Proposal Pare

21
1

Transcript of Proposal Pare

Page 1: Proposal Pare

1

Page 2: Proposal Pare

DASAR PEMIKIRAN

Penguasaan bahasa Inggris merupakan kunci keberhasilan bagi individu, masyarakat dan

bangsa Indonesia dalam berbagai bidang di era globalisasi ini. Aktivitas untuk mengembangkan

dan meningkatkan kompetensi berbahasa Inggris dapat dilakukan dengan berbagai cara dan di

berbagai tempat. Namun anak-anak Indonesia sebagian besar menggunakan atau memanfaatkan

kegiatan pembelajaran berbahasa Inggris di lembaga formal. Maka sekolah dan perguruan

tinggi formal menjadi tumpuan pembelajaran bahasa inggris yang akan menjadi bekal anak-

anak Indonesia dalam menapaki kehidupan masa depan mereka.

Sebuah permasalahan umum yang di hadapi para siswa dan mahasiswa di beberapa sekolah

sampai Perguruan Tinggi hari ini adalah masalah komunikasi khususnya di bidang bahasa

Inggris. Bahasa Inggris merupakan salah satu mata pelajaran di sekolah dan prguruan tinggi,

namun mempunyai tingkat aplikasi yang cukup rendah, sehingga membatasi para siswa dan

mahasiswa untuk mengakses dunia internasional.

COUPIS ENGLISH mempunyai cara yang baru untuk menyelesaikan permasalahan

komunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris, yaitu sebuah metode pembelajaran bahasa

Inggris yang jarang ditemukan di kurikulum sekolah maupun perguruan tinggi namun bisa

membuat siswa dan mahasiswa mengerti serta mampu menggunakan bahasa Inggris sesuai

dengan kebutuhan saat ini, baik tulis maupun lisan.

SEKILAS TENTANG COUPIS ENGLISH

Adalah lembaga pendidikan bahasa Inggris yang progresif-kontemporer dengan metode

pembelajaran yang spektakuler, yaitu: Common European Reference of Framework (CEFR)

dan Natural Learning ability.

COUPIS ENGLISH berkantor pusat di Pare-Kediri-Jawa Timur. Kehadirannya di tengah

masyarakat dianggap mampu memberikan solusi kepada pelajar, pengajar, pengusaha,

karyawan, pimpinan dan pegawai di setiap instansi dalam melakukan pembiasaan diri untuk

berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris secara lisan dan tulisan dengan benar.

Page 3: Proposal Pare

PROGRAM

Pada proposal ini, kami menawarkan program speaking dengan durasi 2 (dua) minggu s/d

1 (satu) bulan dan TOEFL iTP preparation dengan pilihan durasi yang sama dan pencapaian

sesuai pada silabus sebagaimana tertera dalam bab Materi.

1. General English

Adalah program kursus yang diselenggarakan oleh COUPIS ENGLISH dengan tujuan

meningkatkan kemampuan penguasaan berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Kursus ini

dibagi dalam kelas-kelas agar para peserta dapat berkomunikasi lebih efektif dalam bahasa

Inggris. Selain itu juga supaya komunikasi antara peserta dengan instruktur (coaches) atau

peserta yang lain lebih mudah. Program ini dirancang khusus dengan mengkombinasikan

berbagai skill baik dalam pronunciation, memorizing maupun skill gramatical yang

digunakan.

2. TOEFL Preparation

Program yang dirancang untuk membantu Anda mempersiapkan diri secara matang sebelum

menghadapi ujian TOEFL (Test Of English as Foreign Language), sehingga mendapatkan

hasil yang memuaskan. Kemampuan yang dilatih meliputi speaking, writing, reading, dan

listening. Dengan model latihan yang menyeluruh, program ini akan membimbing Anda :

o membiasakan diri menghadapi model-model soal TOEFL

o menganalisis soal – soal dengan cepat dan cermat sesuai dengan skill yang

dibutuhkan masing – masing bagian test (writing, reading, listening, structure & written

expression)

o mendapatkan point atau score TOEFL diatas 500.

