PERTANIAN - JDIH Kemendag RIjdih.kemendag.go.id/backendx/image/...2_Tahun_2017.pdf · Nomor...

2
HPE — PERTANIAN - KEHUTANAN 2017 PERMENDAG NOMOR 02/M-DAG/PER/1/2017 , 60 HLM, LL KEMENDAG PERMENDAG NOMOR 02/M-DAG/PER/1/2017 TENTANG PENETAPAN HARGA PATOKAN EKSPOR ATAS PRODUK PERTANIAN DAN KEHUTANAN YANG DIKENAKAN BEA KELUAR. ABSTRAK : untuk melaksanakan ketentuan Pasal 2 ayat (2) Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 36/M-DAG/PER/5/2012 tentang Tata Cara Penetapan Harga Patokan Ekspor Atas Produk Pertanian dan Kehutanan yang dikenakan Bea Keluar sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 112/M-DAG/PER/12/2015 perlu pengaturan mengenai penetapan Harga Patokan Ekspor atas produk pertanian dan kehutanan yang dikenakan bea keluar. penetapan Harga Patokan Ekpor atas produk pertanian dan kehutanan yang dikenakan Bea Keluar dilakukan Bea Keluar dilakukan setelah memerhatikan usulan tertulis dan hasil rapat koordinasi dengan instansi teknis terkait. Dasar Hukum Peraturan Menteri ini adalah : UU No. 7 Tahun 1994, UU No. 10 Tahun 1995, UU No.39 Tahun 2008, UU No. 7 Tahun 2014, PP No. 55 Tahun 2008, Perpres No. 7 Tahun 2015, Perpres No. 48 Tahun 2015, Keppres No. 48 Tahun 2015, Keppres No. 121/P Tahun 2014, Keppres No. 83/P Tahun 2016, Permendag No. 13/M-DAG/PER/3/2012, Permendag No. 36/M-DAG/PER/5/2012, Kepmendag No. 933/M-DAG/KEP/10/2012, Permendag No. 08/M-DAG/PER/2/2016, Permenkeu No. 140/PMK.0010/2016. Peraturan Menteri Perdagangan ini mengatur tentang : 1. Penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE) ditetapkan dengan berpedoman pada harga referensi yang ditetapkan berdasarkan harga rata — rata selama periodik terakhir sebelum penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE); 2. Tarif Bea Keluar untuk komoditi Kelapa Sawit, Crude Palm Oil (CPO), dan produk turunannya berpedoman pada harga referensi yang didasarkan pada harga rata-rata tertimbang Cost Insurance Freight (CIF) Crude Palm Oil (CPO) dan i Rotterdam, bursa Malaysia, dan bursa Indonesia, dan untuk komoditi Biji Kakao berpedoman pada harga referensi yang didasarkan pada harga rata-rata Kakao Intercontinental Exchanger (ICE), New York, satu bulan sebelum peneapan HPE sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan; 3. Harga referensi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) adalah sebagai berikut : a. Harga referensi Crude Palm Oil (CPO) sebesar US$ 815.52/MT b. Harga referensi Biji Kakao sebesar US$ 2,212.36/MT 4. Harga Patokan Ekspor (HPE) untuk komoditi kayu dan kulit ditetapkan dalam Lampiran I; 5. Harga Patokan Ekspor (HPE) untuk komoditi Biji Kakao ditetapkan dalam Lampiran II; 6. Daftar merek RBD Palm Olein dalam kemasan bermerek dengan berat bersih sampai dengan 20 kg dengan Pos Tarif ex. 1511.90.92.00 dan RBD Palm Olein

Transcript of PERTANIAN - JDIH Kemendag RIjdih.kemendag.go.id/backendx/image/...2_Tahun_2017.pdf · Nomor...

Page 1: PERTANIAN - JDIH Kemendag RIjdih.kemendag.go.id/backendx/image/...2_Tahun_2017.pdf · Nomor 36/M-DAG/PER/5/2012 tentang Tata Cara Penetapan Harga Patokan Ekspor Atas Produk Pertanian

HPE — PERTANIAN - KEHUTANAN

2017

PERMENDAG NOMOR 02/M-DAG/PER/1/2017 , 60 HLM, LL KEMENDAG

PERMENDAG NOMOR 02/M-DAG/PER/1/2017 TENTANG PENETAPAN HARGA PATOKAN EKSPOR

ATAS PRODUK PERTANIAN DAN KEHUTANAN YANG DIKENAKAN BEA KELUAR.

