PETUNJUK PELAKSANA DAN TEKNISfestivalseninusantara2019.com/JUKNIS_FSN_2019.pdf · c. Peserta...

17
PETUNJUK PELAKSANA DAN TEKNIS “CREATIVE ART’S REVOLUTION OF ARCHIPELAGO” FESTIVAL SENI NUSANTARA 2019 POLITEKNIK ILMU PEMASYARAKATAN

Transcript of PETUNJUK PELAKSANA DAN TEKNISfestivalseninusantara2019.com/JUKNIS_FSN_2019.pdf · c. Peserta...

PETUNJUK PELAKSANA DAN TEKNIS

“CREATIVE ART’S REVOLUTION OF ARCHIPELAGO”

FESTIVAL SENI NUSANTARA 2019

POLITEKNIK ILMU PEMASYARAKATAN

BAB I

PENDAHULUAN

A. Deskripsi Umum

Fesetival Seni Nusantara merupakan kegiatan lomba kesenian antar

Perguruan Tinggi Kedinasan se-Indonesia. Lomba kesenian yang akan

dilaksanakan meliputi seni musik, seni tari, seni rupa dan seni media rekam.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persahabatan antar

Perguruan Tinggi Kedinasan dan meningkatkan serta mengembangkan minat

seni pada taruna – taruni dan mahasiswa sesama Perguruan Tinggi Kedinasan

Indonesia.

Sasaran kegiatan ini tidak hanya mahasiswa Perguruan Tinggi

Kedinasan saja. Namun kegiatan ini juga melibatkan siswa SMA/SMK dalam

rangkaian Uniexpo dari Perguruan Tinggi Kedinasan yang berpartisipasi

dalam kegiatan Festival Seni Nusantara 2019. Dimana hal ini merupakan

langkah awal untuk memotivasi para siswa untuk melanjutkan pendidikan ke

jenjang yang lebih tinggi.

Festival Seni Nusantara 2019 akan dilaksanakan pada tanggal 01

sampai 03 November 2019, berlokasi di BPSDM Hukum dan HAM Gandul

Raya, Cinere, Depok. Lebih tepatnya di kampus Politeknik Ilmu

Pemasyarakatan selaku tuan rumah Festival Seni Nusantara 2019.

Adapun pada penyelenggaraan Festival Seni Nusantara kali ini

terdapat 9 (sembilan) macam lomba yang akan diselenggarakan.

Penyelenggaraan Festival Seni Nusantara ini diharapkan dapat

mengakrabkan dan mempererat kekeluargaan sesama Perguruan Tinggi

Kedinasan anggota Forum Mahasiswa Kedinasan Indonesia.

B. Persyaratan

1. Masing – masing PTK diwajibkan untuk mengisi formulir dan biaya

administrasi pendaftaran yang telah disediakan dan ditentukan oleh

panitia pada lampiran proposal.

3. Masing – masing Perguruan Tinggi Kedinasan dapat mengikuti kegiatan

perlombaan sesuai dengan item perlombaan yang ada atau paket yang

telah ditentukan.

4. Masing – masing PTK diwajibkan membayar uang pendaftaran sesuai

dengan paket perlombaan yang telah ditentukan maupun jumlah rincian

per lomba yang diikuti.

5. Peserta Festival Seni Nusantara merupakan mahasiswa/taruna/praja

aktif dari Perguruan Tinggi Kedinasan.

6. Kontingen PTK diwajibkan melakukan registrasi ulang pada saat

kedatangan di BPSDM Hukum dan HAM Politeknik Ilmu Pemasyarakatan.

7. Peserta yang memiliki riwayat penyakit khusus diharapkan membawa

obat – obatan pribadi.