TUJUAN KEGIATAN

Menimbang hal tersebut sebagaimana digambarkan di atas, dalam rangka memfasilitasi

peningkatan mutu bahasa Inggris secara individual maupun kelompok bagi peserta kursus dan

untuk mengantarkan peserta menjadi manusia seutuhnya sebagaimana tujuan pendidikan

nasional, maka COUPIS ENGLISH memiliki peran yang strategis. Bahwa peserta pelatihan

sebagai ujung tombak dalam mewujudkan tujuan di atas, perlu dibekali dengan kemampuan-

kemampuan teknis agar menjadi pribadi yang profesional sehingga perlu terus menerus

difasilitasi peningkatan kompetensi dan profesionalismenya.

Page 4: Proposal Pare

Dengan tekhnik belajar yang tidak terlalu lama, kemampuan berkominikasi

dapat segera dipergunakan dimanapun pengguna berada.

Dengan mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan dapat :

1. Menguasai aturan-aturan dasar tata bahasa inggris;

2. Menambah perbendaharaan kata bahasa Inggris;

3. Mengembangkan kefasihan penggunaan verbal bahasa Inggris;

4. Meningkatkan kepercayaan diri berkomunikasi dalam bahasa Inggris;

5. Memahami dan mampu menyelesaikan berbagai bentuk test dalam bahasa inggris, baik

lisan maupun tulisan.

Secara spesifik tujuan kegiatan pelatihan (kursus) ini dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Mempersiapkan peserta training untuk dapat mengaplikasikan bahasa inggris dengan

baik dan benar;

2. Menjadikan bahasa inggris sebagai bahasa kedua di kalangan kampus atau sekolah;

3. Menumbuhkan berbagai kompetisi di kalangan kampus atau sekolah;

METHOD DESCRIPTION

Metode CEFR yang diusung dan dilaksanakan secara konsisten oleh COUPIS ENGLISH

adalah perpaduan antara kelengkapan materi, efisiensi waktu, lingkungan yang mendukung,

penyampaian sistematis dan menghibur, instruktur berpengalaman. dengan metode ini, terbukti

dalam waktu yang cukup singkat, siswa sudah dapat melakukan conversation secara aktif dan

lancar.

CEFR (Common European Framework of Reference) dan Natural Learning Ability

Kedua metode yang digunakan COUPIS HOUSE tersebut mengedapankan peserta untuk

menciptakan iklim habitual berbahasa Inggris dengan waktu yang sangat singkat.

Yakni peserta dipacu untuk membentuk mental agar lebih percaya diri dalam berkomunikasi

verbal maupun non verbal, tanpa membawa kamus besar bahasa Inggris dalam kesehariannya

atau media elektronik sebagai sarana menemukan arti kata ataupun kalimat asing bahasa

Inggris.

SASARAN

Seluruh siswa – siswi sekolah dasar, menengah, atas maupun mahasiswa. Dalam rangka

meningkatkan mutu pendidikan bahasa inggris di indonesia, kami mencoba menjangkau seluruh

lapisan masyarakat indonesia, mengingat kebutuhan akan bahasa ini sangat penting maka kami

mencoba untuk sefleksibel mungkin dalam mencapai target skill dan pembelajaran.

Page 5: Proposal Pare

MATERI

Dalam Program ini, peserta akan mendapatkan materi sebagai berikut:

Speaking (interaction)

Speaking (production)

Vocabulary

Expression & idiom

Memorizing

Pronunciation

Movie class

Writing

Reading

Listening

Grammar in use

Toefl iTP preparation

Toefl iTP test

Materi diatas adalah materi yang kita tawarkan pada program program pelatihan ini, materi dapat

disesuaikan dengan program yang di inginkan oleh peserta kursus atau penyelenggara. Adapun

jika penyelenggara menginginkan silabus terkait dengan rencana pelatihan akan kita kirimkan

sebelum terlaksananya kegiatan pelatihan.

