Konsep Tesis PPs

5
KONSEP TESIS OLEH Andi Alamsyah No. Reg 11b04004 Program Studi: S2 Pendidikan Jasmani dan Olahraga 1. Masalah. Rendahnya kemampuan sprint 60 meter pada mahasiswa FIK UNM Makassar. 2. Identifikasi Masalah Berdasarkan identifikasi masalah, rendahnya kemampuan lari 60 meter pada mahasiswa FIK UNM kota Makassar dapat diidentifikasi masalah sebagai berikut: faktor-faktor apakah yang menyebabkan rendahnya kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar: a. Apakah kelentukan tungkai dapat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter pada mahasiswa FIK UNM Makassar? b. Apakah kondisi fisik dapat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM kota Makassar? c. Apakah kompetensi tenaga pengajar mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar? d. Apakah metode latihan pliometrik mempengaruhi lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar? e. Apakah bakat dan minat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM kota Makassar? f. Apakah lingkungan tempat tinggal mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar? g. Apakah asupan gizi mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

description

Model Pengajuan Judul

Transcript of Konsep Tesis PPs

Page 1: Konsep Tesis PPs

KONSEP TESIS

OLEH

Andi Alamsyah

No. Reg 11b04004

Program Studi: S2 Pendidikan Jasmani dan Olahraga

1. Masalah.Rendahnya kemampuan sprint 60 meter pada mahasiswa FIK UNM Makassar.

2. Identifikasi MasalahBerdasarkan identifikasi masalah, rendahnya kemampuan lari 60 meter pada mahasiswa FIK UNM kota Makassar dapat diidentifikasi masalah sebagai berikut: faktor-faktor apakah yang menyebabkan rendahnya kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar:

a. Apakah kelentukan tungkai dapat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter pada mahasiswa FIK UNM Makassar?

b. Apakah kondisi fisik dapat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM kota Makassar?

c. Apakah kompetensi tenaga pengajar mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

d. Apakah metode latihan pliometrik mempengaruhi lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

e. Apakah bakat dan minat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM kota Makassar?

f. Apakah lingkungan tempat tinggal mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

g. Apakah asupan gizi mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

h. Apakah sarana dan prasarana mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

i. Apakah tingkat inteligensi dapat mempengaruhi kemampuan lari 60 meter mahasiswa FIK UNM Makassar?

Page 2: Konsep Tesis PPs

3. Pembatasan MasalahBerdasarkan Identifikasi masalah, maka masalah pada penelitian ini difokuskan kepada latihan pliometrik sebagai variabel bebas yang terdiri dari metode latihan pliometrik yang terdiri dari standing long jump dan Barrier Hops (hardle hops) dan kelentukan yang terdiri dari kelentukan tinggi dan kelentukan rendah dan kemampuan lari 60 meter sebagai variabel terikat.

Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah serta pembatasan masalah, maka penelitian ini diberi judul: “Pengaruh Latihan Pliometrik Dan Kelentukan Terhadap Kemampuan lari 60 meter Pada Mahasiswa FIK UNM”.

4. Kajian Teoritisa. Teknik Lari Sprintb. Kemampuan gerakc. Belajar Gerakd. Sistem Energi Pada Latihane. Latihan Pliometrik

a). Latihan Standing Long Jumpb). Metode Latihan Barrier Hops (hardle Hops)

5. Metodologi Penelitiana. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk:

1). Perbedaan pengaruh latihan standing long jump dan barrier hops terhadap kemampuan lari 60 meter mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar.

2). Interaksi antara latihan pliometrik dan kelentukan terhadap kemampuan lari 60 meter mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar.

3). Perbedaan pengaruh latihan pliometrik standing long jump dan latihan pliometrik barrier hops bagi mahasiswa yang memiliki kelentukan spelit tinggi terhadap kemampuan lari 60 meter pada mahasiswa FIK UNM kota Makassar.

4). Perbedaan pengaruh latihan pliometrik standing long jump dan latihan pliometrik barrier hops bagi mahasiswa yang memiliki kelentukan spelit rendah terhadap kemampuan lari 60 meter pada mahasiswa FIK UNM kota Makassar..

Page 3: Konsep Tesis PPs

b. Tempat Dan Waktu Penelitian

1). Tempat penelitian FIK UNM Makassar

2). Waktu penelitian bulan …………..

c. Metode penelitian

Berdasarkan kajian permasalahan yang akan diteliti dan tujuan yang akan dicapai, maka metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental. Eksperimental adalah kegiatan yang direncanakan dan dilakasanakan oleh peneliti yang ada hubungannya dengan hipotesis. Penelitian ini melibatkan dua variabel bebas dengan dua taraf yaitu bentuk latihan standing broadjump dan barrier hops (hardle hops) dan satu variabel kategori dengan dua taraf yaitu kelentukan tungkai tinggi dan kelentukan tungkai rendah serta melibatkan satu variabel terikat yaitu kemampuan lari 60 meter.

Desain Penelitian Eksperimen

Desain penelitian ini adalah randomized group pretest-postest matched design (Arikunto, 1996: 12).

Metode Latihan (A)

Kelentukan Togok (B)Standing Broadjump(A1)

Barrier Hops (Hardle Hops)(A2)

Kelentukan tungkai tinggi (B1)

A1B1 10 Orang

A2B110 Orang

Kelentukan tungkia rendan (B2)

A1B210 Orang

A2B210 Orang

Total A120 Orang

A220 Orang

Page 4: Konsep Tesis PPs

f. Populasi dan Sampling1). Populasi

Populasi menurut sugiono adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek/subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya.1

Jumlah populasi yang dijadikan target (target population) adalah seluruh mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar, sedangkan populasi terjangkau (accessible population) yang ditetapkan adalah mahasiswa putra semester 3 pada jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga tahun ajaran 2012/2013. Dipilihnya mahasiswa tersebut sebagai objek penelitian dengan pertimbangan bahwa mahasiswa tersebut telah lulus mata kuliah atletik.

2). Sampel Agar sampel dari populasi yang digunakan menjadi representatif maka harus

menggunakan teknik pengambilan sampel yang tepat dan sesuai dengan tujuan dan kebutuhan penelitian. Untuk itu maka pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling.2

g. Instrument penelitianDari jumlah sampel yang terjaring kemudian di tes melalui instrument tes yaitu

kelentukan tungkai/ekstensi. Data yang diperoleh selanjutnya masing-masing di t-skor terlebih dahulu dan hasilnya dijumlah kemudian dirangking mulai dari skor tinggi hingga skor terendah.

1 Sugiono, Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D (Bandung: CV Alfabeta, 2009), h. 80.2 Sugiono, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif, dan R&D, (Bandung: CV. Alfabeta, 2009), h. 124