PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam...

124
BAB I PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER 1.1. Konsep Komputer Dari beberapa pendapat tentang definisi komputer, maka yang disebut dengan komputer adalah perangkat elektronik yang dapat menerima masukan (input), dan selanjutnya melakukan pengolahan (process) untuk menghasilkan keluaran (output) berupa informasi. Maka perangkat utama untuk melakukan tindakan tersebut juga terdiri atas perangkat masukan (input devices), perangkat proses (process devices), perangkat keluaran (output devices), yang ditambah dengan perangkat penyimpanan data atau informasi ( storage devices). 1.1.1. Sistem Komputer Untuk mewujudkan konsepsi komputer sebagai pengolah data agar menghasilkan suatu informasi, maka diperlukan sistem komputer (computer system) yang elemennya terdiri dari hardware, software dan brainware. Ketiga elemen sistem tersebut harus saling berhubungan dan membentuk kesatuan yang saling mendukung untuk bekerja sama. Hardware tidak akan berfungsi apabila tanpa software, demikian juga sebaliknya. Dan keduanya tidak akan bermanfaat apabila tidak ada manusia (brainware) yang mengoperasikan dan mengendalikan. Perangkat keras (hardware) : Perangkat yang secara fisik terlihat dan bisa diraba atau dipegang. Contoh monitor, CPU, keyboard, dan lainnya. Perangkat lunak (software) : Program yang berisi instruksi/perintah untuk melakukan pengolahan data. Contoh : Sistem Operasi Windows dan Linux, Bahasa Program Pascal dan Visual Basic, Packet Microsoft Office, dan lain sebagainya. Brainware : manusia yang mengoperasikan dan mengendalikan sistem komputer 1.1.2. Teknologi Informasi Sebenarnya istilah Teknologi Informasi (TI) atau Information Technology (IT) yang populer saat ini adalah bagian dari mata rantai panjang dari perkembangan istilah dalam dunia Sistem Informasi (SI) atau Information System (IS). Oxford English Dictionary (OED2) edisi ke-2, mendefinisikan Teknologi Informasi adalah hardware dan software, dan bisa termasuk di dalamnya jaringan dan telekomunikasi yang biasanya dalam konteks bisnis atau usaha. Modul Pengantar Teknologi Informasi ١

Transcript of PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam...

Page 1: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

BAB IPENGETAHUAN DASAR KOMPUTER

1.1. Konsep Komputer

Dari beberapa pendapat tentang definisi komputer, maka yang disebut dengan komputer

adalah perangkat elektronik yang dapat menerima masukan (input), dan selanjutnya

melakukan pengolahan (process) untuk menghasilkan keluaran (output) berupa informasi.

Maka perangkat utama untuk melakukan tindakan tersebut juga terdiri atas perangkat

masukan (input devices), perangkat proses (process devices), perangkat keluaran (output

devices), yang ditambah dengan perangkat penyimpanan data atau informasi (storage

devices).

1.1.1. Sistem Komputer

Untuk mewujudkan konsepsi komputer sebagai pengolah data agar menghasilkan

suatu informasi, maka diperlukan sistem komputer (computer system) yang

elemennya terdiri dari hardware, software dan brainware. Ketiga elemen sistem

tersebut harus saling berhubungan dan membentuk kesatuan yang saling

mendukung untuk bekerja sama. Hardware tidak akan berfungsi apabila tanpa

software, demikian juga sebaliknya. Dan keduanya tidak akan bermanfaat apabila

tidak ada manusia (brainware) yang mengoperasikan dan mengendalikan.

• Perangkat keras (hardware) : Perangkat yang secara fisik terlihat dan bisa

diraba atau dipegang. Contoh monitor, CPU, keyboard, dan lainnya.

• Perangkat lunak (software) : Program yang berisi instruksi/perintah untuk

melakukan pengolahan data. Contoh : Sistem Operasi Windows dan Linux,

Bahasa Program Pascal dan Visual Basic, Packet Microsoft Office, dan lain

sebagainya.

• Brainware : manusia yang mengoperasikan dan mengendalikan sistem

komputer

1.1.2. Teknologi Informasi

Sebenarnya istilah Teknologi Informasi (TI) atau Information Technology (IT)

yang populer saat ini adalah bagian dari mata rantai panjang dari perkembangan

istilah dalam dunia Sistem Informasi (SI) atau Information System (IS).

Oxford English Dictionary (OED2) edisi ke-2, mendefinisikan Teknologi

Informasi adalah hardware dan software, dan bisa termasuk di dalamnya jaringan

dan telekomunikasi yang biasanya dalam konteks bisnis atau usaha.

Modul Pengantar Teknologi Informasi ١

Page 2: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Jadi pada intinya istilah Teknologi Informasi (Information Technology – IT)

adalah teknologi yang memanfaatkan komputer sebagai perangkat utama untuk

mengolah data menjadi informasi yang bermanfaat.

Pengolahan data dengan komputer tersebut juga dikenal dengan istilah

Pengolahan Data Elektronik (Electronic Data Processing – EDP), yang

didefinisikan sebagai proses manipulasi data ke dalam bentuk yang lebih berguna

berupa informasi dengan menggunakan komputer. Data merupakan objek yang

belum dan akan dilakukan penolahan yang sifatnya masih “mentah”. Sedangkan

Informasi adalah data yang telah terolah dan sifatnya menjadi data lain yang

bermanfaat yang biasa disebut informasi.

1.1.3. Ilmu Komputer

Ilmu Komputer adalah ilmu pengetahuan yang berisi tentang teori, metodologi,

desain dan implementasinya, yang berhubungan dengan komputasi, komputer,

dan algoritmanya dalam perspektif software maupun hardware.

1.2. Struktur Komputer

Struktur komputer didefinisikan sebagai cara-cara dari tiap-tiap komponen yang

menyusun komputer saling berkaitan. Komponen-komponen komputer disusun sesuai

dengan alur-alur bus yang mengalirkan data, alamat, dan mengendalikan antar komponen

tersebut. Struktur komputer dapat digambarkan sebagai berikut.

1.3. Manfaat Komputer

Kita dapat memanfaatkan komputer dengan beragam cara mulai sebagai alat bantu

menulis, menggambar, mengedit foto, memutar video, memutar lagu sampai analisis data

hasil penelitian maupun untuk mengoperasikan program-program penyelesaian masalah-

masalah ilmiah, bisnis, mengendalikan mesin industri, bahkan mengendalikan pesawat

ruang angkasa. Tujuan pengunaan komputer adalah agar setiap data yang diolah dapat

dihasilkan informasi yang cepat, akurat, informatif, dan efisien.

• Bidang Pendidikan : e-library, e-book, e-learning, teleconference atau video

conference, edutainment.

Modul Pengantar Teknologi Informasi ٢

InputDevice

OutputDevice

I/OPort

CPU(CU + ALU)

MemoriRAMROM

Data Bus

Address Bus

ControlBus

ControlBus

Page 3: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Teknologi informasi yaitu komputer sekarang sudah masuk didalam dunia pendidikan.

Bahkan murid – murid taman kanak-kanak sudah menggunakan komputer sebagai alat

bantu dalam proses belajar. Sekarang banyak tersedia paket-paket program untuk

membantu didalam bidang pendidikan. Misalnya paket program untuk membantu didalam

mempelajari matematika, biologi, bahasa inggris dan lain sebagainya. Metode belajar

dengan mempergunakan komputer cukup efektip bagi anak – anak, karena cukup menarik

• Bidang Industri dan Manufactur : Computer Aided Manufacture (CAM), Computer

Aided Design (CAD).

• Bidang Bisnis dan Perbankan : ATM (Anjungan Tunai Mandiri / Automatic Teller

Machine), mengembangkan Layanan Dengan Telepon, Internet Banking.

Dibidang perbankan, teknologi informasi dipergunakan untuk menghasilkan informasi bagi

pihak manajemen bank sendiri dan juga untuk meningkatkan pelayanan kepada pihak

nasabah bank.

• Bidang Teknik dan Ilmu Pengetahuan:

Komputer digunakan untuk pengolahan data pada aplikasi teknik karena kecepatan dan

ketepatannya

Komputer memudahkan menyelesaikan perhitungan2 yang sulit dan rumit dalam

waktu yang cepat

Penerapan komputer juga memudahkan dalam penelitian dan riset pengembangan

yang berbahaya jika dilakukan oleh manusia dan yg membutuhkan biaya yang besar

dengan bantuan simulasi komputer.

Contoh penerapan dalam bidang teknik dan ilmu pengetahuan :

o Para ahli nuklir dapat membuat model rekator nuklir pd layer komputer tdk

perlu membuat model sebenarnya (menghindari biaya dan resiko bahaya nuklir)

o Para ahli kimia dapat menggunakan komputer untuk membuat model-model

molekul dan melihat reaksi kimia melalui simulasi dalam pencampuran masing2

molekul.

o Ahli geologi menggunakan komputer untuk mempelarai keadaan tanah serta

countour dari suatu daerah.

o Para ahli perancangan bentuk misalnya perancangan tata ruang, mobil,arsitektur

bangunan / rumah, menggunakan aplikasi dari computer aided design (CAD),

program software yg sering digunakan adalah AUTOCAD.

o Perjalanan ke ruang angkasa yg memerlukan ribuan pekerjaan mendetail sangat

dimudahkan dengan bantuan komputer dimana pengawasan dapat dilakukan

melalui control di stasiun bumi maupun yg ada dalam pesawat.

Modul Pengantar Teknologi Informasi ٣

Page 4: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

o Untuk melakukan pengolahan data penelitian, khususnya analisis data statistic,

aplikasi komputer pengolahan data sangat memudahkan para peneliti/pengguna

• Bidang Penerbangan dan Kemiliteran :

Digunakan untuk mengatur jadwal penerbangan dan mengatur system pemesanan

tiket.

Dengan bantuan komputer, pelayanan dan pengaturan jadwal penerbangan akan lebih

cepat dan tepat.

• Bidang Kedokteran : Dibidang kedokteran, komputer banyak digunakan pada klinik-klinik

dan rumah sakit – rumah sakit untuk membantu para dokter mendiagnosa penyakit dan

menemukan obat yang tepat.

Dengan memasukkan gejala-gejala penyakit dari pasien ke komputer, dokter akan segera

mendapatkan hasil dari jenis penyakit pasien dan dapat menemukan obatnya.

Komputer mulai dipergunakan untuk menganalisa organ tubuh manusia bagian dalam yang

sulit untuk dilihat

• Bidang Kriminalitas

Komputer dapat menghasilkan statistik kriminalitas disuatu daerah, sehingga dapat

membantu pengaturan patroli yang diperlukan. Suatu program komputer yang canggih

telah dikembangkan dengan namaCrime Analyisis Supprot System. Program ini dapat

mengidentifikasikan suatu daerah yang kemungkinan akan terjadi kriminalitas

Polisi dapat menggunakan komputer untuk mempelajari suatu fakta dan mengambil

keputusan dengan tepat dan cepat. Misalnya fakta nomer mobil yang melakukan

pelanggaran yang sudah diketahui, dengan mempergunakan komputer, dengan segera

informasi mengenai mobil tersebut akan muncul dilayar komputer.

• Bidang Entertainment dan Permainan

Penggunaan komputer di dunia hiburan memudahkan dalam penyajian informasi.

Dalam dunia pertelivisian dan perfilman, komputer digunakan dalam pembuatan film-

film yang memerlukan animasi khusus, misalnya film kartun maupun yang

memerlukan efek-efek khusus.

Paket-paket aplikasi untuk animasi dan efek merupakan program2 yang sering

digunakan dalam pembuatan animasi dan efek2 tersebut

Dalam bidang permainan, penggunaan komputer digunakan untuk mengisi waktu

senggang dengan program-program permainan (game) yang bermacam-macam. Saat ini

Modul Pengantar Teknologi Informasi ٤

Page 5: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

program2 permainan game telah dibuat dan banyak ditemui di pasaran dengan berbagai

permainan

• Bidang Komunikasi Jaringan (Internet)

• Bidang Pemerintahan

1.4. Kemampuan Komputer

Kecepatan dan ketepatan dalam mengolah data dan menghasilkan informasi adalah

kemampuan utama yang dimiliki komputer. Selain itu kemampuan kapasitas

penyimpanan data dalam memori atau simpanan luar seperti harddisk saat ini terjadi

peningkatan kapasitas yang sangat luar biasa.

Kemampuan komputer tidak bisa menggantikan kemampuan manusia, namun komputer

sangat berarti bagi manusia untuk membantu aktivitasnya, meskipun dalam

perkembangannya ke depan komputer akan memiliki kemampuan yang lebih baik dari

sekarang.

1.5. Karakteristik Komputer

• Komputer tidak mempunyai perasaan atau emosi

• Komputer mampu menyimpan data yang besar dan dalam waktu yang lama, dan jika

data tersebut diperlukan bisa diambil sewaktu-waktu.

• Komputer bisa melakukan pengurutan dan pencarian dalam waktu yang singkat dalam

hitungan detik bahkan milidetik meskipun jumlah data sangat besar.

• Komputer mampu mengolah data perhitungan yang besar dengan cepat dan akurat.

• Komputer juga mampu menerima dan mengeluarkan data atau informasi yang besar

dalam waktu yang cepat.

Selain memiliki keunggulan-keunggulan seperti disebutkan di atas, sebenarnya komputer

juga memiliki beberapa keterbatasan atau kekurangan, yaitu :

• Komputer tidak bisa berfikir secara dinamis seperti manusia.

• Pekerjaan yang dilakukan komputer bisa mengurangi tenaga kerja manusia, sehingga

banyak timbul penganguran.

• Data yang tersimpan dalam komputer memiliki risiko yang lebih tinggi.

• Terjadinya pemalsuan transaksi seperti di perbankan dan pembobolan kartu kredit.

Modul Pengantar Teknologi Informasi ٥

Page 6: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

BAB IISISTEM BILANGAN DAN FORMAT DATA

2.1. Sistem Bilangan

Bilangan adalah representasi fisik dari data yang diamati. Bilangan dapat di

representasikan dalam berbagai bentuk, yang kemudian digolongkan pada sebuah sistem

bilangan, tetapi mempunyai arti yang sama. Maka kita dapat melakukan suatu konversi

dari sistem bilangan satu ke sistem bilangan yang lain.

2.1.1. Sistem Bilangan Desimal

Bilangan Desimal adalah bilangan yang menggunakan dasar atau basis 10, dalam

arti memiliki 10 digit yang berbeda yaitu memiliki nilai 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9.

kita dapat menghasilkan lagi bilangan lain dalam sistem ini, yang kita sebut

sebagai bilangan puluhan atau sering ditulis 10-an, dengan cara menambah satu

digit di sebelah kiri digit tunggal di atas yang dimulai dari digit 1.

Sebagai contoh jika dimiliki bilangan 43, maka :

4 adalah sebagai puluhan ( 4 x 10 ), dan

3 sebagai satuan, atau dalam notasi perpangkatan ditulis :

= ( 4 x 101 ) + ( 3 x 100 )

= 40 + 3 = 43

2.1.2. Sistem Bilangan Biner

Pada dasarnya, komputer baru bisa bekerja kalau ada aliran listrik yang mengalir

didalamnya. Dalam hal ini, aliran listrik yang mengalir ternyata memiliki dua

kondisi, yaitu kondisi ON yang berarti ada arus listrik, dan kondisi OFF yang

berarti tidak ada arus listrik. Berdasar hal tersebut kemudian dibuat perjanjian,

bahwa kondisi ON diberi lambang 1 (angka satu), dan kondisi OFF diberi

lambang 0 (angka nol).

Sejak pertama kali komputer elektronik digunakan, ia beroperasi dengan

menggunakan bilangan biner, yaitu bilangan dengan basis 2 pada sistem bilangan.

Sehingga semua perhitungannya diolah menggunakan aritmetik biner, yaitu

bilangan yang hanya memiliki nilai dua kemungkinan yaitu 0 dan 1 dan sering

disebut sebagai bit (binary digit). Karena nilai biner merupakan dasar dalam

penentuan kapasitas memori register maka dalam perhitungannya dibutuhkan

satuan yang dinamakan byte. Satu byte sama dengan delapan bit.

Modul Pengantar Teknologi Informasi ٦

Page 7: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Gambaran kapasitas bilangan biner dari kecil ke besar dapat dilihat sebagai

berikut :

Bit = terdiri dari nilai 0 dan 1

Nible = 4 bit

Byte = 8 bit atau = 2 nible

Word = 16 bit atau = 4 nible = 2 byte

2.1.3. Sistem Bilangan Oktal

Merupakan bilangan berdasar 8, terdiri angka 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, dan 7 serta jarang

digunakan. Konversi bilangan oktal ke desimal mempunyai cara yang sama bila

anda melakuka konversi bilangan biner ke desimal, hanya saja menggunakan

dasar delapan.

2.1.4. Sistem Bilangan Heksadesimal

Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini

disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam program yang digunakan

dengan utility 'DEBUG' (DOS) dan 'COMPILER TURBO ASSEMBLER'.

Terdiri 16 bilangan, yaitu 0,1,2,3,4,5,6,7,8,9,A,B,C,D,E,F. (Hexa = 6 ; Desimal =

10).

2.2. Konversi Bilangan

2.2.1. Konversi dari sistem biner ke sistem desimal

Contoh :

Angka 11010 bilangan desimalnya adalah :

( 1 x 24 ) + ( 1 x 23 ) + ( 0 x 22 ) + ( 1 x 21 ) + ( 0 x 20 ) = 26

16 + 8 + 0 + 2 + 0

Angka 110111 bilangan desimalnya adalah :

( 1 x 25 )+( 1 x 24 ) + ( 0 x 23 ) + ( 1 x 22 ) + ( 1 x 21 ) + ( 1 x 20 ) = 55

32 + 16 + 0 + 4 + 2 + 1

Modul Pengantar Teknologi Informasi ٧

Page 8: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2.2.2. Konversi dari sistem desimal ke sistem biner

2.2.3. Operasi tambah pada sistem biner

Contoh : ·

• Biner 1110001 + 1011001 = 11001010

Desimal 113 + 89 = 202

• Biner 1010100 + 1111100 = 11010000

Desimal 84 + 124 = 208

Karena angka tertinggi yang dimiliki hanyalah angka 1, maka seandainya pada

penjumlahan tersebut menghasilkan angka 2, maka akan ditulis 0 dengan catatan

masih menyimpan 1. Seandainya pada penjumlahan menghasilkan angka 3, maka

akan ditulis 1 dan masih menyimpan 1 (lihat contoh).

2.2.4. Operasi perkalian pada sistem biner

Modul Pengantar Teknologi Informasi 8

Page 9: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Langkah yang dilakukan pada saat perkalian pada bilangan binary juga sama

dengan langkah yang dilakukan pada bilangan desimal. Hal ini bisa dilihat

pada contoh yang ada. Prinsip pembagian pada bilangan binary juga tidak

berbeda dengan prinsip pembagian pada bilangan desimal. Hal ini bisa terlihat

pada contoh yang ada.

2.2.5. Operasi pengurangan pada sistem biner

• Apabila dalam melakukan pengurangan ternyata angka yang dimiliki masih

kurang nilainya, maka bisa diambil langkah dengan cara meminjam angka

yang berada disebelah kiri. 1 angka apabila dipinjam/dipindah keposisi kanan,

akan mempunyai nilai 2 (lihat contoh).

2.2.6. Konversi bilangan oktal ke desimal

Konversi bilangan oktal ke desimal mempunyai cara yang sama bila anda

melakukan konversi bilangan biner ke desimal, hanya saja menggunakan dasar

delapan.

Contoh :

355 bilangan oktal ke desimal :

( 3 x 82) + ( 5 x 81) + ( 5 x 80) = 192 + 40 + 5 = 237 Desimal

204 bilangan oktal ke desimal :

(2 x 82 ) + ( 0 x 81 ) + (4 x 80 )= 128 + 0 + 4 = 132 Desimal

2.2.7. Konversi bilangan desimal ke bilangan hexadesimal

Cara mengkonversi bilangan desimal ke bilangan hexadesimal :

3A bilangan desimalnya adalah :

( 3 x 161 ) + ( A x 160 ) = 48 + 10 = 58 Desimal

A341 bilangan desimalnya adalah :

( 10 x 163) + ( 3 x 162) + ( 4 x 161) + ( 1 x 160)

= 40960 + 768 + 64 + 1

= 41793 Desimal

Modul Pengantar Teknologi Informasi 9

Page 10: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2.2.8. Konversi bilangan Oktal ke desimal

Caranya: mengalikan masing – masing bit dalam bilangan dengan position valuenya

Contoh: (324)8

Bilangan Octal: 3 2 4

X X X

Position Value : 82 81 80

192 + 16 + 4 = 212(10)

(324)8 = (212)10

2.2.9. Konversi bilangan Oktal ke Biner

Ketentuan konversi octal ke binary, setiap angka octal diwakili oleh tiga digit

Contoh: Bilangan octal 2665 dikonversikan ke binary

2 6 6 5 Octal

010 110 110 101 Binary

Hasilnya adalah : 010110110101

2.2.10. Konversi bilangan Oktal ke Hexadesimal

Caranya: merubah dari bilangan octal menjadi bilangan binary terlebih dahulu baru

dikonversikan ke bilangan hexadesimal.

Contoh: Bilangan octal 2537

1. Konversikan terlebih dahulu ke bilangan binari

2 5 3 7

010 101 011 111

2. Dari bilangan binary baru dikonversikan ke bilangan hexadesimal

0101 0101 1111

5 5 F

Maka hasilnya: Bilangan octal 2537 adalah 55F dalam bilangan hexadesimal

2.2.11. Konversi bilangan

Hexadesimal ke Desimal

Bilangan hexadesimal B6A akan dikonversikan kebilangan desimal

Caranya : dengan mengalikan masing – masing digit bilangan dengan valuenya

B6A = 11 6 10

X X X

Position Value 162 161 160

2816 + 96 + 10 = 2922

Modul Pengantar Teknologi Informasi 10

Page 11: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2.2.12. Konversi bilangan

Hexadesimal ke Biner

Bilangan Hexadesimal : A73C dikonversikan kebilangan binary

Caranya :

Bilangan Hexadesimal = A 7 3 C

10 7 3 12

Bilangan Octal = 1010 0111 0011 1100

Hasilnya adalah = 1010011100111100

2.2.13. Konversi bilangan

Hexadesimal ke Octal

Caranya : merubah dari bilangan hexadesimal menjadi bilangan binary terlebih

dahulu, baru dikonversikan ke bilangan octal.

Contoh:

Bilangan hexadesimal 55F

1. Konversikan ke bilangan binari

5 5 F

0101 0101 1111

2. Dari bilangan binary lalu konversikan ke bilangan octal, sebagai berikut:

010 101 011 111

2 5 3 7

3. Maka hasilnya :2537

Bagian Unit Sistem

MotherBoard Sering di sebut System Board, Main Board dan Plannar.

Komponen ini terdiri dari sejumlah komponen yang

terpasang secara menetap (tak bias dilepas) dan slot –

slot atau socket untuk memasang komponen –

komponen yang dapat dilepas. Seperti kartu suara

(sound card), I/O card, Cip mikroprosessor dan cip

RAM. Beberapa motherboard telah dilengkapi dengan

kartu I/O yang tak dapat dilepas dan dikenal dengan istilah onboard (melekat pada papan).

Modul Pengantar Teknologi Informasi 11

Page 12: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Catu Daya (Power Suply)

Sebagai pemasok listrik bagi rangkaian computer. Berupa arus bolak balik (AC)

yang berasal dari PLN. Selanjutnya power suply mengkonversi arus bolak balik

tersebut menjadi arus searah (DC).

Pelindung Kejutan (Surge Protector)

Melindungi computer dari lonjakan tegangan yang walaupun sesaat dapat

merusak berbagai peralatan elektronis termasuk computer.

Regulator Tegangan (voltage Regulator)

Berfungsi menstabilkan tegangan Listrik, untuk menghubungkan catu daya

computer dengan sumber listrik.

UPS (Uninterruptible Power Suply)

Peralatan yang memiliki baterai yang dapat menggantikan sumber daya listrik

utama ketika sumber listrik mengalami kegagalan. Ketika sumber listrik utama

mati, UPS menjadi sumber listrik untuk sementara dengan kemampuan antara

15 menit sampai 1 jam. Sehingga pemakai memiliki kesempatan mengakhiri

segala kegiatan.

Sistem Pendingin

Berfungsi untuk mendinginkan suhu sekitar. Suhu yang terlalu tinggi dapat

menimbulkan kerusakkan pada komponen – komponen computer. System

pendingin terdiri atas sebuah kipas angina dan sirip penyerap panas biasanya berdekatan

dengan catu daya.

BUS

Adalah jalur yang menghubungkan suatu komponen dengan komponen

lain. Contoh antara CPU dan memori utama dihubungkan dengan bus

memori. Pada PC terdapat 3 jenis memori, yaitu bus prosessor, bus I/O dan

bus memori.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 12

Page 13: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Jenis Bus KeteranganBus Prosessor Jalur komunikasi antara CPU dan Bus I/O atau antara CPU dan

cache memori eksternal. Pd sistem berbasis Pentium, Lebar Data sebesar 64 bit.

Bus I/O Berfungsi untuk memungkinkan CPU berkomunikasi dengan peranti periferal (peranti di luar unit sistem) seperti Printer dan Scanner.

Bus Memori Untuk mentransmisikan data antara CPU dan memori utama (RAM). Lebar Bus Memori sama dengan lebar Bus Prosessor.

Bus pada prosessor dapat dibedakan berdasarkan fungsi yang dilakukan oleh bus, yaitu bus

alamat, bus data dan bus pengendali.

Bus memiliki karakteristik yang disebut Lebar Bus (jumlah bit yang dapat dilintaskan dalam

sekali waktu) dan Kecepatan Bus (menyatakan kecepatan data yang dapat disalurkan dalam

bus). Lebar Bus dinyatakan dengan satuan bit dan kecepatan bus dinyatakan dengan satuan

MHz.

Bus Data Berfungsi untuk melewatkan data dari dan ke memori utama.

Bus Alamat Untuk mengirimkan isyarat yang menyatakan alamat dalam memori utama.

Bus Pengendali Berfungsi untuk mengirimkan isyarat yang menyatakan data “dibaca” atau “ditulis”dari atau dan ke memori utama, peranti masukkan atau peranti keluaran.

Prosessor (Central Processing Unit / Mikroprosessor)

Komponen ini berupa sebuah CIP atau IC / Integrated Circuit adalah

sekeping silikon berukuran beberapa milimeter persegi yang mengandung

puluhan ribu transistor dan komponen elektronik yang lain.

Cara Kerja Prosessor

CPU terdiri atas 2 bagian utama yang dinamakan Unit Control dan ALU (Arithmetic and Logic

Unit).

• Unit Control berfungsi mengendalikan seluruh komponen dalam system computer.

Pengendalian didasarkan pada instruksi – instruksi yang terdapat pada program computer.

Setiap instruksi diterjemahkan kedalam bentuk tindakan yang sesuai dengan maksud

instruksi yang bersangkutan.

• Unit aritmatika dan logika berperan dalam melaksanakan operasi – operasi perhitungan

(aritmatika) seperti pengurangan, penjumlahan dan perkalian maupun operasi perbandingan

seperti membandingkan suatu nilai bernilai nol atau tidak.

Selain 2 komponen tersebut, CPU memiliki sejumlah register. Register adalah memori dalam

Modul Pengantar Teknologi Informasi 13

Page 14: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

CPU yang memiliki kecepatan sangat tinggi, yang digunakan untuk berbagai operasi dalam

CPU.

Memori Internal (Main Memory / Primary Memory)

Fungsi memori utama adalah :

• Menyimpan data yang berasal dari peranti masukkan sampai data dikirim ke ALU untuk

diproses.

• Menyimpan data hasil pemrossesan ALU sebelum dikirimkan ke peranti keluaran.

• Menampung program / instruksi yang berasal dari peranti masukkan atau dari peranti

pengingat skunder.

Memori biasa di bedakan menjadi 2 macam yaitu ROM dan RAM. Selain itu terdapat pula

memori yang disebut cache memory.

