Medpen tahap akhir

3
PENGARUH INTERNET TERHADAP PELAJAR KALANGAN PERGURUAN TINGGI Akhmad Zainal Aqli Ilmu Komputer,Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru Email: [email protected] AbstrakPada zaman sekarang ini internet sudah bukan lagi hal yang asing,internet sudah tersebar luas diberbagai tempat dan alat yang digunakan untuk menghubungkan keinternetpun memiliki harga yang terjangkau sehingga berbagai kalangan bisa dengan mudah mengakses internet,sehingga penulis bertujuan untuk mengetahui pengaruh internet tersebut pada kalangan mahasiswa perguruan tinggi.Dalam penelitian ini akan membutuhkan mahasiswa sendiri sebagai sampling, dan dilakukan wawancara terhadap mashiswa tersebut untuk memperoleh data yang ingin dicapai. Kata KunciInternet, Pengaruh, Mahasiswa,Perguruan Tinggi I. PENDAHULUAN A. Latarbelakang Pada zaman sekarang ini perkembangan teknologi sudah semakin maju, semakin maju teknologi tersebut maka teknologi akan lebih dikenal dikalangan masyarakat,terutama TI (Teknologi Informasi) pada Internet, sekarang ini sangat mudah bagi kita untuk mengakses berbagai informasi secara isntan dengan menggunakan berbagai macam media seperti google,bing,goole dan sebagainya serta hardware yang digunakan untuk mengakses internetpun memiliki harga yan g terjangkau,sehingga berbagai kalangan dapat mengakses Internet dengan mudah. mulai dari anak-anak, rema ja,dewasa( sekolah dasar,menengah,atas serta perguruan tinggi). Karena Internet ini dapat diakses oleh berbagai kalangan, maka munculah beberapa pertanyaan, apa dampak pengaruh penggunaan Internet ini pada user terutama pada remaja kalangan Perguruan Tinggi. B. Perumusan Masalah 1. Apakah besar dampak pengaruh Internet terhadap remaja kalangan pergururan tinggi? 2. Apakah pengaruhnya banyak memiliki nilai yang positif atau sebaliknya? C. Manfaat dan Tujuan Penelitian Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektivitasan internet terhadap pelajar perguruan tinggi dan manfaat sebagai berikut: Untuk memunuhi persyaratan tugas metpen Dapat mengetahui tentang pengaruh internet Dapat menerapkan pengaruh internet yang bersifat positif. D. Batasan Penelitian Penelitian ini akan dilakukan di Fakultas MIPA, Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru, dengan sampel mahasiswa ilmu komputer angkatan 2011 II. TINJAUAN PUSTAKA Dalam perkembangannya informasi dan berita dalam bentuk apapun mulaidari hiburan, perekonomian, politik, pendidikan, kebudayaan, bencana alam ataupun hal lain yang areanya mencakup global dapat ditelusuri dengan menggunakan internet. Pada masa yang modern seperti ini, internet memiliki pengaruh besar dalam kehidupan manusia. Segala bentuk informasi yang sifatnya tidak terbatas bisa didapatkan melalui internet. Pengguna internet dapat mencari informasi, bertukar pesan data dan lain sebagainya hanya dalam hitungan detik (wahyuni ,2010). Kehadiran internet dengan segala kemudahaannya menjadikan masyarakat meninggalkan media informasi lainnya. Kebutuhan informasi yang tinggi membawa masyarakat pada harapan media yang cepat dalam menyajikan informasi sehingga masyarakat dengan mudah mengambil sebuah keputusan apabila terkait dengan kepentingannya dan mempermudah memetakan permasalahan yang sedang berkembang. Dalam Arif (2007) hal ini menjadikan masyarakat atau orang yang berkepentingan cepat tanggap terhadap permasalahan yang sedang terjadi. Internet telah menyediakan dan memunculkan e-paper, ebook, portal, dan kecanggihan gadget, sehingga pengguna tidak mengalami kesulitan untuk mencari informasi dan menjadikan internet sebagai media pilihan utama untuk memenuhi kebutuhan informasi (wahyuni ,2010). Salah satu aplikasi google adalah google scholar. Google scholar adalah layanan yang pencarian materi materi pelajaran berupa teks dalam berbagai format publikasi seperti doc dan pdf. Diluncurkan pada tahun 2004, indeks google scholar menyediakan cara yang mudah untuk mencari literatur akademis berupa jurnal jurnal ilmiah, makalah peer- reviewed, thesis, buku, abstrak dan artikel dari penerbit

