Program Beasiswa Piaman-PKDP

7
Pe rsatua Dewan an Kelu Pimpina uarga D n Pusat Daerah h Piam man

description

B.Visi Yayasan Menjadikan Beasiswa Piaman sebagai sarana untuk menciptakan SDM unggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa serta memiliki rasa tanggung jawab pada daerah dan negara. C. Misi Yayasan• Memberikan pembiayaan kepada SDM unggul dari Piaman, baik yang berasal ranah maupun rantau secara tepat sasaran dan memenuhi kriteria yang ditentukan oleh Yayasan Beasiswa Piaman.•Menjaring sebanyak mungkin donatur dari ranah dan perantau Piaman.•Mengusahakan sumber dana lainnya yang tidak mengingat dari berbagai badan, instansi, perusahan dan bentuk lainnya, baik negara maupun swasta. • Melakukan administrasi dan pelaporan keuangan secara transparan dan regular secara publik serta dapat diakses setiap saat•Secara aktif melakukan pemberitaan mengenai bantuan pembiayaan Beasiswa Piaman.•Pemberian apresiasi secara pantas kepada penyandang dana Beasiswa Piaman sebagai bentuk terima kasih.•Menjalin dan memantapkan komunikasi dengan anggota PKDP dan perantau Piaman lainnya di seluruh indonesia melalui berbagai media.D. Nama • Yayasan Beasiswa PiamanE. KegiatanMenghimpun dan menyalurkan dana untuk mendukung pengembangan SDM Piaman yang unggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa.F. Sasaran • Siswa siswi SMA kelas XII berprestasi yang unggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa sertatidak mampu secara finansial.• Mahasiswa Piaman yangunggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa serta tidak mampu secara finansial.G. Program Mendesak• Melengkapi pengurus • Pembuatan rekening bank untuk penampungan dana.• Membentuk Yayasan Beasiswa Piaman yang sah secara hukum• Aktivitas penjualan program Yayasan Beasiswa Piaman secara door-to-door kepada anggota PKDPdan stakeholder lain . • Menyalurkan beasiswa kepada empat mahasiswa Piaman; dua orang di ITB, satu orang di UI, dan satu orang di USU.H. Pengumpulan DanaPengumpulan dana saat ini dilakukan melalui Bank Mandiri Nomor rekening129.0000.7929165.

Transcript of Program Beasiswa Piaman-PKDP

Page 1: Program Beasiswa Piaman-PKDP

PersatuaDewan

an KeluPimpina

uarga Dn PusatDaerahh Piamman

Page 2: Program Beasiswa Piaman-PKDP

YAYASAN BEASISWA PIAMAN

A. Dasar Pemikiran Proses pendidikan itu melibatkan berbagai komponen yang saling berkaitan

antara satu dengn lainnya dan harus berjalan secara simultan, sistemik, dan

holistik. Apapun alasannya, pendidikan harus berlangsung secara baik dan

berkelanjutankarena masa depan masyarakat ditentukan oleh kualitas

pendidikan. Masa depan yang lebih baik selalu memerlukan perbaikan

terhadap kondisi masyarakat agar dapat mendukung kemajuan dan

pembangunan. Masa depan yang lebih baik menghendaki perubahan perilaku

dan gaya hidup yang dapat menupang aktivitas manusia dalam menjalani

kehidupan sehat yang bermartabat. Perubahan kepada yang lebih baik dan

kehidupan sehat yang bermartabat ini hanya mungkin berlangsung apabila

terjadi proses pendidikan yang berkualitas dan dapat dipertanggungjawabkan.

Dengan demikian, Pendidikan adalah kunci keberhasilan dalam pengembangan

politik, ekonomi dan sosial budaya suatu Negara. Sumber daya manusia yang

berkualitas hanya akan dapat diperoleh melalui pendidikan yang berkulitas.

Agar ada kesinambungan sumber daya manusia yang berkualitas harus

dilakukan pula pendidikan yang berkesinambungan dari satu generasi ke

generasi berikutnya secara terencana.

Untuk mendapatkan SDM yang berkualitas berbagai rintangan dan halangan,

apakah kerikil tajam ataupun lumpur halus, selalu akan menghadang.

Seringkali ada SDM yang mempunyaikualitas intelektual yang sangat baik dan

kadangkala tidak didukung oleh kemampuan finansial keluarga, yang akhir

mematikan bibit unggul yang sedang tumbuh itu. Di negeri yang mengenal

kebersamaan untuk kemajuan dengan ungkapan sahino samulie, barek samo

dipikua ringan samo dijinjiang, ka bukik samo mandaki, ka lurah samo

manurun, tatungkuik samo makan tanah, tatilantang samo minum ambun, tuah

dek sakato, hino dek silang sangketo seharusnya tidak ada kata TIDAK untuk

mendukung kemajuan sanak kamanakan.

