PENDAHULUAN LATAR BELAKANG -...

15
1 BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG Tuberkulosis Paru (TB Paru) telah dikenal hampir di seluruh dunia, sebagai penyakit kronis yang dapat menurunkan daya tahan fisik penderitanya secara serius. Hal ini disebabkan oleh terjadinya kerusakan jaringan paru yang bersifat permanen. Di samping proses destruksi terjadi pula secara simultan proses restorasi atau penyembuhan jaringan paru sehingga terjadi perubahan struktural yang bersifat menetap serta bervariasi yang menyebabkan berbagai macam kelainan faal paru (Didik Supardi, 2006). Penyakit Tuberkulosis Paru (TB Paru) sudah lebih dari 100 tahun yang lalu ada di permukaan bumi kita ini. Abad ke-19 merupakan abad ketika banyak terdapat penemuan ilmiah termasuk konsep penyakit Tuberkulosis. Di Indonesia penyakit ini sudah lama ada, dapat diketahui dari salah satu relief di candi Borobudur yang tampaknya menggambarkan suatu kasus Tuberkulosis. Berarti pada masa itu (tahun 750 sesudah Masehi) orang sudah mengenal penyakit ini ada diantara mereka (Taufan Situmeang, 2004). Indonesia berada pada tingkat ketiga terbesar di dunia dalam jumlah penderita Tuberkulosis (TB), setelah India dan China. Di dunia diperkirakan penyakit ini dapat menyebabkan kematian kurang lebih 8.000 orang per hari atau 2 hingga 3 juta orang setiap tahunnya. Di Indonesia sendiri terdaftar hampir 400 kematian yang berhubungan dengan TB setiap harinya, atau

Transcript of PENDAHULUAN LATAR BELAKANG -...

Page 1: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Tuberkulosis Paru (TB Paru) telah dikenal hampir di seluruh dunia,

sebagai penyakit kronis yang dapat menurunkan daya tahan fisik penderitanya

secara serius. Hal ini disebabkan oleh terjadinya kerusakan jaringan paru yang

bersifat permanen. Di samping proses destruksi terjadi pula secara simultan

proses restorasi atau penyembuhan jaringan paru sehingga terjadi perubahan

struktural yang bersifat menetap serta bervariasi yang menyebabkan berbagai

macam kelainan faal paru (Didik Supardi, 2006).

Penyakit Tuberkulosis Paru (TB Paru) sudah lebih dari 100 tahun yang

lalu ada di permukaan bumi kita ini. Abad ke-19 merupakan abad ketika

banyak terdapat penemuan ilmiah termasuk konsep penyakit Tuberkulosis. Di

Indonesia penyakit ini sudah lama ada, dapat diketahui dari salah satu relief di

candi Borobudur yang tampaknya menggambarkan suatu kasus Tuberkulosis.

Berarti pada masa itu (tahun 750 sesudah Masehi) orang sudah mengenal

penyakit ini ada diantara mereka (Taufan Situmeang, 2004).

Indonesia berada pada tingkat ketiga terbesar di dunia dalam jumlah

penderita Tuberkulosis (TB), setelah India dan China. Di dunia diperkirakan

penyakit ini dapat menyebabkan kematian kurang lebih 8.000 orang per hari

atau 2 hingga 3 juta orang setiap tahunnya. Di Indonesia sendiri terdaftar

hampir 400 kematian yang berhubungan dengan TB setiap harinya, atau

Page 2: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

2

140.000 per tahun, dan kurang lebih 1/4 juta penduduk diduga terinfeksi TB

setiap tahun (Jakarta Pos, 2008).

Penyakit Tuberkulosis Paru merupakan penyakit infeksi yang

penyebarannya sangat mudah sekali, yaitu melalui batuk, bersin dan berbicara.

Untuk mengurangi bertambahnya TB Paru dan masalah yang ditimbulkan oleh

penyakit TB Paru, perlu dilakukan penanganan awal yang dapat dilakukan

adalah di lingkungan keluarga. Keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat

yang terdiri atas kepala keluarga dan beberapa orang yang terkumpul dan

tinggal di suatu tempat di bawah satu atap dalam keadaan saling

ketergantungan. (DEPKES RI, 1988). Penyebaran penyakit Tuberkulosis Paru

yang sangat mudah ini, sangat rentan pada keluarga yang anggota keluarganya

sedang menderita penyakit tersebut. Penyakit dapat menular pada anggota

keluarga yang lain. Oleh karena itu, penyakit Tuberkulosis harus mendapat

penanganan yang tepat. Karena penyakit ini menyerang tidak memandang

kelompok usia produktif, kolompok ekonomi lemah dan berpendidikan

rendah. Penyakit TB Paru lebih banyak ditemukan di daerah miskin. Karena

faktor lingkungan yang kurang mendukung menjadi penyebab TB Paru.