Random Access Memory (RAM)

Semua data dan program yang dimasukkan melalui alat input akan disimpan terlebih dahulu di

memori utama, khususnya RAM, yang dapat diakses secara acak (dapat diisi/ditulis, diambil,

atau dihapus isinya) oleh pemrogram.

Read Only Memory (ROM)

Dari namanya, ROM hanya dapat dibaca sehingga pemrogram tidak bisa mengisi sesuatu ke

dalam ROM. ROM sudah diisi oleh pabrik pembuatnya berupa sistem operasi yang terdiri dari

program-program pokok yang diperlukan oleh sistem komputer, seperti misalnya program

untuk mengatur penampilan karakter di layar, pengisian tombol kunci papan ketik untuk

keperluan kontrol tertentu, dan bootstrap program. Program bootstrap diperlukan pada saat

pertama kali sistem komputer diaktifkan. Proses mengaktifkan komputer pertama kali ini

disebut dengan booting, yang dapat berupa cold booting atau warm booting.

Cache Memory

• Memori yang memiliki kecepatan sangat tinggi, sebagai perantara antara RAM dan CPU.

• Memori ini memiliki kecepatan lebih tinggi daripada RAM tetapi dengan harga yang lebih

mahal.

• Memori ini digunakan untuk menjembatani perbedaan kecepatan CPU yang sangat tinggi

dengan kecepatan RAM yang jauh lebih rendah.

• Dengan menggunakan Cache memory, sejumlah data dapat dipindahkan ke memori ini

Modul Pengantar Teknologi Informasi 14

Page 15: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

dalam sekali waktu, dan kemudian ALU akan mengambil data tersebut dari memori ini.

Dengan pendekatan seperti ini, pemrosesan data dapat dilakukan lebih cepat daripada kalau

CPU mengambil data secara langsung ke RAM.

BAB III

PERANTI MASUKAN (input device)

Perangkat keras yang memungkinkan memasukan data atau perintah ke dalam komputer

3.1. Peranti Pengetikan

• Keyboard.

• ATM (Automated Teller Machine).

• POS (Point Of Sale).

3.2. Peranti Penunjuk (Pointing Device)

• Mouse, Track Ball, Joystick.

• Pointing Stick.

• Touch Pad.

• Touch Screen (Layar Sentuh).

• Peranti petunjuk berbentuk pena untuk masukan pada PDA

• Light Pen.

• Digitizing Tablet.

3.3. Peranti Pengambil Gambar Terformat

• Barcode Reader, semacam scanner foto elektris yang dapat mengkonversi data barcode

menjadi sinyal digital.

• MIRC (Magnetic ink character recognition) membaca karakter khusus MIRC

• OMR (Optical Mark Recognition) untuk mengecek jawaban ujian menggunakan pensil

2b agar terhindar dari kesalahan manusia dan kecepatan memproses.

• OCR (Optical Character recognition) peranti yang dapat membaca teks dan

mengkonversinya kedalam kode digital yang nantinya diproses computer.

3.4. Peranti Pengambil Gambar Tak Terformat

• Image Scanner, peranti yang dapat mengambil masukan data gambar, foto, tulisan

tangan. Hasilnya diubah menjadi isyarat digital dan dapat disimpan dalam disk.

• Kamere Digital

Modul Pengantar Teknologi Informasi 15

Page 16: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Pembaca Retina Mata

• Pembaca Sidik Jari (Fingerprint Reader)

3.5. Video (video camera recorder / camcorder)

3.6. Suara

• Mikropon.

• ASR (Automatic Speech Recognition) dapat mengenali masukan berupa kata – kata

dalam kalimat.

• Touchtone, peranti yang dapat menerima masukan yang berasal dari telp untuk

memasukan informasi / perintah. Contoh, fasilitas informasi saldo rekening pada bank

yang memungkinkan nasabah menekan tombol tertentu, memasukkan no rekening

kemudian akan mendapat informasi suara yang memberitahukan jumlah saldo

rekening.

3.7. Gerakan

Untuk memantau gerakan manusia yang banyak dimanfaatkan pada virtual reality,

dipergunakan peranti yang bernama glove, headset dan walker.

• Headset : peranti pada kepala, menutup mata yang digunakan untuk menangkap dan

merekam gerakan kepala serta menayangkan berbagai macam gambar ke mata pemakai.

• Glove : berbentuk seperti sarung tangan, untuk merekam jenis serta gerakan jari

dan tangan pemakai.

• Walker : untuk merekam gerakan kaki termasuk arah kaki.

3.8. Sensor

Peranti yang dapat mengambil data langsung dari lingkungan. Data ini berupa data khusus

yang langsunng dimasukkan dlm computer. Contoh pemanfaatan : pendeteksi gunung

berapi, detector kecepatan laju kendaraan dijalan raya, mendeteksi perubahan arah angin

yg mendadak pd pesawat.

3.9. RFID ( Radio Frequency Identifation Device)

Peranti yang memanfaatkan gelombang frekuensi radio untuk mengirimkan data dari

sesuatu yang ditempeli RFID ke peranti pelacak RFID. Contoh penarikan biaya tol secara

otomatis, pengidentifikasian dan pelacakan jalur kereta, pemantauan transportasi truk

container dan lain - lain.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 16

Page 17: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

3.10. Pembaca Kartu Magnetik (MCR Magnetic Card Reader)

Contoh Kartu ATM, pada mesin ATM terdapat pembaca kartu magnetic.

3.11. Pembaca Kartu Cerdas (Smart Card Reader)

Contoh kartu telepon pra bayar.

BAB IV

PERANTI KELUARAN (output device)

Peranti yang dapat menampilkan hasil pengolahan, hasil pemasukan data atau perintah pada

computer. Berdasarkan hasil keluarannya, peranti keluaran dapat digolongkan menjadi:

• Softcopy menghasilkan keluaran yang berupa tampilan pada monitor atau suara.

• Hardcopy memberikan keluaran berupa bahan cetakan berupa kertas, plastic

transparan, microfilm atau microfiche

4.1. Monitor

Termasuk kedalam peranti softcopy. Berdasarkan teknologi

pembuatannya, monitor terbagi menjadi CRT (Cathode Ray Tube)

dan layer datar (flat panel display ). Layar datar dibedakan menjadi

LCD, EL, dan Plasma. Ukuran monitor untuk computer desktop

yaitu 14”, 15”, 17”, 19” dan 21”. Untuk laptop ukurannya 12,1“, 13,3”

dan 14,1”. Ukuran resolusi ditentukan oleh jumlah pixel (Picture Element) yang merupakan titik

terkecil penghasil tampilan dilayar. Contoh resolusi 1.024 x 768 berarti monitor

mengandung 1.024 baris pixel dan 768 kolom pixel. Semakin tinggi resolusinya maka

semakin bagus kualitas tampilan monitor.

4.2. Printer

Peranti yang biasa digunakan untuk membuat cetakan pada kertas. Berdasarkan teknologinya,

peranti printer biasanya dikelompokkan menjadi :

• Printer Impact (hammer), pencetakan dilakukan dengan memukulkan sekelompok pin

Modul Pengantar Teknologi Informasi 17

Page 18: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

(jarum) ke pita tinta. Letak pin – pin ini sangat berdekatan sehingga membuat tampilan

huruf relative tidak terputus. Jumlah pin yang ada berkisar 9 – 24 pin. Keunggulan

printer ini mampu mencetak pada kertas rangkap. Yang termasuk kategori printer

impact :

Dot Matrix : printer yang menggunakan kepala cetak berupa sekumpulan jarum

Daisy wheel : printer yang menggunakan roda yang berisi karakter – karakter

Line Printer : printer yang mencetak satu baris pe waktu.

• Printer Thermal, printer yang digunakan untuk menghasilkan cetakan berwarna

dengan kualitas tinggi. Printer thermal memerlukan kertas berlapis lilin atau paraffin

dan panas yang akan membakar titik – titik pada kertas khusus. Banyak digunakan

untuk cetak foto, cover CD.

• Printer Ink – Jet, printer yang memberikan cetakan dengan cara menyemprotkan titik

– titik tinta yang bermuatan listrik ke kertas cetakan.

• Printer Laser, printer yang dirancang untuk mainframe memiliki kecepatan sekitar 229

halaman per menit. Sedangkan printer untuk PC memiliki kecepatan sekitar 4 sampai

dengan 25 halaman per menit.

• Printer Multifungsi, jenis printer yang memiliki berbagai fungsi lainnya misal

kemampuan mesin fotocopy, scanner, mesin fax. Kelemahan : bila mesin ini rusak

maka fungsi – fungsi tadi menjadi tak ada yang dapat bekerja.

4.3. Plotter

Peranti keluaran yang dapat menghasilkan grafik atau gambar

dengan kualitas tinggi dan berwarna. Untuk membuat peta,

gambar – gambar arsitektur ataupun ilustrasi 3 dimensi yang

biasanya berukuran terlalu besar bagi printer.

Berdasarkan prinsip kerjanya, jenis plotter berupa :

Plotter Pena

Memiliki satu pena atau sejumlah pena berwarna warni untuk menggambar pada kertas

atau plastic transparan. Keluarannya berbentuk garis kontinyu.

Plotter elektrostatis

Kertas diletakkan pada tempat datar, kemudian keluaran dibuat dengan prinsip kerja

seperti pada mesin fotocopy, yaitu dengan memberi tegangan listrik pada kertas.

Tegangan listrik tersebut akan menarik tinta untuk melekat pada kertas. Tinta

kemudian dicairkan dengan pemanasan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 18

Page 19: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Plotter Thermal

Menggunakan pin yang dipanasi secara elektronis. Kemudian pin dilewatkan pd jenis

media yg peka terhadap panas, sehingga berbentuk gambar. Plotter thermal dapat

digunakan untuk mencetak pada kertas maupun pada film buram.

4.4. Computer Output Microfilm

Peranti yang dapat menghasilkan gambar dalam gulungan

kocrofilm atau pada microfilm yang berisi banyak halaman

dalam setiap lembar.

4.5. Audio

Menghasilkan suara digital hingga musik. Peranti ini

memerlukan kartu suara, perangkat lunak dan speaker.

Melalui teknologi ini dimungkinkan untuk mengonversi

suatu teks menjadi suara.

BAB V

MEDIA PENYIMPANAN (MEMORI) EKSTERNAL

• Peranti yang dapat menyimpan data secara permanen, data tidak hilang ketika komputer

dimatikan.

• Memori eksternal adalah perangkat keras untuk melakukan operasi penulisan, pembacaan

dan penyimpanan data, di luar komponen utama yang telah disebutkan di atas.

• Seperti pita magnetik, hard disk, disket, CD ROM serta kartu memori pada PDA dan Kamera

digital.

• Peranti penyimpan external mencakup 2 bagian :

Media tempat penyimpanan itu sendiri.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 19

Page 20: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Peranti untuk membaca atau menullis ke media tersebut. Contoh media floppy disk

memerlukan peranti floppy disk drive.

5.1. Magnetic Tape / Pita Magnetik

Kapasitas penyimpanan pita magnetik 66 Gigabyte dan dapat dikompresi menjadi ratusan

Gigabyte. Pita magnetik mempunyai ukuran yang dinyatakan dengan istilah kepadatan

pita (tape density), ukuran yang digunakan adalah BPI (byte per inch) atau jumlah byte

per inchi contoh kepadatan 9600 BPI = pita mengandung 9600 byte dalam setiap inci.

5.2. Hard Disk

Kapasitas hard disk berkisar antara 20 sampai 100 Gigabyte. Setiap piringan memiliki dua

buah permukaan, atas dan bawah. Permukaan atas pada piringan teratas dan permukaan

bawah piringan terbawah tidak digunakan untuk menyimpan data.

Setiap permukaan dibagi atas sejumlah track. Pada track inilah data disimpan. Track dibagi

menjadi beberapa sector. Track yang terletak pada garis vertikal yang sama disebut

silinder.

Data dibaca atau ditulis melalui head baca/tulis. Ketika berlangsung perekaman atau

pembacaan, head bergerak ke lokasi data dan melayang diatas piringan tanpa

menyentuhnya. Kecepatan akses data pada piringan ditentukan oleh kecepatan putar

piringan dan kecepatan lengan akses (arm). Kecepatan putar piringan berkisar antara 3500

s/d 7000 rpm.

Hard disk dibedakan menjadi 2 golongan yaitu nonremovable hard disk dan removable

hard disk.

• nonremovable hard disk (fixed disk) diletakkan didalam unit sistem dan tidak

dimaksudkan untuk dibawa bepergian.

• removable hard disk. Jenis hard disk yang hanya mengandung satu piringan atau dua

piringan yang dilengkapi dengan head baca tulis. Dengan menggunakan teknologi

Modul Pengantar Teknologi Informasi 20

Page 21: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

RAID (Redundant Array of Inexpensive Disks), sejumlah hard disk berukuran kecil

dapat digabungkan menjadi sebuah unit. Peranti RAID, yang dilengkapi dengan cip

pengendali dan perangkat lunak yang khusus memungkinkan pengiriman data melalui

sejumlah lintasan secara serentak. Waktu akses piringan menjadi lebih cepat.

Keandalannya jika sebuah disk drive rusak, drive yang lain akan mengambil alih peran

drive yang rusak. Harga peranti RAID lebih murah daripada biaya untuk membeli disk

drive berukuran besar yang kapasitasnya sama dengan gabungan dari sejumlah disk

drive.

5.3. Floppy Disk

Floppy disk drive yang menjadi standar pemakaian terdiri dari 2

ukuran yaitu 5.25” dan 3.5” yang masing-masing memiliki 2 tipe

kapasitas Double Density (DD) dan High Density (HD). Floppy

disk 5.25” kapasitasnya adalah 360 Kbytes (untuk DD) dan 1.2

Mbytes (untuk HD). Sedangkan floppy disk 3.5” kapasitasnya

720 Kbytes (untuk DD) dan untuk HD). Kapasitas yang dapat

ditampung oleh floppy disk memang cenderung kecil. Floppy

disk hanya dapat menyimpan file teks, karena keterbatasan

kapasitas.

5.4. ZIP Drive

Keterbatasan kapasitas pada floppy disk mendorong

lahirnya teknologi baru yang disebut dengan Iomega Zip

Drive. Peranti ini di hubungkan ke komputer melalui port

driver, USB maupun SCSI. Perangkat ini terdiri dari floppy

drive dan cartridge floppy khusus, yang mampu

menampung sampai hampir 250 MB untuk hubungan ke

port paralel atau SCSI dan 750 MB untuk hubungan ke

USB.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 21

Page 22: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

5.5. Piringan Optik

CD (Compact Disc)

Mulai tahun 1983 sistem penyimpanan data di optical disc mulai diperkenalkan dengan

diluncurkannya Digital Audio Compact Disc.

Penulisan data pada CD-ROM hanya dapat dilakukan sekali saja. Kapasitas

penyimpanannya pun cukup besar, yaitu 650 Mbytes. Sehingga media ini biasanya

digunakan untuk menyimpan data-data sekali tulis saja, seperti installer, file lagu (mp3),

ataupun data statik lainnya.

Macam CD yaitu : CD ROM, CD WORM, CR RW

• CD ROM (Compact disk read-only memory), jenis piringan optik yang mempunyai

sifat hanya bisa dibaca. CD ROM berukuran 4,27 inci dapat menampung 640MB.

• CD WORM (Compact Disc Write Once Read Many), dapat ditulisi melalui komputer.

Perekaman hanya bisa dilakukan sekali.sesudah perekaman, isinya tidak dapat diubah.

Biasanya dijual dengan label CR – R (CD-Recordable).

• CD – Rewritable (CR RW) memungkinkan data yang sudah ada pada piringan dihapus

dan diganti dengan data yang baru.

• Prinsip kerjanya:

Menggunakan panas laser untuk menghapus permukaan rekaman.

Menggunakan kombinasi laser dan teknologi magnetik untuk menullis ke

permukaan rekaman

Membaca data melalui sinar laser.

CD ROM CD RW CD RW Driver CD R

5.6. DVD (Digital Versatile Disc)

DVD adalah generasi lanjutan dari teknologi penyimpanan dengan menggunakan media

optical disc. DVD memiliki kapasitas yang jauh lebih besar daripada CD-ROM biasa, yaitu

mencapai 9 Gbytes.

DVD menyediakan format yang dapat ditulis satu kali ataupun lebih, yang disebut dengan

Recordable DVD, dan memiliki 6 macam versi, yaitu :

• DVD-R for General (untuk pemakaian umum) format ini sangat bagus untuk

menyimpan arsip data ataupun perekaman film bioskop, hanya sekali penulisan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 22

Page 23: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• DVD-R for Authoring (untuk pembuatan master bagi keperluan software house

ataupun pengarsipan multimedia) , hanya sekali penulisan.

• DVD+R, hanya sekali penulisan . bagus untuk mengarsipkan data maupun merekam

film DVD. Merupakan format dari DVD+RW Alliance.

• DVD-RAM, dapat ditulis berulang kali, untuk merekam ulang hingga 100.000 kali.

Bagus untuk backup. Kompatibel dengan lebih sedikit player dan drive dibandingkan

dengan denga DVD+RW dan DVD – RW. DVD-RW, dapat ditulis berulang kali

• DVD – RW, dapat ditulis berulang kali. Dapat ditulis ulang sebanyak 1000 kali. Bagus

untuk backup maupun menyimpan film. Kecepatan perekamannya sekitar setengah

dari DVD+RW. Ukuran piringan DVD-R/RW mencapai 12 cm dengan kapasitas 4,7

GB.

• DVD + RW, dapat ditulis berulang kali. Berkecepatan tinggi dan dapat dihapus – rekam

ulang hingga 1000 kali. Sangat bagus untuk backup maupun menyimpan film.

Ada 2 cara penulisan pada piringan DVD-R yaitu dist-at-once dan incremental writing.

• Disc-at-once, digunakan jika kita ingin merekam seluruh data sekaligus dan kemudian

rekaman diakhiri. Dengan cara seperti ini data dapat dibaca dari player apa saja.

• Incremental writing, digunakan jika dikehendaki untuk menambahkan data di lain

waktu, sebelum lead – out akhirnya ditetapkan. Data yang terekam hanya dapat dibaca

oleh DV recorder bersangkutan. Jika telah ditetapkan untuk ditambah lagi, piringan

baru dapat dibaca pada player lain.

5.7. USB Flash Disk

Peranti penyimpan eksternal yang berbentuk pena dengan

panjang 53 - 63.5 mm, lebar 17mm dan tinggi 8mm dan

dicolokkan ke port USB. Kapasitas penyimpanan mencapai

1 GB. Peranti ini memiliki kemampuan rekam hingga 1

juta kali dan tahan disimpan sampai 10 tahun.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 23

Page 24: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

5.8. Smart Card

Berupa kartu plastik yang dilengkapi dgn sebuah cip yg

mengandung memori, prosessor bahkan sistem operasi.

Pada dekade 1990an, bank Exim dan bank BRI

menggunakan smard card untuk menyimpan data

tabungan. Saat ini, smart card digunakan untuk kartu

telpon pra bayar.

5.9. Kartu Memori (memory card)

Jenis penyimpanan permanen yang biasa digunakan

pada PDA ataupun kamera digital. Ukuran medianya

bervariasi. Contoh Compact Flash berukuran 43mm x

36mm x 3,3mm. Kapasitas penyimpanannya sangat

bervariasi dari 2 MB hingga 3 GB.

BAB VI

PERANGKAT LUNAK

Berdasarkan fungsinya, perangkat lunak dapat di bagi 2 yaitu perangkat lunak sistem dan

perangkat lunak aplikasi.

6.1. Perangkat lunak sistem

Program yang digunakan untuk mengontrol sumber daya komputer seperti CPU dan

peranti keluaran/masukan. Perantara antara program aplikasi dan perangkat keras

komputer.

Perangkat lunak sistem dapat di bagi lagi menjadi 3 macam yaitu :

• Bahasa pemrograman : merupakan perangkat lunak yang bertugas mengkonversikan

arsitektur dan algoritma yang di rancang manusia ke dalam format yang dapat di

jalankan komputer, contoh bahasa pemrograman di antaranya : BASIC, COBOL, Pascal,

C++, FORTRAN

Modul Pengantar Teknologi Informasi 24

Page 25: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Sistem Operasi : saat komputer pertama kali di hidupkan, sistem operasilah yang

pertama kali di jalankan, sistem operasi yang mengatur seluruh proses,

menterjemahkan masukan, mengatur proses internal, memanejemen penggunaan

memori dan memberikan keluaran ke peralatan yang bersesuaian, contoh sistem

operasi : DOS, Unix, Windows 95, IMB OS/2, Apple’s System 7

• Utility : sistem operasi yang merupakan perangkat lunak sistem dengan fungsi tertentu,

misalnya pemeriksaan perangkat keras (hardware troubleshooting), memeriksa disket

yang rusak (bukan rusak fisik), mengatur ulang isi harddisk (partisi, defrag), contoh

Utilty adalah Norton Utility

6.2. Perangkat lunak aplikasi

Merupakan program yang biasa dipakai untuk melakukan tugas – tugas yang spesifik

misalnya untuk membuat dokumen, memanipulasi foto atau membuat laporan keuangan.

Perangkat Lunak Aplikasi dapat digolongkan menjadi 6 :

• Perangkat Lunak Hiburan, mecakup program permainan (game), program untuk musik

(WinAmp), RealPlayer yang dapat digunakan untuk menonton film atau VCD.

• Perangkat Lunak Pendidikan, untuk mempelajari atau mereferensi suatu pengetahuan,

contoh program kamus, ensiklopedi, pelajaran ilmu pengetahuan, pelajaran bahasa

asing, simulasi.

• Perangkat Lunak Edutainment, sebuah program menggabungkan kemampuan

pendidikan dan hiburan.

• Perangkat Lunak Bisnis, untuk menangani aplikasi bisnis. Misalnya berupa program

untuk menangani persediaan barang (inventory control), pencatatan dan pembayaran

piutang (Account Receivable) dan regristrasi mahasiswa (Sistem Akademis).

• Perangkat Lunak Khusus, di antaranya untuk membantu pekerjaan Engineer seperti

AutoCAD (gambar struktur), Protel (gambar rangkaian elektronik), dan Matlab

(pemroses dan visualisasi persamaan matematis).

• Perangkat Lunak Produktivitas kerja berguna untuk meningkatkan produktivitas kerja

pemakai.

Jenis KeteranganWord Processing Untuk menciptakan dokumen ataupun membuat surat. Misal

Word dan AbiWordSpreadsheet Pengolah data dalam bentuk sekumpulan sel, yang

memungkinkan perhitungan secara dinamis. Misal Microsoft Excel,OpenOffice Calc.

Desktop Publishing Menangani pembuatan buku, surat kabar dan iklan. Misal Corel

Modul Pengantar Teknologi Informasi 25

Page 26: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Draw.Presentasi Grafik Untuk membuat bahan presentasi dalam bentuk transparan

atau untuk membuat diktat. Misal Microsoft Power Point, OpenOffice Impress.

Komunikasi Untuk melakukan komunikasi antarmuka secara elektronis. Contoh Microsoft Outlook, Opera.

Personal Information Manager

Mengelola informasi yang berhubungan denganjadwal, tugas, data rekanan/klien, keuangan. Misal Computer Organizer, Microsoft Outlook.

Manajemen Data (DBMS/ Database Management System)

Untuk mencatat, memanipulasi, dan mengambil data/informasi. Misal Microsoft Access, Visual FoxPro.

Berdasarkan cara mendapatkan perangkat lunak dan hak pemakaian, perangkat lunak dapat

digolongkan menjadi:

• Perangkat Lunak Komersil (comercial software), setiap orang yang menginstalnya harus

membayar, jika tidak berarti telah melakukan pembajakan hak cipta. Hak cipta adalah suatu

hak yang dilindungi hukum yang melarang seseorang untuk menyalin hak atas kekayaan

intelektual tanpa izin pemiliknya. Perangkat lunak ini disertai lisensi yang melarang pembeli

menyalin perangkat lunak untuk diberikan kepada orang lain ataupun untuk dijual kembali.

Contoh Microsoft Office, Microsoft windows.

• Perangkat Lunak domain-publik, perangkat lunak yang tidak disertai hak cipta yang

memungkinkan siapa saja melakukan tindakan apa saja terhadap program tersebut. Termasuk

membuang nama penciptanya dan memperlakukannya sebagai karya ciptanya sendiri dan

mengenakan hak cipta. Umumnya berupa kode sumber dan banyak dijumpai pada internet.

• Share ware, perangkat lunak yang tersedia tanpa kode sumber dan bisa digunakan oleh

pemakai dengan tujuan untuk dievaluasi selama masa tertentu tanpa membayar sama sekali

dan jika sesudah masa tersebut berlalu pemakai bermaksud tetap menggunakannnya maka ia

perlu membayar ke pembuat perangkat lunak tersebut. Tujuan pembuatan shareware: untuk

mendapatkan bantuan dana dari pemakai guna pengembangan lebih lanjut.

• Freeware, perangkat lunak yang tersedia tanpa kode sumber dan bebas digunakan oleh siapa

saja tanpa perlu membayar. Alasan pembuatan freeware, penarik bagi pembeli untuk

memberi versi lebih lanjut, pembuat menginginkan tanggapan dari pemakai sehingga dapat

mengembangkan ke versi yang lebih bagus, pembuat ingin menyebarluaskan karyanya

supaya ia menjadi terkenal, pembuat ingin membantu pemakai dalam melaksanakan tugas

tanpa perlu membeli perangkat lunak komersil.

• Rentalware, perangkat lunak yang bisa digunakan oleh seseorang atau institusi dengan cara

membayar sewa. Sewa biasanya dilakukan per tahun.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 26

Page 27: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Free Software, dicanangkan oleh Richard Stallman, untuk menyatakan perangkat lunak yang

dilengkapi dengan kode sumber yang memungkinkan siapa saja dapat menggunakan program

tersebut dan bahkan ikut mengembangkannya. Stallman menggunakan metode Copyleft

(kebalikan copyright), memberikan hak kepada pemakai untuk menjalankan program,

memodifikasi hingga mendistribusikan versi modifikasinya, tetapi melarang menjadikannya

sebagai program proprietary.

• Open Source, dikemukakan oleh Eric Raymond pada tahun 1998. Hak – hak yang disediakan

pada open source:

1. Hak untuk membuat salinan program dan mendistribusikan salinan tersebut.

2. Hak untuk mengakses kode sumber sebagai syarat untuk bisa melakukan modifikasi.

3. Hak untuk melakukan pengembangan terhadap program.

6.3. Istilah Versi dan Rilis

• Versi, menyatakan perubahan besar pada perangkat lunak. Umumnya dinyatakan

dengan bilangan : 2.0, 3.0, 4.0, 5.0, 6.0, dan sebagainya. Terkadang notasi lain

digunakan, misalnya Office 97 dan Office 2000.

• Rilis, menyatakan perubahan kecil terhadap versi yang sama. Rilis biasa dinyatakan

dengan angka dibelakang tanda titik. Contoh versi 4.0 bisa menjadi 4.1, 4.11 dan 4.12.

6.4. Antarmuka Pemakai

Bentuk interaksi antara pemakai dan komputer.

• Command – driven , Pada antarmuka ini, pemakai disuguhi promp shell dan pemakai

perlu mengetikkan sendiri perintah yang dikehendaki agar komputer melaksanakan

tugasnya.

• GUI (Graphical User Interface). GUI mengandalkan peranti yang disebut mouse untuk

melaksanakan pemilihan perintah yang dikemas dalam bentuk menu dan ikon. Dengan

cara klik, klik ganda (double click), tarik dan lepas (drag and drop), klik kanan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 27

Page 28: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

BAB VII

PERANGKAT LUNAK SISTEM

Pengertian Perangkat Lunak Aplikasi :

Program yang digunakan untuk mengontrol sumber daya komputer baik yang bersifat internal

(misal RAM) maupun eksternal (misal printer). Perantara antara program aplikasi dan

perangkat keras komputer. Perangkat lunak sistem dapat berupa:

• Sistem Operasi, perangkat lunak dasar yang berfungsi sepenuhnya untuk mengendalikan

sistem komputer. Contoh Windows, UNIX dan Linux.