BAB II

PERATURAN

A. Band

1. Ketentuan Lomba :

a. Setiap band beranggotakan maksimal 7 orang dari Setiap

Perguruan Tinggi Kedinasan (dibuktikan dengan KIT / KIM).

b. Panitia menyediakan alat musik instrumen 2 buah Gitar, 1 Set

Drum, 1 Bass, 1 Keyboard, 3 mic + stand mic ,masing-masing alat

sudah dilengkapi sound + monitor).

c. Panitia menyediakan sound system yang reperesentatif, peserta

diperkenankan membawa aksesoris sesuai dengan kebutuhannya.

d. Peserta membawakan 2 buah lagu di babak penyisihan (1 lagu

bebas dan jingle FSN yang sudah di aransemen sendiri).

e. Untuk babak final peserta membawakan 2 lagu (1 lagu wajib dan 1

lagu bebas yang telah di aransemen sendiri).

f. Lagu yang dibawakan tidak boleh mengandung unsur SARA,

politik, pornografi dan kekerasan.

g. Durasi maksimal 15 menit (sudah termasuk Sound check).

h. Peserta standby di belakang panggung paling lambat 10 menit

sebelum tampil dan sudah mempersiapkan alat masing – masing.

i. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Daftar Lagu Wajib :

a. Indonesia Jaya-Liliana Tanoesoedibjo

b. Indonesia Jaya-Harvey Malaihollo

c. Indonesia Pusaka

3. Sistematika Lomba :

a. Lomba diadakan tanggal 31 Oktober 2019 dengan sistem gugur.

b. 5 group terbaik akan kembali diperlombakan babak final pada

tanggal 02 November 2019.

4. Kriteria Penilaian :

a. Performance (aksi panggung, interaksi, kostum).

b. Skills (kreatifitas, improvisasi).

c. Harmonisasi (musikalitas, arransemen, kekompakan).

d. Ketepatan waktu.

5. Lokasi :

Panggung utama (Lapangan Hitam BPSDM Hukum dan HAM)

6. Penanggung Jawab :

Billy Ainul

B. Tari Kreasi Nusantara.

1. Ketentuan Lomba :

a. Lomba bersifat kelompok, satu group terdiri dari 5 – 10 orang.

b. Satu group diperbolehkan bercampur antara putri dan putra.

c. Setiap group diwajibkan membawa Compact Disk atau Flash Disk

untuk musik pengiring, panitia hanya menyediakan tempat dan

sound system.

d. Durasi maksimal 15 menit.

e. Peserta standby di lokasi lomba paling lambat 10 menit sebelum

tampil dan sudah mempersiapkan alat masing – masing.

f. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Kriteria Penilaian :

a. Kostum.

b. Kekompakan antar anggota.

c. Keragaman gerakan.

d. Wiraga, wirasa dan wirama.

3. Sistematika Lomba :

a. Lomba diadakan tanggal 31 Oktober 2019

4. Tema :

“Indahnya Nusantara”

5. Lokasi :

Auditorium Lantai 2 BPSDM Hukum dan HAM

6. Penanggung Jawab :

Zenitha Ayu H.

C. Fotografi

1. Ketentuan:

a. Lomba bersifat Rally. Yaitu lomba foto yang akan diambil pada

saat FSN berlangsung.

b. Lomba fotografi terbentuk dari 1 tim perwakilan PTK yang terdiri

dari 2 – 3 orang.

c. Menyerahkan file foto. Dikirim melalui email Festival Seni

Nusantara 2019 tanggal 01 November 2019 pukul 21.00 WIB.

Subyek Email : Fotografi_nama PTK

Format Nama File : Fotografi_nama PTK_Judul foto

d. Ukuran file gambar maksimal 2 MB dengan format jpeg atau jpg.

e. Tim yang tidak memenuhi format nama file, dianggap tidak

mengikuti lomba di kategori tersebut.

f. Pada kategori Rally pemenang akan ditentukan oleh juri,

keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

g. Peserta dapat menggunakan jenis kamera apapun (handphone,

DSLR, mirrorless, dll).

h. Tidak diperbolehkan mengikutsertakan hasil foto yang berupa

kombinasi lebih dari satu foto atau menghilangkan / mengubah

elemen – elemen dalam satu foto.

i. Objek foto harus berada di lingkungan kampus Politeknik Ilmu

Pemasyarakatan.

j. Karya tidak boleh mengandung unsur pornografi, politik, SARA,

sadisme atau hal – hal yang bersifat merendahkan atau

melecehkan pihak lain.

k. Karya harus asli buatan sendiri dan belum pernah dipublikasikan

dalam bentuk apa pun.

