Proposal Sponsor

27
LEMBAR PENGESAHAN Koordinator Desa, Ravonda Sepvino Purnama NIM.090710101278 Sekretaris, Luvita Mardiana NIM.120810301119 Mengetahui Kepala Desa Ngampelrejo, Buhari NIAP. Ketua POSDAYA Sutrisno

description

proposal

Transcript of Proposal Sponsor

Page 1: Proposal Sponsor

LEMBAR PENGESAHAN

Koordinator Desa,

Ravonda Sepvino PurnamaNIM.090710101278

Sekretaris,

Luvita MardianaNIM.120810301119

Mengetahui

Kepala Desa Ngampelrejo,

BuhariNIAP.

Ketua POSDAYA

Sutrisno

PENDAHULUAN

Page 2: Proposal Sponsor

Jember merupakan salah satu kota di Jawa Timur dengan 51,47%

wilayahnya merupakan sektor pertanian. Selain itu terdapat banyak area

perkebunan peninggalan Belanda yang dikelola oleh Perusahaan Nasional PTP

Nusantara, Tarutama Nusantara (TTN), dan perusahaan daerah yaitu PDP

(Perusahaan Daerah Perkebunan). Jember juga terkenal sebagai daerah penghasil

tembakau utama di Indonesia. Jember terbagi menjadi beberapa kecamatan,

salah satunya adalah Kecamatan Jombang. Kecamatan Jombang terbagi menjadi

beberapa desa diantaranya adalah Desa Ngampelrejo. Namun keadaan sarana

Desa Ngampelrejo khususnya jalan belum bisa dikatakan baik, karena masih

banyak jalan yang rusak dan banyak yang belum di aspal.

Desa Ngampelrejo secara geografis terletak di utara Desa Wringinagung,

Selatan Desa Jombang, Barat Desa Padomasan, dan Timur Desa Wringinagung.

Etnis di Desa Ngampelrejo tersebut dibagi menjadi dua yaitu etnis jawa yang

berdomisili di Dusun Krajan 1 dan etnis madura yang berdomisili di Dusun

Krajan 2.

Di Desa Ngampelrejo mayoritas penduduknya berprofesi sebagai petani,

sehingga lahan di dusun ini didominasi oleh bidang pertanian dan peternakan.

Namun demikian, lahan-lahan yang tidak digunakan sebagai area bertani oleh

warga Dusun Krajan dibiarkan begitu saja. Pada umumnya, mereka membiarkan

lahan tersebut sebagai tempat bertumbuhnya tanaman liar sehingga lahan-lahan

terlihat gersang dan tidak sedap dipandang. Kebiasaan lain yang dimiliki warga

di Desa Ngamperejo ialah pembuatan bunga hias yang berbahan dasar limbah

plastik dan pemanfaatan kain perca untuk di produksi menjadi keset dan tempat

tisu. Namun, sebagian besar hasil karya tersebut mereka membuatnya untuk

koleksi pribadi. Hal ini dikarenakan minimnya pengetahuan yang mereka miliki

tentang tata cara pengemasan dan pemasaran produk tersebut.

Kondisi perekonomian Desa Ngampelrejo sendiri bisa dikatakan pada

kategori menengah, meskipun masih terdapat beberapa masyarakatnya yang

masih tergolong masyarakat tidak mampu khususnya di dusun Krajan 2. Kondisi

infrastruktur Desa Ngampelrejo sendiri dapat dikatakan masih dalam tahap

Page 3: Proposal Sponsor

berkembang. Hal tersebut dapat diketahui dari kondisi akses jalan menuju desa

yang sudah beraspal dan memiliki lampu penerangan jalan, namun masih belum

merata sampai pelosok desa dengan kata lain hanya sebagian yang sarana nya

sudah layak.