• Utilitas, program yang dipakai secara langsung oleh pemakai untuk melakukan kegiatan yang

berhubungan dengan pengendalian atau pengalokasian sumber daya dalam sistem komputer.

Contoh : ScanDisk pada windows, Tar pada Linux dan Unix.

• Device Driver, program yang membantu komputer mengendalikan peranti –peranti

peripheral. Contoh driver printer untuk menghubungkan printer ke komputer.

• Penerjemah bahasa (Language Translator), program yang menerjemahkan program yang

dibuat oleh pemrogram menjadi bentuk yang dapat dijalankan oleh komputer secara

langsung.

Fungsi Sistem Operasi

• Manajemen Proses, mencakup penyiapan, penjadwalan dan pemantauan proses pada

komputer.

• Manajemen Sumber Daya, pengendalian terhadap pemakaian sumber daya dalam sistem

komputer (CPU, Memori Utama, Peranti masukan/keluaran) yang dilakukan oleh

perangkat lunak sistem atau perangkat lunak aplikasi yang sedang dijalankan komputer.

• Manajemen Data, berupa pengendalian terhadap data masukan / keluaran termasuk dalam

hal pengalokasian dalam peranti penyimpanan skunder maupun dalam memori utama.

Penanganan Proses dalam Sistem Operasi

• Multiprogramming, suatu metode yang memungkinkan dua buah program atau lebih

dijalankan secara serentak dalam sebuah komputer dan berbagi sumber daya dalam waktu

yang berlainan. Contoh dalam satu waktu sebuah program sedang menggunakan CPU,

sedangkan program yang lain menggunakan printer.

• Time Sharing, metode yang dipakai sistem operasi yang memungkinkan sejumlah pemakai

dapat berinteraksi dengan proses yang dibuatnya karena setiap proses akan ditangani CPU

bergantian dalam waktu yang sama. Pada implementasinya, setiap pemakai menggunakan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 28

Page 29: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

terminal sendiri. Masing – masing terminal dihubungkan ke satu komputer melalui

jaringan komunikasi.

• Penyimpanan Virtual, metode yang menangani sejumlah program dengan membagi

program – program tersebut kedalam bagian – bagian yang lebih kecil dan berukuran

sama dengan hanya sebuah bagian dari setiap proses yang ditaruh dalam memori utama

per satu waktu.

• Multitasking, suatu kemampuan yang memungkinkan seorang pemakai menjalankan

sejumlah program dalam waktu yang sama. Misal seseorang dapat menjalankan word

untuk membuat dokumen dan sekaligus menjalankan program Excel untuk membuat

perhitungan – perhitungan dalam tabel.

• Multiprocessing, kemampuan sistem operasi yang menjalankan dua atau lebih instruksi

secara serentak dengan menggunakan sejumlah CPU dalam sebuah komputer.

Utilitas

Program yang bermanfaat untuk melakukan kegiatan yang berhubungan dengan sumber

daya sistem, misalnya untuk memformat disket. Beberapa penggolongan utilitas menurut

tugas yang dilakukan:

• Pencadangan (backup), menyalin program atau data yang terdapat pada hard disk

komputer ke peranti penyimpan eksternal (CD-RW) dengan tujuan jika terjadi kerusakan

pada hard disk komputer maka backupnya dapat digunakan. Contoh: Norton

Backup(Symantic) pada windows, dan Tar, CPIO, dd pada lingkungan Linux.

• Pemulihan Data (Data recovery), melakukan perbaikan atau pemulihan data yang rusak

secara fisik. Contoh Norton Utilities.

• Anti Virus, menangani penularan virus dalam komputer. Contoh program anti virus:

Norton Anti Virus, McAffee Virus Scan dan AVG anti virus.

• Kompresi Data, dengan tujuan berkas yang berukuran besar dapat disimpan dengan

ukuran yang jauh lebih kecil. Contoh program WinZip dan PK Zip.

• Defragmentasi, upaya untuk menghilangkan fragmentasi.

Fragmentasi, keadaan yang membuat bagian dari berkas – berkas pada hard disk atau

disket tidak berada pada lokasi yang bersebelahan melainkan berserakan pada berbagai

sektor yang berjauhan. Contoh Disk Defragmenter yang tersedia pada microsoft

Windows.

• Pemformat Disk, menyiapkan disket atau harddisk agar bisa digunakan untuk menyimpan

data atau program. Contoh KDE Floppy Formatter pada linux.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 29

Page 30: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Penerjemah Bahasa dibedakan menjadi assembler, compiler dan interpreter.

Assembler : Program yang digunakan untuk menterjemahkan kode sumber dalam bahasa

rakitan (assembly) kedalam bahasa mesin.

Compiler : Program penerjemah yang mengkonversi semua kode sumber selain dalam

bahasa rakitan menjadi kode objek. Hasil berupa kode objek inilah yang

dijalankan oleh komputer. Contoh : COBOL dan C.

Interpreter : Program yang menterjemahkan per satu instruksi dalam kode sumber dan

kemudian segera menjalankan instruksi yang telah diterjemahkan tersebut.

Keuntungan dan Kerugian Penggunaan kompiler.

Keuntungan :

• Pengerjaan instruksi dilakukan dengan sangat cepat karena setelah kode objek terbentuk

tak perlu lagi penerjemahan.

• Kode Objek dapat didistribusikan ke komputer lain tanpa perlu menyertakan kode sumber

dan compiler, sehingga kerahasiaan kode sumber dapat terjamin.

Kelemahan :

• Seluruh kode sumber harus benar secara sintaks agar program bisa diuji.

Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Interpreter.

Keuntungan :

• Kemudahan pencarian Kesalahan. Karena kode sumber selalu tersedia.

Kelemahan :

• Kode sumber harus tersedia sehingga tidak dimungkinkan untuk merahasiakan kode

sumber.

• Kecepatan eksekusi menjadi lambat karena setiap kali instruksi akan dijalankan perlu

diterjemahkan terlebih dahulu.

Klasifikasi Bahasa Pemrograman

No Bahasa Pemrograman

Keterangan Contoh

1 Bahasa Pemrograman Generasi Pertama

– Berorientasi Pada Mesin– Bahasa mesin sangat tergantung pada

mesin sehingga antara mesin yang satu dengan mesin yang lain jauh berbeda.

B402 atau 1011 0100 0000 0010

Modul Pengantar Teknologi Informasi 30

Page 31: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2 Bahasa Pemrograman Generasi Kedua

– Menggunakan bahasa rakitan (assembly)

– Bahasa ini sedikit lebih mudah untuk dipahami dibandingkan bahasa mesin

MOV AH, 02 Artinya Muatlah bilangan 2 ke register AH.

3 Bahasa Pemrograman Generasi Ketiga

– High Level Language (bahasa tingkat tinggi.

– Menggunakan Pendekatan Prosedural.– Bahasa Prosedural, Pemrogram

menuliskan instruksi – instruksi yang rinci.

ADA, ALGOL, C, BASIC, COBOL (aplikasi Bisnis), FORTTRAN (aplikasi Matematika) dan Pascal.

4 Bahasa Pemrograman Generasi Keempat

– Very High Level Language– Pendekatan Non Prosedural– Bahasa yang berorientasi pada

masalah. Karena memungkinkan pemakai menyelesaikan masalah dengan sedikit penulisan kode dibandingkan pada bahasa prosedural.

Oracle, Informix, Access, Sybase, PowerHouse.

5 Bahasa Pemrograman Generasi Kelima

– Kelompok bahasa pemrograman yang ditujukan untuk menangani kecerdasan buatan (ilmu komputer yang mempelajari sara komputer meniru kecerdasan buatan).

LISP dan PROLOG.

BAB VIII

PENGANTAR GRAFIKA, MULTIMEDIA DAN VIRTUAL REALITY

8.1. Pengantar Grafika

Grafika komputer adalah suatu bidang yang mempelajari bagaimana menghasilkan

suatu gambar menggunakan komputer

Elemen Dasar Grafika

Elemen-elemen dasar grafis dua dimensi terdiri atas :

1. Garis

Garis adalah tanda yang dibuat oleh alat menggambar melewati permukaan, alat

ini bisa berupa pensil, pointed brush, keyboard, mouse dsb.

Arah garis mengambarkan Hubungan garis dengan halaman dibedakan menjadi

Vertikal , horizontal dan diagonal

2. Bentuk

Modul Pengantar Teknologi Informasi 31

Page 32: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Bentuk merupakan gambaran umum sesuatu atau informasi yang tertutup atau

jalur yang tertutup

Garis dapat digunakan untuk menggambar bentuk datar seperti: bola lingkaran,

elips, silinder, piramid atau kubus.

3. Warna

Warna merupakan elemen grafik yang sangat kuat dan provokatif

Warna yang disukai pasar akan memberikan keunggulan bersaing dalam

periklanan.

4. Kontras Nilai

Kontras nilai digunakan untuk menggambarkan rentang kecerahan dan

kegelapan sebuah elemen bisual.

Hubungan antar satu elemen dengan elemen lain yang berkaitan dengan

kecerahan dan kegelapan disebut kontras nilai.

5. Tekstur

Tekstur merupakan kualitas permukaan atau kualitas papan atau kertas atau

halaman elektronik.

Didalam seni, tekstur dibedakan menajdi dua yaitu : tekstur nyata dan tekstur

visual

6. Format

penataan ulang elemen grafik seperti garis, bentuk, warna, tekstur, kontras nilai,

format , video, dan audio membuat perberbeda terhadap dampak multimedia dan

biaya

Format terdiri dari ukuran dan ilustrasi

Aplikasi-Aplikasi Komputer Grafis

1. Computer-Aided Design (CAD)

Adalah suatu program komputer untuk menggambar suatu produk atau bagian

dari suatu produk.

CAD adalah alat bantu berbasis komputer yang digunakan dalam proses analis-

is dam desain, khusunya untuk sistem arsitektural dan engineering. CAD ban-

yak digunakan dalam mendesain bagunan, mobil, pesawat, komputer, alat-alat

elektronik, peralatan rumah tangga, dan berbagai produk lainnya.

CAD bisa berupa gambar 2 dimensi maupun 3 dimensi

Modul Pengantar Teknologi Informasi 32

Page 33: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Contoh aplikasinya: AutoCAD.

2. Computer-Aided Sofware Engineering (CASE)

CASE mirip dengan CAD tetapi digunakan dalam bidang sofware engineering.

CASE digunakan Dalam memodelkan user requirement, pemodelan basisdata,

workflow dalam proses bisnis, struktur program, dan sebagainya.

Contoh aplikasi: Rational Rose, SyBase Power Designer.

3. Virtual Reality

Adalah Teknologi yang memungkinkan seseorang melakukkan simulasi

terhadap suatu objek nyata dengan menggunakan komputer yang mampu

membangkitkan suasana tiga dimensi (3D) sehingga membuat pemakai seolah-

olah terlibah secara fisik.

Virtual Reality adalah lingkungan virtual yang seakan-akan begitu nyata di

mana user dapat Berinteraksi dengan objek-objek dalam suasana atau

lingkungan 3 dimensi.

Perangkat keras khusus digunakan untuk memberikan efek pemadangan 3

dimensi dan memampukan user beriteraksi dengan objek-objek yang ada

dalam lingkungan.

Contoh: aplikasi VR parachute trainer yang digunakan oleh U.S. Navy untuk

latihan terjun payung. Aplikasi ini dapat memberikan keutungan berupa

mengurangi resiko cedera selama latihan, mengurangi biaya penerbangan,

melatih perwira sebelum melakukan terjun payung sesungguhnya.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 33

Page 34: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Contoh lain: pilot yang menggunakan simulasi penerbangan sebelum

melakukkan penerbangan yang sesungguhnya

4. Visualisasi Data

Adalah Teknik-teknik membuat image, diagram atau animasi untuk

mengkomunikasikan pesan.

Visualisasi telah menjadi cara yang efektif dalam mengkomunikasikan baik

data atau ide abstrak maupun nyata sejak permulaan manusia

Bidang kesehatan, digunakan untuk rontgen tubuh manusia yang berfungsi

untuk mengetahui ada atau tidaknya kelainan di tubuh.

bisa digunakan untuk pemotretan lewat satelit, GPS, foto kamera dan lain-lain

Sebagai contoh visualisasi dari struktur protein. Stuktur suatu web, visualisasi

hasil data mining

5. Computer Art

Computer Art Adalah jenis seni yang menggunakan komputer dan

menampilkan suatu hasil karya seni tertentu.

Hasil dapat berupa kartun, potret, foto, layout media cetak, logo, lukisan

abstrak, desain interior atau eksterior, dan lain sebagainya.

Contoh: Adobe Photoshop, Corel Painter, GIMP.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 34

Page 35: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Gambar GIMP—Aplikasi Image editing untuk digital art.

6. Hiburan

Pada bidang hiburan,misalkan pada film,grafik komputer menghasilkan efek

animasi yang baik

Komputer grafik juga digunakan secara luas pada bidang entertainment

khususnya pertelivisian, motion picture, animasi, video clips dan sebagainya.

CON-

TOH

KARYA

ANI-

MASI

DALAM SEBUAH FILM

7. Video Game

Video game adalah permainan yang melibatkan interaksi dengan user interface

untuk menghasilkan umpan balik berupa visualisasi pada perangkat video.

Aplikasi banyak beredar di pasaran mulai yang sederhana 2 dimensi, seperti

tetris, hingga yang rumit, 3 dimensi, dan memerlukan resource banyak, sep-

erti game sepakbola Winning Eleven.

Dari yang yang standalone hingga online network, seperti Ragnarok. Dari PC,

console, hingga mobile devices.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 35

Page 36: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Gambar Video game menggunakan grafika komputer.Gambar ini adalah

permainan tertris dan permainan sepakbola.

7. Pengolahan Citra

Merupakan proses pengolahan dan analisis citra yang banyak melibatkan

persepsi visual.

Citra digital adalah barisan bilangan riil maupun kompleks yang diwakili oleh

bit-bit tertentu.

Contoh pengolahan citra dalam kehidupan sehari – hari :

1. Bidang kesehatan, digunakan untuk rontgen tubuh manusia yang ber-

fungsi untuk mengetahui ada atau tidaknya kelainan di tubuh.

CONTOH GAMBAR RONTGEN

Modul Pengantar Teknologi Informasi 36

Page 37: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2. Bidang visual, bisa digunakan untuk pemotretan lewat satelit, GPS, foto

kamera dan lain-lain

CONTOH GAMBAR YANG DI AMBIL OLEH SATELITE

3. Mikroskop elektron adalah salah satu contoh dari pengolahan citra dalam

bidang kedokteran, yang di maksud dengan mikroskop elektron adalah

sebuah mikroskop yang dapat memperbesar detail sangat kecil dengan

kekutan sehingga menyelesaikan tinggi akibat penggunaan elektron seba-

gai sumber penerangannya. Pembesaran dalam hal ini di tingkat hingga

2.000.000 kali. Adapun kegunaan dari mikroskop elektron yaitu digun-

akan dalam patologi anatomi. Patologi anatomi ini berfungsi untuk men-

gindentifikasi organel dalam sel namun kegunaanya telah sangat dikur-

angi dengan immunhistochemistry tetapi masih tak tergantikan untuk

diagnosis penyakit ginjal, identifikasi sindrom silia immotile dan banyak

tugas-tugas lainnya.

Contoh aplikasi lainnya :

* pemetaaan tutupan lahan dan pendeteksian perubahan lahan

* penilaian pertanian dan monitoring

* manajemen pantai dan sumber daya laut

* explorasi mineral

* explorasi minyak dan gas

* manajemen sumber daya hutan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 37

Page 38: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

* perencanaan kota dan pendeteksian perubahan lahan kota

* pemasangan dan perencanaan telekomunikasi

* oseanografi fisik

* pemetaan topografis dan geologis

* pemetaan dan pendeteksian es laut

9. Computer Vision

Merupakan proses otomatis yang mengintegrasikan sejumlah besar proses

untuk persepsi visual, seperti akuisisi citra, pengolahan citra, pengenalan dan

membuat keputusan

Computer vision coba meniru cara kerja sistem visual manusia yang

sesungguhnya sangat kompleks.

Untuk itu computer vision diharapkan memiliki kemampuan tingkat tinggi

sebagai mana human visual

Contoh aplikasi dari Computer vision mencakup sistem untuk:

• Pengendalian proses (misalnya, sebuah robot industri atau kendaraan otonom).

• Mendeteksi peristiwa (misalnya, untuk pengawasan visual atau orang menghitung).

Modul Pengantar Teknologi Informasi 38

Page 39: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Mengorganisir informasi (misalnya, untuk pengindeksan database foto dan gambar

urutan).

• Modeling benda atau lingkungan (misalnya, inspeksi industri, analisis citra medis atau

model topografi).

• Interaksi (misalnya, sebagai input ke perangkat untuk interaksi komputer-manusia).

10. Bidang Pendidikan

Grafik komputer pada pendidikan digunakan untuk mempresentasikan objek-

objek pada siswa secara nyata, dapat melalui power point ataupun software

lainnya.

CONTOH SEBUAH PRESENTASI

8.2. Multimedia

Dasar-dasar Multimedia

Menurut Hofstetter, Multimedia adalah : pemanfaatan komputer untuk membuat dan

menggabungkan teks, grafik, audio, gambar bergerak (vidio dan animasi) dengan

menggabungkan link dan tool yang memungkinkan pemakai melakukkan navigasi,

berinteraksi dan berkomunikasi

Menurut Turban, Multimedia adalah : kombinasi dari paling sedikit dua media input atau

output, media ini dapat berupa audio (suara & musik), animasi, video, teks dan

grafik/gambar.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 39

Page 40: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Perangkat Keras Multimedia

Kebutuhan Perangkat Keras

Sebuah sistem yang dilengkapi dengan kemampuan multimedia paling tidak

memiliki komponen yang disebut kartu suara (sound card), sepasang speaker dan

mikropon.

• Kartu suara, kartu yang digunakan agar computer mendukung pemrosesan

audio.

• Speaker, peranti untuk menyajikan suara.

• Mikropon, peranti untuk menerima suara manusia.

Perangkat keras multimedia merupakan pengolahan data berupa teks, gambar, audio,

video atau animasi yang bekerja secara elektronis dan sistematis. Unsur-unsur utama

antara lain: CPU, Storage/memory dan unit Input autput, sedangkan yang merupakan

unsur tambahan

Perangkat keras komunikasi meliputi : Terminal, Cluser Control Unit, Modem,

Multiplexer, Saluran, Front end processor dan host

Perangkat Lunak Multimedia

Perangkat Lunak multimedia adalah perangkat lunak yang digunakan untuk mengolah

beberapa media informasi, seperti teks, image/gambar, audio, grafik, video dan

interaktif

Beberapa jenis aplikasi multimedia yaitu:

1. Media Player

Adalah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk memainkan informasi dalam

bentuk audio dan video.

Beberapa jenis perangkat lunak media player adalah:

Windows media player bersifat komersial dan diproduksi oleh microsoft

Corp.Perangkat lunak ini ikut dalam paket microsoft Windows

Winamp, bersifat komersial freeware/komersial dan diproduksi oleh

intervideo

PowerDVD, bersifat komersial dan diproduksi cyberlink

Musicmatch Jukebox, bersifat komersial dan diproduksi oleh Musicmatch

Inc

DivX Player, bersifat freeware atau komersial, diproduksi oleh DivNetwork

Inc

Real Player, bersifat komersial dan diproduksi oleh Real Networks.

XMMS, audio player bersifat open source dan dibawah license GNU

General Public License

Modul Pengantar Teknologi Informasi 40

Page 41: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Xine, DVD player yang bersifat open source dan dibawah lisensi GNU

General Public License

2. Audio/Video editor

Adalah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk mengedit dan memanipulasi

informasi dalam bentuk video dan audio.

Beberapa jenis perangkat lunak Audio/video editor adalah:

Adobe Premiere Pro, bersifat komersial dan diproduksi oleh adobe system

Adobe Premiere elements, bersifat komersial dan diproduksi oleh Adobe

systems

Windows Movie Maker, bersifat komersial dan diproduksi Microsoft corp

Pinnacle Studio, bersifat komersial dan diproduksi oleh Pinacle systems

TMPGEnc, bersifat komersial dan diproduksi oleh Pegasis Inc

3. Graphis/Image Viewer

Adalah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk melihat (view) image secra

teroganisasi pada sebuah direktori

Beberapa jenis perangkat lunak Graphic/ image viewer adalah:

CDSee, bersifat komersial dan diproduksi oleh ACD Systems

XNView, bersifat Freeware dan diproduksi oleh Pierre-e Gouglet

Irfan View, bersifat komersial dan diproduksi oleh Irfan Skiljan

Microsoft Picture Manager, bersifat komersial dan diproduksi oleh

Microsoft Corp

Microsoft Picture and Fax Viewr, bersifat komersial dan masuk dalam paket

Microsoft Windows

4. Graphis/Image Editor

Adalah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk melukis, menggambar,

mengedit dan memanipulasi image atau gambar secara interaktif pada sistem

komputer

Beberapa jenis perangkat lunak Graphic/ image Editor adalah:

Adobe Photoshop, merupakan vector dan bitmap image editor.

Corel draw, merupakan vector image editor. Bersifat komersial dan

diproduksi oleh Corel Corporation

Microsoft Paint, merupakan bitmap editor. Bersifat komersial dan masuk

dalam paket Microsoft Windows

Paint Shop Pro, merupakan vector dan bitmap image editor. Bersifat

komersial dan diproduksi oleh Corel Corporation

GIMp, merupakan bitmap dan vector image editor. Bersifat open source dan

diproduksi oleh The GIMP Team dengan lisensi GNU General Public

License

Modul Pengantar Teknologi Informasi 41

Page 42: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

5. Animasi

Adalah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk melukis, Membuat ,

mengedit dan memanipulasi informasi dalam bentuk Animasi

Animasi adalah gambar bergerak atau video dangn konten gambar yang fiktif,

seperti kartun dan gambar tidak riil

Beberapa jenis perangkat lunak Animasi adalah:

Macromedia Flash, merupakan lunak animasi yang banyak digunakan,

baik untuk web, presentasi, dll. Bersifat komersial dan diproduksi oleh

Macromedia Inc

Houdini Animation Software, bersifat komersial dan diproduksi oleh Side

Effect Software

Power Animator, merupakan generasi pendahulu dari Maya untuk

membuat animasi. Bersifat komersial dan diproduksi oleh Alias Systems

Corporation

6. Grafik 3D

Adalah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk melukis, Membuat ,

mengedit dan memanipulasi informasi dalam bentuk gambar 3 dimensi

Beberapa jenis perangkat lunak Grafik 3D adalah:

3D Studio Max, bersifat komersial dan diproduksi oleh Autodesk Media

dan Entertainment

Silo 3D Max, bersifat komersial dan diproduksi oleh Nevercenter Ltd.Co

Elemen Multimedia, meliputi

• Teks, dapat disajikan dengan berbagai bentuk font maupun ukuran. Misalnya Times

New Roman – ukuran 20.

• Suara, suara pada computer disimpan dengan berbagai format. Missal MP3 (untul

Lagu), MIDI (menyimpan instrument Musik) dll. Perangkat lunak untuk merekam

suara diantaranya Sound Recorder yang tersedia pada windows dapat digunakan

untuk merekam suara dengan format WAVE.

• Gambar Statis, umumnya gambar disimpan dengan cara dimampatkan. Tujuannya,

untuk menghemat ruang dalam penyimpan eksternal. Untuk melakukan

pemampatan ini, ada 2 teknik yang digunakan yaitu :

Modul Pengantar Teknologi Informasi 42

Page 43: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

1. Teknik Lossless, suatu teknik yang menghasilkan gambar rekonstruksi yang sama

dengan gambar aslinya.

2. Teknik Lossy, suatu teknik yang memampatkan data sehingga gambar

rekonstruksi hasil pemampatan mempunyai perbedaan dengan gambar asli,

tetapi bagi mata manusia kelihatan sama.

Gambar yang disajikan pada computer disimpan dalam berkas bentuk bitmap dan vector.

1. Gambar berbasis bitmap, disimpan dalam bentuk kumpulan titik dalam dua dimensi

yang kemudian disimpan sesuai dengan format berkas gambar penyimpan. Termasuk

dalam kategori ini yaitu BMP, TGA, GIF, TIFF dan PCX.

2. Gambar berbasis vector, jenis gambar yang disimpan dalam bentuk rumus – rumus

matematika. Setiap elemen gambar dinyatakan dengan suatu persamaan matematika.

Termasuk dalam kategori ini yaitu format DXF dan WMF.

Berbagai perangkat lunak untuk membuat gambar statis yaitu Adobe Photoshop (untuk

manipulasi gambar dan photo), GIMP (Linux), dan Paint (Windows).

• Animasi, teknik untuk membuat gambar bergerak. Cara sederhananya dengan

menggunakan sejumlah gambar yang berbeda sedikit dengan menggunakan

perangkat lunak seperti Ulead GIF Animator. Teknik animasi yang lain adalah

morphing, dengan menggunakan konsep metamorphose dari suatu gambar awal

menjadi gambar akhir.

• Video, format berbagai video pada computer :

1. AVI, Audio/Video Interleaved (ekstensi .avi) standard video pada lingkungan

windows.

2. MOV, Format ini dikembangkan oleh Apple.

Perangkat lunak yang digunakan untuk membuat film dengan format

AVI ataupun yang lain yaitu Adobe Premiere serta Windows Movie

Maker.

8.3. Virtual Reality

Teknologi yang memungkinkan seseorang melakukan suatu simulasi terhadap suatu objek

nyata dengan menggunakan computer yang mampu membangkitkan suasana 3D (tiga

dimensi) sehingga membuat pemakai seolah – olah terlibat secara fisik. Contoh, pilot

dapat menggunakan system virtual reality untuk melakukan simulasi penerbangan

sebelum melakukan penerbangan yang sesungguhnya.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 43

Page 44: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Peranti Virtual Reality :

• Glove, peranti masukan yang dapat menangkap gerakan tangan dan

mengirimkan informasi gerakan ke system Virtual Reality.

• Headset, peranti yang berfungsi untuk memonitor gerakan kepala.

Membarikan pandangan semu kepada pemakai sehingga seolah –

olah pemakai melihat dunia nyata.

• Walker, memantau gerakan kaki, dapat digunakan untuk mengatur

kaki pemakai agar merasakan beban seperti kalau melangkah dalam dunia nyata.

Cara Kerja Virtual Reality

Pemakai melihat suatu dunia semu, yang sebenarnya berupa gambar – gambar yang

bersifat dinamis. Melalui perangkat headphone atau speaker, pemakai dapat mendengar

suara yang realistis. Melalui headset, glove dan walker, semua gerakan pemakai dipantau

oleh system dan system memberikan reaksi yang sesuai sehingga pemakai seolah

merasakan sedang berada pada situasi yang nyata, baik secara fisik maupun psikologis.

Efek Negatif Virtual Reality

Orang – orang yang terlibat dalam penggunaan system kerap mengalami gangguan yang

disebut cybersickness. Penderita akan merasakan ketegangan mata dan bahkan disertai

rasa pusing. Terkadang si penderita, secara psikologis masih terbawa pada suasana semu

yang diciptakan oleh system virtual reality walaupun ia telah kembali ke dunia nyata.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 44

Page 45: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

BAB IX

KECERDASAN BUATAN (AI/Artificial Intelligence)

Menurut Kaplan, AI mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan dengan kecerdasan alami

(kecerdasan manusia). Kelebihan AI yaitu :

• AI lebih bersifat permanent

• AI menawarkan kemudahan untuk digandakan atau disebarkan.

• AI dapat lebih murah daripada kecerdasan alami

• AI bersifat konsisten dan teliti

• AI dapat didokumentasi

Contoh penerapan AI, Deep Blue (program catur 1997 yang mengalahkan Garry Kasparov

pecatur dunia), Delco Electronics (mobil yang dapat mengemudikan sendiri yang menggunakan

pendeteksi tepi untuk tetap bertahan di jalan), Volkswagen AG (Jerman, menciptakan system

pengemudi kendaraan otomatis), SYSTRAN (Perangkat lunak untuk penerjemahan bahasa).