l. Karya merupakan milik peserta namun panitia berhak untuk

mempublikasikan.

m. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Sistematika Lomba :

a. Peserta diberi waktu pengambilan gambar pada tanggal 31

Oktober – 01 November 2019. Mulai dari pukul 09.00 s.d. 21.00

WIB.

b. Masing-masing peserta hanya bisa mengirimkan 1 gambar

terbaiknya.

c. Hasil gambar yang diserahkan kepada panitia akan dipamerkan

pada tanggal 02 November 2019.

d. Selama pameran berlangsung tim juri atau audience akan menilai

karya peserta dan menentukan 3 karya terbaik sebagai pemenang.

e. Pengumuman pemenang akan diumumkan pada malam puncak

tanggal 02 November 2019.

3. Kriteria Penilaian :

a. Ide atau gagasan peserta yang disalurkan melalui foto.

b. Kesesuaian Karya dengan tema.

c. Kreativitas.

d. Estetika.

4. Tema :

“Indahnya Nusantara”

5. Lokasi :

BPSDM Hukum dan HAM

6. Penanggung Jawab :

Rafi Rizaldi

D. Seni Mural

1. Ketentuan Lomba :

a. Peserta lomba maksimal terdiri dari 2 orang.

b. Peserta membuat Mural yang bertemakan Karnaval Nusantara.

c. Pengerjaan dilaksanakan dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore.

d. Setiap Peserta kelompok Membuat 1 karya, tidak lebih

e. Mural yang digambarkan tidak mengandung unsur SARA,

kekerasan, pronografi, dan merendahkan pihak lain.

f. Panitia menyediakan selembar Papan.

g. Karya harus asli buatan sendiri dan belum pernah dipublikasikan

dalam bentuk apa pun.

h. Peserta dibebaskan dalam penggunaan alat apapun dalam proses

pengerjaan.

i. Karya merupakan milik peserta namun panitia berhak untuk

mempublikasikan.

j. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Kriteria Penilaian :

a. Ketepatan Waktu

b. Seni atau Kreativitas

c. Ketuntasan

d. Keindahan

e. Kebersihan dan kerapihan

f. Teknik pengerjaan

3. Sistematika Lomba :

a. Peserta diberi waktu pembuatan gambar pada tanggal 31 Oktober

2019. Mulai dari pukul 09.00 s.d. 17.00 WIB.

b. Masing-masing peserta hanya diberikan 1 lembar papan.

c. Hasil gambar yang diserahkan kepada panitia akan dipamerkan di

Festival Seni Nusantara 2019 pada tanggal 01-02 November

2019.

d. Selama pameran berlangsung tim juri akan menilai karya peserta

dan menentukan 3 karya terbaik sebagai pemenang.

e. Pengumuman pemenang akan diumumkan pada malam puncak

tanggal 02 November 2019.

4. Tema

“Creative Arts Revolution of ARCHIPELAGO”

5. Lokasi :

BPSDM Hukum dan Ham Gandul Raya, Cinere, Depok.

6. Penanggung Jawab :

Ilham Kurniadi

E. Vocal Group

1. Ketentuan Lomba :

a. Lomba bersifat kelompok, satu group terdiri dari minimal 5 orang

dan maksimal 10 orang (sudah termasuk pengiring alat musik

akustik).

b. Satu group diperbolehkan bercampur antara putri dan putra.

c. Panitia menyediakan alat musik seperti gitar akustik, cajon, dan

piano.

d. Iringan bebas dengan alat-alat musik akustik

e. Panitia menyediakan microphone condenser dan sound system.

f. Peserta diberikan kebebasan untuk mempersiapkan penampilan

sekreatif mungkin, mulai dari komposisi penampilan, arasemen

lagu, kostum hingga atraksi penampilan peserta

g. Peserta membawakan 2 buah lagu, 1 lagu dengan memilih dari

daftar lagu Wajib yang sudah ditentukan dan 1 lagu bebas Lagu

yang dibawakan tidak boleh mengandung unsur SARA, politik,

pornografi dan kekerasan.

h. Durasi maksimal 10 menit untuk 2 lagu tersebut.

