Laporan Tentang Surfer

7
Laporan Tentang Surfer PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG Pengertian Surfer Surfer adalah salah satu perangkat lunak yang digunakan untuk pembuatan peta kontur dan pemodelan tiga dimensi yang berdasarkan pada grid. Perangkat lunak ini melakukan plotting data tabular XYZ tak beraturan menjadi lembar titik- titik segi empat (grid) yang beraturan. Grid adalah serangkaian garis vertikal dan horisontal yang dalam Surfer berbentuk segi empat dan digunakan sebagai dasar pembentuk kontur dan surface tiga dimensi. Garis vertikal dan horisontal ini memiliki titik-titik perpotongan. Pada titik perpotongan ini disimpan nilai Z yang berupa titik ketinggian atau kedalaman. Gridding merupakan proses pembentukan rangkaian nilai Z yang teratur dari sebuah data XYZ. Hasil dari proses gridding ini adalah file grid yang tersimpan pada file .grd. 1.2 MAKSUD dan TUJUAN 1. Mahasiswa dapat mengenal lebih dalam tentang surfer 2. Mahasiswa dapat menjalankan aplikasi surfer 3. Mahasiswa dapat membuat peta kontur dan pemodelan 3 dimensi menggunakan aplikasi surfer

description

tentang Surfer

Transcript of Laporan Tentang Surfer

Page 1: Laporan Tentang Surfer

Laporan Tentang Surfer

PENDAHULUAN

1.1    LATAR BELAKANG

Pengertian Surfer

Surfer adalah salah satu perangkat lunak yang digunakan untuk

pembuatan peta kontur dan pemodelan tiga dimensi yang berdasarkan

pada grid. Perangkat lunak ini melakukan plotting data tabular XYZ

tak beraturan menjadi lembar titik-titik segi empat (grid) yang beraturan.

Grid adalah serangkaian garis vertikal dan horisontal yang dalam Surfer

berbentuk segi empat dan digunakan sebagai dasar pembentuk kontur

dan surface tiga dimensi. Garis vertikal dan horisontal ini memiliki titik-

titik perpotongan. Pada titik perpotongan ini disimpan nilai Z yang berupa

titik ketinggian atau kedalaman. Gridding merupakan proses

pembentukan rangkaian nilai Z yang teratur dari sebuah data XYZ. Hasil

dari proses gridding ini adalah file grid yang tersimpan pada file .grd.

1.2    MAKSUD dan TUJUAN

1.     Mahasiswa dapat mengenal lebih dalam tentang surfer

2.    Mahasiswa dapat menjalankan aplikasi surfer

3.    Mahasiswa dapat membuat peta kontur dan pemodelan 3 dimensi

menggunakan aplikasi surfer

LANDASAN TEORI

KEGUNAAN KONSEP GRIDDING PADA SURFERSurfer adalah salah satu perangkat lunak yang digunakan untuk pembuatan peta kontur dan pemodelan tiga dimensi yang berdasarkan pada grid. Perangkat lunak ini melakukan plotting data tabular XYZ tak beraturan menjadi lembar titik-titik segi empat (grid) yang beraturan. Grid adalah serangkaian garis vertikal dan horisontal yang dalam Surfer berbentuk segi empat dan digunakan sebagai dasar pembentuk

Page 2: Laporan Tentang Surfer

kontur dan surface tiga dimensi. Garis vertikal dan horisontal ini memiliki titik-titik perpotongan. Pada titik perpotongan ini disimpan nilai Z yang berupa titik ketinggian atau kedalaman. Gridding merupakan proses pembentukan rangkaian nilai Z yang teratur dari sebuah data XYZ. Hasil dari proses gridding ini adalah file grid yang tersimpan pada file .grd.Sistem operasi dan perangkat kerasSurfer tidak mensyaratkan perangkat keras ataupun sistem operasi yang tinggi.Oleh karena itu surfer relatif mudah dalam aplikasinya. Surfer bekerja pada sistem operasiWindows 9x dan Windows NT.Berikut adalah spesifikasi minimal untuk aplikasi Surfer:Tersedia ruang untuk program minimal 4 MB.Menggunakan sistem operasi Windows 9.x atau Windows NT.RAM minimal 4 MB.Monitor VGA atau SVGA.Pemasangan program surfer (instal)Masukkan master program Surfer pada CD ROM atau media lain.Buka melalui eksplorer dan klik dobel pada Setup. Surfer menanyakan lokasi pemasangan.Jawab drive yang diinginkan. Jawab pertanyaan selanjutnya dengan Yes. Lembar Kerja Surfer Lembar kerja Surfer terdiri dari tiga bagian, yaitu:Surface plot,Worksheet,Editor.Surface plotSurface plot adalah lembar kerja yang digunakan untuk membuat peta atau file grid. Padasaat awal dibuka, lembar kerja ini berada pada kondisi yang masih kosong. Pada lembar plot ini peta dibentuk dan diolah untuk selanjutnya disajikan. Lembar plot digunakanuntuk mengolah dan membentuk peta dalam dua dimensional, seperti peta kontur, danpeta tiga dimensional seperti bentukan muka tiga dimensi.Lembar plot ini menyerupai lembar layout di mana operator melakukan pengaturan ukuran,teks, posisi obyek, garis, dan berbagai properti lain. Pada lembar ini pula diatur ukuran kertas kerja yang nanti akan digunakan sebagai media pencetakan peta.