O’Brien (2001) mengelompokkan domain aplikasi utama AI yang mencakup materi – materi

baru seperti algoritma genetika dan agen cerdas.

• Sistem Pakar + Persepsi Visual * Bahasa Alami

• Sistem Belajar + Rangsangan *Pengenalan Percakapan

• Fuzzy Logic Multisensor + Ketangkasan *Antarmuka

• Algoritma Genetika + Daya Penggerak * Virtual Rality

• Jaringan Syaraf + Navigasi

• Agen Cerdas

Pengetahuan Kognitif berfokus pada penelitian tentang cara otak manusia bekerja dan cara

manusia berfikir dan belajar. Berdasarkan pada penelitian berbagai disiplin : biologi,

psikologi, matematika, dll.

1. Pengetahuan Bahasa Alami (Natural Language Processing / NLP). Bidang AI yang

berurusan dengan pemahaman bahasa manusia (inggris, Indonesia, Jerman dll). Contoh

SYSTRAN.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 45

Page 46: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Inti pengolahan bahasa alami ada dalam parser. Parser adalah bagian yang membaca

kalimat dari bahasa sumber dan menguraikan serta menganalisis kata – kata yang

terdapat didalam kalimat tersebut dan mencocokkan dengan tata bahasa yang benar.

• Pendukung Parser adalah kamus yang berisi kosa kata.

• Keluaran Parser akan diproses oleh bagian yang disebut representasi pengetahuan,

yang berperan dalam mengartikan kalimat masukan.

• Pada aplikasi penerjemahan, setelah makna kalimat diketahui, bagian penerjemah

keluaran akan menghasilkan keluaran berupa teks dalam bahasa alami.

2. Visi Komputer

Suatu bidang AI yang berurusan dengan pengenalan terhadap suatu objek dan

kemudian digunakan untuk pengambilan keputusan. Program seperti ini biasanya

menggunakan pengolahan citra (image processing), suatu bidang ilmu computer yang

berhubungan dengan pengolahan gambar untuk kepentingan seperti penjernihan

gambar, pemampatan gambar dll.

Dalam dunia Industri, visi computer digunakan untuk melakukan otomasi terhadap

kegiatan pengendalian kualitas produk. Sehingga produk yang cacat dan yang baik

dapat dipisahkan.

3. Pengenalan Percakapan (voice/speech recognition)

Suatu proses yang memungkinkan computer dapat mengenali suara.

4. Robotika

Studi yang berhubungan dengan pembuatan robot. Robot adalah peranti

elektromekanik yang dapat deprogram untuk melakukan otomasi terhadap suatu tugas

yang biasanya dilakukan manusia. Contoh SICO (Robot Therapist), Sojourner (Robot

NASA dalam eksplorasi Mars), Scrubmate(Robot Pembersih Kamar Mandi).

Didalam dunia robotika, dikenal istilah android dan animatronik. Android

(Hunmaroid) robot yang menyerupai manusia. Animatronik (Robot yang berbentuk

binatang).

5. Sistem Pakar

Menurut Weiss dan Kulikowski (1984), system pakar adalah system yang:

• Menangani masalah – masalah kompleks dan nyata, yang memerlukan interpretasi

seorang pakar.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 46

Page 47: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Menyelesaikan masalah – masalah tersebut dengan menggunakan model computer

yang memakai penalaran manusia ahli dan menghasilkan kesimpulan yang sama

dengan kesimpulan yang akan dicapai manusia ahli jika menghadapi masalah –

masalah yang sama.

Sebuah sistem pakar mempunyai kemampuan berdialog dengan pemakai dan kemudian

memberikan suatu saran, pandangan atau kesimpulan.

Model konseptual system pakar yang paling umum mengandung 4 buah komponen:

basis pengetahuan (knowledge base), mesin interfensi (inference engine), fasilitas

penjelas dan antarmuka pemakai.

• Basis Pengetahuan : Komponen yang berisi pengetahuan – pengetahuan yang

berasal dari pakar, berisi sekumpulan fakta dan aturan.

• Mesin Inferensi : Komponen yang menjadi otak system pakar. Bagian ini yang

berfungsi melakukan penalaran dan mengambil kesimpulan.

• Fasilitas Penjelas : Komponen yang berfungsi untuk memberikan penjelasan kepada

pemakai yang memintanya.

• Antarmuka Pemakai : Bagian yang menjembatani antara system dan pemakai.

Melalui bagian inilah pemakai berkomunikasi dengan system.

6. Fuzzy Logic

Teknik yang digunakan untuk menangani ketidakpastian pada masalah – masalah yang

memiliki banyak jawaban. Pertama kali dikembangkan oleh Lotfi A. Zadeh (1965).

Beberapa contoh aplikasi Fuzzy Logic :

• Pengontrol kereta bawah tanah di Sendai, Jepang

• Sistem Pengereman Mobil (Nissan)

• Penghematan Konsumsi Daya Listrik AC (Mitsubhishi Heavy Industries Tokyo).

7. Jaringan Syaraf (neural network/ artificial neural network ANN)

Suatu bidang AI yang meniru pola pemrossan dalam otak manusia yang berbasiskan

pada pengenalan pola.

ANN adalah sekumpulan elemen pemroses dengan masing – masing subkelompok

melakukan komputasi tersendiri dan melewatkan hasilnya ke subkelompok berikutnya.

Setiap subkelompk bersifat independent.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 47

Page 48: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Model Jarinan Syaraf Buatan

8. Algoritma genetika

Dikenalkan pertama kali oleh John H.Holland (1975). Algoritma Genetika adalah suatu

pendekatan yang meniru kemampuan makhluk hidup dalam beradaptasi dengan

lingkungan sehingga terbentuk proses evolusi untuk mengatasi masalah dengan lebih

baik. Teknik ini berhasil menyimulasikan evolusi biologi, geologi dan ekosistem yang

dalam dunia nyata memakan waktu juataan tahun.

Ada 3 cara yang digunakan dalam Algoritma Genetika :

• Mutasi, mencoba kombinasi proses secara acak dan mengevaluasi hasilnya.

• Crossover, Mengkombinasikan bagian dari hasil yang baik dengan harapan dapat

memperoleh hasil yang lebih baik.

• Seleksi, memilih proses – proses yang baik dan membuang yang jelek.

Contoh aplikasi :

• Para insinyur di General Electric untuk merancang mesin pesawat terbang

bertubin jet, yang melibatkan persamaan kurang lebih 100 variabel dan 50

kekangan

9. Sistem AI Hibrida (hybrid intelligent system)

Sistem yang menggabungkan beberapa teknologi AI untuk memanfaatkan keunggulan

masing – masing teknologi. Seperti, soft computing yang menggabungkan ANN, Fuzzy

Logic, algoritma genetika dan teknik AI konvensional.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 48

MASUKAN

KELUARAN

Sebuah Simpul

Lapisan Masukan

Lapisan Tersembunyi

Lapisan Keluaran

Page 49: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

10. Agen Cerdas

Russel dan Norvig (1995) mendefenisikan agen sebagai “Segala sesuatu yang dapat

dipandang menangkap lingkungannya melalui sensor dan bertindak terhadap

lingkungan melalui efektor”.

Sensor adalah bagian yang meransang tindakan agen.

Efektor adalah bagian yang digunakan agen untuk melakukan tindakan.

Pada agen berupa robot, kamera atau infrared bertindak sebagai sensor. Dan motor

berfungsi sebagai efektor.

Agen yang berupa perangkat lunak atau biasa disebut agen cerdas adalah perangkat

lunak yang dapat bertindak seperti orang yang mampu berinteraksi dengan lingkungan.

Contohnya :

Agen sistem operasi, untuk membantu penggunaan sistem operasi.

Agen spreadsheet, untuk membuat program spreadsheet lebih mudah digunakan

oleh pemakai (Office Assistant).

Agen perdagangan elektronis, untuk membantu pemakai yang akan melakukan

belanja secara online.

BAB X

TELEKOMUNIKASI

Teknologi yang berhubungan dengan komunikasi jarak jauh. Teknologi telekomunikasi telah

melahirkan berbagai aplikasi antara lain:

• ATM (Automatic Teller Machine), memudahkan nasabah mengambil uang.

• Telekonferensi (video konferensi), sarana yang memungkinkan sejumlah orang saling

berbicara dan bertatap muka melalui komputer.

• Telecomputing (bekerja yang dilakukan tidak dalam kantor). Misalnya Programmer dan

wartawan.

• Komputasi Group Kerja (workgroup computing), grup pekerja yang memakai komputer yang

terhubung dalam jaringan untuk berdiskusi dan menyelesikan suatu masalah. Contoh Lotus

Notes dan MS NetMeeting.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 49

Page 50: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• EDI (ElectronicData Interchange), Sistem yang memungkinkan data bisnis seperti dokumen

pesanan pembelian dari suatu perusahaan yang telah memiliki sistem informasi dikirimkan

ke perusahaan lain yang juga telah memiliki sistem informasi.

10.1. Mengenal Jenis Isyarat

Jenis Isyarat

• Isyarat Analog , Gelombang kontinyu yang membawa informasi dengan mengubah

karakteristik gelombang.

• Isyarat Digital (Isyarat Diskret)

Tersusun atas 2 keadaan yang biasa disebut bit yaitu berupa bit keadaan 0 dan keadaan 1.

Pertukaran isyarat Analog dan Digital

Modem (Modulator / demodulator) peranti yang digunakan jika 2 buah computer ingin

berkomunikasi jarak jauh. Modem mengubah isyarat digital menjadi analog pada sisi

pengirim dan mengubah isyarat analog menjadi isyarat digital pada sisi penerima.

10.2. Transmisi Serial dan Paralel

• Transmisi Serial.

Setiap waktu hanya 1 bit yang dikirimkan. Bit – bit dikirimkan secara bergantian satu

per satu. Contohnya hubungan antara computer dan modem atau hubungan computer

dan printer serial.

• Transmisi Paralel

Sejumlah bit dikirimkan per waktu. Masing – masing bit mempunyai jalur tersendiri. Data

yang mengalir pada transmisi parallel jauh lebih cepat daripada transmisi serial. Missal

komunikasi data dua buah computer.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 50

Page 51: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

10.3. Konfigurasi Jalur Komunikasi

• Titik-ke-Titik (point-to-point)

Menghubungkan secara khusus dua buah peranti yang hendak berkomunikasi. Contoh

komunikasi computer dengan printer melalui port parallel atau serial.

• Multi Titik (multipoint)

Hubungan yang memungkinkan sebuah jalur dapat digunakan oleh sejumlah peranti

yang berkomunikasi. Contoh jaringan computer dengan topologi star.

10.4. Arah Transmisi

• Simplex, Arah transmisi yang hanya memungkinkan isyarat mengalir satu arah. Contoh

, Siaran TV yang memancarkan isyarat dari stasiun TV ke antenna TV.

• Half Duplex, hubungan dua arah yang hanya dapat dilakukan secara bergantian.

Contoh Walkie Talkie.

• Full Duplex, hubungan dua arah yang dapat dilakukan secara bersamaan. Contoh

telpon.

10.5. Media Transmisi

Media yang digunakan sebagai penghubung antara pengirim dan penerima, untuk

melintaskan isyarat. Media ini dapat dibagi menjadi 2 kelompok yaitu:

10.5.1. Media berkabel.

1. Kabel Pasangan Terpilin (Twisted – Pair Cable)

Setiap 2 kabel (sepasang) saling terpilin dengan tujuan untuk mengurangi

interfensi elektromagnetik terhadap kabel lain atau terhadap sumber

eksternal. Kabel ini umumnya terdiri atas 2 atau 4 pasangkabel yang

diselubungi dengan penyekat (insulator). Macam kabel terpilin :

Modul Pengantar Teknologi Informasi 51

Page 52: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

a. UTP (Unshielded Twisted Pair) biasa digunakan pada LAN (Local Area

network) dengan kecepatan 10 Mbps dan 100 Mbps.

b. STP (Shielded Twisted Pair) , harga STP lebih mahal dari UTP mampu

mengurangi interfensi dengan lebih baik (karena pelindung yang

melingkupi pasangan kabel terpilin).

2. Kabel Coaxial

Mengandung penghantar yang terbuat dari tembaga pada bagian inti.

Penghantar ini diselubungi dengan penyekat (insulator). Penyekat ini

diselubungi dengan anyaman kawat. Selanjutnya, anyaman kawat ini

dibungkus dengan penyekat.

Kabel koaksial digunakan untuk koneksi jaringan local (LAN), koneksi TV

Kabel dan Antena TV. Kecepatan data berkisar 100 Mbps sampai 2,4 Gbps.

Jenis – jenis kabel koaksial

• Rg – 8, RG – 9 dan RG - 11 untuk Thick Ethernet

• RG – 58 untuk Thin Ethernet

• RG – 59 untuk Televisi.

3. Kabel Fiber Optic

Kabel serat optic membawa isyarat data dalam bentuk berkas cahaya. Kabel

ini biasa digunakan pada LAN berkecepatan gigabit per detik. Cahaya dapat

mengalir dengan kecepatan 300.000 km/s dalam ruang hampa. Kecepatan

cahaya dalam media transmisi tergantung pada kepadatan media. Semakin

padat semakin lambat.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 52

Page 53: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

10.5.2. Media tak berkabel (wireless media).

Termasuk dalam media ini yaitu :

• Mikrogelombang (microwave)

Bentuk gelombang radio yang menggunakan frekuensi tinggi (gigahertz)

meliputi kawasan UHF, SHF dan EHF. Transmisi mikrogelombang dapat

menyediakan transmisi berganda dengan kecepatan hingga 50 Mbps.

Mikrogelombang banyak digunakan pada lingkungan MAN (metropolitan

Area Network) dan pada warnet.

Kekuatan mikrogelombang: biaya instalasi mahal, rentan terhadap hujan,

cuaca dan bahkan terpenngaruh oleh pesawat terbang yang sedang melintas.

• Satelit.

Kelemahannya :

Biayanya mahal, menyangkut peluncuran satelit serta biaya untuk peralatan

stasiun bumi.

waktu tunda yang diakibatkan oleh lama berpindahnya isyarat dari stasiun

bumi ke satelit dan dari satelit ke stasiun bumi.

Keuntungannya :

Digunakan untuk komunikasi jarak jauh, terutama pada daerah – daerah

yang cakupannya luas dan infrastruktur jaringan telp belum tersedia.

Dapat mendukung mobilitas pemakai. Pemakai dapat bergerak kemana saja

saat mengirim atau menerima isyarat melalui satelit.

Contoh :

ATM (Anjungan Tunai Mandiri)

GPS (Global Positioning System) pemakai dapat menentukan posisi tempat

ia berada, melacak mobil yang hilang.

• Gelombang Radio

Dapat digunakan untuk mengirimkan suara ataupun data melalui udara.

Kelebihannya pengiriman isyarat dapat dilakukan dengan sembarang posisi

dan dimungkinkan dengan posisi yang bergerak. Contohnya : Pager (Radio

Panggil), Telepon Seluler/HP

• Infrared

Digunakan untuk komunikasi jarak dekat, dengan kecepatan 4 Mbps. Contoh

aplikasi: remote control TV, menghubungkan mouse tanpa kabel ke komputer.

Keuntungan Infrared:

Modul Pengantar Teknologi Informasi 53

Page 54: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Tahan terhadap interferensi radio dan elektromagnetik

Instalasi mudah

Infrared mudah dibuat dan murah

Keamanan infrared lebih tinggi daripada gelombang radio

Kelemahan Infrared :

Jarak terbatas

Infrared tidak dapat menembus dinding

Harus ada lintasan lurus dari pengirim dan penerima

Tidak dapat digunakan dalam ruangan, karena akan terganggu oleh cahaya

matahari.

BAB XI

JARINGAN

11.1. Konsep Jaringan Komputer

11.1.1. Definisi Jaringan Komputer

Jaringan komputer adalah kumpulan dua atau lebih komputer yang saling

berhubungan untuk melakukan komunikasi data.

11.1.2. Sejarah Jaringan Komputer

Tahun 1940-an : di Amerika dibuatlah proses beruntun (Batch Processing)

Tahun 1950-an : proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama TSS

(Time Sharing System), maka untuk pertama kali bentuk jaringan (network)

komputer diaplikasikan.

Tahun 1969 : terbentuk sebuah jaringan yang dinamakan ARPANET.

Tahun 1974 : muncul cikal bakal protokol TCP (Transmition Control

Protocol), IBM memunculkan protokol peer-to-peer untuk melakukan

komunikasi jaringan tanpa harus tergantung dengan komputer pengendali,

sehingga setiap komputer dianggap sebagai peer (sederajat), yang dikenal

dengan sebutan token-ring.

Tahun 1980-an : diluncurkan Ethernet adalah suatu protokol jaringan untuk

komunikasi dengan sistem peer-to-peer (jaringan yang sederajat, tidak

Modul Pengantar Teknologi Informasi 54

Page 55: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

terpusat). Untuk mulailah berkembang teknologi jaringan lokal yang dikenal

dengan sebutan LAN.

11.1.3. Keuntungan Jaringan Komputer

Dapat saling berbagi (sharing) sumber daya peralatan secara bersama.

Dapat saling berbagi (sharing) penggunaan file atau data yang ada pada server

atau pada masing-masing workstation.

Aplikasi dapat dipakai bersama-sama (multiuser).

Masing-masing pengguna memiliki otorisasi.

Pengontrolan para pemakai atau pemakaian data secara terpusat.

Mudah dalam melakukan backup data.

Data yang selalu up to date.

11.2. Penggolongan Jaringan Komputer

11.2.1. Fungsi Komputer dalam Jaringan

a. Jaringan Klien Server

Dalam jaringan ini satu komputer berfungsi sebagai pusat pelayanan

(server) dan komputer yang lain berfungsi meminta pelayanan (klien).

b. Jaringan peer-to-peer

Dalam jaringan ini tidak ada komputer yang berfungsi khusus, dan semua

komputer dapat berfungsi sebagai klien dan server dalam satu saat yang

bersamaan.

11.2.2. Komponen Jaringan

Node

Link

11.2.3. Jangkauan Area Jaringan

Berdasarkan luas wilayahnya atau letak geografis-nya, jaringan komputer

dibedakan menjadi :

Local Area Network (LAN)

Jaringan computer yang mencakup area dalam satu ruang, satu gedung atau

beberapa gedung yang berdekatan. Menggunakan media transmisi berupa

kabel (UTP, kabel koaksial, serat optic). Namun ada juga yang tidak

menggunakan kabel (wireless LAN). Kecepatan LAN berkisar 10 Mbps sampai

1 Gbps. Menurut tipenya, LAN dapat berupa client/server atau Peer to Peer.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 55

Page 56: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Metropolitan Area Network (MAN)

Jaringan yang mencakup area satu kota atau dengan rentang sekitar 10 – 45

km. Menggunakan media transmisi dengan mikrogelombang atau gelombang

radio. Contohnya jaringan yang menghubungkan beberapa bank yang terletak

dalam satu kota.

Wide Area Network (WAN)

Jaringan yang mencakup antarkota, antarprovinsi, antarnegara dan bahkan

benua. Contohnya jaringan yang menghubungkan ATM (Anjungan Tunai

Mandiri), Internet.

11.2.4. Topologi Jaringan

Topologi yang dimaksud disini merupakan struktur jaringan fisik yang digunakan

untuk mengimplementasikan LAN tersebut.

Topologi dasar yang bisa digunakan dalam jaringan komputer adalah :

Topologi Bus (linear)

Menggunakan Ethernet yang berfungsi sebagai medium untuk

mentransmisikan data. Node yang merupakan bagian dari jaringan

dihubungkan seluruhnya ke kabel tersebut. Node-node yang terhubungkan

mengirim dan menerima data jaringan melalui kabel sebagai pembawa sinyal

dan melihat apakah data tersebut ditujukan buat dirinya.

Kelemahan :

• Jika kabel utama putus maka semua komputer tidak bisa terhubung.

• Sulit untuk mendeteksi putusnya jaringan

• Jika banyak komputer yang aktif akan sering terjadi tabrakan sehingga

kecepatan pengiriman menjadi berkurang.

Kelebihan:

Instalasi mudah dan biayanya murah

Modul Pengantar Teknologi Informasi 56

Page 57: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Topologi Ring (cincin)

Pada topologi Ring, salah satu komputer pada jaringan ini berfungsi sebagai

penghasil token. Token disini dapat dibayangkan sebagai kendaraan yang

berfungsi membawa data melalui media fisik. Token akan membawa data

melalui jalur transmisi hingga menemukan tujuannya. Keuntungan

menggunakan topologi Ring ini adalah kemungkinan terjadinya bentrokan

dalam transfer data ditiadakan. Kelemahannya jika salah satu simpul yang

mengalami kegagalan, maka semua hubungan terputus serta harga

implementasinya yang relatif mahal.

Topologi Star (bintang)

Topologi Star atau Hub. Susunan atau skema dari topologi ini mirip sebuah

bintang. Topologi ini memiliki satu hub pusat, data ditransmisikan ke seluruh

node dalam jaringan.

Kelebihan :

• Mudah di pasang dan mudah dalam pengkabelan.

• Tidak mengakibatkan gangguan pada jaringan ketika memasang atau

memindahkan perangkat jaringan lainnya.

• Mudah untuk mendeteksi kesalahan dan memindahkan perangkat-

perangkat lainnya.

Kelemahan:

• Membutuhkan lebih banyak kabel daripada topologi jaringan Bus.

• Membutuhkan hub, dan bilamana hub tersebut jatuh atau rusak node-node

yang terkoneksi tidak terdeteksi.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 57

Page 58: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Lebih mahal daripada topologi Bus (linear), karena biaya untuk pengadaan

hub.

• Kegagalan pada pusat pengontrol akan menyebabkan kegagalan jaringan

secara keseluruhan.

Topologi Tree (pohon)

Topologi tree merupakan perpaduan antara topologi Bus dan Star, yang terdiri

dari kelompok-kelompok dari workstation konfigurasi bintang yang terkoneksi

ke kabel utama yang menggunakan topologi Bus. Topologi ini biasanya

digunakan pada LAN mengingat kemudahan untuk melakukan ekspansi dan

mengurangi keruwetan kabel. Dengan menggunakan sebuah hub tambahan,

sejumlah komputer (atau peranti lain) dapat dihubungkan dengan mudah.

Keuntungan : didukung oleh banyak perangkat keras dan perangkat lunak.

Kelemahannya : jika jaringan utama/backbone rusak, keseluruhan segmen ikut

jatuh juga dan sangat sulit untuk dikonfigurasi.

Topologi Mash (web)

Topologi ini juga disebut sebagai jaring, karena setiap komputer akan

terhubungkan pada tiap-tiap komputer lain yang tersambung. Topologi ini

jarang sekali diterapkan dalam LAN karena alasan pemborosan kabel dan

sulitnya instalasi, selain itu jiga sulit mendeteksi keamanannya. Biasanya

model ini diterapkan pada WAN atau internet sehingga disebut sebagai

topologi Web. Keuntungannya bahwa kita bisa melakukan komunikasi data

melalui banyak jalur, jika jalur satu terputus, maka kita bisa menggunakan

jalur yang lain.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 58

Page 59: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

11.2.5. Media Transmisi

Secara garis besar media transmisi pada jaringan komputer dibedakan menjadi

tiga media, yaitu :

Kabel

Wireless

Satelit

11.3. Hardware Jaringan

Hardware yang dibutuhkan untuk membangun sebuah jaringan komputer antara lain :

α. Komputer Server

β. Klien

χ. Hub atau Switch

δ. Network Interface Card (NIC) atau sering dinamakan Ethernet Card

ε. Jack RJ 45 (untuk kabel UTP)

φ. Kabel UTP

γ. Modem

η. Sambungan Telpon

ι. UPS

ϕ. Repeater adalah alat seperti hub yang berfungsi untuk memperpanjang jarak LAN,

jika sebuah LAN panjangnya 500 m, maka dengan menggunakan repeater LAN bisa

diperpanjang hingga 3000 m, untuk LAN yang sejenis.

κ. Bridge adalah perangkat yang fungsinya hampir sama seperti repeater, namun lebih

cerdas, bisa menghubungkan antar LAN dengan protokol standar yang yang tidak

sejenis (berbeda), dan topologi yang berbeda pula.

λ. Router adalah perangkat bridge yang lebih cerdas karena bisa menghubungkan

antarjaringan yang sama sekali berbeda arsitekturnya dan Gateway adalah router

yang lebih besar.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 59

Page 60: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

BAB XII

INTERNET

Jaringan yang menghubungkan jutaan komputer yang tersebar di seluruh dunia. Yang menarik,

siapapun dapat terhubung kedalam jaringan ini. Dampak positif dari internet yaitu : kemudahan

dalam mencari informasi, mendukung transaksi dan operasi bisnis (e-Business), sistem

pembelajaran jarak jauh (e-learning), pencarian lowongan kerja maupun transfer uang.

Dampak negatif dari internet yaitu kemudahan untuk menjiplak karya orang lain, kejahatan

penggunaan kartu kredit, perusakan sistem melalui virus maupun pornografi.

Cara Mengakses Internet

Secara prinsip, hubungan ke internet dilakukan melalui ISP (Internet Service Provider),

perusahaan yang melayani koneksi ke Internet seperti INDO.NET. Akses melalui telp biasanya

didasarkan pada jumlah jam akses, sedangkan akses melalui jalur sewa (leased line) memberikan

hak pakai untuk terkoneksi ke internet selama 24 jam per hari karena didasarkan pada biaya

sewa per bulan.

Koneksi yang digunakan pada warnet umumnya menggunakan media mikrogelombang

(misalnnya WaveLAN). Layanan terbaru untuk mengakses internet dilakukan melalui jaringan

TV Kabel. Komunikasi ke internet melalui jalur telp memiliki kecepatan antara 14,4 Kbps dan

56 Kbps. Media lain menawarkan kecepatan yang lebih tinggi berkisar antara 54 Kbps sampai

dengan 10Mbps

Mengenal Alamat IP (Internet Protcol)

Masing – masing komputer yang dapat diakses oleh pemakai internet memiliki alamat IP

(Internet Protocol) yang bersifat unik (tidak ada yang kembar). Cara ini dapat dibayangkan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 60

Page 61: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

seperti pemberian alamat pada setiap rumah. Internet Protocol (IP), protokol internet yang

diperlukan yang fungsinya adalah sebagai berikut :

1) Pengalamatan

2) Fragmentasi datagram pada antar jaringan.

3) Pengiriman datagram pada antar jaringan.

Format alamat IP

Alamat-alamat IP panjangnya 32 it dan dibagi menjadi 2 Bagian :

1. Network ID, menunjukkan jaringan kemana host dihubungkan.

2. Host ID memberikan suatu pengenal unik pada setiap host pada suatu jaringan.

Tipe Domain

Tipe Domain Keterangancom atau co Perusahaan komersialedu atau ac Institusi pendidikangov atau go Biro atau badan pemerintahmil Militernet Penyedia jaringan org atau or. Organisasi lain - lain

Sumber Daya Internet

Sumber Daya KeteranganE-mail Digunakan untuk melakukan pertukaran surat elektronis.Mailing List Diskusi secara elektronik menggunakan fasilitas E-mail. Jika ada

seorang anggota kelompok yang mengirimkan surat maka semua anggota akan mendapatkan surat tersebut.

Newsgroup Forum Diskusi yang tidak menggunakan e-mail. Untuk mengakses newsgroup diperlukan software newsreader yakni program yang dipasang di computer client. Contohnya WinVn.

File Transfer Protocol (FTP)

Fasilitas ini untuk melakukan pengambilan arsip file secara elektronik. Sarana untuk melakukan transfer berkas dari computer local ke suatu computer lain atau sebaliknya.

World Wide Web Sistem yang memungkinkan pengaksesan informasi dalam

Modul Pengantar Teknologi Informasi 61

Page 62: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

(WWW) internet melalui pendekatan hypertext.IRC (Internet Relay Chatting)

Fasilitas yang memungkinkan pemakai melakukan dialog dalam bentuk bahasa tertulis secara interakstif

Telnet Komponen Client / Server yang terdapat dalam paket TCP/IP yang berfungsi untuk melakukan koneksi (login) masuk kedalam suatu system computer jarak jauh. Dalam hal ini klien yang melakukan telnet akan berfungsi sebagai terminal.

