tim Reaksi Cepat : Pleton I:1. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I

    Bandung.

    2. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Bogor.

    3. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II

    Cirebon.

    4. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Depok.

    5. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II

    Karawang.

    6. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II

    Sukabumi.

    7. Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II

    Tasikmalaya.

    8. Kepala Sub Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian dan

    Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian

    Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi.

    Pleton II:1. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas I Bandung.2. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas II Bogor.

    3. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas II Cirebon.

  • 7/24/2019 SK TIM SEARCH AND RESCUE UNIT WILAYAH JAWA BARAT

    6/6

    4. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas II Depok.

    5. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas II Karawang.

    6. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas II Sukabumi.

    7. Kepala Seksi Informasi dan Sarana

    Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi

    Kelas II Tasikmalaya.

    8. Kepala Sub Seksi Lalu Lintas dan Status

    Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas III

    Bekasi.

    KEPALA KANTOR WILAYAH,

    DANAN PURNOMO

    NIP. 19610513 198203 1 001