MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan...

16
MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG PERBANDINGAN ANTARA HUKUM ACARA PERADILAN MILITER DENGAN HUKUM ACARA PERADILAN ANAK Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas Pengantar Hukum Indonesia dari Dr. Rd. Hj. Dewi Asri Yustia, S. H., M. H. Disusun oleh kelompok 2: Muhammad Nur Jamaluddin NPM. 151000126 Fitrianita Bella NPM. 151000152 Muthia Moraya NPM. 151000153 Mochamad Anjar Ghani NPM. 151000155 Muhamad Kemal Ghifari NPM. 151000166 UNIVERSITAS PASUNDAN BANDUNG FAKULTAS HUKUM Jalan Lengkong Besar No. 68, No. Telepon (022) 4262194, Bandung, Jawa Barat 40261 TAHUN 2015

Transcript of MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan...

Page 1: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA

TENTANG

PERBANDINGAN ANTARA HUKUM ACARA PERADILAN

MILITER DENGAN HUKUM ACARA PERADILAN ANAK

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas Pengantar Hukum Indonesia

dari Dr. Rd. Hj. Dewi Asri Yustia, S. H., M. H.

Disusun oleh kelompok 2:

Muhammad Nur Jamaluddin NPM. 151000126

Fitrianita Bella NPM. 151000152

Muthia Moraya NPM. 151000153

Mochamad Anjar Ghani NPM. 151000155

Muhamad Kemal Ghifari NPM. 151000166

UNIVERSITAS PASUNDAN BANDUNG

FAKULTAS HUKUM

Jalan Lengkong Besar No. 68, No. Telepon (022) 4262194, Bandung,

Jawa Barat 40261

TAHUN 2015

Page 2: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman i

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur Penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena berkat rahmat dan

hidayah yang dikaruniakanNya, akhirnya penulis dapat menyelesaikan makalah ini yang

berjudul Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara

Peradilan Anak. Sesuai dengan namanya, sebuah makalah memang tidak dimaksudkan

sebagai buku materi atau buku panduan, melainkan didalamnya terdapat pembahasan dan

rincian-rincian mengenai hasil dari beberapa sumber yang telah penulis dapatkan.

Penyusunan makalah ini penulis mendapatkan berbagai kesulitan, baik dalam

penyusunan, pengumpulan data dan dalam hal yang lainnya. Akan tetapi, berkat

pertolonganNyalah akhirnya makalah ini dapat penulis selesaikan sesuai yang diharapkan.

Adapun penyusunan makalah ini berdasarkan pada rincian-rincian data yang telah penulis

dapatkan dari berbagai sumber.

Pada kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada:

1. Dr. Rd. H. Dewi Asri Yustia, S. H., M. H., sebagai dosen matakuliah Pengantar

Hukum Indonesia yang telah memberikan tugas ini kepada penulis.

2. Orangtua penulis yang telah memberikan dukungan, dorongan, bantuan, serta

memberikan doa restunya sehingga terselesaikannya makalah ini.

3. Saudara-saudara dan rekan-rekan penulis, yang senantiasa memberikan support

semangatnya kepada penulis untuk menyelesaikan makalah ini.

Penulis memahami dan menyadari bahwa makalah ini jauh dari sempurna. Namun,

penulis telah berusaha menyusun makalah dengan usaha terbaik yang penulis miliki.

Akhirnya penulis menyampaikan terima kasih kepada segenap yang telah mendukung

terselesaikannya makalah ini. Mudah-mudahan makalah ini sesuai dengan yang diharapkan.

Amiin Ya Allah Ya Rabbal Alamiin Ya Mujibas Sailin.