Pada program KKN ini terdiri dari 4 pilar, yakni: pendidikan, lingkungan,

kesehatan, dan ekonomi. Sebelum itu, adapun pengertian KKN (Kuliah Kerja

Nyata) merupakan salah satu wujud nyata dari pelaksanaan Tri Dharma

Perguruan Tinggi di Universitas Jember, yakni “Pengabdian Kepada

Masyarakat”. Dengan diadakannya Kuliah Kerja, mahasiswa diharapkan mampu

membantu masyarakat yang masih prasejahtera. Melalui Kuliah Kerja pula

mahasiswa dituntut untuk bepikrir kritis sesuai dengan permasalahan yang

dihadapi oleh masyarakat.

Segi pendidikan, Desa Ngampelrejo desa dengan sekolah yang merata dan

aktif di setiap dusunnya. Terdapat dua sekolah dasar negeri (SDN) dan juga tiga

Madrasah Ibtidaiyah (MI) serta empat pondok pesantren yang terdapat di

beberapa dusun di Desa Ngampelrejo.sementara untuk pendidikan SMP/MTS

dan SMA/MA tidak ada. Dan untuk pendidikan tahap awal yaitu TK dan PAUD

(Pendidikan Anak Usia Dini) terdapat dua POSPAUD, lima TK yang terbagi

menjadi 4 TK dimana TK tersebut berada di naungan Yayasan dan 1 TK

Dharma Wanita yang berada di beberapa daerah di Desa Ngampelrejo.

Tingkat pendidikan masyarakat di Desa Ngampelrejo masih tergolong

menengah ke bawah. Bisa dikatakan begitu karena diindikasikan dengan masih

adanya sebagian masyarakat Desa Ngampelrejo yang masih buta aksara

(kurangnya pendidikan). Hal tersebut merupakan suatu masalah yang cukup tabu

di zaman globalisasi pendidikan saat ini. Masalah buta aksara bagian dari

beberapa masalah Desa Ngampelrejo. Masalah-masalah tersebut, diantaranya:

dalam bidang pertanian, biaya perawatan tanaman pertanian tidak sebanding

dengan hasil produksi yang didapatkan petani. Hal tersebut terbukti karena para

distributor (pengepul) menghargai hasil mereka sangatlah minim, namun oleh

distributor sendiri dijual dengan harga yang relatif tinggi kepada masyarakat.

Page 4: Proposal Sponsor

Pada hasil survei di dusun Krajan, dihasilkan suatu saran atau bisa

dikatakan permintaan untuk mengadakan posyandu Lansia. Berdasarkan

informasi-informasi yang sudah ada tersebut memang benar keberadaan

posyandu lansia juga diharapkan oleh kalangan lansia karena lansia juga butuh

pemeriksaan bukan hanya balita dan ibu hamil saja. Namun jika dilihat dari

keterbatasan sumberdaya manusia di bidang kesehatan, posyandu lansia bias

digantikan dengan senam lansia karena itu juga merupakan salah satu cara untuk

meningkatkan kesehatan lansia. Observasi-observasi yang dilakukan bukan

hanya berkaitan tentang pertanian dan kesehatan saja, menjaga kesehatan dan

kebersihan lingkungan sekolah dan lingkungan di setiap dusun juga diperlukan

karena berdasarkan hasil survei didapatkan bahwa masih banyak sekolah dan

lingkungan disetiap dusun yang tidak mempunyai tempat sampah (tempat

sampah tidak layak). Di samping itu, masyarakat masih kurang mempunyai

pemahaman tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungannya sendiri.

Senyatanya, khususnya anak-anak ini adalah penerus generasi bangsa dan

mereka diharuskan menjadi generasi yang cerdas untuk membawa bangsa ini ke

arah yang lebih baik. Dimulai dengan proses sederhana saja, siswa-siswi di didik

untuk mampu mengamalkan ilmu yang nantinya berguna bagi diri sendiri dan

orang lain dan juga bisa mengamalkannya (dengan melakukan Bimbingan

Belajar untuk siswa-siswi tingkat PAUD, TK, dan SD/MI).