ABSTRAK : untuk melaksanakan ketentuan Pasal 2 ayat (2) Peraturan Menteri Perdagangan

Nomor 36/M-DAG/PER/5/2012 tentang Tata Cara Penetapan Harga Patokan

Ekspor Atas Produk Pertanian dan Kehutanan yang dikenakan Bea Keluar

sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Menteri

Perdagangan Nomor 112/M-DAG/PER/12/2015 perlu pengaturan mengenai

penetapan Harga Patokan Ekspor atas produk pertanian dan kehutanan yang

dikenakan bea keluar.

penetapan Harga Patokan Ekpor atas produk pertanian dan kehutanan yang

dikenakan Bea Keluar dilakukan Bea Keluar dilakukan setelah memerhatikan

usulan tertulis dan hasil rapat koordinasi dengan instansi teknis terkait.

Dasar Hukum Peraturan Menteri ini adalah :

UU No. 7 Tahun 1994, UU No. 10 Tahun 1995, UU No.39 Tahun 2008, UU No. 7

Tahun 2014, PP No. 55 Tahun 2008, Perpres No. 7 Tahun 2015, Perpres No. 48

Tahun 2015, Keppres No. 48 Tahun 2015, Keppres No. 121/P Tahun 2014, Keppres

No. 83/P Tahun 2016, Permendag No. 13/M-DAG/PER/3/2012, Permendag

No. 36/M-DAG/PER/5/2012, Kepmendag No. 933/M-DAG/KEP/10/2012,

Permendag No. 08/M-DAG/PER/2/2016, Permenkeu No. 140/PMK.0010/2016.

Peraturan Menteri Perdagangan ini mengatur tentang :

1. Penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE) ditetapkan dengan berpedoman pada

harga referensi yang ditetapkan berdasarkan harga rata — rata selama periodik

terakhir sebelum penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE);

2. Tarif Bea Keluar untuk komoditi Kelapa Sawit, Crude Palm Oil (CPO), dan

produk turunannya berpedoman pada harga referensi yang didasarkan pada

harga rata-rata tertimbang Cost Insurance Freight (CIF) Crude Palm Oil (CPO)

dan i Rotterdam, bursa Malaysia, dan bursa Indonesia, dan untuk komoditi Biji

Kakao berpedoman pada harga referensi yang didasarkan pada harga rata-rata

Kakao Intercontinental Exchanger (ICE), New York, satu bulan sebelum

peneapan HPE sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan; 3. Harga referensi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) adalah sebagai berikut :

a. Harga referensi Crude Palm Oil (CPO) sebesar US$ 815.52/MT

b. Harga referensi Biji Kakao sebesar US$ 2,212.36/MT

4. Harga Patokan Ekspor (HPE) untuk komoditi kayu dan kulit ditetapkan dalam

Lampiran I; 5. Harga Patokan Ekspor (HPE) untuk komoditi Biji Kakao ditetapkan dalam

Lampiran II; 6. Daftar merek RBD Palm Olein dalam kemasan bermerek dengan berat bersih

sampai dengan 20 kg dengan Pos Tarif ex. 1511.90.92.00 dan RBD Palm Olein

Page 2: PERTANIAN - JDIH Kemendag RIjdih.kemendag.go.id/backendx/image/...2_Tahun_2017.pdf · Nomor 36/M-DAG/PER/5/2012 tentang Tata Cara Penetapan Harga Patokan Ekspor Atas Produk Pertanian

dalam kemasan bermerek dengan berat bersih di atas 20 kg sampai dengan 25

kg dengan Pos Tarif ex. 1511.90.99.00 yang meliputi merek dalam negeri dan

merek luar negeri ditetapkan dalam Lampiran III.

7. Harga Patokan Ekspor (HPE) digunakan sebagai dasar penetapan Harga Ekspor

untu penghitungan Bea Keluar oleh Menteri Keuangan. 8. Harga Patokan Ekspor (HPE) berlaku terhitung dan i tanggal 1 Februari 2017

sampai dengan tanggal 28 Februari 2017.

9. Masa berlaku Harga Patokan Ekspor (HPE) telah berakhir berdasarkan

Peraturan Menteri ini dan harga Patoka Ekspor (HPE) sebagaimana tercantum

dalam Lampiran I dan Lampiran II Peraturan Menteri ini dinyatakan tetap

berlaku sebagai dasar perhitungan Bea Keluar sampai di tetapkan Harga

Patokan Ekpor yang baru.

CATATAN : - Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 87/M-DAG/PER/12/2016 tentang

Penetapan Harga Patokan Ekspor Atas Produk Pertanian dan Kehutanan yang

Dikenakan Bea Keluar dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

Peraturan Menteri ini mulai berlaku pada tanggal 1 Februari 2017