LAPORAN KINERJA -...

53
1 LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019 LAPORAN KINERJA TRIWULAN II 2019 PUSAT PENELITIAN FISIKA LEMBAGA ILMU PENGETAHUAN INDONESIA

Transcript of LAPORAN KINERJA -...

Page 1: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

1

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II 2019

PUSAT PENELITIAN FISIKA LEMBAGA ILMU PENGETAHUAN INDONESIA

Page 2: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

2

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Disusun Oleh :

Andi Suhandi, M.Si

Arif Nurhakim, S.Sos

Eko Prio Wibowo, S.E

Mai Damai Ria, M.Si

Ir. Mahmudi, M.Si

Page 3: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

3

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

CATATAN/REVIEW ESELON I

Dr. Eng. Agus Haryono

Deputi Bidang Ilmu Pengetahuan Teknik

Lembaga Imu Pengetahuan Indonesia

Page 4: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

4

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

KATA PENGANTAR

Penyusunan Laporan Kinerja (LKj) triwulan Pusat Penelitian Fisika (P2 FISIKA) LIPI

merupakan wujud pertanggungjawaban pelaksanaan tugas dan fungsi lembaga

pemerintah secara periodik dari tahun anggaran berjalan atas dasar Rencana Kegiatan

yang ditetapkan dengan berpedoman pada Rencana Strategis Lembaga Ilmu

Pengetahuan Indonesia (LIPI) Tahun 2015-2019. Hal ini sesuai dengan Peraturan Presiden

Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah.

Penyusunan LKj triwulan II P2 FISIKA-LIPI Tahun 2019 ini mengacu kepada

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permenpan

dan RB) Republik Indonesia Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian

Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Review Atas Laporan Kinerja Instansi

Pemerintah. Laporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

serta akuntabilitas kinerja P2 FISIKA-LIPI sampai dengan triwulan II tahun 2019.

Akhir kata, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah

membantu memberikan data dan informasi berkaitan dengan penyusunan LKj triwulan II

ini. Laporan ini menjadi indikator capaian P2 FISIKA-LIPI sampai dengan triwulan II 2019

dengan harapan dapat memacu pelaksanaan tugas dan fungsi P2 FISIKA-LIPI menjadi

lembaga ilmu pengetahuan berkelas dunia yang mendorong terwujudnya kehidupan

bangsa yang adil, makmur, cerdas, kreatif, integratif dan dinamis yang didukung oleh

ilmu pengetahuan dan teknologi yang humanis.

Serpong, 25 Juli 2019 Kepala Pusat Penelitian Fisika - LIPI

Dr. Rike Yudianti NIP.196807211994032003

Page 5: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

5

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

DAFTAR ISI CATATAN/REVIU ESELON I DEPUTI BIDANG ILMU PENGETAHUAN TEKNIK ....................... 3

KATA PENGANTAR ............................................................................................................... 4

DAFTAR ISI ........................................................................................................................... 5

DAFTAR TABEL ..................................................................................................................... 6

DAFTAR GAMBAR ................................................................................................................ 6

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................................... 7

1.1. Kondisi Umum Organisasi ............................................................................................ 7

1.1.1. Kedudukan, Tugas, dan Fungsi .................................................................................. 7

1.1.2. Struktur Organisasi .................................................................................................... 8

1.1.3. Sumber Daya Manusia .............................................................................................. 9

1.1.4. Sarana dan Prasarana.............................................................................................. 11

1.1.5. Anggaran ................................................................................................................. 15

BAB II TARGET DAN CAPAIAN KINERJA ............................................................................. 19

2.1. Target dan Capaian Kinerja Triwulan II ...................................................................... 19

2.2. Capaian Lainnya ......................................................................................................... 27

2.2.1. Kerjasama Penelitian ............................................................................................... 27

2.2.2. Kunjungan ............................................................................................................... 29

2.2.3. Penghargaan SDM ................................................................................................... 30

2.2.4. Layanan Pengujian .................................................................................................. 31

2.3. Realisasi Anggaran ..................................................................................................... 32

BAB III PENUTUP ............................................................................................................... 37

3.1. Kesimpulan ................................................................................................................. 37

3.2. Saran ........................................................................................................................... 37

LAMPIRAN ......................................................................................................................... 38

Lampiran 1. Penetapan Kinerja 2019 ................................................................................ 38

Lampiran 2. Capaian Publikasi Ilmiah P2 FISIKA-LIPI s.d Triwulan II Tahun 2019 ............. 40

Lampiran 3. Capaian Dukungan untuk Pertemuan Ilmiah yang Diselenggarakan Mitra

s.d Triwulan II ................................................................................................. 50

Page 6: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

6

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Anggaran DIPA P2 FISIKA-LIPI Tahun 2019 ........................................................ 15

Tabel 1.2 Daftar Kegiatan Penelitian yang Dibiayai dari Pendanaan Eksternal ................ 16

Tabel 2.1 Target dan Capaian PK s.d Triwulan II ............................................................... 20

Tabel 2.2 HKI non KTI (Paten) Terdaftar/Tersertifikasi ..................................................... 22

Tabel 2.3 Mahasiswa yang Telah Selesai Bimbingan Tugas Akhir .................................... 24

Tabel 2.4 Partisipasi dalam Pertemuan Ilmiah Nasional – Internasional ......................... 25

Tabel 2.5 Perjanjian Kerjasama P2 FISIKA-LIPI s.d Triwulan II .......................................... 27

Tabel 2.6 Realisasi Anggaran DIPA P2 FISIKA-LIPI s.d Triwulan II 2019 ............................ 33

Tabel 2.7 Realisasi Anggaran dari Pendanaan Eksternal .................................................. 33

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Struktur Organisasi P2 FISIKA-LIPI ................................................................... 8

Gambar 1.2 Gedung dan Lingkungan P2 FISIKA-LIPI di Serpong ........................................ 9

Gambar 1.3 Profil SDM P2 FISIKA-LIPI Per 30 Juni 2019 ................................................... 10

Gambar 1.4 Fasilitas Laboratorium Baru tahun 2019 P2 FISIKA-LIPI ................................ 12

Gambar 1.5 Beberapa Peralatan Baru Sarana Penelitian di P2 FISIKA-LIPI ...................... 14

Gambar 2.1 Peneliti P2 FISIKA-LIPI dalam Berbagai Pertemuan Ilmiah ........................... 26

Gambar 2.2 Penandatangan Kerjasama dengan Departemen Fisika-FMIPA UI dan

Penandatangan Kerjasama dengan BBIA Departemen Perindustrian .......... 29

Gambar 2.3 Kunjungan Mahasiswa Fisika Universitas Negeri Yogyakarta ....................... 29

Gambar 2.4 Kunjungan SMAIT Insan Mandiri Kelas XI IPA Bekasi .................................... 30

Gambar 2.5 Kunjungan Mahasiswa Universitas Airlangga Surabaya ............................... 30

Gambar 2.6 Peneliti Berprestasi P2 FISIKA-LIPI Semester I 2019 ..................................... 31

Gambar 2.7 Sertifikat ISO 17025:2017 dan Raman Spektroskopi sebagai Fasilitas

Pengujian Terbaru di P2 FISIKA-LIPI............................................................... 32

Page 7: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

7

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 KONDISI UMUM ORGANISASI

Pusat Penelitian Fisika (P2 FISIKA-LIPI) didirikan pada tahun 1967 dengan nama

Lembaga Fisika Nasional (LFN). Pada tahun 1986 Lembaga Fisika Nasional (LFN) berubah

nama menjadi Pusat Penelitian dan Pengembangan Fisika Terapan (P3FT). Berdasarkan

SK Kepala LIPI No.1151/M/2001, sejak tanggal 5 Juni 2001 Pusat Penelitian dan

Pengembangan Fisika Terapan berubah nama menjadi Pusat Penelitian Fisika (P2 FISIKA-

LIPI) sampai sekarang. Pada awal berdiri P2 FISIKA-LIPI memiliki lokasi di Bandung dan

Serpong. Namun sejak bulan Oktober 2015, P2 FISIKA-LIPI secara resmi hanya di satu

lokasi yaitu di Gedung 440-442 Kompleks PUSPIPTEK, Serpong, Tangerang Selatan.

1.1.1. KEDUDUKAN, TUGAS, DAN FUNGSI

Secara institusi, P2 FISIKA-LIPI merupakan institusi pemerintah setingkat eselon

dua di bawah Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) sebagai salah satu Lembaga

Pemerintah Non Kementerian. P2 FISIKA-LIPI berada di dalam Kedeputian Bidang Ilmu

Pengetahuan Teknik (Kedeputian IPT) LIPI. Tugas dan fungsi P2 FISIKA-LIPI tercantum

dalam Peraturan Kepala LIPI No. 1 Tahun 2019 tanggal 7 Januari 2019. P2 FISIKA-LIPI

mempunyai tugas melaksanakan penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan,

pemberian bimbingan teknis dan supervisi, pemantauan, evaluasi, dan pelaporan di

bidang penelitian fisika. Untuk melaksanakan tugas tersebut, P2 FISIKA-LIPI

menyelenggarakan fungsi sebagai berikut:

1. Penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang penelitian fisika

2. Pemberian bimbingan teknis dan supervisi di bidang penelitian fisika

3. Pelaksanaan pengelolaan penelitian di bidang penelitian fisika

4. Pemantauan, evaluasi, dan pelaporan di bidang penelitian fisika

5. Pelaksanaan urusan tata usaha.

Tugas dan Fungsi tersebut merupakan pedoman dan acuan bagi P2 FISIKA–LIPI

dalam mengambil langkah-langkah strategis untuk mencapai sasaran yang ditetapkan

dalam dokumen Penetapan Kinerja P2 FISIKA-LIPI. Berdasarkan Tugas dan Fungsi ini, P2

Page 8: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

8

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

FISIKA-LIPI berkomitmen untuk mengoptimalkan seluruh potensi organisasi melalui

dukungan sumber daya manusia (SDM), anggaran, sarana prasarana, serta terus

melaksanakan, memantau, dan mengevaluasi seluruh kegiatan untuk meningkatkan

koordinasi dan sinergi secara internal maupun eksternal melalui kerjasama institusional

dengan pihak lain.

1.1.2. STRUKTUR ORGANISASI

Berdasarkan Peraturan Kepala LIPI No. 1 Tahun 2019, P2 FISIKA-LIPI dipimpin oleh

seorang Kepala Pusat setingkat eselon IIa yang membawahi satu eselon IIIa, yaitu Bidang

Pengelolaan Penelitian, dan satu eselon IVa, yaitu Subbagian Tata Usaha. Selain itu

Kepala Pusat juga membawahi langsung kelompok penelitian (Keltian) yang dikoordinir

oleh seorang ketua kelompok penelitian. Struktur demikian diharapkan dapat

mensinergikan semua potensi yang ada dalam menjalankan tugas dan fungsi P2 FISIKA-

LIPI. Bagan struktur organisasi P2 FISIKA-LIPI ditampilkan pada gambar 1.1.

Gambar 1.1 Struktur organisasi P2 FISIKA-LIPI

Kepala Pusat Penelitian Fisika : Dr. Rike Yudianti

Kepala Bidang Pengelolaan Penelitian : Andi Suhandi, M.Si

Kepala Subbagian Tata Usaha : Arif Nurhakim, S.Sos

Page 9: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

9

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Gambar 1.2 Gedung dan lingkungan P2 FISIKA-LIPI di Serpong.

1.1.3. SUMBER DAYA MANUSIA

Per 30 Juni 2019 P2 FISIKA-LIPI memiliki SDM sebanyak 105 orang dengan

distribusi 55 orang peneliti, 23 orang fungsional umum, 16 orang pegawai pelajar, 3

orang perekayasa, 4 orang teknisi litkayasa, 3 orang structural, dan 1 orang arsiparis. Dari

komposisi SDM hasil redistribusi, diperoleh rasio peneliti/perekayasa dan tenaga

pendukung adalah 88% : 17 %.

Page 10: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

10

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Profil SDM P2 FISIKA-LIPI hasil redistribusi sampai Triwulan II ditampilkan pada

Gambar 1.3.

Gambar 1.3 Profil SDM P2 FISIKA-LIPI Per 30 Juni 2019

Untuk penguatan fokus riset, P2 FISIKA-LIPI membagi peneliti-perekayasa ke

dalam beberapa kelompok penelitian (Keltian) berdasarkan bidang keilmuan dan topik

riset. Keltian tersebut terbagi dalam dua bidang besar yaitu Bidang Teknik Material dan

Bidang Fisika Terapan.

