PERILAKU PUSTAKAWAN TERHADAP PEMUSTAKA DALAM …

100
PERILAKU PUSTAKAWAN TERHADAP PEMUSTAKA DALAM MENINGKATKAN LAYANAN DI PERPUSTAKAAN AKADEMI KEBIDANAN JAKARTA MITRA SEJAHTERA ANNISA KOTA JAMBI SKRIPSI Diajukan untuk Melengkapi Persyaratan guna Memperoleh Gelar Sarjana Strata Satu (S.1) dalam Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam OLEH Elvi Yanti NIM. IPT 111117 FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI 2018

Transcript of PERILAKU PUSTAKAWAN TERHADAP PEMUSTAKA DALAM …

PERILAKU PUSTAKAWAN TERHADAP PEMUSTAKA DALAM MENINGKATKAN LAYANAN DI PERPUSTAKAAN AKADEMI KEBIDANAN

JAKARTA MITRA SEJAHTERA ANNISA

KOTA JAMBI

SKRIPSI

Diajukan untuk Melengkapi Persyaratan guna

Memperoleh Gelar Sarjana Strata Satu (S.1)

dalam Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam

OLEH

Elvi Yanti NIM. IPT 111117

FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

SULTHAN THAHA SAIFUDDIN

JAMBI

2018

v  

MOTTO

“Orang-orang beriman itu Sesungguhnya bersaudara. sebab itu damaikanlah

(perbaikilah hubungan) antara kedua saudaramu itu dan takutlah terhadap Allah,

supaya kamu mendapat rahmat.”(Q.S Al-Hujurat: 10)1

                                                            1 Departemen Agama, Al-Qur’an dan Terjemah, Surakarta: Ziyad Visi Media, 2009. Hlm 516

vi  

PERSEMBAHAN

Seiring dengan perjalanan waktu yang telah aku tempuh

Membawa diriku ke ujung jalan masa depan

Untuk mencapai cita-cita dan kebahagiaan

Cobaan dan rintangan yang aku hadapi

Semakin nyata dan berliku

Namun aku terus berusaha tanpa putus asa

Hanya kepada Allah aku berserah diri dan memohon ridho-Nya

yang selalu mengiringi perjalananku

Yaa Allah... Dengan izin dan ridho-Mu

Maka aku persembahkan skripsi ini

Untuk ayahanda“Alfian” dan ibunda“Suharti tercinta”, serta adik-adikku

“Inda Wildan” dan “Trida Yanti” serta semua keluargaku

yang sangat kusayangi

Telah memberikan motivasi sekaligus membantu dalam pembuatan karyaku ini

Sebagai tumpahan kasih sayang

yang memberiku semangat dan perhatian

Untuk meraih kenyataan dalam mencapai cita-cita yang suci

Terimalah ini sebagai dharma baktiku

Atas pengorbanan yang tulus

Mudah-mudahan Allah memberkahinya

Aamiin

vii  

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, yang

telah memberikan ridho dan karunia-Nya, akhirnya penulis dapat menyelesaikan

penulisan dan penyusunan skripsi dengan sebaik-baiknya, sholawat dan salam kepada

junjungan Nabi Muhammad SAW yang telah membimbing umatnya. Kiranya judul

skripsi “Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan

Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa

Kota Jambi” dapat menginspirasi bagi yang membaca untuk membuka wawasan

tentang Ilmu Perpustakaan dan khususnya tentang Keharmonisan Pustakawan

Terhadap Pemustaka Pada Perpustakaan Akbid JMS Annisa Kota Jambi.

Bahwa dalam rangka proses tersusunnya skripsi tentunya sangat tidak

terlepas dari bantuan dan bimbingan, untuk itu penulis mengucapkan terima kasih

kepada yang terhormat :

1. Ibu Dr. Halimah Dja’far, M.Fil.I dan Ibu Dra. Hj. Ria Chazana selaku

pembimbing skripsi I dan II yang telah banyak meluangkan waktunya

membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

ix

ABSTRAK

Elvi Yanti. NIM IPT 111117 : Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam

Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi

Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera (AKBID JMS)

Annisa Kota Jambi

Pembimbing I : Dr. Halimah Dja’far, M.Fil.I

Pembimbing II : Dra. Hj. Ria Chazanah

Penelitian ini membahas tentang Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam

Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera

(AKBID JMS) Annisa Kota Jambi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seperti

apa sikap pustakawan terhadap pemustaka dalam melayani kebutuhan informasi

pemustaka. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan

purvosive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan Sikap pustakawan terhadap

pemustaka dalam melayani pemustaka sudah cukup baik namun seperti menyapa

pemustaka, bersikap ramah, sopan dan siap membantu pemustaka yang mengalami

kesulitan dalam mencari koleksi. Ada beberapa kendala yang dihadapi pustakawan

dalam meningkatkan pelayanan di perpustakaan diantaranya ialah sikap acuh tak

acuh, ketidak pedulian, tidak mengikuti peraturan, penggunaan bahasa dan cara bicara

yang kurang baik dalam berkomunikasi antara pustakawan dan pemustaka. Upaya

yang dilakukan oleh pustakawan untuk menciptakan keharrmonisa dengan

pustakawan ialah dengan memberikan pelayanan terbaik kepada pemustaka, bersikap

sopan, ramah, peduli terhadap pemustaka, menghargai pemustaka.

Kata kunci: Perilaku, pustakawan, pemustaka, Layanan, Perpustakaan Perguruan

tinggi

x  

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ...................................................................................... i

NOTA DINAS ................................................................................................ ii

PERNYATAAAN ORISINALITAS SKRIPSI ........................................... iii

MOTTO ......................................................................................................... iv

PERSEMBAHAN .......................................................................................... v

KATA PENGANTAR ................................................................................... vi

ABSTRAK ..................................................................................................... viii

DAFTAR ISI .................................................................................................. ix

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xii

DAFTAR GRAFIK ........................................................................................ xiii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ............................................................................ 1

B. Rumusan Masalah ..................................................................................... 6

C. Batasan Masalah ....................................................................................... 7

D. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 7

E. Kegunaan Penelitian ................................................................................. 8

F. Kajian Teori .............................................................................................. 8

xi  

1. Perilaku ................................................................................................ 8

a. Pengertian Perilaku ........................................................................ 8

b. Faktor-Faktor Pembentuk Perilaku ................................................ 9

2. Pustakawan ........................................................................................... 12

a. Pengertian Pustakawan .................................................................. 12

b. Peranan Pustakawan ...................................................................... 15

c. Kegiatan Pustakawan .................................................................... 17

3. Layanan Perpustakaan .......................................................................... 18

a. Pengertian Layanan ........................................................................ 18

b. Pelayanan Prima ............................................................................. 20

4. Pemustaka ............................................................................................ 27

5. Pengertian Perpustakaan Perguruan tinggi ........................................... 27

G. Studi Relevan ............................................................................................ 29

BAB II METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian .......................................................................................... 31

B. Lokasi Penelitian ....................................................................................... 32

C. Subyek Penelitian ...................................................................................... 32

D. Jenis dan Sumber Data .............................................................................. 32

1. Jenis Data ............................................................................................. 32

2. Sumber Data ......................................................................................... 33

E. Metode Pengumpulan Data ....................................................................... 34

1. Observasi .............................................................................................. 34

2. Wawancara ........................................................................................... 34

3. Dokumentasi ......................................................................................... 35

F. Metode Analisis Data ................................................................................ 35

G. Triangulasi ................................................................................................ 37

BAB III GAMBARAN UMUM

xii  

A. Sejarah Singkat Akbid Jms Annisa ........................................................... 38

B. Lokasi ........................................................................................................ 39

C. Visi Dan Misi ............................................................................................ 39

D. Tata Tertib Pengunjung Perpustakaan ...................................................... 40

E. Standar Operasional Prosedur Pelayanan Keanggotaan Perpustakaan ..... 41

F. Standar Operasional Prosedur Peminjaman Buku Perpustakaan .............. 42

G. Standar Operasional Prosedurperpanjangan Buku Perpustakaan ............. 43

H. Standar Operasional Prosedur Pengembalian Buku Perpustakaan ........... 43

I. Standar Operasional Prosedur Penggunaan Opac ..................................... 44

J. Standar Operasional Prosedur Bebas Pustaka ........................................... 45

K. Struktur Organisasi Perpustakaan ............................................................. 46

L. Statistik Pengunjung, Peminjaman dan Jumlah Buku yang

dipinjam di Perpustakaan AKBID JMS Annisa Tahun 2011-2015 .......... 47

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan Layanan di Perpustakaan AKBID JMS Annisa ....................................................... 50

B. Kendala yang Pustakawan Hadapi dalam Memberikan Layanan kepada Pemustaka di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi .................................................................................... 63

C. Upaya yang dilakukan untuk Menciptakan Keharmonisan Pustakawan Terhadap Pemustaka di Perpustakaan AKBID JMS Annisa .................... 66

BAB V

A. Kesimpulan ............................................................................................... 68

B. Saran.......................................................................................................... 69

DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

xiii  

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1Struktur Organisasi Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi ..................................................... 46

xiv  

DAFTAR GRAFIK

Grafik 3.1Statistik pengunjung Perpustakaan AKBID JMS Jambi 2011-2014 ....................................................................................................... 47

Grafik 3.2 Statistik Peminjaman Buku Perpustakaan AKBID JMS Jambi ...... 48

Grafik 3.3 Statistik Jumlah Peminjaman Buku yang Dipinjam ....................... 49

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Berbicara mengenai perpustakaan sudah tentu tidak terlepas dari berbagai

aktifitas dan kegiatan di Perpustakaan. Perpustakaan sebagai penyedia informasi

harus mampu melayani dan memberikan jawaban-jawaban atas pertanyaan-

pertanyaan yang diajukan oleh pemustaka tentang informasi yang dibutuhkan.

Selain itu perpustakaan juga harus mampu membimbing pemustaka secara prima

(cepat, tepat, dan akurat) serta membimbing pemustaka bagaimana cara

menelusur dan mengunakan setiap jenis koleksi.

Dalam paradikma baru, perpustakaan adalah sesuatu yang hidup, dinamis,

segar menawarkan hal-hal yang baru. Produk layanannya inovatif dan dikemas

sedemikian rupa, sehingga apapun yang ditawarkan oleh perpustakaan akan

menjadi atraktif, interaktif, edukatif dan rekreatif bagi pengunjungnya. Produk

layanannya dipublikasikan melalui berbagai cara, baik melalui media cetak

maupun media eletronik kepada masyarakat. Perpustakaan di kelola secara

professional. Pegawainya berpenampilan rapi, ramah sehingga dapat memberikan

layanan yang menyenangkan kepada masyarakat pengguna perpustakaan.Gedung

2

atau ruangannya ditata dengan rapi, sejuk dan nyaman mengikuti perkembangan

zaman.2

Perpustakaan merupakan salah satu sumber belajar yang amat sangat

penting yang memungkinkan para tenaga kependidikan dan peserta didik

memperoleh kesempatan untuk memperluas dan memperdalam pengetahuan

dalam membaca bahan perpustakaan yang ada di perpustakaan.

Perpustakaan yang berkualitas adalah perpustakaan yang mampu

menjawab setiap persoalan informasi yang dibutuhkan oleh setiap pemustakanya.

Oleh karena itu, kelengkapan koleksi ditunjang dengan pustakawan yang terampil

dan kreatif akan menjadi faktor penting dalam membantu pemustaka mencari

informasi yang dibutuhkan. Tidak hanya sekedar koleksi, gedung fasilitas yang

menjadi faktor penting tetapi pustakawan juga menjadi hal penting sebagai

pengelolah perpustakaan. Pustakawan sebagai pengolah perpustakaan banyak

berinteraksi dengan pemustaka yang membutuhkan informasi. Seorang

pustakawan harus memiliki perilaku yang baik dalam memberikan layanan

perpustakaan. Dalam layanan perpustakaan tejadi interaksi antara pustakawan dan

pemustaka. Keberhasilan perpustakaan dalam menjalankan fungsinya ditentukan

oleh kinerja layanan perpustakaan yang diberikan kepada pemustaka.

2 Wiji Suwarno, 2010. Ilmu Perpustakaan & Kode Etik Pustakawan, Jogyakarta; Ar-Ruzz Media.

Hal. 21.

3

Pustakawan juga harus menggali sendiri kemampuan atau potensi

kreatifnya, hal ini akan membantu mereka untuk lebih efektif dalam mengelola

informasi di perpustakaan dan menyediakan pelayanan yang memuaskan bagi

penggunanya serta menemukan ide-ide atau strategi baru dalam memperbaiki

kualitas layanannya.

Menurut Purwono bahwa jelas tersirat dalam beberapa pasal UU No. 43

Tahun 2007 terutama dalam pasal 32 yang menyebutkan bahwa: Tenaga

perpustakaan berkewajiban: a) memberikan layanan prima terhadap pemustaka, b)

menciptakan suasana perpustakaan yang kondusif, c) memberikan keteladanan

dan menjaga nama baik lembaga dan kedudukannya sesuai dengan tugas dan

tanggung jawabnya.3

Dikemukan juga oleh Hermawan bahwa kewajiban pustakawan kepada

masyarakat yaitu sebagai berikut: 1) Pustakawan wajib memberikan layanan

prima artinya pelayanan kepada masyarakat harus dilakukan dengan cepat, tepat,

mudah, murah tertip dan tuntas sesuai dengan prosedur yang berlaku. 2) Layanan

harus dilakukan dengan sopan yang berarti dalam memberikan pelayana

pustakawan harus menggunakan prinsip 4 (empat) S, yaitu senyum, salam, sopan

3 Purwono. 2013. Profesi Pustakawan Menghadapi Tantangan Perubahan. Yogyakarta: Sagung

seto. Hal. 83

4

dan santum, sehingga pelayanan berlangsung dalam suasana ramah dan

menyenangkan. 4

Menurut Hermawan menyatakan bahwa pustakawan yang dapat

memberikan pelayanan dengan perilaku yang baik sesuai dengan etika pergaulan

di masyarakat memiliki beberapa manfaat diantaranya: pustakawan dengan

pemustaka dapat saling menghargai, diwujudkan dengan sikap sopan, santun,

ramah dan bersahabat, pustakawan akan selalu mengembangkan pikiran positif,

dewasa dan tidak cuek kepada orang lain. Melanyani dengan sabar, tidak mudah

tersinggung dapat timbul ketenangan hidup, dan juga melahirkan pikiran jernih

dan objektif. Kemudian komunikatif dapat menghilangkan kesombongan,

kekecewaan dan kepenatan yang akan menghambat dalam pergaulan sehari-hari.5

Layanan merupakan ujung tombak dari majunya sebuah perpustakaan.

