Melda Nurrahmani-4111101013-TUGAS BLOK 15 (Penyebab AKI)

2
Nama : Melda Nurrahmani NIM : 4111101013 BLOK 15 Sistem Reproduksi PENYEBAB LANGSUNG ANGKA KEMATIAN IBU Berdasarkan audit maternal perinatal tahun 2010 dan hasil analisis yang dilakukan dari rekapitulasi review kematian ibu diketahui bahwa proporsi kematian ibu di Indonesia disebabkan oleh penyebab obstetri langsung yaitu perdarahan 30,23 %, preeklampsi/eklampsi 23,7 %, infeksi 11%, partus lama 5% dan abortus 5%. Separuh dari kematian ibu disebabkan oleh perdarahan. Dua pertiga dari semua kasus perdarahan pascapersalinan terjadi pada ibu tanpa faktor risiko yang diketahui sebelumnya, duapertiga kematian akibat perdarahan tersebut adalah dari jenis retensio plasenta, dan tidak mungkin memperkirakan ibu mana yang akan mengalami atonia uteri maupun perdarahan (WHO, 2008). Perdarahan, khususnya perdarahan post-partum, terjadi secara mendadak dan lebih berbahaya apabila terjadi pada wanita yang menderita anemia. Seorang ibu dengan perdarahan

Transcript of Melda Nurrahmani-4111101013-TUGAS BLOK 15 (Penyebab AKI)

Page 1: Melda Nurrahmani-4111101013-TUGAS BLOK 15 (Penyebab AKI)

Nama : Melda Nurrahmani

NIM : 4111101013

BLOK 15 Sistem Reproduksi

PENYEBAB LANGSUNG ANGKA KEMATIAN IBU

Berdasarkan audit maternal perinatal tahun 2010 dan hasil analisis yang dilakukan dari

rekapitulasi review kematian ibu diketahui bahwa proporsi kematian ibu di Indonesia

disebabkan oleh penyebab obstetri langsung yaitu perdarahan 30,23 %,

preeklampsi/eklampsi 23,7 %, infeksi 11%, partus lama 5% dan abortus 5%.

Separuh dari kematian ibu disebabkan oleh perdarahan. Dua pertiga dari semua kasus

perdarahan pascapersalinan terjadi pada ibu tanpa faktor risiko yang diketahui sebelumnya,

duapertiga kematian akibat perdarahan tersebut adalah dari jenis retensio plasenta, dan

tidak mungkin memperkirakan ibu mana yang akan mengalami atonia uteri maupun

perdarahan (WHO, 2008). Perdarahan, khususnya perdarahan post-partum, terjadi secara

mendadak dan lebih berbahaya apabila terjadi pada wanita yang menderita anemia.

Seorang ibu dengan perdarahan dapat meninggal dalam waktu kurang dari satu jam

(Kemenkes RI,2008).

Pada pasien dengan perdarahan, kematian ibu diperburuk oleh beberapa faktor seperti:

sosial budaya masyarakat, ketersediaan biaya, faktor geografis, partisipasi keluarga dan

masyarakat untuk mempersiapkan/merencanakan kehamilan dan persalinan serta

penatalaksanaan persalinan kala tiga dan pertolongan yang diberikan pada pasien yang

mengalami perdarahan.

Page 2: Melda Nurrahmani-4111101013-TUGAS BLOK 15 (Penyebab AKI)

Sumber:

http://www.pps.unud.ac.id/thesis/pdf_thesis/unud-290-270711906-bab%20i.terbaru.pdf