Keltian Bidang Teknik Material terdiri dari:

1. Keltian Material Nano Magnetik

2. Keltian Material Berketahanan Tinggi (High Resistant Materials)

3. Keltian Baterai Lithium dan Superkapasitor

4. Keltian Teknologi Fuel Cell dan Hidrogen

Keltian Bidang Fisika Terapan terdiri dari:

1. Keltian Laser

2. Keltian Fisika Komputasi

3. Keltian Fisika Teori Energi Tinggi

Page 11: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

11

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

4. Keltian Optoelektronik

5. Keltian Fisika Tektonik

1.1.4. SARANA DAN PRASARANA

Untuk melaksanakan tugas dan fungsi, P2 FISIKA-LIPI dilengkapi dengan sarana

dan prasarana yang terdiri dari gedung kantor, laboratorium, peralatan laboratorium,

dan sarana umum lainnya. Gedung yang digunakan, yaitu Gedung 440-442, merupakan

gedung milik RISTEK/PUSPIPTEK dengan luas bangunan mencapai 9000 m2. Gedung

tersebut digunakan sebagai laboratorium dan kantor administrasi. Laboratorium yang

dimiliki P2 FISIKA-LIPI terdiri dari :

1. Laboratorium Material Maju

2. Laboratorium Laser

3. Laboratorium Optoelektronika

4. Laboratorium Fisika Tektonik

5. Laboratorium Baterai Lithium

6. Laboratorium Fuel Cell

7. Laboratorium Magnet

8. Laboratorium Kimia (baru)

9. Laboratorium Metalografi (baru)

Page 12: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

12

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

(a) Laboratorium Kimia (baru)

(c) Fasilitas keselamatan dalam Lab Kimia,

emergency shower dan eye wash

(b) Laboratorium Metalografi (baru)

(d) Lemari pendingin khusus bahan kimia

Gambar 1.4 Fasilitas laboratorium baru tahun 2019 P2 FISIKA-LIPI. Laboratorium Kimia dengan

perlengkapan modern dan Laboratorium Metalografi yang akan dilengkapi peralatannya dalam paket pengadaan tahun 2019

Untuk mewujudkan moto “Menjadi pusat penelitian yang mendunia dan

memasyarakat”, mulai tahun 2012 P2 FISIKA-LIPI berusaha untuk memfokuskan pada

peningkatan sarana dan prasarana penelitian. Banyak peralatan baru telah diadakan

melalui anggaran DIPA P2 FISIKA-LIPI maupun bantuan dari RISTEK. Sebagian besar

Page 13: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

13

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

peralatan baru tersebut difokuskan untuk sarana prasana bidang riset material maju,

antara lain : Dual-detector Focused Ion Beam (FIB), Femto Second Laser, Transmission

Electron Microscope (TEM), Scanning Electron Microscope (SEM), X-ray Diffraction,

Optical Spectrum Analyzer, RF Spectrum Analyzer, Fourier Transform Infra Red (FTIR),

Particle Size Analyzer (PSA), laser Nd-YAG, Opthamic System, Microscope Optic, Hardness

Tester, Vibrating Sample Magnetometer (VSM), Resitivity Meter, Jet Mill, alat fabrikasi

baterai lithium ion, Raman Spectroscopy - Horiba, Spark Plasma Sintering - Fuji, Cutting

Machine - Heiwa, Planetary ballmill dan Grinding/Polisher Machine - Restch, Grinding

Polishing Machine - Labopol 30 - STRUER, Tube Furnace dan Glove box – MTI.

Pada tahun 2018, P2 FISIKA-LIPI juga melengkapi diri dengan membangun

infrastruktur ruangan laboratorium baru yang modern. Ada 2 laboratorium baru yang

menjadi objek, dari merenovasi dan mengubah peruntukan ruangan lama, yaitu

Laboratorium Spektroskopi dan Laboratorium Kimia. Khusus Laboratorium Kimia

pekerjaan baru selesai pada tahun 2019 (Gambar 1.4 a,b,d). Laboratorium Kimia tersebut

dilengkapi dengan furniture modern dan alat-alat proses standard antara lain fume hood,

captair, lemari bahan kimia khusus bahan asam kuat, lemari pendingin bahan kimia,

pemurnian air, hotplate stirrer, oven, timbangan digital, dll. Laboratorium kimia ini juga

dilengkapi peralatan keselamatan berupa emergency shower dan eye wash.

Awal tahun 2019, P2 FISIKA-LIPI juga melakukan renovasi 1 buah ruangan lama

untuk dijadikan Laboratorium Metalografi baru (Gambar 1.4 b). Laboratorium tersebut

direncanakan akan dilengkapi dengan sarana prasarana modern mulai dari furniture

hingga peralatan di dalamya. Contoh peralatan yang sudah diserahterimakan ke P2

FISIKA-LIPI adalah Struers Citovac Vacuum Impregnation. Peratan lain yang terkait

dengan kegiatan metalografi yang sudah beroperasi hasil pengadaan tahun 2019 adalah

Keyence 3D Optical Microscope dan Jenco Metallurgical Microscope (Gambar 1.5).

Dengan kondisi tersebut di atas, P2 FISIKA-LIPI telah menjadi pusat penelitian

dengan peralatan karakterisasi material terlengkap di Indonesia. Infrastruktur riset yang

lengkap dan didukung oleh kompetensi SDM yang handal merupakan potensi bagi P2

FISIKA-LIPI untuk mewujudkan impian P2 FISIKA-LIPI menjadi institusi riset di bidang fisika

dan material berkelas dunia.

Page 14: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

14

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Gambar 1.5. Beberapa peralatan baru sarana penelitian di P2 FISIKA-LIPI : Struers Citovac Vacuum Impregnation, Struers Mounting Machine, Vacuum Chamber for LIBS, Chemical Storage, Keyence 3D Optical Microscope dan Jenco Metallurgical Microscope

Page 15: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

15

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

1.1.5. Anggaran Pagu anggaran yang dimiliki P2 FISIKA-LIPI pada tahun 2019 bersumber dari APBN,

yaitu DIPA LIPI sebesar Rp. 16.138.227.000,-. Pagu anggaran tersebut digunakan untuk

membiayai kegiatan operasional dan pemeliharaan kantor, kegiatan tematik (penelitian

dan penguatan kompetensi), pembangunan/renovasi gedung, dan kegiatan PNBP. Porsi

anggaran paling besar digunakan untuk pembangunan infrastruktur dan perawatan

sarana penelitian dan penguatan kompetensi yaitu sebesar 77,46%. Sedangkan untuk

pembayaran gaji dan tunjangan pegawai dilakukan oleh LIPI secara terpusat melalui DIPA

Sekretariat Utama (Settama-LIPI). Sampai dengan triwulan II ini telah dilakukan dua kali

revisi, yaitu mengubah nomenklatur komponen dan pergeseran akun dalam komponen.

Revisi tersebut tidak mengubah komposisi pagu pada seluruh komponen.

Tabel 1.1 Anggaran DIPA P2 FISIKA-LIPI Tahun 2019

Kode Kegiatan Pagu Anggaran (Rp) Persentase (%)

Penelitian dan Penguatan Kompetensi 11.500.000.000 71,26

3406.001 Produk alat proses untuk membuat

material EBT

5.000.000.000

3406.005 Alat Pengujian Cepat Kandungan

Toksik Pada Pangan

6.500.000.000

Non PNBP (Rupiah Murni) 5.974.105.000

PNBP 525.895.000

3406.951 Layanan Sarana dan Prasana Internal 1.000.000.000 6,20

Pembangunan/renovasi gedung 1.000.000.000

3406.994 Layanan Perkantoran 3.638.227.000 22,54

Operasional dan pemeliharaan kantor 3.638.227.000

Jumlah 16.138.227.000 100

Selain bersumber dari DIPA LIPI, P2 FISIKA-LIPI juga mendapat pendanaan dari

pihak eksternal LIPI, yaitu Kemenristekdikti, yang digunakan untuk kegiatan penelitian.

Pendanaan tersebut melalui mekanisme Insinas, Program pengembangan Teknologi

Industri (PPTI), Pendanaan Penguatan Inovasi Industri, dan Pusat Unggulan Iptek (PUI).

Pada Pendanaan Penguatan Inovasi Industri posisi P2 FISIKA-LIPI adalah sebagai mitra

sedangkan pengusul dari pihak lain. P2 FISIKA-LIPI juga mendapat dana dari Korea

Institute of Materials Science (KIMS) melalui mekanisme kerjasama penelitian yang

Page 16: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

16

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

dilakukan sejak tahun 2018. Pada tahun kedua ini P2 FISIKA-LIPI kembali mendapatkan

pendanaan dari KIMS. Kegiatan yang didanai dari eksternal dapat dilihat pada Tabel 1.2.

Tabel 1.2 Daftar Kegiatan Penelitian yang Dibiayai dari Pendanaan Eksternal

No Judul Kegiatan Bidang Penanggungjawab Pagu (Rp)

INSINAS

Gelombang I 1.555.500.000

1 Pengembangan Sistem Pengujian Cepet Deteksi Residu Pestisida Antraquinon dan Deltametrin dalam Minuman Fungsional Berbahan Baku Teh Dengan Teknik Surface Enhanchement Raman Scattering (Sers)

Pangan dan Pertanian

Affi Nur Hidayah 203.000.000

2 Pengembangan Sistem Uji Cepat dan Mudah Kandungan Residu Pestisida Golongan Pyrethroid dalam Produk Kakao Terfermentasi dengan Teknik Laser Included Breakdown Spectroscopy (LIBS)

Pangan dan Pertanian

Muhandis Shiddiq 207.500.000

3 Active Packaging Berbasis Material Nanopartikel Zno Untuk Produk Minuman Sehat Berserat Tinggi

Pangan dan Pertanian

Nurfina Yudasari 290.000.000

4 Pengembangan Teknologi Pengolahan Sumber Daya Bijih Mangan Menjadi Produk Turunan Mangan Dalam Mendukung Industri Nasional

Material maju Nurul Taufiqu Rochman

380.000.000

5 Pengujian Kualitas Bechedemer (Teripang) dan Olahannya sebagai Bahan dan Produk Pangan Fungsional dengan Metode Pencitraan Hiperspektral

Pangan dan Pertanian

Sigit Arianto 180.000.000

6 Investigasi Karakteristik Struktur Kerak Bumi Di Pulau Jawa Bagian Barat Berdasarkan Data Receiver Function Untuk Mitigasi Bencana Kegempaan

Kebencanaan Titi Anggono 105.000.000

7 Pengembangan Struktur Spinel Lithium Titanat (Lixtiyoz) Dan Karbon Mesopori Berbasis Biomassa Sebagai Elektroda Anoda/Katoda Dalam Aplikasi Kapasitor Ion Lithium

Material Maju Wahyu Bambang Widayanto

190.000.000

Gelombang 2 350.000.000

Page 17: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

17

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

8 Pengembangan Sistem Pengujian Cepat Vitamin dengan Teknik Laser Fotoluminesensi pada Buah Pisang dan Manggis

Material Maju Isnaeni 170.000.000

9 Sistem NUV-NIR Machine Vision LED Multispektral Untuk Inspeksi Kualitas Secara Otomatis Pada Produk Pangan (Buah Manggis) Berbasis Teknologi Deep Extreme Learning Machine

Material Maju Mohamad Imam Afandi

180.000.000

Program Pengembangan Teknologi Industri (PPTI)

Gelombang I 1.101.000.000

1 Pengembangan Manufaktur Turbin Angin 1 Kwatt

Energi Agus Sukarto Wismogroho

351.000.000

2 Pengembangan Teknologi Produksi Mesin Nanobubble Dan Uji Implementasi Pada Budidaya Udang Vaname

Pangan Nurul Taufiqu Rochman

450.000.000

3 Pengembangan Laser Co2 Untuk Industri

Transportasi Maria M. Suliyanti 300.000.000

Gelombang II 1.460.000.000

4 Pengembangan Lithium Superkapasitor dari Bahan sampai Sel untuk Percepatan Pengisian Kendaraan Listrik

Energi Bambang Prihandoko

290.000.000

5 Pengembangan Teknologi Produksi Nanopartikel Emas sebagai Bahan Baku Kosmetik Kecantikan

Material Maju dan Bahan Baku

Isnaeni 300.000.000

6 Pengembangan Teknologi Powderisasi Timah Lokal dengan Metode Atomisasi untuk Produk Pasta Solder Elektronika

Material Maju dan Bahan Baku

Didik Aryanto 270.000.000

7 Pengembangan Industri Nasional dalam Sistem Pengukur Hidrometeo Melalui Produksi Kalibrator Pengukur Curah Hujan Berbasis Web

Teknologi Informasi dan Komunikasi

Sensus Wijanarko 350.000.000

8 Pengembangan Bubuk Zinc Logam Lokal untuk Bahan Aktiv Cat Protektif Maritim

Transportasi Bambang Hermanto 250.000.000

Pendanaan Penguatan Inovasi Industri 600.000.000

1 Produksi Sel Baterai Lithium Merah Putih

Energi PT.Hikari Solusindo Sukses

600.000.000

Pusat Unggulan Iptek (PUI) 2019 118.000.000

1 PUI Material Ionic Baterai dan Fuel cell

Dr. Bambang Prihandoko

118.000.00

Pendanaan Luar Negeri 180.000.000

1. Pembuatan fiber nanokomposit dari carbon nanotube (CNT)

Rike Yudianti 180.000.000

Page 18: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

18

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

dengan polivinil alkohol (PVA) menggunakan metode wet spinning

Total Dana Eksternal Tahun 2019 5.364.500.000

Page 19: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

19

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

BAB II

TARGET DAN CAPAIAN KINERJA

2.1. Target dan Capaian Kinerja Triwulan II

Laporan kinerja merupakan bentuk akuntabilitas dan pertanggungjawaban atas

pelaksanaan tugas dan fungsi serta penggunaan anggaran DIPA. Kinerja diukur

berdasarkan indikator kinerja yang telah ditetapkan dalam Penetapan Kinerja (PK) di awal

tahun anggaran. Pada laporan ini disampaikan akuntabilitas kinerja yang dicapai sampai

dengan Triwulan II tahun 2019.

