ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan...

14
PROPOSAL PENGAJIAN RAMADHAN 1438 H PIMPINAN WILAYAH MUHAMMADIYAH NUSA TENGGARA BARAT Kota Bima, 14-16 Ramadhan 1438 H/9-11 Juni 2017 M A. Dasar Pemikiran Muhammadiyah mampu tumbuh, berkembang besar, dan bertahan seabad lebih antara lain karena memiliki manhaj dan ideologi yang selama ini menjadi fondasi gerakannya. Manhaj dan ideologi yang lahir dari ajaran Islam ini mengandung nilai-nilai dasar dan utama yang menjadi sumber inspirasi, motivasi, visi, misi, orientasi, dan cita-cita gerakan Muhammadiyah. Nilai-nilai dasar Islam itu diformulasikan dalam pikiran-pikiran organisasi secara sistemik dan sistematik seperti Muqaddimah Anggaran Dasar Muhammadiyah, Matan Keyakinan dan Cita- cita Hidup, Kepribadian, Khittah, dan Pedoman Hidup Islami. Manhaj dan ideologi Muhammadiyah tersebut berfungsi ganda. Di satu sisi, manhaj dan ideologi itu berfungsi sebagai landasan normatif dan pembingkai seluruh gerakan sehingga memiliki daya perekat, peneguhan, dan penguatan internal. Di sisi lain, manhaj dan ideologi itu berfungsi sebagai jangkar gerak dan dinamika Persyarikatan dalam melakukan konstruksi dan pencerahan seluruh dimensi kehidupan. Untuk menghidupkan dua fungsi tersebut segenap aktivis persyarikatan dituntut secara 1 | Page

Transcript of ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan...

Page 1: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

PROPOSAL PENGAJIAN RAMADHAN 1438 H

PIMPINAN WILAYAH MUHAMMADIYAH NUSA TENGGARA BARAT

Kota Bima, 14-16 Ramadhan 1438 H/9-11 Juni 2017 M

A. Dasar Pemikiran

Muhammadiyah mampu tumbuh, berkembang besar, dan bertahan seabad lebih

antara lain karena memiliki manhaj dan ideologi yang selama ini menjadi fondasi

gerakannya. Manhaj dan ideologi yang lahir dari ajaran Islam ini mengandung nilai-

nilai dasar dan utama yang menjadi sumber inspirasi, motivasi, visi, misi, orientasi,

dan cita-cita gerakan Muhammadiyah. Nilai-nilai dasar Islam itu diformulasikan

dalam pikiran-pikiran organisasi secara sistemik dan sistematik seperti Muqaddimah

Anggaran Dasar Muhammadiyah, Matan Keyakinan dan Cita-cita Hidup,

Kepribadian, Khittah, dan Pedoman Hidup Islami.

Manhaj dan ideologi Muhammadiyah tersebut berfungsi ganda. Di satu sisi, manhaj

dan ideologi itu berfungsi sebagai landasan normatif dan pembingkai seluruh

gerakan sehingga memiliki daya perekat, peneguhan, dan penguatan internal. Di sisi

lain, manhaj dan ideologi itu berfungsi sebagai jangkar gerak dan dinamika

Persyarikatan dalam melakukan konstruksi dan pencerahan seluruh dimensi

kehidupan. Untuk menghidupkan dua fungsi tersebut segenap aktivis persyarikatan

dituntut secara terus-menerus melakukan revitalisasi dan transformasi makna

manhaj dan ideologi dalam semangat pencerahan dan berkemajuan.

Muhammadiyah berkayakinan bahwa Islam merupakan agama yang mengandung

nilai-nilai berkemajuan (din al-hadlarah), yang kehadirannya membawa rahmat dan

keutamaan bagi kehidupan umat, bangsa, dan kemanusiaan universal. Secara

teologis Islam berkemajuan merupakan refleksi dan revitalisasi dari nilai-nilai

transendensi, liberasi, emansipasi, dan humanisasi pesan-pesan Al-Quran. Secara

ideologis Islam yang berkemajuan merupakan bentuk transformasi dakwah dan

tajdid secara aktual dalam masyarakat modern yang kian kompleks. Transformasi

Islam bercorak kemajuan itu merupakan wujud dari ikhtiar meneguhkan dan

memperluas pandangan keagamaan yang bersumber dari Al-Quran dan As-Sunnah.

1 | P a g e

Page 2: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

Paham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat

kontemporer adalah bagaimana menghadirkan keberagamaan yang mampu

menyemaikan benih-benih kebenaran, kebaikan, kedamaian, keadilan,

kemaslahatan, kemakmuran, dan keutamaan hidup secara dinamis bagi seluruh umat

manusia. Keberagamaan yang menjunjung tinggi kemuliaan manusia baik laki-laki

maupun perempuan tanpa diksriminasi. Keberagamaan itu juga menggelorakan misi

antiperang, antiterorisme, antikekerasan, antipenindasan, antiketerbelakangan, dan

anti terhadap segala bentuk pengrusakan seperti korupsi, penyalahgunaan

kekuasaan, kejahatan kemanusiaan, eksploitasi alam, serta berbagai kemunkaran

yang menghancurkan kehidupan.

