Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam...

141

Transcript of Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam...

Page 1: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 2: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 3: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

1

Bab

1

Pendahuluan

1.1. Latar Belakang

eraturan Presiden No. 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP). Pelaksanaan lebih lanjut

didasarkan atas Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur

Negara dan Reformasi Birokrasi 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis

Perjanjian Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah

mewajibkan setiap Instansi Pemerintah sebagai unsur penyelenggaraan

Pemerintahan Negara untuk mempertanggungjawabkan tugas pokok dan

fungsinya serta kewenangan dalam pengelolaan sumber daya. Hal ini

merupakan perwujudan asas akuntabilitas yang merupakan salah satu asas

umum penyelenggaraan Negara.

Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan

pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat langsung

memberikan kontribusi yang nyata terhadap peningkatan pelayanan dan

kesejahteraan masyarakat. Disisi lain pengembangan kehidupan demokrasi

sesuai dengan pelaksanaan otonomi daerah, diharapkan bisa meningkatkan

P

Page 4: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

2

peran serta masyarakat, pemerataan dan keadilan dengan memperhatikan

sungguh-sungguh kebutuhan dan aspirasi masyarakat.

Untuk mewujudkan aspirasi masyarakat dan mencapai tujuan serta cita-

cita, maka diperlukan pengembangan dan penerapan sistem

pertanggungjawaban yang tepat, jelas, terukur dan legitimate sehingga

penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan dapat berlangsung

secara berdaya guna, berhasil guna, bersih dan bertanggung jawab serta

bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme.

Dalam perencanaan strategis Tahun 2016 – 2021 Bappeda Kota

Tangerang Selatan, menetapkan visi, misi organisasi, kebijakan, sasaran, dan

program organisasi, adapun untuk mewujudkan hal-hal tersebut setiap tahun

dilaksanakan dalam bentuk kegiatan. Realisasi yang dilaporkan dalam

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKIP) ini merupakan realisasi kegiatan

Tahun Anggaran 2018 dan merupakan analisa hasil kegiatan Tahun Anggaran

2018 pada lingkup Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota

Tangerang Selatan.

1.2. Landasan Hukum

Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LKIP)

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan Tahun

2018 dilandasi dasar hukum sebagai berikut :

1. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara

Yang Bersih, Bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme;

2. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan

antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;

Page 5: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

3

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Penyelengaraan

Pemerintahan Daerah;

4. Undang-Undang Nomor 51 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kota

Tangerang Selatan di Provinsi Banten;

5. Undang-Undang Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan

Daerah;

6. Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah;

7. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi

Birokrasi Republik Indonesia Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis

Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan

Kinerja Instansi Pemerintah;

8. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman Pembinaan

dan Pengawasan Atas Penyelenggaraan Pemerintah Daerah;

9. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun Tahun 2006 tentang Laporan

Keuangan dan Laporan Kinerja Instansi;

10. Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara

Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan;

11. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara

Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah;

12. Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah;

13. Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan

Keuangan Daerah;

Page 6: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

4

14. Permendagri Nomor 59 Tahun 2008 tentang Perubahan Permendagri Nomor

13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

15. Permendagri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Kedua Permendagri

Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

16. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 29 Tahun 2010

tentang Pedoman Penyusunan Penetapan Kinerja dan Pelaporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah sebagaimana telah dirubah

dengan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan

Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 ;

17. Peraturan Daerah Kota Tangerang Selatan Nomor 06 Tahun 2010 tentang

Organisasi Perangkat Daerah Kota Tangerang Selatan (Lembaran Daerah

Kota Tangerang Selatan Tahun 2010 Nomor 06, Tambahan Lembaran

Daerah Kota Tangerang Selatan Nomor 0610);

18. Peraturan Daerah Kota Tangerang Selatan Nomor 8 Tahun 2011 tentang

Urusan Pemerintah Daerah Kota Tangerang Selatan; (Lembaran Daerah

Kota Tangerang Selatan Tahun 2011 Nomor 8, Tambahan Lembaran Daerah

Kota Tangerang Selatan Nomor 0811);

19. Peraturan Walikota Tangerang Selatan Nomor 70 Tahun 2016 tentang Tugas

Pokok, Fungsi dan Tata Kerja pada Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah Kota Tangerang Selatan.

1.3 Maksud dan Tujuan

Esensi dari sistem LKIP bagi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tangerang Selatan adalah perwujudan dari implementasi sistem

pengendalian manajemen. Sistem Pengendalian ini untuk memastikan bahwa

visi, misi dan tujuan strategik Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota

Page 7: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

5

Tangerang Selatan dapat dipenuhi melalui implementasi strategis

pencapaiannya (Program dan Kegiatan) yang selaras. Sistem Pengukuran

kinerja dibangun dan dikembangkan untuk menilai sejauh mana capaian

kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan

yang berhasil pada setiap akhir periode pelaksanaan program / kegiatan.

Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah ( LKIP ) memiliki dua

fungsi utama sekaligus yaitu :

1. Laporan akuntabilitas kinerja merupakan sarana bagi Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan untuk menyampaikan

pertanggung jawaban kinerja Kepala Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah Kota Tangerang Selatan.

2. Laporan akuntabilitas kinerja merupakan sarana evaluasi atas pencapaian

kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang

Selatan sebagai upaya untuk memperbaiki kinerja dimasa yang akan

datang.

Dengan demikian, maksud dan tujuan penyusunan dan penyampaian

LKIP Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan

Tahun 2018 mencakup hal-hal sebagai berikut :

1. Aspek Akuntabilitas Kinerja bagi keperluan eksternal organisasi, yaitu

menjadikan LKIP 2018 sebagai sarana pertanggungjawaban Badan

Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan atas

capaian kinerja yang berhasil di peroleh selama tahun 2018. Esensi capaian

kinerja yang dilaporkan merujuk pada sampai sejauh mana visi, misi, tujuan

dan sasaran strategik telah dicapai selama tahun 2018.

2. Aspek manajemen kinerja bagi keperluan internal organisasi, menjadikan

LKIP 2018 sebagai sarana evaluasi pencapaian kinerja Badan Perencanaan

Page 8: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

6

Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan bagi upaya-upaya

perbaikan kinerja di masa yang akan datang. Untuk setiap celah kinerja

yang di temukan dapat dirumuskan strategi pemecahan masalahnya

sehingga kinerja dapat ditingkatkan.

1.4. Gambaran Umum Organisasi

Dalam rangka pelaksanaan Undang-Undang Nomor 51 Tahun 2009

tentang Pembentukan Kota Tangerang Selatan dan Peraturan Walikota

Tangerang Selatan Nomor 70 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan

Organisasi, Tugas, Fungsi, Dan Tata Kerja Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah adalah salah satu organisasi perangkat daerah Kota Tangerang

Selatan yang mempunyai tugas membantu Walikota dalam menyusun

perencanaan pembangunan daerah, melaksanakan unsur penunjang

pelaksanaan urusan Pemerintahan Daerah di bidang perencanaan

pembangunan, penelitian dan pengembangan.

Untuk melaksanakan tugas tersebut Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan mempunyai fungsi :

a. Perumusan, penetapan, pelaksanaan kebijakan strategis dan teknis

Bidang Perencanaan, Data dan Evaluasi Pembangunan, Ekonomi dan

Sosial Kemasyarakatan, Fisik dan Prasarana, serta Penelitian,

Pengembangan dan Pemerintahan Umum;

b. Perumusan, penetapan, pelaksanaan program dan anggaran Bidang

Perencanaan, Data dan Evaluasi Pembangunan, Ekonomi dan Sosial

Kemasyarakatan, Fisik dan Prasarana, serta Penelitian, Pengembangan

dan Pemerintahan Umum;

Page 9: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

7

c. Pembinaan, pengawasan, pengendalian, pemantauan pelaksanaan

urusan perencanaan pembangunan, penelitian dan pengembangan;

d. Pembinaan, pengawasan, pengendalian, pemantauan pelaksanaan

tugas pegawai di lingkup Badan;

e. Pengoordinasian pelaksanaan tugas Bidang Perencanaan, Data dan

Evaluasi Pembangunan, Ekonomi dan Sosial Kemasyarakatan, Fisik dan

Prasarana, serta Penelitian, Pengembangan dan Pemerintahan Umum;

f. Penyusunan rancangan perencanaan pembangunan Daerah;

g. Penyusunan hasil pengendalian evaluasi pelaksanaan perencanaan

pembangunan Daerah;

h. Penyusunan kebijakan pembangunan di bidang ekonomi, sosial fisik dan

prasarana serta pemerintahan umum;

i. Penyusunan data informasi evaluasi pelaksanaan perencanaan

pembangunan Daerah;

j. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan tugas dan fungsi di lingkup Badan;

k. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan Walikota, sesuai dengan tugas dan

fungsi..

1.4.1. Struktur Organisasi

Struktur organisasi merupakan instrumen utama yang perlu dimiliki setiap

OPD dalam menjalankan roda pembangunan, dengan dimilikinya struktur

organisasi maka setiap kegiatan yang akan dan telah direncanakan dapat

berjalan sesuai dengan koridor yang telah ditentukan.

Page 10: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

8

Pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang

Selatan, struktur organisasi tertinggi dikepalai oleh seorang Kepala Badan yang

dalam menjalankan tugasnya dibantu oleh seorang Sekretaris, 4 (empat)

orang Kepala Bidang sebagaimana terlihat pada Bagan Struktur Organisasi

Badan sesuai dengan lampiran Peraturan Daerah Kota Tangerang Selatan

Nomor 70 Tahun 2016, yang terdiri dari:

a. Kepala Badan;

b. Sekretariat:

c. Bidang Perencanaan, Data dan Evaluasi Pembangunan;

d. Bidang Ekonomi dan Sosial Kemasyarakatan;

e. Bidang Fisik dan Prasarana;

f. Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pemerintahan Umum.

g. Kelompok Jabatan Fungsional

1.4.2. SUMBER DAYA MANUSIA

Berjalan atau tidaknya kegiatan tentunya tidak terlepas dari sumber

daya manusia yang memadai. Hingga saat ini, kondisi sumber daya

manusia dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi Badan

Perencanaan dan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan adalah

berjumlah 83 orang, yang terdiri dari :

- Kepala Badan : 1 Orang

- Kepala Bagian Sekretariat : 1 Orang

- Kepala Sub Bagian : 3 Orang

- Kepala Bidang : 4 Orang

- Kepala Seksi : 12 Orang

- Pelaksana : 22 Orang

Page 11: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

9

- Magang / TKS : 41 Orang

Ditinjau dari Status Kepegawaian

- Pegawai Negeri Sipil Gol. IV : 12 Orang

- Pegawai Negeri Sipil Gol. III : 31 Orang

- Pegawai Negeri Sipil Gol. II : -

- Pegawai Magang/TKS : 41 Orang

Lebih lengkapnya mengenai komposisi sumber daya manusia yang

ada pada Badan Perencanan Pembangunan Daerah Kota Tangerang

Selatan terlihat pada tabel berikut ini.

Tabel 2.1 Jumlah Pegawai Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Berdasarkan Jabatan dan Golongan

No Jabatan/Eselon Golongan

TKS Jumlah IV III II I

1

Struktural

- Eselon II b

1 1

- Eselon III a 1 1

- Eselon III b

4

4

- Eselon IV a

5

10

15

2

Fungsional

3

Pelaksana

2

- PNS

1

21 22

4

Honorer

- TKK

- TKS

41 41

Jumlah 12 31 0 0 41 84

Page 12: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

10

Tabel 2.2

Jumlah Sebaran Pegawai Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Berdasarkan Jabatan dan Golongan

No

Jabatan Golongan Jumlah

IV III II I Honorer

TKK TKS

1 Kepala Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah

1 1

2 Sekretariat 1 8 1 18 28

3 Bidang Perencanaan, Data

dan Evaluasi Pembangunan

2 6 2 3 13

4 Bidang Ekonomi dan Sosial

Kemasyarakatan

2 7 0 4 13

5 Bidang Fisik dan Prasarana 2 9 0 3 14

6 Bidang Penelitian,

Pengembangan dan

Pemerintahan Umum

1 9 0 3 13

Jumlah 9 39 3 0 0 31 83

Ditinjau dari latar belakang pendidikan jumlah pegawai Badan

Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan

menduduki jabatan struktural terdiri dari : Program Pasca Sarjana (S2)

sebanyak 14 orang, Sarjana (S1) sebanyak 5 orang, Diploma III (D3)

Sebanyak 1 orang dan Sekolah Menengah Atas (SMA) sebanyak 1

Orang, adalah sebagai berikut:

Tabel 2.3

Jumlah Sebaran Pegawai Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Yang Menduduki Jabatan Berdasarkan Eselonering

No Jabatan Eselon Gol Lulusan Diklat Jabatan

Terakhir

1. Kepala Badan II b IV/c S2/Magister

Manageman

Diklat

Pim II

2. Sekretaris III a IV/a S1/Ilmu

Perenrintahan

Diklat

Pim III

3. Kepala Bidang Ekonomi III b IV/a

S2/Magister

Ilmu Adm

Pemda

Diklat

Pim III

4. Kepala Bidang Sosial

Kemasyarakatan

III b IV/a S2/Magister

Teknik Sipil Diklat

Pim III

5. Kepala Bidang Fisik III b IV/a S3/FMIPA Prog SPAMA/Diklat

Page 13: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

11

No Jabatan Eselon Gol Lulusan Diklat Jabatan

Terakhir

Prasarana Studi Ilmu

Bahan Bahan

Pim III

6. Kepala Bidang Statistik

dan Pelaporan

III b IV/a S2/Magister

Manajemen Diklat

Pim III

7. Kepala Bidang

pemerintahan Umum

III b IV/a S2/ Magister

Teknik Sipil

Diklat

Pim III

8. Kasubag. Umum dan

Kepegawaian

IV a III/d SMA Diklat

Pim IV

9. Kasubag. Program

Evaluasi dan Pelaporan

IV a III/d S1/ Administrasi

Pemda

Diklat

Pim IV

10. Kasubag Keuangan IV a III/d S1/Ekonomi Diklat

Pim IV

11. Kasubid Perencanaan

Pembangunan SDA

IV a III/d S2/Magister Ilmu

Administrasi

Diklat Pim IV

12. Kasubid Perencanaan

Pembangunan

Perindustrian

Perdagangan dan indutri

IV a III/d S2/Magister

Adminidtrasi

Publik

Diklat Pim IV

13. Kasubid Perencanaan

pembangunan kesehatan

Sosial dan Budaya

IV a III/d S1/Ekonomi Diklat

Pim IV

14. Kasubid Perencanaan

Pendidikan

IV a III/d S2/Magister

Teknik Ilmu

Pemb. Wilayah

dan Pedesaan

Diklat

Pim IV

15. Kasubid Perencanaan

Pembangunan

Pemukiman dan Praswil

IV a III/d S2/ Environmental

and infrastructure

Managemen

Diklat

Pim IV

17. Kasubid Perencanaan

Pembangunan

Pengembangan Wilayah

IV a III/c S2/ Magister

perencanaan

Wilayah dan

Kota

Diklat

Pim IV

17 Kasubid Evaluasi dan

Pelaporan

IV a III/d S1/Ilmu

Pemerintahan

Diklat

Pim IV

18. Kasubid Data dan Statistik IV a III/c S2/Magister

Biologi

Diklat

Pim IV

19. Kasubid Aparatur, Politik

dan Hukum

IV a III/c S1/Tehnik Sipil

Planologi

Diklat

Pim IV

Page 14: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

12

No Jabatan Eselon Gol Lulusan Diklat Jabatan

Terakhir

20. Kasubid Perencanaan

Pembangunan

Perwilayahan

IV a IV/a S2/ Megister

perencanaan

Kota dan

Daerah

Diklat

Pim IV

Tabel 2.4

Jumlah Staf Pelaksana Pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Berdasarkan Pendidikan

No. Uraian Gol Jenjang Pendidikan Jumlah

1. Staf Teknis IV S3 -

IV S2 -

III S2 3

III S1 17

II D3 1

II SLTA 1

Sub Jumlah 22

2. Staf Administrasi IV S2 -

III S2 -

III S1 9

II D3 1

II SLTA -

Sub Jumlah 10

3. Honorer

TKS S1 13

D III 3

SLTA 14

SLTP 1

Sub Jumlah 31

Jumlah 1 + 2 + 3 56

Tabel 2.5

Jumlah Pegawai Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Berdasarkan Jenis Kelamin

Page 15: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

13

No

Jenis Kelamin

PNS

CPNS

TKS

Jumlah

1

Laki – Laki

33

0

22

55

2

Perempuan

19

0

9

28

Jumlah

52

0

31

83

1.5. Sistematika Penyusunan LKIP 2018

Sistematika penyajian Laporan Akuntabilitas Kinerja Badan

Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan Tahun 2018

sesuai dengan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor

29 Tahun 2010 yang telah diperbaharui dengan Peraturan Menteri

Pendayagunaan Aparatur Negara dan Birokrasi Reformasi Nomor 53 Tahun

2014 tentang Pelaporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah. Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah uraian singkat masing-masing sub adalah sebagai

berikut :

Ikhtisar Eksekutif, menjelaskan pencapaian tujuan dan sasaran utama rencana

strategik serta kendala-kendala dan langkah-langkah yang dilakukan untuk

mengatasi kendala dan langkah antisipasif untuk menanggulangi kendala

yang mungkin akan terjadi pada tahun mendatang.

BAB I Pendahuluan, menjelaskan tentang Latar Belakang, landasan hukum,

maksud dan tujuan, Gambaran Umum Organisasi serta Sistematika

Penyusunan LKIP.

BAB II Perencanaan dan Penyajian Kinerja Rencana Stratejik dan Rencana

Kinerja, menjelaskan Visi Misi, Tujuan, sasaran, Strategi Pencapaian dan

rencana Kinerja Tahunan 2018.

Page 16: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

14

BAB III Akuntabilitas kinerja, menjelaskan Pengukuran pencapaian sasaran,

Pengukuran Kinerja Kegiatan, Capaian Indikator sasaran, serta

Akuntabilitas keuangan.

BAB IV Penutup menjelaskan kesimpulan menyeluruh dari laporan

Akuntabilitas Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota

Tangerang Selatan tahun 2018 dan menguraikan langkah strategi

pemecahan yang diperlukan bagi perbaikan kinerja di masa yang

akan datang.

