PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

72
i PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM MEMATUHI TATA TERTIB SEKOLAH DI SMP NEGERI 9 BALIKPAPAN Oleh : SITI HATIRAH NDH. 35 LATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL GOLONGAN III ANGKATAN VIII PUSAT PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DAN KAJIAN DESENTRALISASI DAN OTONOMI DAERAH LEMBAGA ADMINISTRASI NEGARA 2020

Transcript of PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

Page 1: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

i

PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM MEMATUHI TATA TERTIB SEKOLAH DI SMP

NEGERI 9 BALIKPAPAN

Oleh :

SITI HATIRAH NDH. 35

LATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL GOLONGAN III ANGKATAN VIII

PUSAT PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DAN KAJIAN DESENTRALISASI DAN OTONOMI DAERAH

LEMBAGA ADMINISTRASI NEGARA 2020

Page 2: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

ii

LEMBAR PERSETUJUAN LAPORAN AKTUALISASI

Yang bertandatangan dibawah ini menyatakan bahwa Laporan Aktualisasi Pelatihan Dasar Calon

PNS Angkatan VIII Tahun 2020:

Nama : Siti Hatirah, S.Pd

NDH : 35

NIP : 19910512 201903 2 014

Jabatan : Guru Bimbingan Konseling Ahli Pertama

Instansi : SMP Negeri 9 Balikpapan

Judul Aktualisasi : PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH

UPAYA DALAM MEMATUHI TATA TERTIB

SEKOLAH DI SMP NEGERI 9 BALIKPAPAN

Dinyatakan LAYAK untuk diajukan dalam Seminar Aktualisasi pada hari Kamis, 19 Maret 2020

bertempat di SMP Negeri 9 Balikpapan via Aplikasi Zoom.

Mentor,

Drs. IDA BAGUS PUTU SUJANA, M.M.Pd

NIP. 19670226 199601 1 001

Coach,

FANI HERU WISMONO, SE., MA., MAP.

NIP. 19811008 200804 1 001

SADAR K

Page 3: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

iii

LEMBAR PERSETUJUAN LAPORAN AKTUALISASI

Yang bertandatangan dibawah ini menyatakan bahwa Laporan Aktualisasi Pelatihan Dasar Calon

PNS Angkatan VIII Tahun 2020:

Nama : Siti Hatirah, S.Pd

NDH : 35

NIP : 19910512 201903 2 014

Jabatan : Guru Bimbingan Konseling Ahli Pertama

Instansi : SMP Negeri 9 Balikpapan

Judul Aktualisasi : PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH

UPAYA DALAM MEMATUHI TATA TERTIB

SEKOLAH DI SMP NEGERI 9 BALIKPAPAN

TELAH DISEMINARKAN dalam Seminar Aktualisasi pada hari Kamis, 19 Maret 2020

bertempat di SMP Negeri 9 Balikpapan via Aplikasi Zoom.

Penguji,

VERONIKA HANNA NAIBAHO

NIP. 19800926 200604 2 004

Coach,

FANI HERU WISMONO, SE., MA., MAP.

NIP. 19811008 200804 1 001

Page 4: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

iv

KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT atas segala limpahan karunia, rahmat, serta hidayah-

Nya sehingga laporan hasil aktualisasi dengan judul “PENDEKATAN DISIPLIN

POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM MEMATUHI TATA TERTIB SEKOLAH

DI SMP NEGERI 9 BALIKPAPAN” dapat diselesaikan dengan baik dan lancar.

Laporan hasil aktualisasi ini dibuat sebagai salah satu penerapan nilai-nilai dasar ASN

yang dilaksanakan di unit kerja. Laporan hasil aktualisasi ini merupakan salah satu

syarat kelulusan Pelatihan Dasar CPNS Golongan III angkatan VIII dengan pola baru

yang dilaksanakan di Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Kajian Desentralisasi dan

Otonomi Daerah Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia di Samarinda tahun

2020.

Berkaitan dengan diselesaikannya laporan hasil aktualisasi ini, dengan penuh

kerendahan hati saya sampaikan terimakasih kepada :

1. Bapak Dr. Mariman Darto, M.Si. selaku kepala PUSLATBANG KDOD LAN

Samarinda;

2. Bapak Drs. Ida Bagus Putu Sujana, M.M.Pd. selaku kepala SMP Negeri 9 Balikpapan;

3. Bapak Fani Heru Wismono, SE., MA., MAP. selaku coach;

4. Ibu Veronika Hanna Naibaho, SS., MAP., M.Sc. selaku narasumber;

5. Seluruh pegawai yang ada di lingkungan PUSLATBANG KDOD LAN Samarinda

khususnya para widyaiswara;

6. Seluruh guru dan pegawai yang ada di lingkungan SMP Negeri 9 Balikpapan; dan

7. Seluruh teman-teman angkatan VIII Pelatihan Dasar CPNS Golongan III tahun

2020.

Semoga laporan hasil aktualisasi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

Balikpapan, 13 Maret 2020

Penulis

Page 5: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

v

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ..................................................................................... ......................i

LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................................. ii

LEMBAR PERSETUJUAN .............................................................................................. iii

KATA PENGANTAR ........................................................................................................iv

DAFTAR ISI........................................................................................................................ v

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................................... 1

A. Latar Belakang ......................................................................................................... 1

B. Tujuan Aktualisasi ................................................................................................... 2

C. Manfaat Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar PNS ............................................................ 2

D. Ruang Lingkup ........................................................................................................ 3

BAB II GAMBARAN UMUM ORGANISASI .................................................................. 4

A. Unit Kerja ................................................................................................................ 4

B. Visi dan Misi SMP Negeri 9 Balikpapan ................................................................ 4

C. Struktur Organisasi .................................................................................................. 6

D. Fungsi dan Tugas Guru ............................................................................................ 7

E. Nilai-Nilai Organisasi .............................................................................................. 7

BAB III KAJIAN TEORI .................................................................................................... 9

A. Nilai-Nilai Dasar Aparatur Sipil Negara ................................................................. 9

1. Akuntabilitas ..................................................................................................... 9

2. Nasionalisme ................................................................................................... 11

3. Etika Publik...................................................................................................... 11

4. Komitmen Mutu ............................................................................................... 12

5. Anti Korupsi .................................................................................................... 12

6. Kedudukan dan Peran ASN dalam NKRI........................................................ 13

a. Manajemen ASN........................................................................................ 14

b. Pelayanan Publik........................................................................................ 15

c. Whole of Government ................................................................................ 16

Page 6: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

vi

BAB IV RANCANGAN AKTUALISASI ........................................................................ 18

A. Identifikasi Isu ....................................................................................................... 18

B. Analisis Isu ............................................................................................................ 19

C. Isu Terpilih ............................................................................................................. 21

D. Uraian Kegiatan ..................................................................................................... 21

a. Membuat Grafik Mingguan Tentang Kehadiran Peserta Didik Kemudian

Dipasang di Mading Sekolah ........................................................................... 22

b. Penerapan Disiplin Positif Pada Peserta Didik Yang Sering terlambat ........... 23

c. Mensosialisasikan Tata Tertib Sekolah Melalui Pemasangan Banner di

Beberapa Tempat Dalam Lingkungan Sekolah ............................................... 24

d. Melakukan Pendataan di Kelas Terhadap Peserta Didik Yang Tidak Hadir

Sebelum jam Istirahat Untuk Memastikan Penyebab Peserta Didik Tidak

Hadir Di Sekolah ............................................................................................. 25

E. Rancangan Aktualisasi ........................................................................................... 28

F. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan ................................................................................ 36

BAB V ROLE MODEL...................................................................................................... 38

BAB VI PELAKSANAAN AKTUALISASI .................................................................... 39

1. Laporan Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar ................................................... 39

a. Kegiatan 1 ........................................................................................................ 39

b. Kegiatan 2 ........................................................................................................ 42

c. Kegiatan 3 ........................................................................................................ 48

d. Kegiatan 4 ........................................................................................................ 55

BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 62

A. Kesimpulan ............................................................................................................ 62

B. Saran ...................................................................................................................... 62

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................................ 63

LAMPIRAN

Page 7: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah profesi bagi pegawai negeri dan pegawai

dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja pada instansi

pemerintahan. Pegawai ASN melaksanakan kebijakan publik yang dibuat oleh pejabat

Pembina kepegawaian sesuai dengan ketentuan perundang-undangan, memberikan

pelayanan publik yang profesional dan mempererat persatuan dan kesatuan NKRI.

Peraturan baru tentang ASN tertuang dalam UU No. 5 Tahun 2014 sudah

secara implisit menghendaki bahwa ASN yang umum disebut sebagai birokrat bukan

sekedar merujuk kepada jenis pekerjaan tetapi merujuk kepada sebuah profesi

pelayanan publik. Dengan demikian peserta diklat prajabatan dapat menjadi ASN

yang profesional dalam menjalankan peran dan fungsinya.

Salah satu penentu kelulusan pelatihan ini adalah evaluasi aktualisasi. Dalam

kaitannya dengan ini maka kami sebagai ASN perlu membuat rancangan aktualisasi

khususnya di pelayanan bidang pendidikan yang dilaksanakan di instansi SMP Negeri

9 Balikpapan.

Guru Bimbingan dan Konseling sebagai salah satu Aparatur Sipil Negara

seharusnya juga dapat membentuk karakter dari dalam dirinya sendiri untuk menjadi

ASN yang kompeten, profesional, penuh integritas, dan memiliki komitmen atas tugas

yang diembannya. Dalam melaksanakan tugas di instansi pastinya memiliki kendala

seperti kurangnya kedisiplinan peserta didik dalam mematuhi tata tertib sekolah,

Page 8: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

2

rendahnya minat belajar peserta didik dalam mengikuti proses belajar di kelas, dan

rendahnya motivasi berprestasi peserta didik di sekolah.

Menurut pengamatan saya dan berdasarkan data-data siswa kurang disiplin

yang ada di BK, serta dihimpun dari wali kelas dan guru piket sehingga fakta yang

terlihat di sekolah pada dasarnya tingkat kedisiplinan peserta didik dalam mematuhi

tata tertib di SMP Negeri 9 Balikpapan masih kurang. Berkenaan dengan hal tersebut,

maka penulis akan mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ASN yang disebut ANEKA.

B. Tujuan

Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan aktualisasi dan habituasi

yang penulis laksanakan di SMP Negeri 9 Balikpapan yaitu:

1. Mampu menerapkan nilai-nilai dasar ASN yang biasa disebut ANEKA

(Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi).

2. Meningkatkan Pelayanan Publik, Manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN) Whole

of Government (WoG) dalam melaksanakan tugas dan fungsinya di instansi

tempat kerja.

3. Mampu meningkatkan pemahaman peserta didik dalam mematuhi tata tertib

sekolah.

C. Manfaat Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar PNS

Adapun manfaat aktualisasi nilai-nilai dasar ASN antara lain :

1. Bagi Calon ASN

Mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika

Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dan menjadi landasan untuk

menjalankan tugas dan fungsi sebagai abdi Negara pada khususnya dan pelayan

masyarakat pada umumnya

Page 9: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

3

2. Bagi Unit Kerja

Meningkatkan mutu guru dan dapat merubah pola pikirnya untuk menjadi lebih

profesional, beretika, penuh integritas, dan memiliki komitmen atas tugas yang

diembannya.

3. Bagi Peserta Didik

Peserta didik mampu meningkatkan pemahaman mengenai disiplin dalam

mematuhi tata tertib sekolah.

D. Ruang Lingkup

Aktualisasi nilai-nilai dasar ANEKA di tempat tugas ini adalah untuk melatih

ASN supaya terbiasa meletakkan nilai ANEKA sebagai landasan melaksanakan tugas

dan kegiatan sebagai ASN. Batas waktu yang telah ditentukan untuk pelaksanaan

aktualisasi pada SMP Negeri 9 Balikpapan khususnya kelas VII (tujuh) ini adalah

pada saat off campus atau disebut masa habituasi dari tanggal 5 Februari 2020 sampai

dengan 17 Maret 2020 di Lingkungan SMP Negeri 9 Balikpapan.