Page 3: Program Beasiswa Piaman-PKDP

Kondisi ideal seperti ungkapan yang dikemukakan di atas ternyata tidak

selamanya berjalan mulusdan lmenyenangkan dalam masyarakat kita sehingga

hampir-hampir empat orang bibit unggul Piaman layu sebelum masanya.

Ternyata kondisi ini tidak hanya terjadi pada masa sekarang, jauh sebelumnya

banyak kasus yang sama, tetapi mungkin tidak terditeksi atau memang belum

ada keingin dari pihak yang berkepentingan untuk melaksanakan tugasnya

dengan baik. Pengamatan yang dilakukan oleh berbagai pihak memperlihatkan

bahwa SDMdi Piaman (=Kota Pariaman, Kabupaten Padang Pariaman, dan

sebagian Kabupaten Agam bagian Barat)banyak yang mempunyai prestasi

menonjol dibidang akademik maupun non akademik.

Memperhatikan hal di atas, para stakeholder Piaman yang terhimpun dalam

PKDP, organisasi sosial perantau Piaman sangat merasa berkentingan untuk

mengembangkan kemampuan dari bibit-bibit unggul yang dengan membantu

mengatasi kesulitan finansial yang dihadapi oleh para tunas bangsa yang

berasal dari Piaman, baik yang di ranah maupun yang di rantau. Agar ada

kesatuan langkah dalam mengatasi berbagai persoalan yang mungkin muncul,

Dewan pimpinan Pusat Persatuan keluarga Perantau Piaman (DPP PKDP)

bersama dengan sejumlah tokoh masyarakat Piaman di Jakarta menunjuk lima

orang yang dipercaya untuk membentuk Yayasan BEASISWA PIAMAN yang

disebut dengan TIM 5 yang sekaligus menjadi pengurus dari yayasan itu.

Tugas yayasan ini adalahmenghimpun seluruh potensidariranah,perantau dan

potensi dari sumber lainnya yang tidak mengikat, kemudian meyalurkannya

sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Yayasan.Jadi, Yayasan mempunyai

Tugas dan kewajiban untuk mengelola segala hal yang berhubungan dengan

pengembangan SDM unggul, berprestasi, dan berkualitas, beriman dan

bertakwa ini. Yayasan Beasiswa Piaman adalah badan yang bersifat

permanen.

Page 4: Program Beasiswa Piaman-PKDP

B. Visi Yayasan

Menjadikan Beasiswa Piaman sebagai sarana untuk menciptakan SDM unggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa serta memiliki rasa tanggung jawab pada daerah dan negara.

C. Misi Yayasan • Memberikan pembiayaan kepada SDM unggul dari Piaman, baik yang

berasal ranah maupun rantau secara tepat sasaran dan memenuhi kriteria yang ditentukan oleh Yayasan Beasiswa Piaman.

• Menjaring sebanyak mungkin donatur dari ranah dan perantau Piaman. • Mengusahakan sumber dana lainnya yang tidak mengingat dari berbagai

badan, instansi, perusahan dan bentuk lainnya, baik negara maupun swasta.

• Melakukan administrasi dan pelaporan keuangan secara transparan dan regular secara publik serta dapat diakses setiap saat

• Secara aktif melakukan pemberitaan mengenai bantuan pembiayaan Beasiswa Piaman.

• Pemberian apresiasi secara pantas kepada penyandang dana Beasiswa Piaman sebagai bentuk terima kasih.

• Menjalin dan memantapkan komunikasi dengan anggota PKDP dan perantau Piaman lainnya di seluruh indonesia melalui berbagai media.

D. Nama

• Yayasan Beasiswa Piaman

E. Kegiatan Menghimpun dan menyalurkan dana untuk mendukung pengembangan SDM Piaman yang unggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa.

F. Sasaran

• Siswa siswi SMA kelas XII berprestasi yang unggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa sertatidak mampu secara finansial.

• Mahasiswa Piaman yangunggul, berkualitas, beriman, dan bertakwa serta tidak mampu secara finansial.

G. Program Mendesak

• Melengkapi pengurus • Pembuatan rekening bank untuk penampungan dana. • Membentuk Yayasan Beasiswa Piaman yang sah secara hukum • Aktivitas penjualan program Yayasan Beasiswa Piaman secara door-to-door

kepada anggota PKDPdan stakeholder lain . • Menyalurkan beasiswa kepada empat mahasiswa Piaman; dua orang di ITB,

satu orang di UI, dan satu orang di USU.

Page 5: Program Beasiswa Piaman-PKDP

H. Pengumpulan Dana Pengumpulan dana saat ini dilakukan melalui Bank Mandiri Nomor rekening129.0000.7929165.

I. Penyimpanan dana

• Dana disimpan pengurusYayasan Beasiswa Piaman di rekening bank atas nama PKDP khusus untuk Yayasan Beasiswa Piaman.

