Proposal zis imuska 1431 h [full]

17
P R O P O S A L PROGRAM PENYALURAN ZAKAT, INFAQ, dan SODAQOH (ZIS) INDONESIAN MUSLIM SOCIETY IN KOREA IMUSKA KOREA SELATAN 2010

Transcript of Proposal zis imuska 1431 h [full]

Page 1: Proposal zis imuska 1431 h [full]

P R O P O S A L

PROGRAM PENYALURAN

ZAKAT, INFAQ, dan SODAQOH

(ZIS) INDONESIAN MUSLIM SOCIETY IN KOREA – IMUSKA

KOREA SELATAN

2010

Page 2: Proposal zis imuska 1431 h [full]

Latar Belakang

Assalaamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh

Alhamdulillahi robbil'alamin, kita masih diberikan kesempatan untuk bertemu dengan bulan Ramadhan; bulan

penuh berkah, ampunan, dan pembebasan dari api neraka.

Di bulan Ramadan ini adalah momentum yang sangat tepat untuk mencurahkan sedikit perhatian kita kepa-da kaum miskin serta saat yang sangat tepat untuk terus meningkatkan kepeduliaan terhadap sesama.

Keberadaan kita di Korea tidak menghilangkan kewajiban kita sebagai Muslim untuk berzakat. Sebaliknya kita

dituntut untuk lebih kreatif di dalam melaksanakan kewajiban–kewajiban sebagai seorang

muslim. Banyak sekali organisasi-organisasi keislaman untuk orang Undonesia di Korea yang berperan aktif

dalam mensyiarkan agama islam khususnya untuk orang Indonesia. Tiap tahun masing-masing organisasi

tersebut melakukan pengumpulan zakat, infaq, dan sodaqoh dari jamaah terdekatnya masing-

masing lalu mengirimkannya ke lembaga pilihan mereka di Indonesia.

Namun pada kenyataannya masih banyak para muslimin Indonesia di Korea yang masih belum

mengetahui adanya kegiatan-kegiatan tersebut dan ditambah pula dengan sifat kegiatan yang telah dilakukan selama ini cenderung masih pasif, hanya menunggu para muzakki.

IMUSKA (Ikatan Muslim Indonesia di Korea) sebagai salah satu organisasi muslim di

Korea berinisiatif untuk menyelenggarakan program zakat, infaq, dan sodaqoh (ZIS) dimana

didalam program ini IMUSKA akan membantu menyalurkan zakat/infaq/sodaqoh dari kaum

muslimin di Korea. IMUSKA akan berperan aktif “mejemput bola” untuk menyiarkan kegiatan

penyaluran zakat ini. Berbagai cara akan ditempuh, diantaranya dengan memanfaatkan link-link ke titik-titik

pusat perkumpulan kaum muslimin Indonesia di Korea.

Di dalam program ini IMUSKA bekerjasama dengan PKPU (Pos Keadilan Peduli Ummat) dan KKI (Komite

Kemanusiaan Indonesia) yang merupakan lembaga penerima ZIS di Indonesia.

PKPU adalah lembaga kemanusiaan nasional yang telah dikukuhkan sebagai Lembaga Amil Zakat

Nasional (SK Menteri No.441/2001) dan Lembaga Swadaya Masyarakat dengan status konsultatif khusus

dengan Badan Sosial Ekonomi di PBB pada tahun 2008. Sementara KKI (Komite Kemanusian Indonesia)

adalah lembaga yang dibentuk sebagai alternatif dalam meningkatkan perhatian masalah kemanu-siaan, terutama pascabencana.

Teknis Kegiatan

Lokasi pengumpulan zakat akan dilaksanaan di daerah-daerah atau kampus-kampus yang memiliki

jumlah muslim Indonesia yang cukup signifikan. Kegiatan pengumpulan zakat akan dilaksanakan dan

diumumkan secara lokal oleh para penanggung jawab daerah. Pemberi ZIS dipersilahkan memilih apakah

membayar zakat, infaq atau sodaqoh lewat kwitansi pembayaran yang akan diberikan oleh panitia.

Tahapan Kegiatan

1. Publikasi dan penyebaran

proposal 2. 3.

4.

5.

6.

7.