Page 17: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

15

Bab

2

Perencanaan

Kinerja

Dalam rangka perbaikan pengukuran kinerja Bappeda dalam

pelaksanaan perencanaan pembangunan, pada tahun 2018 telah

dilakukan revisi terhadap dokumen perencanaan antara lain : IKU, PK, Renja,

RKT, Rencana Aksi dan Renstra yang bertujuan memperbaiki sasaran yang

mengarah kepada outcome/ hasil

Dengan perbaikan, diharapkan dapat dijadikan acuan/pedoman

seluruh aparat Bappeda Kota Tangerang Selatan, sehingga tercapainya visi,

misi, tujuan dan sasaran yang bermuara pada tercapainya pelaksanaan

pembangunan Kota Tangerang Selatan.

2.1. Rencana Strategik

Dalam Sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah, perencanaan

strategik merupakan langkah awal untuk melakukan pengukuran kinerja

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan.

Perencanaan Strategik instansi pemerintah memerlukan integrasi antara

Page 18: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

16

keahlian sumberdaya manusia dan sumberdaya lain agar mampu

memenuhi keinginan stakeholders dan menjawab tuntutan perkembangan

lingkungan strategis baik nasional maupun global. Analisis terhadap

lingkungan organisasi baik internal maupun eksternal merupakan langkah

yang sangat penting dalam memperhitungkan kekuatan (strenghts),

kelemahan (weaknesses), peluang (opportunities), dan tantangan /kendala

(threats) yang ada. Analisis terhadap unsur-unsur tersebut sangat penting

dan merupakan dasar bagi perwujudan visi dan misi serta strategi Badan

Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan.

Dengan perkataan lain, rencana stratejik yang disusun setidaknya

mengandung visi, misi tujuan, sasaran, program dan kegiatan yang realistis

dengan mengantisipasi dan mengarahkan anggota organisasi dalam

mengambil keputusan tentang masa depannya, membangun operasi dan

prosedur untuk mencapainya, dan menentukan ukuran

keberhasilan/kegagalannya. Dengan visi , misi dan strategi yang jelas dan

tepat, maka diharapkan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota

Tangerang Selatan akan dapat menyelaraskan dengan potensi, peluang

dan kendala yang dihadapi. Perencanaan stratejik bersama pengukuran,

penilaian dan evaluasi kinerja serta pelaporan akuntabilitas kinerja

merupakan tolok ukur penting dari suatu sistem akuntabilitas kinerja.

Perencanaan stratejik setidaknya digunakan untuk menjawab

pertanyaan-pertanyaan : (1) dimana kita berada sekarang, (2 ) Kemana kita

akan menuju, dan ( 3 ) bagaimana kita menuju ke sana. Dengan melakukan

analisis internal dan eksternal, para perencana stratejik mendefinisikan misi

organisasi untuk menggambarkan posisi organisasi saat ini. Kemudian, visi

dirumuskan untuk menjabarkan kemana organisasi akan dibawa.

Penjabaran dari misi dituangkan dalam tujuan dan sasaran stratejik

organisasi, yang merupakan kondisi spesifik yang ingin dicapai oleh

organisasi di dalam memenuhi visi misinya. Pertanyaan “ bagaimana kita

menuju ke sana’ dijawab dengan merumuskan strategi pencapaian tujuan

Page 19: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

17

dan sasaran dalam wujud menetapkan program dan kegiatan yang harus

dilaksanakan oleh organisasi.

Dari uraian singkat diatas, unsur-unsur utama yang perlu secara formal

didefinisikan dalam suatu perencanaan strategik adalah pernyataan visi dan

misi, penjabaran tujuan dan sasaran stratejik serta perumusan strategi

pencapaian tujuan/ sasaran berupa program dan kegiatan.

2.1.1. Visi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang

Selatan Tahun 2016-2021.

isi adalah gambaran arah pembangunan atau

kondisi masa depan yang ingin dicapai melalui

penyelenggaraan urusansertatugas dan fungsi

dalam kurun waktu 5 (lima) tahun yang akan

datang. Visitersebut menunjukkancita-citalayanan terbaik dalam upaya

mencapai kinerja pembangunan daerah pada aspek kesejahteraan,

layanan, dan peningkatan daya saing daerah dengan

mempertimbangkan permasalahan dan isu strategis yang relevan.

Bappeda sebagai salah satu perangkat daerah di lingkungan

pemerintah Kota Tangerang Selatan, harus mendukung pewujudan visi

Kota Tangerang Selatan periode 2016-2021. Dalam rangka menyatukan

gerak langkah perangkat daerah guna mendukung sepenuhnya

pewujudan visi Kota Tangerang Selatan, maka visi Bappeda periode

2016-2021 mengikuti visi Kota Tangerang Selatan, yaitu:

TERWUJUDNYA TANGSEL KOTA CERDAS,

BERKUALITAS DAN BERDAYA SAING BERBASIS

TEKNOLOGI DAN INOVASI

V

Page 20: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

18

Makna dari Visi tersebut diuraikan dalam tabel 2.1 sebagai

berikut:

Tabel 2.1

PENJELASAN VISI 2016-2021

Visi Pokok-

pokok Visi Penjelasan Visi

“Terwujudnya

Tangsel Kota

Cerdas, Berkualitas,

Berdaya Saing

berbasis Teknologi

dan Inovasi”

Kota

Cerdas

Mengandung makna bahwa prinsip yang

dikedepankan dan menjadi fondasi

dalam setiap aspek kehidupan

masyarakat yang ada di wilayah adalah

prinsip cerdas, yang mencerminkan

konsepsistematis, efisiensi, efektifitas,

profesionalisme, partisipasi dan

akuntabilitas. Prinsip ini kemudian akan

diturunkan dalam tataran praktis untuk

membangun smart people, smart

economy, smart mobility, smart

environment, smart living dan smart

governance. Upaya dalam mewujudkan

visi cerdas ini sejauh mungkin akan

memaksimalkan manfaat aspek teknologi

dan inovasi.

Kota

Berkualitas

Memiliki arti bahwa yang ingin

diwujudkan oleh semua stakeholder yang

ada di wilayah adalah sebuah standar

kualitas tertinggi dalam setiap aspek.

Sumberdaya manusia yang kompeten,

kondisi infrastruktur yang memenuhi

standar yang ditetapkan, lingkungan

yang ditata dengan mengedepankan

Page 21: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

19

Visi Pokok-

pokok Visi Penjelasan Visi

prinsip berkesinambungan dan

mendukung produktifitas warga,

penyelenggaraan pemerintahan yang

menerapkan kaidah-kaidah good

governance, dan kehidupan sosial

masyarakat yang madani dan

mencerahkan, adalah batasan kualitas

yang ingin dicapai. Dalam mencapai

standar tersebut konsep pembangunan

berbasis kewilayahan, inovasi

dankolaborasi dari setiap elemen yang

ada menjadi pilihan.

Kota

Berdaya

Saing

Membawa pesan bahwa yang ingin

dituju adalah sebuah kota yang memiliki

berbagai keunggulan baik komparatif

maupun kompetitif sehingga menjadi

sebuah kawasan yang nyaman sebagai

tempat hunian dan menarik untuk

berinvestasi. Kota yang berdaya saing ini

diterjemahkan melalui penyediaan

transportasi publik yang baik, kondusifitas

wilayah yang terjaga, daerah yang

ramah inovasi, dunia usaha khususnya

industri kreatif dan UMKM yang

berkembang, serta mekanisme

pelayanan perijinan yang

mencerminakan prinsip excellent service

delivery. Inovasi adalah pintu utama

Page 22: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

20

Visi Pokok-

pokok Visi Penjelasan Visi

untuk mewujudkan kota yang memiliki

nilai lebih dan berdaya saing.

Berbasis

Teknologi

dan Inovasi

Untuk mewujudkan Kota Cerdas,

berkualitas dan berdaya saing

diupayakan dengan memanfaatkan

teknologi sebagai basis pendukung dan

mendorong tumbuh kembangnya inovasi

mulai dari pembuatan kebijakan,

pengembangan sistem, perumusan

strategi dalam penyelenggaraan

pelayanan publik dan pelaksanaan

pembangunan.

1. Misi

Misi adalah rumusan umum mengenai upaya-upaya yang akan

dilaksanakan untuk mewujudkan visi. Bappeda Sebagai salah satu

perangkat daerah di lingkungan pemerintah Kota Tangerang Selatan,

harus mendukung penyelenggaraan misi Kota Tangerang Selatan

periode 2016-2021. Agar penyelenggaraan urusan serta tugas pokok

dan fungsi Bappeda mendukung sepenuhnya penyelenggaraan misi

Kota Tangerang Selatan, maka misi Bappeda periode 2016-2021

mengikuti misi Kota Tangerang Selatan, yaitu:

Page 23: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

21

Misi tersebut di atas dijelaskan dalam tabel 2.2 sebagai berikut:

Tabel 2.2

Penjelasan Misi Kota Tangerang Selatan Tahun 2016-2021

No Misi PenjelasanMisi

1 Mengembangkan

sumber daya

manusia yang

handal dan

berdaya saing;

Meningkatkan pembangunan manusia seutuhnya

agar daya saingnya meningkat, serta mampu

mendukung pencapaian tujuan SDGs menuju kota

yang maju dan sejahtera. Prioritas pembangunan

diharapkan pada tercapainya peningkatan

kualitas sumber daya manusia yang semakin

unggul dan berkarakter, ditopang dengan kualitas

pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan yang

makin baik serta penghayatan dan pengamalan

nilai-nilai luhur budaya dan agama.

Meningkatkan jangkauan layanan pendidikan dan

kesehatan yang berkualitas khususnya bagi

masyarakat miskin dengan harapan mampu

menahan dan menekan tingkat kemiskinan dan

Page 24: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

22

No Misi PenjelasanMisi

pengangguran. Meningkatkan kondisi sosial dan

budaya masyarakat yang bermoral, beretika,

berbudaya, beretos kerja, berkemampuan, sehat,

dan cerdas berbasis pada nilai-nilai luhur bangsa

dan agama dalam rangka pencapaian

masyarakat yang sejahtera lahir dan batin.

2 Meningkatkan

infrastruktur kota

yang fungsional;

Meningkatkan kondisi infrastruktur kota yang

memadai dan berkelanjutan sehingga dapat

menunjang seluruh aktifitas masyarakat Kota

Tangerang Selatan dengan aman dan nyaman.

3 Menciptakan kota

layak huni yang

berwawasan

lingkungan;

Sarana dan prasarana wilayah mantap,

transportasi memadai pemanfaatan ruang

terkendali, ramah lingkungan dan menjadi sebuah

kota yang tertata dan berkelanjutan.

4 Mengembangkan

ekonomi

kerakyatan

berbasis inovasi

dan produk

unggulan;

Mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang

akseleratif dan kokoh berbasis pada ekonomi

kerakyatan yang berwawasan lingkungan (green

economy) dan berkeadilan. Pengembangan

potensi sektor unggulan daerah yang berdaya

saing dengan memperhatikan kearifan lokal dalam

rangka meningkatkan daya saing dan kemandirian

daerah, dengan prioritas pembangunan

diharapkan pada sektor basis daerah akan

menjadi pondasi perekonomian daerah, makin

besarnya peranan usaha mikro, menengah dan

koperasi dalam perekonomian daerah yang

berbasis pada partisipasi aktif segenap pemangku

kepentingan.Pada sisi yang lain pertumbuhan

Page 25: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

23

No Misi PenjelasanMisi

penduduk terkendali dan pemenuhan kebutuhan

dasar serta timbulnya masalah-masalah sosial

dapat terantisipasi dengan baik, sehingga rasa

nyaman dan aman dapat tercipta yang pada

akhirnya berdampak pada pertumbuhan ekonomi.

5 Meningkatkan tata

kelola

pemerintahan

yang baik berbasis

teknologi informasi.

Mewujudkan pemerintahan yang baik,

meningkatkan kapasitas daerah, dan jaringan

kerjasama dalam rangka optimalisasi kinerja

pelayanan publik dan peningkatan kesejahteraan

masyarakat dalam suasana politik yang demokratis

berdasarkan pada semangat penegakan

supremasi hukum dan HAM, daerah yang kondusif,

aman, tertib dan tentram. Dengan prioritas

pembangunan yang tepat diharapkan terjadi

perbaikan yang signifikan dalam kinerja

penyelenggaraan pemerintahan, ditunjukkan

dengan meningkatnya kemampuan keuangan

daerah, dan meningkatnya kualitas aparatur

daerah. Tata kelola pemerintahan lebih

professional, modern, maju dan akuntabel,

sehingga layanan terbaik kepada masyarakat

mampu diberikan.

A. Telaah Visi Misi RPJMD yang Terkait dengan Tupoksi PD

1. Visi

Terkait visi Kota Tangerang Selatan di atas, peran Bappeda dalam

mendukung pewujudan visi tersebut adalah dengan pewujudan

Page 26: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

24

Bappeda sebagai institusi perencanaan dan pengendalian

pembangunan yang berkualitas berbasis teknologi dan inovasi.

Institusi perencanaan dan pengendalian pembangunan yang

berkualitas dimaknai sebagai kehendak Bappeda untuk mewujudkan

perencanaan yang memenuhi standar dan norma sistem perencanaan

dan pembangunan nasional, serta mengendalikan pelaksanaan

pembangunan, terutama pelaksanaan program prioritas

pembangunan Kota Tangerang Selatan periode 2016-2021 sehingga

pelaksanaan pembangunan berjalan sesuai rencana dan memberi

hasil bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang

Selatan.

2. Misi

Terkait dengan lima misi Kota Tangerang Selatan periode 2016-

2021 di atas, peran Bappeda terutama mendukung penyelenggaraan

misi ke-3 Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan,

dan misi ke-5 yaitu meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik

berbasis teknologi informasi.

Kontribusi Bappeda dalam menciptakan kota layak huni yang

berwawasan lingkungan diberikan melalui perencanaan tata ruang

yang serasi dan saling mendukung antar sektor, bersama-sama dengan

perangkat daerah lain yang terkait.

Kontribusi Bappeda dalam peningkatan tata kelola pemerintahan

yang baik berbasis teknologi informasi, diberikan melalui perencanaan

pembangunan yang selaras, terintegrasi, efektif, efisien dan sesuai

dengan kebutuhan masyarakat, serta mengendalikan pelaksanaan

pembangunan Kota Tangerang Selatan agar arah dan hasil

pembangunan sesuai dengan yang direncanakan. Perencanaan dan

pengendalian pembangunan yang diselenggarakan Bappeda dalam

periode 2016-2021 dikembangkan berbasis teknologi informasi.

Page 27: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

25

Bappeda sebagai perencana dan pengendali pembangunan

Kota Tangerang Selatan berperan menyusun perencanaan

pembangunan Kota Tangerang Selatan yang selaras, terintegrasi,

efektif, efisien, sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kota Tangerang

Selatan dalam rangka mewujudkan visi Kota Tangerang Selatan.

Perencanaan yang selaras dimaknai dengan perencanaan yang

mempertimbangkan arah kebijakan pembangunan pemerintahan di

atasnya (pemerintah pusat dan pemerintahan provinsi) sehingga arah

kebijakan pembangunan Kota Tangerang Selatan mendukung

pembangunan Provinsi Banten dan pembangunan nasional.

Perencanaan yang terintegrasi dimaknai dengan keterpaduan

perencanaan antar sektor dalam wilayah Kota Tangerang Selatan, dan

terpadu dengan perencanaan pembangunan daerah lain, khususnya

di wilayah perbatasan dengan daerah tetangga. Perencanaan yang

efektif dimaknai dengan perencanaan program dan kegiatan yang

secara logis mengarah pada pencapaian hasil-hasil yang diinginkan

dalam rangka mewujudkan visi Kota Tangerang Selatan. Perencanaan

yang efisien dimaknai dengan pengalokasian sumber daya yang sesuai,

tidak kurang, dan tidak berlebihan, sehingga sumber daya Kota

Tangerang Selatan yang ada teralokasi secara efisien. Efisiensi

pengalokasian sumber daya, akan membuat sumber daya yang ada

dapat dialokasikan lebih banyak untuk kegiatan pembangunan dan

dapat mempercepat hasil pembangunan Kota Tangerang Selatan.

Sebagai subyek pembangunan, masyarakat harus dilibatkan dalam

pembangunan melalui penjaringan aspirasi masyarakat dalam

perencanaan pembangunan agar pembangunan yang dilaksanakan

dapat disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dan memberi

manfaat positif bagi masyarakat dan pada akhirnya bagi Kota

Tangerang Selatan.

Page 28: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

26

Perencanaan pembangunan yang direncanakan untuk kurun waktu 5

tahun, dalam pelaksanaannya dapat saja ditemui ketidaksesuaian

pelaksanaan, atau berbagai permasalahan yang menghambat

pencapaian. Oleh karena itu Bappeda perlu melaksanakan

pengendalian pembangunan melalui pemantauan berkala

pelaksanaan program prioritas pembangunan Kota Tangerang Selatan,

mengidentifikasi berbagai permasalahan yang dapat menghambat

pelaksanaan pembangunan dan berkoordinasi dengan perangkat

daerah lain guna mencari solusi terbaik yang diperlukan untuk

memperlancar pelaksanaan pembangunan Kota Tangerang Selatan.

2.1.2. Tujuan Badan Perencanaan Pembangunan daerah Kota Tangerang

Selatan

Mempertimbangkan visi dan misi Bappeda Kota Tangerang

Selatan tersebut di atas, serta hasil analisis berdasarkan balanced

scorecard, maka ditetapkan tujuan dan sasaran jangka menengah

(sasaran strategis) Bappeda Kota Tangerang Selatan beserta indikator

sasaran dan targetnya sebagai berikut:

1. Tujuan sebelum revisi

a. Meningkatkan Kualitas Akuntabilitas Kinerja dan Keuangan

Bappeda

b. Meningkatkan kualitas Penataan ruang guna mendukung

pemanfaatan ruang yang optimal sesuai RTRW Kota Tangerang

Selatan

c. Meningkatkan Efektivitas perencanaan dan pengendalian

pelaksanaan pembangunan Kota Tangerang Selatan

2. Sasaran Strategis sebelum revisi

a. Meningkatnya kualitas akuntabilitas keuangan

b. Meningkatnya kualitas SDM

Page 29: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

27

c. Meningkatnya kualitas layanan administrasi perkantoran

d. Meningkatnya kualitas perencanaan dan evaluasi

e. Meningkatnya kualitas data dan informasi pendukung

pengambilan keputusan internal

f. Meningkatnya Kualitas Data Pendukung Perencanaan &

Pengendalian Pembangunan Daerah

g. Meningkatnya kualitas informasi tata ruang Kota Tangerang

Selatan

h. Meningkatnya optimalisasi pemanfaatan ruang sesuai RTRW

i. Meningkatnya Kualitas Perencanaan dan pengendalian

Pembangunan Bidang Ekonomi, Sosial, Fisik, dan Pemerintahan

Umum.