WorksheetWorksheet merupakan lembar kerja yang digunakan untuk melakukan input data XYZ. Data XYZ adalah modal utama dalam pembuatan peta pada surfer. Dari data XYZ ini dibentuk file grid yang selanjutnya diinterpolasikan menjadi peta-peta kontur atau peta tiga dimensi. Lembar worksheet memiliki antarmuka yang hampir mirip dengan lembar kerja MS Excel. Worksheet pada Surfer terdiri dari sel-sel yang merupakan perpotongan baris dan kolom. Data yang dimasukkan dari worksheet ini akan disimpan dalam file .dat.EditorJendela editor adalah tempat yang digunakan untuk membuat atau mengolah file teks ASCII. Teks yang dibuat dalam jendela editor dapat dikopi dan ditempel dalam jendela plot. Kemampuan ini memungkinkan penggunaan sebuah kelompok teks yang sama untuk dipasangkan pada berbagai peta.Jendela editor juga digunakan untuk menangkap hasil perhitungan volume. Sekelompok teks hasil perhitungan volume file grid akan

Page 3: Laporan Tentang Surfer

ditampilkan dalam sebuah jendela editor. Jendela tersebut dapat disimpan menjadi sebuah file ASCII dengan ekstensi .txt.Overlay peta konturOverlay peta kontur dimaksudkan adalah menampakkan sebuah peta kontur dengan sebuah data raster, atau sebuah peta kontur dengan model tiga dimensi. Overlay ini memudahkan analisis sebuah wilayah dalam kaitannya dengan kontur atau bentuk morfologi lahan setempat.

PELAKSANAAN PRAKTIKUMPersiapan Data

Data yang perlu dipersiapkan dalam hal ini adalah data koordinat (x,y)

dan data ketinggian (z). Dalam tutorial ini saya mencontohkan

menggunakan data (x,y,z) Gunung Tambora yang saya simpan pada

aplikasi MS Excel.

Proses Gridding

Proses ini akan menghasilkan file (.grd) yang nantinya akan dimasukkan

dalam worksheet window aplikasi Surfer. Tahapannya adalah sebagai

berikut:

Buka data (x,y,z) menggunakan aplikasi MS Excel, dan kemudian

save data tersebut.

Buka aplikasi Surfer 10.

Klik menu Grid | Data, sehingga akan muncul kotak dialog “Open

Data”.

Pilih file yang berisikan data (x,y,z) yang disimpan sebelumnya, lalu

klik “Open” hingga muncul kotak dialog “Grid Data“.

Penjelasan :

(1)  Disini kita dapat merubah kolom mana saja yang mewakili data (x,y,z)

yang nantinya akan ditampilkan berupa grid pada aplikasi Surfer. Disini

Page 4: Laporan Tentang Surfer

juga berarti bahwa sebetulnya kita tidak harus mengurut data (x,y,z) saat

pemasukan data awal berupa koordinat dan data ketinggian di Excel pada

proses sebelumnya.  Sebagai contoh, kita memberi judul kolom A (ID),

kolom B (x CoordUTM), kolom C (y CoordUTM), kolom D

(Kedalaman_Air_Tnh), kolom E (Ketinggian). Maka kita dapat merubah

urutan kolomnya sebagai berikut:

(2)  Pada kotak dialog “Filter Data” kita dapat menyesuaikan nilai

toleransi jarak antara absis (x) dan ordinat (y). Ini diperlukan untuk

menghindari adanya data yang saling berhimpitan.

(3)  Klik “View Data” Jika ingin melihat file data sementara hasil proses

gridding.

(4)  Kita dapat melihat informasi data statistik dengan cara klik

“Statistics”. Tunggu beberapa saat hingga proses selesai/ muncul “Data

Statistics Report”, (silahkan simpan data tersebut—dapat disimpan dalam

dua pilihan tipe data yaitu RTF dan TXT).

(5)  Pada “Gridding Method” terdapat banyak pilihan metode yang dapat

dipilih seperti Kriging, Polynomial Regression, Nearest Neighbor, Local

Polynomial, dan lain sebagainya.

(6)  Klik “Advanced Options” untuk memenyesuaikan pola dan arah

Anisotropy saat proses griding dilakukan.

(7)  Klik “Cross Validate…” guna menyesuaikan taksiran pendekatan

relative antar titik berdasarkan metode gridding yang telah dipilih

sebelumnya.

(8)  Disini kita dapat menentukan dimana file hasil gridding akan

disimpan.

(9)  Pada “Grid Line Geometry” kita dapat mengisi batas minimum, batas

maksimum serta jarak grid (untuk mengisi ini, perhatikan nilai minimum

dan maksimum dari data masukan).

Page 5: Laporan Tentang Surfer

Jika semua pengaturan telah selesai dilakukan, maka proses selanjutnya

adalah mengeksekusi proses grid data tersebut. Selanjutnya klik OK.

Tunggu hingga proses gridding selesai yang ditandai dengan munculnya

“Gridding Report”.

Lalu klik Contour Map, seperti gambar disamping.

Maka akan muncul gambar seperti dibawah ini:Pilih Open, and then:Pilih menu Map dan Pilih Surface,Dan pilih data yang andi pilih tadi dan piloh Open.

Lalu anda aktifkan kedua peta kontur diatas dan pilih menu Map dan Overlay Map:

KESIMPULAN1.      Surfer Dapat membantu mahasiswa membuat peta kontur dengan mudah dan cepat

2.         Surfer sangat mudah untuk dipahami