Beberapa faktor yang erat hubunganya dengan terjadinya infeksi hasil

tuberculosis yaitu adanya sumber penularan, jumlah basil yang cukup banyak

dan terus menerus memapar calon penderita, virulensi ( keganasan basil serta

daya tahan tubuh dimana daya tahan tubuh ini mempunyai hubungan erat

dengan faktor lingkungan, misalnya perumahan dan pekerjaan, faktor

Page 3: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

3

imunologis, keadaan penyakit yang memudahkan infeksi seperti diabetus

militus dan campak, serta faktor genetik.

Pada penderita TB Paru bila penanganan di rumah sakit kurang

baik,maka penderita TB Paru akan mengalami komplikasi perdarahan dari

saluran pernafasan bagian bawah yang dapat mengakibatkan kematian karena

syok hipovolemik atau tersumbatnya jalan nafas, penyebaran infeksi ke organ

lain misalnya otak, tulang, persendian, ginjaldan sebagainya.

Melihat fenomena pada penyakit TB Paru seperti yang tersebut diatas

penulis terutama untuk mengetahui bagaimana bentuk pengelolaan pasien

dengan TB Paru di RSUP Dr. Kariadi Semarang. Untuk lebih jelasnya, akan

penulis bahas pada bab berikutnya.

B. TUJUAN PENULISAN

1. Tujuan Umum

Penulis mampu mengetahui gambaran pengelolaan Asuhan Keperawatan

pada Ny.S dengan Tb paru di ruang C3L1 RSUP Dr. Kariadi Semarang

2. Tujuan Khusus

a. Penulis mampu menyebutkan definisi pada penyakit TB Paru

b. Penulis mampu menjelaskan anatomi fisiologi TB Paru

c. Penulis mampu menyebutkan etiologi dan predisposisi TB Paru

d. Penulis mampu menjelaskan patofisiologi pada penyakit TB Paru

e. Penulis mampu menyebutkan manifestasi klinik pada penyakit TB

Paru

Page 4: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

4

f. Penulis mampu menyebutkan penatalaksanaan dan komplikasi pada

penyakit TB Paru

g. Penulis mampu menjelaskan pathways keperawatan pada penyakit TB

Paru

h. Penulis mampu melakukan pengkajian untuk mengetahui keluhan

pasien serta data focus untuk menentukan masalah yang terjadi pada

Ny.S dengan Tb paru

i. Penulis mampu menegakkan diagnosa keperawatan yang muncul pada

Ny.S dengan Tb paru

j. Penulis mampu menyusun rencana tindakan keperawatan yang

diberikan untuk mengatasi masalah yang terjadi pada Ny.S dengan Tb

paru

k. Penulis mampu mengimplementasikan tindakan keperawatan yang

telah disusun untuk mengatasi masalah pada Ny.S dengan Tb paru

l. Penulis mampu mengevaluasi hasil akhir dari implementasi yang telah

dilakukan pada Ny.S dengan Tb paru

C. METODE PENULISAN DAN TEKNIK PENGUMPULAN DATA

Karya Tulis Ilmiah ini penulis menyusun dengan menggunakan

metode penulisan diskriptif untuk menggambarkan bagaimana suatu proses

keperawatan pada klien Ny S dengan TB Paru di ruang C3L1 RSUP Dr.

Kariadi Semarang mulai pengkajian sampai evaluasi. Teknik pengumpulan

data yang penulis gunakan adalah sebagai berikut :

1. Oservasi partisipatif

Page 5: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

5

Dengan menggunakan pengamatan langsung dan berperan serta selama

perawatan yakni dengan mengamati keadaan umum perkembangan

penyakit pasien. Penatalaksanaan dan pengobatan berperan serta aktif

memberikan asuhan keperawatan.

2. Wawancara

Melakukan kegiatan untuk mendapatkan keterangan langsung dengan

menggunakan Tanya jawab kepada pasien, keluarga pasien, perawat

ruangan, dokter, atau kesehatan lainnya.

3. Pemeriksaan Fisik

Pemeriksaan adalah ketrampilan dasar yang digunakan selama

pemeriksaan antara lain inspeksi, palpasi, auskultasi, yang memungkinkan

perawat mengumpulkan data fisik klien yang luas. Dalam

melaksanakannya penulis mengaplikasikannya pada Ny S dengan

Tuberkulosis Paru di ruang C3L1 RSUP Dr. Kariadi Semarang berupa

pemeriksaan fisik dari kepala sampai kaki dengan teknik inspeksi, palpasi,

perkusi, auskultasi.

