Resep Kue S

20
SINGKONG KIPAS Bahan: 600 gr Singkong 700 gr Udang ukuran 30-4- pcs/kg 200 gr Udang fillet kecil 2 sdm Kelapa Parut 1 bt Daun bawang 2 btr Telur 1 sdm Mentega Garam secukupnya Lada Secukupnya Cara membuat : 1. Singkong di parut halus. Buat adonan dengan dicampur irisan daun bawang, kelapa parut, kuning telur dan mentega. masukan udang kecil yang sudah dicincang kedalam adonan. 2. Masukkan adonan pada udang yang sudah dikupas dan dibelah serta dibuang kotorannya. 3. Goreng udang tadi dengan minyak panas 4. Sajikan dengan karedok dan dan sambal kacangnya. Untuk : 5 Porsi

description

Resep Kue S

Transcript of Resep Kue S

RUJAK SEGAR

SINGKONG KIPAS

Bahan: 600 gr Singkong 700 gr Udang ukuran 30-4- pcs/kg 200 gr Udang fillet kecil 2 sdm Kelapa Parut 1 bt Daun bawang 2 btr Telur 1 sdm Mentega Garam secukupnya Lada Secukupnya Cara membuat :

1. Singkong di parut halus. Buat adonan dengan dicampur irisan daun bawang, kelapa parut, kuning telur dan mentega. masukan udang kecil yang sudah dicincang kedalam adonan.

2. Masukkan adonan pada udang yang sudah dikupas dan dibelah serta dibuang kotorannya.

3. Goreng udang tadi dengan minyak panas

4. Sajikan dengan karedok dan dan sambal kacangnya.

Untuk : 5 Porsi

SUP BIHUN HYPERLINK "http://www.indosiar.com/download/messenger.htm"

BAHAN :300 gram bihun200 gram daging sapi, iris tipis250 gram udang sedang, buang kulit sisakan ekornya12 buah bakso ikan1 sdt kaldu bubuk, bila suka1 ikat sawi hijau200 gram toge siangi2 batang daun bawang, iris

Kuah :2 sdm minyak goreng2 siung bawang putih, memarkan2 cm jahe, memarkan1,5 liter air2 sdt garam1 sdt merica bubuk CARA MEMBUAT :

1. Bihun rendam dalam air hangat hingga lunak, angkat dan tiriskan.

2. Panaskan minyak tumis bawang putih dan kulit udang hingga berubah warna, campur kulit udang, air dan jahe, didihkan, angkat dan saring.

3. Didihkan kembali kaldu, tambahkan garam dan merica bubuk, bila suka tambahkan kaldu bubuk. Masukkan udang, bakso udang dan irisan daging sapi, masak hingga matang.

4. Siapkan mangkuk taruh bihun, sawi hijau dan toge sedu dengan kaldu hingga layu, tambahkan kaldu dan isiannya.

5. Sajikan hangat.

Untuk : 6 orang

STRAWBERRY RING CAKE

Bahan :275 gram tepung self-raising1 sdm kayu manis bubuk100 gr gula palem60 ml minyak selada250 ml jus apel1 buah apel kupas potong dadu100 gram strawberry segar potong dadu

Hiasan : strawberry segar, irisan apel dan selai strawberry Cara membuat :

1. Panaskan oven dengan temperature 180 derajat celcius, siapkan loyang bentuk cincin ukuran 1 liter.

2. Campur tepung self-raising dengan kayu manis bubuk dan gula palem, aduk rata masukkan minyak selada dan jus apel, aduk rata.

3. Tambahkan irisan apel dan strawberry, aduk rata tuangkan ke dalam loyang.

4. Panggang selama 35-40 menit, angkat dan hias dengan irisan strawberry, apel dan selai strawberry.

Untuk : 10 potong

STEAM FRUIT CAKE

Bahan :6 butir kuning telur2 butir putih telur80 gram gula palem50 gram gula pasir1/2 sdt cake emulsifier125 gram tepung terigu1 sdm kayu manis bubuk atau bumbu spekuk100 gram margarine, lelehkan150 gram kismis100 gram campuran ceri merah hijau, potong-potong

Hiasan : cokelat masak leleh

Cara membuat :

1. Siapkan loyang bentuk cincin ukuran 600 ml, olesi dengan margarine dan taburi tepung terigu, siapkan dandang yang cukup untuk ukuran loyang, panaskan.

2. Kocok telur bersama gula palem, gula pasir dan cake emulsifier, kocok hingga mengembang dan lembut.

3. Masukkan tepung terigu dan bubuk kayu manis, aduk rata, masukkan margarine cair, aduk rata, tambahkan kismis dan ceri merah hijau, aduk rata tuangkan kedalam loyang.

