Kristal

download Kristal

of 2

description

qwerty

Transcript of Kristal

Kristal

Kristal merupakan bangun yang homogen terdiri atas atom-atom yang tersusun teratur dan berulang (dalam pola tiga dimensi). Zat padat terbentuk dari Kristal yang mempunyai jarak antara atom satu dan antara lainnya tertentu sehingga akan membentuk bangun geometri tertentu pula. Bentuk-bentuk geometri inilah yang merupakan dasar bentuk Kristal suatu zat. Bentuk geometri terkecil dari krsital disebut sel satuan. Kristal dipelajari dalam bidang ilmu yang disebut kristalografi. Kristal dipelajari pada bidang Geologi, mempelajari kristalografi sangatlah penting. Karena untuk mempelajari ilmu Geologi, kita tentunya juga harus mengetahui komposisi dasar dari Bumi ini, yaitu batuan. Dan batuan sendiri terbentuk dari susunan mineral-mineral yang tebentuk oleh proses alam. Dengan mempelajari kristalografi, kita juga dapat mengetahui berbagai macam bahan-bahan dasar pembentuk Bumi ini, dari yang ada disekitar kita hingga jauh didasar Bumi. Ilmu kristalografi juga dapat digunakan untuk mempelajari sifat-sifat berbagai macam mineral yang paling dicari oleh manusia. Pada dasarnya, kristalografi digunakan sebagai dasar untuk mempelajari ilmu Geologi itu sendiri. Di alam terdapat banyak sekali sistem kristal, tetapi kristal-kristal ini dapat diklasifikasikan menjadi tujuh kelompok besar, yang disebut system kristal. Ketujuh kelompok sitem kristal itu yaitu :1. sistem kubik2. sistem hexagonal3. sistem trigonal4. sistem tetragonal5. sistem orthorombik6. sistem monoklin7. sistem triklinBila ditinjau dan telaah lebih dalam mengenai pengertian kristal, mengandung pengertian sebagai berikut :1. Bahan padat homogen, biasanya anisotrop dan tembus cahayaa. Tidak termasuk didalamnya cair dan gasb. Tidak dapat diuraikan kesenyawa lain yang lebih sederhana oleh proses fisikac. Terbentuknya oleh proses alam2. Mengikuti hukum-hukum ilmu pasti sehingga susunan bidang-bidangnya mengikuti hukum geometri :a. Jumlah bidang suatu kristal selalu tetapb. Macam atau model bentuk dari suatu bidang kristal selalu tetapc. Sifat keteraturannya tercermin pada bentuk luar dari kristal yang tetap.Apabila unsur penyusunnya tersusun secara tidak teratur dan tidak mengikuti hukum-hukum diatas, atau susunan kimianya teratur tetapi tidak dibentuk oleh proses alam (dibentuk secara laboratorium), maka zat atau bahan tersebut bukan disebut sebagai kristal atau non kristalin.