SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya...

12
1 PEMERINTAH KABUPATEN LEBONG SEKRETARIAT DAERAH Jalan Raya Tubei No. 01 Kec. Lebong Atas Telp. (0738) 21003 T U B E I PENGUMUMAN Nomor 800/ 02 /PANSELDACPNS-KL/XI/2019 TENTANG SELEKSI PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN LEBONG TAHUN ANGGARAN 2019 Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 661 Tahun 2019 tanggal 27 September 2019 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun Anggaran 2019, maka Pemerintah Kabupaten Lebong akan melaksanakan Seleksi Pengadaan CPNS Tahun Anggaran 2019 sebagaimana rincian terlampir dengan ketentuan sebagai berikut: A. ALOKASI FORMASI (daftar terlampir) B. KRITERIA PELAMAR 1. Formasi Umum merupakan pelamar lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri yang memenuhi kualifikasi pendidikan dan persyaratan pelamaran sebagaimana dalam pengumuman ini; 2. Formasi Khusus Peyandang Disabilitas adalah pelamar yang menyandang disabilitas fisik anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2 dan memenuhi ketentuan: a. Mampu melihat, mendengar dan berbicara dengan baik; b. Mampu melakukan tugas seperti menganalisa, mengetik, menyampaikan buah pikiran dan berdiskusi; c. Mampu bergerak dengan menggunakan alat bantu selain kursi roda; d. Melampirkan surat keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2; e. Lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri yang memenuhi kualifikasi pendidikan dan persyaratan pelamaran sebagaimana dalam pengumuman ini. C. PERSYARATAN PELAMARAN 1. Warga Negara Indonesia yang yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945 dan Negara Kesatuan Republik Indonesia; 2. Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun 0 (nol) bulan 0 (nol) hari dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun 0 (nol) bulan 0 (nol) hari pada saat melamar (berdasarkan tanggal kelahiran sesuai dengan yang tertera pada Ijazah); 3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih; 4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta; 5. Tidak berkedudukan sebagai Calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia; 6. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis; 7. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan; 8. Sehat jasmani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah (wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir); 9. Sehat rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Jiwa Pemerintah (wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir); 10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah (dengan menandatangani surat pernyataan dan wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir);

Transcript of SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya...

Page 1: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

1

PEMERINTAH KABUPATEN LEBONG

SEKRETARIAT DAERAH Jalan Raya Tubei No. 01 Kec. Lebong Atas Telp. (0738) 21003

T U B E I

PENGUMUMAN Nomor 800/ 02 /PANSELDACPNS-KL/XI/2019

TENTANG

SELEKSI PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL

DI LINGKUNGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN LEBONG

TAHUN ANGGARAN 2019

Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 661 Tahun 2019 tanggal 27 September 2019 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun Anggaran 2019, maka Pemerintah Kabupaten Lebong akan melaksanakan Seleksi Pengadaan CPNS Tahun Anggaran 2019 sebagaimana rincian terlampir dengan ketentuan sebagai berikut:

A. ALOKASI FORMASI (daftar terlampir)

B. KRITERIA PELAMAR

1. Formasi Umum merupakan pelamar lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri yang memenuhi kualifikasi pendidikan dan persyaratan pelamaran sebagaimana dalam pengumuman ini;

2. Formasi Khusus Peyandang Disabilitas adalah pelamar yang menyandang disabilitas fisik anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2 dan memenuhi ketentuan:

a. Mampu melihat, mendengar dan berbicara dengan baik;

b. Mampu melakukan tugas seperti menganalisa, mengetik, menyampaikan buah pikiran dan berdiskusi;

c. Mampu bergerak dengan menggunakan alat bantu selain kursi roda;

d. Melampirkan surat keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2;

e. Lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri yang memenuhi kualifikasi pendidikan dan persyaratan pelamaran sebagaimana dalam pengumuman ini.