Page 10: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

4

BAB II

GAMBARAN UMUM ORGANISASI

A. Unit Kerja

SMP Negeri 9 Balikpapan terletak di Jalan Satu Gn. Empat RT 18

Kelurahan Margomulyo, Kecamatan Balikpapan Barat. SMP Negeri 9 Balikpapan

didirikan pada 20 November 1984 dan menempati lokasi seluas + 3000 m2, luas

bangunan 1702 m2.

B. Visi dan Misi SMP Negeri 9 Balikpapan

Visi

Kurikulum SMP Negeri 9 Balikpapan disusun untuk memungkinkan

penyesuaian program pendidikan dengan kebutuhan dan potensi sekolah. Sebagai unit

penyelenggara pendidikan kami senantiasa memperhatikan perkembangan dan

tantangan masa depan. Misalnya, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,

arus globalisasi dan informasi, serta perubahan kesadaran masyarakat dan orang tua

terhadap pendidikan sehingga memacu sekolah untuk senantiasa merespon tantangan

dan peluang. Oleh karena itu, kami merumuskan visi SMP Negeri 9 Balikpapan,

yaitu:

“BERAKHLAK MULIA, CERDAS, SEHAT, DAN PEDULI LINGKUNGAN”

Visi tersebut kami pilih dengan berorientasi pada tujuan jangka panjang,

menengah, dan pendek, sebagai pedoman bagi setiap warga sekolah dan alumni untuk

mewujudkan tujuan sekolah yang tercermin pada profil serta cita-cita SMP Negeri 9

Balikpapan, antara lain :

a. Mewujudkan peserta didik yang berakhlak mulia, cerdas, berilmu, serta berpotensi

melanjutkan pendidikan ke sekolah-sekolah negeri.

b. Mewujudkan peserta didik yang sehat, berkarakter bangsa Indonesia yang kuat dan

peduli lingkungan.

c. Mengembangkan bakat dan minat peserta didik di bidang seni, olahraga, dan

keterampilan.

d. Menciptakan lingkungan sekolah yang asri, sejuk, indah sebagai tempat dan

sumber belajar dan mendukung program green, clean, and healthy.

Page 11: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

5

Indikator Visi Sekolah :

1. Unggul dalam penyiapan SDM tenaga pendidik dan kependidikan yang

berkompeten, siap bekerja keras, amanah dan santun dengan mengedepankan sikap

Ing ngarso sung tulodho, Ing madyo mangun karso Tut Wuri Handayani.

2. Terdapat dokumen kurikulum dan sarana prasarana sekolah yang adaptif sebagai

pendukung dalam mewujudkan tujuan sekolah.

3. Terwujudnya kegiatan yang mendorong peserta didik memiliki kecerdasan

spiritual, intelektual, sosial, berakhlak mulia dan peduli lingkungan.

4. Unggul dalam kegiatan yang berbasis imtaq, seni, keterampilan, dan olahraga.

5. Unggul dalam pengelolaan sekolah yang berbudaya dan berwawasan lingkungan.

MISI

Untuk mewujudkan visi tersebut, diperlukan suatu misi berupa kegiatan

jangka panjang dengan arah yang jelas. Misi SMP Negeri 9 Balikpapan yang disusun

berdasarkan visi diatas, antara lain sebagai berikut :

1. Melaksanakan konsep manajemen mutu yang akuntabilitas dalam mewujudkan

pendidik dan tenaga kependidikan yang amanah, santun, kompeten dan tangguh

dalam rangka perwujudan peserta didik yang cerdas dan berakhlak mulia.

2. Menumbuhkembangkan karakter terpuji peserta didik melalui pembelajaran yang

menyenangkan dan perilaku keteladanan

3. Mewujudkan perangkat kurikulum serta sarana prasarana yang lengkap,

berwawasan ke depan untuk mewujudkan mutu lulusan yang kompetitif dalam

melanjutkan sekolah, dan peduli lingkungan.

4. Mengembangkan aktifitas kegiatan peningkatan keimanan dan ketaqwaan yang

berkelanjutan untuk mewujudkan peserta didik berakhlak mulia dan berbudi

pekerti luhur.

5. Menumbuhkembangkan minat dan bakat peserta didik di bidang seni, olahraga dan

keterampilan melalui kegiatan ekstrakurikuler guna mewujudkan prestasi berbagai

lomba non akademik.

6. Melaksanakan kegiatan pendidikan yang berwawasan lingkungan dalam upaya

mewujudkan lingkungan sekolah yang asri, bersih, sehat sebagai sumbser dan

tempat belajar yang aman dan nyaman.

Page 12: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

6

C. Struktur Organisasi

STRUKTUR ORGANISASI SMP NEGERI 9 BALIKPAPAN

KOMITE SEKOLAH KEPALA SEKOLAH

1. WAKASEK UR. KURIKULUM

2. WAKASEK UR. KESISWAAN

BENDAHARA KEPALA TATA

USAHA

KEPALA

LABORATORIUM

KEPALA

PERPUSTAKAAN

1. PENANGGUNG JAWAB

LAB. KOMPUTER

2. PENANGGUNG JAWAB

LAB. IPA

PETUGAS

PERPUSTAKAAN

SISWA

GURU & WALI KELAS

KOORD. BK KOORD. HUMAS KOORD. SAPRAS KOORD.

KURIKULUM

KOORD.

KESISWAAN

WAKIL KEPALA SEKOLAH

Page 13: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

7

D. Fungsi dan Tugas Guru

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005, guru adalah

pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing,

mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada

pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan

pendidikan menengah. Selain itu, guru juga memiliki tugas sebagai berikut:

1. Merencanakan pembelajaran;

2. Melaksanakan proses pembelajaran yang bermutu;

3. Menilai dan mengevaluasi hasil pembelajaran;

4. Membimbing dan melatih peserta didik / siswa;

5. Melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat;

6. Melaksanakan tugas tambahan yang melekat pada kegiatan pokok yang

sesuai;

7. Meningkatkan dan mengembangkan kualifikasi akademik dan

kompetensi secara berkelanjutan.

Fungsi guru berdasarkan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005

adalah sebagai berikut:

1. Memelihara dan memupuk persatuan dan kesatuan bangsa;

2. Menjunjung tinggi peraturan perundang-undangan, hukum, dan kode

etik guru, serta nilai-nilai agama dan etika;

3. Menciptakan suasana pendidikan yang bermakna, menyenangkan,

kreatif, dinamis dan dialogis;

4. Memelihara komitmen secara profesional untuk meningkatkan mutu

pendidikan; dan memberi teladan dan menjaga nama baik lembaga,

profesi, dan kedudukan sesuai dengan kepercayaan yang diberikan

kepadanya.

E. Nilai-nilai Organisasi

Budaya organisasi merupakan nilai-nilai luhur yang diyakini dan

harus dihayati dan diamalkan oleh seluruh anggota organisasi dalam

Page 14: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

8

melaksanakan tugasnya. Untuk memberikan panduan kepada ASN

dilingkungan Pemerintah Kota Balikpapan telah diterbitkan Peraturan

Walikota Balikpapan Nomor 32 tahun 2013 Tentang Kode Etik Pegawai Di

Lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan. Nilai-nilai dasar organisasi yang

harus dijadikan acuan dalam bekerja oleh seluruh Aparatur Sipil Negera di

lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan antara lain :

1. Responsif; Antisipatif dan responsif dalam mengatasi masalah.

2. Humanis; Mengutamakan keterbukaan, saling percaya dan komunikasi

yang baik.

3. Profesional; Menegakkan profesionalisme dengan integritas, objektivitas,

ketekunan dan komitmen yang tinggi.

4. Integritas; konsistensi dan keteguhan yang tak tergoyahkan dalam

menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan keyakinan.

Page 15: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

9

BAB III

KAJIAN TEORI

A. Nilai-Nilai Dasar Aparatur Sipil Negara

Aparatur Sipil Negara (ASN) dituntut untuk memiliki nilai-nilai

dasar sebagai seperangkat prinsip yang menjadi landasan dalam

menjalankan profesi dan tugasnya sebagai ASN. Adapun nilai-nilai dasar

yang dimaksud adalah Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,

Komitmen Mutu dan Anti Korupsi (ANEKA).

Berdasarkan dari kelima nilai dasar ANEKA yaitu Akuntabilitas,

Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi yang harus

ditanamkan kepada setiap ASN maka perlu diketahui indicator-indikator

dari kelima kata tersebut, yaitu:

1. Akuntabilitas

Kusumasari (2015:7) Akuntabilitas adalah kata yang sudah tidak

asing lagi kita dengar, namun seringkali kita sulit untuk

membedakannya dengan responsibilitas. Namun dua konsep tersebut

memiliki arti yang berbeda. Responsibilitas adalah kewajiban untuk

bertanggung jawab, sedangkan akuntabilitas adalah kewajiban

pertanggungjawaban yang harus dicapai. Lebih lanjut akuntabilitas

merujuk pada kewajiban setiap individu, kelompok atau institusi untuk

memenuhi tanggung jawab yang menjadi amanahnya.

Adapun indikator dari nilai akuntabilitas adalah:

a. Kepemimpinan

Lingkungan yang akuntabel tercipta dari atas ke bawah dimana

pimpinan memainkan peranan yang penting dalam menciptkan hal

tersebut.

b. Transparansi

Transparansi dapat diartikan sebagai keterbukaan atas semua

tindakan dan kebijakan yang dilakukan oleh individu maupun

kelompok/institusi.

Page 16: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

10

c. Integritas

Integritas mempunyai makna konsistensi dan keteguhan yang

tak tergoyahkan dalam menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan

keyakinan.

d. Tanggung Jawab

Tanggung jawab merupakan kesadarab manusia akan tingkah

laku atau perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak

disengaja. Tanggung jawab juga dapat berarti berbuat sebagai

perwujudan kesadaran akan kewajiban.

e. Keadilan

Keadilan adalah kondisi kebenaran ideal secara moral

mengenai sesuatu hal, baik menyangkut benda maupun orang.

f. Kepercayaan

Rasa keadilan membawa pada sebuah kepercayaan.

Kepercayaan ini akan melahirkan akuntabilitas.

g. Keseimbangan

Pencapaian akuntabilitas dalam lingkungan kerja, diperlukan

adanya keseimbangan antara akuntabilitas dan kewenangan, serta

harapan dan kapasitas. Selain itu, adanya harapan dalam

mewujudkan kinerja yang baik juga harus disertai dengan

keseimbangan kapasitas sumber daya dan keahlian (skill) yang

dimiliki.

h. Kejelasan

Fokus utama untuk kejelasan adalah mengetahui kewenangan,

peran dan tanggung jawab, misi organisasi, kinerja yang

diharapkan organisasi dan sistem pelaporan kinerja baik individu

maupun organisasi

i. Konsistensi

Konsistensi adalah sebuah usaha untuk terus dan terus

melakukan sesuatu sampai pada tercapainya tujuan akhir.

Page 17: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

11

2. Nasionalisme

Latief (2015:1) Nasionalisme dalam arti sempit adalah suatu sikap

yang meninggikan bangsanya sendiri, sekaligus tidak menghargai

bangsa lain sebagaimana mestinya. Sikap seperti ini jelas mencerai

beraikan bangsa yang satu dengan bangsa yang lain. Sedang dalam arti

luas, nasionalisme merupakan pandangan tentang rasa cinta yang wajar

terhadap bangsa serta menghormati bangsa lain.