Bandung, 29 November 2015

Penulis

Page 3: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ i

DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang Masalah ................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................................. 3

1.3 Tujuan Penulisan .............................................................................. 3

1.4 Metodologi Penulisan ....................................................................... 3

1.5 Sistematika Penulisan ....................................................................... 4

BAB II PEMBAHASAN ..................................................................................... 5

2.1 Asas Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara

Peradilan Anak .................................................................................. 5

2.2 Ruang Lingkup Hukum Acara Peradilan Militer dengan

Hukum Acara Peradilan Anak .......................................................... 8

2.3 Tata Cara Pengajuan Hukum Acara Peradilan Militer dengan

Hukum Acara Peradilan Anak .......................................................... 9

BAB III PENUTUP ............................................................................................. 11

3.1 Kesimpulan ....................................................................................... 11

3.2 Saran ................................................................................................. 12

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 13

Page 4: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Sangat sedikit diantara sekian banyak rakyat Indonesia yang menaruh perhatian pada

hukum militer. Mungkin orang menganggap bahwa hukum militer itu cukup untuk diketahui

oleh kalangan militer saja. Hal ini tentu tidak salah, tetapi juga tidak seluruhnya benar.

Hukum militer dari suatu negara merupakan sub sistem hukum dari negara tersebut, karena

militer itu adalah bagian dari suatu masyarakat atau bangsa yang melakukan tugas khusus.

Melakukan tugas pembelaan negara dan bangsa, dengan menggunakan senjata atau dengan

kata lain tugas utamanya adalah bertempur.

Militer adalah orang terdidik, dilatih dan dipersiapkan untuk bertempur. Karena itu

bagi mereka diadakan norma-norma atau kaidah-kaidah yang khusus. Mereka harus tunduk

tanpa terkecuali pada tata kelakuan yang ditentukan dengan pasti dan yang pelaksanaannya

diawasi secara ketat.

Beberapa pihak menganggap bahwa yang terpenting bagi militer adalah disiplin. Itu

benar, tetapi hendaknya jangan lupa bahwa salah satu unsur untuk menegakkan disiplin itu

adalah hukum. Karenanya hukum itu secara tidak langsung menyelenggarakan pemeliharaan

disiplin militer.

Pelaksanaan hukum militer tentu adakalanya pelanggaran dari anggota militer itu

sendiri. Penegakan hukum militer sama dengan penegakan hukum lainnya yang memiliki

cara-cara tertentu untuk mengatasi dan menyelesaikan pelanggaran hukum tersebut.

Adapun yang mengatasi dan menyelesaikan pelanggaran pada hukum militer ialah

hukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang

mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan, dan melaksanakan peraturan hukum

material atau mengetahui peraturan-peraturan yang mengatur cara-cara mengajukan sesuatu

perkara ke pengadilan dan mengetahui cara-cara hakim memberi keputusan bagi para anggota

militer.

Page 5: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 2

Selanjutnya anak adalah seseorang yang belum mencapai usia 18 tahun dan belum

pernah menikah. Anak tidak dapat dikenakan pertanggungjawaban pidana secara penuh,

karena seorang anak masih mempunyai keterbatasan kemampuan berpikir dan berada dalam

pengawasan orang tua atau walinya. Menurut Undang-undang Nomor 3 Tahun 1997

pengertian anak yang dapat dimasukkan dalam sistem peradilan pidana adalah anak yang

telah mencapai usia 8 tahun dan belum mencapai 18 tahun dan belum pernah menikah.

Arus globalisasi yang diikuti oleh perkembangan ekonomi, ilmu pengetahuan dan

teknologi dapat menimbulkan dampak positif dan negatif terutama bagi anak. Dampak positif

pesatnya antara lain terciptanya berbagai macam produk yang berkualitas dan berteknologi,

terbukanya informasi yang diperoleh melalui satelit dan meningkatnya pendapat masyarakat.

Sedangkan dampak negatifnya antara lain semakin meningkatnya krisis moral di masyarakat

yang berpotensi meningkatnya jumlah orang yang melawan hukum pidana dalam berbagai

bentuk. Hal ini sangat mempengaruhi kehidupan anak-anak.

Sejak dahulu sampai sekarang, permasalahan pidana telah menyerap banyak energi

para anak bangsa untuk membangun rekontruksi sosial. Peningkatan aktivitas kriminal dalam

berbagai bentuk menuntut kerja keras dalam membangun pemikiran-pemikiran baru mengenai

arah kebijakan hukum dimasa depan.

Arah kebijakan hukum bertujuan menjadikan hukum sebagai aturan yang memberikan

perlindungan bagi hak-hak warga negara dan menjamin kehidupan generasi di masa depan.