Islam yang berkemajuan meneguhkan perspektif tentang tajdid dalam makna

pemurnian (purifikasi) tentang ajaran akidah, ibadah, dan akhlak kaum muslimin

dan sekaligus pengembangan (dinamisasi) dimensi mu’amalat duniawiyah.

Eklektisisme-dialektik tajdid menggiring pada cara pandang keagamaan washithiyah

(moderasi) diantara dua kutub ekstrimisme skriptural dan liberal. Muhammadiyah

dengan pendekatan bayani, burhani, dan irfani mestinya terus mendialogkan secara

interkonektif berbagai pandangan dan piawai menghindar dari dampak ekstrimisme

paham literal-skripturalis yang cenderung menutup diri, konservatif, rigid, dan

radikal maupun pahamliberal-sekularis yang cenderung kehilangan kontak dan

pijakan otentik pada sumber utama ajaran.

Dalam konteks pemikiran keagamaan, karakter Islam yang berkemajuan untuk

pencerahan peradaban telah memberikan kekuatan yang dinamis dalam

menghadapkan Islam dengan perkembangan zaman. Dalam penghadapan Islam atas

realitas zaman itu dikembangkan ijtihad yang terbarukan (fresh ijtihad) dengan

penggunaan akal pikiran dan ilmu pengetahuan sebagai instrumen kemajuan,

sehingga Islam benar-benar menjadi agama bagi kehidupan yang bersifat

kontekstual tanpa meninggalkan ruh keberagamaan. Ijtihad dan tajdid dalam

gerakan Muhammadiyah sejak awal menemukan ruang artikulasi dalam

kontekstualisasi ajaran Islam dengan pendekatan mulidimensional sebagaimana

dikembangkan oleh Kyai Haji Ahmad Dahlan sehingga sebagian tujuan-tujuan

keagamaan dapat diwujudkan.

2 | P a g e

Page 3: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

Paham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam dimensi ideologi dan operasional

harus tertanam secara kokoh dalam diri setiap kader dan penggerak Persyarikatan,

utamanya bagi para pimpinan dan aktivis yang berada di lingkungan Amal Usaha.

Melalui amal usahanya, Muhammadiyah dapat berkiprah nyata dalam

mencerdaskan, menyejahterakan, dan memajukan kehidupan umat maupun

masyarakat luas. Peradaban sesungguhnya dimulai dari pekerjaan-pekerjaan konkrit

dan produktif sebagaimana Muhammadiyah bergerak melalui berbagai amal usaha

itu. Untuk dapat melanjutkan peran dan fungsi AUM segenap aktivisnya harus

sungguh-sungguh menghayati, memahami, dan mempraktikkan prinsip-prinsip,

manhaj, dan ideologi gerakan Muhammadiyah. Diperlukan program yang terencana,

berkelanjutan, dan sinergis antar majelis dan lembaga untuk melembagakan nilai-

nilai, ideologi, dan manhaj di seluruh lini Persyarikatan dan Amal Usahanya.

Pengajian Ramadhan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Nusa Tenggara Barat

tahun ini didesain untuk menumbuhkembangkan kesadaran pimpinan persyarikatan

Muhammadiyah akan pentingnya pemahaman dan aktualisasi manhaj dan ideologi

Muhammadiyah yang membebaskan, memberdayakan, dan memajukan di tengah

meruaknya paham-paham liberalisme dan ekstrimisme di tengah masyarakat.

B. Nama, Waktu, dan Tempat Kegiatan

Kegiatan ini diberi nama Pengajian Ramadhan 1438 H Pimpinan Wilayah

Muhammadiyah Nusa Tenggara Barat. Kegiatan ini akan diselenggarakan selama

tiga hari mulai Jumat hingga Ahad, tanggal 14-16 Ramadhan 1438 H/9-11 Juni 2017

M bertempat di Gedung Serba Guna Muhammadiyah Kota Bima.

C. Tema Kegiatan

Pengajian Ramadhan tahun ini bertema “Manhaj Muhammadiyah: Upaya

Mengaktualisasikan Gerakan Islam Washathiyyah dan Berkemajuan”.