Prinsip nasionalisme bangsa Indonesia dilandasi nilai-nilai

Pancasila yang diarahkan agar bangsa Indonesia senantiasa:

menempatkan persatuan kesatuan, kepentingan dan keselamatan bangsa

dan Negara di atas kepentingan pribadi atau kepentingan golongan;

menunjukkan sikap rela berkorban demi kepentingan bangsa dan

Negara; bangga sebagai bangsa Indonesia dan bertanah air Indonesia

serta tidak merasa rendah diri; mengakui persamaan derajat, persamaan

hak dan kewajiban antara sesame manusia dan sesame bangsa;

menumbuhkan sikap saling mencintai sesama manusia;

mengembangkan sikap tenggang rasa.

3. Etika Publik

Imbaruddin (2015:8) Etika lebih dipahami sebagai refleksi atas

baik/buruk, benar/salah yang harus dilakukan atau bagaimana

melakukan yang baik atau benar, sedangkan moral mengacu pada pada

kewajiban untuk melakukan yang baik atau apa yang seharusnya

dilakukan. Dalam kaitannya dengan pelayanan publik, etika publik

adalah refleksi tentang standar/norma yang menentukan baik/buruk,

benar/salah perilaku, tindakan dan keputusan untuk mengarahkan

kebijakan publik dalam rangka menjalankan tanggung jawab pelayanan

publik.

Nilai-nilai dasar etika publik sebagaimana tercantum dalam

Undang-Undang ASN, yaitu sebagai berikut:

a. Memegang teguh nilai-nilai dalam ideologi Pancasila

b. Setia dalam mempertahankan UUD 1945

Page 18: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

12

c. Menjalankan tugas secara profesional dan tidak memihak

d. Membuat keputusan berdasarkan prinsip keahlian

e. Menciptakan lingkungan kerja yang nondiskriminatif

f. Memelihara dan menjunjung tinggi standar etika luhur

g. Mempertanggung jawabkan tindakan dan kinerja publik

h. Memiliki kemampuan menjalankan kebijakan permerintah

i. Memberikan layanan kepada publik secara jujur, tanggap, cepat,

tepat, akurat, berdaya guna, berhasil guna dan santun

j. Mengutamakan kepemimpinan berkualitas tinggi

k. Menghargai komunikasi, konsultasi dan kerja sama

l. Mengutamakan pencapaian hasil dan mendorong kinerja pegawai

m. Mendorong kesetaraan dalam pekerjaan

n. Meningkatkan efektivitas sistem pemerintahan yang demokratis

sebagai perangkat sistem akhir.

4. Komitmen Mutu

Komitmen mutu merupakan pelaksanaan pelayanan publik dengan

berorientasi pada kualitas hasil. Adapun nilai-nilai komitmen mutu

antara lain:

a. Efektif, yaitu berhasil guna dapat mencapai hasil sesuai dengan

target;

b. Efisien, yaitu berdaya guna, dapat menjalankan tugas dan mencapai

hasil tanpa menimbulkan pemborosan;

c. Inovasi, yaitu penemuan sesuatu yang baru atau mengandung

kebaruan;

d. Berorientasi mutu, yaitu ukuran baik buruk yang di persepsi individu

terhadap produk atau jasa.

5. Anti Korupsi

Anti korupsi adalah tindakan atau gerakan yang dilakukan untuk

memberantas segala tingkah laku atau tindakan yang melawan norma-

norma dengan tujuan memperoleh keuntungan pribadi, merugikan

Page 19: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

13

Negara atau masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung.

Tindak pidana korupsi yang terdiri dari kerugian keuangan Negara,

suap-menyuap, pemerasan, perbuatan curang, penggelapan dalam

jabatan, benturan kepentingan dalam pengadaan dan gratifikasi.

Indikator yang ada pada nilai dasar anti korupsi meliputi:

a. Mandiri yang dapat membentuk karakter yang kuat pada diri

seseorang sehingga tidak bergantung terlalu banyak pada orang lain.

Pribadi yang mandiri tidak akan menjalin hubungan dengan pihak-

pihak yang tidak bertanggung jawab demi mencapai keuntungan

sesaat;

b. Kerja keras merupakan hal yang penting dalam rangka tercapainya

target dari suatu pekerjaan. Jika target dapat tercapai, peluang untuk

korupsi secara materiil maupun non materiil (waktu) menjadi lebih

kecil;

c. Berani untuk mengatakan atau melaporkan pada atasan atau pihak

yang berwenang jika mengetahui ada pegawai yang melakukan

kesalahan;

d. Disiplin berkegiatan dalam aturan bekerja sesuai dengan undang-

undang yang mengatur;

e. Peduli yang berarti ikut merasakan dan menolong apa yang

dirasakan orang lain;

f. Jujur yaitu berkata dan bertindak sesuai dengan kebenaran;

g. Tanggung jawab yaitu berani dalam menanggung resiko atas apa

yang kita kerjakan dalam bentuk apapun;

h. Sederhana yang dapat diartikan menerima dengan tulus dan ikhlas

terhadap apa yang telah ada dan diberikan oleh Tuhan kepada kita;

i. Adil yaitu memandang kebenaran sebagai tindakan dalam perkataan

maupun perbuatan saat memutuskan peristiwa yang terjadi..

6. Kedudukan dan Peran ASN dalam NKRI

Untuk mewujudkan birokrasi yang professional dalam menghadapi

tantangan-tantangan global, pemerintah melalui UU Nomor 5 Tahun

Page 20: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

14

2014 tentang Aparatur Sipil Negara telah bertekad untuk mengelola

aparatur sipil Negara menjadi semakin professional. Undang-undang ini

merupakan dasar dalam manajemen aparatur sipil Negara yang

bertujuan untuk membangun Aparatur Sipil Negara yang memiliki

integritas, profesional dan netral serta bebas dari intervensi politik, juga

bebas dari praktek KKN, serta mampu menyelenggarakan pelayanan

publik yang berkualitas bagi masyarakat.

a. Manajemen ASN

Manajemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk menghasilkan

Pegawai ASN yang professional, memiliki nilai dasar, etika profesi,

bebas dari intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi dan

nepotisme. Manajemen ASN lebih menekankan kepada pengaturan

profesi pegawai sehingga diharapkan agar selalu tersedia sumber

daya aparatur sipil Negara yang unggul selaras dengan

perkembangan jaman.

Adapun asas-asas manajemen ASN, antara lain:

1) Kepastian hukum;

2) Profesionalitas;

3) Proporsionalitas;

4) Keterpaduan;

5) Delegasi

6) Netralitas;

7) Akuntabilitas;

8) Efektif dan efisien;

9) Keterbukaan;

10) Non diskriminatif;

11) Persatuan;

12) Kesetaraan;

13) Keadilan;

14) Kesejahteraan.

Page 21: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

15

b. Pelayanan Publik

Pelayanan publik menurut Lembaga Administrasi Negara adalah

segala bentuk pelayanan umum yang dilaksanakan oleh instansi

Pemerintah di pusat dan daerah dan dilingkungan BUMN/BUMD

dalam bentuk barang atau jasa baik dalam pemenuhan kebutuhan

masyarakat.

Adapun prinsip pelayanan publik yang baik untuk mewujudkan

pelayanan prima adalah:

(1) Partisipatif

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik yang dibutuhkan

masyarakat pemerintah perlu melibatkan masyarakat dalam

merencakan, melaksanakan dan mengevaluasi hasilnya.

(2) Transparan

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik, pemerintah sebagai

penyelenggara pelayanan publik harus menyediakan akses bagi

warga Negara untuk mengetahui segala hal yang terkait dengan

pelayanan public yang diselenggarakan tersebut.

(3) Responsive

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik pemerintah wajib

mendengar dan memenuhi tuntutan kebutuhan warga negaranya

terkait dengan bentuk daan jenis pelayanan publik yang mereka

butuhkan, mekanisme penyelenggaraan layanan, jam pelayanan,

prosedur dan biaya penyelenggaraan pelayanan.

(4) Tidak Diskriminatif

Pelayanan publik yang diselenggarakan oleh pemerintah tidak

boleh dibedakan antara satu warga Negara dengan warga Negara

yang lain atas dasar perbedaan identitas warga Negara.

(5) Mudah dan Murah

Penyelenggaraan pelayanan publik dimana masyarakat harus

memenuhi berbagai persyaratan dan membayar fee untuk

memperoleh layanan yang mereka butuhkan harus diterapkan

Page 22: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

16

prinsip mudah dan murah. Hal ini perlu ditekankan karena

pelayanan publik yang diselenggarakan pemerintah tidak

dimaksudkan untuk mencari keuntungan melainkan untuk

memenuhi mandat konstitusi.

(6) Efektif dan Efisien

Penyelenggaraan pelayan publik harus mampu mewujudkan

tujuan-tujuan yang hendak dicapainya dan cara mewujudkan

tujuan tersebut dilakukan dengan prosedur yang sederhana,

tenaga kerja yang sedikit, dan biaya yang murah.

(7) Aksesibel

Pelayanan publik yang diselenggarakan oleh pemerintah harus

dapat dijangkau oleh warga Negara yang membutuhkan dalam

arti fisik dan dapat dijangkau dalam arti non-fisik yang terkait

dengan biaya dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh

masyarakat untuk mendapatkan layanan tersebut.

(8) Akuntabel

Semua bentuk penyelenggaraan pelayanan publik harus dapat

dipertanggung jawabkan secara terbuka kepada masyarakat.

Pertanggungjawaban di sini tidak hanya secara formal kepada

atasan akan tetapi yang lebih penting harus

dipertanggungjawabkan secara terbuka kepada masyarakat luas

melalui media publik.

(9) Berkeadilan

Penyelenggaraan pelayanan publik harus dapat dijadikan

sebagai alat melindungi kelompok rentan dan mampu

menghadirkan rasa keadilan bagi kelompok lemah ketika

berhadapan dengan kelompok yang kuat.

c. Whole of Government

Whole of Government (WoG) adalah sebuah pendekatan

penyelenggaraan pemerintahan yang menyatukan upaya-upaya

kolaboratif pemerintahan dari keseluruhan sector dalam ruang

Page 23: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

17

lingkup koordinasi yang lebih luas guna mencapai tujuan-tujuan

pembangunan kebijakan, manajemen program dan pelayanan publik.

Pendekatan WoG dapat dilihat dan dibedakan berdasarkan perbedaan

kategori hubungan antara kelembagaan yang terlibat sebagai berikut:

(1) Koordinasi, yang tipe hubungannya dapat dibagi lagi menjadi:

Penyertaan, yaitu pengembangan strategi dengan

mempertimbangkan dampak;

Dialog atau pertukaran informasi;

Joint planning, yaitu perencanaan bersama untuk kerjasama

sementara.

(2) Integrasi, yang tipe hubungannya dapat dibagi lagi menjadi:

Joint working atau kolaborasi sementara;

Joint ventrure, yaitu perencanaan jangka panjang, kerjasama

pada pekerjaan besar yang menjadi urusan utama salah satu

peserta kerjasama;

Satelit, yaitu entitas yang terpisah, dimiliki bersama, dibentuk

sebagai mekanisme integrative.

(3) Kedekatan dan pelibatan, yang tipe hubungannya dapat dibagi

lagi menjadi:

Aliansi strategis, yaitu perencanaan jangka panjang,

kerjasama pada isu besar yang menjadi urusan utama salah

satu peserta kerjasama;

Union, berupa Unifikasi resmi, identitas masing-masing

masih Nampak; merger, yaitu penggabungan ke dalam

struktur baru.

Page 24: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

18

BAB IV

RANCANGAN AKTUALISASI

A. Identifikasi Isu

Dalam melaksanakan tugas secara profesional sebagai pelayan

masyarakat maka CPNS diwajibkan untuk menerapkan nilai-nilai dasar ASN

yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen mutu,

dan Anti Korupsi) sesuai dengan tugas pokok dan fungsi pada unit kerja

masing-masing. Saat melaksanakan tugas pokok dan fungsi tersebut

ditemukan isu-isu yang memerlukan solusi untuk pemecahan masalah.