Warga Desa Ngampelrejo memiliki keahlian untuk pembuatan handmade

yang berbahan dasar dari kain perca dan plastik, yang dibuat keset, tempat tissu,

dan bunga hias. Namun softskill yang dimiliki warga Desa Ngampelrejo kurang

dikembangkan, karena minimnya fasilitas dan pengetahuan yang mereka miliki.

Adapun rincian program KKN yang kita lakukan pada POSDAYA Desa

Ngampelrejo di semua dusun yakni: Program BIMBEL, pembelajaran baca tulis

qur’an, pembelajaran mengenai PBB dan pelatihan seni musik (Biola) di sekolah

SD yang berada di desa Ngampelrejo , Penyuluhan tentang bank sampah beserta

prakteknya, penyuluhan dan praktek penerapan teknik vertikultur terhadap

pemanfaatan lahan, pemanfaatan lahan kosong dengan tanaman TOGA,

penyuluhan kesehatan terhadap gigi dan mulut sekaligus tensi darah gratis,

Page 5: Proposal Sponsor

kegiatan donor darah di kalangan warga dusun Krajan bekerjasama dengan PMI

dan lomba cerdas cermat antar antar RW khususnya anak SD di acara agustusan,

pembuatan blog Ngampelrejo diarahkan kepada penyuluhan terhadap perangkat

Desa Ngampelrejo, pengembangan produk handmade yang berbahan dasar dari

kain perca beserta penyuluhan tentang pemasaran yang efektif dan efisien,

pembersihan selokan yang ada di ssekitar Desa Ngampelrejo, penyuluhan

pembuatan nuget dari daun singkong beserta prakteknya.

Berdasarkan resolusi tersebut, maka kami Mahasiswa KKN Kelompok 86

memfokuskan kegiatan Kuliah Kerja gelombang II tahun ajaran 2014/2015 ke

dalam 4 bidang, yaitu, pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan lingkungan untuk

meningkatkan kualitas demografi Desa Ngampelrejo.

I. MAKSUD DAN TUJUAN

Tujuan kegiatan ini adalah memberdayakan masyarakat Desa Ngampelrejo

untuk memanfaatkan sumberdaya yang ada di wilayah sekitarnya dengan baik

dan seoptimal mungkin. Disamping itu, tujuan dari kegiatan KKN Posdaya ini

adalah mengangkat daya dan potensi yang ada pada tiap anggota keluarga dan

tiap anggota masyarakat untuk mengubah dan berubah dari yang sudah dimiliki

sejak lahir tetapi terpendam dan mereka sendiri tidak tahu bahwa daya dan

potensi itu ada.

Dalam mewujudkan maksud dan tujuan tersebut, kami menyusun beberapa

program kerja yang sudah tertera di atas yang selanjutnya kami berharap agar

PROKER tersebut bisa terlaksana dan berkelanjutan.

II. NAMA KEGIATAN

Adapun nama kegiatan ini adalah “Pemberdayaan Masyarakat melalui 4 Pilar

(Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, dan Lingkungan)”

III. TEMA KEGIATAN

Tema yang diusung dalam kegiatan KKN Tematik Posdaya kali ini adalah:

Page 6: Proposal Sponsor

“Peningkatan Kualitas Sumberdaya Manusia Desa Ngampelrejo Kecamatan

Jombang Kabupaten Jember melalui Kegiatan Posdaya”

IV. DISKRIPSI KEGIATAN

Adapun kegiatan yang akan kami laksanakan sebagai berikut:

Pilar Pendidikan

Program BIMBEL

Sasaran : Siswa – siswi SD sekitar Desa Ngampelrejo

Hari : Minggu sampai Jum’at

Tanggal : 31 Juli 2015 - 21 Agustus 2015

Pukul : 18.00 WIB – 19.30 WIB

19.30 WIB – 21.00 WIB

Tempat : Posko KKN 86

Acara : Fun Study

Pembelajaran Baca Tulis Qur’an

Sasaran : Santri TPQ sekitar Krajan 2 Desa Ngampelrejo

Hari : Kondisional ( 3 X Seminggu)