Pengumpulan ZIS Talangan dana akan ditransfer ke rekening PKPU dan KKI

Uang ZIS di Korea akan dikirimkan melalui titipan atau transfer lewat bank

Menunggu kiriman Kwitansi tanda terima dari PKPU dan KKI

Membagikan kwitansi ke perwakilan organisasi-organisasi

Membuat laporan kegiatan

Page 3: Proposal zis imuska 1431 h [full]

Rekening ZISWAF

Uang ZISWAF di Korea akan dikumpulkan di rekening 620-190667-826 KEB (외한 은행)

a/n GILAR BUDIRAHARJA

Shamsuddin Deskripsi Kegiatan

Ramadhan ditahun 1431 H ini IMUSKA bekerjasama dengan PKPU dan KKI didalam menyalurkan ZIS dari

kaum muslimin di Korea. Kegiatan detail dari kedua organisasi tersebut dapat dilihat di bagian lampiran.

Penutup

Demikian kiranya penjelasan program ZIS untuk Ramadhan 1431H. Semoga zakat yang diberikan dapat

membawa kita menjadi orang yang bertakwa, seperti firman Allah dalam surat Al Baqarah 177:

Bukanlah menghadapkan wajahmu ke arah timur dan barat itu suatu kebajikan, akan tetapi sesungguhnya

kebajikan itu ialah beriman kepada Allah, hari kemudian, malaikat-malaikat, kitab-kitab, nabi-nabi dan memberikan harta yang dicintainya kepada kerabatnya, anak-anak yatim, orang-orang miskin, musafir (yang

memerlukan pertolongan) dan orang-orang yang meminta-minta; dan (memerdekakan) hamba sahaya,

mendirikan shalat, dan menunaikan zakat; dan orang-orang yang menepati janjinya apabila ia berjanji, dan orang-orang yang sabar dalam kesempitan, penderitaan dan dalam peperangan. Mereka itulah orang-orang yang

benar (imannya); dan mereka itulah orang-orang yang bertakwa.

“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang‐orang yang menafkahkan hartanya dijalan Alloh adalah

serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada setiap bulir: seratus biji, Alloh melipat

gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Alloh Maha Luas (karunia)‐ Nya) lagi Maha

mengetahui.” (QS. Al‐Baqarah: 261).

Koordinator Zakat IMUSKA

Maulana Rifaldi

Page 4: Proposal zis imuska 1431 h [full]
Page 5: Proposal zis imuska 1431 h [full]

PROPOSAL RAMADHAN SPECIAL EVENT”ZAKAT MEMERDEKAKAN”

1. Tahun : 20102. Nama Lembaga : PKPU (The Zakah Management and Humanitarian

Foundation) 3. Alamat : Jl. Condet Raya No. 27 G

Jakarta TimurTelp. (021) 87780015, Faks (021) 87780013

4. Pimpinan : H. Agung Notowiguno, SE5. Contact Person : Linda (62-21-70334663/6285880301636) - English

Deni (62-817803181) – EnglishSafrudin (62-81383923222) - Arabic

6. Email : [email protected], [email protected] 7. Website : www.pkpu.or.id

8. Identitas Organisasi : Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU merupakan lembaga pengelola bantuan masyarakat baik bantuan kemanusiaan maupun bantuan sosial lainnya, dan merupakan Lembaga Amil Zakat Nasional yang terakreditasi sesuai SK Menteri Agama No.441 th 2001 dan SK Menteri Sosial RI No 08/HUK/ 2010 sebagai organisasi social nasionalTeregistrasi sebagai “NGO in Special Consultative Status with the Economic and Social Council of the United Nations” pada bulan Juli 2008Terdaftar sebagai Organisasi Sosial Nasional Berdasarkan Keputusan Menteri Sosial RI No 08/Huk/2010.

9. Latar Belakang Organisasi : Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU lahir dari krisis multidimensi yang melanda Indonesia sejak tahun 1997 hingga tahun 1999, yang diperparah dengan berbagai musibah bencana alam maupun kemanusiaan. Berdasarkan hal tersebut di bentuk Yayasan PKPU melalui akte Notaris tanggal 10 Desember 1999 sebagai lembaga sosial pengelola bantuan masyarakat melalui 3 program utama yaitu: penanganan bantuan bencana, rehabilitasi, serta pemberdayaan komunitas (community development) yang disalurkan ke hampir semua propinsi di Indonesia melalui 14 Cabang di daerah dan mitra kerja di semua propinsi. Program ini diperuntukkan bagi masyarakat miskin, pengungsi dan korban bencana.