Transcript of Medpen tahap akhir

Page 1: Medpen tahap akhir

PENGARUH INTERNET TERHADAP PELAJAR

KALANGAN PERGURUAN TINGGI Akhmad Zainal Aqli

Ilmu Komputer,Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru

Email: [email protected]

Abstrak— Pada zaman sekarang ini internet sudah bukan

lagi hal yang asing,internet sudah tersebar luas diberbagai

tempat dan alat yang digunakan untuk menghubungkan

keinternetpun memiliki harga yang terjangkau sehingga

berbagai kalangan bisa dengan mudah mengakses

internet,sehingga penulis bertujuan untuk mengetahui

pengaruh internet tersebut pada kalangan mahasiswa

perguruan tinggi.Dalam penelitian ini akan membutuhkan

mahasiswa sendiri sebagai sampling, dan dilakukan

wawancara terhadap mashiswa tersebut untuk

memperoleh data yang ingin dicapai.

Kata Kunci— Internet, Pengaruh, Mahasiswa,Perguruan

Tinggi

I. PENDAHULUAN

A. Latarbelakang

Pada zaman sekarang ini perkembangan teknologi sudah

semakin maju, semakin maju teknologi tersebut maka

teknologi akan lebih dikenal dikalangan masyarakat,terutama

TI (Teknologi Informasi) pada Internet, sekarang ini sangat

mudah bagi kita untuk mengakses berbagai informasi secara

isntan dengan menggunakan berbagai macam media seperti

google,bing,goole dan sebagainya serta hardware yang

digunakan untuk mengakses internetpun memiliki harga yan g

terjangkau,sehingga berbagai kalangan dapat mengakses

Internet dengan mudah. mulai dari anak-anak, rema

ja,dewasa( sekolah dasar,menengah,atas serta perguruan

tinggi). Karena Internet ini dapat diakses oleh berbagai

kalangan, maka munculah beberapa pertanyaan, apa dampak

pengaruh penggunaan Internet ini pada user terutama pada

remaja kalangan Perguruan Tinggi.

B. Perumusan Masalah

1. Apakah besar dampak pengaruh Internet terhadap

remaja kalangan pergururan tinggi?

2. Apakah pengaruhnya banyak memiliki nilai yang

positif atau sebaliknya?

C. Manfaat dan Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui

keefektivitasan internet terhadap pelajar perguruan tinggi

dan manfaat sebagai berikut:

Untuk memunuhi persyaratan tugas metpen

Dapat mengetahui tentang pengaruh internet

Dapat menerapkan pengaruh internet yang bersifat

positif.

D. Batasan Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan di Fakultas MIPA,

Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru, dengan sampel

mahasiswa ilmu komputer angkatan 2011

II. TINJAUAN PUSTAKA

Dalam perkembangannya informasi dan berita dalam

bentuk apapun mulaidari hiburan, perekonomian, politik,

pendidikan, kebudayaan, bencana alam ataupun hal lain yang

areanya mencakup global dapat ditelusuri dengan

menggunakan internet. Pada masa yang modern seperti ini,

internet memiliki pengaruh besar dalam kehidupan manusia.

Segala bentuk informasi yang sifatnya tidak terbatas bisa

didapatkan melalui internet. Pengguna internet dapat mencari

informasi, bertukar pesan data dan lain sebagainya hanya

dalam hitungan detik (wahyuni ,2010).

Kehadiran internet dengan segala kemudahaannya

menjadikan masyarakat meninggalkan media informasi

lainnya. Kebutuhan informasi yang tinggi membawa

masyarakat pada harapan media yang cepat dalam menyajikan

informasi sehingga masyarakat dengan mudah mengambil

sebuah keputusan apabila terkait dengan kepentingannya dan

mempermudah memetakan permasalahan yang sedang

berkembang. Dalam Arif (2007) hal ini menjadikan

masyarakat atau orang yang berkepentingan cepat tanggap

terhadap permasalahan yang sedang terjadi. Internet telah

menyediakan dan memunculkan e-paper, ebook, portal, dan

kecanggihan gadget, sehingga pengguna tidak mengalami

kesulitan untuk mencari informasi dan menjadikan internet

sebagai media pilihan utama untuk memenuhi kebutuhan

informasi (wahyuni ,2010).