C. PERSYARATAN PELAMARAN

1. Warga Negara Indonesia yang yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945 dan Negara Kesatuan Republik Indonesia;

2. Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun 0 (nol) bulan 0 (nol) hari dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun 0 (nol) bulan 0 (nol) hari pada saat melamar (berdasarkan tanggal kelahiran sesuai dengan yang tertera pada Ijazah);

3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;

4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;

5. Tidak berkedudukan sebagai Calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;

6. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;

7. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan;

8. Sehat jasmani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah (wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir);

9. Sehat rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Jiwa Pemerintah (wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir);

10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah (dengan menandatangani surat pernyataan dan wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir);

Page 2: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

2

11. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepala Kepolisian Resor sesuai dengan domisili dan masih berlaku;

12. Tidak mengkonsumsi/mengggunakan narkotika, psikotropika, prekursor, dan zat adiktif lainnya yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang masih berlaku (wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir);

13. Bersedia tidak akan mengajukan pindah tugas sebelum memiliki masa kerja sekurang-kurangnya 10 (sepuluh) tahun sejak diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong (dengan surat pernyataan yang wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumuman kelulusan akhir);

14. Pelamar Lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri dan Program Studi terakreditasi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan/atau Pusdiknakes/LAM-PTKes pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah (dengan melampirkan Surat Keterangan Akreditasi sebagaimana dimaksud);

15. Pelamar pada formasi jabatan Khusus Penyandang Disabilitas WAJIB melampirkan surat keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2;

16. Pelamar pada formasi jabatan Guru yang telah memiliki sertifikat pendidik sesuai dengan jabatan guru yang dilamar (linier), yang di keluarkan oleh kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi dan Kementerian Agama (akan diberikan nilai maksimal SKB dengan Ketentuan WAJIB melampirkan dan mengunggah Sertifikat pendidik pada saat pendaftaran);

17. Pelamar pada formasi Jabatan Tenaga Kesehatan WAJIB melampirkan Surat Tanda Registrasi/ STR (Bukan Insternship) sesuai jabatan yang dilamar (linier) yang masih berlaku pada saat pendaftaran, dibuktikan dengan tanggal masa berlakunya yang tertulis pada Surat Tanda Registrasi (STR);

18. Pelamar pada formasi Jabatan Dokter Umum, Dokter Gigi dan S-1 Keperawatan WAJIB memiliki Ijazah Profesi;

19. Pelamar hanya dapat mendaftar di 1 (satu) formasi jabatan pada 1 (satu) instansi pemerintah dalam 1 periode pendaftaran;

20. Memiliki nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,50 (dua koma lima nol) dari Perguruan Tinggi yang terakreditasi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan/atau Pusdiknakes/LAM-PTKes;

21. Tanggal penetapan ijazah harus sebelum tanggal lamaran, sedangkan surat keterangan, pernyataan lulus atau ijazah sementara tidak dapat digunakan untuk melamar.

D. TATA CARA PENDAFTARAN

1. Buat akun di portal https://sscasn/bkn.go.id Isi NIK, Nomor KK atau NIK Kepala Keluarga Isi alamat e-mail aktif, password dan pertanyaan

pengamanan Upload pasfoto dengan latar belakang merah dengan

ukuran 3x4 min. 120kb max. 200kb Cetak Kartu Informasi Akun

2. Log in ke : https://sscasn.bkn.go.id Gunakan NIK dan Password yang telah didaftarkan 3. Upload Foto Selfie (Swafoto) Upload foto selfie dengan memperlihatkan Kartu

Informasi Akun untuk dapat melanjutkan ke tahap berikutnya

4. Lengkapi Biodata Isi Biodata 5. Pilih Instansi, Jenis Formasi dan Jabatan Pelamar hanya dapat memilih 1 Instansi, 1 Formasi

dan 1 Jabatan 6. Cek Resume Pastikan bahwa data telah terisi semua dengan benar

Dan pastikan Instansi, Formasi dan Jabatan yang dipilih sudah benar

7. Kirim Data Klik simpan data yang telah di cek Resume dan pastikan data tersebut terisi dengan lengkap dan benar

Data yang telah diklik Kirim tidak dapat di ubah dengan alasan apapun

Page 3: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

3

E. DOKUMEN PERSYARATAN YANG DI UNGGAH Pelamar mengunggah dokumen yang di scan meliputi : 1. Swafoto dengan Kartu Informasi Akun (min. 120kb max. 200kb) ; 2. Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) Asli / Surat Keterangan perekaman Kartu Tanda

Pendudukan Elektronik (Asli) ditandatangani oleh pejabat yang berwenang (Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil);

