perekonomian yg selesai

15
PEREKONOMIAN INDONESIA S O A L 1.Jelaskan bagaimana jatuh bangunnya perekonomian Indonesia sejak Ir. Soekarno sampai SBY ? 2.Jelaskan mengapa terjadinya strategi pembangunan di negara-negara berkembang dan apakah mungkin suatu Negara itu termasuk Indonesia mengalami perkembangan ekonomi ? 3.Jelaskan apa yang dimaksud paradigma ekonomi Indonesia ? 4.Bagaimana membangun kembali daya saing Indonesia ? 5.Apa yang dimaksud dengan pembangunan berkelanjutan ? 6.Jelaskan tentang reformasi pelayanan publik di Indonesia ? 7. Bagaimana menata kelembagaan ekonomi baru ? 8.Jelaskan visi dan misi pembangunan ekonomi jangka panjang ?

Transcript of perekonomian yg selesai

Page 1: perekonomian yg selesai

PEREKONOMIAN INDONESIA

S O A L1. Jelaskan bagaimana jatuh bangunnya perekonomian Indonesia

sejak Ir. Soekarno sampai SBY ?

2. Jelaskan mengapa terjadinya strategi pembangunan di negara-

negara berkembang dan apakah mungkin suatu Negara itu

termasuk Indonesia mengalami perkembangan ekonomi ?

3. Jelaskan apa yang dimaksud paradigma ekonomi Indonesia ?

4. Bagaimana membangun kembali daya saing Indonesia ?

5. Apa yang dimaksud dengan pembangunan berkelanjutan ?

6. Jelaskan tentang reformasi pelayanan publik di Indonesia ?

7. Bagaimana menata kelembagaan ekonomi baru ?

8. Jelaskan visi dan misi pembangunan ekonomi jangka panjang ?

9.jelaskan tentang pelaksanaan pembangunan ekohomi Indonesia

dengan pendekatan pada big bang approach dan gradualis

approach?

10.apa perbedaan imprialisme dan kapitalisme?

11.saudara jelaskan imprialisme lama dan imprialisme modern?

J A W A B A N1. Indonesia yang subur dan kaya sumber daya alam, sejak sebelum

merdeka (Hindia Belanda), dan sesudah merdeka, mulai era Soekarno,

Soeharto, BJ Habibie, KH. Abdurrahman Wahid, Megawati

Soekarnoputri hingga era Susilo Bambang Yudhoyono, tak bisa

Page 2: perekonomian yg selesai

melepaskan diri dari jeratan utang luar negeri, baik utang pemerintah

maupun utang swasta.

Era Soekarno (1945–1966)

Presiden Soekarno yang berkuasa sejak Proklamasi 17 Agustus 1945,

pada akhir kekuasaannya meninggalkan utang luar negeri sebesar

USD 6,3 miliar, terdiri dari USD 4 miliar warisan utang Hindia

Belanda (sejak 1968 disepakati rentang 35 tahun dan jatuh tempo

2003) ditambah utang pemerintah USD 2,3 miliar (rentang 30 tahun

sejak 1970 dan jatuh tempo 1999).

Era Soeharto (1966–1998)

Presiden Soeharto yang berkuasa selama 32 tahun (1966- Mei 1998)

meninggalkan utang luar negeri sebesar USD 136,088 (1997). Terdiri

dari Utang LN Pemerintah USD 53.865 dan Utang LN Swasta USD

82.223 (Sumber Bank Indonesia). Jika dirupiahkan dengan kurs

Rp.10.000, Utang LN Pemerintah Rp.538,65 trilyun, dan Utang LN

Swasta Rp.822,23 trilyun. Total utang LN Rp.1.360,88 trilyun.

Era Habibie (1998–1999)

Di tengah krisis moneter dan politik, Presiden Soeharto menyerahkan

jabatan Presiden kepada Wakil Presiden BJ Habibie, 22 Mei 1998.

Presiden BJ Habibie yang berkuasa selama 518 hari sampai Oktober

1999, meninggalkan utang LN (1999) sebesar USD 148.097 terdiri

dari utang LN pemerintah USD 75.862 dan utang LN Swasta USD

72.235. Utang LN Pemerintah tersebut naik sebesar USD 21.997

dibanding tahun 1997 (USD 53.865).