Page 6: Proposal zis imuska 1431 h [full]

11. Pendahuluan

• Potensi zakat di seluruh Indonesia mencapai Rp 19 triliun per tahun, tetapi jumlah pengumpulan zakat Indonesia masih minim, tidak sebanding dengan potensi yang ada, padahal zakat cukup strategis dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

• Oleh karena itu perlu adanya kampanye terus menerus untuk mengetuk kesadaran masyarakat akan kewajiban berzakat dan manfaat zakat untuk menekan kemiskinan.

• Begitu pula dari para lembaga pengelola zakat seperti PKPU untuk terus menerus membangun kepercayaan publik dan transparan dalam menyalurkan dana zakat.

• Moment Kemerdekaan merupakan moment paling berharga untuk dijadikan momentum semangat para Muzaki untuk memerdekaan mustahik menjadi Mutafi’ atau minimal memberikan kemudahan bagi mereka untuk merasakan kebahagian Ramadhan.

10. Judul Program

Ramadhan Special Event

Visi : Menjadi lembaga terpercaya dalam membangun kemandirian.Misi :• Mendayagunakan program rescue, rehabilitasi, dan pemberdayaan untuk

mengembangkan kemandirian.• Mengembangkan kemitraan dengan masyarakat, perusahaan, pemerintah dan

lembaga swadaya masyarakat dalam dan luar negeri.• Memberikan pelayanan informasi, edukasi, dan advokasi kepada masyarakat

penerima manfaat (beneficiaries)• Jumlah pekerja tetap : 45 orang, 60 paruh waktu, > 500 relawan

Page 7: Proposal zis imuska 1431 h [full]

13. Diskripsi Program

Untuk memberikan kebahagiaan kepada para dhuafa dan anak yatim di bulan Ramadhan dan Hari Raya ‘Idul Fitri, PKPU mengajak para dermawan untuk menyalurkan bantuannya berupa Paket Ramadhan, Belanja Bareng Yatim, paket buka puasa dan Infak Qur’an yang akan dilaksanakan pada rentang tanggal 1 s/d 26 Ramadhan 1431 H.

Dalam program ini, mitra bisa bergabung bersama program yang telah ditentukan oleh PKPU atau sasaran program sesuai keinginan mitra.

12. Tag Line

ZAKAT Memerdekakan

1. Sebar Qur’an NusantaraProgram Infaq al Qur’an yang dilaksanakan di 15 kota besar di Indonesia. Diperuntukkan bagi pesantren-pesantren yang masih membutuhkan sarana Al Qur’am dan sebagai sarana melek Al Qur’an untuk masyarakat pedesaan.

2. Paket buka puasa bersama dhuafa dan anak yatim berupa pemberian ta’jil (Snack Pembuka) dan Ifthor (Makanan Buka Puasa).

3. Belanja Bareng Yatim yaitu pemberian Voucher belanja yang akan diserahkan kepada anak-anak yatim untuk mereka belanjakan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka menjelang hari raya ‘idul fitri.

4. Paket Ramadhan yaitu pemberian bingkisan berupa kado yang berisi barang kebutuhan sehari-hari antara lain seperti : Sirop, Kue Kaleng, Gula, Minyak goreng, Kacang Tanah.

Page 8: Proposal zis imuska 1431 h [full]

5. Kerjasama Penyaluran ZIS PerusahaanPKPU menawarkan kerjasama penyaluran Zakat, Infaq dan shodaqoh baik yang dihimpun oleh Mitra maupun bersama-sama antara PKPU dan Mitra. Donasi bisa disalurkan sesuai dengan program yang sedang dan akan berjalan maupun program baru sesuai dengan permintaan Mitra.

PKPU juga menyediakan tim khusus untuk membantu melakukan sosialisasi dan menghimpun zakat di perusahaan Mitra. Dengan kegiatan tersebut diharapkan kesadaran zakat lebih meningkat.