3. Tujuan (setelah reviu)

a. Terwujudnya lingkungan hidup yang berkualitas

b. Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas

c. Terwujudnya akuntabilitas kinerja pelayanan Bappeda

d. Meningkatnya hasil penelitian dan pengembangan yang dapat

diterapkan

4. Sasaran Strategis (setelah reviu)

a. Mewujudkan lingkungan hidup yang nyaman

b. Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan

daerah yang berkualitas

c. Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan

daerah

d. Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi

pembangunan

e. Meningkatnya kinerja pelayanan Bappeda

Page 30: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

28

f. Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan

pengembangan dalam pembangunan daerah

2.1.3. Sasaran Badan Perencanaan pembangunan Kota Tangerang selatan

Alur logis tujuan dan sasaran strategis beserta indikator dan target

kinerja adalah sebagai berikut:

Page 31: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

29

Tabel 4.4 Tujuan dan Sasaran Strategis sebelum revisi

No. Tujuan Sasaran Strategis IndikatorKinerja Satuan Target

2016 2018 2018 2019 2020 2021

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

1.1 Meningkatkan

kualitas

Penataan ruang

guna

mendukung

pemanfaatan

ruang yang

optimal sesuai

RTRW Kota

Tangerang

Selatan

1.1.1 Meningkatnya

kualitas informasi tata

ruang Kota Tangerang

Selatan

Persentase ketersediaan informasi

mengenai rencana tata ruang (RTR)

wilayah

% 100 100 100 - - -

1.1.2 Meningkatnya

optimalisasi

pemanfaatan ruang

sesuai RTRW

Ketersediaan laporan rekomendasi

peruntukan ruang

Lap 1 1 1 1 1 1

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Berbasis Teknologi Informasi

2.1 Meningkatkan

Kualitas

Akuntabilitas

Kinerja dan

Keuangan

Bappeda

4.1.1 Meningkatnya

kualitas akuntabilitas

keuangan

Cakupan laporan keuangan sesuai

ketentuan

dok 4 4 4 4 4 4

4.1.2 Meningkatnya

kapasitas SDM

Cakupan pengembangan sumber

daya aparatur

% 30 35 40 45 50 55

4.1.3 Meningkatnya

kualitas layanan

administrasi

perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

% 100 100 100 100 100 100

4.1.4 Meningkatnya

kualitas Perencanaan

Cakupan perencanaan

pembangunan SKPD sesuai ketentuan

dok 16 16 16 16 16 16

Page 32: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

30

No. Tujuan Sasaran Strategis IndikatorKinerja Satuan Target

2016 2018 2018 2019 2020 2021

dan evaluasi

4.1.5 Meningkatnya

kualitas data dan

informasi pendukung

pengambilan

keputusan internal

Cakupan data dan informasi SKPD dok 1 1 1 1 1 1

2.2 Meningkatkan

Kualitas

perencanaan

dan

pengendalian

pelaksanaan

pembangunan

Kota Tangerang

Selatan

2.2.1 Meningkatkan

Koordinasi, Integrasi,

Sinkronisasi dan

Simplifikasi (KISS) dalam

Perencanaan dan

pengendalian

Pembangunan

Cakupan perencanaan

pembangunan daerah sesuai

ketentuan

dok 32 32 33 32 32 32

Ketersediaan dokumen evaluasi

pencapaian program RPJMD

dok 1 1 1 1 1 1

Ketersediaan dokumen evaluasi

capaian SDG's

dok 1 1 1 1 1 1

Ketersediaan dokumen evaluasi

pencapaian smart city

dok 1 1 1 1 1 1

2.2.2 Meningkatnya

Kualitas Data

Pendukung

Perencanaan &

Pengendalian

Pembangunan Daerah

Jumlah koordinasi penelitian dan

diseminasi hasil penelitian dan

pengembangan

kali 6 6 6 6 6 6

Terwujudnya pengembangan inovasi

daerah

dok - 2 2 2 2 2

Jumlah Kolaborasi dan Kerjasama

Pembangunan dengan Dunia Usaha,

Perguruan Tinggi dan Masyarakat

kali 11 11 11 11 11 11

Persentase ketersediaan data

pendukung perencanaan dan

pengendalian pembangunan Kota

% 100 100 100 100 100 100

Page 33: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

31

No. Tujuan Sasaran Strategis IndikatorKinerja Satuan Target

2016 2018 2018 2019 2020 2021

Tangerang Selatan

Cakupan laporan kinerja Pemerintah

Kota Tangerang Selatan tepat waktu

dok 2 2 2 2 2 2

Tabel 4.5 Tujuan dan Sasaran Strategis Setelah Revisi

No. Tujuan Sasaran Strategis IndikatorKinerja Satuan

Target

2016 2017 2018 2019 2020 2021

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

1

Terwujudnya lingkungan hidup yang berkualitas

Mewujudkan lingkungan hidup yang nyaman

Rasio Ruang terbuka hijau terhadap luas wilayah Kota

% 12 12 12 - - -

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Berbasis Teknologi Informasi

1

Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas

Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD

% 100 100 100 100 100 100

Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD

% 70 70 70 75 80 85

Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Persentase capaian indikator RPJMD % 50 60 80 83 85 90

2 Terwujudnya pelayanan Bappeda yang

Meningkatnya kinerja pelayanan Bappeda

Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) angka 65 70 70 73 75 80

Page 34: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

32

akuntabel

3

Meningkatnya hasil penelitian dan pengembangan yang dapat diterapkan

Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan

% 50 60 50 60 70 85

Page 35: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

33

2.1.4. Strategi Pencapaian

Strategi merupakan rencana yang menyeluruh dan terpadu

mengenai upaya-upaya organisasi yang meliputi penetapan kebijakan,

dan program untuk mencapai sasaran dan tujuan. Strategi pada dasarnya

lebih bersifat grand design, dimana strategi merupakan cara atau pola

yang dirancang untuk merespon isu strategis yang dihadapi dan/atau

untuk mencapai visi, misi, tujuan dan sasaran. Dengan kata lain strategi

merupakan suatu cara atau pola untuk mewujudkan tujuan atas misi yang

ditetapkan.

Kebijakan merupakan kumpulan keputusan-keputusan yang akan :

− Menentukan secara teliti tentang bagaimana strategi akan dilaksanakan

atau dengan kata lain kebijaksanaan merupakan pedoman

pelaksanaan tindakan atau kegiatan tertentu;

− Mengatur suatu mekanisme tindakan lanjutan untuk pelaksanaan

pencapaian tujuan;

− Menciptakan langkah atau prosedur yang mengarah kepada kondisi-

kondisi di mana setiap pejabat dan pelaksana di organisasi mengetahui

tentang apakah mereka memperoleh dukungan untuk bekerja dan

mengimplementasikan keputusan.

Dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran strategis Bappeda

tahun 2016–2021, maka strategi dan arah kebijakan yang dijalankan

adalah sebagai berikut:

Page 36: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

34

Tabel 2.3

Strategi dan Arah Kebijakan

No Strategi Arah Kebijakan

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

1 Mengembangkan kerangka

regulasi penataan ruang dan

data spasial serta

mewujudkan ruang-ruang

publik yang mendorong

aktivitas dan kreatifitas

masyarakat

Merencanakan Tata Ruang Kota guna

mewujudkan ruang-ruang publik yang

mendorong aktivitas dan kreativitas

masyarakat

Merumuskan kebijakan struktur pola ruang

guna mendukung kegiatan sosial ekonomi

masyarakat dan mengatur peruntukan ruang

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Berbasis Teknologi

Informasi

1 Pengembangan kualitas

layanan dukungan Bappeda

yang meliputi layanan

keuangan, pengembangan

kapasitas SDM, sarpras,

layanan administrasi

perkantoran, perencanaan

dan evaluasi, serta data dan

informasi

Penyediaan anggaran pelaksanaan kegiatan

yang sesuai kebutuhan dan tepat waktu serta

pertanggungjawaban keuangan yang

akuntabel

Pengembangan berkelanjutan kapasitas

seluruh SDM Pemerintah Bappeda sesuai

dengan tugas masing-masing personel

Penyediaan layanan administrasi perkantoran

sesuai kebutuhan secara tepat waktu

Pengembangan sistem akuntabilitas kinerja

instansi pemerintah (SAKIP) yang berkualitas,

dengan menyusun dan mengimplementasikan

rencana kegiatan yang konsisten dan selaras

dengan renstra Bappeda dan RPJMD Kota

Page 37: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

35

No Strategi Arah Kebijakan

Tangerang Selatan

Penyediaan data dan informasi pendukung

pengambilan keputusan internal yang update

dan tepat waktu

2 Perencanaan pembangunan

daerah yang selaras,

terintegrasi, efektif, efisien dan

partisipatif

Pengembangan rencana pembangunan

jangka menengah Kota Tangerang Selatan

melibatkan masyarakat secara aktif

Pengembangan rencana pembangunan

jangka menengah Kota Tangerang Selatan

berdasarkan prioritas

Pengembangan rencana tahunan Kota

Tangerang Selatan yang konsisten dengan

rencana jangka menengah, dan penajaman

kegiatan prioritas

Pengembangan perencanaan dan

pengendalian pembangunan Kota Tangerang

Selatan berbasis teknologi informasi

3 Pengendalian pelaksanaan

pembangunan daerah untuk

menjaga arah pembangunan

sesuai rencana jangka

menengah berbasis teknologi

informasi

Pengendalianpelaksanaan rencana

pembangunan Kota Tangerang Selatan

berbasis teknologi informasi dan memberikan

rekomendasi atas permasalahan yang ditemui

Pemantauan pelaksanaan rekomendasi

pengendalian pembangunan

4 Penyediaan data-data yang

dibutuhkan secara lengkap

dan akurat bagi

perencanaan dan

pengendalian pembangunan

daerah

Pengumpulan data dan informasi

pembangunan Kota Tangerang Selatan pada

seluruh bidang dan terpilah gender

Page 38: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

36

Sebagai alur logis atau keterkaitan antara Misi dengan Tujuan, Sasaran,

Strategi dan Kebijakan Bappeda Kota Tangerang Selatan Tahun 2016-2021

dapat dilihat pada tabel sebagai berikut.

Page 39: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

37

Tabel 2.4

Visi, Misi, Tujuan, Sasaran, Strategi dan Kebijakan

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan 2016-2021 sebelum revisi

VISI : TERWUJUDNYA TANGSEL KOTA CERDAS, BERKUALITAS, BERDAYA SAING

BERBASIS TEKNOLOGI DAN INOVASI

TUJUAN SASARAN STRATEGIS STRATEGI ARAH KEBIJAKAN

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

1.1 Terwujudnya kualitas Penataan ruang guna

mendukung pemanfaatan ruang yang optimal

sesuai RTRW Kota Tangerang Selatan

1.1.1 Meningkatnya

kualitas

informasi tata

ruang Kota

Tangerang

Selatan

1 Mengembangkan

kerangka regulasi

penataan ruang

dan data spasial

serta mewujudkan

ruang-ruang publik

yang mendorong

aktivitas dan

kreatifitas

masyarakat

1 Merencanakan Tata Ruang

Kota guna mewujudkan

ruang-ruang publik yang

mendorong aktivitas dan

kreativitas masyarakat

1.1.2 Meningkatnya

optimalisasi

pemanfaatan

ruang sesuai

RTRW

2 Merumuskan kebijakan

struktur pola ruang guna

mendukung aktivitas sosial

ekonomi masyarakat dan

mengatur peruntukan ruang

Page 40: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

38

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang

Baik Berbasis Teknologi Informasi

2.1 Terwujudnya kualitas Akuntabilitas Kinerja dan

Keuangan Bappeda

2.1.1 Meningkatnya

kualitas

akuntabilitas

keuangan

1 Pengembangan

kualitas layanan

dukungan

Bappeda yang

meliputi layanan

keuangan,

pengembangan

kapasitas SDM,

sarpras, layanan

administrasi

perkantoran,

perencanaan dan

evaluasi, serta

data dan informasi

1 Penyediaan anggaran

pelaksanaan kegiatan yang

sesuai kebutuhan dan tepat

waktu serta

pertanggungjawaban

keuangan yang akuntabel

1.1.2. Meningkatnya

kualitas SDM

2 Pengembangan

berkelanjutan kapasitas

seluruh SDM Bappeda sesuai

dengan tugas masing-

masing personil

1.1.3. Meningkatnya

kualitas

layanan

administrasi

perkantoran

3 Penyediaan layanan

administrasi perkantoran

sesuai kebutuhan secara

tepat waktu

Page 41: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

39

1.1.4. Meningkatnya

kualitas

perencanaan

dan evaluasi

4 Pengembangan sistem

akuntabilitas kinerja instansi

pemerintah (SAKIP) yang

berkualitas, dengan

menyusun dan

mengimplementasi-kan

rencana kegiatan yang

konsisten dan selaras

dengan renstra Bappeda

dan RPJMD Kota Tangerang

Selatan

1.1.5 Meningkatnya

kualitas data

dan informasi

pendukung

pengambilan

keputusan

internal

5 Penyediaan data dan

informasi pendukung

pengambilan keputusan

internal yang update dan

tepat waktu

2.2 Terwujudnya kualitas perencanaan dan

pengendalian pelaksanaan pembangunan Kota

Tangerang Selatan

2.2.1 Meningkatkan

Koordinasi,

Integrasi,

Sinkronisasi

dan Simplifikasi

dokumen

Perencanaan

Pembangunan

Kota

Tangerang

Selatan

1 Perencanaan

pembangunan

daerah yang

selaras,

terintegrasi, efektif,

efisien dan

partisipatif

1 Pengembangan rencana

pembangunan jangka

menengah Kota Tangerang

Selatan melibatkan

masyarakat secara aktif

Page 42: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

40

dengan

dokumen OPD

2 Pengembangan rencana

pembangunan jangka

menengah Kota Tangerang

Selatan berdasarkan prioritas

3 Pengembangan rencana

tahunan Kota Tangerang

Selatan yang konsisten

dengan rencana jangka

menengah, dan penajaman

kegiatan prioritas

4 Pengembangan sistem

informasi perencanaan dan

pengendalian

pembangunan Kota

Tangerang Selatan

2 Pengendalian

pelaksanaan

pembangunan

daerah untuk

menjaga arah

pembangunan

sesuai rencana

jangka menengah

berbasis teknologi

informasi

1 Pengendalian pelaksanaan

rencana pembangunan

Kota Tangerang Selatan dan

memberikan rekomendasi

atas permasalahan yang

ditemui

Page 43: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

41

2 Pemantauan pelaksanaan

rekomendasi pengendalian

pembangunan

2.2.2 Meningkatkan

Kualitas Data

Informasi

Pendukung

dan Laporan

Pelaksanaan

Pembangunan

1 Penyediaan data-

data yang

dibutuhkan secara

lengkap dan

akurat bagi

perencanaan dan

pengendalian

pembangunan

daerah

1 Pengumpulan data dan

informasi pembangunan

Kota Tangerang Selatan

pada seluruh bidang dan

terpilah gender

Tabel 2.4

Visi, Misi, Tujuan, Sasaran, Strategi dan Kebijakan

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan 2016-2021 setelah revisi

VISI TERWUJUDNYA TANGSEL KOTA CERDAS,

BERKUALITAS, BERDAYA SAING BERBASIS TEKNOLOGI DAN INOVASI

TUJUAN SASARAN STRATEGIS STRATEGI ARAH KEBIJAKAN

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

Page 44: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

42

1.1 Terwujudnya lingkungan hidup yang berkualitas 1.1.1 Mewujudkan lingkungan hidup yang nyaman

1 Mengembangkan kerangka regulasi penataan ruang dan data spasial serta mewujudkan ruang-ruang publik yang mendorong aktivitas dan kreatifitas masyarakat

1 Merencanakan Tata Ruang Kota guna mewujudkan ruang-ruang publik yang mendorong aktivitas dan kreativitas masyarakat

2 Merumuskan kebijakan struktur pola ruang guna mendukung aktivitas sosial ekonomi masyarakat dan mengatur peruntukan ruang

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Berbasis Teknologi Informasi

Page 45: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

43

2.1 Terwujudnya pelayanan Bappeda yang akuntabel 2.1.1 Meningkatnya kinerja pelayanan Bappeda

1 Pengembangan kualitas layanan dukungan Bappeda yang meliputi layanan keuangan, pengembangan kapasitas SDM, sarpras, layanan administrasi perkantoran, perencanaan dan evaluasi, serta data dan informasi

1 Penyediaan anggaran pelaksanaan kegiatan yang sesuai kebutuhan dan tepat waktu serta pertanggungjawaban keuangan yang akuntabel

2 Pengembangan berkelanjutan kapasitas seluruh SDM Bappeda sesuai dengan tugas masing-masing personil

3 Penyediaan layanan administrasi perkantoran sesuai kebutuhan secara tepat waktu

Page 46: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

44

4 Pengembangan sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (SAKIP) yang berkualitas, dengan menyusun dan mengimplementasi-kan rencana kegiatan yang konsisten dan selaras dengan renstra Bappeda dan RPJMD Kota Tangerang Selatan

5 Penyediaan data dan informasi pendukung pengambilan keputusan internal yang update dan tepat waktu

2.2 Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas

2.2.1 Terwujudnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

1 Perencanaan pembangunan daerah yang selaras, terintegrasi, efektif, efisien dan partisipatif

1 Pengembangan rencana pembangunan jangka menengah Kota Tangerang Selatan melibatkan masyarakat secara aktif

Page 47: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

45

Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

2 Pengembangan rencana pembangunan jangka menengah Kota Tangerang Selatan berdasarkan prioritas

Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

3 Pengembangan rencana tahunan Kota Tangerang Selatan yang konsisten dengan rencana jangka menengah, dan penajaman kegiatan prioritas

4 Pengembangan sistem informasi perencanaan dan pengendalian pembangunan Kota Tangerang Selatan

Page 48: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

46

2 Pengendalian pelaksanaan pembangunan daerah untuk menjaga arah pembangunan sesuai rencana jangka menengah berbasis teknologi informasi

1 Pengendalian pelaksanaan rencana pembangunan Kota Tangerang Selatan dan memberikan rekomendasi atas permasalahan yang ditemui

2 Pemantauan pelaksanaan rekomendasi pengendalian pembangunan

Meningkatnya hasil penelitian dan pengembangan yang dapat diterapkan

2.2.2 Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

1 Penyediaan data-data yang dibutuhkan secara lengkap dan akurat bagi perencanaan dan pengendalian pembangunan daerah

1 Pengumpulan data dan informasi pembangunan Kota Tangerang Selatan pada seluruh bidang dan terpilah gender

Page 49: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

47

Page 50: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

48

A. Rencana Program dan Indikasi Kegiatan Badan perencanaan

Pembangunan Daerah

Program adalah sebagai penentuan tindakan untuk

memecahkan masalah-masalah yang dihadapi, sehingga program

merupakan suatu jenis rencana yang disusun lebih konkrit, di

dalamnya terkandung sekumpulan kegiatan yang berbeda-beda,

akan tetapi menuju pada satu tujuan yang sama.