i. Peserta standby di lokasi lomba paling lambat 10 menit sebelum

tampil dan sudah mempersiapkan alat masing – masing.

j. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Kriteria Penilaian :

a. Pitch,ketepatan nada

b. Kualitas penempatan suara dan gaung (resonansi)

c. Ketebalan suara dan produksi warna suara (intensity n timbre)

Teknik Vokal dan Paduan.

d. Blending : kesatuan bunyi dalam kelompok

e. Memulai dan mengakhiri kalimat musik (attack & release)

f. Kualitas paduan nada (harmoni) dan keseimbangan antar

suara/nada (balance)

g. Rythm, tempo, Intepretasi dan Penjiwaan

h. Pemenggalan kalimat musik dan pengaturan nafas

i. Dinamika : keras lembut serta intensitas suara dalam

hubungannya dengan musik dan kata-kata

j. Artikulasi : kejelasan pengucapan kata (suku kata) baik vokal

maupun konsonan

k. Ekspresi wajah dan suara untuk mendukung pesan yang ingin

disampaikan ke audiens

l. Postur dan gesture : sikap dan bahasa tubuh penyanyi

m. Keserasian blocking, kekompakan kelompok.

3. Daftar Lagu Wajib :

a. Ampar-ampar Pisang

b. Yamko Rambe Yamko

c. Gambang Suling

d. Ayam Den Lape

e. Rasa Sayange

4. Tema :

“Suara Nusantara”

5. Sistematika Lomba :

Lomba diadakan tanggal 1 November 2019

6. Lokasi :

Auditorium BPSDM Hukum dan HAM Gandul, Cinere, Depok.

7. Penanggung Jawab :

Bella Ayu

F. Beatbox

1. Ketentuan Lomba :

a. Peserta lomba terdiri dari maksimal 3 orang.

b. Peserta diperbolehkan bercampur antara putri dan putra.

c. Panitia menyediakan microphone dan sound system.

d. Lagu yang dibawakan tidak boleh mengandung unsur SARA,

politik, pornografi dan kekerasan.

e. Durasi maksimal 7 menit.

f. Peserta standby di lokasi lomba paling lambat 10 menit sebelum

tampil dan sudah mempersiapkan alat masing – masing.

g. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Tema

“Ethnic Beat Nusantara”

3. Sistematika Lomba :

Lomba diadakan tanggal 1 November 2019

4. Kriteria Penilaian :

a. Performance.

b. Teknik.

c. Musikalitas.

d. Kreatifitas (Beat Orisinil).

e. Kerapihan Beat.

5. Lokasi :

Panggung Utama BPSDM Hukum dan HAM Gandul, Cinere, Depok.

6. Penanggung Jawab :

Abimanyu Fachry

G. Stand Up Comedy

1. Ketentuan Lomba :

a. Peserta dilarang menjiplak hasil stand up yang sudah ada.

b. Peserta diperbolehkan menggunakan property tambahan seperti

gitar dan sebagainya.

c. Peserta dilarang menggunakan kata – kata kasar, mengandung

SARA, dan berbau pornografi.

d. Durasi perlombaan maksimal 7 menit.

e. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Kriteria Penilaian :

a. Performance (penguasaan materi, penguasaan panggung,

kreatifitas lawak).

b. Originalitas materi.

c. Kesesuaian tema

d. Laugh Per Minute (LPM).

e. Ketepatan waktu.

3. Tema :

“Menariknya Kearifan Lokal”

4. Sistematika Lomba :

Lomba diadakan tanggal 1 November 2019

5. Lokasi :

Panggung utama (Lapangan Hitam BPSDM Hukum dan HAM)

6. Penanggung Jawab :

Aldi Prawiratama

H. Musikalisasi Puisi

1. Ketentuan Lomba :

a. Setiap group beranggotakan maksimal 7 orang dari Setiap

Perguruan Tinggi Kedinasan ( dibuktikan dengan KIT / KIM ).

b. Panitia menyediakan alat musik instrumen 1 buah Gitar akustik, 1

cajon, 1 Bass, 3 mic + stand mic , (masing-masing alat sudah

dilengkapi sound + monitor) .

