Oktober 2013

24
Tabloid Xpresi juga dapat diakses melalui www.ibbi.ac.id Edisi 91 - Tahun VIII - Oktober 2013 ISSN 2088-141X

description

Tabloid Xpresi Edisi 91

Transcript of Oktober 2013

Tabloid Xpresi juga dapat diakses melalui www.ibbi.ac.id

Edisi 91 - Tahun VIII - Oktober 2013ISSN 2088-141X

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Desain Sampul Edisi 91 Tahun VIII, Oktober 2013Oleh: Indah Putri Anggraeni

Xpresi Sekolah 3

Xpresi Gaya 21

Salam Redaksi 2

Xpresi Sekolah 3

Xpresi Utama 4

Xpresi Prestasi 6

Xpresi Seremoni 7

Xpresi Resensi 9

Xpresi Travel 10

Xpresi Tekno 11

Surat Nyasar 12

Xpresi Cerpen 14

Xpresi Kampus 16

Xpresi Puisi 18

Xpresi Kuliner & Gaya 20

Xpresi Info 22

Xpresi Ragam 23Xpresi Seremoni 7

Daftar IsiSalam Redaksi

Hari Kesaktian Pancasila

2

Xpresi Utama 4

DIVISI USAHA | PEMIMPIN UMUM: JUSWAN TJOPEMIMPIN PERUSAHAAN: AMRIN SUSILO HALIM | PENANG-GUNG JAWAB: Ir. B. Ricson Simarmata, MSEE, IPM | DEWAN AHLI: PROF. DR. AMRIN FAUZI, SUKIMAN ST, MT, LUSIAH SE, MM | MANAJER PRODUKSI: ANDRIASAN SUDARSO, SMn, MM | MANAJER IKLAN: LILI SURYATY, SE, MM | MANAJER SIRKU-LASI: HALIM LOLY, SE, MM | STAF SIRKULASI: HARTONO, S.Kom, M.Kom

DIVISI REDAKSI | EDITOR IN CHIEF: MUSLIM RAMLI | EDITOR: JOEHANES PERANGIN-ANGIN REPORTER: ANI, EDI | FOTOGRAFER: RIRI KOESNADY | DESAIN GRAFIS: INDAH PUTRI ANGGRAENIALAMAT REDAKSI: KAMPUS TOPASZ, JALA DAMAR NO.9-GEMAIL: [email protected], Facebook: Tabloid Xpresi

Redaksi menerima Opini, Feature, Liputan perjalanan, cerpen, puisi, surat pembaca, surat nyasar dan tulisan lainnya. Redaksi berhak mengedit setiap tulisan yang masuk tanpa me ngubah arti yang terkandung. Untuk tulisan opini, cerpen, feature dan liputan perjalanan panjang karakter 5000-6000 karakter.

TABLOID XPRESI

Hari kesaktian Pancasila merupakan hari peringatan untuk mengenang terbunuhnya beberapa Jenderal (yang selanjutnya disebut

sebagai Pahlawan Revolusi) dalam peristiwa Gerakan 30 September (G30S).

Gerakan 30 September ini menurut penuturan para sejarawan didalangi oleh PKI dengan tokoh-to-kohnya waktu itu di antaranya adalah Kolonel Untung dan DN Aidit.

Jadi, pada masa pemerintahan Orde Baru hari kesaktian Pancasila selalu diperingati dan menjadi sesuatu hal yang wajib. Karena disatu sisi hari kesak-tian Pancasila juga dianggap sebagai tonggak awal lahirnya Orde Baru. Hari kesaktian Pancasila ini juga seolah-olah bentuk kebencian terhap pemerintahan Soekarno dan Partai Komunis Indonesia (PKI).

Semasa Orde Baru indoktrinasi nilai-nilai Pan-casila dilakukan secara terus-menerus dan diupa-yakan melalui berbagai cara di antaranya Penataran P4 yang wajib mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga pegawai negeri. Di Perguruan Tinggi juga diwajibkan mendapat mata kuliah kewiraan yang tidak lebih untuk mengukuhkan keberadaan rezim pemenang

Namun seiring berjalannya waktu, pascatumbang-nya Soeharto 21 Mei 1998, maka anomi pemerintah dalam memperingati hari kesaktian Pancasila kian menurun. Misalnya, pada pe merintahan era Presiden Megawati Soekarnoputri kelihatan jelas tidak dibumi-kannya lagi bahkan hingga saat ini pada era Presiden SBY. Tak bisa dipungkiri muncul banyak perdebatan yang kontroversial tentang kebenaran peristiwa Ge-rakan 30 September, sebagai tonggak memperingati hari kesaktian Pancasila. Muncul isu bahwa digembor-gemborkannya peringatan G 30 S PKI dan Kesaktian Pancasila tak lain adalah untuk melenggangkan legiti-masi pemerintahan Orde Baru.

Selain mengangkat Hari Kesaktian Pancasila di ed-isi ini, tim redaksi juga menyajikan beberapa konten menarik seperti Xpresi Travel dan Opini. Xpresi travel membahas tentang Jam Gadang kebanggaan masyarakat Sumatera Barat. Opini sendiri masih berkaitan dengan Xpresi utama yang dikemas oleh siswa selaku target pembaca.

Selamat menikmati!

Mei 2012 I Edisi 74 I Tahun VII 3Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Siswa MAN 1 Medan Belajar Menjahit

Group Drama SMAN Modal Bangsa Aceh di FLS2N Seusai Ujian Lab Mekanik di SMK Yapim Labuhan Batu

Anggota-Marching-Band-SMAN-1-Payakumbuh Sumatera Barat. Grub Musik Siswa SMA Sitibanun Labuhan Batu

Sekolah kamu ngadain kegiatan? atau kamu punya stock foto acara di sekolah? segera kirimkan foto berikut

keterangannya ke email [email protected] post ke wall FB di Tabloid Xpresi.

Di tunggu ya!

Xpresi SekolahPictorial

Xpresi Sekolah

Siswa dan Guru SMA Fatih bersama Wakil Walikota Banda Aceh

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Xpresi Utama

4

Ketika Esensi Pancasila Memudar

Sejarah mencatat pembe-rontakan yang terjadi 47 tahun lalu sebagai peristiwa kelam yang telah membuat bangsa ini berduka. Perco-

baan kudeta dan pembunuhan terhadap 7 jendral besar Indonesia ini kemudian dituduhkan kepada Partai Komunis Indonesia (PKI).

Tuduhan ini bukannya tidak men-dasar, namun juga tidak jelas kebena-rannya. Para pentolan dan anggota PKI saat itu memiliki rencana untuk menggulingkan kekuasaan pemerin-tah Indonesia dengan cara melakukan pemberontakan. Keinginan PKI jugalah untuk membentuk angkatan perang kelima dan membentuk negara Indone-sia yang berdasar komunisme yang anti penjajah an barat.

Dengan ideologinya yang anti imperialisme, PKI pun berhasil meng-gaet massa yang mayoritas terdiri dari kaum buruh dan petani miskin. Tetapi usaha itu rupanya gagal setelah para pelaku penculikan dan pembunuhan ketujuh jendral TNI Indonesia ditangkap oleh militer Indonesia dan diadili pada tanggal 1 Oktober 1965. Sejak saat itu, setiap tanggal 1 Oktober diperingati sebagai hari Kesaktian Pancasila. Namun demikian, adanya upaya ‘pembinasaan’ PKI ini turut pula membuat sejarah bangsa Indonesia ini semakin kelam.

Tercatat, lebih dari setengah juta – bahkan hampir dua juta jiwa tertuduh penganut paham komunis dan pendu-kung PKI ditangkap dan dihukum tanpa diadili pasca insiden 30 September 1965. Menurut dokumen CIA, sebanyak

50 sampai 100 anggota PKI dibunuh setiap malam atas izin Angkatan Darat. Hanya dalam lima hari, sebanyak 3.500 anggota pengikut PKI dibunuh pada bulan November 1965.

Peringatan hari Kesaktian Pancasila ini pun bukannya tanpa tujuan. Agaknya, pemerintah ingin menunjukkan ‘taring-nya’ serta menunjukkan bahwa mere-kalah yang memiliki otoritas di NKRI – ideologi pancasilalah yang berkuasa, bukan yang lain – Pancasila adalah satu-satunya yang mampu menyatukan semua elemen masyarakat dengan sem-boyannya ‘Persatuan Indonesia”.

Oleh karena itu, hari Kesaktian Pancasila diperingati setiap tahunnya untuk mengenang peristiwa ditegakkan kembalinya Pancasila dalam menumpas antek-antek PKI serta praktik pemberon-takan yang diupayakan untuk meng-acak-acak pemerintahan NKRI. Namun demikian, benarkah Pancasila yang me-nyatukan bangsa? Layakkah ‘pembuk-tian’ kesaktian itu ditukar dengan nyawa ribuan bahkan jutaan orang? Benarkah PKI adalah dalang di balik masalah ini?

Jika kita lihat ke belakang, PKI se-jatinya memiliki banyak pendukung dari kalangan buruh dan petani miskin. Di samping janji PKI untuk menyejahterakan para petani, sekali lagi, hal itu dikarenakan paham komunis yang anti imperialisme dan penjajahan. Meskipun Soekar-no mendukung patriotisme dan pergerakan PKI dalam memusuhi kolonialisme, namun kedua pihak memiliki pandangan yang berbeda dalam berbagai hal. Paham yang

dianut D.N. Aidit (salah satu pentolan PKI) sangat bertentangan dengan pandangan-pandangan Soekarno saat itu.

Contoh yang paling sederhana, Aidit sangat tidak setuju dengan Soekarno yang suka gonta-ganti pasangan. Menurutnya, hal terse-but tidak sepantasnya dilakukan oleh seorang pemimpin.

Contoh lain yakni ke-tika Soekarno memasuki sebuah kantor, semua pegawai sontak berdiri dan memberi hormat kepada Soekarno kecu-ali Aidit. Soekarno pun merasa tersinggung dan bertanya mengapa Aidit tidak berdiri dan mem-ber hormat seperti yang lainnya. Sontak, Aidit pun

menjawab, “Biasanya orang datang dan memberi salam, baru kami berdiri. Ini Bung masuk, tanpa memberi salam.

Lihat Bung Hatta, kalau dia masuk, dia memberi salam terlebih dahulu, baru kami berdiri membalasnya. Ini, Bung minta berdiri. Ini sistem Jepang. Kami tidak biasa demikian”. 1 Dari sini kita sudah bisa melihat betapa Aidit sangat membenci penjajahan bahkan dari prak-tik meniru yang sangat sederhana seka-lipun. Pertentangan secara frontal mulai terjadi saat Soekarno berpidato tentang pentingnya persatuan dan kesatuan bangsa serta menyinggung kerusuhan yang kerap dilakukan PKI secara frontal dalam menyuarakan ketidaksetujuannya terhadap praktik kolonialisme.

Dari situ, pertentangan kedua kubu semakin runcing saat PKI gagal mere-krut massa untuk melakukan pembe-rontakan terhadap pemerintah. Sebelum gerakan 30 September terjadi, Musso, pemimpin PKI saat itu sudah menanam-kan bibit kebencian terhadap Soekarno yang dianggapnya sebagai budak Jepang. Meski demikian, PKI tetap memainkan perannya untuk mendekati

Soekarno dan mengambil simpati rakyat. Saat Soekarno menginginkan PKI memiliki suara yang sama di kabinet Gotong Royong yang akan dibentuknya, Hatta pun menolak.

Menurutnya, partai komunis di Indonesia sama saja dengan partai komunis yang ada di negara lain, yakni tunduk kepada Uni Soviet. Setahun sebelum peristiwa pembunuhan tujuh jendral itu terjadi (saat disahkannya Pan-casila se bagai ideologi negara dan alat pemersatu bangsa, 1964), Aidit menge-mukakan pendapatnya bahwa Indonesia tidak memerlukan pancasila sebagai ‘alat’ pemersatu, karena memang sudah satu. Dari sini terlihat, bahwa PKI ingin menghancurkan NKRI dan mengganti-nya dengan negara yang berasaskan komunisme.

Sebelumnya, pihak militer dan Angkatan Darat Indonesia juga sangat memusuhi PKI karena niatan tersebut. Bahkan, jendral besar Indonesia, A.H. Nasution dan Ahmad Yani selalu beru-paya untuk menghambat perkemba-ngan PKI selama bertahun-tahun. Hal ini jugalah yang mendasari PKI membunuh kedua jendral tersebut saat peristiwa 30 September.

Pemberontakan yang diikuti pem-bunuhan jenderal-jenderal oleh PKI kemudian memberi alasan kuat bagi Ang katan Darat (AD) untuk terang-terangan mencabut PKI sampai ke akarnya. De ngan Pancasila sebagai dasar negara dan pemersatu bangsa, peme-rintah berhasil memukul mundur PKI dan menyelamatkan persatuan bangsa.

Panjangnya sejarah perumusan hari Kesaktian Pancasila tentu layak menjadi sebuah renungan. Dengan banyaknya pengorbanan dan perjuangan, lambang garuda kita tentu memiliki andil besar dalam menyatukan kepentingan bangsa. Namun, di tengah maraknya perselisih-an dan praktik KKN saat ini, muncullah ketidaksamaan pandangan menyangkut keselamatan NKRI.

Ada pihak yang menjual aset-aset kekayaan negara, ada pihak yang mempertahankan, bahkan ada pula yang sampai menyerahkan begitu saja. Permasalahan pun tidak berhenti sampai

di situ. Yang membuat semakin parah, rakyat bahkan sudah tidak percaya dengan pemimpinnya. Tawuran dan percekcokkan terjadi di mana-mana, bahkan di ruang kehormatan DPR pun para wakil rakyat tak segan saling adu otot satu sama lain. ‘Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia’ pun agaknya semakin memudar, ‘Persatuan Indonesia’ tak lagi bisa menyatukan kita. Pertanyaannya, masih sakti-kah Pancasila kita?

Mei 2012 I Edisi 74 I Tahun VII

Hari Kesaktian PancasilaXpresi Utama

StevanieSMAN 3 Medan

Dara Bella ngrezekeniSman 3 Medan

aritHaSMAN 3 Medan

ekky irawanSMAN 3 Medan

Fanny naMiraSMAN 3 Medan

aSri SaFiraSMAN 3 Medan

niDa atikaH MariaSMAN 3 Medan

nOvira anggriyaniSMAN 3 Medan

Indonesia punya sesuatu yang hebat yang tidak dimiliki bangsa lain, yaitu Pancasila. Tapi pada kenyataanya kita masih sekadar memilikinya, be-lum sepenuhnya mengerti esesnsinya. Memang, setiap Senin kita selalu mendengar kelima sila saat upacara bendera. Pertanyaannya, sudahkah kita menerapkan kelima sila itu dalam diri kita?

Sebagian besar masyarakat Indonesia belum bisa menjalankan isi dari pancasila itu. Terlebih pemerintah yang notabennya sebagai pelaksana dan pengawas hukum. Buktinya, kita bisa lihat masih maraknya kejahatan dan tingkah laku yang buruk. Mulai Korupsi, hingga kejahatan sosial lainnya.

Pancasila itu tidak sekadar tau artinya, kemu-dian cukup. Misal, sila yang pertama adalah Ketuhanan Yang Maha Esa. Percuma saja kita tahu artinya tapi tidak secara sungguh-sungguh melaksanakannya. Jadi, semua sila yang kita lafalkan setiap upacara Senin hanya seremonial belaka.