Kegiatan adalah tindakan nyata dalam jangka waktu tertentu

yang dilaksanakan sesuai dengan kebijakan dan program yang telah

ditetapkan.

Indikasi Kegiatan adalah indikasi tindakan nyata dalam jangka

waktu tertentu yang hendak dilaksanakan dan bersifat tidak kaku

sesuai dengan kebijakan dan program yang telah ditetapkan.

Mengacu pada tujuan dan sasaran jangka menengah,

serta memperhatikan kebijakan dan strategi yang diperlukan

untuk mencapai tujuan dan sasaran jangka menengah Bappeda

Kota tangerang Selatan seperti telah diuraikan pada bab IV,

maka rencana program dan kegiatan Bappeda tahun 2016-2021

adalah sebagai berikut:

A. Program

Program yang direncanakan Bappeda Kota Tangerang

Selatan pada periode Tahun 2016 – 2021 sebanyak 9 program,

sebagai berikut:

1. Program Perencanaan Tata Ruang

2. Program Pengembangan Data dan Statistik Daerah

3. Program Pengembangan data dan informasi

4. Program Perencanaan Pembangunan Daerah

5. Program Pengembangan pengelolaan keuangan daerah

Page 51: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

49

6. Program Pengembangan sistem mamanjemen sumber daya

aparatur

7. Program Penelitian dan Pengembangan Daerah

8. Program Kerjasama Pembangunan dan kewilayahan

9. Program Pelayanan Administrasi Sarana Prasarana

Perkantoran

B. Indikasi Kegiatan

Kegiatan-kegiatan yang direncanakan Bappeda Kota

Tangerang Selatan pada periode Tahun 2016 – 2021 sebanyak 27

kegiatan sebagai berikut:

1. Penyusunan Laporan Kinerja Keuangan dan Neraca Aset

2. Pembinaan, Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan

Aparatur

3. Penyediaan dan Pemeliharaan Barang dan Jasa Perkantoran

4. Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi dan Pelaporan Kinerja

Program dan Kegiatan

5. Pengumpulan dan analisis data

6. Perencanaan Tata Ruang

7. Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan

bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

8. Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan

Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) dan Kesejahteraan

Masyarakat

9. Koordinasi Perencanaan pengembangan Infrastruktur

10. Koordinasi perencanaan pengendalian Pembangunan

Bidang Ekonomi

11. Koordinasi perencanaan pengendalian Pembangunan

Bidang Pemerintahan Umum

Page 52: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

50

12. Penyusunan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plapon

Anggaran Sementara

13. Penyusunan RKPD Kota Tangerang Selatan

14. Perencanaan pengembangan wilayah strategis dan cepat

tumbuh

15. Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah

16. Penyusunan RPJPD

17. Penyusunan RPJMD

18. Penyusunan RTRW

19. Analisa Standar Belanja

20. Penyusunan Kebijakan Inovasi Daerah

21. Penyelengaraan Penelitian dan Pengembangan Daerah

22. Fasilitasi Pengembangan Sistem Perencanaan Pembangunan

Daerah

23. Fasilitasi Pengembangan Pembiayaan Pembangunan

24. Koordinasi Perencanaan Pengembangan Kerjasama

Pembanggunan

25. Koordinasi kerjasama dengan dunia usaha dan Perguruan

Tinggi

26. Pengumpulan, kompilasi, penyusunan dan diseminasi data

dan statistik daerah

27. Koordinasi Penyusunan Laporan Keterangan

PertanggungJawaban (LKPJ) dan Laporan Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Alur logis tujuan, sasaran strategis, program dan kegiatan disajikan

pada tabel 2.5.

sebagai berikut:

Tabel 2.5

Tujuan, Sasaran Strategis, Program dan Kegiatan sebelum revisi

Page 53: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

51

No Tujuan Sasaran Strategis Program Kegiatan

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

1.1 Terwujudnya

kualitas

Penataan ruang

guna

mendukung

pemanfaatan

ruang yang

optimal sesuai

RTRW Kota

Tangerang

Selatan

1.1.1 Meningkatnya

kualitas informasi tata

ruang Kota Tangerang

Selatan

Program

perencanaan tata

ruang

Koordinasi

Penyusunan

Rencana Tata

Ruang Wilayah

1.1.2 Meningkatnya

optimalisasi

pemanfaatan ruang

sesuai RTRW

Program

perencanaan tata

ruang

Koordinasi

Penyusunan

Rencana Tata

Ruang Wilayah

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Berbasis Teknologi Informasi

2.1 Terwujudnya

Kualitas

Akuntabilitas

Kinerja dan

keuangan

Bappeda

2.1.1 Meningkatnya

kualitas akuntabilitas

keuangan

Program

Pengembangan

pengelolaan

keuangan daerah

Penyusunan Laporan

Kinerja Keuangan

dan Neraca Aset

2.1.2 Meningkatnya

kapasitas SDM

Program

Pengembangan

sumber daya

aparatur

Pembinaan,

Peningkatan

Kapasitas

Kelembagaan dan

Aparatur

2.1.3 Meningkatnya

kualitas layanan

administrasi

perkantoran

Program Pelayanan

Administrasi

Perkantoran

Penyediaan dan

Pemeliharaan

Barang dan Jasa

Perkantoran

2.1.4 Meningkatnya

kualitas perencanaan

dan evaluasi

Program

Perencanaan

Pembangunan

Daerah

Perencanaan,

Pengendalian,

Evaluasi dan

Pelaporan Kinerja

Program dan

Kegiatan

2.1.5 Meningkatnya

kualitas data dan

informasi pendukung

pengambilan

keputusan internal

Program

Pengembangan

Data dan Informasi

Pengumpulan dan

analisis data

2.2 Terwujudnya

kualitas

perencanaan

dan

pengendalian

pelaksanaan

pembangunan

Kota Tangerang

Selatan

2.2.1 Meningkatkan

Koordinasi, Integrasi,

Sinkronisasi dan

Simplifikasi (KISS)

dalam Perencanaan

dan pengendalian

Pembangunan

Program

Perencanaan

Pembangunan

Daerah

Koordinasi

Perencanaan dan

Pengendalian

Pembangunan

bidang kesehatan

dan sosial

Koordinasi

perencanaan dan

pengendalian

Pembangunan

Bidang Pendidikan

Koordinasi

Perencanaan

Page 54: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

52

No Tujuan Sasaran Strategis Program Kegiatan

pengembangan

Infrastruktur

Koordinasi

perencanaan

pengendalian

Pembangunan

Bidang Ekonomi

Koordinasi

perencanaan

pengendalian

Pembangunan

Bidang

Pemerintahan

Umum

Penyusunan

Kebijakan Umum

Anggaran dan

Prioritas Plapon

Anggaran

Sementara

Penyusunan RKPD

Kota Tangerang

Selatan

Perencanaan

pengembangan

wilayah strategis dan

cepat tumbuh

Monitoring dan

Evaluasi

Pelaksanaan

Rencana

Pembangunan

Daerah

Penyusunan RPJPD

Penyusunan RPJMD

Analisa Standar

Belanja

Penyusunan Sistem

Kebijakan Inovasi

Daerah

2.2.2 Meningkatkan

Kualitas Data Informasi

Pendukung dan

Laporan

Pelaksanaan

Pembangunan

Program Koordinasi

Bidang Penelitian

dan

Pengembangan

Penyelengaraan

Penelitian dan

Pengembangan

Daerah

Fasilitasi

Pengembangan

Sistem Perencanaan

Pembangunan

Daerah

Fasilitasi

Page 55: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

53

No Tujuan Sasaran Strategis Program Kegiatan

Pengembangan

Pembiayaan

Pembangunan

Program kerjasama

Pembangunan dan

kewilayahan

Koordinasi

Perencanaan

Pengembangan

Kerjasama

Pembangunan

Koordinasi

kerjasama dengan

dunia

usaha/lembaga

Program

Pengembangan

Data dan Statistik

Daerah

Pengumpulan,

kompilasi,

penyusunan dan

diseminasi data dan

statistik daerah

Program

Perencanaan

Pembangunan

Daerah

Koordinasi

Penyusunan Laporan

Keterangan

Pertanggung

Jawaban (LKPJ) dan

Laporan

Akuntabilitas Kinerja

Instansi Pemerintah

(LAKIP)

Tabel 5.2 Tujuan, Sasaran Strategis, Program dan Kegiatan (setelah revisi)

No Tujuan Sasaran Program Kegiatan

Misi: Menciptakan kota layak huni yang berwawasan lingkungan

1 Terwujudnya lingkungan hidup yang berkualitas

Mewujudkan lingkungan hidup yang nyaman

Perencanaan Tata Ruang

Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW)

Misi: Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Berbasis Teknologi Informasi

2 Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas

Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Perencanaan Pembangunan Daerah

Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi dan Pelaporan Kinerja Program dan Kegiatan

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan Bidang Sumber Daya Masyarakat (SDM) dan Kesejahteraan Masyarakat

Page 56: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

54

Koordinasi Perencanaan

pengembangan Infrastruktur

Koordinasi perencanaan pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi

Koordinasi perencanaan pengendalian Pembangunan Bidang Pemerintahan Umum

Perencanaan pengembangan wilayah strategis dan cepat tumbuh

Penyusunan RPJPD

Penyusunan RPJMD

Analisa Standar Belanja

Penyusunan Perda Tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah

3 Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas

Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Perencanaan Pembangunan Daerah

Penyusunan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plapon Anggaran Sementara

Penyusunan RKPD Kota

Tangerang Selatan

4 Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas

Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Perencanaan Pembangunan Daerah

Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah

Koordinasi Penyusunan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) dan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

5 Terwujudnya pelayanan Bappeda yang akuntabel

Meningkatnya kinerja pelayanan Bappeda

Pengembangan Pengelolaan Keuangan Daerah

Penyusunan Laporan Kinerja Keuangan dan Neraca Aset

Pengambangan Sistem Manajemen Sumber Daya Aparatur

Pembinaan, Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan Aparatur

Pelayanan Administrasi dan Sarana Prasarana Perkantoran

Penyediaan dan Pemeliharaan Barang dan Jasa Perkantoran

Pengembangan

Data dan Informasi

Penyusunan dan pengembangan data dan Informasi

Page 57: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

55

6

Meningkatnya hasil penelitian dan pengembangan yang dapat diterapkan

Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Pengembangan Data dan Informasi

Pengumpulan, kompilasi, penyusunan dan diseminasi data dan statistik daerah

Penelitian dan

Pengembangan Daerah

Penyelengaraan Penelitian dan Pengembangan Daerah

Penyusunan Kajian

Penelitian dan Pengembangan

Fasilitasi Pengembangan

Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah

Fasilitasi Pengembangan

Pembiayaan Pembangunan

Kerjasama Pembangunan dan Kewilayahan

Koordinasi Perencanaan Pengembangan Kerjasama Pembangunan

Koordinasi kerjasama dengan dunia usaha/lembaga

2.2. Rencana Kinerja Tahun 2018

Sebagai gambaran lebih lanjut dari Rencana Strategik tahun

2016-2021, disusun suatu Rencana Kinerja ( Performance Plan ) setiap

tahunnya. Rencana Kinerja ini menjabarkan Target Kinerja yang harus

dicapai dalam setiap tahun pelaksanaan. Target kinerja ini

menunjukan nilai kualitatif yang melekat pada setiap indikator kinerja,

baik pada tingkat sasaran strategik maupun tingkat kegiatan, dan

merupakan pembanding bagi proses pengukuran keberhasilan

organisasi yang dilakukan setiap akhir periode pelaksanaan.

Rencana Kinerja tahun 2018 tersebut merupakan komitmen

seluruh anggota organisasi untuk mencapai kinerja yang sebaik-

baiknya dan sebagai bagian dari upaya memenuhi misi organisasi,

dituangkan kedalam Perjanjian Kinerja (PERKIN) yang merupakan

Page 58: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

56

suatu janji kinerja yang akan diwujudkan oleh seorang

pimpinan/pejabat pemerintah daerah kepada atasannya.

Perjanjian Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tangerang Selatan tahun 2018 dapat dipaparkan sebagai berikut

:

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018 (sebelum revisi)

No Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

( 1 ) ( 2 ) ( 3 ) ( 4 )

1 Meningkatnya kualitas informasi

tata ruang Kota Tangerang

Selatan

Persentase ketersediaan informasi

mengenai rencana tata ruang

(RTR) wilayah

100%

2 Meningkatnya optimalisasi

pemanfaatan ruang sesuai

RTRW

Ketersediaan laporan rekomendasi

peruntukan ruang

1 lap

3 Meningkatnya kualitas

akuntabilitas keuangan

Cakupan laporan keuangan sesuai

ketentuan

4 dok

4 Meningkatnya kualitas SDM Cakupan pengembangan sumber

daya aparatur

35%

5 Meningkatnya kualitas layanan

administrasi perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

100%

6 Meningkatnya kualitas

perencanaan dan evaluasi

Cakupan perencanaan

pembangunan SKPD sesuai

ketentuan

16 dok

7 Meningkatnya kualitas data dan

informasi pendukung

pengambilan keputusan internal

Cakupan data dan informasi SKPD 1 dok

8

Meningkatkan Koordinasi,

Integrasi, Sinkronisasi dan

Simplifikasi (KISS) dalam

Perencanaan dan

pengendalian Pembangunan

Cakupan perencanaan

pembangunan daerah sesuai

ketentuan

32 dok

Ketersediaan dokumen evaluasi

pencapaian program RPJMD

1 dok

Ketersediaan dokumen evaluasi

capaian SDG's

1 dok

Ketersediaan dokumen evaluasi

pencapaian smart city

1 dok

Page 59: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

57

9

Meningkatkan Kualitas Data

Informasi Pendukung dan

Laporan Pelaksanaan

Pembangunan

Jumlah koordinasi penelitian dan

diseminasi hasil penelitian dan

pengembangan

6 kali

Jumlah kajian penelitian dan

pengembangan

5 dok

Terwujudnya pengembangan

inovasi daerah

2 dok

Jumlah Kolaborasi dan Kerjasama

Pembangunan dengan Dunia

Usaha, Perguruan Tinggi dan

Masyarakat

11 kali

Persentase ketersediaan data

pendukung perencanaan dan

pengendalian pembangunan Kota

Tangerang Selatan

100%

Cakupan laporan kinerja

Pemerintah Kota Tangerang

Selatan tepat waktu

2 dok

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018 (setelah revisi)

Page 60: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

58

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA TANGERANG SELATAN

No Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

( 1 ) ( 2 ) ( 3 ) ( 4 )

1 Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD

100%

2 Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD

70%

3 Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Persentase capaian indikator RPJMD

80%

4 Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan

50%

2.2.1. Rencana Anggaran Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

kota

Tangerang Selatan

Terlaksananya kegiatan-kegiatan pada Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan tentunya tidak

terlepas dari tersedianya anggaran sebagai faktor utama dalam

menjalankan roda pembangunan di wilayah Kota Tangerang Selatan.

Adapun sumber dukungan dana dalam melaksanakan kegiatan di

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah berasal dari APBD Kota

Tangerang Selatan.