Semakin maksimalnya sebuah layanan semakin tinggi pula tingkat kunjungan

perpustakaan. Layanan perpustakaan merupkana salah satu kegiatan utama

disetiap perpustakaan. Layanan tersebut merupakan kegiatan yang langsung

berhubungan dengan masyarakat, dan sekaligus merupakan barometer

keberhasilan penyelenggaraan perpustakaan. Oleh karena itu seorang pustakawan

harus memiliki perilaku yang baik dalam menjalankan tugasnya sebagai

pengelolah perpustakaan untuk dapat memberikan jasa pelayanan informasi

4 Hermawan Rachman S, Zulfikar Zein. 2006. Kode Etik Kepustakawanan: Suatu Pendekatan

terhadap Kode Etik Pustakawan Indonesia. Jakarta: Sagung seto. Hal. 113 5 Ibid., hal. 124

5

kepada pemakainya sehingga nantinya akan berdampak baik pada kunjungan

masyarakat ke perpustakaan.

Akademi Kebidanan (AKBID) Jakarta Mitra Sejahtera Annisa salah satu

sekolah kesehatan yang ada di Kota Jambi yang merupakan cabang dari Akademi

Kebidanan Jakarta Mitra sejahtera yang ada di Jakarta. Di Perpustakaan AKBID

Jakarta Mitra Sejahtera Annisa memilliki banyak koleksi dan koleksi yang lebih

dominan adalah koleksi yang berkaitan dengan ilmu kesehatan sesuai dengan

jurusan yang ada di AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa. Perpustakaan

tersebut dikelolah oleh dua orang pustakawan yang merupakan lulusan dari Ilmu

Perpustakaan yang sudah memiliki bekal keilmuan yang sesuai dengan profesi

mereka pada saat ini. Jumlah mahasiswa yang ada di AKBID Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa sebanyak 200 orang . Setiap harinya pemustaka yang datang ke

perpustakaan sebanyak 10 orang, hal ini menunjukan bahwa tingkat kunjungan

masih kurang karena antara jumlah mahasiswa dengan jumlah pengunjung yang

datang ke perpustakaan masih sedikit. Seharusnya jumlah kunjungan pemustaka

ke perpustakaan harusnya lebih banyak, karena tentunya mereka harus mencari

informasi, baik itu untuk memenuhi tugas kuliah atau yang lainnya.

Berdasarkan hasil pengamatan penulis di Perpustakaan Akademi

Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi, penulis menemukan

beberapa masalah dimana salah satunya pustakawan yang terkadang bersikap

kurang ramah terhadap pemustakanya seperti ketika ada pemustaka yang

6

melanggar tata tertib perpustakaan yakni ketika pemustaka mengambil buku dan

kemudian buku tersebut tidak di kembalikan kepada tempatnya pustakawan

menegur pemustaka tersebut dengan nada kesal. Kemudian ketika ada pemustaka

yang kesulitan dalam mencari informasi dan informasi tidak ditemukan di

perpustakaan tersebut pustakawan hanya menyarankan agar pemustaka untuk

mencari koleksi di perpustakaan lain. Masih kurangnya kunjungan pemustaka ke

perpustakaan juga penulis temukan ini terlihat dari data pengunjung dalam buku

tamu.

Berdasarkan pokok permasalahan di atas penulis tertarik untuk

mengangkat masalah tersebut untuk diteliti. Maka penulis tertarik meneliti

tentang “Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan

Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera

Annisa Kota Jambi”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian dan fokus masalah di atas maka

dapat dikemukakan beberapa rumusan masalah, sebagai berikut:

1. Bagaimana Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan

Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa

Kota Jambi?

7

2. Apa kendala yang pustakawan hadapi dalam memberikan layanan kepada

pemustaka di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera

Annisa Kota Jambi?

3. Apa upaya yang dilakukan Pustakawan terhadap Pemustaka dalam

Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa Kota Jambi?

C. Tujuan Penelitian

Dari rumusan masalah yang telah diuraikan di atas penulisan ini bertujuan

untuk hal-hal dibawah ini:

1. Agar mengetahui Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam

Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa Kota Jambi.

2. Agar mengetahui kendala yang pustakawan hadapi dalam memberikan

layanan kepada pemustaka di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa Kota Jambi.

3. Agar mengetahui upaya yang dilakukan Pustakawan terhadap Pemustaka

dalam Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta

Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi.

D. Kegunaan Penelitian

Berdasarkan tujuan penelitian yang dicapai, maka penelitian ini

diharapkan memiliki kegunaan yaitu:

8

1. Sebagai bahan masukan dan sumbangan pemikiran berupa informasi

mengenai Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan

Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa

Kota Jambi.

2. Sebagai salah satu syarat untuk mencapai gelar sarjana Strata Satu (S.1) pada

Fakultas Adab dan Humaniora UIN STS Jambi.

3. Untuk menambah pengetahuan penulis baik secara teoritis maupun praktis

tentang penelitian lapangan.

E. Kajian Teori

1. Perilaku

a. Pengertian Perilaku

Perilaku merupakan tanggapan atau reaksi individu terhadap

rangsangan atau lingkungan. Perilaku adalah tanggapan atau reaksi

individu yang terwujud di gerakan (sikap), tidak saja badan atau ucapan.6

Tingkah laku atau perbuatan, yang lazim dikenal dengan istilah

“perilaku”. Perilaku merupakan cerminan dari tingkah laku individu baik

fisik maupun non fisik. Tingka laku dalam bentuk fisik dapat dilihat dari

sikap dan tindakannya, sedangkan tingkah laku non fisik dapat berbentuk

pengetahuan, motivasi dan persepsi.7 Menurut Krut Lewin perilaku

6 Ebta Setiawan, 2011. Prilaku Pustakawan. https://kbbi.web.id/perilaku Pustakawan.diakses

pada tanggal 13 Juli 2018 7 Azwar Saifuddin. 2000. Sikap Manusia Teori dan Pengukurannya. Yogyakarta: Pustaka

Pelajar. Hal. 127

9

adalah hasil interaksi antara person (diri orang itu) dengan environment

(lingkungan psikologinya).

b. Faktor-faktor Pembentuk Perilaku

Faktor-faktor yang memegang peranan penting di dalam

pembentukan perilaku dapat dibedakan menjadi dua faktor instrinsik dan

faktor ekstrinsik.

1. Faktor Instrinsik

Yaitu faktor-faktor yang timbul dari dalam diri individu berupa faktor

biologis dan faktor psikologis. Faktor biologis terdiri dari sel-sel,

hormon-hormon dan zat biokimia. Struktur biologis manusia yaitu

genatika, sistem syaraf mengatur pekerjaan otak dan proses

pengelolahan informasi dalam jiwa manusia. Sistem hormonal bukan

saja mempengaruhi makanisme biologis saja, tetapi juga proses

psikologis. Adapun faktor-faktor psikologis dapat diklasifikasikan

kedalam tiga komponen yaitu:

a) Komponen Kognitif (pengetahuan)

Komponen kognitif adalah aspek intelektual yang berkaitan

dengan apa yang diketahui manusia, yaitu mengetahui situasi atau

ransangan dari luar. Aspek kognitif berhubungan dengan gejala

mengenai pikiran, kognitif adalah sesuatu yang berhubungan

dengan keadaan mengetahui atau memahami. Adapun

10

pengetahuan adalah suatu hal yang berharga dalam kehidupan

manusia, karena dengan pengetahuan manusia membedakan

sesuatu yang baik dan buruk atau mempertimbangkan antara yang

salah dengan yang benar.

b) Komponen Afektif (sikap)

Komponen afektif meliputi perasaan dan emosi yang

diwujudkan dalam bentuk sikap. Sikap merupakan suatu keadaan

diri manusia yang dapat menjadi tenaga pendorong dalam tingkah

yang disertai dengan perasaan tertentu dalam menghadapi suatu

obyek yang berada di luar dirinya. Dalam sikap terdap

kecenderungan bertindak, berpresepsi, berfikir dan merasa

menghadapi obyek, ide, situasi atau nilai. Sikap bukan perilaku,

tetapi merupakan kecenderungan untuk berprilaku dengan cara-

cara tertentu terhadap obyek sikap. Objek sikap dapat berupa

benda, orang, tempat, gagasan atau situasi dan kelompok. Sikap

tidak akan terbentuk tanpa interaksi manusia terhadap obyek

tertentu. Sikap mengandung suatu penilaian emosional seperti

senang, benci, sedih dan sebagainya. Sikap positif akan

menumbuhkan perilaku yang positif seperti mematuhi peraturan,

berlaku jujur, tidak merusak. Sikap negatif akan menumbukan

perilaku yang negatif juga seperti menolak, menjauhi,

meninggalkan, bahkan sampai pengrusakan. Dari sikap seseorang

11

terhadap objek akan dapat diperkirakan perilaku yang akan timbul

dari individu terhadap objek tersebut.

c) Komponen konatif (motivasi)

Dalam berperilaku seseorang dituntut oleh apa yang orang

pikir, percaya dan perkiraan. Akan tetapi mengapa orang

berkelakuan atau dengan kata lain, kenapa seseorang pergi

keperpustakaan dan kenapa perpustakaan itu dikunjungi bukan

tempat yang lain, semua itu adalah karena persoalan motivasi.

Motivasi tercermin dari tenaga-tenaga penggerak seperti

kebutuhan (keperluan, kehendak, keinginan) dan kecemasan

(kekhawatiran, ketakutan, keengganan).

2. Faktor Ekstrinsik

Faktor ekstrinsik adalah faktor-faktor yang berbentuk dari luar

diri individu yaitu faktor-faktor lingkungan dengan segala situasi dan

kondisinya termasuk lingkungan perpustakaan. Sebagaimana

dijelaskan sebelumnya bahwa perilaku merupakan suatu yang

kompleks yang menyangkut semua aspek kehidupan, maka dalam

kaitannya dengan penelitian ini, faktor ekstrinsik yang dimaksud

adalah lingkungan perpustakaan. Dimana lingkungan perpustakaan ini

terdiri atas bermacam-macam objek yang dapat menimbulkan

rangsangan seperti keberadaan koleksi buku baru, majalah atau surat

12

kabar yang berisi informasi mutakhir, suasana nyaman membaca di

dalam ruang perpustakaan dan lain-lain. Lingkungan adalah segala

sesuatu yang mengelilingi individu di dalam hidupnya, baik dalam

bentuk lingkungan fisik seperti orang tuanya, rumahnya, kawan-

kawannya, masyarakat seperti perasaan-perasaan yang di dalamnya

cita-cita, persoalan-persoalan yang dihadapinya dan sebagainya. Suatu

lingkungan haya akan bersifat efektif atau bermanfaat bagi seseorang

individu, kalau lingkungan itu memuat ha-hal tertentu yang menarik

minat, karena dapat di pergunakan untuk memenuhi kebutuhan-

kebutuhan tertentu dan oleh karenanya akan mendorong untuk

mengadakan reaksi tertentu.

2. Pustakawan

a. Pengertian Pustakawan

Pustakawan ialah orang-orang yang memberikan dan

melaksanakan kegiatan perpustakaan dalam usaha pemberian layanan

kepada masyarakat sesuai dengan misi yang diemban oleh badan induknya

berdasarkan ilmu perpustakaan, dokumentasi, dan informasi yang

diperolehnya melalui pendidikan.8

Menurut UU No. 43, 2007 tentang orang yang disebut

pustakawanan adalah orang yang benar-benar mengerti ilmu perpustakaan,

setidaknya pernah mendapat pelatihan tentang kepustakawanan yang

8 Sulistyo Basuki. Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta: Dramedia Pustaka Utama. 1991. Hal. 8

13

kemudian diberi tugas oleh lembaga yang merekrut (berwenang) untuk

bekerja di perpustakaan sesuai dengan kualifikasi ilmu yang dimilikinya.

Sedangkan menurut pendapat oleh Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI)

yang dikemukakan oleh Hermawan dan Zen sebagai organisasi yang

menghimpun para pustakawan dalam kode etiknya juga menegaskan

bahwa pustakawan adalah seorang yang melaksanakan kegiatan

perpustakaan dengan jalan memberikan pelayanan kepada masyarakat

sesuai dengan tugas lembaga induknya, berdasarkan ilmu pengetahuan.9

Berdasarkan pendapat dari para ahli di atas dapat disimpulkan

bahwa pustakawan adalah orang yang melaksanakan kegiatan

perpustakaan dengan cara memberikan pelayanan yang baik kepada

masyarakat dalam memenuhi kebutuhan informasi sesuai dengan misi dari

perpustakaan tersebut dengan bekal keilmuan perpustakaan atau

berdasarkan ilmu pengetahuan.

Sejak tahun 1988 Pemerintah Indonesia mengakui profesi

Pustakawan sebagai jabatan fungsional. Pengertian Pustakawan

adakalanya dikaitkan dengan Pegawai Negeri Sipil (PNS), yaitu PNS yang

mendapat Surat Keputusan (SK) sebagai pejabat Pustakawan. Akibatnya

ada diantara Pustakawan yang bekerja diperpustakaan tidak menyebut

dirinya sebagai Pustakawan karena belum memiliki SK.

9 Hermawan Rachman S, Zulfikar Zein. Op. Cit., hal. 46

14

Sikap dasar adalah sikap mental yang melekat pada diri individu

yang mencerminkan watak seseorang. Sikap dasar penting untuk

dilaksanakan oleh pustakawan sebagai bentuk implementasi dan

aktualisasi diri.10

1) Berupaya melaksanakan tugas sesui dengan harapan masyarakat pada

umumnya dan kebutuhan pengguna perpustakaan pada khususnya.