Pancasila yang dirumuskan untuk menuntun masyarakat Indonesia kini hanyalah simbol semata. Visi yang terkandung di dalamnya kini hanyalah penggalan kalimat yang “tidak penting”. Seharusnya kita malu dengan situasi seperti ini. Sudah Selayaknya kita bangkit dan melakukan perubahan bagi Indonesia.

Pancasila masih sekadar simbol bagi rakyat Indonesia. Padahal, Pancasila merupakan dasar negara Indonesia yang telah dirumuskan secara komplek oleh pejuang terdahulu. Kita harus berbenah diri dan mulai peduli dengan apa yang menjadi dasar nagara. Sudah saatnya kita menerapakan makna yang terkandung dalam pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Pancasila seharusnya bukan hanya diterapkan sebagai simbol. Tetapi kita juga harus pahami makna yang terkandung di dalamnya dan kemu-dian menerapakan dalam kehidupan sehari-hari. Pemerintah sebagai penyelenggara negara juga sudah seharusnya memberi contoh bagaimana penerapan pancasila yang sebenarnya.

Sebagain besar kita tidak benar-benar paham mengenai esensi dari Pancasila. Pendahulu sudah susah payah melakukan perjuangan dan merumuskan pancasila. Misal, sila pertama dan kedua. Masih banyak dikalangan kita hanya be-ragama karena diharuskan negara. Tapi penera-pannya jauh dari yang diajarkan dalam agama.

Pancasila mempunyai makna yang jauh lebih dalam daripada sekadar pajangan di atas papan tulis kelas. Aturan sebenarnya, makna yang ter-kandung di dalam pancasila harus kita amalkan. namun, sekarang kondisinya malah berbalik. Saatnya kita bertanya kepada diri kita masing-masing, sudah sejauh mana kita peduli dengan kondisi ini?

Sebentar lagi kita akan memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Sejauh ini Hari kesaktian pancasila masih sarat dengan

seremonial belaka. Kita belum sungguh memaknai pancasila. Menurut kamu bagaimana Sikap kita terhadap esensi

pancasila selama ini? Sudahkah kita memaknainya dengan sunguh-sungguh?

M a h a s i s wa d a n S i s wa B e r p r e s t a s i

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 6

Xpresi Prestasi

alasan tertarik kuliah di iBBi

Alasan utama saya memilih IBBI dikarenakan oleh motto IBBI yaitu “Bekal Terbaik Menuju Masa Depan Gemilang”. Secara tidak langsung yang bisa saya artikan dari motto IBBI adalah pengetahuan yang diberikan dari IBBI bukan hanya sekedar didapat untuk menyandang

gelar sarjana tetapi merupakan salah satu bekal terbaik untuk mencapai cita-cita. Alasan yang lain yaitu IBBI merupakan satu-satunya perguruan tinggi yang menyediakan beasiswa kepada mahasiswa/i berprestasi berupa studi banding ke luar negeri. Dengan adanya studi banding mahasiswa/i dapat termotivasi untuk lebih berusaha meraih nilai terbaik.

kesan selama kuliah di iBBiSelama kuliah di IBBI saya dididik menjadi seorang yang berani menge-

mukakan pendapat. Padahal dulunya saya termasuk orang yang pendiam dan tidak mudah bergaul. Dosen ibbi juga sangat profesional dalam mendidik dan membina kita. Hal yang paling mengesankan yaitu saya diberikan kesempatan mendapatkan beasiswa berupa studi banding ke Hongkong-Shenzen pada tahun 2012 dan studi banding ke Taiwan pada bulan Januari 2013 atas prestasi yang telah saya capai. Dengan adanya studi banding ini, mahasiswa/i berprestasi akan lebih mengenal budaya dari setiap negara yang dikunjungi. Tidak hanya itu, tanpa disadari melatih bahasa asing seperti bahasa inggris dan bahasa mandarin yang semakin fasih.

tips & trik untuk mendapatkan nilai terbaikSebenarnya tidak begitu sulit mendapatkan nilai yang memuaskan. Dengan

adanya kerja keras dan ketekunan dalam memahami, mendalami dan menyerap ilmu pengetahuan yang diberikan dosen dipastikan kita akan mendapatkan nilai yang sempurna. Kehadiran juga dituntut dalam meraih prestasi karena satu kali saja kita tidak mengikuti mata kuliah, kita akan ketinggalan banyak materi yang diajarkan terutama pelajaran yang membutuhkan pemahaman yang mendalam. Yang terpenting adalah berani bertanya dan mengemukakan pendapat kita pada saat dosen selesai menerangkan.

Pesan kepada adik kelasRaihlah prestasi setinggi mungkin karena itu akan membawa sebuah kebaha-

giaan yang tidak pernah kita rasakan sebelumnya. Perbanyaklah ilmu pengeta-huan dan kerja keras dalam meraih cita-cita dan jangan mudah putus asa dalam belajar.” They can reach it. Why we can’t?”.

target setelah tamat kuliah dari iBBiSetelah saya menyandang gelar S.Kom., saya berencana mencari pekerjaan

yg sejalan dengan jurusan yang saya ambil seperti menjadi seorang programmer sehingga ilmu yang saya dapatkan tidak sia-sia.

Nama : IrawatyTempat/Tgl Lahir : Medan, 3 September 1992Jurusan /Semester : S1 Sistem Informasi/VIIPekerjaan : Accounting di CV. Express ComputerEmail : [email protected]

Remaja yang satu ini mungkin tidak ada yang menyangka bakal menguasai desain grafis.

Maklum, dengan keterbatasan ekonomi orang tuanya yang hanya seorang pedagang bakso, sulit rasanya membeli perlengkap an desain grafis yang harg-anya jutaan rupiah.

Namun, kondisi ekonomi keluarga tak membuat langkahnya berhenti berprestasi. Justru sebaliknya, beru-saha memotivasi diri dengan menuai prestasi di sekolah. Dialah Rahmat Setyo Aji, siswa kelas XII IPA 6 SMA Negeri 3 Medan. Berbagai piala kompetisi desain grafis antarpelajar, baik tingkat Kota Medan maupun provinsi telah di-sabetnya. Seperti Juara I Pekan Informasi

Nasional (PIN) 24 Mei 2013; Juara II Festival Lomba Seni Siswa Nasional 2012; dan Juara III lomba desain grafis yang diadakan Young Academy For Enter-prenur (YAFE) 2012.

Remaja yang akrab disapa Rahmat ini awalnya mengenal dunia desain grafis saat duduk di bangku SMP. Ber-mula dari pemberian sebuah komputer bekas dari sang orang tua. Komputer ini untuk mendukung pelajaran Teknologi Informasi (TI) di sekolahnya. “Orang tua saya hanya mampu beli yang bekas, tetapi itu pun saya sudah senang,” ucap anak pasangan Sulardi dan Sri Puji Winarni ini. Dari pemberian komputer bekas itu, dia pun perlahan belajar secara autodidak.

Diawali mengotak-atik perangkat keras komputer untuk mengetahui sistem kerjanya. Setelah memasuki bangku SMA, dia mulai belajar meng-gunakan program desain. Caranya dengan bantuan guru di sekolah sembari mencari informasi di mesin pencari, seperti aplikasi Photoshop, Coreldraw, Adobe, dan lainnya. Hingga akhirnya kemampuannya itu semakin terasah saat memasuki bangku SMA Negeri 3 Medan dan bergabung dengan ekstrakulikuler Club IT.

Berkat ilmu yang diberikan guru pembimbing dan temanteman, dia akhirnya dipercayai mengikuti berbagai event,baik skala lokal maupun nasi-onal. Rahmat mengaku bangga bisa

mendapatkan penghargaan juara satu dalam kompetisi yang berlangsung se-cara nasional itu.

Berawal dari Komputer Bekas

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 7

Xpresi Seremoni

Indonesian Robotic Olympiad(IRO 2013)

Congratulations… PrimeOne School Robotic teams claimed trophies at Indo-nesian Robotic Competition (IRO) on September 13th-15th, 2013 at Eco Park Convention (Taman Impian Jaya Ancol) Jl. Lodan Timur No. 7, North Jakarta,

Indonesia. There were about 400 participants from all around Indonesia. Thanks to the rigorous and intensive training from the two trainers; Mr. Surya Chandra BBA and Mr. Adrian George Msc., PrimeOne School succeeded to keep its existence in Robotic Olympiad. See the list below for the winner list of PrimeOne School teams.

Junior High Category

12th Position: PRIMEONE-TRITON (Reynardo, Jessica A. Boji, Sharon Tjiawi)

25th Position: PRIMEONE-PHOBOS (Shanice Candlely, Sally Cynthiana, Shel-lyn Fortuna)

26th Position: PRIMEONE-SYCORAX (Angel, Cyntia Kodasi)

Senior High Category

1st Winner: PRIMEONE - OBERON (Lois Valentino, Kelvin Itan, Kevin Richardo)

3rd Winner: PRIMEONE - PROTEUS (Marco Malvin, Ardent Khovandy, Edbert Agathon Tjeng)

9th Winner: PRIMEONE - THEBE (Cahyadi Putra, Citra Putri, Steffie Eddy)

Elementary Category

2nd Winner: PRIMEONE-DEIMOS (Baginda Muda Siregar, Stephanie, Jonathan Tjoe)

30th Position: PRIMEONE-CALLISTO (Junior Tanaya, Jannis Jonathan, Lady Joey Shimizu)

31th Position: PRIMEONE-GALATEA ( Willy Awan, Steven Budiman, Jaxine

Thalia Chen )

Preschool students had Bahasa Indonesia Week on Tuesday to Thursday, September 17th – 19th, 2013. They gathered at the Exhibition Area of PrimeOne School. There were some fun competitions held, such as singing competition, counting

and sticking numbers, classifying vocal and consonant letters, guess-ing pictures and sticking cards. Students are grouped in playing the games.”I will win the game!” said Andrew, a student of Kindergarten 2 Walrus. Students are so excited in playing the games. “By conducting the Bahasa Indonesia week, teachers can evaluate the ability of students in Bahasa Indonesia lesson. Besides, students enjoy learning by playing.” said Ms Rosmina Salim, BBA, the principal of Pre-School. Good job to all students! See you in other competition!

Pre-School Bahasa Indonesia Week

Evan is finding the words to be stuck on the board.

giving presents time Kindergarten 2 students are listening to the rules of the games.

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 8

Mahasiswa STMIK IBBI Ikuti Festival J-POP Culture Di Jepang

Xpresi Seremoni

Jumat (6/9) yang lalu Keduta-an Besar Jepang di Indonesia melalui halaman webnya mengumumkan nama-nama

mahasiswa dari seluruh Indonesia yang mendapatkan kesempatan untuk berkunjung ke jepang dalam rangka Festival Japan-Pop (J-POP). Dalam festival tersebut terdapat tiga kategori kegiatan yaitu Anime, Fashion, dan Entertainment.

Dari seluruh peserta yang berjumlah lebih dari 700 orang, diantaranya ber-asal dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) IBBI Medan. Dengan proses seleksi yang ketat, akhirnya didapat 18 orang yang akan diberangkatkan ke Jepang dari Indonesia, diantaranya adalah maha-siswa STMIK IBBI Medan yang merupa-kan peserta satu-satunya yang mewakili seluruh Sumatera. Acara ini akan ber-langsung di Jepang selama sepuluh hari dari tanggal 30 September 2013 sampai 9 Oktober 2013.

Ketua STMIK IBBI, Ir. B. Ricson Simar-mata, MSEE, IPM yang didampingi oleh Wakil Ketua III STMIK IBBI, Andriasan Sudarso, S.Mn, MM mengatakan bahwa hal ini merupakan sebuah prestasi yang membanggakan dan patut diapresiasi. Dengan diraihnya sebuah kesempat-an untuk mengikuti festival J-POP di Jepang oleh Andrew Bestari Lubis, maka mahasiswa STMIK IBBI yang lain akan

terpacu dan termotivasi untuk lebih giat dan meningkatkan prestasi khususnya dibidang animasi.

Dengan diraihnya prestasi dibidang animasi ini, maka mahasiswa–maha-siswa yang lain harus lebih giat lagi dan meningkatkan kapasitas serta kualitas sehingga kedepannya, khusus-nya mahasiswa STMIK IBBI bisa meraih prestasi yang lebih besar lagi untuk mengharumkan nama almamater dan khususnya bangsa dan negara kata Sukiman, S.T., M.T. selaku Wakil Ketua I STMIK IBBI.

Sebuah kebahagiaan tersendiri yang tidak dapat diucapkan dengan kata-kata ketika meraih prestasi untuk bisa datang ke Jepang mengikuti Festival Japan-Pop (J-POP). Hal ini dikatakan oleh Andrew Bestari Lubis mahasiswa STMIK IBBI jurusan Teknik Informatika semester 7 yang mendapat kesempa-tan ke Jepang. Dengan bakat membuat animasi yang dimilikinya, andrew senan-tiasa mengasah bakat tersebut dengan harapan dikemudian hari bisa menjadi seorang animator yang terkenal.

Andrew menuturkan bahwa untuk bisa mendapatkan kesempatan emas tersebut banyak hal yang harus di-lakukan seperti Memiliki minat yang besar terhadap J-POP Culture, seperti Anime atau Fashion atau Entertainment, Mampu menggunakan bahasa Inggris sehari-hari, Dapat memperkenalkan budaya Indonesia, Bersedia membuat

laporan kegiatan dan mempresentasikan kegiatannya selama di Jepang kepada universitas asalnya, Belum pernah mengikuti program JENESYS atau Kizuna, serta mengirimkan karya video animasi ke Kedubes jepang.

Andrew berhasil meraih kesempatan pada kategori anime (Animasi). Dimana

Anime adalah salah satu bentuk J-POP Culture yang paling banyak diketahui oleh masyarakat luas. Dalam kategori ini, para peserta akan dapat menyaksikan langsung pembuatan Anime, bertukar pendapat dengan siswa sekolah jurusan animasi, dan merasakan langsung trend anime terkini di Jepang.

Tabloid Xpresi mengadakan pelatihan jurnalistik di SMAN 3 Medan pada Jumat, 27

September 2013 lalu. Pelatihan yang berlangsung kurang lebih tiga jam ini di isi oleh Muslim Ramli, Pemimpin Redaksi Tabloid Xpresi. Pelatihan diberikan ke-pada anggota tim majalah dinding dan tim fotografi sekolah.

Selama pelatihan berlangsung tampak peserta sangat antusias ingin tahu lebih dalam mengenai jurnalistik. Bahkan, pertanyaan-pertanyaan mereka selama pelatihan mengarah kepada pembentukan media sekolah yang ber-bentuk tabloid.

Mengenai media sekolah, Muslim menjelaskan bahwa media sekolah tidak

perlu serumit pembentukan media mainstream. Hal ini dikatakannya karena media sekolah hanya untuk media pembelajaran, pengembangan bakat dan untuk mempublikasi hasil karya siswa-siswanya ke sekolah lain. Sedang-kan media mainstream sendiri didirikan karena murni kegiatan bisnis.

Lebih lanjut Muslim mengatakan, Xpresi akan sangat mendukung apabila ada siswa yang ingin membuat media sekolah sebagai bagian dari salah satu kegiatan ekstrakurikuler kampus. “Xpresi siap mendampingi siswa yang ingin membuat media dalam bentuk pelatihan dan diskusi. Sudah selayaknya siswa tidak hanya menggunakan majalah din ding sebagai bahan sosialisasi,” tutupnya.