3. Pasfoto dengan latar belakang warna merah (3x4 min. 120kb max. 200kb); 4. Surat Lamaran ditulis tangan dengan tinta hitam menggunakan huruf kapital (huruf besar) yang

ditujukan kepada Panitia Seleksi CPNS Daerah Kabupaten Lebong (Bupati Lebong) Tahun 2019 dan ditanda tangani bermaterai Rp.6000,- (contoh format surat lamaran dapat diunduh dilaman http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/;

5. Ijasah asli, Surat Tanda Registrasi/STR asli (untuk pelamar jabatan tenaga kesehatan) atau Sertifikat Pendidik asli bagi pelamar yang telah memiliki yang dikeluarkan Kemendikbud/ Kemenristekdikti/ Kemenag (untuk pelamar jabatan Guru) atau Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2 Asli dan masih berlaku (untuk pelamar formasi khusus penyandang disabilitas) serta Akreditasi Perguruan Tinggi dan Program Studi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Negeri/ BAN-PT dan/atau Pusdiknakes/LAM-PTKes (bagi Aktreditasi yang tidak tertera di Ijazah atau Transkip Nilai) dalam satu file;

6. Transkip Nilai Asli; 7. Seluruh dokumen persyaratan diunggah dalam bentuk format PDF (kecuali pasfoto dalam bentuk

format JPEG), semua dokumen yang diunggah agar dipastikan dapat terbaca dengan jelas dan tidak blur;

F. DOKUMEN PERSYARATAN YANG SAMPAIKAN KEPADA PANITIA

Pelamar menyampaikan dokumen meliputi : 1. Formulir pendaftaran yang telah dicetak sebanyak 1 (satu) lembar;

2. Surat Lamaran ditulis tangan dengan tinta hitam menggunakan huruf kapital (huruf besar) yang ditujukan kepada Panitia Seleksi CPNS Daerah Kabupaten Lebong (Bupati Lebong) Tahun 2019 dan ditanda tangani bermaterai Rp.6000,- (contoh format surat lamaran dapat diunduh dilaman http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/;

3. Fotokopi Ijazah Perguruan Tinggi/STTB terakhir yang disahkan/dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dan distempel asli/basah (tidak di scan);

4. Fotokopi Transkrip Nilai Akademik yang disahkan/dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dan distempel asli/basah (tidak di scan);

5. Pas Foto warna berlatar belakang merah ukuran 3 x 4 sebanyak 3 lembar. Satu lembar ditempel di formulir pendaftaran, 2 lembar lainnya ditulis nama pelamar pada bagian belakang foto;

6. Surat Pernyataan sesuai dengan persyaratan pelamaran diketik dengan menggunakan komputer yang ditandatangani bermaterai 6000,- oleh calon pelamar (format surat pernyataan dapat diunduh dilaman http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/;

7. Fotokopi Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) asli yang masih berlaku dilegalisir oleh pejabat yang berwenang (Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil) sebanyak 1 satu lembar);

8. Fotokopi Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku (khusus pelamar jabatan tenaga kesehatan);

9. Fotokopi Sertifikat Pendidik (khusus pelamar jabatan tenaga pendidik/ guru) bila ada;

10. Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2 (Asli) dan masih berlaku.

11. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Asli dari Kepala Kepolisian Resor sesuai dengan domisili dan yang masih berlaku;

12. Semua kelengkapan tersebut DISUSUN RAPI SESUAI DENGAN URUTAN DI ATAS dan dimasukan dalam map kertas bertulang. PADA BAGIAN DEPAN MAP TERSEBUT DITULIS NAMA LENGKAP BESERTA GELAR/TITLE, TEMPAT TANGGAL LAHIR, KUALIFIKASI PENDIDIKAN TERAKHIR, JABATAN YANG DILAMAR, ALAMAT LENGKAP SESUAI e-KTP DAN KK, ALAMAT EMAIL (aktif), NOMOR TELEPON/HP (aktif dan bisa dihubungi) dengan warna map sebagai berikut:

1. Sarjana (S-1) Untuk Pelamar Tenaga Guru : Warna Merah Untuk Pelamar Tenaga Kesehatan : Warna Kuning Untuk Pelamar Tenaga Teknis : Warna Biru

2. Diploma III Untuk Pelamar Tenaga Kesehatan : Warna Hijau

Page 4: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

4

13. Berkas lamaran WAJIB diantar langsung oleh pelamar/ pendaftar ke PANITIA SELEKSI PENERIMAAN CPNS PEMERINTAH KABUPATEN LEBONG TAHUN 2019 BERTEMPAT DI KANTOR BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA (BKPSDM) KABUPATEN LEBONG JALAN RAYA JALUR DUA KOMPLEK PERKANTORAN KEC. PELABAI – TUBEI untuk diverifikasi.