4. Studi Dokumenter

Penulis menggunakan catatan medis. Catatan keperawatan atau catatan

penunjang lainnya yang ada di ruangan dalam rangka menambah data

penulis juga menggunakan referensi yang dapat menunjang dan

melengkapi tinjauan teori dalam mendukung penyusunan karya tulis ini.

Page 6: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

6

D. SISTEMATIKA PENULISAN

BAB I : PENDAHULUAN yang meliputi Latar Belakang, Tujuan

Penulisan, Metode Penulisan, Sistematika Penulisan

BAB II : KONSEP DASAR yang meliputi Pengertian, Anatomi dan

Fisiologi, Etiologi/ Predisposisi, Patofisiologi, Manifestasi Klinik,

Penatalaksanaan, Komplikasi, Pengkajian Fokus (Termasuk juga

Pemeriksaan Penunjang), Pathways Keperawatan, Fokus Intervensi

dan Rasional

BAB III : TINJAUAN KASUS yang meliputi Pengkajian, Pathways

Keperawatan, Diagnosa Keperawatan, Intervensi Keperawatan,

Implementasi, Evaluasi

BAB IV : PEMBAHASAN berdasar pada pengkajian, diagnosa keperawatan

yang ditegakkan sampai evaluasi dari tiap diagnosa dan kendala

yang ditemui serta solusinya.

BAB V : PENUTUP yang berisi kesimpulan dan saran.

Page 7: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

68

3. Bagi Mahasiswa

Mahasiswa yang sedang praktek, gunakan kesempatan ini baik mungkin

untuk serius untuk mengetahui sisi baik dan buruk dari segi sosial, segi

pendidikan keperawatan hingga lebih berpengalaman dalam bidang

keperawatan.

4. Bagi keluarga

Keluarga sebainya memperhatikan bagi anggota keluarganya yang

mempunyai penyakit Tb paru.Selain itu keluarga agar lebih hati-hati

terhadap klien yang terkena TBC karena proses penularannya sangat cepat

dan mudah.

Page 8: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

69

DAFTAR PUSTAKA

Carpenito, L. J.2000,Diagnosa Keperawatan (Handbook of Nursing Diagnosis).

Edisi 8., Alih Bahasa Monica Ester, Jakarta : EGC.

Doengoes, M. E., Moorehouse, M. f and Geisser, A. C,2000 Rencana asuhan

keperawatan (Nursing care plans guidelines for planning and

documentating patient care). Edisi 3, Alih Bahasa : I Made Kariasa, Ni

Made Sumarwati. 2001, Jakarta : EGC.

Effendy, N.1998, Dasar-dasar Keperawatan Kesehatan Masyarakat. Edisi◦◦◦◦◦◦◦

2. Jakarta : EGC.

Friedman, M,1986 Family Nursing: Theory and Assessment . Second Edition.

Connecticut: Appleton Century Crofts.

Friedman, M.1998 Teori dan Praktek Keperawatan Keluarga (Family Nursing:

Theory and Practice). Edisi 3, Alih Bahasa Deborah R. L, Ina, Asy

Yoakim. Jakarta : EGC.

Long, B. C,1996 Perawatan Medical Bedah (Essential of Medical Surgical

Nursing a Nursing Process Approach). Edisi ke 3. Bandung : Yayasan

Ikatan Alumni Pendidikan Keperawatan Padjajaran.

Mansjoer, A.,1999, Kapita selekta kedoktera,. Jilid I. Jakarta : Media Aesculapius

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Noer, S,1996. Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam. Jilid I. Edisi Ketiga. Jakarta :

Balai Penerbit Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Page 9: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

70

Price, S & Wilson, L,2004. Pathofisiologi : Konsep Klinis Proses Penyakit

(Clinical Concept of Disease Processes). Jakarta : Balai Penerbit Buku

Kedokteran : EGC.

Stanhope, M,1997, Buku Saku Keperawatan Komunitas dan Kesehatan Rumah :

Perangkat Pengkajian, Intervensi, dan Penyuluhan. Alih Bahasa G.

Prasada. Jakarta : EGC.

Sylvia A.Price dan Lorraine M. Wilson,2004,Patofisiologi Konsep Klinis Proses-

proses Penyakit,Edisi4,Jakarta:EGC.

