Penelitian Hubungan Jumlah CD4 Dengan Infeksi Mukokutan Pd Pasien HIV Di RS Dr Moewardi

download Penelitian Hubungan Jumlah CD4 Dengan Infeksi Mukokutan Pd Pasien HIV Di RS Dr Moewardi

of 1

Transcript of Penelitian Hubungan Jumlah CD4 Dengan Infeksi Mukokutan Pd Pasien HIV Di RS Dr Moewardi

Hubungan Jumlah CD4 dengan Infeksi Mukokutan pada Pasien Human Immunodefficiency Virus Seropositif di RSUD Dr. MoewardiKalista Yuniar, Ratih Pramuningtyas, Suci Widhiati, Arie Kusumawardani, Achmad JuliantoHarijono Kariosentono, Prasetyadi MawardiBagian/SMF Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin,Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret, RSUD Dr Moewardi Surakarta

AbstrakPendahuluan: Infeksi mukokutan adalah salah satu tanda awal keadaan imunosupresi, ditandai deplesi limfosit CD4, yang sering didapatkan pada pasien dengan infeksi Human Immunodefficiency Virus (HIV). Mengetahui infeksi mukokutan yang berhubungan dengan HIV dapat membantu penegakan diagnosis lebih awal, sehingga terapi antiretroviral dapat segera diberikan. Tujuan: Mengetahui hubungan jumlah CD4 dengan infeksi mukokutan pada pasien HIV seropositif.Subjek dan metode: Pasien HIV seropositif yang telah diperiksa jumlah CD4 di klinik VCT RSUD Dr. Moewardi selama tahun 2007-2010 diikutkan dalam penelitian retrospektif analitik dengan desain cross sectional.Hasil: Dari 322 pasien seropositif HIV, 154 diperiksa jumlah CD4 nya, sebesar 55/154 (35,7%) dengan infeksi mukokutan dan 99/154 (64,3%) tanpa infeksi mukokutan. Pasien dengan CD4 < 200 yang mengalami infeksi mukokutan 49/55(89,1%), tanpa infeksi mukokutan 53/99 (53,5%), dengan CD4 200-500 mengalami infeksi mukokutan 5/55 (9,1%), tanpa infeksi mukokutan 33/99 (33,3%). Sedangkan pasien dengan CD4 > 500 yang mengalami infeksi mukokutan 1/55 (1,8%), tanpa infeksi mukokutan 13/99 (13,2%). Infeksi mukokutan tersering adalah kandidiasis oral sebesar 47/55 (85,4%), dan herpes zoster 7/55 (12,7%, 6 orang di antaranya mengalami kandidiasis oral), dan 1/55 (1,8%) mengalami kandidiasis oral dan kondiloma. Analisa statistik chi square didapatkan hubungan signifikan antara jumlah CD4 dengan kejadian infeksi mukokutan (p