6. Kerjasama Kemitraan ZIS PerumahanPenawaran Kerjasama ini meliputi penghimpunan, penyaluran program dana ZIS sekaligus pengelolaan lembaga ZIS.

Model Kerjasama antara lain :

Membantu Kampanye Sadar ZakatPenyaluran Program dana ZISMembantu menyediakan SDM yang professional (officer)Membangun/membentuk lembaga ZIS yang professional.

Page 9: Proposal zis imuska 1431 h [full]

14. Lokasi Program

Program dilaksanakan pada Desa/Kelurahan yang tersebar di Lima Belas kota besar di Indonesia.

15. Project Sumary

Tujuan Program

a. Meningkatkan amal ibadah b. Mewujudkan peran serta masyarakat secara pribadi maupun kelompok dalam meringankan beban hidup kaum fakir miskin dan anak yatim melalui program Special Event Ramadhan 1431 H.c. Mendorong semangat masyarakat dalam menjaga rasa kebersamaan dan rasa kepedulian pada masyarakat miskin dan yang membutuhkan.

Hasil yang diharapkan,

Membantu keluarga fakir & miskin agar tersantuni dengan baik.Tersedianya kebutuhan sehari-hari menjelang hari Raya Idul Fitri bagi keluarga fakir miskin Membangun solidaritas sosial dan kebersamaan antar umat Islam

16. Target Program

a. Keluarga fakir miskin di daerah kantong-kantong kemiskinan di Indonesiab. Keluarga yatim piatu di daerah kantong-kantong kemiskinan di Indonesiac. Nelayan dan Buruh Pelabuhan d. Pemulung dan Tenaga kebersihan jalan e. Buruh Pabrik dan buruh harian pasar f. Buruh tani, tambak ikan, rajut.g. Pedagang kecil, tukang ojek & tukang angkut h. Para Veteran/pensiunan

Page 10: Proposal zis imuska 1431 h [full]

17. Strategi Program

Program akan dimonitor dan dipertanggungjawabkan dengan menggunakan sistem kerja lapangan serta dievaluasi berdasarkan form kerja yang sudah mejadi standar kerja layanan mustahik, seperti :

a. Formulir laporan hasil kerja lapangan b. Data penerima manfaat dari masyarakat c. Dokumentasi kegiatan.d. Laporan program

18. Anggaran Program

NO PROGRAM HARGA

(USD)

HARGA

(IDR)

1. TA’JIL KOMUNITAS 1,5 /Orang 12.500,-/Orang

2. IFTHAR 2,5 /Orang 22.500,-/Orang

3. BELANJA BARENG YATIM

(BBY)

30 /Anak Yatim 300.000,-/Anak Yatim

4. PAKET RAMADHAN 30 /Keluarga 300.000,-/Keluarga

5 INFAK QUR’AN 15 /Mushaf 125.000,-/mushaf

6 PENERIMAAN &

PENDISTRIBUSIAN ZAKAT

FITRAH, ZAKAT, INFAQ,

SHODAQAH & WAQAF

Jumlah Zakat Fitrah

tergantung dari harga

makanan di negara

masing-masing

Jumlah Zakat Fitrah

tergantung dari harga

makanan di negara

masing-masing

19. Pelaporan

1. Pelaporan Kegiatan2. Pelaporan keuangan

Page 11: Proposal zis imuska 1431 h [full]

20. Penutup

Sebuah kesempatan yang sangat berharga dalam upaya peningkatan derajatkesolehan untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat khususnyakeluarga fakir & miskin guna menumbuhkan masa depannya yang cerah danpenuh barokah

Kami berharap Bapak/Ibu berkenan dapat berpartisipasi pada programRamadhan 1431H yang kami selenggarakan dan menyalurkan dana Zakat,Infaq & Sodaqoh melalui lembaga kami .

Kami ucapkan terimakasih atas perhatian dan kebijaksanaannya. Selanjutnyakami menunggu respon positif dari Bapak/Ibu sekalian dan Semoga Allah SWTmemudahkan segala langkah demi meraih ridho-Nya. Amin.

