Jumlah Air

40
ASSALAMUALAIKUM WR WB

Transcript of Jumlah Air

ASSALAMUALAIKUM WR WB

BABPERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN

Pengaruh jumlah penyiraman terhadap

pertumbuhan dan perkembangan kacang

kedelai

BAB IPENDAHULUAN

Latar Belakang

•Setiap makhluk hidup baik tumbuhan maupun hewan, membutuhkan nutrisi dan kondisi yang sesuai dengan kebutuhannya untuk melakukan pertumbuhan dan perkembangan. Misalnya saja tumbuhan akan membutuhkan air, unsur hara dan sinar matahari untuk tetap hidup dan berkembang, walaupun kadar yang dibutuhkan akan berbeda untuk setiap jenisnya.

•Kadar air yang dibutuhkan sebuah tanaman berbeda-beda, harus sesuai dengan kebutuhan tanaman tersebut.

•Pertumbuhan dan perkembangan merupakan hasil interaksi antara faktor-faktor dalam dan luar.

•Disini saya akan melakukan penelitian pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan yang disiram sekali dalam sehari, tumbuhan yang disiram dua kali dalam sehari dan tumbuhan yang disiram tiga kali dalam sehari. Tumbuhan yang saya gunakan adalah kacang kedelai.

Rumusan Masalah

 2.Bagaimanakah pengaruh banyaknya pemberian air terhadap pertumbuhan tanaman Kacang kedelai ?

1. Bagaimanakah pengaruh jumlah      penyiraman air terhadap pertumbuhan tanaman  kacang kedelai?

Hipotesis Tanaman kacang kedelai yang disiram sehari dua kali akan lebih cepat tumbuh dan berkembang dibandingkan dengan tanaman kacang kedelai yang disiram sehari satu kali dan sehari tiga kali

 

Tujuan Penelitian 

  1.5.1 Mengetahui pengaruh jumlah penyiraman terhadap pertumbuhan tanaman kacang kedelai.

1.5.2 Mengetahui  pengaruh banyaknya pemberian air terhadap pertumbuhan kacang kedelai. 

Manfaat Penelitian

1. Diharapkan baik pembaca maupun peneliti mampu memahami tentang proses pertumbuhan dan perkembangan yang terjadi pada tanaman kacang kedelai.

 2. Diharapkan baik pembaca maupun peneliti dapat mengetahui dan memahami apa saja faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan suatu tanaman.3. Dengan melakukan penelitian ini, diharapkan kita dapat menentukan jumlah penyiraman yang tepat untuk pertumbuhan kacang kedelai.

BAB IITINJAUAN PUSTAKA

Pengertian PertumbuhanPengertian Pertumbuhan

PertumbuhanPeristiwa perubahan biologis yang terjadi pada makhluk hidup yang ditandai dengan adanya penambahan ukuran yang bersifat irreversible

Pertumbuhan dimulai sejak  ?     terjadinya fertilisasi sehingga terbentuk embrio di dalam biji. Setelah itu 

biji akan berkecambah.

Pengertian Perkembangan

Perkembangan

Peristiwa perubahan biologis yang terjadi pada makhluk hidup yang ditandai dengan perubahan sifat dan tidak dapat diukur.

Pada Tumbuhan ditandai dengan …… kemampuan tumbuhan menghasilkan gamet, bunga atau

buah yang merupakan tanda kedewasaannya

Pertumbuhan Primer

Pertumbuhan primer adalah pertumbuhan yang memanjang baik yang terjadi pada ujung akar maupun ujung batang. Pertumbuhan primer dapat diukur secara kuantitatif yaitu dengan menggunakanalatauksanometer .

Pertumbuhan Sekunder

Pertumbuhan sekunder adalah pertumbuhan yang dapat menambah diameter batang. Pertumbuhan sekunder merupakan aktivitas sel-sel meristem sekunder yaitu kambium dan kambium gabus. Pertumbuhan ini dijumpai pada tumbuhan dikotil

Pembelahan Sel

Pembelahan sel adalah sebuah proses dimana sel induk membelah atau membagi dirinya menjadi 2 atau lebih sel anak. 