Xpresi Adakan Pelatihan Jurnalistikdi SMAN 3 Medan

Sinopsis

Adobe InDesign adalah software tercanggih dalam industri penerbitan buku, baik buku cetak ataupun online (e-book). Walaupun tergolong baru, soft-

ware ini sudah menjadi standar industri dan digunakan oleh para desainer layout profesional. Buku ini dirancang bagi para pemula yang ingin memaha-

mi dasar-dasar penggunaan InDesign. Disampaikan den-gan cara yang sederhana, tidak rumit, dan praktis. Anda tidak akan menemukan banyak teori di buku ini, tetapi akan langsung menuntun Anda untuk memahami penggunaan teknik tertentu dengan diselingi teori yang diperlukan.

Untuk membantu Anda memahami mater i , buku ini diser tai Bonus CD berisi video tutorial berdurasi 80 menit. Penulis akan memandu Anda mempelajari teknik pembuatan layout buku secara lengkap.

Xpresi Resensi

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII | 9

Most Wanted Tips Of Wifi Anti Hacking

Judul : Most Wanted Tips Of Wifi Anti HackingPenulis : Arista Prasetyo Adi,Ridwan SanjayaHarga : Rp 27.800

Sinopsis

Adobe InDesign adalah software tercanggih dalam industri penerbitan buku, baik buku cetak ataupun online (e-book). Walaupun tergolong baru, software

ini sudah menjadi standar industri dan digunakan oleh para desainer layout profesional. Buku ini dirancang bagi para pemula yang ingin memahami dasar-dasar penggunaan InDesign. Disampaikan dengan cara yang sederhana, tidak rumit, dan praktis. Anda tidak akan menemukan banyak teori di buku ini, tetapi akan lang-sung menuntun Anda untuk memahami penggunaan teknik tertentu dengan diselingi teori yang diperlukan. Untuk membantu Anda memahami materi, buku ini disertai Bonus CD berisi video tutorial berdurasi 80 menit. Penulis akan memandu Anda mempelajari teknik pembuatan layout buku secara lengkap.

Judul : Panduan Indesign untuk PemulaPenulis : Mohammad Jeprie,DesaindigitalHarga : Rp 47.800

Panduan Indesign untuk Pemula

Judul : Lima Prinsip KesuksesanPenulis : Shimada MinoruHarga : Rp 37.800

Tidak akan ada perubahan jika Anda hanya mendengarkan. Meskipun Anda tahu, tetapi jika tidak ada aksi. Maka sama saja dengan tidak tahu apa-apa. Seperti apa Anda memandang kesuksesan? Banyak

uang dan tinggal di rumah mewah? Memiliki jabatan tinggi? Atau hal lain-nya? Meskipun Anda memiliki uang miliaran dan jabatan tinggi, namun kalau Anda tidak memiliki waktu untuk bicara dengan rekan kerja dan keluarga, itu bukanlah sebuah kesuk-sesan. Sukses tidak berlaku hanya untuk Anda nikmati sendiri, karena itu kesuksesan seseorang juga dilihat dari sebanyak apa kontribusi kepada lingkungan sekitar yang turut berperan di dalam kesuksesannya. Lima prinsip yang dituliskan di dalam buku ini adalah mengenai Psikologi Kesuksesan yang membahas berbagai kebutuhan mendasar manusia agar bisa sukses. Berikutnya adalah Cara Menghasilkan Uang yang membahas tentang cara terbaik berbisnis agar Anda bisa sukses. Prinsip ketiga membahas tentang Me-ningkatkan Jiwa Kepemimpinan yang membahas tentang standar kepemimpinan dan kunci untuk menjadi pemimpin yang sukses. Prinsip keempat adalah Cara Memandang Dunia dengan lebih baik. Anda akan diajak untuk menetapkan nilai dan aturan yang sesuai untuk diri Anda, serta melakukan fokus dan tindakan yang positif. Prinsip terakhir adalah Teknik Memperkuat Tulisan yang membahas bagaimana membuat copywriting yang profe-sional agar perusahaan atau bisnis Anda semakin sukses. Kelima hal tersebut dibahas dengan bahasa sederhana dan contoh yang aplikatif oleh Mr. Shimada Minoru yang sudah berkarya selama bertahun-tahun di Indonesia. Beliau selalu berpesan untuk menghadapi diri sendiri secara lebih serius sehingga Anda akan mulai melakukan suatu tindakan dan membuat perubahan di dalam hidup.

Sinopsis

Lima Prinsip Kesuksesan

Film Cahaya Kecil, sebuah film terbaru yang dibuat oleh Benni Setiawan ini menceritakan ke-

hidupan seorang ayah dan anak.Gilang Krisna (diperankan Petra Sihombing), tidak bisa melanjutkan kuliahnya di Amerika karena terpaksa. Kuliah musiknya harus terhenti dikarenakan harus pulang ke Indonesia, yaitu Ibukota Jakarta. Ayahnya, Arya Krisna yang diperankan oleh (Andy Rif) merupakan seorang penyanyi terkenal terjerat kasus narkoba. Akibatnya, Arya Krisna harus merasakan kehidupan dibalik jeruji besi. Gilang merasakan kemarahan yang begitu besar terhadap keadaan, terhadap dunia dan juga marah terhadap ayahnya yang sangat dia kagumi dan cintai.Mantan manajer Arya, Abraham (diperankan oleh Verdi Solaiman) mengajak Gilang untuk masuk ke dunia musik se perti sang ayah. Memanfaatkan kesedihannya, mendrama-tisirnya dan menjualnya. Gilang menuai kesuksessan tanpa me-makai nama ayahnya. Selain sukses di dunia musik, Gilang pun menjalin hubungan dengan Saskia (di perankan oleh Taskya Namya) yang merupakan seorang model cantik.Saat Ayahnya bebas dari penjara, Gilang tidak mau menerima atas kembalinya sang ayah. Akhirnya, media pun menyorot hubungan antara Ayah dan anak tersebut. Gilang hampir men-jatuhkan namanya sendiri ketika bersikap menolak sang ayah.Tiba-tiba Gilang berbalik, dia menjadi sosok anak yang baik ketika berada dihadapan publik. Dia memaafkan ayahnya yang sudah melakukan kesalahan dan hubungannya dengan sang ayah kembali baik. Namun semua itu hanya terjadi ketika berada di hadapan publik saja. Sebenarnya, semua yang terjadi di hadapan publik tersebut hanyalah sandiwara belaka. Gilang belum bisa memberikan maaf atas semua kesalahan yang dilakukan ayahnya.Gilang melakukan semua sandiwara tersebut hanya demi mendapatkan popularitas. Sedangkan Arya mengikuti semua permainan tersebut supaya bisa tetap bersama anaknya, Gilang. Namun, hati kecil Gilang tidak bisa menerima atas semua yang telah dilakukannya. Dia masih merasakan dan akan terus men-cintai Arya Krisna sebagai ayahnya. Seorang ayah yang telah mengajarinya dalam bermain gitar dan juga menyanyi.Kemudian, sebuah lagu yang sederhana berjudul “Cahaya Kecil” menjadi perantara pertemuan cinta antara ayah dan anak tersebut.

Cahaya Kecil

Resensi Film

Membaca Detak Jam Gadang

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 10

Xpresi Travel

Sekitar 86 tahun yang lalu, te-patnya 5 Oktober, sebuah ka-pal besar dari Rotterdam, Be-landa, merapat di Pela buhan Teluk Bayur, Padang. Banyak

barang yang diturunkan oleh awak ka-pal. Salah satunya adalah sebuah paket besar yang berisi empat buah jam besar, yang masing-masingnya berdiameter 80 sentimeter.

Ratu Belanda IV, Wilhelmina, dise-but-sebut menghadiahkan jam besar tersebut kepada Controleur Buktitinggi zaman Belanda dahulu, Rook Maker. Hadiah ini merupakan bentuk peng-hargaan ratu terhadap hasil kerja Rook Maker di Bukittinggi. Hanya saja, dalam catatan sejarah tak dijelaskan secara detail keberhasilan macam apa yang telah dia raih.

Tak lama setelah kedatangan jam tersebut, masih pada 1926, sebuah menara empat tingkat dengan tinggi 26 meter dibangun di Bukittinggi. Dan keempat jam besar itu pun kemudian dipasang di sana, tepatnya di tengah Taman Sabai nan Aluih, persis di depan Gedung Pertemuan Muhammad Hatta (dulu Gedung Tri Arga). Sejak itu, me-nara jam besar itu dikenal dengan sebu-tan Jam Gadang, yang dalam bahasa Indonesia berarti ‘Jam Besar’.

Menara Jam Gadang ini dibangun oleh seorang arsitek putra Sumatera Barat sendiri, yakni Yazid Abidin dari Koto Gadang, Kecamatan IV Koto

Kabupaten Agam sekarang. Sedangkan mandor dan pemborongnya berasal dari Birugo Bukittinggi, Sutan Gigi Ameh dan Haji Moran. Pembangunan menara Jam Gadang ini menghabiskan biaya 3000 gulden; nilai yang cukup besar untuk saat itu.

Menara tempat jam dipasang ini dibangun tanpa menggunakan besi pe-nyangga dan adukan semen. Campuran-nya hanya berupa kapur, putih telur, dan pasir putih. Adonan itu dipakai sebagai perekat batu-batu, fondasi, dan dinding bangunan. Sejak dibangun pada 1926, Jam Gadang itu masih kokoh berdiri.

Namun, keunikan tak hanya pada bangunan menaranya. Jamnya sendiri terbuat dari tembaga dan besi kuning-an yang diproduksi di Jerman dengan nama Brixlion. Mesin jam ini disebut-sebut hanya ada dua di dunia. Selain di Bukittinggi, kembaran dari mesin jam tersebut saat ini terpasang di Menara Big Ben di London, Inggris.

Bangunan menara Jam Gadang de-ngan latar belakang Gunung Merapi.

Pada lonceng Jam Gadang terukir tulisan “Aba B Vortmann T fabrik L.W. Germany”. Vortmann adalah pembuat mesin Jam Gadang. Pada bagian roda gigi jam, juga terdapat tulisan cetak timbul “B Vortmann, Recklinghau-sen – 1926.” Inilah petunjuk asal-usul Jam Gadang, yang berasal dari sebuah pabrik di salah satu distrik di Jerman, yaitu pabrik L.W. Germany di Reckling-

hausen.Tak hanya bangunan menara dan

mesin jamnya saja yang memiliki sejarah. Atap menara Jam Gadang pun beberapa kali diganti, seiring dengan sejarah kelahiran perjalanan Bukittinggi. Ketika awal berdiri di zaman Belanda, bentuknya bulat telur dengan patung seekor ayam jantan di puncaknya. Bentuknya kemudian berubah menjadi kelenteng di zaman penjajahan Jepang. Setelah di dalam Indonesia, bentuknya kembali diganti dengan gaya atap bagonjong khas Rumah Gadang, rumah adat Minangkabau, hingga saat ini.

Yang paling unik dari Jam Gadang adalah penulisan salah satu angka Romawi pada angka jam tersebut. Jika angka romawi untuk angka empat bia-sanya ditulis “IV”, maka di Jam Gadang tertulis “IIII”. Menurut cerita, angka em-pat Romawi yang aneh itu berhubungan dengan jumlah pekerja bangunan yang meninggal ketika pembangunan menara Jam Gadang. Keanehan angkat empat Romawi itu dianggap sebagai simbol tumbal dari keempat korban tersebut. Cerita ini pernah muncul di kalangan orang-orang tua di Bukittinggi.

Akan tetapi, dalam film The Bank Job (2009), yang bercerita tentang perampok an bank di London pada 1971, ada juga jam besar dengan angka em-pat yang ditulis dengan simbol “IIII”. Jam besar itu terlihat di salah satu stasiun kereta api di London. Bisa jadi, penulisan angka empat Romawi seperti itu meru-pakan patron lama dan kuno. Namun demikian, angka empat Romawi pada jam di Menara Big Ben tetap ditulis “IV”.

Penulisan angka empat Romawi dengan simbol “IIII” inilah yang men-jadi salah satu daya tarik Jam Gadang. Jika beruntung, menara Jam Gadang ini bisa dinaiki hingga ke tingkat paling atas, yang menjadi tempat mesin jam besar itu berada. Disebut “beruntung” karena izin masuk ke dalam menara tidak lagi sebebas dulu. Belakangan, pemerintah Kota Bukittinggi menutup akses wisatawan untuk naik ke puncak menara dengan alasan menjaga mesin jam tersebut.

***Bukittinggi terletak dalam deretan

Bukit Barisan. Lokasi kota kecil yang berhawa sejuk ini, dengan suhu umum-nya 20 derajat celcius, tak begitu jauh dari Kota Padang, ibu kota Sumatera Barat. Jaraknya hanya 90 kilometer, dengan waktu tempuh sekitar dua jam. Jika menggunakan bus, ongkosnya Rp. 15.000. Meski demikian, suhunya berbeda dengan Padang yang begitu

hangat.Perjalanan Padang-Bukittingi takkan

terasa dengan kondisi alam yang asri. Ada air terjun Lembah Anai, Batang Anai yang mengalir deras di antara bebatuan besar, atau jalur kereta api kuno yang membelah perbukitan. Namun, di akhir pekan, kemacetan sering terjadi di jalur ini.

Sementara itu, destinasi wisata di Bukittinggi juga beragam. Ada Taman Lobang Jepang, bekas penjara yang me-nyimpan sejarah kekejaman pendudu-kan Jepang di Indonesia. Ada benteng Fort De Kock yang dibangun Belanda sebagai saksi bisu dalam Perang Paderi. Ada pula Kebun Binatang Bukittinggi yang sudah ada sejak 1929, sebagai salah satu kebun binatang tertua di Indonesia atau India Belakang.

Ngarai Sianok dengan panorama lembahnya yang memukau tak keting-galan menjadi tujuan orang-orang yang hendak berwisata. Yang juga tak bisa dilewatkan adalah wisata kuliner khas Minangkabau, yang tersedia lengkap di Bukittinggi. Dan, tentu saja, menara Jam Gadang yang masih menjadi simbol kuat bagi kota Bukittinggi, yang juga menjadi ikon pariwisata Sumatera Barat.

Suasana Pasar Ateh dengan latar belakang Jam Gadang.

Selain itu, ada juga pasar tradisonal Bukittinggi yang bisa dikunjungi: Pasar Ateh (pasar atas) dan Pasar Bawah. Pasar Ateh dan Pasar Bawah memang sesuai dengan namanya, yakni satu di atas dan satu lagi di bawah. Tapi, pasar ini bukan bertingkat. Maksudnya, Pasar Ateh berada di daerah perbukitan dan Pasar Bawah di dataran yang lebih rendah.

Untuk Souvenir khas Bukittinggi, orang dapat menjumpainya di Pasar Ateh, yang berjarak hanya sekitar lima menit jalan kaki dari lokasi Jam Gadang. Semua souvenir yang dijual bercirikan Jam Gadang atau Rumah Gadang;. mulai dari miniatur bangunan, gantung-an kunci, dan kaos. Jika berbelanja, pintar-pintarlah menawar. Karena Orang Minang sudah sejak lama terkenal cerdik dalam berniaga.

