Resume Film Life is Beautiful

download Resume Film Life is Beautiful

of 2

Transcript of Resume Film Life is Beautiful

Nama : RIASRI NURWIRETNO NIM : 209000053

PSIKOLOGI B

Life is Beautiful

Rasialisme sudah tumbuh sejak awal peradaban umat manusia. Masalah Rasialisme tidak kunjung selesai dan masih terus saja terjadi. Jerman merupakan salah satu Negara yang menerapkan sistem Rasialisme. Hal ini terlihat dari terbentuknya NAZI Jerman serta dibuatnya kamp konsentrasi. Dibentuknya dua hal tersebut berkaitan dengan kekalahannya terhadap Polandia. Film Life is Beautiful adalah satu dari sekian banyak film yang mengangkat kisah nyata tentang kekejaman Jerman kepada Bangsa Yahudi. Pada Perang Dunia ke-II Polandia menang atas Jerman. Namun , Jerman tidak dapat menerima kekalahan tersebut dan menganggap Bangsa Yahudi sebagai penyebab kekalahan. Dibentuklah Gerakan Anti Yahudi dibawah naungan NAZI. Pasukan Jerman menggiring orang-orang Yahudi untuk dijadikan pekerja paksa. Saat itu, Tahun 1939 Jerman menginvansi Italia. Arrezo, salah satu kota yang terkena invansi tersebut. Di kota itulah hidup sebuah keluarga bahagia pasangan Guildo dan Dora yang dikaruniai anak bernama Joshua. Pada invansi tersebut Guildo dan Joshua yang merupakan seorang Yahudi ditangkap tentara Jerman untuk dijadikan pekerja paksa. Dora tidak mengetahuinya. Ketika Dora tidak menemukan siapapun di rumah, ia segera menuju stasiun kereta yang akan membawa orang-orang Yahudi. Dora yang bukan merupakan seorang Yahudi, memohon kepada salah satu tentara Jerman dan memaksa untuk ikut dalam kereta tersebut. Hari itu adalah hari ulang tahun Joshua. Sebagai Ayah yang baik, Guildo tidak menceritakan hal yang sebenarnya kepada Joshua. Sepanjang perjalanan Joshua selalu menanyakan kemana mereka akan pergi, Guildo membohongi Joshua dan menjawab setiap pertanyaan yang Joshua ajukan dengan lelucon-lelucon agar Joshua dapat tertawa. Ketika sampai di kamp konsentrasi, Guldo mengatakan kepada Joshua bahwa mereka sedang melakukan sebuah permainana, mereka harus mengumpulkan poin dan pemenang dengan poin tertinggi akan mendapatkan sebuah tank besar. Saat perang berakhir, Joshua keluar dari tempat persembunyiannya dan merasa dirinya menang tanpa menyadari bahwa Ayahnya sudah tiada.

Nama : RIASRI NURWIRETNO NIM : 209000053

PSIKOLOGI B Kisah nyata ini menyiratkan kasih sayang seorang Ayah yang begitu besar kepada anaknya. Lelah, letih dan sedihnya tidak pernah ia tunjukan didepan anaknya. Hal lain yang menyentuh adalah kesediaan Dora yang bukan seorang Yahudi untuk ikut menjadi seorang pekerja paksa. Kedua hal tersebut seolah mengajari kita untuk selalu mengubah cara pandang kita kepada sesuatu yang baik, dan belajar untuk melihat segalanya dari sisi yang berbeda. Sistem politiknya jelas menggambarkan betapa berkuasanya NAZI Jerman pada saat itu. Para Yahudi dipekerjakan secara paksa dengan asupan makanan yang sangat kurang. Siapapun yang dengan atau tanpa sengaja membuat kesalahan, maka pasukan Jerman tidak akan segan untuk menembak mereka. Film ini mampu menggambarkan situasi saat itu dengan baik, serta penonton dengan mudah dapat menangkap hikmah dari film tersebut.