Morfogenesis

    Definisi Morfogenesis: 

Morfo berarti bentuk dan genesis berarti asal mulaAsal mula terjadinya suatu bentuk

Menurut Strasburger (1978): Morfogenesis adalah proses pembentukan organisme yang dipengaruhi faktor internal (endogen)dan fektor eksternal (exogen).

Diferensiasi

   Diferensiasi adalah suaru proses yang menjadikan sel menerima fungsi biokoimia dan morfologi khusus yang sebelumnya tidak ada. Sel-sel yang ditentukan seperti itu biasanya kehilangan kemampuan untuk membelah. Dan juga merupakan proses yang dapat mengakibatkan sekumpulan sel menjadi berbeda-beda dalam struktur, fungsi dan perilaku.

Pertumbuhan dan Perkembangan pada Tumbuhan

Pada tanaman, pertumbuhan dimulai dari proses perkecambahan biji. Perkecambahan dapat terjadi apabila kandungan air dalam biji semakin tinggi karena masuknya air ke dalam biji melalui proses imbibisi. Apabila proses imbibisi sudah optimal, dimulailah perkecambahan.

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA TUMBUHANTUMBUHAN

1. Faktor dalam Terdiri :Faktor intraseluler yaitu genGen adalah substansi/materi pembawa sifat yang diturunkan 

dari induk Faktor interseluler yaitu hormonHormon merupakan substansi yang dihasilkan oleh tumbuhan, 

biasanya dalam jumlah yang sangat sedikit yang berfungsi secara fisiologis mengendalikan arah dan kecepatan tumbuh bagian-bagian dari tumbuhan.

2. Faktor luar ( lingkungan ) Terdiri dari :                    

A. CahayaCahaya mutlak diperlukan oleh semua tumbuhan hijau untuk melakukan fotosintesis, tetapi pengaruhnya terhadap pertumbuhan perkecambahan tumbuhan adalah menghambat, karena cahaya dapat menyebabkan terurainya auxin sehingga dapat menghambat pertumbuhan 

B. Suhu

Secara umum, suhu akan berpengaruh terhadap kerja enzim. Bila suhu terlalu tinggi,     enzim akan rusak,  dan bila suhu terlalu rendah enzim menjadi tidak aktif.

C. Kelembaban 

Kelembapan adalah banyaknya kandungan uap air dalam udara atau tanah. Tanah yang lembab berpengarauh baik terhadap pertumbuhan tumbuhan. 

D. AIR

Tanpa air, makhluk hidup tidak dapat bertahan hidup. Air merupakan tempat berlangsungnya reaksi-reaksi kimia di dalam tubuh. Tanpa air, reaksi kimia di dalam sel tidak dapat berlangsung,  

sehingga dapat mengakibatkan kematian.Air dibutuhkan tanaman untuk fotosintesis, tekanan

turgor sel,mempertahankan suhu tubuh tumbuhan, transportasi, dan

medium reaksi enzimatis.

Akan tetapi semakin banyak pemberian air pada tanaman maka nutrisi yang terpenuhi berlebihan menyebabkan tanaman tersebut mati atau membusuk

Perkecambahan

Perkecambahan adalah munculnya plantula (tanaman kecil) dari dalam biji yang merupakan hasil pertumbuhan dan perkembangan embrio. 

Proses Perkecambahan Biji

• Perkecambahan Epigeal

Kecepatan

Waktu

Proses Perkecambahan dimana kotiledon terangkat kepermukaan tanah. Pertumbuhan paling cepat terjadi pada saat awal-awal pertumbuhan

Proses Perkecambahan Biji

• Perkecambahan Hipogeal

Perkecambahan dimana  kotiledon tetap di bawah tanah. Pertumbuhan paling cepat terjadi pada awal pertumbuhan

Waktu

Kecepatan

BAB IIIMETODELOGI

Tempat dan Waktu

Penelitian ini dilaksanakan dirumah peneliti yang bertepatan didaerah ujung berung bandung dimulai pada hari  sabtu tanggal 03 sampai dengan hari jumat tanggal 09 agustus 2013.

