Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

8
Puteri Siti Salmiati 15308070 Pengamanan Terbaik Ledakan PLTN di Jepang Radiasi Nuklir adalah perambatan gelombang elektromaknetik yang diakibatkan karena terjadinya proses reaksi inti atom. Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) yang diberitakan menggunakan bahan bakarnya Uranium 235, tentu saja akan mengeluarkan radiasi nuklir terus-menerus dengan waktu yang sangat lama dan hal ini akan membahayakan jiwa manusia bila tidak dikontrol dengan baik. Uranium 235 yang menjadi bahan bakar PLTN adalah sejenis zat radioaktif yang diketemukan oleh Arthur Jeffrey pada tahun 1935, dan zat radioaktif ini mempunyai waktu paruh (half life) selama 700 juta tahun dan mengeluarkan energy sebesar 202,5 MeV. Artinya, besaran radiasi yang dipancarkan oleh uranium 235 akan berkurang separuhnya setiap 700 juta tahun dst. Sampai radiasi yang dipancarkan uranium ini habis dimakan waktu. Bilamana radiasi nuklir ini berinteraksi terhadap tubuh manusia dan terjadi proses ionisasi, maka bagian tubuh yang terkena radiasi tersebut akan menimbulkan efek biologis yang dapat membunuh jaringan sel-sel yang berada didalam tubuh. Satuan dosis untuk mengukur besaran paparan radiasi yang banyak digunakan adalah Sievert (Sv). Dosis ini menyatakan evaluasi kuantitatif mengenai dampak biologi dari radiasi pengion seperti pada aspek fisik. 1 Sv = 1000 mSv (milli Sieverts) = 1,000,000 μSv (micro Sieverts) = 100 rem = 100,000 m rem (milli rem), sebagai contoh; dosis yang diizinkan untuk penambang uranium adalah 1 m Sv dalam satu tahun. Artinya, dosis yang diterima si penambang uranium merupakan dosis akumulasi dalam satu tahun hanya sebesar 1m Sv dan bukan dosis yang diterima sekaligus. Bahaya radiasi dapat pula berdampak pada efek somatic dan efek genetic tergantung dari sel-sel mana saja yang terkena radiasi.

description

tugas kuliah keslingker

Transcript of Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

Page 1: Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

Puteri Siti Salmiati

15308070

Pengamanan Terbaik Ledakan PLTN di Jepang

Radiasi Nuklir adalah perambatan gelombang elektromaknetik yang diakibatkan karena terjadinya proses

reaksi inti atom. Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) yang diberitakan menggunakan bahan bakarnya

Uranium 235, tentu saja akan mengeluarkan radiasi nuklir terus-menerus dengan waktu yang sangat lama dan

hal ini akan membahayakan jiwa manusia bila tidak dikontrol dengan baik.

Uranium 235 yang menjadi bahan bakar PLTN adalah sejenis zat radioaktif yang diketemukan oleh Arthur

Jeffrey pada tahun 1935, dan zat radioaktif ini mempunyai waktu paruh (half life) selama 700 juta tahun dan

mengeluarkan energy sebesar 202,5 MeV. Artinya, besaran radiasi yang dipancarkan oleh uranium 235 akan

berkurang separuhnya setiap 700 juta tahun dst. Sampai radiasi yang dipancarkan uranium ini habis dimakan

waktu.

Bilamana radiasi nuklir ini berinteraksi terhadap tubuh manusia dan terjadi proses ionisasi, maka bagian

tubuh yang terkena radiasi tersebut akan menimbulkan efek biologis yang dapat membunuh jaringan sel-sel

yang berada didalam tubuh.

Satuan dosis untuk mengukur besaran paparan radiasi yang banyak digunakan adalah Sievert (Sv). Dosis

ini menyatakan evaluasi kuantitatif mengenai dampak biologi dari radiasi pengion seperti pada aspek fisik. 1 Sv

= 1000 mSv (milli Sieverts) = 1,000,000 μSv (micro Sieverts) = 100 rem = 100,000 m rem (milli rem), sebagai

contoh; dosis yang diizinkan untuk penambang uranium adalah 1 m Sv dalam satu tahun. Artinya, dosis yang

diterima si penambang uranium merupakan dosis akumulasi dalam satu tahun hanya sebesar 1m Sv dan bukan

dosis yang diterima sekaligus. Bahaya radiasi dapat pula berdampak pada efek somatic dan efek genetic

tergantung dari sel-sel mana saja yang terkena radiasi.