Oleh karena itu, sistem hukum tiap negara dalam praktiknya terus mengalami modernisasi dan

tidak ada satu negara pun yang dapat menolaknya. Contohnya negara Indonesia yang

menuntut dilakukannya perubahan di segala bidang, diantaranya perubahan bidang hukum

dengan memunculkan pemikiran-pemikiran baru untuk mereformasi hukum yang ada saat ini,

khususnya dalam bidang penegakan hukum pada anak.

Adapun cara untuk mengatasi dan menyelesaikan permasalahan hukum pada anak

ialah hukum acara peradilan anak. Hukum acara peradilan anak adalah peraturan hukum yang

mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan, dan melaksanakan peraturan hukum

material atau mengetahui peraturan-peraturan yang mengatur cara-cara mengajukan sesuatu

perkara ke pengadilan dan mengetahui cara-cara hakim memberi keputusan bagi para anak.

Berdasarkan uraian di atas, maka penulis membuat makalah ini dengan judul

perbandingan antara hukum acara peradilan militer dengan hukum acara peradilan anak.

Page 6: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 3

1.2 Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah makalah ini, yaitu:

a. Bagaimana perbandingan asas hukum acara peradilan militer dengan hukum acara

peradilan anak?

b. Bagaimana perbandingan ruang lingkup hukum acara peradilan militer dengan hukum

acara peradilan anak?

c. Bagaimana perbandingan tata cara pengajuan hukum acara peradilan militer dengan

hukum acara peradilan anak?

1.3 Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulisan makalah ini, yaitu:

a. Menjelaskan dan mengetahui perbandingan asas hukum acara peradilan militer dengan

hukum acara peradilan anak.

b. Menjelaskan dan mengetahui perbandingan ruang lingkup hukum acara peradilan

militer dengan hukum acara peradilan anak.

c. Menjelaskan dan mengetahui perbandingan tata cara pengajuan hukum acara peradilan

militer dengan hukum acara peradilan anak.

1.4 Metodologi Penulisan

Dalam penulisan makalah ini, penulis menggunakan beberapa metodologi yang

bertujuan untuk memudahkan penelitian yang sedang dikaji diantaranya, yaitu:

a. Seraching ialah memperoleh sumber materi dengan cara mencari dari internet melalui

google.

b. Diskusi kelompok yaitu memperoleh data dengan cara mendiskusikan materi yang

telah ada hasil pencarian dari google.

c. Studi literatur yaitu mempelajari dan mengambil data dari buku-buku yang

berhubungan dengan pokok permasalahan yang akan dijadikan dasar dalam

penyusunan makalah ini.

Page 7: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 4

1.5 Sistematika Penulisan

Sebagai gambaran mengenai isi dari penulisan makalah ini, secara singkat dapat

diuraikan pembahasan sebagai berikut:

a. BAB I Pendahuluan

Bab ini membahas mengenai latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan

penulisan, metodologi penulisan, dan sistematika penulisan.

b. BAB II Pembahasan

Bab ini membahas mengenai langkah-langkah pengerjaan penelitian mulai dari

identifikasi masalah sampai dengan penariakn kesimpulan.

c. BAB III Penutup

Bab ini membahas tentang kesimpulan dan saran yang diperoleh dari keseluruhan

pembahasan pada bab-bab sebelumnya.

Page 8: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 5

BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Asas Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Asas hukum merupakan pikiran dasar yang umum dan bersifat abstrak serta bukan

merupakan hukum yang kongkret. Namun asas hukum terdapat dalam setiap sistem hukum

dan menjelma dalam setiap hukum positif sehingga dapat ditemukan dengan menelusuri sifat-

sifat umum dalam peraturan hukum.

Hukum acara adalah kumpulan-kumpulan ketentuan-ketentuan dengan tujuan

memberikan pedoman dalam usaha mencari kebenaran dan keadilan bila terjadi perkosaan

atas suatu ketentuan hukum dalam hukum materiil yang berarti memberikan kepada hukum

acara suatu hubungan yang mengabdi kepada hukum materiil.

Menurut Kansil hukum acara ialah hukum formal (hukum proses atau hukum acara)

yaitu hukum yang memuat peraturan-peraturan yang mengatur bagaimana cara-cara

melaksanakan dan mempertahankan hukum materiil atau peraturan-peraturan yang mengatur

bagaimana cara-caranya mengajukan sesuatu perkara ke pengadilan dan bagaimana cara-

caranya hakim memberi keputusan.