Sebelum pulang, jangan lupa menik-mati sepiring nasi kapau dengan gulai itiak lado ijau (gulai itik sambal hijau) di Pasar Ateh, tepatnya di Los Lambuang; sebuah foodcourt tradisional di tengah-tengah Pasar Ateh. Atau bisa juga mencoba gulai tambusu, yakni sepotong usus sapi yang diisi dengan adonan telur berbumbu. Tentunya dengan minu-man teh talua (teh telur) khas orang Minang. Ondeh, lamak bana!(Adela Eka Putra Marza)

11Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Xpresi Tekno

Bill Gates :Ctrl-Alt-Del adalah Kesalahan

Pendiri Microsoft, Bill Gates, menyebut-kan penggunaan tombol Ctrl+Alt+Del untuk mengaktifkan komputer adalah

sebuah kesalahan.Tombol yang awalnya dirancang untuk

reboot komputer itu masih tetap dipertah-ankan di sistem operasi Windows 8 untuk fungsi task manager dan dalam versi yang lebih lama juga untuk mengaktifkan kom-puter.

Dalam acara pengumpulan dana di Uni-versitas Harvard, Gates menuding kesalahan terletak pada IBM dan mengatakan dia lebih suka jika hanya satu tombol saja yang digunakan.

"Kita bisa menggunakan satu tombol, namun orang yang membuat papan ketik di IBM tidak mau memberikan kita satu tombol," kata Gates.

Penggunaan Ctrl+Alt+Del itu ditemukan oleh insinyur IBM, David Bradley.

Pada awal 1990-an, Ctrl+Alt+Del men-jadi populer sebagai cara cepat untuk men-gaktifkan kembali komputer jika tampilan layar di komputer terhenti.

Bradley pernah mengatakan dia tadin-ya ingin menggunakan Ctrl+Alt+Esc, teta-pi terlalu mudah karena hanya terpusat di sisi kiri papan ketik sehingga secara tidak sengaja bisa me-reboot komputer.

Oleh karena itu, dia menggunakan Del di sisi kanan karena tidak mungkin dilaku-kan oleh satu tangan sehingga lebih kecil kemungkinan reboot secara tidak sengaja.

Dalam perayaan 20 tahun IBM, dia men-gatakan walau dia yang menemukan, tetapi Bill Gates yang membuatnya terkenal.

Temuannya itu membuat dia menjadi salah satu pahlawan dalam dunia komputer, dan banyak yang meminta tanda tangannya dalam acara-acara komputer dan internet.

Sebagian orang tetap yakin bahwa tiga tombol itu sebagai pilihan yang tepat.

"Saya merasa bahwa satu tombol yang akan menjadi kesalahan," tutur seorang pendukung Bradley di situs internet Reddit. Saat ini komputer tablet sudah tidak lagi menggunakan Ctrl+Alt+Del untuk mengaktifkan mau-pun reboot.

Penantian para pengguna produk mobile Apple untuk segera men-jajal sistem operasi iOS 7 akan

segera berakhir. Sistem operasi yang akhirnya hadir dengan desain baru ini sudah bisa diunduh mulai 18 September 2013 mendatang.Pada tanggal tersebut, seperti dikutip dari Engadget, Rabu (11/9/2013), para pengguna iPhone 4 ke atas, iPad 2 ke

atas, iPad Mini, dan iPod touch generasi ke-5 dapat langsung mengunduh dan meng-install sistem operasi ini secara gratis.Pengguna gadget Apple selain yang disebutkan di atas alias lawas dipastikan tak kebagian iOS 7 karena keterbatasan hardware pendukungnya.iOS 7 sendiri hadir dengan perubahan desain terbesar sejak diperkenalkannya

iPhone. Sistem operasi ini juga dikemas dengan berbagai fitur baru.Tampilan baru di iOS 7 meliputi desain ikon dengan warna baru yang terkesan datar, jenis huruf ramping, tampilan slide to unlock yang baru (dari bawah), begitu juga dengan panel sistem kontrol dan pusat notifikasinya.Apple juga memberi akses cepat ke beberapa fitur dan fungsi yang umum

digunakan, seperti pengaturan WiFi, Bluetooth, kecerahan, modus penerban-gan, dan lain-lain.Peramban Safari juga ditingkatkan fiturnya agar lebih nyaman dalam ber-selancar di dunia maya, seperti navigasi berbasis gestur. Kolom pencarian si Safari telah hilang. Saat ini, Anda dapat melakukan pencarian konten internet langsung dari kolom alamat web.

iOS 7 Siap Diunduh 18 September

Lantaran namanya dinilai mirip, Yahoo Inc melayangkan surat peringatan pada Kudunyahoo.com, sebuah situs informasi kuliner hotel dan wisata di Indoneisa.

Tak lama kemudian, situs Kudunyahoo tidak bisa diakses pengunjung. Di kolom tab browser tertera kode status "403 Forbidden".

Ashaq Ars, salah satu pendiri dan pengelola situs Kudun-yahoo, mengaku tak tahu apa yang menyebabkan hal terse-but. "Itu bukan kami yang melakukan. Tanpa ada peringatan sebelumnya, tahu-tahu tak bisa diakses," ujarnya ketika dihubungi KompasTekno via telepon, Kamis (26/9/2013) kemarin.

"Saya tak mau berpikir macam-macam, tapi status '403 Forbidden' itu akibat akses diblokir karena suatu sebab," lanjut Ashaq, seraya menambahkan bahwa pihaknya belum pernah dihubungi oleh Yahoo selain melalui surat perin-gatan dan pernyataan yang dikirimkan via e-mail.

Dalam surat peringatan tersebut, Yahoo meminta Kundunyahoo mengganti alamat domain dari kudunyahoo.com menjad kudunyaho.com. Situs tersebut juga diharuskan menghapus segala konten yang memiliki kesamaan dengan brand Yahoo.

Kudunyahoo diberi waktu hingga 30 September untuk melaksanakan perintah Yahoo yang dsampaikan oleh kuasa hukumnya di Indonesia, Hadiputranto, Hadinoto & Partners.

Jumat (27/9/2013), situs KuduNyahoo.com sudah bisa diakses kembali.

Akibat gangguan itu, Ashaq mengungkapkan bahwa situs milik sebuah perusahaan lokal lain, yaitu PT Asistenku yang bergerak di bidang pengiriman barang, juga sempat tidak bisa dikunjungi karena berbagi hosting yang sama.

Melalui akun Twitter, PT Asistenku memang telah men-gumumkan bahwa situsnya sedang mengalami gangguan. "Saya khawatir mereka menggugat kami juga karena merasa dirugikan akibat konflik antara Yahoo dan Kudunyahoo," keluh Ashaq.

Dituntut YahooSitus Kudunyahoo Sempat Tumbang

Surat Nyasar

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 12

hai surat nyasar ne q siti d brandan umr q 17 thn q pendtang bru sbnarnya sih no nya yg bru hehe..q mw cri tmen ne.. ckup tmen doank y.. soalny q lg galauuu.. +6287748847075

Pagi yang terang menerangi bumi ini siank yang panas mewarnai bumi ini dan mlakukan pekerjaanmalam waktu nya kita beristirahat dan mengucap syukur kepada TUHAN karena begitu besar kasih.a kepada kita semuadamai bersama kita selalu dimana pun berada. Gbu +6287767560515

Ass . . .shbat expresi,ak pendAtAg bru neCh, nama xu eli dari smki 1 meulaboh,ak mw krem slam bwt candra di smk 6 medan,jgan lpa plag lg ke meulaboh y,n ak mw cr tman ne,cp yg maw ,sms aj ke no xu ,ku tggu, Thanks shbat xpresi . . . . . . . +6282370946484

Hay... surat nyasar.saya pndtng bru nih,nama saya Delimar.saya krm salam aja ya bwt temen2 saya..... salam kenal ya buat smuanya... +6281397342047

Hy shbt expresi , nma q nita mariana , skolah d SMKN .1 PADANGSIDIMPUAN q pendtg bru negh ,,,Q cma mau krm slm buat tman2 q 2ADM1 yg slalu ribut yg nyenengin , ama bu rince ria , q mnta maaf y bu atas smua kslh q pd ibu ,moga ibu maaf kannya ya bu , dan krm slam buat abg q d jakarta moga shat slalu , amiin dan buat mama q moga sht slalu y mah amiin!!! +6285920237916

[email protected], add aq ya,Hidup ne Harus pnuh perjuangan dlm meng-hadapi Smua Liku liku kehidupan yg terkadang Membuat bnyak orang berputus Asa,, +6285276242441

Untuk mencapai sebuah pertemanan yang abadi itu tidaklah mudah...Itu harus disertai dengan kerendahan hati kita utk mnerima kekurangan seseorg. from: wijaya+6287867875395

Jika Q jatuh nanti..., Bantu lh Q tuk bangun... Obati luka Q N hapus air mata Q... Jika Q lemah mk topang langkah Q N Trsenyumlh utk Q... jika Q buta... bimbing langkah Q... trangi mimpi Q..... Jika Q brsedih tunjukkn Q bahgia...ajarkn Q trsenyum... N perlihatkn Q pd ceriamu.... Tapi jika Q tiada jngn mandi kn q dngn air mta mu.....Krn q kan slalu bhgia brsma byangmu. <qonita> +6287891375682

Ya allah, saat ne aq cuma bs pasrah pda egkau,, aq udh gx sggp dgn smw ne? kyk gne, kyk gt slh, smw srba slah, Oia met Pgi n braktivitas z y bwt shabt surat nyasar smua? NB: Qory yuliasary, Stabat,, salam hangat qu bwt para karyawan/ti Menara Abadi :) SEMANGAT.. +6287868958156

Selamat Page..Aku Putri Ritonga.Putri Mau Titip Salam Nih Buat Temen2 SMKN 1 Stabat .Buat Temen2 Semua Sukses Selalu Ya :)Buat Sistha Ku Yang Lage Beraktivitas, Chayo Sistha ...Sekalian Ne Putri Mau Promote Email Fb : [email protected] : @PuputRhieton-gaMakasi Xpresi,Terus Memberikan Motivasi Ya :) +6285262928400

Assalamualaikum sahabat xpresi , nama ku indah machyani nih , mau titip salam untk temen2 kelas 6 dulu , rindu deh sama kalian :’) +6282163638649

hai shbt expresi :/ nama akhu Bima . Aq pndatang baru nih ,,, aq mw cri teman baru khusus ny wilayah medan ! Dan aq mw tiTip salam bUat mntan aq melly :* dan smua tman2 aq di Y.P Letjen s parman , Dan SMP jambi medan... jgn lpa sms akhu ya te-man2 :) +6287768817488

Ya ALLAH ! Jika saudaraku yg baik ini sedang tidur, Maka Jagalah Tidurnya. Jika sedang beribadah, Terimalah Ibadahnya. Jika sedang Berdo’a, Kabul-kanlah Do’anya. Jika sedang Bekerja, Ringankanlah Pekerjaannya. Jika sedang Usaha, Hasilkanlah Usah-anya. Jika sedang Sakit, Sembuhkanlah.Jika sedang Cemas, Anugrahilah rasa Aman. Jika sedang Lupa, Ingatkanlah & Maafkan...ya ROB... Amien ... Yaa ... Robbal Alamien..Semoga Kita bisa menjadi org yg berguna, bgi org tua dan diri kita semdiri. Sukses buat semua. By. Hasan di medan. +6282362025324

Assalamualaikumhy shbat expresinma q nurul dri tanjung pura,aq mau kirim slam ma tmen* q yg ada di deli tua,buat jojo,ayu,n kaq ryma N smua tmen* aq,aq kngen klian smua slam knal:)thanks +6287868716164

Syalom Sobat Sobat kuh,prknalkan nma ku Yusuf simbolon,tgl d Sputaran Ayahanda,Saya hanya ingin menyampaikan buat kita smua agar kita di Berkati,DOA KAN APA YANG KAMU KERJAKAN,KERJAKAN APA YANG KAMU DOA KAN,IMAN TANPA PERBUATAN AKAN SIA SIA,TETAP ANDALKAN TUHAN DAN BERHARAP LAH KPADA NYA. GOD BLESS.. +6285270518775

hy, nama aq arni soviah aq skolah d smansa ranselaq pendtang bru mau gabung d surat nyasar neh.. kirim slam jh eah buat klend smua na.. +6287749046043

Hay Sahabat Expresi, saya Kim Yuri. saya Pnya kata-kata Motivasi nih.“We all love to succeed but how many people love to learn?” +6285207631231

Slam Sahabat Xpresi ,saya Pendatang Bru .. Nama Aku Rijal +6287891281525

Tak bza ku MEnahan Rasa sakit yg kurasa kni sMua.. Telah sirNa sudaH Kau saKiti Aku Dustai aKu..Kau ingn slaLu tngGAlkan aku taK pernAh menGerti dgan pRAsaanKu Kau saKiti Aku Dustai AKU NAmun kAU slalu tg-GALkan aku.. kAU hNya bSa saKiti pRasAanKu..#RaSA_saKiT +6287768572700

‘Hidup’ Bukan, Mncari Sseorg Yg Smpurna Utk Di Cintai,, Tpi,, Blajar Tuk Mncintai Sseorg Yg Tidak Smpurna Dgn Cara Yg Smpurna Itu Lbih Baik......Cinta Mmang Tak Hrus Mmiliki, Tpi,, Bgaimna Kita Mmpu Mmbahagiakn Sseorg Yg Kita Cintai,,Mimpi Mmbuat Kita Jauh Dari Knyata’an, Tp Knyata’an Tak Akn Ada Tnpa Impian,,

Jgnlh mncintai Sseorg krna Ksmpurnaany..Tp... Cintailh Ssorg tu dri Kkrangnny... Krna dgn cra Itulah kta mrasa smpurna... Dgn cinta yg Tlus & Spnuh Hti.....+6287768642338

Hai sahabat expresi. Saya pendatang bru ini. Nama saya M.Andri Klz3smk. Saya mau crik teman ni dan memperbnyak sahabt yg berminat sms aja. Pasti saya blz. :)+6285761229052

hy ,xpresi? aq pendatang bru, mau titip salam. . aja ama guru ku, di teladan sei rampah, miss dewi, dari supiandi, +6287818809849

Asslm.. hai surat nyasar aq numpang sms y, jgn pernah menyalahkan siapa pun t’masuk diri sndiri jika benar dirimu benr2 brsalah..tetpi jstru mampu mengambil hikmah..ats ksalahn t’sbut..lihatlah!!! dedaunan gugur dlm pandangan, udara bgitu lembtnya tiada henti memenuhi paru2..bila tmn2 menyadari mengapa kita bisa b’gerak ksana kmari..tentu karna adanya kkuatan..! pmahaman dlm cara menjlani smua itu lbh b’harga dri pada apa yg kita impikan, lalu kmana kita akn pergi? tidk 1 pun mengetahuinya.. bhwa hnya kdamaianlah yg kutuju.. tank’s by:iman+6287867427242

MeQOom... :)hay teman_teman taboid expresi,saiya pndtng bARu nie..nma saiya LilLy nASri yanna rAMBE , SAya dri sekolah SMA N 1 RANTAU SELATAN R.Prapat :) pengen pnya tman mZ_an ne ,fb akUH [email protected] (Lily AZjahh) n0pe aku 087806007363

askum “surat nyasar”. q ZUHRY pndtang baru.pngn ti2p salam ja bwt spu2 q yg da d PARDEDE..smoga sukses n jgn galau mulu. kyk q yg sllu riang wlw saat susah.. slm kompak dr q bwt tmn2 pngge-mar “surat nyasar”. wassalam.. +6287747732291

hi sahact expresi,nama aq lia dari medan aq cuma pengen ngucapin apa kabar dengan guru2 ku smp +6281934223376

Dia pergi bukan untuk di sesali, dia pergi bukan untuk di tangisi, dia pergi jgn di harap lagi. Karena dia pergi untuk menguatkan hati. Dan Dia pergi ada yg lebih baik lagi.+6287793947039

Hay teman - teman :) nama aku kirana po3 aku sekolah di SMK FARMASI APIPSU MEDAN :) aku punya sahabat namanya : erin nabila , siti fatimah (*_*) aku sayang kali sama orang tu mudah - muda-han kita gak berpisa ya :) +628197270681

Meqom, hai sobat expresi aku mw krim slam nih sma mama ku moga sehat slalu+6285763660463

Hay shbt expresi,, q pndtg bru ne, nma Q Suryani..., q sekul d SMK N 1 pasid, cma pgen tisam aj, uat tmn2 q, slam knal ea........ +6287794429226

hy shbt xpresi akku pndtng bru ne . nma aq crysth _giethz00e..,nak SMA SWASTA RK D. MURNI B.