Jakarta, Juli 2010

Wildhan DewayanaDirektur Penghimpunan

Page 12: Proposal zis imuska 1431 h [full]

7/26/2010

1

PROPOSAL PROGAM RAMADHAN

Komite Kemanusiaan Indonesia 2010

MUQODDIMAH Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah yang menjadi ajang berbagi simpati dan peduli bagi sesama, lebih dari sekedar latihan menahan lapar dan dahaga. Allah telah memberikan banyak keutamaan dan keberkahan atas segala amal yang kita lakukan di bulan Ramadhan. Rasulullah bersabda: “Hai manusia, sesungguhnya bulan yang agung dan bulan yang penuh berkah akan tiba. Bulan yang di dalamnya ada suatu malam yang lebih baik dari seribu bulan”.

Page 13: Proposal zis imuska 1431 h [full]

7/26/2010

2

MUQODIMAH Menjadikan Ramadhan menjadi ajang perlombaan dalam berbuat kebaikan demi mencapai derajat orang bertaqwa merupakan sebuah keniscayaan. Hanya orang yang menginginkan kebaikan yang tidak mau mengambil peran aktif untuk berbuat baik . Salah satu bentuk dari ajang perlombaan tersebut adalah memberikan buka bagi orang yang sedang melakukan puasa. Rosulullah bersabda:

من فطر صائما كان له مثل أجره غير أنه ال ينقصه .من أجره شيء

TUJUAN PROGRAM

1 Meningkatkan amal ibadah bulan Ramadhan 2. Untuk mempererat ukhuwah islamiyah dan saling

tolong menolong sesama muslim 3. Mewujudkan peran serta masyarakat secara

pribadi maupun instansi dalam meringankan beban hidup melalui program Ramadhan 2010.

4. Mendorong semangat masyarakat dalam menjaga rasa kebersamaan dan rasa kepedulian pada masyarakat miskin.

5. Menyemarakan syiar Ramadhan

Page 14: Proposal zis imuska 1431 h [full]

7/26/2010

3

Program Kegiatan

Program rutin yang dilaksanakan oleh KKI dalam setiap Ramadhan terdiri dari: 1. Ifthor ( Buka puasa ) 2. Sahur (untuk kegiatan 10 hari yang terakhir) 3. Memberikan hadiah lebaran bagi anak yatim dan kurang mampu

FORMAT ACARA

1. Pembukaan 2. Pembacaan kalam Ilahi 3. Sambutan ketua panitia 4. Tausiyah menjelang berbuka 5. Ta’jil, buka puasa bersama dan Sholat

Magrib berjamaah 6. Doa dan penutup

Page 15: Proposal zis imuska 1431 h [full]

7/26/2010

4

ANGGARAN KEGIATAN

A. Berbuka Kegiatan ini berupa pemberian ta’jil ifthor

dan makanan selama Ramadhan, yaitu: 1 US $ untuk ta'jil dengan menu berupa: kurma, 2 potong kue, satu gelas air minum. 2 US $ untuk berbuka dengan menu berupa: nasi, 2 potong ayam/daging, sayur, buah serta satu gelas air minum.

ANGGARAN KEGIATAN B. Sahur

Kegiatan ini berupa pemberian makanan untuk sahur selama 10 hari yang terakhir pada bulan Ramadhan. Adapun anggaran acara ini untuk setiap orang bervariasi tergantung dari menu yang disajikan, yaitu: 1.50 US $ untuk sahur dengan menu berupa: nasi, ayam/daging, sayur, satu gelas air minum dan buah.

Page 16: Proposal zis imuska 1431 h [full]

7/26/2010

5

ANGGARAN KEGIATAN

C. Hadiah lebaran untuk anak yatim dan kurang mampu. Adapun kegiatan ini untuk setiap orang membutuhkan anggaran sebesar 33 US $ setara (Rp 300.000) meliputi: satu potong pakaian, kopiah, sarung untuk laki-laki, jilbab untuk perempuan dan uang saku sebesar 11 US $ setara Rp 100.000

PENUTUP

Demikianlah, proposal ini kami buat. Kami harapkan dengan kegiatan ini merupakan kesempatan yang mulia untuk membantu mereka yang memerlukan, terutama masyarakat fakir dan miskin di bulan suci dan mewujudkan persatuan antara umat islam

Page 17: Proposal zis imuska 1431 h [full]

7/26/2010

6

Photo Kegiatan Ramadhan

Photo Kegiatan Ramadhan