Rancangan aktualisasi ini dimulai dengan mengidentifikasi isu yang muncul

pada SMP Negeri 9 Balikpapan. disusun berdasarkan identifikasi masalah atau

isu yang ditemukan dalam pengamatan dan berdasarkan data-data siswa

kurang disiplin yang ada di BK, serta dihimpun dari wali kelas dan guru piket.

Berdasarkan isu-isu yang menjadi dasar rancangan aktualisasi ini bersumber

dari aspek:

1. Whole of Government (WoG),

2. Pelayanan publik, dan

3. Manajemen ASN.

Berdasarkan prinsip-prinsip kedudukan dan peran Pegawai Negeri

Sipil dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, dapat diidentifikasi isu-isu

sebagai berikut:

1. Kurangnya Kedisiplinan Peserta Didik Kelas VII Dalam Mematuhi Tata

Tertib Sekolah di SMP Negeri 9 Balikpapan.

Disiplin merupakan suatu kondisi yang terbentuk dari proses dan

serangkaian perilaku yang menunjukan nilai ketaatan, kepatuhan, dan

ketertiban. Siswa yang disiplin yaitu siswa yang biasanya hadir tepat

waktu, taat terhadap semua peraturan yang diterapkan di sekolah, serta

berprilaku sesuai dengan norma-norma yang berlaku. Namun tidak semua

peserta didik memiliki sikap displin yang tinggi, sehingga masih perlu

ditingkatkan lagi.

Page 25: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

19

b. Rendahnya Minat Belajar Peserta Didik Dalam Mengikuti Proses Belajar

di SMP Negeri 9 Balikpapan

Minat dapat diartikan sebagai kehendak, keinginan atau kesukaan.

Belajar bisa juga didefinisikan sebagai sebuah proses perubahan di dalam

keperibadian manusia dan perubahan tersebut ditampakkan dalam bentuk

peningkatan kualitas dan kuantitas tingkah laku seperti peningkatan

kecakapan, pengetahuan, sikap, kebiasaan, pemahaman, keterampilan,

daya pikir dan kemampuan-kemampuan yang lain. Pengertian minat

belajar adalah suatu ketertarikan terhadap suatu pelajaran yang kemudian

mendorong individu untuk mempelajari dan menekuni pelajaran tersebut.

Namun yang terjadi saat ini di SMP Negeri 9 Balikpapan minat belajar

peserta didik masing rendah.

c. Rendahnya Motivasi Berprestasi Peserta Didik di SMP Negeri 9

Balikpapan

Motivasi berprestasi didefinisikan sebagai usaha mencapai sukses atau

berhasil dalam kompetisi dengan suatu ukuran keunggulan yang dapat

berupa prestasi orang lain maupun prestasi sendiri. Akan tetapi motivasi

berprestasi peserta didik di SMP Negeri 9 Balikpapan itu sendiri masih

kurang.

B. Analisis Isu

Berdasarkan pemetaan dan identifikasi isu yang telah dijelaskan, perlu

dilakukan proses analisis isu untuk menentukan isu mana yang merupakan

prioritas yang dapat dicarikan solusi. Untuk menentukan isu utama digunakan

alat bantu penetapan kriteria kualitas isu melalui pendekatan analisis USG

(Urgency, Seriousness, dan Growth).

1. Urgency (urgensi)

Urgency dilihat dari tersedianya waktu, mendesak atau tidak masalah

tersebut untuk diselesaikan. Seberapa mendesak suatu isu harus dibahas,

dianalisis dan ditindaklanjuti.

Page 26: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

20

2. Seriousness (keseriusan)

Seriousness mengacu pada dampak masalah tersebut terhadap

produktivitas kerja, pengaruh terhadap keberhasilan, membahayakan

sistem atau tidak, dan sebagainya. Seberapa serius suatu isu harus dibahas

dan dikaitkan dengan akibat yang ditimbulkan.

3. Growth (berkembangnya masalah)

Growth berkaitan dengan apakah masalah tersebut berkembang

sedemikian rupa sehingga sulit dicegah. Seberapa besar kemungkinanan

memburuknya isu tersebut jika tidak ditangani sebagaimana mestinya.

Analisis USG (Urgency, Seriousness, dan Growth)

mempertimbangkan tingkat kepentingan, keseriusan, dan perkembangan

setiap variabel dengan cara menggunakan metode USG adalah dengan

menentukan nilai tingkat urgensi, keseriusan, dan perkembangan masalah

pada masing-masing masalah pokok dengan memberikan skala nilai 1-5

(keterangan: 5 = sangat besar, 4 = besar, 3 = sedang, 2 = kecil, 1 = sangat

kecil).

Tabel 4.1 Analisis Isu Strategis

No. Identifikasi Isu Kriteria

Rank U S G ∑

1.

Kurangnya Kedisiplinan Peserta Didik kelas VII

Dalam Mematuhi Tata Tertib di SMP Negeri 9

Balikpapan.

4 5 4 13 1

2.

Rendahnya Minat Belajar Peserta Didik Dalam

Mengikuti Proses Belajar di SMP Negeri 9

Balikpapan.

3 3 4 10 3

3. Rendahnya Motivasi Berprestasi Peserta Didik di

SMP Negeri 9 Balikpapan. 3 4 4 11 2

Page 27: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

21

C. Isu Terpilih

Berdasarkan identifikasi isu yang ada di SMP Negeri 9 Balikpapan dan

analisis isu prioritas dengan menggunakan pendekatan analisis USG

(Urgency, Seriousness, dan Growth) maka dapat ditetapkan isu yang menjadi

prioritas, yakni “Kurangnya Kedisiplinan Peserta Didik Dalam Mematuhi Tata

Tertib di SMP Negeri 9 Balikpapan” dengan perolehan skor USG 13.

Adapun dampak jika tidak terselesaikan isu prioritas tersebut, yaitu

siswa akan semakin tidak disiplin dan kurang peduli dengan aturan-aturan

yang diberlakukan, sehingga akan menimbulkan kendala dalam

mendisiplinkan peserta didik. Selain itu, kurangnya pemahaman mengenai

kedisiplinan dapat mempengaruhi sikap dan perilaku peserta didik, sehingga

peserta didik tidak dapat mematuhi tata tertib secara maksimal. Adanya

pengetahuan yang kreatif dan inovatif diharapkan dapat memudahkan

pemahaman serta meningkatkan kedisiplinan peserta didik.

D. Uraian Kegiatan

Berdasarkan hasil analisis dengan metode USG, isu utama yang

menjadi prioritas adalah “Kurangnya Kedisiplinan Peserta Didik Kelas VII

Dalam Mematuhi Tata Tertib di SMP Negeri 9 Balikpapan” dengan skor 13.

Untuk mengatasi hal tersebut, ditemukan gagasan pemecahan isu, yaitu

“Pendekatan Disiplin Positif: Sebuah Upaya Dalam Mematuhi Tata Tertib

Sekolah di SMP Negeri 9 Balikpapan”.

Adapun rencana kegiatan yang akan dilakukan antara lain sebagai

berikut:

1. dipasang di mading sekolah

2. Penerapan disiplin positif pada peserta didik yang sering terlambat

3. Mensosialisasikan Membuat grafik mingguan tentang kehadiran peserta

didik kemudian tata tertib sekolah melalui pemasangan banner di

beberapa tempat dalam lingkungan sekolah

4. Melakukan pendataan di kelas terhadap peserta didik yang tidak hadir

sebelum jam istirahat untuk memastikan penyebab siswa tidak hadir di

sekolah.

Page 28: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

22

a. Membuat Grafik Mingguan Tentang Kehadiran Peserta Didik

Kemudian Dipasang di Mading Sekolah

Grafik mingguan tentang kehadiran peserta didik kemudian

dipasang di mading sekolah adalah sebuah program untuk mengontrol

prkembangan ketidak hadiran peserta didik pada minggu-minggu

berikutnya. Menggunakan grafik mingguan diharapkan peserta didik akan

lebih disiplin dan mematuhi tata tertib yang ada. Berikut adalah tahapan

kegiatan dalam membuat grafik mingguan tentang kehadiran peserta didik

kemudian dipasang di mading sekolah:

1. Mengumpulkan data peserta didik tidak hadir setiap kelas selama satu

minggu

2. Mengelompokkan peserta didik tidak hadir brdasarkan keterangannya

(sakit/izin/alpa)

3. Membuat grafik ketidak hadiran peserta didik setiap kelas brdasarkan

keterangannya

4. Grafik setiap kelas diprint kemudian dipasang di mading skolah

5. Mengontrol perkembangan ketidak hadiran peserta didik pada minggu-

minggu berikutnya

Keterkaitan kegiatan dengan nilai dasar ANEKA

1. Akuntabilitas: Saya akan melakukan kegiatan ini dengan

tanggungjawab untuk membantu peserta didik memperbaikan

kehadiran.

2. Nasionalisme: Saya akan membantu peserta didik memperbaiki

kehadirannya tanpan membeda bedakan status peserta didik.

3. Etika Publik: Saya akan menjelaskan tujuan grafik mingguan kepada

peserta didik agar lebih mudah dipahami

4. Komitmen Mutu: Saya akan membuat grafik kehadiran mingguan

dengan baik dan jelas.

5. Anti Korupsi: Saya akan konsisten dalam membuat grafik mingguan

tentang kehadiran peserta didik.

Page 29: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

23

Hasil/Output Kegiatan

Dapat mengontrol perkembangan ketidak kehadiran peserta didik

setiap kelas.

b. Penerapan disiplin positif pada peserta didik yang sering terlambat

Disiplin positif adalah salah satu pendekatan yang guru BK

gunakan dalam mengatasi peserta didik yang sering datang terlambat.

Disiplin positif digunakan untuk mendisiplinkan peserta didik dengan cara

yang positif. Disiplin positif membantu peserta didik memahami apa yang

baik dan tidak baik bagi dirinya . Hal ini bertujuan agar peserta didik

memahami konsekuensi dari perilaku mereka, peserta didik tanggung

jawab dan rasa hormat ketika berinteraksi dengan lingkungannya. Berikut

adalah tahapan kegiatan dalam penerapan Disiplin Positif.

1. Mendata peserta didik yang terlambat

2. Mengumpulkan peserta didik yang terlambat di ruang BK

3. Mengidentifikasi penyebab terlambat setiap peserta didik (jika

diperlukan informasi maka dilakukan kerja sama dengan orang tua

peserta didik)

4. Memberikan alternatif solusi kepada msing-masing peserta didik

sesuai dengan penyebab terlambat

5. Memberi kesempatan peserta didik untuk memilih solusi yang

menurutnya paling tepat.

6. Mengontrol prkembangan peserta didik pada hari-hari berikutnya

Keterkaitan kegiatan dengan nilai dasar ANEKA

1. Akuntabilitas: Peserta didik tanggung jawab ketika berinteraksi

dengan lingkungan.

2. Nasionalisme: Saya akan bekerja sama dengan orang tua peserta

didik.

3. Etika Publik: Saya memberikan alternatif solusi kepada msing-

masing peserta didik sesuai dengan penyebab terlambat.

Page 30: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

24

4. Komitmen Mutu: Mengontrol prkembangan peserta didik pada hari-

hari berikutnya.

5. Anti Korupsi: Saya akan mendata peserta didik yang terlambat.

Hasil/Output Kegiatan

Dapat meningkatkan kedisiplinan peserta didik dalam mematuhi tata

tertib sekolah.

c. Mensosialisasikan tata tertib sekolah melalui pemasangan banner di

beberapa tempat dalam lingkungan sekolah

Mensosialisasikan tata tertib sekolah melalui pemasangan banner

adalah salah satu upaya pembinaan karakter disiplin peserta didik kelas

VII di sekolah. Berikut adalah tahapan kegiatan dalam mensosialisasikan

tata tertib sekolah melalui pemasangan banner di beberapa tempat dalam

lingkungan sekolah .