Kemudian menurut E. Utrecht bahwa hukum acara adalah hukum yang menujukkan

cara bagaimana peraturan-peraturan hukum materiil yang dipertahankan dan diselengarakan.

Dan menurut Van Kan hukum acara atau hukum formal hukum yang hanya

mempunya arti turunan yang dipergunakan untuk menjamin pelaksanaan dari kaidah-kaidah

materiil yang telah ada.

Jadi, hukum acara yaitu peraturan hukum yang mengatur tentang cara bagaimana

mempertahankan, menjalankan, dan melaksanakan peraturan hukum material atau mengetahui

peraturan-peraturan yang mengatur bagaimana cara-caranya mengajukan sesuatu perkara ke

pengadilan mengetahui cara-caranya hakim memberi keputusan.

Berdasarkan uraian di atas bahwa asas hukum acara peradilan militer adalah pikiran

dasar umum dan bersifat abstrak serta bukan merupakan hukum yang kongkret untuk

mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan, dan melaksanakan peraturan hukum

peradilan militer.

Page 9: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 6

Berdasarkan Undang-undang Nomor 31 Tahun 1997 Tentang Peradilan Militer yang

tercantum pada BAB IV Tentang Hukum Acara Pidana bahwa asas hukum acara peradilan

militer terdiri atas tiga asas. Kemudian berdasarkan Undang-undang Nomor 11 Tahun 2012

Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak yang tercantum pada pasal 2 bahwa asas hukum acara

peradilan anak terdiri atas sepuluh asas.

Adapun tabel perbandingan asas hukum acara peradilan militer dengan hukum acara

peradilan anak adalah sebagai berikut:

No. Asas Hukum Acara Peradilan Militer Asas Hukum Acara Peradilan Anak

1

a. Asas Kesatuan Komando

Sesuai dengan asas kesatuan komando

bahwa dalam Hukum Acara Pidana Militer

tidak dikenal adanya pra peradilan dan pra

penuntutan. Namun dalam Hukum Acara

Pidana Militer dan Hukum Acara Tata

Usaha Militer dikenal adanya lembaga

ganti rugi dan rehabilitasi.

a. Asas perlindugan.

b. Asas keadilan.

c. Asas nondiskriminasi.

d. Asas kepentingan terbaik bagi anak.

e. Asas penghragaan terhadap

pendapat anak.

f. Asas kelangsungan hidup dan

tumbuh berkembang anak

2

b. Asas Komandan Bertanggung Jawab

Terhadap Anak Buahnya

Dalam tata kehidupan dan ciri-ciri

organisasi Angkatan Bersenjata,

komandan berfungsi sebagai pimpinan,

guru, bapak, dan pelatih, sehingga seorang

komandan harus bertanggung jawab penuh

terhadap kesatuan dan anak buahnya.

Asas ini adalah merupakan kelanjutan dari

asas kesatuan komando.

g. Asas pembinaan dan pembimbingan

anak.

h. Asas proporsional.

i. Asas perampasan kemerdekaan dan

pemidanaan sebagai upaya terakhir.

j. Asas penghindaraan pembalasan.

Page 10: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 7

No. Asas Hukum Acara Peradilan Militer Asas Hukum Acara Peradilan Anak

3

c. Asas Kepentingan Militer

Penyelenggaraan pertahanan dan

keamanan negara, kepentingan militer

diutamakan melebihi daripada kepentingan

golongan dan perorangan. Namun, khusus

dalam proses peradilan kepentingan militer

selalu diseimbangkan dengan kepentingan

hukum.

Page 11: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 8

2.2 Ruang Lingkup Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan

Anak

Ruang lingkup adalah batasan tentang sesuatu untuk mengetahui dan menjelaskan

sesuatu secara rinci. Ruang lingkup diperlukan dalam suatu bahasan materi yang berguna

sebagai batasan menentukan peninjauan pembahasan materi tersebut. Hal ini juga dibutuhkan

dalam hukum acara peradilan militer dan hukum acara peradilan anak sebagai batasan untuk

mempelajari pembahasan materi tersebut.

