Pengulangan dan Seleksi

16
LAPORAN PRAKTIKUM PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK Disusun oleh Tri Nur Setyowati 14.12.0244 SI 14 A PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI i

Transcript of Pengulangan dan Seleksi

Page 1: Pengulangan dan Seleksi

LAPORAN PRAKTIKUM PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK

Disusun oleh

Tri Nur Setyowati14.12.0244

SI 14 A

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA KOMPUTER

AMIKOM PURWOKERTO PURWOKERTO

2015

i

Page 2: Pengulangan dan Seleksi

KATA PENGANTAR

Segala puji untuk Alloh SWT atas segala berkat, rahmat, taufik, serta hidayah-Nya yang tiada terkira besarnya, sehingga saya dapat menyelesaikan tugas hasil laporan praktikum Pemerograman Berorientasi Objek (PBO) ini.

Dalam penyusunannya, saya mengucapkan terimakasih kepada Dosen PBO saya yaitu Bapak Asep Suryanto yang telah memberikan dukungan, kasih, dan kepercayaan yang begitu besar. Dari sanalah semua kesuksesan berawal, semoga semua ini bisa memberikan sedikit kebahagiaan dan menuntun pada langkah yang lebih baik lagi.

Meskipun saya berharap isi dalam laporan praktikum saya ini bebas dari kekurangan dan kesalahan, namun selalu ada yang kurang. Oleh karena itu, saya mengharapkan kritik dan saran yang membangun agar tugas laporan oraktikum PBO ini dapat lebih baik lagi.

Akhir kata saya mengucapkan terimakasih, semoga hasil laporan praktikum saya ini bermanfaat.

Purwokerto, Maret 2015

Penyusun

ii

Page 3: Pengulangan dan Seleksi

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................................ii

DAFTAR ISI.......................................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang..................................................................................................1

B. Tujuan...............................................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN

A. Sejarah Singkat Java.........................................................................................2

B. Pengulangan .....................................................................................................2

1. While ........................................................................................................2

2. Do-while....................................................................................................3

3. For .............................................................................................................4

C. Seleksi ..............................................................................................................5

1. If.................................................................................................................5

2. Switch........................................................................................................5

D. Latihan di Lab..............................................................................................6

BAB III PENUTUP

Kesimpulan..............................................................................................................7

Daftar Pustaka..........................................................................................................8

iii

Page 4: Pengulangan dan Seleksi

BAB IPENDAHULUAN

A. Latar Belakang Perkembangan dan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi telah berkembang

dengan sangat pesat. Berbagai kemudahan dalam memperoleh informasi bisa didapat dengan cepat. Diantara teknologi informasi yang hampir disetiap tempat adalah komputer. Sekarang komputer sangat berkembang pesat hampir setiap tahun komputer selalu mengalami perkembangan. Sedangkan model dan design dari komputer itu sendiri juga mengalami perkembangan. Dulu sebelum perkembangan komputer seperti sekarang ini komputer hanya bisa digunakan dikantor dan dirumah, tetapi sekarang komputer bisa digunakan dimana saja.

B. Tujuan 1. Untuk Mememnuhi tugas mata kuliah Pemrograman Berorientasi Objek2. Untuk mengenal tentang Java3. Untuk mengetahui penggunaan rumus perulangan dalam java

1

Page 5: Pengulangan dan Seleksi

BAB IIPEMBAHASAN

A. Sejarah Singkat JAVA Pada 1991, sekelompok insinyur Sun dipimpin oleh Patrick Naughton dan James Gosling ingin merancang bahasa komputer untuk perangkat konsumer seperti cable TV Box. Karena perangkat tersebut tidak memiliki banyak memori, bahasa harus berukuran kecil dan mengandung kode yang liat. Juga karena manufaktur – manufaktur berbeda memilih processor yang berbeda pula, maka bahasa harus bebas dari manufaktur manapun. Proyek diberi nama kode ”Green”. Kebutuhan untuk fleksibilitas, kecil, liat dan kode yang netral terhadap platform mengantar tim mempelajari implementasi Pascal yang pernah dicoba. Niklaus Wirth, pencipta bahasa Pascal telah merancang bahasa portabel yang menghasilkan intermediate code untuk mesin hipotesis. Mesin ini sering disebut dengan mesin maya (virtual machine). Kode ini kemudian dapat digunakan di sembarang mesin yang memiliki interpreter. Proyek Green menggunakan mesin maya untuk mengatasi isu utama tentang netral terhadap arsitektur mesin. Karena orang – orang di proyek Green berbasis C++ dan bukan Pascal maka kebanyakan sintaks diambil dari C++, serta mengadopsi orientasi objek dan bukan prosedural. Mulanya bahasa yang diciptakan diberi nama ”Oak” oleh James Gosling yang mendapat inspirasi dari sebuah pohon yang berada pada seberang kantornya, namun dikarenakan nama Oak sendiri merupakan nama bahasa pemrograman yang telah ada sebelumnya, kemudian SUN menggantinya dengan JAVA. Nama JAVA sendiri terinspirasi pada saat mereka sedang menikmati secangkir kopi di sebuah kedai kopi yang kemudian dengan tidak sengaja salah satu dari mereka menyebutkan kata JAVA yang mengandung arti asal bijih kopi. Akhirnya mereka sepakat untuk memberikan nama bahasa pemrograman tersebut dengan nama Java.