14. Penerimaan Berkas dimulai pada pukul 08:00 Wib s/d 16:00 Wib pada hari kerja Pemerintah Kabupaten Lebong.

G. SELEKSI DAN PELAKSANAAN UJIAN 1. Seleksi

Tahapan seleksi CPNS Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun 2019 terdiri atas 3 (tiga) tahapan dengan sistem gugur yang meliputi : 1) Seleksi Administrasi; 2) Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) menggunakan Computer Assisted Test (CAT), dengan bobot

40%; 3) Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) menggunatan Computer Assisted Test (CAT), dengan bobot

60%;

2. Pelaksanaan Ujian 1) Tempat

Pelaksanaan ujian bertempat di Lebong/Universitas Bengkulu/UPT. BKN di Bengkulu; 2) Syarat mengikuti ujian SKD dan SKB dengan membawa e-KTP Asli dan Kartu Peserta Ujian Asli

dalam keadaan baik; 3) Apabila peserta ujian tidak membawa persyaratan pada poin (2) TIDAK DAPAT mengikuti ujian

dan DINYATAKAN GUGUR. 4) Jadwal Pelaksanaan

NO KEGIATAN TANGGAL

1. Pengumuman Kebutuhan Calon Pegawai Negeri

Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong

Tahun 2019

11 November 2019 s/d

25 November 2019 atau

Sesuai dengan yang

diumumkan pada portal

SSCASN

2. Pendaftaran Online Sesuai dengan yang

diumumkan pada portal

SSCASN

3. Penerimaan berkas 14 November 2019 s/d

26 November 2019 atau

Sesuai dengan yang

diumumkan pada portal

SSCASN

4. Pengumuman Peserta Seleksi Kompetensi Dasar

(SKD)

Jadwal Menyusul

5. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Jadwal Menyusul

6. Pengumuman Peserta Seleksi Kompetensi

Bidang (SKB)

Jadwal Menyusul

7. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Jadwal Menyusul

8. Pengumuman Akhir Seleksi CPNS Tahun 2019 Jadwal Menyusul

3 Pengumuman Hasil Seleksi 1) Hasil Seleksi Administrasi, ujian SKD dan ujian SKB di umumkan melalui

http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/;

2) Informasi lebih lanjut mengenai seleksi CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun 2019 dapat dilihat melalui http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/ atau email: [email protected];

Page 5: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

5

H. PRINSIP KELULUSAN

1. Pengumuman peserta yang dinyatakan lulus dilakukan oleh Pejabat Pembina Kepegawaian/ yang diberi wewenang berdasarkan hasil integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan nilai Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dari BKN;

2. Penetapan dan pengumuman terhadap peserta seleksi yang dinyatakan lulus harus sesuai dengan jumlah formasi pada masing-masing jabatan dan kualifikasi pendidikan sebagaimana ditetapkan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi;

3. Dalam hal peserta seleksi sudah dinyatakan lulus oleh Pejabat Pembina Kepegawaian, namun tidak memenuhi persyaratan untuk ditetapkan NIP oleh Badan Kepegawaian Negara, maka Pejabat Pembina Kepegawaian tidak dapat menetapkan Surat Keputusan pengangkatan yang bersangkutan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil.