Page 61: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

59

Pada Tahun Anggaran 2018, anggaran yang dialokasikan

pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah setelah untuk

kegiatan Belanja Tidak Langsung sebesar Rp. 13.296.755.633,- setelah

perubahan anggaran menjadi sebesar Rp. 10.325.832.025,50 total

belanja daerah Rp. 35.196.755.633,-sedangkan untuk kegiatan Belanja

Langsung adalah sebesar Rp. 21.900.000.000,- setelah perubahan

menjadi Rp. 22.900.000.000 ,-

Sehingga total Anggaran yang dialokasikan untuk

melaksanakan kegiatan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tangerang Selatan pada Tahun Anggaran 2018 adalah sebesar

Rp. 33.225.832.025,50,- Secara terinci terlihat pada tabel berikut :

N

o Urusan /Program / Kegiatan

Pagu Anggaran

Murni

Pagu Anggaran

Perubahan

Keteranga

n

1 Belanja Tidak Langsung 13.296.755.633

10.325.832.025,5

0

PERENCANAAN 9.308.500.000 8,326,909,000

PERENCANAAN PEMBANGUNAN

DAERAH 9.308.500.000 8,326,909,000

2

Koordinasi Penelitian dan

Pengembangan inovasi Pembangunan

Daerah 700.000.000 456,715,000

3

Koordinasi Penyusunan Laporan

Keterangan Pertanggung Jawaban

(LKPJ) dan Laporan Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) 660.000.000 870,500,000

4

Koordinasi Perencanaan dan

Pengendalian Pembangunan Bidang

Pemberdayaan Masyarakat dan

Kependudukan 500.000.000 550,000,000

5

Koordinasi Perencanaan dan

Pengendalian Pembangunan Bidang

Pemerintahan Umum 828.400.000 448,400,000

6

Koordinasi perencanaan dan

pengendalian Pembangunan Bidang

Sumber Daya Masyarakat (SDM) dan

Kesejahteraan Masyarakat 800.000.000 828,581,000

7

Koordinasi Perencanaan dan

Pengendalian Pembangunan

Infrastruktur 655.100.000 100,950,000

8

Koordinasi perencanaan dan

pengendalian Pembangunan Bidang 500.000.000 668,743,000

Page 62: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

60

Ekonomi

9

Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan

Rencana Pembangunan Daerah 800.000.000 752,000,000

10

Penyusunan Kebijakan Umum

Anggaran dan Prioritas Plapon

Anggaran Sementara 1.240.000.000 1,308,000,000

11

Penyusunan RKPD Kota Tangerang

Selatan 1.200.000.000 1,132,620,000

12

Kegiatan Penyusunan Perencanaan

Pengembangan Wilayah Strategis dan

Cepat Tumbuh 700.000.000 485,400,000

13 Penyusunan Analisa Standar Belanja 350.000.000 350,000,000

14

Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi

dan Pelaporan Kinerja Program dan

Kegiatan 375.000.000 375,000,000

PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN

RUANG 1.403.850.000 1,403,850,000

PERENCANAAN TATA RUANG 1.403.850.000 1,403,850,000

15

Penyusunan Rencana Tata Ruang

Wilayah 1.403.850.000 1,403,850,000

STATISTIK 1.125.000.000 1,018,864,000

PENGEMBANGAN DATA DAN STATISTIK

DAERAH 1.125.000.000 918,864,000

16

Pengumpulan, Kompilasi, Penyusunan,

Diseminasi Data dan Statistik Daerah 100.000.000 918,864,000

PENGEMBANGAN DATA DAN

INFORMASI 100.000.000 100,000,000

17

Penyusunan dan pengembangan data

dan Informasi 100.000.000 100,000,000

KEUANGAN 230.000.000 258,000,000

PENGEMBANGAN PENGELOLAAN

KEUANGAN DAERAH 230.000.000 258,000,000

18

Penyusunan Laporan Kinerja Keuangan

Dan Neraca Aset 230.000.000 258,000,000

KEPEGAWAIAN, PENDIDIKAN DAN

PELATIHAN 500.000.000 934,000,000

PENGEMBANGAN SISTEM MANAJEMEN

SUMBER DAYA APARATUR 500.000.000 934,000,000

19

Pembinaan, Peningkatan Kapasitas

Kelembagaan dan Aparatur 500.000.000 934,000,000

PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN 2.050.000.000 1,635,086,400

PENELITIAN DAN PENGEMBAGAN

DAERAH 1.150.000.000 1,635,086,400

20

Penyelenggaraan Penelitian dan

Pengembangan Daerah 1.150.000.000 1,155,767,100

21

Pengembangan Sistem Perencanaan

Pembangunan Daerah 500.000.000 374,800,000

22

Fasilitasi Pengembangan Pembiayaan

Pembangunan 400.000.000 104,519,300

SEKRETARIAT DAERAH 800.000.000 490,740,000

KERJASAMA PEMBANGUNAN DAN 800.000.000 490,740,000

Page 63: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

61

KEWILAYAHAN

23

Koordinasi Perencanaan

Pengembangan Kerjasama

Pembangunan 800.000.000 490,740,000

SEKRETARIAT UMUM SELURUH SKPD 6.382.650.000 8,832,550,600

PELAYANAN ADMINISTRASI DAN

SARANA PRASARANA PERKANTORAN 6.382.650.000 8,832,550,600

Penyediaan dan Pemeliharaan Barang

dan Jasa Perkantoran 6.382.650.000 8,832,550,600

TOTAL 35.196.755.633

33.225.832.025,5

0

Page 64: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 62

Bab

3

Akuntabilitas Kinerja

alam melaksanakan pengukuran akuntabilitas kinerja Badan

Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan

Tahun Anggaran 2018, metode yang digunakan adalah dengan

cara menggunakan perbandingan capaian kinerja sasaran. Metode

perbandingan capaian kinerja sasaran dilakukan dengan membandingkan

antara rencana kinerja (performance plan) yang diinginkan dengan realisasi

kinerja (performance result) Adapun skala keberhasilan maupun kegagalan

dari pencapaian kinerja pada Tahun Anggaran 2018 ditetapkan dalam suatu

skala pengukuran pencapaian kinerja dengan standar kinerja ke dalam 5

(lima) kategori sebagai berikut :

Klasifikasi nilai capaian kinerja Predikat

> 85% : Memuaskan

>75% –85% : Sangat Baik

>65% –75% : Baik

<50% -65% : Cukup Baik

>50% : Kurang

D

Page 65: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 63

3.1. Pengukuran Pencapaian Sasaran dan Kegiatan

3.1.1.Pengukuran Pencapain Sasaran

Pengukuran Pencapaian Sasaran adalah untuk mengetahui tingkat

pencapaian sasaran dan pencapaian target Badan Perencanaan

pembangunan daerah.

Berdasarkan matriks Pengukuran Pencapaian Sasaran (PPS), maka

dapat diketahui bahwa tingkat pencapaian target pada Badan Perencanaan

pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan dari masing-masing indikator

sasaran yang telah ditetapkan.

Hasil yang dicapai oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tangerang Selatan adalah sebagaimana terlihat pada Lampiran II.

3.1.2. Pengukuran Kinerja Kegiatan

Pengukuran Kinerja Kegiatan untuk mengetahui tingkat pencapaian

target (rencana tingkat pencapaian) Badan Perencanaan pembangunan

daerah dari masing-maing kelompok kinerja kegiatan.

Berdasarkan pada Matriks Pengukuran Kinerja (PK) maka dapat

diketahui bahwa Tingkat Pencapaian target (Rencana Tingkat Capaian) dari

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dilihat dari masing-masing

Indikator kinerja kegiatan dibandingkan dengan kegiatan yang ada, atau

semua kegiatan dapat dilaksanakan dengan baik.

Untuk lebih jelasnya mengenai tingkat pencapaian target dari

masing-masing kelompok kinerja kegiatan dapat dilihat pada lampiran III.

3.1.3. Capaian Indikator Sasaran

Dalam mengukur kinerja sasaran, indikator yang dipakai adalah indikator

absolut. Jadi nilai capaian sasaran bukan lagi hasil aritmatika pembobotan

bertingkat mulai dari kegiatan, meningkat ke program, akhirnya hingga

kesasaran.

Capaian absolut sasaran ini sendiri dirumuskan dari hubungan sebab

akibat antara sasaran dengan kegiatan pendukungnya. Oleh karena itu,

Page 66: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 64

pengukuran tetap dimulai dari pengukuran kinerja kegiatan. Dalam rangka

mengukur keberhasilan suatu kegiatan, indikator kinerja yang digunakan

dengan berupa indikator kerja outcome (dapat bersifat immediate,

intermediated, ultimate outcome).

Berdasarkan Penetapan Kinerja Bappeda Kota Tangerang Selatan Tahun

2018, sebagaimana telah dijelaskan pada bab sebelumnya bahwa sasaran

dan program Bappeda Kota Tangerang Selatan selama periode 2018 adalah;

Sasaran 1 : Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan

daerah yang berkualitas

Indikator Kinerja :

1. Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD dengan target sebesar

100%

Program :

1. Program Perencanaan Pembangunan Daerah

Kegiatan :

1. Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang

Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

2. Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan Bidang

Sumber Daya Masyarakat (SDM) dan Kesejahteraan Masyarakat

3. Koordinasi Perencanaan pengembangan Infrastruktur

4. Koordinasi perencanaan pengendalian Pembangunan Bidang

Ekonomi

5. Koordinasi perencanaan pengendalian Pembangunan Bidang

Pemerintahan Umum

6. Perencanaan pengembangan wilayah strategis dan cepat tumbuh

7. Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah

Sasaran 2 : Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan

daerah

Page 67: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 65

Indikator kinerja :

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk

dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD dengan

target sebesar 100%

Program :

1. Program Perencanaan Pembangunan Daerah

Kegiatan :

1. Penyusunan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plapon

Anggaran Sementara

2. Penyusunan RKPD Kota Tangerang Selatan

Sasaran 3 : Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi

pembangunan

Indikator Sasaran :

1. Persentase capaian indikator RPJMD dengan target sebesar 80 %

Program :

2. Program Perencanaan Pembangunan Daerah

Kegiatan :

1. Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan

Daerah

2. Koordinasi Penyusunan Laporan Keterangan Pertanggung

Jawaban (LKPJ) dan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

Sasaran 4 : Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan

pengembangan dalam pembangunan daerah

Indikator Sasaran :

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan dengan

target sebesar 50 %

Page 68: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 66

Program :

1. Penelitian Dan Pengembagan Daerah

2. Kerjasama Pembangunan Dan Kewilayahan

3. Pengembangan Data Dan Statistik Daerah

Kegiatan :

1. Pengumpulan, kompilasi, penyusunan dan diseminasi data dan

statistik daerah

2. Penyelengaraan Penelitian dan Pengembangan Daerah

3. Penyusunan Kajian Penelitian dan Pengembangan

4. Fasilitasi Pengembangan Sistem Perencanaan Pembangunan

Daerah

5. Fasilitasi Pengembangan Pembiayaan Pembangunan

6. Koordinasi Perencanaan Pengembangan Kerjasama

Pembangunan

3.1.4. Pengukuran dan Analisis Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah Kota Tangerang Selatan Atas Pencapaian Stratejik Tahun

Anggaran 2018.

3.1.4.1. Pengukuran Kinerja

Pengukuran kinerja digunakan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan

dan kegagalan pelaksanaan program dan kegiatan sesuai dengan sasaran

dan tujuan yang telah ditetapkan dalam rangka mewujudkan visi dan misi

instansi pemerintah, maka setiap tahun dilakukan pengukuran capaian kinerja.

Pengukuran dari tingkat capaian kinerja tersebut dilakukan secara bertahap

dari mulai pengukuran kegiatan berdasarkan indikator input, output, dan

outcome.

Pertanggungjawaban kinerja yang tepat, jelas dan terukur sebagai

media untuk mengetahui keberhasilan/kegagalan kinerja Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah kota Tangerang Selatan Tahun 2018, disajikan dalam

perbandingan antara target tiap indicator kinerja dengan realisasinya.

Page 69: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 67

Capaian kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tahun 2018

adalah sebagaimana terlihat berikut :

Sasaran 1 : Meningkatnya keselarasan perencanaan

pembangunan daerah yang berkualitas

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi Capaian

Sasaran (%)

Tingkat keselarasan RKPD terhadap

RPJMD % 100 99,72 99,72%

Sasaran 2 : Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam

pembangunan daerah

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi Capaian

Sasaran (%)

Persentase Aspirasi Masyarakat

melalui Musrenbang yang telah

masuk dalam dokumen

perencanaan yang dilaksanakan

oleh PD

% 70 34,12 48,74 %

Sasaran 3 : Meningkatnya kualitas pengendalian dan

evaluasi pembangunan

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi Capaian

Sasaran (%)

Persentase capaian indikator RPJMD % 80 84,14 105 %

Sasaran 4 :

Meningkatnya penerapan dokumen

penelitian dan pengembangan dalam

pembangunan daerah

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi Capaian

Sasaran (%)

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam

Perumusan Kebijakan % 50 75 150%

3.1.4.2. Analisis Kinerja

Secara umum, Bappeda Kota Tangerang Selatan telah dapat

melaksanakan tugas yang menjadi tanggungjawab organisasi, dalam tahun

2018 pelaksanaan rencana strategik mencakup 4 ( empat ) sasaran strategik

utama dari penilaian berdasarkan pengukuran capaian kinerja yang

diterapkan dari beberapa indikator sasaran.

Page 70: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 68

Analisis capaian masing-masing sasaran sebagaimana diuraikan sebagai

berikut:

A. Indikator keberhasilan sasaran “Meningkatnya keselarasan perencanaan

pembangunan daerah yang berkualitas “ dengan target dan capaiannya

adalah sebagai berikut :

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi

Capaian Sasaran

(%)

2017 2018

Tingkat keselarasan RKPD

terhadap RPJMD % 100 99,72 99,72 99,72

Hasil Capaian kinerja indikator sasaran “Meningkatnya keselarasan

perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas “ pada tahun 2018

adalah sebesar 99,72 %, hal ini menunjukan bahwa capaian kinerja pada

standar kinerja yang memuaskan demikian pula hasil capaian kinerja pada

tahun sebelumnya sudah tercapai pada standar kinerja yang sama.

Keberhasilan capaian sasaran tersebut dapat dilihat dari tingkat

keselarasan RKPD terhadap RPJMD, berikut dibawah ini cara

perhitungannya :

Rumus Hasil Perhitungan

Tingkat Keselarasan RKPD terhadap RPJMD = (Ki1 + Ki2 + Ki3 + Ki4+ Ki5 + Ki6)/6 99,72 %

Ki1 = Keselarasan Sasaran = (Jumlah Sasaran Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100% 100 %

Jumlah Sasaran pada RPJMD

Ki2 = Keselarasan Indikator Sasaran= (Jumlah Indikator Sasaran Pada RKPD yang sesuai

dengan RPJMD) x 100%

100 %

Jumlah Indikator Sasaran pada RPJMD

Ki3 = Keselarasan Target Sasaran = (Jumlah Target Sasaran Pada RKPD yang sesuai dengan

RPJMD) x 100%

100 %

Jumlah Target Sasaran pada RPJMD

Ki4 = Keselarasan Program = (Jumlah Program Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100% 98 %

Jumlah Program pada RPJMD

Ki5 = Keselarasan Indikator Program = (Jumlah Indikator Program Pada RKPD yang sesuai

dengan RPJMD) x 100%

100 %

Jumlah Indikator Program pada RPJMD

Page 71: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 69

Ki6 = Keselarasan Target Program = (Jumlah Target Program Pada RKPD yang sesuai dengan

RPJMD) x 100%

100 %

Jumlah Target Program pada RPJMD

Pencapaian target sasaran ini belum dapat mencapai target yang

ditetapkan, karena ada 2 Program yang tidak dilaksanakan, namun sasaran

dan indikatornya dilaksanakan. Hal ini disebabkan ada pencapaian

indikator yang dilaksanakan namun salah dalam penentuan program.

Untuk itu pada tahun berikutnya, perlu adanya revisi Renja dan RKPD sesuai

RPJMD.

B. Indikator keberhasilan sasaran “Terakomodasinya aspirasi masyarakat

dalam pembangunan daerah “ dengan target dan capaiannya adalah

sebagai berikut :

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi

Capaian Sasaran

(%)

2017 2018

Persentase Aspirasi

Masyarakat melalui

Musrenbang yang telah

masuk dalam dokumen

perencanaan yang

dilaksanakan oleh PD

% 70 34,12 47,03 48,74

Hasil capaian indikator sasaran “Terakomodasinya aspirasi masyarakat

dalam pembangunan daerah” adalah sebesar 48,74 %, hal ini menunjukan

bahwa, capaian kinerja termasuk pada standar kinerja yang kurang,

demikian pula hasil yang telah dicapai pada tahun sebelumnya.

Berikut perhitungan capaian indikator sasaran :

Jumlah usulan sebanyak / jumlah usulan yang terealisasi x 100% =

Rp. 728.783.629.281/ Rp. 248.691.392.026 x 100%

Saran untuk perbaikan pada pencapaian adalah perlu adanya

penyederhanaan usulan disesuaikan dengan anggaran yang tersedia.

Page 72: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 70

C. Indikator keberhasilan sasaran “Meningkatnya kualitas pengendalian dan

evaluasi pembangunan “ dengan target dan capaiannya adalah sebagai

berikut :

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi

Capaian Sasaran

(%)

2017 2018

Persentase capaian indikator

RPJMD % 80 84,14 144,5 % 105 %

Hasil capaian sasaran “Meningkatnya kualitas pengendalian dan

evaluasi pembangunan” adalah 105%, hal ini menunjukan bahwa capaian

kinerja termasuk standar kinerja yang memuaskan, demikian pula hasil yang

telah dicapai pada tahun sebelumnya.

Berikut perhitungan capaian indikator sasaran :

Tahun 2018 : 84,14% (244/290x100%)

Pembilang: jumlah indikator program tahun n yang tercapai

Penyebut: jumlah indikator program tahun

D. Indikator keberhasilan sasaran “Meningkatnya penerapan dokumen

penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah “ dengan

target dan capaiannya adalah sebagai berikut :

Indikator Sasaran Satuan Target Realisasi

Capaian Sasaran

(%)

2017 2018

Hasil Kajian Yang

diterapkan dalam

Perumusan Kebijakan

% 50 75 100 150 %

Capaian sasaran “Meningkatkan Kualitas Data Informasi Pendukung

dan Laporan Pelaksanaan Pembangunan “ adalah sebesar 150 %. Hal

menunjukan bahwa hasil yang dicapai sudah memuaskan, demikian pula

hasil capaian pada tahun sebelumnya.

Page 73: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 71

Berikut perhitungan capaian indikator sasaran :

Jumlah Kajian= (Jumlah dokumen yang dipakai sebagai dasar

kebijakan perencanaan )/ seluruh jumlah kajian yang sudah dibuat x 100%

15/20 x 100% = 75 %

3.2. Akuntabilitas Keuangan

Pagu anggaran Bappeda Kota Tangerang Selatan pada Tahun 2018

adalah sebesar Rp. 33,225,832,026,- yang terdiri dari Belanja Tidak Langsung

sebesar Rp. 10,325,832,025.50,- dan Belanja Langsung sebesar Rp.

22,900,000,000,- bila dilihat dari realisasi penyerapan anggaran belanja

tidak langsung adalah sebesar Rp. 9,990,866,425,- atau sebesar 96.76 %.

Sedangkan penyerapan anggaran belanja langsung adalah sebesar Rp.