Kinerja P2 FISIKA-LIPI diukur berdasarkan indikator-indikator kinerja untuk

mendukung pencapaian sasaran strategis LIPI. Berdasarkan dokumen Penetapan Kinerja

yang telah ditandatangani, pada tahun 2019 P2 FISIKA-LIPI berkomitmen untuk

mendukung sasaran strategis:

1. Meningkatnya kontribusi LIPI terhadap daya saing bangsa berbasis hasil

penelitian,

2. Meningkatnya jejaring dan kerjasama ilmiah nasional dan internasional yang

berkualitas dan saling menguntungkan,

3. Meningkatnya pengembangan kompetensi SDM penelitian Indonesia

Secara keseluruhan target kinerja P2 FISIKA-LIPI tahun 2019 tercantum dalam Penetapan

Kinerja pada Lampiran I.

P2 FISIKA-LIPI telah menetapkan target pencapaian kinerja untuk setiap triwulan.

Pencapaian tersebut dipantau dan dievaluasi secara periodik untuk mengetahui proses

pelaksanaan kegiatan dan kendala yang mungkin terjadi. Target dan capaian PK sampai

dengan Triwulan II dapat dilihat pada Tabel 2.1.

Page 20: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

20

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Tabel 2.1 Target dan Capaian PK s.d Triwulan II

No Sasaran Strategis Indikator Kinerja Satuan Target 2019

s.d Triwulan II

Target Capaian %

1 Meningkatnya kontribusi LIPI terhadap daya saing bangsa

- Jumlah buku yang diterbitkan

Buku 1 0 0 0

- Jumlah publikasi di jurnal ilmiah (status min. accepted paper)

Artikel 70 10 36 360

- Jumlah publikasi di prosiding ilmiah (status min. accepted paper)

Artikel 50 10 49 490

- Jumlah HKI non KTI terdaftar (tahun terdaftar)

Buah 17 7 8 114,3

- Jumlah mahasiswa bimbingan (TA)

Orang 60 20 15 75

2 Meningkatnya jejaring dan kerjasama ilmiah nasional dan internasional yang berkualitas dan saling menguntungkan

- Jumlah dukungan untuk pertemuan ilmiah yang diselenggarakan mitra (sbg pembicara tamu,reviuwer, OC - SC, supporting)

Kali 30 10 49 490

- Jumlah partisipasi dalam pertemuan nasional - internasional

Kali 25 5 5 100

3 Meningkatnya pengembangan kompetensi SDM penelitian Indonesia

- Jumlah peneliti terindeks h-index (min h-1)

Orang 60 57 57 100

Rata-rata Capaian 216,2

Secara umum, rata-rata pencapaian kinerja P2 FISIKA-LIPI pada Triwulan II

berdasarkan target yang telah ditetapkan untuk Triwulan II adalah 216,2%. Pencapaian

tertinggi diperoleh dari indikator kinerja jumlah dukungan untuk pertemuan ilmiah yang

diselenggarakan mitra dan jumlah publikasi di prosiding ilmiah, yaitu 490%. Sedangkan

indikator yang capaiannya belum mencapai target Triwulan II adalah jumlah mahasiswa

bimbingan tugas akhir (TA) sebesar 75%. Pada Triwulan II ini belum ada target untuk

menghasilkan buku yang diterbitkan. Buku ditargetkan akan dicapai pada akhir tahun

Page 21: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

21

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

karena penyusunan buku membutuhkan kolaborasi dengan pihak penerbit sehingga

membutuhkan waktu yang panjang untuk sampai diterbitkan.

Adapun evaluasi dan analisis capaian kinerja masing-masing sasaran strategis

dapat dijelaskan sebagai berikut:

Sasaran Strategis 1 : Meningkatnya kontribusi LIPI terhadap daya saing bangsa berbasis

hasil penelitian bidang teknik

Sasaran strategis ini diukur dari indikator berupa buku yang diterbitkan, publikasi

di jurnal dan prosiding ilmiah, Hak Kekayaan Intelektual (HKI) non KTI yang terdaftar, dan

mahasiswa bimbingan TA. Bila dibandingkan dengan target sampai dengan Triwulan II,

capaian publikasi di jurnal dan prosiding cukup tinggi. Jumlah publikasi di jurnal ilmiah

dihasilkan sebanyak 36 jurnal dari target 10 jurnal, atau tercapai 360%. Capaian publikasi

di prosiding ilmiah mencapai 490%, yaitu 49 prosiding dari target 10 prosiding. Namun

bila dibandingkan dengan target tahunan, capaian publikasi sampai Triwulan II ini belum

melebihi total publikasi yang ditargetkan, yaitu 70 jurnal dan 50 prosiding. Persentase

capaian terhadap target tahunan adalah 51,4% untuk jurnal dan 98% untuk prosiding.

Rincian data publikasi jurnal dan prosiding ditampilkan dalam Lampiran 2.

Salah satu faktor penyebab tingginya angka capaian Triwulan II tersebut adalah

terbitnya prosiding internasinal dari Konferensi Internasional Bidang Fisika – ISFAP 2018.

Kegiatan ISFAP telah menjadi wadah rutin bagi peneliti P2 FISIKA-LIPI untuk bisa

mempublikasikan hasil penelitiannya. Umumnya, pada saat melakukan perencanaan

tahunan, publikasi direncanakan akan banyak dihasilkan pada akhir tahun mengingat

hasil kegiatan penelitian sebagai bahan publikasi baru dapat diketahui hasilnya pada

akhir tahun. Penulisan karya tulis ilmiah hingga publikasi itu berstatus accepted bisa

memakan waktu beberapa bulan, bahkan bisa lebih lama untuk jurnal internasional.

Sehingga output capaiannya dihasilkan pada tahun berikutnya. Faktor lain yang

mendukung tingginya capaian publikasi sampai Triwulan II adalah banyaknya dana riset

dari eksternal pada tahun 2018 yang pengadaan bahannya tepat waktu, sehingga

pelaksanaan penelitiannya berjalan lancar, hasil publikasinya lebih banyak.

Indikator berupa HKI non KTI yang diukur adalah paten. Paten merupakan hak

eksklusif yang diberikan oleh negara kepada inventor atas hasil invensinya di bidang

teknologi untuk jangka waktu tertentu. Paten sudah terdaftar sampai dengan Triwulan II

Page 22: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

22

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

sebanyak 8 paten dari target 7 paten, atau 114,3%. Namun bila dibandingkan dengan

total target 1 tahun, capaian sampai Triwulan II belum melebihi target tahunan. Faktor

yang mendukung tingginya capaian HKI terdaftar pada Triwulan II ini adalah kontinuitas

kegiatan penelitian di P2 FISIKA-LIPI dari tahun ke tahun sehingga output penelitian terus

berkelanjutan dan dapat didaftarkan paten pada pertengahan tahun berjalan. Selain 8

paten terdaftar juga diperoleh 1 paten yang didaftarkan tahun 2015 telah tersertifikasi

pada Triwulan II 2019 ini. Daftar paten yang telah terdaftar/tersertifikasi sampai dengan

Triwulan II ditampilkan pada Tabel 2.2.

Tabel 2.2 HKI non KTI (Paten) Terdaftar/Tersertifikasi

No Nama Paten No. Identitas Inventor

1 Sensor Pengukur Berat Berbasis Makrobending Fiber Optik http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201904351

P00201904351

Bambang Widiyatmoko, Dwi Bayuwati, Edi Kurniawan, Purwowibowo, Tatik Maftukhah, Suryadi, Mefina Yulias Rofianingrum, S.Si., M.T.

2 Metode pembuatan Lembaran Komposit Karbon Berpori dari Biomassa dan Produk Yang Dihasilkannya http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201902707

P00201902707

Nanik Indayaningsih,Fredina Destyorini,Deni Shidqi Khaerudini,Dita Rama Insiyanda,Henry Widodo,Yuyun Irmawati,Sunit Hendrana,Rike Yudianti,Nanik Indayaningsih,Yandri, Deni Shidqi Khaerudini, Andri Hardiansyah

3 Sensor Berat Berbasis Serat Optik Dengan Deformer Campuran Pasir Dan Karet Silikon http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201904060

P00201904060

Bambang Widiyatmoko,Dwi Bayuwati,Edi Kurniawan,Imam Mulyanto,Suryadi,Sensus Wijonarko,Mefina Yulias Rofianingrum

4 Alat Kalibrator Sensor Tipping Bucket Berbasis Web dengan Variasi Volume Air Tabung dan Metode Penggunaannya http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201904061

P00201904061

Tatik Maftukhah, Sensus Wijonarko, Bernadus Herdi Sirenden, Purwowibowo, Mohamad Imam Afandi, Imam Mulyanto, Dadang Rustandi

5 Metode Sistesis Nanopartikel Mangan Oksida Dari Bijih Mangan Secara Solvathermal http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P0020190181

P00201901812 Prof. Nurul Taufiqu Rochman, Retno Kusumaningrum, M.Sc.,Nanda Hendra Pratama, S.T.,Dwi Wahyu Nugroho, S.Si,Alfian Noviyanto, STP, Amd.,Muhamad Ikhlasul Amal,Wahyu Bambang

Page 23: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

23

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

2 Widayatno,Agus Sukarto Wismogroho,Ade Fitroturokhmah, M.Sc,Radyum Ikono, M.Eng

6 Metode Pembuatan Magnet Permamen SrFe₁₂O₁₉ dari Pasir Besi Alam http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=S00201902705

S00201902705 Eko Arief Setiadi, M.Sc, Prof. Drs. Perdamaian Sebayang, Prof. Dr. Masno Ginting, Dr. Anggito P. Tetuko, Dr. With a Berlian, Ir. Muljadi, M.Si, Nining Sumawati Asri, M.Sc, Candra Kurniawan, M.Si, Ignu Priyadi, S.Si

7 Sistem dan Metode Pengolahan Air Dan Gas/Udara untuk Menghasilkan Gelembung Berukuran Mikro-Nanometer http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201903600

P00201903600 Prof. Nurul Taufiqu Rochman, Hardi Junaedi, S.T.P, Agus Dwiarto, S.T, Rizki Nugraha Saputra, S.Pi, Dedi Cahyadi, S.T.P,., M.T, Dwi Wahyu Nugroho, M.Si, Alfian Novianti, Ph.D, Radyum Ikono, M.Eng, Suryandaru, M.T, Dr. Wahyu Bambang Widayatno, Dr. Agus Sukarto Wismogroho

8 Alat Pelapis Celup dan Metode Penggunaannya http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201904961

P00201904961 Bambang Hermanto, M.Si, Dr. Toto Sudiro, Dr. Agus Sukarto Wismogroho, M.Eng, Marga Asta Jaya Mulya, S.T, Resetiana Dwi Desiati, S.T, Surip Kartolo

9 Metode Untuk Mendifusikan Unsur Dy ke Bagian Tepi Permukaan Dalam Magnet Nd2 Fe14B yang Terintegrasi Dengan Penyepuhan Elektrik Nikel http://intipdaqu.inovasi.lipi.go.id/paten/detailpatent?id=P00201503999

Paten Tersertifikasi IDP000050695

Didik Aryanto, Toto Sudiro, Kemas Ahmad Zaini Thosin, Perdamean Sebayang, Agus Sukarto Wismogroho

Jumlah mahasiswa yang telah selesai dibimbing Tugas Akhir (TA) sampai Triwulan

II sebanyak 15 orang dari 20 orang yang ditargetkan, atau tercapai 75%. Pembimbingan

mahasiswa adalah salah satu kontribusi P2 FISIKA-LIPI dalam meningkatkan pengetahuan

ilmiah masyarakat untuk meningkatkan daya saing bangsa berbasis hasil penelitian

bidang teknik. Meski Triwulan II belum mencapai target triwulan, diharapkan pada akhir

tahun dapat tercapai karena target ini merupakan target tahunan dan masih banyak

mahasiswa TA yang sedang dalam proses bimbingan. Target pembimbingan mahasiswa

erat hubungannya dengan periode pembelajaran di universitas sehingga capaian sangat

Page 24: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

24

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

tergantung dengan jadwal pembelajaran universitas asal masing-masing mahasiswa.