Tanggal : 27 Juli 2015 - 31 Juli 2015

Pukul : 15.30 WIB – 16.30 WIB

Tempat : TPQ Desa Ngampelrejo

Acara : Pembelajaran baca tulis qur’an

Pengembangan Ekstrakurikuler

Sasaran : Siswa – Siswi SD/MI Desa Ngampelrejo

Hari : Kondisional ( 1 X semingu saat PRAMUKA)

Tanggal : 27 Juli 2015 - 31 Juli 2015

Pukul : Kondisional

Tempat : SDN Ngampelrejo

Acara : Pelatihan PBB

Pengembangan Seni Musik

Sasaran : TK Ngampelrejo

Hari : Kondisional ( 1 X Tiap Sekolah)

Page 7: Proposal Sponsor

Tanggal : 27 Juli 2015 - 31 Juli 2015

Pukul : 07.00 WIB - Selesai

Tempat : TK yang berda di Desa Ngampelrejo

Acara : Pelatihan alat musik biola

Pengembangan pembelajaran

Sasaran : PAUD Ngampelrejo

Hari : Senin - Kamis

Tanggal : 3 Juli – 6 Juli 2015 dan 10 Juli – 13 Juli 2015

Pukul : 08.00 WIB – 09.30 WIB

Tempat : PAUD di Desa Ngampelrejo

Acara : Pengembangan pembelajaran fun study

Pengembangan Pendidikan

Sasaran : Anak-anak Desa Ngampelrejo

Hari : Kondisional ( Kegiatan Agustusan)

Tanggal : Kondisional ( Kegiatan Agustusan)

Pukul : Kondisional ( Kegiatan Agustusan)

Tempat : Desa Ngampelrejo

Acara : Memeriahkan Hari kemerdekaan dengan lomba- lomba

1. Makan Krupuk

2. Masukkkan paku dalam botol

3. Estafet pemindahan kelereng

4. Lomba baca puisi

5. Pukul air dalam plastik

Bidang Lingkungan

Pengadaan Bak Sampah

Sasaran : Warga Desa Ngampelrejo Khususnya Dusun Krajan 1

Hari : Jum’at

Tanggal : 14 Juli 2015

Pukul : 07.00 WIB – Selesai

Tempat : Jalan Utama Krajan 1

Page 8: Proposal Sponsor

Acara : Penyuluhan dan Pengadaan bak sampah

Pemanfaatan Lahan Kosong

Sasaran : Warga Dusun Krajan 2

Hari : Sabtu

Tanggal : 1 Juli 2015

Pukul : 07.00 WIB- Selesai

Tempat : Pekarangan warga Dusun Krajan 2

Acara : Penguatan Penanaman tanaman TOGA

Penanaman Bibit

Sasaran : Warga Dusun Krajan 1

Hari : Kamis

Tanggal : 20 Agustus 2015

Pukul : 07.30 WIB - Selesai

Tempat : Dusun Krajan 1

Acara : Penanaman bibit buah naga / kelengkeng

Pembersihan Selokan

Sasaran : Warga dusun Krajan 2

Hari : Minggu

Tanggal : 2 Agustus 2015

Pukul : 07.00 WIB - Selesai

Tempat : Dusun Krajan 2

Acara : Pembersihan selokan yang berada di Dusun Krajan 2

Pilar Kesehatan

Kesehatan Gigi dan Mulut dan Tes Darah Gratis

A. Sasaran : Ibu-ibu peserta Posyandu yang memiliki balita

Hari : Minggu

Tanggal : 9 Agustus 2015

Pukul : 08.00 WIB -11.00 WIB

Tempat : Polindes Desa Ngampelrejo

Page 9: Proposal Sponsor

Acara :Penyuluhan dan tensi darah gratis, bersifat kondisional

khususnya tensi darah.