2) Berupaya mempertahankan keunggulan kompetensi setinggi mungkin

dan berkewajiban mengikuti perkembangan.

3) Berupaya membedakan antara pandangan atau sikap hidup pribadi dan

tugas profesi.

4) Menjamin bahwa tindakan dan keputusannya berdasarkan

pertimbangan professional.

5) Tidak menyalahgunakan posisinya dengan mengambil keuntungan

kecuali atas jasa profesi.

6) Bersifat sopan dan bijaksana dalam melayani masyarakat, baik dalam

ucapan maupun perbuatan.

b. Peranan Pustakawan

Peranan pustakawan dalam melayani penggunanya, sangat

beragam. Misalnya pada lembaga pendidikan seperti di perpustakaan

sekolah, di samping berperan sebagai pustakawan dapat juga berperan

10 Ibid., Hal. 176

15

sebagai guru. Di perguruan tinggi dapat pula berperan sebagai Dosen atau

Peneliti. Di Perpustakaan khusus, di samping sebagai pustakawan, dapat

pula menjadi peneliti, minimal sebagai mitra peneliti. Dalam banyak hal

pustakawan memainkan berbagai peran (berperan ganda) yang dapat

disingkat dengan akronim EMAS dengan rincian sebagai berikut:

1. Educator

2. Manajer

3. Administrator

4. Supervisor11

Adapun peran pustakawan sebagai penyedia informasi yaitu :12

1. Menentukan objek kerja perpustakaan (berkaitan dengan hubungan

masyarakat, minat pemakai, hubungan dengan pemerintah serta

berbagai pertemuan lainnya dengan anggota masyarakat).

2. Merumuskan kebijakan perpustakaan (dari objek perpustakaan

menjadi perencanaan perpustakaan).

3. Perencanaan keseluruhan.

4. Mempersiapkan perkiraan dan dugaan objek perpustakaan.

5. Merencanakan gedung serta pengaturan tempat.

6. Mengorganisasikan kegiatan perpustakaan lainya.

11 Ibid., hal 57 12 http://repository.uinsu.ac.id/22/1/artikel%204.pdf diakses pada tanggal 1 Mei 2018

16

7. Mengkoordinasikan atau menyelaraskan kegiatan perpustakaan.

8. Pemilihan buku.

9. Klasifikasi.

10. Tugas referensi.

11. Bimbingan pemakai.

12. Temu kembali informasi.

Sesungguhnya kepentingan utama pustakawan ialah

pemustaka/pengunjung. Kewajiban pustakawan kepada masyarakat yang

dimuat dalam kode etik pustakawan meliputi:13

1. Pustakawan menjunjung tinggi hak perorangan atas informasi.

Pustakawan menyediakan akses tak terbatas, adil tanpa pandang ras,

agama, status sosial, ekonomi, politik dan gender kecuali ditentukan

oleh peraturan perundang-undangan.

2. Pustakawan tidak bertanggungjawab atas konsekuensi penggunaan

informasi yang diperoleh dari perpustakaan.

3. Pustakawan berkewajiban melindungi hak privasi pengguna dan

kerahasiaan menyangkut informasi yang dicari.

4. Pustakawan mengakui dan menghormati hak milik intelektual.

13 Ibid., Hal. 193

17

c. Kegiatan Pustakawan

Untuk pengumpulan angka kredit ditentukan pula bidang kegiatan

pustakawan yang terdiri dari 2 (dua) unsur, yaitu unsur utama dan unsur

penunjang. Kegiatan yang termasuk dalam unsur utama adalah

pendidikan, pengorganisasian dan pendayagunaan bahan pustaka,

pemasyarakatan perpustakaan dokumentasi dan informasi, pengkajian

pengembangan perpustakaan dokumentasi dan informasi, pengembangan

profesi. Unsur penunjang meliputi sub unsur mengajar, melatih,

membimbing mahasiwa dalam penyusunan skripsi, tesis, disertasi yang

berkaitan dengan ilmu perpusdokinfo. Memberikan kesulitan teknis

sarana dan prasarana perpusdokinfo, mengikuti seminar, lokakarya dan

pertemuan bidang kepustakawanan, menjadi anggota organisasi profesi

kepustakawanan, memperoleh penghargaan atau tanda jasa, memperoleh

gelar kesarjanaan lainnya, menyunting risalah pertemuan ilmiah dan

keikutsertaan dalam tim penilai jabatan pustakawan.14

3. Layanan Perpustakaan

a. Pengertian Layanan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, layanan merupakan kata

dasar dari layan yang berarti membantu menyiapkan yang diperlukan

14Ibid., hal 56

18

seseorang.15 Sedangkan layanan adalah cara melayani. Layanan

perpusatakaan adalah penyediaan bahan pustaka dan sumber informasi

secara tepat serta penyediaan berbagai layanan dan bantuan kepada

pengguna sesuai kebutuhan pengguna perpustakaan. Menyajikan bahan

pustaka dan sumber informasi sesuai dengan pengguna, artinya bahwa

dalam layanan perpustakaan, pustakawan perlu mencermati dan meminta

masukan dari pengguna atas kebutuhan bahan pustaka atau

informasinya.16

Layanan merupakan ujung tombak dari majunya sebuah

perpustakaan. Semakin maksimalnya sebuah layanan semakin tinggi pula

tingkat kunjungan perpustakaan. Layanan perpustakaan merupakan salah

satu kegiatan utama disetiap perpustakaan. Layanan tersebut merupakan

kegiatan yang langsung berhubungan dengan masyarakat, dan sekaligus

merupakan barometer keberhasilan penyelenggaraan perpustakaan.

Layanan yang baik adalah yang dapat memberikan rasa senang dan puas

kepada pemakai.17 Bentuk real layanan perpustakaan tersebut antara

lain:18

15 https://www.google.com/search?q=layanan+pdf&ie//(Akses Pada Tanggal 13-07-2018 Jam

11.23)

16 Purwani Istiana. 2014. Layanan Perpustakaan. Yogyakarta: Penerbit Ombak. Hal. 2 17 N.S Sutarno. 2006. Manajemen Perpustakaan: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Sagung

Seto. Hal. 90 18 Ibid., hal. 90

19

1. Layanan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan yang dikehendaki

masyarakat pemakai.

2. Berorientasi kepada pemakai.

3. Berlangsung cepat waktu dan tepat sasaran berjalan mudah sederhana.

4. Murah dan ekonomis.

5. Menarik, menyenangkan dan menimbulkan rasa simpati.

6. Bervariatif.

7. Mengundang rasa ingin kembali.

8. Ramah tamah.

9. Bersifat informatif, membimbing, dan mengarahkan tetapi tidak

bersifat menggurui.

10. Mengembangkan hal-hal baru/ inovatif.

11. Mampu berkompetisi dengan layanan di bidang yang lain.

12. Mampu menumbuhkan rasa percaya bagi pemakai dan bersifat

mandiri.

b. Pelayanan Prima

Pelayanan prima (service excellence) adalah pelayanan terbaik

yang dapat memberi kepuasan pada orang yang dilayani. Apabila

pelayanan yang diberikan itu lebih rendah dari apa yang diharapkan maka

layanan itu dianggap berkualitas. Adapun ciri-ciri layanan berkualitas

20

antara lain terpercaya dan terandalkan, kompetensi, jaminan kualitas,

penampilan dan empati, cepat dan tanggap.19

Pelayanan prima adalah sikap dan perilaku pustakawan terhadap

pemakai/pengunjung yang datang ke perpustakaan maupun yang

berhubungan lewat telepon agar pemakai tersebut merasa puas dan

merasa dipentingkan serta diperhatikan oleh pustakawan di perpustakaan

yang bersangkutan.

Layanan prima berdasarkan sikap pemberian pelayanan kepada

para pemustaka dengan berfokus pada pemberian sikap (attitude)

pustakawan. Pelayanan prima berdasarkan sikap ini meliputi:20

1. Pelayanan dengan penampilan serasi. Dengan berpenampilan serasi

dan menarik, seorang pustakawan dapat disegani, dihormati, dan

dipercaya oleh pemustaka sehingga mampu menarik pemustaka

untuk datang ke perpustakaan. Berpenampilan serasi meliputi

penampilan serasi dengan cara berhias, misalnya gaya berhias

pustakawan tidak berlebihan dan terkesan minimalis, namun tetap

terlihat cantik. Penampilan serasi dengan cara berbusana yang baik,

19 Lasa HS. Kamus Kepustakawanan Indonesia. Yogyakarta: Pustaka Book Publisher. 2009.

Hal. 233 20 Teguh Yudi Cahyono. 2014. Penerapan Layanan Prima dan Nilai Tambah Layanan untuk

Meningkatkan Kepuasan dan Loyalitas Pemustaka. Malang: UPT PerpustakaanUM.

http://library.um.ac.id/images/stories/pustakawan/pdfteguh/layanan%20prima%20dan%20nilai%2

0tambah.pdf diakses pada tanggal 1 Mei 2018

21

misalnya pustakawan mengenakan busana rapi dan sopan, warna

yang tidak mencolok, serta menggunakan aksesoris tambahan agar

terlihat indah dan menarik, dan penampilan serasi dengan ekspresi

wajah, misalnya pustakawan selalu tersenyum saat memberikan

pelayanan kepada pemustaka.

2. Pelayanan dengan pikiran positif, terdiri dari melayani pemustaka

secara terhormat, yaitu meliputi: menyapa pemustaka yang baru

datang dengan sikap ramah dan penuh rasa hormat, mempersilakan

pemustaka untuk menunggu atau duduk apabila terjadi antrian,

bersikap sabar dalam memberikan pelayanan, serta melayani

pemustaka dengan sungguh-sungguh sampai akhir transaksi tetap

berpikir positif. Melayani pemustaka dengan menghindari sikap

apriori, misalnya sikap acuh tak acuh atau masa bodoh, membiarkan

pemustaka menunggu lama, angkuh dan tidak sabar dalam melayani,

mendahulukan pemustaka yang dianggap menguntungkan, serta

menganggap remeh pemustaka yang tidak menguntungkan dan

berdaya beli rendah. Menghindari sikap mencari atau memanfaatkan

kelemahan pemustaka. Kelemahan pemustaka yang dimaksud adalah

pemustaka baru dan belum mengetahui kualitas koleksi. Hal yang

perlu dihindari yaitu, berusaha menciptakan kepercayaan kualitas

jasa dan kualitas pelayanan, sehingga loyalitas dan partisipasi

pemustaka dapat diwujudkan, selalu bersikap jujur dengan

22

menghindari sikap membohong atau menipu pemustaka, selalu

bertindak rasional dan professional dalam menjelaskan kualitas dan

jasa yang ditawarkan, serta selalu bersikap adil dan bijaksana.

3. Pelayanan dengan sikap menghargai, misalnya menyapa pemustaka

yang baru datang dengan sikap dan tutur bahasa yang baik, ramah,

sopan dan bersahabat, mendengarkan setiap permintaan pemustaka

dengan sikap penuh perhatian dan penghargaan, menciptakan suasana

yang menyenangkan dengan sikap simpatik, sopan santun dan ramah

tamah, melayani pemustaka dengan sikap yang bijaksana tanpa

memperhatikan latar belakang dan status sosial pelanggan, serta

melayani pemustaka dengan tetap berpikiran positif dan tidak mudah

marah. Selain itu, untuk mewujudkan layanan prima di perpustakaan,

seorang pustakawan harus memahami keinginan setiap

pemustakanya.

Fatmawati mengatakan pustakawan harus memiliki sikap coustry,

yaitu salah satu unsur layanan yang harus dimiliki oleh pustakawan dalam

rangka layanan perpustakaan yang professional. Bentuk sikap coustry

dalam melayani yang dapat dilakukan oleh pustakawan yaitu:21

1. Penuh perhatian

21 Wiji Suwarno. Psikologi Perpustakaan. Jakarta: Sagung Seto. 2009. Hal. 141

23

Pustakawan memberikan perhatian kepda pemustaka, hal-hal mana

yang dianggap sulit bagi pemustaka, pustakawan dapat memberikan

solusi bijak kepada pemustaka. Di dalam masyarakat dan di kantor

pustakawan tidak sendirian. Ini artinya pustakawan harus membangun

rasa peduli dengan kebutuhan orang lain untuk memberikan rasa

nyaman kepada mereka yang berada dalam posisi sebagai pemustaka.

2. Penuh pertolongan

Penuh pertolongan yang dimaksud adalah sebagaimana dipahami

bahwa manusia merupakan mahluk sosial yang tidak lepas dari aspek

keterbatasan kemampuan yang perlu dibantu orang lain. Demikian

pula dengan pemustaka yang tidak selalu menemukan kemudahan

dalam mencari informasi maupun hal lain. Pustakawan dituntut peka

rasa untuk ringan tangan membantunya. Pustakawan dituntut mampu

menyediakan bantuan baik dalam bentuk kemudahan maupun

pemberian solusi tanpa pamrih kepada pemustaka.

3. Tenggang rasa

Tenggang rasa yang dimaksud adalah pustakawan dapat menunjukkan

sikap empati kepada pemustaka. Misalnya pustakawan selalu

memperlihatkan empatinya dengan mendahulukan kepentingan

pemustaka dan mendengarkan dengan baik masukan, kritikan dan

saran dari pemustaka. Harus menjadi kesadaran bahwa orang yang

satu dengan lainnya memiliki perbedaan. Ini artinya, dibutuhkan sikap

24

toleransi serta tenggang rasa untuk menjawab perbedaan ini dan

secara bersama-sama membangun sikap saling menghormati,

menghargai dan menghindarkan diri dari aksi saling menjatuhkan.

