Pengertian Laju Reaksi -...

4
Pengertian Laju Reaksi Author : Etna Rufiati Publish : 31-07-2011 22:46:49 Siswa mampu menginterpretasi dan mengkomunikasikan hasil percobaan yang diamatinya serta dapat meramalkan hasil penerapan konsepnya untuk memahami konsep laju reaksi dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya. - Bagaimana suatu laju reaksi dapat diukur? - Faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi laju reaksi? - Bagaimana hubungan laju reaksi dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya? - Apa yang terjadi pada zat pereaksi sehingga berubah menjadi zat hasil reaksi? Bab ini mempelajari cepat lambatnya suatu reaksi kimia berlangsung dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Besi lebih cepat berkarat di udara lembab daripada di udara kering; makanan lebih cepat membusuk bila tidak didinginkan. Kedua contoh reaksi ini mempunyai laju bervariasi menurut kondisi reaksi. Mengetahui laju suatu reaksi sangat penting bagi industri kimia, karena suatu industri ingin memperoleh hasil yang menguntungkan. Oleh karena itu, umumnya reaksi kimia diupayakan dapat berlangsung cepat, mudah, dan murah. Misalnya dalam pembuatan gas NH3 dari unsur-unsurnya diperlukan beberapa kondisi tertentu agar reaksinya dapat ekonomis dan efisien. Bagaimanapun, dalam upaya meningkatkan laju reaksi, perlu diperhatikan adanya faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi. Faktor tersebut meliputi jenis pereaksi dan hasil reaksi, jenis pelarut, konsentrasi pereaksi, luas permukaan bidang sentuh, suhu, dan katalis. A. PENGERTIAN LAJU REAKSI Secara umum reaksi kimia dapat dinyatakan sebagai: Pereaksi (A) à Hasil reaksi (B) Selama reaksi berlangsung, konsentrasi pereaksi berkurang dan konsentrasi hasil reaksi bertambah. Oleh karena itu, laju reaksi dapat didefinisikan sebagai berkurangnya konsentrasi pereaksi atau bertambahnya konsentrasi hasil reaksi tiap satuan waktu. Biasanya satuan laju reaksi dinyatakan dalam molar per detik. Untuk reaksi yang lambat satuan waktu dapat digunakan menit, jam, atau yang lain. Gambar 3.1 Hubungan perubahan konsentrasi dan waktu Laju reaksi dapat dirumuskan sebagai: v (A) = - D [A] v (B) = + D [B] D t D t v(A) dan v(B): laju reaksi terhadap zat A dan zat B Terdapat perbedaan antara laju reaksi sesaat dengan laju reaksi rata-rata. Laju reaksi sesaat merupakan laju pada saat tertentu. Sedang laju reaksi rata-rata adalah harga rata-rata dari laju reaksi pada suatu interval waktu. Namun laju reaksi rata-rata akan mendekati harga laju reaksi sesaat, bila interval waktunya sangat pendek. Contoh soal Pada reaksi berikut : 4NH3(g) + 5O2(g) à 4NO(g) + 6H2O(g); suatu saat NH3 bereaksi dengan laju reaksi 0,24 M/detik. Berapa laju reaksi terhadap oksigen? Berapa laju reaksi terhadap H2O? Penyelesaian: v(NH3) = - 0,24 M/det Dengan menggunakan koefisien reaksi, maka v(O2) : v(NH3) = 5 : 4. V(O2) = - 5/4 x 0,24 M/det. Jadi v(O2) = - 0,30 M/det. Dengan cara yang sama, maka v(H2O) = + 6/4 x 0,24 M/det. = + 0,36 M/det. Page 1

Transcript of Pengertian Laju Reaksi -...