Skema PLTN / sumber: http://reactor.engr.wisc.edu

Prinsip kerja PLTN hampir sama seperti Pembangkit Listrik Konvensional (PLK), bedanya hanya panas yang

digunakan untuk menghasilkan uap tidak dihasilkan dari pembakaran minyak atau batu bara, akan tetapi

dihasilkan dari reaksi pembelahan inti atom uranium 235 di dalam suatu reaktor nuklir. Kemudian tenaga panas

yang dihasilkan dari proses fisi inti atom tersebut digunakan memanasi air untuk menghasilkan uap di dalam

sistem pembangkit uap (Steam Generator) dan selanjutnya uap tersebut digunakan untuk menggerakkan

turbin generator sebagai pembangkit tenaga listrik seperti diilustrasikan pada gambar di atas.

Karena radiasi yang dihasilkan dalam proses pembelahan inti atom atau fisi nuklir dapat membahayakan

lingkungan di sekitar reaktor, maka diperlukan sebuah pelindung di sekeliling reaktor nuklir agar radiasi dari zat

Page 2: Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

radioaktif di dalam reaktor tidak menyebar ke lingkungan di sekitar reaktor. Dan perisai yang digunakan

biasanya adalah dinding beton.

Yang menjadi masalah di PLTN Fukushima-Jepang adalah perisai beton yang digunakan sebagai pelindung

penyebaran radiasi tersebut dilaporkan retak/bocor akibat gempa, dan juga adanya kerusakan pada sistem

pendinginan sehingga dikhawatirkan panas yang berlebihan akan merusak tabung reaktor nuklir dan tentu saja

akan mengeluarkan radiasi nuklir yang sangat besar dan membahayakan jiwa manusia.

Reaktor Fukushima menganut prinsip dasar pengelolaan reaktor nuklir yang dikenal dengan istilah 3C,

yang berarti Control, Cool, dan Contain. Dalam kondisi apapun, termasuk bencana (reaktor juga dirancang

hingga gempa 9 SR), reaktor nuklir harus selalu dapat di –Control. Dan fungsi Control ini terbukti bekerja baik.

Hal ini terbukti saat gempa terjadi, seluruh reaktor berhenti (shutdown), yang mengurangi terjadinya risiko

kebocoran. Setelah berhenti, reaktor ini membutuhkan langkah pendinginan (cooling) karena dengan

terhentinya reaksi fisi dalam reaktor, teras tempat berlangsungnya proses tidak langsung mendingin. Bangunan

teras yang terendam air masih bersuhu tinggi. Langkah ini sebenarnya dapat dilakukan secara otomatis dengan

pompa listrik yang akan menyirami reaktor dengan air laut. Sayangnya, tsunami menghajar alat otomatis

tersebut. Akibatnya proses pendinginan gagal. Langkah pendinginan itu mensyaratkan beberapa ledakan untuk

mengurangi tekanan. Jadi ledakan-ledakan tersebut bukan tak terkendali, namun memang bagian dari proses

pendinginan. Risikonya memang ada pelepasan radiasi ke udara.

Ada tiga mesin diesel yang bekerja memompa air. Sayangnya, tiga mesin itu gagal beroperasi. Skenario

terakhir adalah menggunakan baterai cadangan yang dapat bekerja selama 8 jam. Namun, ini tidak cukup

berarti dalam mendinginkan teras.

Reaktor Nuklir Jepang / beyond nuclear US

Meski pendinginan gagal, bahan radioaktif yang berbahaya masih tersimpan dalam tabung pengamannya

(reactor vessel). Inilah fungsi C ketiga, atau Contain tadi. Bahan radioaktif berbahaya di reaktor Fukushima,

tersimpan baik dalam berbagai lapisan tabung pengaman. Hal ini berbeda dengan reaktor nuklir Chernobyl

yang tidak memiliki vessel pengaman dan tidak didinginkan dengan air, melainkan dengan graphite yang justru

memicu api. Reaktor Chernobyl juga digunakan untuk keperluan militer, sementara Fukushima untuk

pembangkit energi. Oleh karena itu, di Chernobyl, material yang digunakan berbeda, materinya berbeda, dan

cara penangannya juga berbeda. Jadi, bencana Chernobyl tidak mungkin terjadi di Fukushima.

Mengenai radiasi yang terjadi, bahan yang saat ini dilepaskan di udara adalah jenis cesium 137 dan iodine 131.