4. Sopan

Sopan yang dimaksud adalah pustakawan pada saat melayani

pengguna dituntut untuk selalu bertingkah laku secara baik dan

menyenangkan dengan menggunakan kata-kata yang ramah, santun,

komunikatif dan berpakaian rapi. Tentu saja tidak hanya satu arah

kepada pemustaka saja, tetapi juga terhadap rekan, teman sejawat

maupun dengan atasan. Sopan santun adalah budaya bangsa

Indonesia. Untuk menunjukkan bahwa pustakawan itu berbudaya,

bagaimanapun sibuknya harus tetap berlaku sopan, santun, ramah dan

bersahabat.

5. Peduli

Peduli yang dimaksud adalah sikap keberpihakan pustakawan untuk

melibatkan diri dalam persoalan, yang dapat diartikan melibatkan diri

dalam membantu pemustaka yang kesulitan, memiliki kepedulian

terhadap koleksi dan terhadap fasilitas perpustakaan.

25

Menurut Tjiptono terdapat enam kriteria kualitas pelayanan yang

dipersepsikan baik, yaitu sebagai berikut:22

1. Professionalism and Skills (Profesionalisme dan Keterampilan), yaitu

pemustaka mendapati bahwa perpustakaan, pustakawan, sistem

operasional, dan sumber daya fisik, memiliki pengetahuan dan

keterampilan yang dibutuhkan untuk memecahkan masalah mereka

secara professional (outcome-related criteria).

2. Attitudes and Behavior (Sikap dan Perilaku), yaitu pemustaka merasa

bahwa pustakawan menaruh perhatian besar pada mereka dan berusaha

membantu memecahkan masalah mereka secara spontan dan ramah

(processrelated criteria).

3. Accessibility and Flexibility (Aksesibilitas dan Fleksibilitas), yaitu

pemustaka merasa bahwaperpustakaan, lokasi, jam buka, pustakawan,

dan sistem operasionalnya, dirancang dan dioperasikan sademikian

rupa sehingga pemustaka dapat mengakses jasa tersebut dengan

mudah. Selain itu, juga dirancang dengan maksud agar dapat

menyesuaikan permintaan dan keinginan pelanggan secara luwes

(process-related criteria).

4. Reliability and Trustworthiness (Reliabilitas dan Terpercaya), yaitu

pemustaka memahami bahwa apa pun yang terjadi atau telah

22 Teguh Yudi Cahyono. 2014. Penerapan Layanan Prima dan Nilai Tambah Layanan untuk

Meningkatkan Kepuasan dan Loyalitas Pemustaka. Malang: UPT Perpustakaan UM.

26

disepakati, mereka bisa mengandalkan perpustakaan beserta

pustakawan dan sistemnya dalam memenuhi janji dan melakukan

segala sesuatu dengan mengutamakan kepentingan pemustaka.

5. Recovery (Perbaikan), yaitu pemustaka menyadari bahwa bila terjadi

kesalahan atau sesuatu yang tidak diharapkan dan tidak dapat

diprediksi, maka perpustakaan akan segera mengambil tindakan untuk

mengendalikan situasi dan mencari solusi yang tepat (processrelated

criteria).

6. Reputation and Credibility (Reputasi dan Kredibilitas), yaitu

pelanggan meyakini bahwa operasi dari penyedia jasa dapat dipercaya

dan memberikan nilai/ imbalan yang sepadan dengan biaya yang

dikeluarkan (image-related criteria).

Pelayanan prima terdiri dari enam unsur pokok, antara lain sebagai

berikut:

a. Kemampuan

b. Sikap

c. Penampilan

d. Perhatian

e. Tindakan

f. Tanggung jawab

27

4. Pemustaka

Pengertian pemustaka adalah pengguna fasilitas yang disediakan

perpustakaan baik koleksi maupun buku bahan pustaka serta fasilitas lainnya.

Pengguna berbagai macam jenisnya, ada mahasiswa, guru, dosen, dan

masyarakat pada umumnya bergantung jenis perpustakaan yang ada.23

Sedangkan menurut Sutarno bahwa pemustaka adalah kelompok orang dalam

masyarakat yang secara intensif mengunjungi dan memakai layanan dan

fasilitas perpustakaan. Berdasarkan menurut pendapat diatas, maka peneliti

menyimpulkan bahwa pemustaka adalah seseorang atau sekolompok orang

yang berkunjung ke perpustakaan untuk mencari informasi dan memanfaatkan

berbagai fasilitas serta layanan yang telah disediakan di perpustakaan.24

5. Pengertian Perguruan Tinggi

Definisi perpustakaan perguruan tinggi adalah perpustakaan yang terdapat

pada perguruan tinggi, badan bawahannya maupun lembaga yang berafiliasi

dengan perguruan tinggi, dengan tujuan utama membantu perguruan tinggi

mencapai tujuannya.25 Sejalan dengan pernyataan di atas, Qalyubi menyatakan

pendapatnya bahwa perpustakaan perguruan tinggi merupakan suatu unit

pelaksana teknis (UPT) Perguruan Tinggi yang bersama-sama dengan unit lain

turut melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan cara memilih,

23 Wiji Suwarno. Perpustakaan dan Buku: Wacana Penulisan dan Penerbitan.

Yogyakarta:Ar-Ruzz Media. 2015. Hal. 37 24 N.S., Sutarno. Kamus Perpustakaan dan Informasi. Bekasi: Jala Permata. 2008. Hal. 150 25 Sulistyo Basuki. Op. Cit., hal. 3

28

menghimpun, mengolah, merawat, dan melayankan sumber informasi kepada

lembaga induknya pada khususnya dan masyarakat akademis pada umumnya.26

Sedangkan Noerhayati menyatakan bahwa: Perpustakaan perguruan tinggi adalah

salah sebuah perpustakaan yang diselenggarakan dan dikelola sepenuhnya oleh

Perguruan Tinggi tersebut dengan tujuan membantu kelancaran Tri Dharma

Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian terhadap

masyarakat.

Dari beberapa definisi di atas dapat disimpulkan bahwa Perpustakan

Perguruan Tinggi adalah perpustakaan yang terdapat pada perguruan tinggi yang

dikelola oleh perguruan tinggi tersebut dan diselenggarakan serta dikelola

sepenuhnya oleh perguruan tinggi tersebut, berfungsi sebagai penyebarluasan

informasi guna membantu kelancaran Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu

pendidikan, penelitian, dan pengabdian terhadap masyarakat.

F. Studi Relevan

Adapun beberapa penelitian yang telah dilakukan sebelumnya oleh

beberapa peneliti lainnya, yakni:

a. Safri (2017) dengan judul “Perilaku Pustakawan dalam Pelayanan Pemustaka

di Perpustakaan Universitas Patria Artha Kabupaten Gowa”. Penelitian ini

membahas tentang perilaku pustakawan dalam pelayanan pemustaka di

26 Syihabuddin Qalyubi. 2007. Dasar-dasar Ilmu Perpustakaan dan Informasi. Yogyakarta:

IAIN Sunan Kalijaga. Hal. 10

29

perpustakaan Universitas Patria Artha Kabupaten Gowa adapun rumusan

masalah dari penelitian ini yaitu bagaimana perilaku pustakawan di

perpustakaan Universitas Patria Artha Kabupaten Gowa. dan kendala apa

sajayang dihadapi pustakawan dalam pelayanan pemustaka di perpustakaan

Universitas Patria Artha Kabupaten Gowa. Hasil penelitian ini menunjukkan

bahwa perilaku pustakawan informan atau pustakawan di perpustakaan

Universitas Patria Artha Kabupaten Gowa sudah menjaga sikap dasar

pustakawan dalam hal hubungan dengan pemustaka dengan selalu

menerapkan 3S senyum, sopan, santum. Dan kendala yang dihadapi

pustakawan dalam pelayanan pemustaka di perpustakaan yaitu masih sangat

kurang fasilitas seperti internet (komputer) dan sumber daya manusia (SDM)

sehingga pustakawan sangat kesulitan dalam memberikan pelayanan kepada

pemustaka.

b. Ravika Dina Pangsesean (2017) Interaksi Pustakawan Terhadap Pemustaka

Dalam Pelayanan Sirkulasi Di Perpustakaan STIKES Panakkukang Makassar.

Skripsi ini membahas tentang Interaksi Pustakawan terhadap Pemustaka

dalam Pelayanan Sirkulasi di Perpustakaan STIKES Panakkukang Makassar.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi pustakawan terhadap

pemustaka dalam pelayanan sirkulasi di Perpustakaan STIKES Panakkukang

Makassar yang berkaitan sikap ramah tamah dan kehandalan pustakawan

sudah cukup baik, sedangkan yang berkaitan sikap perhatian pustakawan

sangat baik.

30

Adapun perbedaan penelitian yang dilakukan oleh saudara Safri dan

Ravika dengan penelitian yang penulis lakukan ialah tempat penelitia, kemudian

beberapa teori yang digunakan serta hasil penelitian juga berbeda. Persamaan

penelitian ini sama penelitian kualitatif dan ada beberapa teori yang digunakan

memiliki kesamaan dengan yang penulis gunakan dalam penulisan skripsi ini.

31

BAB II

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini tergolong dalam jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan

memfokuskan masalah pada perilaku pustakawan terhadap pemustaka dalam

meningkatkan layanan di perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa Kota Jambi. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang

bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subyek

penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan dan lain-lain. Secara

holistik dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu

konteks khusus yang alamiyah dan memanfaatkan berbagai metode alamiyah.27

Jadi penelitian kualitatif itu merupakan penelitian yang dapat menghasilkan

teori baru yang berasal dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi peneliti

di lapangan, data yang didapatkan oleh penulis yaitu berupa narasi atau catatan-

catatan yang berbentuk huruf bukan angka yang nantinya akan dapat dilihat

hasilnya setelah penelitian selesai, penelitian kualitatif ini merupakan karya tulis

yang mengungkapkan fenomena apa adanya dan mengungkap sejauhmana

narasumber menerapkan teori yang ada.

27 Lexi J. Moleong. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya, 2010. hal

6

32

B. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini berada di Jl. Fatah Laside No. 68 Kel. Kebun Handil

Kec. Jelutung.

C. Subyek Penelitian

Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan purposive

sampling. Purposive sampling adalah teknik penentuan sampel dengan

pertimbangan tertentu.28 Pada penelitian ini sumber datanya atau key informan

adalah kepala perpustakaan AKBID JMS Annisa Kota Jambi, pustakawan dan

pemustaka.

D. Jenis dan Sumber Data

1. Jenis Data

Untuk memudahkan pengumpulan data yang penulis lakukan dalam

penelitian ini, maka penulis menggolongkan data menjadi dua golongan yaitu:

a. Data Primer

Data primer adalah data yang dikumpulkan, diolah dan disajikan

oleh peneliti dari sumber pertama/utama.29 Dalam hal ini peneliti mencari

dan mengumpulkan data yang berkenaan dan langsung berkaitan dengan

pokok permasalahan dalam penelitian. Penulis mendapatkan data ini

melalui wawancara yang dilakukan dengan kepala perpustakaan,

28Sugiyono, Metode Penelitian kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Alfabeta: Bandung, 2014. Hal.

85 29Fakultas Adab – Sastra dan Kebudayaan Islam. Pedoman Penulisan Skripsi.Jambi, 2011.Hal.

28

33

pustakawan dan pemustaka di Perpustakaan AKBID Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa. Hasil wawancara tersebutlah yang nantinya menjadi data

primer.

b. Data Sekunder

Data sekunder adalah data yang dikumpulkan, diolah, dan disajikan

oleh pihak lain, yang biasanya dalam bentuk publikasi atau jurnal.30

Data sekunder dalam penelitian ini meliputi geografis, sejarah

perpustakaan, keadaan perpustakaan, dan data-data yang berkaitan dengan

penelitian ini dan hasil dari kegiatan obseravasi yang penulis lakukan di

perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi.

2. Sumber Data

Sumber data pada penelitian ini didapatkan dari observasi, dokumentasi

dan wawancara. Sumber data dalam penelitian berasal dari data primer

maupun sekunder, sumber data dalam penelitian ini antara lain:

a) Sumber data berupa manusia, yaitu kepala perpustakaan, pustakawan dan

pemustaka .

b) Sumber data berupa dokumen yaitu sejarah perpustakaan, keadaan

perpustakaan dan dokumen-dokumen yang berkaitan lain yang berkaitan

dengan penelitian ini.

30Ibid., hal. 43

34

c) Sumber data berupa peristiwa yaitu buku dan dokumentasi yang

berkenaan dengan masalah penelitian.

E. Metode Pengumpulan Data

1. Observasi

Metode observasi adalah pengamatan langsung terhadap objek untuk

mengetahui keberadaan objek, situasi, konteks dan maknanya dalam upaya

pengumpulan data penelitian.31 Peneliti menggunakan metode observasi

dalam hal ini penulis mengamati kegiatan pustakawan dalam memberikan

pelayanan kepada pemustaka, serta sikap pemustaka dalam melakukan

kunjungan ke perpustakaan untuk mendapatkan informasi mengenai perilaku

pustakawan terhadap pemustaka dalam meningkatkan layanan di perpustakaan

AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi.

2. Wawancara

Interview yang sering disebut dengan wawancara atau kuesioner lisan,

adalah sebuah dialog yang dilakukan oleh pewawancara untuk memperoleh

informasi dari terwawancara.32

Metode pengumpulan data dengan wawancara ini penulis lakukan

dalam rangka untuk memperoleh data melalui keterangan-keterangan dari

orang-orang yang diwawancarai. Metode ini penulis gunakan untuk

31Sugiyono. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta, 2010. Hal. 53

35

memperoleh data responden secara langsung seperti dari kepala perpustakaan,

pustakawan dan pemustaka di perpustakaan AKBID JMS Annisa.

3. Dokumentasi

Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dokumen

bisa berbentuk tulisan, gambar atau karya-karya monumental dari

seseorang.Dokumen yang berbentuk tulisan misalnya catatan harian, sejarah

kehidupan (life histories), ceritera, biografi, peraturan, kebijakan.Dokumen

yang berbentuk gambar, misalnya foto, gambar hidup, sketsa dan lain-

lain.Dokumen yang berbentuk karya misalnya karya seni, yang dapat berupa

gambar, patung, film dan lain-lain.33

Metode ini digunakan untuk memperoleh data-data yang valid,

informasinya diberikan oleh informan melalui wawancara. Data yang diambil

melalui dokumentasi meliputi: sejarah dan geografis, jumlah pustakawan

keadaan perpustakaan, sarana dan prasarana yang ada di perpustakaan AKBID

JSM Annisa Kota Jambi.