Buat teman-teman yang mau kirim-

kirim salam, kirim kata-kata moti-

vasi, atau ucapan selamat kesiapa

saja tinggal kirimkan saja ke SURAT

NYASAR tabloid xpresi.

caranya mudah, tinggal sms saja ke no-

mor ini

087869801990di tunggu ya..

Xpresi Nyasar

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 13

BARU aq m0u tisam ma abg aq ricky yg da d meulab0h I NEED Y0U 4EV. +6282370710687

HAPPY BIRTHDAY Y BUAT REKAN KERJA aq..moga makin sukses!!!!!+628984851504

Prknl ea. Nama saya surya. Saya mau krm salam utk alumni SMK_SPP_N_ASAHAN. Angktn 2012/2013. *.* .SURYA.+6282369836210

Hai... sahabat Expressi, aQ Tiwi Dea.SPendatang Baru nich Skul SMA N1 Sei SukaOw Y ,aQ Mo Tissam Nich Buat Temen SD aQ alumni SD 1 Tanjung Gading...#Canny Sylvia# add Me yach FACEBOOK Chimey Chan Chan Di Tunggu y friends Ociih... +6285923042706

Hy shabat xpresi...:)Aq iskar pendatang baru,mw tisam bwt shbt q mochi n bwt shbt” xpresi... “Be the best for yourself n other one”({})+6281262765340

Mecum,hy surat nyasar, . , nUe silvia D’stia budi yg pngn knl am silvia tlfn atu xmx silvia yach sya tnggu, 087790542584

MiQum” Ai’ shaBat xpresi. Saii pndtang bru lho, PRKnal kn nama saiia , Tifanny Sahanaya tanjung,Slam knal y, +6287748141000

Perkenalkan saya stefani tinggal tg.pura Saya mau kirim salam dengan saudara saya yang ada di jakarta,medan,dan tg.balai.kalau mau jadi teman aku juga boleh. add pin saya ya 2775F1D9 trimaka-sih.+6281973407123

Halo sahabat Xpresi... Akuh bru gabung ini,nama akuh rifalda kirim salam buat anak2 yg sekolah d jendral sudirman.+6285760665065

hai... qu pndatang brue nhe,, nam qhue... CUT SYIVA AULIA.. qhue mo tisam bwa anc SME-KSA., mga aj thun nhe pda lu2s mua ae yeah +6282368142331

~Sejatinya cinta itu mampu menerjang lembah dan bukit bukan mampu menjamah dada berbukit .~sejatinya cinta itu saling menerima keluh kesah bukan saling meluk sampe basah!~sejatinya cinta itu saling memaafkan yg salah bukan saling raba atas bawah!~sejatinya cinta itu saling mengenal sesama bukan saling buka celana!~sejatinya cinta itu datang dari lubuk hati terdalam bukan dari isi celana dalam!-->jgn berlebihan menyayangi pacarmu dgn berhubungan seperti gak selayaknya!! +6287869851008

Häy surat nyasarAku VEBBY CLAUDIA RIZKY (XII IPS II) SMA N 2 PADANGSIDIMPUAN. Aku pendatang baru loch, aku tisam buat RIAN adeg kls aku,buat ADE ERMA,IJAH ,JULI,ANITA ,YULIA ,ZYZY ,BUAT ank” SMA N 2 PASID SEMANGAT . :D

Vebby Queen Olenk olenk :)+6287794447176

hay sobat expressi saya pendatang baru dari surat nyasar saya mw titip salam apash yg saya laku-kan law cwok kta rank a egois bgt sobt expressi +6283190680225

Di dalam hati kita merasa kejujuran itu ada.Tapi mengapa dalam kita mengeluarkan sesuatu dari mulut kita, tidak pernah mengatakan yang sesuai dengan hati kita?mengapa??Kejujuran adalah hal yang sulit dalam hidup kita.Terkadang dalam kita tidak jujur adalah hal pelampiasan,padahal dalam hidup kejujuran itu yang di cari dalam menjalani kehidupan.Jadi jangan lah kita pernah takut dalam kejujuran karna kejujuran itu hal yang terindah dalam hidup kita. Berani jujur Berani meraih keindahan dalam hidup.:) Hiduplah dengan kejujuran:). So.............bagi teman2 yg sedang merasakan indah nya suatu hubungan dengan kekasih jgn lh kmu menutupi sesuatu kejujuran itu,terbuka lah dengan keju-juran mu krna itu lah kunci suatu hubungan yg sejati::);)................. +6285763799260

aku harus Suksess... dan akan ku beli mulut” mer-eka Yang menghinaku!!! +6287793919121

Ass ...hey tabloid Xpresi :)aku cuman mau bi-lang, buat temen-temen yang cantik dan manis kayak aku gk boLeh gaLau...Rugi guys Rugi :D +6285359299620

SyaloOM.. Hy xpresi,Aq pndtg bru niee. .nama aq V@l3nTin4 z3bU@,Kls XI AK-2 d’SMK N 1 SIBOLGA..mw ti2p slam bwt tmen2 smua_a khsus_a ank2 jurusan Akuntansi..bwt tmen2 q kls XI AK-2 (bkn kelas biasa) trtama shbt q Sondang ttp semangat y!!:) @salam maRanaTha:) ¤ ¤ ¤ ¤ ¤ ¤ ¤ +6282363334366

Hy surat nyasar. Aq Nita. Aq hny ingn blng am Andre klw aq kngn bgt am Andre! Andre jgn sdih lg yh? Kan ad Nita buat Andre slalu! I need you Andre! +6282365127109

Aslmulaikum sobat xpresi, aku mau kirim salam aja buat my girl friend yg cuek, hehehe..I always love you.. Alviin di medan :) +6285760973023

Hay gw mau titip salam ni buat org yg aq sayag nama nya maya aq tetap sayag ni ma di walau dia eg sayg di tamsis diski by dian +6285763199793

Hy . . .Aku IFA :)Aku pengen kirim” salam nue :)kirim salam buad semua ALUMNi sMpN 1 Per-baungan thun 2012. . .dan buad kakak aku safitri admasari sinaga d SMAN 10 Medan :)Sehat selalu ya Guys . . .I miss U so much +6287793871902

Puisiku.. Ardiana.sinuraya Sma katolik 1 k.jahe.JUJUR AKU TAK BISA...Di sore itu, kau ucapkan kata PUTUS.Aku bertanya, mengapa itu yg kau ucapkan.Kau menjawab Itu yg terbaik.Ketika aku mendengar itu. Aku menangis.. tak sa-

dar aku bernyanyi di malam hari dengan penuh air mata. Aku mencoba mengingat semua kenangan yg kita lakukan. Air mata ini smakin bebas untuk mengalir.. Sesungguhnya aku ingin engkau tau. Jujur, aku tak bisa untuk jauh darimu. Aku tak bisa menghilangkan bayanganmu begitu saja...Seandainya kau tau..Aku disini sangat menderita, hampa tanpamu.Lama sudah kita berpisah... Tak ada kabarmu.Dan apabila suatu saat kita bertemu. Ada satu hal yg ingin kukatakan. Bahwa..JUJUR AKU TAK BISA PERGI JAUH DARIMU. +6285763292640

hy..”gayz prknalkan nm aq anithasklh,negri 1 kuala,salm knal aj buat tmen expresi” +6281264068579

BiLa riNdU nE ,msh mLik U ,Q hdiRkaN sbUah tNya UnTuk U, hRus bRpa Lma aQ mnGgU mU. bUaT shbaT expResi sLm kNaL ja. (f) yaNie jadi yaNie +6287748724663

Hy shabat Xpresi. Prknal kn nma aq Nisa. Sya lgi galau gc da tmen Xmx zn. Lw kmu mau jdi tmen xmx aq tlvn ke no nue ja ea. Aq skull di SMP neGri 1 bdaGai aq lz 3 smp... Lw tmen2 smua mau crhat ma aq. UGa blh...? Nisa tgu ea... +6285763505917

assâlamưalăikưm wr wb.hai sahabat x-prês nâmă akư zăhrâ,aq pendatang brư nech aq cuma ingin kirim salam buat temen aq dede di bandung salam kangen kapan ren-cananya plang ke sibolga? di tunggu kedatangan +6287891064163

Hy shabat expresi Aq rydhoAq pngen ngomong sesuatu ni...Hidup adalah dimana kita harus blajar mandiri dan brtahan dngan keadaan sesulit dan seburuk apa-pun, Keep your smile and never give up Jgn mudah putus asa ya.+6287867315233

Assalamualaikum. selamat siang:D kirim salam aja untuk jauzaa dhafiyah (JD). ILUMUCA +6287767360694

Suriyenti ( 2966A087)SFBC, Tq..Ɣªήğ baek bantuin BC ya :Dtlng y mbk, mas di terbitkn.Mksh..+6287766108441

Xpresi Cerpen

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 14

Uwak CANNY SYLVIASMAN 3 Medan

Di sudut pagar, aku meli-hat laki-laki paruh baya duduk. Dengan segala tingkah lakunya yang lucu, sesekali ia terse-

nyum dengan menunjukkan giginya yang ompong. Aku hanya bisa tertawa memperhatikan tingkahnya. Laki-laki paruh baya itu bekerja di salah satu bimbingan belajar ternama di kota Medan. Aku sendiri masih berstatus siswa di salah satu SMA.

Belakangan ini aku cukup akrab dengannya. “Uwak” menjadi pang-gilan kebanyakan kami yang ikut bimbingan belajar di sana.

Uwak bekerja dengan cekatan. Menyapu, mengepel, mengangkat kursi, dan mematikan lampu ketika jam les sudah berakhir. Jika kami sedang belajar, uwak mengerjakan apapun yang bisa ia kerjakan. Kadang ia harus lari ke sana lari kemari saat di suruh beberapa tentor. Ini cukup membuatnya kelelahan karena jarak antar gedung yang lumayan berjau-han. Jika tidak ada lagi yang bisa ia kerjakan, ia memilih duduk dengan satpam, bantu menjaga kereta (sebu-tan sepeda motor di Medan) kami yang di tempat parkir.

Pernah suatu hari, uwak masuk ke kelasku. Memastikan masih ada yang belajar atau tidak. Berhubung aku mengambil les malam, jadi aku masih berada di tempat di sana.

Uwak mengetuk pintu kelas kami. Aku, dan semua orang yang berada di dalam kelas terdiam sejenak. Uwak membuka pintu dengan perlahan, kami terkejut, begitupun dengan uwak.

“oh, masih ada yang les.” Katanya“iya wak” jawab tentorku.Tiba-tiba Ow, temen sekelas kami

menyelutuk kasar. “Iiya lah masih les! Udah pergi

sana! Pergi!” bentaknya.“ Apanya kau ini?” jawab uwak,

dan pergi begitu saja.Mungkin dengan perasaan ke-

sal. Jangankan uwak, aku saja yang mendengarnya merasa sangat kesal. Tapi apa daya, aku hanya bisa diam. Setelah uwak pergi, Ow bilang, “kaya hantu mukanya!”.

Oh tuhan rasanya ingin ku

lempar gadis itu dari atas gedung ini. Wajahku mulai memerah.”sakaw! dasar gadis sakaw! Siapa kamu berani bilang begitu! Kamu cantik? Ya, tapi hati busuk!” gumamku dalam hati. Aya teman di sebelahku, sepertinya tau kalau aku marah.

“Sabar syil, aku tau kamu pasti kesal. Tapi mau gimana lagi, daripada ntar jadi masalah,” katanya membujuk.

Aku, Aya dan yang lain melanjut-kan pelajaran kami. Pukul 20.30 bel pulang pun berbunyi. Aku dan Aya pulang.

Di rumah, aku masih kepikiran dengan hal tadi. Rasanya aku tak bisa melupakan kata-kata Ow. Apalagi jika mengingat wajah lesu uwak yang terlihat lelah akibat bekerja dan kecewa ketika di bentak Ow. Aaaaaa… entahlah aku tak ingin memikirkannya lagi!

***“Oh my pretty pretty boy I love

you like I” lagu itu terdengar samar-samar,

dan semakin lama semakin jelas. Ah, ternyata benar, itu suara alarm ku. Salah satu lagu dari M2M-pretty boy. Hahaha aku sangat suka lagu itu.

Aku membuka mata perlahan, pandanganku masih kabur. Ku kucek mataku, aku melihat ke arah jam dinding tepat di hadapanku, pukul 05.00. Astaga, aku ketiduran dan aku belum menyusun roster pelaja-ran. Aku bergegas dari tempat tidur, menyiapkan sagala peralatan untuk sekolah, lalu mengerjakan hal yang harus aku kerjakan. Pukul 07.00 WIB aku berangkat ke sekolah.

***Ini hari Rabu, jadwal aku les di

bimbel. Pukul 17.00 WIB aku tiba di di sana. Aku menyapa uwak, dan masuk ke tempat les . Seperti biasa, aku telat. Ya berhubung sekolahku jauh dari tempat lesku.

Aku dekat dengan uwak, tapi aku tak tau namanya karena aku han-ya memanggilnya uwak. Bel istirahat berbunyi, aku melihat uwak di selokan dekat parkiran, belakang gedung.

“Ngapain uwak di situ?” pikirku. Saat aku mendekat, ternyata

uwak menolong seekor anak kucing yang terjebak di selokan. Subhanal-lah, betapa kagumnya aku pada

uwak itu. Di tengah kesibukannya ia mau menolong seekor anak kucing. Yang membuatku tak habis pikir, ia tetap tersenyum pada orang-orang, walaupun aku tahu, sesungguhnya Ia sangat merasa lelah. Timbul pertan-yaan-pertanyaan di benakku. Aku mulai mencari tahu tentang uwak.

Laki-laki paruh baya, berusia 52 tahun, bersuku Aceh, mempunyai 5 orang anak. Bekerja di bimbel dengan pendapatan yang tak seberapa, untuk membiayai 5 orang anak? Aku sema-kin penasaran, akhirnya aku beranikan diri untuk bertanya.