1. Melakukan diskusi dengan kepala sekolah terkait poin-poin tata tertib

yang akan dibuat banner

2. Menyusun poin-poin hasil diskusi dengan kepala sekolah

3. Bekerja sama dengan percetakan untuk membuat banner

4. Konsultasi dengan kepala sekolah tentang tempat yang strategis untuk

dipasang banner

5. Memasang banner di tempat-tempat yang disarankan oleh kepala

sekolah

Keterkaitan kegiatan dengan nilai dasar ANEKA

1. Akuntabilitas: Saya akan menyusun poin-poin hasil diskusi dengan

kepala sekolah.

2. Nasionalisme: Saya akan diskusi dengan kepala sekolah terkait poin-

poin tata tertib yang akan dibuat banner.

3. Etika Publik: Saya akan konsultasi dengan kepala sekolah tentang

tempat yang strategis untuk dipasang banner.

Page 31: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

25

4. Komitmen Mutu: Saya memasang banner di tempat-tempat yang

disarankan kepala sekolah.

5. Anti Korupsi: Saya bekerja sama dengan percetakan untuk membuat

banner.

Hasil/Output Kegiatan

1. Peserta didik lebih mudah memahami tata tertib sekolah

2. Pemasangan banner di lingkungan sekolah

d. Melakukan pendataan di kelas terhadap peserta didik yang tidak

hadir sebelum jam istirahat untuk memastikan penyebab peserta

didik tidak hadir di sekolah

Pendataan di kelas terhadap peserta yang tidak hadir sebelum jam

istirahat adalah untuk memastikan alasan penyebab peserta didik tidak

hadir di sekolah. Berikut adalah tahapan kegiatan dalam melakukan

pendataan di kelas terhadap peserta didik yang tidak hadir sebelum jam

istiraha:

1. Mengumpulkan data orang tua peserta didik dari wali kelas (alamat

tempat tinggal dan nomor telepon)

2. Menghimpun data peserta didik tidak hadir di kelas setiap pagi

3. Mengklarifikasi penyebab ketidak hadiran peserta didik kepada

masing-masing wali kelas

4. Apabila ditemukan siswa tidak hadir tanpa keterangan maka dilakukan

pencarian informasi kepada orang tua

5. Bekerja sama dengan orang tua untuk menghadirkan siswa tersebut di

sekolah apabila memungkinkan untuk hadir

Page 32: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

26

Keterkaitan kegiatan dengan nilai dasar ANEKA

1. Akuntabilitas: Apabila saya menemukan peserta didik yang tidak

hadir tanpa keterangan maka saya akan melakukan pencarian informasi

kepada orang tua.

2. Nasionalisme: Saya melakukan kerja sama dengan orang tua untuk

menghadirkan peserta didik tersebut apabila memungkinkan untuk

hadir.

3. Etika Publik: Saya akan mengumpulkan data orang tua peserta didik

dari wali kelas.

4. Komitmen Mutu: Saya akan mengklarifikasi penyebab ketidak

hadiran peserta didik kepada masing-masing wali kelas .

5. Anti Korupsi: Menghimpun data peserta didik tidak hadir di kelas

setiap pagi.

Hasil/Output Kegiatan

1. Kurangnya tingkat ketidak hadiran peserta didik di sekolah

2. Meningkatkan kerja sama dengan wali kelas dan orang tua

Kontribusi Terhadap Visi dan Misi Sekolah

Mematuhi tata tertib sekolah dapat meningkatkan kedisiplinan peserta

didik di sekolah dan diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam

mewujudkan visi dan misi sekolah. Salah satu visinya, yaitu dan mewujudkan

peserta didik yang sehat, berkarakter bangsa Indonesia yang kuat dan peduli

lingkungan. Serta terwujudnya kegiatan yang mendorong peserta didik

memiliki kecerdasan spiritual, intelektual, sosial, berakhlak mulia dan peduli

lingkungan.

Page 33: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

27

Penguatan Nilai Organisasi

Sesuai dengan nilai organisasi kota Balikpapan, kegiatan ini

memperkuat nilai organisasi antisipasif dan responsif dalam mengatasi

masalah. Menggunakan kedisiplinan peserta didik dalam mematuhi tata tertib

di sekolah, yang berdampak pada peningkatan pemahaman peserta didik.

Page 34: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

28

E. Rancangan Aktualisasi

No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Hasil/Output

Keterkaitan

dengan Nilai

Dasar ANEKA

Kontribusi Terhadap

Visi Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Dampak

Analisa

1. Membuat

grafik

mingguan

tentang

kehadiran

peserta didik

kemudian

dipasang di

mading

sekolah

1.Mengumpulkan data

peserta didik tidak

hadir setiap kelas

selama satu minggu

2.Mengelompokkan

peserta didik tidak

hadir brdasarkan

keterangannya

(sakit/izin/alpa)

3.Membuat grafik

ketidak hadiran peserta

didik setiap kelas

brdasarkan

keterangannya

4.Grafik setiap kelas

diprint kemudian

dipasang di mading

skolah

Dapat

mengontrol

perkembangan

ketidak

hadiran peserta

didik setiap

kelas.

1.

Akuntabilitas:

Saya akan

melakukan

kegiatan ini

dengan

tanggungjawab

untuk membantu

peserta didik

memperbaikan

kehadiran.

2. Nasionalisme:

Saya akan

membantu

peserta didik

memperbaiki

kehadirannya

tanpan membeda

bedakan status

peserta didik.

Pencapaian terhadap

misi SMP Negeri 9

Balikpapan yaitu

menumbuhkembangkan

karakter terpuji peserta

didik melalui

pembelajaran yang

menyenangkan dan

perilaku keteladanan

Kegiatan ini

memperkuat

nilai organisasi

antisipasif dan

responsif dalam

mengatasi

masalah.

Ttingkat

ketidak hadiran

makin

meningkat

Page 35: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

29

5.Mengontrol

prkembangan ketidak

hadiran peserta didik

pada minggu-minggu

berikutnya

3. Etika Publik:

Saya akan

menjelaskan

tujuan grafik

mingguan

kepada peserta

didik agar lebih

mudah dipahami

4. Komitmen

Mutu: Saya

akan membuat

grafik kehadiran

mingguan

dengan baik dan

jelas.

5. Anti Korupsi:

Saya akan

konsisten dalam

membuat grafik

mingguan

tentang

kehadiran

peserta didik.

Page 36: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

30

No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Hasil/Output

Keterkaitan

dengan Nilai

Dasar ANEKA

Kontribusi

Terhadap Visi Misi

Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Dampak

Analisa

2. Penerapan

disiplin positif

pada peserta

didik yang

sering

terlambat

1. Mendata peserta

didik yang terlambat

2. Mengumpulkan

peserta didik yang

terlambat di ruang BK

3. Mengidentifikasi

penyebab terlambat

setiap peserta didik

(jikadiperlukan

informasi maka

dilakukan kerja sama

dengan orang tua

peserta didik)

4. Memberikan

alternatif solusi

kepada masing-

masing peserta didik

sesuai dengan

penyebab terlambat

5. Memberi

kesempatan peserta

didik untuk memilih

solusi yang

menurutnya paling

tepat

Dapat

meningkatkan

kedisiplinan

peserta didik

dalam mematuhi

tata tertib

sekolah.

1. Akuntabilitas:

Saya akan

melakukan

kegiatan ini dengan

tanggungjawab

untuk membantu

peserta didik

memperbaikan

kehadiran.

2. Nasionalisme:

Saya akan bekerja

sama dengan orang

tua peserta didik.

3. Etika Publik:

Saya memberikan

alternatif solusi

kepada msing-

masing peserta

didik sesuai dengan

penyebab

terlambat.

4. Komitmen

Mutu: Mengontrol

perkembangan

peserta didik pada

hari-hari

berikutnya

Terwujudnya cita-cita

SMP Negeri 9

Balikpapan yaitu

mewujudkan peserta

didik yang berakhlak

mulia

Kegiatan ini

memperkuat

nilai organisasi

antisipasif dan

responsif dalam

mengatasi

masalah.

Peserta didik

akan

menganggap

bahwa

terlambat

masuk sekolah

itu hal yang

biasa

Page 37: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

31

6. Mengontrol

perkembangan peserta

didik pada hari-hari

berikutnya

5. Anti Korupsi:

Saya akan mendata

peserta didik yang

terlambat

Page 38: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

32

No. Kegiatan Tahapan

Kegiatan

Hasil/Outp

ut

Keterkaitan dengan

Nilai Dasar ANEKA

Kontribusi Terhadap

Visi Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Dampak

Analisa

3. Mensosialisasikan

tata tertib sekolah

melalui

pemasangan

banner

dibeberapa

tempat dalam

lingkungan

sekolah

1. Melakukan

diskusi dengan

kepala sekolah

terkait poin-

poin tata tertib

yang akan

dibuat banner

2. Menyusun

poin-poin hasil

diskusi dengan

kepala sekolah

3. Bekerja

sama dengan

percetakan

untuk

membuat

banner

4. Konsultasi

dengan kepala

sekolah

tentang tempat

yang strategis

untuk dipasang

banner

1. Peserta

didik lebih

mudah

memahami

tata tertib

sekolah

2.

Pemasanga

n banner di

lingkungan

sekolah

1. Akuntabilitas: Saya

akan menyusun poin-

poin hasil diskusi

dengan kepala sekolah.

2. Nasionalisme: Saya

akan diskusi dengan

kepala sekolah terkait

poin-poin tata tertib

yang akan dibuat

banner.

3. Etika Publik: Saya

akan konsultasi dengan

kepala sekolah tentang

tempat yang strategis

untuk dipasang banner.

4. Komitmen Mutu:

Saya memasang banner

di tempat-tempat yang

disarankan kepala

sekolah.

5. Anti Korupsi: Saya

bekerja sama dengan

percetakan untuk

membuat banner.

Pencapaian terhadap

misi SMP Negeri 9

Balikpapan yaitu

menumbuhkembangkan

karakter terpuji peserta

didik

Kegiatan ini

memperkuat nilai

organisasi

antisipasif dan

responsif dalam

mengatasi

masalah.

Kurangnya

kesadaran

peserta

didik

terhadap

peserta

didik

Page 39: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

33

5. Memasang

banner di

tempat-tempat

yang

disarankan

oleh kepala

sekolah

Page 40: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

34

No. Kegiatan Tahapan

Kegiatan Hasil/Output

Keterkaitan dengan

Nilai Dasar ANEKA

Kontribusi

Terhadap Visi

Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Dampak

Analisa

4. Melakukan

pendataan di

kelas terhadap

peserta didik

yang tidak

hadir sebelum

jam istirahat

untuk

memastikan

penyebab

siswa tidak

hadir di

sekolah

1.

Mengumpulkan

data orang tua

peserta didik

dari wali kelas

(alamat dan

nomor telepon)

2.

Menghimpun

data peserta

didik tidak

hadir di kelas

setiap pagi

3.

Mengklarifikasi

penyebab

ketidak hadiran

peserta didik

kepada masing-

masing wali

kelas

4. Apabila

ditemukan

peserta didik

tidak hadir

1. Kurangnya

tingkat ketidak

hadiran peserta

didik

2. Meningkatkan

kerja sama

dengan wali

qkelas dan orang

tua

1. Akuntabilitas: Apabila

saya menemukan peserta

didik tidak hadir tanpa

keterangan maka

dilakukan pencarian

informasi kepada orang

tua.

2. Nasionalisme: Saya

bekerja sama dengan

orang tua untuk

menghadirkan peserta

didik tersebut di sekolah

apabila memungkinkan

untuk hadir.

3. Etika Publik: Saya

akan mengumpulkan data

orang tua siswa dari wali

kelas (alamat dan nomor

telepon).