Salah satu aplikasi google adalah google scholar. Google

scholar adalah layanan yang pencarian materi – materi

pelajaran berupa teks dalam berbagai format publikasi seperti

doc dan pdf. Diluncurkan pada tahun 2004, indeks google

scholar menyediakan cara yang mudah untuk mencari literatur

akademis berupa jurnal – jurnal ilmiah, makalah peer-

reviewed, thesis, buku, abstrak dan artikel dari penerbit

Page 2: Medpen tahap akhir

akademis, komunitas profesional, pusat data pracetak,

universitas dengan informasi yang relevan. Artinya disini

sumber informasi pada google scholar lebih akurat dibanding

dengan penggunaan search engine google yang harus

menghubungkan terlebih dahulu ke situs – situs dengan

sumber informasi yang kurang relevan (wahyuni,2010).

di Indonesia, pentingnya penggunaan internet juga makin

disadari oleh masyarakatnya dari berbagai kalangan. Terbukti

dari data statistik Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet

Indonesia (APJII) mengenai jumlah pengguna internet di

Indonesia yang terus mengalami peningkatan yang cukup

signifikan, mulai dari 512.000 di tahun 1998 menjadi

4.500.000 di tahun 2002. Bahkan sampai di akhir tahun 2007,

jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai angka

25.000.000. Di samping itu, dapat dilihat juga fenomena

makin meluasnya fasilitas-fasilitas yang menyediakan akses

internet di kota-kota besar Indonesia saat ini, dimana tempat

akses internet tidak hanya bisa ditemui di warung internet

(warnet) saja, tapi juga di sekolah, perpustakaan-perpustakaan,

bahkan di area-area publik yang telah memasang hotspot wifi

(wireless fidelity) (wahyuni,2010).

Tidak dipungkiri, internet memang membawa begitu

banyak kemudahan kepada penggunanya. Beragam akses

terhadap informasi dan hiburan dari berbagai penjuru dunia

dapat dilakukan melalui satu pintu saja. Internet juga dapat

menembus batas dimensi kehidupan penggunanya, waktu, dan

bahkan ruang sehingga internet dapat diakses oleh siapapun,

kapanpun dan dimanapun. Hanya dengan fasilitas search

engine—situs pencari informasi—pengguna internet dapat

menemukan banyak sekali alternatif dan pilihan informasi

yang diperlukannya dengan mengetikkan kata kunci di form

yang disediakan. Begitu mudahnya sampai seringkali

pengguna internet tidak percaya dengan hal-hal, ide-ide besar

atau informasi penting yang tersimpan di belantara situs-situs

internet. Namun, dibalik kemudahannya tersebut kehadiran

internet juga dapat membawa sisi buruk bagi penggunanya.

Yang paling nyata dan merusak adalah item-item asusila yang

tak bermoral yang dengan mudah dapat diakses di jaringan

internet. Tidak seperti orang dewasa yang pada umumnya

sudah mampu mem-filter hal-hal baik ataupun buruk dari

internet, remaja sebagai salah satu pengguna internet justru

sebaliknya. Selain, belum mampu memilah aktivitas internet

yang bermanfaat, mereka juga cenderung mudah terpengaruh

oleh lingkungan sosial mereka tanpa mempertimbangkan

terlebih dulu efek positif atau negatiif yang akan diterima saat

melakukan aktivitas internet tertentu. Terlebih lagi,

perusahaan-perusahan yang terkait dunia internet dan

pemasaran selalu menjadikan mereka sebagai ―tambang emas‖

demi keuntungan bisnis mereka. Oleh karena itu, tidak

mengherankan jika selama ini perilaku online remaja selalu

dijadikan sorotan utama untuk dikaji, baik oleh pihak

pemerintah maupun lingkungan akademis (rose, 2012).

Terlihat dari adanya UU ITE (Undang-Undang Informasi

dan Transaksi Elektronik) yang disahkan pemerintah sekitar

bulan Maret 2008 yang salah satu pasalnya berisi mengenai

larangan mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau

membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau

Dokumen Elektronik yang memiliki muatan yang melanggar

kesusilaan. Bahkan di negara maju, seperti Amerika, negara

yang menjadi acuan sejauh mana kemajuan perkembangan

internet dunia, memiliki lembaga riset tertentu yang secara

khusus menyelidiki dampak penggunaan internet pada remaja,

keluarga, masyarakat, dunia kerja, sekolah, dan layanan

kesehatan yang bernama Pew Internet and American Life

Project, dimana objek studi yang kerapkali dijadikan survei

mereka adalah remaja(rose ,2012).