4. Kukus selama 30 menit hingga matang, angkat, dinginkan dan hias dengan cokelat masak.

5. Potong-potong sajikan.

Untuk : 8 potong

SERABI SOLO

Bahan :500 gram tepung beras50 gram tepung terigu 225 gram gula pasir1/4 sdt vanili bubuk1/4 sdt ragi instant1/4 sdt soda kue1 butir telur400 ml air450 ml santan kelapa untuk adonan100 ml santan kental untuk olesan

Taburan : irisan pisang, irisan nangka, mesyes atau taburan lain menurut selera.

Cara membuat :

1. Tepung beras campur dengan tepung terigu, tambahkan vanili bubuk, ragi instant, soda kue dan telur, aduk rata.

2. Campur air dengan gula pasir, aduk hingga larut, tuangkan kedalam tepung terigu, aduk rata, tambahkan santan dan aduk hingga menjadi adonan yang kental.

3. Siapkan wajan dari tanah liat, panaskan, tuangkan adonan secukupnya dan beri taburan menurut selera, tutup, tambahkan santan kental diatasnya dan matangkan.

4. Sajikan hangat.

Untuk : 30 buah

SIOMAY AYAM UDANG

Bahan :200 gram udang cincang kasar200 gram daging ayam cincang3 butir bawang merah, cincang dan tumis dengan 2 sdm mniyak goreng3 sdm tepung sagu1 putih telur1/2 sdt garam, 1/4 sdt merica bubuk dan 1 sdt gula pasir1 sdt kecap asin1 sdm minyak wijen2 buah jamur shitake segar, cincang (bila ada)20 buah kulit pangsit, potong bentuk bulat diameter 7 cmHiasan : 1 kuning telur campur dengan 2 sdm tepung sagu dan 1 sdt tepung terigu, 1/4 sdt gara, aduk rata, tambahkan sedikit pewarna merah dan kuning, aduk rata.

Pelengkap : saus cabai botolan

Cara membuat :1. Campur udang dengan ayam, aduk rata, tambahkan tumisan bawang merah, cincang masukkan bersama minyaknya, aduk rata.

2. Masukkan tepung sagu, telur, garam, merica, gula pasir, kecap asin dan minyak wijen, tambahkan jamur shitake aduk rata.

3. Ambil selembar kulit pangsit, taruh 1 sdm isi dan bentuk siomay. Lakukan terus hingga seluruhnya dibentuk.

4. Adonan hiasan masukkan ke dalam kantung plastic hias dan semprotkan diatas siomay.

5. Kukus siomay selama 15 menit hingga matang, angkat, selagi panas olesi dengan minyak goreng.

6. Sajikan hangat dengan saus cabai botolan.

Untuk : 20 buah

SPAGHETTI SAUS MARINARA

Bahan :300 gram spaghetti rebus matang3 sdm minyak zaitun5 siung bawang putih cincang kasar1 bawang bombay cincang kasar50 gram pasta tomat6 sdm saus tomat1 sdm gula pasir1 sdt garam , 1 sdt merica bubuk2 sdt oregano bubuk kasar3 buah tomat buang bijinya potong dadu200 gram kerang putih200 gram daging kakap potong dadu300 gram udang sedang

Taburan : peterseli cincang dan daun basil segar Cara membuat :

1. Spaghetti setelah direbus matang, tiriskan.

2. Panaskan minyak zaitun tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu, masukkan pasta tomat, saus tomat, gula pasir, garam, merica dan oregano, masak hingga mendidih.

3. Masukkan tomat, kerang, kakap dan udang, masak hingga matang, angkat.

4. Siapkan pinggan taruh s[aghetti, tuangkan sausnya dan taburi dengan peterseli cancan dan hias daun basil segar.

5. Sajikan hangat.

Untuk : 2 orang

SOESMAKER

Bahan : Isi :1 sdm margarine3 siung bawang merah, cincang1 sdm tepung terigu150 ml susu cair100 gram daging ayam, potong dadu kecil1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk, 2 sdt gula pasir dan 1/2 sdt pala bubuk1 batang wortel, serut, rebus setengah matang1 batang seledri iris1/2 batang daun bawang iris

Bolu :5 kuning telur100 gram gula pasir150 gram tepung terigu1/2 sdt baking powder80 gram margarine lumerkan1/4 sdt vanili bubuk

Hiasan : keju cheddar parut

Cara membuat :

1. Isi : panaskan margarine, tumis bawang merah hingga layu, masukkan tepung terigu aduk rata, tambahkan susu cair, ayam, garam, merica, gula pasir dan pala, aduk rata. Tambahkan wortel, masak hingga mengental dan matang, masukkan seledri dan daun bawang, aduk rata angkat sisihkan.