Keduanya terbawa udara dan tertiup angin sampai di Tokyo. Namun semakin jauh zat ini dari pusatnya, ia

semakin terurai dan tidak berbahaya. Inilah yang menjadikan pemerintah Jepang membuat radius evakuasi

sepanjang 30 km. Sementara kota Tokyo masih aman. Radiasi di daerah Shinjuku Tokyo sekitar 0.089

Page 3: Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

microsievert (satuan pengukur radiasi). Sebagai perbandingan, angka radiasi itu kurang lebih sama dengan

radiasi kalau kita makan 4 butir pisang. Jauh lebih kecil dari radiasi kalau kita naik pesawat terbang, ataupun

bekerja di depan komputer.

PLTN Fukushima Daiichi adalah salah satu PLTN yang dimikili oleh Jepang. PLTN lainnya bernama

Fukushima Daini. Di komplek PLTN Fukushima tersebut terdapat 10 reaktor, yaitu 6 unit reaktor di PLTN

Fukushima Daiichi (Fukushima No 1) dan 4 unit reaktor di PLTN Fukushima Daiini (Fukushima No 2). Berikut

status ke-10 reaktor nuklir di Fukushima beserta kekuatan kapasitas dan pabrikan reaktor.

Nama PLTN Unit Mega Watt Pabrikan Status

Fukushima-Daiichi 1 460 GE diinjeksi dengan air laut

2 784 GE, Toshiba diinjeksi dengan air laut

3 784 Toshiba terbakar dan sudah padam

4 784 Hitachi terbakar dan sudah padam

5 784 Toshiba dimatikan untuk pemeliharaan

6 1.100 GE, Toshiba dimatikan untuk pemeliharaan

Fukushima-Daini 1 1.100 Toshiba didinginkan dan aman

2 1.100 Hitachi didinginkan dan aman

3 1.100 Toshiba didinginkan dan aman

4 1.100 Hitachi didinginkan dan aman

Kondisi eksisting daerah Fukushima sekarang :

Udara di lokasi dekat dua instalasi nuklir ini dilaporkan telah tercemar radioaktif. Hal ini disebabkan

dilepaskannya sebagian zat radioaktif dan uap ke udara oleh petugas untuk mengurangi tekanan di dalam

reaktor

Badan Keamanan Nuklir dan Industi Jepang menyuntikkan air laut dalam jumlah besar ke dalam reaktor

untuk mendinginkannya

Level radiasinya sudah mencapai angka 4 dari skala 7

Pemerintah Jepang telah menetapkan batas jarak aman dari ledakan reaktor nuklir adalah 20-30 kilometer

Injeksi air kemudian dilakukan dengan menggunakan air tawar bukannya air laut. Hal itu dilakukan guna

mencegah garam pada air laut mempengaruhi proses kemampuan pendinginan. Badan Keselamatan

Industri Nuklir mengatakan air tawar telah membantu untuk menstabilkan kondisi reaktor nomor 2 dan

mempercepat proses pendinginan. Penggunaan air laut justru dapat menghambat kontrol suhu dan

tekanan.

Gambar rekator nuklir Fukushima sebelum (kiri) dan setelah gempa (kanan)

Di dalam reaktor Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) terdapat reaksi berantai secara terkendali dari

bahan dasarnya yakni uranium. International Nuclear Event Scale (INES) dikeluarkan untuk mengetahui level

bencana kecelakaan PLTN. Skala INES menjelaskan pentingnya peristiwa dalam berbagai kegiatan, termasuk

Page 4: Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

penggunaan sumber radiasi oleh industri dan medis, juga operasi instalasi nuklir dan pengangkutan zat

radioaktif.

Skala kebencanaan dibagi dalam 7 level. Suatu peristiwa yang masuk dalam level 1-3 disebut insiden

(incident). Sedangkan jika sudah masuk ke level 4-7 disebut kecelakaan (accident). Peristiwa terkait nuklir di

PLTN yang tidak membahayakan keselamatan disebut sebagai 'penyimpangan' dan masuk dalam klasifikasi

skala/ level 0.

Level 1 (anomali). Paparan radiasi berada di atas ambang batas. Terdapat masalah kecil dengan komponen

pengamanan dan berdampak minimal. Misalnya terjadi ketika ada pelanggaran operasi fasilitas nuklir.

Level 2 (insiden). Paparan radiasi ke publik mencapai 10 mSV. Tingkat radiasi di daerah operasi lebih dari 50

mSv. Terdapat kegagalan signifikan terkait ketentuan keselamatan namun tidak ada konsekuensi.