B. Sasaran : Siswa dan siswi SDN Ngampelrejo ( Siswa Kelas 4)

Hari : Kamis

Tanggal : 30 Juli 2015

Pukul : 08.00 WIB - Selesai

Tempat : SDN Desa Ngampelrejo

Acara :Penyuluhan kesehatan gigi dan mulut

Pangan Lokal

Sasaran : Warga Krajan 2 Desa Ngampelrejo

Hari : Sabtu

Tanggal : 1 Agustus 2015

Pukul : 07.00 WIB - Selesai

Tempat : Dusun Krajan 2

Acara :Penyuluhan Pangan Lokal

Pilar Ekonomi

Pelatihan pemanfaatan kain perca

Sasaran : Ibu-ibu BKK

Hari : Jum’at

Tanggal : 7 agustus 2015

Pukul : 08.00 WIB - Selesai

Tempat : Dusun Krajan 1

Acara :Penyuluhan pemanfaatan kain perca dan pembuatan

handmade stuff

Pemanfaatan hasil pertanian

Sasaran : Ibu – ibu PKK

Hari : Sabtu

Tanggal : 15 Agustus 2015

Pukul : 08.00 WIB - Selesai

Page 10: Proposal Sponsor

Tempat : Dusun Krajan 2

Acara : Penyuluhan dan pembuatan nugget daun ketela pohon

Metode Pemasaran

Sasaran : Ibu-ibu BKK dan perangkat desa

Hari : Sabtu

Tanggal : 8 Agustus 2015

Pukul : 08.00 WIB - Selesai

Tempat : Balai Desa Ngampelrejo

Acara : Pelatihan mengenai pemasaran dan blog Desa Ngampelrejo

Page 11: Proposal Sponsor

ANGGARAN DANAPROGRAM KERJA KKN TEMATIK POSDAYA GELOMBANG II

PENGELUARAN

Bimbingan Belajar

Air Mineral 20 orang @ Rp 500,- X 22 Rp 220,000.00

Snack20 orang @ Rp 500,- X 22 Rp 220,000.00 Total Rp 440,000.00

Pembelajaran TPQQiroati 10 X 3 @ Rp 5.000,- Rp 150,000.00 Iqro’ 10 X 3 @ Rp 5.000,- Rp 150,000.00 Al-qur’an 10 X 3 @ Rp 20.000,- Rp 600,000.00

Rp 900,000.00

Pengembangan Ekstrakurikuler

Air Mineral20 orang @ Rp 500,- X 3 Rp 30,000.00

Penggembangan Seni MusikHadiah 3 X 5 @ Rp 3.000,- Rp 45,000.00

Pngembangan PembelajaranHadiah 3 X 2 @ Rp 5.000,- Rp 30,000.00

Pengembangan PendidikanHadiah 3 X 5 @ Rp 5.000,- Rp 45,000.00

Pengadaan Bak SampahTempat Sampah 20 @ Rp 10.000,- Rp 200,000.00

Air Mineral 1 Dus Rp 15,000.00 Total Rp 215,000.00

Pemanfaatan Lahan KosongTanaman TOGA Rp 15,000.00

Page 12: Proposal Sponsor

Penanaman BibitBibit Buah Naga 25 @ Rp 15.000,- Rp 375,000.00 Bibit Buah Kelengkeng 26 @ Rp 15.000,- Rp 375,000.00

Total Rp 750,000.00

Pembersihan SelokanAir Mineral 2 Dus @ Rp 15.000,- Rp 30,000.00

Konsumsi 4 @ Rp 10.000,- Rp 40,000.00 Total Rp 70,000.00

Kesehatan Gigi dan MulutAir Mineral 5 Dus @ Rp 15.000,- Rp 75,000.00

Konsumsi 20 orang @ Rp 1.500,- Rp 30,000.00

Poster Rp 15,000.00

Pasta dan Sikat Gigi 15 @ Rp 3.000,- Rp 45,000.00

Kertas Kado Rp 2,000.00

Total Rp 167.000,00

Pangan LokalPoster Rp 10,000.00 Konsumsi Rp 20,000.00

Air Mineral 1 Dus Rp 15,000.00 Total Rp 45,000.00

Pelatihan HandmadeLem Tembak Rp 35,000.00 Isi Lem Rp 5,000.00 Peniti Rp 10,000.00 Perlengkapan Rp 25,000.00 Konsumsi (Air + Snack) 10 @ Rp 2.500,- Rp 25,000.00