F. Metode Analisis Data

Analisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data

yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi dengan

cara mengorganisasikan data ke dalam kategori, menjabarkan ke dalam unit-unit,

melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola, memilih mana yang penting dan

33Ibid., hal. 53

36

yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh

diri sendiri maupun orang lain.34

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan model Miles dan Huberman

untuk melakukan analisis data.

1. Data Reduction (Reduksi Data)

Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok,

memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan polanya dan

membuang yang tidak perlu. Dengan demikian data yang telah direduksi akan

memberikan gambaran yang jelas, dan mempermudah peneliti untuk

melakukan pengumpulan data selanjutnya, dan mencarinya bila diperlukan.

2. Data Display (Penyajian Data)

Setalah data direduksi, maka langkah selanjutnya adalah

mendisplaykan data. Melalui penyajian data tersebut, maka data

terorganisasikan, tersusun dalam pola hubungan, sehingga akan mudah

dipahami.

Dalam penelitian kualitatif, penyajian data bisa dilakukan dalam

bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar kategori, flowchart dan

sejenisnya. Penyajian data yang paling sering dilakukan adalah dengan teks

yang bersifat naratif.

34Ibid., hal. 82

37

3. Conclusion Drawing / Verification

Langkah yang ketiga dalam analisis data kualitatif adalah penarikan

kesimpulan dan verifikasi.Kesimpulan dalam penelitian kualitatif yang

diharapkan adalah nerupakan temuan baru yang sebelumnya belum pernah

ada.Temuan dapat berupa deskripsi atau gambaran suatu objek yang

sebelumnya masih remang-remang atau gelap sehingga setelah diteliti menjadi

jelas.

G. Triangulasi

Triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang

memanfaatkan sesuatu yang lain untuk keperluan pengecekan atau sebagai

perbandingan terhadap data itu. Teknik pengecekan yang sering digunakan

ialah pemeriksaan melalui sumber lainnya.35

Triangulasi dilakukan untuk pengecekan ulang terhadap sumber-sumber data.

Pengecekan data ini dapat dilakukan dengan cara:

1. Membandingkan data hasil pengamatan yang diperoleh melalui observasi

dengan data yang diperoleh melalui wawancara.

2. Membandingakan apa yang dikatakan orang didepan umum dengan apa

yang dikatakan secara pribadi.

3. Membandingkan data yang diperolah melalui wawancara dengan isi

dokumen.

35Lexy J. Moleong.op. cit. Hal. 330

38

Membandingkan apa yang dikatakan orang tentang situasi atau keadaan

penelitian dengan yang dikatakan sepanjang waktu.36

36Ibid., hal. 331

38

BAB III

GAMBARAN UMUM

A. Sejarah Singkat AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa

Institusi ini berdiri atas dasar sebuah cita-cita untuk berperan lebih besar

dalam pembangunan nasional melalui pendidikan. Akademi Kebidanan Jakarta

Mitra Sejahtera Jambi merupakan institusi yang berada di bawah naungan

Yayasan Jakarta Mitra Sejahtera Jambi. Berdirinya institusi ini didasari

keinginan untuk berperan dalam pembangunan nasional melalui pendidikan dan

adanya pemikiran akan kebutuhan tenaga kesehatan di Indonesia yang masih

cukup besar serta tingginya minat masyarakat di provinsi Jambi untuk menjadi

tenaga kesehatan khususnya bidan.

Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera didirikan pada tahun 2007

berdasarkan surat keputusan Departemen Pendidikan Nasional Direktorat

Jenderal Pendidikan Tinggi nomor: 173/D/O/2007 tanggal 7 September 2007 di

Jakarta, dan pindah lokasi ke provinsi Jambi berdasarkan surat keputusan

Departemen Pendikan Nasional Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi nomor:

33/E/O/2012 dengan alih bina dari kopertis wilayh III ke kopertis wilayah X.

Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera ( AKBID JMS) Annisa Kota Jambi

berada di Jl. Fatah Laside No. 68 Kel. Kebun Handil Kec. Jelutung.

Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Jambi diharapkan dapat

memenuhi kebutuhan akan tenaga ahli madya kebidanan yang profesional,

intelektual dan komunikatif. Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera atau

39

yang lebih akrab disebut AKBID JMS-RSIA Annisa Jambi telah berdiri dengan

tujuan melahirkan tenaga dibidang kebidanan yang siap langsung bekerja,

bahkan 10 lulusan terbaik dari AKBID ini langsung diterima kerja di rumah sakit

annisa. Di akbid annisa sistem pembelajaran yang diterapkan 60 banding 40,

dimana 60% praktek dan 40% waktu kuliah untuk teori, sehingga lebih

cenderung banyak ke praktek kerja nyata. Untuk lahan praktek, mahasiswa

AKBID Annisa dapat melakukan praktek sejumlah tempat seperti rumah sakit

Annisa, rumah sakit pemerintah, rumah sakit swasta, puskesmas dan polindes,

rumah bersalin dan bidan praktek swasta. Dengan praktek tersebut akbid annisa

memenuhi visinya yang bertujuan menjadikan institusi pendidikan yang mampu

menghasilkan bidan terampil, ilmiah, profesional, berahlak mulia. Untuk tenaga

pengajar merupakan dokter yang berpengalaman dibidang kebidanan serta dosen

lain yang berkompeten dibidangnya.

B. Lokasi

Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera ( AKBID JMS) Annisa Kota

Jambi berada di Jl. Fatah Laside No. 68 Kel. Kebun Handil Kec. Jelutung.

C. Visi dan Misi

1. Visi

Mewujudkan perpustakaan AKBID Jakara Mitra Sejahtera Annisa

perpustakaan yang unggul dalam menyediakn sumber-sumber informasi dan

dapat menyelenggarakan, mengelola dan mengembangkan layanan

perpustakaan guna memenuhi kebutuhan kegiatan proses belajar mengajar

40

pendidikan, penelitian dalam perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi

sosal dan budaya saat ini.

2. Misi

a. Melengkapi koleksi, baik judul maupun eksemplar untuk mendukung

kegiatan proses belajar mengajar, pendidikan, penelitian dalam

perkembangan ilmu pengetahun, teknologi dan sosial budaya saat ini.

b. Menyediakan sarana dan prasarana serta yang dikembangkan sesuai dengan

kemajuan teknologi informasi dan komunikasi .

c. Menyelenggarakan dan menyediakan akses terhadap sumber –sumber

informasi yang dibutuhkan dalam ilmu pengetahuan dan teknologi.

d. Mengelola perpustakaan sebagai unit utama dalam menunjang kegiatan

proses belajar mengajar dalam rangka untuk memberikan pelayanan

perpustakaan secara pintar dan terpadu bagi kepentingan pemustaka.

D. Tata Tertib Pengunjung Perpustakaan

1. Perpustakaan buka dari jam 08.00-12.00 WIB setelah jam makan siang

dibuka kembali dari jam 13.00-18.00 dan buka lagi jam 19.00-21.00 WIB.

2. Peminjam hanya boleh meminjam dua buah buku dalam sekali peminjaman

dalam jangka waktu peminjaman selama seminggu.

3. Keterlambatan pengembalian buku akan dikenakan denda Rp. 1000-, per

hari untuk satu buku.

4. Setiap pengunjung wajib mengisi buku pengunjung.

5. Tidak diperkenankan memakai sepatu/sandal ke ruang perpustakaan.

41

6. Dilarang membawa tas ke dalam ruangan perpustakaan.

7. Dilarang makan dan minum di dalam ruangan perpustakaan.

8. Wajib memakai pakaian kuliah di dalam ruangan perpustakaan.

9. Dilarang merobek, mengotori, merusak dan mencoret-coret koleksi

perpustakaan.

10. Buku yang telah dikeluarkan dari rak koleksi harap dikembalikan di tempat

semula.

11. Dilarang berisik/membuat keributan di ruang perpustakaan.

E. Standar Operasional Prosedur Pelayanan Keanggotaan Perpustakaan

1. Pemustaka meletakkan sepatu ke rak sepatu.

2. Pemustaka memasukkan barang bawaan ke dalam loker.

3. Pemustaka mengisi buku pengunjung.

4. Pemustaka (mahasiswa, dosen, dan karyawan AKBID JMS) menghubungi

petugas perpustakaan dan petugas menyerahkan blanko pendaftaran menjadi

anggota perpustakaan.

5. Pemustaka mengisi data diri sesuai dengan format dan melengkapi

persyaratan administrasi.

6. Petugas memproses data keanggotaan (menginput data pemustaka ke

database computer keanggotaan).

7. Petugas mengisi data keanggotaan ke dalam kartu anggota perpustakaan dan

menempel pas foto sesuai dengan data diri pemustaka.

8. Petugas menyimpan data keanggotaan pemustaka.

42

9. Petugas menyimpan kartu anggota ke dalam kotak kartu sesuai dengan

urutan kelas.

10. Petugas menyerahkan kartu anggota kepada pemustaka dengan dipungut

biaya administrasi sebesar Rp. 15.000,-.

11. Proses pelayanan keanggotaan selesai.

F. Standar Operasional Prosedur Peminjaman Buku Perpustakaan

1. Pemustaka meletakkan sepatu ke rak sepatu.

2. Pemustaka memasukkan barang bawaan ke dalam loker.

3. Pemustaka mengisi buku pengunjung.

4. Pemustaka mencari lokasi buku pada komputer searching buku atau kartu

katalog buku atau langsung menuju ke rak buku.

5. Pemustaka menyerahkan kartu anggota beserta buku ke petugas.

6. Petugas memproses peminjaman buku minimal 3 menit setiap kali transaksi

(mengecek pada database peminjaman untuk mengetahui keaktifan anggota).

7. Jika benar sudah terdaftar sebagai anggota petugas memproses buku yang

diminta. Apabila belum pemustaka diharuskan mendaftarkan diri terlebih

dahulu.

8. Petugas mengecek apakah ada buku yang belum dikembalikan. Apabila

belum maka peminjam tidak dapat meminjam buku selama buku yang

dipinjam belum dikembalikan.

9. Bilamana tidak ada peminjaman sebelumnya maka proses peminjaman buku

dapat dilanjutkan.

43

10. Petugas memasukkan kode buku (akses buku) pada format yang tersedia

dalam program komputer.

11. Petugas menyimpan data peminjaman buku.

12. Petugas menyerahkan buku dan kartu anggota kepada pemustaka.

13. Proses peminjaman buku selesai.

G. Standar Operasional Prosedur Perpanjangan Buku Perpustakaan

1. Pemustaka meletakkan sepatu ke rak sepatu.

2. Pemustaka memasukkan barang bawaan ke dalam loker.

3. Pemustaka mengisi buku pengunjung.

4. Pemustaka memberikan buku dan kartu anggota ke petugas perpustakaan.

5. Petugas memproses perpanjangan masa pinjam buku minimal 3 menit setiap

kali transaksi(mengecek data perpanjangan peminjaman buku).

6. Bila sudah perpanjangan satu kali maka tidak bisa diperpanjang lagi, buku

harus dikembalikan.

7. Bila belum pernah diperpanjang sebelumnya maka proses perpanjangan

berlanjut.

8. Petugas memproses perpanjangan peminjaman buku di database komputer.

9. Petugas menyimpan data perpanjangan peminjaman buku.

10. Petugas mengembalikan buku dan kartu anggota kepada pemustaka.

11. Proses pelayanan perpanjangan peminjaman buku selesai.

H. Standar Operasional Prosedur Pengembalian Buku

1. Pemustaka meletakkan sepatu ke rak sepatu.

44

2. Pemustaka memasukkan barang bawaan ke dalam loker.

3. Pemustaka mengisi buku pengunjung.

4. Pemustaka memberikan buku dan kartu anggota ke petugas perpustakaan.

5. Petugas memeriksa keadaan fisik buku.

6. Bila rusak peminjam dikenakan sanksi.

7. Mencocokan tanggal kembali di database komputer.

8. Bila buku terlambat dikembalikan pemustaka dikenakan denda.

9. Bila buku ada yang memesan , peminjaman tidak dapat diperpanjang.

10. Bila peminjaman buku diperpanjang, data pinjam dan tanggal kembali

diperbaharui.

11. Serahkan buku dan kartu anggota pada peminjam.

12. Jika buku tidak diperpanjang peminjamannya maka data pinjam dihapus.

13. Kembalikan buku ke rak.

14. Proses pengembalian buku selesai.

I. Standar Operasional Prosedur Penggunaan OPAC

1. Mulai.

2. Pemustaka membuka aplikasi “Perpustakaan Digital AKBID JMS “.

3. Lihat bagian kana sub menu.

4. Pemustaka dapat mencari koleksi berdasarkan pilihan yang ditampilkan.

5. Melacak koleksi yang diinginkan.

6. Apabila telah ditemukan catat call number dan letak koleksi.

7. Pemustaka dapat menuju ke rak koleksi.

45

8. Selesai.

J. Standar Operasional Prosedur Bebas Pustaka

1. Pemustaka meletakkan sepatu ke rak sepatu.

2. Pemustaka memasukkan barang bawaan ke dalam loker.

3. Pemustaka mengisi buku pengunjung.

4. Pemustaka menemui petugas layanan perpustakaan dan menyerahkan kartu

anggota perpustakaan dan blanko wisudawan kepada petugas.

5. Petugas memeriksa kartu anggota perpustakaan dan data mahasiswa pada

blanko wisudawan.

6. Periksa kartu anggota apakah ada masalah dalam peminjaman buku atau

tidak pada database komputer.

7. Jika ada masalah mengenai peminjaman buku pemprosesan surat bebas

pustaka ditolak selama pemustaka belum mengembalikan buku-buku yang

telah dipinjam.

