Memerankan Tokoh (Drama)

3

Click here to load reader

description

ni

Transcript of Memerankan Tokoh (Drama)

  • A. Pengertian dramaDrama merupakan bentuk kisahan yang menggambarkan kehidupan dan watak manusia melalui tingkah laku (akting) yang dipentaskan. Drama dapat pula diartikan sebagai karya sastra yang diproyeksikan di atas pentas. Jadi, drama dapat pula diartikan sebagai bentuk karya sastra yang menggambarkan kehidupan dengan menyampaikan pertikaian dan emosi melalui lakuan dan dialog.

  • B. Unsur-unsur dramaDrama merupakan karya sastra yang tersusun dari unsur intrinsik dan ekstrinsik.Unsur intrinsik, seperti alur, motif, peristiwa, konflik, penokohan, latarUnsur ekstrinsik adalah faktor yang berada di luar drama, namun berkaitan dengan cerita drama tersebut, seperti sosial budaya, politik, hankam.

    Berikut ini diuraikan unsur-unsur instrinsik drama:1. AlurAlur adalah rangkaian peristiwa dan konflik yang menggerakkan jalan cerita melalui rumitan ke arah klimaks dan selesaian.

  • Alur drama umumnya tersusun atas konflik awal, perkembangan konflik, dan penyelesaian. Adapun yang dimaksud dengan konflik adalah tejadinya tarik-menarik antara kepentingan berbeda. Dengan konflik tersebut, alur berkembang. Dalam drama alur itu terbagi atas susunan babak dan adegan.