D. Tujuan

1. Menumbuh kembangkan rasa dan nilai silaturrahim pimpinan persyarikatan,

2. Meneguhkan ideologi Pimpinan persyarikatan Muhammadiyah sebagai basis

kesadaran komunitas dakwah,

3 | P a g e

Page 4: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

3. Menciptakan iklim dialog konstruktif dalam rangka pengembangan amal usaha

dengan memperhatikan dan memupuk kejujuran, amanah, keikhlasan dalam

berkerja di Muhammadiyah,

4. Pengayaan dan penguatan wawasan Kemuhammadiyahan sebagai bekal

membangun NTB yang berkemajuan.

E. Kepesertaan

Jumlah peserta yang akan mengikuti pengajian Ramadhan Pimpinan Wilayah

Muhammadiyah adalah 75 orang dengan rincian sebagai berikut:

Peserta Wajib

1. Pimpinan dan anggota PWM NTB : 15 orang

2. Ketua Ortom tingkat wilayah : 6 orang

3. Ketua dan sekretaris PDM se-NTB (tidak boleh diwakili) : 20 orang

4. Rektor/ketua PTM se-NTB (tidak boleh diwakili) : 4 orang

Peserta tambahan

1. Ketua PCM sekabupaten dan kota Bima : 24 orang

2. Ketua ranting terpilih di kabupaten dan kota Bima : 6 orang

Total peserta : 75 orang

F. Manual Acara

Manual acara berisi pengaturan kegiatan mulai dari susunan acara dari awal sampai

akhir, waktu, topik pembicaraan, nara sumber, dan pemandu acara (Lampiran 1).

G. Kepanitiaan

Kepanitian dikelola bersama antara Majelis Pendidikan Kader dan Majelis Tablig

PWM NTB dan PDM Kabupaten dan Kota Bima dengan struktur kepanitiaan

terlampir (Lampiran 2).

H. Konfirmasi dan Pendaftaran

Untuk konfirmasi dan pendaftaran, peserta dapat menghubungi:

Panitia Wilayah

1. Syahrir Idris, Ph.D (082340133972)

4 | P a g e

Page 5: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

2. Ilham, M.Pd.BI (085239184814)

Panitia Lokal

Ketua dan sekretaris PDM Kota Bima

Ketua dan sekretaris PDM Kabupaten Bima

I. Penutup

Proposal ini disusun sebagai acuan dalam penyelenggaraan kegiatan Pengajian

Ramadhan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Nusa Tenggara Barat tahun 2017 M/

1438 H. Perhatian, partisipasi, dan dukungan moril dan materil dari berbagai pihak

sangat diharapkan untuk suksesnya kegiatan ini, dan atas semua kontribusinya

diucapkan terima kasih.

Panitia Pelaksana

Ketua,

Syahrir Idris, M.A., Ph.DNBM.1040516

Sekretaris,

Ilham, S.Pd., M.Pd.B.INBM. 1073939

Mengetahui;Pimpinan Wilayah Muhammadiyah

Nusa Tenggara BaratKetua,

H. Fallahudin, S.Ag., M.AgNBM.875656

5 | P a g e

Page 6: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

Lampiran 1: Manual Acara Pengajian Ramadhan 1438 H

Kamis, 8 Juni201708.00 – 18.00 WITA Konfirmasi dan penjemputan tamu luar daerah18.00 – 20.00 WITA Buka puasa peserta luar daerah

Jumat, 9 Juni 201709.00 – 15.00 WITA Penerimaan dan registrasi peserta11.00 – 16.00 WITA Isitirahat, shalat Jumat dan shalat ashar.

16.00 – 18.00 WITA Pembukaan1. Pembukaan2. Pembacaan ayat suci Al-Quran3. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah4. Laporan Ketua Panitia5. Amanat Ketua PWM NTB 6. Sambutan Walikota Bima sekaligus membuka pengajian Ramadhan 1438 H

18.00 – 20.00 WITA Istirahat, shalat berjamaah, dan buka puasa

20.00 – 22.00 WITA Sesi IMemahami MKCH, Kepribadian, dan Khittah MuhammadiyahOleh: KH. Abdul Muhiet El Lefaky, SUMederator: Mukhlisin, M.Pd.I

22.00 – 02.30 WITA Istirahat malam

Sabtu, 10 Juni 201602.30 – 04.00 WITA Shalat lail dengan Imam: Ustad M. Anugrah Arifin, M.Pd.I04.00 – 05.00 WITA Makan sahur05.00 – 06.30 WITA Shalat Subuh berjamaah dilanjutkandengan kajian

Imam: Ustad M. Anugrah Arifin, M.Pd.I06.30 – 10.00 WITA Istirahat (kesegaran jasmani, shalat Duha)

10.00 – 12.00 WITA Sesi IIAktualisasi Islam Berkemajuan dalam Dinamika Kehidupan UmatOleh: Drs. Marpuji Ali, M.Ag. (Bendahara PP Muhammadiyah)Moderator: Sukarta, M.Pd.I

12.00 – 13.15 WITA Istirahat dan shalat Zhuhur berjamaah

6 | P a g e

Page 7: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

13.15 – 15.15 WITA Sesi IIIMelembagakan Nilai-nilai Manhaj Muhammadiyah di Lingkungan Persyarikatan, Ortom dan Amal UsahaOleh: Drs. Marpuji Ali, M.Ag. (Bendahara PP Muhammadiyah)Moderator: Ilham, M.Pd.B.I

15.15 – 16.00 WITA Istirahat, shalat Ashar berjamaah.