SILABUS

GENERAL ENGLISH

No Skills Sub skills Allocated time1 Speaking 1.1 Introduction

1.2 alphabet1.3 greeting

1 x 90 menit

1.4 Number1.4.1 Ordinal1.4.2 Cardinal1.4.3 Math symbol1.5 Time

1 x 90 menit

1.6 Seasons1.7 Weather

1 x 90 menit

1.8 English families1.9 what does he look like?

1 x 90 menit

1.10 Daily activities1.10.1 at Home

1 x 90 menit

1.10 Daily activities1.10.2 at School

1 x 90 menit

1.10 Daily activities1.10.3 at Society

1 x 90 menit

1.11 Hobbies 1 x 90 menit

Page 6: Proposal Pare

1.12 Invitation1.12.1 Refusing invitation1.12.2 Accepting invitation1.13 suggestions

1 x 90 menit

1.14 Talking about plan 1 x 90 menit1.15 Mid – Exam 1 x 90 menit1.16 Discussion1.16.1 Social issue

1 x 90 menit

1.16 Discussion1.16.2 Education

1 x 90 menit

1.17 Debating 1 x 90 menit1.18 Retelling1.18.1 Retelling news

1 x 90 menit

1.18 Retelling1.18.2 Retelling story

1 x 90 menit

1.19 Presentation 1 x 90 menit1.19 presentation 1 x 90 menit1.19 presentation 1 x 90 menit1.19 presentation 1 x 90 menit1.20 Final Exam 1 x 90 menit

2 Pronunciation 2.1 vowels, consonants, diphtongs 1 x 90 menit2.2 American English Sound,Pronunciation symbol

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.1(page 1 – 57)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.2 (page 58 – 129)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.3 (page 130 -167)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.4 (page 168 – 203)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.5 (page 204 -224)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.6 (page 225 – 245)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.7 (page 246 – 279)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.8 (page 280 – 337)

1 x 90 menit

MID – EXAM 1 x 90 menit2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.9 (page 338 – 368)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.10 (page 369 – 471)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.11 (page 472 – 488)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.12 (page 489 – 509)

1 x 90 menit

2.3 Longman handy learner’s dictionary 1 x 90 menit

Page 7: Proposal Pare

2.3.13 (page 510 – 512)2.3 Longman handy learner’s dictionary2.3.14 Word beginnings2.3.15 Word endings

1 x 90 menit

2.4 contractions2.5 weak form

1 x 90 menit

2.6 link up 1 x 90 menit2.7 Intonation 1 x 90 menit2.8 FINAL EXAM 1 x 90 menit

3 Grammar in Use 3.1 Sentence structure3.2 verb tenses

1 x 90 menit

3.2.1 Tenses3.2.2 The simple tenses3.2.3 The progressive tenses3.2.4 The Perfect tense3.2.5 The perfect progressive tenses

1 x 90 menit

Exercise : simple present & Present progressive3.3 Nonprogressive verbs

1 x 90 menit

3.4 Regular and irregular verbs 1 x 90 menitExercise : simple past & past progressive3.5 Using expressions of place with progressive tenses

1 x 90 menit

Exercise : Present perfect & present perfect progressivePast perfect & past perfect progressive

1 x 90 menit

Exercise : Simple future / be going toWill Vs be going to

1 x 90 menit

3.6 Expressing the future in the time clause3.6.1 Using the present progressive3.6.2 Using the simple presentExercise : Future progressive, future perfect & futurePerfect progressive.

1 x 90 menit

3.7 Modal auxiliaries and similar Expressions 1 x 90 menitMID – EXAM 1 x 90 menit3.8 The passive 1 x 90 menit3.9 Gerunds and infinitives 1 x 90 menit3.10 singular and plural 1 x 90 menit3.11 Adjective clause 1 x 90 menit3.12 Noun clause 1 x 90 menit3.13 paralel structure3.14 paired conjunction3.15 Adverb clause3.15.1 to show time relationhips3.15.2 to show cause and effect relationships

1 x 90 menit

3.16 using prepositions3.17 using transitions3.18 Reduction of adverb clause

1 x 90 menit

Page 8: Proposal Pare

3.19 Using : even though, if clause, wheter or not and even if, in case(that) and in the event (that), unless, only if and providing/provided that, otherwise and or (else).