21,946,441,808,- atau sebesar 95.84 %, sehingga total penyerapan

anggaran adalah sebesar Rp. 31,937,308,233,- atau sebesar 96.12 %

sebagaimana terlihat pada tabel berikut:

NO Pagu Anggaran Realisasi (%) Sisa Anggaran

Fisik Keuangan

(%) (Rp) (%) (Rp.) (%)

Belanja Tidak langsung 10,325,832,025.50 100.00 9,990,866,425 96.76 334,965,601 3.24

1 Gaji dan Tunjangan 3,021,835,713.50 29.26 2,871,281,865 27.81 150,553,849 1.46

2 Belanja Tambahan Penghasilan

PNS

7,303,996,312.00 70.74 7,119,584,560 68.95 184,411,752 1.79

Belanja Langsung 22,900,000,000 100.00 21,946,441,808 95.84 953,558,192 4.16

PERENCANAAN PEMBANGUNAN

DAERAH

8,326,909,000 100.00 7,906,436,000 94.95 420,473,000 5.05

1 Koordinasi Penelitian dan

Pengembangan inovasi

Pembangunan Daerah

456,715,000 100.00 399,445,000 87.46 57,270,000 12.54

2 Koordinasi Penyusunan Laporan

Keterangan Pertanggung

Jawaban (LKPJ) dan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

870,500,000 100.00 819,150,000 94.10 51,350,000 5.90

3 Koordinasi Perencanaan dan

Pengendalian Pembangunan

Bidang Pemberdayaan

Masyarakat dan

Kependudukan

550,000,000 100.00 528,475,000 96.09 21,525,000 3.91

4 Koordinasi Perencanaan dan

Pengendalian Pembangunan

Bidang Pemerintahan Umum

448,400,000 100.00 423,400,000 94.42 25,000,000 5.58

Page 74: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 72

5 Koordinasi perencanaan dan

pengendalian Pembangunan

Bidang Sumber Daya

Masyarakat (SDM) dan

Kesejahteraan Masyarakat

828,581,000 100.00 825,931,000 99.68 2,650,000 0.32

6 Koordinasi Perencanaan dan

Pengendalian Pembangunan

Infrastruktur

100,950,000 100.00 100,950,000 100.00 - -

7 Koordinasi perencanaan dan

pengendalian Pembangunan

Bidang Ekonomi

668,743,000 100.00 567,413,000 84.85 101,330,000 15.15

8 Monitoring dan Evaluasi

Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah

752,000,000 100.00 727,174,000 96.70 24,826,000 3.30

9 Penyusunan Kebijakan Umum

Anggaran dan Prioritas Plapon

Anggaran Sementara

1,308,000,000 100.00 1,243,255,000 95.05 64,745,000 4.95

10 Penyusunan RKPD Kota

Tangerang Selatan

1,132,620,000 100.00 1,125,368,000 99.36 7,252,000 0.64

11 Kegiatan Penyusunan

Perencanaan Pengembangan

Wilayah Strategis dan Cepat

Tumbuh

485,400,000 100.00 451,500,000 93.02 33,900,000 6.98

12 Penyusunan Analisa Standar

Belanja

350,000,000 100.00 346,000,000 98.86 4,000,000 1.14

13 Perencanaan, Pengendalian,

Evaluasi dan Pelaporan Kinerja

Program dan Kegiatan

375,000,000 100.00 348,375,000 92.90 26,625,000 7.10

PERENCANAAN TATA RUANG 1,403,850,000 100.00 1,371,020,000 97.66 32,830,000 2.34

14 Penyusunan Rencana Tata

Ruang Wilayah

1,403,850,000 100.00 1,371,020,000 97.66 32,830,000 2.34

PENGEMBANGAN DATA DAN

STATISTIK DAERAH

918,864,000 100.00 904,014,000 98.38 14,850,000 1.62

15 Pengumpulan, Kompilasi,

Penyusunan, Diseminasi Data

dan Statistik Daerah

918,864,000 100.00 904,014,000 98.38 14,850,000 1.62

PENGEMBANGAN DATA DAN

INFORMASI

100,000,000 100.00 99,550,000 99.55 450,000 0.45

16 Penyusunan dan

pengembangan data dan

Informasi

100,000,000 100.00 99,550,000 99.55 450,000 0.45

PENGEMBANGAN

PENGELOLAAN KEUANGAN

DAERAH

258,000,000 100.00 257,378,800 99.76 621,200 0.24

17 Penyusunan Laporan Kinerja

Keuangan Dan Neraca Aset

258,000,000 100.00 257,378,800 99.76 621,200 0.24

PENGEMBANGAN SISTEM

MANAJEMEN SUMBER DAYA

APARATUR

934,000,000 100.00 912,770,900 97.73 21,229,100 2.27

18 Pembinaan, Peningkatan

Kapasitas Kelembagaan dan

Aparatur

934,000,000 100.00 912,770,900 97.73 21,229,100 2.27

PENELITIAN DAN

PENGEMBAGAN DAERAH

1,635,086,400 100.00 1,581,597,571 96.65 53,488,829 3.35

19 Penyelenggaraan Penelitian

dan Pengembangan Daerah

1,155,767,100 100.00 1,132,428,271 97.98 23,338,829 2.02

20 Pengembangan Sistem

Perencanaan Pembangunan

Daerah

374,800,000 100.00 344,650,000 91.96 30,150,000 8.04

Page 75: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan 73

21 Fasilitasi Pengembangan

Pembiayaan Pembangunan

104,519,300 100.00 104,519,300 100.00 - -

KERJASAMA PEMBANGUNAN

DAN KEWILAYAHAN

490,740,000 100.00 389,756,100 79.42 100,983,900 20.58

22 Koordinasi Perencanaan

Pengembangan Kerjasama

Pembangunan

490,740,000 100.00 389,756,100 79.42 100,983,900 20.58

PELAYANAN ADMINISTRASI DAN

SARANA PRASARANA

PERKANTORAN

8,832,550,600 100.00 8,523,918,437 96.51 308,632,163 3.49

23 Penyediaan dan Pemeliharaan

Barang dan Jasa Perkantoran

8,832,550,600 100.00 8,523,918,437 96.51 308,632,163 3.49

Total 33,225,832,026 100.00 31,937,308,233 96.12 1,288,523,793 3.88

Realisasi penyerapan anggaran Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah adalah sebesar 96,12 %, menunjukan peningkatan dari tahun

sebelumnya sebesar 91,65 % dengan demikian kinerja penyerapan

mengalami peningkatan sehingga SILPA menurun sebesar 3,88 % dimana

hal ini merupakan efesiensi dari kegiatan dan sisa dari pihak ketiga

(pengadaan barang dan jasa).

Page 76: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

74

Bab

4

P e n u t u p

ada Bab terakhir ini diuraikan beberapa kesimpulan, kendala

yang dihadapi serta langkah-langkah yang akan

dilaksanakan berdasarkan apa yang telah diuraikan pada

bab-bab sebelumnya.

A. Kesimpulan

Kesimpulan utama yang terkait dengan akuntabilitas kenerja

tahun 2018

adalah sebagai berikut :

1. LKIP/LAKIP Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota

Tangerang selatan tahun 2018 disusun berdasarkan pada Peraturan

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negaran Nomor 29 Tahun 2010

tentang Pelaporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah

sebagaimana telah dirubah dengan Peraturan Menteri

Pendayagunaan aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53

Tahun 2014. Laporan Kinerja (LKIP) merupakan bentuk

pertanggungjawaban akuntabilitas capaian kinerja yang di dasarkan

pada pencapaian sasaran, baik atas sasaran makro yang tercermin

dalam indikator makro maupun sasaran strategi seperti yang

P

Page 77: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

75

ditargetkan dalam Perjanjian Kinerja sebagaimana tertuang dalam

Indikator Kinerja Utama (IKU), Penetapan Kinerja (TAPKIN) dan

Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Bappeda Tahun Anggaran 2018.

2. Berdasarkan hasil LHE Inspektorat Kota Tangerang Selatan terhadap

Renstra dan Lakip Bappeda serta hasil asistensi dengan Kemenpan

RB, maka pada tahun 2018 kami telah melakukan beberapa revisi

terhadap dokumen-dokumen perencanaan antara lain :

a. IKU

b. PK

c. PK Cascading

d. Renja

e. RKT

f. Renstra

Perbaikan – perbaikan terhadap dokumen tersebut terutama

dilakukan terhadap perbaikan sasaran dan indikator sasaran yang

mengacu kepada outcome/hasil

Adapun arahan lainnya yang berupa kekurangan dokumen

pendukung, kami juga telah menyusun beberapa dokumen , antara

lain:

a. Rencana Aksi IKU dan PK

b. Monev Rencana Aksi IKU dan PK

3. Sesuai target kinerja yang tertuang dalam Rencana Kinerja Tahunan

2018 terdapat 4 sasaran strategis yang ditetapkan melalui

penggunaan indikator kinerja sasaran dan metode rata-rata untuk

menghitung capaian masing-masing indikator maka dari 4 sasaran

capaian kinerjanya sudah berhasil diwujudkan secara optimal, yaitu

Page 78: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Laporan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kota Tanerang Selatan 2018

Pemerintah Kota Tangerang Selatan

76

rata-rata 101 %, artinya bila dihubungkan dengan indikator sasaran

termasuk dalam kategori predikat memuaskan.

4. Dalam akuntabilitas keuangan, dalam proses perencanaan

penyusunan dan pelaporan anggaran adalah sebesar 96,12 %,, hal

ini menunjukan peningkatan dari tahun sebelumnya sebesar 91,65 %

dengan demikian kinerja penyerapan mengalami peningkatan

sehingga SILPA menurun dimana hal ini merupakan efesiensi dari

kegiatan dan sisa dari pihak ketiga (pengadaan barang dan jasa).

B. Kendala

Kendala yang dihadapi sehubungan dengan proses penyusunan LKIP

adalah :

1. Sistem AKIP masih belum optimal dikarenakan mekanisme pelaporan

belum memberikan pelaporan secara terperinci mengenai

permasalahan yang dihadapi dan solusi dalam pemecahan

masalah dalam pelaksanaan kegiatan.

2. Monev Rencana Aksi IKU dan PK belum dilaksanakan maksimal,

pengendalian sebaiknya dilakukan perbulan.

3. Dokumen perencanaan harus di evaluasi tiap tahun agar lebih

optimal.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, Badan Perencanaan

Pembangunan Daerah Kota Tangerang Selatan terus berkoordinasi

dengan Dinas/Badan terkait untuk menyelesaikan masalah sakip dan

akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk merevisi Renstra

menjadi lebih baik dan dapat diukur keberhasilannya.

Page 79: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 80: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 81: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

INDIKATOR KINERJA UTAMA

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

KOTA TANGERANG SELATAN

NO KINERJA UTAMA/ TUJUAN/SASARAN

INDIKATOR KINERJA UTAMA FORMULASI PERHITUNGAN/ PENJELASAN SUMBER DATA

PENANGGUNG JAWAB

1 2 3 4 5 6

1 Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD

Tingkat Keselarasan RKPD terhadap RPJMD = (Ki1 + Ki2 + Ki3 + Ki4+ Ki5 + Ki6)/6 RPJMD,RKPD Bidang Perencanaan, Data dan Evaluasi Pembangunan, Bidang Fisik dan Prasarana, Bidang Ekonomi dan Sosial Kemasyarakatan, Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pemerintahan Umum

Ki1 = Keselarasan Sasaran = (Jumlah Sasaran Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100%

Jumlah Sasaran pada RPJMD

Ki2 = Keselarasan Indikator Sasaran= (Jumlah Indikator Sasaran Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100%

Jumlah Indikator Sasaran pada RPJMD

Ki3 = Keselarasan Target Sasaran = (Jumlah Target Sasaran Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100%

Jumlah Target Sasaran pada RPJMD

Ki4 = Keselarasan Program = (Jumlah Program Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100%

Jumlah Program pada RPJMD

Ki5 = Keselarasan Indikator Program = (Jumlah Indikator Program Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100%

Jumlah Indikator Program pada RPJMD

Ki6 = Keselarasan Target Program = (Jumlah Target Program Pada RKPD yang sesuai dengan RPJMD) x 100%

Jumlah Target Program pada RPJMD

Page 82: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

2 Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD

Tingkat aspirasi = (Kegiatan Musrenbang dan Reses yang dilaksanakan oleh PD) x 100% RKPD, RENJA, DPA OPD

Bidang Perencanaan, Data dan Evaluasi Pembangunan, Bidang Fisik dan Prasarana, Bidang Ekonomi dan Sosial Kemasyarakatan, Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pemerintahan Umum

Seluruh kegiatan yang bersumber dari Musrenbang dan reses

3 Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Persentase capaian indikator RPJMD

(Persentase capaian pelaksanaan program-kegiatan yang dilaksanakan Perangkat Daerah mulai dari Triwulan I s.d.Triwulan IV) X 100%

Laporan Capaian RPJMD

Bidang Perencanaan, Data dan Evaluasi Pembangunan, Bidang Fisik dan Prasarana, Bidang Ekonomi dan Sosial Kemasyarakatan, Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pemerintahan Umum

4 Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan

Jumlah Kajian= (Jumlah dokumen yang dipakai sebagai dasar kebijakan perencanaan ) x 100% Laporan tindaklanjut hasil kajian

Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pemerintahan Umum

Jumlah seluruh dokumen Litbang

Tangerang Selatan, Oktober 2018

KEPALA BADAN

PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

KOTA TANGERANG SELATAN

Ir. MOCHAMMAD TAHER ROCHMADI, M.Si

Pembina UtamaMuda ( IV/c)

NIP.196505211994031003

Page 83: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA TANGERANG SELATAN

No Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

( 1 ) ( 2 ) ( 3 ) ( 4 ) 1 Meningkatnya keselarasan

perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD

100%

2 Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD

70%

3 Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Persentase capaian indikator RPJMD 80%

4 Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan

50%

Program Anggaran

1 Perencanaan Pembangunan Daerah Rp 9,308,500,000

2 Perencanaan Tata Ruang Rp 1,403,850,000

3 Pengembangan Data Dan Statistik Daerah

Rp 1,125,000,000

4 Pengembangan Data Dan Informasi Rp 100,000,000

5 Pengembangan Pengelolaan Keuangan Daerah

Rp 230,000,000

6 Pengembangan Sistem Manajemen Sumber Daya Aparatur

Rp 500,000,000

7 Penelitian Dan Pengembagan Daerah

Rp 2,050,000,000

8 Kerjasama Pembangunan Dan Rp 800,000,000

Page 84: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Kewilayahan

9 Pelayanan Administrasi Dan Sarana Prasarana Perkantoran

Rp 6,382,650,000

Jumlah Rp 21,900,000,000

Tangerang Selatan, Oktober 2018

Walikota Tangerang Selatan, Kepala

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Airin Rachmi Diany Mochammad Taher Rochmadi

Pembina Utama Muda (IV/c)

NIP.196505211994031003

Page 85: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 86: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 87: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Uraian Indikator Kinerja

Satuan Target Uraian Satuan Rencana Tingkat Capaian (Target)

1 Mewujudkan lingkungan hidup yang nyaman

Rasio Ruang terbuka hijau terhadap luas wilayah Kota

% 12 Program Perencanaan Tata Ruang

Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 1,403,850,000

Keluaran - Dokumen Revisi RTRW Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

- Rapat Koordinasi BKPRD Hasil Rapat 35Hasil - Tersedianya Dokumen Revisi RTRW

Kota Tangerang Selatan% 100

- Terlaksananya Rapat Koordinasi BKPRD

% 100

2 Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD

% 100 ProgramPerencanaanPembangunan Daerah

Koordinasi Penelitian dan Pengembangan inovasi Pembangunan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 456,715,000

KeluaranTerlaksananya Koordinasi dan Fasilitasi Kegiatan Sistem Inovasi Daerah Kota Tangerang Selatan

Kali Rakor 4

-Telaksananya Koordinasi Penguatan Sistem Inovasi Daerah

Dokumen 1

-Tersusunya Roadmap Pengembangan Sistem Inovasi Daerah

Dokumen 1

Lampiran 1RENCANA KINERJA TAHUNAN

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

No Urut Sasaran Program KegiatanIndikator Kinerja

Page 88: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Terselenggaranya Sosialisasi Inovasi Daerah

Kali Rakor 1

- Terselenggaranya Seminar Inowasi Daerah

Kali Rakor 1

Hasil Tessedianya acuan untuk Pengembangan Inovasi Daerah

Dokumen 2

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 550,000,000

Keluaran Koordinasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBD 2019

OPD 4

-Koordinasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBDP 2019

OPD 4

- Koordinasi Monev Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

OPD 4

-Verifikasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan Pasca Musrenbang

OPD 4

-Verifikasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBD 2019

OPD 4

-

Verifikasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBDP 2019

OPD 4

Page 89: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah ( RAD) Kota Layak Anak

Dokumen 1

- Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah ( RAD) Pengarusutamaan Gender ( PUG)

Dokumen 1

- Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah ( RAD) Program Penanggulangan Kemiskinan Daerah

Dokumen 1

- Koordinasi Perencanaan Pembangunan Forum Anak Daerah

Dokumen 1

- Koordinasi Perencanaan Pembangunan dengan Organisasi Perempuan PKK

Dokumen 1

HasilKoordinasi perencanaan dan pengendalian dan evaluasi program pembangunan bidang pemberdayaan masyarakat dan kependuddukan

% 100

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Pemerintahan Umum

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 448,400,000

Keluaran Koordinasi Perencanaan Bidang Pemerintahan Umum

kali Rakor 3

- Koordinasi Pengendalian Bidang Pemerintahan Umum

kali Rakor 2

- Koordinasi Evaluasi Bidang litbang Pemerintahan Umum

kali Rakor 1

- Koordinasi Perencanaan DAK dan Sumber Dana Lainnya

kali Rakor 3

- Koordinasi Pengendalian DAK dan Sumber Dana Lainnya

kali Rakor 3

- Koordinasi Evaluasi DAK dan Sumber Dana Lainnya

kali Rakor 3

-Koordinasi Perencanaan dan Penganggaran SIMRAL Bidang litbang dan pemerintahan Umum

kali Rakor

2

- Koordinasi Pendataan SIMRAL Bidang Pemerintahan Umum

kali Rakor 2

Page 90: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Hasil Meningkatnya Koordinasi Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan di Bidang Pemerintahan Umum

% 100

Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan Bidang Sumber Daya Masyarakat (SDM) dan Kesejahteraan Masyarakat

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 828,581,000

KeluaranTersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Pendidikan dan Kebudayaan

Dokumen 1

-Tersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Kesehatan

Dokumen 1

-Tersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Pemuda dan Olahraga

Dokumen 1

-Tersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Perpustakaan dan Arsip

Dokumen 1

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Pamulang

Kali 1

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Ciputat

Kali 1

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Ciputat Timur

Kali 1

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Serpong

Kali 1

Page 91: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Serpong Utara

Kali 1

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Pondok Aren

Kali 1

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Setu

Kali 1

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Tingkat Kota

Kali 1

-Terkoordinasikannya perencanaan dan pengendalian pembangunan bidang SDM dan kesejahteraan masyarakat