Era Gus Dur (1999–2001)

Page 3: perekonomian yg selesai

Presiden BJ Habibie digantikan Presiden Abdurrahman Wahid, yang

akrab dipanggil Gus Dur, sejak 21 Oktober 1999. Namun, Presiden RI

ke-4 ini hanya berkuasa sampai 23 Juli 2001. Dia dilengserkan setelah

menolak memberikan pertanggungjawaban pada Sidang Istimewa

MPR. Ia digantikan Wakil Presiden Megawati Soekarnoputri. Pada

masa sulit pemerintahannya, utang luar negeri pada tahun 2000 turun

menjadi USD 141.693 (pemerintah USD 74.916 dan sawsta USD

66.777). Tahun 2001 turun lagi menjadi USD 139.143 (pemerintah

USD 72.197 dan swasta USD 66.946). (Sumber Bank Indonesia,

2001).

Era Megawati (2001–2004)

Presiden Megawati Soekarnoputri yang berkuasa sejak 23 Juli 2001

sampai 21 Oktober 2004, praktis tidak terjadi kenaikan utang luar

negeri. Pada tahun 2004, dari data Statistik Utang Luar Negeri

Indonesia, Volume I Februari 2010, Publikasi Bersama Kementerian

Keuangan dan Bank Indonesia, dia meninggalkan utang sebesar USD

141.273 (pemerintah USD 83.296 dan sawsta USD 57.977). Sedikit

turun dari posisi total utang LN tahun 2000 yakni sebesar USD

141.693 (pemerintah USD 74.916 dan sawsta USD 66.777). (Sumber

BI, 2001).

Era SBY I (2004–2009)

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, yang akrab dipanggil SBY,

Presiden RI pertama pilihan langsung rakyat melalui Pemilu 2004,

menggantikan Presiden Megawati pada 21 Oktober 2004 sampai 2009.

Page 4: perekonomian yg selesai

Kemudian pada Pilpres 2009, berpasangan dengan Boediono, kembali

terpilih untuk menjabat Presiden RI periode kedua 2009-2014. Selama

periode pertama kekuasaannya (2004-2009) berdasarkan data Statistik

Utang Luar Negeri Indonesia, Volume I Februari 2010, Publikasi

Bersama Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia, posisi utang LN

sampai Oktober 2009 meningkat menjadi USD 170.785 (pemerintah

USD 98,859 juta dan swasta USD 71.926). Diperkirakan peningkatan

utang masih akan tinggi pada periode kedua (SBY-Boediono) 2009-

2014, sebab kebijakannya masih gemar menggali utang. BI/pdti

(Berita Indonesia 78)

2. Karena dengan adanya strategi pembangunan, negara – negara

berkembang dapat menumbuhka kembangkan pertumbuhan

ekonominya. Awalnya negara – negar berkembang mengalami

keterpurukan pertumbuhan maupun pembangunan ekonomi, sehingga

dengan stratejik ekonomi diharapkan dapat memajukan pertumbuhan

ekonomi maupun pembangunan ekonomi yang pada akhirnya negara –

negara berkembang dapat menjadi negara – negara maju.

Suatu negara juga bisa mengalami kebangkrutan , hal ini bisa di sebabkan beberapa faktor, dia antaranya :

o Keadaan politik : Dengan keadaan politik yang kacau, suatu negara juga dapat mengalami kebangkrutan. Karena kegiatan ekonomi dapat terganggu, investor asing berkurang. Serta kepercayaan dari negara lain juga berkurang.

o Inflasi : Dengan inflasi, maka perekonomian suatu negara akan terhambat. Selain itu, inflasi juga menyebabkan nilai tukar mata uang dalam negeri menjadi merosot.

o Pengaruh Global ( pasar internasional )

3. Paradigma ekonomi Indonesia adalah cara pandang yang dipakai

oleh

Page 5: perekonomian yg selesai

sebuah pemerintah untuk menyikapi suatu kebijakan terhadap

permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh Indonesia yang

terus-menerus mengalami krisis seperti kondisi ketidakseimbangan

global, derasnya lalu lintas modal, pengelolaan nilai tukar, moneter

dan fiskal di tengah kondisi makroekonomi dan sistem keuangan yang

semakin bergejolak. Dengan demikian, diharapkan kebijakan moneter,

sistem keuangan dan fiskal dapat diformulasikan secara lebih tepat

demi kemajuan ekonomi yang makin stabil dan berkelanjutan.

4. Upaya membangun kembali perekonomian nasional akibat krisis telah

berhasil memperbaiki kondisi ekonomi makro. Namun nampaknya

belum mampu mengatasi masalah daya saing. Oleh karena itu perlu

diperhatikan kembali masalah ekonomi makro seperti kondisi

makronasional, produktivitas di tingkat industri (industry level), dan

perusahaan (firm level). Dan untuk menciptakan keunggulan bersaing

(competitive advantage) harus sesuaidengan kompetensi & sumber

daya yang dimiliki.