4. Komitmen Mutu:

Saya akan mengklarifikasi

penyebab ketidak hadiran

peserta didik kepada

masing-masing wali kelas.

Terwujudnya

cita-cita SMP

Negeri 9

Balikpapan yaitu

mewujudkan

peserta didik

yang berakhlak

mulia, cerdas,

berilmu, serta

berpotensi

melanjutkan

pendidikan ke

sekolah-sekolah

negeri.

Kegiatan ini

memperkuat

nilai organisasi

antisipasif dan

responsif dalam

mengatasi

masalah.

Peserta didik

akan

mengabaikan

masalah

kehadirannya

Page 41: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

35

tanpa

keterangan

maka dilakukan

pencarian

informasi

kepada orang

tua

5. Bekerja

sama dengan

orang tua untuk

menghadirkan

peserta didik

tersebut di

sekolah apabila

memungkinkan

untuk hadir

5. Anti Korupsi:

Menghimpun data peserta

didik tidak hadir di kelas

setiap pagi.

Page 42: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

36

F. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

Kegiatan aktualisasi akan dilaksanakan di SMP Negeri 9 Balikpapan pada tanggal 5 Februari – 13 Maret 2020. Adapun kegiatan-kegiatan

aktualisasi akan di jabarkan dalam timeline kegiatan pada tabel. Jadwal Pelaksanaan aktualisasi sebagai berikut:

Tabel 4.3 Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

No. Kegiatan

Februari Maret

I II III IV I II III

5 6 7 1

0

1

1

1

2

1

3

1

4

1

7

1

8

1

9

2

0

2

1

2

4

2

5

2

6

2

7

2

8 2 3 4 5 6 9

1

0

1

1

1

2

1

3

1

6

1

7

1

Membuat

grafik

mingguan

tentang

kehadiran

peserta didik

kemudian

dipasang di

mading

sekolah

2

Penerapan

disiplin positif

pada peserta

didik yang

sering dating

terlambat

Page 43: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

37

No. Kegiatan

Februari Maret

I II III IV I II III

5 6 7 1

0

1

1

1

2

1

3

1

4

1

7

1

8

1

9

2

0

2

1

2

4

2

5

2

6

2

7

2

8 2 3 4 5 6 9

1

0

1

1

1

2

1

3

1

6

1

7

3

Mensosialisasi

kan tata tertib

sekolah

melalui

pemasangan

banner

dibeberapa

tempat dalam

lingkungan

sekolah

4

Melakukan

pendataan di

kelas terhadap

peserta didik

yang tidak

hadir sebelum

jam istirahat

untuk

memastikan

penyebab

peserta didik

tidak hadir di

sekolah

Page 44: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

38

BAB V

ROLE MODEL

Bapak Suparman merupakan salah satu guru di SMP

Negeri 9 Balikpapan. Beliau dilahirkan di Jombang, salah satu

kabupaten dari Provinsi Jawa Timur pada tanggal 12 Agustus

1963. Bapak Suparman memiliki seorang istri dan dikaruniai

dua anak. Beliau menempuh pendidikan dasar mulai dari MI

Darul Ulum Jombang, pendidikan sekolah menengah pertama

di SMP Pancasila Jombang, dan pendidikan sekolah menengah

atas di SMA Muhammadiyah Jombang. Setelah lulus dari

sekolah menengah atas, beliau melanjutkan pendidikan di

Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Widya Darma

Surabaya. Sekarang Bapak Suparman beralamat tinggal di Jl.

Gurinda V RT 43 Nomor 113 Balikpapan.

Sejak tahun 1994, Bapak Suparman terangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil di

Balikpapan. Beliau memulai pengabdiannya sebagai guru di SMP Negeri 14 Balikpapan

(1994-1995). Setelah itu beliau pindah tugas ke SMP Negeri 9 Balikpapan (1995-sekarang).

Saya memilih Bapak Suparman menjadi role model karena beliau bekerja dengan

disiplin. Beliau tidak pernah terlambat datang ke sekolah dan masuk kelaspun selalu tepat

waktu. Bahkan sampai saat ini di tahun-tahun terakhir pengabdiannya sebagai guru semangat

beliau tidak pernah surut dalam mendidik. Beliaupun mengkampanyekan gerakan literasi di

sekolah dengan memanfaatkan waktu luangnya untuk membaca. Bapak Suparman juga

dikenal sebagai sosok pribadi yang mudah bergaul dengan rekan-rekan kerja. Selain itu beliau

juga sering memberikan nasehat-nasehat kepada rekan-rekan guru yang lebih muda.

Page 45: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

39

BAB VI

PELAKSANAAN AKTUALISASI

1. Laporan Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar

a. Kegiatan 1

Kegiatan Membuat grafik mingguan tentang kehadiran peserta didik

kemudian dipasang di mading sekolah

Tanggal 5 Februari 2020 – 13 Februari 2020

Daftar Lampiran 1. Pembuatan grafik mingguan tentang ketidak hadiran

peserta didik, (dapat dilihat pada Lampiran Kegiatan 1).

2. Dokumentasi tahapan kegiatan :

Gambar 1. Melakukan kordinasi dengan sekretaris-sekretaris

kelas VII (tujuh) untuk mengumpulkan data peserta didik yang

tidak hadir

Gambar 2. Mengelompokkan data peserta didik tidak hadir

berdasarkan keterangannya (sakit/izin/alpa)

Page 46: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

40

Gambar 3. Membuat grafik ketidak hadiran peserta didik

setiap kelas berdasarkan keterangannya

Gambar 4. Memasang grafik ketidak hadiran di mading

sekolah

Gambar 5. Mengontrol perkembangan ketidak hadiran peserta

didik

Page 47: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

41

1. Mengumpulkan data peserta didik tidak hadir setiap kelas selama satu minggu

Pada hari Rabu (05/02/2020) penulis berkordinasi dengan sekretaris-sekretaris kelas VII

(tujuh) (nasionalisme) untuk mengumpulkan data peserta didik yang tidak hadir

(sakit/izin/alpa) selama satu minggu (senin-jumat) dan data yang harus dikumpulkan setiap

hari jumat (komitmen mutu). Saat berkordinasi dengan sekretaris kelas penulis

menyampaikan dengan santai tapi tetap berwibawa, sopan dan menggunakan bahasa yang

mudah di pahami (etika publik). Sekretaris kelaspun langsung dapat memahami apa yang

harus mereka kerjakan (akuntabilitas).

2. Mengelompokkan peserta didik tidak hadir berdasarkan keterangannya

(sakit/izin/alpa)

Pada hari Jumat (14/02/2020) sekretaris kelas VII berdatangan ke ruang BK dengan sopan

(etika publik) dan rasa tanggung jawab mereka (akuntabilitas) untuk mengumpulkan data

peserta didik yang tidak hadir dalam satu minggu (anti korupsi). Setelah semua data

peserta didik kelas VII (tujuh) yang tidak hadir terkumpul (komitmen mutu), maka

dilanjutkan pada hari Senin (17/02/2020) penulis merekap absensi/mengelompokkan data

(anti korupsi) peserta didik tidak hadir berdasarkan keterangannya (sakit/izin/alpa) dengan

teliti (anti korupsi).

3. Membuat grafik ketidak hadiran peserta didik setiap kelas berdasarkan

keterangannya

Pada hari Senin (17/02/2020) setelah penulis merekap absensi peserta didik yang tidak

hadir (anti korupsi), penulis langsung membuat grafik ketidak hadiran peserta didik setiap

kelas berdasarkan keterangannya (akuntabilitas) dengan rapi dan sesuai data yang

diberikan oleh sekretaris kelas (komitmen mutu) agar memudahkan peserta didik dan

guru-guru, terutama setiap wali kelas VII (tujuh).

4. Grafik setiap kelas diprint, kemudian dipasang di mading sekolah

Pada hari Senin (17/02/2020), masih waktu yang sama penulis langsung melanjutkan

tahapan kegiatan aktualisasi dengan mengeprint grafik kemudian dipasang di mading

sekolah (etika publik) agar semua peserta didik, terutama untuk kelas VII (tujuh) dan para

wali kelas dapat melihat langsung (nasionalisme) kelas-kelas mana saja yang tingkat

ketidak hadirannya sangat tinggi. Sehingga dari hasil pembuatan grafik dan memasangnya

di mading sekolah (etika publik), wali kelas dapat lebih mengontrol (akuntabilitas)

perkembangan ketidak hadiran peserta didiknya, terutama bagi peserta didik yang

alpa/tidak hadir tanpa keterangan di kelas masing-masing (komitmen mutu).

Page 48: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

42

5. Mengontrol perkembangan ketidak hadiran peserta didik pada minggu-minggu

berikutnya

Tidak cukup wali kelas saja yang mengontrol. Tetapi pada hari Jumat (21/02/2020) penulis

selalu memanggil dan mengumpulkan sekretaris-sekretaris kelas VII (tujuh) di ruang BK

untuk berkordinasi/ bekerja sama (nasionalisme) dalam membantu memudahkan penulis

mengontrol perkembangan ketidak hadiran peserta didik tiap minggunya (komitmen

mutu). Sehingga dengan seperti ini peserta didik akan berpikir apabila dirinya tidak ingin

masuk sekolah (anti korupsi), karena mereka merasa bahwa dirinya selalu dikontrol

ketidak hadirannya oleh wali kelas dan guru BK (komitmen mutu).

6. (hasil dari kegiatan) Membuat grafik mingguan tentang kehadiran peserta didik

kemudian dipasang di mading sekolah

Output dari kegiatan ini adalah dapat mengontrol perkembangan ketidak hadiran peserta

didik setiap kelas.

b. Kegiatan 2

Kegiatan Penerapan disiplin positif pada peserta didik yang sering

terlambat

Tanggal 14 Februari 2020 – 24 Februari 2020

Daftar Lampiran 1. Melakukan penerapan disiplin positif pada peserta didik

kelas VII (tujuh) yang sering terlambat (dapat dilihat pada

Lampiran Kegiatan 2).

2. Dokumentasi tahapan kegiatan :

Gambar 1. Mendata peserta didik yang terlambat

Page 49: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

43

Gambar 2. Mengumpulkan peserta didik yang terlambat di

ruang BK

Gambar 3. Mengidentifikasi penyebab terlambat setiap

peserta didik

Gambar 4. Memberikan alternatif solusi kepada masing-

masing peserta didik dengan penyebab terlambat

Page 50: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

44

Gambar 5. Memberikan kesempatan peserta didik untuk

memilih solusi yang menurutnya paling tepat

Gambar 6. Mengontrol perkembangan peserta didik pada hari-

hari berikut

Gambar 7. Mengontrol perkembangan peserta didik pada

hari-hari berikut

Page 51: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

45

Gambar 8. Mengontrol perkembangan peserta didik pada hari-

hari berikutnya

1. Mendata peserta didik yang terlambat

Pada hari Rabu (19/02/2020) penulis bekerja sama dengan guru piket (nasionalisme) untuk

menanyakan dan meminta data peserta didik yang terlambat. Kemudian penulis menyalin

data peserta didik yang terlambat (komitmen mutu) untuk diproses ketahapan selanjutnya.

2. Mengumpulkan siswa yang terlambat di ruang BK

Setelah mendapatkan data peserta didik yang terlambat (etika publik), pada hari yang sama

Rabu (19/02/2020) penulis memanggil dan mengumpulkan peserta didik yang terlambat di

ruang BK.

3. Mengidentifikasi penyebab terlambat setiap peserta didik (jika diperlukan informasi

maka dilakukan kerja sama dengan orang tua)

Setelah semua peserta didik yang terlambat berkumpul diruang BK (nasionalisme), pada

hari Rabu (19/02/2020) penulis menanyakan kepada masing-masing peserta didik penyebab

mereka datang terlambat ke sekolah (etika publik), dan setelah peserta didik menjelaskan

alasan mengapa mereka datang ke sekolah terlambat, maka penulis tidak perlu informasi

dari orang tua mereka lagi, karena pada saat itu ada beberapa orang tua peserta didik yang

langsung memberikan penjelasan kepada guru piket penyebab anak mereka datang

terlambat (etika publik).