• Rekening bank tersebut harus mudah diakses oleh pengurusYayasan Beasiswa Piaman seperti melalui internet banking ataupun SMS Banking

• Ketua Umum dan Bendahara Umum adalah pemegang otoritas penyimpanan dan pencairan dana.

J. Sumber dana

• Seluruh orang yang berasal dari Piaman, baik anggotaPKDP maupun tidak, baik di ranah maupun di rantau.

• Lembaga, badan atau instansi, dan perusahan negara dan swasta atau sumber-sumber lainnya yang bersifat tidak mengikat.

K. Penggunaan Dana

1. Tata cara penggunaan dana

• Dana digunakan program yang telah disetujupengurus yayasan dengan memperhatikan saran dan pendapat DPP PKDP

• Dana tidak digunakan untuk kepentingan pribadi oleh siapapun dan dengan alasan serta cara apapun.

• Tanda bukti transfer dana harus disimpan dan didokumentasikan dengan baik oleh pengurus Yayasan Beasiswa Piaman melalui Bendahara.

2. Alokasi penggunaan dana

• Beasiswa untuk membantu mahasiswa yang membutuhkan. • Administrasi bank dan administrasi Tim Yayasan Beasiswa Piaman • Investasi keuangan untuk pengembangan kapital kalau memungkinkan dapat

dilakukan setelah mendapat persetujuan rapat pengurus Yayasan Beasiswa Piaman dengan mendengar saran dan pertimbangan dari DPP PKDP.

Page 6: Program Beasiswa Piaman-PKDP

L. Pelaporan Penggunaan Dana

1. Sifat Pelaporan

• Pelaporan bisa dilihat setiap saat • Pelaporan bisa memberikan gambaran aliran keuangan secara transparan

dan jelas • Pelaporan bisa memberikan gambaran kebermanfaatan dana tersebut • Pelaporan harus bersifat memberikan apresiasi terhadap penyandang dana

atau donatur dapat disampaikan secara publik dan personal

2. Indikator Kinerja Kunci (1 tahun pertama)

• Dana yang terkumpul mencapai 60% dari target yang ditentukan awal tahun • Dana yang terpakai mencapai 50% dari dana yang terkumpul • Laporan keuangan tersedia tanggal 1 setiap bulannya dan dapat dilihat setiap

saat • Rapat Pengurus dengan DPP PKDP dan para donatur untuk mengevaluasi

kegiatan diadakan satu kali dalam setahun.

M. Struktur organisasi Beasiswa PKDP

Pembina : DPPPKDP (ex officio) Pengurus Harian Ketua umum : Prof. Dr. H. Musril Zahari, M.Pd. Ketua I : Ir. Muharmein Zein Chaniago, M.Eg Ketua II : Ir. Syali Landrat Sekretaris Umum : Hamrizal Olon, SE Bendahara Umum : Ali Unan, S.Kom Devisi Pemasaran : 1. Ir.Alfiza MA 2. Ir. Zulkifli Ali, M.Si 3. Drs. H. Asril Esden 4. H. Yuesmar A O Devisi Penyaluran : 1. Drs.H. Syofyan Amin

2. Hj. Hasni Bustami S.Pd 3. Firman Syakri Pribadi Devisi Pelaporan : 1. Ulya SE. Akt.

2. Lisza Selviairin SE.Akt

Devisi Komunikasi : 1. Ir. Agusti Esden Tanjung 2. Syafrudin AL.

3. Ir. Mairiza Umar 4. Amel Yulianto

Page 7: Program Beasiswa Piaman-PKDP

N. Program Yayasan Beasiswa Piaman

• Kuartal 1: Pencarian dana dan pelaporan • Kuartal 2: Pencarian dana, pencarian target, pelaporan, rapat tatap muka • Kuartal 3: Pencarian dana, penggunaan dana, pelaporan, apresiasi • Kuartal 4: Pencarian dana, penggunaan dana, pelaporan, rapat tatap muka.

O. Penutup

Kami yakin dan percaya bahwa apapun yang dilakukan oleh manusia selalu banyak halangan dan rintangan, tetapi kami yakin dan percaya juga bahwa dengan ridha, pertolongan Allah SWT dan dukungan dari semua lapisan masyarat, terutama stakeholder Piaman Yayasan Beasiswa Piaman ini akan dapat berjalan dengan baik. Doa, dukungan dan partisipasi dari semua pihak sangat kami harapkan.

Jakarta, 6 Juni 2011.

Pengurus Yayasan Beasiswa Piaman

• Prof Dr. H. Musril Zahari, M.Pd • Ir. Muharmein Zein Chaniago, M.Eng

• Ir. syasli Landraat • Hamrizal Olon, S.E.

• Ali Unan