VoIP(Voice over Internet Protocol)

Teknologi yang memungkinkan percakapan suara melalui internet.

e-mail

Menggunakan perangkat lunak e-mail seperti Eudora, Outlook Express atau Kmail. Alternatif

lain menggunakan e-mail berbasis web seperti Yahoo dan Lycos. Layanan seperti ini dapat

diperoleh secara gratis.

Supaya seseorang dapat mengirimkan dan menerma e –mail, harus memiliki alamat email.

Seperti [email protected]. Tanda @ memisahkan antara nama pemakai dan nama domain.

Isi e -mail

To : Alamat e-mail milik orang yang akan dikirimi surat elektronis

Cc : Carbon Copy, alamat e-mail orang lain yang mendapat tembusan surat.

Bcc : Blind Carbon Copy, orang yang mendapat tembusan tetapi orang yang

disebut To tak bisa mengetahui kalau e-mail ditembuskan ke orang yang

disebutkan dalam Bcc ini.

Subject : menyatakan inti dari surat, agar orang yang menerima bisa mendapatkan

gambaran isi surat sebelum membukanya.

Attachment : memungkinkan seseorang menyertakan berkas lain (dapat berupa dokumen,

gambar, video bahkan musik) kedalam surat.

Etika mengirim Email

• Hindari penggunaan huruf kapital terhadap seluruh pesan. Karena dapat diartikan sebagai

teriakan.

• Jangan mengirinkan penyertaan berkas (attachment) yang sangat besar. Karena akan

memperlambat proses pengambilan file.

• Jika akan menjawab e-mail, terlebih dahulu hapus pesan pengirim yang tidak penting hanya

yang relevan saja. Karena akan mengakibatkan ukuran e-mail menjadi sangat besar.

• Hindari penggunaan kata – kata pedas.

• Hindari kesalahan ejaan atau tata bahasa.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 62

Page 63: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Bacalah FAQ (Frequently asked question) jika anda baru saja tergabung dengan sebuah grup

diskusi.

E-mail Sampah (spam atau junk)

Surat elektronis yang tidak diharapkan oleh penerima dan biasanya berupa iklan atau surat berantai.

WWW (World Wide Web)web menggunakan protokol yang disebut HTTP (Hypertext Transfer protocol) yang berjalan

pada TCP/IP. Hypertext adalah metode yang mengaitkan suatu hubungan (link) pada suatu

dokumen yang memungkinkan untuk melompat dari suatu dkumen ke dokumen lain melalui

suatu teks. Penggunaan hypertext pada web juga dikembangkan lebih jauh menuju ke

hypermedia (gambar, suara bahkan video).

Informasi yang terdapat pada web disebut halaman web (web page). Untuk mengakses

sebuah halaman web dari browser, pemakai perlu menyebutkan URL (Uniform Resource

Locator).

URL terdiri atas 3 bagian:

Web PortalSitus web yang memiliki fitur seperti direktori, mesin pencari (search engine), e-mail atau grup

diskusi. Contohnya Google, Lycos, Yahoo.

FTP (file transfer protocol)

Suatu protokol yang digunakan untuk melakukan tranfer berkas. Klien dapat mengirimkan

berkas ke server FTP atau mengambil berkas dari server FTP. Proses untuk mengirimkan berkas

milik klien ke server FTP dinamakan upload dan proses untuk mengambil berkas dari server

FTP dan menyalinnya di komputer klien dinamakan download.

VOIP

Teknologi yang memungkinkan percakapan suara melalui internet. Pada sumber suara, suara

yang berupa isyarat analog diubah menjadi isyarat digital. Data suara ini dikirim melalui

internet dalam bentuk paket – paket. Pada bagian penerima, paket – paket dirakit kembali dan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 63

Page 64: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

data diubah menjadi isyarat analog. Selain menggunakan IP, VoIP juga memanfaatkan RTP

(Real Time Protocol) untuk memastikan agar paket – paket sampai pada penerima secara tepat

waktu.

Keuntungan VoIP:

• VoIP membuat biaya komunikasi suara jauh lebih murah

• Penggunaan internet dan jalur suara menjadi lebih sederhana karena dapat dikelola

dalam jaringan yang sama

• VoIP memungkinkan aplikasi – aplikasi semacam rapat online (e-conference), yang akan

sangat menghemat biaya dan waktu perjalanan bagi perusahaan yang memiliki banyak

cabang.

Membangun Halaman Web

Aplikasi berbasis web tidak hanya ditulis dengan menggunakan kode HTML (web statis),

melainkan juga melibatkan kode – kode lain seperti PHP atau Perl. Tujuannya untuk

membentuk halaman yang bersifat dinamis (web dinamis). Sehingga aplikasi web dapat

dikoneksikan ke basis data seperti Mysql.

Aplikasi Internet untuk bisnis

O’Brien (2001) mendefenisikan e-business sebagai penggunaan teknologi – teknologi internet

untuk menghubungkan dan memberdayakan proses bisnis, perdagangan elektronis, dan

komunikasi serta kolaborasi didalam sebuah perusahaan dan dengan para pelanggan, pemasok

dan mitra bisnis yang lain.

e-business mencakup 3 bagian yaitu :

• Sistem komunikasi dan kolaborasi

Koordinasi : Menyelaraskan setiap usaha yang dilakukan masing – masing individu

dalam suatu kelompok kerja.

Komunikasi : Berbagi informasi

Kolaborasi : Bekerja sama dan melaksanakan suatu tugas atau proyek.

• System bisnis internal

Untuk melayani proses dan bisnis secara internal. Sehingga seorang manajer yang sedang

bepergian dapat mengakses basis data perusahaan yang terdapat pada server dengan

mudah. Beberapa hal yang bisa ditangani melalui system bisnis internal yaitu :

Pemrossesan transaksi secara internal

Portal perusahaan, sarana informasi berbasis web yang ditujukan secara khusus

Modul Pengantar Teknologi Informasi 64

Page 65: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

untuk pegawai perusahaan yang bersangkutan.

Pemantauan aktivitas dalam perusahaan

Pengendalian proses

System pendukung manajemen

• Perdagangan elektronis (e-commerce), segala bentuk kegiatan pembelian atau penjualan,

pemasaran produk, jasa dan informasi yang dilakukan secara elektronis. Domain e-

commerce berupa :

B2B (Business-to-Business)

Bentuk jual beli produk atau jasa yang melibatkan 2 atau beberapa perusahaan dan

dilakukan secara elektronis. Perusahaan – perusahaan yang terlibat antara lain:

pemasok, distributor, pabrik, took dll.

Keuntungan B2B:

1. Mempercepat transaksi antara penjual dan pembeli

2. Menurunkan biaya transaksi kedua belah pihak

3. Menciptakan pasar baru tanpa dibatasi oleh wilayah geografis

4. meningkatkan komunikasi dan kolaborasi antara penjual dan pembeli.

B2C (Business-to-Consumer)

Bentuk jual beli produk yang melibatkan perusahaan penjual dan konsumen akhir

yang dilakukan secara elektronis. Misalnya www.amazon.com, www.cisco.com, dan

www.dell.com .

C2C(Consumer-to-Consumer)

Model perdagangan yang terjadi antara konsumen dengan konsumen yang dilakukan

secara elektronis. Misalnya www.ebay.com menyediakan sarana yang

memungkinkan orang –orang dapat menjual atau membeli barang diantara mereka

sendiri.

C2B(Consumer-to-Business)

Bisnis yang berbasiskan konsumen ke pebisnis. Misalnya www.priceline.com situs

yang memungkinkan seseorang menjual rumah ke perusahaan ini. Sehingga internet

dapat digunakan sebagai sarana bernegosiasi.

Intranet dan Extranet

Intranet adalah sebuah jaringan komputer berbasis protokol TCP/IP seperti internet hanya saja

digunakan dalam internal perusahaan, kantor, bahkan warung internet (WARNET) pun dapat

di kategorikan Intranet. Antar Intranet dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya

Modul Pengantar Teknologi Informasi 65

Page 66: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

melalui sambungan Internet yang memberikan tulang punggung komunikasi jarak jauh. Akan

tetapi sebetulnya sebuah Intranet tidak perlu sambungan luar ke Internet untuk berfungsi

secara benar. Intranet menggunakan semua protocol TCP/IP dan aplikasi-nya sehingga kita

memiliki private Internet.

Intranet adalah jaringan computer dalam sebuah perusahaan yang menggunakan teknlogi

internet, sehingga terbentuk lingkungan seperti internet tetapi bersifat privat bagi perusahaan

yang bersangkutan. Pengaksesan yang berkaitan dengan system basis data dilakukan melalui

web browser misalnya internet explorer.

Intranet juga dapat dihubungkan dengan jaringan internet, dengan dilengkapi firewall.

Firewall adalah sebuah perangkat lunak / perangkat keras yang mengatur akses seseorang

kedalam intranet. Proteksi dilakukan melalui berbagai parameter jaringan apakah itu IP address,

nomor port dll. Jika firewall di aktifkan maka akses dapat dikontrol sehingga kita hanya dapat

mengakses sebagian saja dari Intranet perusahaan tersebut.

Extranet adalah jaringan privat yang menggunakan teknologi internet dan system

telekomunikasi public untuk membentuk hubungan yang aman antara pemasok, vendor, mitra

kerja, pelanggan dan pihak bisnis lainnya dalam rangka mendukung operasi bisnis atau

pengaksesan informasi bisnis.

Dalam implementasinya, extranet dapat menggunakan hubungan internal yang aman antara

kedua belah pihak yang akan berkomunikasi (melalui VPN / Virtual Private Network) atau pun

melalui jaringan intranet yang tak aman tetapi dilangkapi dengan enkripsi data.

Nilai Bisnis Internet

• Menghasilkan pendapatan baru melalui penjualan online

• Memperkecil biaya melalui penjualan dan dukungan pelanggan secara online

• Meningkatkan loyalitas pelanggan lama melalui peningkatan layanan dan dukungan web

• Mengembangkan pemasaran dan saluran distribusi yang baru berbasis web

• Membuat produk – produk baru agar segera bisa diakses melalui web.

Organisasi Virtual

Suatu jaringan organisasi yang independent yang dihubungkan melalui teknologi informasi

dengan tujuan untuk mengeksploitasi peluang pasar dengan berbagai keterampilan, biaya dan

akses pasar. Contoh Global Research Consortium (GRC) www.worldvest.com perusahaan yang

Modul Pengantar Teknologi Informasi 66

Page 67: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

menawarkan layanan penelitian dan konsultasi kepada perusahaan – perusahaan yang berbisnis

di Asia dengan hanya memiliki 3 pegawai tetap. Ketika ada proyek, organisasi ini akan

melakukan subkontrak pekerjaan ke beberapa konsultan dan peneliti independent yang

memiliki hubungan dengannya.

E-intermediary

Para anggota saluran distribusi internet yang melakukan salah satu atau dua fungsi berikut:

• Mengumpulkan informasi tentang para penjual dan menyajikannya dalam bentuk yang

praktis kepada para konsumen.

• Membantu menyalurkan produk–produk di internet ke konsumen.

3 macam e-intermediary yaitu:

• Penjual bersindikat (syndicated seller), situs web yang menawarkan hubungan

kepada konsumen ke situs –situs web lain dan atas jasa ini web yang

menghubungkan ke web lain akan mendapatkan komisi. Hubungan dibentuk

melalui iklan (banner ad) yang dipampangkan dalam halaman web.

• Agen pembelanjaan (shopping agent / e-agent), suatu situs yang membantu para

konsumen dengan memberikan kemudahan untuk mendapatkan informasi yang

diperlukan konsumen dalam rangka membuat keputusan pembelian. Contoh

www.priscescan.com e-agent terkenal untuk mencari informasi tentang

komputerdan berbagai produk lain beserta harga.

• Makelar bisnis-ke-bisnis (business-to-business broker), perantara ini menyediakan

sarana komunikasi antarpebisnis. Contoh www.edfex.com menyediakan informasi

yang sangat baru tentang produk dan harga yang berasal dari para pemasok dan

pembeli.

M-commerce dan Teknologi WAP

Bentuk penjualan dan pembelian produk yang dilakukan melalui peranti seperti telepon seluler

atau PDA. Teknologi yang mendasari m-commerce adalah WAP (Wireless Application

Protocol). WAP untuk menghubungkan klien yang mempergunakan peranti nirkabel (tanpa

kabel) dengan internet.

Prinsip Komunikasi WAP :

Klien WAP berkomunikasi dengan gateway WAP dengan mengirimkan permintaan WAP

dalam format WAP. Kemudian ditranslasikan menjadi permintaan HTTP, yang dikirimkan ke

server HTTP. Hal ini memungkinkan klien WAP mengirim permintaan – permintaan ke server

web.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 67

Page 68: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Gateway WAP menyampaikan permintaan dari klien (permintaan WAP)dalam bentuk WML

(sebagai permintaan HTTP). WML (Wireless Markup Language) adalah semacam HTML yang

lebih sederhana dan terdefenisi dengan baik.

BAB XIII

DATABASE

Basis Data : Suatu pengorganisasian sekumpulan data yang saling terkait sehingga memudahkan

aktivitas untuk memperoleh informasi. Contoh : basis data akademis mengandung tabel – tabel

yang berhubungan dengan data mahasiswa, data jurusan, data matakuliah dll.

Tabel : Tabel menghimpun sejumlah record. Sebagai contoh, data pribadi dari semua pegawai

disimpan dalam sebuah table.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 68

Page 69: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Record: Menyatakan kumpulan dari sejumlah elemen data yang saling terkait. Sebagai contoh,

nama, alamat, tanggal lahir dan jenis kelamin dari seseorang menyusun sebuah record.

Field : Menyatakan data terkecil yang memiliki makna. Istilah lain untuk field yaitu elemen

data, kolom, item dan atribut.contoh field : nama seseorang, jumlah barang yang dibeli dan

tanggal lahir seseorang.

DBMS (DataBase Management System)

Adalah system yang secara khusus dibuat untuk memudahkan pemakai dalam mengelola basis

data. Keuntungan menggunakan DBMS yaitu :

• Independensi Data

DBMS menyediakan pendekatan yang membuat perubahan dalam data tidak membuat

program harus diubah.

• Pengaksesan yang efisien terhadap data

DBMS menyediakan berbagai teknik yang canggih sehingga penyimpanan dan

pengambilan data dilakukan secara efisien.

• Keamanan dan integritas data

DBMS dapat melakukan kendala integritas terhadap data. Segala sesuatu yang tidak sesuai

dengan defenisi suatu field akan ditolak misalnya, jika filed jenis_kelamin dinyatakan

berupa P atau W, maka penyimpanan L ke field jenis_kelamin akan ditolak oleh DBMS.

• Administrasi data

Jika sejumlah pemakai berbagi data, pemusatan administrasi data dapat meningkatkan

perbaikan yang sangat berarti. Maka duplikasi atau redundansi data dapat diminimalkan.

• Akses bersamaan dan pemulihan terhadap kegagalan

DBMS menyediakan mekanisme sehingga data yang sama dapat diakses oleh sejumlah

orang dalam waktu yang sama. DBMS melindungi pemakai dari efek kegagalan system.

Jika terjadi kegagalan, DBMS dapat mengembalikan data sebagaimana kondisi saat

sebelum terjadi kegagalan.

• Waktu pengembangan aplikasi diperpendek.

DBMS menawarkan banyak fasilitas yang memudahkan dalam menyusun aplikasi

sehingga waktu pengembangan aplikasi dapat diperpendek. Misalnya Ms. Access, MySQL,

Oracle, Microsoft SQL Server, Visual FoxPro dll.

Jenis Database Menurut Pengaksesan

• Basis Data Individual, Basis data yang digunakan oleh perorangan, misalnya Microsoft

Modul Pengantar Teknologi Informasi 69

Page 70: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Access, Corel Paradox, Visual dBASE dan Filemaker Pro.

• Basis Data Perusahaan, basis data yang dimaksudkan untuk diakses oleh sejumlah pegawai

dalam sebuah perusahaan dalam sebuah lokasi. Basis data ini disimpan dalam server dan

para pemakai dapat mengakses dari masing – masing computer yang berkedudukan

sebagai client.

• Basis Data Terdistribusi, basis data yang disimpan pada sejumlah computer yang terletak

pada beberapa lokasi. Misalnya pada bank yang memiliki sejumlah cabangdi berbagai kota

dan melayani perbankan secara online.

• Bank Data Publik, Jenis basis data yang dapat diakses siapa saja (public). Contoh yahoo

yang menyediakan banyak data yang bersifat public dan dapat diambil siapa saja secara

gratis.

Basis data perusahaan, basis data terdistribusi, basis data public didesain oleh administrator data

(Data Administrator/ DA) dan dikelola oleh seorang spesialis yang dinamakan administrator

basis data (Database Administratr/ DBA)

Model Data, sekumpulan konsep terintegrasi yang dipakai untuk menjabarkan data, hubungan

antardata, dan kekangan terhadap data yang digunakan untuk menjaga konsistensi.

• Model Data Hirarkis

Dikenal istilah orangtua dan anak.Setiap anak hanya bisa memiliki satu orangtua,

sedangkan orangtua dapat memiliki sejumlah anak. Simpul tertinggi yaitu yang tidak

memiliki orangtua yang disebut akar.Pengaksesan atau peremajaan data dapat dilakukan

dengan cepat karena hubungan antar data telah ditentukan didepan. Penambahan field

baru memerlukan penentuan ulang terhadap struktur secara keseluruhan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 70

Page 71: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Model Data Jaringan

Tidak mengenal Akar

Setiap anak bisa memiliki lebih dari satu orangtua.

Model ini mendukung hubungan M:M (yaitu setiap orangtua dapat memiliki

sejumlah anak dan seorang anak dapat memiliki sejumlah orangtua.

• Model Data Relasional

Menggunakan sekumpulan tabel berdimensi dua (yang biasa disebut relasi atau tabel),

dengan masing – masing tabel tersusun atas sejumlah baris atau kolom Kaitan atau asosiasi

antara 2 buah tabel disebut hubungan (relationship). Hubungan dapat berupa :

1-1 satu data pada suatu tabel berpasangan dengan hanya satu data pada tabel

lain

1-M satu data pada suatu tabel berpasangan dengan banyak data pada tabel lain

• Model Data Berbasis Objek

Komponen DBMS

Kamus Data

Utilitas

Pembangkit Laporan

Pembangkit Aplikasi

Keamanan Akses

Pemulihan Sistem

SQL

SQL (Structured Query Language) adalah bahasa yang digunakan untuk mengakses basis

data yang tergolong relasional. Standar SQL mula-mula didefinisikan oleh ISO

(International Standards Organization) dan ANSI (the American National Standards

Institute), yang dikenal dengan sebutan SQL86.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 71

Page 72: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Data Warehouse dan Data mart

Data Warehouse sebenarnya adalah suatu basis data. Data warehouse dibedakan dengan

basis data operasional (basis data yang digunakan pada sistem operasional) antara lain

berdasarkan rentang waktu data yang ditanganinya.

Sumber data bagi data warehouse adalah data internal yang terdapat pada perusahaan

(basis data operasiona) dan data eksternal yang berasal dari sumber-sumber di luar

perusahaan.

Data mart adalah data warehouse yang mendukung kebutuhan pada tingkat departemen

atau fungsi bisnis tertentu dalam perusahaan. Karakteristik yang membedakan data mart

dan data warehouse adalah sebagai berikut :

• Data mart memfokuskan hanya pada kebutuhan-kebutuhan pemakai yang terkait

dalam sebuah departemen atau fungsi bisnis.

• Data mart biasanya tidak mengandung data operasional yang rinci sebperti pada

data warehouse.

• Data mart hanya mengandung sedikit informasi dibandingkan dengan data

warehouse. Data mart lebih mudah dipahami dan dinavigasi.

OLAP (OnLine Analytical Processing)

Jenis perangkat lunak yang digunakan untuk melakukan permintaan terhadap data dalam

bentuk yang kompleks dan bersifat sementara serta sewaktu – waktu. OLAP

memanipulasi dan menganalisis data bervolume besar dari berbagai persfektif

(multidimensi).

Tujuan OLAP menggunakan informasi dalam sebuah basis data (data warehouse) untuk

memandu keputusan – keputusan yang strategis. OLAP dapat digunakan untuk

melakukan konsolidasi, drill-down dan slicing and dicing.

Konsolidasi, melibatkan pengelompokkan data, seperti kantor cabang dapat

dikelompokkan menurut kota atau bahkan propinsi.

Drill-Down, kebalikan dari konsolidasi, yang memungkinkan data yang ringkas

dijabarkan menjadi data yang detail. Contoh mula – mula data yang tersaji

didasarkan pada kuartal pertama. Jika dikehendaki, data pada kuartal pertama dapat

di proses menjadi data bulan januari, February, maret, april.

Slicing and Dicing, menjabarkan pada kemampuan untuk melihat data dari berbagai

sudut pandang. Contoh, dapat diperoleh data penjualan berdasarkan semua lokasi

atau hanya pada lokasi – lokasi tertentu.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 72

Page 73: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Perkembangan Sistem OLAP

MOLAP (Multidimensional OLAP), menggunakan larik multidimensi didalam

memori untuk menyimpan data kubus.

ROLAP (Relational OLAP), data disimpan dalam bentuk basis data relational.

HOLAP (Hyprid OLAP), Sistem OLAP yang menyimpan beberapa ringkasan dalam

memori dan menyimpan basis data dan ringkasan – ringkasan yang lain dalam basis

data relational.

Sistem OLAP dibedakan dengan system OLTP (Online Transaction Processing).

Tujuan OLTP, memelihara basis data dalam bentuk yang akurat dan terkini. Contoh

untuk mencatat saldo milik seseorang para nasabah bank.

Karakteristik OLTP :

Transaksi singkat dan sederhana

Pemutakhiran relative sering dilakukan

Transaksi hanya mengakses sebagian kecil basis data

Karakteristik aplikasi OLAP :

Permintaan data sangat kompleks

Jarang ada pemutakhiran

Transaksi mengakses sebagian besar basis data

Data Mining

Perangkat lunak yang ditujukan untuk mengidentifikasi kecenderungan atau pola yang

terdapat pada himpunan data yang sangat banyak dengan sedikit masukan dari pemakai.

Perangkat lunak ini mampu menemukan pola – pola tersembunyi maupun hubungan –

hubungan yang terdapat dalam basis data yang besar. Data mining bekerja melibatkan

teori statistic (clustering dan Bayesian network) dan teknik kecerdasan buatan (Jaringan

Syaraf, Fuzzy logic, algoritma genetika dan pembelajaran mesin)

ERP (Enterprise Resource Planning)

Merupakan perangkat lunak yang berfungsi untuk menangani manajemen produksi dalam

perusahaan.

Deloite dan Touche (Heizer dan Render 2001, hal 292) mendefenisikan ERP sebagai

“Paket system perangkat lunak bisnis yang memungkinkan perusahaan – perusahaan

untuk (1) Mengotomasikan dan mengintegrasikan proses bisnis mereka, (2) berbagi data

yang umum dan praktis dalam keseluruhan perusahaan, (3) menghasilkan dan mengakses

Modul Pengantar Teknologi Informasi 73

Page 74: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

informasi didalam lingkungan real time”.

Secara prinsip, ERP menggunakan basis data terpusat untuk mendukung fungsi – fungsi

produksi, pembelian, keuangan, logistic dan SDM.

ERP mempunyai keunggulan antara lain: mengintegrasikan berbagai tempat dan unit –

unit bisnis menyediakan keunggulan strategis terhadap pesaing.

Contoh system ERP

BAB XIV

SISTEM INFORMASI

Menurut Burch dan Grudnitski (1989), kualitas informasi ditentukan oleh 3 faktor yaitu :

Relevansi : Informasi benar – benar berguna bagi suatu tindakan keputusan yang

dilakukan oleh seseorang.

Tepat Waktu : Informasi datang pada saat dibutuhkan sehingga bermanfaat untuk

pengambilan keputusan.

Akurat/akurasi : Informasi bebas dari kesalahan.

Menurut Alter (1992), system informasi adalah kombinasi antar prosedur kerja, informasi,

orang dan teknologi informasi yang diorganisasikan untuk mencapai tujuan dalam sebuah

organisasi.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 74

Keuangan dan Akuntansi

ERP Tersentralisasi

Basis data, Perangkat Lunak dan Server

Manajemen, Produksi dan

MaterialPengiriman

Keuangan Dan

AkuntansiSDM Distributor,

Retailer dan Pemakai Akhir

Page 75: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Level Manajemen dan Arus Informasi.

Informasi Dan Manajemen

Adapun beberapa hal yang perlu dilakukan oleh seorang manajer adalah sebagai berikut:

1. Fungsi Manajemen

Fungsi manajemen dari seorang manajer ini meliputi:

a. Planning.

b. Organizing.

c. Staffing.

d. Directing.

e. Controlling.

2. Peran Manajemen

Peran manajerial ini maliputi beberapa aktifitas, diantaranya:

a. Interpersonal.

b. Informational.

c. Decisional.

3. Tingkatan Manajemen

Tingkatan manajemen ini meliputi:

a. Tingkat Perencanaan Strategis.

b. Tingkat Pengendalian Manajemen.

c. Tingkat Operasional.

Sistem informasi dapat menyediakan berbagai informasi yang diperlukan oleh seorang manajer

dalam mengambil suatu keputusan. Tingkatan manajemen ini digunakan untuk mengadakan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 75

Page 76: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

hubungan atau komunikasi antara atasan dengan bawahan, sehingga komunikasi tidak terputus.

Sistem Pendukung Keputusan

Sistem pendukung keputusan atau Decision Support System (DSS) merupakan sebuah alat bantu

yang menggunakan aplikasi sistem informasi berbasis komputer. DSS ini digunakan manajer

untuk memecahkan masalah semi struktur, dimana manajer dan komputer harus bekerja sama

sebagai tim pemecah masalah dalam memecahkan masalah yang berada diarea semi struktur.

Tujuan dari DSS adalah sebagai berikut:

1. Membantu manajer membuat keputusan untuk memecahkan masalah semi struktur.

2. Mendukung penilaian manajer bukan mencoba menggantikannya.

3. Meningkatkan efektifitas pengambilan keputusan manajer daripada efisiensinya.

Jenis-jenis DSS menurut tingkat kerumitan dan tingkat dukungan pemecahan masalahnya

adalah sebagai berikut :

1. Mengambil elemen-elemen informasi.

2. Menaganalisis seluruh file.

3. Menyiapkan laporan dari berbagai file.

4. Memperkirakan dari akibat keputusan.

5. Mengusulkan keputusan.

6. Membuat keputusan.

Adapun fokus utama konsep DSS adalah komputer harus digunakan untuk mendukung manajer

tertentu membuat keputusan tertentu untuk memecahkan masalah tertentu. Model DSS terdiri

dari:

1. Model matematika.

2. Database.

3. Perangkat lunak.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini yang melukiskan beberapa

komponen yang mendukung DSS, seperti: Hardware, Software, Data, Model, dan Interaktif

para pemakainya.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 76

Page 77: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

DSS digunakan untuk membantu para manajer untuk memecahkan masalah-masalah semi

struktur. Laporan dari sistem informasi dirancang untuk mendukung secara langsung keputusan

yang terstruktur. Dimana informasi ini meliputi teknik perencanaan dan pengawasan. DSS

memiliki peran khusus dalam pengambilan suatu keputusan, disamping itu DSS dirancang

untuk mendukung tiga tahap dalam pengambilan keputusan model Herbert Simon, yaitu:

Intelijen, Merancang, serta memilih dan menelaah.

Hardware Resources

Pusat pelaksana ini saling berhubungan dengan komputer lain dengan menggunakan sistem

jaringan, sehingga memudahkan dalam pengambilan data didalam organisasi tersebut. Personal

Computer (PC) ini dapat berdiri sendiri atau dapat juga dihubungkan dengan jaringan

telekominikasi untuk mendapatkan informasi yang lebih luas dari PC yang lainnya.