8. Jika tidak ada masalah mengenai peminjaman buku petugas layanan

memberikan sura bebas pustaka dan memberikan cap dan tanda tangan pada

blanko wisudawan lembar bebas peminjaman.

9. Petugas memberikan surat keterangan bebas pustaka dan blanko wisudawan

kepada pemustaka.

10. Proses layanan bebas pustaka selesai.

46

K. Struktur Organisasi Perpustakaan

GAMBAR 3.1

STRUKTUR ORGANISASI

PERPUSTAKAAN AKADEMI KEBIDANAN

JAKARTA MITRA SEJAHTERA ANNISA KOTA JAMBI

Sumber: Dokumentasi Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi 2018

DIREKTUR

Dewi Umbasari, S.Si. T, M.Kes

WAKIL DIREKTUR I

Mudahtul Kodriyah, ,S.Si.T

PJ PERPUSTAKAAN

Astriana Gutyaningsih, S.IP

STAF PERPUSTAKAAN

1. Rosyidah, S.IP

2. Khadijah, S.IP

3. Na’imah Suciyana, S.IP

4. Masnidawati, S.IP

5. Nurhidayah, S.IP

47

L. Statistik Pengunjung, Peminjaman Dan Jumlah Buku Yang Dipinjam Di

Perpustakaan AKBID JMS Jambi tahun 2011, 2010, 2013, 2014 dan 2015

Sumber: Dokumentasi Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi 2018

0

500

1000

1500

2000

2500

3000

3500

4000

4500

2011 2012 2013 2014 2015

Grafik 3.1

Statistik pengunjung Perpustakaan AKBID JMS Jambi

2011-2014

48

Grafik 3.2

Statistik Peminjaman Buku Perpustakaan AKBID JMS Jambi

Sumber: Dokumentasi Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi 2018

0

200

400

600

800

1000

1200

1400

1600

2011 2012 2013 2014 2015

49

Grafik 3.3

Statistik Jumlah Peminjaman Buku Yang Dipinjam

Sumber: Dokumentasi Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi 2018

0

500

1000

1500

2000

2500

3000

3500

2011 2012 2013 2014 2015

50

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab IV ini akan dibahas tentang bagaimana hasil penulisan yang telah

dilaksanakan dan menggambarkan semua hasil penulisan yang diperoleh di lapangan.

Pada bab ini juga akan diuraikan secara detail tentang

A. Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan Layanan

di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi

Perilaku atau sikap yang baik sangat penting dalam komunikasi antara

pustakawan dan pemustaka hal ini dilakukan agar antara pustakawan dan

pemustaka terjalin hubungan komunikasi yang baik sehingga pemustaka pun

merasa nyaman dan termotivasi untuk datang ke perpustakaan. Dalam melayani

pemustaka pustakawan harus menciptakan kondisi yang membuat pemustaka

merasa senang dengan pelayanan yang kita berikan. Perpustakaan yang baik

tidak hanya menyediakan koleksi bagi pemustaka, tidak hanya menyediakan

sarana dan prasarana saja perpustakaan juga harus memperhatikan pelayanan

yang ditujukan bagi pemustaka. Pustakawan memiliki andil besar dalam hal ini,

pustakawan harus menciptakan suasana yang membuat pemustaka merasa betah

dan ingin datang ke perpustakaan salah satunya dengan memberikan pelayanan

yang baik kepada pemustaka.

51

Layanan prima berdasarkan sikap menurut Cahyono (2014: 5-9), adalah

pemberian pelayanan kepada para pemustaka dengan berfokus pada pemberian

sikap (attitude) pustakawan. Pelayanan prima berdasarkan sikap ini meliputi:

1. Pelayanan dengan penampilan serasi Dengan berpenampilan serasi dan

menarik, seorang pustakawan dapat disegani, dihormati, dan dipercaya oleh

pemustaka sehingga mampu menarik pemustaka untuk datang ke

perpustakaan. Berpenampilan serasi meliputi penampilan serasi dengan cara

berhias, misalnya gaya berhias pustakawan tidak berlebihan dan terkesan

minimalis, namun tetap terlihat cantik. Penampilan serasi dengan cara

berbusana yang baik, misalnya pustakawan mengenakan busana rapi dan

sopan, warna yang tidak mencolok, serta menggunakan aksesoris tambahan

agar terlihat indah dan menarik, dan penampilan serasi dengan ekspresi

wajah, misalnya pustakawan selalu tersenyum saat memberikan pelayanan

kepada pemustaka.

Ketika bekerja pustakawan selalu mengenakan pakaian dinas yang rapi

dan dengan tata rias yang simple tetapi tetap terlihat cantik dengan gaya yang

natural. Hal ini senada dengan yang dikatakan oleh Ibu Astriana Gustyaningsih,

S.IP selaku penanggung jawab di perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera

Annisa, beliau mengatakan bahwa:

“Kami selalu mengenakan pakaian dinas ketika bekerja, berpakaian

rapi dan mengunakan tata rias wajah yang tidak terlalu mencolok

kami berdandan dengan gaya yang simple saja, tidak hanya itu saja

kami selalu tersenyum ketika ada pengunjung yang datang ke

52

perpustakaan. Mahasiswa disini memiliki berbagai macam sifat

ketika berkunjung ke perpustakaan ada yang terkadang sekedar

menyapa apalagi bagi mahasiswa yang sudal mengenal kami ada juga

yang terkadang langsung masuk mengisi buku tamu dan langsung

menuju ke rak untuk mencari koleksi yang mereka butuhkan”.37

Hal yang senada pun juga dikatakan oleh pustakawan lainnya yakni Ibu

Rosyidah, S.IP, beliau mengatakan bahwa:

“Kami selalu mengenakan pakaian dinas yang rapi dan berdandan

sewajarnya saja yang jelas tidak menor dandanannya. Iya kami juga

terkadang menyapa pengunjung yang datang ke perpustakaan untuk

menciptakan suasana keakraban antara pustakawan dan pemustaka

agar mereka tidak segan untuk mengatakan ketika mereka mengalami

kesulitan ketika mencari informasi di perpustakaan”.38

Dari hasil wawancara antara penulis dengan kedua pustakawan yang ada

di AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa dapat ditarik kesimpulan bahwa

pustakawan dalam berpenampilan selalu mengenakan pakaian yang rapi dan

sesuai dengan ketentuan yang berlaku, pustakawan juga menggunakan tata rias

wajah yang tidak terlalu mencolok tetapi tetap terlihat cantik. Pustakawan juga

terkadang menyapa pengunjung yang datang ke perpustakaan untuk menciptakan

kedekatan antara pustakawan dan pemustaka sehingga pemustaka merasa lebih

nyaman untuk mengutarakan masalah mereka ketika mencari informasi.

2. Pelayanan dengan pikiran positif, terdari dari melayani pemustaka secara

terhormat, yaitu meliputi: menyapa pemustaka yang baru datang dengan

sikap ramah dan penuh rasa hormat, mempersilakan pemustaka untuk

menunggu atau duduk apabila terjadi antrian, bersikap sabar dalam

37 Wawancara tanggal 2 Mei 2018 38 Ibid tanggal 2 Mei 2018

53

memberikan pelayanan, serta melayani pemustaka dengan sungguh-sungguh

sampai akhir transaksi tetap berpikir positif. Melayani pemustaka dengan

menghindari sikap apriori, misalnya sikap acuh tak acuh atau masa bodoh,

membiarkan pemustaka menunggu lama, angkuh dan tidak sabar dalam

melayani, mendahulukan pemustaka yang dianggap menguntungkan, serta

menganggap remeh pemustaka yang tidak menguntungkan dan berdaya beli

rendah. Menghindari sikap mencari atau memanfaatkan kelemahan

pemustaka. Kelemahan pemustaka yang dimaksud adalah pemustaka baru

dan belum mengetahui kualitas koleksi. Hal yang perlu dihindari yaitu,

berusaha menciptakan kepercayaan kualitas jasa dan kualitas pelayanan,

sehingga loyalitas dan partisipasi pemustaka dapat diwujudkan, selalu

bersikap jujur dengan menghindari sikap membohong atau menipu

pemustaka, selalu bertindak rasional dan professional dalam menjelaskan

kualitas dan jasa yang ditawarkan, serta selalu bersikap adil dan bijaksana.

Penulis juga melakukan wanwancara mengenai pelayanan yang

diberika pustakawan terhadap pemustaka seperti menyapa pemustaka ketika

ada yang datang, menunjukkan keramahan mereka terhadap pemustaka yang

datang. Berikut uraian wawancara penulis dengan Ibu Astriana

Gustyaningsih, S.IP, beliau mengatakan bahwa:

“Sudah menjadi tugas kami untuk melayani setiap pemustaka yang

datang ke perpustakaan, kami selalu menunjukkan keramahan kami

kepada pemustaka yang datang dengan menyapa mereka membantu

pemustaka yang mengalami kesulitan dalam mencari informasi kami

54

juga mengingatkan kepada pemustaka untuk selalu mengisi buku

tamu.”.39

Hal yang sama juga dikatakan oleh Ibu Rosyidah, S.IP sebagai salah

satu pustakawan di perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa,

beliau mengatakan bahwa:

“Iya kami berusaha melayani pemustaka dengan baik, bersikap ramah

dan sopan terhadap pemustaka yang datang ke perpustakaan.

Mencoba membantu pemustaka yang mengalami kesulitan”.40

Penulis juga melakukan wawancara dengan beberapa pemustaka

untuk mengetahui bagaimana sikap pustakawan ketika mereka masuk ke

perpustakaan. Berikut merupakan wawancara yang penulis lakukan dengan

saudari Sinta salah satu pemustaka di AKBID Jakarta Mitra Sejahtera

Annisa, beliau mengatakan bahwa:

“Iya ketika kami masuk ke perpustakaan pustakawan terkadang

tersenyum dengan kami”.41

Penulis juga melakukan wawancara dengan pemustaka yang lain

yakni dengan saudari Leni, beliau mengatakan bahwa:

“Iya kadang pustakawan senyum dengan kami tapi terkadang tidak

juga apalagi ketika mereka sedang sibuk melayani pengunjung yang

sedang meminjam atau mengembalika buku”.42

39 Ibid tanggal 2 Mei 2018 40 Ibid tanggal 2 Mei 2018 41 Ibid tanggal 2 Mei 2018 42 Ibid tanggal 2 Mei 2018

55

Pemustaka lain juga mengatakan hal yang serupa yakni saudari Dini

yang merupakan mahasiswi semester dua, beliau mengatakan bahwa:

“Terkadang kalau pustakawannya sedang melayani pemustaka

mereka tidak menyapa dan kami pun juga langsung mencari koleksi

yang kami butuhkan tetapi kalau mereka sedang tidak sibuk mereka

terkadang menyapa kami, mungkin itu karna kami sudah terbiasa

komunikasi dan mengenal dengan pustakawan disini”.43

Dari hasil wawancara penulis dengan tiga orang pemustaka dapat

ditarik kesimpulan bahwa pustakawan sudah cukup baik dalam menunjukan

keramahannya seperti menyapa pemustaka walaupun itu masih jarang

dilakukan karena pustakawan terkadang juga sibuk melayani pemustaka

Pelayanan dengan sikap menghargai, misalnya menyapa pemustaka

yang baru datang dengan sikap dan tutur bahasa yang baik, ramah, sopan dan

bersahabat, mendengarkan setiap permintaan pemustaka dengan sikap penuh

perhatian dan penghargaan, menciptakan suasana yang menyenangkan

dengan sikap simpatik, sopan santun dan ramah tamah, melayani pemustaka

dengan sikap yang bijaksana tanpa memperhatikan latar belakang dan status

sosial pelanggan, serta melayani pemustaka dengan tetap berpikiran positif

dan tidak mudah marah. Selain itu, untuk mewujudkan layanan prima di

43 Ibid tanggal 2 Mei 2018

56

perpustakaan, seorang pustakawan harus memahami keinginan setiap

pemustakanya.

Penulis juga melakukan wawancara mengenai keramahan dan

kesopanan pustakawan kepada pemustaka. Berikut penuturan dari beberapa

pemustaka mengenai hal tersebut, seperti yang diutarakan oleh saudari Dini,

beliau mengatakan bahwa:

“Pustakawan disini bersikap sopan dengan kami pustakawan disini

juga ramah kepada kami dan kami datang disambut dengan

senyuman atau sapaan dari mereka walaupun itu hanya terkadang

saja dilakukan oleh pustakawan. Tetapi ketika ada pemustaka yang

melanggar tata tertib perpustakaan terkadang pustakawan menegur

secara langsung dengan gaya seperti orang kesal”. 44

Hal senada juga disampaikan oleh saudari Sinta, beliau mengatakan

bahwa:

“Pustakawan disini ramah dan sopan terhadap kami. Iya jika kami

melanggar peraturan perpustakaan seperti tidak mengembalikan buku

lagi ke raknya maka pustakawan menegur kami dengan berkata

“tolong kembalikan lagi bukunya ke rak” dengan nada yang agak

tinggi”.45

Pemustaka lain juga mengutarakan hal yang serupa yakni saudari

feni, beliau mengatakan bahwa:

44 Ibid tanggal 2 Mei 2018 45 Ibid tanggal 2 Mei 2018

57

“Pustakawan disini ramah-ramah dan sopan-sopan, pustakawan disini

memberikan layanan dengan baik kepada saya pustakawan juga

tersenyum kepada saya ketika saya datang ke perpustakaan. Iya kalau

ada yang melanggar peraturan perpustakaan terkadang pustakawan

menegur dengan bahasa tubuh atau langsung menegur melalui

lisan”.46

Dari hasil wawancara diatas dapat penulis simpulkan bahwa

pustakawan di perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa

bersikap sopan dan ramah terhadap pemustaka yang datang ke perpustakaan,

mereka juga memberikan senyuman kepada pemustaka yang datang sebagai

bentuk sapaan mereka kepada pemustaka yang datang walaupun itu masih

jarang dilakukan, namun ketika ada yang melanggar tata tertib perpustakaan

pustakawan bersikap kurang baik dalam memberikan arahan ketika

pemustaka melakukan kesalahan.