Daftar mahasiswa yang telah selesai dibimbing TA ditampilkan pada Tabel 2.3.

Tabel 2.3 Mahasiswa yang Telah Selesai Bimbingan Tugas Akhir

No Nama Mahasiswa Universitas

1 Mochammad Rizqi Murdhiansyah UNTIRTA

2 Desnia Lestari lnstitut Sains dan Teknologi Nasional

3 Raja Huttal Tumanggor Universitas Sumatera Utara

4 Yosua Alexandera Simanjuntak Universitas Sumatera Utara

5 Nelis Sa’adah Universitas Negeri Semarang

6 Rican Feri Sirait Universitas Sumatera Utara

7 Hanson Ronaldo Assalam Universitas Sumatera Utara

8 Chairul Zall Lubis Universitas Sumatera Utara

9 Lamhot Romida Samosir Universitas Sumatera Utara

10 Josua Rinaldi Sipayung Universitas Sumatera Utara

11 Ainun Noviyanti Zahroh Universitas Hasanudin

12 Rio R Tarigan Universitas Sumatera Utara

13 Matta Simamora Universitas Sumatera Utara

14 Kartini Yuliana Universitas Mataram

15 Nurhidayanti Universitas Mataram

Untuk buku yang diterbitkan belum menjadi target capaian pada Triwulan II,

sebagaimana dijelaskan sebelumnya.

Sasaran Strategis 2: Meningkatnya jejaring dan kerjasama ilmiah nasional dan

internasional yang berkualitas dan saling menguntungkan

Indikator kinerja untuk mencapai sasaran strategis ini adalah jumlah dukungan

untuk pertemuan ilmiah yang diselenggarakan mitra, antara lain sebagai pembicara

tamu, narasumber, reviewer, OC-SC, supporting, dll. Banyaknya undangan dalam

pertemuan ilmiah tersebut sebagai wujud dari pengakuan kolega terhadap kematangan

dan kompetensi peneliti P2 FISIKA-LIPI. Indikator kedua adalah jumlah partisipasi dalam

pertemuan nasional dan internasional yang membahas isu-isu penting terkait kebijakan

dalam ilmu pengetahuan dan teknologi.

Sampai dengan Triwulan II, peneliti P2 FISIKA-LIPI telah berkontribusi dalam 49

kali dukungan untuk pertemuan ilmiah, jauh melebihi target Triwulan II yang ditetapkan

yaitu 10 kali atau tercapai 490%. Bahkan capaian tersebut telah melebihi total target 1

Page 25: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

25

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

tahun yaitu 30 kali. Tingginya angka pencapaian ini merupakan indikasi cukup tingginya

popularitas Peneliti P2 FISIKA-LIPI dan pengakuan kapasitas/kepakaran mereka.

Dukungan pada pertemuan ilmiah sampai dengan Triwulan II dapat dilihat pada Lampiran

3.

Sementara partisipasi peneliti P2 FISIKA-LIPI dalam pertemuan nasional dan

internasional sampai dengan Triwulan II tercapai 5 kali sesuai dengan yang ditargetkan.

Pertemuan ilmiah tersebut terdiri dari 4 pertemuan internasional dan 1 tingkat nasional,

ditampilkan pada Tabel 2.4. Partisipasi peneliti P2 FISIKA-LIPI dalam pertemuan nasional

dan internasional ini merupakan salah satu kriteria kematangan dan kompetensi peneliti

dalam membahas isu-isu penting terkait kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di

bidang Fisika.

Tabel 2.4 Partisipasi dalam Pertemuan Ilmiah Nasional - Internasional

No Kegiatan Sebagai Personil

Triwulan I

1 Fulbright Research Presentation on

Control, Artificial Intelligence and

Software Engineering di Prasetiya

Mulya University Tangerang Selatan

Pemakalah/

Pembicara

Edi Kurniawan

Triwulan II

2 UKCC Catalysis Conference 2019 at

Holywell Park, Loughborough, UK Pemakalah Ferensa Oemry

3 The Education Conference 2019 - State

of Qatar Peserta Masno Ginting

4

12th International Symposium on

Modern Optics and Its Applications

(ISMOA) 2019 di Jakarta

Pemakalah

Kirana Yuniati Putri, Affi Nur

Hidayah, Josua Rinaldy

Sipayung

5

Joint Seminar on Theoretical

Condensed Matter Physics di

Universitas Indonesia Jakarta

Pemakalah Eddwi Hesky Hasdeo

Page 26: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

26

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Gambar 2.1 Peneliti P2 FISIKA-LIPI dalam berbagai pertemuan ilmiah. Searah jarum jam : Dr. Deni Shidqi Khaerudini, S.Si, M.Eng sebagai keynote speaker di SPH Lippo Karawaci, Affi Nurhidayah, S.Si sebagai pemakalah pada ISMOA 2019 di Jakarta, Dr. Ferensa Oemry menjalani post-doc di Diamond Light Source, Oxfordshire, UK

Page 27: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

27

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Sasaran Strategis 3 : Meningkatnya pengembangan kompetensi SDM penelitian

Indonesia

Indikator dari sasaran strategis ini adalah jumlah peneliti terindeks, yaitu memiliki

h-index minimal h-1. Pada Triwulan II belum terjadi peningkatan jumlah peneliti yang

memiliki h-index minimal h-1. Jumlah peneliti yang terindeks masih sama dengan akhir

tahun 2018, yaitu 57 orang. Target pada indikator ini direncanakan akan dicapai pada

Triwulan IV yaitu bertambah 3 orang menjadi 60 orang peneliti terindeks.

2.2. Capaian Lainnya

2.2.1. Kerjasama Penelitian

Kerjasama penelitian merupakan bentuk kolaborasi penelitian antara Pihak

Pertama dan Pihak Kedua dengan bidang tujuan yang sama untuk mendukung masing-

masing mitra sesuai rencana. Pada skema ini, kerjasama diwujudkan dalam bentuk

kolaborasi tim peneliti dengan topik penelitian yang dikerjakan dan memungkinkan untuk

dilakukan sharing pendanaan, pemakaian fasilitas laboratorium, peralatan dan lainnya

yang mendukung keberhasilan pelaksanaan penelitian. Sampai Triwulan II ini P2 FISIKA-

LIPI telah melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan 12 pihak dalam

negeri maupun luar negeri, terkait dengan litbang, alih tehnologi, dan pemanfaatan hasil

penelitian. Dua buah kerjasama dilakukan dengan mitra luar negeri yaitu Institute of

Phylogenomics and Evolution Korea Selatan dan ITM University Gwalior India. Daftar

kerjasama yang telah terjalin sampai dengan Triwulan II ditampilkan pada Tabel 2.5.

Tabel 2.5 Perjanjian Kerjasama P2 FISIKA s.d Triwulan II

No Nama mitra kinerjasama

Judul kerjasama LN/DN

NO PKS/MOU Fisika

Tgl Ttd/Tgl Berakhir

1 PT. International Chemical Industry

Pengembangan dan Perekayasaan Untuk Produksi Perakitan Sel/Baterai Litium

DN B-322/ IPT.1/KS/II/2019

15/02/2019 14/02/2020

2 Fakultas Teknik Universitas Lampung

Penelitian dan Pendidikan di Bidang Fisika dan Ilmu Material

DN B-347/IPT.1/KS/III/2019

01/03/2019 01/03/2021

3 Fakultas Teknik Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

Penelitian Material Untuk Penghasil Gas Hidrogen Berbasis Reaksi Hidrolisa dari Senyawa Hidrazin

DN B-356/IPT.1/KS/III/2019

06/03/2019 06/03/2022

Page 28: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

28

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

4 PT. Graphene Solusi Nagari

Alih Teknologi Perakitan Sel Baterai Lithium

DN B-258/ IPT.1/KS/II/2019

08/02/2019 09/02/2020

5 PT. Nanotech Natura Indonesia

Pengembangan Nanogold Sebagai Bahan Baku Produk Kosmetik

DN B-462/IPT/KS/III/2019

11/03/2019 11/03/2022

6 Fakultas Teknik Universitas Atmajaya

Penelitian dan Pendidikan di Bidang Fisika dan Ilmu Material

DN B-478/IPT.1/KS/III/2019

19/03/2019 19/03/2021

7 Balai Besar Industri Agro Kementerian Perindustrian

Kinerjasama Pemanfaatan Hasil Penelitian dan Pengembangan Iptek Industri Kemasan Aktif Produk Makanan

DN B-484 /IPT.1/KS/III/2019

20/03/2019 20/03/2022

8 PT. Galtra Budimah Sejahtera

Pemanfaatan Hasil Penelitian dan Pengembangan Iptek Industri Hilir Berbasis Zinc dan Pelapisan Logam Galvanizing

DN B-482/IPT.1/KS/III/2019

19/03/2019 19/03/2022

9 Institute of Phylogenomics and Evolution

Academic and Research Collaboration

LN B-2224/IPT.1/KS/X/2018

18/02/2019 18/02/2022

10 Departemen Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia

Penelitian Pengembangan Material Perovskite Berbasis Material Manganite AMnO3

(A=La, Ca, Ba, Sr, Ni) Untuk Aplikasi Magnetoresistive/Magnetocaloric Devices dan Aplikasi Sensor

DN B-463/IPT.1/KS/III/2019

15/03/2019 15/03/2020

11 ITM University Gwalior, India

Development On Science and Technology LN

5 years

12 PT Timah Industri Kerjasama Pengembangan Industri Hilir Berbasis Timah dan Uji Coba Produksi Produk Turunannya

DN

22/03/2019 22/03/2020

Page 29: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

29

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Gambar 2.2 Penandatangan Kerjasama dengan Departemen Fisika – FMIPA UI dan Penandatanganaan Kerjasama dengan BBIA Departemen Perindustrian

2.2.2. Kunjungan

Selain kegiatan penelitian, P2 FISIKA-LIPI juga menerima kunjungan dari berbagai

lembaga terkait. Kunjungan tersebut sebagai salah satu upaya P2 FISIKA-LIPI untuk

memberikan dukungan terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta

mendorong kolaborasi antar lembaga riset. Sampai dengan Triwulan II, P2 FISIKA-LIPI

telah menerima 14 kunjungan dari sekolah dan universitas.

Gambar 2.3. Kunjungan Mahasiswa Fisika Universitas Negeri Yogyakarta

Page 30: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

30

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Gambar 2.4. Kunjungan SMAIT Insan Mandiri Kelas XI IPA Bekasi

Gambar 2.5. Kunjungan Mahasiswa Universitas Airlangga Surabaya

2.2.3. Penghargaan SDM

Selain menghasilkan publikasi dan HKI, P2 FISIKA-LIPI juga memiliki peneliti-

peneliti berprestasi, yaitu:

1. Dr. Deni Shidqi Khaerudini, S.Si., M.Eng, mendapatkan ASEAN Science Diplomat

Award 2019.

2. Dr. Eddwi Hesky Hasdeo, S.Si., M.Sc., mendapatkan Toray Science and Technology

Award 2019 dan DAAD Research Stays for University Academics and Scientist.

3. Dr. Edi Kurniawan, S.T, M.Eng, mendapatkan Fulbright Visiting Scholar Award

Northern Arizona University, PHX, USA.

Page 31: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

31

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Gambar 2.6 Peneliti berprestasi P2 FISIKA-

LIPI Semester 1 2019. Searah jarum

jam : Dr. Edi Kurniawan, S.T, M.Eng –

Fulbright, Dr. Deni Sidqi Khaerudini,

S.Si, M.Eng – ASEAN, Dr. Eddwi

Heski Hasdeo, S.Si, M.Sc – Toray.