Alat dan Bahan

• Alat :Wadah  (aqua gelas) 3 buah               Sekop 1 buahMistar 1 buah

Bahan :

• Air  secukupnya• kacang kedelai 9 biji• Pupuk  secukupnya• tanah  secukupnya  

HASIL PENGAMATAN

 

•  

Grafik Pengamatan

•Keterangan:•A(biru) = tanaman yang disiram sehari tiga kali•B(merah)= tanaman yang disiram sehari satu kali•C(hijau)= tanaman yang disiram sehari dua kali

Tinggi batang (cm)

Hari ke

gambar. Grafik pengamatan tinggi batang tanaman kacang kedelai

TABEL PENGAMATAN

HARI KETINGGI BATANG (cm)

A B C

1 - - -

2 0.3 0.5 0.7

3 0.6 3.4 4.5

4 3.5 6.2 9.4

5 5 10.6 11.3

6 5 13.3 14.2

7 5.2 14.7 15.6

Tinggi batang tanaman kacang kedelai

HARI KEBiji kacang kedelai

A B C

1 - - -

2 Tumbuh akar Tumbuh akar Tumbuh akar

3 Belum muncul daun Muncul daun Muncul daun

4 Belum muncul daun daun belum mekar Daun mekar

5 Belum muncul daun Daun mekar -

6 Belum muncul daun - -

7 Belum muncul daun - -

Perkecambahan kacang kedelai

Gambar PengamatanGambar tanaman pada hari ke 1 

Keterangan:A = tanaman yang disiram sehari tiga kali

B= tanaman yang disiram sehari satu kali

C= tanaman yang disiram sehari dua kali

Dari kiri ke kanan tanaman A , B dan C

Gambar tanaman pada hari ke 7

Cara Kerja1.Menyiapkan semua alat dan bahan yang diperlukan2.Memberikan nama pada ketiga wadah dengan format A, B dan C dengan 

menggunakan label3. Memberikan lubang di bagian bawah alas  pada ketiga wadah4. Memasukkan tanah secukupnya kedalam ketiga wadah5. Memberikan lubang di tanah dengan kedalaman yang tidak terlalu dalam6. Meletakkan kacang kedelai kedalam wadah yang sudah diberi lubang pada 

tanah masing-masing 3 biji7. Menyiram kacang  kedai di wadah A : sehari tiga kali B : sehari satu kali C: 

sehari dua kali8. Mengamati perbedaan yang terjadi pada tanaman kacang kedelai tiap 

harinya9. Mencatat hasil pengamatan

3.4 Variabel

• Variable bebas : jumlah penyiraman• Variable terikat  :pengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan kacang kedelai

• Variable control :suhu, jenis mmedia, cahaya, jumlah kacang

BAB VPEMBAHASAN

• Pada wadah A tanaman kacang kedelai tumbuh setinggi 5.2 cm dan belum muncul daun. Pada wadah B tanaman kacang kedelai tumbuh setinggi  14.7  dan sudah muncul daun .Pada wadah C tanaman kacang kedelai tumbuh setinggi 15.6, dan sudah muncul daun.

• Berdasarkan pengamatan yang dilakukan, kacang kedelai tidak termasuk ke dalam tanaman yang membutuhkan banyak air. Apalagi tempat atau lokasi penanaman berada di kelembaban yang baik. Kelembaban juga menghasilkan air maka kacang kedelai tidak membutuhkan banyak air apabila kelembaban tempat atau lokasi penanamannya mendukung untuk pertumbuhan. Semakin banyak air yang disiram, semakin tidak terkontrol pertumbuhan dan perkecambahan biji. Sehingga biji menjadi busuk dan tanaman menjadi mati. Tanaman juga membutuhkan keseimbangan air. Apabila unsur-unsur  dan faktor-faktor pendukung tidak seimbang, maka hasil pertumbuhan tanaman tidak akan baik.

BAB VIKESIMPULAN

• Dari percobaan yang telah dilakukan, tanaman kacang kedelai yang paling tinggi pertambahan tingginya adalah tanaman pada wadah C. Tanaman kacang kedelai yang paling kerdil adalah tanaman pada wadah A. Jadi, dapat disimpulkan bahwa penyiraman yang paling tepat atau seimbang adalah tanaman kacang kedelai pada wadah C yang disiram 2 kali sehari.

• Air memang dapat menyuburkan tanaman. Namun pemberian air harus sesuai dengan kadar yang diperlukan tanaman, tidak terlalu banyak dan tidak terlalu sedikit. 

TERIMAKASIH