I. KETENTUAN KHUSUS

1. Pelamar dari kategori P1/TL adalah peserta seleksi penerimaan CPNS tahun 2018 dan memenuhi nilai ambang batas / passing grade berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 37 Tahun 2018 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2018 serta masuk dalam 3 (tiga) kali formasi jabatan yang dilamar untuk dapat mengikuti SKB tahun 2018, namun dinyatakan tidak lulus sampai dengan tahap akhir;

2. Peserta P1/TL dapat mendaftar dan mengikuti seleksi CPNS tahun 2019 dengan menggunakan kualifikasi pendidikan yang sama pada saat melamar sebagai CPNS Tahun 2018, pada jabatan dan instansi yang diingikan baik sama ataupun tidak sama dengan yang dilamar saat mendaftar sebagai CPNS Tahun 2018;

3. Pelamar P1/TL yang akan mengikuti seleksi CPNS Tahun 2019 WAJIB mendaftar di SSCASN dengan menggunakan NIK yang sama dengan yang digunakan saat pendaftaran seleksi CPNS 2018 dan melakukan proses pendaftaran dan pengunggahan dokumen persyaratan sesuai dengan ketentuan;

4. Pelamar P1/TL memilih jabatan dan jenis formasi yang akan dilamar. Secara sistem, nilai SKD tahun 2018 sah digunakan untuk mengikuti seleksi CPNS tahun 2019;

5. Pelamar P1/TL HARUS memilih mengikuti atau tidak mengikuti SKD Tahun 2019 pada sistem SSCASN;

6. Pelamar P1/TL yang memilih MENGIKUTI SKD Tahun 2019, kemudian tidak mengikuti SKD, dinyatakan GUGUR;

7. Pelamar P1/TL yang memilih mengikuti SKD Tahun 2019 yang memenuhi nilai ambang batas / passing grade SKD Tahun 2019 pada formasi jabatan yang dilamar diberikan peluang menggunakan nilai terbaik antara nilai SKD Tahun 2018 dan SKD Tahun 2019, sebagai dasar untuk dapat mengikuti tahap SKB selanjutnya;

8. Pelamar P1/TL yang TIDAK memilih mengikuti SKD Tahun 2019, maka nilai SKD yang digunakan adalah nilai SKD Tahun 2018;

9. Nilai SKD Pelamar P1/TL akan di peringkat dengan nilai SKD dari peserta Seleksi CPNS Tahun 2019 lainnya yang memenuhi nilai ambang batas/passing grade pada jenis formasi dan jabatan yang dilamar untuk menentukan peserta yang dapat mengikuti SKB paling banyak 3 (tiga) kali formasi berdasarkan peringkat tertinggi.

J. KETENTUAN LAIN

1. Pendaftaran dan seluruh proses seleksi TIDAK DIPUNGUT BIAYA; 2. Peserta seleksi CPNS tahun 2018 yang dinyatakan lulus tahap akhir seleksi dan telah

mendapatkan penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) dari BKN, kemudian mengundurkan diri, maka yang bersangkutan TIDAK DAPAT mendaftar pada seleksi pengadaan CPNS tahun 2019;

3. Pelamar yang hanya melakukan pendaftaran pada portal SSCASN namun tidak mengantarkan berkas atau hanya mengantar berkas namun tidak mendaftar pada portal SSCASN, dinyatakan GUGUR;

4. Pelamar pada formasi jabatan Khusus Penyandang Disabilitas yang tidak melampirkan surat keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2 dinyatakan GUGUR;

5. Panitia tidak menerima atau melayani dokumen/berkas pelamar yang dikirim melalui Pos/Perantara;

6. Penyampaian berkas pelamaran yang dilakukan diluar waktu yang telah ditentukan dianggap tidak sah dan dinyatakan GUGUR;

7. Kelulusan peserta adalah prestasi dan hasil kerja perserta itu sendiri, jika ada pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun, baik dari Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong atau pihak lain, maka hal tersebut adalah tindakan penipuan dan kepada peserta, keluarga maupun pihak lain dilarang memberi sesuatu dalam bentuk apapun kepada Panitia sesuai Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku;

Page 6: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

6

8. Bagi pelamar yang memberikan keterangan TIDAK benar/palsu pada saat pendaftaran, pemberkasan maupun setelah di angkat menjadi CPNS/PNS, Pemerintah Kabupaten Lebong berhak MEMBATALKAN kelulusan serta MEMBERHENTIKAN status sebagai CPNS/PNS;

9. Pelamar harus membaca dengan cermat pengumuman, memenuhi semua persyaratan dan melakukan pendaftaran sesuai dengan tata cara yang termuat dalam pengumuman;

10. Tempat Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) akan diinformasikan dilaman http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/ dan/atau Papan Pengumuman Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Lebong;