2.2.4. Layanan Pengujian

Laboratorium Pusat Penelitian Fisika (LPPF) LIPI selain digunakan untuk sarana

penelitian juga digunakan untuk pelayanan jasa pengujian dan karakterisasi sampel, baik

untuk pihak internal maupun pihak eksternal LIPI. Laboratorium yang dilengkapi dengan

instrumen yang canggih berjumlah 23 alat pengujian dimana ada 3 Laboratorium yang

telah terakreditasi KAN no. LP-1142-IDN, SNI ISO/IEC 17025:2017 yaitu alat XRD, SEM dan

FTIR. Hingga 30 Juni 2019, Pengujian sampel terbanyak di Pusat Penelitian Fisika LIPI ialah

XRD dengan total 383 sampel yang mayoritas dari Internal Fisika LIPI yaitu sejumlah 306

sampel pengujian. Sedangkan total sampel yang sudah diuji hingga akhir Juni 2019 adalah

1.346 buah. Fasilitas pengujian yang baru saja dibuka dan menjadi alat baru yang paling

modern adalah Raman Spektroskopi. Mesin ini telah menguji sebanyak 63 buah sampel

Page 32: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

32

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

dalam kurun waktu kurang dari 2 bulan sejak pertama kali dibuka untuk umum pada

bulan Mei 2019. Panjang gelombang yang tersedia adalah 532 nm dan 785 nm, sangat

cocok untuk berbagai penelitian dibidang material maju, farmasitika, kosmetik, biologi,

hingga penelitian batuan dan mineral.

Gambar 2.7 Sertifikat ISO 17025:2017 dan Raman Spektroskopi sebagai fasilitas pengujian terbaru

di P2 FISIKA-LIPI

2.3. Realisasi Anggaran

Secara keseluruhan, realisasi anggaran DIPA P2 FISIKA-LIPI pada Triwulan II

mencapai 28,32%. Penggunaan anggaran terbesar adalah untuk pengadaan infrastruktur,

penelitian dan penguatan kompetensi. Sedangkan bila dibandingkan dengan pagu

masing-masing kegiatan, tingkat penyerapan terbesar ada pada Layanan Sarana dan

Prasarana Internal yaitu pembangunan/renovasi gedung telah merealisasikan 99,67%

dari pagu anggarannya. Kegiatan renovasi gedung Laboratorium Metalografi dan

Laboratorium Kimia sudah selesai dilakukan.

Ada beberapa kendala yang menjadi penyebab rendahnya realisasi anggaran pada

Triwulan II ini. Kendala pertama adalah 2 kali gagal tender pada pengadaan barang modal

sehingga harus dilakukan tender ulang yang berakibat pada mundurnya pelaksanaan

pekerjaan. Kedua, terjadi addendum tender dan keterlambatan penyelesaian pekerjaan

yang meskipun masih sesuai kontrak, namun membuat anggaran direalisasikan lebih

lama. Beberapa pekerjaan yang bernilai besar akan selesai pada bulan Juli atau masuk

triwulan berikutnya. Selain kendala teknis tersebut juga terdapat anggaran yang

Page 33: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

33

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

diperuntukkan mendukung program kedeputian dan penggunaannya memerlukan

koordinasi dengan kedeputian sehingga memerlukan waktu lebih lama. Realisasi

anggaran seluruh kegiatan dapat dilihat pada Tabel 2.6.

Tabel 2.6 Realisasi Anggaran DIPA P2 FISIKA-LIPI s.d Triwulan II 2009

Kode Kegiatan Pagu Anggaran

(Rp)

Realisasi (Rp) Persentase

(%)

Penelitian dan Penguatan Kompetensi 11.500.000.000 2.060.666.711 17,92

3406.001 Produk alat proses untuk

membuat material EBT

5.000.000.000 1.350.530.200

3406.005 Alat Pengujian Cepat

Kandungan Toksik Pada Pangan

6.500.000.000 710.136.511

Non PNBP (Rupiah Murni) 5.974.105.000

PNBP 525.895.000

3406.951 Layanan Sarana dan Prasana

Internal

1.000.000.000 996.703.000 99,67

Pembangunan/renovasi gedung 1.000.000.000

3406.994 Layanan Perkantoran 3.638.227.000 1.512.796.238 41,58

Operasional dan pemeliharaan kantor 3.638.227.000

Jumlah 16.138.227.000 4.570.165.949 28,32

Selain dari dana DIPA LIPI, P2 FISIKA-LIPI juga mendapat anggaran yang bersumber dari

pendanaan eksternal, yaitu Kemenristekdikti melalui berbagai skema pendanaan. Dana

Insinas dan PPTI Gelombang I baru turun 70% dari pagu total. Sedangkan untuk

Gelombang II, hingga akhir Juni 2019 dana kegiatan belum turun. Realisasi dana eksternal

sampai Triwulan II secara keseluruhan ditampilkan pada Tabel 2.7.

Tabel 2.7 Realisasi Anggaran dari Pendanaan Eksternal

No Judul Kegiatan Penanggungjawab Pagu (Rp) Realisasi (Rp)

INSINAS

Gelombang I 1.555.500.000 Realisasi dari 70% pagu turun

1 Pengembangan Sistem Pengujian Cepet Deteksi Residu Pestisida Antraquinon dan Deltametrin dalam Minuman Fungsional Berbahan Baku Teh Dengan Teknik Surface

Affi Nur Hidayah 203.000.000 98.590.000

(69%)

Page 34: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

34

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Enhanchement Raman Scattering (Sers)

2 Pengembangan Sistem Uji Cepat dan Mudah Kandungan Residu Pestisida Golongan Pyrethroid dalam Produk Kakao Terfermentasi dengan Teknik Laser Included Breakdown Spectroscopy (LIBS)

Muhandis Shiddiq 207.500.000 23.681.750 (16%)

3 Active Packaging Berbasis Material Nanopartikel Zno Untuk Produk Minuman Sehat Berserat Tinggi

Nurfina Yudasari 290.000.000 138.909.000

(68%)

4 Pengembangan Teknologi Pengolahan Sumber Daya Bijih Mangan Menjadi Produk Turunan Mangan Dalam Mendukung Industri Nasional

Nurul Taufiqu Rochman

380.000.000 203.951.700

(77%)

5 Pengujian Kualitas Bechedemer (Teripang) dan Olahannya sebagai Bahan dan Produk Pangan Fungsional dengan Metode Pencitraan Hiperspektral

Sigit Arianto 180.000.000 38.680.000

(31%)

6 Investigasi Karakteristik Struktur Kerak Bumi Di Pulau Jawa Bagian Barat Berdasarkan Data Receiver Function Untuk Mitigasi Bencana Kegempaan

Titi Anggono 105.000.000 44.867.000

(61%)

7 Pengembangan Struktur Spinel Lithium Titanat (Lixtiyoz) Dan Karbon Mesopori Berbasis Biomassa Sebagai Elektroda Anoda/Katoda Dalam Aplikasi Kapasitor Ion Lithium

Wahyu Bambang Widayanto

190.000.000 79.863.100

(60%)

Gelombang 2 350.000.000

8 Pengembangan Sistem Pengujian Cepat Vitamin dengan Teknik Laser Fotoluminesensi pada Buah Pisang dan Manggis

Isnaeni 170.000.000 0

9 Sistem NUV-NIR Machine Vision LED Multispektral

Mohamad Imam Afandi

180.000.000 0

Page 35: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

35

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Untuk Inspeksi Kualitas Secara Otomatis Pada Produk Pangan (Buah Manggis) Berbasis Teknologi Deep Extreme Learning Machine

Program Pengembangan Teknologi Industri (PPTI)

Gelombang I 1.101.000.000 Realisasi dari 70% pagu turun

1 Pengembangan Manufaktur Turbin Angin 1 Kwatt

Agus Sukarto Wismogroho

351.000.000 170.712.000 (69%)

2 Pengembangan Teknologi Produksi Mesin Nanobubble Dan Uji Implementasi Pada Budidaya Udang Vaname

Nurul Taufiqu Rochman

450.000.000 234.054.000 (74%)

3 Pengembangan Laser Co2 Untuk Industri

Maria M. Suliyanti 300.000.000 113.873.950 (54%)

Gelombang II 1.460.000.000

4 Pengembangan Lithium Superkapasitor dari Bahan sampai Sel untuk Percepatan Pengisian Kendaraan Listrik

Bambang Prihandoko

290.000.000 0

5 Pengembangan Teknologi Produksi Nanopartikel Emas sebagai Bahan Baku Kosmetik Kecantikan

Isnaeni 300.000.000 0

6 Pengembangan Teknologi Powderisasi Timah Lokal dengan Metode Atomisasi untuk Produk Pasta Solder Elektronika

Didik Aryanto 270.000.000 0

7 Pengembangan Industri Nasional dalam Sistem Pengukur Hidrometeo Melalui Produksi Kalibrator Pengukur Curah Hujan Berbasis Web

Sensus Wijanarko 350.000.000 0

8 Pengembangan Bubuk Zinc Logam Lokal untuk Bahan Aktiv Cat Protektif Maritim

Bambang Hermanto

250.000.000 0

Pendanaan Penguatan Inovasi Industri 600.000.000

1 Produksi Sel Baterai Lithium Merah Putih

PT.Hikari Solusindo Sukses

600.000.000 0

Pusat Unggulan Iptek (PUI) 2019 118.000.00

Page 36: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

36

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

1 PUI Material Ionic (Material Penyimpan Energi)

Dr. Bambang Prihandoko

118.000.00 0

Pendanaan Luar Negeri 180.000.000

1. Pembuatan fiber nanokomposit dari carbon nanotube (CNT) dengan polivinil alkohol (PVA) menggunakan metode wet spinning

180.000.000 0

Total Realiasi Dana Eksternal 5.364.500.000 1.147.182.500

Page 37: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

37

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

BAB III

PENUTUP

3.1. Kesimpulan

Tingkat pencapaian kinerja P2 FISIKA-LIPI pada Triwulan II Tahun 2019 mencapai

rata-rata 216,2 % dari target sampai Triwulan II yang ditetapkan. Namun bila

dibandingkan dengan total target dalam 1 tahun, capaian tersebut belum memenuhi

target. Pemenuhan target kinerja sampai Triwulan II yang melebihi target disebabkan

oleh kemampuan dan kompetensi SDM P2 FISIKA-LIPI yang cukup tinggi di bidangnya.

Selain itu juga didukung oleh meningkatnya peranserta peneliti P2 FISIKA-LIPI melalui

sosialisasi kegiatan di berbagai media dan lembaga. Dengan capaian yang diperoleh

dapat dikatakan bahwa kinerja P2 FISIKA-LIPI pada Triwulan II ini sudah sangat baik.

Hampir semua indikator kinerja berkontribusi terhadap tingginya nilai capaian kinerja P2

FISIKA-LIPI pada Triwulan II.

Indikator kinerja yang masih perlu mendapat perhatian karena capaiannya di

bawah target adalah jumlah mahasiswa bimbingan TA. Target dengan capaian dibawah

100 % pada Triwulan II ini akan diupayakan dapat meningkat pada triwulan berikutnya

dan tercapai sampai akhir tahun. Masih banyak mahasiswa yang sedang dalam proses

bimbingan dan akan terus dipantau supaya dapat lulus bimbingan sesuai jadwal.

3.2. Saran

Meskipun hasil kinerja pada Triwulan II mencapai angka yang tinggi, harus tetap

dilakukan upaya pemantauan terhadap proses dan hasil pada setiap kegiatan. Sebab hasil

kinerja triwulan merupakan hasil antara yang belum tentu menggambarkan hasil kinerja

akhir. Hasil kinerja akhir akan diukur dari capaian kegiatan dibandingkan terhadap target

tahunan. Pemantauan juga penting dilakukan supaya kendala yang mungkin terjadi dapat

diatasi lebih cepat dan target kinerja secara keseluruhan dapat dicapai pada akhir tahun.

Page 38: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

38

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

LAMPIRAN I. Penetapan Kinerja 2019

Page 39: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

39

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Page 40: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

40

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

LAMPIRAN 2. Capaian Publikasi Ilmiah P2 FISIKA-LIPI s.d Triwulan II Tahun 2019

No. Judul dan penulis Publikasi JURNAL ILMIAH Triwulan I

1 Studi Awal Stuktur-Mikro dan Perilaku Oksidasi High Entropy Alloys MoCrFeSiB, MoCrFeSiMn, dan MoCrFeSiMnB Didik Aryanto ,Dr. Toto Sudiro ,Dr. Agus Sukarto Wismogroho M.Eng., Wahyu Bambang Widayatno S.Si.,Prof. Drs. Perdamean Sebayang M.Sc.,Prof. Drs. Perdamean Sebayang M.Sc.