1 x 90 menit

3.20 Conditional sentences 1 x 90 menitFINAL EXAM 1 x 90 menit

TOEFL iTP Preparation

No Materials Sub Materials Allocated Time

1 LISTENING 1.1 short conversation

1.1.1 focus on the second speaker

1.1.2 choose answers with synonims

1.1.3 avoid similar sounds

1.1.4 draw conclusions about who, what, where

1.1.5 listen for who and what in passive

1.1.6 listen for who and what with multiple nouns

1.1.7 listen for negative expressions

2 X 60 menit

1.1.8 listen for double negative expressions

1.1.9 listen for “almost negative” expressions

1.1.10 listen for negatives with comparatives

1.1.11 listen for expressions of agreement

1.1.12 expressions of uncertainty and suggestion

1.1.13 listen for emphatic expressions of surprise

1.1.14 listen for wishes

2 X 60 menit

1.2 Casual conversations

1.3 Academic disscussions

1.4 Academic lectures

2 X 60 menit

2 Structure and

written

2.1 subjects, verbs and objects 2 X 60 menit

Page 9: Proposal Pare

expressions 2.2 present and past participle

2.3 coordinate and adverb clause

2.4 noun clause

2.5 adjective clause

2.6 agreement

2.7 parallel structure

2.8 verb forms

2 X 60 menit

2.9 Noun

2.10 pronoun and possessive

2.11 adjective and adverb

2 X 60 menit

3 Reading 3.1 main idea questions

3.2 answering stated detail questions correctly

2 X 60 menit

3.3 find unstated details

3.4 find pronoun referent

2 X 60 menit

3.5 answer implied detail questions correctly

3.6 vocabulary questions

2 X 60 menit

SCORING 2 X 60 menit

FASILITAS DAN PENDANAAN

Masalah ekonomi (keuangan) merupakan pertimbangan penting bagi seseorang untuk

memutuskan sesuatu, termasuk pendidikan. Diketahui bersama, bahwa sebagian besar

masyarakat indonesia tergolong masyarakat dengan tingkat ekonomi menengah ke bawah.

Untuk mencukupi kebutuhan pokok saja, mereka harus membanting tulang bekerja dengan

keras. Sehingga amat memberatkan mereka bila harus belajar bahasa inggris dengan biaya yang

mahal. Itulah salah satu faktor, mengapa sebagian besar masyarakat Indonesia enggan belajar

bahasa Inggris, yaitu faktor keuangan.

Page 10: Proposal Pare

Oleh karena itu, COUPIS ENGLISH hadir dengan prinsip low charge high quality education

(pendidikan yang murah tetap berkualitas).

Coupis English Datang ke Lembaga Lembaga Datang ke Coupis English

GENERAL ENGLISH : Untuk 3-4 pertemuan / hari : Rp.200.000,-

(program 1 bulan dan 2 minggu)

Untuk 5-6 pertemuan / hari : Rp.300.000,-(program 1 bulan dan 2 minggu)

TOEFL iTP Preparation :

Untuk program 1 bulan : Rp.400.000,- (2-4 kali pertemuan / hari)

Untuk program 2 minggu : Rp. 350.000,- (2-4 kali pertemuan / hari)

GENERAL ENGLISH :

Untuk program 1 bulan Rp. 500.000,- (4-5

kali pertemuan / hari)

Untuk program 2 minggu Rp. 400.000,- (4-5

kali pertemuan / hari)

Untuk program 1 minggu Rp. 250.000,- (4-5

kali pertemuan / hari)

TOEFL iTP Preparation :

Untuk program 1 bulan : Rp. 600.000,-

Untuk program 2 minggu : Rp. 500.000,-

NB: 1 X pertemuan berdurasi 45 menit NB: Harga tersebut diatas masih bisa di negoisasikan

Dengan rincian dana sebagaimana tertulis diatas sudah termasuk fasilitas Asrama, Modul dan

Sertifikat, Jika kegiatanya di lembaga pengundang maka fasilitas yang diterima adalah Modul

dan Sertifikat.

BENTUK KERJASAMA

Adapun bentuk kerjasama adalah sebagai berikut:

1. Institusi yang Bapak pimpin memberikan kesempatan dan tempat kepada lembaga kami

untuk mengadakan presentasi.

2. Kami memberikan program kursus intensif bahasa inggris pada siswa, guru maupun

karyawan di lembaga yang Bapak pimpin ini, adapun ketentuanya sebagai berikut:

A. Ketentuan Umum

Kontak program / pembayaran dilakukan di awal program.

Uang transport di kirim 1 minggu sebelum pelaksanaan program (untuk COUPIS

ENGLISH yang datang ke lembaga pengundang).

Page 11: Proposal Pare

Pemesanan program memberikan uang muka 10% dari total keseluruhan program (di

laksanakan tiga minggu sebelum pelaksanaan program)

Pelunasan pembayaran dilakukan sebelum pembukaan program.