11. Informasi resmi yang terkait dengan seleksi CPNS Tahun 2019 hanya dapat dilihat dalam situs online https;//www.menpan.go.id; http://bkn.go.id http://sscasn.bkn.go.id dan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Lebong dilaman http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/ atau Papan Pengumuman Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Lebong;

12. Para calon pelamar disarankan untuk terus memantau situs tersebut (sebagaimana dimaksud pada nomor 10 di atas) untuk melihat pengumuman-pengumuman penting lainnya serta waktu dan tempat pelaksanaan ujian;

13. Apabila Dokter yang memeriksa Kesehatan CPNS merekomendasikan bahwa CPNS tersebut tidak layak untuk diangkat sebagai PNS, maka CPNS tersebut diberhentikan;

14. Keputusan Panitia Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun 2019, bersifat MUTLAK dan tidak dapat di ganggu gugat;

15. Berkas lamaran yang sudah disampaikan kepada panitia seleksi CPNS menjadi milik panitia dan tidak dapat dikembalikan;

16. Pemerintah Kabupaten Lebong tidak bertanggung jawab atas pungutan atau tawaran berupa apapun oleh oknum-oknum yang mengatasnamakan Pemerintah Kabupaten Lebong atau Panitia Seleksi Pengadaan CPNS Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun Anggaran 2019;

17. Apabila ada perubahan jadwal pendaftaran dan hal-hal lainnya, akan segera diumumkan melalui Portal SSCASN Tahun 2019 http://sscasn.bkn.go.id dan http://lebongkab.go.id/skpd/badan-kepegawaian-dan-pengembangan-sdm/ dan atau melalui media cetak serta Papan Pengumuman Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Lebong;

18. Pelayanan dan penjelasan informasi serta pengaduan terkait pelaksanaan seleksi CPNS Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun 2019 dapat menghubungi:

a. Nomor Whatsapp 085366543935 (chat only) pada hari dan jam kerja Pemerintah Kabupaten Lebong;

b. Email : [email protected] pada hari dan jam kerja Pemerintah Kabupaten Lebong.

Ditetapkan di Tubei Pada tanggal 10 November 2019

a.n. BUPATI LEBONG

SEKRETARIS DAERAH Selaku Ketua Panitia Pelaksana Pengadaan

Seleksi CPNS Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun Anggaran 2019,

H. MUSTARANI, SH., M.Si Pembina Utama Muda

NIP. 196805301998031002

Catatan :

1. Pengisian data waktu pendaftaran peserta online harus teliti dan cermat, baca petunjuk pada website

http://SSCASN.bkn.go.id kesalahan setelah pencetakan tidak bisa di rubah, kesalahan pengisian data sepenuhnya menjadi tanggung jawab pelamar;

2. Tidak boleh membawa HP, Tab, Pager kedalam ruangan pada saat ujian/tes; 3. Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diperbaiki sebagimana mestinya.

Page 7: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

7

Lampiran Pengumuman Seleksi Pengadaan CPNS Di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun Anggaran 2019 Nomor Nomor 800/ 02 /PANSELDACPNS-KL/XI/2019 Tanggal 10 November 2019