Metalurgi (2018), Volume 33, No 3, Hal 135 - 144 ISSN / ISBN / IBSN : 2443-3926/ 135 - 144

2. Real-Time Frequency Tracking of an Electro-Thermal Piezoresistive Cantilever Resonator with ZnO Nanorods for Chemical Sensing Andi Setiono, Jiushuai Xu, Michael Fahrbach, Maik Bertke, Wilson Ombati Nyang’au, Hutomo Suryo Wasisto and Erwin Peiner

Chemosensors 2019, 7(1),2; DOI: https://doi.org/10.3390/chemosensors7010002 ISSN / ISBN / IBSN : 2227-9040

3. Properties of wear rate and electrical conductivity of carbon ceramic composites Dr. Ir. Nanik Indayaningsih M.Eng.,Agus Edy Pramono, Muhammad Zaki Nura, Johny Wahyuadi M.Soedarsono

Journal of Ceramic Processing Research ISSN / ISBN / IBSN : 1229-9162

4. Phase optimization of thermally actuated piezoresistive resonant MEMS cantilever sensors Andi Setiono, Michael Fahrbach, Jiushuai Xu, Maik Bertke, Wilson Ombati Nyang'au, Gerry Hamdana, Hutomo Suryo Wasisto, and Erwin Peiner

Journal of Sensors and Sensor Systems J. Sens. Sens. Syst., 8, 37-48, 2019 DOI: https://doi.org/10.5194/jsss-8-37-2019 ISSN / ISBN / IBSN : 2194-8771

5. Micromagnetic Study on the Magnetization Reversal of Barium Hexaferrite (BaFe12O19) Thin Film Candra Kurniawan S.Si.,Dede Djuhana, Dita Oktri

Makara Journal of Science DOI: https://doi/org/10.7454/mss.v22i4.9986 ISSN / ISBN / IBSN : e-ISSN 2356-0851; print ISSN 2339-1995

6. Magnetic and structural properties of M-type barium hexaferrites films with transition metal substitutions Candra Kurniawan S.Si.,Lin Huang, Iwan Sugihartono, Djati Handoko, Dong-Seok Yang, Erfan Handoko, Dong-Hyun Kim

Current Applied Physics DOI: https://doi.org/10.1016/j.cap.2018.12.008 ISSN / ISBN / IBSN : ISSN: 1567-1739 E-ISSN: 1567-1739

7. Jurnal Lokal: KARAKTERISASI SIFAT OPTIK C-DOTS DARI KULIT LUAR SINGKONG MENGGUNAKAN TEKNIK MICROWAVE, Dr. Isnaeni M.Sc., Liszulfah Roza

JURNAL TEKNOLOGI TECHNOSCIENTIA ISSN: 1979-8415 Vol. 11 No. 2 Februari 2019

8. Discrete Terminal Sliding Mode Repetitive Control for a Linear Actuator with Nonlinear Friction and Uncertainties

International Journal of Robust and Nonlinear Control

Page 41: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

41

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Dr. Edi Kurniawan S.T, M.Eng, Maria Mitrevska, Zhenwei Cao, Jinchuan Zeng, Zhihong Man

9 Rapid and low temperature synthesis of Ag nanoparticles on the ZnO nanorods for photocatalytic activity improvement Tio Mahardika, NurAjrina Putri, AnitaEka Putri, Vivi Fauzia, Liszulfah Roza, Iwan Sugihartono, Yuliati Herbani

Results in Physics DOI: https://doi.org/10.1016/j.rinp.2019.102209 ISSN / ISBN / IBSN : 2211-3797

10 Enhancement of carbon detection sensitivity in laser induced breakdown spectrocopy with low pressure ambient helium gas N.Idris a, M.Pardedeb, E.Jobiliongc, Z.S.Lied, R.Hedwigd, M.M.Suliyantie, D.P.Kurniawanf, K.H.Kurniawanf, ⁎,K.Kagawag,f,M.O.Tjiah,f

Spectrochimica Acta Part B 151 (2019)26-32 DOI: https://doi.org/10.1016/j.sab.2018.11.001

11 Effect of Calcination Temperature on Microsturctures, Magnetic Properties, and Microwave Absorption on BaFe11.6Mg0.2Al0.2O19 Synthesized From Natural Iron Sand Candra Kurniawan S.Si., Anggito Pringgo Tetuko M.Eng.,Prof. Dr. Masno Ginting M.Sc.,Prof. Drs. Perdamean Sebayang M.Sc.,Prof. Dr. Masno Ginting M.Sc., Eko Arief Setiadi M.Sc., Ignu Priyadi

Case Studies in Thermal Engineering DOI: https://doi.org/10.1016/j.csite.2019.100393 ISSN / ISBN / IBSN : 2214-157X

12 Comparative Study of Bacterial Cellulose Film Dried Using Microwave and Air Convection Heating Indriyati M.Eng., Yuyun Irmawati S.Si.,Tita Puspitasari

Journal of Engineering and Technological Sciences DOI: http://dx.doi.org/10.5614%2Fj.eng.technol.sci.2019.51.1.8 ISSN / ISBN / IBSN : 2337-5779

Triwulan II 13 The Main Purpose for The Application of Double Layer

Tipping Bucket Sensors in Rainfall Measurements Sensus Wijonarko

Jurnal Instrumentasi DOI: http://dx.doi.org/10.14203/instrumentasi.v41i2.114 http://jurnalinstrumentasi.metrologi.lipi.go.id/index.php/ji/article/view/114

14 The H-infinity Robust Control for Optimization on Low Water Flow Application Jalu Ahmad Prakosa,Anastasia D. Stotckaia

Journal of Advanced Research in Dynamical and Control Systems (Q4), Volume 11, 04-Special Issue 2019, Pages: 1995-2006 ISSN: 1943-023X http://www.jardcs.org/abstract.php?id=720

15 Experimental Studies of Adaptive Control to Stabilize the Automatic Unmanned Mini Quad Rotor Helicopter Position Jalu Ahmad Prakosa,Victor B. Vtorov

Journal of Advanced Research in Dynamical and Control Systems (Q4), Volume 11, 04-Special Issue 2019, Pages: 1983-1994 ISSN: 1943-023X

Page 42: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

42

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

http://www.jardcs.org/abstract.php?id=719

16 Synthesis and Electrochemical Performance of α-Fe2O3 Nano Ellipse as Anode for Lithium-Ion Batteries Lukman Noerochim , Eriek Aristya , Diah Susanti, Firman Mangasa Simanjuntak , Tubagus Noor Rohmannudin

Asian Journal of Chemistry; Vol. 31, No. 2 (2019), 487-492 DOI : /10.14233/ajchem.2019.21629 https://doi.org/10.14233/ajchem.2019.21629

17 The Effect of Poly (Ethylene Gylcol) on The Photoluminescence Properties of Carbon Dots from Cassava Peels Synthesized by Hydrothermal Method Isnaeni, Permono Adi Putro, Liszulfah Roza

SPEKTRA: Jurnal Fisika dan Aplikasinya Volume 4, Issue 1, April 2019 DOI : doi.org/10.21009/SPEKTRA http://journal.unj.ac.id/unj/index.php/spektra/issue/view/899

18 Analysis of the Physical, Mechanical, and Magnetic Properties of Hard Magnetic Composite Materials NdFeB Made Using Bakelite Polymers Ramlan, Priyo Sardjono, Muljadi, Dedi Setiabudidaya; Fakhili Gulo

Journal of Magnetics 24(1), 39-42 (2019) ISSN (Print)1226-1750, ISSN (Online)2233-6656 DOI : 10.4283/JMAG.2019.24.1.039 https://doi.org/10.4283/JMAG.2019.24.1.039

19 Data Fusion Method Based on Adaptive Kalman Filtering Bernadus Herdi Sirenden

Makara Journal of Technology, Vol 23, No 1, 2019 DOI : 10.7454/mst.v23i1.3432 http://journal.ui.ac.id/technology/journal/article/view/3432

20 APPLICATION OF SULFONATED POLYSTYRENE IN POLYMER ELECTROLYTE FUEL CELL Sunit Hendrana, Erwin, Krisman, Syakbaniah, Isna’im, Yusmeri, Neti Satria, Tri Susilawati, Sudirman

Jurnal Sains Materi Indonesia, tahun 2018, bulan Oktober Vol 20 No 1, halaman 44-49 DOI : 10.13140/RG.2.2.17733.9166 http://jurnal.batan.go.id/index.php/jsmi/article/view/5406/pdf

21 Luminescence Properties of Carbon Dots Synthesis from Sugar for Enhancing Glows in Paints Isnaeni,Isnaeni,D Tahir, Fatimah

Materials Research Express, 2019 https://doi.org/10.1088/2053-1591/ab2bb7 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/2053-1591/ab2bb7

22 Optimal band gap for improved thermoelectric performance of two-dimensional Dirac materials Eddwi Hesky Hasdeo,Muhammad Yusrul Hanna,Ahmad Ridwan Tresna Nugraha,Lukas P. A. Krisna, Bobby E. Gunara, Nguyen T. Hung

Journal of Applied Physics

23 High electrochemical performance of Li4Ti5O12/C synthesized by ball milling and direct flaming of acetylene gas as anode for lithium-ion battery Bambang Prihandoko,Slamet Priyono,Lukman Noerochim, Amalia Ma’rifatul Maghfiroh, Widyastuti, Diah Susanti

ionics 2019 DOI : https://doi.org/10.1007/s11581-019-03084-4 https://link.springer.com/article/10.1007/s11581-019-03084-4#citeas

Page 43: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

43

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

24 Characterization of disintegrated bacterial cellulose nanofibers/PVA bionanocomposites prepared via ultrasonication Hairul Abral, Kadriadi, Melbi Mahardika, Dian Handayani, Ahmad Novi Muslimin

International Journal of Biological Macromolecules 135 (2019) 591–599 https://doi.org/10.1016/j.ijbiomac.2019.05.178

25 A simple method for improving the properties of the sago starch films prepared by using ultrasonication treatment, Food Hydrocolloids Hairul Abral, Azmi Basri, Faris Muhammad, Yuzalmi Fernando, Fadli Hafizulhaq, Melbi Mahardika, SM Sapuan, RA Ilyas, Ilfa Stephane

Food Hydrocolloids, Volume 93, August 2019, Pages 276-283 DOI : doi.org/10.1016/j.foodhyd.2019.02.012 https://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S0268005X1831539X

26 Characterization of PVA/cassava starch biocomposites fabricated with and without sonication using bacterial cellulose fiber loadings Hairul Abral, Angga Hartono, Fadli Hafizulhaq, Dian Handayani, Obert Pradipta

Carbohydrate Polymers 206 (2019) 593–601 DOI : doi.org/10.1016/j.carbpol.2018.11.054 https://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S0144861718313882

27 Comparative Study of the Physical and Tensile Properties of Jicama (Pachyrhizus erosus) Starch Film Prepared Using Three Different Methods Hairul Abral, Riyan Soni Satria, Melbi Mahardika, Fadli Hafizulhaq, Jon Affi, Mochamad Asrofi, Dian Handayani, Salit M Sapuan, Ilfa Stephane, Ahmad Novi Muslimin

Starch - Stärke 2019, 71, 1800224 DOI : DOI: 10.1002/star.201800224 https://onlinelibrary.wiley.com/doi/abs/10.1002/star.201800224?af=R

28 The Study of the Optical Properties of C60 Fullerene in Different Organic Solvents Isnaeni,Yuliati Herbani,Teguh Endah Saraswati, Umam Hasan Setiawan

OPENCHEM-D-18-00362R (in press)

29 Deposisi Lapisan Fe-Si-Al-Mg Pada Baja Karbon dengan Teknik Pemaduan Mekanik Toto Sudiro,Bambang Hermanto,Lusita; Fiser Fahdiran

METALURGI MAJALAH ILMU DAN TEKNOLOGI, 2019, Vol 34, No 1 (2019): Metalurgi Vol. 34 No. 1 April 2019, Halaman 31-36 Serial Number : p-ISSN 0126-3188/e-ISSN 2443-3926 DOI : 10.14203/metalurgi.v34i1.465 http://ejurnalmaterialmetalurgi.com/index.php/metalurgi/article/view/465

30 Thermoelectric performance of monolayer InSe improved by convergence of multivalley bands Nguyen T. Hung, Ahmad Ridwan Tresna Nugraha, Teng Yang, Zhidong Zhang, Riichiro Saito

Journal of Applied Physics 125, 082502 (2019) DOI : 10.1063/1.5040752 https://aip.scitation.org/doi/full/10.1063/1.5040752

31 Selective microwave absorptionin Nd3+ substituted barium ferrite composites

Journal of Rare Earth Serial Number : ISSN 1002-0721 DOI : 10.1016/j.jre.2019.01.008