Total Rp 100,000.00

Pengolahan Hasil PertanianDaun Singkong Rp 10,000.00 Tepung Terigu 3 Kg @ Rp 8.000,- Rp 24,000.00 Tepung Panir 2 Kg @ Rp 12.000,- Rp 24,000.00

Page 13: Proposal Sponsor

Bumbu Rp 10,000.00

Telur 1/2 Kg Rp 7,500.00 Total Rp 75,500.00

Metode PemasaranKonsumsi (Air + Snack) 15 @ Rp 2.500,- Rp 37,500.00

Print Out 15 @ Rp 1.000,- Rp 15,000.00 Total Rp 52,500.00

Lain-LainATK Rp 100,000.00

TOTAL PENGELUARAN Rp3,130,000.00

SUMBER PEMASUKAN

1. Iuran Anggota 10 @ Rp 50.000,- Rp 500,000.002. Sponsorship

Page 14: Proposal Sponsor

Susunan Penanggung Jawab

1. Dusun Krajan 1

Ketua : Ravonda Sepvino Purnama

Pilar Kesehatan : Arum Kartika Dewi

Pilar Lingkungan : Achmad Viki Argafi

Pilar Pendidikan : Ida Ariska

Pilar Ekonomi : Luvita Mardiana

2. Dusun Krajan 2

Ketua : Husni Mubarok

Pilar Kesehatan : Holifatul Hasanah

Pilar Lingkungan : Ulfa Dwi Widayanti

Pilar Pendidikan : Hisyam Rifqi Madani

Pilar Ekonomi : Corin Lailatul Khusna

Page 15: Proposal Sponsor

KERJASAMA SPONSOR

Dalam rangka merealisasikan kegiatan Pemberdayaan Masyarakat melalui 4

Pilar (Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, dan Lingkungan), maka kami Tim KKN

Tematik Posdaya Universitas Jember Gelombang II bermaksud menawarkan

kerjasama dalam bentuk promosi melalui peran serta perusahaan/instansi yang anda

pimpin sebagai sponsor kegiatan.

Bentuk kerjasama (promosi) yang kami tawarkan adalah kegiatan ini

mempunyai 2 bentuk space iklan yaitu space iklan diam dan bergerak. Adapun

bentuk sponsor yang kami tawarkan adalah

Sponsor Tunggal

Sponsor Utama

Sponsor Pendamping

Spesifikasi mengenai bentuk-bentuk sponsorship dan penawarannya adalah

sebagai berikut:

SponsorTunggal

Sponsor tunggal adalah pihak yang bersedia menyediakan dana sebesar

100% dari total anggaran dana yang dibutuhkan panitia.

Sebagai kompensasi dari penawaran ini pihak sponsor berhak menggunakan

seluruh space iklan yang disediakan panitia untuk media promosi

dan media promosi yang kami tawarkan yaitu:

1. Space Iklan Diam

Pencantuman logo perusahaan/instansi pada media promosi

Pencantuman logo perusahaan/instansi pada:

Spanduk yang dialokasikan di kawasan jalan raya.

Baliho yang dialokasikan di kawasan jalan raya.

Pamflet kegiatan

2. Space Iklan bergerak

Pencantuman logo perusahaan/instansi pada media promosi yang berupa:

T-shirt kegiatan KKN TEMATIK POSDAYA panitia dan pemateri

Page 16: Proposal Sponsor

Sponsor Utama

Sponsor utama adalah pihak yang bersedia menyediakan dana sebesar 75%

dari total anggaran dana yang dibutuhkan panitia.

Sebagai kompensasi dari penawaran ini pihak sponsor berhak

mempromosikan produknya melalui media promosi yang

disediakan panitia dan media promosi yang kami tawarkan yaitu:

1. Space Iklan Diam

Pencantuman logo perusahaan/instansi pada media promosi

Pencantuman logo perusahaan pada

Spanduk rentang yang dialokasikan di kawasan jalan raya.

