MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

7
MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL Oleh : Anisa Oktaviana, S.Sos

description

MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL. Oleh : Anisa Oktaviana, S.Sos. Manusia sebagai makhluk sosial dan ekonomi yang bermoral. Standar Kompetensi : Kemampuan memahami unsur unsur usaha berekonomi - PowerPoint PPT Presentation

Transcript of MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

Page 1: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

Oleh : Anisa Oktaviana, S.Sos

Page 2: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL Standar Kompetensi : Kemampuan memahami

unsur unsur usaha berekonomi Kompetensi Dasar : Kemampuan memahami

manusia sebagai makhluk sosial dan ekonomi dalam kaitannya dengan usaha memenuhi kebutuhan dan pemanfaataan sumber daya yang tersedia

Indikator : 1. Mendiskusikan hakikat manusia sebagai

makhluk sosial dan ekonomi yang bermoral 2. Mendiskripsikan perilaku manusia dalam

pemanfaatan sumberdaya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya

Page 3: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL DAN MEMERLUKAN KERJA SAMAPada hakikatnya manusia sebagai makhluk hidup dapat

dipandang dari beberapa segi, antara lain : makhluk sosial, dan makhluk ekonomi

Manusia sebagai makhluk sosial adalah : manusia yang selalu berhubungan dengan dan membutuhkan orang lain.Manusia melakukan berbagai kegiatan, berinteraksi dengan sesama manusia dan lingkungannya.Contoh : Gotong royong, kerja bakti,musyawarah

Page 4: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

Manusia ekonomi adalah : makhluk yang dalam memenuhi kebutuhan selalu mempertimbangkan pengorbanan dan manfaat dari tindakan yang dilakukannya. Contoh : Budi diberikan uang saku oleh orang tuanya dan Budi menyisihkannya untuk ditabung.

Ciri makhluk ekonomi adalah :1) Memiliki sifat tidak pernah puas2) Banyak keinginan dan kebutuhan3) Selalu mempertimbangkan pengorbanan dan manfaat dari

tindakan yang dilakukannya

Page 5: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

CIRI-CIRI MANUSIA BUKAN MAKHLUK EKONOMI1) Tidak mempertimbangkan pengorbanan

dan hasil yang diperoleh2) Tindakan yang dilakukan hanya

mempertimbangkan gengsi3) Dalam melakukan tindakan ekonomi

dilakukan atas faktor lain bukan atas dasar kepentingan sendiri

4) Tindakannya tidak mendatangkan hasil,tetapi justru merupakan pemborosan

Page 6: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MANUSIA DALAM MEMENUHI KEBUTUHAN1) Alam (tempat). Tempat masyarakat hidup beserta

keadaan alamnya mempengaruhi jenis barang dan jasa yang dibutuhkan.Contoh : Masyarakat yang tinggal di pegunungan bekerja sebagai petani, sedang masyarakat yang tinggal di pantai bekerja sebagai nelayan.

2) Adat Istiadat. Adat istiadat bersifat turun temurun sebagai norma dalam masyarakat.Contoh : Orang Jawa mengadakan upacara selamatan bagi orang yang meninggal dunia

3) Kelas Sosial. Kelas sosial dalam masyarakat terbentuk berdasarkan kekayaan,jabatan dan pendidikan.Contoh : Kebutuhan kepala desa berbeda dengan kebutuhan petani, kebutuhan siswa SMP berbeda dengan kebutuhan siswa SMA

Page 7: MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN EKONOMI YANG BERMORAL

4). Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Kemajuan IPTEK menghasilkan penemuan baru, diantaranya adalah hp. Sekarang banyak yang membutuhkan karena dirasa fleksibel dalam penggunaannya dibandingkan dengan telepon rumah

5).Pekerjaan. Pekerjaan mempengaruhi kebutuhan seseorang. Kebutuhan petani berbeda dengan kebutuhan nelayan. Contoh: Bagi pedagang, mesin hitung merupakan kebutuhan sedangkan bagi tukang kayu tidak. Bagi nelayan jaring, kail,mesin motor merupakan kebutuhan, sedangkan bagi petani atau orang lain bukan merupakan kebutuhan.