Page 1: Pengertian Laju Reaksi - skp.unair.ac.idskp.unair.ac.id/.../PengertianLajuReak_EtnaRufiati_10867.pdf · Berapakah laju reaksi terhadap ion ClO-? Bila soal nomor (3) percobaan dilanjutkan,

Pengertian Laju Reaksi

Author : Etna Rufiati

Publish : 31-07-2011 22:46:49

Siswa mampu menginterpretasi dan mengkomunikasikan hasil percobaan yang diamatinyaserta dapat meramalkan hasil penerapan konsepnya untuk memahami konsep laju reaksidengan faktor-faktor yang mempengaruhinya.- Bagaimana suatu laju reaksi dapat diukur?- Faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi laju reaksi?- Bagaimana hubungan laju reaksi dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya?- Apa yang terjadi pada zat pereaksi sehingga berubah menjadi zat hasil reaksi?Bab ini mempelajari cepat lambatnya suatu reaksi kimia berlangsung dan faktor-faktor yangmempengaruhinya. Besi lebih cepat berkarat di udara lembab daripada di udara kering; makanan lebih cepatmembusuk bila tidak didinginkan. Kedua contoh reaksi ini mempunyai laju bervariasi menurut kondisi reaksi.Mengetahui laju suatu reaksi sangat penting bagi industri kimia, karena suatu industri ingin memperoleh hasilyang menguntungkan. Oleh karena itu, umumnya reaksi kimia diupayakan dapat berlangsung cepat, mudah,dan murah. Misalnya dalam pembuatan gas NH3 dari unsur-unsurnya diperlukan beberapa kondisi tertentuagar reaksinya dapat ekonomis dan efisien. Bagaimanapun, dalam upaya meningkatkan laju reaksi, perludiperhatikan adanya faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi. Faktor tersebut meliputi jenis pereaksi danhasil reaksi, jenis pelarut, konsentrasi pereaksi, luas permukaan bidang sentuh, suhu, dan katalis. A. PENGERTIAN LAJU REAKSI Secara umum reaksi kimia dapat dinyatakan sebagai: Pereaksi (A) à Hasil reaksi (B)Selama reaksi berlangsung, konsentrasi pereaksi berkurang dan konsentrasi hasil reaksi bertambah. Olehkarena itu, laju reaksi dapat didefinisikan sebagai berkurangnya konsentrasi pereaksi atau bertambahnyakonsentrasi hasil reaksi tiap satuan waktu. Biasanya satuan laju reaksi dinyatakan dalam molar per detik.Untuk reaksi yang lambat satuan waktu dapat digunakan menit, jam, atau yang lain.Gambar 3.1 Hubungan perubahan konsentrasi dan waktuLaju reaksi dapat dirumuskan sebagai: v (A) = - D [A] v (B) = + D [B] D t D tv(A) dan v(B): laju reaksi terhadap zat A dan zat BTerdapat perbedaan antara laju reaksi sesaat dengan laju reaksi rata-rata. Laju reaksi sesaat merupakan lajupada saat tertentu. Sedang laju reaksi rata-rata adalah harga rata-rata dari laju reaksi pada suatu interval waktu.Namun laju reaksi rata-rata akan mendekati harga laju reaksi sesaat, bila interval waktunya sangat pendek.Contoh soal

Pada reaksi berikut : 4NH3(g) + 5O2(g) à 4NO(g) + 6H2O(g); suatu saat NH3 bereaksi dengan lajureaksi 0,24 M/detik.Berapa laju reaksi terhadap oksigen?Berapa laju reaksi terhadap H2O?

Penyelesaian: v(NH3) = - 0,24 M/det

Dengan menggunakan koefisien reaksi, maka v(O2) : v(NH3) = 5 : 4.

V(O2) = - 5/4 x 0,24 M/det. Jadi v(O2) = - 0,30 M/det.

Dengan cara yang sama, maka v(H2O) = + 6/4 x 0,24 M/det. = + 0,36 M/det.