Aswin. Itulah nama uwak. Tinggal di jalan Letjend S.Parman. Gg. Pasir no 51. Uwak punya 5 anak 4 sudah be-rumah tangga 1 masih sekolah. Anisa nama anak uwak yang paling kecil, bersekolah di SMA Al- Bukhari dan bercita-cita menjadi seorang bidan. Anak pertamanya bermata pencahar-ian sebagai nelayan di kampung.

***Aku sudah mulai santai, tak seta-

kut pertama tadi. Uwak juga keliatan nyaman dan ia mulai menceritakan tentang kehidupannya.

“Saya bekerja di bimbel ini sudah 2 tahun, setiap hari di sini dari jam 1 siang sampai jam 9 malam, ya ginilah. Istri saya pembantu rumah tangga. Sebenarnya pendapatan kami berdua tidak cukup untuk memenuhi kebutu-han kami sehari-hari. Anisa butuh bi-aya ini, itu di sekolah, dan belum lagi pengeluaran yang tak terduga. Cuma beginilah yang bisa saya lakukan un-tuk keluarga saya,” ungkapnya.

Aku cuma diam mendengarkan setiap kata yang ia ucapkan.

ia melanjutkan ceritanya, ia juga bercerita tentang pengalaman yang sangat berharga baginya.

“Dua minggu lalu, saya sama istri saya di undang abangnya ke Palem-bang, semua ongkos di tanggung. Alangkah senangnya saya, karena..

(uwak terdiam sejenak) jujur saja, seumur hidup saya, baru kali ini naik pesawat. Saya sangat bersyukur, di beri kesempatan untuk merasakan indahnya melihat pemandangan dari atas pesawat, tak henti-hentinya saya mengucap syukur kepada-Nya. Saya tak pernah membayangkan bisa naik

pesawat. untuk melihat pesawat dari dekat saja rasanya tak mungkin, saya pikir itu hanya ada dalam mimpi, tapi kali ini, saya berada di dalam-nya, duduk di kursi empuk, yang tak pernah sekalipun saya rasakan. Itu pengalaman terindah yang pernah saya alami.”

Aku masih terdiam, wajah uwak benar-benar menggambarkan rasa syukur yang luar biasa. Ia sangat bahagia. Iya juga meneteskan air mata. Ya Allah, hatiku bergetar, baru kali ini aku melihat seseorang yang mengungkapkan rasa syukurnya den-gan sangat tulus. Ia bahagia bukan karena mendapat sekarung berlian, tapi hanya dengan melihat pesawat. Yang menurutnya cuma ada dalam mimpi. Dia juga bercerita tentang keluh kesahnya saat dia merantau ke Padang, sudah bekerja keras, tapi tak mendapatkan gaji penuh akibat orang yang membawanya kerja kabur.

“Tapi tak apalah itu sudah jalan Tuhan. Kita cuma menjalankannya saja. Akan ada pelangi setelah hujan. Aku berharap kelak anak-anakku bisa bahagia,” ujarnya.

Dia juga berharap, Indonesia bisa maju, tidak ada lagi korupsi, tidak ada lagi keributan. Pemerintah bisa adil, mau melihat kebawah, dan pemimpin maupun rakyat bisa mengamalkan pancasila yang 5 itu agar tercipta semua yang di harapkan bangsa.

*** Pagi ini terlihat sangat cerah.

Berhubung hari libur, aku bersama ke-luarga memilih untuk jalan-jalan. Ayah menunggu di mobil, Ibu menyiapkan segala sesuatunya, aku dan kakak sudah siap dengan menenteng sepatu roda kesayangan kami.

Kami memilih tempat dekat danau dan dekat lapangan, dimana aku dan kakak biasa bermain sepatu roda. Kami bermain dengan riang. Di seberang sana di bawah pohon kuli-hat gadis kecil, manis, berkulit putih, bermata bulat. tertawa dan bermain bersama laki-laki paruh baya yang sepertinya itu adalah kakeknya. Saat laki-laki paruh baya itu membalikkan badan, terlihat jelas senyuman unik dengan gigi ompongnya yang bagiku tak asing lagi. Dan dia adalah…

Mei 2012 I Edisi 74 I Tahun VII

Xpresi Kampus

Wenny Novita Sari(Terminator)

Tempat/ Tanggal Lahir : Perbaungan, 29 Oktober 1995Asal Sekolah : SMK Alwashliyah 9 PerbaunganPrestasi : -Jurusan : S1 Akuntansi

kenapa memilih kampus iBBi?Karena, menurut informasi yang Saya dapatkan, dengan kuliah di IBBI akan lebih mudah untuk mendapatkan pekerjaan, dan Saya mempercayakan IBBI untuk membimbing Saya untuk siap masuk ke dalam dunia pekerjaan.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari saudara (abang teman).

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan banyak teman baru dan dapat mendidik Saya untuk lebih mandiri.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Kakak panitianya agar lebih baik lagi, dan kalau bisa jangan susah mandi seperti ini.Menyenangkan rasanya mengikuti kegiatan ini.

Dessy Puspita Sari(Ikan Mujahir)

Tempat/ Tanggal Lahir : Pangkalan Brandan, 01 Desember 1995Asal Sekolah : Tunas Baru Pangkalan BrandanPrestasi : Juara II Perlombaan Dance Tingkat SMAJurusan : S1 Akuntansi

kenapa memilih kampus iBBi?Karena, menurut informasi yang Saya dapatkan, dengan kuliah di IBBI masa depan akan lebih terjamin.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari keluarga, dan juga dari sekolah Saya.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Dengan mengikuti kegiatan pemaru ini saya belajar tentang kebersamaan, kekompakkan, kerja sama tim, dan bisa lebih menghargai waktu.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya berharap agar rasa keakraban tetap terjaga di lingkungan kampus.Menyenangkan rasanya mengikuti kegiatan ini.

Francesca Farianne(Ikan Mas)

Tempat/ Tanggal Lahir : Medan, 25 Oktober 1995Asal Sekolah : SMA Santa MariaPrestasi : Juara II KelasJurusan : S1 Akuntansi

kenapa memilih kampus iBBi?Lingkungan IBBI sangatlah strategis, dekat dengan pusat kota, dan sangat terjangkau dari tempat tinggal Saya.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari media massa, seperti surat kabar.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Dengan mengikuti kegiatan pemaru ini saya dididik untuk lebih bertanggung jawab, belajar untuk memanage waktu, membentuk pertemanan yang penuh keberagaman tanpa pilih kasih, dan bisa lebih mandiri.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Sangat senang mengikuti kegiatan pemaru ini, meskipun sangat melelahkan.

Faisal(Kucing)

Tempat/ Tanggal Lahir : Medan, 12 Maret 1996Asal Sekolah : SMAN 4 MedanPrestasi : Juara II KelasJurusan : S1 Teknik Informatika

kenapa memilih kampus iBBi?Menurut Saya, memilih kampus Swasta adalah jauh lebih baik. Dan pilihan Saya jatuh pada Kampus IBBI, karena

metode dalam penyampaian materi sesuai dengan keinginan Saya.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari media massa dan brosur.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Dengan mengikuti kegiatan pemaru ini Saya merasakan kekeluargaan, kekompakkan dan kerja sama.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Semoga untuk pemaru berikutnya agar lebih ditingkatkan dan ditambah kegiatan-nya yang lebih extreme agar peserta pemaru lebih disiplin dan mempunyai jiwa mental yang siap tempur.Kesan selama mengikuti kegiatan pemaru ini saya merasa senang dan lebih terlatih.

Joni Chandra

Tempat/ Tanggal Lahir : Binjai, 19 Maret 1995Asal Sekolah : Methodist Tanjung MorawaPrestasi : -Jurusan : S1 Teknik Informatika

kenapa memilih kampus iBBi?Saya merasa tertarik dengan kampus IBBI karena berbagai fasilitas yang diberikan.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari promosi yang dilakukan IBBI ke sekolah-sekolah.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya merasa kedisiplinan dalam diri Saya lebih berkembang.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Seru rasanya bisa mengikuti kegiatan pemaru ini.

Billy Despriansyah(Intermilan)

Tempat/ Tanggal Lahir : Medan, 14 April 1992Asal Sekolah : SMKN 01 Percut, Sei TuanPrestasi : Juara II Umum, Pernah melakukan PKL (Praktek Kerja Lapangan) di Malaysia selama 6 bulanJurusan : S1 Teknik Informatika

kenapa memilih kampus iBBi?Saya sangat tertarik dengan promosi yang dilakukan IBBI, dan menurut informasi yang Saya dapatkan sistem pengajaran di IBBI bagus.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari promosi yang dilakukan IBBI.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan kekompakkan, dan kebersamaan.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Kegiatan pemaru yang dilakukan sudahlah bagus. Saya merasakan kenyamanan dan juga kegiatannya juga seru sekali.

Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII 16

17Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Xpresi Kampus

Riko Handoko(Bawang Bombay)

Tempat/ Tanggal Lahir : Batang Kuis, 08 Juni 1996Asal Sekolah : Husni ThamrinPrestasi : Juara III perlombaan basketJurusan : S1 Manajemen

kenapa memilih kampus iBBi?Banyak teman-teman Saya yang memutuskan untuk kuliah di IBBI, dan Saya rasa IBBI adalah pilihan yang tepat. Selain itu kakak Saya juga alumni IBBI.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari keluarga, dan tinjauan langsung ke IBBI untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan banyak teman, pengalaman, wawasan, merasa lebih percaya diri, dan meningkatkan rasa tanggung jawab.

Verawati Berutu

Tempat/ Tanggal Lahir : Lau Lebah, 23 Agustus 1995Asal Sekolah : SMA Swasta RaksanaPrestasi : -Jurusan : S1 Sistem Informasi

kenapa memilih kampus iBBi?Saya sangat tertarik dengan promosi yang dilakukan IBBI, dan menurut informasi yang Saya dapatkan IBBI adalah kampus yang bagus dan merupakan pilihan yang tepat bagi Saya.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari promosi yang dilakukan IBBI.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan banyak teman baru.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Pesan Saya agar peraturan dalam kegiatan pemaru janganlah terlalu ketat, apabila cuaca tidak mendukung seperti hujan, sebaiknya kegiatan dihentikan.Kesan Saya yaitu merasa menjadi lebih dewasa, dan lebih bertanggung jawab.

enes elita Br Sitepu(Sendok)

Tempat/ Tanggal Lahir : Medan, 24 Mei 1995Asal Sekolah : YP Harapan Bangsa kuala langkatPrestasi : Juara II Lomba MenyanyiJurusan : S1 Sistem Informasi

kenapa memilih kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi bahwa cara pembelajaran di IBBI disiplin, karena itulah Saya memilih IBBI.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari salah satu Staff Lab IBBI, yaitu bang Kristian Wiguna Parhusip, yang merupakan tetangga Saya.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan banyak teman, pengetahuan, kesenangan, suka dan duka.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya lebih suka apabila panitianya lebih tegas lagi.Kesan Saya yaitu seru dan asyik mengikuti pemaru ini. Lawak” dech…

Adderly

Tempat/Tanggal Lahir : Tanjung Pura, 20 September 1995Asal Sekolah : Tunas Baru, Pangkalan BrandanPrestasi : Juara II Perlombaan BasketJurusan : S1 Manajemen

kenapa memilih kampus iBBi?Saya tertarik dengan suasana kuliah dan kampus IBBI, yang terlihat ramai.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari teman Saya.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan banyak teman, pengalaman, melatih keberanian dan disiplin.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Pesan Saya yaitu semoga pemaru IBBI semakin sukses ke depannya.Kesan Saya yaitu senang, asyik, dan seru…

Agnes Jane

Tempat/ Tanggal Lahir : Medan, 02 Maret 1996Asal Sekolah : YP Sultan Iskandar MudaPrestasi : Juara I dan III Lomba DanceJurusan : S1 Manajemen

kenapa memilih kampus iBBi?Menurut Saya IBBI adalah kampus yang bagus, fasilitasnya lengkap, dan penuh dengan keberagaman suku.

Darimanakah mengetahui kampus iBBi?Saya mendapatkan informasi tentang kampus IBBI dari kakak kelas Saya, yang saat ini berkuliah di IBBI.

Apa yang didapatkan selama mengikuti kegiatan pemaru?Saya mendapatkan banyak teman, merasa happy, mendapatkan banyak pelajaran dan pengetahuan untuk lebih baik lagi, dan mendidik Saya agar lebih dewasa.

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Kegiatan pemaru ini sangat menarik, bikin happy, gila abiezzz, woooww banget dech..

Pesan dan kesan selama mengikuti kegiatan pemaru?Untuk kegiatan pemaru ini sudah lumayan asyik, menambah imajinasi saya.Rasa senang sudah pasti! Dan merasa bangga.

Buku Besar

vespa

Gusti Sari

SMK N 1 Sibolga

di saat ku termenungmeratapi kesunyian hidupberteman kesunyianberselimut kepedihanhanya pena kujadikan sentuhanberharap sebuah cinta menghampiri

menghapus air matamenghapus kesunyian dan kepedihanyang tlah lama tinggal

cinta sejati kan ku harapkan slaluagar ku dapat tersenyum kembaliagar hari ku penuh arti

Bersamamucinta sejatiku

kanku ukir kisah kitakanku rangkai cinta kitadengan tinta kebahagiaantuk hari esok, dan selamanya

18 Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Rahmad Laia

XI-TKJ SMK N 1 SIBOLGA

Hembusan angin di gelap malam,menerpa ku yang sedang duduk merindukan mu,ntah mengapa, malam ini mengingat kan aku padamuseakan memaksa ku untuk membuka memory masa lalu

bersama mu....

perlahan, senyum ku kian redup di balik isak tangis ku...ketika aku mengingat mu,..hari hari ku, ku jalani tanpa kehadiran mubatin ku sungguh tersiksa karna musungguh... aku sangat merindukan mu

bagaimana dengan mu yang jauh di sana...?mungkinkah perasaan mu sama dengan ku...?apakah kamu masih mengingat semua tentang kita...?dimana, kau dan aku saling mengikat janji untuk slalu bersama...,

tetapi, ini lah yang trjadi,smua tentang kita hanyalah sebuah kenangan,...ya,.. tinggal sebuah kenanganyang telah ku ukir dalam dalam di hatiku

hilanglah sudah harapan kubertemu dengan mu adalah sebuah keajaibankini, engkau telah pergi jauh

Tentang kita

Lo Lestari

X-2 SMA Swasta R.A.Kartini Sei

Rampah

Dulu kau pernah mengucapkan janji kepadakuMengapa kau ingkarin itu semua...Apa maksudmu itu?Janjimu itu hanya membuatku sakit hati

Seandainya...Dulu kau tidak pernah mengucapkan janji mu kepa-dakuMungkin aku tidak kecewa terhadapmukau pernah janji padakuKau takkan pernah meninggalkankuMengapa kau tinggalkanku begitu sajaAku kecewa terhadap dirimuKan ku lupa semuanya dirimu dalam hidupku

Janji

Berharap Sebuah Cinta Abadi

Xpresi Puisi

Afriantoe Tari-Hoeran

XII-IPA 1 SMA N 3 SIBOLGA

Dia datang di saat tidak terdugamembawa perasaan nyamanyang menggetarkan perasaansepi maupun hampa dalam hati

Dia datang ketika kita tidak sadarmembalikkan dunia muTangisanmu menjadi tawamu

lukamu menjadi pulih seketika

ketika dia datang dia tidak akan bertanya kepadamudia tidak mengenal balasanbalasan yang belum tentu ia tau

Dia hanya datang kepadamumembawa sejuta hayalmenghujanimu dengan kasih sayangsampai engkau tersadar

Air mata yang tulus mengalirsaat menatap dirimumemegang tanganmuseakan tak terjama lagi

Hanya hati yang bisa melihatnyawalau dia selama ini ada di dekatmu

Cinta Sejati

Lo Linda

SMK Swasta R.A.Kartini Sei

Rampah

Ayah..Kau begitu sempurnaMaafkan aku yang tak pernah mendengarmu selama iniMembuat mu kecewaMaupun marah

Ayah...Kau berkerja di pagi hari sampai malam hariKau tak pernah mengenal lelah

Ayah...Maafkan aku,tidak bisa menjadi anak yang baikAyah...Aku sangat menyayangiDan aku bangga kepadamuTerima kasih ayah

Ayah

Vivi Nimarika XI-IPA 3 SMA N 1 Sei Rampah

LelahJenuhletihaku dalam dukaselalu berselimut murung yg tak kunjung hilang ..ingin aku merasakan bahagia

riang nya mereka canda tawa merekaaku ingin itu juaaku ingin senyum selalu menghiasi hidup ku yang singkat inisebelum aku pergi ke Duniayang Kekal dan Abadi.