NO NAMA JABATAN

KUALIFIKASI PENDIDIKAN

ALOKASI FORMASI

UNIT KERJA

PENEMPATAN UMUM

KHUSUS

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

JUMLAH SELURUHNYA

98 2

I. TENAGA PENDIDIKAN

53

2

1 AHLI PERTAMA – GURU KELAS

S-1 PENDIDIKAN GURU

SEKOLAH DASAR

1

SDN 28 LEBONG

1

SDN 41 LEBONG

1

SDN 40 LEBONG

1

SDN 39 LEBONG

1

SDN 38 LEBONG

1

SDN 36 LEBONG

1 SDN 01 LEBONG

1

SDN 34 LEBONG

1

SDN 74 LEBONG

1

SDN 30 LEBONG

1

SDN 69 LEBONG

1

SDN 48 LEBONG

1

SDN 66 LEBONG

1

SDN 65 LEBONG

1

SDN 12 LEBONG

1

SDN 64 LEBONG

1

SDN 47 LEBONG

1

SDN 45 LEBONG

1

SDN 86 LEBONG

1

SDN 46 LEBONG

1

SDN 80 LEBONG

1

SDN 44 LEBONG

1

SDN 17 LEBONG

1

SDN 59 LEBONG

1

SDN 53 LEBONG

Page 8: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

8

NO NAMA JABATAN

KUALIFIKASI PENDIDIKAN

ALOKASI FORMASI

UNIT KERJA

PENEMPATAN UMUM

KHUSUS

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1

SDN 88 LEBONG

1

SDN 14 LEBONG

1

SDN 16 LEBONG

1

SDN 87 LEBONG

1

SDN 60 LEBONG

1

SDN 57 LEBONG

1

SDN 49 LEBONG

1 SDN 42 LEBONG

1

SDN 56 LEBONG

1

SDN 07 LEBONG

1

SDN 02 LEBONG

1

SDN 04 LEBONG

1

SDN 21 LEBONG

1

SDN 33 LEBONG

1

SDN 08 LEBONG

1

SDN 03 LEBONG

1

SDN 05 LEBONG

1

SDN 06 LEBONG

1

SDN 85 LEBONG

1

SDN 27 LEBONG

1

SDN 35 LEBONG

1

SDN 84 LEBONG

1

SDN 09 LEBONG

1

SDN 43 LEBONG

1

SDN 50 LEBONG

1

SDN 29 LEBONG

1

SDN 76 LEBONG

1

SDN 71 LEBONG

2 AHLI PERTAMA - GURU TAMAN KANAK-KANAK

S-1 PENDIDIKAN TAMAN KANAK-KANAK

1 TK AISYIAH

MUARA AMAN

Page 9: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

9

NO NAMA JABATAN

KUALIFIKASI PENDIDIKAN

ALOKASI FORMASI

UNIT KERJA

PENEMPATAN UMUM

KHUSUS

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1

TK PEMBINA LEBONG UTARA

II. TENAGA KESEHATAN

43

1 AHLI PERTAMA- DOKTER DOKTER UMUM 1

PUSKESMAS PERAWATAN TES

1

PUSKESMAS TALANG LEAK

1

PUSKESMAS SUKARAJA

1

PUSKESMAS PERAWATAN TABA ATAS

1

PUSKESMAS KOTA BARU

1

PUSKESMAS TOPOS

2 AHLI PERTAMA – DOKTER GIGI DOKTER GIGI 1

PUSKESMAS LIMAUPIT

1

PUSKESMAS SEMELAKO

1

PUSKESMAS SUKARAJA

1

PUSKESMAS PERAWATAN TABA ATAS

3 AHLI PERTAMA - PERAWAT NERS

5

PUSKESMAS TOPOS

4 PELAKSANA/TERAMPIL - BIDAN D-III KEBIDANAN 1

PUSKESMAS KOTA DONOK

5

PUSKESMAS PERAWATAN TES

3

PUSKESMAS TALANG LEAK

5

PUSKESMAS SEMELAKO

3

PUSKESMAS KOTA BARU

1

PUSKESMAS TOPOS

5 PELAKSANA/TERAMPIL - PERAWAT

D-III KEPERAWATAN 3 PUSKESMAS KOTA

DONOK

2

PUSKESMAS TALANG LEAK

3

PUSKESMAS SEMELAKO

2

PUSKESMAS KOTA BARU

III. TENAGA TEKNIS

2

1 AHLI PERTAMA – PAMONG BELAJAR

S-1 PENDIDIKAN 2 DINAS

PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

a.n. BUPATI LEBONG

SEKRETARIS DAERAH Selaku Ketua Panitia Pelaksana Pengadaan

Seleksi CPNS Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong Tahun Anggaran 2019,

H. MUSTARANI, SH., M.Si Pembina Utama Muda

NIP. 196805301998031002

Page 10: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

FORMAT

SURAT LAMARAN

DAN

SURAT PERNYATAAN

Page 11: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

............., 2019

PERIHAL : PERMOHONAN UNTUK DIANGKAT MENJADI CPNSD FORMASI TAHUN 2019 KABUPATEN LEBONG

KEPADA YTH. BAPAK BUPATI LEBONG UP. BAPAK KEPALA BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA KABUPATEN LEBONG DI- TUBEI

DENGAN HORMAT, SAYA YANG BERTANDATANGAN DIBAWAH INI :