III. METODE PENELITIAN

Metode yang digunakan pada penelitian ini berformat

diskriptif survei dengan sampel 10 orang. Lokasi penelitian di

lakukan diuniversitas lambung mangkurat FMIPA Ban jar bar

u,metode pengambilan sampel yang digunakan adalah sampel

acak atau random sampling/probabilitity yaitu 5 orang laki-

laki dan 5 orang perempuan, dan untuk pengambilan sampel

adalah Mahasiswa Ilkom FMIPA banjarbaru angkatan 2011 .

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

Dari hasil peneltian yang telah dilakukan bahwa

internet terhadap mahasiswa perguran tinggi sangat

besar pengaruhnya, dari beberapa data yang sudah

diambil yaitu 5 laki-laki dan 5 perempuan yang dipilih

secara acak untuk diwawancarai, semuanya

mengatakan bahwa internet sangat penting buat

kehidupan mereka, seperti sebagai media hiburan,

pembelajaran serta juga digunakan untuk

menyelesaikan tugas-tugas diperkuliahan mereka.

Dari 10 responden tersebut menyatakan bahwa

mereka hampir setiap hari untuk mengakses internet

bahkan beberapa diantara mereka dalam mengakses

internet bisa sampai 5-6 jam/harinya, dengan tujuan

yang berbeda-beda, kebanyakan dari responden situs

yang mereka akses biasanya adalah jejaring sosial dan

juga browsing-browsing untuk mendownload konten-

konten yang mereka inginkan, tetapi ada juga yang

menggunakan internet untuk mengakses situs yang

dilarang pemerintah seperti situs-situs porno dengan

alasan penasaran , selain itu dari 10 responden tersebut

beberapa diantaranya juga pernah mengakses internet

pada berlangsungnya jam perkuliahan dengan alasan

bosan karena tidak mengerti dengan apa yang

dijelaskan dosen pada perkuliahan tersebut, namun

tidak sedikit juga yang menggunakan internet untuk

mencari materi tambahan untuk memperjelas materi

yang telah dijelaskan dosen pada saat perkuliahan.

V. PEMBAHASAN

Hasil diatas adalah beberapa ativitas yang bisa dilakukan

denagan internet, dari 10 responden yang semuanya

menyatakan setiap hari mengakses internet hanya saja selang

waktu saja yang membedakan, dan juga menggakses internet

sebagai hiburan, dan beberapa diantaranya menggunakan

sebagai media pembelajaran.

VI. KESIMPULAN DAN SARAN

a. Kesimpulan

Internet sangat berpengaruh terhadap pelajar kalangan

perguruan tinggi, karena dari hasil diatas semua

responden mengakses internet setiap hari,internet bisa

dibilang sebagai sarana hiburan dan pembelajaran bagi

mereka, namun ada juga yang mengunakan internet

untul mengaskes situs terlarang dengan beberapa

alasan seperti karena penasaran, namun ada juga yang

melakukan karena ketidak sengajaan seperti salah

buka, jadi pengaruh internet bisa dibilang memiliki

dampak positif dan negatifnya.

Page 3: Medpen tahap akhir

b. Saran

1. Sebaiknya dalam mengakses internet jangan

terlalu lama karena bisa berpengaruh terhadap

dampak kesehatan seperti kurang tidur san

sebagainya.

2. Sebaiknya jangan mengakses internet pada saat

jam perkuliahan jika dosesn pengajar tidak

mengijinkan.

3. Kurangi pemakaian internet untuk hal-hal yang

bersifat negatif seperti mengakses hal-hal yang

dilarang pemerintah

4. Dalam masalah pembelajaran penggunaan internet

memang baik diterapkan tapi sebaiknya

gunakanlah buku sebagai referensi tambahan

yang lebih akurat.

Daftar Pustaka [1] Rose Mareta, pengaruh penggunaan internet sebagai media

belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa,2012.

[2] Siti wahyuni,dkk.Aplikasi Pemetaan.2010.