Lelah

Tigor Invada ManurungXII IPA SMA N 3 SIBOLGA

kehangatan kasih sayang-Mutak kan hilang dari hatikucinta tulus-Mu untukkuselama hidupku

kebahagiaanku kadang berlalubukan berarti Kau jauh darikuku tahu Engkau sekedar mengujikukebahagiaan tak ada selalu

dijalan-Mu kuberjalangelap terangnya karena cahaya-Muremang-remang kan kujalanikarena aku inginkan kasih dan sayang-Mu

beratnya hidup kian terasatapi Engkaulah penyemangat hidupkukebahagiaanku karena EngkauEngkaulah ya allahsegalanya dihidupku dan juga matiku..

KEBAHAGIAAN

Redaksi menerima kiriman cerpen, puisi. Naskah cerpen 5000-6000 kara-

kter, original dan belum pernah dipublikasikan di media manapaun. Tulisan

dikirim ke email [email protected] atau via pesan Facebook Tabloid

Xpresi, tulisan disertai biodata lengkap penulis, foto, serta nomor telepon

yang bisa dihubungi.

Xpresi Puisi

The Second Changed

Dewi Dian Ayu Sinaga Sastra Inggris UNIKA SU

Now I am sadNow I am cryingNow I am feel broken and I am very sick

I've tired five timesBut what happened ?

The first,second,third,four,and fifth

It all makes me disappointedNot only meBut,,he was and she was alsoI never winI never make them happyI like dead flowersI feel stupid I feel this is all unfair for meBut...

After feeling calm and began to ponderI started to close my eyes and always said "Thank you Lord"

Do you know why..why do I say that ?I'm sure you already know why...I and You are sureI and You believeOne day there will be a second change of God,that is the most special changesRight ?

Sherly (SL)XII-IS R.A Kartini Sei Rampah

Pertemuan pertamaDengan dirinya ituAku merasa ada sesuatuSesuatu yg aneh untuk pertama kalinyaPerasaan ini terasa anehKedua matanya itu

Yg tak bisa ku lihatSampai tangan pun membekuHati yang berdebar kencangJantung seakan mau lepasKetika ku berjumpaBerjumpa dgn nya

Dag dig dug yang ada dihatiSeakan jatuh cinta yang pertama kaliSekian lama tersakitiAkhirnya jatuh cinta kembali

Seiring datangnya waktuKu yang memulai mncintai ssorgDan kan ku cobaLupakan masa lalu yang pahit itu

Sakit dan pahitnyaMasa laluku bersamanyaIngin ku buang rasa iniRasa benci dri lubuk hati ini

Mencintainya ituHal terburuk yg kulakukanJanji manis yg keluarSemua hanyalah omong kosongNamun akhirnyaKuterima smuaDan tlah ku lupakanYang tlah terjadi dengannya

Dan sekarangAkhirnya ku tersenyum kembaliKu memulai untuk bangkitUntuk mencintai org lain.

Jatuh cinta yang berakhir Menyakitkan

Rudy SusantoXII~IPS SMA Swasta R.A.Kartini

Sahabat…Dunia berpaling membencikuTapi hanya engkau yang ada di dekatkuOrang-orang tertawa di atas kesusahan dan kesedihanku

Tapi kau hapus air matakuSenyumku adalah bahagiamuTangisku adalah sedihmuPersahabatan ini terlalu berharga jika hanya duka yang ku beriKarena engkau adalah sahabat sejati

Terkadang hidup memang kejamNamun arti kepergian adalah sebuah pembebasanKarna dengan tangisku kau tak bahagiaNamun kepergianmu teramat berharga

Cita-citamu akan ku perjuangkanKesedihanmu akan ku bebaskanArti hadirmu tak terbayangkanPerbedaan alam bukanlah akhir dari persahabatan kita....

Sahabat Sejati

Wirna ManaluSmk Neg 2 Balige

Tak ada Lagi ceritaTak ada Lagi puisi tentang muKini Roda Telah BerputarSmua tak Lagi MekarKini hanya Luka Yg SingggahPada Hati yg Mencinta

Kecewa yg MenghampiriTerbuai Dalam Sakitkuingin Kugoreskan Luka ini Pada Selambar Kertas RapuhDitemani hati Berselimut hampaSbab Asa Tlah kau bawa

Biarlah...Biarlah Kupunya Sgala LaraPergi-Pergilah Jauhkurela Kau Bawa smua ASaTerhempas Keruang Hampa

Goresan Hati

Simon Mh MendrofaXII IPA 1 Sma Kartika1-2 Medan

Bagaikan hujan melanda bumikesepianku menantikan dikau kekasihku kemanakah gerangan dirimu pergi

wahai wanita dambaanku

takkala daku menangis sepi diterik kesepian nan gelapmenantikan dikau kekasih yg takkunjung hadirkerinduanku menantikan dikau kembali padaku kapankah dikau kembali wahai pujaan hati . . . .

kerinduanku

Agustina Ruth Irma SamosirAlumni SMA N 1 Tanjung Balai

Mata ini yang memandangmuTapi hati ini gelisahMungkin karena senyumanmuMenusuk sampai ke jantung hatikuSaat pertama kali kita bertemuKau begitu tersipu malu padaku

Jemari tanganku yang ku pakai menyalam tanganmuTapi dadaku yang berdebar- debarKarena lembutnya suaramu , menusuk halus kedalam telingakuAku jadi terpaku memandangimuMembuat hati ini sangat bahagiaItu awal yg salulu mengingatmu, membuatku selalu rindu padamuKau telah mencuri hatiku dan kau ambil seluruh cintakuKau telah mencuri hatiku , dan telah tinggal bersa-mamu

Kau TeLah Mencuri Hatiku

Xpresi Kuliner

20 Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Kanada, memiliki luas sete-ngah dari Amerika Utara. Berbatasan dengan AS di selatan dan Alaska di barat laut. Negara ini terbentang

dari Samudra Atlantik dan Selat Davis sampai ke Samudra Pasifik.

Di kawasan utaranya, terdapat Laut Beaufort dan Samudra Arktik Tanah Hijau yang terletak di timur laut cafe. Di Kanada, cafe yang menawarkan konsep garden sudah tidak asing lagi terlihat di beberapa kawasan di sana.

Marco, pemilik dari Cafe Rocco yang berlokasi di Jalan Sei Belutu mengung-kapkan, nama Rocco sendiri sebenarnya berasal dari suatu daerah di Kanada yang sering dijadikan tempat nong krong sembari menikmati secangkir kopi.

Marco menambahkan, apalagi di Medan, coffe shop cukup banyak ada. Namun yang menawarkan konsep garden hanya beberapa saja. Untuk itu, Marco mencoba menggabungkan keduanya. Jadi sambil minum kopi juga menikmati suasananya.

Pria berusia 30 tahun itu me-

ngatakan, konsumen yang singgah ke tempatnya kebanyakan didominasi oleh kawula muda. Kendati begitu, terang Marco, semua kalangan bisa masuk ke situ tidak hanya anak muda saja.

Selayaknya tempat nongkrong maka cafe yang buka setiap hari mulai dari jam 1 siang sampai 12 malam ini tidak hanya menawarkan kopi saja. Melainkan tersedia juga snack. Bahkan, sebut Marco, snack adalah salah satu menu andalan di sana. Ada chicken gordon bleu, ikan dori, dan kentang goreng dengan citarasa crispi. Marco menjelaskan, Chicken Gordon Blue adalah smoke beef atau daging asap yang dibalut de ngan dada ayam kemu-dian diberi penambahan keju meleleh di tengahnya. Menu ini disajikan dengan saus barbeque serta manisan jeruk yang diberi gula.

Selain itu, cafe ini juga menawarkan menu spesial lainnya. Seperti nasi gore-ng kambing dan buntut. Kedua menu ini banyak dipesan karena rasanya yang mantap. Semua itu berkat taburan dag-ing kambing maupun buntut yang dipo-

tong berukuran kecil dan dicampur ke nasi goreng sehingga aromanya lebih kuat. Atasnya juga diberi campuran telur dadar atau mata sapi, serta garnis sebagai pelengkap sesuai pilihan pelanggan.

Selain itu, tersedia juga pasta yang disiram dengan saus to-mat berisi daging Sapi cincang dengan rasa asam, manis, dan pedas.

Marco sengaja memadukan masakan dari Indonesia dan Western di cafenya karena ingin menyesuaikan dengan konsep cafe dan negara asal Marco sendiri. “ Rasanya juga tidak western banget karena sudah kami modifikasi ke Indonesia,”imbuh Marco.

Untuk minuman kopi, cappuc-cino dan kopi hitam yang banyak dipesan. Kalau minuman lain maka pilihan banyak jatuh ke moctail. Mi-salnya Virgin On The Beach dan vir-gin Strawberry Colado atau tersedia juga mix juice dengan berbagai rasa dan tampilan hasil kreasi dari koki di cafe tersebut.

Bersantap di Cafe Berkonsep Garden

Menikmati Kerenyahan Ayam dan Sambal Pedas

Menu ayam penyet sedang laris manis bak kacang goreng. Terlihat begitu

ba nyaknya rumah makan dari kelas

warung sampai resto yang tidak pernah absen menampilkan santa-pan khas Jawa tersebut dalam daftar menunya.

Mungkin ini juga yang membuat makanan berisi ayam, sambal, dan lalapan ini turut merajai khasanah kuliner di ranah Sumatera. Teru-tama, kawasan Ringroad yang telah didaulat sebagai pusatnya kuliner di Medan.

Sehingga para penikmat ayam penyet telah menjadikan Ringroad sebagai destinasi tujuan wisata kulinernya. Membaca situasi inilah membuat berdirinya Ayam Penyet Cindelaras untuk menambah refe-rensi masyarakat kota Medan dalam memilih tempat makan berbahan dasar ayam.

Raswan, Pimpinan Cabang dari warung yang buka sejak pukul 07.00 pagi sampai 10.00 malam ini me-ngatakan, berdirinya Ayam Penyet Cindelaras sebagai satu jawaban bagi warga Medan yang menginginkan lembutnya ayam dengan pedasnya sambal.

Yah, rasa sambalnya mampu membuat keringat menetes tiada

henti. Bagi pelanggan yang ingn bersantap siang maka segelas teh manis dingin dan seporsi ayam pe-nyet berisi sambal, serta lalapan pun boleh dicoba.

Raswan menjabarkan, citarasa pedas yang diperoleh dari sambal terasi ini berasal dari cabai rawit yang digunakan sebagai bahan dasarnya. Kemudian di-beri tomat, bawang merah, serta bumbu rempah lainnya sehingga aromanya kian terasa. Begitu juga dengan kelembutan ayam yang mereka sajikan.

Diperoleh dari proses pengolah-an ayam yang dipresto lebih dulu. Meskipun dipresto, ayamnya tidak hancur malah tampilannya utuh layaknya sepotong ayam karena suhu yang sesuai. Selanjutnya diberi olesan bumbu yang terdiri dari tepung beras, telur, dan rem-pah lainnya, baru digoreng dengan minyak panas. Tahap akhir, baru ayam dipenyet sebentar sehingga tampilannya ayam tidak terlalu pipih dan tetap gurih. “Selain gurih juga wangi,”imbuh Raswan.

Raswan menyebutkan, tidak hanya ayam, mereka juga menye-diakan lele, bebek, nila, tempe, dan

tahu penyet yang renyah. Kerenya-hannya berkat proses pengolahan yang senada dengan ayam nya. Ke-lima menu ini juga disajikan dengan sambal terasi yang pedas dan lalapan sebagai temannya.

21Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Xpresi Gaya

Tampil Edgy dengan Heels Flatform Metalik

Wanita akan semakin bangga bila memiliki kaki indah. Untuk membuat kaki terlihat

indah, sepatu merupakan komponen utamanya. Sehingga kaum perempaun akan terlihat lebih menawan. Apa-lagi wanita ingin selalu percaya diri dan terlihat indah dihadapan lawan jenisnya. Bicara sepatu flatform tentu tidak terlepas dari tren yang sedang ada. Bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang lebih ke warna cerah seperti oranye, ungu, merah, dan lain-

nya. Untuk tahun ini, warna metalik telah menjadi highligt dalam ranah fashion sepatu. Sebab banyak desainer serta rumah mode ternama yang memamerkan sepatu silver berkilap dalam koleksi busana terbarunya.

Risma, pemilik MHA Shopii yang berada di Pusat Perbelanjaan Paladium Jalan Kapten Maulana Lubis No.8 Medan mengungkapkan, flat-form saat ini memiliki sol yang tebal di depan sedangkan bagian belakang tidak dan lebih meruncing seperti

model high heels. Namun heelsnya lebih tinggi dibandingkan dengan heels sebelumnya yakni mencapai 18 centimeter.

Sedangkan berdasarkan jenis, bahan kulit tetap merajai pasar untuk flatform ber hak lebih runcing terse-but.

Di Medan, sentuhan warna metalik sedang digandrungi oleh para kawula muda terutama remaja.” Untuk acara-acara fashion, anak Medan banyak yang beli,”ungkap Risma.

Risma mengatakan, berbagai koleksi sepatu yang ia jual semuanya ditujukan untuk acara show atau pertunjukkan di panggung. Sehingga pelanggannya yang banyak singgah ke sana ialah model remaja, penyanyi dalam, dan luar kota Medan.

Menurut Risma, tren sepatu seka-rang didominasi oleh sepatu platform heels model Lady Gaga dan bendera Inggris. Kedua heels ini memiliki ben-tuk yang sama yakni memiliki sol tebal mencapai 10 centimeter di depan dengan heels tingginya mencapai 18 centimeter.

Ia menambahkan, selain disebut model Lady Gaga, heels flatform ini juga dikenal dengan heels plastform model penyanyi Anggun Cipta Sasmi dan Syahrini.” Mungkin karena Anggun dan Syahrini sering memakai sepatu ini setiap kali manggung, ” jelas Risma.