16.00 – 18.00 WITA Sesi IVDinamika AUM: Strategi Pengembangan AUMOleh: H. Ichwan P. Syamsuddin, M.AP.Moderator: Ketua PDM Kota Bima

18.00 – 20.00 WITA Istirahat, buka puasa, shalat magrib dan isyak berjamaah

20.00 – 22.00 WITA Sesi V Paham Agama dan Aktualisasi Islam Berkemajuan dalam Perspektif Tarjih.Oleh: Dr. KH. M. Sa’ad Ibrahim (Ketua PWM Jawa Timur)Moderator: Syamsul Hidayat, MT

22.00 – 02.30 WITA Istirahat Malam

Ahad, 11 Juni 201602.30 – 04.00 WITA Shalat Lail dan Fathul Qulub dengan Imam Ust. M. Anugrah Arifin, M.Pd.I04.00 – 05.00 WITA Makan Sahur05.00 – 06.30 WITA Shalat Subuh Berjamaah dilanjutkankajian

Imam: Ust. M. Anugrah Arifin, M.Pd.I06.30 – 10.00 WITA Istirahat (kesegaran jasmani, shalat dhuha)

10.00 – 12.00 WITA Sesi VISinergi Penguatan Ideologi dan Pemberdayaan KaderOleh: Dr. KH. M. Sa’ad Ibrahim (Ketua PWM Jawa Timur)Moderator: Syahrir Idris, MA., Ph.D

12.00 – 13.15 WITA Istirahat dan shalat dhuhur berjamaah

13.15 – 15.15 WITA Sesi VIIDinamika Persyarikatan: Strategi Pengembangan Cabang dan RantingOleh: PDM Kab. Bima, Lombok Timur, Sumbawa BesarModerator: Adi Gunawan, S.Pd.

15.15 – 16.00 WITA Istirahat, Shalat Ashar Berjamaah.

7 | P a g e

Page 8: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

16.00 – 18.00 WITA Sesi VIIIFiqih Awal Bulan QomariahOleh: H. Falahuddin, S.Ag., M.Ag. Moderator: Ketua PDM Kabupaten Bima

18.00 – 20.00 WITA Istirahat, buka puasa, shalat magrib dan isyak berjamaah

20.00 – 21.45 WITA Sesi IXSosialisasi hasil pengajian Ramadhan 1438 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah di Jakarta dan Yogyakarta8Oleh: Dr. H. Subhan Abdullah Acim, MA. dan Drs. H. Faisyal Husen

21.45 – 22.00 WITA Penutupan22.00 – selesai Pulang

Senin, 12 Juni 2017 02.30 – 04.00 WITA Shalat Lail dan Fathul Qulub

Imam: M. Anugrah Arifin, M.Pd.I04.00 – 05.00 WITA Makan Sahur05.00 – 06.30 WITA Shalat Subuh berjamaah, pelepasan peserta luar daerah

8 | P a g e

Page 9: ntb.muhammadiyah.or.idntb.muhammadiyah.or.id/muhfile/ntb/download/PROPOSAL... · Web viewPaham dan aktualisasi Islam berkemajuan dalam konteks kehidupan umat kontemporer adalah bagaimana

Lampiran 2: Struktur Kepanitiaan Pengajian Ramadhan PWM NTB 2017

Penanggungjawab : H. Falahuddin, S.Ag., M.Ag. (Ketua PWM NTB)

Panitia Pengarah : 1. Drs. H. Arsyad A. Gani, M.Pd2. Marliadi, M.A.

Panitia Pelaksana

Ketua

Wakil Ketua

Sekretaris

Bendahara

:

:

:

:

Syahrir Idris, M.A., Ph.D

Sukarta, M.Pd.I

Ilham, S.Pd., M.Pd.B.I

M. Anugrah, M.Pd.I

Seksi-Seksi

Kesekretariatan

Acara dan persidangan

Konsumsi, akomodasi, dan perlengkapan

:

:

:

Adi Gunawan, S.Pd

Eko Sutrisno, S.Pd.

Rudi Arrahman, M.Pd

Syamsul Hidayat, ST., MT

Mukhlishin, M.SI

Anhar, S.Pd

PDM Kabupaten dan Kota Bima

IAI Muhammadiyah Bima

STIH Muhamadiyah Bima

PKU Muhammadiyah Bima

9 | P a g e