Software Resources

Perangkat lunak DSS sering disebut juga dengan DSS generator. DSS generator ini berisi modul-

modul untuk database, model dan dialouge management. Modul database ini menyediakan

beberapa hal, seperti: creation, interrogation dan maintenance untuk DSS database. DSS

database memiliki kemampuan untuk menemukan sistem database yang telah disimpan.

Sedangkan modul model digunakan untuk menyajikan kemampuan membuat, menjaga dan

memanipulasi ke dalam bentuk model matematika. Model dasar ini menampilkan electronic

spreadsheet. Model dialog digunakan untuk menarik perhatian para pengguna untuk

berhubungan langsung antara pengguna dengan komputer dalam mencari solusi.

Sumber Data

Database DSS berisi data dan informasi yang diambil dari data organisasi, data eksternal, dan

data para manajer secara individu. Itu semua merupakan ringkasan data yang akan dibutuhkan

para manajer dalam mengambil sebuah keputusan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 77

Page 78: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Sumber Model

Model ini berisi kumpulan model matematika, dan teknik analisis yang disimpan kedalam

program dan file yang berbeda-beda. Komponen dari model ini dapat dikombinasikan atau

dipadukan dengan software tertentu guna mendukung sebuah keputusan yang akan diambil.

Sumber Daya Manusia

DSS dapat digunakan oleh para manajer atau staff khusus untuk membuat keputusan alternatif.

DSS ini juga dapat dikembangkan oleh penggunanya sesuai dengan kebutuhan para pengguna

tersebut.

Pengetahuan Tambahan mengenai DSS

Model DSS

Model merupakan komponen yang sangat penting dalam DSS. Model memiliki pengertian

seperti secara sederhana berarti memisahkan dari dunia nyata dengan melukiskan komponen

utama dan menghubungkannya dengan sistem atau dengan kejadian lainnya.

Model dapat berupa fisik dan verbal. Model yang berupa fisik seperti model pesawat, sedangkan

model yang bersifat verbal adalah melukiskan suatu sistem tertentu, model grafik seperti

flowchart dari sistem informasi, dan model matematika.

Para engineer dan scientist telah lama menggunakan model matematik untuk menganalisa

sistem fisik.

Perangkat Lunak DSS

DSS generator merupakan sebutan umum untuk software utama yang dibutuhkan oleh DSS.

DSS generator memadukan dan menggunakan model base, database dan dialogue untuk

melakukan komunikasi dengan DSS.

Electronic Spreadsheet

Lembar kerja elektronik membolehkan pengguna untuk membuat model dengan mengisi data

dan menghubungkannya sesuai dengan format yang telah disediakan. User juga dapat

melakukan beberapa perubahan dan mengevaluasi secara visual hasil yang telah didapat, seperti

mengganti tampilan grafik.

Program ini menyediakan beberapa perintah untuk memanipulasi lembar kerja dan juga berisi

beberapa fungsi, seperti statistik dan perhitungan finansial.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 78

Page 79: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Sistem Pendukung Keputusan Kelompok

Sistem Pendukung Keputusan Kelompok atau Group Decision Support System (GDSS)

merupakan suatu sistem berbasis komputer yang mendukung kelompok-kelompok orang yang

terlibat dalam suatu tugas atau tujuan bersama dan yang menyediakan interface bagi suatu

lingkungan yang digunakan bersama.

Alternatif Model Analisa

Penggunaan DSS melibatkan empat dasar dari kegiatan model analisa, seperti:

1. What if

Disini pengguna dapat mengubah variabel atau berusaha menghubungkan diantara

beberapa varibel dan mengamati hasil dari pergantian tersebut.

2. Sensitifitas

Sensitifitas merupakan kejadian khusus dari what if, sebenarnya hanya satu nilai variabel

yang dapat dirubah dan mengamati hasil dari pergantian tersebut.

3. Goal Seeking

Goal Seeking ini merupakan kebalikan dari what if dan sensitifitas. Dimana kejadian ini

hanya berusaha mengamati bagaimana terjadi perubahan dan mencari apa yang

mempengaruhi perubahan tersebut terhadap varibel lain sehingga target yang ditentukan

dapat tercapai.

4. Optimation

Optimation ini lebih kompleks dan luas daripada goal seeking. Ditahap ini nilai target

berusaha dirubah hingga mencapai nilai yang optimum.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 79

Page 80: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

BAB XV

GERBANG LOGIKA

Apa itu gerbang logika ?Gerbang Logika adalah rangkaian dengan satu atau lebih dari satu sinyal masukan tetapi hanya menghasilkan satu sinyal berupa tegangan tinggi atau tegangan rendah. Dikarenakan analisis gerbang logika dilakukan dengan Aljabar Boolean maka gerbang logika sering juga disebut Rangkaian logika.Rangakaian logika sering kita temukan dalam sirkuit digital yang diimplemetasikan secara elekrtonik dengan menggunakan dioda atau transistor.Ada 7 gerbang logika yang kita ketahui yang dibagi menjadi 2 jenis, yaitu :

1. Gerbang logika InverterInverter (pembalik) merupakan gerbang logika dengan satu sinyal masukan dan satu sinyal keluaran dimana sinyal keluaran selalu berlawanan dengan keadaan sinyal masukan.

Input (A) Output (Y)0 (Rendah) 1 (Tinggi)Tinggi (1) Rendah (0)

Tabel Kebenaran/Logika Inverter

Inverter disebut juga gerbang NOT atau gerbang komplemen (lawan) disebabkan keluaran sinyalnya tidak sama dengan sinyal masukan.

Gambar simbol Inverter (NOT)

Fungsi gerbang NOT- Y = NOT A atau Y = ~A

Misal : A = 1, maka Y = 0 atau Y = NOT 1 = 0.A = 0, maka Y = 1 atau Y = NOT 0 = 1.

2. Gerbang logika non-InverterBerbeda dengan gerbang logika Inverter yang sinyal masukannya hanya satu untuk gerbang logika non-Inverter sinyal masukannya ada dua atau lebih sehingga hasil (output) sinyal keluaran sangat tergantung oleh sinyal masukannya dan gerbang logika yang dilaluinya (NOT, AND, OR, NAND, NOR, XOR, XNOR). Yang termasuk gerbang logika non-Inverter adalah :a. Gerbang AND

Gerbang AND mempunyai dua atau lebih dari dua sinyal masukan tetapi hanya satu sinyal keluaran. Gerbang AND mempunyai sifat bila sinyal keluaran ingin tinggi (1) maka semua sinyal masukan harus dalam keadaan tinggi (1).

Modul Pengantar Teknologi Informasi 80

Page 81: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Gambar simbol Gerbang AND dengan dua imput.

Gambar simbol Gerbang AND dengan tiga input.

Fungsi gerbang AND :Y = A AND BY = A . B = ABMisal : A = 1 , B = 0 maka Y = 1 . 0 = 0.A = 1 , B = 1 maka Y = 1 . 1 = 1.

Input (A) Input (B) Output (Y)0 0 00 1 01 0 01 1 1

Tabel Logika AND dengan dua masukan.

Input(A) Input(B) Input(C) Output(Y)0 0 0 00 0 1 00 1 0 00 1 1 01 0 0 01 0 1 01 1 0 01 1 1 1

Tabel Logika AND dengan tiga masukan.

Untuk mempermudah mengetahui jumlah kombinasi sinyal yang harus dihitung berdasarkan inputanya, gunakan rumus ini :

- 2n , dimana n adalah jumlah input.Contoh :

n = 2 maka 22 = 4, dihitung sebanyak 4kali.

b. Gerbang ORGerbang OR mempunyai dua atau lebih dari dua sinyal masukan tetapi hanya satu sinyal

keluaran. Gerbang OR mempunyai sifat bila salah satu dari sinyal masukan tinggi (1), maka sinyal keluaran akan menjadi tinggi (1) juga.

Gambar simbol Gerbang OR.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 81

Page 82: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Gambar simbol Gerbang OR dengan tiga masukan.

Fungsi gerbang OR :- Y = A OR B . Y = A + B.

atau

Misal : A = 1 , B = 1 maka Y = 1 + 1 = 1.A = 1 , B = 0 maka Y = 1 + 0 = 1.

Tabel Logika Gerbang OR dengan dua masukan.Input (A) Input (B) Output (Y)

0 0 00 1 11 0 11 1 1

Tabel Logika Gerbang OR dengan tiga masukanInput (A) Input (B) Input (C) Output (Y)

0 0 0 00 0 1 10 1 0 10 1 1 11 0 0 11 0 1 11 1 0 11 1 1 1

c. Gerbang NAND (Not-AND)Gerbang NAND mempunyai dua atau lebih dari dua sinyal masukan tetapi hanya satu sinyal

keluaran. Gerbang NAND mempunyai sifat bila sinyal keluaran ingin rendah (0) maka semua sinyal masukan harus dalam keadaan tinggi (1).

Gambar gerbang NAND dalam arti logikanya

Gambar simbol Gerbang NAND standar

Gambar simbol Gerbang NAND tiga masukan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 82

Page 83: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Fungsi gerbang NAND :Y = - AB

Misal : A = 1 , B = 1 maka = 1 . 1 = not 1 = 0.

Tabel Logika Gerbang NAND dengan dua masukan.Input (A) Input (B) Output (AB)0 0 10 1 11 0 11 1 0

Tabel Logika Gerbang NAND dengan tiga masukan.Input (A) Input (B) Input (C) Output (ABC)0 0 0 10 0 1 10 1 0 10 1 1 11 0 0 11 0 1 11 1 0 11 1 1 0

Gerbang NAND juga disebut juga Universal Gate karena kombinasi dari rangkaian gerbang NAND dapat digunakan untuk memenuhi semua fungsi dasar gerbang logika yang lain.

d. Gerbang NOR (Not-OR)Gerbang NOR mempunyai dua atau lebih dari dua sinyal masukan tetapi hanya satu sinyal

keluaran. Gerbang NOR mempunyai sifat bila sinyal keluaran ingin tinggi (1) maka semua sinyal masukan harus dalam keadaan rendah (0). Jadi gerbang NOR hanya mengenal sinyal masukan yang semua bitnya bernilai nol.

Gambar gerbang NOR dalam arti logikanya

Gambar simbol Gerbang NOR standar

Gambar simbol Gerbang NOR tiga masukan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 83

Page 84: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Fungsi gerbang NOR :Misal : A = 1 , B = 1

maka = 1 + 1 = ~1 = 0.

Tabel Logika Gerbang NOR dengan dua masukan.Input (A) Input (B) Output (A+B)

0 0 10 1 01 0 01 1 0

Tabel Logika Gerbang NOR dengan tiga masukan.Input (A) Input (B) Input (C) Output (A+B+C)

0 0 0 10 0 1 00 1 0 00 1 1 01 0 0 01 0 1 01 1 0 01 1 1 0

e. Gerbang XOR (Antivalen, Exclusive-OR)Gerbang XOR disebut juga gerbang EXCLUSIVE OR dikarenakan hanya mengenali sinyal

yang memiliki bit 1 (tinggi) dalam jumlah ganjil untuk menghasilkan sinyal keluaran bernilai tinggi (1).

Gambar simbol Gerbang XOR standar

Fungsi gerbang XOR :Y = A + B

Tabel Logika Gerbang XOR dengan dua masukanInput (A) Input (B) Output (AB+AB)

0 0 00 1 11 0 11 1 0

f. Gerbang XNOR (Ekuivalen, Not-Exclusive-OR)Gerbang XNOR disebut juga gerbang Not-EXCLUSIVE-OR. Gerbang XNOR mempunyai

sifat bila sinyal keluaran ingin benilai tinggi (1) maka sinyal masukannya harus benilai genap (kedua nilai masukan harus rendah keduanya atau tinggi keduanya).

Fungsi gerbang XNOR :Y = ~(A + B)

Modul Pengantar Teknologi Informasi 84

Page 85: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Tabel Logika Gerbang XNOR dengan dua masukanInput (A) Input (B) Output (Y)

0 0 10 1 01 0 01 1 1

Gambar simbol Gerbang XNOR standar

Ringkasan jenis-jenis gerbang logika

Nama Fungsi Lambang dalam rangkaian Tabel kebenaran Cara Kerja

IEC 60617-12 US-NormDIN 40700 (sebelum

1976)

Gerbang-

AND

(AND)

Gerbang ini akan

menghasilkan keluaran 1

hanya apabila semua

masukannya sebesar 1.

Dengan kata lain apabila

salah satu masukannya 0

maka keluarannya pasti 0

Gerbang-OR

(OR)

Keluaran gerbang OR

akan sebesar 0 hanya

apabila semua

masukannya 0. Dan

keluarannya akan sebesar

1 apabila saling tidak ada

salah satu masukannya

yang bernilai 1

Gerbang-

NOT

(NOT,

Gerbang-

komplemen,

Pembalik(Inv

erter))

Pada gerbang ini nilai

keluarannya selalu

berlawanan dengan nilai

masukannya. Apabila

masukannya sebesar 0

maka keluarannya akan

sebesar 1 dan sebaliknya

apabila masukannya

sebesar 1 maka

keluarannya akan sebesar

Modul Pengantar Teknologi Informasi 85

Page 86: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

0

Gerbang-

NAND

(Not-AND)

Kebalikan AND

Berlawanan dengan

gerbang AND, pada

gerbang NAND keluaran

akan selalu 1 apabila

salah satu masukannya 0.

Dan keluaran akan

sebesar 0 hanya apabila

semua masukannya 1

Gerbang-

NOR

(Not-OR)

Kebalikan dari OR

Gerbang-

XOR

(Antivalen,

Exclusive-

OR)

atau

Apabila input A dan B

ada dalam keadaan logika

yang sama, maka output

y akan menghasilkan

logika 0, sedangkan bila

input A dan B ada dalam

keadaan logika yang

berbeda, maka output

akan menjadi logika 1

Gerbang-

XNOR

(Ekuivalen,

Not-

Exclusive-

OR)

Kebalikan

dari NOR

atau

Apabila input A dan B

ada dalam keadaan logika

yang sama, maka output

y akan menghasilkan

logika 1, sedangkan bila

input A dan B ada dalam

keadaan logika yang

berbeda, maka output

akan menjadi logika 0.

XNOR bisa juga

dikatakan memiliki sifat

dari kebalikan XOR.

XNOR dan NOR

hanyalah berbeda pada

langkah ke-empat yaitu

apabila A dan B pada

logika 1 maka output Q

juga 1, bukan 0 seperti

pada logika NOR

Modul Pengantar Teknologi Informasi 86

Page 87: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

TABEL GERBANG LOGIKA

A B A.B(AND) A+B(OR) A’.B’(NAND) A’+B’(NOR) A B(XOR) A’ B’(XNOR)0 0 0 0 1 1 0 10 1 0 1 1 0 1 01 0 0 1 1 0 1 01 1 1 1 0 0 0 1

XOR

ATAU

Y=A’.B+A.B’A B A.B(AND)0 0 00 1 01 0 01 1 1

XNOR

ATAU

Modul Pengantar Teknologi Informasi 87

A

B

Y

Page 88: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Latihan Soal :1. Diketahui rangkaian digital seperti ini :

Persamaan - Y = ( A AND B) OR (C AND D)- Y = (A . B) + (C . D)

- Tabel Logika :Input (A) Input (B) Input (C) Input (D) Output (Y)0 0 0 0 00 0 0 1 00 0 1 0 00 0 1 1 10 1 0 0 00 1 0 1 00 1 1 0 00 1 1 1 11 0 0 0 01 0 0 1 01 0 1 0 01 0 1 1 11 1 0 0 11 1 0 1 11 1 1 0 11 1 1 1 1

Modul Pengantar Teknologi Informasi 88

Page 89: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2. Diketahui rangkaian digital seperti ini :

Persamaan Y = NOT (A AND B AND C) = NOT (A . B . C)

3. Diketahui rangkaian digital seperti ini :

Persamaan

Y = (A AND B) OR (C AND D ) OR (E AND F) . Y = (A . B) + (C . D) + (E . F)

4. Diketahui rangkaian digital seperti ini :

Persamaan- Y = (A OR B) AND (C OR D) - Y= (A + B) . (C + D)

- Tabel Logika :Input (A) Input (B) Input (C) Input (D) Output (Y)0 0 0 0 00 0 0 1 00 0 1 0 00 0 1 1 0

Modul Pengantar Teknologi Informasi 89

Page 90: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

0 1 0 0 00 1 0 1 10 1 1 0 10 1 1 1 11 0 0 0 01 0 0 1 11 0 1 0 11 0 1 1 11 1 0 0 01 1 0 1 11 1 1 0 11 1 1 1 1

5. Y=A.(A’+B)

6. Y=(A’.B)+(A’.C)+(A.B.C)

7. Y = (A’+B).(A’+C).(A+B+C)

Modul Pengantar Teknologi Informasi 90

A

B

A.(A’+B)

A CB

A CB

Page 91: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

8.

9.

10.

11.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 91

AB

CD

Y

AB

CD

Y

BC

A

Page 92: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

12.

BAB XVI

PENGANTAR KEAMANAN KOMPUTER

16.1 Munculnya Kejahatan Komputer

Penyebab Meningkatnya Kejahatan Komputer

Maraknya kejahatan komputer hingga saat ini, yang diindikasikan terus mengalami

peningkatan, disebabkan seperti berikut :

1. Aplikasi bisnis yang menggunakan teknologi informasi dan jaringan komputer semakin

meningkat. Sebagai contoh online banking, e-commerce, Electronic Data Interchange

(EDI).

2. Server terdesentralisasi dan terdistribusi menyebabkan lebih banyak sistem yang harus

ditangani.

3. Meningkatnya kemampuan pemakai di bidang komputer sehingga mulai banyak

pemakai yang mencoba-coba bermain atau membongkar sistem yang digunakannya

(atau sistem milik orang lain).

4. Mudahnya diperoleh software untuk menyerang komputer dan jaringan komputer.

Contohnya seperti SATAN, bahkan hanya membutuhkan sebuah browser Web untuk

menjalankannya. Sehingga seseorang yang hanya dapat menggunakan browser Web

dapat menjalankan program penyerang (attack). Penyerang yang hanya bisa

menjalankan program tanpa mengerti apa maksudnya disebut dengan istilah Script

Kiddie.

5. Kesulitan dari penegak hukum untuk mengejar kemajuan dunia komputer dan

telekomunikasi yang sangat cepat. Hukum yang berbasis ruang dan waktu akan

Modul Pengantar Teknologi Informasi 92

B

C

A

Page 93: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

mengalami kesulitan untuk mengatasi masalah yang justru terjadi pada sebuah sistem

yang tidak memiliki ruang dan waktu..

6. Semakin kompleksnya sistem yang digunakan, seperti semakin besarnya program

(source code) yang digunakan sehingga semakin besar probabilitas

7. Terjadinya lubang keamanan yang disebabkan kesalahan pemrograman (bugs).

8. Semakin banyak perusahaan yang menghubungkan sistem informasinya dengan jaringan

komputer yang global seperti Internet.

16.2 Aspek-aspek Keamanan Komputer

Aspek keamanan komputer

Adalah bentuk pertimbangan yang menyatakan sebuah komputer bisa dinyatakan aman.

Agar sistem informasi serta data yang kita miliki dapat lebih terjaga keamanannya, setiap

perusahaan atau pengguna komputer harus memperhatikan tiga aspek penting, yaitu :

teknologi, manusia, dan proses, atau dikenal sebagai segitiga pengaman atau The Security

Triangle.

Beberapa aspek keamanan komputer meliputi hal-hal seperti berikut ini :

Authentication, yaitu agar penerima informasi dapat memastikan keaslian pesan tersebut

datang dari orang yang dimintai informasi, dengan kata lain informasi tersebut benar-

benar dari orang yang dikehendaki.

Integrity, yaitu keaslian pesan yang dikirim melalui sebuah jaringan dan dapat

dipastikan bahwa informasi yang dikirim tidak dimodifikasi oleh orang yang tidak

berhak dalam perjalanan informasi tersebut.

Nonrepudiation, yaitu hal-hal yang bersangkutan dengan pengirim, pengirim tidak

dapat mengelak bahwa dialah yang mengirim informasi tersebut.

Authority, yaitu informasi yang berada pada sistem jaringan tidak dapat dimodifikasi

oleh pihak yang tidak berhak atas akses tersebut.

Confidentiality, yaitu usaha untuk menjaga informasi dari orang yang tidak berhak

mengakses.

Privacy, yaitu lebih ke arah data-data yang sifatnya privat (pribadi).

Availability, yaitu aspek ketersediaan berhubungan dengan ketersediaan informasi

ketika dibutuhkan.

Access control, yaitu aspek ini berhubungan dengan cara pengaturan akses kepada

informasi. Access control sering kali dilakukan dengan menggunakan kombinasi user ID

dan password pengguna.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 93

Page 94: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

16.3 Konsep Keamanan Komputer

Tujuan/Syarat Keamanan

Secara garis besar, persyaratan keamanan sistem komputer dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu :

1. Kerahasiaan (secrecy)

Secrecy berhubungan dengan hak akses untuk membaca data atau informasi dari suatu

sistem komputer.

2. Integritas (integrity)

Integrity berhubungan dengan hak akses untuk mengubah data atau informasi dari suatu

sistem komputer .

3. Ketersediaan (availability)

Availability berhubungan dengan ketersediaan data atau informasi pada saat yang

dibutuhkan.

Lingkup Pengamanan

Pada prinsipnya pengamanan sistem komputer mencakup empat hal yang sangat mendasar,

yaitu :

1. Pengamanan secara fisik

Pengamanan secara fisik dapat dilakukan dengan menempatkan sistem komputer

pada tempat atau lokasi yang mudah diawasi dan dikendalikan, ruangan yang dapat

dikunci, dan sulit dijangkau orang lain, serta kebersihan ruangan.

2. Pengamanan akses

Ini dilakukan untuk PC yang menggunakan sistem operasi lagging (penguncian) dan

sistem operasi jaringan. Ini dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang sifatnya

disengaja atau tidak disengaja, seperti kelalaian atau keteledoran pengguna yang

sering kali meninggalkan komputer dalam keadaan masih menyala, atau jika berada

pada jaringan komputer tersebut masih berada dalam logon user.

3. Pengamanan data

Pengamanan data dilakukan dengan menerapkan sistem tingkatan atau hierarki

akses di mana seseorang hanya dapat mengakses data tertentu saja yang menjadi

haknya.

4. Pengamanan komunikasi jaringan

Jaringan di sini berkaitan erat dengan pemanfaatan jaringan publik seperti Internet.

Pengamanan jaringan dapat dilakukan dengan menggunakan kriptografi di mana

Modul Pengantar Teknologi Informasi 94

Page 95: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

data yang sifatnya sensitif dienkripsi atau disandikan terlebih dahulu sebelum

ditransmisikan melalui jaringan tersebut.

Bentuk-bentuk Ancaman

Bentuk-bentuk ancaman yang mungkin terjadi pada sistem komputer baik yang berbasis

jaringan maupun tidak pada dasarnya dibedakan menjadi empat kategori, yaitu :

1. Interupsi (Interruption)

Interruption merupakan suatu bentuk ancaman terhadap ketersediaan (availability), di

mana suatu data dirusak sehingga tidak dapat digunakan lagi. Tindakan perusakan yang

dilakukan dapat berupa fisik maupun nonfisik. Perusakan fisik umumnya berupa

perusakan harddisk dan media penyimpanan lainnya serta pemotongan kabel jaringan,

sedangkan perusakan nonfisik berupa penghapusan suatu file-file tertentu dari sistem

komputer.

2. Intersepsi (Interception)

Interception merupakan suatu bentuk ancaman terhadap secrecy, di mana pihak yang

tidak berhak berhasil mendapat hak akses untuk membaca suatu data/informasi dari suatu

sistem komputer. Tindakan yang biasa dilakukan biasanya melalui penyadapan data yang

ditransmisikan lewat jalur publik/umum.

3. Modifikasi (Modification)

Modification merupakan suatu bentuk ancaman terhadap integritas (integrity), di mana

pihak yang tidak berhak berhasil mendapatkan hak akses untuk mengubah suatu data atau

informasi dari suatu sistem komputer.

4. Pabrikasi (Fabrication)

Fabrication merupakan suatu bentuk ancaman terhadap integritas. Tindakan yang biasa

dilakukan adalah dengan meniru dan memasukkan suatu objek ke dalam sistem komputer.

Program Perusak/Pengganggu

1. Bug

Bug merupakan kesalahan-kesalahan yang terdapat pada suatu program aplikasi yang

terjadi secara tidak disengaja. Hal ini umumnya dikarenakan kecerobohan dari pihak

programer pada waktu menulis program tersebut. Bug ini mempunyai dampak yang

bermacam-macam seperti komputer menjadi hang atau bahkan bisa merusak media

penyimpanan pada sistem komputer kita.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 95

Page 96: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2. Chameleons

Chameleons sesuai dengan namanya merupakan program yang diselundupkan atau

disisipkan ke dalam suatu sistem komputer dan berfungsi untuk mencuri data dari sistem

komputer yang bersangkutan.

3. Logic Bomb

Bomb akan ditempatkan atau dikirimkan secara diam-diam pada suatu sistem komputer

yang menjadi target dan akan meledak bila pemicunya diaktifkan. Berdasarkan pemicu

yang digunakan, logic bomb dapat digolongkan menjadi tiga, yaitu software bomb, logic

bomb, dan time bomb. Software bomb akan meledak jika dipicu oleh suatu software

tertentu, logic bomb akan meledak jika memenuhi kondisi tertentu, sedangkan time bomb

akan meledak pada waktu yang telah ditentukan.

4. Trojan Horse

Prnsip kerja dari trojan horse mirip seperti chameleons, bedanya trojan horse akan

melakukan sabotase dan perusakan terhadap sistem komputer yang dijangkitinya.

5. Virus

Pada awalnya virus komputer merupakan suatu program yang dibuat hanya untuk

menampilkan nama samaran serta beberapa baris kata dari pembuatannya, dan sama sekali

tidak membahayakan komputer. Tetapi pada perkembangan selanjutnya pembuat virus

komputer mulai menggabungkan beberapa karakteristik dari beberapa program

pengganggu dan perusak lainnya dan mulailah bermunculan banyak virus yang dibuat

dengan tujuan merusak suatu sistem komputer.

6. Worm

Worm merupakan suatu program pengganggu yang dapat memperbanyak diri dan akan

selalu berusaha menyebarkan diri dari satu komputer ke komputer yang lain dalam suatu

jaringan. Worm menjadikan ukuran suatu file membengkak dan bahkan dapat menguras

kapasitas media penyimpanan.

16.4. Ancaman Keamanan Komputer

Serangan pada suatu sistem jaringan komputer sendiri pada dasranya memiliki tiga gelombang

tren utama yaitu (Schneier, 2000) :

1. Gelombang pertama adalah serangan fisik.

Serangan ini ditujukan kepada fasilitas jaringan, perangkat elektronik, dan komputer.

2. Gelombang kedua adalah serangan sintaktik.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 96

Page 97: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Serangan ini ditujukan terhadap kerentanan (vulnerability) pada software, celah yang ada

pada algoritma kriptografi atau protokol. Serangan Denial of Services (DoS) juga tergolong

pada serangan jenis ini.

3. Gelombang ketiga adalah serangan semantik.

Serangan jenis ini memanfaatkan arti dari isi pesan yang dikirim. Dengan kata lain adalah

menyebarkan disinformasi melalui jaringan, atau menyebarkan informasi tertentu yang

mengakibatkan timbulnya suatu kejadian.

Serangan Lokal

Serangan lokal (Local attack) atau console hacking adalah usaha rekan kita sendiri untuk

mengakses data secara tidak sah. Ada beberapa lapis pengamanan terhadap console

hacking, misalnya mengeset password BIOS, mengeset password screen saver, mengeset

password pada folder, dan mengenkripsi dokumen-dokumen penting.

Bahaya Internet

Infeksi Digital : Virus dan Trojan

Serangan Hacker

Cracker adalah seseorang yang masuk ke sistem orang lain, biasanya di jaringan komputer,

mem-bypass kata sandi atau lisensi program komputer, atau secara sengaja melawan

keamanan komputer.

Hacker menurut EricRaymond didefinisikan sebagai programer yang pandai. Sebuah hack

yang baik adalah solusi yang cantik untuk masalah pemrograman dan “hacking” adalah

proses pembuatannya.