B. PengulanganPengulangan adalah pengulangan sejumlah aksi yang sama sebanyak jumlah yang ditentukan atau sesuai dengan kondisi yang diinginkan. Statemen pengulangan yang digunakan yaitu : For While Do While1. WhilePernyataan while berguna untuk melakukan proses perulangan untuk sebuah kondisi, selama kondisi tersebut bernilai benar (true), maka perulangan akan terus berjalan, dan terhenti ketika kondisi bernilai salah (false).

2

Page 6: Pengulangan dan Seleksi

Contoh:

public class latihan{

public static void main (String[] args) {

int a = 1;

while(a <= 10) {System.out.println(a);a++;

}}}

Hasil Program diatas adalah tulisan no 1 sampai no 10, seperti dibawah ini :12345678910

Saat jumlah bernilai 11, maka perulangan akan terhenti dikarenakan kondisi bernilai false (11 <= 10).

2. do-whilePerulangan do-while merupakan perulangan yang hamper mirip dengan perulangan while namunada perbedaannya, pada perulangan do-while, maka minimal instruksi akan dijalankan sekali.Contoh :public class latihan{

public static void main (String[] args) {

int a = 8;

do {System.out.println(a);a++;} while (a <= 10);

}}

Jika program diatas dijalankan maka akan menghasilkan output seperti ini:8910

3

Page 7: Pengulangan dan Seleksi

Contoh 2 :public class latihan{

public static void main (String[] args) {

int a = 100;

do {System.out.println(a);a++;} while (a <= 10);

}}

Jika program tersebut dijalankan, maka akan menghasilkan output angka 100, artinya walaupun kondisi salah, namun minimal isi intruksi akan dijalankan sekali, hal ini dikarenakan proses d-o-while berbeda dengan while, dimana do-while pertama melakukan instruksi baru mengecek kondisi, sedangkan while pertaman mengecek kondisi bari melakukan instruksi.

3. ForPerulangan for merupakan perulangan yang memiliki variable untuk melakukan pengkondisian, berbeda dengan while dan do-while yang kita harus membuat sebuah variable diluar untuk melakukan pengkondisian, pada perulangan for, ditempatkan sebuah blok untuk membuat variable dan melakukan proses pengkondisian.Contoh :

public class latihan{

public static void main (String[] args) {

for(int i = 1; i <= 10; i++){System.out.println(i);

}}}

Hasil Program diatas adalah tulisan no 1 sampai no 10, seperti dibawah ini :12345678910

4

Page 8: Pengulangan dan Seleksi

C. SeleksiSeleksi dalam bahasa pemrograman adalah suatu program untuk mengambil keputusan berdasarkan suatu kondisi.Kondisi ini biasanya tergantung kepada data yang ada pada saat tertentu. Saat sebuah program dijalankan saat ini dan dijalankan lain waktu, mungkin kondisinya berbeda.Dalam bahasa pemrograman Java pernyataan seleksi ada dua macam, yaitu pernyataan:1. IF2. SWITCH. Dalam penggunaannya IF dan SWITCH :

IF digunakan apabila seleksi memiliki lebih dari 1 kondisi dan nilai SWITCH digunakan apabila hanya ada 1 kondisi dengan nilai yang bervaria

1. IFTipe-tipe: if statement

gunakan kondisi ini untuk mengeksekusi beberapa kode hanya khusus untuk kondisi benar.

if…else statementgunakan statement ini untuk mengeksekusi beberapa kode jika sebuah

kondisi bernilai benar dan mengeksekusi kode lain yang mempunyai kondisi bernilai salah

if…elseif….else statementgunakan statement ini untuk memilih beberapa blok kode untuk dieksekusi

2. SWITCH Switch-expression harus ditulis dalam tanda kurung (…) Value1, …, dan valueN harus memiliki tipe data yang sama dengan switch-

expression dan tidak dapat berupa expression seperti 1+x Jika case ditemukan, maka eksekusi dimulai dari case tersebut sampai ditemukan

break Keyword break adalah optional Case default adalah optional, dieksekusi jika tidak ada case yang memenuhi Case dicek secara berurutan Lebih baik case diurutkan dan default diletakkan di case terakhir Switch-case tanpa break menyebabkan case berikutnya dieksekusi

5

Page 9: Pengulangan dan Seleksi

D. Latihan di Lab

Keterangan :Scanner masuk digunakan untuk menginput data secara manual.Tipe data yang digunakan integer (int)Variabel yang digunakan jumlah, bil, dan x.System.out.println/system.out.print digunakan untuk menampilkan data secara otomatis.nextInt() digunakan karena tipe data yang digunakan adalah integer.

Output

6

Page 10: Pengulangan dan Seleksi

BAB IIIPENUTUP

A. KesimpulanDalam perulangan digunakan rumus FOR, DO-WHILE, dan WHILE. Perbedaan pada

masing-masing rumus ada pada peletakannya. Jika pada rumus tersebut ada salah satu yang tidak terpenuhi maka project akan mengalami error. Untuk penyeleksian digunakan rumus IF dan SWITCH.

7

Page 11: Pengulangan dan Seleksi

DAFTAR PUSTAKA

https://isulhijar.wordpress.com/makalah/makalah-pemrograman-berorientasi-objek/

Materi IF_ELSE dan Switch dari bapak Abdul Jahir STMIK AMIKOM Purwokerto

http://one-inspirations.blogspot.com/2013/10/makalah-bahasa-pemrograman-java.html

https://zulkaryanto.wordpress.com/download/download-materi-java-programming-dari-jeni/

http://102400325atov.blogspot.com/2013/08/perulangan-pada-program-java.html

8