ITS NonDegree 15660 Chapter1 PDF

download ITS NonDegree 15660 Chapter1 PDF

of 4

Transcript of ITS NonDegree 15660 Chapter1 PDF

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1. Latar Belakang Pembuatan alat penggorengan untuk rumah tangga

    khususnya pembuatan wajan di industri kecil masih banyak

    menggunakan cara yang sederhana dengan cara memukul bahan

    baku produk secara berulang-ulang sampai terbentuk produk yang

    diinginkan. Ada juga dengan metode pengecoran logam. Pada

    segi efisiensi dan produktivitas, masih terbilang rendah, karena

    proses produksinya yang masih sederhana dan memerlukan waktu

    yang cukup lama.

    Untuk proses pembuatan wajan, dapat dilakukan dengan

    metode deep drawing dan shear spinning. Pada segi ekonomi

    untuk pembuatan deep drawing machine yang akan digunakan

    untuk membuat wajan, membutuhkan biaya yang sangat mahal.

    Sedangkan untuk shear spinning, tidak membutuhkan biaya yang

    cukup mahal. Shear spinning sendiri dapat dilakukan secara

    internal dan external.

    Pada tugas akhir ini akan dilakukan rancang ulang mesin

    untuk proses external shear spinning untuk membuat wajan

    dengan menggunakan dua tool roller tipe equalizer. Dua buah

    tool pada mesin spinning ini bekerja secara simetris sehingga

    digunakan tipe equalizer, yang menyebabkan penekanan pada

    plat logam sama. Hal ini untuk mendapatkan keseimbangan gaya

    yang terjadi pada proses pembentukan wajan pada mandrel.

    1.2. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang yang ada, maka masalah yang

    muncul adalah merancang ulang metal spinning machine yang

    telah ada dengan menambah mekanisme kerja dua tool roller tipe

    equalizer sebagai pembentuk lembaran plat aluminium menjadi

    wajan dengan metode external shear spinning.

  • 2

    1.3. Batasan Masalah Agar penulisan tugas akhir ini lebih terarah dan tidak

    terlalu melebar agar mempertajam pembahasan, maka perlu

    dilakukan pembatasan masalah, yaitu :

    1. Pembahasan ada pada mekanisme pembentukan lembaran plat aluminium menjadi wajan dengan

    metode external shear spinning menggunakan dua

    tool roller tipe equalizer.

    2. Tidak membahas dan menghitung kekuatan bahan serta dimensi kerangka mesin dikarenakan

    homogenitas sifat material

    3. Pembahasan difokuskan pada proses Shear Spinning. 4. Panas yang timbul akibat gesekan diabaikan. 5. Proses pembentukan memakai metode Shear spinning

    dengan menggunakan tool jenis equalizer.

    6. Karena metode penggerak diasumsikan sama dengan metode sebelumnya, maka perhitungan difokuskan

    pada sistem penggerak tool jenis equalizer.

    1.4. Tujuan Tujuan yang ingin dicapai pada tugas akhir ini adalah

    sebagai berikut :

    1. Mengetahui gaya yang dibutuhkan untuk memutar handwheel tailstock penggerak tool roller tipe

    equalizer pada pembentukan lembaran plat

    aluminium menjadi wajan dengan metode external

    shear spinning pada metal spinning machine.

    2. Mengetahui langkah-langkah cara membentuk lembaran plat logam menggunakan metode external

    shear spinning pada metal spinning machine yang

    menggunakan dua tool roller tipe equalizer.

  • 3

    1.5. Metodologi Dalam penyusunan laporan tugas akhir ini, diperoleh data

    melalui berbagai macam metode penelitian, yaitu :

    1. Studi Kepustakaan Yaitu suatu upaya untuk mendapatkan keterangan-

    keterangan melalui buku-buku atau literatur-literatur dari

    buku-buku yang sudah diakui kebenarannya, melalui metode

    ini diperoleh teori-teori yang mendasar dalam setiap

    pembahasan untuk menunjang perencanaan mekanisme kerja

    pembentukan menggunakan dua tool roller pada metal

    spinning machine dan alat-alat yang menggunakan tipe

    equalizer.

    2. Studi Lapangan Dalam studi lapangan ini, digunakan beberapa teknik

    pengumpulan data, yaitu :

    a. Observasi Mempelajari proses pengerjaan yang selama ini ada

    di lapangan sebagai landasan pemikiran untuk

    merencanakan mekanisme kerja pembentukan

    menggunakan dua tool roller tipe equalizer pada metal

    spinning machine dalam tugas akhir ini.

    b. Eksperimen Melakukan eksperimen terhadap external shear

    spinning pada metal spinning machine yang telah ada.

    1.6. Sistematika Dalam laporan tugas akhir disusun dengan sistematika

    penulisan sebagai berikut :

    BAB I PENDAHULUAN

    Menguraikan tentang latar belakang masalah, rumusan

    permasalahan, batasan masalah, tujuan, metodologi, sistematika

    penulisan dan manfaat.

    BAB II DASAR TEORI

    Memuat tentang dasar-dasar teori yang digunakan

    sebagai dasar perhitungan dan pemikiran.

  • 4

    BAB III METODOLOGI

    Berisi tentang metodologi dan proses mekanisme kerja

    pembentukan metode shear spinning menggunakan dua tool

    roller tipe equalizer pada metal spinning machine

    BAB IV PERHITUNGAN

    Berisi tentang perhitungan-perhitungan gaya dari per

    bagian-bagian dua tool roller tipe equalizer pada metal spinning

    machine

    BAB V . HASIL PRODUK DAN PEMBAHASAN

    Berisi tentang data-data hasil proses external shear

    spinning pada metal spinning machine yang dilakukan

    menggunakan dua tool roller tipe equalizer dan pembahasannya.

    BAB VI KESIMPULAN

    Berisikan kesimpulan dan saran dari hasil perencanaan

    mekanisme kerja pembentukan menggunakan dua tool roller tipe

    equalizer pada metal spinning machine.

    1.7. Manfaat Manfaat yang bisa didapat dari tugas akhir ini adalah

    sebagai berikut :

    1. Dapat digunakan untuk proses pembuatan wajan di dalam industri peralatan rumah tangga agar lebih

    optimal dan menghemat waktu

    2. Mengurangi tenaga manusia dibanding saat menggunakan satu tool roller saja, sehingga lebih

    ringan.