c. Panitia menyediakan sound system yang reperesentatif, peserta

diperkenankan membawa aksesoris dan alat musik tambahan sesuai

dengan kebutuhannya.

d. Penampilan bersifat langsung dengan menggunakan alat musik

kontemporer/alternative. Tidak diperbolehkan menggunakan

cakram padat (CD) atau music yang sudah terprogram.

e. Alat musik yang digunakan adalah alat music non elektrik.

f. Peserta membawakan 1 buah puisi dari daftar puisi wajib.

g. Puisi dibawakan dalam bentuk format lagu.

h. Durasi maksimal 15 menit (sudah termasuk Sound check).

i. Peserta standby di belakang panggung paling lambat 10 menit

sebelum tampil dan sudah mempersiapkan alat masing – masing.

j. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

2. Kriteria Penilaian :

a. Performance (aksi panggung, interaksi, kostum).

b. Skills (kreatifitas, improvisasi).

c. Harmonisasi (musikalitas, arransemen, kekompakan).

d. Ketepatan waktu.

3. Daftar Puisi Wajib :

a. IKRAR SUCI BUNGA BANGSA (Jesslyne Devina Heriyanto)

b. PEMUJA TANAH PUSAKA (Sabna Ramadani)

4. Tema :

“Bait Indah untuk Nusantara”

5. Sistematika Lomba :

Lomba diadakan tanggal 31 Oktober 2019

6. Lokasi :

Panggung utama (Lapangan Hitam BPSDM Hukum dan HAM)

7. Penanggung Jawab :

Bayu Firmansyah

I. Short Movie

1. Ketentuan Lomba

a. Tiap PTK hanya bisa mengirimkan maksimal 1 group.

b. 1 group diwakilkan oleh 3 orang mahasiswa/taruna/dsb yang

masih aktif terhitung tanggal 31 Oktober 2019 - 01 November

2019.

c. Film Berkategori bebas.

d. Film berdurasi 5-15 menit.

e. Lokasi pengambilan gambar minimal 70% di BPSDM Hukum dan

HAM.

f. Tidak memuat unsur pornografi, SARA dan kekerasan.

g. Dialog film yang menggunakan bahasa daerah maupun bahasa

asing harus disertai subtitle bahasa Indonesia di bagian bawah

frame.

h. Film dikirimkan dalam bentuk Mp4 dalam format HD 720p atau

1080p. Dan diserahkan kepada LO cabang Film Pendek Festival

Seni Nusantara.

i. Pengiriman karya disertakan:

• 1 Hardcopy Naskah

• 1 Softcopy Naskah

j. Musik ilustrasi pada film pendek dianjurkan menggunakan music

karya sendiri. Namun bila menggunakan music karya pihak lain,

panitia tidak bertanggung jawab dalam mengurus perijinan.

8. Sistematika Lomba

a. Pembuatan film dilakukan pada hari Kamis tanggal 31 Oktober

2019 pukul 09.00 sampai hari Jumat tanggal 01 November 2019

pukul 21.00.

b. Film dikumpulkan paling lambat hari 01 November 2019 pukul

21.00 WIB.

c. Penilaian dilakukan hari Sabtu tanggal 02 November 2019.

d. Penilaian akan dilakukan oleh 3 juri professional.

e. Semua keputusan dewan juri bersifat final dan tidak bisa

diganggu gugat.

9. Kriteria Penilaian

a. Kesesuaian dengan tema

b. Ide cerita

c. Sinematografi

10. Tema

“Karnaval Seni Nusantara”

11. Lokasi

a. Lokasi masing-masing peserta

b. BPSDM Hukum dan HAM

12. Penanggung Jawab :

Ryan Wahyu

BAB III

LAIN-LAIN

a. Sistematika lomba dan lokasi pelaksaknaan tiap cabang lomba dapat berubah

sewaktu-waktu.

b. Dalam pelaksanaan lomba tim dapat didampingi oleh official masing-masing tim.

c. Contact Person:

Fajar Putra P : 089676032475

Adrista Reyhan : 081805053446

Vincent Berliandis : 081334094765

Web : http://FSN2019.mtprojects.net/

Instagram : FSN_2k19

Email : [email protected]