16.5 ENKRIPSI

Konsep Enkripsi

Enkripsi adalah proses yang mengubah suatu data menjadi kode yang tidak bisa

dimengerti (tidak terbaca). Enkripsi berasal dari bahasa Yunani kryptos yang berarti rahasia

atau tersembunyi. Sedangkan ilmu yang mempelajari seluk beluk enkripsi dan deskripsi

(kebalikan enkrispsi) disebut Crytography. Orang yang berusaha memecahkan kode enkripsi

tanpa kuncinya disebut Cryptoanalyst (hacker).

Modul Pengantar Teknologi Informasi 97

Page 98: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Cara Kerja Enkripsi

Enkripsi digunakan untuk menyandikan data-data atau informasi sehingga tidak dapat

dibaca oleh orang yang tidak berhak. Dengan enkripsi, data kita disandikan (encrypted) dengan

menggunakan sebuah kuci (key). Untuk membuka (men-decrypt) data tersebut, juga digunakan

kunci yang dapat sama dengan kunci untuk mengenkripsi (privat key) atau dengan kunci yang

berbeda (public key).

Enkripsi menggunakan semacam algoritma untuk mengubah data atau pesan asli, yang disebut

dengan plain text untuk menjadi cipher text, atau bentuk yang terenkripsi.

Sebaliknya proses untuk mengubah cipher text menjadi plain text disebut dekripsi. Misalnya

kalimat “I Love You” dengan enkripsi Caesar akan menjadi “loryh brx”. Enkripsi Caesar diambil

dari nama Julius Caesar. Aturan dari enkripsi Caesar adalah menggeser huruf sejumlah bilangan

tertentu dengan pesan asli sehingga menjadi huruf lain. Pada contoh di atas, tiap-tiap huruf

pada pesan asli digeser 3 huruf ke kanan.

( a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z )

Pada prinsipnya model implementasi kriptografi dalam enkripsi data dibedakan menjadi dua,

yaitu :

Kriptografi dengan enkripsi simetris, yaitu penggunaan kunci (key) yang sama antara saat

pengiriman data dan penerimaan data. Algoritma yang digunakan seperti Data Encryption

Standart (DES), dan Blowfish.

Kriptografi dengan enkripsi asimetris, yaitu penggunaan kunci (key) yang tidak sama

(berlainan) saat pengiriman data dan penerimaan data. Sistem ini menggunakan dua buah

key, yaitu privat key dan public key.

Model enkripsi yang digunakan secara luas adalah model yang didasarkan pada Data Encryption

Standart (DES), yang diambil oleh biro Standar Nasional A tahun 1977

16.6 KEAMANAN KOMPUTER

Titik Pengamanan

Titik-titik atau lokasi yang harus diamankan pada komputer yang berbasis jaringan Internet

seperti server Web, klien Web (browser Web), Network Operation System (NOS) sebagai

server, dan transaksi data.

Begitu sebuah komputer terhubung ke Internet, maka peluang bagi pengintip semakin besar

untuk menyusup dan mengobrak-abrik file-file kita. Untuk mencegah segala kemungkinan pada

komputer atau jaringan, jangan sekali pun memberikan akses kepada orang yang kurang kita

percayai.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 98

Page 99: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Untuk menghindari hal tersebut, kita perlu melengkapi komputer atau jaringan dengan

beberapa pengaman, di antaranya :

a. Firewall untuk meminimalkan kemungkinan hacker masuk secara jarak jauh. Teliti ketika

hendak melakukan file sharing di jaringan, aturlah dengan tepat siapa saja pengguna yang

berhak mengakses komputer kita. Firewall adalah istilah yang bisa digunakan untuk

menunjuk pada suatu komponen atau sekumpulan komponen jaringan, yang berfungsi

membatasi akses antara dua jaringan.

b. Zone Alarm yang selain bisa melindungi PC dari akses ilegal dalam sebuah jaringan, juga

berfungsi sebagai firewall. Kita dapat memiliki koneksi Internet software ini pada

www.zone-alarm-pro.com atau versi yang gratis di www.zdnet.com. Salah satu fiturnya

yang bagus adalah Trusty IP. Kita bisa memasukkan nomor alamat IP dari teman yang

boleh mengakses PC kita.

Pengamanan E-mail

Akhir-akhir ini virus dan worm sering dikirim melalui attachment e-mail.

Petunjuk mengirim e-mail secara aman

1. Memiliki kunci publik

2. Kirim e-mail berisi kunci publik ke orang-orang yang kita ingin berkorespondensi dengan

mereka menggunakan secure e-mail. Saat e-mail itu tiba di mail client penerima, kunci

publik kita akan secara otomatis ditambahkan ke buku alamat mail client penerima.

3. Ketika membalas surat, e-mail client miliknya dari buku alamat mengetahui kalau kita

mampu bersurat-suratan secara aman. Mail client otomatis akan mengode a-mail yang

akan terkirim tersebut dengan kunci publik milik kita.

4. Saat menerima e-mail, mail client kita secara otomatis membongkar penyandian mail

terkirim tadi dengan kunci privat, sehingga kita bisa membacanya. E-mail yang aman

tidak akan dapat terbaca (dibajak) di tengah jalan.

Tanda Tangan dan Sertifikat Digital

Tanda tangan digital adalah tanda tangan yang dilakukan secara elektronik untuk kepentingan

transaksi digital, seperti e-banking dan e-commerce. Teknologi tersebut memanfaatkan

teknologi kunci publik. Sepasang kunci publik-privat dibuat untuk keperluan sesorang. Kunci

privat disimpan oleh pemiliknya, dan dipergunakan untuk membuat tanda tangan digital.

Sedangkan kunci publik dapat diserahkan kepada siapa saja yang ingin memeriksa tanda tangan

digital yang bersangkutan pada suatu dokumen. Proses pembuatan dan pemeriksaan tanda

Modul Pengantar Teknologi Informasi 99

Page 100: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

tangan ini melibatkan sejumlah teknik kriptografi seperti hashing (membuat ‘sidik jari’

dokumen) dan enkripsi asimetris. Teknologi kunci publik juga bisa dipergunakan untuk

menyandikan/merahasiakan isi dokumen.

Pengamanan Kartu Kredit

Bentuk kejahatan pembobolan kartu kredit adalah bentuk kejahatan yang sering terjadi dalam

transaksi perdagangan di Internet.

Selain bentuk pengamanan dengan menggunakan tandatangan digital dan sertifikat digital

seperti dijelaskan di atas pada waktu yang hampir bersama dengan tern ini lahir protokol yang

disebut Secure Electronic Transactions (SET). Protokol yang didesain untuk mengamankan

transaksi kartu kredit yang menjadi inti kekuatan untuk menumbuhkan pasar sertifikat digital.

Protokol SET, yang akan menjamin transaksi kartu kredit secara online, akan membengkakan

perdagangan lewat Internet (e-commerce). Bank akan menjadi pusat kegiatan e-commerce,

karena mereka menjadi penerbit sertifikat SET dan melayani pembayaran untuk konsumen

maupun pedagang.

Inti dari keamanan dalam protokol SET adalah penggunaan sertifikat digital. Penggunaan

sertifikat digital sebagai sarana pengamanan komunikasi memang membuat e-commerce yang

menggunakan protokol SET menjadi sistem yang aman.

16.7 PEMELIHARAAN SISTEM

Proses pemeliharaan biasanya dilakukan sebelum perangkat atau data yang digunakan terjadi

permasalahan. Artinya bahwa pemeliharaan dilakukan dalam sebagai preventif atau pencegahan

dalam sebuah operasi komputer untuk menghadapi sebuah risiko yang mungkin terjadi.

Perawatan terencana dilakukan dengan mendata :

• Jenis dan fungsi komputer

• Komponen-komponen yang dimiliki komputer

• Lama komputer saat digunakan

• Jumlah komputer yang akan dilakukan perawatan

Perawatan terencana dilakukan menjadi tiga jenis perawatan yaitu :

1. Preventif, yaitu jenis perawatan yang dilakukan untuk mencegah terjadinya berbagai

kemungkinan kerusakan pada sistem komputer. Tindakan preventif tentunya dilakukan

sebelum komputer mengalami masalah atau kerusakan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 100

Page 101: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

2. Prediktif, yaitu jenis perawatan yang dilakukan karena adanya praduga terhadap sebuah

alat atau komponen yang sebenarnya masih berfungsi dengan baik namun diperkirakan

tidak lagi tahan sampai dengan pelaksanaan perawatan preventif pada tahap berikutnya.

3. Korektif, yaitu tindakan perawatan yang difokuskan terhadap pemeriksaan fungsi dari

bagian-bagian utama mesin komputer atau overload.

Perawatan yang tidak terencana yaitu perawatan yang dilakukan secara insidental, tidak dapat

diduga atau direncanakan sebelumnya, sewaktu-waktu bisa dilakukan.

Menjaga Kinerja Sistem

Untuk menjaga kinerja sistem komputer kita, maka perlu dilakukan langkah-langkah sebagai

berikut :

a. Melakukan update program antivirus secara berkala

Saat ini banyak jenis variasi virus yang beredar, kebanyakan di antaranya dapat

dikelompokkan menjadi enam kategori umum, dimana tiap jenis sedikit berbeda cara

kerjanya.

• Virus boot-sector. Menggantikan atau memasukkan dirinya ke dalam boot-sector sebuah

area pada hard drive (atau jenis disk lainnya) yang akan diakses pertama kali saat

komputer dinyalakan. Virus ini dapat menghalangi komputer untuk melakukan

booting dari hard disk.

• Virus file. Menginfeksi aplikasi. Virus ini melakukan eksekusi untuk menyebarkan

dirinya pada aplikasi dan dokumen yang terkait dengannya saat file yang terinfeksi

dibuka atau dijalankan.

• Virus makro. Ditulis dengan menggunakan bahasa pemrograman makro yang

disederhanakan, dan menginfeksi aplikasi Microsoft Office, seperti Word dan Excel.

Sebuah dokumen yang terinfeksi oleh virus makro secara umum akan memodifikasi

perintah yang telah ada dan banyak digunakan (seperti perintah “Save”) untuk

memicu penyebaran dirinya saat perintah tersebut dijalankan.

• Virus multipartite. Menginfeksi baik file dan boot-sector, penjahat berkedok ganda yang

dapat menginfeksikan sistem terus-menerus sebelum ditangkap oleh scanner

antivirus.

• Virus polymorphic. Akan mengubah kode dirinya saat dilewatkan pada mesin yang

berbeda; secara teoritis virus jenis ini lebih susah untuk dapat dideteksi oleh scanner

antivirus, tetapi dalam kenyataannya virus jenis ini tidak ditulis dengan baik,

sehingga mudah untuk diketahui keberadaannya.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 101

Page 102: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Virus stealth. Menyembunyikan dirinya dengan membuat file yang terinfeksi tampak

tidak terinfeksi, tetapi virus jenis ini jarang mampu menghadapi scanner antivirus

terbaru.

Indikasi adanya virus pada komputer dapat dilihat pada penjelasan berikut :

• Penambahan ukuran file tanpa alasan yang jelas. Hal ini mengindifikasikan adanya virus.

• Program tidak berjalan secara normal dan diikuti dengan pesan-pesan error. Atau

adakalanya disertai dengan animasi-animasi (walaupun menarik).

• Adanya perubahan-perubahan struktur direktori tanpa sebab.

• Penurunan jumlah memori yang tersedia yang disebabkan bukan karena komputer

sedang menjalankan program-program komputer.

• Aktivitas sistem keseluruhan berjalan secara lambat. Untuk mengeksekusi program

membutuhkan waktu yang lebih lama dari biasanya.

Sedangkan cara mencegah dan menanggulangi virus masuk ke sistem komputer adalah

sebagai berikut :

• Mengetahui dengan pasti apakah file atau program yang akan dikirim melalui e-mail

tersebut mengandung virus atau tidak.

• Mengetahui dan memastikan attachment e-mail tersebut dari siapa, sebelum disimpan

atau dijalankan.

• Memastikan bahwa kita telah menanti attachment e-mail dari seseorang yang kita kenal

dan percayai.

• Menginstalasi software antivirus sekarang pada sistem komputer.

• Update secara regular sangat penting.

• Mempunyai komputer back-up (cadangan) untuk menyimpan data penting.

• Jika ragu-ragu, hapus beberapa pesan e-mail atau attachment yang mencurigakan dan

kirim e-mail kepada pengirim untuk memberitahu bahwa kita mencurigai suatu

virus.

• Jangan pernah untuk membuka sebuah lampiran dengan ekstensi file : .EXE, .COM,

.VBS, .LNK, .PIF, .SCR, .BAT.

Beberapa langkah dapat kita lakukan untuk menghindarkan sistem dari ancaman virus

maupun akibat-akibat buruk yang ditimbulkan. Langkah-langkah tersebut antara lain :

• Pasang antivirus pada sistem kita,

• Update database program antivirus secara teratur.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 102

Page 103: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Berhati-hati sebelum menjalankan file baru.

• Curigai apabila terjadi keanehan pada sistem kita.

• Back up data kita secara teratur.

b. Melakukan update sistem operasi

Untuk melakukan update pada sebuah sistem operasi biasanya dilakukan bila sistem

tersebut terjadi masalah (crash) pada dukungan sistem aplikasi atau utilitasnya.

c. Melakukan ScanDisk dan Disk Defragmenter secara berkala.

d. Menghapus Temporary Files dan Internet Files.

e. Mengosongkan Recycle Bin.

f. Membersihkan System Tray.

Pada taskbar yang terdapat ikon-ikon, itulah yang disebut System Tray, dan program

dapat meminta Windows untuk menampilkan ikon di situ untuk menampilkan informasi

status dak kita dapat mengklik atau klik kanan untuk membukanya.

g. Setting Registry.

Dalam melakukan menyimpan infomasi berbagai setting dan konfigurasi, Windows

menggunakan registry. Registry merupakan database yang digunakan untuk menyimpan

semua setting dan informasi hardware, software.

h. Tweak UI untuk menambah kecepatan Windows

Tweak UI, sebuah utilitas yang menawarkan penambahan kecepatan pada Windows, juga

memberikan kelebihan yang mengagumkan untuk mengkostumasi dekstop daripada yang

biasa.

i. Kustomasi Menu

Backup Data

Pemeliharaan komputer yang paling sering dan bahkan rutin dilakukan adalah dengan cara

backup data (membuat cadangan data) yaitu dengan cara mengcopy atau menggandakan data

pada tempat tertentu.

Memelihara Perangkat

Rutinitas perawatan sistem komputer bisa diatur sebagai berikut :

a. Perawatan bulanan

• Hapus semua file yang tidak perlu termasuk yang terdapat pada Recycle Bin, selanjutnya

lakukan scan disk atau check disk, dan defragmentasi.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 103

Page 104: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Lakukan backup data pada harddisk secara menyeluruh atau pada file yang baru dan

penting.

• Bersihkan debu-debu dan endapan kotoran yang menempel pada keyboard, bola mouse,

monitor, dan CPU.

• Lakukan pemeriksaan terhadap kabel-kabel yang ada, mungkin terjepit, lecet, atau

bahkan lepas, atur dan rapihkan.

b. Perawatan tengah tahunan atau triwulan

• Bersihkan printer dari debu dan kotoran yang menempel.

• Bersihkan head floppy dan CD menggunakan cleaner floppy dan CD.

• Jika hard disk banyak yang bad, atau sering terjadi kendala sistem, bisa dilakukan format

ulang dan instalasi dengan sistem software yang baru.

• Amati dan lakukan diagnosis pada komponen-komponen penting pada CPU misalnya

prosesor dan laju kipasnya, kalau perlu bongkar dan bersihkan tiap bagian dan uji

ulang kinerja masing-masing komponen tersebut.

BAB XVII

ETIKA PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI

17.1 Dampak Pemanfaatan Teknologi Informasi

I Made Wiryana, pakar teknologi informasi Indonesia, memberikan pendapat bahwa

potensi-potensi kerugian yang disebabkan pemanfaatan teknologi informasi yang kurang tepat

menimbulkan dampak-dampak sebagai berikut :

1. Rasa ketakutan à takut merusakkan, kehilangan kendali, atau secara umum takut

menghadapi sesuatu yang baru.

2. Keterasingan à pengguna komputer cenderung mengisolasi dirinya, dengan kata

lain menaiknya jumlah waktu pemakaian komputer, akan juga membuat mereka

makin terisolasi.

3. Golongan miskin informasi dan minoritas à masih dipertanyakan apakah teknologi

informasi ini akan menghilangkan jurang yang kaya dan miskin atau justru makin

Modul Pengantar Teknologi Informasi 104

Page 105: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

memperlebarnya, apalagi ditambah makin mahalnya software yang digunakan untuk

mengakses informasi tersebut.

4. Pentingnya individu à bila pemanfaatan teknologi informasi dapat dilakukan

dengan tepat, maka individu dapat makin terasa dilayani secara personal, dengan

kata lain pelayanan kasus perkasus, hal ini tampak misalnya pada personalisasi

layanan e-commerce. Harga dan jenis layanan akan berbeda untuk tiap pelanggan.

5. Tingkat kompleksitas serta kecepatan yang sudah tidak dapat ditangani à sistem

yang dikembangkan dengan birokrasi komputer begitu kompleks dan cepat berubah

sehingga sangat sulit bagi individu untuk mengikuti dan membuat pilihan.

6. Makin rentannya organisasi à organisasi yang bergantung pada teknologi yang

kompleks cenderung akan menjadi lebih rentan.

7. Dilanggarnya privasi à ketersediaan sistem pengambilan data yang sangat canggih

memungkinkan terjadinya pelanggaran privasi dengan mudah dan cepat.

8. Pegangguran dan pemindahan kerja à biasanya ketika suatu sistem otomasi

diterapkan, produktivitas dan jumlah tempat pekerjaan sacara keseluruhan

meningkat, akan tetapi beberapa jenis pekerjaan menjadi makin kurang nilainya,

atau bahkan dihilangkan.

9. Kurangnya tanggung jawab profesi à kompleksitas teknolog informasi juga

memberikan kesempatan bagi seseorang melemparkan tanggung jawab pada bagian

lain, atau pada komputer, bahkan yang kebih buruk lagi produsen pun dapat

melepaskan tanggung jawab ini.

10. Kaburnya citra manusia à banyak orang menganggap bahwa mesin telah

mengambil-alih kemampuan manusia.

Etika Penggunaan Teknologi Informasi

Etika secara umum didefinisikan sebagai suatu kepercayaan atau pemikiran yang mengisi

suatu individu, yang keberadaannya bisa dipertanggungjawabkan terhadap masyarakat atas

perilaku yang diperbuat. Moral adalah tradisi kepercayaan mengenai perilaku benar dan salah

yang diakui oleh manusia secara iniversal. Contoh misalnya kita melihat data orang lain atau

perusahaan lain yang menjadi rahasianya, berarti kita bertindak kurang etis.

Menurut James H. Moore professor di Darmouth, berpendapat bahwa etika komputer terdiri

dari dua aktivitas utama yaitu, waspada dan sadar bahwa bagaimana komputer mempengaruhi

masyarakat, karena itu harus berbuat sesuatu dengan merumuskan yang memastikan bahwa

teknologi tersebut digunakan secara tepat.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 105

Page 106: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Pentingnya Etika Komputer

Menurut James Moore, terdapat tiga alasan utama minat masyarakat yang tinggi pada etika

komputer, yaitu kelenturan logis (logical malleability), faktor transformasi dan faktor tak kasat

mata (invisibility factors).

• Kelenturan Logis, yaitu kemampuan komputer untuk melakukan apa pun yang kita

inginkan.

• Faktor transformasi, yaitu komputer bisa mengubah secara drastis cara kita melakukan

sesuatu. Contohnya fasilitas e-mail.

• Faktor tak kasat mata, yaitu semua operasi internal komputer tersembunyi dari

penglihatan, yang membuka peluang pada nilai-nilai pemrograman yang tidak terlihat,

perhitungan yang rumit terlihat dan penyalahgunaan yang tidak tampak.

Hak Sosial dan Komputer

Menurut Deborah Johnson, profesor dari Rensselaer Polytechnic Institute, mengemukakan

bahwa masyarakat memiliki hak atas akses komputer, keahlian komputer, spesialis komputer

dan pengambilan keputusan komputer.

• Hak atas akses komputer, yaitu setiap orang berhak untuk mengoperasikan komputer

dengan tidak harus memilikinya. Sebagai contoh belajar tentang komputer dengan

memanfaatkan software yang ada.

• Hak atas keahlian komputer, pada awal komputer dibuat, terdapat kekhawatiran yang

luas terhadap masyarakat akan terjadinya pengangguran karena beberapa peran telah

digantikan oleh komputer.

• Hak atas spesialis komputer, pemakai komputer tidak semua menguasai akan ilmu yang

terdapat pada komputer yang begitu banyak dan luas.

• Hak atas pengambilan keputusan komputer, meskipun masyarakat tidak berpartisipasi

dalam pengambilan keputusan mengenai bagaimana komputer diterapkan, namun

masyarakat memiliki hak tersebut.

Hak Atas Informasi

Richard O. Masson, seorang profesor di Southern Methodist University, telah

mengklasifikasikan hak atas informasi berupa privasi (privacy), akurasi (accuracy), kepemilikan

(property), dan aksesbilitas (accessibility)

• Hak atas privasi. Sebuah informasi yang sifatnya pribadi baik secara individu maupun

dalam suatu organisasi mendapatkan perlindungan atas hukum tentang kerahasiannya.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 106

Page 107: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Hak atas akurasi. Komputer dipercaya dapat mencapai tingkat akurasi yang tidak bisa

dicapai oleh sistem nonkomputer, potensi ini selalu ada meskipun tidak selalu tercapai.

• Hak atas kepemilikan. Ini berhubungan dengan hak milik intelektual, umumnya dalam

bentuk program-program komputer yang dengan mudahnya dilakukan penggandaan

atau disalin secara ilegal.

• Hak atas akses. Informasi memiliki nilai, di mana setiap kali kita akan mengaksesnya

harus melakukan account atau izin pada pihak yang memiliki informasi tersebut. Sebagai

contoh kita dapat membaca data-data penelitian atau buku-buku online di Internet yang

harus bayar untuk dapat mengaksesnya.

Kontrak Sosial Jasa Informasi

Untuk memecahkan permasalahan etika komputer, jasa informasi harus masuk ke dalam

kontrak sosial yang memastikan bahwa komputer akan digunakan untuk kebaikan sosial.

Kontrak tersebut tidak tertulis tetapi tersirat dalam segala sesuatu yang dilakukan jasa informasi.

Kontrak tersebut menyatakan bahwa :

• Komputer tidak akan digunakan dengan sengaja untuk mengganggu privasi orang

• Setiap ukuran akan dibuat untuk memastikan akurasi pemrosesan data.

• Hak milik intelektual akan dilindungi

Etika IT di Perusahaan

Penerapan etika dalam penggunakan teknologi informasi di perusahaan sangat penting. Etika

tersebut akan mengantarkan keberhasilan perusahaan dalam proses pengambilan keputusan

manajemen. Penerapan etika teknologi informasi dalam perusahaan harus dimulai dari

dukungan pihak manajemen puncak terutama pada Chief Information Officer (CIO).

Kekuatan yang dimiliki CIO dalam menerapkan etika IT pada perusahaannya sangat

dipengaruhi akan kesadaran hukum, budaya etika, dan kode etik profesional oleh CIO itu

sendiri.

Tindakan untuk mencapai operasi komputer yang etis dalam sebuah perusahaan menurut Donn

Parker SRI International, menyarankan agar CIO mengikuti rencana sepuluh langkah dalam

mengelompokkan perilaku dan menekankan standar etika berupa :

• Formulasikan suatu kode perilaku.

• Tetapkan aturan prosedur yang berkaitan dengan masalah-masalah seperti penggunaan

jasa komputer untuk pribadi dan hak milik atas program dan data komputer.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 107

Page 108: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Jelaskan sanksi yang akan diambil terhadap pelanggar, seperti teguran, penghentian, dan

tuntutan.

• Kenali perilaku etis.

• Fokuskan perhatian pada etika secara terprogram seperti pelatihan dan bacaan yang

disyaratkan.

• Promosikan undang-undang kejahatan komputer pada karyawan. Simpan suatu catatan

formal yang menetapkan pertanggungjawaban tiap spesialis informasi untuk semua

tindakan, dan kurangi godaan untuk melanggar dengan program-program seperti audit

etika.

• Mendorong penggunaan program rehabilitasi yang memperlakukan pelanggar etika

dengan cara yang sama seperti perusahaan mempedulikan pemulihan bagi alkoholik atau

penyalahgunaan obat bius.

• Dorong partisipasi dalam perkumpulan profesional.

• Berikan contoh.

17.2 KRIMINALITAS DI INTERNET(CYBERCRIME)

Kriminalitas dunia maya (cybercrime) atau kriminalitas di Internet adalah tindak pidana

kriminal yang dilakukan pada teknologi Internet (cyberspace), baik yang menyerang fasilitas

umum di dalam cyberspace ataupun kepemilikan pribadi. Secara teknis tindak pidana tersebut

dapat dibedakan menjadi off-line crime, semi on-line crime, dan cybercrime.

Model Kejahatan

Menurut motifnya kejahatan di Internet dibagi menjadi dua motif yaitu motif intelektual dan

motif ekonomi, politik, dan kriminal.

• Motif intelektual, yaitu kejahatan yang dilakukan hanya untuk kepuasan pribadi dan

menunjukkan bahwa dirinya telah mampu untuk merekayasa dan mengimplementasikan

bidang teknologi informasi.

• Motif ekonomi, politik, dan kriminal, yaitu kejahatan yang dilakukan untuk keuntungan

pribadi atau golongan tertentu yang berdampak pada kerugian secara ekonomi dan politik

pada pihak lain.

Kejahatan komputer juga dapat ditinjau dalam empat ruang lingkup sebagai berikut :

Modul Pengantar Teknologi Informasi 108

Page 109: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

a. Komputer sebagai instrumen untuk melakukan kejahatan tradisional, seperti digunakan

untuk melakukan pencurian, penipuan, dan pemalsuan melalui Internet, di samping

kejahatan lainnya seperti pornografi terhadap anak-anak, prostitusi online, dan lain-lain.

b. Komputer dan perangkatnya sebagai objek penyalahgunaan, di mana data-data di dalam

komputer yang menjadi objek kejahatan dapat saja diubah, dimodifikasi, dihapus, atau

diduplikasi secara tidak sah.

c. Penyalahgunaan yang berkaitan dengan komputer atau data, yang dimaksud dengan

penyalahgunaan di sini yaitu manakala komputer dan data-data yang terdapat di dalam

komputer digunakan secara ilegal atau tidak sah.

d. Unauthorized acquisition, disclosure or use of information and data, yang berkaitan

dengan masalah penyalahgunakan hak akses dengan cara-cara yang ilegal.

Menurut Bainbridge (1993) dalam bukunya Komputer dan Hukum membagi beberapa macam

kejahatan dengan menggunakan sarana komputer :

• Memasukkan instruksi yang tidak sah, yaitu seorang memasukkan instruksi secara tidak

sah sehingga menyebabkan sistem komputer melakukan transfer uang dari satu rekening

ke rekening lain.

• Perubahan data input, yaitu data yang secara sah dimasukkan ke dalam komputer dengan

sengaja diubah.

• Perusakan data, hal ini terjadi terutama pada data output, misalnya laporan dalam bentuk

hasil cetak komputer dirobek, tidak dicetak, atau hasilnya diubah.

• Komputer sebagai pembantu kejahatan, misalnya seseorang dengan menggunakan

komputer menelusuri rekening seseorang yang tidak aktif, kemudian melakukan

penarikan dana dari rekening tersebut.

• Akses tidak sah terhadap sistem komputer, atau yang dikenal dengan hacking. Tindakan

hacking ini berkaitan dengan ketentuan rahasia bank, karena seseorang memiliki akses

yang tidak sah terhadap sistem komputer bank, sudah tentu mengetahui catatan tentang

keadaan keuangan nasabah dan hal-hal lain yang harus dirahasiakan menurut kelaziman

dunia perbankan.