4. Memberikan alternatif solusi kepada masing-masing peserta didik sesuai dengan

penyebab terlambat

Penulis melakukan assement untuk mengetahui penyebab keterlambatan peserta didik

(akuntabilitas). Hasilnya, ada beberapa peserta didik yang datang terlambat disebabkan

Page 52: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

46

karena terlalu lama bermain handphone (hp) pada malam hari, sehingga tidurnya larut

malam yang mengakibatkan bangunnya terlambat/kesiangan. Ada juga yang terlambat

karena ban motor bapaknya bocor. Ada pula yang terlambat dikarenakan ojek online yang

dipesan terlalu lama datang. Berdasarkan hasil assesment penulis kemudian memberikan

alternatif solusi (komitmen mutu) kepada masing-masing peserta didik sesuai dengan

penyebab keterlambatannya. Seperti siswa yang bermain handphone sampai larut malam

disarankan untuk mengurangi intensitas penggunaan handphonenya pada malam hari

(komitmen mutu) dan dilakukan kerja sama dengan orang tua agar bisa lebih mengontrol

penggunaan handphone putra putrinya di rumah (etika publik).

5. Memberikan kesempatan peserta didik untuk memilih solusi yang menurut mereka

paling tepat

Pada hari rabu (19/02/2020) setelah penulis memberikan alternatif solusi (komitmen mutu)

kepada masing-masing peserta didik sesuai dengan keterlambatannya, maka penulis juga

memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk memilih solusi yang menurut mereka

paling tepat. Contohnya, peserta didik yang terlambat dikarenakan bermain handphone

sampai larut malam berjanji (komitmen mutu) bahwa mereka akan tidur lebih cepat dan

tidak bermain handphone terlalu lama pada malam hari. Kemudian yang terlambat

dikarenakan ojek online yang dipesan terlalu lama datang, akan memesan ojek online lebih

cepat lagi dari sebelumnya.

6. Mengontrol perkembangan peserta didik pada hari-hari berikutnya

Pada hari-hari berikutnya Kamis (20/02/2020), Jumat (21/02/2020), Senin (24/02/2020) dan

seterusnya penulis mengontrol perkembangan peserta didik yang sering terlambat, dan

syukur Alhamdulillah ada perubahan yang cukup signifikan. Karena peserta didik yang

sering terlambat, kini sudah tidak terlambat lagi datang ke sekolah (akuntabilitas),

meskipun masih ada peserta didik yang terlambat datang ke sekolah, tetapi orang yang

berbeda. Selanjutnya yang terlambatpun diberikan perlakuan yang sama.

7. (Hasil dari kegiatan) Penerapan disiplin positif pada peserta didik yang sering

terlambat

Output dari kegiatan ini adalah dapat meningkatkan kedisiplinan peserta didik dalam

mematuhi tata tertib sekolah, terutama tidak datang terlambat pada saat masuk sekolah.

Page 53: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

47

c. Kegiatan 3

Kegiatan Mensosialisasikan tata tertib sekolah melalui pemasangan

banner di beberapa tempat dalam lingkungan sekolah

Tanggal 25 Februari 2020 – 4 Maret 2020

Daftar Lampiran 1. Konsultasi dengan kepala sekolah (dapat dilihat pada Lampiran Kegiatan 3).

2. Bekerja sama dengan percetakan (dapat dilihat pada

Lampiran Kegiatan 3).

3. Dokumentasi tahapan kegiatan :

Gambar 1. Berdiskusi dengan kepala sekolah terkait

poin-poin tata tertib

Gambar 2. Menyusun poin-poin hasil diskusi dengan kepala

sekolah

Page 54: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

48

Gambar 3. Memesan banner melalui chatting whatsApp

Gambar 4. Mengambil banner yang telash selesai dicetak

Gambat 5. Konsultasi dengan kepala sekolah tentang tempat

yang strategis untung dipasang banner

Page 55: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

49

Gambar 6. Pemasangan banner di sebelah meja piket

Gambar 7. Pemasangan banner di depan ruang BK

Gambar 8. Arah menuju ruang Kepala Sekolah

Page 56: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

50

1. Melakukan diskusi dengan kepala sekolah terkait poin-poin tata tertib yang akan

dibuat banner

Pada hari Selasa (24/02/2020) penulis berjalan menuju ruangan kepala sekolah, setelah itu

penulis mengecek ruangan kepala sekolah terlebih dahulu untuk memastikan beliau berada

di ruangannya. Melihat kepala sekolah ada di ruangannya, penulis mulai mengetuk pintu

dengan hati-hati (etika publik) dan memberi salam dengan sopan (etika publik). Beliau

kemudian mengizinkan saya masuk dan duduk di kursi tamu. Saya menghampiri kepala

sekolah dan mulai berbicara dengan sopan dan lugas (etika publik) menyampaikan salah

satu kegiatan aktualisasi yang penulis ingin lakukan, yaitu mensosialisasikan tata tertib

sekolah melalui pemasangan banner. Setelah itu penulis mulai melakukan diskusi

(nasionalisme) dengan kepala sekolah terkait poin-poin tata tertib apa saja yang ingin

dibuat pada banner (komitmen mutu).

2. Menyusun poin-poin hasil diskusi dengan kepala sekolah

Setelah penulis selesai mendiskusikan dengan kepala sekolah terkait poin-poin tata tertib

yang akan dibuat banner, pada hari Selasa (25/02/2020) penulis melanjutkan tahapan

kegiatan dengan rasa tanggung jawab (akuntabilitas) menyusun poin-poin hasil diskusi

dengan kepala sekolah tanpa menambahkan atau mengurangi (anti korupsi) poin-poin yang

sudah didiskusikan.

3. Bekerja sama dengan percetakan untuk membuat banner

Melanjutkan pada hari Selasa (25/02/2020) sore penulis langsung bekerja sama

(nasionalisme) dengan percetakan untuk membuat banner. Kebetulan penulis memiliki

kenalan disebuah percetakkan, sehingga langsung memesan banner yang telah disusun tadi

melalui chatting WhatsApp dengan teman yang sudah dikenal. Setelah banner selesai

dicetak, teman yang bekerja dipercetakkan langsung memberi kabar bahwa banner telah

selesai dicetak, maka pada hari Rabu (26/02/2020) penulis langsung pergi mengambil

banner yang telah selesai dibuat.

4. Konsultasi dengan kepala sekolah tentang tempat yang strategis untuk dipasang

banner

Pada hari Kamis (27/02/2020) penulis kembali datang ke ruang kepala sekolah, sebelumnya

penulis mengecek terlebih dahulu untuk memastikan beliau ada di tempat. Ternyata beliau

lagi duduk-duduk bersantai di ruang tamu kepala sekolah. Penulispun perlahan mengetuk

pintu dan memberi salam dengan sopan (etika publik). Setelah itu beliau menjawab salam

dan langsung mempersilahkan penulis untuk duduk. Penulis menghampiri kepala sekolah

dan duduk perlahan di kursi yang sudah tersedia di depan meja beliau, di situ penulis

Page 57: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

51

langsung memulai pembicaraan dengan menanyakan kabar beliau terlebih dahulu (etika

publik), setelah itu penulis berkonsultasi dengan kepala sekolah tentang tempat yang

strategis untuk dipasang banner. Kepala sekolahpun memberi saran agar banner dipasang

dibeberapa tempat yaitu, sebelah meja piket, depan ruang BK, dan depan ruang Kepala

sekolah, dengan saran yang diberikan oleh kepala sekolah, penulis sangat setuju dan sangat

senang karena saran yang diberikan sesuai dengan keinginan hati penulis.

5. Memasang banner di tempat-tempat yang disarankan oleh kepala sekolah

Pada hari Kamis (27/02/2020) setelah melakukan konsultasi (nasionalisme) dengan kepala

sekolah, penulis langsung mempersiapkan (komitmen mutu) banner yang akan dipasang di

tempat-tempat yang sudah disarankan oleh kepala sekolah, yang pertama banner dipasang

di depan ruang BK, kemudian dipasang di depan ruang kepala sekolah, dan yang terakhir

banner dipasang di sebelah meja piket (akuntabilitas).

6. (Hasil dari kegiatan) Mensosialisasikan tata tertib sekolah melalui pemasangan

banner di beberapa tempat dalam lingkungan sekolah

Output dari kegiatan ini adalah peserta didik lebih mudah memahami tata tertib sekolah.

Page 58: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

52

d. Kegiatan 4

Kegiatan Melakukan pendataan di kelas terhadap peserta didik yang

tidak hadir sebelum jam istirahat untuk memastikan penyebab

peserta didik tidak hadir di sekolah

Tanggal 5 Maret 2020 – 13 Maret 2020

Daftar Lampiran 1. Mengumpulkan data-data orang tua peserta didik (dapat

dilihat pada lampiran Kegiatan 4).

2. Pendataan peserta didik yang tidak hadir sebelum jam

istirahat (dapat dilihat pada Lampiran Kegiatan 4).

3. Dokumentasi tahapan kegiatan :

Gambar 1.a

Gambar 1.b

Page 59: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

53

Gambar 1.c

Gambar 1.d

Gambar 1.e

Gambar 1.a-1.e Mengumpulkan data orang tua peserta didik

dari wali kelas (alamat dan no. telepon/hp)

Page 60: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

54

Gambar 2.a

Gambar 2.b

Gambar 2.c

Gambar 2.a-2.c. Menghimpun data peserta didik yang tidak

hadir setiap pagi di hari yang sama

Page 61: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

55

Gambar 2,d. Menghimpun data peserta didik yang tidak hadir

setiap pagi di hari berikutnya

Gambar 3. Mengklarifikasi penyebab ketidak hadiran peserta

didik kepada wali kelas

Gambar 4. Melakukan pencarian informasi kepada orang tua

peserta didik yang tidak hadir tanpa keterangan

Page 62: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

56

1. Mengumpulkan data orang tua peserta didik dari wali kelas (alamat dan nomor

telepon/hp)

Pada hari Rabu (04/03/2020) penulis menghampiri masing-masing wali kelas VII (tujuh)

untuk meminta data orang tua peserta didik (alamat dan nomor telepon/hp) (nasionalisme).

Hal ini dilakukan sebagai persiapan jika pada tahap selanjutnya diperlukan komunikasi

dengan orang tua peserta didik.

2. Menghimpun data peserta didik yang tidak hadir di kelas setiap pagi

Tahapan selanjutnya yaitu pada hari Kamis (05/03/2020) penulis mulai bejalan dan masuk

ke kelas-kelas VII (tujuh) untuk menanyakan kepada setiap guru mata pelajaran jam ke

dua/ke tiga yang berada di kelas (etika publik) untuk menghimpun data peserta didik yang

tidak hadir di kelas. Ternyata ada satu kelas yang peserta didiknya tidak hadir tanpa

keterangan. Penulispun mencatat nama peserta didik yang tidak hadir tanpa keterangan

tersebut (komitmen mutu). Penulis kembali melanjutkan menghimpun data peserta didik

tidak hadir di kelas setiap pagi (komitmen mutu) pada hari Jumat (06/03/2020), ternyata

ada juga kelas yang peserta didiknya tidak hadir tanpa keterangan dan kebetulan yang

mengajar pada saat itu adalah wali kelas mereka sendiri.

3. Mengklarifikasi penyebab ketidak hadiran peserta didik kepada masing-masing

wali kelas

Pada hari Kamis (05/03/2020) saat penulis telah selesai menghimpun data peserta didik, dan

ternyata ada satu kelas yang peserta didiknya tidak hadir tanpa keterangan, penulis langsung

megklarifikasi penyebab ketidak hadiran peserta didik kepada wali kelas (nasionalisme).