OPD 5

-ersusunnya dokumen evaluasi pencapaian Smart City

Dokumen 1

-Terselenggaranya Tangsel Youth Planner

Kali 1

- Terselenggaranya Sudut Tangsel : Perencanaan Element Estetis Kota

Kali 1

Hasil Meningkatnya kualitas perencanaan dan pengendalian pembangunan bidang SDM dan kesejahteraan masyarakat

% 100

Perencanaan pengembangan wilayah strategis dan cepat tumbuh

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 485,400,000

KeluaranRapat Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Program Perumahan dan Kawasan Permukiman

Kali 10

Page 92: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Rapat Koordinasi Sistem Perencanaan dan Penganggaran (SIPPa) Rencana Pembangunan Investasi Infrastruktur Jangka Menengah (RPI2JM) Kota Tangerang Selatan

Kali 15

- Dokumen Review RPI2JM Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

-Dokumen Evaluasi Pelaksanaan Program Perumahan dan Kawasan Permukiman

Dokumen 1

HasilTersedianya Dokumen Perencanaan dan Evaluasi Pemukiman

% 100

Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 668,743,000

Keluaran

Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Pembangunan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi

Dokumen 1

-Terlaksananya Pemetaan dan Penentuan Prioritas Tujuan, Target, Indikator SDGs

Dokumen 1

- Tersusunnya Base Line Data SDGs Dokumen 1

-Tersinkronisasinya RAD Kota Tangerang Selatan dengan RAD Provinsi Banten terkait SDGs

Dokumen 1

- Terlaksananya Sosialisasi Indikator dan Target SDGs Dokumen 1

HasilTerlaksananya Koordinasi Perencanaan Pengendalian Bidang Ekonomi

% 100

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Infrastruktur

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 100,950,000

KeluaranRapat Koordinasi dan FGD Perencanaan dan Pengendalian Lingkup Bidang Fisik dan Prasarana

Kali 26

Page 93: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

HasilTerlaksananya Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Infrastruktur

% 100

Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi dan Pelaporan Kinerja Program dan Kegiatan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 375,000,000

Keluaran Tersusunnya LPPD Dokumen 1- Tersusunnya IKU/PERKIN Dokumen 1- Tersusunnya Rencana Kinerja 2018 Dokumen 1- Tersusunnya LAPKIN Bappeda Dokumen 1- Tersusunnya dokumen Forum OPD Dokumen 1- Tersusunnya Dokumen Pergeseran DPA Tahun 2018 Dokumen 1- Tersusunnya DRPK Perubahan 2018 Dokumen 1- Tersusunnya RKA/DPA Perubahan 2018 Dokumen 1- Tersusunnya DRPK 2019 Dokumen 1- Tersusunnya RKA/DPA 2019 Dokumen 12- Tersusunnya Laporan Realisasi Fisik dan Keuangan Dokumen 1- Tersusunnya Renja Bappeda 2019 Dokumen 1- Tersusunnya dokumen evaluasi Renstra/capaian RPJMD Dokumen 1- Tersusunnya dokumen Evaluasi Renja Dokumen 1- Tersusunnya dokumen SIPD Dokumen 1- Tersusunnya dokumen SPIP Dokumen 1- Tersusunnya dokumen Analisa Resiko Dokumen 1- Tersusunnya dokumen LKPJ Dokumen 1- Tersusunnya dokumen laporan SIRUP Dokumen 12- Tersusunnya dokumen laporan TEPRA Dokumen 12

Hasil Meningkatnya kualitas perencanaan, pengendalian dan evaluasi kinerja program dan kegiatan Bappeda

% 100

Penyusunan Analisa Standar BelanjaMasukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 350,000,000Keluaran Dokumen Analisis Standar Belanja Tahun 2019Materi ASB 15Hasil Meningkatnya Kewajaran Penganggaran% 100

Penyusunan RKPD Kota Tangerang Selatan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 1,132,620,000

KeluaranTersosialisasinya Musrenbang Kecamatan

Sosialisasi 1

-Terfasilitasinya Musrenbang Kelurahan

Kelurahan 54

-erfasilitasinya Musrenbang Kecamatan

7 Kecamatan 7

-Tersosialisasinya Forum OPD / Gabungan OPD

Sosialisasi 1

Page 94: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Terfasislitasinya Musrenbang RKPDMusrenbang 1

- Tersusunnya RKPD 2019 Dokumen 1

- ersusunnya RKPD Perubahan 2018Dokumen 1

HasilTerwujudnya Dokumen Perencanaan Yang Aspiratif

% 100

3 Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD

% 70 ProgramPerencanaanPembangunan Daerah

Penyusunan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plapon Anggaran Sementara

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 1,308,000,000

Keluaran Tersusunnya KUA dan PPAS 2019 Dokumen 2- Tersusunnya KUA dan PPAS Perubahan 2018 Dokumen 2

HasilTersusunnya Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara

Dokumen 4

Koordinasi Penyusunan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) dan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 870,500,000

Keluaran Dokumen LKPJ Dokumen 1- Dokumen PERKIN Dokumen 1- Bimtek Penyusunan Draft LKPJ Kali 1-

Dokumen Draft Hasil Verifikasi LKPJ Dokumen 1

- Dokumen Revisi Draft IKU Kota Dokumen 1Hasil Terpenuhinya pelaporan LKPJ ke

DPRD Dokumen 1

- Tersedianya Dokumen PERKIN Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

- Tersedianya Dokumen Revisi Draft IKU Kota

Dokumen 1

Page 95: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

4 Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Persentase capaian indikator RPJMD

% 80 ProgramPerencanaanPembangunan Daerah

Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 752,000,000

Keluaran

Tersusunnya dokumen pengendalian dan Evaluasi terhadap Kebijakan Perencanaan Pembangunan Tahunan

Dokumen 1

-Tersusunnya Kesimpulan Pengendalian dan Evaluasi terhadap Kebijakan Perencanaan Pembangunan Tahunan

Dokumen 1

- Tersusunnya Kesimpulan Pengendalian dan Evaluasi terhadap Kebijakan Renja SKPD

Dokumen 1

- Tersusunnya dokumen Pengendalian dan Evaluasi terhadap Pelaksanaan RPJMD

Dokumen 1

- Tersusunnya Dokumen Pengendalian dan Evaluasi terhadap Pelaksanaan RKPD

Dokumen 1

- Terlaksananya Monitoring Pelaksanaan Musrenbang

Dokumen 1

- Terlaksananya Bimbingan Teknis Evaluasi Perencanaan Pembangunan Daerah

Dokumen 1

- Tersusunnya Dokumen Evaluasi Terhadap Hasil RPJMD

Dokumen 1

- Tersusunnya Dokumen Evaluasi Terhadap Hasil RKPD

Dokumen 1

- Tersusunnya Dokumen Evaluasi Efektivitas/Dampak

Dokumen 1

- Tersusunnya Dokumen Reviu Rancangan Perwal Pengendalian dan Evaluasi Rencana Pembangunan Daerah

Dokumen 1

- Tersusunnya SOP Pengendalian dan Evaluasi Rencana Pembangunan Daerah

kali 1

Page 96: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

HasilMeningkatnya Kualitas Perecanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi, Sosial, Fisik, dan Pemerintahan Umum.

% 20

5 Meningkatnya kinerja pelayanan Bappeda

Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM)

angka 70 Pengembangan SistemmanajemenSumber dayaAparatur

Pembinaan, Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan Aparatur

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 934,000,000

Keluaran Terlaksananya pembinaan peningkatan kapasitas kelembagaan apalatur dan SDM

Orang 84

- Tersedianya Pakaian seragam Orag 84Hasil Meningkatanya kualitas SDM % 100

Pelayanan Administrasi dan Sarana dan Prasarana Perkantoran

Penyediaan dan Pemeliharaan Barang dan Jasa Perkantoran

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 8,832,550,600

Keluaran Tersediaanya penyediaan dan pemeriharaan barang dan jasa perkantoran

% 100

Hasil Meningkatanya kualitas layanan adminitrasi perkantoran% 100Pengembangan Pegelolaan Keuangan Daerah

Penyusunan Laporan Kinerja Keuangan Dan Neraca Aset

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 258,000,000

Keluaran Dokumen Laporan Kinerja Keuangan dan Surat Pertanggungjawaban Fungsional

% 100

Dokumen Laporan Neraca Aset Dokumen 1Dokumen Laporan Realiasi Anggaran Semester I dan PrognosisDokumen 1Kegiatan Penyusunan Register SPP, SPM, SP2D dan STSDokumen 1Kegiatan Penyusunan Daftar Transaksi Harian PajakKegiatan 1Dokumen Catatan atas Laporan KeuanganKegiatan 1Dokumen BKU, Buku Panjar, Buku Bank, dan Buku Kas TuaiDokumen 1Kegiatan Penyusunan Rekapitulasi Penyusutan Barang ModalDokumen 1

Page 97: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Kegiatan Penyusunan Evaluasi dan Inventarisasi Naskah Hasil Pemeriksaan

Kegiatan 1

Kegiatan Penyusunan Inventarisasi Data Aset dan PersediaanKegiatan 1Kegiatan Penyusunan Rekonsiliasi dan Pencocokan Data Akuntansi Berbasis Akrual: berita acara serah terima, hutang dan piutang

Kegiatan 1

Penyusunan Laporan Keuangan Akhir Tahun Anggaran 2018Kegiatan 1Hasil Tersusunnya Laporan Kinerja

Keuangan dan Neraca Aset Dengan Basis Akrual

% 100

Koordinasi Perencanaan Bantuan Keuangan

Rakor 1

Koordinasi Pengendalian Bantuan Keuangan

Rakor 1

Koordnasi Evaluasi Bantuan Keuangan Rakor 1

Koordinasi Penyusunan Pelaporan Bantuan Keuangan

Dokumen 1

Hasil Meningkatnnya Koordnasi Perencanaan dan Pengendalian Kerjasama Pembangunan

% 100

Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan

% 50 Penelitian Dan Pengembagan Daerah

Pengembangan Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 374,800,000

KeluaranKajian Pemetaan Potensi Kolaborasi Riset Dengan Perguruan Tinggi Mitra Pemkot Tangerang Selatan

Dokumen 1

- Fasilitasi Simral RKPD, KUA PPAS Rakor 3 - Bimtek e - Musrenbang Rakor 1 - Bimtek e - Reses Rakor 1

Hasil Tercapainya Pengembangan Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah

% 100

Page 98: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Penyelenggaraan Penelitian dan Pengembangan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 1,155,767,100

4 - Terlaksananya Koordinasi Dalam Rangka Penelitian dan Pengembangan

kali 1

- Tersusunnya dokumen Kajian Penelitian dan Pengembangan

Dokumen 5

- Terlaksananya Diseminasi Hasil-Hasil Penelitian dan Pengembangan Daerah

kali 1

- Terlaksananya Pengembangan Jaringan Penelitian

kali 1

HasilMeningkatnya Fungsi Penelitian dan Pengembangan dalam Perencanaan Pembangunan Daerah

% 100

Fasilitasi Pengembangan Pembiayaan Pembangunan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 104,519,300

Keluaran Kajian Penyelenggaraan KPBU Dokumen 1Penyusunan Raperwal UPT KPBU Dokumen 1

Hasil Tersusunya Regulasi Tentang KPBU % 100Kerjasama Pembangunan Dan Kewilayahan

Koordinasi Perencanaan Pengembangan Kerjasama Pembangunan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 490,740,000

Keluaran Terlaksananya Koordinasi Kerjasama Wilayah Perbatasan

Rakor 1

- Terlaksananya Koordinasi Kerjasama Pembanguna Lainya

Rakor 1

- Terlaksananya Koordinasi Apeksi Rakor 1

- Tersusunya Penyusunan Bantuan Keuangan Daerah Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

- Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Bantuan Keuangan

Rakor 1

Page 99: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1

- Terlaksananya Koordinasi Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Keuangan

Rakor 1

- Terlaksananya Koordinasi Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1

- Terlaksananya Monitoring Bantuan Keuangan

Rakor 1

- Terlaksananya Monitoring Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1

- Penyampainan Pelaporan Bantuan Keuangan

Rakor 1

- Penyampainan Pelaporan Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1

- Terselenggaranya FGD dengan Dunia Usaha/Lembaga

Rakor 1

- Terlaksananya Koordinasi dan Fasilitasi Channeling CSR

Rakor 2

Hasil

Jumlah Kolaborasi dan Kerjasama Pembangunan dengan Dunia Usaha, Perguruan Tinggi dan Masyarakat

kali 11

Pengembangan Data DanStatistikDaerah

Pengumpulan, kompilasi, penyusunan, dan diseminasi data dan statistik daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 918,864,000

Keluaran Tersusunnya dokumen profil Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

-Tersusunnya dokumen indikator ekonomi daerah Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

-

Tersusunnya dokumen indikator kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

Page 100: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-Tersusunnya Data Pelaporan Pembangunan Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1

-Terlaksananya Bimbingan Teknis Penyusunan dan Pengembangan Data/Informasi

kali 1

- Terlaksananya Forum data kali 2

-Terlaksananya Workshop Informasi Data Geospasial

Kali 1

-Tersusunnya Baseline Data SDGs Dokumen 1

Hasil Ketersediaan data pendukung perencanaan dan pengendalian pembangunan Kota Tangerang Selatan

Dokumen 4

Penyusunan dan pengembangan data dan Informasi

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM Rp 100,000,000

Keluaran Dokumen data kinerja internal Bappeda

Dokumen 1

-Dokumen informasi tingkat pelayanan masyarakat

Dokumen 1

- Penyebaran Informasi OPD Bulan 12Hasil Tersedianya data dan informasi

pendukung pengambil kebijakan internal Bappeda

% 100

- Tersedianya informasi pendukung pengambil kebijakan internal Bappeda

% 100

- Update informasi OPD % 100

Page 101: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 102: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Uraian Indikator Kinerja Satuan Target Uraian Satuan Rencana Tingkat Capaian (Target)

Realisasi Capaian Kinerja

1 2 3 4 5 6 7 9 10 11 12.00 131 Terwujudnya

Peningkatan sumber daya manusia perencana pembangunan daerah yang berkompeten

Rasio Peningkatan sumber daya manusia yang berkompeten dalam perencanaan pembangunan daerah

% 75 Program Perencanaan Tata Ruang

Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 1,403,850,000 1,371,020,000.00 97.66 98

Keluaran - Dokumen Revisi RTRW Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00 Memuaskan

- Rapat Koordinasi BKPRD

Hasil Rapat 35 35 100.00

Hasil

- Tersedianya Dokumen Revisi RTRW Kota Tangerang Selatan

% 100 100 100.00

- Terlaksananya Rapat Koordinasi BKPRD

% 100 100

2 ProgramPerencanaanPembangunanDaerah

Koordinasi Penelitian dan Pengembangan inovasi Pembangunan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 456,715,000 399,445,000 87.46 94

Lampiran 2PENGUKURAN KINERJA KEGIATAN

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

No Urut

Sasaran Program Kegiatan KetIndikator Kinerja

8

Page 103: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Keluaran

Terlaksananya Koordinasi dan Fasilitasi Kegiatan Sistem Inovasi Daerah Kota Tangerang Selatan

Kali Rakor 4 4 100.00 Memuaskan

-

Telaksananya Koordinasi Penguatan Sistem Inovasi Daerah

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunya Roadmap Pengembangan Sistem Inovasi Daerah

Dokumen 1 1 100.00

- Terselenggaranya Sosialisasi Inovasi Daerah

Kali Rakor 1 1 100.00

-Terselenggaranya Seminar Inowasi Daerah

Kali Rakor 1 1 100.00

Hasil

Tessedianya acuan untuk Pengembangan Inovasi Daerah

Dokumen 2 2 100.00

Koordinasi Penyusunan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) dan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 870,500,000 819,150,000 94.10

KeluaranDokumen LKPJ

Dokumen 1 1 100.00

Page 104: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Dokumen PERKIN Dokumen 1 1 100.00-

Bimtek Penyusunan Draft LKPJ

Kali 1 1 100.00

- Dokumen Draft Hasil Verifikasi LKPJ

Dokumen 1 1 100.00

- Dokumen Revisi Draft IKU Kota

Dokumen 1 1 100.00

Hasil Terpenuhinya pelaporan LKPJ ke DPRD

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersedianya Dokumen PERKIN Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

-Tersedianya Dokumen Revisi Draft IKU Kota

Dokumen 1 1 100.00

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 550,000,000 528,475,000 96.09

Keluaran

Koordinasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBD 2019

OPD 4 4 100.00

Page 105: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Koordinasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBDP 2019

OPD 4 4 100.00

-

Koordinasi Monev Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan

OPD 4 4 100.00

-

Verifikasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan Pasca Musrenbang

OPD 4 4 100.00

-

Verifikasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBD 2019

OPD 4 4 100.00

Page 106: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Verifikasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Program Pembangunan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Kependudukan APBDP 2019

OPD 4 4 100.00

- Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah ( RAD) Kota Layak Anak

Dokumen 1 1 100.00

- Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah ( RAD) Pengarusutamaan Gender ( PUG)

Dokumen 1 1 100.00

- Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah ( RAD) Program Penanggulangan Kemiskinan Daerah

Dokumen 1 1 100.00

- Koordinasi Perencanaan Pembangunan Forum Anak Daerah

Dokumen 1 1 100.00

- Koordinasi Perencanaan Pembangunan dengan Organisasi Perempuan PKK

Dokumen 1 1 100.00

Page 107: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Hasil

Koordinasi perencanaan dan pengendalian dan evaluasi program pembangunan bidang pemberdayaan masyarakat dan kependuddukan

% 100 100 100.00

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Pemerintahan Umum

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 448,400,000 423,400,000 94.42