1 NAMA LENGKAP : 2 TEMPAT LAHIR : DESA/ KELURAHAN : KECAMATAN : KOTA/ KABUPATEN :

3 TANGGAL LAHIR : 4 UMUR : 5 JENIS KELAMIN : LAKI-LAKI/ PEREMPUAN * 6 PENDIDIKAN TERAKHIR : 7 STATUS PERKAWINAN : MENIKAH/ BELUM MENIKAH * 8 AGAMA : 9 ALAMAT LENGKAP (SESUAI KTP) :

10 KODE INSTANSI KABUPATEN LEBONG : 5808 11 KUALIFIKASI PENDIDIKAN YANG DILAMAR : 12 JABATAN YANG DILAMAR : 13 EMAIL AKTIF : 14 NOMOR TELPON/ HP :

DENGAN INI MENGAJUKAN PERMOHONAN KEPADA BAPAK UNTUK DAPAT DIANGKAT MENJADI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH (CPNSD) FORMASI TAHUN 2019 DI LINGKUNGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN LEBONG. SEBAGAI BAHAN PERTIMBANGAN BAPAK, BERSAMA INI SAYA LAMPIRKAN :

1. Formulir pendaftaran yang telah dicetak sebanyak 1 (satu) lembar; 2. Surat Lamaran ditulis tangan dengan tinta hitam menggunakan huruf kapital (huruf besar)

yang ditujukan kepada Panitia Seleksi CPNS Daerah Kabupaten Lebong (Bupati Lebong) Tahun 2019 dan ditanda tangani bermaterai Rp.6000,-;

3. Fotokopi Ijazah Perguruan Tinggi/STTB terakhir yang disahkan/dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dan distempel asli/basah (tidak di scan);

4. Fotokopi Transkrip Nilai Akademik yang disahkan/dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dan distempel asli/basah (tidak di scan);

5. Pas Foto warna berlatar belakang merah ukuran 3 x 4 sebanyak 3 lembar. Satu lembar ditempel di formulir pendaftaran, 2 lembar lainnya ditulis nama pelamar pada bagian belakang foto;

6. Surat Pernyataan sesuai dengan persyaratan pelamaran diketik dengan menggunakan komputer yang ditandatangani bermaterai 6000,-;

7. Fotokopi Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) asli yang masih berlaku dilegalisir oleh pejabat yang berwenang (Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil) sebanyak 1 satu lembar);

8. Fotokopi Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku (khusus pelamar jabatan tenaga kesehatan);

9. Fotokopi Sertifikat Pendidik (khusus pelamar jabatan tenaga pendidik/ guru);** 10. Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menyatakan bahwa pelamar

menyandang disabilitas fisik pada anggota gerak kaki (tungkai) dengan derajat 1 atau 2 (Asli) dan masih berlaku;***

11. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Asli dari Kepala Kepolisian Resor sesuai dengan domisili dan yang masih berlaku;

DEMIKIAN SURAT PERMOHONAN INI SAYA BUAT DENGAN SEBENAR-BENARNYA. ATAS PERTIMBANGAN BAPAK SAYA UCAPKAN TERIMA KASIH.

HORMAT SAYA

.....................................

CATATAN: * ) PILIH SALAH SATU. **) DISESUAIKAN DENGAN KELENGKAPAN PELAMAR/JIKA TIDAK ADA, TIDAK PERLU DICANTUMKAN. ***) KHUSUS PELAMAR DISABILITAS. SURAT LAMARAN BOLEH LEBIH DARI SATU HALAMAN.

Meterai

Rp. 6000

Page 12: SEKRETARIAT DAERAH · 2019-11-11 · 1 pemerintah kabupaten lebong sekretariat daerah jalan raya tubei no. 01 kec. lebong atas telp. (0738) 21003 t u b e i pengumuman nomor 800/ 02

SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertandatangan di bawah ini :

Nama :

Tempat, tanggal lahir :

Pendidikan / jurusan :

Agama :

Alamat :

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa saya :

1. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan

yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana

dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;

2. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atautidak

dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota

Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat

sebagai pegawai swasta;

3. Tidak berkedudukan sebagai Calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia,

anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;

4. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis

Demikian Pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, dan saya bersedia dituntut di

pengadilan serta menerima segala tindakan yang diambil oleh Instansi Pemerintah,

apabila di kemudian hari terbukti pernyataan saya ini tidak benar.

.........., 2019 Yang membuat pernyataan

……………………….

Meterai

Rp. 6000

CONTOH FORMAT