Page 44: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

44

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

W. Widanarto, S. Khaeriyah, S.K. Ghoshal, M. Effendi, W.T. Cahyanto

https://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S1002072118307804?via=ihub

32 Designing high-performance thermoelectrics in two-dimensional tetradymites Nguyen T. Hung, Ahmad Ridwan Tresna Nugraha, Riichiro Saito

Nano Energy 58, 743-749 (2019) DOI : 10.1016/j.nanoen.2019.02.015 https://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S2211285519301272

33 Intersubband plasmon excitations in doped carbon nanotubes Daria Satco, Ahmad Ridwan Tresna Nugraha, M. Shoufie Ukhtary, Daria Kopylova, Albert G. Nasibulin, Riichiro Saito

Physical Review B 99, 075403 (2019) DOI : 10.1103/PhysRevB.99.075403 https://journals.aps.org/prb/pdf/10.1103/PhysRevB.99.075403

34 FLYWHEEL AS THE KINETIC ENERGY STORAGE IN A GENERATOR SYSTEM: EXPERIMENTAL AND SIMULATION Ujang T Juliyana, Budi A Purwanto, Yurian A Andrameda

Teknologi Indonesia 41(1) 2018 : 1-7 Serial Number : ISSN 2303-1913 http://www.jti.lipi.go.id/index.php/JTI/article/view/529

35 Effect of Calcination Temperature on the Antibacterial Activity of TiO2/Ag Nanocomposite Melda Taspika

MRX-113416.R1, Materials Research Express DOI : /doi.org/10.1088/2053-1591/ab155c https://iopscience.iop.org/article/10.1088/2053-1591/ab155c

36 Analisis Respon Sistem Kendali LQR (Linear Quadratic Regulator) Pada Simulasi Gimbal Kamera Dua Sumbu Edi Kurniawan,Qalisha Putri Syahna, Elvan Yuniarti

AL-FIZIYA, 2(1), pp.49-55,, 2019 http://journal.uinjkt.ac.id/index.php/al-fiziya/article/view/11236

Prosiding Ilmiah Triwulan I 1. Prosiding Global (published): The Role of Reduced

Graphene Oxide Concentration as Ablated Material on Optical Properties of Graphene Quantum Dots Dr. Isnaeni M.Sc.,FIQHRI Heda Murdaka, Ahmad Kusumaatmaja

Materials Science Forum Vol. 948, pp 267-273 DOI : doi:10.4028/www.scientific.net/MSF.948.267 ISSN / ISBN / IBSN : 1662-9752

2 Pulse laser deposition (PLD) technique for ZnO photocatalyst fabrication Dr. Maria Margaretha Suliyanti M.T., Nurfina Yudasari S.Si., Msc.

Journal of Physics: Conference Series

3 A refractive index in bent fibre optics and curved space Miftachul Hadi M.Si.,Andri Husein, Utama Alan Deta

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1171 (2019) 012016

4 Carbon Nanotube-Coated Thread as Sensor for Wearable Mechanomyography of Leg Muscles Dr. Yuliati Herbani M.Sc.,Dedy H.B. Wicaksono, Bilhan Benhanan, Deby Erina Parung, Fuad Ughi, Aisyah Shafi, Satria Mandala, Vitriana Biben, Novitri Maulana, Farida Arisanti, Brian Yuliarto and Hermawan K. Dipojono

2018 IEEE SENSORS, New Delhi, 2018, pp. 1-4. DOI: 10.1109/ICSENS.2018.8589892

Page 45: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

45

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

5. Visible Light Activated Room Temperature Gas Sensors Based on CaFe2O4 Nanopowders Qomaruddin M.Si.,Cristian Fabrega, Andreas Waag, Andris Sutka, Olga Casals, Hutomo Suryo Wasisto, Daniel Prades

Proceedings 2018, 2(13), 834; DOI: https://doi.org/10.3390/proceedings2130834

Triwulan II 6 The gravity data observation of the Cimandiri fault

zone, West Java, Indonesia Febty Febriani, Syuhada, Titi Anggono, W Setyonegoro

Journal of Physics: Conference Series, Volume 1191, conference 1 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012015

7 The phase tensor analysis of the Nyalindung segment, Cimandiri fault zone, West Java, Indonesia Lina Handayani, Febty Febriani, M Z Panatagama, S Maryanto

Journal of Physics: Conference Series, Volume 1191, conference 1 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012011

8 Determining colour coordinates of colourful light generated by three laser sources Isnaeni, Selvina, D Tahir

Isnaeni et al 2019 J. Phys.: Conf. Ser. 1191 012004 DOI : https://doi.org/10.1088/1742-6596/1191/1/012004 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012004

9 Rapid detection of chlorophyll-a reduction in tropical fruit leaves using violet laser Isnaeni, Masni, Muhandis Shiddiq

IOP Conf. Series: Earth and Environmental Science251 (2019) 012004 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1755-1315/251/1/012004/pdf

10 Speed Control of Brushless DC Motor for Quad Copter Drone Ground Test Jalu Ahmad Prakosa,Dmitry V Samokhvalov, Gabino RV Ponce, Fuad Sh Al-Mahturi

2019 IEEE Conference of Russian Young Researchers in Electrical and Electronic Engineering (EIConRus), 2019, 644 – 648 ISBN 978-1-7281-0339-6 DOI : 10.1109/EIConRus.2019.8656647 https://ieeexplore.ieee.org/abstract/document/8656647

11 UV-LED Photo-Activated Room Temperature NO2 Sensors Based on Nanostructured ZnO/AlN Thin Films Nurhalis Majid,Qomaruddin,Tony Granz, Marius Temming, Jiushuai Xu, Cristian Fabrega, Gerhard Lilienkamp, Winfried Daum, Erwin Peiner, Joan Daniel Prades, Andreas Waag and Hutomo Suryo Wasisto

Proceedings 2018, 2(13), 888 https://doi.org/10.3390/proceedings2130888

12 Updating S-velocity profile around Cimandiri fault zone derived from inversion of receiver functions: New constraint from parameters of complex structure Titi Anggono,Febty Febriani,Syuhada

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1153 (2019) 012011 DOI : 10.1088/1742-6596/1153/1/012011 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1153/1/012011/meta

13 S-velocity structure in the southern Simeulue Island from inversion of teleseismic receiver functions Titi Anggono,Febty Febriani,Syuhada

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012017 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012017 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012017

14 Minimization effect of sedimentary layer on synthetic receiver function

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012014

Page 46: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

46

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Titi Anggono,Syuhada,R F Irwansyah, M S Rosid

DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012014 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012014

15 Moment tensor analysis using regional and temporary deployment 2008 data for Sumatran active fault zone earthquakes Syuhada,Piska Lestari, Sunaryo

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012013 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012013 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012013

16 Seismic noise synthetic from shallow 1D velocity model for horizontal to vertical spectral ratio measurement Syuhada,Febty Febriani,A Amran

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012016 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012016

17 Inversion of shallow subsurface structure from Rayleigh ellipticity beneath a station in Tangerang, Indonesia Syuhada,Febty Febriani,Titi Anggono,A Amran

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1153 (2019) 012013 DOI : 10.1088/1742-6596/1153/1/012013 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1153/1/012013

18 Synthesis and characterization of Ba-Ferrite with variation of Nd2O3 additive by powder metallurgy method Suprapedi, Priyo Sardjono, Muljadi, Ramlan, Tarsan Sembiring

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1204 (2019) 012016 DOI : 10.1088/1742-6596/1204/1/012016 1 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1204/1/012016/pdf

19 Influence of addition Ba-Ferrite on the hardness , magnetic properties and corrosion resistance of hybrid bonded magnet NdFeB. Ramlan, Muljadi, Prijo Sardjono, Dedi Setiabudidaya, Fakhili Gulo

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1204 (2019) 012013 DOI : 10.1088/1742-6596/1204/1/012013 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1204/1/012013/pdf

20 Influence of variation of electrical current welding of ASTM Steel A 36 on micro structure and mechanical properties Djuhana, Muljadi

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1204 (2019) 012014 doi:10.1088/1742-6596/1204/1/012014 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1204/1/012014/pdf

21 Study of Flame Spray Coated Fe-Al Using N2 as a Gas Carrier G.E.Timuda, B.Hermanto, T.Sudiro

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012054 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012054 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012054

22 High Temperature Oxidation of Fe-Cr-Al Coatings Prepared by Flame Spray Technique A.E.Fath, Irmaniar, D.Aryanto. S.A Saptari, T.Sudiro

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1204 (2019) 012115 DOI : 10.1088/1742-6596/1204/1/012115 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1204/1/012115

23 Structure and Oxidation Resistance of Flamesprayed Fe–Ni–Al Coating Adl Shahida Ismail Datu-Maki, Ciswandi, Bambang Hermanto, Sitti Ahmiatri Saptari, Toto Sudiro

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1204 (2019) 012128 DOI : 10.1088/1742-6596/1204/1/012128 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1204/1/012128

Page 47: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

47

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

24 Polyethylene glycol incorporation on doctor blade and screen printing cast solid polymer electrolyte based PVDF HFP– LiBOB Qolby Sabrina, Ahmad Sohib, Titik Lestariningsih, Bebeh Wahid Nuryadin

IOP Conf. Series: Materials Science and Engineering509 (2019) 012114 DOI : 10.1088/1757-899X/509/1/012114 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1757-899X/509/1/012114

25 Influence of annealing temperature on the morphology and crystal structure of Ga-doped ZnO thin films Sulhadi, F.Usriyah, E.Wibowo, B.Astuti, Sugianto, D.Aryanto and P.Marwoto

Journal of Physics: Conf. Series (2019) vol. 1170, pp. 012066(1-4) DOI : 10.1088/1742-6596/1170/1/012066 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1170/1/012066

26 Growth of a-Axis Orientation of Al-Doped ZnO Thin Film on Glass Substrate using Unbalanced DC Magnetron Sputtering D.Aryanto, Putut Marwoto, T. Sudiro, A.S.Wismogroho, Sugianto

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series , 2019, vol. 1191, pp. 012031(1-6) DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012031 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012031

27 Fabrication of anti-reflection coating TiO2-SiO2 on silicon substrate with pulsed laser deposition method Maria Margaretha Suliyanti,,Eframoktora R. G. Nelwan Surya Univ. (Indonesia) , Niki Prastomo Surya Univ. (Indonesia)

Proceedings Volume 11044, Third International Seminar on Photonics, Optics, and Its Applications (ISPhOA 2018); 110440N (2019) https://doi.org/10.1117/12.2503241 Event: Third International Seminar on Photonics, Optics, and Its Applications (ISPhOA 2018), 2018, Surabaya, Indonesia https://doi.org/10.1117/12.2503241

28 The effect of (TiO2and SiO2) nano-filler on solid polymerelectrolyte based LiBOB Q.Sabrina, Ahmad Sohib, T.Lestariningsih, C.R. Ratri

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series1191 (2019) 012028 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012028 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012028

29 Crystal structure analysis of double perovskite (Bi,Sr)(Co,Fe)O6-δ for intermediate temperature solid oxide fuel cells (IT-SOFCs): A preliminary study Arham, D. Tahir, F. Destyorini, A. Hardiansyah, N. Indayaningsih and D. S. Khaerudini

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012018 doi:10.1088/1742-6596/1191/1/012018 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012018/meta

30 Physicochemical Properties and its Relations of Beef Rendang inside Retort Pouch Packaging in Various Temperature Storage Conditions A.S.Praharasti, A.Kusumaningrum, Y.Khasanah, R.Nurhayati, A.Nurhikmat, A.Susanto, Suprapedi

IOP Conf. Series: Earth and Environmental Science 251 (2019) 012043 doi:10.1088/1755-1315/251/1/012043 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1755-1315/251/1/012043/pdf

31 Performance of polymer electrolyte membrane for polymer electrolyte fuel cell membrane made with supramolecular structure S.Hendrana, N.Indayaningsih, Sudirman

IOP Proceeding 11911 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012027 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012027/pdf

32 Stabilization of Au-Ag Nanoalloys with Polyvinylpyrrolidone (PVP) as Capping Agent A.N. Hidayah, Djoko Triyono, A.B. Saputra, Y.Herbani,

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 0110 doi:10.1088/1742-6596/1191/1/012010 https://iopscience.iop.org/article/10.10

Page 48: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

48

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Isnaeni, M.M.SUliyanti 88/1742-6596/1191/1/012010 33 Preparation of Graphite Electrode Waste/Natural