Adapun tabel ruang lingkup hukum acara peradilan militer dan ruang lingkup hukum

acara peradilan anak, yaitu:

No. Ruang Lingkup Hukum Acara

Peradilan Militer

Ruang Lingkup Hukum Acara

Peradilan Anak

1

Menentukan yurisdiksi pengadilan terkait

dengan tindak pidana yang dilakukan oleh

prajurit tentara nasional Indonesia (TNI).

Menentukan seluruh proses

penyelesaian perkara anak yang

berkaitan dengan hukum.

2 Menguji sah tidaknya suatu tindakan

penangkapan atau penahanan.

Melakukan proses penyelidikan perkara

anak yang berhadapan dengan hukum.

3 Melakukan tindak pidana militer dan

tingkat banding.

Melakukan proses pembimbingan

setelah menjalani pidana anak yang

berhadapan dengan hukum.

Page 12: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 9

2.3 Tata Cara Pengajuan Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara

Peradilan Anak

Tata cara pengajuan adalah proses atau tahapan menyelesaikan perkara dengan adanya

mencapai tujuan. Pengajuan perkara dalam proses hukum acara diperlukan untuk

meyelesaikan perkara tersebut. Demikian halnya pada hukum acara peradila militer dan

hukum acara peradilan anak.

Dibawah ini adalah tabel perbadingan tata cara pengajuan hukum acara peradilan

militer dengan hukum acara peradilan anak, yaitu:

No. Tata Cara Pengajuan Hukum Acara

Peradilan Militer

Tata Cara Pengajuan Hukum

Acara Peradilan Anak

1

Penerimaan/pelimpahan berkas perkara

pidana militer, penetapan pengadilan atau

hakim dan kewenangan pengadilan.

Pemeriksaan perkara.

2 Persiapan hakim. Register perkara.

3 Pemeriksaan/sidang dengan acara

pemeriksaan biasa. Penyidikan.

4 Acara pemeriksaan khusus. Penangkapan.

5

Acara pemeriksaan cepat yaitu dalam

pemeriksaan perkara pelanggaran lalu lintas

jalan.

Penahanan.

6 Penyelesaian perkara pidana koneksitas. Banding.

7 Pemeriksaan dan pembuktian perkara

pidana. Kasasi.

8 Pemeriksaan terdakwa.

9 Pemeriksaan barang bukti.

10 Alat bukti.

11 Eksepsi dan perlawanan.

12 Bantuan hukum bagi terdakwa.

13

Tuntutan pidana (requisitoir) dan

pembelaan (pledoi).

14 Musyawarah hakim dan putusan pengadilan.

15

Hak-hak terdakwa setelah adanya putusan

pengadilan.

Page 13: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 10

No. Tata Cara Pengajuan Hukum Acara

Peradilan Militer

Tata Cara Pengajuan Hukum

Acara Peradilan Anak

16 Pelaksanaan putusan pengadilan.

17 Upaya hukum.

18 Banding.

19 Kasasi.

Page 14: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 11

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Berdasarkan uraian di atas kesimpulan dari makalah ini, yaitu:

1. Berdasarkan Undang-undang Nomor 31 Tahun 1997 Tentang Peradilan Militer yang

tercantum pada BAB IV Tentang Hukum Acara Pidanan bahwa asas hukum acara

peradilan militer terdiri atas tiga asas. Sedangkan berdasarkan Undang-undang Nomor

11 Tahun 2012 Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak yang tercantum pada pasal 2

bahwa asas hukum acara peradilan anak terdiri atas sepuluh asas.

2. Ruang lingkup hukum acara peradilan militer terdiri atas tiga bagian, yaitu

menentukan yurisdiksi pengadilan terkait dengan tindak pidana yang dilakukan oleh

prajurit tentara nasional Indonesia (TNI), menguji sah tidaknya suatu tindakan

penangkapan atau penahanan dan elakukan tindak pidana militer dan tingkat banding.

Sedangkan ruang lingkup hukum acara peradilan anak terdiri atas tiga bagian juga,

yaitu menentukan seluruh proses penyelesaian perkara anak yang berhadapan dengan

hukum, melakukan proses penyelidikan perkara anak yang berhadapan dengan hukum

dan melakukan proses pembimbingan setelah menjalani pidana anak yang berhadapan

dengan hukum.