Menurut Tjiptono terdapat enam kriteria kualitas pelayanan yang

dipersepsikan baik, yaitu sebagai berikut:47

1. Professionalism and Skills (Profesionalisme dan Keterampilan),

yaitu pemustaka mendapati bahwa perpustakaan, pustakawan, sistem

operasional, dan sumber daya fisik, memiliki pengetahuan dan keterampilan

46 Ibid tanggal 2 Mei 2018 47 Teguh Yudi Cahyono. 2014. Penerapan Layanan Prima dan Nilai Tambah Layanan untuk

Meningkatkan Kepuasan dan Loyalitas Pemustaka. Malang: UPT Perpustakaan UM.

http://library.um.ac.id/images/stories/pustakawan /pdfteguh/layanan%20prima%20dan%20nilai%2

0tambah.pdf diakses pada tanggal 1 Mei 2018

58

yang dibutuhkan untuk memecahkan masalah mereka secara professional

(outcome-related criteria).

Penulis melakukan wawancara dengan beberapa pemustka yang

datang ke perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa, salah

satunya dengan saudari Dini, beliau mengatakan bahwa:

“Perpustakaan menjadi tempat saya untuk memenuhi tugas kuliah,

ketika saya sedang membutuhkan informasi atau mencari buku yang

berkaitan dengan tugas kuliah saya, saya menuju ke perpustakaan

AKBID Annisa sehingga saya merasa lebih mudah dan tidak perlu

harus mencari ke perpustakaan lain terkecuali buku yang saya cari

tidak ada mau tidak mau saya harus mencoba mencari di

perpustakaan kota atau di BPAD”.48

Pemustaka lain juga mengungkapkan hal yang hampir sama yakni

saudari Feni, beliau mengatakan bahwa:

“Iya saya kalau mencari tugas atau buku di perpustakaan AKBID

Jakarta Mitra Sejahtera Annisa jadi ketika perkuliahan selesai saya

bisa langsung ke perpustakaan tidak banyak memakan waktu, ya

selama ini kubutuhan informasi saya terpenuhi ya walaupun

terkadang saya harus mencari ke perpustakaan lainnya, tetapi saya

sudah cukup puas dengan pelayanan yang ada di perpustakaan

AKBID Annisa ini”.49

Dari penuturan saudari Dini dan Feni dapat ditarik kesimpulan

bahwasannya kebutuhan informasi mereka sudah terpenuhi walaupun tidak

secara menyeluruh, pemustaka terkadang juga harus ke perpustakaan lain

untuk memenuhi kebutuhan informasi yang mereka butuhkan.

48 Op Cit. tanggal 2 Mei 2018 49 Ibid. tanggal 2 Mei 2018

59

2. Attitudes and Behavior (Sikap dan Perilaku),

Yaitu pemustaka merasa bahwa pustakawan menaruh perhatian besar

pada mereka dan berusaha membantu memecahkan masalah mereka secara

spontan dan ramah (processrelated criteria).

Penulis juga melakukan wawancara dengan pustakawan mengenai

hal apa yang mereka lakukan ketika pemustaka mengalami kesulitan dalam

mencari informasi. Ibu Rosyidah, S.IP, sebagai salah satu dari pustakawan di

perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa mengatakan sebagai

berikut:

“Ketika ada pemustaka yang mengalami kesulitan dalam mencari

informasi maka kami akan membantu mereka mencari innformasi

tersebut seperti mencari koleksi yang sedang dibutuhkan apabila

tidak ditemukan maka kami menawarkan solusi lain dengan cara

untuk memncari di perpustakaan lain, tetapi kami berusaha untuk

mencari informasi di dalam perpustakaan AKBID Jakarta Mitra

Sejahtera Annisa apabila tidak ditemuka jalan lainnya dengan

mencari di perpustakaan lainnya”.50

Pustakawan juga melakukan wawancara dengan pemustaka, berikut

merupakan hasil wawancara penulis dengan pemustaka yakni dengan saudari

Ani, beliau mengatakan bahwa:

‘Ketika saya masih menjadi mahasiswa baru di AKBID JSM Annisa

saya sempat mengalami kesulitan ketika mencari koleksi disini, tetapi

50 Ibid. tanggal 2 Mei 2018

60

pustakawan disini bisa membantu saya untuk menunjukkan dan

membantu mencari koleksi yang saya butuhkan”.51

Penulis juga mewanwancarain pemustaka yang lain, yakni saudari

Fina, beliau mengatakan bahwa:

“Iya terkadang ketika saya mencari buku dan saya tidak

menemukannya saya bertanya kepada pustakawan, dan pustakawan

menunjukan rak dimana saya bisa mencari buku tersebut. Tetapi

terkadang saya tidak menemukan buku yang saya cari dan

pustakawan hanya memberikan saran untuk coba cari di perpustakaan

lain dan saya terpaksa harus mencari di perpustakaan lain yang akan

banyak memakan waktu karena saya juga tidak tahu apakah di

perpustakaan tersebut ada atau tidak buku yang saya cari”. 52

Penulis juga melakukan wawancara dengan pemustaka lain yakni saudari

Diana, beliau mengatakan bahwa:

‘Iya pustakawan disini ramah dan juga sopan dalam melayani kami,

hanya terkadang pustakawan jika menegur pemustaka yang

melakukan kesalahan seperti melangar aturan perpustakaan dengan

nada bicara yang kurang enak”.53

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pustakawan sudah

berusaha memberikan perhatian dan berusaha membantu pemustaka ketika

mengalami kesulitan dalam mencari informasi yang mereka butuhkan.

3. Accessibility and Flexibility (Aksesibilitas dan Fleksibilitas)Y

Yaitu pemustaka merasa bahwa perpustakaan, lokasi, jam buka,

pustakawan, dan sistem operasionalnya, dirancang dan dioperasikan

51 Ibid. tanggal 2 Mei 2018 52 Ibid. tanggal 2 Mei 2018 53 Ibid. tanggal 2018

61

sademikian rupa sehingga pemustaka dapat mengakses jasa tersebut dengan

mudah. Selain itu, juga dirancang dengan maksud agar dapat menyesuaikan

permintaan dan keinginan pelanggan secara luwes (process-related criteria).

Berikut adalah wawancara penulis dengan pustakawan AKBID

Jakarta Mitra Sejahtera Annisa yakni Ibu Astriana Gustyaningsih, S.IP,

beliau mengatakan bahwa:

“Lokasi perpustakaan berada di kampus, jam buka perpustakaan

dimulai jam 08.00 WIB. Lokasi dan jam buka perpustakaan sudah

ditentukan oleh pihak kampus”.54

Berikut ini penuturan dari beberapa pemustaka, salah satunya dari

saudari Vina beliau merupakan mahasiswi semester 4, beliau mengatakan

bahwa:

“Lokasi perpustakaan berada di kampus jadi ketika kami telah selesai

kuliah kami bisa langsung menuju ke perpustakaan untuk

mengerjakan tugas kuliah”.55

Hal yang senada juga dituturkan oleh saudari Ani, beliau mengatakan

bahwa:

“Iya setelah selesai kuliah kalau kami ada tugas kuliah, kami

langsung mencari tugas kuliah di perpustakaan dan pustakawan

sudah membantu dengan memberikan pelayanan yang baik terutama

54 Ibid. tanggal 2 Mei 2018 55 Ibid. tanggal 2 Mei 2018

62

ketika kami tidak mengetahui mengenai buku yang kami cari

pustakawan langsung membantu kami”.56

Dari wawancara penulis dengan pemustaka dapat disimpulkan bahwa

perpustakaan, pustakawan dalam memenuhi kebutuhan informasi mereka dalam

mengerjakan tugas kuliah.

4. Reliability and Trustworthiness (Reliabilitas dan Terpercaya)

Yaitu pemustaka memahami bahwa apa pun yang terjadi atau telah

disepakati, mereka bisa mengandalkan perpustakaan beserta pustakawan dan

sistemnya dalam memenuhi janji dan melakukan segala sesuatu dengan

mengutamakan kepentingan pemustaka.

5. Recovery (Perbaikan), yaitu pemustaka menyadari bahwa bila terjadi

kesalahan atau sesuatu yang tidak diharapkan dan tidak dapat diprediksi,

maka perpustakaan akan segera mengambil tindakan untuk mengendalikan

situasi dan mencari solusi yang tepat (processrelated criteria).

6. Reputation and Credibility (Reputasi dan Kredibilitas), yaitu pelanggan

meyakini bahwa operasi dari penyedia jasa dapat dipercaya dan memberikan

nilai/ imbalan yang sepadan dengan biaya yang dikeluarkan (image-related

criteria).

Berdasarkan hasil wawancara penulis dengan pustakawan dan

pemustaka dapat ditarik kesimpulan bahwasannya sikap pustakawan terhadap

56 Ibid. tanggal 2 Mei 2018

63

pemustaka dalam melayani kebutuhan pemustaka di Perpustakaan AKBID

Jakarta Mitra Sejahtera Annisa sudah cukup baik tetapi masih perlu ditingkatkan

kembali, seperti menyapa ketika ada pemustaka yang datang tersenyum ketika

ada pemustaka atau ketika sedang bertatapan langsung dengan pemustaka

sebagai bentuk keramahan kita kepada pemustaka selain itu kita harus membantu

pemustaka yang mengalami kesulitan dalam mencari informasi. Pustakawan juga

bisa melakukan kerja sama dengan perpustakaan lain sehingga ketika ada koleksi

yang tidak ada di Perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi pustakawan bisa berkomunikasi dengan pustakawan lain untuk mencari

tahu koleksi tersebut sehingga dapat membantu pemustaka memenuhi kebutuhan

informasi secara efisien. Tidak hanya itu saja pustakawan harus memperhatikan

penggunaan bahasa dalam berbicara ketika menegur pemustaka yang melanggar

tata tertib perpustakaan, agar pemustaka tidak tersinggung atau menjadi enggan

untuk ke perpustakaan. Pemustaka juga harus mengikuti peraturan yang ada di

perpustakaan kemudian juga harus menghargai pustakawan dengan juga bersikap

ramah serta sopan kepada pustakawan.

B. Kendala yang Pustakawan Hadapi dalam Memberikan Layanan kepada

Pemustaka di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera

Annisa Kota Jambi

Sebagai pustakawan memiliki perilaku atau sikap yang baik itu menjadi

salah satu hal penting karena sebagai penyedia jasa informasi tentunya

pustakawan langsung berinteraksi dengan pemustaka sehingga harus menjaga

64

sikap dan tingkah laku kepada pemustaka. Pustakawan harus bersikap ramah,

sopan, simpati kepada pemustaka sehingga pemustaka merasa nyaman dan

merasa pustakawan sangat peduli terhadap mereka yang nantinya akan membuat

pemustaka pustakawan dapat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan

informasi mereka dan menjadi motivasi pemustaka untuk datang berkunjung ke

perpustakaan.

Namun bukan hal yang mudah untuk memberikan pelayanan yang terbaik

bagi pemustaka. Banyak sekali kendala yang dihadapi dalam melaksanakan

pelayanan yang terbaik bagi pemustaka.

1. Sikap Acuh tak acuh

Sikap acuh tak acuh, tidak patuh terhadap peraturan, sombong, tidak

peduli membuat orang enggan untuk berkomunikasi. Apabila seorang

pustakawan memiliki sikap acuh tak acuh maka pemustaka enggan untuk

berkomunikasi dengan pustakawan. Sebagai seorang pustakawan kita justru

harus memiliki sikap yang baik terhadap pemustaka seperti ramah, sopan,

selalu tersenyum, menyapa mereka sehingga mereka merasa bahwa

pustakawan peduli kepada pemustaka. Pemustaka juga harus bersikap dengan

baik kepada pustakawan agar terjadi komunikasi dua arah yang baik sehingga

bisa menciptakan kegarmonisan.

Sikap pemustaka yang tidak mengikuti peraturan perpustakaan juga bisa

menjadi faktor seorang pustakawan merasa kesal akan sikap pemustaka yang

demikian, dan pemustaka seharusnya mengetahui tata tertib yang berlaku di

65

perpustakaan. Seperti yang dikatakan Ibu Astriana Gustyaningsih, S.IP, beliau

mengatakan bahwa:

“Iya terkadang pemustaka setelah mengambil buku-buku yang ada di

rak tidak lagi mengembalikan buku tersebut dimana mestinya, pada hal

telah jelas ditulis pada tata tertib perpustakaan bahwa setelah mengambil

buku pemustaka harus mengembalikan buku yang mereka ambil”.57

Penulis juga melakukan wawancara dengan pemustaka yang datang

salah satunya saudari Diana, beliau mengatakan bahwa:

“Iya saya sering kali mengambil beberapa buku untuk memenuhi

informasi saya dalam mengerjakan tugas kuliah dan juga saya perlu

membaca isi dari materi dari setiap buku yang pas dengan tugas kuliah

saya, jadi terkadang setelah saya mengambil banyak buku saya tidak

menyusun kembali buku tersebu pada raknya karena saya lupa

mengambilnya di rak mana. Jadi dari pada saya meletakkan buku

tersebut di sembarang tempat jadi lebih baik saya letakkan di meja

saja”.58

Penulis mengamati bagaimana beberapa sikap pemustaka di

perpustakaan AKBID Jakarta Mitra Sejahtera Annisa ketika mereka masuk ke

perpustakaan mereka langsung masuk kemudian mengisi buku tamu dan

langsung menuju ke rak dan ketika mereka mengambil buku di rak mereka

tidak lagi mengembalikan buku pada tempatnya.

2. Penggunaan Bahasa dan Tutur Bahasa dalam Komunikasi

Penggunan bahasa ketika berbicara dengan seseorang bisa menjadi

pengaruh dalam berkomunikasi. Apabila kita berbicara menggunakan bahasa

57 Ibid. tanggal 2 Mei 2018 58 Ibid. tanggal 2 Mei 2018

66

yang kasar atau berbicara dengan nada seperti orang yang sedang marah tentu

orang tidak mau berbicara dengan kita dan sikap ini akan membuat orang

enggan untuk berkomunikasi.