From http://www.infeksi.com/aticles.php#ing=in&pg=57

Page 10: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

71

ASUHAN KEPERAWATAN KLIEN

NY. S DENGAN TUBERKULOSIS PARU

DI IRNA C3 L1 RSUP DR. KARIADI SEMARANG

KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan

Dalam Menyelesaikan Pendidikan Diploma III Keperawatan

Disusun Oleh :

NOVIANA KARTIKA RINI

GOA.006.053

PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN

FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN DAN KESEHATAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SEMARANG

2009

Page 11: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

72

HALAMAN PERSETUJUAN

Karya Tulis Ilmiah dengan judul “Asuhan Keperawatan Klien Ny. S Dengan

Tuberkulosis Paru Di IRNA C3 L1 RSUP Dr. Kariadi Semarang”, telah

diperiksa, disetujui dan siap dipertahankan di hadapan tim penguji Ujian KTI

Program Studi DIII Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan

Universitas Muhammadiyah Semarang.

Semarang, Juli 2009

Pembimbing

Ns. Chanif, S.Kep.

ii

Page 12: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

73

HALAMAN PENGESAHAN

Karya Tulis Ilmiah dengan judul “Asuhan Keperawatan Klien Tn.M Dengan

Gagal Ginjal Kronik Di IRNA C3 L1 RSUP Dr. Kariadi Semarang”, telah

diperiksa, disetujui dan siap dipertahankan di hadapan tim penguji Ujian KTI

Program Studi DIII Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan

Universitas Muhammadiyah Semarang.

Semarang, Juli 2009

Penguji I

Ns. Sri Widodo, S.Kep.

Penguji II

Ns. Chanif, S.Kep.

iii

Page 13: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

74

KATA PENGANTAR

Puji syukur penyusun panjatkan kehadirat Allah SWT, karena dengan

rahmat, taufiq dan hidayah-Nya penyusun dapat menyelesaikan penyusunan

Karya Tulis Ilmiah Program Studi DIII Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan

dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Semarang.

Pada kesempatan yang baik ini, perkenankan penulis mengucapkan terima

kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu terselesainya Karya Tulis

Ilmiah ini, antara lain :

1. H. Edy Soesanto, SKp selaku Dekan Fakultas Ilmu Keperawatan dan

Kesehatan Universitas Muhammadiyah Semarang.

2. Ns. Heriyanto Adi Nugroho,S.Kp,M.Kep, Sp.Kom, selaku ketua Program

Studi Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan.

3. Rekan-rekan mahasiswa Program Studi DIII Keperawatan Fakultas Ilmu

Keperawatan dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Semarang.

Demi kesempurnaan Karya Tulis Ilmiah ini, penulis berharap saran dan

kritik yang konstruktif dari berbagai pihak. Harapan kami semoga bermanfaat

bagi pembaca pada umumnya.

Semarang, Juli 2009

Penulis

iv

Page 14: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

75

DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL ........................................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................................ ii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................. iii

KATA PENGANTAR ........................................................................................ iv

DAFTAR ISI ………………………………………………………………….. v

BAB I. PENDAHULUAN

a. Latar Belakang............................................................................. 1

b. Tujuan Penulisan ......................................................................... 3

c. Metode Penulisan Dan Teknik Pengumpulan Data ..................... 4

d. Sistematika Penulisan .................................................................. 6

BAB II. KONSEP DASAR

a. Pengertian .................................................................................... 7

b. Anatomi dan Fisiologi ................................................................. 8

c. Etiologi dan Predisposisi ............................................................. 14

d. Patofisiologi ................................................................................. 15

e. Manifestasi Klinik ....................................................................... 16

f. Penatalaksanaan ........................................................................... 18

g. Komplikasi .................................................................................. 21

h. Pengkajian Fokus......................................................................... 21

i. Pathway Keperawatan ................................................................. 25

j. Diagnosa Keperawatan................................................................ 26

k. Fokus Intervensi dan Rasional..................................................... 27

BAB III. TINJAUAN KASUS

a. Pengkajian ................................................................................... 33

b. Diagnosa Keperawatan................................................................ 44

c. Rencana Keperawatan................................................................. 45

d. Implementasi Keperawatan......................................................... 48

e. Evaluasi Keperawatan................................................................ 53

v

Page 15: PENDAHULUAN LATAR BELAKANG - digilib.unimus.ac.iddigilib.unimus.ac.id/files/disk1/103/jtptunimus-gdl-novianakar... · DAFTAR PUSTAKA Carpenito, ... Karya Tulis Ilmiah Program Studi

76

BAB IV. PEMBAHASAN ................................................................................. 55

BAB V. PENUTUP

a. Kesimpulan .................................................................................. 66

b. Saran ............................................................................................ 67

DAFTAR PUSTAKA

vi