3. Tata cara pengajuan hukum acara peradilan militer yaitu penerimaan/pelimpahan

berkas perkara pidana militer, penetapan pengadilan/hakim dan kewenangan

pengadilan, persiapan hakim, pemeriksaan/sidang dengan acara, pemeriksaan biasa,

acara pemeriksaan khusus, acara pemeriksaan cepat yaitu dalam pemeriksaan perkara

pelanggaran lalu lintas jalan, penyelesaian perkara pidana koneksitas, pemeriksaan dan

pembuktian perkara pidana, pemeriksaan terdakwa, pemeriksaan barang bukti, alat

bukti, eksepsi dan perlawanan, bantuan hukum bagi terdakwa, tuntutan pidana

(requisitoir) dan pembelaan (pledoi), musyawarah hakim dan putusan pengadilan,

hak-hak terdakwa setelah adanya putusan pengadilan, pelaksanaan putusan

pengadilan, upaya hukum, banding, dan kasasi. Sedangkan tata cara pengajuan hukum

acara peradilan anak yaitu pemeriksaan perkara, register perkara, penyidikan,

penangkapan, penahanan, banding, dan kasasi.

Page 15: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 12

3.2 Saran

Adapun saran dari penulis mengenai makalah ini, yaitu:

1. Kita harus mengetahui asas hukum acara peradilan militer berdasarkan Undang-

undang Nomor 31 Tahun 1997 Tentang Peradilan Militer yang tercantum pada BAB

IV Tentang Hukum Acara Pidanan. Kemudian kita harus mengatahui juga asas hukum

acara peradilan anak berdasarkan Undang-undang Nomor 11 Tahun 2012 Tentang

Sistem Peradilan Pidana Anak yang tercantum pada pasal 2.

2. Kita harus mengetahui ruang lingkup hukum acara peradilan militer agar senantiasa

dapat mengetahui batasan dalam pembahasan hukum acara peradilan militer.

Kemudian kita harus mengatahui juga ruang lingkup hukum acara peradilan anak agar

senantiasa dapat mengetahui batasan dalam pembahasan hukum acara peradilan anak.

3. Kita harus mengetahui tata cara pengajuan hukum acara peradilan militer agar

senantiasa dapat mengetahui cara-cara pengajuan perkara beradasarkan hukum acara

peradilan militer. Kemudian kita harus mengatahui juga tata cara pengajuan hukum

acara peradilan anak agar senantiasa dapat mengetahui cara-cara pengajuan perkara

beradasarkan hukum acara peradilan anak.

Page 16: MAKALAH PENGANTAR HUKUM INDONESIA TENTANG filehukum acara peradilan militer. Hukum acara peradilan militer adalah peraturan hukum yang mengatur tentang cara mempertahankan, menjalankan,

Makalah Pengantar Hukum Indonesia

Tentang Perbandingan Antara Hukum Acara Peradilan Militer dengan Hukum Acara Peradilan Anak

Halaman 13

DAFTAR PUSTAKA

https://wonkdermayu.wordpress.com/artikel/sejarah-peradilan-militer-di-indonesia/

http://chacha3ipa5.blogspot.co.id/2013/11/hukum-acara-pidana-anak.html

http://lanangzussaukah.blogspot.co.id/2014/03/hukum-acara-pengadilan-militer.html

http://statushukum.com/asas-hukum.html

http://ahmadabdulrochim.blogspot.co.id/2012/12/hukum-acara.html

http://dhikikurnia.blogspot.co.id/2013/07/hukum-acara-peradilan-militer-rangkuman_11.html

http://www.slideshare.net/mobile/sayidmuhfadly/undanguu-sistem-peradilan-pidana-anak

Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1997 Tentang Peradilan Militer

Undang-undang Nomor 11 Tahun 2012 Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak

Supramono, Gatot. 2000. Hukum Acara Pengadilan Anak. Jakarta: Djambatan

Faisal Salam, Moch. 2002. Hukum Acara Pidana Militer Di Indonesia. Bandung: CV. Mandar

Maju