5. Pembangunan berkelanjutan adalah proses pembangunan (lahan, kota,

Bisnis,masyarakat, dsb) yang berprinsip "memenuhi kebutuhan

sekarang tanpa mengorbankan pemenuhan kebutuhan generasi masa

depan". Salah satu faktor yang harus dihadapi untuk mencapai

pembangunan berkelanjutan adalah bagaimana memperbaiki

kehancuran lingkungan tanpa mengorbankan kebutuhan pembangunan

ekonomi dan keadilan social.

6. Pelayanan publik di Indonesia adalah pelayanan kepada orang banyak

(masyarakat), pelayanan sosial, pelayanan umum dan pelayanan prima

yang ditujukan untuk menghadapi masalah-masalah sosial, ekonomi

dan politik yang sudah dirasakan sejak lama.pola pelayanan publik di

Indonesia tidak lepas dari model birokrasi yang dikembangkan. Model

Page 6: perekonomian yg selesai

birokrasi yang berkembang di Indonesia berjalan semenjak sejarah pra

Indonesia sampai saat ini.

7. Cara menata Ekonomi kelembagaan baru yaitu diperlukan kontrol

yang efektif dari masyarakat.

hal penting yang perlu dipertimbangkan oleh pemerintah untuk

menata kembali kelembagaan ekonomi baru yaitu pendidikan dan riset

seharusnya dijadikan sebagai skala prioritas atau panglima

pembangunan nasional pasca krisis. Kemudian, sistem politik dan

ketatanegaraan berdasarkan prinsip demokrasi dan doktrin Trias-

Politica perlu disempurnakan menjadi sistem politik berdasarkan

prinsip musyawarah dan doktrin Penta-Politica.

8. Visi dan misi pembangunan ekonomi jangka panjang adalah usaha

pemerintah untuk menata dan mengembangkan kehidupan masa depan

yang ingin dicapai secara lebih nyata dan rasional, untuk

perkembangan yang telah dicapai, dan prospek pengembangannya ke

depan, dan untuk terciptanya keserasian antara pertumbuhan

penduduk, kapasitas produksi yang sesuai dengan supply dan demand

serta agar tersedianya dana / modal untuk berinvestasi. Kemudian

menjadikan pendidikan dan riset atau ilmu pengetahuan sebagai skala

prioritas utama pembangunan ekonomi jangka panjang.

9.

Big Bang Approuch

Pendekatan ini memiliki argumentasi bahwa proses reformasi jika ingin

berhasil harus dilakukan secara stimultan dan cepat. Kecepatan proses

transaksi di samping akan menentukan seberapa kuat keinginan

melakukan perubahan, juga sekaligus menunjukkan gagasan arah yang

hendak dicapai.

Page 7: perekonomian yg selesai

Gradualis approach: pogram reformasi ekonomi akan berhasil apabila

dikerjakan secara berurutan dan bertahap. Pendekatan ini jauh lebih

memiliki potensi akan berhasil karena dapat meminimalisasi penolakan

kelompok-kelompok yang mungkin bakal tersingkir karena proses

transisi ini dan juga mengurangi “rasa pedih” yang berlebihan akibat

sebuah perubahan.

10.Imperialisme adalah suatu negara yang menjajah negara lain kemudian

mengeksplorasi Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia Negara

yang dijajah. Imperialisme juga merupakan implikasi dari proses

pertumbuhan industrialisasi kapitalisme.

Kapitalisme adalah sebuah sistem ekonomi dimana individu secara privat

melakukan kegiatan produksi, pertukaran barang dan jasa, pelayanan

11. Imperialisme lama

Yaitu adanya dorongan untuk mencari tanah jajahan karena ingin

mencapai kejayaan (glory), memiliki kekayaan (gold), menyebarkan

agama (gospel). Terjadi sebelum revolusi industri. Penganutnya yaitu

Portugis, Spanyol, dan Romawi.

b.Imperialisme modern

Yaitu adanya dorongan untuk kepentingan ekonomi, keinginan Negara

penjajah mengembangkan perekonomian dan untuk memenuhi kebutuhan

industri dimana negara jajahan sebagai sumber penghasil bahan mentah

dan tempat pemasaran hasil industri. Terjadi setelah revolusi industri.

Penganutnya yaitu Inggris, Prancis, Belanda, Jerman, dan Italia

Page 8: perekonomian yg selesai

NAMA : RULI IRAWANNIM : 32.10.0971KELAS : AKUTANSI A

PEREKONOMIAN INDONESIA

Page 9: perekonomian yg selesai

NAMA : RULI IRAWANNIM : 32.10.0971KELAS : AKUTANSI A

EKONOMI MAKRO