Page 1

Page 2: Pengertian Laju Reaksi - skp.unair.ac.idskp.unair.ac.id/.../PengertianLajuReak_EtnaRufiati_10867.pdf · Berapakah laju reaksi terhadap ion ClO-? Bila soal nomor (3) percobaan dilanjutkan,

Pengertian Laju Reaksi

Perhatikan reaksi penguraian berikut: 2N2O5(g) à 4NO2(g) + O2(g) Berapakah laju reaksi rata-rata terhadap [O2], bila dalam 10 menit [O2] bertambah dari 0,000M menjadi 0,0021M?Hitunglah harga laju reaksi terhadap N2O5 dan NO2 pada saat yang sama.

Penyelesaian:a. v(O2) = + (0,0021 - 0,000) M = 3,5 x 10-6 M/det. 60 x 10 detik b. v(N2O5) = - 2/1 x v(O2) = - 2 x 3,5 x 10-6 M/det. = - 7 x 10-6 M/det. v(NO2) = + 4/1 x v(O2) = + 4 x 3,5 x 10-6 M/det. = + 1,4 x 10-5 M/det.LATIHAN 3.1

Pengukuran laju untuk reaksi: CO(g) + NO2(g) ® CO2(g) + NO(g);

Coklat merah tidak berwarna

Penentuan laju reaksi di atas dapat dilakukan dengan mengukur waktu berdasarkan perubahan warna.Terangkan alasannya.Bagaimana rumusan laju reaksi terhadap [NO2] dan [NO]? Dari 2N2O5(g) ® 4NO(g) + O2(g), diperoleh data sebagai berikut:

Waktu

[N2O5]

600 detik

1,24 x 10-2 M

1200 detik

0,93 x 10-2 M

Page 2

Page 3: Pengertian Laju Reaksi - skp.unair.ac.idskp.unair.ac.id/.../PengertianLajuReak_EtnaRufiati_10867.pdf · Berapakah laju reaksi terhadap ion ClO-? Bila soal nomor (3) percobaan dilanjutkan,

Pengertian Laju Reaksi

Hitunglah laju rat-rata penguraian N2O5.Bagaimanakah hubungan laju reaksi terhadap N2O5, NO, dan O2?Berapakah laju terhadap NO dan O2? Reaksi: I-(aq) + ClO-(aq) ® Cl-(g) + IO-(aq) berlangsung pada 25°C. Dari hasil percobaan diperolehdata:

Waktu

[I-]

200 detik

1,6 x 10-3 M

800 detik

1,01 x 10-3 M

Hitunglah laju reaksi ion I- selama interval waktu reaksi sesuai data.Berapakah laju reaksi terhadap ion ClO-? Bila soal nomor (3) percobaan dilanjutkan, maka bagaimanakah [I-] pada 1400 detik?

Bagaimana pula laju reaksi ion I- pada interval waktu dari 800 detik ke 1400 detik?

Page 3

Page 4: Pengertian Laju Reaksi - skp.unair.ac.idskp.unair.ac.id/.../PengertianLajuReak_EtnaRufiati_10867.pdf · Berapakah laju reaksi terhadap ion ClO-? Bila soal nomor (3) percobaan dilanjutkan,

Pengertian Laju Reaksi

Berikut data laju reaksi: 2N2O5(g) à 4NO2(g) + O2(g)

No. Waktu (detik) [O2] M1. 0 0,0002. 1200 0,00363. 2400 0,0057

Berapakah laju pembentukan O2 pada interval waktu antara 0 - 1200 detik?Hitung pula laju pembentukan O2 pada interval waktu antara 1200 - 2400 detik.Untuk interval waktu dari 0 hingga 2400 detik, berapakah laju reaksi O2?Bagaimana laju penguraian N2O5 pada interval waktu 0 - 1200 detik, 1200 - 2400 detik, dan 0 - 2400 detikdibanding dengan laju pembentukan O2 pada waktu yang sama?Tentukan laju penguraian N2O5 pada tiga interval waktu sesuai dengan soal nomor (d).

Page 4