B. Jika kursus intensif diadakan di institusi/ sekolah (Pengundang).

Institusi/ penyelenggara mendukung, memfasilitasi dan berperan aktif dalam proses

pembelajaran.

Institusi/ sekolah menyediakan sarana pembelajaran, kelas dan media pengajaran.

Institusi/ penyelenggara menyediakan asrama untuk siswa sebagai optimalisasi

proses pembelajaran (jika memungkinkan).

Peserta Pelatihan minimal 40 peserta untuk wilayah jawa dan 100 peserta untuk wilayah luar

jawa,

Lembaga pengundang menanggung biaya transport untuk 1). Direktur/ Chief Privacy Officer

2) Instruktur (Coaches)

Institusi/ penyelenggara menyediakan tempat tinggal bagi instruktur (coaches).

Institusi/ penyelenggara menyediakan catering bagi instruktur (coaches), 3x sehari.

C. Jika kursus intensif diadakan di COUPIS ENGLISH Pare.

COUPIS ENGLISH menyediakan sarana pembelajaran,kelas dan media pengajaran.

COUPIS ENGLISH mengadakan proses pembelajaran secara professional dan

responsible

COUPIS ENGLISH menyediakan asrama untuk siswa sebagai optimalisasi proses

pembelajaran.

COUPIS ENGLISH menyediakan instruktur (coaches) pendamping yang siap membimbing siswa selama 24 jam di asrama.

Bentuk kerjasama ini tidak mengikat dan masih bisa dinegosiasikan oleh kedua institusi.

Adapun penanggung jawab atas kerja sama ini adalah Hadori Ibnu Yasin selaku CPO (Chief

Privacy Officer) dari pihak COUPIS ENGLISH. Agar lebih memudahkan informasi terkait

program dan lainya anda bisa Hubungi COUPIS ENGLISH di nomer berikut: 08563658245,

dan 085736817995.

Page 12: Proposal Pare

PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi Bapak/Ibu.

Semoga bisa dijadikan bahan referensi dan dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan.

Menyadari masih banyak kekurangan dalam proposal ini, kami sangat mengharapkan bantuan

baik secara moril maupun materiil.

Ketekunan dan komitmen bersama untuk membangun dan meningkatkan mutu pendidikan

merupakan faktor penting yang harus dipupuk, dipertahankan, dan dikembangkan menuju

pendidikan bermutu sesuai dengan tujuan pendidikan nasional dan amanat Undang Undang.

Kerjasama yang baik antara berbagai pihak dapat membantu terwujudnya tujuan pendidikan

nasional yang bermutu.

Dukungan pembiayaan, arahan, pembinaan, dan monitoring dalam rangka mengoptimalkan

kegiatan ini dinilai amat penting agar mampu meningkatkan profesionalitas pengajar dan

pelayanaan untuk siswa dalam proses pembelajaran.

Harapan bagi kita semua kiranya kegiatan ini dapat meningkatkan kompetensi kepada segenap

insan pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan nasional. Semoga proposal ini

dapat mencapai sasaran yang diharapkan.

Atas perhatian dan kerjasama yang baik kami ucapakan teriama kasih.

Page 13: Proposal Pare

Lampiran 1 :

Peserta English Externsion and Cultural Camp

COUPIS ENGLISH dengan cepat bergerak maju karena telah mendapat kepercayaan

publik. Salah satu bukti yang dapat dilihat adalah dengan adanya kerjasama yang

berkesinambungan dengan beberapa pihak sekolah :

Sekolah: 

o SD Muhammadiyah 2 Sidoarjo

o SMP Negeri 1 Krian Sidoarjo

o SMP Negeri 2 Yogyakarta

Page 14: Proposal Pare

LEMBAR PENGESAHAN

Coupis English : Holiday program

Pare, 10 Februari 2013

Chief Privacy Officer Sekretaris

HADORI FAIRY BANTANY

Manager Coupis English

Wira Adi Prastyanto

Direktur Coupis House

Page 15: Proposal Pare

Bpk. Nanang Widodo

DOKUMENTASI :

Front office coupis house

Page 16: Proposal Pare

Dormitory English Area

Dormitory Coupis House