Contohnya terjadi di Atucha, Argentina, pada 2005. Kala itu pekerja di reaktor nuklir terpapar radiasi yang

melebihi ambang batas. Juga terjadi di Cadarache, Prancis, pada 1993, ketika kontaminasi radioaktif

menyebar di lingkungan sekitar tanpa sengaja.

Level 3 (insiden serius). Paparan radiasi sepuluh kali dari batas aman pekerja. Tidak mematikan namun

memberikan dampak kesehatan.

Level 4 (kecelakaan dengan dampak lokal). Terjadinya kebocoran radioaktif dalam jumlah kecil. Setidaknya

satu orang tewas akibat radiasi. Bahan bakar meleleh atau kerusakan bahan bakar, menghasilkan kebocoran

lebih dari 0,1% pasokan inti.

Level 5 (kecelakaan dengan dampak lebih luas). Kebocoran radioaktif dalam jumlah terbatas sehingga

membutuhkan tindakan penanganan. Beberapa orang tewas akibat radiasi. Beberapa kerusakan terjadi di

reaktor inti. Kebocoran radiasi dalam jumlah besar terjadi dalam instalasi, hal itulah yang memungkinkan

publik terpapar. Hal ini bisa timbul akibat kecelakaan besar atau kebakaran.

Level 6 (kecelakaan serius). Terjadi kebocoran radioaktif dalam jumlah cukup besar yang membutuhkan

tindak penanganan.

Level 7 (kecelakaan besar). Kebocoran radioaktif dengan jumlah besar terjadi sehingga berdampak luas

pada kesehatan dan lingkungan. Karena itu butuh respons dan tindakan jangka panjang. Contoh kasusnya

dialami oleh PLTN Chernobyl, Ukraina, pada 1986. Kala itu reaktor nomor empat meledak. Akibatnya

terjadilah kebakaran dan bocornya radioaktif dalam jumlah besar. Lingkungan dan masyarakat terpapar

radiasi ini. Uap radioaktif itu mengandung yodium 131, cesium 137 dan xenon yang volumenya 100 kali bom

atom Hiroshima. Uap radioaktif menyebar ke Uni Soviet, Eropa Timur, Eropa Barat dan Eropa Utara.

Sebagian besar warga di Ukraina, Belarusia dan Rusia diungsikan. Kala itu lebih dari 336.000 orang

mengungsi.

Dari kebocoran reaktor Fukushima diketahui bahwa ledakan reaktor nuklir dapat menyebabkan : pusing-

pusing, nafsu makan berkurang atau hilang, diare, demam, berat badan turun, kanker darah atau leukimia,

meningkatnya denyut jantung atau nadi. Dampak radiasi pada tubuh tergantung pada material radioaktif yang

dilepaskan dan durasi paparan. Level paparan yang tinggi bisa menyebabkan sindrom radiasi akut, bahkan

kematian. Sindrom tersebut akan menimbulkan gejala mual, muntah, kelelahan, rambut rontok, serta diare.

Pada level yang lebih tinggi, korban yang terpapar bisa meninggal dalam hitungan minggu.

Pengamanan :

1. Evakuasi penduduk yang tinggal pada radius dekat dengan PLTN dan kemudian melakukan pengukuran di

lingkungan dengan Geiger-Muller atau ioinization chamber kemudian bandingkan dengan standar atau

ambang batas radiasi yang diperbolehkan untuk mencegah timbulnya korban jiwa akibat tidak adanya

tindakan terhadap penduduk yang terpapar.

Page 5: Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

2. Segera dilakukan perbaikan sistem cadangan pendinginan akibat sistem pendinginan reaktor yang tidak

berfungsi. Kondisi ini menyebabkan terjadinya reaksi antara zirkonium dan air menghasilkan gas hidrogen

hingga tekanan dalam ruang reaktor naik. Hal ini mendorong dibukanya saluran keluar. Ledakan terjadi

karena gas hidrogen dari dalam reaktor bertemu dengan oksigen di luar. Pembukaan saluran itu

mempertimbangkan arah angin yang mengarah ke laut. Hasil pengukuran radiasi di sekitar PLTN yang

dilakukan Badan Pengawas Nuklir Jepang (NISA) menunjukkan, tidak terpantau emisi radiasi nuklir ke udara.

Ledakan hidrogen dapat mengurangi kenaikan suhu pada ledakan reaktor sehingga tidak menimbulkan

risiko kesehatan bagi para pengungsi meskipun ledakan terjadi.

3. Pada saat bencana nuklir, partikel radioaktif yang ada di udara dapat dicegah masuk ke paru-paru dengan

tetap berada di dalam rumah atau dengan memakai topeng dengan penyaring udara yang sesuai.