Carbon Black/Polyvinylidene Fluoride Composites Using Liquid Nitrogen Cold Quenching Dita Rama Insiyanda,Henry Widodo,Deni Shidqi Khaerudini,Nanik Indayaningsih, Dimas Agum Gumilar, Ilham Chanif

IOP Publishing DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012063 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012063/pdf

34 Electrochemical performanceof LiMn2O4 with varying thickness of cathode sheet Achmad Subhan,Andi Suhandi,Slamet Priyono,S Hardiyani, N syarif

J. Phys.: Conf. Ser. 1191 012022 doi:10.1088/1742-6596/1191/1/012022 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012022

35 Mechanical, magnetic properties and corrosion resistance of hybrid bonded magnet NdFeB - BaFe12O19 Muljadi, Ramlan, Prijo Sardjono, Dedi Setiabudidaya; Fakhili Gulo

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012048 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012048 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012048/pdf

36 Relation of crustal and upper mantle deformation beneath Sunda-Banda Island Arc inferred from shear-wave splitting analysis Titi Anggono,Nugroho Dwi Hananto,Syuhada,Nanang Tyasbudi Puspito, Hendra Grandis and Tedi Yudistira

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1204 (2019) 012069 DOI : 10.1088/1742-6596/1204/1/012069 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1204/1/012069/meta

37 Synthesis of carbon dots from organic waste as heavy metal ions detector sensor Isnaeni

Proc. SPIE 11044, Third International Seminar on Photonics, Optics, and Its Applications (ISPhOA 2018), 110440S (11 April 2019); https://doi.org/10.1117/12.2504482 https://www.spiedigitallibrary.org/conference-proceedings-of-spie/11044/110440S/Synthesis-of-carbon-dots-from-organic-waste-as-heavy-metal/10.1117/12.2504482.short?SSO=1

38 Reactivity of Manganese Sulphate From Sumbawa Manganese Ore With Precipitating Agent: Theoretical and Experimental Evaluation R. Kusumaningrum, D.W. Nugroho, A. Noviyanto

Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012052 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012052

39 Study: leaching of zinc dust from electric arc furnace waste using oxalic acid R. Kusumaningrum, A. Fitroturokhmah, G.S.T. Sinaga, L.J. Diguna

IOP Conf. Series: Materials Science and Engineering 478 (2019) 012015 DOI : 10.1088/1757-899X/478/1/012015 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1757-899X/478/1/012015

40 Preparation of porous carbon made from candlenut shell (Aleurites moluccana) as a cathode for lithium ion capacitor D. Junipuspita, Nursyafarinah, D. Tahir, B. Armynah

Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012020 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012020 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012020

41 Dense and fine-grained barium titanate prepared by spark plasma sintering

Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012039 DOI : 10.1088/1742-

Page 49: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

49

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

Agus Sukarto Wismogroho,Wahyu Bambang Widayatno,Muhamad Ikhlasul Amal,Nurul Taufiqu Rochman,Wahyu Bambang Widayatno,M.S. Jamil, K.E. Saputro, A. Noviyanto, T. Nishimura

6596/1191/1/012039 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012039/meta

42 Heat pipes as a passive cooling system for flywheel energy storage application R K Hadi, M Faqih

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012024 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012024 https://doi.org/10.1088/1742-6596/1191/1/012024

43 The effect of NH4OH pH on the synthesis of MnFe2O4 as heavy metal adsorbent by using co-precipitation method I Priyadi, E M Siregar, Achiruddin

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012040 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012040 https://doi.org/10.1088/1742-6596/1191/1/012040

44 The influence of sintering temperature on characteristic of ceramics based on bentonite, glass bead and alumina D H Simbolon, R R Zulwita, J Pane, S Simbolon, M Yunus

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012034 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012034 https://doi.org/10.1088/1742-6596/1191/1/012034

45 The effect of FeMn and FeB additive on hematite (α-Fe2O3) and their characterization J Pane, D H Simbolon, S Simbolon, M Yunus

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012035 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012035 https://doi.org/10.1088/1742-6596/1191/1/012035

46 Micromagnetic studies of the domain structure of BaFe12O19 cubes in zero magnetic field Dede Djuhana, J W Utomo

IOP Conf. Series: Materials Science and Engineering 496 (2019) 012015 DOI : 10.1088/1757-899X/496/1/012015 https://doi.org/10.1088/1757-899X/496/1/012015

47 Dynamic susceptibility spectra analysis of ferromagnetic spheres via micromagnetic simulations Dede Djuhana, A T Widodo

IOP Conf. Series: Materials Science and Engineering 496 (2019) 012027 DOI : 10.1088/1757-899X/496/1/012027 https://doi.org/10.1088/1757-899X/496/1/012027

48 Structure, thermal and electrical properties of PVDF-HFP/LiBOB solid polymer electrolyte T Lestariningsih*, Q Sabrina, C R Ratri and I Nuroniah

2019 J. Phys.: Conf. Ser. 1191 012026 https://iopscience.iop.org/journal/1757-899X

49 Seismic noise synthetic from shallow 1D velocity model for horizontal to vertical spectral ratio measurement Syuhada,Febty Febriani,Titi Anggono,A Amran

IOP Conf. Series: Journal of Physics: Conf. Series 1191 (2019) 012016 DOI : 10.1088/1742-6596/1191/1/012016 https://iopscience.iop.org/article/10.1088/1742-6596/1191/1/012016

Page 50: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

50

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

LAMPIRAN 3. Capaian Dukungan untuk Pertemuan Ilmiah yang Diselenggarakan Mitra s.d Triwulan II No Kegiatan Sebagai Personil

Triwulan I

1 Penyusunan instrumen analis riset LPDP Pembicara tamu Prof. Dr. Nurul Taufiqu R

2 Second International Forum of Advanced

Engineering Technology 2019, Taipei, Taiwan

Pembicara Tamu Dr. Andri Hardiansyah,

S.T., M.T

3 Rapat koordinasi GID Kabupaten Bogor Pembicara tamu Prof. Dr. Nurul Taufiqu R

4 Seminar Nasional Universitas Pamulang Pembicara tamu Prof. Dr. Nurul Taufiqu R

5 Workshop Peningkatan Kualitas Output

Penelitian Perguruan Tinggi Ristekdikti

Pontianak

Pemateri Prof. Dr. Nurul Taufiqu R

6 Workshop Peningkatan Kualitas Output

Penelitian Perguruan Tinggi Ristekdikti Makasar

Pemateri Prof. Dr. Nurul Taufiqu R

7 Workshop Peningkatan Kualitas Output

Penelitian Perguruan Tinggi Ristekdikti

Pemateri Prof. Dr. Nurul Taufiqu R

8 Talkshow Beritasatu TV Narasumber Dr. Bambang

Widiyatmoko

9 Sosialisasi EWS di Kemendesa Narasumber Dr. Bambang

Widiyatmoko

10 PIR Provinsi Sulawesi Selatan Narasumber Dr. Toto Sudiro

11 Kegiatan Desiminasi LIPI Narasumber Dr. Toto Sudiro

12 FGD Flagship Teknologi Kebencanaan Narasumber Dr. Titi Anggono

13 Diskusi tentang laser tsunami Sensor Narasumber Dr. Bambang

Widiyatmoko

14 Bimtek Penulisan Artikel Ilmiah Bereputasi Gelombang I (Jakarta, 22-25 Maret 2019)

Narasumber Dr. Julio

15 Seminar Mingguan Fisika UI Dr. Julio

16 Alih Informasi Penggunaan Berbagai Metode

Identifikasi Kayu

Narasumber Dr. Isnaeni, Dr. Maria M

Suliyanti

Triwulan II

17 Jurnal Ilmiah Instrumentasi Reviewer Sensus Wijonarko,

Purwowibowo

18 Jurnal Ilmiah Instrumentasi Redaktur Tatik Maftukhah

19 Journal of Iranial Chemical Society Reviewer Wahyu Bambang

Widayatno

20

Journal of Electron Spectroscopy and Related

Phenomena Penerbit: Elsevier Judul paper:

Temperature Dependence of Electronic

Properties of Ga-In-Zn-O (GIZO) Thin Films:

Effect of Post-Annealing

Reviewer Isnaeni

Page 51: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

51

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

21 1-year Post-doctoral program at Diamond Light

Source, Oxfordshire, UK Post-doc Ferensa Oemry

22 Menguji sidang tesis mahasiswa S2 program

pascasarjana Universitas Indonesia Penguji

Wahyu Bambang

Widayatno

23 Menguji Sidang Pra Promosi Mahasiswa S3

Fasilkom UI an Maria Susan A Penguji Tatik Maftukhah

24 Dewan Riset Nasional 2019-2022 tentang

Komisi Material Maju Anggota Nurul Taufiqu Rochman

25 Jurnal Sainteks Reviewer Tatik Maftukhah

26 jurnal nasional Juita Reviewer Tatik Maftukhah

27 Kunjungan ke Indonesia Morowali Industrial

Park (IMIP) 2019 Tenaga ahli Masno Ginting

28 Penelitian Aplikasi Karbon Aditif Lokal pada

Baterai Lithium Narasumber Achmad Subhan

29 Jurnal Ilmiah Daur Bahan Bakar Nuklir Editor Toto Sudiro,Perdamean

Sebayang,

30 Diskusi Pojok Iklim di Kementerian Lingkungan

Hidup dan Kehutanan Narasumber Nanik Indayaningsih

31 Jurnal Riset Geologi dan Pertambangan Reviewer Titi Anggono

32 Panitia Teknis KNAPPP di DirJend Kelembagaan

Iptek – Dikti 2019 Ketua Suprapedi

33 Science Exhibition di Sekolah Pelita Harapan Juri Panelis

Poster Award Nanik Indayaningsih

34 Seminar Hasil Riset I Mahasiswa S3 UI Ilmu

Material Penguji Sidang

Witha Berlian Kesuma

Putri,Dr. Budhy Kurniawan

35 Visiting Scientist ke Korea (Kolaborasi P2Fisika

dengan Korea Institute of Material Science) Visiting Scientist

Rike Yudianti,Yuyun

Irmawati,Fredina

Destyorini,Nanik

Indayaningsih,Henry

Widodo,

36

Conference Paper - 4rd RSU National and

International Research Conference on Science

and Technology, Social Science, and Humanities

2019

Reviewer Wahyu Bambang

Widayatno

37 Seminar Hasil Penelitian Mahasiswa S3 Fasilkom

UI an Maria Susan A Menguji Sidang

Tatik Maftukhah,Prof. Dra.

Belawati H.

Widjaja,M.Sc,Ph.D

38 Journal of Analytical and Applied Pyrolysis Reviewer Wahyu Bambang

Widayatno

39 Jurnal Pure and Applied Geophysics dengan

judul paper Geometry of the Cimandiri Fault

Zone based on 2D Audio-Magnetotelluric (AMT)

Reviewer Febty Febriani

Page 52: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

52

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019

model in Nyalindung, Sukabumi - Indonesia

40 Bimtek Penulisan Artikel Ilmiah Gelombang II

(Belitung, 26-29 April 2019) Narasumber Julio

41 Jurnal Ilmiah Daur Bahan Bakar Nuklir Editor Perdamean Sebayang

42

Acara Sapa Indonesia di DAI TV tanggal 7

Januari 2019 jam 9.00 sd 10.00. Dalam acara ini

dibahas mengenai Inovasi laser Tsunami Sensor

Narasumber Bambang Widiyatmoko

43

Sidang proposal Riset S3 an Rusman Kosasih

mahasiswa S3 UI jurusan Program Studi Teknik

Metalurgi dan Material Fak. Teknik UI

Penguji Maria Margaretha

Suliyanti

44

Seminar dan Workshop Himpunan Mahasiswa

Fisika IPB dengan Judul "Colloidal Plasmonic

Nanoparticles : Laser -based Synthesis and Its

Application”

Narasumber Yuliati Herbani

45 Jurnal Metalurgi P2MM LIPI Mitra Bestari Yuliati Herbani

46 Journal of Applied Polymer Science -Willey Reviewer Sunit Hendrana

47 Jurnal IEEE Transactions on Industrial

Electronics (IEEE) Reviewer Edi Kurniawan

48 International Journal of Systems Science (Taylor

and Francis) Reviewer Edi Kurniawan

49 Pasca Sarjana Kimia Universitas Sumatra Utara Dewan Penguji Sunit Hendrana

Page 53: LAPORAN KINERJA - fisika.lipi.go.idfisika.lipi.go.id/fisika/assets/public/LKJ_Triwulan_II_P2F_2019_Final.pdfLaporan ini berisi tentang organisasi, perencanaan dan perjanjian kerja,

53

LAPORAN KINERJA TRIWULAN II PUSAT PENELITIAN FISIKA LIPI TAHUN 2019