Keluaran

Koordinasi Perencanaan Bidang Pemerintahan Umum

kali Rakor 3 3 100.00

-

Koordinasi Pengendalian Bidang Pemerintahan Umum

kali Rakor 2 2 100.00

-

Koordinasi Evaluasi Bidang litbang Pemerintahan Umum

kali Rakor 1 1 100.00

-

Koordinasi Perencanaan DAK dan Sumber Dana Lainnya

kali Rakor 3 3 100.00

-

Koordinasi Pengendalian DAK dan Sumber Dana Lainnya

kali Rakor 3 3 100.00

Page 108: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Koordinasi Evaluasi DAK dan Sumber Dana Lainnya

kali Rakor 3 3 100.00

-

Koordinasi Perencanaan dan Penganggaran SIMRAL Bidang litbang dan pemerintahan Umum

kali Rakor

2 2 100.00

-

Koordinasi Pendataan SIMRAL Bidang Pemerintahan Umum

kali Rakor 2 2 100.00

Hasil

Meningkatnya Koordinasi Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan di Bidang Pemerintahan Umum

% 100 100 100.00

Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan Bidang Sumber Daya Masyarakat (SDM) dan Kesejahteraan Masyarakat

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 828,581,000 825,931,000 99.68

Page 109: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

KeluaranTersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Pendidikan dan Kebudayaan

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Kesehatan

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Pemuda dan Olahraga

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya pemetaan masalah dan solusi tentang Perpustakaan dan Arsip

Dokumen 1 1 100.00

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Pamulang

Kali 1 1 100.00

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Ciputat

Kali 1 1 100.00

Page 110: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

10 Dokumen

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Ciputat Timur

Kali 1 1 100.00

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Serpong

Kali 1 1 100.00

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Serpong Utara

Kali 1 1 100.00

-Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Pondok Aren

Kali 1 1 100.00

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Kecamatan Setu

Kali 1 1 100.00

Page 111: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Terkoordinasikannya perencanaan pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat Tingkat Kota

Kali 1 1 100.00

-

Terkoordinasikannya perencanaan dan pengendalian pembangunan bidang SDM dan kesejahteraan masyarakat

OPD 5 5 100.00

- ersusunnya dokumen evaluasi pencapaian Smart City

Dokumen 1 1 100.00

- Terselenggaranya Tangsel Youth Planner

Kali 1 1 100.00

-

Terselenggaranya Sudut Tangsel : Perencanaan Element Estetis Kota

Kali 1 1 100.00

Hasil Meningkatnya kualitas perencanaan dan pengendalian pembangunan bidang SDM dan kesejahteraan masyarakat

% 100 100 100.00

Penyusunan RKPD Kota Tangerang Selatan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 1,132,620,000 1,125,368,000 99.36

Page 112: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Keluaran Tersosialisasinya Musrenbang Kecamatan

Sosialisasi 1 1 100.00

- Terfasilitasinya Musrenbang Kelurahan

Kelurahan 54 54 100.00

- erfasilitasinya Musrenbang Kecamatan

7 Kecamatan 7 7 100.00

-Tersosialisasinya Forum OPD / Gabungan OPD

Sosialisasi 1 1 100.00

-Terfasislitasinya Musrenbang RKPD

Musrenbang 1 1 100.00

6 Dokumen - Tersusunnya RKPD

2019

Dokumen 1 1 100.00

-ersusunnya RKPD Perubahan 2018

Dokumen 1 1 100.00

Hasil

Terwujudnya Dokumen Perencanaan Yang Aspiratif

% 100 100 100.00

Perencanaan pengembangan wilayah strategis dan cepat tumbuh

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 485,400,000 451,500,000 93.02

Keluaran

Rapat Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Program Perumahan dan Kawasan Permukiman

Kali 10 10 100.00

Page 113: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Rapat Koordinasi Sistem Perencanaan dan Penganggaran (SIPPa) Rencana Pembangunan Investasi Infrastruktur Jangka Menengah (RPI2JM) Kota Tangerang Selatan

Kali 15 15 100.00

2 Dokumen

- Dokumen Review RPI2JM Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

-

Dokumen Evaluasi Pelaksanaan Program Perumahan dan Kawasan Permukiman

Dokumen 1 1 100.00

Hasil

Tersedianya Dokumen Perencanaan dan Evaluasi Pemukiman

% 100 100 100.00

Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 752,000,000 727,174,000 96.70

Keluaran

Tersusunnya dokumen pengendalian dan Evaluasi terhadap Kebijakan Perencanaan Pembangunan Tahunan

Dokumen 1 1 100.00

Page 114: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Tersusunnya Kesimpulan Pengendalian dan Evaluasi terhadap Kebijakan Perencanaan Pembangunan Tahunan

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya Kesimpulan Pengendalian dan Evaluasi terhadap Kebijakan Renja SKPD

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya dokumen Pengendalian dan Evaluasi terhadap Pelaksanaan RPJMD

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya Dokumen Pengendalian dan Evaluasi terhadap Pelaksanaan RKPD

Dokumen 1 1

7 Dokumen, 1kali Rakor

- Terlaksananya Monitoring Pelaksanaan Musrenbang

Dokumen 1 1 100.00

-

Terlaksananya Bimbingan Teknis Evaluasi Perencanaan Pembangunan Daerah

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya Dokumen Evaluasi Terhadap Hasil RPJMD

Dokumen 1 1 100.00

Page 115: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Tersusunnya Dokumen Evaluasi Terhadap Hasil RKPD

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya Dokumen Evaluasi Efektivitas/Dampak

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya Dokumen Reviu Rancangan Perwal Pengendalian dan Evaluasi Rencana Pembangunan Daerah

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya SOP Pengendalian dan Evaluasi Rencana Pembangunan Daerah

kali 1 1 100.00

Hasil

Meningkatnya Kualitas Perecanaan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi, Sosial, Fisik, dan Pemerintahan Umum.

% 20 20 100.00

Koordinasi perencanaan dan pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 668,743,000 567,413,000 84.85

Page 116: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Keluaran

Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Pembangunan dan Pengendalian Pembangunan Bidang Ekonomi

Dokumen 1 1 100.00

-

Terlaksananya Pemetaan dan Penentuan Prioritas Tujuan, Target, Indikator SDGs

Dokumen 1 1 100.00

Tersusunnya data, informasi dan evaluasi perencanaan pembangunan daerah

Tersedianya data, informasi dan evaluasi perencanaan pembangunan daerah

% 100

-

Tersusunnya Base Line Data SDGs

Dokumen 1 1 100.00

-Tersinkronisasinya RAD Kota Tangerang Selatan dengan RAD Provinsi Banten terkait SDGs

Dokumen 1 1 100.00

-Terlaksananya Sosialisasi Indikator dan Target SDGs

Dokumen 1 1 100.00

Hasil

Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Pengendalian Bidang Ekonomi

% 100 100 100.00

Koordinasi Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Infrastruktur

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 100,950,000 100,950,000 100.00

Page 117: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

KeluaranRapat Koordinasi dan FGD Perencanaan dan Pengendalian Lingkup Bidang Fisik dan Prasarana

Kali 26 26 100.00

Hasil

Terlaksananya Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Infrastruktur

% 100 100 100.00

Penyusunan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plapon Anggaran Sementara

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 1,308,000,000 1,243,255,000 95.05

KeluaranTersusunnya KUA dan PPAS 2019

Dokumen 2 2 100.00

- Tersusunnya KUA dan PPAS Perubahan 2018

Dokumen 2 2 100.00

Hasil Tersusunnya Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara

Dokumen 4 4 100.00

Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi dan Pelaporan Kinerja Program dan Kegiatan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 375,000,000 348,375,000 92.90

Keluaran Tersusunnya LPPD Dokumen 1 1 100.00

Page 118: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-Tersusunnya IKU/PERKIN

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya Rencana Kinerja 2018

Dokumen 1 1 100.00

-Tersusunnya LAPKIN Bappeda

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya dokumen Forum OPD

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya Dokumen Pergeseran DPA Tahun 2018

Dokumen 1 1 100.00

10 Dokumen -

Tersusunnya DRPK Perubahan 2018

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya RKA/DPA Perubahan 2018

Dokumen 1 1 100.00

-Tersusunnya DRPK 2019

Dokumen 1 1 100.00

-Tersusunnya RKA/DPA 2019

Dokumen 12 12 100.00

-Tersusunnya Laporan Realisasi Fisik dan Keuangan

Dokumen 1 1 100.00

-Tersusunnya Renja Bappeda 2019

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya dokumen evaluasi Renstra/capaian RPJMD

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya dokumen Evaluasi Renja

Dokumen 1 1 100.00

-Tersusunnya dokumen SIPD

Dokumen 1 1 100.00

Page 119: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-Tersusunnya dokumen SPIP

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya dokumen Analisa Resiko

Dokumen 1 1 100.00

-Tersusunnya dokumen LKPJ

Dokumen 1 1 100.00

- Tersusunnya dokumen laporan SIRUP

Dokumen 12 12 100.00

- Tersusunnya dokumen laporan TEPRA

Dokumen 12 12 100.00

Hasil Meningkatnya kualitas perencanaan, pengendalian dan evaluasi kinerja program dan kegiatan Bappeda

% 100 100 100.00

Penyusunan Analisa Standar BelanjaMasukan Dana/Anggaran,Waktu,

SDMRp

350,000,000 346,000,000 98.86

Keluaran Dokumen Analisis Standar Belanja Tahun 2019

Materi ASB 15 15 100.00

Hasil Meningkatnya Kewajaran Penganggaran

% 100 100 100.00

3 Penelitian Dan Pengembagan Daerah

Pengembangan Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 374,800,000 344,650,000 91.96 97

KeluaranKajian Pemetaan Potensi Kolaborasi Riset Dengan Perguruan Tinggi Mitra Pemkot Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

Page 120: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Fasilitasi Simral RKPD, KUA PPAS

Rakor 3 3 100.00

- Bimtek e - Musrenbang Rakor 1 1 100.00

- Bimtek e - Reses Rakor 1 1 100.00 MemuaskanHasil Tercapainya

Pengembangan Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah

% 100 100 100.00

Penyelenggaraan Penelitian dan Pengembangan Daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 1,155,767,100 1,132,428,271 97.98

- Terlaksananya Koordinasi Dalam Rangka Penelitian dan Pengembangan

kali 1 1 100.00

- Tersusunnya dokumen Kajian Penelitian dan Pengembangan

Dokumen 5 5 100.00

- Terlaksananya Diseminasi Hasil-Hasil Penelitian dan Pengembangan Daerah

kali 1 1 100.00

- Terlaksananya Pengembangan Jaringan Penelitian

kali 1 1 100.00

Hasil

Meningkatnya Fungsi Penelitian dan Pengembangan dalam Perencanaan Pembangunan Daerah

% 100 100 100.00

Page 121: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Fasilitasi Pengembangan Pembiayaan Pembangunan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 104,519,300 104,519,300 100.00

Keluaran Kajian Penyelenggaraan KPBU

Dokumen 1 1 100.00

Penyusunan Raperwal UPT KPBU

Dokumen 1 1 100.00

30 Dokumen

Hasil Tersusunya Regulasi Tentang KPBU

% 100 100 100.00

4 Kerjasama Pembangunan Dan Kewilayahan

Koordinasi Perencanaan Pengembangan Kerjasama Pembangunan

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 490,740,000 389,756,100 79.42 79.42

Keluaran Terlaksananya Koordinasi Kerjasama Wilayah Perbatasan

Rakor 1 1 100.00 Sangat Baik

- Terlaksananya Koordinasi Kerjasama Pembanguna Lainya

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Koordinasi Apeksi

Rakor 1 1 100.00

- Tersusunya Penyusunan Bantuan Keuangan Daerah Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

Page 122: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Tersusunnya data dan informasi capaian kinerja pembangunan daerah tepat waktu

Tersedianya data dan informasi capaian kinerja

% 100 - Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Bantuan Keuangan

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Koordinasi Perencanaan Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Koordinasi Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Keuangan

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Koordinasi Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Monitoring Bantuan Keuangan

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Monitoring Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1 1 100.00

- Penyampainan Pelaporan Bantuan Keuangan

Rakor 1 1 100.00

Page 123: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Terwujudnya koordinasi interen dan lintas sektor untuk kepentingan perencanaan pembangunan daerah

Terlaksananya koordinasi perencanaan pembangunan daerah

% 100 - Penyampainan Pelaporan Bantuan Keuangan Provinsi Banten

Rakor 1 1 100.00

- Terselenggaranya FGD dengan Dunia Usaha/Lembaga

Rakor 1 1 100.00

- Terlaksananya Koordinasi dan Fasilitasi Channeling CSR

Rakor 2 2 100.00

Hasil

Jumlah Kolaborasi dan Kerjasama Pembangunan dengan Dunia Usaha, Perguruan Tinggi dan Masyarakat

kali 11 11 100.00

5 PengembanganData DanStatistik Daerah

Pengumpulan, kompilasi, penyusunan, dan diseminasi data dan statistik daerah

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 918,864,000 904,014,000 98.38 98

10 Dokumen Keluaran Tersusunnya dokumen profil Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00 Memuaskan

-

Tersusunnya dokumen indikator ekonomi daerah Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

Page 124: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

-

Tersusunnya dokumen indikator kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

-

Tersusunnya Data Pelaporan Pembangunan Kota Tangerang Selatan

Dokumen 1 1 100.00

-

Terlaksananya Bimbingan Teknis Penyusunan dan Pengembangan Data/Informasi

kali 1 1 100.00

-Terlaksananya Forum data

kali 2 2 100.00

-Terlaksananya Workshop Informasi Data Geospasial

Kali 1 1 100.00

-Tersusunnya Baseline Data SDGs

Dokumen 1 1 100.00

Hasil Ketersediaan data pendukung perencanaan dan pengendalian pembangunan Kota Tangerang Selatan

Dokumen 4 4 100.00

Penyusunan dan pengembangan data dan Informasi

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 100,000,000 99,550,000 99.55 100

10 Dokumen Keluaran Dokumen data kinerja internal Bappeda

Dokumen 1 1 100.00 Memuaskan

-Dokumen informasi tingkat pelayanan masyarakat

Dokumen 1 1 100.00

Page 125: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

- Penyebaran Informasi OPD

Bulan 12 12 100.00

Hasil Tersedianya data dan informasi pendukung pengambil kebijakan internal Bappeda

% 100 100 100.00

- Tersedianya informasi pendukung pengambil kebijakan internal Bappeda

% 100 100 100.00

- Update informasi OPD% 100 100 100.00

PengembanganSistemmanajemenSumber dayaAparatur

Pembinaan, Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan Aparatur

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 934,000,000 912,770,900 97.73 98

10 Dokumen Keluaran Terlaksananya pembinaan peningkatan kapasitas kelembagaan apalatur dan SDM

Orang 84 84 100.00 Memuaskan

-Tersedianya Pakaian seragam

Orag 84 84 100.00

Hasil Meningkatanya kualitas SDM

% 100 100 100.00

Pelayanan Administrasi dan Sarana dan Prasarana Perkantoran

Penyediaan dan Pemeliharaan Barang dan Jasa Perkantoran

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 8,832,550,600 8,523,918,437 96.51 97

Page 126: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

10 Dokumen Keluaran Tersediaanya penyediaan dan pemeriharaan barang dan jasa perkantoran

% 100 100 100.00 Memuaskan

Hasil

Meningkatanya kualitas layanan adminitrasi perkantoran

% 100 100 100.00

Pengembangan Pegelolaan Keuangan Daerah

Penyusunan Laporan Kinerja Keuangan Dan Neraca Aset

Masukan Dana/Anggaran,Waktu,SDM

Rp 258,000,000 257,378,800 99.76 100

10 Dokumen Keluaran Dokumen Laporan Kinerja Keuangan dan Surat Pertanggungjawaban Fungsional

% 100 100 100.00 Memuaskan

Dokumen Laporan Neraca Aset

Dokumen 1 1 100.00

Dokumen Laporan Realiasi Anggaran Semester I dan Prognosis

Dokumen 1 1 100.00

Kegiatan Penyusunan Register SPP, SPM, SP2D dan STS

Dokumen 1 1

Kegiatan Penyusunan Daftar Transaksi Harian Pajak

Kegiatan 1 1

Dokumen Catatan atas Laporan Keuangan

Kegiatan 1 1

Page 127: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Dokumen BKU, Buku Panjar, Buku Bank, dan Buku Kas Tuai

Dokumen 1 1

Kegiatan Penyusunan Rekapitulasi Penyusutan Barang Modal

Dokumen 1 1

Kegiatan Penyusunan Evaluasi dan Inventarisasi Naskah Hasil Pemeriksaan

Kegiatan 1 1

Kegiatan Penyusunan Inventarisasi Data Aset dan Persediaan

Kegiatan 1 1

Kegiatan Penyusunan Rekonsiliasi dan Pencocokan Data Akuntansi Berbasis Akrual: berita acara serah terima, hutang dan piutang

Kegiatan 1 1

Penyusunan Laporan Keuangan Akhir Tahun Anggaran 2018

Kegiatan 1 1

Hasil Tersusunnya Laporan Kinerja Keuangan dan Neraca Aset Dengan Basis Akrual

% 100 100 100.00

Page 128: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat

Uraian Indikator Sasaran

1 2 3 4 5 6 7 8

1 Meningkatnya keselarasan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas

Tingkat keselarasan RKPD terhadap RPJMD

% 100 99.72 99.72% Memuaskan

2

Terakomodasinya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah

Persentase Aspirasi Masyarakat melalui Musrenbang yang telah masuk dalam dokumen perencanaan yang dilaksanakan oleh PD

% 70 34.12 48.74% Memuaskan

3 Meningkatnya kualitas pengendalian dan evaluasi pembangunan

Persentase capaian indikator RPJMD

% 80 84.14 105% Memuaskan

4

Meningkatnya penerapan dokumen penelitian dan pengembangan dalam pembangunan daerah

Hasil Kajian Yang diterapkan dalam Perumusan Kebijakan

% 50 75 150% Memuaskan

101% MemuaskanJumlah Rata-Rata

Lampiran 3PENGUKURAN KINERJA SASARAN

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA TANGERANG SELATAN TAHUN 2018

No. Urut

Sasaran

Satuan

Rencana Tingkat Capaian (Target)

Realisasi

Prosentase Pencapaian

Rencana Tingkat Capaian (Target)

Keterangan

Page 129: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 130: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 131: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 132: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 133: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 134: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 135: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 136: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 137: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 138: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 139: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 140: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat
Page 141: Kota Tanerang Selatanbappeda.tangerangselatankota.go.id/uploads/lakip/3.pdf · Dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan yang dituju, maka pemerintah daerah dapat