2. Bolu : panaskan oven dengan temperatur 180 derajat Celcius, siapkan loyang kecil atau cetakan bolu kecil ukuran 8 cm, olesi dengan margarine dan taburi tepung terigu, sisihkan.

3. Kocok telur dan gula pasir hingga lembut dan berwarna lebih pucat. Masukkan tepung terigu dan baking powder aduk rata, tambahkan margarine yang telah dilelehkan dan vanili, aduk rata tuangkan 2 sdm ke cetakan taruh 1 sdm isian dan tutup dengan adonan, taburi dengan keju cheddar.

4. Panggang selama 20 menit hingga berwarna cokelat keemasan dan matang, angkat.

5. Sajikan

Untuk : 20 potong

SIOMAY IKAN TENGGIRI

Bahan :350 gram ikan tenggiri, haluskan50 gram tepung sagu3 siung bawang merah, cincang dan tumis1 butir telur1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk, 1 sdm gula pasir1 batang daun bawang, iris1 sdt kaldu bubuk rasa ayam

Pelengkap : kulit siomay, kentang kukus sebentar, tahu, jeruk limau dan saus kacang: 200 gram kacang tanah, goreng dan haluskan 200 ml air, 5 sdm saus tomat, 2 sdm saus sambal botol, 2 sdm kecap manis, 1 sdm cuka masak dan 1 sdm gula pasir, aduk rata dan rebus hingga mendidih, angkat.

Cara membuat :

1. Campur ikan tenggiri dengan tepung sagu, tumisan bawang merah, telur, garam, merica bubuk dan gula pasir, aduk rata.

2. Tambahkan irisan daun bawang dan kaldu bubuk rasa ayam, aduk rata.

3. Penyelesaian : ambil selembar kulit siomay, isi dengan 1 sdm adonan, bentuk siomay, kentang potong menurut selera, beri kerok bagian tengahnya, isi dengan 1 sdm adonan, isi tahu, kerok bagian tengahnya isi dengan 1 sdm isian.

4. Kukus dalam dandang panas selama 15 menit, angkat.

5. Sajikan hangat dengan saus kacang, kecap manis, saus tomat dan jeruk limau.

Untuk : 20 potong

SOSIS SOLO

Bahan :

Kulit : 5 butir telur 150 ml santan1 sdm tepung terigu1/2 sdt garam1 sdm minyak goreng

Isi : 250 gram daging sapi2 lembar daun jeruk1 lembar daun salam1 batang serai memarkan1 cm jahe memarkan100 ml santan kental1 sdm maizena

Haluskan : 5 butir bawang merah 3 siung bawang putih 1 sdt ketumbar, sangrai 1/2 sdt jintan, sangrai 1 sdt garam, 1/2 merica bubuk1 sdm gula pasir

Cara membuat :

1. Kulit: aduk rata tepung terigu bersama santan masukkan telur dan garam, aduk rata, tambahkan minyak goreng, aduk rata. Siapkan wajan pipih ukuran 20 cm, olesi dengan sedikit minyak, buat dadar yang tipis, angka dan sisihkan.

2. Isi : panaskan minyak, tumis bumbu halus dan rempah hingga harum, angkat campur daging dengan telur, bumbu, santan tepung maizena dan aduk rata.

3. Penyelesaian : ambil selembar dadar isi dengan 1 sdm isian, gulung, lakukan terus hingga seluruh adonan habis.

4. Siapkan dandang panas, kuku selama 15 menit atau hingga matang, angkat.

5. Sajikan dengan cabai rawit.

Untuk : 20 buah

SWEEDY CAKE

Bahan :

Cake :

5 butir telur 150 gram gula pasir125 gram tepung terigu30 gram cokelat bubuk 100 gram margarine

Olesan :

150 gram selai kacang 150 gram cokelat pasta oles roti

Hiasan : Cokelat masak lelehkan cetak bentuk daun, cokelat pasta oles roti dan cokelat bubuk.

Cara membuat :

1. Cake : panaskan oven dengan temperatur 175 derajat celcius, sipkan loyang ukuran 20 cm bentuk jantung hati, olesi dengan magarine dan taburi tepung terigu, sisihkan.

2. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang dan kaku, masukkan tepung terigu, cokelat bubuk dan baking powder, aduk rata, masukkan margarine leleh aduk rata.

3. Tuangkan ke dalam loyang dan panggang selama 30 menit, angkat dan dinginkan

4. Olesan : Campur pasta/selai kacang dengan cokelat oles, aduk rata. Potong kue mendatar 2 bagian dan beri olesan kacang, rapatkan kembali.