4. Penyerapan isotop yang dicerna lewat saluran makanan dapat dicegah dengan zat mukoprotein tertentu

yang memiliki afinitas permukaan tinggi untuk menyerap strontium dan zat lain. Natrium alginat dari kelp

rumput laut mengandung mukoprotein demikian. Mungkin juga dengan kimia khusus bisa menghilangkan

semua strontium radioaktif dari susu sapi tanpa mempengaruhi komponen nutrisinya. Zat chelata tertentu

seperti EDTA dapat bereaksi dengan strontium dan menyelubungi atom ini. Sebagai hasilnya, keberadaan

EDTA dalam darah dapat mengurangi pengendapan strontium di tulang (menghilangkan isotop yang sudah

tertumpuk secara dipercepat). Sayangnya, EDTA dan agen chelata lainnya tidak hanya menyerang

strontium. Mereka juga menyerang kalsium, unsur penting bagi tubuh. Akibatnya, penggunaan EDTA sangat

memerlukan pengawasan medis ahli dan terbatas dalam efektivitasnya. Asupan yodium radioaktif oleh

kelenjar tiroid dapat dikurangi dengan pencernaan sejumlah besar yodium stabil yang relatif tidak beracun,

kecuali bagi mereka yang sensitif. Beberapa zat kimia yang berguna melindungi dari radiasi nuklir

dinyatakan dalam tabel berikut.

Daftar Pustakahttp://berita.liputan6.com/luarnegeri/201103, tanggal akses 26 Maret 2011

http://besteasyseo.com/berita-terbaru-pltn-fukushima-jepang-2011-status-terkini-reaktor-nuklir-jepang-pasca-

gempa-tsunami/2867, tanggal akses 26 Maret 2011

http://green.kompasiana.com/polusi/2011/03/18/awas-ancaman-bahaya-radiasi-nuklir/, tanggal akses 26

Maret 2011

http://kliping.warunggue.com/2011/03/19/apa-yang-sebenarnya-terjadi-di-tokyo-radiasi-nuklir/, tanggal akses

26 Maret 2011

http://kmkimia.mipa.ugm.ac.id/, tanggal akses 26 Maret 2011

http://visimaya.com/berita-275-bahaya-nuklir-di-jepang--kenali-skala-level-bencana-kecelakaan-pltn.html,

tanggal akses 26 Maret 2011

Page 6: Pengamanan PLTN dan pengaruh iodium thd radiasi_Puteri Siti Salmiati_15308070

Pengaruh Iodium terhadap Radiasi

Demi mencegah dampak buruk yang lebih luas akibat kebocoran reaktor nuklir Fukushima Daiichi,

Pemerintah Jepang memberikan kalium iodida kepada warga di sekitar lokasi. Kalium iodida adalah bentuk

umum dari garam, dengan istilah kimia KI.

Keistimewaannya, zat ini dapat melindungi kelenjar tiroid dari efek buruk proses radiasi. Sebab, yodium

radioaktif pada proses radiasi dapat memicu kanker kelenjar tiroid.

Dalam melindungi kelenjar tiroid, kalium iodida akan memenuhi kelenjar dengan yodium non-radioaktif.

Yodium ini berfungsi untuk mengurangi penyerapan yodium radioaktif yang berbahaya bagi tubuh manusia.

Produk garam dapur yang biasa digunakan untuk keperluan memasak, biasanya sudah mengandung zat

kalium iodida dalam takaran yang berbeda. Selain terdapat pada produk garam dapur, kalium iodida juga dapat

ditemukan pada vitamin bayi yang dijual secara umum. Kalium iodida berperan penting pada pengembangan

neurokognitif normal anak. Para peneliti meyakini, pemberian zat ini dapat mencegah keterbelakangan mental

pada anak.

Namun akan lebih baik jika pengurangan dampak radiasi nuklir diiringi dengan larangan memakan makanan yang berasal dari hewan ternak seperti daging, karena radiasi nuklir dapat jatuh ke tanah yang ditumbuhi rumput yang dimakan oleh hewan ternak.

Daftar Pustaka

http://keuangan.kontan.co.id/v2/read/lifestyle/62594/Tekan-efek-radiasi-dengan-kalium-iodida, tanggal akses 26 Maret 2011

http://www.faktailmiah.com/2011/03/22/dampak-radiasi-nuklir-pada-kesehatan.html, tanggal akses 26 Maret 2011