Risma menjabarkan, heels flatform warna metalik yang sedang diminati itu terbuat dari bahan fiber dengan kombi-nasi duri dan batu permata swarovsky di bagian atasnya. Sedangkan untuk motif bendera Inggris diberi aksen manik.

Selan itu, lanjut Risma, tersedia juga heels platform motif koran berba-han kulit dengan ukuran heels dan sol yang tebalnya senada dengan model Lady Gaga dan bendera Inggris. Risma menerangkan, heels platform motif koran sesuai untuk acara yang sifatnya lebih kasual, sedangan motif bendera dan Lady Gaga digunakan ke acara pesta karena tampilannya yang lebih mewah.

Apa yang terjadi dengan diri bangsa Indonesia? Peristiwa-peristiwa kian berlalu menjadi tragedi yang melekat dalam

tulang dan daging anak bangsa. Sebut saja kisah yang terjadi 30 Sep-tember empat puluh delapan tahun lalu yang masih membuat merinding jika mengingatnya. Bagaimana tidak, 7 perwira tinggi Indonesia diculik dan dibunuh secara tragis. Letnan Jenderal Ahmad Yani, Mayor Jenderal S. Parman, Mayor Jenderal Suprapto, Mayor Jenderal M.T. Haryono, Briga-dir Jenderal D. I. Panjaitan, Brigadir Jenderal Sutoyo Siswomiharjo, Letnan Satu Pierre Tendean tidak sepatutnya mengalami peristiwa menyakitkan karena permasalahan yang tak mung-kin mereka tanggung sendiri. Ade Irma Suryani, gadis kecil yang men-jadi korban juga merupakan penyesa-lan yang mengusik hati nurani kita.

Sebuah sumur di Lubang Buaya digunakan untuk menelan jasad para perwira kita yang telah ditem-bak mati. Serangkaian ulah kejam PKI itu dilakukan untuk mengubah ideologi Pancasila menjadi ideologi komunisme. Komunisme, sesuatu yang benar-benar berbeda dari apa yang bangsa Indonesia perjuangkan selama ratusan tahun. Sangat tidak layak untuk jati diri bangsa yang menginginkan kedamaian, keten-

traman dan kebebasan. Karena itu, masyarakat Indonesia masih tetap memperjuangkan ideologi Pancasila meskipun para perwira TNI telah direnggut dari tangan bangsa.

Tapi bukan itu saja, peristiwa ini juga menjadi titik persimpangan yang membelah jalan rakyat menjadi dua pihak: SOEKARNO atau SOEHARTO. Soekarno, yang dianggap ikut mendukung PKI oleh pihak Soe-harto, serta Soeharto yang diang-gap menjadi kambing hitam oleh pihak Soekarno. Dan bukti ini terasa begitu nyata dalam masyarakat. Saya masih ingat tiap kali berkunjung ke rumah nenek, rumah tua yang besar dan syarat akan kejadian masa lalu yang haru. Ketika memasuki pintu depan, sebuah foto dari Soekarno ukuran besar menggantung, men-jadi penyambut yang begitu terasa wibawanya. Ini adalah bukti. Dan hal ini masih terus berlanjut.

Debat demi debat masih terus berlangsung tentang pihak mana yang benar dan pihak mana yang salah. Itu semua terjadi karena belum dan mungkin takkan terkuaknya ke-jadian sebenarnya. Sehingga, setiap orang yang membaca sejarah dapat mengambil kesimpulan sendiri. Dan satu picis sejarah ini harus tetap men-gambang di awang-awang.

Masa kini. Pembangunan tidak terasa pas dan kekacauan-kekacauan:

korupsi, demonstrasi, hukum yang tidak tegas yang terasa begitu kom-peks, begitu terorganisir seakan tiap masalah terasa begitu jauh, begitu tak mungkin untuk dicari akarnya, begitu kebal untuk dibasmi. Dan pilihan yang disodorkan kepada rakyat dan pemerintah hanya untuk menerima, seakan seluruh rakyat kini dipaksa menjadi berbudaya politik parokial, tak mampu berbuat apa-apa. Beberapa orang yang ingin membuat perubahan ditertawakan, bahkan diberi saran untuk meng-hentikannya. Seakan ia melakukan hal yang tidak mungkin, hal yang bahkan hanya Tuhanlah yang dapat mengubahnya.

Dan apa yang dilakukan seba-gian orang? Sebagian orang melihat ke belakang dimana pemerintahan Orde lama dan Orde baru berada. Situasi yang begitu berbeda dengan apa yang terjadi sekarang. Betapa pembangunan di era Soeharto begitu pesat. Betapa Soekarno merupakan motivator yang begitu baik. Kelebihan-kelebihan yang ada di masa mereka muncul kembali

satu per satu bersamaan dengan kekurangan masing-masing. Apa yang menjadi patok perselisihan di antara mereka juga dibahas kembali. Dan seketika peristiwa itu kembali terkuak.

G 30 S/PKI. Peristiwa ini tidak berlalu begitu saja. Peristiwa ini ingin dikenang sebagai sebuah tragedi yang pernah ada. Peristiwa ini ingin menjadi sebuah sejarah. Ketika kita melangkah, peristiwa ini tetap mencokol di benak kita. Ketika kita memutarinya, titik terang peristiwa ini tidak pernah begitu murni. Lalu apa yang kini kita dapati? Yaitu bahkan penumpasan peristiwa ini tetap menjadi kontradiksi. Penumpasan bak pahlawan yang menyelesaikan sebuah permasalahan, namun juga menjadi awal dari sesuatu yang mengerikan yang akan terjadi pada rakyat Indonesia.

Soeharto. Tokoh dibalik penump-asan G 30 S/PKI sekaligus tokoh yang berkuasa penuh 32 tahun kedepan-nya. Beliaulah yang mengesahkan 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila, penghargaan terhadap orde baru untuk penumpasan yang telah berhasil dilakukan atas nama Pancasila, untuk menyelamatkan Pancasila sebagai ideologi bangsa. karena, mengubah Pancasila berarti mengubah negara, dan mengubah

negara berarti mengubah Indonesia. Tapi itu benar-benar menjadi

kontroversi karena Pancasila digu-nakan sebagai senjata atas peristiwa-peristiwa menyedihkan yang terjadi setelahnya di zaman Orde baru, ke-tika tindak kejahatan genosida yang terjadi tidak dianggap melanggar hukum dan dilakukan terang-teran-gan. Dan semuanya menuju pada hari ini, 1 Oktober yang harus diperingati atau 1 Oktober yang harusnya tidak diperingati.

Tapi semua itu telah terjadi. Sebagaimana sejarah telah menjadi sebuah sejarah. Kita tidak bisa kem-bali ke masa lalu dan meneriakkan bahwa semua ini salah. Pancasila harus diselamatkan, namun kekua-saan dan kerakusan yang menga-tasnamakan Pancasila yang suci merupakan suatu tindakan menji-jikkan. Setidaknya, Pancasila tetap di genggaman kita. Dan apa yang harus dilakukan bangsa Indonesia kini adalah melihat ke depan, den-gan kebijaksanaan dari pembelaja-ran seakan kita telah hidup di masa lalu, untuk masa depan yang lebih baik bagi Indonesia. Sebagaimana Goethe pernah berkata, “Orang yang tidak dapat mengambil pelaja-ran dari masa tiga ribu tahun hidup tanpa memanfaatkan akalnya”.

Masalah diperingati atau tidak diperingati, Pancasila memiliki kesaktian yang pantas untuk diper-ingati, baik 1 Oktober atau bahkan setiap hari. Tak peduli apa peristiwa yang terjadi sebelumnya, karena Pan-casila tidak pernah salah, kitalah yang salah dalam menggunakannya. Kita juga takkan bisa menghianati nilai-nilai dalam Pancasila yang merupak-an kepribadian bangsa ini, Indonesia. Dan kita harusnya mensyukuri betapa Tuhan masih melindungi Pancasila sebagai ideologi kita.

Pancasila. Perjuangan akan Pancasila takkan pernah berakhir. Dan untuk saat ini, yang harus kita perjuangkan adalah nilai-nilai yang dikandungnya. Lima sila. Lima dasar. Lima falsafah. Kita sebagai generasi Indonesia, tidak berjuang seperti pahlawan kita dulu. Kita tidak menumpahkan darah, kita tidak menumpahkan keringat untuk Pancasila. Kita hanya perlu mewu-judkannya agar semua perjuangan tidak sia-sia. Dan untuk itulah kita hidup, bangsa Indonesia abad pertengahan! Untuk mewujudkan Pancasila kita bersama.

Hari Kesaktian Pancasila

Sebuah Sejarah Oleh: Nadya Ayu Ningsih

Mei 2012 I Edisi 74 I Tahun VII

Ikan Goreng CianjurTengku Daud No.4Disc 10%

IBBI CARD DISCOUNT PLACE:

Studio ET 45 All Outlet Disc 10% * All Item d’Waroeng

Cambridge MallDisc 20%

Pondok PalladiumPalladium MallDisc 15%

CV. Indako Trading Co.Makmur No. 144 A/30Jasa Service 10%Sparepart 5%

Sun Plaza Level 1Cirebon No. 16Medan Mall Lt. IIDisc 10%

Warung Ubud Sun Plaza Lt. 3 Disc 20%

Pangeran BanJl. S. Parman MedanDisc from 15-35%

Milano Art StudioJl. Sekip No. 18/32 MedanDisc 10% + 5%

SEIKO

Tabloid Xpresi Dapat Diperoleh: Kampus DiamondJl. Sei Deli No. 18Telp. (061) 4567111Fax. (061) 4527548Medan - 20114

Kampus EmeraldJl. Gatot Subroto No. 130Telp.(061) 4519400 - 4519070Fax. (061) 4522204Medan - 20114

Kampus TopazJl. Damar No. 9 GTelp. 4562873-4562876- 4562773Medan - 20118

PrimeOne ShoolJl. Jend. Besar A.H Nasution No. 88 A, (D/h) Tritura Medan Indo-nesia - 20147, Telp. (061) 7853630 - 7853672Fax. (061) 7853631 - 7853671

Pangeran BanJl. S. Parman MedanWarung UbudSun Plaza Lt. 3GarecaJl. Prof. H.M Yamin No. 99AMilano Art StudioJl. Sekip No. 18/32 Medande’ WarungCambridge Mall X.O. SukiSun Plaza Lt. 3Kopi Kok TongSun Plaza Lt. 4, Medan Fair Plaza Lt. 1DOMESun Plaza Lt. GThaiExpressSun Plaza Lt. 4Pondok PalladiumPalladium Mall lT. UGSEIKOSun Plaza Level 1, Cirebon No. 16Medan Mall Lt. 2CV. Indako Trading CoMakmur No. 144 A/30

SMA Kota Medan:SMA Budaya, SMA Budi Murni 1, SMA Medan Putri, SMK Medan Putri, SMA Methodist 3, SMA Methodist 7, SMA Husni Thamrin, SMKN 6, SMK JambiSMA Yosua, SMA Sutomo 1, SMA Methodist 2SMA Negeri 18, SMA Wiyata Dharma, SMA Letjend S. Parman, SMA Budi Utomo, SMA Bodhicitta, SMA Jend. Sudirman, SMA WR. Supratman 1, SMA Widyasana Utama, SMA Negeri 6, SMA Hang Kesturi, SMKN 1 SMA Kalam Kudus, SMA Amir Hamzah, SMA Raksana, SMK Raksana, SMA Kartika I.1SMA ST.Thomas 1, SMA ST.Thomas 2, SMA Negeri 1, SMA Immanuel, SMA Methodist 1 Medan, SMA Negeri 4, SMA Panca Budi, SMA Kartika I.2, SMA ST.Thomas 3, SMA Supriyadi, SMA Brigjend Katamso, SMK Brigjend Katamso, SMA Letjend Haryono MT, SMA Sultan Iskandar Muda, SMA Methodist 5, SMA Methodist 8, SMA Yos Sudarso, SMA Sutomo 2, SMA Tri Murni, SMA Laksamana Martadinata, SMA Dr.Wahidin Sudirohusodo, SMA Singosari Medan, SMA WR. Supratman , 2SMA Harapan Mandiri, SMK Negeri 7 Medan, SMA Sri Wijaya Medan

Banda Aceh: SMA Methodist, SMA Katolik Budi Dharma, SMA Negeri 1

Binjai: SMA Ahmad Yani, SMA Gajah Mada, SMA Method-ist, SMA Taman Siswa, SMA Negeri 5, SMA Negeri 1, SMA Negeri 3, SMA TeladanBireun: SMA Negeri 1, SMA Negeri 2, SMK Negeri 1, SMA Negeri 3Bandar Baru: SMA Deli Murni Brastagi: SMA Methodist, SMA Negeri IKabanjahe: SMA Katolik, SMA Negeri I, SMA Negeri IIKuala: SMA Harapan Bangsa, SMA MethodistLangsa: SMA Cut Nyak Dien, SMA Negeri 1, SMA Negeri 2, SMA Negeri 3Lhokseumawe: SMA Negeri 1, SMA Negeri 2Meulaboh: SMA Negeri 1, SMK Negeri 1, SMA Negeri 2Pangkalan Brandan: SMA Dharma Patra, SMA Negeri I, SMA Tunas BaruTanjung Pura: SMA Negeri I SMA Samanhudi, SMA Sri Langkat, SMK Sri Langkat Tapak Tuan: SMA Negeri 1Kisaran: SMA Diponegoro, SMA Methodist 2, SMA Negeri 3, SMA Negeri ILubuk Pakam: SMA Dharma Bakti, SMA Methodist,SMA Nusantara Pematang Siantar: SMA Kalam Kudus, SMA Methodist, SMA Negeri 2, SMA Sultan Agung, SMA Negeri 1Padang Sidempuan: SMA Negeri 1, SMK Negeri 1, SMA Negeri 2Perbaungan: SMA Methodist, SMA Setia BudiRantau Prapat: SMA Methodist, SMA Panglima PolemSei Rampah: SMA Kartini, SMA TeladanSibolga: SMA Katolik, SMA Negeri 3, SMK Negeri 1, SMA Tri Ratna Sidikalang: SMA Negeri 1, SMA Negeri 2 Stabat: SMA Negeri 1, SMA Panca KaryaTanjung Balai: SMA Methodist 2, SMA Negeri I, SMA Sisinga-mangaraja, SMA Tri TunggalTanjung Morawa: SMA MethodistTarutung: SMA HKBP I, SMA Negeri 2, SMA Negeri 1Tebing Tinggi: SMA F. Tandean, SMA Ir. H. Djuanda, SMA Methodist, SMA NusantaraPekan Baru: SMA Dharma Loka, SMK Dharma Loka, SMK Perbankan, SMA Negeri 3, SMA Santa MariaPadang: SMA Don Bosco, SMA Xaverius, SMA Negeri 10, SMA Adabiyah, SMA Negeri 2Balige: SMA Negeri 1 Lagu Botti, SMA Bintang Timur, SMK Negeri 2, SMA Negeri 1

Frame Xpresi

Nampang di Frame XpresiKirimkan foto anda memegang Tabloid Xpresi ke

[email protected] atau tag ke Facebook Tabloid Xpresi

Xpresi Ragam

Handphone & AccessoriesGarecca Disc 20%

Matador CountryPlaza Medan FairDisc 50% (Dosen)Buy 1 get 1 (Mahasiswa)

23Oktober 2013 I Edisi 91 I Tahun VIII

Mei 2012 I Edisi 74 I Tahun VII