5. Olesi permukaan kue dengan cokelat oles dan taburi cokelat bubuk, hias kue menurut selera dan simpan dalam lemari pendingin.

Untuk : 12 potong

SUS GORENG ISI PISANG

Bahan : 250 ml susu cair 125 gram margarine 1 sdm gula pasir 125 tepung terigu 3 butir telur

Isi : 4 Buah pisang raja, potong menurut selera Minya untuk menggoreng dan 1 sdm magarine Taburan : 50 gram gula bubuk campur dengan 1 sdm kayu manis bubuk.

Cara membuat :

1. Didihkan susu bersama margarin dan gula pasir. setelah mendidih masukan tepung terigu, aduk rata dan masak hingga menjadi kalis tidak lengket lagi baru angkat.

2. Setelah agak dingin, masukan telur, aduk rata. Masukan potongan pisang raja.

3. Panaskan minyak goreng, beri 1 sdm margarine, ambil adonan secukupnya, masukan kedalam minyak dan goreng hingga berwarna cokelat keemasan, lalu angkat.

4. Tata pinggan taburi dengan campuran gula bubuk dan kayu manis bubuk.

5. Sajikan.

Untuk: 30 potong

STRAWBERRY CREAM TART

Bahan dasar :1 bolu gulung seberat 400 gr,irisAdonan isi:350 gr Stroberi segar, haluskan100 gr gula pasir150 ml susu cair1 bungkus agar-agar bubuk warna putih500 ml krim kental, kocok10 gr gelatin larutkan dengan 50 ml air hangat

Pelengkap : Stroberi segar

Cara membuat:1. Siapkan loyang bongkar pasang ukuran 22 cm, sisihkan2. Tata irisan bolu gulung didasar dan pinggiran loyang3. Adonan isi :Stroberi yang telah dihaluskan campur dengan gula pasir, susu cair dan agar-agar, aduk rata dan didihkan, angkat dan dinginkan4. Krim kental kocok hingga mengembang kaku, campurkan ke adonan Stroberi5. Gelatin yang telah dilarutkan, tuang kedalam adonan Stroberi, aduk rata6. Tuangkan adonan isi kedalam loyang dan simpan dalam lemari pendingin selama 3 jam hingga mengeras7. Hias dengan buah Stroberi segar dan sajikan dingin

Untuk 12 potong

SPAGHETTY SAUS KARE

BAHAN:250 gram spageti, rebus matang2 lembar daun jeruk

Saus:3 sdm minyak zaitun6 siung bawang putih, cincang1 buah bawang bombay, cincang1 sdm tepung terigu200 ml susu cair50 ml krim kental50 gram bumbu kare basah, siap beli250 gram udang sedang, kupas, sisakan ekornya150 gram daging kakap, potong menurut selera150 gram kerang putih1 sdt garam dan 1 sdt merica bubuk1 buah paprika merah, iris

Taburan: 1 sdm peterseli cincang

CARA MEMBUAT:

1. Panaskan minyak zaitun, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Tambahkan susu cair, krim, dan bumbu kare, aduk rata. Masukkan udang, kakap, dan kerang, masak hingga matang.

2. Masukkan garam dan merica, aduk rata. Tambahkan paprika merah, hijau, dan spageti, aduk rata.

3. Siapkan pinggan, taruh spageti lalu taburi peterseli cincang.

Sajikan hangat.

Untuk: 4 orang

STRAWBERRY SWISS ROLL

Bahan :5 kuning telur 2 putih telur 100 gram gula pasir 1 sdt cake emulsifier/ovalet/tbm 80 gram tepung terigu 100 gram margarine, lelehkan 1/2 baking powder Olesan selai Strawberry, secukupnya Taburan : bubuk dan hiasan cokelat leleh

Cara membuat :

1. Panaskan oven dengan temperatur 175 derajat celsius, siapkan loyang olesi dengan margarin dan taburi dengan tepung terigu. Sisihkan.

2. Panaskan margarine hingga leleh, angkat setelah agak dingin. Campur dengan tepung tepung terigu, aduk rata. Sisihkan.

3. Kocok telur dengan gula dan ovalet selama 7 menit atau hingga mengembang dan kaku. Masukan campuran tepung dan margarine, aduk rata. Tambahkan baking powder, aduk rata kembali.

4. Tuangkan ke dalam loyang dan panggang selama 15 menit atau hingga berwarna berwarna cokelat keemasan. Angkat.

5. Siapkan kertas roti, balik kue yang telah matang, selagi panas.

6. Potong menurut selera.

Untuk : 12 potong