Karena peserta didik yang tidak hadir bernama Muhammad Rasya, kelas VII-E dan wali

kelasnya adalah ibu Andi Karmila Ningsih. Maka saat itu penulis langsung menghampiri

ibu Andi Karmila diruang koordinator untuk menanyakan Muhammad Rasya yang tidak

hadir tanpa keterangan, ternyata ibu Andi Karmila sudah diinformasikan oleh orang tua

Muhammad Rasya bahwa anaknya tidak masuk sekolah dikarenakan sakit, hanya saja ibu

Andi Karmila belum sempat untuk memberitahukan sekretaris/teman peserta didik di kelas.

Ketika penulis sudah mengetahui peserta didik yang bernama Muhammad Rasya sakit,

penulispun kembali ke ruang BK dan meminta tolong (nasionalisme) kepada peserta didik

yang berada di sekitaran situ pergi ke kelas VII-E untuk menyampaikan bahwa peserta

didik yang bernama Muhammad Rasya sakit.

4. Apabila ditemukan peserta didik yang tidak hadir tanpa keterangan maka

dilakukan pencarian informasi kepada orang tua

Pada hari Jumat (06/03/2020) saat penulis menghipun data peserta didik, ternyata ada juga

Page 63: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

57

kelas yang peserta didiknya tidak masuk tanpa keterangan satu orang, dan kebetulan yang

mengajar pada saat itu adalah wali kelasnya sendiri, yaitu ibu Sari Pratiwi. Maka penulis

langsung menanyakan ke ibu Sari yang sedang mengajar di kelasnya sendiri, namun ibu

Sari sendiri tidak tahu kabar peserta didiknya yang tidak masuk tanpa keterangan.

Kebetulan peserta didik yang bersangkutan itu bernama Putri Meycika, ia adalah murid

baru pindahan dari sekolah lain. Jadi sebagai wali kelas, ibu Sari belum mengetahui terlalu

banyak tentang Putri Meycika yang baru pindah tersebut. Namun setelah dari kelas tersebut,

penulis kembali ke ruang BK untuk mencari informasi (akuntabilitas) dengan menelpon

orang tua dari Putri Meycika. Ketika penulis menelpon orang tua Putri Meycika, ternyata

anak tersebut sedang sakit dan mau mengabari ibu Sari tetapi tidak punya nomor

teleponnya, mau mengantarkan surat sakit ke sekolah juga tidak ada yang mengantar,

karena ternyata Putri Meycika tidak tinggal dengan orang tuanya, namun ia tinggal di salah

satu Panti Asuhan di Balikpapan. Saat mengetahui kalau Putri tinggal di panti asuhan,

penulis cukup kaget dan merasa empati (nasionalisme) Setelah penulis mengetahui kabar

dari orang tua Putri Meycika, maka penulis kembali ke kelasnya Putri Meycika dan

menyampaikan kepada ibu Sari Pratiwi kalau Putri Meycika sedang sakit (akuntabilitas).

5. Bekerja sama dengan orang tua untuk menghadirkan peserta didik tersebut di

sekolah apabila memungkinkan untuk hadir

Kebetulan selama kegiatan aktualisasi yang ke empat berjalan tidak perlu ada kerja sama

dengan orang tua untuk menghadirkan peserta didik tersebut di sekolah. Berhubung peserta

didik yang tidak hadir ternyata dalam kondisi sakit. Hanya saja belum ada informasi yang

sampai ke sekolah.

6. (Hasil dari kegiatan) Melakukan pendataan di kelas terhadap peserta didik yang

tidak hadir sebelum jam istirahat untuk memastikan penyebab peserta didik tidak

hadir di sekolah

Kurangnya tingkat ketidak hadiran peserta didik dan meningkatnya kerja sama dengan wali

kelas dan orang tua

Page 64: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

58

BAB VII

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Kesimpulan dari pelaksanaan aktualisasi ini adalah :

1. Terbuatnya grafik mingguan tentang kehadiran peserta didik yang telah ditempel di

mading sekolah dengan tujuan mengurangi angka ketidak hadiran peserta didik.

2. Diterapkannya pendekatan disiplin positif bagi peserta didik yang terlambat untuk

mengubah pola prilaku peserta didik yang sering terlambat.

3. Meningkatnya kepatuhan peserta didik terhadap tata tertib sekolah dengan

terpasangnya banner dibeberapa tempat yang strategis.

4. Didapatkannya informasi yang akurat mengenai penyebab ketidak hadiran peserta

didik melalui pendataan disetiap kelas sebelum jam istirahat.

5. Semua kegiatan aktualisasi berjalan dengan baik. Peserta didik sudah menunjukkan

kedisiplinan, hal ini terlihat dari berkurangnya peserta didik yang terlambat, bahkan

pernah dalam sehari sama sekali tidak ada peserta didik yang datang terlambat. Selain

itu tingkat ketidak hadiran peserta didik menurun.

B. Saran

Saran untuk pelaksanaan aktualisasi ini adalah :

1. Menerapkan pendekatan disiplin positif secara berkelanjutan agar jumlah peserta didik

yang terlambat setiap harinya bisa berkurang.

2. Meningkatkan kerja sama dengan pihak-pihak yang ada dSi sekolah dalam upaya

mensosialisasikan tata tertib sekolah kepada peserta didik

Page 65: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

59

DAFTAR PUSTAKA

Fatimah, E. & E. Irawati. 2017. “MANAJEMEN ASN” Modul Pelatihan Dasar Calon PNS.

Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia, Jakarta.

Haryatmoko. 2011. Etika Publik dan Konflik Kepentingan.

https://money.kompas.com/read/2011/06/07/03001349/etika.publik.dan.konflik.kepen

tingan

(diakses pada 23 Mei 2019)

Irfan. 2012. Korupsi dan Pengertiannya.

http://soloraya.net/korupsi-dan-pengertiannya/

(diakses pada 23 Mei 2019)

Komisi Pemberantasan Korupsi. 2006. Memahami Untuk Membasmi : Buku Panduan Untuk

Memahami Tindak Pidana Korupsi. Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta.

Kumorotomo, W., Wirapradja, N. R. D., & A. Imbraruddin. 2015. “ETIKA PUBLIK” Modul

Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan Golongan III. Lembaga Administrasi Negara

Republik Indonesia, Jakarta.

Kusumasari, B., Dwiputrianti, S., & E. L. Allo. 2015. “AKUNTABILITAS” Modul

Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan Golongan III. Lembaga Administrasi Negara

Republik Indonesia, Jakarta.

Latief, Y., Suryanto, A., & A. A. Muslim. 2015. “NASIONALISME” Modul Pendidikan dan

Pelatihan Prajabatan Golongan III. Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia,

Jakarta.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. “ANTI KORUPSI” Modul Pendidikan dan Pelatihan

Prajabatan Golongan III. Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia, Jakarta.

Lembaga Administrasi Negara. 2019. “KOMITMEN MUTU” Modul Pendidikan dan

Pelatihan Prajabatan Golongan III. Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia,

Jakarta.

Manarul, A. 2019. Nasionalisme: Pengertian, Ciri, Bentuk, Tujuan, Contoh.

https://www.yuksinau.id/nasionalisme-pengertian-ciri-bentuk-tujuan-contoh/

(diakses pada 23 Mei 2019)

Purwanto, E. A., Tyastianti, D., Taufiq, A., & W. Novianto. 2017. “PELAYANAN PUBLIK”

Modul Pelatihan Dasar Calon PNS. Lembaga Administrasi Negara Republik

Indonesia, Jakarta.

Page 66: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

60

Rohmat, I. K. 2017. Akuntabilitas.

https://lecturer.ppns.ac.id/imamkhoirul/2017/06/21/akuntabilitas/

(diakses pada 23 Januari 2020)

Rohmat, I. K. 2017. Komitmen Mutu.

https://lecturer.ppns.ac.id/imamkhoirul/2017/06/21/komitmen-mutu/

(diakses pada 23 Januari 2020))

Suwarno, Y. & T. A. Sejati. 2017. “WHOLE OF GOVERNMENT” Modul Pelatihan Dasar

Calon PNS. Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia, Jakarta.

Page 67: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

61

L

A

M

P

I

R

A

N

Page 68: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …
Page 69: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …
Page 70: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

PERSENTASE ABSENSI HARIAN PERMINGGU

TANGGAL 17 S.D 21 FEBRUARI 2020

SISWA KELAS VII A- VII J

0

2

4

6

8

10

12

VII A VII B VII C VII D VII E VII F VII G VII H VII I VII J

12

3

4

3 3

6

3

9

3

6

0

7

3 3

0

1

3

2

5

0

2

1

6

5

4 4

3

9

3

2

SAKIT

IZIN

ALPA

Page 71: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

PERSENTASE ABSENSI HARIAN PERMINGGU

TANGGAL 24 S.D 28 FEBRUARI 2020

SISWA KELAS VII A - VII J

0

2

4

6

8

10

12

VII A VII B VII C VII D VII E VII F VII G VII H VII I VII J

1

2

0

11

0

3 3

12

4

3

0

7

0 0

3

0

4

0 0 0

5

0

5

1

6

1

2 2

1 1

SAKIT

IZIN

ALPA

Page 72: PENDEKATAN DISIPLIN POSITIF: SEBUAH UPAYA DALAM …

BK SMP Negeri 9 Balikpapan

POIN SANKSI PELANGGARAN TATA TERTIBNO JENIS PELANGGARAN POIN SANKSI

1 Terlambat Datang > 10 Menit 3

2 Memakai Sandal/Kaos Oblong/Pakaian Tidak Sopan dan

Tidak Tertib

3

3 Membuang Sampah Sembarangan 3

4 Tidak Masuk Tanpa Keterangan

5

5 Berbicara Kotor /Tidak Pantas

10

6 Merusak/Mencoret -Coret Fasilitas Sekolah

15

7 Meninggalkan Sekolah Tanpa Izin/Bolos

20

8 Tidak Mengikuti Upacara

20

9 Menggunakan HP Pada Saat Jam Pelajaran

20

10 Berkelahi/Menganiaya

30

11 Malak/Membajak

40

12 Menyimpan/Membuka Konten Porno 40

13 Melawan Kepala Sekolah/Guru/Staff 50

14 Merokok di Lingkungan Sekolah/Masih Menggunakan

Seragam Sekolah

50

15 Membawa dan atau Mengkonsumsi Miras di Lingkungan

Sekolah/Masih Menggunakan Seragam Sekolah

60

16 Mencuri 80

17 Penyalahgunaan Narkoba/Lem 100

18 Melakukan Tindakan Asusila 100

0 –

20

: Amat Ringan

Sanksi : Peringatan Lisan

21 –

40

: Ringan

Sanksi : Peringatan Tertulis ke Rumah

41 – 60 : Cukup Sanksi : Orang Tua Dipanggil

61 – 80 : Agak Berat Sanksi : Orang Tua Dipanggil dan Diskors 3 Hari

81 – 99 : Berat Sanksi : Orang Tua Dipanggil dan Diskors 10 Hari

100 ≥ … : Amat Berat Sanksi : Dikembalikan ke Orang Tua

KRITERIA AKUMULASI PELANGGARAN DALAM SATU TAHUN :

1. Datang sebelum jam 07.152. Mengikuti upacara setiap senin dan hari besar lainnya3. Memakai seragam sekolah lengkap4. Berada di kelas pada saat kegiatan kerohanian5. Apabila tidak masuk sekolah ada surat keterangan ( izin / sakit )6. Tidak meninggalkan sekolah sebelum waktunya7. Menghormati kepala sekolah, guru, dan seluruh staff8. Menjaga fasilitas sekolah9. Menjaga kebersihan lingkungan sekolah10. Menjaga nama baik sekolah

TERIMA KASIH JIKA SUDAH, JIKA BELUM

MARI BUDAYAKAN MULAI SEKARANG