Baliho yang dialokasikan di kawasan jalan raya.

2. Space Iklan Bergerak

Pencantuman logo perusahaan/instansi pada media promosi yang berupa:

T-shirt kegiatan KKN TEMATIK POSDAYA panitia dan pemateri

Sponsor Pendamping

Sponsor pendamping adalah pihak yang bersedia menyediakan dana sesuai

penawaran sebagai berikut :

Spanduk Rentang

Bahan : Kain dengan warna dasar putih

Ukuran : 3 x 1 meter

Ruang sponsor : 20 x 25 cm

Waktu Pemasangan : 2 minggu sebelum hari pelaksanaan

Lokasi pemasangan : Tempat-tempat strategis Di Lokasi Pelaksanaan

Program

T-shirt Panitia

Bahan : Kain Tetron berwarna merah

Ukuran : Ukuran All Size dengan lengan pendek

Ruang sponsor : Sisi belakang kaos

Jumlah : Panitia 20 buah

Waktu Penyebaran : Diberikan 2 hari sebelum pelaksanaan

Page 17: Proposal Sponsor

Pamflet

Bahan : Kertas HVS 70 gr

Ukuran : A3

Warna Cover : Putih

Ruang sponsor : 5 x 10 cm

Jumlah : 50 lembar

Waktu Penyebaran : Diberikan 2 minggu sebelum pelaksanaan

Keuntungan Sponsor

BRAND AWARENESS

Dengan berpartisipasi dalam acara ini, perusahaan sponsor dapat meningkatkan

eksistensi produk serta brand image positif perusahaan di mata publik.

MUTUAL COOPERATION AND SOCIAL RESPONSIBILITY

KKN Posdaya sebagai forum silaturahmi, komunikasi, advokasi, dan wadah kegiatan

penguatan fungsi-fungsi keluarga secara terpadu dan gotong royong dari masyarakat,

oleh masyarakat, dan untuk masyarakat.

EXPAND MARKET SHARE

Partisipan Kegiatan KKN Tematik Posdaya ini adalah Warga Desa Ngampelrejo

Kecamatan Jombang Kabupaten Jember sehingga hal ini dapat menjadi kesempatan

yang baik bagi perusahaan untuk meningkatkan nilai marketingnya.

Page 18: Proposal Sponsor

PENUTUP

Dan sebagai bukti pelaksanaan kegiatan kami akan mengirimkan bentuk

dokumentasi yang diperlukan atau sesuai dengan perjanjian sebelumnya. Akhirnya

kami berharap instansi yang anda pimpin dapat bekerjasama dan semoga dapat

memberikan manfaat yang sangat berarti bagi kedua belah pihak.

Page 19: Proposal Sponsor

K E S E D I A A N K E R J A S A M A

Yang bertanda tangan dibawah ini:Nama :......................................................Jabatan :......................................................Bertindak Atas Nama :......................................................Alamat :......................................................Telp/Fax :......................................................Dengan ini menyatakan bersedia untuk berperan serta dalam kegiatan KKN TEMATIK POSDAYA Universitas Jember Gelombang II yang dilaksanakan oleh Peserta KKN Universitas Jember. Adapun bentuk kerjasama tersebut dalam bentuk;

Sponsor TunggalSponsor UtamaSponsor Pendamping yang berupa Spanduk Rentang/Jalan Pamflet Spanduk Tegak Lain-lain T-shirt Kegiatan

Kami Bayarkan dalam bentuk:Uang TunaiSejumlah : Rp..........................................Terbilang :...........................................................................................BarangBerupa :................................................ Jumlah.....................

................................................. Jumlah.....................

................................................. Jumlah.....................Semoga peran serta dan kerjasama ini dapat terjalin baik dengan harapan kegiatan ini dapat terselenggara dan berjalan lancar

Jember......................................2014

Pihak I

.........................................Panitia

Pihak II

............................................Sponsor