Sebagai seorang pustakawan kita harus menggunakan bahasa yang

baik dan benar ketika berbicara dengan pemustaka. Ketika berbicara kita

harus menggunakan kata-kata yang sopan serta berbicara dengan lemah

lembut tidak dengan nada marah-marah apalagi sampai berkata kasar dengan

pemustaka. Apabila ketika seorang pemustaka datang ke perpustakaan dan

mereka bertanya kepada pustakawan, maka pustakawan harus menunjukan

keramahan dengan tutur bahasa yang baik, jangan menggunakan nada bicara

yang kasar seperti kesan orang yang sedang marah. Sepertimana yang telah

dituturkan pada bagian awal oleh beberapa pemustaka yang mana banyak

sekali yang pustakawan lakukan dalam menegur pemustaka yang melakukan

kesalahan baik dengan menggunakan bahasa secara langsung atau

menggunakan bahasa isyarat yang terkesan seperti orang yang sedang marah.

Hal ini perlu diperhatikan oleh pustakawan ketika berbicara dengan

pemustaka. Karena hal ini akan berdampak pada berkurangnya kunjungan

pemustaka ke perpustakaan dengan sikap pustakawan yang kurang baik dalam

berkomunikasi dengan pemustaka.

67

C. Upaya yang dilakukan Pustakawan terhadap Pemustaka dalam

Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta

Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi

Adapun upaya yang dilakukan oleh pustakawan untuk menciptakan

keharmonisan terhadap pemustaka dengan memberikan layanan prima kepada

pemustaka dengan bersikap ramah, sopan, menghargai pemustaka, peduli

terhadap kepentingan pemustaka, dan membantu pemustaka ketika mereka

mengalami kesulitan dalam mencari informasi. Seperti yang dikatakan oleh Ibu

Rosyidah, S.IP salah satu pustakawan, beliau mengatakan bahwa:

“Sudah menjadi tugas kami untuk melayani pemustaka, kami berusaha

memberikan pelayanan terbaik untuk pemustaka sehingga mereka merasa

bahwa perpustakaan dan pustakawan disini bisa menjadi tempat untuk

mereka memenuhi kebutuhan informasi kuliah mereka”.

Hal yang serupa juga dikatakan oleh Ibu Astriana Gustyaningsih, S.IP

selaku penanggung jawab perpustakaan:

“Iya kami selalu berusaha untuk memenuhi kubutuhan informasi

pengguna dan kami juga memberikan pelayanan yang terbaik bagi

pemustaka karena ini sudah menjadi tugas kami selaku pustakawan disini.

Kami berusaha membuat pemustaka merasa nyaman ketika mereka

datang mencari informasi, dengan memberikan pelayanan terbaik

bersikap ramah kepada pemustaka, ketika ada pemustaka mengalami

kesulitan dalam mencari informasi kami berusaha membantu menemukan

informasi yang mereka butuhkan atau memberikan solusi ketika informasi

yang mereka cari tidak ditemukan”.

68

Dari hasil wawancara di atas dapat penulis simpulkan bahwa upaya yang

dilakukan pustakawan untuk meningkatkan layanan di perpustakaan ialah dengan

memberikan layanan terbaik kepada pemustaka seperti bersikap ramah, selalu

sedia membantu ketika pemustaka mengalami kesulitan dalam mencari

informasi. Pustakawan berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik dengan

sikap dan perilaku yang baik kepada pemustaka sehingga pemustaka merasa

nyaman dan termotivasi untuk datang ke perpustakaan.

68

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah diuraikan pada bab

sebelumnya, maka untuk mempermudah pembaca dalam memahami bacaan

dengan jelas tentang pembahasan yang tertera dalam skripsi ini maka penulis

merangkum kesimpulan sebagai berikut:

1. Prilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan Layanan di

Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta Mitra Sejahtera Annisa Kota

Jambi dalam melayani pemustaka sudah cukup baik seperti menyapa

pemustaka, bersikap ramah, sopan dan siap membantu pemustaka yang

mengalami kesulitan dalam mencari koleksi.

2. Kendala yang pustakawan hadapi dalam memberikan layanan kepada

pemustaka di perpuatakaan akademi kebidanan jakarta mitra sejahtera

annisa kota jambi yaitu sikap acuh tak acuh, ketidak pedulian, tidak

mengikuti peraturan, penggunaan bahasa dan cara bicara yang kurang baik

dalam berkomunikasi antara pustakawan dan pemustaka.

3. Upaya yang dilakukan oleh Pustakawan terhadap Pemustaka dalam

Meningkatkan Layanan di Perpustakaan Akademi Kebidanan Jakarta

Mitra Sejahtera Annisa Kota Jambi ialah dengan memberikan pelayanan

69

terbaik kepada pemustaka, bersikap sopan, ramah, peduli terhadap

pemustaka, menghargai pemustaka.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan yang telah penulis rangkum maka

ada bebrapa saran yang akan penulis sampaikan dalam skripsi ini diantaranya:

1. Pustakawan harus sering menyapa pemustaka yang datang ke

perpustakaan bersikap ramah, sopan serta simpati kepada pemustaka,

kemudian dalam menegur pemustaka yang melakukan kesalahan

pustakawan harus menggunakan bahas yang baik agar tidak melukai

perasaan pemustaka. Pemustaka harus bersikap baik juga kepada

pustakawan mengikuti peraturan yang ada di perpustakaan,

memperhatikan peraturan yang ada di perpustakaan. Antara pustakawan

dan pemustaka harus saling menghargai satu sama lain.

2. Pustakawan harus meningkatkan pelayanan kepada pemustaka dengan

menerapkan pelayanan yang baik sesuai dengan keilmuan dalam dunia

informasi dan perpustakaan

3. Pustakawan harus sering berkomunikasi dengan pemustaka agar mereka

merasa dipedulikan oleh pustakawan sehinggan mereka merasa tidak

segan untuk bertanya dan datang ke perpustakaan. Komunikasi yang baik

perlu di perhatikan oleh pustakawan.

DAFTAR PUSTAKA

SUMBER BUKU

Anas, Sujiono. 2009. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers.

Azwar Saifuddin. 2000. Sikap Manusia Teori dan Pengukurannya. Yogyakarta:

Pustaka Pelajar.

Departemen Agama, 2009. Al-Qur’an dan Terjemah, Surakarta: Ziyad Visi Media.

Hermawan, Rachman dan Zulfikar Zen. 2006. Etika Kepustakawanan: Suatu

Pendekatan Terhadap Profesi Dan Kode Etik Pustakawanan Indonesia.

Jakarta: Sagung Seto.

Laksmi, dkk. 2011. Manajemen lembaga informasi: teori dan praktik. Jakarta:

Penaku.

Lexi J. Moleong. 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja

Rosdakarya,

N.S Sutarno. 2006. Manajemen Perpustakaan: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Sagung Seto

Purwani Istiana. 2014. Layanan Perpustakaan. Yogyakarta: Penerbit Ombak.

Purwono. 2013. Profesi Pustakawan Menghadapi Tantangan Perubahan.

Yogyakarta: Graha Ilmu

Putu dan Laxman Pendit. 2003. Penelitian Ilmu Perpustakaan dan Informasi. Jakarta

: JIP-FSUI.

Sulistyo Basuki. 1991. Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta: Dramedia Pustaka

Utama.

Syihabuddin Qalyubi. 2007. Dasar-dasar Ilmu Perpustakaan dan Informasi.

Yogyakarta: IAIN Sunan Kalijaga.

Teguh Yudi Cahyono. 2014. Penerapan Layanan Prima dan Nilai Tambah Layanan

untuk Meningkatkan Kepuasan dan Loyalitas Pemustaka. Malang: UPT

PerpustakaanUM.http://library.um.ac.id/images/stories/pustakawan/pdfteguh/la

yanan%20prima%20dan%20nilai%2 0tambah.pdf

Tim Penyusun Buku Skripsi, Pedoman Penulisan Skripsi Fakultas Adab-Sastra dan

Kebudayaan Islam (Jambi: Fakultas Adab-Sastra dan Kebudayaan Islam IAIN

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, 2011)

Undang-undang RI No. 43 Tahun 2007. Tentang pustakawan.

UU RI No. 43 Tahun 2009 tentang KEARSIPAN dan UU RI No. Tahun 2007. 2010.

Tentang PERPUSTAKAAN. Yogyakarta: Pustaka Timur.

Wiji Suwarno. 2009. Psikologi Perpustakaan. Jakarta: Sagung Seto.

-----------------. 2010. Ilmu Perpustakaan dan Kode Etik Pustakawan. Jogjakarta: Ar

Ruzz Media.

-----------------. 2015. Perpustakaan dan Buku: Wacana Penulisan dan Penerbitan.

Yogyakarta:Ar-Ruzz Media.

INTERNET

Ebta Setiawan, 2011. Prilaku Pustakawan. https://kbbi.web.id/perilaku Pustakawan..

http://repository.uinsu.ac.id/22/1/artikel%204.pdf

https://www.google.com/search?q=layanan+pdf&ie//(Akses Pada Tanggal 13-07-

2018 Jam 11.23)

LAMPIRAN

Wawancara 

 

Wawancara dengan ibu Asriana Gustyaningsih, S.IP

 

Wawancara dengan ibu Rosyidah, S.IP

Keadaan Perpustakaan

 

 

 

 

 

 

 

 

Wawancara dengan Pemustaka

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

INSTRUMEN PENGUMPULAN DATA

Judul Skripsi: Perilaku Pustakawan terhadap Pemustaka dalam Meningkatkan Layanan di

Perpustakaan Akademi Kebidanan (AKBID) Jakarta Mitra Sejahtera

Annisa Kota Jambi

A. Wawancara

1. Pustakawan:

a. Bagaimana penampilan berbusana dan tata rias Ibu sebagai pustakawan di

perpustakaan AKBID JSM Annisa?

b. Apa yang ibu lakukan ketika ada pemustaka yang datang ke perpustakaan?

Apakah ibu melontarkan senyuman atau menyapa pemustaka yang datang?

c. Bagaimana cara ibu melayani pemustaka yang datang?

d. Ketika ada pengunjung yang mengalami kesulitan dalam mencari informmasi, apa

yang ibu lakukan?

e. Bagaimana sikap pemustaka yang datang ke perpustakaan?

f. Bagaimana cara ibu untuk menghadapi pemustaka yang memiliki berbagai

macam sifat?

2. Pemustaka

a. Bagaimana sikap pustakawan ketika anda datang ke perpustakaan? Apakah

mereka tersenyum atau menyapa anda?

b. Apakah pustakawan bersikap ramah dan sopan kepada anda?

c. Apakah pustakawan memberikan penjelasan kepada anda mengenai perpustakaan

atau koleksi yang ada di perpustakaan?

d. Apakah pustakawan membantu anda ketikan anda mengalami kesulitan dalam

mencari informasi?

e. Menurut anda perpustakaan dan pustakawan di AKBID JMS Annisa telah

memenuhi kebutuhan informasi anda?

f. Bagaimana pelayanan yang diberikan pemustaka kepada anda?

g. Apakah pustakawan di AKBID JSM Annisa telah memenuhi tugasnya selaku

seorang pustakawan?

h. Bagaimana pustakawan menegur pemustaka jika ada yang melanggar aturan

perpustakaan?

B. Observasi

1. Kegiatan pustakawan ketika melayani pemustaka.

2. Kegiatan pemustaka ketika berkunjung ke perpustakaan.

C. Dokumentasi

1. Historis dan geografis perpustakaan AKBID JSM Annisa Kota Jambi.

2. Dokumen mengenai teori-teori terkait dengan penelitian yang dilakukan peneliti.

3. Dokumen mengenai penelitian yang relevan.

DAFTAR INFORMAN

No. Nama Jabatan

1. Astriana Gustyaningsih,

S.IP

Penanggung jawab perpustakaan AKBID

JSM Annisa Kota Jambi

2. Rosyidah, S.IP Pustakawan perpustakaan AKBID JSM

Annisa Kota Jambi

3. Sinta Mahasiswi semester 4 (pemustaka)

4. Feni Mahasiswi semester 4 (pemustaka)

5. Dini Mahasiswi semester 2 (pemustaka)

6. Leni Mahasiswi semester 4 (pemustaka)

7. Ani Mahasiswi semester 4 (pemustaka)

8. Vina Mahasiswa semester 4 (pemustaka)

9. Dina Mahasiswa semester 4 (pemustaka)

Jadwal Penelitian

No Jenis Kegiatan Penelitian

Bulan

I

Januari

2015

II

Februari

2015

III

Maret

2015

IV

Mei

2018

V

Juni

2018

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Pembuatan proposal √ √

2 Pengajuan proposal dan

penunjukan dosen

pembimbing

√ √

3 Konsultasi dan

perbaikan proposal

√ √ √ √

4 Seminar proposal dan

perbaikan proposal

√ √

5 Pengesahan judul dan

izin riset

6 Pengumpulan dan

penyusunan data

√ √

7 Analisa dan penulisan

draf

√ √ √

8 Penyempurnaan dan

penggadaan

√ √

9 Ujian skripsi

*ket.: jadwal penelitian biasa berubah sewaktu-waktu

CURICULUM VITAE

Nama : Elvi Yanti

Nim : IPT 111117

Tempat/Tgl Lahir : Lidung, 06 April 1993

Alamat : JL. Sumatra KM2. Kec. Sarolangun Kab. Sarolangun

Pekerjaan : Mahasiswa

Pendidikan : Fakultas Adab dan Humaniora UIN STS Jambi

No Jenis Pendidikan Tempat Tahun Tamat

1 SD 143/VII LIDUNG Sarolangun 2005

2 MTS N SAROLANGUN Sarolangun 2008

3 MAN SAROLANGUN Sarolangun 2011

4 UIN STS JAMBI Jambi 2018

Jambi, Agustus 2018

Penulis

Elvi Yanti NIM. IPT 111117