Menurut Bernstein et. all. 1996, ancaman terhadap penggunaan Internet dapat datang dari

jaringan Internet maupun dari lingkungan dalam (internal). Beberapa jenis ancaman yang dapat

diproteksi ketika komputer terhubung ke jaringan, dapat dikelompokkan menjadi kategori

sebagai berikut :

Modul Pengantar Teknologi Informasi 109

Page 110: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Menguping (eavesdropping). Memantau seseorang atau sekelompok individu yang

melakukan komunikasi data dan mencatat identitasnya untuk disalahgunakan di

kemudian hari.

• Menyamar (masquerade). Seorang pengguna menggunakan identitas pengguna lainnya.

• Pengulangan (reply). Urutan kejadian atau perintah direkam dan dijalankan lagi pada

kesempatan lain untuk memberi efek adanya akses tidak berizin.

• Manipulasi data (data manipulation). Integritas data dirusak selagi masih dalam media

penyimpanan, atau selama ditransmisikan.

• Kesalahan penyampaian (misrouting). Komunikasi untuk seorang pengguna dialihkan ke

pengguna lain, yang dapat pula disusupi informasinya.

• Pintu jebakan atau kuda Trojan (trapdoor). Rutin program dimasukkan secara legal ke

dalam suatu sistem namun apabila dijalankan akan merusak sistem tersebut secara

keseluruhan.

• Virus (viruses). Virus komputer adalah suatu rutin program yang menempel dan menjadi

bagian dari rutin program lainnya serta dapat memperbanyak dirinya sendiri.

• Pengingkaran (repudiation). Seseorang atau lebih masuk ke dalam jaringan dan

melakukan transaksi namun menolak bahwa mereka telah masuk ke dalam sistem

jaringan.

• Penolakan pelayanan (denial of service). Pemasukan rutin program yang dapat

menyebabkan semua akses ke dalam sistem atau aplikasi komputer terinterupsi atau

ditolak.

Bernstein menambahkan ada beberapa keadaan di Internet yang dapat terjadi sehubungan

dengan lemahnya sistem keamanan antara lain :

• Kata sandi seseorang dicuri ketika terhubung ke sistem jaringan dan ditiru atau digunakan

oleh pencuri.

• Jalur komunikasi disadap dan rahasia perusahaan pun dicuri melalui jaringan komputer.

• Sistem Informasi dimasuki (penetrated) oleh pengacau (intruder).

• Server jaringan dikirim data dalam ukuran sangat besar (e-mail bomb) sehingga sistem

macet.

Selain itu tindakan menyangkut masalah keamanan berhubungan dengan lingkungan hukum :

• Kekayaan intelektual (intellectual property) dibajak.

• Hak cipta dan paten dilanggar dengan melakukan peniruan dan atau tidak membayar

royalti.

• Terjadi pelanggaran terhadap ketentuan penggunaan teknologi tertentu.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 110

Page 111: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Dokumen rahasia disiarkan melalui mailing list atau bulletin boards.

• Pegawai menggunakan Internet untuk tindakan asusila seperti pornografi.

Sistem keamanan yang berkaitan dengan masalah keuangan dan e-commerce antara lain :

• Data keuangan dapat dicuri atau dirubah oleh intruder atau hacker.

• Dana atau kas disalahgunakan oleh petugas yang memegangnya.

• Pemalsuan uang.

• Seseorang dapat berpura-pura sebagai orang lain dan melakukan transaksi keuangan atas

nama orang lain tersebut.

Sedangkan menurut Philip Renata ditinjau dari tipenya cybercrime dapat dibedakan menjadi :

a. Joy computing, yaitu pemakaian komputer orang lain tanpa izin.

b. Hacking, yaitu mengakses secara tidak sah atau tanpa izin dengan alat suatu terminal.

c. The trojan horse, yaitu manipulasi data atau program dengan jalan mengubah data atau

instruksi pada sebuah program, menghapus, menambah, menjadikan tidak terjangkau,

dengan tujuan untuk kepentingan pribadi atau orang lain.

d. Data leakage, yaitu menyangkut bocornya data ke luar terutama mengenai data yang

harus dirahasiakan.

e. Data diddling, yaitu suatu perbuatan yang mengubah data valid atau sah dengan cara tidak

sah, mengubah input data, atau output data.

f. To frustate data communication, atau penyia-nyiaan data komputer.

g. Software piracy, yaitu pembajakan software terhadap hak cipta yang dilindungi Hak Atas

Kekayaan dan Intelektual (HAKI).

Beberapa bentuk kejahatan yang berhubungan erat dengan penggunaan teknologi informasi

yang berbasis utama komputer dan jaringan telekomunikasi ini, dalam beberapa literatur dan

praktiknya dikelompokkan dalam beberapa bentuk, antara lain :

• Unathorized Access to Computer System and Service. Kejahatan yang dilakukan dengan

memasuki/menyusup ke dalam suatu sistem jaringan komputer secara tidak sah, tanpa izin

atau tanpa sepengetahuan dari pemilik sistem jaringan komputer yang dimasukinya.

• Illegal Contents. Merupakan kejahatan dengan memasukkan data atau informasi ke

internet tentang sesuatu hal yang tidak benar, tidak etis, dan dapat dianggap melanggar

hukum atau mengganggu ketertiban umum.

• Data Forgery. Merupakan kejahatan dengan memalsukan data pada dokumen-dokumen

penting yang tersimpan sebagai scriptless document melalui Internet.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 111

Page 112: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Cyber Espionage. Merupakan kejahatan yang memanfaatkan jaringan Internet untuk

melakukan kegiatan mata-mata terhadap pihak lain, dengan memasuki sistem jaringan

komputer (computer network system) pihak sasaran.

• Cyber Sabotage and Extortion. Kejahatan ini dilakukan dengan membuat gangguan,

perusakan atau penghancuran terhadap suatu data, program komputer atau sistem jaringan

komputer yang terhubung dengan Internet.

• Offense Against Intellectual Property. Kejahatan ini ditujukan terhadap hak atas kekayaan

intelektual yang dimiliki pihak lain di Internet.

• Infringements of Privacy. Kejahatan ini ditujukan terhadap informasi seseorang yang

merupakan hal yang sangat pribadi dan rahasia.

Fakta Cybercrime Dunia

Fakta-fakta di bawah ini adalah sebagian kejadian yang telah tercatat :

• Tahun 1996, US Federal Computer Incident Response Capability (FedCIRC) melaporkan

bahwa ada lebih dari 2500 insiden di sistem komputer atau jaringan komputer yang

disebabkan oleh gagalnya sistem keamanan atau adanya usaha untuk membobol sistem

keamanan.

• Dari penelitian yang dilakukan oleh American Bar Association menunjukkan bahwa dari

1000 perusahaan, 48 % telah mengalami “computer fraud” dalam kurun 1996-2001.

• Di Inggris, 1996 NCC Information Security Breaches Survey menunjukkan bahwa

komputer naik 200 % dari tahun 1995 ke 1996.

• Tahun 1997, sebuah penelitian yang dilakukan oleh perusahaan Deloitte Touch Tohmatsu

menunjukkan bahwa dari 300 perusahaan di Australia, 37 % (dua di antara lima) pernah

mengalami masalah keamanan sistem komputernya.

• 10 Maret 1997, seorang hacker dari Massachusetts berhasil mematikan sistem

telekomunikasi di sebuah bandara lokal (Worcester, Massachusetts) sehingga mematikan

komunikasi di menara kendali dan menghalau pesawat yang hendak mendarat. Dia juga

mengacaukan sistem telepon di Rutland, Massachusetts.

• Tahun 1988, keamanan sistem mail sendmail dieksploitasi oleh Robert Tapan Morris

sehingga melumpuhkan sistem Internet. Kegiatan ini dapat diklasifikasikan sebagai

“denial of service attack”

• Tahun 1999, CVE mempublikasikan lebih dari 1000 kelemahan sistem. CVE terdiri dari 20

organisasi keamanan (termasuk di dalamnya perusahaan sekuritas dan institusi

pendidikan).

Modul Pengantar Teknologi Informasi 112

Page 113: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

• Tanggal 7 Februari 2000 (Senin) sampai dengan Rabu pagi, 9 Februari 2000, beberapa Web

terkemuka di dunia diserang oleh “distributed denial of service attck” (DDoS attack)

sehingga tidak dapat memberikan layanan (down) selama beberapa jam. Tempat yang

diserang antara lain : Yahoo!, Buy.com, eBay, CNN, Amazon.com, ZDNet, E-Trade.

• 4 Mei 2001, situs Gibson Research Corp. (grc.com) diserang Denial of Service attack oleh

anak berusia 13 tahun sehingga bandwith dari grc.com yang terdiri dari dua (2) koneksi

T1 menjadi habis. Informasi lengkapnya ada di situs www.grc.com .

• Juli 2001 muncul virus SirCam dan worm Code Red (dan kemudian Nimda) yang

berdampak pada habisnya bandwith. Virus SirCam mengirimkan file-file dari disk korban

(beserta virus juga) ke orang-orang yang pernah mengirim e-mail ke korban. Worm Code

Red menyerang server Microsoft IIS yang mengaktifkan servis tertentu (indexing).

• Tahun 2003/2004 dunia bisnis dan teknologi informasi dikejutkan oleh mewabahnya

worm baru bernama Sassser. Paling tidak, tercatat 250.000 komputer di seluruh dunia

telah terinfeksi worm tersebut.

Fakta Cybercrime Indonesia

Menurut pakar Telekomunikasi Media dan Informatika (TELEMATIKA) Indonesia, RM Roy

Suryo dalam Warta Ekonomi No. 9, 5 Maret 2001, kasus-kasus cybercrime yang banyak terjadi

di Indonesia setidaknya ada tiga jenis berdasarkan modusnya, yaitu :

a. Pencurian nomor kredit. Menurut Rommy Alkatiry (Wakil Kabid Informatika KADIN),

penyalahgunaan kartu kredit milik orang lain di Internet merupakan kasus cybercrime

terbesar yang berkaitan dengan dunia bisnis Internet di Indonesia.

b. Memasuki, memodifikasi, atau merusak homepage (hacking). Menurut John S. Tumiwa

pada umumnya tindakan hacker Indonesia belum separah aksi di luar negeri. Perilaku

hacker Indonesia baru sebatas masuk ke suatu situs komputer orang lain yang ternyata

rentan penyusupan dan memberitahukan kepada pemiliknya untuk berhati-hati. Di luar

negeri hacker sudah memasuki sistem perbankan dan merusak database bank.

c. Penyerangan situs atau e-mail melalui virus atau spamming. Modus yang paling sering

terjadi adalah mengirim virus melalui e-mail. Di luar negeri kejahatan seperti ini sudah

diberi hukuman yang cukup berat, berbeda dengan di Indonesia yang sulit diatasi karena

peraturan yang ada masih sulit menjangkaunya.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 113

Page 114: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Sementara itu As’ad Yusuf memerinci kasus-kasus cybercrime yang sering terjadi di Indonesia

menjadi lima, yatu :

• Pencurian nomor kartu kredit.

• Pengambilalihan situs Web milik orang lain.

• Pencurian akses Internet yang sering dialami oleh ISP.

• Kejahatan nama domain.

• Persaingan bisnis dengan menimbulkan gangguan bagi situs saingannya.

Di Indonesia pada Januari 2000, beberapa situs di Indonesia diacak-acak oleh cracker yang

menamakan dirinya “Fabian Clone” dan “naisenodni” (“indonesian” dibaca dari belakang). Situs

yang diserang termasuk Bursa Efek Jakarta, BCA, Indosatnet.

• Selain situs yang besar tersebut masih banyak situs lainnya yang tidak dilaporkan pada

tahun yang sama seorang cracker Indonesia tertangkap di Singapura ketika mencoba

menjebol sebuah perusahaan di Singapura. September dan Oktober 2000, setelah berhasil

membobol bank Lippo, kembali Fabian Clone beraksi dengan menjebol Web milik Bank

Bali.

• 24 Oktober 2000, dua warung Internet (warnet) di Bandung digerebek oleh Polisi

dikarenakan mereka menggunakan account dialup curian dari ISP Centrin.

• Juni 2001 seorang pengguna Internet Indonesia membuat beberapa situs yang mirip

dengan situs klikbca.com, yang digunakan oleh BCA untuk memberikan layanan

perbankan Internet.

• Dampak kejahatan kartu kredit yang dilakukan lewat transaksi online, oleh carder orang

Indonesia, membuat beberapa merchant online di AS dan Australia sudah memasukkan

Indonesia ke dalam daftar hitam mereka.

• Tahun 2004, menurut catatan Vaksincom, tren serangan virus didominasi virus yang

bernama MyDoom, Netsky dan Beagle.

• Tahun 2004 di Indonesia juga dihebohkan jebolnya komputer server Komisi Pemilihan

Umum yang dibobol oleh spyware berasal dari Indonesia bernama Dani Firmansyah, yang

akhirnya, mengacaukan sistem yang ada di KPU.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 114

Page 115: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

XVIIIARSITEKTUR KOMPUTER

18.1 Pendahuluan

Arsitektur disini dapat didefinisikan sebagai gaya konstruksi dan organisasi dari

komponen-komponen sistem komputer. Walaupun elemen-elemen dasar komputer pada

hakekatnya sama atau hampir semuanya komputer digital, namun terdapat variasi dalam

konstruksinya yang merefleksikan cara penggunaan komputer yang berbeda.

Tingkatan Dalam Arsitektur Komputer

Ada sejumlah tingkatan dalam konstruksi dan organisasi sistem komputer. Perbedaan paling

sederhana diantara tingkatan tersebut adalah perbedaan antara hardware dan software.

1. Tingkatan Dasar Arsitektur Komputer

Pada tingkatan ini Hardware sebagai tingkatan komputer yang paling bawah dan paling

dasar, dimana pada hardware ini “layer” software ditambahkan. Software tersebut berada

di atas hardware, menggunakannya dan mengontrolnya. Hardarwe ini mendukung

software dengan memberikan atau menyediakan operasi yang diperlukan software.

Tingkatan dasar arsitektur komputer

2. Multilayerd Machine

Tingkatan dasar arsitektur komputer kemudian dikembangkan dengan memandang sistem

komputer keseluruhan sebagai “multilayered machine” yang terdiri dari beberapa layer

software di atas beberapa layer hardware.

Berikut tingkatan layer tersebut :

7.

6.

5.

SOFTWARE LEVEL

Applications Layer

Higher Order Software Layer

Operating System Layer

4.

3.

2.

1.

HARDWARE LEVEL

Machine LayerMicroprogrammed LayerDigital Logic LayerPhysical Device Layer

Modul Pengantar Teknologi Informasi 115

SOFTWARE LEVEL

HARDWARE LEVEL

Page 116: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Keterangan :

1. Physical Device Layer

Merupakan komponen elektrik dan elektronik yang sangat penting

2. Digital Logic Layer

Elemen pada tingkatan ini dapat menyimpan,memanipulasi, dan mentransmisi data

dalam bentuk represeotasi biner sederhana.

3. Microprogrammed Layer

Menginterprestasikan instruksi bahasa mesin dari layer mesin dan secaa langsung

menyebabkan elemen logika digital menjalankan operasi yang dikehendaki. Maka

sebenarnya ia adalah prosesor inner yang sangat mendasar dan dikendalikan oleh in-

struksi program kontrol primitifnya sendiri yang disangga dalam ROM innernya

sendiri. Instruksi program ini disebut mikrokode dan program kontrolnya disebut

mikroprogram.

4. Machine Layer

Adalah tingkatam yang paling bawah dimana program dapat dituliskan dan memang

hanya instruksi bahasa mesin yang dapat diinterprestasikan secara langsung oleh

hardware.

5. Operating System Layer

Mengontrol cara yang dilakukan oleh semua software dalam menggunakan hard-

ware yang mendasari (underlying) dan juga menyembunyikan kompleksitas hard-

ware dari software lain dengan cara memberikan fasilitasnya sendiri yang memun-

gkinkan software menggunakan hardware tersebut secara lebih mudah.

6. Higher Order Software Layer

Mencakup semua program dalam bahasa selain bahasa mesin yang memerlukan

penerjemahan ke dalam kode mesin sebelum mereka dapat dijalankan. Ketika diter-

jemahkan program seperti itu akan mengandalkan pada fasilitas sistem operasi yang

mendasari maupun instruksi-instruksi mesin mereka sendiri.

7. Applications Layer

Adalah bahasa komputer seperti yang dilihat oleh end-user.

18.2 Central Processing Unit (CPU)

CPU atau satuan merupakan tempat pemrosesan instruksi-instruksi program. Pada

komputer mikro, processor ini disebut microprocessor. CPU terdiri dari dua bagian utama,

yaitu unit kendali ( control unit) dan unit Aritmatika dan logika (arithmethic logic unit).

Modul Pengantar Teknologi Informasi 116

Page 117: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Disamping dua bagian utama tersebut, CPU mempunyai beberapa simpanan yang berukuran

kecil yang disebut register.

Control Unit

Bagian ini bertugas mengatur dan mengendalikan semua peralatan yang ada pada sistem

komputer. Control unit mengatur kapan alat input menerima data dan kapan data diolah serta

kapan ditampilkan pada alat output. Control Unit mengartikan instruksi-instruksi dari program

komputer, membawa data dari alat input ke main memory, mengambil data dari main memory

untuk diolah. Bila ada instruksi untuk perhitungan aritmatika atau perbandingan logika, control

unit mengirim instruksi tersebut ke aritmetic and logic unit. Hasil dari pengolahan data ini

dibawa oleh control unit ke main memory lagi untuk disimpan.

Jadi tugas dari control unit adalah :

1. mengatur dan mengendalikan alat-alat input dan output

2. mengambil instruksi-instruksi dari main memory

3. mengambil data dari main memory kalau diperlukan oleh proses

4. mengirim instruksi ke aritmaetic and logic unit bila perhitungan aritmatik atau perb-

andingan logika serta mengawasi kerja aritmatik dan logika

5. menyimpan hasil proses ke main memory

Arithmetic And Logic Unit (ALU)

Tugas utama dari ALU adalah melakukan semua perhitungan aritmatik atau matematika

yang terjadi sesuai dengan instruksi program. ALU melaukan operasi aritmatik dengan dasar

pertambahan, sedang operasi aritmatik yang lainnya seperti pengurangan, perkalian dan

pembagian dilakukan dengan dasar penjumlahan. Sehingga sirkuit elektronik di ALU yang

digunakan untuk melaksanakan operasi aritmatik ini disebut adder.

Tugas lain ALU adalah melakukan keputusan dari operasi logika sesuai dengan instruksi

program. Operasi logika meliputi perbandingan dua buah elemen logika dengan menggunakan

operator logika, yaitu =, <>, <, >, <+, >=.

18.3 Jenis- Jenis Processor

1. Mikroprosesor 8080

Prosesor ini lahir pada tahun 1974, dengan75 instruksi, memori maksimum 64 Kbyte.

Sistem operasi yang digunakan adalah CP/M dari microsoft

2. Mikroprosesor 6800 dan 6502

Modul Pengantar Teknologi Informasi 117

Page 118: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Mikroprosesor ini dirancang oleh Chuck Peddle yang dikeluarkan oleh Motorola.

Komputer yang menggunakan prosesor ini adalah APPLE I dan II, KIM-1 VIC, dan lain-

lain.

3. Mikroprosesor Z-80

Prosesor yang pertama kali menggunakan RAM.

4. Mikroprosesor 8085

Prosesor ini dikeluarkan oleh Zilog. Produk ini merupakan produk gagal karena kalah

cepat dengan Z-80.

5. Mikroprosesor INTEL 8086/8088

Prosesor ini berbasis 16 bit. Mempunyai dua mode kerja. Mode pertama disebut mode

minimum, dimana prosesor bekerja sendiri. Mode kedua disebut mode maksimum yang

memungkinkan terjadinya pemakaian prosesor ganda. Dalm hal ini Intel menyediakan

prosesor pasangannya 8087 yang merupakan prosesor khusus untuk prosesor matematis.

6. Mikroprosesor 6800

Prosesor ini dikeluarkan oleh Motorola dengan struktur 16 bit tetapi internalnya 32 bit.

Prosesor ini cocok sekali digunakan dengan sistem operasi UNIX. Komputer yang

menggunakan prosesor ini adalah Apple Machintosh.

7. Mikroprosesor 80286

Versi ini adalah lanjutan dari 8086 dengan arsitektur 16 bit murni dan memiliki 16 MB.

Komputer yang terkenal adalah IBM AT.

8. Mikroprosesor 80386

Komputer dengan arsitektur 32 bit murni dan mampu memiliki memori hingga 4 GB.

9. Mikroprosesor 68020 dan 68030

Prosesor ini bekerja pada 32 bit dengan kecepatan 15,7 MHz.. Kelebihan prosesor ini

adalah adanya cache memori internal.

10. Mikroprosesor 80486

Prosesor ini memiliki prosesor 80386 beserta FPU 80387 ditambah dengan cache memory

internal.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 118

Page 119: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

18.4. Komunikasi dan Jaringan Komputer

Dunia komputer kaya akan informasi. Setiap saat kita membutuhkan pemindahan

informasi dari satu tempat ke tempat lain. Karena itu pada dunia komputer dikenal system

komunikasi data. Data akan ditransmisikan dari suatu tempat ke tempat lain yang

membutuhkan.

Jenis Transmisi Data :

1. On-Line; adalah segala transmisi yang mengaah lengsung ke komputer dengan diatur

komputer.

2. Off-line ; yaitu komunikasi tidak langsung ke komputer melainkan ditulis terlebih

dahulu ke da;am tape, disk dan lainnya. Sistem ini tidak interaktif ini disebabkan tidak

adadanya komputer yang dihubungkan pada lokasi dimana data dikirimkan, sehingga

tidak ada data tanggapan data tersebut telah diterima.

Kecepatan Transmisi

Kecepatan transmisi data ditentukan oleh banyal factor seperti media pengirimnya seperti

kabel, udara (gelombang radio), serat optik dan lainnya. Satuan kecepatan transmisi data adalah

baud. Satu baud identik dengan 1 bps (bit per second). Berbagai alat elektronik memiliki

kemampuan tersendiri. Unit komputer kecepatannya berkisar antara 30 bps hingga 100 Mbps.

Gangguan Transmisi

1. Noise, yaitu sinyal random tak diperlukan yang diambil (terserap) oleh channel tersebut.

Kualitas channel bisa dinyatakan menurut signal – to – noise ratio (rasio sinyal terhadap

noise)nya, yang ini diukur dalam decibel, dB semakin rendah nilainya maka akan semakin

baik.

2. Distorsi , yaitu perubahan pada bentuk sinyal yang disebabkan oleh sesuatu seperti absorpsi

(penyerapan) sinyal 9attenuation) dan delay oleh media.

Sistem jalur

Transmisi bisa dilakukan dalam tiga mode yaitu :

1. Simplex ; transmisi hanya bisa dilakukan dalam satu arah

2. Half Duplex; transmisi bisa dilakukan dalam dua arah, namun tidak secara serentak

3. Duplex; transmisi bisa dilakukan dalam dua arah secera serentak.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 119

Page 120: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Peralatan Transmisi

1. Modem adalah kependekan dari modulator-demodulator. Fungsinya adalah memodulasi

sinyal ke dalam frekuensi yang sesuai untuk transmisi dan untuk mendemodulasi sinyal

tersebut pada ujung penerima.

2. Accoustic coupler, bisa menggunakan handset telepon. Alat ini cocok untuk transmisi

kecepatan rendah.

3. Multiplexor, alat yang digunakan untuk menangani pesan yang masuk dan yang keluar

4. Dataplex atau concentrator, untuk mengurangi biaya transmisi. Ia menghubungkan se-

jumlah terminal yang saling berdekatan namun tidak menghubungkan ke komputer sent-

ral.

Keuntungan menggunakan Jaringan

1. Pembagian (penggunaan secara bersama) sumber daya dan informasi

2. Pengaturan fasilitas local tanpa kehilangan kontrol sentral

3. Pendistribusian muatan kerja dan muatan pemrosesan yang pas

4. Fasilitas komunikasi yang lebih baik

Model Arsitektur Jaringan OSI ( Open System Interconnection)

1. Layer kontrol fisik, adalah tingkat koneksitas elektris, transmisi sinyal dan data dalam

bentuk biner mentah

2. Layer hubungan data adalah tingkat dimana data ditransmisi dalam unit-unit kecil dengan

menggunakan protocol yang sesuai untuk mengontrol dan mengecek transmisi yang ben-

ar. Unit-unit data tersebut disebut frame yakni karakter yang ditransmisikan secara tak

sinkron atau blok karakter yang ditransmisikan secara sinkron

3. Layer jaringan adalah tingkat yang memberikan kontrol antara point pengirim dan pener-

imaan yang berebelahan dalam jaringan.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 120

Page 121: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

4. Layer transport adalah tingkat yang memberikan layanan end-to end antara komputer

host. Ia mengangani pengalamatan, kontrol kesalahan dan transfer data reguler.

5. Layer session adalah tingkat yang menangani penetapan koneksi antara host dan menan-

gani manajemen dialog

6. Layer perentasi adalah tingkat yang mengangani bentuk standar untuk pemrosesan data

misalnya layout yang digunakan untuk tampilan VDU

7. Layer aplikasi adalah tingkat yang dikontrol pemakai dalam menentukan data apa yang

akan ditransmisikan dan begaimana ia akan dikirimkan dan diterima.

Bentuk – Bentuk Jaringan

1. Star, bebrapa node dihubungkan dengan suatu node pusat yang membentuk jaringan sep-

erti bintang. Semua komunikasi ditangani dan diatur langsung oleh central node. Central

node biasanya berupa komputer node lainnya yang beberapa terminal atau komputer mini

atau mikro melali suatu link.

2. Hierarchical Tree Network

Jaringan ini berbentuk pohon yang bercabang yang terdiri dari central node dihubungkan

dengan node lain secara berjenjang. Biasanya berupa mainframe sebagai host yang

merupakan jenjang tertinggi yang bertugas mengkoordinasi dan menendalikan node

jenjang dibawahnya yang dapat berupa mino computer atau microcomputer.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 121

Page 122: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

3. Loop Network

Merupakan hubungan antar node secara serial dalam bentuk suatu lingkaran tertutup.

Dalam bentuk ini tak ada central node atau host node, semua punya status yan sama.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 122

Page 123: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

4. Bus Network

Bentuk ini menghubungkan beberapa node dalam jalur data (bus). Masing-masing niode

dapat melakukan tugas-tugas operasi yang berbeda-beda, tidak ada central node.

5. Ring Network

Bentuk ini merupakan gabungan bentuk loop dan bus network. Jika salah satu node tidak

berfungsi atau rusak, maka tidak akan mempengaruhi komunikasi node yang lainnya

karena terpisah dari jalur data.

Modul Pengantar Teknologi Informasi 123

Page 124: PENGETAHUAN DASAR KOMPUTER · Sistem Bilangan Heksadesimal Bilangan yang mutlak dipahami dalam memakai bahasa Assembler. Hal ini disebabkan berbagai perintah assembler baik dalam

Kebaikan dan Keburukan dari bentuk-bentuk Network

Bentuk

Network

Kebaikan Keburukan

Star Kontrol manajemen lebih

mudah karena terpusat

Kalau central node rusak, maka semua tidak

berfungsiHierarchical Kontrol manajemen lebih

mudah karena terpusat dibagi

dalam jenjang-jenjang

Bila salah satu node rusak, maka node jenjang

bawahnya tidak dapat berfungsi

Loop Semua node mempunyai status

yang sama

Bila salah satu node rusak maka akan

menggganggu komunikasi node yang lainnya

sertaBus Bila salah satu node rusak tidak

akan mengganggu yang

lainnya karena tiaop-tiap node

tidak berhubngan langsung

tetapi lewat bus

Bila bus rusak, semua node tidak dapat

berfungsi dan kontrol manajemen lebih sulit

karena desentralisasi

Ring Sama dengan bus Terlalu bnayak link sehingga biaya mahal dan

kontrol manajemn sulit karena desentralisasi

Modul Pengantar Teknologi Informasi 124